Download - Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Transcript
Page 1: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Tambang Terbuka

(Open Pit Mine)

Jurusan Teknik Geologi Sekolah Tinggi Teknologi Nasional Yogyakarta

Adi Prabowo

Page 2: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Tambang terbuka (open pit mine) adalah bukaan yang

dibuat di permukaan tanah, bertujuan

untuk mengambil bijih dan akan dibiarkan tetap

terbuka (tidak ditimbun kembali) selama pengambilan

bijih masih berlangsung.

Untuk mencapai badan bijih yang umumnya terletak di

kedalaman, diperlukan pengupasan tanah/batuan

penutup dalam jumlah yang besar.

Page 3: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Dengan berkembangnya teknologi dan teknik

pertambangan, cadangan yang dulunya dinilai tidak

ekonomis, sekarang dapat berubah menjadi sumber

yang layak tambang. Hal ini juga didorong oleh

meningkatnya permintaan akan bahan tambang

seiring dengan peningkatan konsumsi.

Page 4: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Secara umum, tambang terbuka dinilai lebih

menguntungkan dibanding metode tambang bawah

tanah dalam hal recovery (mineral yang dapat

ditambang dibanding dengan banyak cadangan),

grade control (pengendalian kadar), keluwesan

operasi, keselamatan, dan lingkungan kerja.

Page 5: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Namun, dalam situasi dimana deposit terlalu kecil,

berbentuk tak teratur, atau terletak terlalu dalam di

bawah tanah, metode tambang bawah tanah akan

lebih menguntungkan.

Suatu tambang terbuka pada satu titik mungkin saja

perlu diubah menjadi tambang bawah tanah ketika

batuan penutup yang perlu dikupas menjadi terlalu

besar. Ini biasanya terjadi jika cadangan bijih

berlanjut hingga sangat dalam.

Faktor teknologi, kondisi pasar, dan kebijakan

pemerintah akhirnya juga akan turut jadi

pertimbangan dalam pemilihan metode tambang

yang pas.

Page 6: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Pengelompokan metode tambang

terbuka berdasar jenis endapan

1. Open pit/open cast/open cut/open mine

2. Quarry

3. Strip mine

4. Alluvial mine

Page 7: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Open pit/open cast/open cut/open mine

Metode ini biasanya diterapkan untuk menambang

endapan-endapan bijih (ore).

Secara umum metode ini menggunakan siklus

operasi penambangan yang konvensional, yaitu :

pemecahan batuan dengan pemboran dan

peledakan, diikuti operasi penanganan material

penggalian, pemuatan dan pengangkutan.

Page 8: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Quarry

suatu metode tambang terbuka yang ditetapkan

untuk menambang endapan-endapan bahan galian

industri atau mineral industri

Page 9: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Strip mine

sistem tambang terbuka yang diterapkan untuk

menambang endapan-endapan sedimenter yang

letaknya kurang lebih mendatar, misalnya

tambang batubara, tambang-tambang garam.

Page 10: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Alluvial mine

tambang terbuka yang diterapkan untuk

menambang endapan-endapan alluvial,misalnya

tambang bijih timah, pasir besi

Page 11: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Data yang diperlukan untuk

perancangan tambang terbuka

1. Peta topografi dan peta geologi (1:2000 atau 1:1000)

2. Data geologi dan eksplorasi rinci bahan tambang

3. Data geoteknik

4. Data geohidrologi dan hidrologi

5. Data kegempaan

6. Data keekonomian

Page 12: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Keuntungan tambang terbuka

1. Ongkos penambangan lebih murah (tidak pakai

ventilasi, penyangga, penerangan)

2. Kondisi kerja lebih baik (berhubungan dengan

udara luar dan sinar matahari)

3. Penggunaan alat besar lebih leluasa sehingga

produksi bias lebih besar

Page 13: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

Keuntungan tambang terbuka

4. Pemakaian bahan peledak bisa lebih efisien,

maksimal dan hasilnya lebih baik

5. Perolehan tambang (mining recovery) lebih besar

karena batas endapan dapat dilihat dengan jelas

6. Pengawasan dan pengamatan mutu bijih (grade

control) lebih mudah

Page 14: Tambang Terbuka (Open Pit Mine)

1. Efisiensi kerja menurun sehingga hasil kerja

menurun (cuaca : hujan, suhu)

2. Kedalaman penggalian terbatas (overburden,

kestabilan lereng)

3. Tempat penimbunan overburden terbatas

4. Pencemaran relative lebih besar

KERUGIAN TAMBANG TERBUKA