pedoman penulisan proposal & skripsi sekolah tinggi ilmu ...

51
PEDOMAN PENULISAN PROPOSAL & SKRIPSI SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK PAPUA 2015

Transcript of pedoman penulisan proposal & skripsi sekolah tinggi ilmu ...

PEDOMAN PENULISAN

PROPOSAL & SKRIPSI

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK PAPUA

2015

P e d o m a n P e n u l i s a n S k r i p s i & P r o p o s a l S T I H B i a k - P a p u a

i

SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK-PAPUA TENTANG

PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI MAHASISWA

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

(STIH) BIAK PAPUA SK. MENDIKNAS RI NO.36/D/O/2005 TANGGAL 8 APRIL 2005

Terkakreditasi Oleh BAN-PT No. 021/BAN-PT/Ak-XIII/SI/2010 Jalan Petrus Kafiar (Belakang RSUD/PT.BIP Biak) Tlp. (0981) 27270, Fax. (0981) 26989 Biak-Papua

SURAT KEPUTUSAN

KETUA SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK PAPUA

NOMOR: /KPTS/STIH-BP/VII/2015

T E N T A N G

PEDOMAN PENULISAN PROPOSAL & SKRIPSI MAHASISWA

PROGRAM STRATA SATU SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

BIAK PAPUA

KETUA SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

Menimbang : 1. Bahwa sehubungan dengan Proposal/Skripsi merupakan karya ilmiah yang dapat dijadikan sebagai rujukan dalam rangkan menyebarkan program-

program pembangunan nasional dan pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni (IPTEKS), maka dipandang perlu menetapkan pedoman penulisan, syarat-syarat dan ketentuan penulisan Proposal/Skripsi

yang diberlakukan pada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua. 2. Bahwa sehubungan dengan butir 1 (satu) tersebut diatas, maka perlu

ditetapkan dengan Surat Keputusan.

Mengingat : 1. Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan

Nasional

2. Undang-undang RI Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru Dan Dosen. 3. Peraturan Pemerintah RI Nomor 17 Tahun 2010 jo Peraturan Pemerintah

RI Nomor 66 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.

4. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor: 36/D/O/2005 Tentang

Pemberian Ijin Penyelenggaraan Program Studi Dan Pendirian Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak-Papua di Kabupaten Biak Numfor Diselenggarakan Oleh Yayasan Kyadiren di Kabupaten Biak Numfor.

5. Surat Keputusan BAN-PT Nomor: 1155/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2015. 6. Statuta Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua.

Memperhatikan : Hasil Rapat Pimpinan dan Senat Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak-Papua

Tanggal 21 Juli 2015

M E M U T U S K A N

Menetapkan :

P e d o m a n P e n u l i s a n S k r i p s i & P r o p o s a l S T I H B i a k - P a p u a

ii

Pertama : Pedoman Penulisan Proposal/Skripsi Mahasiswa Program Strata Satu

Sebagai Panduan Utama Bagi Dosen dan Mahasiswa di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua.

Kedua : Keputusan terdahulu yang bertentangan atau tidak sesuai dengan Keputusan dinyatakan tidak berlaku lagi.

Ketiga : Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan

ketentuan bahwa apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan didalamnya,

maka akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Biak

Pada Tanggal : 22 Juli 2015 Ketua

Kasim Abdul Hamid, S.Hi., M.H.

NIDN. 1220027803

iii

PRAKATA

Skripsi adalah karya ilmiah yang merupakan sumber baru bagi perkembangan ilmu

pengetahuan sehingga isi, cara penulisan dan ragam bahasanya dapat bervariasi.

Pedoman penulisan Skripsi Mahasasiswa Strata Satu Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak

Papua ini dibuat dengan maksud untuk membantu mahasiswa dalam menyusun rencana

dan pelaksanaan penelitiannya serta menuliskan laporan hasil-hasil dengan cara yang

sesuai dengan prosedur, format dan tata cara penulisan yang ditetapkan.

Format dan tata cara penulisan yang termuat dalam pedoman ini diharapkan dapat

menjadi panduan khusus yang berlaku untuk penulisan Skripsi Mahasasiswa Strata Satu

Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua, sebagai pelengkap dokumen umum ejaan

Bahasa Indonesia yang disempurnakan dan pedoman-pedoman umum pembentukan

istilah. Oleh karena itu, dalam penulisan Skripsi, hendaknya mahasiswa berpegang pada

ketiga pedoman ini sebagai Satu Kesatuan rujukan.

Agar dapat dipertahankan adanya keragaman, sebagai ciri khas suatu karya ilmiah maka

dalam penulisan skripsi dari setiap bagian yang ada di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu

Hukum Biak Papua dengan batas-batas tertentu dimunkingkan adanya kebebasan, asal

dijaga tetap konsisten.

Biak, 22 Juli 2015

Ketua

Kasim Abdul Hamid, S.Hi., M.H.

NIDN. 1220027803

BUKU PANDUAN SKRIPSI & PROPOSAL SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK-PAPUA

iv

DAFTAR ISI

SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK-PAPUA

TENTANG PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI MAHASISWA ..................................... I

PRAKATA ......................................................................................................... III

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1

A. UMUM ........................................................................................................... 1

B. TUJUAN DAN KEGUNAAN ................................................................................... 1

C. SYARAT PENGAJUAN PENULISAN SKRIPSI ............................................................... 1

D. KARAKTERISTIK SKRIPSI ...................................................................................... 2

E. DOSEN PEMBIMBING ............................................................................................. 2

BAB II TATA KERJA PENYUSUNAN SKRIPSI & YUDISIUM .................................... 4

A. PENGAJUAN JUDUL PENELITIAN DAN KOMISI PEMBIMBING SKRIPSI ............................ 4

B. PENULISAN USULAN PENELITIAN.......................................................................... 4

C. PENGAJUAN UJIAN SEMINAR PROPOSAL ............................................................... 4

D. PENULISAN UJIAN SKRIPSI .................................................................................. 5

E. PENGAJUAN UJIAN SKRIPSI ................................................................................. 5

BAB III FORMAT PROPOSAL PENELITIAN ........................................................... 7

1. HALAMAN JUDUL......................................................................................... 7

2. PERSETUJUAN PROPOSAL............................................................................ 7

3. DAFTAR ISI ................................................................................................... 7

4. BAB I PENDAHULUAN .................................................................................. 8

A. Latar Belakang Masalah ........................................................................... 8

B. Rumusan Masalah ..................................................................................... 8

C. Tujuan Penelitian....................................................................................... 8

D. Kegunaan Penelitian ................................................................................. 8

E. Metode Penelitian ..................................................................................... 9

5. BAB II TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................... 9

6. DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 9

BAB IV FORMAT SKRIPSI ................................................................................. 10

A. BAGIAN AWAL ........................................................................................... 10

1. HALAMAN JUDUL .................................................................................... 10

2. PERSETUJUAN SKRIPSI ............................................................................. 11

BUKU PANDUAN SKRIPSI & PROPOSAL SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK-PAPUA

v

3. PENGESAHAN SKRIPSI ............................................................................. 11

4. MOTTO DAN PERSEMBAHAN .................................................................. 12

5. KATA PENGANTAR ................................................................................... 12

6. ABSTRAK .................................................................................................. 12

7. DAFTAR ISI ............................................................................................... 12

8. DAFTAR TABEL ......................................................................................... 13

9. DAFTAR GRAFIK DAN GAMBAR ............................................................... 13

B. BAGIAN POKOK .......................................................................................... 14

1. BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 14

2. BAB II TINJAUAN PUSTAKA ...................................................................... 16

3. BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ....................................... 16

4. BAB IV PENUTUP ..................................................................................... 16

3. BAGIAN AKHIR ........................................................................................... 16

1. DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 17

2. LAMPIRAN ............................................................................................... 17

BAB V TEKNIK PENULISAN SKRIPSI .................................................................. 18

1. MACAM DAN UKURAN KERTAS ......................................................................... 18

2. KOMPUTER .................................................................................................... 18

3. BATAS KERTAS ................................................................................................ 18

4. SPASI ........................................................................................................... 18

5. NOMOR HALAMAN ......................................................................................... 18

6. PENOMORAN ................................................................................................. 19

7. KUTIPAN ....................................................................................................... 19

8. PENULISAN SUMBER KUTIPAN ........................................................................... 20

9. DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 21

BAB VI PELAKSANAAN UJIAN SKRIPSI .............................................................. 22

1. UJIAN SKRIPSI ............................................................................................ 22

2. PANITIA UJIAN SKRIPSI............................................................................... 22

3. TIM PENGUJI .............................................................................................. 22

4. PROSESI SIDANG TIM PENGUJI .................................................................. 22

5. PENILAIAN UJIAN SKRIPSI .......................................................................... 23

6. SIFAT UJIAN................................................................................................... 23

7. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN UJIAN ......................................................... 23

8. YUDISIUM ..................................................................................................... 23

LAMPIRAN-LAMPIRAN .................................................................................... 24

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

1

BAB I PENDAHULUAN

A. Umum Skripsi adalah suatu karya tulis ilmiah, berupa paparan tulisan hasil penelitian

tentang pembahasan suatu masalah dalam bidang ilmu tertentu,

dipersyaratkan guna memperoleh gelar Sarjana Hukum (SH).

Karya tulis ilmiah tersebut harus dilaksanakan oleh mahasiswa dengan

melakukan penelitian untuk memperoleh jawaban atas suatu permasalahan

yang ditemukan dalam bidang kajian diteliti.

Penulisan karya ilmiah harus memperhatikan seperangkat pedoman yang

meliputi; metode penelitian, tata cara penulisan, pengutipan dan sebagainya.

Sebagai rujukan penulisan Skripsi di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH)

Biak Papua, maka diterbitkan pedoman penulisan skripsi untuk dapat

dipedomani oleh semua civitas akademika dan sedapat mungkin disesuaikan

dengan pedoman penulisan ini.

B. Tujuan dan Kegunaan Tujuan penyusunan skripsi adalah untuk melatih mahasiswa mengkristalisasikan ide kritisnya atas suatu persoalan aktual dalam bentuk

penulisan dengan kaidah ilmiah. Penyusunan skripsi, yang menyajikan hasil

temuan penelitian secara ilmiah, berguna bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan atau kepentingan praktis, baik administrasi publik maupun

administrasi bisnis.

C. Syarat Pengajuan Penulisan Skripsi 1. Para Mahasiswa telah menyelesaikan mata kuliah semester I sampai

dengan semester VII.

2. Materi skripsi harus disesuaikan dengan program kekhususan/bagian yang

diambil para mahasiswa.

3. Terdaftar sebagai mahasiswa pada tahun akademik yang bersangkutan.

4. IP Kumulatif sekurang-kurangnya 2,00

5. Tidak ada nilai E.

6. Nilai D tidak melebihi 10% dari beban kredit total atau beban studi

kumulatif yang harus ditempuh

7. Telah menyelesaikan semua mata kuliah prasyarat bagi pedidikan di

jurusan/program studinya, sebagaimana ditentukan oleh program

studinya.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

2

D. Karakteristik Skripsi Skripsi yang disusun mahasiswa harus : a. Merupakan hasil karya asli bukan jiplakan, baik sebagian atau secara

keseluruhan.

b. Mempunyai manfaat teoritis dan atau praktis. c. Sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuan. d. Disusun dengan proporsi dan jumlah halaman minimal yang disyaratkan.

Jumlah halaman untuk skripsi minimal 60 (enam puluh) halaman tidak termasuk bagian pembukaan dan bagian penutup skripsi.

E. Dosen Pembimbing a. Persyaratan dosen pembimbing skripsi mahasiswa:

1) Dosen pembimbing skripsi dapat terdiri dari satu dua orang dosen

STIH Biak-Papua

2) Apabila pembimbing terdiri dari dua orang, maka satu orang sebagai

ketua komisi pembimbing dan satu orang sebagai anggota.

3) Ketua Komisi pembimbing bergelar Doktor atau Magister dengan

jabatan fungsionla serendah-rendahnya Lektor.

4) Penyimpanan persyaratan diatas ditetapkan oleh ketua atas usulan

ketua program studi.

5) Penetapan dosen pembimbing didasarkan pada bidang

minat/keahliannya.

b. Hak dan Kewajiban Dosen Pembimbing

Hak Dosen Pembimbing

- Menerima honorarium sebagaimana diatur oleh Kampus.

- Mengganti tema atau judul dari usulan pertama oleh mahasiswa dan

jurusan.

- Mengundurkan diri sebagai pembimbing alasan dengan akademik.

Kewajiban Dosen Pembimbing

- Membimbing dan mengarahkan mahasiswa dalam menyusun usulan

penelitian.

- Menandatangani usulan penelitian apabila telah layak.

- Menghadiri seminar usulan penelitian sesuai dengan judul yang telah

disepakati bersama serta mengisi berita acara ujian dan seminar dan

menandatangani kartu seminar bagi peserta.

- Membimbing dan mengarahkan mahasiswa di dalam menyusun

laporan penelitian (skripsi).

- Menandatangani kartu konsultasi mahasiswa, dalam setiap konsultasi.

- Memeriksa secara teliti atas kejujuran penyusunan skripsi dan

pencarian data primer, untuk menghindari data fiktif dan tuntutan dari

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

3

pihak yang terkait dalam penulisan skripsi

- Hadir pada saat ujian skripsi dilaksanakan, untuk bertindak sebagai

ketua/anggota komisi penguji.

- Bertanggung jawab terhadap revisi skripsi.

c. Penggantian Dosen Pembimbing. - Apabila terjadi halangan yang tetap, yaitu tidak dapat menjalankan

fungsi bimbingan pada salah satu pembimbing skripsi mahasiswa untuk jangka waktu minimal 3 bulan secara berturut-turut, maka mahasiswa yang bersangkutan dapat melapor kepada Ketua Jurusan atau Program Studi. Selanjutnya Ketua Jurusan atau Program Studi mengusulkan kepada Dekan untuk seterusnya akan membuat SK penggantian pembimbing. Apabila terjadi masalah yang menghambat penyelesaian skripsi, maka penyelesaian ditangani oleh ketua jurusan/program studi dan apabilabelum bias diselesaikan, maka dilimpahkan kepada dekan.

- Mahasiswa yang mengajukan permohonan penggantian dosen pembimbing harus mengajukan permohonan penggantian dosen pembimbing mengundurkan diri atau atas permintaan mahasiswa dengan alasan yang dapat diterima.

- Berdasarkan rekomendasi dekan, ketua/sekretaris jurusan menetapkan penggantinya.

- Dalam hal permohonan penggantian dosen oleh mahasiswa tidak mendapat persetujuan dosen yang bersangkutan, maka jurusan menginisiasi pertemuan dosen dan mahasiswa, dengan memperhatikan hasil tersebut, jurusan menetapkan perlu tidaknya penggantian dosen.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

4

BAB II TATA KERJA PENYUSUNAN SKRIPSI &

YUDISIUM

A. Pengajuan Judul Penelitian Dan Komisi Pembimbing Skripsi Mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan diperkenankan mengajukan usulan penelitian dan komisi pembimbing ke jurusan dengan alur sebagai berikut: a. Mengajukan Judul/Topik ke jurusan dengan dilengkapi surat keterangan

Akademik dan menunjukan KHS (asli) terakhir. b. Setelah Judul/Topik disetujui dan ditentukan dosen pembimbingnya,

mahasiswa harus mengisi database di jurusan. c. Jurusan mengirim surat kesediaan atau persetujuan ke masing-masing

anggota konisi pembimbing. d. Setelah masing-masing komisi pembimbing menyatakan kesediaannya,

kemudian ditetapkan dengan SK Ketua dan selanjutnya proses bimbingan bisa dilakukan.

B. Penulisan Usulan Penelitian Dalam menyusun usulan penelitian mahasiswa harus :

a. Memperhatikan bimbingan dan pengarahan dosen pembimbing. b. Mengisi kartu konsultasi pada setiap bimbingan dan ditandatangani oleh

dosen pembimbing c. Melaporkan kemajuan penulisan skripsi minimal sebulan sekali, dengan

membawa BKM, untuk ditandatangani oleh Ketua/Sekretaris Jurusan. d. Membuat minimal 25 (dua puluh lima) daftar bacaan yang dapat berupa:

buku ilmiah, dan 25 persen penunjang dengan format yang telah ditetapkan.

e. Usulan penelitian disusun sesuai dengan format rencana usulan penelitian yang telah ditetapkan.

f. Mendapat persetujuan dosen pembimbing, selanjutnya diajukan ke jurusan untuk diuji dan diseminarkan.

C. Pengajuan Ujian Seminar Proposal Setelah proposal dianggap layak, maka: a. Komisi pembimbing mengajukan pelaksanaan seminar proposal kepada

jurusan.

b. Berdasarkan kesepakatan dosen pembimbing, dan dosen penguji maka

ditetapkan waktu seminar proposal.

c. Seminar dapat dilaksanakan apabila dihadiri oleh minimal 10 mahasiswa.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

5

d. Setelah seminar proposal dilaksanakan mahasiswa wajib memperbaikinya berdasarkan masukan selama seminar berlangsung

e. Setelah disetujui oleh dosen pembimbing, maka penelitian dapat dilakukan

D. Penulisan Ujian Skripsi Setelah skripsi dianggap layak, dilakukan pengajuan ujian skripsi dengan mengikuti tata cara sebagai berikut: a. Mahasiswa segara menulis skripsi sesuai dengan rancangan dan

sistematika yang berlaku b. Melakukan konsultasi dengan dosen pembimbing dengan disertai bukti-

bukti pengumpulkan data primer dan atau sekunder c. Setiap konsultasi dicatat dalam kartu konsultasi dan ditandatangani dosen

pembimbing d. Perbaikan/penyempurnaan skripsi harus sesuai dengan hasil konsultasi

dengan dosen pembimbing e. Meminta tanda tangan persetujuan skripsi kepada dosen pembimbing. f. Menggandakan skripsi sebanyak 5 (lima) eksemplar.

E. Pengajuan Ujian Skripsi Setelah skripsi dianggap layak, dilakukan pengajuan ujian skripsi dengan mengikuti tata cara sebagai berikut: 1. Skripsi sudah disetujui dan ditandatangani oleh dosen pembimbing. 2. Mahasiswa yang akan melaksanakan ujian skripsi harus memenuhi

syarat-syarat sebagai berikut: - Syarat Akademik :

Telah lulus semua mata kuliah yang diwajibkan.

Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sekurang-kurangnya 2.00

Nilai D tidak melebihi 10 persen dari beban total.

Tidak ada nilai E

Skripsi telah ditandatangani oleh ketua dosen pembimbing.

Kartu seminar (wajib hadir minimal 10 kali).

- Syarat Administratif

4 (empat) eksemplar skripsi.

1 (satu) lembar surat keterangan daftar nilai. 1 (satu) lembar kuitansi pembayaran SPP 1 tahun terakhir. 1 (satu) lembar kuitansi pembayaran ujian sarjana. 1 (satu) lembar surat keterangan bebas pinjaman dari perpustakaan

pusat. Mengupulkan pas photo terbaru ukuran 4x6 cm sebanyak 3 lembar dan ukuran 3 x 3 cm sebanyak 6 lembar.

3. Dalam ujian skripsi, mahasiswa yang akan diuji harus menyerahkan draft skripsinya sebanyak lima rangkap kepada Jurusan atau Program Studi paling lambat 2 (dua minggu) sebelum ujian dilaksanakan yang akan dibagikan kepada:

• 1 (satu) buah untuk pembimbing utama.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

6

• 1 (satu) buah untuk pembimbing pendamping.

• 1 (satu) buah atau 2 (dua) buah untuk penguji.

• 1 (satu) buah untuk mahasiswa.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

7

BAB III FORMAT PROPOSAL PENELITIAN

Sebelum menyusun Skripsi maka terlebih dahulu dibuatkan perencanaan

penelitian yang dituangkan dalam bentuk “PROPOSAL PENELITIAN” yang

dapat diuraikan sebagai berikut:

a. Halaman Judul

b. Persetujuan Proposal

c. Daftar Isi

d. Bab I Pendahuluan

e. Bab II Tinjauan Pustaka

f. Daftar Pustaka

Tujuan pembuatan Proposal Penelitian adalah untuk mengetahui pokok

permasalahan yang akan diteliti, apa yang ingin dituju dalam penelitian, mengapa

penelitian dianggap penting, mendapatkan masukan tentang topik yang dipilih,

lamanya penelitian, alat yang diperlukan dan sebagainya. Penjelasan lebih rinci

penyusunan Proposal Penelitian sebagai berikut:

1. HALAMAN JUDUL

Halaman judul proposal berisi: lambing STIH Biak Papua, jenis tulisan

PROPOSAL SKRIPSI, Judul Proposal, Tujuan diajukannya Proposal, nama

penulis dan nomor pokok mahasiswa, tempat sekolah tinggi yang menerima

laporan, nama kota dan tahun diajukan Proposal tersebut.

Pada tujuannya Proposal dituli kalimat dengan huruf kecil, “Diajukan

Kepada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua untuk memperoleh ijin

penelitian guna penulisan Skripsi”

2. PERSETUJUAN PROPOSAL Halaman persetujuan berisi keterangan persetujuan, tanggal persetujuan dan

tanda dosen pembimbing I (materi) dan Pembimbing II (Teknik). Keterangan

persetujuan disusun kalimat PERSETUJUAN PROPOSAL. Dibagian bawah

kalimat tersebut ditulis tanggal,……. Bulan,…… tahun……” kemudian

ditulis kata “Menyetujui”. Tanda tangan dosen pembimbing I (materi) dan

pembimbing II (teknik). Kemudian mengetahui Ketua Program Studi Ilmu

Hukum.

3. DAFTAR ISI

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

8

Kata “DAFTAR ISI” sebagai judul halaman daftar isi ditempatkan ditengah-

tengah halaman, kalimat HALAMAN JUDUL dan Kata “BAB” dituliskan

dalam huruf-huruf besar, huruf pertama tepat pada garis tepi ketikan sebelah

kiri.

Kata “Halaman” dituliskan dalam huruf kecil, dengan huruf terakhir tepat

pada garis sebelah kanan atas, kata-kata itu dituliskan sebaris dengan jarak

tiga spasi tunggal dari judul daftar isi.

4. BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah Menguraikan latar belakang adalah uraian awal dimulai dengan hal-hal

yang umum tentang pokok permasalahan, kemudian uraian dipersempit

atau dibatasi dengan hal-hal yang menyangkut harapan hukum (das sollen)

kemudian diuraikan fakta dan kenyataannya (das sein) selanjutnya

menguraikan fenomena dari kesenjangan antara harapan dan kenyataan.

B. Rumusan Masalah Masalah yang timbul karena adanya kesenjangan antara harapan dengan

kenyataan (das sollen dengan das sein). Umumnya perumusan masalah

dibuat dalam bentuk kalimat Tanya dan diakhiri dengan tanda Tanya (?).

kata Tanya yang biasa digunakan adalah Apakah, Bagaimanakah,

Mengapa, Sejauhmana atau Seberapajauh dsb.

C. Tujuan Penelitian Tujuan penulisan/penelitian adalah untuk menemukan atau memperoleh

jawaban-jawaban atas permasalahan yang telah dirumuskan (yang

memperoleh jawaban atas permasalahan yang telah dirumuskan (yang

nantinya akan disimpulkan dalam kesimpulan) maka dilakukan penelitian

dengan metodolgi penelitian yang dipilih oleh penulis. Oleh karena itu,

tujuan penelitian harus dihubungkan akan diteliti. Jadi kalau rumusan

masalah ada 2 (dua), maka tujuan penelitian juga harus 2 (dua).

D. Kegunaan Penelitian Kegunaan penulisan/penelitian dalam proposal penelitian mempunyai dua

kegunaan yaitu:

1. Kegunaan teoritis, akademis, yakni dalam rangka memberikan

sumbangan pikiran bagi keilmuan, kekhususan ilmu hukum;

2. Kegunaan praktis, yakni memberikan masukan/saran bagi pejabat yang

terlibat dalam penerapan/penegakan dan penyusunan, khususnya ilmu

hukum.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

9

E. Metode Penelitian 1. Pendekatan (yuridis normative dan yuridis sosiologis/empiris)

2. Lokasi penelitian (memilih lokasi dan tempat penelitian diserta dengan

alasan ilmiah memilih lokasi penelitian tersebut).

3. Populasi dan sampel, (ditentukan apabila pendekatan yang digunakan

adalah pendekatan yuridis normatif. Selanjutnya wawancara/interview,

pengamatan/observasi dan membagi dafatar pertanyaan/kuesioner jika

pendekatan yuridis sosiologis/empiris)

4. Analisis Data (terdiri dari analisis data kualitatif dana analisis data

kuantitatif)

5. BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Menerangkan pokok-pokok permasalahan yang akan diteliti, sebab dan akibat

dari pokok permasalahan, konsep dan variable-variabelnya. Teori (grand

theori) yang akan menerangkan variable-variabel yang diteliti serta

hubungannya dengan variable lainnya.

6. DAFTAR PUSTAKA

Disebutkan daftar pustaka atau bahan referensi yang digunakan untuk

mendukung penelitian tersebut (minimal 15 literatur) yang terdiri dari buku-

buku, peraturan perundang-undangan, karya ilmiah (jurnal, artikel), media

cetak/elektronik, internet.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

10

BAB IV FORMAT SKRIPSI

Format Skripsi pada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papus terdiri dari 3 (tiga)

bagian yaitu bagian awal, bagian Pokok dan Bagian Akhir.

A. BAGIAN AWAL

Bagian awal Skripsi dimulai dari Halaman Judul sampai dengan Daftar

Gambar. Susunan bagian awal dapat dirinci sebagai berikut:

1. HALAMAN JUDUL

2. PERSETUJUAN SKRIPSI

3. PENGESAHAN SKRIPSI

4. MOTTO DAN PERSEMBAHAN

5. KATA PENGANTAR

6. ABSTRAK

7. DAFTAR ISI

8. DAFTAR TABEL (jika ada)

9. DAFTAR GAMBAR (jika ada)

Penjelasan lebih rinci pada bagian awal dapat diuraikan sebagai berikut:

1. HALAMAN JUDUL

Halaman judul berisi: Lambang STIH Biak Papua, jenis tulisan (SKRIPSI)

judul skripsi, tujuan diajukannya skripsi, nama penulis dan nomor pokok

mahasiswa, tempat sekolah tinggi yang menerima laporan, nama kota dan

tahun diajukan skripsi tersebut.

Lambing STIH Biak Papua diletakkan dalam jarak 4cm dari tepi kertas

bagian atas dan jenis tulisan “SKRIPSI” dituliskan di bawah lambing

dalam jarak dua spasi, selanjutnya Judul Skripsi diketik seluruhnya dengan

huruf-huruf besar dan tidak boleh ada singkatan.

Jika judul lebih dari satu baris, jarak tiap baris satu spasi , ketikan harus

dalam bentuk piramida terbalik. Judul harus cocok dengan ruang lingkup

permasalahannya; kata-kata yang digunakan harus jelas, tandas, deskriptif

dan kalimat judul tidak merupakan kalimat pertanyaan.

Nama lembaga kepada siapa laporan diajukan untuk skripsi adlah nama

Sekolah Tinggi, nama lembaga dituliskan dalam huruf kecil dengan jarak

baris satu spasi dan memakai susunan bentuk piramida terbalik dengan

font 11 (huruf 11).

Contoh: Diajukan kepada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

11

Untuk memenuhi sebagian dari syarat-syarat Guna memperoleh gelar Sarjana Hukum

Nama penulis diketik dibawah tulisan tersebut dan ditulis selengkap-

lengkapnya dengan huruf kapitalisasi, singkatan nama sama sekali tidak

diperkenankan, dan dibawah nama dituliskan Nomor Pokok Mahasiswa

(NPM).

Singkatan adalah nama Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua, nama

kota dimana sekolah tinggi berada dan tahun diajukan skripsi tersebut.

Nama perguruan tinggi dan nama kota dituliskan dalam huruf-huruf besar

tepat ditengah halaman dalam jarak baris atau spasi dari tahun yang ditulis

dibawahnya. Tahun ditulis pada baris terakhir, pada jarak 3 cm dari tepi

bagian bawah.

Halaman judul adalah halaman pertama dari skripsi, pada halaman judul

halaman tidak dituliskan namun tetap diperhitungkan sebagai halaman

satu. Halaman pada bagian awal Skripsi menggunakan angka romawi

(mis; i, ii, iii, iv dst).

2. PERSETUJUAN SKRIPSI

Halaman persetujuan skripsi berisi keterangan persetujuan, tanggal

persetujuan dan tanda tangan Dosen Pembimbing I (materi) dan Dosen

Pembimbing II (teknik). Keterangan persetujuan disusun dalam kalimat

PERSETUJUAN SKRIPSI. Dibagian bawah kalimat tersebut ditulis

“Skripsi ini telah diperiksa dan disetujui pada tanggal,….. bulan…..

tahun…..” kemudian ditulis kata “Menyetujui”. Tanda tangan dosen

pembimbing I (materi) dan dosen pembimbing II (teknik). Kemudian

mengetahui Ketua Program Studi Ilmu Hukum.

3. PENGESAHAN SKRIPSI

Baris pertama dari Halaman Pengesahan ditulis kata “SKRIPSI” kemudian

barisan bawah tulisan tersebut ditulis Judul Skripsi setelah itu dilanjutkan

dengan kalimat “disusun dan diajukan oleh” kemudian ditulis nama

mahasiswa dan nomor pokok mahasiswa selanjutnya diteruskan dengan

kalimat:

Telah Dipertahankan Di Depan Penguji Ujian Skripsi

Pada Tanggal……..Bulan……..Tahun…… Dan diyatakan telah memenuhi syarat.

Unsur berikutnya dilanjutkan dengan Nama Pembimbing I dan

Pembimbing II

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

12

Unsur terakhir dalam halaman pengesahan adalah mengesahkan Ketua

Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua, kemudian pada baris yang sama

diketahui oleh Ketua Program Studi Ilmu Hukum.

4. MOTTO DAN PERSEMBAHAN Pada halaman motto dan persembahan, penulis masing-masing menuliskan

kata-kata atau sebuah kalimat yang merupakan semboyan hidup penulis

dan menuliskan kepada siapa/orang terdekat penulis, skripsi tersebut

dipersembahkan.

5. KATA PENGANTAR

Kata pengantar, pada umumnya tidak lebih dari dua halaman, kata

pengantar pada umumnya berisi ucapan terima kasih dari penulis kepada

Tuhan Yang Maha Esa dan kepada beberapa orang yang dpandang sangat perlu untuk menerima penghargaan yang jika diberikan dalam bentuk lain

kurang memadai dibandingkan dengan jasa-jasa mereka.

Garis pedoman yang diberikan untuk menetepkan siapa saja yang patut

disebutkan namanya dalam skripsi hanya beberapa orang saja tidak lebih

dari lima orang, yang memang tidak mungkin dilewatkan untuk disebutkan

dalam skripsi.

Judul halaman disusun secara simetris pada baris pertama, antara judul dan

alinea pertama adalah 3 spasi, sedangkan spasi halaman ini tidak berbeda

dengan spasi-spasi halaman lainnya yaitu 2 spasi.

Pada akhir kata pengantar dituliskan tempat, bulan, dan tahun penulisan

dengan jarak 2 spasi tunggal selanjutnya di bawahnya dituliskan kata

“penulis” tidak perlu ditandatangani atau diberi nama terang.

6. ABSTRAK

Abstrak adalah uraian singkat dari keseluruhan skripsi atau deskripsi yang

tepat dan singkat sebuah karangan atau dokumen yang ditulis dengan gaya

bahasa yang mirip dengan dokumen asli, yang terdiri dari:

Paragraf pertama tentang Judul, Nama Penulis dan Pembimbing

Paragraf kedua tentang Tujuan Penelitian

Paragraf ketiga tentang Metode Penelitian

Paragraf keempat tentang Hasil Penelitian Dan Pembahasan

Kata Kunci (Key word)

Abstrak diketik dalam satu 1 (satu) spasi dan tidak lebih dari 1 (satu)

halaman.

7. DAFTAR ISI

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

13

Skripsi tersusun dari bab sebagai bagian pokok, tiap bab dibagi ke dalam

bagian yang lebih kecil. Dari bagian sub ini kita sebut dengan sub bab

yang dapat dibagi lagi dalam sub-sub bab dan seterusnya.

Judul BAB dituliskan dalam huruf-huruf besar tanpa ditutup dengan tanda

titik. Dibelakang baris BAB dikutipkan nomor halamannya, ruangan

antara huruf terakhir dari BAB dan nomor halamannya diisi dengan tanda

titik beruntun. Apabila bab cukup panjang sehingga lebih dari satu baris,

maka huruf pertam dari baris kedua dimulai pada tempat huruf pertama

dari baris pertama. Angka indeks dari sub bab menggunakan abjad dengan

huruf besar.

Kata “DAFTAR ISI” sebagai judul halaman daftar isi ditempatkan

ditengah-tengah halaman, simetris kiri kanan, judul ini dituliskan dalam

huruf besar.

Kata “BAB” dituliskan dalam huruf-huruf besar, huruf pertama tepat pada

garis tepi ketikan sebelah kiri. Kata “Halaman” dituliskan dalam huruf

kecil, dengan huruf terakhir tepat pada garis sebelah kanan, kata-kata itu

dituliskan sebaris dengan jarak tiga spasi tunggal dari judul daftar isi.

Unsur-unsur dari bagian pendahuluan, yaitu judul, lembar persetujuan,

lembar pengesahan, halaman motto, abstrak, kata pengantar, daftar

isi,daftar tabel, daftar grafik, dan daftar gambar sepanjang yang ada

masing-masing diperlakukan sebagai bab, sehingga penulisannya

disejajarkan atau segaris dengan judul-judul BAB dalam bagian pokok.

Demikian pula unsur-unsur dari bagian judul-judul BAB dalam bagian

pokok. Demikian pula unsur-unsur dari bagian akhir, yaitu daftar pustaka

dan lampiran sepanjang unsur-unsur itu ada. Walaupun demikian unsur-

unsur itu tidak diberi nomor bab sebagaimana bab-bab yang terdekat

dalam bagian pokok.

Nomor pertama diberikan pada “PENDAHULUAN” sebagai bab pertama

dari bagian pokok, dan nomor terakhir diberikan kepada bab “PENUTUP”

sebagai bab terakhir dari bagian pokok.

8. DAFTAR TABEL

Jika ada daftar tabel dibuat tersendiri menyusul setelah daftar isi. Daftar

tabel berisi semua tabel yang terdapat dalam skripsi yang disusun, tiada

satu tabelpun boleh dilewatkan. Nomor dan judul tiap tabel yang terdapat

dalam skripsi dikutip dengan ekstrak dalam daftar tabel ini. Nomor

tabelnya ditulis dalam angka arab, sedangkan judulnya ditulis dengan

kapitalisasi. Kata “DAFTAR TABEL” sebagai judul dari daftar tabel

dituliskan seluruhnya dengan huruf besar dan simetrisasi tetap

dipertahankan.

9. DAFTAR GRAFIK DAN GAMBAR

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

14

Unsur ini mengakhiri bagian pendahuluan, oleh karena prinsip-prinsip

untuk menuliskan daftar tabel berlaku sepenuhnya untuk menuliskan

daftar grafik, daftar gambar atau lampiran-lampiran jika dalam tulisan ada

grafik, gambar atau lampiran-lampiran.

B. BAGIAN POKOK

Pada bagian Pokok Skripsi terdiri dari 5 (lima) Bab yang susunannya

(formatnya) dapat diuraikan sebagai berikut:

1. BAB I PENDAHULUAN (Kurang lebih 10% dari Skripsi):

a. Latar Belakang Masalah

Menguraikan latar belakang adalah uraian awal dimulai dengan hal-hal

yang umum tentang pokok permasalahan, kemudian uraian

dipersempit atau dibatasi dengan hal-hal yang khusus atau dengan kata

lain uraian diawali dengan hal-hal yang menyangkut harapan hukum

(das sollen) kemudian diuraikan fakta dan kenyataannya (das sein)

selanjutnya menguraikan fenomena dari kesenjangan antara harapan

dan kenyataan.

Paragraph ini disebut juga sebagai motivator atau pendorong bagi

orang lain untuk membaca bagian-bagian selanjutnya dari skripsi ini.

b. Rumusan Masalah

Perumusan masalah adalah inti fenomena permasalahan yang akan

diteliti; biasanya dirumuskan dalam bentuk kalimat Tanya, yaitu

dengan permasalahan melahirkan beberapa aspek, diantaranya:

1. Masalah yang menjadi acuan judul;

2. Masalah yang melahirkan metode penelitian;

3. Masalah yang melahirkan teori yang cocok untuk digunakan;

4. Masalah yang menentukan tujuan yang ingin dicapai;

5. Masalah yang memerlukan Hipotesis (jika diperlukan);

6. Masalah yang mengilhami kesimpulan.

c. Tujuan penelitian

Tujuan penelitian skripsi adalah untuk menemukan atau memperoleh

jawaban-jawaban atas permasalahan yang telah dirumuskan. Untuk

dapat memperoleh jawaban atas permasahalan yang telah dirumuskan

(yang nantinya akan disimpulkan dalam kesimpulan) maka dilakukan

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

15

penelitian dengan metode penelitian yang dipilih oleh penulis. Oleh

karena itu, tujuan penulisan skripsi harus dihubungkan dengan masalah

yang merupakan pokok bahasan atau inti yang akan diteliti. Jadi kalau

rumusan masalah ada dua, maka tujuan juga harus dua.

d. Kegunaan

Penulisan/penelitian dalam skripsi mempunyai dua kegunaan yaitu:

a. Kegunaan teroritis akademis, yakni dalam rangkan memberikan

sumbangan pikiran bagi keilmuan, kekhususan ilmu hukum;

b. Kegunaan praktis, yakni memberikan masukan/saran bagi pejabat

yang terlibat dalam penerapan/penegakan dan penyusunan,

khususnya ilmu hukum.

e. Metode Penelitian

Metode adalah cara tertentu untuk melaksanakan prosedur, metode

yang digunakan dalam penelitian adalah:

a. Pendekatan,

Yaitu disiplin ilmu yang digunakan untuk pengkajian, misalnya

menggunakan pendekatan yuridis normative (pendekatan dari segi

hukum atau norma-norma dan aturan-aturan hukum) atau

pendekatan yuridis sosiologis/empiris (sosial/kemasyarakatan) atau

penggabungan keduanya.

b. Lokasi Penelitian

Yaitu menentukan lokasi penelitan dan tempat melakukan

penelitian disertai dengan alasan ilmiah.

c. Populasi dan sampel (jika penelitian sosiologis/empiris)

Yaitu penarikan sampel (keterwakilan) dari populasi yang akan

diteliti

d. Jenis dan Sumber Data

Jenis dan sumber data dikenal dua macam yaitu Data Primer (data

empirik) dan Data Sekunder (data pustaka).

e. Tehnik pengumpulan data

Dikenal 4 (empat) macam yaitu:

1. Bahan pustaka (studi dokumen)

2. Pengamatan (Observasi)

3. Wawancara (Interview)

4. Daftar Pertanyaan (kuesioner)

f. Analisis Data

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

16

Dikenal 2 (dua) macam yaitu:

1. Analisis data kualitatif atau dikenal deskriptif-analisis, yaitu

membahas suatu masalah dengan menggambarkan secara

objektif suatu data untuk mengungkapkan atau memahami

suatu kebenaran dan apa yang menjadi latar belakang hal itu

semua.

2. Analisis data kuantitatif atau statistic analisis yaitu pengolahan

data dengan menggunakan cara tabulasi (tabel frekuensi).

2. BAB II TINJAUAN PUSTAKA (kurang lebih 30% dari skripsi)

Tinjauan pustaka bersikan tinjauan atau landasan-landasan teoritis yang

berkaitan dengan pembahasan. Menerangkan pokok-pokok permasalahan

yang akan diteliti, sebab dan akibat dari pokok permasalahan, konsep dan

variable-variabelnya. Teori akan menerangkan variable-variabel yang

diteliti serta hubungannya dengan variable lainnya.

3. BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

(kurang lebih 45% dari skripsi)

Berisikan data dari penelitian lapangan dan/atau penelitian kepustakaan

(hasil penelitian). Pembahasan berisikan analisis/pembahasan yang

menghubungkan fakta yang satu dengan yang lainnya, yang diperoleh dari

hasil penelitian pustaka dan penelitian lapangan. Melalui

analisis/pembahasan inti permasalahan akan ditemukan jawabannya.

4. BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan adalah kristalisasi dari hasil interpretasi yang dirumuskan

secara ketat dan padat sehingga tidak menimbulkan penafsiran lain dan

kesimpulan merupakan jawaban atas permasalahan yang dikemukakan

dengan berdasarkan hasil uji dan pembahasan secara meyakinkan

sejauh penelitian dilakukan.

B. Saran adalah kontribusi pemikiran penulis yang ditujukan kepada

pembaca atau instansi yang terkait dengan hasil penelitian untuk

mendapat perhatian pemerintah.

3. BAGIAN AKHIR

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

17

1. DAFTAR PUSTAKA

Daftar Pustaka adalah kutipan dari skripsi sebagai pertanggungjawaban

ilmiah penulis dalam pembahasan berupa buku-buku referensi, peraturan

perundangan, majalah, surat kabar, jurnal ilmiah dan internet. Daftar

pustaka memuat semua pustaka yang dikutip dalam teks maupun daftar

pustaka pendukung, walaupun tidak dalam teks.

2. LAMPIRAN

Daftar lampiran berisi dokumen-dokumen penting dan sulit

diperoleh/langka, daftar tabel atau daftar gambar.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

18

BAB V TEKNIK PENULISAN SKRIPSI

Pengetikan skripsi dapat dikerjakan sendiri atau pengetikan lain, namum demikian

tanggung jawab kebenaran dari pengetikan naskah tetap namun demikian

tanggung jawab dari pengetikan naskah tetap berada pada diri penulis.

1. Macam dan Ukuran Kertas a. Kertas HVS (Q70) ukuran kwarto 216x279 mm/letter 81/22x11 in.

b. Kertas warna putih.

2. Komputer Menggunakan komputer dengan jenis huruf “Arial”, font 12 dengan hasil

cetakan (print out).

3. Batas kertas Ruang tepi atas 4cm dari tepi sebelah atas

Ruang tepi kiri 4cm dari tepi sebelah kiri

Ruang tepi bawah 3cm dari tepi sebelah bawah

Ruang tepi kanan 3cm dari tepi sebelah kanan.

4. Spasi Pada umumnya digunakan spasi ganda (dua spasi). Pengetikan spasi tunggal

(satu spasi) terbatas pada beberapa penggunaan saja, misalnya dalam

pengetikan abstrak, kutipan langsung panjang, daftar pustaka dan lain-lain.

Pengetikan empat spasi digunakan antara judul bab dengan baris pertaman

dari bab itu, pengetikan tiga spasi digunakan antara judul sub bab dengan baris

diatasnya, pengetikan awal alinea dimulai pada ketukan ke-7.

5. Nomor Halaman Pemberian nomor halaman (paginasi) pada bagian pendahuluan menggunakan

angka romawi kecil. Halaman utama dari Halaman Judul tidak dituliskan,

walaupun tetap diperhitungkan, maksudnya ialah nomor halaman judul tidak

dituliskan, nomor halaman persetujuan dituliskan dengan halaman ii, iii, iv

dan seterusnya. Pada bagianpokok halaman dituliskan dengan angka arab

seperti 1,2,3 dst selanjutnya ditempatkan disebelah kanan bawah.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

19

Demikian juga halnya dengan nomor-nomor halaman tabel dan grafik. Nomor

halaman diketik segaris dengan garis tepi sebelah kanan dalam jarak baris dua

spasi tunggal dari baris pertama (baris pertama adalah baris pada jarak 4cm

dari tepi kertas bagian atas).

6. Penomoran Skripsi sebagai suatu keseluruhan akan terdiri dari Bab, Sub Bab dan Sub-sub

Bab akan terbagi dalam bagian-bagian kecil yang masing-masing merupakan

suatu kelompok uraian dimana kelompok-kelompok uraian tersebut masih

merupakan satu kebulatan pikiran yang utuh. Untuk memberi kemudahan, bab

dan bagian-bagiannya beserta pemberian nomornya diatur sebagai berikut.

Bab dengan penomoran I, II, III, IV, dan seterusnya.

Sub Bab dengan penomoran A, B, C, D, dan seterusnya.

Anak Sub Bab dengan penomoran 1, 2, 3, 4 dan seterusnya Anak sub-sub bab

ditulis dengan a, b, c, d, dan seterusnya.

Ayat penomorannya ditulis dengan 1), 2), 3), 4) dan seterusnya.

Anak ayat penomorannya ditulis dengan (a), (b), (c), (d) dan seterusnya.

7. Kutipan Dalam penulisan skripsi, penulis sering meminjam pendapat orang lain yang

terdapat pada Buku, majalah bahkan bunyi pasal dalam Peraturan Perundang-

undangan. Kutipan terbagi dalam 2 (dua) jenis yaitu:

a. Kutipan langsung

Dilakukan apabila dirasa sangat perlu, karena dikhawatirkan kata-kata

pengutip sendirr akan mengurangi arti dari bahan yang dikutip. Kutipan

langsung terdiri dari kutipan langsung pendek dan kutipan langsung

panjang.

1) Kutipan Langsung Pendek

Kutipan langsung yang panjangnya tidak lebih dari empat baris

ketikan.

Cara penulisannya dilakukan sebagai berikut.

(a) Kutipan diintegrasikan langsung kedalam naskah.

(b) Jarak antara baris 2 (dua) spasi

(c) Sesudah kutipan selesai, ditulis dalam kurang nama pengarang,

Tahun Buku, dan halaman yang dikutip.

2) Kutipan Langsung Panjang

Kutipan langsung panjang yang panjangnya lebih dari 4 baris ketikan.

Cara penulisannya dilakukan sebagai berikut:

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

20

(a) Kutipan dipisahkan dari teks dan ditulis menjorok ke dalam sejajar

alinea

(b) Ditulis satu spasi

(c) Tidak diapit tanda kutip

(d) Sesudah kutipan selesai ditulis dalam kurung nama pengarang,

tahun buku dan halaman.

b. Kutipan Tidak Langsung

Merupakan kutipan yang tidak persis sama seperti bahasa aslinya. Kutipan

ini merupakan petikan-petikan pokok-pokok pikiran atau ringkasan

kesimpulan yang disusun menurut jalan pikiran dan dinyatakan dalam

bahasa pengutip. Kutipan tidak langsung terdiri dari kutipan kutipan tidak

langsung pendek dan kutipan tidak langsung panjang, batasannya adalah

alinea. Bila satu alinea kurang diklasifikasikan sebagai kutipan tidak

langsung pendek, sedangkan bila satu alinea lebih diklasifikasikan sebagai

kutipan tidak langsung panjang.

Tata cara penulisannya diketik dalam dua spasi seperti uraian dalam teks.

Masalah yang perlu diperhatikan adalah bahwa dalam kutipan tidak

langsung sebaiknya jangan memasukan pendapat sendiri.

8. Penulisan Sumber Kutipan Seorang penulis yang mengutip pendapat orang lain harus mencantumkan

sumber kutipan yang bersangkutan. Hal ini untuk menyatakan penghargaan

kepada penulis lain yang buah pikiran dan menyatakan penghargaaan kepada

penulis lain yang buah pikiran dan bukunya telah kita pinjam. Selain itu juga

untuk menyatakan kepada pembaca bahwa pengutip memperoleh informasi

dari pengarang tertentu.

a. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan catatan badan (body

note)

Penunjukkan sumber pustaka dengan menggunakan catatan badan dapat

dilakukan sebagai beriku:

Contoh:

1) Nama penulis pada bagian permulaan kalimat, seperti:

Tahir Azharry Jerret (2003:67) menyebutkan bahwa dalam pemikiran

islam, negara dan hukum dan hukum sangat berkaitan erat dengan

agama.

2) Nama penulis pada bagian tengah kalimat, seperti:

Proses perkembangan hukum islam pada masa Rasulullah itu selalu

didasarkan pada dua dimensi sebagaimana dikemukakan oleh Tahir

Azharry Jerret (2003:73) adalah dimensi duniawi dan dimensu ukhrawi

yang merupakan tujuan terakhir dalam perjalanan hidup manusia.

3) Nama penulis pada bagian akhir kalimat, seperti:

Untuk menjamin bahwa penyusunan peraturan perundang-undangan

akan selaras dengan konstitusi hatus ditentukan mekanisme untuk

mengawasinya melalui hak menguji (Tahir Azharry Jerret, 2003:207).

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

21

4) Penulis dua orang

Jika penulis terdiri dari dua orang maka keduanya harus disebutkan,

misalnya:

Heene van Maarseven and Ger van der Tang (1979:241)

mengemukakan tentang Tipologi Konstitusi.

5) Penulis lebih dari dua orang maka yang dicantumkan hanya penulis

pertama diikuti dengan dkk atau et al.

6) Pengutipan sumber kedua

Pengutipan dari sumber kedua harus menyebutkan nama penulis

aslinya dan nama penulis yang buku atau majalahnya dibaca, contoh:

Hasil yang sama ditunjukkan pula oleh Vasil dan Hildbrant (Stevess,

1979:216).

Dalam hal ini yang terdapat dalam Daftar Pustaka hanyalah tulisan

Stevess (1972), sedapat-dapatnya yang dibaca adalah sumber aslinya.

9. Daftar Pustaka

Penyusun daftar pustaka dilakukan menurut abjad (alfabetis) nama pengarang.

a. Urutan yang digunakan untuk daftar pustaka

Nama pengaran (titik), tahun terbit (titik), judul buku (cetak miring),

penerbit/cetakan/edisi (titik), nama penerbit (koma), dan kota penerbit

(titik)

b. Cara penulisan daftar pustaka

1. Pengetikan dimulai pada margin kiri, baris selanjutnya diketik

menjorok ke dalam 7 ketukan.

2. Jarak antara baris adalah satu spasi, sedangkan jarak satu sumber

dengan sumber lain dua spasi.

3. Bila ada lebih dari satu pustaka yang dikarang oleh seorang pengarang

yang sama, maka nama pengarang tersebut tidak perlu diulang namun

dapat diganti dengan garis panjang 7 ketukan yang diakhiri dengan

sebuah titik, selanjutnya seperti biasa.

4. Urutan penulisan dilakukan secara kronologi menurut tahun

penerbitan.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

22

BAB VI PELAKSANAAN UJIAN SKRIPSI

1. UJIAN SKRIPSI

a. Ujian skripsi ditetapkan oleh Ketua STIH Biak-Papua. b. Sidang ujian skripsi ini berlangsung sekitar satu jam. c. Materi yang diujikan meliputi isi aktualisasi, tekhnik penulisan,

kemampuan berdiskusi dan penguasaan materi.

2. PANITIA UJIAN SKRIPSI

Panitia pelaksana ujian skripsi ditetapkan oleh Ketua STIH Biak-Papua.

3. TIM PENGUJI

a. Untuk setiap ujian, Ketua STIH Biak-Papua membentuk tim penguji. b. Tim Penguji terdiri dari 5 (lima) orang penguji. Pembimbing 1 sebagai

ketua tim penguji merangkap anggota, dibantu oleh pembimbing 2 sebagai sekretaris merangkap anggota yang memenuhi persyaratan sebagaimana berlaku bagi dosen pembimbing.

c. Pada waktu ujian, ketua dan anggota tim penguji berpakaian rapi dan berdasi.

d. Tim penguji wajib berada di tempat sebeluk ujian dimulai hingga ujian berakhir.

e. Jika ketua dan anggota komisi pembimbing tidak hadir, maka ujian dibatalkan dan diuji pada pelaksanaan ujian berikutnya.

4. PROSESI SIDANG TIM PENGUJI

a. Setiap peserta ujian wajib hadir di tempat ujian dengan berpakaian seragam atas putih, bawah hitam, berdasi menggunakan jas hitam, minimal 15 menit sebelum ujian berlangsung.

b. Ketua Tim penguji skripsi mengundang peserta ujian ke ruang ujian dan membuka sidang ujian skripsi.

c. Mahasiswa peserta ujian yang terlambat/tidak hadir dalam sidang ujian skripsi, dinyatakan batal untuk ujian skripsi, dan harus mendaftar ulang ujian skripsi.

d. Pelaksanaan ujian skripsi dilakukan secara majelis, dan dipimpin oleh ketua Tim penguji.

e. Masing-masing penguji disediakan waktu ± 15 menit untuk menguji peserta ujian.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

23

f. Tim penguji melakukan sidang setelah peserta ujian selesai diuji. g. Ketua Tim Penguji membuka pelaksanaan ujian didepan seluruh peserta

ujian dan mengumumkan hasil ujian skripsi. h. Waktu yang disediakan ujian skripsi ± 1 jam.

5. PENILAIAN UJIAN SKRIPSI a. Kelulusan ujian skripsi ditentukan oleh Tim penguji sebagai hasil

kesepakatan dan tanpa ada nilai <55 (<C) dari masing-masing penguji.

b. Aspek yang dinilai selama ujian skripsi terdiri dari aktualisasi, tekhnik

penulisan, kemampuan berdiskusi dan penguasaan materi. c. Penilaian ujian skripsi dilakukan dengan angka terhadap aspek dalam

bidang ilmunya, dengan memperhatikan komponen-komponen sebagai

berikut:

6. Sifat Ujian a. Ujian Skripsi pada prinsipnya dilakukan secara tertutup, dilakukan oleh

ketua Tim Penguji.

b. Bagi mahasiswa yang ingin mengikuti ujian tersebut diwajibkan

mendaftarkan diri ke bagian akademik menjelang ujian skripsi

berlangsung

7. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Ujian a. Ujian Skripsi diselenggarakan dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan.

b. Waktu dan tempat pelaksanaan ujian dilakukan di Ruang Ujian (Rektorat).

8. Yudisium a. Yudisium dilakukan setelah selesai ujian skripsi

b. Ketua Tim dan Sekretaris Tim Penguji menyampaikan hasil yudisium

berdasarkan hasil siding tim penguji.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

24

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran-1 (Contoh Halaman Judul Proposal)

EFEKTIVITAS PERUNDANG-UNDANGAN JAMSOSTEK DALAM USAHA MEWUJUDKAN JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA DI KABUPATEN BIAK NUMFOR

PROPOSAL

Diajukan kepada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua untuk Memperoleh Ijin Penelitian Guna Penulisan Skripsi

Oleh:

ADI SAPUTRA NPM. 123044-11-003

YAYASAN KYADIREN SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

BIAK PAPUA 2015

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

25

Lampiran-2 (Contoh Halaman Persetujuan Proposal)

PERSETUJUAN PROPOSAL

Telah diperiksa dan disetujui untuk diseminarkan

Pada tanggal ……..,………,2015

Menyetujui

Pembimbing I

Muslim Lobubun, S.H., M.H.

NIDN.

Pembimbing II

Iryana Anwar, S.H., M.H.

NIDN.

Ketua Program Studi

Ilmu Hukum

Devi Supusepa, S.H., M.H. NIDN.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

26

Lampiran-3 (Contoh Halaman Judul Skripsi)

EFEKTIVITAS PERUNDANG-UNDANGAN JAMSOSTEK DALAM USAHA MEWUJUDKAN JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA DI KABUPATEN BIAK NUMFOR

SKRIPSI

Dajukan kepada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua Untuk Memenuhi Sebagian Dari Syarat-syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Hukum

Oleh:

ADI SAPUTRA NPM. 123044-11-003

YAYASAN KYADIREN SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

BIAK PAPUA 2015

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

27

Lampiran-4 (Contoh Halaman Persetujuan Skripsi)

PERSETUJUAN SKRIPSI

Telah diperiksa dan disetujui Pada Tanggal ……..,……… 2015

Menyetujui

Pembimbing I

Muslim Lobubun, S.H., M.H.

NIDN.

Pembimbing II

Iryana Anwar, S.H., M.H.

NIDN.

Ketua Program Studi

Ilmu Hukum

Devi Supusepa, S.H., M.H. NIDN.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

28

Lampiran-5 (Format Pengesahan Skripsi)

LEMBAR PENGESAHAN

Skripsi ini telah diuji pada tanggal …………………………………..

TIM PENGUJI

Ketua : Muslim Lobubun, S.H., M.H. (………………..…)

Sekretaris : Iryana Anwar, S.H., M.H. (………………..…)

Anggota : 1. Kasim Abdul Hamid, S.Hi., M.H. (………………..…)

2. Hamza Toatubun, S.H., M.H. (………………..…)

3. Rosa Mual, S.H., M.M. (………………..…)

Mengetahui Ketua Program Studi Ilmu Hukum

Devi Supusepa, S.H., M.H. NIDN. 1410127301

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

29

Lampiran-6 (Contoh Halaman Motto Dan Persembahan)

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

Motto:

“Kejarlah Ilmu Setinggi Langit”

Persembahan:

Dengan Penuh Kerendahan hati Kupersembhakan Karya Tulis ini

kepada:

- Tuhan Yang Maha Esa

- Orang Tua terkasih

- Kakak dan Adikku tercinta

- Teman-teman seangkatan

- Almamaterku STIH Biak Papua

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

30

Lampiran-7 (Format Kata Pengantar)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa

atas berkat dan rahmatNya sehingga penyusunan skripsi ini dapat selesai

tepat pada waktunya.

Skripsi ini disusun guna memenuhi salah satu syarat untuk

menyelesaikan studi pada Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua guna

memperoleh gelar Sarjana Hukum (SH).

Penulisan ini dapat selesai dengan baik karena tidak terlepas dari

bantuan berbagai pihak, untuk itu pada kesempatan ini perkenankan

penulis menghaturkan banyak terima kasih kepada:

1. Bapak Ketua Umum Yayasan Kyadiren.

2. Bapak Ketua STIH Biak Papua.

3. Wakil Ketua I, II, III di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak

Papua.

4. Bapak Pembimbing I yangbanyak membantu, membimbing dan

mengarahkan penulis sehingga penulisan ini dapat selesai dengan

baik.

5. Bapak Pembimbing II dalam penulisan ini yang dengan sabar dan

setia membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

6. Bapak/Ibu Ketua Program Studi Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak

Papua.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

31

7. Bapak Dan Ibu Dosen serta seluruh staf akademik yang telah

mambantu dan membekali penulis selama menuntut ilmu pada

Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak Papua.

8. Seluruh teman-teman yang ada di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Biak

Papua.

9. Serta semua yang turut membantu penulisan selama ini, yang tidak

dapat penulis sebutkan satu persatu.

Dengan segala keterbatasan, penulis berusah menyelesaikan

skripsi ini semaksimal mungkin. Untuk itu jika sekiranya terdapat

kekurangan dalam skripsi ini, penulis dengan senang hati menerima

kritikan dan saran yang sifatnya membangun demi untuk penyempurnaan

skripsi ini.

Akhirnya besar harapan penulis kiranya skripsi ini dapat berguna

dan bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya, penegak hukum dan

pecinta keadilan khususnya.

Biak, 2015

Penulis

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

32

Lampiran-8 (Contoh Abstrak)

ABSTRAK

ADI SAPUTRA “Analisis Hukum Terhadap Tindak Pidana Pencurian di Kabupaten Biak Numfor” (dibimbing oleh Muslim Lobubun, S.H., M.H., dan Iryana Anwar, S.H., M.H.).

Tinjauan penelitian ini adalah untuk mengungkap faktor-faktor penyebab terjadinya tindak pidana pencurian di Kabupaten Biak Numfor dan untuk mengetahui peran pihak kepolisian dalam menanggulangi tindak pidana pencurian di Kabupaten Biak Numfor.

Metode Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian yuridis normatif dan yuridis empiris yaitu penelitian kepustakaan (study bahan hukum) dan penelitian lapangan (pengamatan, wawancara) terhadap suatu masalah atau kejahatan dengan mengkaji sebab-sebab terjadinya kejahatan berdasarkan norma-norma dan data lapangan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa walaupun telah dilakukan berbagai upaya penanggulangan tindak pidana pencurian, tetapi kenyataan membuktikan bahwa tindak pidana tersebut tetap saja terjadi dan bahkan mengalami peningkatan. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa para pelaku sebagian besar pelakunya masih berusia muda sampai dewasa dan mereka yang tingkat pendidikannya rendah dan tindak mempunyai pekerjaan.

Kata Kunci: Tindak Pidana, Pencurian, Kabupaten Biak Numfor.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

33

Lampiran-9 (Format Daftar Isi)

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ........................................................................... i

PERSETUJUAN SKRIPSI ............................................................... ii

PENGESAHAN SKRIPSI ................................................................. iii

MOTTO DAN PERSEMBAHAN ....................................................... iv

KATA PENGANTAR ........................................................................ v

ABSTRAK ........................................................................................ vi

DAFTAR ISI ..................................................................................... vii

DAFTAR TABEL ............................................................................. viii

DAFTAR GAMBAR .......................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN ................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah......................................................... 1

B. Rumusan Masalah ................................................................. 9

C. Tujuan Penelitian .................................................................. 10

D. Kegunaan Penelitian .............................................................. 10

E. Metode Penelitian .................................................................. 11

1. Teknik Pendekatan ........................................................... 11

2. Lokasi Penelitian .............................................................. 29

3. Populasi dan Sampel ........................................................ 32

4. Jenis dan Sumber Data .................................................... 35

5. Tehnik Pengumpulan Data................................................ 35

6. Analisis Data ..................................................................... 35

BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ......................... 50

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

34

A. …………….. ........................................................................... 50

B. …………….. ........................................................................... 58

C. …………….. ........................................................................... 64

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ............................................... 65

A. Kesimpulan ............................................................................ 65

B. Saran-saran ........................................................................... 65

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................... 66

LAMPIRAN

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

35

Lampiran-10 (Format Daftar Tabel)

DAFTAR TABEL

Tabel

1. Jumlah Pelaku Tindak Pidana Di Kabupaten Biak Numfor Tahun 2005-

2009 ............................................................................................... 49

2. Tingkat Pendidikan Pelaku Tindak Pidana di Kabupaten Biak Numfor

2005-2009 ...................................................................................... 55

3. Klasifikasi Umur Pelaku Tindak Pidana Korupsi di Kabupaten Biak

Numfor Tahun 2005-2009 .............................................................. 56

Halaman

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

36

Lampiran-11 (Format Daftar Gambar)

DAFTAR GAMBAR

Gambar

1. Grafik Perkembangan Pelaku Tindak Pidana di Kabupaten Biak

Numfor 2005-2009 ......................................................................... 49

2. Grafik Tingkat Pendidikan Pelaku Tindak Pidana di Kabupaten Biak

Numfor Tahun 2005-2009 .............................................................. 55

3. Grafik Perkembangan Usia Pelaku Tindak Pidana di Kabupaten Biak

Numfor Tahun 2005-2009 .............................................................. 56

Halaman

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

37

Lampiran-12 (Contoh Daftar Pustaka)

DAFTAR PUSTAKA

Buku Referensi:

Andi Hamzah. 1982. Delik-delik Tersebar diluar kitab

undang-undang Hukum pidana : Pradnya Paramita. Jakarta.

____ . 1984. Korupsi di Indonesia dan Masalah Pemecahannya: Gramedia. Jakarta.

____ . 1986. Bunga Rampai Hukum Pidana dan Hukum Acara Pidana : Ghalia In Indonesia, Jakarta.

Syarif Fadillah, A. 2007. Strategi Pencegahan & Penegakan Tindak Pidana Korupsi : Refika Aditama. Bandung.

Tongat dan A. Fuad Usfa. 2004. Pengantar Hukum Pidana : Universitas Muhammadiyah Malang.

Wirjono Prodjodikoro. 2003. Asas-asas Hukum Pidana Indonesia : Pradnya Paramita. Jakarta.

Perundang-undangan :

Undang-undang No. 31 Thn 999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. 2007. Jakarta. Trinity Optima Media.

Undang-undang No. 20 Thn 2001 tentang Perubahan atas UU No. 31 Thn 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. 2007. Jakarta. Trinity Optima Media.

Jurnal :

Sjahruddin Rasul. 2008. Penerapan Manjemen Berbasis Kinerja Dalam Pemberantasan Korupsi. Jurnal Hukum Pro Justita. UNHAS. Makassar.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

38

La Sina, 2008. Dampak dan Upaya Pemberantasan serta Pengawasan Korupsi Di Indonesia. Jurnal Hukum Pro Justita, UNHAS.

Majalah/Artikel :

Forum Keadilan, Nomor 19 Tahun VII, 28 Desember 2012 Cenderawasih Pos, Edisi Senin, 24 September 2012.

Internet (Artikel/Jurnal) :

Griffith, A. I. 1995. Coordinaring Family and school; Mothering for Schooling (on line), Vol. 13, No. 1 (http:olam.ed.asu.edu/epaa/, diakses 12 Februari 2012).

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

39

Lampiran 13. (Contoh Permohonan Persetujuan Judul Skripsi)

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

(STIH) BIAK PAPUA SK. MENDIKNAS RI NO.36/D/O/2005 TANGGAL 8 APRIL 2005

Status : Terakreditasi SK. BAN-PT No. 021/BAN-PT/Ak-XIII/S1/X/2010 Tanggal 15 Oktober 2010

Jalan Petrus Kafiar (Belakang RSUD/PT.BIP Biak) Tlp. (0981) 27270, Fax. (0981) 26989 Biak-Papua

Perihal : Permohonan Persetujuan Judul Skripsi

Kepada

Yth. Ketua STIH Biak-Papua

Cq. Ketua Program Studi Ilmu Hukum

di-

Biak

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : ………………………………………………………………

NIM : ………………………………………………………………

Program Studi : ………………………………………………………………

Konsentrasi : ………………………………………………………………

No. HP : ………………………………………………………………

Dengan ini memohon kiranya dapat disetujui salah satu rencana judul skripsi di

bawah ini :

1. …………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

Rumusan Masalah:

c. ……………………………………………………………………………..

d. ……………………………………………………………………………..

2. …………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

40

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

Rumusan Masalah:

a. ……………………………………………………………………………..

b. ……………………………………………………………………………..

3. …………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………

Rumusan Masalah:

a. ……………………………………………………………………………..

b. ……………………………………………………………………………..

Demikian permohonan ini saya ajukan, atas persetujuan bapak, diucapkan terima

kasih.

Biak,………………2015

Yang Bermohon

………………………………………

NIM.

DISPOSISI

Dapat disetujui dan selanjutnya diproses pada bagian akademik

Biak,………………2015

Ketua Program Studi Ilmu Hukum

………………………………………

NIDN.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

41

PEMBIMBING

1. ………………………………………………… (……………………)

2. ………………………………………………… (……………………)

Biak,………………2015

Mengetahui

Ketua STIH Biak-Papua

………………………………………

NIDN.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

42

Lampiran 13. Contoh Kartu Pembimbingan Skripsi

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM

(STIH) BIAK PAPUA SK. MENDIKNAS RI NO.36/D/O/2005 TANGGAL 8 APRIL 2005

Status : Terakreditasi SK. BAN-PT No. 021/BAN-PT/Ak-XIII/S1/X/2010 Tanggal 15 Oktober 2010

Jalan Petrus Kafiar (Belakang RSUD/PT.BIP Biak) Tlp. (0981) 27270, Fax. (0981) 26989 Biak-Papua

KARTU PEMBIMBINGAN SKRIPSI

JUDUL PENELITIAN : …………………………………………………….

…………………………………………………….

…………………………………………………….

NAMA MAHASISWA : …………………………………………………….

NIM : …………………………………………………….

PEMBIMBING I : …………………………………………………….

PEMBIMBING II : …………………………………………………….

NO HARI/TANGGAL MATERI

KONSULTASI

SARAN

PEMBIMBING

PARAF

PEMBIMBING

KETERANGAN

PEMBIMBING I

(………………………..)

PEMBIMBING II

(………………………..)

Biak, ………………………….2015

PEMBIMBING I

Mengetahui

Ketua Program Studi

…………………………………….

NIDN.

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

43

Lampiran 14. Contoh Berita Acara Ujian Skripsi

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK – PAPUA

SK. MENDIKNAS RI NO. 36/D/O/2005 TANGGAL08 APRIL 2005 STATUS: TERAKREDITASI BAN-PT No: 1155/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2015

Alamat : Jln. Petrus Kafiar (Belakang RSUD / PT. BIP) Telp. (0981) 27270 Faks (0981) 26989

Biak-Papua

BERITA ACARA UJIAN SKRIPSI STRATA SATU (S1)

Pada hari ini Senin tanggal dua puluh dua bulan Agustus tahun dua ribu enam belas

pukul 15.00 WIT sampai dengan selesai, telah dilaksanakan Ujian Skripsi Strata Satu

(S1) terhadap mahasiswa:

Nama : ……………………………………………..

Nomor Pokok Mahasiswa : ……………………………………………..

Program Studi : Ilmu Hukum

Bagian Kekhususan : ……………………………………………..

Judul : ……………………………………………..

Dengan Susunan Sebagai berikut:

Ketua :

Sekretaris :

Anggota : ……………………………………………..

……………………………………………..

……………………………………………..

Dengan hasil : Lulus/Tidak Lulus

Nilai : A / B / C / D / E

Kategori : Dengan Pujian/Sangat Memuaskan/Memuaskan

Bobot Penilaian

1. Nilai A : skor 81-100

2. Nilai B : skor 61-80

3. Nilai C : skor 41-60

4. Nilai D : skor 21-40

5. Nilai E : skor 0-20

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

44

Berita acara ini dibuat dan ditandatangani Tim Penguji Skripsi.

Tim Penguji Skripsi Tanda Tangan

Ketua : Muslim Lobubun, S.H., M.H. (..................................)

Sekretaris : Iryana Anwar, S.H., M.H. (..................................)

Anggota : Kasim Abdul Hamid, S.Hi.,M.H. (..................................)

Nurul Chaerani Nur, S.H., M.H. (..................................)

Asdar Djabbar, S.H., M.H. (..................................)

Mahasiswa yang bersangkutan (Raeko Muri Yusnanto) (..................................)

BUKU PEDOMAN PENULISAN SKRIPSI DAN PROPOSAL

45

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM BIAK – PAPUA

SK. MENDIKNAS RI NO. 36/D/O/2005 TANGGAL08 APRIL 2005 STATUS: TERAKREDITASI BAN-PT No: 1155/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2015

Alamat : Jln. Petrus Kafiar (Belakang RSUD / PT. BIP) Telp. (0981) 27270 Faks (0981) 26989

Biak-Papua

PENILAIAN UJIAN SKRIPSI STIH BIAK-PAPUA

GELOMBANG KE-1 TAHUN AKADEMIK 2015/2016

(Penguji : Muslim Lobubun, S.H., M.H.)

No Nama Kriteria Penilaian Bobot Penilaian

Skor Nilai Skripsi

1 RAEKO MURI YUSNANTO

NPM : 12304412038 Kepidanaan

Aktualisasi

Teknik Penulisan

Kemampuan Berdiskusi

Penguasaan Materi

Keterangan :

Bobot Penilaian

1. Nilai A : skor 81-100

2. Nilai B : skor 61-80

3. Nilai C : skor 41-60

4. Nilai D : skor 21-40

5. Nilai E : skor 0-20

Biak, 22 Agustus 2016

Dosen Penguji

Muslim Lobubun, S.H., M.H.