INSTALASI \u0026 KONFIGURASI STREAMING SERVER DEBIAN 6

21
Page | 1 LAPORAN STREAMING SERVER Nama: Cahyo Fitriningtyas Kelas: XII TKJ A NO: 10 / 14475 SMK N 2 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA

Transcript of INSTALASI \u0026 KONFIGURASI STREAMING SERVER DEBIAN 6

Page | 1

LAPORAN STREAMING SERVER

Nama: Cahyo Fitriningtyas

Kelas: XII TKJ A

NO: 10 / 14475

SMK N 2 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA

Page | 2

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr Wb

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat

dan hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan laporan ini.

Saya juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak yang telah

membantu memudahkan saya dalam menyelesaikan laporan ini.

Tujuan dari pembuatan laporan ini adalah untuk memenuhi tugas dari Bapak Guru, untuk

melaporkan tentang kegiatan belajar konfigurasi Streaming Server pada Debian 6 yang telah

dilakukan, dan untuk menambah pengetahuan bagi penyusun maupun pembaca.

Laporan ini berisikan materi-materi tentang instalasi dan konfigurasi Streaming Server. Isi dari

laporan ini menggunakan bahasa yang mudah dipahami sehingga tidak membingungkan pembaca.

Laporan ini juga disertai gambar-gambar, sehingga lebih memudahkan pembaca dalam memahami

materi atau isi yang disampaikan.

Tentu saja materi atau isi dari laporan ini masih banyak kekurangan dan jauh dari

kesempurnaan, sehingga kritik dan saran pembaca sangat diperlukan. Akhir kata penulis mohon maaf

apabila dalam penulisan laporan ini masih jauh dari yang diharapkan, dan penulis juga berharap

laporan ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Amin.

Wassalamu’alaikum Wr Wb

Sleman, 28 September 2015

Page | 3

DAFTAR ISI Cover ................................................................................................................................................ 1

Kata Pengantar ................................................................................................................................. 2

Daftar Isi ........................................................................................................................................... 3

Dasar Teori

1. Pengertian Samba Server ....................................................................................... 4 2. Cara Kerja Samba Sever ......................................................................................... 4 3. Keuntungan Dan Kerugan Samba Server ............................................................... 4

Alat dan Bahan .................................................................................................................... 5

Instalasi & Konfigurasi “Cara 1” .......................................................................................... 6

Instalasi & Konfigurasi “Cara 2” .......................................................................................... 12

Pengujian ............................................................................................................................ 16

Troubleshoot ....................................................................................................................... 18

Kesimpulan dan Saran ........................................................................................................ 19

Daftar Pustaka .................................................................................................................................. 21

Page | 4

DASAR TEORI

Streaming adalah sebuah jenis layanan yang langsung mengolah data yang diterima

tanpa menunggu seluruh data selesai dikirim . layanan yang bersifat streaming ini adalah

layanan audio dan video. Data audio dan video biasanya berukuran sangat besar, untuk

menampilkan video selama 1 menit ,ukuran filenya dapat mencapai 1 Mbyte, karena

mengambil data seperti itu dapat memerlukan waktu yang lebih lama daripada

memainkannya,maka digunakan layanan yang bersifat streaming.

Jika kita membuka kamus, maka streaming bisa berarti pengaliran atau mengalirkan. Dalam dunia Internet, streaming lebih mengacu kepada sebuah teknologi yang mampu mengkompresi atau menyusutkan ukuran file audio dan video agar mudah ditransfer melalui jaringan Internet. Pentransferan file audio dan video tersebut dilakukan secara “stream”/ terus menerus. Dari sudut pandang prosesnya, streaming berarti sebuah teknologi pengiriman file dari server ke klien melalui jaringan packet-based semisal Internet. File tersebut berupa rangkaian paket time-stimped yang disebut stream. Sedangkan dari sudut pandang pengguna, streaming adalah teknologi yang memungkinkan suatu file dapat segera dijalankan tanpa harus menunggu selesai didownload dan terus “mengalir” tanpa ada intrupsi.

Cara Kerja:

Ketika file-file tersebut di-stream maka akan terbentuklah sebuah "buffer" di komputer client dan pada waktu itu data audio atau video tersebut akan mulai di-download ke dalam buffer yang telah terbentuk pada mesin client. Setelah buffer terisi dalam waktu hitungan detik, maka secara otomatis file video ataupun audio akan di jalankan oleh sistem. Sistem akan membaca informasi dari buffer sambil tetap melakukan proses download file sehingga proses streaming tetap berlangsung ke mesin client. Delay waktu sesaat sebelum file video atau audio di jalankan berkisar antara 5 sampai dengan 30 detik.

Kelebihan:

Memungkinkan kita dapat mengakses video maupun audio dalam jarak jauh.

Memungkinkan kita melakukan hubungan (komunikasi) jarak jauh Kekurangan:

Menggunakan sistem UDP, sehingga apabila terjadi packet loss, tidak akan dikirim kembali.

Page | 5

Alat:

- Laptop/PC

Bahan:

- Debian OS (Server)

- Darwin Streaming Server 6.0.3 (Source).tar

- Darwin 6.0.3 (Patches).tar

- VMWare Workstation 9

- Win 7 / XP (Client)

- WinSCP512

- VLC MediaPlayer (for Debian 6)

Page | 6

INSTALASI & KONFIGURASI “Cara 1”

1. Download terlebih dahulu file-file yang diperlukan. (Seperti: Darwin, patches, dan

WinSCP)

2. Selanjutnya, saatnya memindahkan file-file tersebut ke Debian 6. Maka diperlukan

aplikasi WinSCP (apabila belum terinstall FTP Server).

3. Buka WinSCP kemudian pilih bagian SCP, dan isikan IP, username(root) serta

passwordnya.

Contoh seperti dibawah ini:

4. Kemudian cari file-file yang ingin dipindah ke Debian 6 tadi. Dan Block kedua file

tersebut, kemudian seret ke kolom disampingnya.

Page | 7

5. Selanjutnya, buat grup sistem dengan syntax dibawah ini.

6. Buat juga user system dan masukkan kedalam group system yang telah dibuat tadi.

7. Setelah itu, buat direktori (/usr/local/src/DSS). Ini adalah tempat untuk instalasi.

8. Kemudian, copy file Darwin dan patch-nya tadi ke folder tersebut.

9. Setelah di-copy, extract file Darwin Streaming server sesuai format yang ada.

(contohnya seperti dibawah ini.)

10. Extract pula patchnya dengan syntax dibawah ini. (#unzip Darwin_6.0.3_patches.zip)

Page | 8

11. Selanjutnya lakukan patch dengan syntax seperti dibawah ini.

(#patch –p0 <Patches/dss-6.0.3.patch)

(#patch –p0 >Patches/dss-hh-20080728-1.patch)

12. Kemudian, masuk ke direktori file darwin tersebut. Kemudian tulis syntax (#./Buildit)

13. Setelah itu, ketikkan syntax seperti dibawah ini, pastikan urut.

(#mv Install Install.orig)

(#cp ../Patches/Install)

(#chmod 755 Install)

14. Terakhir, Install dengan syntax (# ./Install)

Page | 9

15. Setelah itu, akan diminta untuk membuat username dan password untuk Admin

Darwin Streaming servernya.

16. Selanjutnya buka, web server. Kemudian masukkan ip darwin + 1220 (contohnya:

192.168.10.3:1220) Sehingga akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Masukkan

password yang dituliskan tadi pada saat akhir instalasi Darwin.

Page | 10

17. Kemudian akan ditanya apakah anda ingin menggunakan SSL. Karena saya belum

terlalu membutuhkannya, maka saya tidak mencentangnya.

18. Selanjutnya akan diminta menentukan media folder (tempat video disimpan)

Page | 11

19. Terakhir, “Streaming on Port 80” centang saja.

20. Dan inilah tampilan Konfigurasi Darwin Streaming Server.

Page | 12

“Cara 2”

1. Buat sebuah file berisi syntax seperti dibawah ini, dengan ekstensi (.sh)

2. Namun, pastikan anda menaruh kedua file (Darwin Server & Patches-nya) pada

direktori home. (Contohnya seperti dibawah ini.)

3. Setelah semanya benar, maka saatnya menjalankan syntax file yang dibuat tadi.

Tuliskan (#sh nama_file.sh). Apabila peletakan tadi sudah benar, seharusnya syntax

dapat berjalan dengan sempurna, sehingga Darwin Streaming Server dapat terinstall

dengan sempurna. (Hal ini mungkin memerlukan waktu cukup lama.)

Page | 13

4. Apabila proses instalasi telah selesai, akan diminta untuk membuat username dan

password untuk Admin Darwin Streaming servernya.

5. Selanjutnya buka, web server. Kemudian masukkan ip darwin + 1220 (contohnya:

192.168.10.3:1220) Sehingga akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Masukkan

password yang dituliskan tadi pada saat akhir instalasi Darwin.

Page | 14

6. Kemudian akan ditanya apakah anda ingin menggunakan SSL. Karena saya belum

terlalu membutuhkannya, maka saya tidak mencentangnya.

7. Selanjutnya akan diminta menentukan media folder (tempat video disimpan)

Page | 15

8. Terakhir, “Streaming on Port 80” centang saja.

9. Dan inilah tampilan Konfigurasi Darwin Streaming Server.

Page | 16

PENGUJIAN 1. Untuk melakukan pengujian dibutuhkan software VLC Mediaplayer. (Maka dari itu,

install terlebih dahulu VLC mediaplayer) Saya sarankan untuk mendownload langsung

dari internet, untuk mendapatkan software dengan versi terkini. (Syntaxnya seperti

dibawah ini. Dan ini dilakukan secara Online.)

2. Setelah proses instalasi selesai, buka VLC Media Player.

3. Pada bagian ini, pilih “Allow...” kemudian klik OK.

Page | 17

4. Kemudian, tekan CTRL + N, untuk membuka tab seperti dibawah ini.

Dan tuliskan (rtsp://ip_server:554/sample_h264_1mbit.mp4)

5. Apabila muncul sebuah video. Maka konfigurasi streaming server menggunakan

Debian 6 telah selesai.

Page | 18

TROUBLESHOOTING 1. Pada saat saya menuliskan syntax seperti dibawah ini, namun saat saya jalankan

syntax tidak berjalan sempurna, sehingga saya harus mengulanginya secara

manual yang memakan waktu lebih lama.

2. Dan hal tersebut hanya dikarenakan saya salah menaruh 2 File Darwin Streaming

Server beserta patches-nya di direktori yang benar. (Dibawah ini adalah direktori

penyimpanan kedua file yang sesuai dengan syntax file instalasi yang saya tulis

tadi.)

Page | 19

KESIMPULAN

Streaming merupakan sebuah teknologi yang digunakan untuk memainkan sebuah file audio maupun video yang secara langsung maupun dengan prerecord yang berada di web server. File - File audio maupun video ini diletakkan di sebuah server komputer yang dapat secara langsung diakses di komputer client atau komputer kita masing-masing melalui koneksi internet, sesaat setelah ada permintaan dari pengguna sehingga proses download file tersebut yang menghabiskan waktu cukup lama dapat dihindari. Teknologi Streaming yang sering kita gunakan antara lain seperti Website (Youtube.com, Vidio.com). Menggunakan sistem UDP yang memungkinkan untuk berkoneksi real-time. Namun kelemahannya adalah, apabila jaringan sedang kurang bagsus, maka apabila terjadi packet loss, paket yang hilang tersebut tidak akan dikirim kembali.

Page | 20

SARAN

Beberapa saran dari saya yakni, apabila akan melakukan suatu kegiatan apapun, maka

yang pertama adalah berdo’a kepada Tuhan YME agar diberi kelancaran dalam melaksanakan

suatu apapun, terutama dalam Instalasi & Konfigurasi Streaming Server ini.

Tidak kalah penting juga, apabila ingin melakukan instalasi serta konfigurasi terhadap

suatu server contohnya (Streaming Server), maka sertakan lebih dari satu referensi agar

memiliki cadangan apabila terjadi kegagalan. Selain itu, anda juga harus paham terhadap

syntax yang anda ketikkan. (Seperti contohnya saat membuat file InstallDarwin.sh), maka

anda harus paham apa saja fungsi dan apakah urutan syntax yang dituliskan sudah benar,

sehingga kemungkinan terjadinya kesalahan dapat diminimalisir. Selanjutnya, anda harus

pantang menyerah dan belajar dari kesalahan. Karena dengan semangat pantang menyerah,

anda tidak akan menemukan kegagalan yang terlalu berarti. Dan yang paling penting dari itu

semua adalah, hadapi masalah yang ada dengan kepala dingin agar mudah dalam mencari

solusi.

Page | 21

DAFTAR PUSTAKA 1. https://www.academia.edu

2. http://www.blognazcules.com/2013/04/pengertian-streaming.html