Repository UIN Suska - UIN Suska Riau

91
PENERAPAN GAYA KOMUNIKASI STEWARD L.TUBBS DAN SYLVIA MOS PADA PENYIAR RADIO LPPL (LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK LOKAL) KUANSING FM DALAM MEMBAWAKAN PROGRAM ACARA INSPIRASI PAGI SKRIPSI Diajukan kepada Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Strata (S1) Ilmu Komunikasi (S.I.Kom) Oleh: IRSYADANIA KHAIRA NIM. 11840323692 PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU 2022

Transcript of Repository UIN Suska - UIN Suska Riau

PENERAPAN GAYA KOMUNIKASI STEWARD L.TUBBS

DAN SYLVIA MOS PADA PENYIAR RADIO LPPL

(LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK LOKAL)

KUANSING FM DALAM MEMBAWAKAN

PROGRAM ACARA INSPIRASI PAGI

SKRIPSI

Diajukan kepada Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Memperoleh

Gelar Sarjana Strata (S1) Ilmu Komunikasi (S.I.Kom)

Oleh:

IRSYADANIA KHAIRA

NIM. 11840323692

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM

RIAU

2022

H a l a m a n P e r s e t u j u a n P e m b i m b i n g

G A Y A K O M U N I K A S I P E N Y I A R R A D I O L P P L K U A N S I N G F M D A L A M

M E M B A W A K A N P R O G R A M A C A R A I N S P I R A S I P A G I

Disusun Oleh

N A M A : I R S Y A D A N I A K H A I R A

N I M :1840323692

T e l a h d i s e t u j u i d o s e n p e m b i m b i n g p a d a t a n g g a l 7 Ap r i l 2022

Mengetahui:

Pembimbing

Mustafa, M.IKom N I K . 130 417 024

K E M E N T E R I A N A G A M A

UNIVERSITAS ISLAM N E G E R I SULTAN SYARIF KASIM RIAU F A K U L T A S D A K W A H D A N K O M U N I K A S I

J l S l g ä g c a l l ä l s F A C U L T Y O F D A K W A H A N D C O M M U N I C A T I O N

JI. H.R. S o e b r a n t a s KM. 15 No. 155 Tua h Madan i T a m p a n P e k a n b a r u 28293 PO Box. 1004 Telp. 0761-562051

Fax. 0761-562052 Web.www.uin-suska.ac.id, E-mail: iain-sq@Pe kanbaru-indo.net.id UIN SUSKA RIAU

P E N G E S A H A N U J I A N M U N A Q A S Y A H

Y a n g b e r t a n d a t a n g a n d i b a w a h i n i a d a l a h P e n g u j i P a d a U j i a n M u n a q a s y a h F a k u l t a s D a k w a h d a n K o m u n i k a s i U I N S u l t a n S y a r i f K a s i m R i a u d e n g a n i n i

m e n y a t a k a n b a h w a m a h a s i s w a b e r i k u t ini:

N a m a : I r s y a d a n i a K h a i r a

:11840323692 N I M

Judul " P e n e r a p a n G a y a K o m u n i k a s i S t e w a r d L . T u b b s D a n S y i l v i a M o s s P a d a P e n y i a r R a d i o L P P L ( L e m b a g a P e n y i a r a n P u b l i kL o k a l ) K u a n s i n g F M D a l a m M e m b a w a k a n P r o g r a m A c a r a

Inspirasi Pagi"T e l a h d i m u n a q a s y a h k a n p a d a P a d a S i d a n g U j i a n S a r j a n a F a k u l t a s D a k w a h

d a n K o m u n i k a s i U I N S u l t a n Syarif K a s i m R i a u pada:

H a r i R a b u

Tanggal 20 A p r i l 2022

D a p a t d i t e r i m a d a n d i s e t u j u i s e b a g a i s a l a h s a t u s y a r a t m e m p e r o l e h g e l a r

S . I. K o m. p a d a S t r a t a S a t u (S1) P r o g r a m S t u d i I m u K o m u n i k a s i d i F a k u l t a s

D a k w a h d a n K o m u n i k a s i U I N S u l t a n S y a r i f K a s i m R i a u.

Pelanbaru, 20 April 2022 KEMENN T E A N

D R N r o n o s i d i , S.Pd., M.A

SULTAN* 9 B2009011006 Y A R I F K A S

T i m P e n g u j

K e t u a / Penguji 1, Sekretaris/ Penguji Il,

Dr. H. Arwan, M.Ag N I P . 196602251993031002

Yefni, S.Ag. M.Si N I P . 197009142014112001

Pep g u j i l l l , Penguji IV,

Firgaus El Hadi, S.Sos., M.Soc. Sc Hayatllah Kurniadi, S.I.Kom., M.A N I P . 198906192018011004 N I P . 197612122003121004

K E M E N T E R I A N A G A M A

U N I V E R S I T A S I S L A M N E G E R I S U L T A N S Y A R I F K A S I M R I A U FAKUL.TAS DARWAH D A N K O M U N I K A S I

J L i l g ä g e a l l ä l s F A C U L T Y O F D A K W A H A N D C O M M U N I C A T I O N

1 H R S O o e b r a n t a s K M . 15 N o 155 T u a h M a d a n i T a m p a n P e k o n b a r u 28293 P O B o 100 T e l p 0761 562051

Fax. 0761 562052 Web.www.uin suska.ac.id, E-mail: i a i n - s q P e k a n b a r u indo. net.id

P E N G E S A H A N S E M I N A R P R O P O S A L

K a m i y a n g b e r t a n d a t a n g a n d i b a w a h ini a d a l a h D o s e n P e n g u j i p a d a S e m i n a r P r o p o s a l

Fakultas D a k wah dan Komunikasi UIN Sultan S y a r i f Kasim Riau dengan ini menyatakan b a h w a m a h a s i s w a b e r i k u t i n i :

Nama I r s y a d a n i a K h a i r aN I M 1 1840323692

J u d u l : G a y a K o m u n i k a s i P e n y i a r R a d i o L P P L ( L e m b a g a P e n y i a r a n P u b l i k L o k a l )

K u a n s i n g FM D a l a m M e m b a w a k a n P r o g r a m A c a r a I n s p i r a s i Pagi

T e l a h D i s e m i n a r k a n P a d a :

Hari R a b u

Tanggal : 15 D e s e m b e r 2021

Da p a t d i t e r i m a u n t u k d i l a n j u t k a n m e n j a d i s k r i p s i s e b a g a i s a l a h s a t u s y a r a t m e n c a p a i g e l a r

s a r j a n a S t r a t a S a t u ( S ) P r o g r a m S t u d i I m u K o m u n i k a s i di F a k u l t a s D a k w a h d a n

K o m u n i k a s i U I N S u l t a n S y a r i f k a s i m R i a u.

P e k a n b a r u , 15 D e s e m b e r 2021

P e n g u j i S e m i n a r P r o p o s a l ,

Penguji . Penguji l1,

Yantos, Msi Suardk M.I.Kom NIP.19809122014111003 N I P .197101222007011016

P e k a n b a r u , 7 A p r i l 2022

:Nota Dinas :1 ( s a t u ) E k s e m p l a r

: Pengajuan Sidang Sarjana

No.

Lampiran H a l

Kepada yang terhormat, D e k a n F a k u l t a s D a k w a h d a n K o m u n i k a s i

d i -

Tempat.

A s s a l a m u a ' a l a i k u m Waro h m a t u l l a h i Wabarokatuh.Dengan Hormat,

S e t e l a h k a m i m e l a k u k a n bimbingan, arahan, k o r e k s i d a n perbaikansebagaimana mestinya terhadap skripsi Saudara:

Irsyadania Khaira :11840323692

N a m a

N I M

Judul Skripsi : G a y a Kom u n i k a s i Penyiar Radio LPPL Kuansing FM Dalam M e m b a w a k a n Program A c a r a Inspirasi Pagi

K a m i berpendapat b a h w a skripsi t e r s e b u t s u d a h dapat diajukan u n t u k d i m u n a q a s y a h k a n g u n a m e l e n g k a p i t u g a s d a n m e m e n u h i s a l a h

s a t u sy a r a t u n t u k mencapai gelar Sarjana I m u K o m u n i k a s i (S.I.Kom.) H a r a p a n k a m i s e m o g a d a l a m w a k t u d e k a t y a n g b e r s a n g k u t a n

d a p a t d i p a n g g i l u n t u k d i u j i d a l a m s i d a n g u j i a n m u n a q a s y a h F a k u l t a s

D a k w a h d a n K o m u n i k a s i U n i v e r s i t a s I s l a m N e g e r i S u l t a n S y a r i f K a s i m

R i a u .

D e m i k i a n persetujuan i n i k a m i sampaikan. A t a s perhatian Bapak, d i u c a p k a n t e r i m a k a s i h .

W a s s a l a m u a ' a l a i k u m W a r o h m a t u l l a h i W a b a r o k a t u h .

Pembimbing,

M u s t a f a , M . I . K o m

N I K . 130 417 024

Mengetahui: K e t u a P r o d i I l m u K o m u n i k a s i ,

D r . M u h a m m a d B a d r i , M . S i .

N I P . 19810313 201101 1 004

i

ABSTRAK

Nama : Irsyadania Khaira

NIM : 11840323692

Judul : Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs Dan Sylvia Mos

Pada Penyiar Radio LPPL (Lembaga Penyiaran Publik Lokal)

Kuansing FM Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi

Pagi

Radio Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Kuansing FM salah satu

radio yang berperan memberikan informasi kepada masyarakat Kuantan Singingi.

Karena Radio LPPL Kuansing FM memiliki khas dalam menyajikan setiap

pogram siaran atau informasi serta musik yang menjadi favorit masyarakat. Riset

ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Penerapan Gaya Komunikasi Steward

L.Tubbs Dan Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL (Lembaga Penyiaran Publik

Lokal) Kuansing FM Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi. Riset ini

menggunakan desain metode penelitian kualitatif. Data dikumpulkan melalui

wawancara mendalam, observasi non partisipatif dan dokumentasi di Radio LPPL

Kuansing FM. Melelui metode ini penulis mendeskripsikan bagaimana Penerapan

Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs Dan Sylvia Mos pada penyiar Radio LPPL

Kuansing FM dalam membawakan Program Acara Inspirasi Pagi. Temuan dalam

riset ini menunjukan Bahwa Gaya Komunikasi penyiar Radio LPPL Kuansing FM

mayoritas hanya menyampaikan pesan atau motivasi kepada pendengarnya. Selain

itu, penyiar Radio LPPL Kuansing FM juga memiliki cara tersendiri untuk

mengakrabkan diri dengan pendengarnya. Ada penyiar yang mengutamakan

interaksi langsung kepada pendengar dengan cara sesi telepon. Kemudian, ada

juga penyiar yang hanya menyampaikan pesan saja. Serta gaya bicara yang

dibawakan penyiar Radio LPPL Kuansing FM memiliki karakter yang berbeda-

beda sehingga pendengar tetap setia mendengarkan Radio LPPL Kuansing FM.

Kata Kunci : Gaya Komunikasi, Penyiar, Program Acara Inspirasi Pagi.

ii

ABSTRACT

Name : Irsyadania Khaira

Departement : 11840323692

Title : Application of Steward L.Tubbs and Sylvia Mos Communication Style to LPPL Radio Broadcaster (Local Public Broadcasting Institution) Kuansing FM in Bringing ‘Inspirasi Pagi’ Programs

Local Public Broadcasting Institution (LPPL) Radio Kuansing FM is

one of the radios whose role is to provide information to the people of Kuantan

Singingi. Because Radio LPPL Kuansing FM is unique in presenting every

broadcast program or information as well as music that is the public's favorite.

This research aims to find out how to apply the communication style of Steward

L.Tubbs and Sylvia Mos to the Kuansing FM LPPL Radio Broadcaster (Local

Public Broadcasting Institution) in Delivering Inspirational Morning Programs.

This research uses a qualitative research method design. Data were collected

through in-depth interviews, non-participatory observations, and documentation

on LPPL Kuansing FM Radio. Through this method, the writer describes how to

apply the communication style of Steward L.Tubbs and Sylvia Mos to the

broadcaster of LPPL Kuansing FM Radio in presenting the Morning Inspiration

Program. The findings in this research show that the majority of LPPL Kuansing

FM radio announcers only convey messages or motivations to their listeners. In

addition, the broadcaster of LPPL Kuansing FM Radio also has its own way to

familiarize itself with its listeners. There are broadcasters who prioritize direct

interaction with listeners by means of telephone sessions. Then, there are also

broadcasters who only deliver messages. And the style of speech brought by the

announcer of LPPL Kuansing FM Radio has different characteristics so that

listeners remain loyal to LPPL Kuansing FM Radio.

Keywords: Communication Style, Broadcaster, Inspirasi Pagi Program

iii

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum warrohmatullahiwabarokatuh

Dengan nama Allah Subhanahu wata‟ala yang maha pengasih dan maha

penyayang, puji serta syukur kehadirat Allah Subhamahu wata‟ala yang telah

memberikan kemudahan,kekuatan dan kesabaran kepada penulis dalam

menyelesaikan skripsi ini. Shalawat dan salam semoga senantiasa dilimpahkan

kepada Baginda Rasulullah Muhammad Shallallahu „alaihi wasallam yang teramat

besar cintanya kepada umatnya dan bimbingan menuju jalan yang di ridhoi Allah

Subhanahu wata‟ala semoga kemuliaanpun terarah kepada keluarga, sahabat, dan

umatnya yang senantiasa istiqomah menetapi sunnahnya hingga akhir zaman.

Dalam penyusunan skripsi yang berjudul “ Penerapan Gaya Komunikasi Steward

L.Tubbs Dan Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL (Lembaga Penyiaran Publik

Lokal) Kuansing FM Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi”.

Penulis menyadari sepenuhnya akan bantuan dari berbagai pihak yang

telah memberikan bimbingan dan arahan kepada penulis selama proses

penyusunan skripsi ini. Untuk itu pula penulis menyampaikan penghargaan

terimakasih setinggi-tingginya kepada kedua orang tua tercinta ayahanda Sukanto

dan ibunda Wirdadesi, Abang penulis Irham Rosyadi, kakak penulis Lia Yuliana,

Nenek Penulis Rosmiati, adek penulis Stefany Mulki Hasana serta seluruh

keluarga besar Bukhari yang telah memberikan do‟a dari kejahuan, dukungan,

semangat, kasih sayang, kepada penulis agar bisa menjadi anak yang berguna.

Seterusnya ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya penulis sampaikan kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Hairunnas, M.Ag, selaku Rektor Universitas Islam Negeri

Sultan Syarif Kasim Riau.

2. Ibu Dr. Hj. Helmiati, M.Ag, Bapak Dr. H. Mas‟ud Zein, M.Pd dan Edi

Erwan, S.Pt., M.Sc., Ph.D selaku Wakil Rektor I, II dan III Universitas

Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

iv

3. Bapak Dr. Imron Rosidi, S.Pd., MA, selaku Dekan Fakultas Dakwah dan

Komunikasi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

4. Bapak Dr. Masduki, M. Ag, Dr. Toni Hartono, M. Si dan Dr. H. Arwan,

M.Ag selaku Wakil Dekan I,II, dan III Universitas Islam Negeri Sultan

Syarif Kasim Riau.

5. Bapak Dr, Muhammad Badri, S.Pd, M.Si selaku Kepala Program Studi

Ilmu Komunikasi dan Bapak Artis, S.Ag. M.I.Kom selaku Sekretaris

Program Studi Ilmu Komunkasi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif

Kasim Riau.

6. Bapak Yantos, S.IP,M.Si selaku Pembimbing Akademik yang selalu

memberikan nasehat kepada penulis serta mengawasi perkuliahan penulis

dari awal perkuliahan sampai selesai.

7. Bapak Mustafa, M.I.Kom selaku Pembimbing yang telah meluangkan

waktu begitu banyak dan telah memberikan bimbingan kepada penulis

sehingga skripsi ini akhirnya dapat diselesaikan.

8. Seluruh Dosen dan Karyawan Fakultas Dakwah Dan Komunikasi

Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau yang telah

memberikan ilmunya dan membantu penulis dalam menyelesaikan

administrasi dan surat menyurat kepada penulis selama perkuliahan.

9. Terimakasih kepada pimpinan dan karyawan Radio LPPL Kuansing FM

yang telah memberikan ilmunya dilapangan.

10. Terimakasih kepada teman-teman dan sahabat yang sudah membantu

dalam menyelesaikan skripsi ini yang tidak bisa penulis sebutkan satu

persatu. Semoga sukses untuk kita semua.

Terima kasih penulis ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu

selama menjalani proses perkuliahan di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif

Kasim Riau Fakultas Dakwah dan Komunikasi Jurusan Ilmu Komunikasi

Konsentrasi Broadcasting. Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih banyak

v

terdapat kekurangan maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang

membangun.

Semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi semua pihak terutama

penulis sendiri, bagi pihak yang memberikan bantuan semoga kebaikannya

menjadi amal kebaikan, Aamiin yaa Robbal ‘Alamin.

Pekanbaru, April 2022

Penulis

IRSYADANIA KHAIRA

NIM. 11840323692

vi

DAFTAR ISI

ABSTRAK ................................................................................................. i

ABSTRACT ............................................................................................... ii

KATA PENGANTAR ............................................................................... iii

DAFTAR ISI ............................................................................................. vi

DAFTAR TABEL...................................................................................... viii

DAFTAR GAMBAR ................................................................................. ix

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................. x

BAB I PENDAHULUAN

1.I Latar Belakang .......................................................................... 1

1.2 Penengasan Istilah ..................................................................... 4

1.3 Rumusan Masalah ..................................................................... 6

1.4 Tujuan dan Kegunaan Penelitian .............................................. 6

1.5 Sistematika Penulisan................................................................ 7

BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PIKIR

2.1 Kajian Terdahulu ...................................................................... 8

2.2 Landasan Teori .......................................................................... 13

2.3 Konsep Operasional .................................................................. 35

2.4 Kerangka Berfikir ..................................................................... 36

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Dan Pendekatan Penelitian ............................................... 38

3.2 Lokasi Dan Waktu Penelitian.................................................... 38

3.3 Sumber Data .............................................................................. 38

3.4 Teknik Pengumpulan Data ....................................................... 39

3.5 Informan Penelitian .................................................................. 40

3.6 Validasi Data ............................................................................. 41

3.7 Teknik Analisi Data ................................................................. 43

vii

BAB IV GAMBARAN UMUM RADIO LPPL KUANSING FM

4.1 Sejarah Radio LPPL Kuansing FM .......................................... 45

4.2 Maksud Didirikannya Radio LPPL Kuansing FM ................... 46

4.3 Tujuan Radio LPPL Kuansing FM .......................................... 47

4.4 Data Radio ............................................................................... 48

4.5 Visi dan Misi Radio LPPL Kuansing FM ............................... 48

4.6 Perizinan dan Badan Hukum Perizinan.................................... 49

4.7 Struktur Radio LPPL Kuansing FM ......................................... 50

4.8 Uraian Tugas ............................................................................ 51

4.9 Program Harian Radio LPPL Kuansing FM 100,9 MHz ......... 52

4.10 Deskripsi Data ......................................................................... 60

BAB V HASIL PENELITIAN

5.1 Hasil Penelitian ......................................................................... 62

5.2 Pembahasan .............................................................................. 75

BAB VI PENUTUP

6.1 Kesimpulan .............................................................................. 110

6.2 Saran .......................................................................................... 110

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN-LAMPIRAN

viii

DAFTAR TABEL

Table 3.1 Informan Penelitian ................................................................ 41

Table 4.1 Jabatan dan Nama Personil Radio LPPL Kuansing FM......... 51

Table 4.2 Program Harian Radio LPPL Kuansing FM .......................... 53

Table 5.1 Naskah Radio LPPL Kuansing FM ........................................ 86

Table 5.2 Naskah Radio LPPL Kuansing FM ........................................ 96

Table 5.3 Naskah Radio LPPL Kuansing FM ........................................ 100

Table 5.4 Naskah Radio LPPL Kuansing FM ........................................ 105

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Pikir...................................................................... 37

Gambar 4.1 Struktur Organisasi Radaio LPPL Kuansing FM ................. 50

Gambar 1 Wawacara Dengan Bapak Drs. Mulyadi Harun .................. 118

Gambar 2 Wawacara Dengan Ibu Dewi Riana Artaty, SE.M.Si .......... 119

Gambar 3 Wawacara Dengan Penyiar Zulfahri .................................... 120

Gambar 4 Wawacara Dengan Penyiar God Dapi .................................. 121

Gambar 5 Dokumentasi Dalam Bilik Suara Radio LPPL Kuansing FM 122

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Biodata Informan ................................................................ 114

Lampiran 2. Pedoman Wawancara ......................................................... 115

Lampiran 3. Dokumentasi ...................................................................... 118

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam berkomunikasi seorang tidak lepas dari gaya komunikasinya.

Gaya komunikasi dapat dilihat dari bagaimana seorang komunikator

menggunakan bahasa, pemilihan kata, retorika, serta menggunakan bahasa

tubuhnya, seperti diungkapakan Sidik Suhada seorang Jurnalis media dan

televisi, bahwa bahasa menunjukan bangsa. Identitas dan citra diri seseorang

dimata orang lain pun dipengaruhi oleh bagaimana cara dia berkomunikasi.

Selain itu juga pemilihan istilah, kata dan intonasi (tekanan suara). Semua

akan dapat mencerminkan identitas dan citra diri seseorang yang sedang

berbicara1.

Setiap komunikator mempunyai gaya berkomunikasi yang berbeda-

beda. Gaya komunikasipun dapat mengikuti kondisi dan situasi sehingga

setiap individu bisa memiliki beberapa macam gaya komunikasi. Terlebih

ketika seseorang akan memasarkan produknya baik berupa barang maupun

jasa tentunya gaya komunikasi menjadi hal yang turut dipikirkan secara

matang mengingat dampak yang disebabkan saat masyarakat melihatnya.

Tentunya gaya komunikasi yang diharapkan dapat memikat hati masyarakat

untuk menggunakan produk barang atau jasa yang ditawarkan. Dari berbagai

macam gaya komunikasi, komunikator memilih untuk menggunakan gaya

komunikasi yang tepat supaya dalam menyampaikan pesan menerima

tanggapan yang baik serta hal-hal yang ingin disampaikan tersalurkan dengan

tepat. Pemilihan gaya komunikasi yang tidak tepat menimbulkan gambaran

buruk dibenak masyarakat tentang barang atau jasa yang ditawarkan.2

Gaya komunikasi merupakan ciri khas seseorang ketika

berkomunikasi dengan orang lain. Baik dengan gerak tubah, gaya bahasa

1 Sudik Suhada. “Media dan Komunikasi” https://sidiksuhada.blogspot.com/diakses 11

februari 2015. 2 Bayu Nitin Pratiwi,"Analisi Gaya Komunikasi Ahmad Faiz Zainuddin" Jurnal Ilmu

Komunikasi Vol 5. 2017, 377.

2

atau mimik muka. Setiap orang memiliki gaya komunikasi yang berbeda-

beda, begitupun dengan gaya komunikasi seorang penyiar radio. Gaya

komunikasi seorang penyiar radio harus mampu menghidupkan sebuah

pembicaraan dengan para pedengarnya, karena pendengar merupakan target

sasaran diprogram acara yang dibuat oleh radio.3

Menurut Widjaja gaya komunikasi dipengaruhi situasi, bukan tipe

seseorang, gaya komunikasi bukan tergantung pada tipe seseorang melainkan

kepada situasi yang dihadapi. Setiap orang akan menggunakan gaya

komunikasi yang berbeda-beda ketika marah, gembira, sedih, tertarik atau

bosan. Begitu juga dengan seseorang berbicara dengan sahabat baiknya,

orang yang baru dikenal dan dengan anak-anak akan bercara dengan gaya

yang berbeda-beda. Selain itu gaya yang digunakan dipengaruhi oleh banyak

faktor, gaya komunikasi adalah sesuatu yang dinamis dan sulit untuk

ditebak, sebagaimana budaya, gaya komunikasi adalah sesuatu yang relatif.4

Untuk meningkatkan kualitas program siaran di radio, maka penyiar

sangat berfungsi dalam hal ini. Karna penyiar merupakan seorang

komunikator di radio yang mempunyai tugas untuk menyampaikan pesan

kepada komunikannya, yaitu pendengar. Selain itu, penyiar harus mampu

mengakrabkan diri dengan pendengarnya sehingga tercipta adanya kedekatan

antara penyiar dengan pendengar. Pada setiap program acara, seorang penyiar

harus memiliki kemampuan lebih dari sekedar berbicara.5

Tiga hal penting yang harus dimiliki oleh seorang penyiar, yaitu

announcing skill (keterampilan menuturkan segala sesuatu menyangkut kata

yang disajikan), operating skill, (keterampilan mengoperasikan segala

peralatan siaran), dan musical touch, (keterampilan merangkai musik dalam

tatanan yang menyentuh emosi pendengar).6 Ketiga hal tersebut memerlukan

3 Elvinaro Ardianto. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. Bandung : PT Remaja

Rosdakarya. 2005 4 Isti Novitasari. Studi Deskriptif Gaya Komunikasi. Jurnal Skripsi, Fakultas Psikologi

UMP. 2016, 1. 5 Masduki, Menjadi Broadcasting Professional. Yogyakarta: Pustaka Popular. 2005. 119

6 Ibid,. 120.

3

latihan secara terus menerus. Jika seorang penyiar tidak mampu mrnguasai

skill tersebut, maka program acara yang dibawakan kurang menarik perhatian

pendengar. Sehingga pendengar bisa menggantikan siaran tersebut dengan

siaran radio lainnya.

Saat penyiar radio berkomunikasi dengan para pendengarnya, seorang

penyiar harus mampu menghibur para pendengarnya karena salah satu fungsi

komuniasi adalah untuk menghibur masyarkat. Gaya komunikasi seorang

penyiar radio harus mampu menghidupkan sebuah pembicaraan dengan para

pedengarnya, karena pendengar merupakan target sasaran diprogram acara yg

dibuat oleh radio.7

Radio lebih akrab dengan pendengarnya karna disajikan dengan

bahasa daerah masing- masing. Radio LPPL Kuansing FM merupakan radio

yang paling banyak memberikan peranan terhadap masyarakat maupun

pemerintah daerah Kuansing sendiri, terutama daerah Taluk Kuantan yang

merupakan tempat berdiri stasiun Kuansing FM.

Di kota Teluk Kuantan sendiri ada dua radio yang sempat bersinar,

tetapi yang bertahan hingga saat ini hanya Radio LPPL Kuansing FM. Yang

pertama radio Kuansing yang berada difrekuensi 100,9 mhz yang memang

radio pemerintah dan dikelolah oleh pemerintah dibawah naungan Kominfo

Kabupaten Kuantan Singingi. Yang kedua radio Narosa FM yang sudah tidak

beroperasi lagi karna memang keterbatasan biaya dan sumber daya

manusianya sendiri dalam pengelolaan radio tersebut.8

Dengan adanya persaingan didunia penyiaran, Radio LPPL kuansing

FM harus mampu terus memiliki banyak pendengar. Upaya untuk

mempertahankan eksistensi radio ini dilakukan dengan cara mengikuti trend

dan mengetahui apa yang disukai oleh masyarakat sekitar. Penyiar juga harus

memiliki kemampuan yang baik sehingga pendengar akan tertarik untuk

mendengarkan radio LPPL Kuansing FM.

Radio LPPL Kuansing FM memiliki khas dalam menyajikan setiap

pogram siaran atau informasi seputar kuansing serta musik-musik yang

7 Shanti Indra Astuti. Jurnalisme Radio Teori dan Praktik. Bandung : Simbosa Rekatama

Media. 2008 8 Company Profil Radio LPPL Kuansing FM, 22 April 2020.

4

menjadi favorit masyarakat. Radio LPPL kuansing FM memiliki target

tersendiri dalam mengembangkan stasiun radio yang dikelolanya dengan

menyesuaikan permintaan audiencenya. Jadi Radio LPPL kuansing FM ini

memiliki list program acara yang berbeda disetiap hari untuk disajikan kepada

masyarakat.

Radio LPPL Kuansing FM menyajikan informasi ataupun motivasi

yang bermutu seperti program Inspirasi Pagi yang yang menyajikan informasi

terkini seputar Kuliner, Pendidikan, Kesehatan, Usaha dan Dunia Wanita.

Dalam program Inspirasi Pagi ini, juga memberikan informasi terupdate,

aktual, dan sumber terpercaya. Inspirasi Pagi ini adalah salah satu Program

yang ada di Radio LPPL Kuansing FM.

Dalam Inspirasi Pagi yang berada dalam program acara Jendela Kita

menyajikan informasi seputar perkembangan dunia pendidikan, bisnis

maupun kesehatan. Program Inspirasi Pagi ini bertujuan memberikan

informasi dan motivasi kepada Pendengar.9

Dari uraian di atas dapat penulis tegaskan bahwa yang dimaksud

dengan gaya komunikasi penyiar radio LPPL kuansing FM dalam

membawakan program acara Inspirasi Pagi adalah penelitian yang melihat

tentang bagaimana gaya komunikasi penyiar tersebut.

Berdasarkan uraian di atas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian

lebih dalam mengenai Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs dan

Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL kuansing FM Dalam Membawakan

Program Acara Inspirasi Pagi.

1.2 Penengasan Istilah

Dalam penelitian yang penulis lakukan ini ada beberapa istilah yang

perlu dijelaskan agar tidak terjadi kesalahpahaman. Beberapa istilah tersebut

sebagai berikut:

9 Zeni Safitri, Ridwan Melay, Marwoto Saiman “Sejarah Berdiri Radio Pemerintah

Daerah (Rpd) Di Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi” jurnal ilmu

komunkasi. 2014, 3.

5

1. Komunikasi

Komunikasi adalah proses penyampaian pesan bentuk simbol atau

kode dari satui pihak kepada pihak lain dengan efek untuk mengubah

sikap, atau tindakan. Proses tersebut dilakukan oleh seorang komunikator

sebagai penyampai prsan dan komunikan sebagai penerima pesan, melalui

media tertentu.10

2. Gaya komunikasi

Gaya komunikasi adalah perilaku komunikasi yang dilakukan

seseorang dalam suatu organisasi yang bertujuan untuk mendapatkan

feedback dari orang lain terhadap pesan organisasi yang disampaikan.11

Jadi, gaya komunikasi peneliti maksud dalam penelitian ini adalah,

setiap pendengar akan akan berinteraksi terus-menerus kepada komunikan

yang menyampaikan pesan melalui lisan.

3. Penyiar

Penyiar adalah seorang komuikator pada radio yang memiliki tugas

untuk menyampaikan pesan kepada komunikannya, yaitu pendengar.12

4. Radio

Radio merupakan media auditif (hanya bisa didengar), tetapi

murah, merakyat dan bisa dibawa atau didengar dimana-mana. Radio

berfungsi sebagai media ekspresi, komunikasi, informasi, pendidikan dan

hiburan. Radio memiliki kekuatan terbesar sebagai media imajinasi, sebab

sebagai media yang buta, radio menstimulasi begitu banyak suara, dan

berupaya memvisualisasikan suara penyiarnya.13

5. Inspirasi Pagi

Program acara Inspirasi Pagi adalah salah satu program yang

berada dalam program acara Jendela Kita menyajikan informasi seputar

perkembangan dunia pendidikan, dunia wanita, kuliner, bisnis atau usaha

10

Hamidi, teori komunikasi dan strategi dakwah ( malang UMM Press 2010), 3. 11

Sasa Djuarsa Sendjaja, Pengantar Ilmu Komunikasi (Jakarta: Universitas Terbuka,

1996) 7. 12

Masduki, Menjadi Broadcasting Professional. Yogyakarta: Pustaka Popular. 2005. 119 13

John Fiske, Pengantar Ilmu Komunikasi, (Jakarta: PT Raja Grafindo, 2005), 9.

6

maupun kesehatan. Program Inspirasi Pagi ini bertujuan memberikan

informasi dan motivasi kepada Pendengar Radio LPPL Kuansing FM.14

1.3 Rumusan Masalah

Berdasarkan deskripsi di atas, maka penulis merumuskan pokok

permasalahan yaitu Bagaimana Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs

dan Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL kuansing FM Dalam Membawakan

Program Acara Inspirasi Pagi?

1.4 Tujuan dan Kegunaan Penelitian

1.4.1 Tujuan penelitian

Untuk mengetahui bagaimana Penerapan Gaya Komunikasi

Steward L.Tubbs dan Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL kuansing FM

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi.

1.4.2 Kegunaan penelitian

a. Kegunaan teroritis

1) Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana sastra

satu (S1) pada Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Islam

Negri Sultan Syarif Kasim Riau.

2) Sebagai bahan masukan dan referensi bagi para pengkaji ilmu

komunikasi khususnya dibidang Broadcasting yang berminat

meneliti permasalahan yang sama.

b. Manfaat praktis

1) Memberikan masukan bagi pihak Radio LPPL Kuansing FM.

2) Memperluas pengetahuan peneliti dalam memahami mengetahui

bagaimana Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs dan

Sylvia Mos Pada Penyiar Radio LPPL kuansing FM Dalam

Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi

14

Zeni Safitri, Ridwan Melay, Marwoto Saiman “Sejarah Berdiri Radio Pemerintah

Daerah (Rpd) Di Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi” jurnal ilmu

komunkasi. 2014, 3

7

1.5 Sistematika Penulisan

Dalam penelitian ini penulis membagi penulisan dalam tiga bab

dengan penguraian sebagai berikut:

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini merupakan bab pendahuluan yang terdiri dari : latar

belakang, penegasan istilah, rumusan masalah, tujuan

penggunaan penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II : KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PIKIR

Bab ini menjelaskan tentang landasan teori yang berkaitan

dengan pembahasan masalah yang diteliti, kajian terdahulu dan

kerangka berfikir

BAB III : METODEOLOGI PENELITIAN

Bab ini berisi tentang jenis dan pendekatan penelitian, lokasi dan

waktu penelitian, sumber data, informan penelitian, teknik

pengumpulan data, validitas data dan teknik analisis data

BAB IV : GAMBARAN UMUM

Pada bab ini berisikan tentang gambaran umum lokasi penelitian

BAB V : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini berisikan tentang uraian secara umum tentang hasil

penelitian dan pembahasan.

BAB VI : PENUTUP

Pada bab ini berisikan tentang kesimpulan dan hasil dari

penelitian dan saran yang membangun bagi objek penelitian agar

bisa lebih baik lagi untuk kedepannya.

DAFTAR PUSTAKA

8

BAB II

KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PIKIR

2.1 Kajian Terdahulu

Dalam penelitian ini, peneliti akan mendeskripsikan pada penelitian-

penelitian lain yang berbentuk skripsi maupun jurnal yang dianggap memiliki

relevansi dengan judul yang peneliti angkat. Adapun penelitian lain yang sama

dan hampir mirip namun berbeda dengan penelitian ini adalah yang berjudul

sebagai berikut :

Pertama penelitian yang dilakukan oleh Rahma Yanti tahun 2020, pada

skripsi yang berjudul “Gaya Komunikasi Penyiar Acara Musik Ngopi Asyik

di Radio Toss FM” Hasil dari penelitian dalam skripsi ini yaitu Gaya

Komunikasi di Radio Toss FM mayoritasnya menyesuaikan dengan

pendengar yang di hadapinya. Selain itu, Radio Toss FM juga mengutamakan

interaksi langsung kepada penyiar dengan cara membawakan program sesi

telepon, sehingga menimbulkan kedekatan dan keakraban penyiar dengan

pendengar dengan nyaman. Meskipun hal ini lebih efektif pada program

dangdut. Pembawaan penyiar dalam bersiaran cukup bagus dan

profesional, dengan teknik santai dan menghibur yang sangat bagus sehingga

pendengar dapat dipersuasif. Serta dengan gaya penyiar memiliki suara khas

dan berbeda. Ini yang membuat pendengar tertarik kepada penyiar.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Rahma Yanti dengan penelitian

ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya komunikasi penyiar radio. Dan

perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi di Radio LPPL Kuansing

FM dan Acara Musik Ngopi Asyik di Radio Toss FM.

Kedua, Bayu Nitin Pratiwi jurnal yang berjudul “Analisis Gaya

Komunikasi Ahmad Faiz Zainuddin” Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 5 tahun

2017. Penelitian ini menganalisis tentang Ahmad Faiz zainuddin dalam

menyampaikan pesan terkait founder Spiritual Emotional Freedom Technique

(SEFT) merupakan terapi yang menggabungkan ilmu akupuntur dan psikologi

yang disempurnakan dengan sentuhan spiritual yang bersifat universal dan

memotivasi kepada para sefter sebagai audiennya selama 13 menit 48 detik

diunggah oleh logosinstitute dan video berdurasi 7 menit 48 detik diunggah

oleh Adita Logos berisi interaksi ahmad Faiz Zainuddin dengan salah satu

peserta training seft yang mengalami pobia durian. Tujuan dari penelitian ini

adalah untuk mengetahui dan menganalisis gaya komunikasi Ahmad Faiz

Zainuddin secara verbal maupun non verbal. Kesimpulan yang didapat dari

penelitian jurnal ini adalah bahwa Ahmad Faiz Zainuddin menggunakan gaya

komunikasi the controlling style dan the equalitarian style dalam berinteraksi

dengan komunikannya dan sebagai komunikator Ahmad Faiz Zainuddin

mampu memainkan perannya sesuai kondisi yang dibutuhkan sehingga pesan

yang ingin disampaikan tersalurkan dengan baik.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Bayu Nitin Pratiwi dengan

penelitian ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya komunikasi. Dan

perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan Gaya Komunikasi

Ahmad Faiz Zainuddin Zainuddin dalam menyampaikan pesan terkait SEFT

dan memotivasi kepada para sefter sebagai audiencenya berisi interaksi ahmad

Faiz Zainuddin dengan salah satu peserta training seft yang mengalami pobia

durian.

Ketiga, Muhammad Faisal Bahri judul skripsi “Gaya Komunikasi

Penyiar Motion Radiop 97,5 FM Studi Komparatif Program Motion

Breakfast Dengan 3 Hours Comersial Free” pada tahun 2021. Tujuan dalam

penelitian ini adalah untuk mengetahui Gaya Komunikasi Penyiar Motion

Radiop 97,5 FM Studi Komparatif Program Motion Breakfast Dengan 3 Hours

Comersial Free. Dalam skripsi ini penelitian membahas tentang penyiar

program acara motion breakfast dan 3 hours commercial free menggunakan

gaya komunikasi equalitarian style , controlling style, logika retorika, logika

eskpresi serta logika konvesnsional.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Muhammad Faisal Bahri dengan

penelitian ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya komunikasi penyiar

radio. Dan perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi

Penyiar Radio Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan Gaya

Komunikasi Penyiar Motion Radio 97,5 FM Studi Komparatif Program

Motion Breakfast Dengan 3 Hours Comersial Free.

Keempat, Ryan Hardeanto skripsi yang berjudul “Gaya Komunikasi

Penyiar Acara Musik Di Radio Ramaloka FM” pada tahun 2017. Dalam

penelitian ini, peneliti menggunakan Teori Logika Desain Pesan. Teknik

pengumpulan data dalam skripsi ini dilakukan oleh peneliti melalui

wawancara dan observasi langsung ke Radio Ramaloka FM. Hasil dari

penelitian dalam skripsi ini adalah gaya komunikasi di radio ramaloka FM

myoritas menyesuaikan dengan pendengar yang dihadapinya. Radio ramaloka

FM lebih mengutamakan interaksi antar penyiar dengan pendengar, sehingga

radio ini pada radio ini lebih mengutamakan pada pendengar aktif.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Ryan Hardeanto dengan

penelitian ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya komunikasi penyiar

radio. Dan perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi

Penyiar Radio Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan Gaya

Komunikasi Penyiar Acara Musik Di Radio Ramaloka FM.

Kelima, Fadilla Rizky Febriyanty dan Femi Oktavini Jurnal Penelitian

Kajian Ilmu Komunikasi dan Informasi yang berjudul “Gaya Komunikasi

Penyiar Dalam Mempertahankan Eksistensi Radio” pada tahun 2021.

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui penyiar bandar dangdut dalam

mempertahankan ekstitensi radio Dahlia, penelitian ini juga menggunakan

metode kualitatif dengan pengambilan data menngunakan wawancara,

obrsevasi, dan dokmuntasi, teori yang di gunakan yaitu logika pesan. Hasil

dari penelitian ini yaitu terdiri dari faktor-faktor logika pesan yaitu, Logika

ekspresif, Logika konvensional dan Logika retorika.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Fadilla Rizky Febriyanty dan

Femi Oktavini dengan penelitian ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya

komunikasi penyiar radio. Dan perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya

Komunikasi Penyiar Radio Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi

Pagi dan sedangkan yang ditulis oleh Fadilla Rizky Febriyanty dan Femi

Oktavini yaitu Gaya Komunikasi Penyiar Dalam Mempertahankan Eksistensi

Radio.

Keenam, Aliyah Yasmin skripsi yang berjudul “Gaya Komunikasi

Pemimpin Perempuan Dalam Pembangunan Dusun Pandeyan” pada tahun

2021. Teori yang digunakan yaitu Konsep Gaya Komunikasi menurut Tubbs

dan Moss. Objek dari penelitian ini adalah gaya komunikasi Yuli Lestari

sebagai dukuh perempuan saat menjalankan tugas untuk memimpin RT dan

kader saat mengkoordinir pembagunan di Desa Bangunharjo. Dari hasil

penelitian diketahui bahwa dalam kepemimpinannya, Yuli Lestari

menggunakan Gaya Controlling, Gaya Relinquishing, Gaya Dynamic, Dan

Gaya Equlitarian.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Aliyah Yasmin dengan penelitian

ini adalah sama-sama meneliti tentang gaya komunikasi. Dan perbedaanya

adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio Dalam

Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan sedangkan yang ditulis oleh

Aliyah Yasmin yaitu Gaya Komunikasi Pemimpin Perempuan Dalam

Pembangunan Dusun Pandeyan.

Ketujuh, Kurniawan Prasetyo, Boedi Basoeki dan Aprili Yunda

Arrunad dalam jurnal yang berjudul “Pengaruh Gaya Komunikasi Presenter

Talkshow “Rumpi No Secret” Di Trans Tv Terhadap Audience Satisfaction”

pada tahun 2019. Tujuan dilakukannya peneiltian ini adalah untuk mengetahui

adakah pengaruh dari gaya presenter Feni Rose saat memandu program acara

Talkshow “Rumpi No Secret” yang tayang di Trans Tv terhadap kepuasan

menonton ibu rumah tangga warga Kampung Baru RW. 10 Kembangan Utara,

Jakarta Barat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survei dimana

metode ini merupakan penelitian yang mengambil sampel pokok dari suatu

populasi data menggunakan angket pernyataan atau kuesioner sebagai alat

pengumulan data yang pokok. Data dianalisa dengan metode eksplanatif

kausal dengan pendekatan kuantitatif. Landasan teori yang digunakan adalah

Teori uses and gratification miliki Blumer dan Katz.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Kurniawan Prasetyo, Boedi

Basoeki dan Aprili Yunda Arrunad dalam penelitian adalah sama-sama

meneliti atau membahas tentang gaya komunikasi. Dan perbedaanya adalah

membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio Dalam Membawakan

Program Acara Inspirasi Pagi dan sedangkan yang ditulis oleh Kurniawan

Prasetyo, Boedi Basoeki dan Aprili Yunda Arrunad yaitu Pengaruh Gaya

Komunikasi Presenter Talkshow “Rumpi No Secret” Di Trans Tv Terhadap

Audience Satisfaction.

Kedelapan, Nur Asiah skripsi yang berjudul “Gaya Komunikasi

Selebgram Anggarita Dalam Product Endorsement Di Instagram” pada

tahun 2021. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan

menggunakan metode fenomenologi. Hasil penelitian yang dilakukan adalah

terdapatnya komunikasi interpersonal yang digunakan selebgram Anggarita

dalam berkomunikasi dengan komunikan atau followers di media sosial

Instagram. Sedangkan gaya komunikasi yang diterapkan selebgram Anggarita

dalam product endorsement di media sosial instagram adalah the controlling

style, the equalitarian style, dan the structuring style.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Nur Asiah dalam penelitian

adalah sama-sama meneliti atau membahas tentang gaya komunikasi. Dan

perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan sedangkan yang

ditulis oleh Nur Asiah yaitu Pengaruh Gaya Komunikasi Selebgram Anggarita

Dalam Product Endorsement Di Instagram.

Kesembilan, Felina Limantoro dalam jurnal yang berjudul “Pengaruh

Gaya Komunikasi Direktur Terhadap Kepuasan Komunikasi Karyawan Di

PT. Sumarni Mustajab Batu” pada tahun 2015. Metode penelitian kuantitatif,

metode pengujian regresi dan uji T. Penelitian ini menyatakan bahwa gaya

komunikasi Direktur berpengaruh pada seluruh dimensi kepuasan komunikasi

yang terdiri dari infomasi yang berkaitan dengan pekerjaan, kelengkapan

informasi, kemampuan memberi saran perbaikan, efisiensi saluran komunikasi

ke bawah, kualitas media, informasi dan integrasi organisasi. Sehingga

ditemukan adanya gaya komunikasi dynamic pada Direktur PT Sumarni

Mustajab Batu.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Felina Limantoro dalam jurnalnya

adalah sama-sama meneliti atau membahas tentang gaya komunikasi. Dan

perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan sedangkan yang

ditulis oleh Felina Limantoro yaitu Pengaruh Gaya Komunikasi Direktur

Terhadap Kepuasan Komunikasi Karyawan Di PT. Sumarni Mustajab Batu.

Sepuluh, Adelia Melinda dalam jurnal yang berjudul “Gaya

Komunikasi Pemimpin Tim Sales-Ii Asri Motor Group Surabaya Dalam

Pencapaian Target Tim” Pada Tahun 2017. Metode penelitian deskriptif

kualitatif, metode studi kasus Gaya komunikasi yang digunakan pemimpin tim

(supervisor) adalah kombinasi gaya komunikasi. Dalam penelitian ini,

ditemukan gaya komunikasi supporting yang melengkapi dan menjadi ciri

khas pemimpin tim. Gaya ini dapat melengkapi gaya-gaya komunikasi lainnya

sehingga dapat membawa tim sales-II sebagai the best team karena pencapaian

yang diraihnya.

Adapun persamaan yang ditulis oleh Adelia Melinda dalam jurnalnya

adalah sama-sama meneliti atau membahas tentang gaya komunikasi. Dan

perbedaanya adalah membahas mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi dan sedangkan yang

ditulis oleh Adelia Melinda yaitu Gaya Komunikasi Pemimpin Tim Sales-Ii

Asri Motor Group Surabaya Dalam Pencapaian Target Tim.

2.2 Landasan Teori

2.2.1 Komunikasi

a. Pengertian Komunikasi

Saat berkomunikasi (to communicate), ini berarti kita berusaha

untuk mewujudkan kesamaan makna tentang suatu hal. Jika komunikan

mengerti apa yang disampaikan oleh komunikator, maka dapat diartikan

bahwa proses komunikasi telah berlangsung Komunikasi adalah proses

membuat sebuah pesan atau informasi bagi komunikator dan komunikan.

Komunikator menyampaikan pesan kepada komunikan. Ini berarti ia

memformulasikan pikiran atau perasaannya ke dalam lambang (bahasa)

yang diperkirakan akan dimengerti oleh komunikan. Kemudian giliran

komunikan menyangga pesan komunikator itu. Ini berarti ia menafsirkan

lambang yang mengandung pikiran atau perasaan. Komunikator berfungsi

sebagai orang yang menyampaikan pesan atau informasi sedangkan

komunikan berfungsi sebagai penyangga informasi tersebut.15

Secara umum, pengertian komunikasi adalah suatu aktivitas

penyampaian informasi, baik itu pesan, informasi, berita, dan gagasan, dari

satu pihak ke pihak lainnya. Komunikasi terjadi melalui sebuah proses.

Proses komunikasi dimulai dengan adanya bahan pembicaraan yang

dilontarkan oleh pembicara yang kemudian diterima oleh penerima.

Pada penyiar radio LPPL kuansing FM, pesan disampaikan oleh

penyiar sebagai komunikator melalui media massa yakni radio. Dalam

proses komunikasi yang dilakukan tersebut, penyiar harus menyampaikan

pesan kepada pendengar dengan bahasa yang mudah dipahami agar

pendengar dapat mengerti apa yang disampaikan oleh penyiar. Jika sudah

ada kedekatan, maka akan semakin mudah bagi penyiar untuk

mendapatkan pendengar setia.

b. Tujuan Komunikasi

Setiap orang dalam berkomunikasi pasti memiliki tujuan tertentu.

Baik itu pengertian, dukungan, gagasan, atau berbagai tujuan lainnya.

Dalam tujuan komunikasi secara umum, komunikasi mengharapkan

adanya umpan yang diberikan oleh lawan bicara kita serta semua pesan

yang kita sampaikan dapat diterima oleh lawan bicara kita dan adanya efek

yang terjadi setelah melakukan komunikasi tersebut.16

15

Ibid, 13. 16

Onong Uchjana Effendy. Komunikasi: Teori dan Praktek. Bandung. PT. Remaja

Rosdakarya. 2005. 8.

Dengan demikian, maka dapat disimpulkan bahwa komunikasi

memiliki berbagai tujuan, tergantung dengan apa yang diinginkan oleh

komunikator itu sendiri. Seorang komunikator pasti ingin agar

komunikannya mengerti apa pesan yang disampaikannya, dan efek yang

diinginkan dapat berupa perubahan sikap, pendapat, perilaku, atau

perubahan sosial. Penyiar radio LPPL Kuansing FM tentu menginginkan

tujuan yang sesuai dengan penjelasan di atas untuk mendapatkan

pendengar setia.

Seseorang yang tadinya biasa saja, menjadi tertarik untuk

mendengarkan radio LPPL Kuansing FM setelah mendengar suara

penyiar. Jika ini terjadi, maka tujuan komunikasi tersebut telah berhasil.

Penyiar radio LPPL Kuansing FM juga harus mampu mengantisipasi jika

terjadi hambatan dalam komunikasi dengan pendengarnya. Karena suatu

proses komunikasi tidak selamanya berjalan sesuai keinginan.

c. Fungsi Komunikasi

Komunikasi secara umum memiliki fungsi sebagai berikut :

1) Komunikasi sosial

“Fungsi komunikasi sebagai komunikasi sosial setidaknya

mengisyaratkan bahwa komunikator itu penting untuk membangun

konsep-diri, untuk kelangsungan hidup, untuk memperoleh

kebahagiaan, terhindar dari ketegangan, antara lain lewat komunikasi

yang bersifat menghibur, dan memupuk hubungan dengan orang

lain”.17

Fungsi komunikasi sosial merupakan salah satu fungsi inti dari

suatu media. Di mana media memiliki tujuan untuk membuat

masyarakat terhibur. Seperti radio LPPL Kuansing FM yang

menyajikan informasi dan hiburan bagi pendengarnya.

17

Deddy Mulyana, Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar. Bandung: Remaja Rosdakarya,

2003. 5.

2) Komunikasi Ekspresif

“Komunikasi ekspresif tidak secara otomatis bertujuan

mempengaruhi orang lain, namun dapat dilakukan sejauh komunikasi

tersebut menjadi instrumen untuk menyampaikan perasaan-perasaan

(emosi)”.18

Dalam konteks radio, komunikasi ekspresif digunakan untuk

memberikan kekuatan emosional dalam siarannya. Penyiar radio LPPL

Kuansing FM tidak hanya berbicara ketika siaran saja, melainkan

membuat pendengar tertarik dengan isi siaran melalui obrolan serta

candaan sehingga terjalin suatu komunikasi personal yang

menciptakan kedekatan dan keakraban pada saat siaran tersebut.

3) Komunikasi Ritual

“Komunikasi ritual sering juga bersifat ekspresif, menyatakan

perasaan terdalam seseorang. Kegiatan ritual memungkinkan para

pesertanya berbagi komitmen emosional dan menjadi perekat bagi

kepaduan mereka, juga sebagai pengabdian kepada kelompok.

Bukanlah substansi kegiatan ritual itu sendiri yang terpenting,

melainkan perasaan senasib sepenanggungan yang menyertainya,

perasaan bahwa adanya keterikatan oleh sesuatu yang lebih besar

daripada diri sendiri, yang bersifat abadi, dan bahwa diakui dan

diterima dalam kelompok”. 19

Fungsi ini digunakan oleh penyiar radio LPPL Kuansing FM

untuk mewujudkan suatu perasaan saling menghargai dan dihargai

dengan pendengar, sehingga dapat terwujud suatu keterikatan tersebut.

4) Komunikasi Instrumental

“Mempunyai beberapa tujuan umum: menginformasikan,

mengajar, mendorong, mengubah sikap dan keyakinan, dan mengubah

perilaku atau mengerakkan tindakan, dan juga menghibur. Sebagai

instrumen, komunikasi tidak saja kita gunakan untuk menciptakan dan

18

Ibid., 21. 19

Ibid, 25.

membangun hubungan tersebut. Studi komunikasi membuat peka

terhadap berbagai strategi yang dapat digunakan dalam komunikasi

untuk bekerja lebih baik dengan orang lain demi keuntungan bersama.

Komunikasi berfungsi sebagai instrumen untuk mencapai tujuan-

tujuan pribadi dan pekerjaan, baik tujuan jangka pendek maupun

tujuan janga panjang”.20

Fungsi komunikasi instrumental melengkapi fungsi komunikasi

lain yang perlu diterapkan oleh penyiar di radio LPPL Kuansing FM.

Penyiar radio LPPL Kuansing FM harus menyampaikan informasi dan

berita yang menarik bagi pendengarnya. Untuk hiburan, dapat

diterapkan dengan memutarkan musik yang sesuai dengan segmentasi

pendengar di radio ini. Selain itu, penyiar radio LPPL Kuansing FM

dalam berkomunikasi dengan pendengarnya juga harus memiliki

tujuan agar tidak hanya pesan dapat diterima oleh pendengarnya saja,

tetapi juga mempengaruhi pendengar agar tertarik untuk berperan aktif

dalam berinteraksi dengan penyiar.

5) Hakikat Komunikasi

Istilah Komunikasi atau dalan bahasa inggris communcation

berasal dari kata latin communication, dan bersumber dari kata

communis yang berarti sama sama disini maksudnya adalah sama

makna. 21

Apabila dua orang terlibat dalam komunikasi, misalnya dalam

bentuk percakapan, maka komunikasi akan terjadi atau berlangsung

selama ada kesamaan makna tentang apa yang dipercakapkan.

kesamaan bahasa yang dipergunakan dalam percakapan itu belum

tentu menimbulkan kesamaan makna. dengan lain perkataan, mengerti

bahasa itu. jelas bahwa percakapan kedua orang tersebut dapat

dikatakan komunikatif jika kedua-duanya, selain mengerti bahasa yang

dipergunakan, juga mengerti makna dari bahan yang dipercakapkan.

20

Ibid, 30. 21

Onong uchjana Effendy. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. (Bandung: PT Remaja

Rosdakarya. 2005), 9.

Komunikasi ialah salah satu istilah paling terkenal dalam

kehidupan manusia. sebagai sebuah aktivitas, komunikasi selalu

dilakukan manusia. manusia tidak bisa tidak berkomunikasi. manusia

normal adalah makhluk sosial yang selalu membangun interkasi antar

sesamanya, maka komunikasi ialah sarana utamanya.22

Menurut Babcock (1952) komunikasi adalah sudut pandang

sebuah kejadian yang bisa diamati pada bekerjanya simbol dalam

lingkungan tertentu oleh individu atau beberapa individu dengan

menggunakan media untuk mendefinisikan tujuan.23

Menurut Lasswell, komunikasi meliputi lima unsur sebagai

jawaban dari pertanyaan yang diajukan tersebut, yakni :

a) Komunikator (communication, source, sender)

b) Pesan (Message)

c) Media (channel, media)

d) Komunikan (communicant, communicatee, receiver,recipient)

e) pengaruh (effect, impact, influence)

2.2.2 Komunikasi Massa

a. Pengertian Komunikasi Massa

Komunikasi massa dapat dijelaskan dari dua cara pandang, yakni

bagaimana orang memproduksi pesan dan menyebarkannya melalui media

di satu pihak, dan bagaimana orang-orang mencari serta menggunakan

pesan-pesan tersebut di pihak lainnya secara sederhana. Komunikasi massa

dapat diartikan sebagai proses komunikasi melalui media massa. Faktor

media massa sangat dominan dalam studi komunikasi massa.

Secara umum, pengguna komunikasi massa di samping untuk

menjalankan fungsi utamanya seperti memberi informasi dan hiburan, juga

memafaatkan untuk kepentingan-kepentingan khusus24

.

22

Edi Santoso dan Mite Sentiansah, Teori Komunikasi, (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2012),

3. 23

Ibid, 5. 24

Abdul Halik, Buku Daras Komunikasi Massa, (Makassar: Alauddin University Press,

2013), 2.

b. Pengertian Media Massa

Media massa merupakan sarana utama dalam sistem komunikasi

massa. Menurut De Vito (1997), komunikasi massa dapat didefinisikan

dengan memusatkan perhatian pada unsur-unsur yang terlibat dalam

tindakan komunikasi dan mengaitkannya dengan operasional media massa.

Unsur-unsur yang dimaksud adalah sumber, khalayak, pesan, proses, dan

konteks. Untuk menyusun dan memproduksi pesan dalam komunikasi

massa, dibutuhkan biaya yang sangat besar karena bekerja dalam institusi

yang besar dan rumit serta melibatkan banyak orang.25

c. Karakteristik Komunikasi Massa

Dalam komunikasi tatap muka terjadi penggunaan banyak saluran,

dengan banyak kesempatan untuk mengirim dan menerima pesan, dan

dengan proses komunikasi yang kompleks. Proses komunikasi massa lebih

kompleks dari produksi dan distribusi pesan-pesan media diterima dan

dikonsumsi oleh banyak orang yang heterogen dan anonim.

d. Ciri-Ciri Komunikasi Massa

Menurut Wright, komunikasi massa memiliki ciri-ciri sebagai

berikut :

1) Diarahkan pada khalayak yang relatif lebih besar, heterogen, dan

anonim.

2) Pesan-pesannya mewakili usaha banyak orang yang berbeda dan

disampaikan secara terbuka.

3) Sering dapat mencapai kebanyakan khalayak secara serentak, bersifat

sekaligus.

4) Komunikatornya cenderung berada atau bergerak dalam organisasi

yang kompleks, yang melibatkan biaya besar dan bekerja suatu

organisasi yang rumit.26

25

Ibid, 4. 26

Ibid, 9.

2.2.3 Gaya Komunikasi

a. Pengertian gaya Komunikasi

Gaya komunikasi adalah perilaku komunikasi yang dilakukan

seseorang dalam suatu organisasi yang bertujuan untuk mendapatkan

feedback dari orang lain terhadap pesan organisasional yang

disampaikan.27

Dari definisi di atas, dapat dijelaskan bahwa gaya komunikasi

adalah seperangkat perilaku antar pribadi yang terspesialisasi yang

digunakan dalam suatu situasi tertentu. Masing-masing gaya komunikasi

terdiri dari sekumpulan perilaku komunikasi yang digunakan untuk

mendapatkan respons atau tanggapan tertentu dalam situasi tertentu pula.

Kesesuaian dari satu gaya komunikasi yang digunakan bergantung juga

pada maksud si pengirim serta harapan dari penerima.

Steward L.Tubbs dan Sylvia Mos menyatakan “Gaya komunikasi

ditandai dengan adanya satu kehendak atau maksud untuk membatasi,

memaksa dan mengatur perilaku, pikiran dan tanggapan orang lain. Orang-

orang yang menggunakan gaya komunikasi ini dikenal dengan nama

komunikator satu arah atau one-way communication”. Gaya komunikasi

adalah seperangkat perilaku antar pribadi yang terspesialisasi dan

digunakan dalam suatu sistem tertentu. Masing-masing gaya komunikasi

terdiri dari sekumpulan perilaku komunkasi yang dipakai untuk

mendapatkan respon atau tanggapan tertentu dalam situasi tertentu pula.

Kesesuaian dari satu gaya komunikasi yang digunakan bergantung pada

maksud dari pengirim (sender) dan harapan dari penerima (receiver).28

Para ahli komunikasi telah menggelompokkan beberapa tipe dan

kategori gaya komunikasi (Norton, 1983) ke dalam sepuluh jenis:

1) Dominan, yang ditandai dengan komunikasi atau interaksi

komunikator yang lebih dominan.

27

Sasa Djuarsa Sendjaja, Pengantar Ilmu Komunikasi (Jakarta: Universitas Terbuka,

1996), 7. 28

Sasa Djuarsa Sendjaja. Materi Pokok : Teori Komunikasi. Jakarta: Universitas

Terbuka.1994, 142.

2) Dramatic, komunikasi yang berlangsung cenderung berlebihan,

menggunakan kalimat-kalimat kiasan, metafora, fantasi, dan

permainan suara.

3) Animated expressive, warna dalam komunikasi, seperti kontak mata,

ekspresi wajah, gesture, dan gerak badan.

4) Open, komunikator bersifat terbuka dan tidak ada yang dirahasiakan

sehingga terciptanya rasa percaya diri dan komunikasi bersifat dua

arah.

5) Argumentative, komunikator cenderung suka beragumen dan agresif

dalam beragumen.

6) Relaxed, komunikator cenderung bersifat positif dan saling

mendukung orang lain.

7) Attentive, komunikator bersifat lebih mendengarkan orang lain,

berempati, dan sensitif.

8) Impression leaving, komunikator memiliki kemampuan dalam

menciptakan kesan pada pendengarnya.

9) Friendly, komunikator bersikap ramah dan sopan dalam

menyampaikan pesan kepada komunikan.

10) Precive, gaya yang digunakan komunikator dalam membicarakan

suatu konten yang tepat dan akurat dalam komunikasi lisan.29

b. Macam-Macam Gaya Komunikasi

Steward L. Tubbs dan Sylvia Moss mengelompokkan gaya

komunikasi menjadi enam bagian. Berikut gaya komunikasi yang akan

dijadikan acuan dalam penelitian ini.

1) The controlling style

Gaya komunikasi yang bersifat mengendalikan ini, ditandai

dengan adanya satu kehendak atau maksud untuk membatasi,

memaksa, serta mengatur sikap, pikiran dan tanggapan orang lain.

Orang-orang yang menggunakan gaya komunikasi ini dikenal nama

komunikator satu arah atau one way communications.

29

Alo Liliweri, Komunikasi : serba ada serba makna, (Jakarta: Kencana, 2011), 309.

Controlling style of communications ini lebih memusatkan

perhatian kepada pengiriman pesan dibanding upaya mereka untuk

berharap pesan. Mereka tidak mempunyai rasa ketertarikan dan

perhatian untu berbagi pesan. Mereka tidak mempunyai rasa

ketertarikan dan perhatian pada umpan balik, kecuali bila umpan balik

tersebut digunakan untuk kepentingan pribadi mereka. Para

komunikator satu arah tersebut tidak khawatir dengan pandangan

negatif orang lain, namun justru berusara menggunakan wewenang

serta kekuasaan untuk memaksa orang lain mematuhi pandangan-

pandangannya. Pesan-pesan yang berasal dari komunikator satu arah

ini tidak berusaha menjual gagasan supaya dibicarakan bersama, tetapi

lebih pada usaha menjelaskan kepada orang lain apa yang

dilakukannya. The controlling style of communications sering dipakai

untuk mempersuasi orang lain supaya bekerja dan bertindak secera

efektif dan pada umumnya dalam bentuk kritik. Namun demikian, gaya

komunikasi yang bersifat mengendalikan ini tidak jarang bernada

negatif sehungga menyebabkan orang lain memberi respon yang

negatif pula.

2) The equalitarian style

Aspek penting gaya komunikasi ini adalah adanya landasan

kesamaan. The equalitarian style of communication ini ditandai dengan

berlakunya arus penyebaran pesan-pesan verbal secara lisan maupun

tertulis yang bersifat dua arah (two-way traffic of communication).

Dalam gaya komunikasi ini, tindak komunikasi dilakukan

secara terbuka, artinya setiap anggota organisasi bisa menyampaikan

gagasan ataupun pendapat dalam suasana yang rileks, santai, serta

informal. Pada suasana yang demikian, memungkinkan setiap anggota

organisasi mencapai kesepakatan dan pengertian bersama. Orang-

orang yang menggunakan gaya komunikasi yang bermakna kesamaan

ini ialah orang-orang yang memiliki sikap kepedulian yang tinggi dan

kemampuan membina hubungan yang baik dengan orang lain.

3) The structuring style

Gaya komunikasi yang berstruktur ini, memanfaatkan pesan-

pesan verbal secara tertulis maupun lisan guna memanfaatkan perintah

yang harus dilaksanakan, penjadwalan tugas dan pekerjaan, serta

struktur organisasi. Pengirim pesan (sender) lebih memberi perhatian

kepada keinginan untuk memengaruhi orang lain dengan jalan berbagi

informasi perihal tujuan organisasi, jadwal, kerja, aturan dan prosedur

yang berlaku dalam organisasi tersebut.

4) The dynamic style

Gaya komunikasi yang dinamis ini mempunyai kecenderungan

agresif karena pengirim pesan atau sender memahami bahwa

lingkungan pekerjaan berorientasi pada tindakan (action oriented). The

dynamic style of communication ini sering digunakan oleh para juru

kampanye ataupun supervisor yang membawa para wiraniaga

(salesmen and saleswomen). Tujuan utama gaya komunikasi yang

agresif ini ialah menstimulasi atau merangsang pekerjaan atau

karyawan untuk bekerja dengan cepat serta lebih baik. Gaya

komunikasi ini cukup kritis, tetapi dengan persyaratan bahwa

karyawan atau bawahan memiliki kemampuan yang cukup untuk

mengatasi masalah kritis tersebut.

5) The relinquishing style

Gaya komunikasi ini mencerminkan kesediaan untuk menerima

saran, pendapat, ataupun gagasan orang lain dari pada keinginan untuk

memberi perintah meskipun pengirim pesan (sender) mempunyai hak

untuk memberikan perintah serta mengontrol orang lain. Pesan-pesan

dalam gaya komunikasi ini akan efektif ketika pengirim pesan atau

sender sedang bekerja sama dengan orang-orang yang berpengetahuan

luas, berpengalaman, teliti dan bersedia untuk bertanggung jawab atas

tugas atau pekerjaan yang dibebankannya.

6) The Withdrawal style

Akibat yang muncul bila ini digunakan artinya melemahkan

tindak komunikasi, artinya tidak ada keinginan dari orang-orang yang

menggunakan gaya ini untuk berkomunikasi dengan orang lain, karena

ada beberapa persoalan ataupun kesulitan antarpribadi yang dihadapi

oleh orang-orang tersebut. Dalam deskripsi yang kongkret, ketika

seseorang mengatakan, ”saya tidak ingin dilibatkan dalam persoalan

ini”. Pernyataan ini bermakna bahwa ia mencoba melepaskan diri dari

tanggung jawab”, tetapi juga mengindikasikan suatu keinginan untuk

menghindari berkomunikasi dengan orang lain. Oleh sebab itu, gaya

ini tidak layak digunakan dalam konteks komunikasi dengan orang tua

maupun dengan orang lain dalam organisasi atau instansi.30

c. Faktor Pendukung Gaya Komunikasi

Ada tujuh Faktor yang dapat mempengaruhi gaya komunikasi,

antara lain:

1) Kondisi Fisik

Sesuai dengan penjelasan di atas terlihat jelas bahwasannya

kondisi fisik di mana seseorang melakukan komunikasi sangat

mempengaruh gaya komunikasi. Seperti halnya ketika kegiatan

komunikasi itu dilakukan dengan kapasitas minim dalam bertatap

muka, hal tersebut akan berakibat pada ketidak nyamanan dan

kurangnya kepastian antara si pengirim dan penerima pesan. Selain itu

dapat menimbulkan ketidaksesuaian atau kenyamanan antara kedua

belah pihak.

2) Peran

Persepsi akan peran diri sendiri (sebagai pelanggan, teman

atasan) dan peran komunikator lainnya mempengaruhi bagaimana

berinteraksi. Setiap orang memiliki harapan yang berbeda dari peran

mereka sendiri dan orang lain, dan dengan demikian mereka akan

sering melakukan komunikasi antar satu dengan lainnya.

30

Dasrun Hidayat. Komunikasi Antarpribadi dan Medianya: Fakta Penelitian

Fenomologi Orang Tua Karrir dan Anak Remaja. (Yogyakarta: Graha Ilmu. 2012), 7-10.

3) Konteks Historis

Sejarah mempengaruhi setiap interaksi. Sejarah bangsa-bangsa,

tradisi spiritual, perusahaan, dan masyarakat dengan mudah dapat

mempengaruhi bagaimana memandang satu sama lain, dengan

demikian dapat mempengaruhi gaya komunikasi.

4) Kronologi

Bagaimana interaksi itu cocok menjadi serangkaian peristiwa

yang mempengaruhi pilihan gaya komunikasi seseorang. Hal tersebut

akan membuat perbedaan, jika itu adalah pertama kalinya seseorang

berinteraksi tentang sesuatu atau kesepuluh kalinya, jika interaksi masa

lalu seseorang telah berhasil atau tidak menyenangkan. Maka akan

membuat suatu perbedaan terhadap gaya komunikasi seseorang.

5) Bahasa

Bahasa yang kita gunakan, "versi" dari bahasa yang di ucapkan

misalnya, Aussie, Inggris, atau versi bahasa Inggris Amerika dan

kelancaran dengan bahasa tersebut. Semuanya memainkan peran

dalam gaya berkomunikasi seseorang. Gaya komunikasi seseorang

dalam bahasa Inggris berarti bahwa orang yang terbiasa berbahasa

jepang tidak sepenuhnya memahaminya, dan kemampuan ini akan

memberikan batasan pada seseorang untuk sepenuhnya berpartisipasi

dan mempengaruhi arah pembicaraan.

6) Hubungan

Seberapa baik seseorang mengetahui orang lain, dan seberapa

banyak seseorang suka atau percaya dan sebaliknya. Hal ini akan

mempengaruhi bagaimana seseorang berkomunikasi. Selain itu, pola

mengembangkan hubungan tertentu dari waktu ke waktu sering

memberikan efek kumulatif pada interaksi selanjutnya antara mitra

relasional.

7) Kendala

Metode yang seseorang gunakan untuk berkomunikasi

(misalnya, beberapa orang membenci e-mail atau panggilan telepon)

dan waktu yang dimiliki hanya tersedia untuk berinteraksi dengan

metode di atas. Jenis kendala tersebut akan mempengaruhi cara

seseorang berkomunikasi.

d. Hambatan Dalam Gaya Komunikasi

1) Hambatan Teknis

Keterbatasan fasilitas dan peralatan komunikasi. Dari sisi

teknologi, hambatan teknis ini semakin berkurang dengan adanya

temuan baru dibidang kemajuan teknologi komunikasi dan informasi,

sehingga saluran komunikasi dapat diandalkan dan efesien sebagai

media komunikasi.31

2) Hambatan Semantik

Gangguan semantik adalah hambatan dalam proses

penyampaian pengertian atau ide secara secara efektif. Definisi

semantik sebagai studi atas pengertian, yang diungkapkan lewat

bahasa. Kata-kata membantu proses pertukaran timbal balik arti dan

pengertian (komunikator dan komunikan), tetapi seringkali proses

penafsirannya keliru. Tidak adanya hubungan antara simbol (kata) dan

apa yang disimbolkan (arti atau penafsiran), dapat mengakibatkan kata

yang dipakai ditafsirkan sangat berbeda dari apa yang dimaksudkan

sebenarnya.32

Untuk menghindari salah komunikasi semacam ini, seorang

komunikator harus memilih kata-kata yang tepat sesuai dengan

karakteristik komunikannya, dan melihat kemungkinan penafsiran

terhadap kata-kata yang dipakainya.

31

Onong Uchjana Effendy. Dinamika Komunikasi. (Bandung: Re,Aja Rosdakarya. 2004),

14. 32

Ibid, 15.

3) Hambatan Manusiawi merupakan hambatan yang berasal dari

perbedaan individual manusia.

Terjadi karena adanya faktor, perbedaan umur, emosi dan

prasangka pribadi, persepsi, kecakapan atau ketidakcakapan,

kemampuan atau ketidakmampuan alat-alat pancaindera seseorang

kemampuan atau ketidakmampuan alat-alat panca indera seseorang.33

2.2.4 Radio

a. Pengertian Radio

Menurut Anwar Arifin, Radio adalah alat komunikasi massa,

dalam artian saluran pernyataan manusia umumnya/terbuka dan

menyalurkan gelombang yang berbunyi, berupa program-program yang

teratur yang isinya aktual dan meliputi segi perwujudan kehidupan

masyarakat.34

Media dan masyarakat adalah dua bagian yang tidak dapat

dipisahkan, karena media tumbuh dan berkembang seiring dengan

timbulnya kesadaran masyarakat akan pentingnya informasi.

Radio adalah teknologi yang digunakan untuk mengirimkan sinyal

dengan cara modulasi dan radiasi elektromagnetik (gelombang

elektromagnetik). Gelombang ini melintas dan merambat lewat udara dan

juga bisa merambat lewat ruang hampa udara, karena gelombang ini tidak

memerlukan medium atau pengangkut. Radio juga merupakan salah satu

bentuk dari komunikasi massa.

Melalui radio suatu komunikasi yang akan disampaikan oleh

komunikator kepada khalayak banyak dapat berlangsung dalam waktu

yang singkat dan komunikan akan menerima komunikasi secara

bersamaan walaupun di tempat yang berbeda. Radio adalah salah satu

pilihan media hiburan dan informasi ternyata tidak kalah pamor dengan

media cetak maupun elektronik, info kesehatan, teknologi, gaya hidup,

info seni dan budaya, berita politik, ekonomi, kriminalitas, agama bahkan

gosip artis bisa didengar secara gratis dari subuh hingga tengah malam.

33

Ibid 16. 34

Anwar Arifin, Strategi Komunikasi, (Bandung: ARMICO, 1984), 81.

Pada era modern sekarang radio merupakan salah satu media massa

yang banyak diminati dan dipilih khalayak, karena disamping sebagai alat

komunikasi keberadaan radio juga dapat dijangkau dengan harga yang

murah sehingga masyarakat menengah kebawah dapat menikmatinya.

Radio juga tidak hanya sebagai media untuk menyampaikan informasi

tetapi juga sebagai media hiburan yang mana suguhan dari segi konten

juga tidak kalah menarik dengan media lain seperti televisi.35

b. Jenis-jenis Radio

1) Radio Swasta

Ketentuan dalam undang-undang penyiaran menyebutkan

bahwastasiun penyiaran swasta adalah lembaga penyiaran yang

bersifat komersial berbentuk badan hukum Indonesia yang bidang

usahanya hanya menyelenggarakan jasa penyiaran radio atau televisi.

Bersifat komersial berarti stasiun swasta didirikan dengan tujuan

mengejar keuntungan yang sebagian besar berasal dari penayangan

iklan dan juga usaha lainnya yang terkait dengan penyelenggaraan

penyiaran.

2) Radio Berlangganan

Radio berlangganan merupakan radio yang sejenis dengan

radio publik. Lembaga ini merupakan lembaga penyiaran yang

berbentuk badan hukum di Indonesia. Yang merupakan penyelenggara

jasa penyiaran berlangganan yang sudah diakui oleh izin

penyelenggara penyiaran berlangganan.

3) Radio komunitas

Stasiun penyiaran komunitas merupakan lembaga nonpartisipan

yang didirikanoleh warga negara Indonesia dan berbentuk badan

hukum koperasi atau perkumpulan dengan seluruh modal usahanya

berasal dari anggota komunitas. Dalam hal ini, kegiatan dalam stasiun

penyiaran komunitas khusus menyelenggarakan siaran komunitas,

siaran komunitas didirikan dengan modal awal yang diperoleh dari

35

Asep Syamsul M. Romli, Dasar-Dasar Siaran Radio, (Bandung: Nuansa, 2009), 12.

kontribusi komunitasnya yang berasal dari tiga orang atau lebih yang

selanjutnya menjadi milik komunitas.

4) Radio Publik

Stasiun penyiaran publik berbentuk badan hukum yang

didirikan oleh negara, bersifat independen, netral, tidak komersial, dan

berfungsi memberikan layanan untuk kepentingan masyarakat. Stasiun

penyiaran publik terdiri atas Radio Republik Indonesia (RRI).

Pengertian stasiun publik identik dengan TVRI dan RRI karena

menurut Undang-Undang Penyiaran, stasiun publik terdiri dari RRI

dan TVRI yang stasiun pusat penyiarannya berada di Jakarta. Selain

itu juga berada di daerah provinsi, kabupaten atau kota dapat

didirikan stasiun penyiaran publik lokal.36

c. Sifat-sifat Radio

Disisi lain radio juga memiliki ciri khas tersendiri yakni bersifat

audio namun bisa mendekati visual karena pendengar menjadi terbawa

dalam sebuah program acara di radio. Komunikasi yang terdapat dalam

radio sama halnya dengan komunikasi massa yang lain karena radio

merupakan salah satu media massa, oleh karena itu radio juga memiliki

beberapa sifat dari media massa, yakni meliputi :

1) Publisitas, disebarkan kepada publik, khalayak umum dan orang

banyak, tidak adanya batasan yang ingin mendengarkan radio,

semuanya tinggal audience yang menentukan sikapnya sendiri apakah

akan mendengarkan atau tidak ada unsur pemaksaan.

2) Universal, yang bersifat umum yang membahas tentang aspek-aspek

kehidupan yang dialami oleh masyarakat umum, baik yang berkenaan

dengan dunia bisnis, hubungan sosial, mengenai pesona hayati dan lain

sebagainya.

3) Periodisitas, yakni radio bersifat berskala atau tetap, misalkan Jawa

Pos harian atau mingguan, disebuah media radio pesan disampaikan

hanya pada saat radio mengudara (On Air).

36

Asep Syamsul M. Romli Manajemen Program dan Teknik Produksi Siaran

Radio, (Bandung: Nuansa.Cendekia 2017), 14.

4) Kontinuitas, keseimbangan atau terus-menerus sesuai dengan jadwal

mengudaranya suatu radio, dan juga sebuah program siaran dari

sebuah radio di setiap harinya. Walaupun ada sebuah yang baru tapi

program tersebut juga akan diulang sesuai dengan jadwal yang telah

ditentukan.

5) Aktualitas, selalu berisi hal yang baru, seperti halnya sebuah informasi

atau laporan dari sebuah peristiwa yang terbaru, tips-tips baru dengan

berbagai macam bidang dan juga sebagainya. Disisi lain aktualitas juga

mencapai titik kecepatan dari penyampaian sebuah informasi kepada

khalayak luas.

d. Karakteristik Radio

Radio memiliki karakteristik yang berbeda dengan media massa

lainnya yaitu :

1) Radio adalah suara (auditori) untuk didengar karena isi siaran bersifat

sepintas lalu dan tidak dapat diulang.

2) Proses penyebarluasannya atau disampaikan kepada pendengar

melalui pemancaran (transmisi).

3) Mengandung gangguan seperti timbul tenggelam (fading) dan

gangguan teknis

4) (channel noise factor). Terjadi gangguan teknik sehingga pendengar

tidak mendengar dengan jelas pesan yang disampaikan.

5) Theater of Mind, radio menciptakan gambar dalam imajinasi

pendengar dengan kekuatan kata dan suara. Siaran radio merupakan

seni memainkan imajinasi pendengar melalui kata dan suara.

Pendengar hanya bisa membayangkan dalam imajinasinya apa yang

dikemukakan penyiar.

6) Identik dengan musik, Radio adalah sarana hiburan termurah dan

tercepat sehingga menjadi media utama untuk mendengarkan musik.

Dalam hal musik, radio memiliki daya kejutan seketika karena

pendengar biasanya tidak tahu lagu apa yang disajikan berbeda

dengan memutar kaset yang sudah bisa ditebak urutan lagunya.37

e. Kelebihan Radio

1) Radio memengaruhi imajinasi pendengar, memiliki dimensi waktu dan

ruang serta ide yang disampaikan oleh radio dapat dikembangkan.

Radio juga memiliki kemampuan mengilhami dan memotivasi. Semua

keunggulan tersebut dapat diperoleh dari hasil program radio yang

efektif.

2) Radio merupakan media komunikasi yang murah dibandingkan dengan

media komunikasi informasi lainnya. Dengan sedikit biaya,

radio berpotensi menjangkau tingkatan sosial seluruh penduduk.

3) Radio mudah dibawa karena bentuknya kecil.

4) Bersifat cepat dan langsung, yakni pendengar bisa langsung

mendengarkan informasi yang disiarkan. Detik itu kita bicara detik itu

juga pendengar bisa mendengarkan apa yang kita bicarakan. Radio

punya sifat cepat karena dia menggunakan ranah publik yakni

frekuensi sebagai alat antar informasinya tidak seperti media cetak

yang menggunakan kertas.

5) Radio menembus ruang dan waktu. Radio mampu mengatasi hambatan

geografis, jarak, waktu dan biaya. Radio mampu menjangkau

masyarakat luas dimana pendengar radio tidak harus pandai baca

tulis, tidak mengenal umur atau tingkatan strata sosialnya.

f. Kelemahan dari Radio adalah:

1) Durasi program terbatas. Biasanya maksimal durasi waktu program

selama 240 menit atau 4 jam, yang terbagi-bagi dalam segmen acara.

2) Sekilas dengar. Sifat radio adalah auditori untuk didengar. Isi

pesan atau informasi radio siaran gampang lenyap dari ingatan

pendengar, untuk itu pendengar tidak bisa meminta ulang informasi

37

Asep Syamsul M.Ramli, Broadcast Journalism (Cet. I; Bandung, PT.Remaja

Rosdakarya, 2004), 22.

atau lagu yang sudah disiarkan. Artinya sifatnya sekilas, pesan yang

disampaikan tidak rinci dan detail.

3) Mengandung gangguan yang sifatnya teknis (channel noise factor).

Karena kekuatan radio siaran adalah bunyi atau suara, amak unsur ini

pula yang bisa menjadi kelemahan karena adanya gangguan sinyal,

suara terdengar menghilang atau terdapat noise.

4) Non visual. Radio tidak dapat memperlihatkan visualisasi tentang

situasi dalam radio, sosok penyiar maupun narasumber, berbeda

dengan televisi yang mempunyai visualisasi dan audio.38

2.2.5 Penyiar Radio

Pelaksanaan dilakukan menurut jadwal tugas yang telah ditetapkan

oleh stasiun radio, maka syarat menjadi penyiar radio di masa sekarang, atau

paling tidak dapat memenuhi kriteria di bawah ini :

a. Mempunyai kualitas vokal yang memadai.

Dalam melakukan penilaian kualitas suara yang memadai atau

tidak, sangat bergantung pada penilaian pendengarnya. Oleh karena itu,

merekrut penyiar harus hati-hati apakah suara penyiar tersebut dianggap

cocok dengan segmen radionya atau tidak. Ketika jenis vokal yang

diinginkan tidak didapat biasanya stasiun penyiaran radio akan melatih

penyiar yang bersangkutan untuk mengoptimalkan penyesuaian karakter

program yang sudah direncanakan oleh program director. Yang paling

penting, bagaimana seorang penyiar mampu mengoptimalkan jenis

suaranya sehingga sesuai perencanaan program dan harapan pendengar.

b. Mampu melaksanakan adlibbing dan script reading dengan baik

Tuturan penyiar yang dilakukan spontan secara tanpa persiapan,

apalagi mengingat-ingat terlebih dahulu, bahkan tidak dipikirkan sesaat

pun. Kelancaran berbicara yang mengalir apa adanya, tidak dibuat-buat,

jujur, jernih, jelas akan banyak dipengaruhi wawasan yang luas dan

38

Tomy Suprapto, Berkarir di Dunia Broadcasting, Yogykarta: Media Pressindo, 2006,

145.

latihan-latihan khusus. Oleh karena itu, penyiar perlu memiliki wacana dan

mampu menganalisis situasi serta kondisi dari berbagai aspek.

c. Memahami format radionya dan format clock.

Dalam menjalankan tugasnya, seorang penyiar harus memahami

format radionya, baik format kata maupun format musik, serta aturan-

aturan lain yang berlaku pada stasiun radionya. Yang jelas, format di sini

lebih merupakan ramuan pokok atau rencana program yang diarahkan

pada pendengar tertentu. Sedangkan format clock tersebut adalah perintah

kerja mulai dari playlist, sistem rotasi musik, iklan, radio ekspose,

penempatan stasiun ID/jingle, atau toleransi waktu bicara penyiar.

d. Memahami secara mendalam segmen radionya.

Dengan memahami secara mendalam segmen radionya, berarti

penyiar akan sangat paham tentang target pendengarnya. Penyiar juga

harus mengetahui karakteristik pendengarnya maupun program apa yang

mereka butuhkan dan mereka sukai.

e. Memperlihatkan simpati dan empati terhadap pendengarnya

Penyiar harus bisa berempati, maksudnya dalam upaya melayani

secara optimal sebaiknya bisa mewujudkan rasa kedekatan dengan

pendengar, sekaligus harus bisa berpikir dari sudut pandang pendengar

atau berempati.

f. Mampu menghasilkan gagasan-gagasan segar dan kreatif dalam siarannya.

Seorang penyiar perlu menjadi seorang kreator, karena tugasnya

menghibur pendengar dengan kata-katanya. Agar pendengar tertarik dalam

setiap siarannya selalumenghasilkan gagasan atau ide-ide segar dan selalu

kreatif memunculkan hal-hal baru sesuai kondisi atau trend yang

berkembang.

g. Mampu bekerja sama dalam tim

Karena bekerja di radio merupakan kerja terintegrasi antara

masing- masing bagian yang terlibat dalam produksi siaran, maka seluruh

praktisi penyiaran termasuk penyiar wajib memiliki kemampuan bekerja

sama dan saling pengertian, menghargai, dan saling mengingatkan untuk

menghasilkan output siaran yang berkualitas.

Menurut Harley Prayudha, penyiar terkadang dideskripsikan

sebagai seseorang yang ideal. Sifat ideal tersebut meliputi kehangatan dan

kasih saying, memiliki rasa humor dan cerdas, jujur, rasa saling berbagai

sekaligus teman yang selalu menemani dengan baik, dapat dipercaya,

memiliki rasa percaya diri, bersemangat, dan optimis. Bukan hanya itu

saja, penyiar juga harus bisa memainkan peran. Peran harus dilihat dengan

sesuatu yang objektif, karena memainkan emosi yang berlebihan akan

menyebabkan penyiar menjadi monoton dan berdampak pada minat

mendengar.39

2.2.6 Pendengar

Pada proses komunikasi, terdapat komunikator dan komunikan.

Komunikator adalah orang yang menyampaikan pesan, sedangkan komunikan

adalah khalayak yang mnenerima pesan. Pada radio LPPL Kuansing FM, yang

menjadi komunikator adalah penyiarnya yang menyampaikan pesan melalui

media radio siaran, sementara yang menjadi komunikan adalah pendengar

radio yang menerima pesan berupa isi siaran dari penyiar radio LPPL

Kuansing FM. Pendengar pun dapat melakukan umpan balik dengan penyiar

sehingga terjadi suatu interaksi. Adanya interaksi ini menimbulkan proses

komunikasi antara penyiar dan pendengar, sehingga jika proses komunikasi ini

berjalan dengan baik maka jika dilakukan terus menerus akan muncul

komunikasi yang dekat antara penyiar dan pendengar.

Menurut Harley Prayudha, teori psikologi umum telah merumuskan

konsep persepsi pendengar yang didasarkan pada perbedaan kepribadian

individu. Setiap orang akan menanggapi isi penyiaran radio berdasarkan

kepentingan mereka disesuaikan dengan kepercayaan serta nilai-nilai sosial

mereka. Atas dasar pengakuan tiap individu tidak sama perhatiannya,

39

Harley Prayudha. Radio: Penyiar It‟s Not Just A Talk. Malang: Bayumedia Publishing.

2006. 91-92.

kepentingannya kepercayaannya maupun nilai-nilainya maka dengan

sendirinya selektivitas mereka terhadap komunikasi penyiaran radio berbeda.40

2.3 Konsep Operasional

Konsep operasional merupakan bentuk konstruk yang membuat

variable dapat diukur dan menggunakan indicator dengan cara tertentu agar

bisa mengoperasikan konstruk dengan lebih baik.41

1. The Controlling Style

Gaya komunikasi the controlling style yang bermaksud

mengendalikan pendengar agar tertarik pada program acara yang

disampaikan. Penggunaan gaya komunikasi jenis ini bermaksud

membujuk pendengar dengan menggunakan Bahasa nonverbal untuk

memperkuat ajakan secara verbal penyiar pada saat siaran.

2. The Equalitarian Style

. Jenis gaya komunikasi ini digunakan penyiar untuk berinteraksi

atau berkomunikasi langsung kepada pendengar dengan tujuan agar

pendengar lebih nyaman dan lebih paham untuk mengetahui pesan-pesan

apa saja yang disampaikan penyiar. Sehingga penyiar juga mudah

mengakrabkan dirinya dengan pendenngar.

3. The Structuring Style

Gaya komunikasi jenis ini bertujuan memengaruhi orang lain dan

menumbuhkan sikap atau hasrat terhadap pesan ataupun berita yang

disampaikan.

4. The Dynamic Style

Jenis gaya komunikasi ini digunakan penyiar untuk memberi

rangsangan atau stimulus dengan tujuan memancing pendengar agar

memerhatikan dan menciptakan kesadaran pendengar terhadap pesan-

pesan yang disampaikan dengan Bahasa yang mudah dimengerti. Gaya

komunikasi yang berperan memengaruhi pendengar untuk bertindak

40

Harley Prayudha. Radio: Suatu Pengantar Untuk Wacana dan Praktik Penyiaran.

Malang: Bayumedia Publishing. 2005. 120. 41 Sugiyono, Statistika Untuk Penelitian (Bandung: CV. Alfa Beta, 2014), 3.

melalui bentuk nonverbal sebagai hasil dari ajakan dan pemberian stimulus

oleh penyiar.

5. The Relinquishing Style

Jenis gaya komunikasi yang digunakan penyiar ini sangat terbuka

untuk memperluas ide-ide yang akan disampaikan. Serta bertanggung

jawab dan berkomunikasi kepada penerima

6. The Withdrawal Style

Gaya komunikasi the withdrawal style yang bermaksud

menunjukkan ketidaktertarikan penyiar secara penuh untuk berpartisipasi

dalam proses komunikasi yang membawa penyiar kepada pendengar.

Penggunaan gaya komunikasi jenis ini timbul karena kurangnya

komunikasi penyiar dengan gaya ini cenderung tidak mau terlibat dalam

percakapan dan menghambat keefektivan komunikasi.

2.4 Kerangka Berfikir

Dalam penelitian ini, penulis memakai kerangka berfikir sebagai

acuan. Peneliti membuat suatu kondep kerangka pikir agar penelitian ini lebih

mudah dipahami. Adapun pada penelitian ini dapat dilihat pada gambar 2.1 di

bawah ini :

Gambar 2.1

Kerangka Pikir

Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs Dan Sylvia Mos Pada

Penyiar Radio LPPL Kuansing FM Dalam Membawakan Program Acara

Inspirasi Pagi

(sumber data : Olahan Peneliti, 2021)

The

Controlling

Style

The

Equalitarian

Style

The

Structuring

Style

The Dynamic

Style

The

Relinquishin

g Style

The

Withdrawal

Style

Komunikasi terjadi satu arah

Menggunakan wewenanang untuk

memaksa orang lain

Komunikasi terjadi dua arah

Memiliki sikap kepedulian yang

tinggi

Efektif

Bersifat obyektif

Tidak memihak

Berstruktur

Menumbuhkan sikap untuk bertindak

Menstimulasi atau merangsang

Bersedia menerima gagasan

Efektif

Bertanggjawab

Mengalihkan persoalan

Menghindari berkomunikasi

melepaskan diri dari tanggung jawab

38

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Dan Pendekatan Penelitian

Penelitian yang penulis gunakan yaitu penelitian kualitatif yang

bersifat deskriptif kualitatif. Metode deskriptif pada suatu penelitian tidak

mencari hubungan, tidak menguji hipotesis ataupun membuat prediksi.42

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian

kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian kualitatif merupakan

metode riset yang menggunakan sumber data untuk meneliti, menguraikan dan

menjelaskan secara luas dan lengkap berbagai aspek individu, kelompok,

suatu program, organisasi atau peristiwa sistematis. Memilih pendekatan

tertentu dalam kegiatan penelitian harus didasari dengan konsekuensi

tersendiri sebagai sebuah proses yang harus diikuti secara konsisten. Sebuah

pendekatan mengisyaratkan sebuah kriteria untuk menyeleksi data yang

dianggap relevan.

Metode penelitian kualitatif ini digunakan oleh peneliti karena metode

seperti inilah yang dapat digunakan untuk meneliti komunikasi linier pada

media massa. Dalam penelitian ini, yaitu interaksi antara penyiar radio LPPL

Kuansing FM dengan pendengarnya.

3.2 Lokasi Dan Waktu Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan dengan meneliti langsung ke lokasi radio

LPPL kuansing FM (Radio kuansing 100,9 Mhz) yang berada di Jalan Linggar

Jati No. 2 kota Taluk Kuantan. Penelitian ini akan dilaksanakan setelah

melakukan observasi awal penelitian.

3.3 Sumber Data

1. Data Primer

Data yang diperoleh langsung dari subjek penelitian dengan

mengenakan alat pengukuran atau alat pengambilan data langsung pada

42

Jalaludin Rakhmat, Metode Penelitian Komunikasi (Bandung: PT Remaja Rosdakarya,

2004), 25.

39

subjek sebagai sumber informasi yang dicari.43

Data primer dalam

penelitian ini adalah hasil observasi, dokumentasi dan wawancara bersama

narasumber dari Radio LPPL kuansing FM.

2. Data Sekunder

Data yang diperoleh oleh pihak lain, tidak langsung diperoleh oleh

peneliti dari subjek penelitiannya44

. Data sekunder yang diperoleh oleh

penulis berupa data yang diperoleh dari perpustakaan dan internet.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

1. Observasi

Observasi diartikan sebagai kegiatan mengamati secara langsung,

tanpa mediator untuk melihat dengan dekat kegiatan yang dilakukan objek

tersebut.45

Dalam penelitian, terdapat dua jenis metode yang digunakan,

yaitu obsevasi partisipatif dan observasi non partisipatif.46

Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan observasi non

partisipatif dimana peneliti langsung mengamati lokasi penelitian dan

seluruh kegiatan. Selain itu, peneliti juga mendengarkan siaran Radio

LPPL Kuansing FM untuk mengetahui lebih dalam tentang siaran Radio

tersebut untuk mengetahui Gaya Komunikasi 2 orang penyiar dengan 4

episode program acara Inspirasi Pagi yang dibawakan oleh penyiar Radio

LPPL Kuansing FM. Dalam hal ini, peneliti hanya mengamati saja tanpa

terlibat dengan kegiatan yang dilakukan oleh pihak yang diteliti. Maka

dapat diartikan bahwa peneliti disini hanya sebagai pengamat saja.

2. Wawancara

Wawancara (Interview) adalah suatu bentuk komunikasi verbal

atau percakapan yang bertujuan memeroleh informasi.47

Teknik

pengumpulan data yang mengadakan tanya jawab langsung dengan

43

Azwar Saifuddi, Metode penelitian ( Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2015), 91. 44

Ibid., 45

Rachmat Kriyantono, Teknik Praktis Riset Komunikasi: Jakarta: Kencana 2006,106. 46

Nurul Zuriah, Metode Penelitian Sosial dan Pendidikan Teori dan Aplikasi. Jakarta:

PT. Bumi Aksara, 2009. 34. 47

Nassution, Metode Research Penelitian Ilmiah, Edisi I (Cet. III; Jakarta: Bumi

Aksara,2000), 113.

40

informan. Guna untuk mendapatkan data yang akurat tentang gaya

komunikasi penyiarn Radio LPPL kuansing FM, maka peneliti

mewawancarai langsung pihak-pihak yang terlibat dalam struktur

organisasi radio tersebut sebagai informan. Pertanyaan yang diajukan

adalah seputar penyiaran di Radio LPPL Kuansing FM, apa saja program

yang dimiliki, dan menanyakan seputar gaya komunikasi penyiar Radio

LPPL Kuansing FM.

Teknik wawancara yang dilakukan dalam penelitian ini adalah

wawancara mendalam yaitu pertanyaan-pertanyaan yang diajukan tidak

hanya sebatas pada pertanyaan-pertanyaan yang bersifat umum melainkan

diperdalam secara rinci. Wawancara mendalam ini dapat mengandung

unsur struktur dan tidak terstruktur atau pertanyaan terbuka yang

memungkinkan responden untuk menjawab sesuai dengan keinginannya.

3. Dokumentasi

Teknik pengumpulan data dengan menggunakan telaah dokumen

digunakan untuk mendukung kelengkapan data dalam proses penelitian.

Metode dokumennter adalah salah satu metode pengumpulan data yang

digunakan dalam metodologi penelitian sosial dengan cara menelusuri data

historis.48

Sebagian data yang tersedia adalah berbentuk surat-surat, catatan

harian, cendera mata, laporan dan sebagainya. Sifat utama dari data ini tak

terbatas ruang dan waktu sehingga memberi peluang kepada peneliti untuk

mengetahui hal-hal yang pernah terjadi di waktu silam. Kumpulan data

bentuk tulisan ini termasuk monument, foto, tape microfilm, disc, CD,

hardisk, falshdisk dan sebagainya.49

3.5 Informan Penelitian

Pada penelitian ini, peneliti menggunakan informan sebagai

narasumber untuk mendapatkan data yang diperlukan. Dalam penelitian

48

Burhan Bungin. Penelitian Kualitatif: Komunikasi, Kebijakan Publik, dan Ilmu Sosial

Lainnya. Jakarta: Kencana, 2007, 124. 49

Ibid, 125.

41

kualitatif, informan penelitian berkaitan dengan bagaimana langkah yang

ditempuh peneliti agar data atau informasi dapat diperoleh.50

Dalam penelitian ini informannya adalah Penanggungjawab Kepala

Dinas Komunikasi Informatika Bidang Komunikasi Bapak Drs. Mulyadi

Harun dan juga Seksi Penyiaran Ibu Dewi Riana Arthaty, SE, M.Si. dan 2

orang Penyiar Zulfahri, dan God Dapi di Radio LPPL Kuansing FM. Semua

yang berkaitan dengan Radio Kuansing dan bisa menambah informasi yang

diteliti dapat dijadikan informan.

Table 3.1

Informan Penelitian

No Jabatan Personil Nama

1 Penanggungjawab Kepala Dinas

Komunikasi Informatika Bidang

Komunikasi

Drs. Mulyadi Harun

2 Seksi Penyiaran Dewi Riana Arthaty, SE, M.Si

3 Penyiar Zulfahri

God Dapi

Drs. Mulyadi Harun

Egi Marselow

(sumber data : Olahan Peneliti, 2021)

3.6 Validasi Data

Adapun untuk Validasi data dalam penelitian kualitatif yang cukup

popular adalah teknik triangulasi. Validasi adalah keabsahan akurasi suatu alat

ukur. Sedangkan Tringulasi pada hakikatnya merupakan pendekatan

multimetode yang dilakukan peneliti saat melakukan penelitian,

mengumpulkan, dan menganalisis data.51

Menurut Maleong (2000), Triangulasi adalah teknik pemeriksaan

keabsahan data yang memanfaatkan pengecekan sumber lain untuk

pembanding, yaitu dengan penggunaan sumber, metode, penyidik dan teori

dalam penelitian secara kualitatif. Artinya teknik triangulasi adalah sebagai

50

Ibid, 107. 51

Bachtiar S. Bachri, Meyakinkan Validitas Data Melalui Triangulasi Pada Penelitian

Kualitatif, (Jurnal Teknologi Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya, Vol.10, No. 1, Tahun

2010), 54.

42

upaya untuk menghilangkan perbedaan-perbedaan konstruksi kenyataan yang

ada dalam konteks pengumpulan data lain bahwa peneliti dapat melakukan

check dan recheck temunya dengan cara membandingkan tentang berbagai

kejadian dan hubungan dari berbagai pandangan, dengan kata lain bahwa

peneliti dapat melakukan check dan recheck temunya dengan cara

membandingkan.52

Adapun macam-macam triangulasi sebagai teknik pemeriksaan yang

memanfaatkan penggunaan :

1. Tringulasi Sumber

Untuk menguji kredibilitas data dilakukan dengan cara mengecek

data yang telah diperoleh melalui beberapa sumber. Data yang diperoleh

dianalisis oleh peneliti sehingga menghasilkan suatu kesimpulan

selanjutnya dimintakan kesepakatan dengan tiga sumber data.

2. Tringulasi Waktu

Data yang dikumpulkan dengan teknik wawancara di pagi hari

pada saat narasumber masih segar, akan memberikan data lebih valid

sehingga lebih kredibel. Selanjutnya dapat dilakukan dengan pengecekan

dengan wawancara, observasi atau teknik lain dalam waktu atau situasi

yang berbeda. Bila hasil uji menghasilkan data yang berbeda, maka

dilakukan secara berulang-ulang sehuingga sampai ditemukan kepastian

datanya.

3. Tringulasi Teori

Tringulasi Teori adalah memanfaatkan dua teori atau lebih untuk

di adu atau dipadu. Untuk itu diperlukan rancangan penelitian

pengumpulan data dan analisis data yang lebih lengkap. Dengan demikian

akan dapat memberikan hasil yang lebih komprehensif.

4. Tringulasi Peneliti

Tringulasi Peneliti adalah menggunakan lebih dari satu peneliti

dalam mengadakan obsrvasi atau wawancara. Karna masing-masing

52

Lexy J. Maleong, Penelitian Kualitatif, (Jakarta: Rineka Cipta, 2000), 11.

43

peneliti mempunyai gaya, sikap, dan presepsi yang berbeda dala,

mengamati suatu fenomena.

5. Tringulasi Metode

Untuk menguji kredibilitas data dilakukan dengan cara mengecek

keabsahan suatu temuan penelitian. Tringulasi metode dapat dilakukan

dengan mengguakan lebih dari satu teknik pengumpulan data untuk

mendapatkan data yang sama. Pelaksanaannya dapat juga dengan cara cek

dan recek.53

Dalam penelitian ini untuk menguji validitas data akan

menggunakan triangulasi Metode, yaitu mengecek penemuan hasil

penelitian beberapa teknik pengumpulan data dan mengecek beberapa

sumber data dengan metode yang sama. Teknik ini digunakan agar tidak

ada kesalahpahaman antara hasil wawancara dengan observasi yang

didapat oleh peneliti. Dalam penelitian ini penulis akan menggunakan

teknik pengumpulan data atau teknik observasi, wawancara dan

dokumentasi yang berupa kumpulan data langsung dari radio LPPL

kuansing FM.

3.7 Teknik Analisis Data

Menurut Bodgan dalam buku Sugiono (2008), analisis data adalah

proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil

wawancara, catatan lapangan, dan bahan-bahan lain, sehingga dapat mudah

dipahami, dan temuannya dapat diinformasikan kepada orang lain54

. Teknik

analisis data pada penelitian ini penulis menggunakan tiga prosedur perolehan

data sebagai berikut:

1. Reduksi data

Data yang diperoleh dari lapangan jumlahnya cukup banyak, untuk

itu maka perlu dicatat secara teliti dan rinci. Mereduksi data berarti

merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal

yang penting, dicari tema dan polanya.

53

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta,

2008, 274 54

Ibid, 244.

44

2. Penyajian data

Dalam penelitian kualitatif, data disajikan dengan teks yang

bersifat naratif. Penyajian data dilakukan dengan menyederhankan

informasi kompleks ke dalam suatu bentuk yang lebih mudah dipahami.

3. Penyimpulan dan verivikasi

Langkah terakhir dari proses analisis data adalah penarikan

kesimpulan dan verfikasi. Kesimpulan dalam penelitian ini diungkapkan

dalam bentuk deskripsi atau gambaran suatu objek yang sebelumnya masih

belum jelas sehingga setelah penelitian menjadi jelas, kesimpulan tersebut

berupa hubungan kasual atau interaktif, hipotesis, atau teori.55

Peneliti akan menggambarkan data dengan menganalisisnya secara

kualitatif. Hasil penelitian akan mengenai kualitas suatu informasi berupa

penjabaran berupa kata-kata dan deskripsi, bukan dalam bentuk angka-

angka. Informasi tersebut mengenai Gaya Komunikasi Penyiar Radio

LPPL Kuansing FM Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi.

Proses pengolahan data dimulai dengan mengelompokkan data

yang telah diperoleh dari penelitian dilapangan, yaitu hasil observasi yang

sudah dituliskan dalam bentuk catatan lapangan, hasil wawancara

mendalam dan telaah dokumen untuk diklasifikasikan dan dianalisis

dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari berbagai sumber.

55

Ibid, 253.

45

BAB IV

GAMBARAN UMUM RADIO LPPL KUANSING FM

Pada bagian ini terlebih dahulu dijelaskan gambaran umum atau profil

singkat Radio LPPL Kuansing FM yang menjadi objek kajian ini yakni Gaya

Komunikasi Penyiar Radio LPPL Kuansing FM dalam membawakan program

acara inspirasi pagi.

4.1 Sejarah Radio LPPL Kuansing FM

Radio Pemerintah Daerah (RPD) Kuantan Singingi 100.9 MHz

merupakan salah satu lembaga penyiaran yang berada di Kabupaten Kuantan

Singingi yang terletak di Jalan Linggar Jati No.2 Kelurahan Pasar Taluk

Kuantan Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi. Radio

Pemerintah Daerah (RPD) Kuantan Singingi berdiri dan mulai operasional

sejak tahun 2001. Pada mulanya LPPL Kuansing bernama Radio Pemerintah

Daerah (RPD) Kuantan Singingi dibawah bidang Informasi dan Komunikasi

yang tergabung dalam Badan Informasi Komunikasi dan Kesatuan Bangsa.

Pada Tahun 2009 bidang Informasi dan Komunikasi berpindah ke

Dinas Perhubungan Kabupaten Kuantan Singingi berdasarkan Peraturan

Daerah Kabupaten Kuantan Singingi nomor 4 tahun 2008 tentang organisasi

dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten Kuantan Singingi dan saat ini berada

di bawah Dinas Perhubungan Informasi dan Komunikasi Kabupaten Kuantan

Singingi.

Radio Pemerintah Daerah (RPD) Kuantan Singingi mengudara pada

frekuensi 100.9 MHz dengan daya pemancar 1000 Watt dan radius

pemancaran 60-100 Km/20-60 sentripetal. Radio ini merupakan radio siaran

milik Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi yang berada di bawah naungan

Dinas Perhubungan Informasi dan Komunikasi Kabupaten Kuantan Singingi.

Adapun Jangkauan siaran Radio Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan

Singingi meliputi seluruh daerah di kabupaten Kuantan Singingi dan juga

meliputi kabupaten tetangga seperti kabupaten Pelalawan (7%), kabupaten

Indragiri Hulu (7%), kabupaten Solok Selatan (5%), Kabupaten Damasraya

(3%) dan Provinsi (Jambi 3%).

46

Radio LPPL ini bisa lahir memang perlu proses yang sangat panjang.

Sebelum diterbitkannya izin kementrian Kominfo RI pada tanggal 2 April

2018, prosesnya melalui PERDA (Perayturan Daerah) Kabupaten Kuantan

Singingi, setelah diproses melalui berbagai elemen bagaian Hukum Daeah

Kantor Bupati. Setelah lahir PERDA akhir tahun 2017, diusul ke Jakarta ke

kementrian Info dibawah dengan persyaratan-persyaratan agar dapat izin.

Kemudian terbitlah izin kementrian kominfo RI tanggal 2 April 2018. Sejak

itulah berdirinya Radio LPPL Kuansing FM.

Keberadaan Radio LPPL Kuansing FM 100.9 MHz yang lahir dengan

semboyan “Menjadi Media Masa elektronik yang terdepan dalam

menyebarluaskan informasi sekaligus menjadi media massa yang dapat

mencerdaskan, mendidik dan menghibur bagi masyarakat khususnya

masyarakat Kuantan Singingi”.

4.2 Maksud Didirikannya Radio LPPL Kuansing FM

Dengan berdirinya radio LPPL Kuansing FM diharapkan akan menjadi

sarana untuk penyampaian informasi yang akurat dan terpercaya kepada

masyarakat terutama kepada masyarakat yang ada di kecamatan dan desa yang

jauh dari Ibukota Kabupaten dan masyarakat mengetahui hasil-hasil

pembangunan yang telah dilaksanakan dan informasi-informasi lain yang

sangat berguna.

Komunikasi kepada masyarakat yang dilakukan pemerintah Kabupaten

Kuantan Singingi adalah menjelaskan mengenai perencanaan pembangunan,

prosespelaksanaan pembangunan, keberhasilan atau kegagalan pembangunan

agar masyarakat mengerti dan memahaminya.

Peranan masyarakat sangat penting mengingat kondisi kemajemukan

masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi yang dapat menimbulkan kerawanan

konflik dan mengganggu kelancaran proses pembangunan. Oleh karna itu,

perlu dilaksanakan komunikasi melalui dialog antara Pemerintah dan

masyarakat secara berkesinambungan, bersinergi dengan tokoh masyarakat,

pemuka agama dan organisasi sosial masyarakat, sehingga informasi

47

pembangunan dapat menjangkau masyarakat yang berdomisili didaerah

terisolir.

4.3 Tujuan Radio LPPL Kuansing FM

Pemerintah yang baik itu akan terwujud manakala segala sumber daya

yang ada dapat dikelola secara baik, begitu juga terhadap masalah-masalah

yang berkenaan dengan pelayanan public dapat pula berlangsing secara efektif

dan efisien. Namun dalam rangka terciptanya pemerintah yang baik tersebut

menuntut adanya tingkat partisipasi masyarakat dan iklim demokrasi yang

sehat didasarkan pada prinsip-prinsip transparansi, partisipasi dan akunbilitas.

Pada konteks tersebut, maka sangat dibutuhkan komitmen yang lebih

konsisten dari segenap aparatur birokasi pemerintah. Karna birokasi

pemerintah itu sendiri adalah sebagai motor penggerak pembangunan dan

pelayanan publik.

Seiring tuntunan terciptnya sistem pemerintahan yang baik tersebut

maka birokasi pemerintah saat ini dihadapkan dengan perkembangan

teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat ini. Dalam konteks

seperti ini maka peranan informasi dan komunikasi tersebut semakin penting,

karena informasi dan komunikasi di era globalisasi dan transparansi saat ini

sungguh memiliki kekuatan yang luar biasa.

Pada umumnya transportasi untuk mencapai Kecamatan sudah lancer

sebagaimana yang diharapkan, sehingga jalur informasi sampai kepada

masyarakat. Pada mulanya LPPL Kuansing FM bernama Radio Pemerintah

Daerah Kuantan Singingi yang dikenal dengan nama Kuansing FM berada

dibawah bidang informasi dan komunikasi yang bergabung dalam badan

informasi komunikasi dan kesatuan bangsa, pada tahun 2009 bidang informasi

dan komunikasi berpindah ke Dinas Perhubungan Kabupaten Kuantan

Singingi Nomor 4 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas

Daerah Kabupaten Kuantan Singingi dan saat ini berada dibawah Dinas

Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Kuantan Singingi.

48

4.4 Data radio

Nama Badan Hukum : Radio Kuansing FM

Nama Sebutan Di Udara : Kuansing FM

Frekuensi : 100.9 Mhz

Pemancar : 1000 Watt

Radius Pemancaran : 60-100 Km/20-60 Sentripetal

Jenis Lembaga Penyiaran : Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL)

Jenis Jasa Penyiaran : Radio

Wilayah Layanan Siaran : Teluk Kuantan

Jangkauan siaran Radio : Kabupaten Pelalawan (7%), Kabupaten

Indragiri Hulu (7%), Kabupaten Solok

Selatan (5%), Kabupaten Damasraya

(3%), Provinsi (Jambi 3%).

Format Siaran : Umum

Alamat Studio : Jl. Linggar Jati No. 2 Kelurahan Pasar

Teluk, Kecamatan Kuantan Tengah,

Kabupaten Kuantan Singing Provinsi

Riau Kode Pos 29362

4.5 Visi Dan Misi Radio LPPL Kuansing FM

a. Visi Radio LPPL Kuansing FM

Menjadi media massa elektronik yang terdepan dalam menyebarluaskan

informasi sekaligus menjadi media massa yang dapat mencerdaskan,

mendidik dan menghibur bagi masyarakat khususnya masyarakat

Kabupaten Kuantan Singingi.

b. Misi Radio LPPL Kuansing FM

1) Menyebarkan informasi pembangunan Pemerintah Kabupaten Kuantan

Singingi.

2) Mencerdaskan masyarakat dengan menyajikan informasi tentang

Pendidikan, Kesehatan, Pertanian, Sosial Budaya, Seni, Politik, dan

Ekonomi melalui siaran yang bernuansa tradisional dan modern.

49

3) Menjadikan masyarakat yang religius dengan menyajikan informasi

keagamaan.

4) Menyajikan hiburan musik dalam cita rasa yang bermutu.

5) Meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan menyiapkan

komunikasi bisnis produk lokal masyarakat kabupaten kuantan singing

sebagai potensi kabupaten kuantan singingi.56

4.6 Perizinan dan Badan Hukum Perizinan

Memang diperlukan samara-mata untuk menjamin penggunaan

frekuensi secara efisien dan efektif, serta mencegah terjadinya interferensi

yang merugikan (harmful interfence). Mekanisme perizinian menggunakan

spectrum frekuensi tidak hanya mengatur tentang alokasi frekuensi yang dapat

dipergunakan, tetapi perizinan juga meliputi kualitas dan klasifikasi yang

dipergunakan57

.

1. Legalitas Perusahaan Radio Pemerintah daerah Kabupaten Kuantan

Singingi sudah memiliki izin yang dikeluarkan Pemerintah Daerah seperti:

a. Peraturan Bupati Kuantan Singingi tentang Lembaga Penyiaran Publik

Lokal Kuansing FM Kabupaten Kuantan Singingi nomor 7 tahun 2009

tanggal 14 April 2009.

b. Surat Keterangan (SK) Kepala Dinas Perhubungan Informasi Dan

Komunikasi Kabupaten Kuantan Singingi tentang susunan personil

pengelola Lembaga Penyiaran Publik Lokal Kuansing FM Kabupaten

Kuantan Singingi Nomor Kpts. 09/V/2015 tanggal 18 Mei 2015.

c. Izin mendirikan bangunan (IMB) Bangunan gedung dan menara radio

dari Bupati Kuantan Singingi Nomor : 58/BPTPM/IMB/2015 tanggal

12 mei 2015.

d. Tanda Daftar perusahaan (TDP) Pemerintah daerah Kabupaten

Kuantan Singingi nomor 041456002617 tanggal 24 april 2015.

e. Izin Gangguan nomor 68/BPTPM/I.G/2015 tanggal 7 april 2015.

56

Sumber Data : Radio LPPL Kuansing FM, 2022 57

Judhariksawa, Hukum Penyiaran (Rajawali Pers, Makassar, 2010), 38

50

4.7 Struktur Radio LPPL Kuansing FM

Susunan Personil LPPL Kuansing FM Kabupaten Kuantan Singingi

Gambar 4.1

Struktur Organisani Radio LPPL Kuansing FM

(sumber data : Radio LPPL Kuansing FM)

Pelindung

Penasehat

Pengarah

Pembina

Penanggung

Jawab

Koordinator

Wakil

Koordinator

Kepala Studio

Wakil

Koordinator

Programer Bagian

Administrasi

Dan Keuangan

Pemasaran Teknisi Penyiar

Sekretaris

51

Tabel 4.1

Jabatan dan Nama Personil Radio LPPL Kuansing FM

No Jabatan personil Nama / Jabatan Dinas

1 Penasehat Bupati kuantan singing

2 Pelindung Wakil bupati kuantan singing

3 Pengarah Sekretaris daerah

4 Pembina Asisten 1

5 Penanggung jawab Drs. Mulyadi harun (Kepala Dinas

Komunikasi Informatika Bidang

Komunikasi)

6 Seksi publikasi dan

dokumentasi

Drs.Dasmuri Putra, SP

7 Seksi hubungan media Romi Rianto, SE

8 Seksi penyiaran Dewi Riana Arthaty, SE.,M.Si

9 Teknisi Irban Saputra

10 Penyiar Zulfahri

God dapi

Egi Marselow

(sumber data : Radio LPPL Kuansing FM)

4.8 Uraian Tugas

Untuk mecapai suatu tujuan setiap bagian dalam struktur memiliki

fungsi dan tugas masing-masing. Adapun tugas dan fungsi personil diatas

adalah sebagai berikut :

1. Kepala Studio

Dalam pengelolaan nya, seorang kepala studio atau yang umum

dikenal dengan General Manager (GM) bertanggung jawab atas

operasional atau kegiatan studio sehari-hari.

2. Kasi Siaran dan program

Tugas dari seorang Kepala Seksi Siaran dan program adalah

mengatur jadwal siaran, memantau stasiun, atau mengontrol program

untuk menjaga konsistensi dan kualitas produksi (Quality Control),

mengembangkan dan melaksanakan format siaran, mengatur staf siaran

sesuai dengan format siaran, emngatur kegiatan bidang pemberitaan, dan

secara umum bertanggung jawab atas kelancaran serta mengatasi masalah

yang muncul dalam hal siaran program, bertanggung jawab atas

52

peningkatan kualitas siaran serta kinerja dan kualitas SDM Penyiar,

bekerja sama dan berkoordinasi dengan bagian-bagian lain agar bisa

mengatur setiap elemen program siaran dan dapat mengembangkan

pendengar.

3. Sekretaris Seorang sekretaris bertugas mengatur masalah yang berurusan

dengan surat-menyurat dan dokumentasi. Sekretaris yang bertugas di

Radio LPPL Kuansing FM yang juga merangkap sebagai Kepala Seksi Pos

dan Telekomunikasi di Dinas Perhubungan dan Informasi dan

Komunikasi.

4. Bendahara

Seorang bendahara bertugas mengatur masalah keuangan perusahaan,

anggaran dana yang masuk dan anggran pengeluaran.

5. Penyiar

Seorang Penyiar bertugas membawa atau memandu acara siaran di radio.

Seorang penyiar juga menjadi ujung tombak radio dalam berkomunikasi

atau berhubungan secara langsung dengan pendengar. Keberhasilan

sebuah program acara dengan parameter jumlah pendengar dan pemasukan

iklan, utamanya ditentukan oleh kepiawaian seorang penyiar dalam

membawakan sekaligus menghidupkan acara tersebut.

6. Teknisi

Seorang teknisi bertanggug jawab atas kualitas audio siaran radio yang

didengarkan oleh khalayak, mengoperasikan dan memastikan bekerjanya

semua peralatan stasiun, mengatasi masalah pemancar, memelihara

peralatan siaran, dan bertanggung jawab atas teknis di radio.

4.9 Program Siaran Radio LPPL Kuansing FM 100.9 MHz

Radio LPPL Kuansing FM 100.9 MHz mempunyai beberapa program-

program siaran yang melakukan kegiatan on air, diantara nya sebagai berikut :

53

Table 4.2

Program Harian Radio LPPL Kuansing FM

Hari minggu

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Wisata &budaya

music melayu

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Ilmu pengetahuan dan dunia wanita

Music pop indo dan pop barat

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music kuantan

singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Malaysia music

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music pop lawas

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music campur

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music dangdut

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1 pekanbaru

54

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari senin

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Music penghantar kerja dan info terkini

Music pop

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Info kesehatan

Mudik pop Indonesia kreatif

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music pop nostalgia

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music dangdut mania dan calling penyiar

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music pop

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music pop melayu

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

20 Music pop lawas

55

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari selasa

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Music penghantar kerja dan info terkini

Music dangdut

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Dialog dengan OPD

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music hiburan pop melayu

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music dangdut mania dan calling penyiar

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music campur

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music daerah kuansing

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

56

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari rabu

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Music penghantar kerja dan info terkini

Music daerah kuansing

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Dialog dengan camat

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music kuansing

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music dangdut mania dan calling penyiar

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music campur

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music daerah kuansing

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music pop indonesia dan barat

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

57

20 Music religi

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari kamis

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Music penghantar kerja dan info terkini

Music pop

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Dialog dengan kepala UPTD kesehatan

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music slow barat dan indo

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music dangdut mania dan calling penyiar

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music melayu

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music daerah campuran

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

58

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari jumat

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Music penghantar kerja dan info terkini

Music pop melayu

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Info religi mengenai masjiddi indonsia dan

penyebaran islam di nusantara dan music islami

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music islami

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music dangdut mania dan calling penyiar

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Music campur sari

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60 Music pop islami

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

59

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

Hari sabtu

Waktu Durasi

(Menit) Acara

06.00 – 07.00 Tune signal

5 Lagu Indonesia raya

Religi pagi

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

20 Music islami

30 Religi pagi

07.00 – 08.00 10 Info daerah pagi

30 Warta berita (sentral)

20 Selamat pagi kuansing

08.00 - 09.00 60 Wisata kuliner

Music dangdut

09.00 – 10.00 60 Informasi dan tips/ music menyesuaikan

10.00 – 11.00 Jendela kita

60 Info seputar olahraga & music pop kreatif

11.00 – 12.00 30 Warta berita olahraga (sentral)

30 Informasi seputar kuantan singing & music

kuantan singing

12.00 – 13.00 5 Seruan adzan zuhur & do‟a setelah adzan

55 Music istirahat siang

13.00 – 14.00 30 Warta berita ( sentral )

Calling penyiar / hiburan informasi

30 Music nusantara

14.00 - 15.00 10 Info daerah siang

50 Music melayu

15.00 – 16.00 Pilihan pendengar

45 Semua jenis music

10 Music religi

5 Seruan adzan ashar & do‟a setelah adzan

16.00 – 17.00 Request lagu / live telpon

60

60 Music dangdut

17.00 – 18.00 30 Info riau / live RRI pro 1 pekanbaru

30 Music religi

18.00 – 19.00 10 Mimbar islam / ceramah agama ustad

5 Pembacaan ayat suci alquran dan terjemahan

5 Seruan adzan magrib & do‟a setelah adzan

20 Music religi

20 Music pop lawas

19.00 – 20.00 30 Warta berita ( sentral ) / live RRI pro 1

pekanbaru

5 Seruan adzan isya & do‟a setelah adzan

25 Bias malam / kiprah kuantan singing

(sumber data : Radio LPPL Kuansing FM)

4.10 Deskripsi Data

Masalah yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah mengenai Gaya

Komunikasi Penyiar Radio LPPL Kuansing FM dalam Membawakan Program

Acara Inspirasi Pagi. Dalam penelitian ini, pengumpulan data dilakukan

dengan melalui wawancara mendalam dan observasi non partisipatif, peneliti

mengamati keseharian dari kepenyiaran Radio LPPL Kuansing FM,

mendengarkan isi siaran, dan ikut penempatkan diri sebagai pendengar.

Peneliti juga mendokumentasikan proses siaran dengan merekam

proses siaran tersebut dan mendengarkan lalu mencatat serta mengaanalisa

bagaimana proses siaran tersebut berlangsung. Selain itu, peneliti juga

mewawancarai penyiar Radio LPPL Kuansing FM. Setelah itu, barulah hasil

analisa dapat ditanyakan kepada penyiar Radio LPPL Kuansing FM.

Penyiar yang di wawancarai bernama Zulfahri dan God Dapi yang

sama-sama membawakan program acara Inspirasi Pagi yang berada di

program “Jendela Kita”. Acara ini hadir setiap hari Senin-minggu mulai dari

Pukul 10.00 – 11.00 WIB yang bersegmentasikan untuk masyarakat umum.

Keduanya memiliki kesamaan, yaitu sama-sama membawakan program acara

inspirasi pagi yang berada dalam program “Jendela Kita” yang membuka

wawasan, inspirasi dan juga membuka usaha.

Pada wawancara yang dilakukan, peneliti menyiapkan sejumlah

pertanyaan lalu merekam jawaban dan menulis hal-hal penting. Daftar

61

pertanyaan pada narasumber dapat dilihat pada lampiran. Data yang

didapatkan dari hasil wawancara diperoleh dari dua orang penyiar tersebut lalu

dibandingkan gaya komunikasi penyiar Zulfahri dan God Dapi dalam

membawakan program acara Inspirasi Pagi.

Hasil wawancara dan observasi langsung kepada informan merupakan

data primer dan sumber pokok dalam penelitian ini adalah penyiar Radio

LPPL Kuansing FM. Data sekunder diperoleh dari dokumen atau sebagian

data seperti berbentuk surat-surat dan sebagainya. Dan sebagai pelengkap

data, peneliti juga mewawancarai program maneger radio LPPL Kuansing FM

yaitu Kepala Dinas Komunikasi Informatika Bidang Komunikasi Bapak Drs.

Mulyadi Harun dan seksi siaran Ibu Dewi Riana Artaty, SE. M.Si di Radio

LPPL Kuansing FM.

Data-data yang diperoleh melalui wawancara langsung kepada

informan serta melalui observasi, dikategorikan sesuai dengan identifikasi

masalah. Data mana saja yang termasuk mengenai gaya komunikasi penyiar

Radio LPPL Kuansing FM dalam membawakan program acara Inspirasi Pagi.

Kemudian dibandingkan dengan gaya komunikasi penyiar Zulfahri dengan

God Dapi dalam membawakan program acara inspirasi pagi. Semua data

tersebut dijabarkan dengan jelas sehingga dengan demikian dapat disimpulkan

hasil penelitian mengenai gaya komunikasi penyiar Radio LPPL Kuansing FM

dalam membawakan Program Acara Inspirasi Pagi.

110

BAB VI

PENUTUP

6.1 Kesimpulan

Dari hasil pembahasan dalam penelitian ini maka dapat disimpulkan :

1. Gaya komunikasi penyiar Zulfahri di Radio LPPL Kuansing FM adalah

mengajak pendengar melakukan sesuatu yang dia sampaikan dan

merangsang atau menstimulasi pendengar untuk bekerja lebih baik serta

menumbuhkan sikap untuk bertindak. Tidak berinteraksi dengan

pendengar dan komunikasi yang terjadi hanya komunikasi satu arah saja.

Menyampaikan informasi menggunakan bahasa yang sopan dan jelas dan

bersedia menerima gagasan apapun dari pendengar dan siap bertanggung

jawab dengan apa yang disampaikannya. Tidak ada keinginan untuk

memberikan perintah kepada pendengar.

2. Gaya komunikasi penyiar God Dapi di Radio LPPL Kuansing FM adalah

Membuka interasksi dengan pendengar sehingga terjadi komunikasi verbal

secara dua arah (two-way traffic of communication) serta memiliki

kepedulian yang sangat tinggi kepada pendengar. Menggunakan bahasa

yang mudah dipahami, dan membawakannya dengan santai dan informal.

Dan berkeinginan untuk berhubungan lebih dekat dengan pendengar.

6.2 Saran

1. Penyiar harus mampu lebih menghidupkan dan mengakrabkan diri dengan

pendengar agar pendengar lebih banyak bergabung dan bisa menjadi

pendengar setia Radio Kuansing FM

2. Penyiar Radio LPPL Kuansing FM merupakan penyiar yang telah

berpengalaman di bidang penyiaran. Masing-masing penyiar memiliki ciri

khas, karakter, kekurangan dan kelebihan tersendiri. Penyiar radio LPPL

Kuansing FM harus sering lebih banyak berlatih agar bisa saling

melengkapi satu sama lain dan bisa lebih baik untuk kedepannya.

111

DAFTAR PUSTAKA

Ardianto, Elvinaro. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. (Bandung : PT

Remaja Rosdakarya. 2005)

Arifin, Anwar. Strategi Komunikasi, (Bandung: ARMICO, 1984)

Astuti, Shanti Indra. Jurnalisme Radio Teori dan Praktik. (Bandung : Simbosa

Rekatama Media. 2008)

Bachri, Bachtiar S. Meyakinkan Validitas Data Melalui Triangulasi Pada

Penelitian Kualitatif, (Jurnal Teknologi Pendidikan, Universitas Negeri

Surabaya, Vol.10, No. 1, Tahun 2010)

Bungin, Burhan. Penelitian Kualitatif: Komunikasi, Kebijakan Publik, dan Ilmu

Sosial Lainnya. (Jakarta: Kencana, 2007)

Company Profil Radio LPPL Kuansing FM. (22 April 2020)

Effendy, Onong Uchjana. Dinamika Komunikasi. (Bandung: Re,Aja Rosdakarya.

2004)

____________________. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. (Bandung: PT

Remaja Rosdakarya. 2005)

Halik, Abdul. Buku Daras Komunikasi Massa, (Makassar: Alauddin University

Press, 2013)

Hamidi. teori komunikasi dan strategi dakwah ( malang UMM Press 2010).

Hidayat, Dasrun. Komunikasi Antarpribadi dan Medianya: Fakta Penelitian

Fenomologi Orang Tua Karrir dan Anak Remaja. (Yogyakarta: Graha Ilmu.

2012)

John Fiske, Pengantar Ilmu Komunikasi, (Jakarta: PT Raja Grafindo, 2005)

Judhariksawa, Hukum Penyiaran (Rajawali Pers, Makassar, 2010)

Kriyantono, Rachmat. Teknik Praktis Riset Komunikasi: (Jakarta: Kencana 2006)

Liliweri, Alo. Komunikasi : serba ada serba makna, (Jakarta: Kencana, 2011)

Maleong, Lexy J. Penelitian Kualitatif, (Jakarta: Rineka Cipta, 2000)

Masduki, Menjadi Broadcasting Professional. (Yogyakarta: Pustaka Popular.

2005)

112

Mulyana, Deddy. Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar. (Bandung: Remaja

Rosdakarya, 2003)

Nassution. Metode Research Penelitian Ilmiah, Edisi I (Cet. III; Jakarta: Bumi

Aksara,2000)

Novitasari, Isti. Studi Deskriptif Gaya Komunikasi. (Jurnal Skripsi, Fakultas

Psikologi UMP. 2016)

Olahan Peneliti (2021)

Pratiwi, Bayu Nitin."Analisi Gaya Komunikasi Ahmad Faiz Zainuddin" Jurnal

Ilmu Komunikasi Vol 5. (2017)

Prayudha, Harley. Radio: Penyiar It‟s Not Just A Talk. (Malang: Bayumedia

Publishing. 2006)

Prayudha, Harley. Radio: Suatu Pengantar Untuk Wacana dan Praktik Penyiaran.

(Malang: Bayumedia Publishing. 2005)

Rakhmat, Jalaludin. Metode Penelitian Komunikasi (Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2004)

Romli, Asep Syamsul M. Manajemen Program dan Teknik Produksi Siaran

Radio, (Bandung: Nuansa.Cendekia 2017)

____________________. Broadcast Journalism (Cet. I; Bandung, PT.Remaja

Rosdakarya, 2004)

____________________. Dasar-Dasar Siaran Radio, (Bandung: Nuansa, 2009)

Safitri, Zeni dkk. “Sejarah Berdiri Radio Pemerintah Daerah (Rpd) Di

Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi” (Jurnal Ilmu

Komunkasi. 2014)

Saifuddi, Azwar. Metode penelitian ( Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2015)

Santoso, Edi dan Mite Sentiansah. Teori Komunikasi, (Yogyakarta: Graha Ilmu,

2012)

Sendjaja, Sasa Djuarsa. Pe.ngantar Ilmu Komunikasi (Jakarta: Universitas

Terbuka, 1996)

____________________. Materi Pokok : Teori Komunikasi. (Jakarta: Universitas

Terbuka.1994)

113

____________________. Pengantar Ilmu Komunikasi (Jakarta: Universitas

Terbuka, 1996)

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. (Bandung:

Alfabeta, 2008)

________. Statistika Untuk Penelitian (Bandung: CV. Alfa Beta, 2014)

Suhada, Sudik. “Media dan Komunikasi”

https://sidiksuhada.blogspot.com/diakses (11 februari 2015)

Sumber Data : Radio LPPL Kuansing FM. (2022)

Suprapto, Tomy. Berkarir di Dunia Broadcasting, (Yogykarta: Media Pressindo,

2006)

Zuriah, Nurul. Metode Penelitian Sosial dan Pendidikan Teori dan Aplikasi.

(Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2009)

114

LAMPIRAN 1

BIODATA INFORMAN

Informan 1

Nama informan : Drs. Mulyadi Harun

Usia : 59 Tahun

Agama : Islam

Status : Penanggung Jawab Radio LPPL Kuansing FM

Alamat : Desa Pulau Rengas kecamatan Pangean

Informan 2

Nama informan : Dewi Riana Artaty, SE.M.Si

Usia : 45 Tahun

Agama : Islam

Status : Seksi Penyiaran Radio LPPL Kuansing FM

Alamat : Desa Beringin Jaya

Informan 3

Nama informan : God Dapi

Usia : 36 Tahun

Agama : Islam

Status : Penyiar Radio LPPL Kuansing FM

Alamat : Teratak Air Hitam

Informan 4

Nama informan : Zulfahri, S.Pt

Usia : 29 Tahun

Agama : Islam

Status : Penyiar Radio LPPL Kuansing FM

Alamat : Kinali Kuatan Mudik

115

LAMPIRAN 2

PEDOMAN WAWANCARA

Daftar Wawancara Untuk Radio LPPL Kuansing FM

A. Program manager dan stasium manager

1. Menanyakan gambaran umum tentang Radio LPPL Kuansing FM

2. Bagaimana sejarah berdirinya Radio LPPL Kuansing FM

3. Apa saja visi-misi Radio LPPL Kuansing FM

4. Apa saja struktur organisasi Radio LPPL Kuansing FM

5. Apa target yang ingin di capai oleh Radio LPPL Kuansing FM

6. Apa saja media sosial yang digunakan pendengar untuk tehubung dengan

Radio LPPL Kuansing FM

7. Apa-apa saja program harian dan mingguan dari program Radio LPPL

Kuansing FM

8. Program apa saja yang banyak diminati pendengar

9. Berapa banyak penyiar, dan seperti apa karakter mereka

B. Penyiar

a. The controlling style

1. Apakah anda hanya menyampaikan pesan atau informasi dalam

membawakan program acara inspirasi pagi tanpa ada tanggapan atau

feedback dari pendengar?

2. Apakah anda tertarik dengan tanggapan atau feedback dari pendengar?

Jika iya, apakah itu hanya untuk kepentingan pribadi?

3. Apakah anda meminta pendengar melakukan sesuatu yang anda

sampaikan?

4. Apakah anda pernah mendapat kritikan negatif dari pendengar saat

melakukan siaran program acara inspirasi pagi?

5. Bagaimana tanggapan anda dengan kritikan negatif dari pendengar?

116

b. The equalitarian style

1. Apakah anda berinteraksi dengan pendegar saat membawakan program

acara inspirasi pagi?

2. Bagaimana cara anda mengakrabkan diri dengan pendengar?

3. Apakah anda merasa peduli dengan pendengar?

4. Bahasa seperti apa yang anda digunakan saat berinteraksi dengan

pendengar?

5. Bagaimana tanggapan anda saat menanggapi kritik atau saran dari

pendegar?

6. Adakah keinginan anda untuk berhungan lebih dekat dengan

pendengar?

c. The structuring style

1. Apakah materi yang anda sampaikan itu fakta yang terjadi atau hanya

karangan maupun pendapat anda saja?

2. Bagiamana sikap anda kepada pendengar yang berbeda pendapat

terhadap suatu masalah? Dan bagaimana cara anda menanggapinya?

3. Apakah anda memberikan perintah yang harus dilaksanakan pendengar

seperti misalnya jadwal kerja atau aturan-aturan yang berlaku?

4. Adakah konsep tertentu yang anda sampaikan pada saat siaran seperti

misalnya salam pembuka atau salam penutup dan lain-lain?

d. The dynamic style

1. Apakah anda mengajak atau merangsang pendengar supaya pendengar

terpengaruh dengan apa yang anda sampaikan?

2. Apakah anda ingin pendengar untuk bertindak lebih baik dalam

mengatasi masalah dengan informasi atau motivasi yang anda

sampaikan?

3. Apa yang anda harapkan dri pendengar setelah anda menyampaikan isi

pesan program acara inspirasi pagi?

117

e. The relinguishing style

1. Apakah anda bersedia dengan apapun tanggapan atau kritikan orang

lain saat anda membawakan program acara inspirasi pagi?

2. Adakah keinginan anda untuk memberikan perintah kepada

pendengar?

3. Siapkah anda bertanggung jawab dengan tugas dan apa yang anda

sampaikan dalam membawakan program acara inspirasi pagi?

f. The withdrawal style

1. Bagaimana cara anda mengatasi masalah maupun persoalan dalam

membawakan program acara inspirasi pagi?

2. Apakah anda tidak ingin berkomunikasi dengan pendengar? Dan apa

alasannya?

3. Siapkah anda dilibatkan dalam masalah maupun persoalan yang anda

sampaikan dalam membawakan program acara inspirasi pagi?

4. Apa kendala yang anda alami saat melakukan siaran?

118

LAMPIRAN 3

DOKUMENTASI

Gambar 1 : Wawancara dengan Bapak Drs. Mulyadi Harun

119

Gambar 2 : Wawancara dengan Ibu Dewi Riana Artaty, SE.M.Si

120

Gambar 3 : Wawancara dengan Penyiar Zulfahri

121

Gambar 4 : Wawancara dengan Penyiar God Dapi

122

Gambar 5 : Dokumentasi Dalam Bilik Suara Radio LPPL Kuansing FM

123

RIWAYAT HIDUP

Irsyadania Khaira lahir di Desa Sukaping,

Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi,

Provinsi Riau pada tanggal 15 September 2000. Lahir

dari pasangan Bapak Sukanto dan Ibu Wirdadesi dan

merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Pada tahun

2006 menempuh pendidikan SD (Sekolah Dasar) di SDN

011 Desa Pauh Angit Pangean dan lulus pada tahun 2012.

Kemudian, melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah

Pertama di SMP N 1 Pangean, lulus pada tahun 2015, Selanjutnya pada tahun

2015 melanjutkan pendidikan SMA (Sekolah Menengah Atas) di SMAN 1 Benai

dan lulus pada tahun 2018. Lalu melanjutkan pendidikan pada tahun 2018 di

Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (UIN Suska Riau), Fakultas

Dakwah dan Ilmu Komunikasi pada Program Studi Ilmu Komunikasi dengan

Konsentrasi Broadcasting.

Pada masa perkuliahan penulis telah melaksanakan kegiatan Praktek Kerja

Lapangan (PKL) di Westar Studio Fhotography dan Videography di Garuda Sakti

Kota Pekanbaru dan penulis pernah mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) secara

daring (KKNDr Plus) selama pandemi Covid-19 di Kecamatan Pangean.

Penulis melakukan penelitian di Radio LPPL Kuansing FM Kota Taluk

Kuantan dengan judul “Penerapan Gaya Komunikasi Steward L.Tubbs Dan Sylvia

Mos Pada Penyiar Radio LPPL (Lembaga Penyiaran Publik Lokal) Kuansing FM

Dalam Membawakan Program Acara Inspirasi Pagi”. Pada tanggal 20 April 2022

penulis dinyatakan lulus pada sidang akhir munaqasah di Fakultas Dakwah dan

Komunikasi UIN Suska Riau dan berhak menyandang gelar Sarjana Ilmu

Komunikasi (S.I.Kom).