i Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam - PMPK | Kemdikbud

238
i Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Transcript of i Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam - PMPK | Kemdikbud

iBuku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

ii Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Buku ini merupakan buku guru yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi kurikulum 2013. Buku siswa ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan dipergunakan dalam tahap awal penerapan kurikulum 2013. Buku inimerupakan “dokumen hidup” yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Masukan dari berbagai kalangan diharapkan dapat meningkatkan kualitas buku ini.

Buku GuruTematik : PERISTIWA ALAMSMALB-AUTIS

iiiBuku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Hak Cipta pada Kementerian Pendidikan dan KebudayaanDilindungi Undang – Undang

MILIK NEGARA TIDAK DIPERDAGANGKAN

Kontributor : Astri Risnayati HidayatPenelaah : Sukinah, M.PdIlustrator : Andika SahhyDesain Sampul : Zuerdaiswara KhoerudinDiterbitkan oleh : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Kotak katalog dalam terbitan (KDT)

Cetakan ke-1, 2016Disusun dengan huruf Bookman Old Style , 12 pt

Indonesia. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. PERISTIWA ALAM SMALB AUTIS : Buku Guru/Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. –Jakarta : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2016.

viii, 178 hl. : ilus. : bebas

untuk SMALB kelas XI

ISBN 978-602-358-334-8

I. Buku Tematik – PERISTIWA ALAM – Studi dan

iv Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kata Pengantar

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan YME yang telah melimpahkan RahmatNYA sehingga penulis dapat menyelesaikan buku guru Tematik Peristiwa Alam SMALB Autis kelas XI, dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus, buku ini memuat urutan pembelajaran yanag dinyatakan dalam kegiatan kegiatan yang harus dilakukan peserta didik. Buku ini mengarahkan hal-hal yang harus dilakukan peserta didik bersama guru dan teman sekelasnya untuk mencapai kompetensi tertentu.

Buku guru ini merupkan penjabaran hal-hal yang harus dilakukan peserta didik untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Sesuai dengan pendekatan kurikulum 1, peserta didik diajak berani untuk mencari sumber belajar lain yang tersedia di sekitarnya. Peran guru dalam meningkatkan dan menyesuaikan daya serap peserta didik dengan ketersediaan kegiatan pada buku ini sangat penting. Guru dapat memperkaya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan lain yang sesuai dan relevan yang bersumber dari lingkungan alam, sosial, dan budaya.

Buku ini sangat perlu terus menerus dilakukan perbaikan dan penyempurnaan. Untuk itu kami mengundang para pembaca memberikan kritik perbaikan, saran dan masukan untuk penyempurnaan pada edisi berikutnya.

Semoga buku ini memberikan manfaat bagi guru dan peserta didik sebagai bagian terintegrasi mewujudkan kecerdasan anak bangsa.

Jakarta, Januari 2016

Penulis

1Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

DAFTAR ISI

Kata Pengantar......................................................................................ivDaftar Isi.................................................................................................1Tentang Buku Guru................................................................................2

A. Rasional..........................................................................................3B. Petunjuk penggunaan buku............................................................4C. Konsep Autism................................................................................7D. Pembelajaran dan Penilaian............................................................9E. Pengembangan Rencana Pembelajaran.........................................13

SUB TEMA 1 PELANGI...........................................................................43Pembelajaran 1.................................................................................45Pembelajaran 2.................................................................................56Pembelajaran 3.................................................................................68Pembelajaran 4.................................................................................79Pembelajaran 5.................................................................................90Pembelajaran 6.................................................................................95

SUB TEMA 2 GERHANA.......................................................................102Pembelajaran 1................................................................................104Pembelajaran 2................................................................................115Pembelajaran 3................................................................................124Pembelajaran 4................................................................................138Pembelajaran 5................................................................................149Pembelajaran 6................................................................................155

SUB TEMA 3 PERUBAHAN MUSIM......................................................162Pembelajaran 1................................................................................164Pembelajaran 2................................................................................178Pembelajaran 3................................................................................189Pembelajaran 4................................................................................198Pembelajaran 5................................................................................209Pembelajaran 6................................................................................214

Daftar Pustaka.....................................................................................220Lampiran.............................................................................................221

2 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Buku ini disusun agar guru mendapat gambaran yang jelas dan rinci dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Buku ini berisi:1. Jaringan tema yang memberikan gambaran kepada guru tentang suatu

tema yang melingkupi beberapa kompetensi dasar (KD) dan indikator dari berbagai mata pelajaran,

2. Kegiatan pembelajaran tematik terpadu untuk menggambarkan kegiatan pembelajaran yang menyatu dan mengalir,

3. Pengalaman belajar yang bermakna untuk membangun sikap dan perilaku positif, penguasaan konsep, keterampilan berpikir saintifik, berpikir tingkat tinggi, kemampuan menyelesaikan masalah, inkuiri, kreativitas dan pribadi reflektif,

4. Berbagai teknik penilaian siswa,5. Informasi yang menjadi acuan kegiatan remedial dan pengayaan,6. Kegiatan interaksi guru dan orang tua, yang memberikan kesempatan

kepada orang tua untuk ikut berpartisipasi aktif melalui kegiatan belajar siswa di rumah.

7. Petunjuk penggunaan buku siswa.

Kegiatan pembelajaran pada buku ini didesain untuk mengembangkan kompetensi (sikap, pengetahuan, dan keterampilan) siswa melalui aktivitas yang bervariasi. Aktivitas tersebut meliputi:1. Membuka pelajaran yang menarik perhatian siswa, seperti membacakan

cerita, bertanya jawab, bernyanyi, permainan, demonstrasi, memberikan masalah dan sebaga inya,

2. Menginformasikan tujuan pembelajaran sehingga siswa dapat mengorganisasi informasi yang disampaikan (apa yang dilihat, didengar, dirasakan, dan dikerjakan)

3. Menggali pengetahuan siswa yang diperoleh sebelumnya agar siswa bisa mengaitkan pengetahuan sebelumnya dengan pengetahuan yang akan dipelajari

4. Pemberian tugas yang bertahap guna membantu siswa memahami konsep,

5. Penugasan yang membutuhkan keterampilan tingkat tinggi6. Pemberian kesempatan untuk melatih keterampilan atau konsep yang telah dipelajari, dan7. Pemberian umpan balik yang akan menguatkan pemahaman siswa

TENTANG BUKU GURU

3Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Dalam Undang-Undang nomor 20 tahun 2003 disebutkan bahwa Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara (pasal 1). Hakikat pendidikan di sekolah adalah mempersiapkan peserta didik agar dapat hidup di masyarakat secara mandiri dan layak. Hal tersebut sesuai dengan Fungsi dan Tujuan Pendidikan Nasional, Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.Bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab (pasal 3). Tujuan Pendidikan Nasional ini juga bagi peserta didik berkebutuhan khusus yang memerlukan pelayanan pendidikan yang secara khusus mempersiapkan mereka terjun di masyarakat. Pendidikan untuk mereka selayaknya lebih mempersiapkan mereka dapat hidup di masyarakat secara layak, salah satunya adalah peserta dengan gangguan autis. Seiring dengan kebutuhan tersebut dikembangkan kurikulum bagipeserta dengan gangguan autis dalam mempersiapkan anak hidup di masyarakat dengan seminimal mungkin tergantung pada orang lain. Kurikulum yang dikembangkan mendekatkan dengan kehidupan sehari-hari siswa. Kegiatan-kegiatan pembelajaran yang mengacu pada kegiatan sehari-hari dalam lingkungan anak menjadi fokus pelayanan pendidikan untuk mereka. Kegiatan-kegiatan yang dikembangkan dalam buku murid tidak terlalu rumit dan tidak memerlukan proses berfikir yang tinggi. Hal tersebut disesuaikan dengan kondisi siswa yang memiliki hambatan dalam fungsi intelektual dan perilaku adaptif. Walaupun demikian bimbingan guru dalam melaksanakan kegiatan pada buku murid sangat diperlukan. Kegiatan pembelajaran dalam kurikulum ini menggunakan pendekatan tematik terintegrasi atau terpadu, artinya kegiatan-kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh peserta didik dirancang dalam bentuk tema yang terkait dengan kehidupan sehari-hari. Semua mata pelajaran yang terkait

A. Rasional

4 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

dengan tema yang dikembangkan tidak dimunculkan secara jelas. Materi-materi pada berbagai mata pelajaran dikemas dalam kegiatan kegiatan yang sesuai dalam kehidupan anak. Kurikulum yang telah tersusun dapat dijalankan dengan baik, jika guru sebagai pengguna kurikulum dapat memahami isi kurikulum dengan baik. Buku pedoman guru untuk memudahkan dan memperjelas penggunaan “Buku Siswa” yang dibimbing oleh guru.

1. Petunjuk Umum

a. Tentang Buku Guru Pembelajaran Tematik dengan Tema Pekerjaan Kelas XI SMALB Autis

b. Buku Guru disusun untuk memudahkan para guru dalam melaksanakan pembelajaran tematik di SMALB Autis . Buku ini mencakup hal-hal sebagai berikut :1. Jaringan tema yang memberi gambaran kepada guru tentang

suatu tema yang melingkupi beberapa kompetensi dasar (KD) dari berbagai mata pelajaran.

2. Tujuan pembelajaran yang akan dicapai pada setiap kegiatan pembelajaran.

3. Kegiatan pembelajaran tematik terpadu untuk menggambarkan kegiatan pembelajaran yang menyatu dan mengalir.

4. Pengalaman belajar yang bermakna untuk membangun sikap dan perilaku positif, penguasaan konsep, keterampilan berpikir saintifik, berpikir tingkat tinggi,kemampuan menyelesaikan masalah, inkuiri, kreativitas, dan pribadi reflektif.

5. Berbagai teknik penilaian siswaa. Penilaian kinerjab. Penilaian proyekc. Penilaian fortofoliod. Penilaian tertulis

6. Informasi yang menjadi acuan kegiatan remedial dan pengayaan.7. Kegiatan interaksi guru dan orang tua, yang memberikan kesempatan

kepada orang tua untuk ikut berpartisipasi aktif melalui kegiatan belajar siswa di rumah.

B. Petunjuk penggunaan buku

5Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Petunjuk Penggunaan Buku Siswa

Kegiatan pembelajaran di buku ini dirancang untuk mengembangkan kompetensi (sikap, pengetahuan dan keterampilan) siswa melalui aktivitas yang bervariasi.Aktivitas tersebut mencakup hal-hal sebagai berikut: a. Membuka pelajaran dengan cara yang menarik perhatian siswa, seperti

membacakan cerita, bertanya jawab, bernyanyi, melakukan permainan, demonstrasi, pemecahan masalah dan sebagainya.

b. Menginformasikan tujuan pembelajaran sehingga siswa dapat mengorganisir informasi yang disampaikan (apa yang dilihat, didengar, dirasakan, dan dikerjakan).

c. Menggali pengetahuan siswa yang diperoleh sebelumnya agar siswa bisa mengaitkan pengetahuan terdahulu dengan yang akan dipelajari.

d. Memberi tugas yang bertahap guna membantu siswa memahami konsep.e. Memberi tugas yang dapat mengembangkan kemampuan berpikir

tingkat tinggi.f. Memberi kesempatan untuk melatih keterampilan atau konsep yang

telah dipelajari.g. Memberi umpan balik yang akan menguatkan pemahaman siswa.

3. Bagaimana Menggunakan Buku Guru?

Buku Guru memiliki dua fungsi, yaitu sebagai petunjuk penggunaan Buku Siswa dan sebagai acuan kegiatan pembelajaran di kelas. Mengingat pentingnya buku ini, disarankan memperhatikan hal-hal sebagai berikut.a. Bacalah halaman demi halaman dengan teliti.b. Pahamilah setiap Kompetensi Dasar dan Tujuan Pembelajaran yang

dikaitkan dengan tema.c. Upayakan untuk mencakup Kompetensi Inti (KI) I dan (KI) II dalam

semua kegiatan pembelajaran. Guru diharapkan melakukan penguatan untuk mendukung pembentukan sikap, pengetahuan, dan ketrampilan

d. Dukunglah ketercapaian Kompetensi Inti (KI) I dan (KI) II dengan kegiatan pembiasaan, keteladanan, dan budaya sekolah.

e. Sesuaikanlah setiap langkah kegiatan yang berhubungan dengan buku siswa sesuai dengan halaman yang dimaksud.

f. Mulailah setiap kegiatan pembelajaran dengan memberikan pengantar sesuai tema pembe-lajaran. Lebih baik lagi jika dilengkapi dengan

6 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

kegiatan pembukaanyang menyenangkan dan membangkitkan rasa ingin tahu siswa. Misalnya bercerita,mengajukan pertanyaan yang menantang, menyanyikan lagu, menunjukkan gambar dan sebagainya. Demikian juga pada saat menutup pembelajaran. Pemberian pengantar pada setiap perpindahan subtema dan tema, menjadi faktor yang sangat penting untuk memaksimalkan manfaat dan keberhasilan pendekatan tematik terpadu yang diuraikan dalam buku ini.

g. Kembangkan ide-ide kreatif dalam memilih metode pembelajaran. Termasuk di dalamnya menemukan kegiatan alternatif apabila kondisi yang terjadi kurang sesuai dengan peren-canaan yang kita buat.

h. Pilihlah beragam metode pembelajaran yang akan dikembangkan (misalnya bermain peran, mengamati/ observasi, bertanya-jawab, pemberian tugas dan sebagainya). Penggunaan beragam metode tersebut, selain melibatkan siswa secara langsung, diharapkan juga dapat melibatkan warga sekolah dan lingkungan sekolah.

i. Kembangkanlah keterampilan berikut ini:j. Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan

(PAIKEM),k. Keterampilan bertanya yang berorientasi pada kemampuan

berkomunikasi dan kemandirian.l. Keterampilan membuka dan menutup pembelajaran. m. Keterampilan mengelola kelas dan pajangan kelas.n. Gunakanlah media yang sesuai dengan materi pembelajaran atau

sumber belajar alternatif o. Gunakanlah pendekatan Scientifik dan Konseptualp. Pada semester I terdapat 3 tema, setiap tema ada 3 subtemayang

terdiri dari 6 pembelajaran.q. Perkiraan alokasi waktu dapat merujuk pada struktur kurikulum.

Meskipun demikian, alokasi waktu menurut mata pelajaran hanyalah sebagai petunjuk umum. Guru diharapkan menentukan sendiri alokasi waktu berdasarkan situasi dan kondisi di sekolah dan pendekatan tematik terpadu.

r. Pada akhir tema buku siswa, dilengkapi dengan bahan-bahan latihan yang sejalan dengan pencapaian kompetensi. Meskipun demikian, guru dianjurkan untuk menambah bahan-bahan latihan bagi siswa dari sumber-sumber yang relevan.

7Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

s. Hasil unjuk kerja siswa yang berupa karya dan bukti penilaian dapat berfungsi sebagai portofolio siswa.

t. Buatlah catatan refleksi setelah satu tema selesai, sebagai bahan untuk melakukan perbaikan pada proses pembelajaran selanjutnya. Misalnya faktor-faktor yang menyebabkan pembelajaran berlangsung dengan baik, kendala-kendala yang dihadapi, dan ide-ide kreatif untuk pengemba-ngan pembelajaran lebih lanjut.

u. Demi pencapaian tujuan pembelajaran, diperlukan komitmen guru untuk mendidik dengan sepenuh hati (antusias, kreatif, kasih sayang dan kesabaran).

4. Kerja sama dengan orang tua.

Secara khusus, di setiap akhir pembelajaran pada buku siswa, terdapat kolom untuk orang tua dengan judul ‘Belajar di Rumah’. Kolom ini berisi :a. Informasi tentang materi yang dipelajari dan aktivitas belajar yang dapat

dilakukan siswa bersama orang tua dirumahb. Orang tua diharapkan berdiskusi dan terlibat dengan aktivitas belajar

siswa.c. Guru perlu membangun komunikasi dengan orang tua sehubungan

dengan kegiatanpembelajaran yang akan melibatkan orang tua dan siswa di rumah

d. Guru bekerja sama dengan orang tua untuk mengetahui perkembangan siswa, yang ditulis dalam catatan prestasi siswa di sekolah (buku catatan khusus perkembangan siswa

Kata autis berasal dari bahasa Yunani yaitu: Autos yang berarti diri sendiri dan Isme yang berarti aliran. Secara harfiah berarti suatu paham atau aliran yang terfokus pada dunianya sendiri, sebab penyandang autis atau autisme seakan-akan hidup dalam dunianya sendiri. IDEA (Individuals with Disabilities Education Act) dikutip oleh Marilyn Friend (2005) menyatakan bahwa autisme adalah gangguan perkembangan yang cukup signifikan yang meliputi gangguan komunikasi verbal dan non verbal, interaksi sosial, pada umumnya terjadi sebelum usia tiga tahun. Dengan karakteristik lain seperti; aktivitas yang berulang-ulang, gerakan

C. Konsep Autism

8 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

yang stereotif, gangguan emosi, dan gangguan sensoris. Autisme mempunyai rentangan kemampuan dari ringan hingga berat sehingga para ahli memberi istilah spectrum. Para dokter dan psikolog mendefinisikan kelainan spektrum autisme atau Autism Spectrum Disorder (ASD) sebagai keadaan di mana terdapat tiga ketidakmampuan yang berbeda yaitu: ketidakmampuan dalam berinteraksi secara sosial, hambatan berkomunikasi, dan keterlambatan kemampuan bahasa dan kognitif (Prizant & Wetherby, dalam Volkmar, 2005). Pendapat tersebut didukung oleh Santrock (2008) gangguan spektrum autisme (autism spectrum disorder-ASD) atau gangguan pervasif, adalah gangguan yang ditandai dengan adanya masalah-masalah dalam interaksi sosial, masalah-masalah dalam komunikasi verbal dan nonverbal, serta perilaku repetitif. Perbedaan-perbedaan pada area ini biasanya diketahui sebelum anak berusia 3 tahun. Karakteristik yang menonjol pada anak autisme adalah kesulitan membina hubungan sosial, berkomunikasi secara normal maupun memahami emosi serta perasaan orang lain. Cohen (2003) mengemukakan hasil pengamatannya bahwa ada tiga kelompok gangguan tingkah laku yang tampak pada penyandang autisme yaitu interaksi sosial, imajinasi, dan komunikasi. Hubungan sosial anak autisme memiliki hambatan dalam kualitas berinteraksi dengan individu di sekitar lingkungannya. Anak autisme sering terlihat menarik diri, acuh tak acuh, lebih senang bermain sendiri, menunjukkan perilaku yang tidak hangat, tidak ada kontak mata dengan orang lain dan nampak merasa cemas apabila ditinggalkan orang tuanya (Volkmar, 2005). Pada aspek komunikasi anak autisme mengalami gangguan membangun komunikasi dengan lingkungannya. Anak autisme banyak yang memiliki kesulitan dalam bahasa pragmatik (Cohen dalam Volkmar, 2005). Untuk peran dan pemrakarsa dalam berkomunikasi, anak autisme memiliki kesulitan dalam memulai percakapan atau pembicaraan (Feidstein, Konstantereas, Oxman, & Webster dalam Volkmar, 2005). Adapun karakteristik atau ciri-ciri autis yang sering ditemukan adalah tidak bisa bersosialisasi dengan teman sebaya, lebih suka menyendiri, menarik diri dari pergaulan, menghindari kontak mata, tidak peka terhadap rasa sakit, terpaku pada benda-benda tertentu, dan biasanya disertai hiperaktif atau hipoaktif. Triantoro (2004) mengemukakan bahwa gambaran umum anak yang mengalami gangguan autistik atau autisme adalah menunjukan kurang respon terhadap orang lain, mengalami kendala

9Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

berat dalam kemampuan komunikasi, dan memunculkan komunikasi yang aneh terhadap berbagai aspek lingkungan di sekitarnya, yang semua ini berkembang pada masa 30 bulan pertama anak.

1. Strategi Pembelajaran Bagi Anak Autis Strategi pembelajaran yang dapat digunakan untuk peserta didik dengan autisme mempelajari keterampilan-keterampilan baru, diantaranya: isyarat visual/ verbal, modelling, visual support, prompting, fading, shaping dan chaining (Dodd, 2007).

1. Isyarat visual / verbal Isyarat visual/ verbal adalah pengajaran yang diberikan pada peserta didik dengan autisme untuk membantu mereka melengkapi tugas-tugas yang diinginkan. Ini mungkin dilakukan dengan cara non verbal atau verbal, dengan menggunakan tanda manual atau startegi visual. Strategi visual merupakan strategi pembelajaran dengan menggunakan benda-benda konkrit atau semi konkret atau simbol-simbol dalam menyampaikan pembelajaran.

2. Pemodelan (Modelling) Pemodelan merupakan strategi pembelajaran yang menggunakan guru atau teman sebaya untuk menjadi model, terutama ketika mengajarkan keterampilan-keterampilan baru.

3. Visual SupportVisual support digunakan untuk meningkatkan komunikasi, mentransfer informasi, perilaku dan mengembangkan kemandirian. Ini termasuk daftar visual (jadwal), urutan suatu pekerjaan, ekspresi wajah, gestures dan bahasa tubuh.

4. PromptingPromting merupakan isyarat tambahan untuk membantu memfasilitasi respon yang benar. Individu membutuhkan bimbingan secara fisik untuk mengerjakan tugas. Memberikan dorongan secara fisik sering menjamin keberhasilan individu. Reinforcment harus segera diberikan apabila anak selesai mengerjakan tugas mandirinya.

D. Pembelajaran dan Penilaian

10 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

5. FadingFading merupakan pengurangan bantuan secara sistematis. Pengurangan bantuan fisik secara bertahap. Teknik ini berhasil dalam mengajarkan keterampilan baru. Pengurangan ini sangat penting supaya anak tidak tergantung pada bantuan dan isyarat.

6. ShapingPerilaku terkadang dapat dibentuk sesuai dengan tujuan yang diharapkan atau yang ingin dicapai. Shaping merupakan prosedur yang digunakan untuk mengembangkan keterampilan atau perilaku yang tidak ada pada diri seseorang. Shaping biasanya digunakan untuk mengajarkan keterampilan-keterampilan yang sulit seperti memakai baju, makan dan bersosialisasi dengan orang lain.

7. Chainning Chainning adalah menciptakan perilaku yang rumit dengan menggabungkan perilaku-perilaku sederhana yang telah menjadi bagian dalam diri seseorang. Contohnya dalam menyikat gigi: pertama menyimpan pasta gigi pada sikat gigi, kemudian memasukkan sikat gigi ke mulut dan kemudian mulai menggosok gigi ke atas ke bawah, kesamping kiri dan kanan dan seterusnya.

Selain itu ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan dipertimbangkan oleh guru dalam melaksanakan pembelajaran bersama anak autisme, yaitu:

a. Gunakan bahasa yang sederhana dan hindari bahasa verbal yang berlebihan terlepas dari kemampuan komunikasi anak;

b. Perkenalkan dukungan visual dalam seluruh sesi pembelajaran dan gunakan isyarat visual;

c. Rencanakan perubahan strategi termasuk dukungan visual untuk mempersiapkan siswa untuk perubahan rutinitas;

d. Memahami kecederungan untuk fokus pada detail dan ketidakmampuan untuk memahami gambar yang lebih besar;

e. Memberikan feedback yang positif dan mendorong semua anak untuk mencapai hasil yang gemilang;

f. Menyadari pentingnya konsistensi dan rutinitas dalam membantu

11Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

individu dengan autisme untuk mengatasi kehidupan sehari-hari; g. Memaksimalkan penggunaan dari dukungan visual dan meminimalkan

ketergantungan pada pemikiran abstrak; h. Mengurangi faktor yang menyebabkan stres termasuk menunggu,

kontak fisik, ambiguitas dan yang berlebihan; i. Ketika memberi instruksi kepada siswa usahakan sekonkrit mungkin; j. Untuk mempersiapkan siswa sebelumnya atas setiap perubahan

pada rutinitas biasa dan menggunakan dukungan visual untuk memastikan bahwa pesan diterima;

k. Menghindari instruksi secara verbal yang kompleks dan gunakan bahasa yang sederhana (Kemendikbud, 2014).

2. Pembelajaran Tematik Terpadu

Pembelajaran Tematik Terpadu dilaksanakan dengan menggunakan prinsip pembelajaran terpadu. Pembelajaran terpadu menggunakan tema sebagai pemersatu kegiatan pembelajaran yang memadukan beberapa mata pelajaran sekaligus dalam satu kali tatap muka, untuk memberikan pengalaman yang bermakna bagi peserta didik. Karena peserta didik dalam memahami berbagai konsep yang mereka pelajari selalu melalui pengalaman langsung dan menghubungkannya dengan konsep lain yang telah dikuasainya.Pelaksanaan pembelajaran Tematik Terpadu berawal dari tema yang telah dipilih/dikembangkan sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Jika dibandingkan dengan pembelajaran konvensional pembelajaran tematik ini tampak lebih menekankan pada Tema sebagai pemersatu berbagai mata pelajaran yang lebih diutamakan pada makna belajar, dan keterkaitan berbagai konsep mata pelajaran. Keterlibatan peserta didik dalam belajar lebih diprioritaskan dan pembelajaran yang bertujuan mengaktifkan peserta didik, memberikan pengalaman langsung serta tidak tampak adanya pemisahan antar mata pelajaran satu dengan lainnya.Pembelajaran tematik terpadu berfungsi untuk memberikan kemudahan bagi peserta didik dalam memahami dan mendalami konsep materi yang tergabung dalam tema serta dapat menambah semangat belajar, karena materi yang dipelajari merupakan materi yang nyata (kontekstual) dan bermakna bagi peserta didik.Sedangkan tujuan pembelajaran tematik terpadu adalah: mudah

12 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

memusatkan perhatian pada satu tema atau topik tertentu; mempelajari pengetahuan dan mengembangkan berbagai kompetensi mata pelajaran dalam tema yang sama; memiliki pemahaman terhadap materi pelajaran lebih mendalam dan berkesan; mengembangkan kompetensi berbahasa lebih baik dengan mengkaitkan berbagai mata pelajaran lain dengan pengalaman pribadi peserta didik; lebih bergairah belajar karena mereka dapat berkomunikasi dalam situasi nyata, seperti: bercerita, bertanya, menulis sekaligus mempelajari pelajaran yang lain; lebih merasakan manfaat dan makna belajar karena materi yang disajikan dalam konteks tema yang jelas; guru dapat menghemat waktu, karena mata pelajaran yang disajikan secara terpadu dapat dipersiapkan sekaligus dan diberikan dalam 2 atau 3 pertemuan bahkan lebih dan atau pengayaan; budi pekerti dan moral peserta didik dapat ditumbuh kembangkan dengan mengangkat sejumlah nilai budi pekerti sesuai dengan situasi dan kondisi.

Sebagai suatu model pembelajaran tematik, pembelajaran tematik memiliki karakteristik sebagai berikut:1. Berpusat pada siswa

Pembelajaran tematik berpusat pada siswa (student centered), hal ini sesuai dengan pendekatan belajar modern yang lebih banyak menempatkan siswa sebagai subjek belajar sedangkan guru lebih banyak berperan sebagai fasilitator yaitu memberikan kemudahan-kemudahan kepada siswa untuk melakukan aktivitas belajar.

2. Memberikan pengalaman langsungPembelajaran tematik dapat memberikan pengalaman langsung kepada siswa (direct experiences). Dengan pengalaman langsung ini, siswa dihadapkan pada sesuatu yang nyata (konkrit) sebagai dasar untuk memahami hal-hal yang lebih abstrak.

3. Pemisahan mata pelajaran tidak begitu jelasDalam pembelajaran tematik pemisahan antar mata pelajaran menjadi tidak begitu jelas. Fokus pembelajaran diarahkan kepada pembahasan tema-tema yang paling dekat berkaitan dengan kehidupan siswa.

4. Menyajikan konsep dari berbagai matapelajaran Pembelajaran tematik menyajikan konsep-konsep dari berbagai mata pelajaran dalam suatu proses pembelajaran. Dengan demikian, Siswa mampu memahami konsep-konsep tersebut secara utuh. Hal

13Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

ini diperlukan untuk membantu siswa dalam memecahkan masalah-masalah yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.

5. Bersifat fleksibelPembelajaran tematik bersifat luwes (fleksibel) dimana guru dapat mengaitkan bahan ajar dari satu mata pelajaran dengan mata pelajaran yang lainnya, bahkan mengaitkannya dengan kehidupan siswa dan keadaan lingkungan dimana sekolah dan siswa berada.

6. Hasil pembelajaran sesuai dengan minat dan kebutuhan siswaSiswa diberi kesempatan untuk mengoptimalkan potensi yang dimilikinya sesuai dengan minat dan kebutuhannya.

7. Menggunakan prinsip belajar sambil bermain dan menyenangkanDalam proses pembelajaran tematik tidak menjemukan/ membosankan bahkan dalam suasana bermain yang menyenangkan mereka mendapatkan pengetahuan yang sangat utuh dan bermakna.

Peserta didik autis yang bersekolah di SLB memiliki kemampuan kognitif yang lebih rendah dari anak seusianya, untuk itu pembelajaran yang tepat adalah dengan mengaitkan konsep materi pelajaran dalam satu kesatuan yang dipusat pada tema adalah yang paling sesuai. Dan kegiatan pembelajaran akan bermakna jika dilakukan dalam lingkungan yang nyaman dan memberikan rasa aman, bersifat individual dan kontekstual, anak mengalami langsung yang dipelajarinya, hal ini akan diperoleh melalui pembelajaran tematik. Pembelajaran yang menggunakan tema untuk mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan pengalaman bermakna kepada siswa.

1. Standar Kompetensi Lulusan Ada pelaksanaan pembelajaran tematik diperlukan beberapa strategi yang harus disusun dan dilaksanakan oleh guru, antara lain: Standar kelulusan, kompetensi Inti dan kompetensi Dasar, matrik KI-KD dan silabus. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

E. Pengembangan Rencana Pembelajaran

14 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

SMALB – AUTIS

DIMENSI KUALIFIKASI KEMAMPUAN

Sikap

Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap orang beriman, berakhlak mulia, berilmu, percaya diri, dan bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan

Pengetahuan

Memiliki pengetahuan faktual dan konseptual berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian di lingkungan rumah, sekolah, dan tempat bermain

KeterampilanMemiliki kemampuan pikir dan tindak yang produktif dan kreatif dalam ranah konkret dan abstrak sesuai dengan yang ditugaskan kepadanya

STANDAR KOMPETENSI KELULUSAN

2. Kompetensi Inti

1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

2

Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam

jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

3Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian nyata dalam kehidupan.

4

Mencoba, mengolah dan menyajikan dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber

lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

15Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Kompetensi Dasar

KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASARKELAS XI AUTIS SMALB

PPKN

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya

1.1 Menghayati fungsi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

1.2 Mensyukuri cita-cita dan tujuan Negara yang terdapat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

1.3 Menyadari potensi ancaman terhadap negara terkait kemajuan ipteks dalam bingkai BhinnekaTunggal Ika

1.4 Menyadari adanya masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya

2.1 Mengamalkan fungsi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

2.2 Menghargai cita-cita dan tujuan Negara yang terdapat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

2.3 Menghargai adanya usaha untuk mengurangi potensi ancaman terhadap negara terkait kemajuan ipteks dalam bingkai BhinnekaTunggal Ika

16 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2.4 Mengamalkan nilai ketahanan dalam menghadapi masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah di sekolah, dan tempat bermain

3.1 Menguraikan fungsi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

3.2 Memahami pesan cita-cita dan tujuan Negara yang terdapat dalam pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945

3.3 Menerangkan potensi ancaman terhadap negara terkait kemajuan ipteks dalam bingkai

3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

4.1 Menyaji melalui gambar atau tulisan tentang fungsi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

4.2 Memaparkan secara sederhana pesan cita-cita dan tujuan Negara yang terdapat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

4.3 Mempresentasikan secara tulis atau lisan tentang potensi ancaman terhadap negara terkait kemajuan ipteks dalam bingkai BhinnekaTunggal Ika

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

17Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

BAHASA INDONESIA

MATEMATIKA

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca]dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah di sekolah, dan tempat bermain

3.1 Menggali informasi teks laporan sederhana hasil kunjungan, pengalaman, dan wawancara sederhana dengan tokoh masyarakat.

3.2 Menggali informasi teks laporan hasil wawancara sederhana tentang vokasional dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anaksehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

4.1 Menyajikan teks laporan tentang hasil kunjungan, pengalaman dan wawancara sederhana dengan tokoh masyarakat dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

4.2 Mempraktikkan teks petunjuk tentang vokasional hasil laporan wawancara sederhana dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian nyata dalam kehidupan

3.1 Memahami operasi hitung campuran bilangan asli (penjumlahan dan pengurangan) dalam pemecahan masalah pada kehidupan sehari-hari.

3.2 Memahami konsep pengembalian uang dalam proses jual beli.

3.3 Memahami konsep untung atau rugi dalam jualbeli

3.4 Memahami tabel daftar harga/ barang yang berkaitan dengan proses jual beli.

18 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

4.1 Menyajikan teks laporan tentang hasil kunjungan, pengalaman dan wawancara sederhana dengan tokoh masyarakat dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

4.2 Mempraktikkan teks petunjuk tentang vokasional hasil laporan wawancara sederhana dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.3 Menghitung untung atau rugi dalam jual beli

4.4 Membuat tabel daftar harga/ barang yang berkaitan dengan proses jual beli.

ILMU PENGETAHUAN ALAM

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain

3.1 Mengidentifikasi manfaat makhluk hidup bagi kehidupan manusia

3.2 Mendeskripsikan fungsi panca indera pada kehidupan sehari-hari bagi manusia

3.3 Mengidentifikasi bentuk-bentuk energi yang ada di sekitarnya

3.4 Menganalisis alat-alat dan fungsi teknologi komunikasi

19Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

ILMU PENEGETAHUAN SOSIAL

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca]dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah di sekolah, dan tempat bermain

3.1 Memahami kegiatan manusia dalam aspek keruangan , konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan

3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

4.1 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam aspek keruangan (antara lain mata pencaharian, adat, kelembagaan sosial, dan tradisi), konektivitas antar ruang (antara lain komunikasi, transportasi), perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

4.1 Mempraktekan satu kegiatan pemanfaatan tumbuhan bagi kehidupan manusia.

4.2 Menceritakan fungsi panca indera manusia.

4.3 M e n d e m o n s t r a s i k a n penggunaan alat yang memanfaatkan energi listrik.

4.4 Mengelompokkan alat-alat dan fungsi teknologi komunikasi

20 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

4.2 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

SENI BUDAYA DAN PRAKARYA

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah di sekolah, dan tempat bermain

SENI RUPA3.1. Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin).

SENI MUSIK3.2. Mengenal lagu nusantara

SENI TARI3.3. Mengenal alat music nusantara

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

SENI RUPA4.1 Membuat bentuk objek fauna

dengan media bahan lunak ( c l a y / t a n a h l i a t / t e p u n g /plastisin).

SENI MUSIK4.2. Memainkan lagu tradisinusantara.SENI TARI4.3. Memperagakan tari modern

21Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PENDIDIKAN JASAMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN (PJOK)

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca]dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah di sekolah, dan tempat bermain

3.1 Mengetahui variasi dan kombinasi pola gerak dasar lokomotor, non- lokomotor, dan manipulatif dalam permainan dan atau olahraga tradisional bola besar yang dimodifikasi.

3.2. Mengetahui bebagai gerak dasar mengguling dengan kombinasi sesuai kemampuan

3.3 Mengetahui variasi gerak dasar ayunan lengan mengikuti irama tanpa/dengan musik dalam aktivitas gerak ritmik sederhana sesuai dengan kemampuan.

3.4 Mengetahuikombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

3.5 Mengetahuipengaruh aktivitas fisikdan istirahat yang cukup sesuai kemampuan

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anaksehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

4.1 Mempraktikkan variasi dan kombinasi pola gerakdasar lokomotor, non lokomotor, dan manipulatif dalam berbagai permainan dan atau olahraga tradisional bola besar yang dimodifikasi.

4.2 Mempraktikkan berbagai gerak dasar mengguling dengan kombinasi sesuai kemampuan.

4.3 Mempraktikkan variasi gerak dasar ayunan lengan mengikuti irama tanpa/dengan musik dalam aktivitas gerak ritmik sederhana sesuai dengan kemampuan.

4.4 Mempraktikkan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana*)

4.5 Mempraktikkan aktivitas fisik dan istirahat yang cukup sesuai kemampuan.

22 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

A. SILABUS PEMBELAJARAN

Silabus tematik di SMALB Autis dikembangkan menggunakan model jaring laba-laba (webbed). Pembelajaran terpadu model jaring laba-laba (webbed) dikembangkan dengan memadukan beberapa mata pelajaran yang diikat dalam suatu tema. Pengembangan silabus dilakukan merujuk silabus mata pelajaran, untuk materi pembelajaran menyesuaikan dengan kompetensi dasar setiap mata pelajaran. Sedangkan kegiatan pembelajaran merupakan gabungan kegiatan pembelajaran untuk satu tema/subtema untuk seluruh kompetensi dasar dari muatan mata pelajaran yang diikat dalam tema/subtema tersebut.Alokasi waktu pembelajaran dalam satu minggu sebagaimana yang tercantum dalam struktur kurikulum untuk SMALB Autis adalah sebagai berikut.

Alokasi waktu tersebut termasuk Pendidikan Agama sebanyak 3 jam pelajaran per minggu. Selain itu untuk pada siswa Autis kelas X, XI dan XII membutuhkan penekanan pada penguasaan kompetensi membaca, menulis, dan berhitung untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Matematika, maka perlu mendapat perhatian dalam integrasi dengan tema dan mendapatkan alokasi waktu yang cukup. Selain itu ada beberapa kompetensi dasar dalam Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan yang memerlukan pemenuhan sarana dan prasarana khusus oleh satuan pendidikan yang harus diajarkan tersendiri sebagai mata pelajaran dan bersifat pilihan bagi satuan pendidikan yang tidak dapat memenuhinya. Alokasi waktu pembelajaran tematik untuk setiap minggunya perlu memperhatikan kekhasan-kekhasan di atas. Untuk itu alokasi waktu pembelajaran tematik setiap minggunya diberikan alokasi minimal sebagai berikut.

Kelas X XI XII

Jumlah jam pelajaran per minggu 22 22 22

Kelas X XII XIIMata pelajaran Agama 3 3 3Mata pelajaran Bhs. Inggris 2 2 2Jumlah jam pelajaran tematik per minggu 17 17 17Jumlah jam pelajaran per minggu 22 22 22

23Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Langkah-langkah yang dilakukan dalam mengembangkan silabus tematik model ini adalah:

1. Mengidentifikasi materi pelajaran dari setiap kompetensi dasar yang ingin dicapai dari semua mata pelajaran yang akan diintegrasikan.

2. Mengidentifikasi tema-tema yang menarik bagi peserta didik, lalu memilih beberapa tema yang akan dijadikan sebagai tema pembelajaran.

3. Memetakan materi pelajaran untuk setiap tema/subtema yang sesuai. Pemetaan materi perlu juga memperhatikan keruntutan dari materi untuk setiap mata pelajaran dan tingkat kesulitan dari materi tersebut agar mendapatkan alokasi waktu yang cukup.

4. Merancang kegiatan pembelajaran berdasarkan pemetaan materi pelajaran yang telah dilakukan.

5. Mendesain penilaian yang akan dilakukan untuk proses pembelajaran yang telah dirancang berdasarkan tema atau sub tema yang telah diajarkan.

6. Melaporkan hasil penilaian sesuai dengan kompetensi mata pelajaran yang telah dicapai. Hasil penilaian ini akan dijadikan dasar bagi pendidik untuk melakukan evaluasi pembelajaran. Hasil evaluasi ini digunakan untuk mengidentifikasi tema dan materi pembelajaran kembali.

24 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kelas : XI Tema1 : pelangiAlokasi Waktu : 62 jam pelajaran

Tema ini secara keseluruhan untuk mencapai sejumlah Kompetensi Dasar pada mata pelajaran berikut.

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

Subtema 1: Pelangi (17 jam pelajaran)

• Menghayati terkait dengan masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Mengamalkan nilai-nilai ketahanan terhadap masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

PPKn KD 1.4PPKn KD 2.4PPKn KD 3.4PPKn KD 4.4

BI KD 3.2BI KD 4.2

K e b e r a g a m a n suku agama dan ras

Pelangi Peristiwa alampelangi

25Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

• Memahami konsep pengembalian uang dalam proses jual beli.

• Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

• Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang ada disekitar

• Membuat kliping benda yang menghasilkan sumber bunyi.

• Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

• Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia

MAT 3.2MAT 4.2

IPA 3.3IPA 4.3

IPS 3.2IPS 4.2

Pengemballian uang

Hewan dan Pertanian

Pengaruh letak g e r o g r a f i s t e r h a d a p k e g i a t a n masyarakat

26 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Mengenal cara membentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin)

• Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin).

• Mengetahui variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana*)

SBdP KD 3.1SBdP KD 4.1

PJOK KD 3.1PJOK KD 4.1

Pengemballian uang

Permanan air

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

Subtema 2: Gerhana(17 jam pelajaran)

• Menghayati terkait dengan masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Mengamalkan nilai-nilai ketahanan terhadap masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

PPKn KD 1.4PPKn KD 2.4PPKn KD 3.4PPKn KD 4.4

Keberagaman suku agama dan ras

Peran Profesi Polisi

27Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

• Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

• Memahami konsep pengembalian uang dalam proses jual beli.

• Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

• Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang ada disekitar

• Membuat kliping benda yang menghasilkan sumber bunyi.

PPKn KD 1.4PPKn KD 2.4PPKn KD 3.4PPKn KD 4.4

BI KD 3.2BI KD 4.2

MAT 3.2MAT 4.2

IPA 3.3IPA 4.3

Keberagaman suku agama dan ras

Teks peristiwa alam gerhana

Pengembalian uang

Energi panas

28 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

• Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia.

• Mengenal cara membentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin)

• Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin)..

• Mengetahui variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana*).

PIPS 3.2IPS 4.2

SBdP KD 3.1SBdP KD 4.1

PJOK KD 3.4PJOK KD 4.4

K e g i a t a n ekonomi

M e m b u a t patung hewan berkaki 4

Permainan air

29Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

Subtema 3: Penjahit (16 jam pelajaran)

• Menghayati terkait dengan masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Mengamalkan nilai-nilai ketahanan terhadap masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami masalah - masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

• Memahami teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

• Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

PPKn KD 1.1PPKn KD 2.1PPKn KD 3.4PPKn KD 4.4

BI KD 3.2BI KD 4.2

Mode Berkepribadi-an Indonesia

Musim di indonesia

30 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Memahami konsep pengembalian uang dalam proses jual beli.

• Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

• Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang ada disekitar

• Membuat kliping benda yang menghasilkan sumber bunyi.

• Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

• Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia.

• Mengenal cara membentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin)

MAT 3.2MAT 4.2

IPA 3.3IPA 4.3

IPS 3.2IPS 4.2

SBdP KD 3.1SBdP KD 4.1

Pengembalian uang

Energi bunyi

K e g i a t a n ekonomi

M e m b u a t hewan yang hidup di air

31Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kegiatan Pembelajaran Kompetensi dasar yang akan dicapai

Materi Pembelajaran

• Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin)..

• Mengetahui variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana*)

• dan manipulatif dalam berbagai permainan dan atau olahraga tradisional bola besar yang dimodifikasi.

PJOK KD 3.4PJOK KD 4.4

Permainan air

32 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

C. JARINGAN SUBTEMA

1. Kompetensi Dasar KI3 dan KI4

a. Jaringan Sub Tema 1 : PELANGI

PELANGI

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2 Menggali informasi teks sederhana

tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Mengkomunikaikan pendapat pribadi tentang bidang pekerjaan, sosial, budaya di lingkungan sekitar dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

PJOKKompetensi Dasar

3.4. Mengetahuikombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana

4.4. Mempraktikkan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2. Memahami konsep

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2. Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

IPS

Kompetensi Dasar3.2. Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya

dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2. Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

SBdP

Kompetensi Dasar3.1. Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin).

IPA

Kompetensi Dasar3.3 Mengidentifikasi bentuk-bentuk energi

yang ada di sekitarnya

4.3. Mendemonstrasikan penggunaan alat yang

PPKN

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

33Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

b. Jaringan Sub Tema 2 : GERHANA

GERHANA

IPA

Kompetensi Dasar3.3. Mengidentifikasi bentuk-bentuk

energi yang ada di sekitarnya

4.3 Mendemonstrasikan penggunaan alat yang memanfaatkan energi listrik

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2. Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2. Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

IPS

Kompetensi Dasar3.2. Mendeskripsikan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2. Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

PPKN

Kompetensi Dasar 3.4 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

PJOK

Kompetensi Dasar3.4. Mengetahuikombinasi berjalan sambil

mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana

4.4. Mempraktikkan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

4.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

SBdP

Kompetensi Dasar3.1. Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin).

34 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PERUBAHAN MUSIM

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2. Memahami konsep

pengembalian uang dalam proses jual beli.

4.2. Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

IPA

Kompetensi Dasar3.3. Mengidentifikasi bentuk-

bentuk energi yang ada di sekitarnya

4.3 Mendemonstrasikan penggunaan alat yang memanfaatkan energi listrik

PJOK

Kompetensi Dasar3.4 Mengetahui kombinasi berjalan

sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana

4.4.Mempraktikkan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

PPKN

Kompetensi Dasar 3.4 Memahami masalah-

masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

IPS

Kompetensi Dasar3.1. Memahami kegiatan manusia dalam aspek keruangan ,

konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan

4.1. Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam aspek keruangan (antara lain mata pencaharian, adat, kelembagaan sosial, dan tradisi), konektivitas antar ruang (antara lain komunikasi, transportasi), perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan

SBdP

Kompetensi Dasar3.1. Mengenal cara membentuk objek fauna

dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin).

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

b. Jaringan Sub Tema 3 : PERUBAHAN MUSIM

35Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

PPKn3.4 Memahami

masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk empertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

3.4.1 Menjelaskan masalah yang muncul dalam keberagaman suku untuk mempertahank-an NKRI

√ √ √ √

3.4.2 Menjelaskan masalah yang muncul dalam keberagaman agama untuk mempertahank-an NKRI.

√ √ √ √

3.4.3 Menjelaskan masalah yang muncul dalam keberagaman ras untuk mem-pertahankan NKRI

4.4 Menyajikan se-cara sederhana masalah-mas-alah yang mun-cul dalam keber-agaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahank-an Negara Kesat-uan Republik Indonesia

4.4.1 Memberikan contoh masalah yang muncul dalam keberag-aman suku.

√ √

4.4.2Memberikan contoh ma-salah yang munculdalam keberagaman agama untuk mempertahank-an NKRI.

√ √ √ √ √ √

4.4.3Memberikan contoh masalah yang muncul dalam keberag-aman ras untuk mempertahank-an NKRI

36 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

B. Indonesia3.2 Menggali

informasi teks sederhana tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

3.2.1 Mengidentifi-kasi isi teks wacana seder-hana tentang peristiwa alam.

√ √ √ √ √ √ √ √

3.2.2Menjelaskan isi teks wacana sederhana ten-tang peristiwa alam.

√ √ √ √ √ √ √ √ √ √

4.2. Menceritakan kembali teks se-derhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terja-di dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2.1Menceritakan isi teks seder-hana tentang peristiwa alam secara lisan.

√ √ √ √ √ √

4.2.2Menceritakan isi teks seder-hana tentang peristiwa alam secara tulisan.

√ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √

37Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

Matematika3.2 Memahami

konsep pengembalian uang dalam proses jual beli

3.2.1Menjelaskan konsep pengem-balian uang dalam proses jual beli

√ √

√ √

3.2.2Menjelaskan cara meng-hitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli.

√ √ √ √ √ √ √

4.2 Menerapkan konsep pengem-balian uang dalam proses jual beli.

4.2.1 Melakukan cara menghitung pengembalian uang dalam proses jual beli dengan bantu-an kalkulator.

√ √ √ √

4.2.2Menghitung besar pengem-balian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

√ √ √ √ √ √ √ √ √

38 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

IPA3.3 Mengidentifikasi

bentuk-bentuk energi yang ada di sekitarnya

3.3.1 Menyebutkan contoh energi gerak

√ √

3.3.2 Menyebutkan contoh energi panas.

√ √

3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi.

√ √ √ √

4.3 Mendemon-strasikan penggunaan alat yang meman-faatkan energi listrik

4.3.1Membuat daftar sumber sumber bunyi yang ada di lingkungan.

√ √ √ √

4.3.2Membuat kelip-ing benda yang menghasilkan bunyi.

√ √

39Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

IPS3.2 Mendeskripsikan

kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya,

3.2.1 Menyebut-kan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis

√ √ √ √ √ √

3.2.2 Menyebut-kan kegiatan manausia dalam hubun-gannya dengan ekonomi

√ √ √ √ √ √

3.2.3 Menyebut-kan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan budaya

√ √ √ √ √ √

4.2. Menceritakan berbagai kegia-tan manusia dalam hubun-gannya dengan kondisi geograf-is, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2.1 Mencontoh-kan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis

√ √ √ √ √ √

4.2.2 Mencontoh-kan kegiatan manusia dalam hubungan-nya dengan ekonomi.

√ √ √ √ √ √

4.2.3 Mencontoh-kan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan budaya

√ √ √ √ √ √

40 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

SBdPSENI RUPA3.1. Mengenal cara

membentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin).

3.1.1Menyebutkan langkah lang-kah memben-tuk hewan-berkaki dua dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin).

√ √

3.1.2Menyebutkan langkah lang-kah mem-bentuk hewan berkaki empat dengan media bahan lunak( clay/tanah liat/tepung/plasti-sin).

√ √

3.1.3 Menyebutkan langkah lang-kah memben-tuk hewan yang hidup di air dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/plastisin)

√ √ √ √

SENI RUPA4.1 Membuat bentuk

objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plasti-sin).

4.1.1 Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

√ √

4.1.2Membuat bentuk hewan berkaki empat dengan media bahan lunak (clay /tanah liat/tepung/plastisin.

√ √ √ √

4.1.3Membuat ben-tuk hewan yan-ga hidup di air dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin.

√ √ √ √

41Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kompetensi Dasar Indikator

SUB TEMA

PELANGI GERHANA PERUBAHAN MUSIM

PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

PJOK3.4. Mengetahuikom-

binasi berjalan sambil mengam-bil nafas dalam aktivitas air se-cara sederhana

3.4.1. Mengidenti-fikasi variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam ak-tifitas air secara sederhana.

√ √

3.4.2. Mengidenti-fikasi variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam ke-giatan renang.

√ √ √ √

4.4. Mempraktik-kan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivi-tas air secara sederhana

4.4.1Memperagakan variasi berjalan sambil men-gambil nafas dalam aktivitas air

√ √ √ √

4.4.2 Memperagakan variasi berjalan sambil men-gambil nafas dalam kegia-tan berenang

√ √

42 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PERISTIWA ALAM

Apakah kamu pernah menunggu pelangi muncul

di langit? Atau pernahkah kamu bertanya

bagaimana terjadinya gerhana ?

Atau pernahkah kamu berfikir bagaimana

perubahan musim?

Semua itu disebut peristiwa alam yang

kemunculannya tidak terjadi secara tiba

tiba.setiap peristiwa alam terjadi melalui sebuah

proses.

Ayo kita belajar berbagai peristiwa alam dan proses terjadinya…

43Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Subtema 1

SUB TEMA 1

PELANGI

44 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 1

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Memahami teks sederhana tentang

identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana

tentang peristiwa alam

PJOK

Kompetensi Dasar3.4. Mengetahui variasi berjalan sambil

mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana*)

4.4.. Mempraktikkan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana*

Indikator3.2.1. Menyebutkan fungsi mata pada

kehidupan sehari-hari4.2.1. Menceritakan perbedaan saat mata

ditutup dan saat mata terbuka

IPA

Kompetensi Dasar3.1 Mengidentifikasi jenis – jenis energi

yang ada di sekitar4.3. Membuat kliping benda yang

menghasilkan sumber bunyi.

Indikator3.1.1. Menyebutkan contoh energi gerak4.3.1. Membuat daftar sumber-sumber

bunyi yang ada di lingkungan

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 1

45Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 1

Fokus pembelajaran B Indonesia , PJOK, IPA Indikator

B indonesia 3.2.1 Mengidentifikasi isi teks wacana sederhana tentang peristiwa alam4.2.1.Menceritakan isi teks sederhana tentang peristiwa alam secara lisan.

PJOK3.4.1. Mengidentifikasi variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktifitas air secara sederhana.4.4.1. Memperagakan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air.

IPA3.1.1. Menyebutkan contoh energi gerak4.3.1. Membuat daftar sumber-sumber bunyi yang ada di lingkungan

Media dan Alat Pembelajaran • Gambar peristiwa terjadinya pelangi.• Gambar contoh benda sumber energi gerak• Buku teks.

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaituwacana tentang

pelangi.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar keanekaragaman suku Indonesia

46 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Amatilah gambar di bawah ini!

Gambar 1.1 Pelangi Sumber: http://encypted-tbnl.gstatic.com

Lihat ada warna yang berbeda beda terlukis di langit! Pernahkah kamu melihat warna warna di langit sebelumnya?Apakah namanya itu?Warna warni yang membentuk busur itu namanya pelangi. Pelangi ciptaan Tuhan. Pelangi terjadi apabila hujan dan panas munculnya secara ber-samaan.

• Siswa mengamati gambar dan mengidentifikasi ada peristiwa pelangi.• Siswa berdiskusi dan menjawab pertanyaan tentang pengalaman

melihat pelangi tersebut.

47Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membaca teks yang menjelaskan proses terjdainya pelangi.• Siswa menjawab pertanyaan sesuai teks yang dibacanya.

Kamu sudah tahu apa itu pelangi,Sekarang coba jawab pertanyaan di bawah ini!

1. Kapan pelangi bisa kita lihat?

2. Bagaimana pelangi tebentuk?

Teo baru saja melihat pelangi, dia ingin mengetahui bagaimana pelangi terbentuk, kita bantu Teo mencari tahu. Bacalah teks di bawah dengan nyaring !

PELANGI

Suatu ketika setelah hujan turun kamu melihat sebuah busur warna warni muncul di langit.

Busur yang berwarna warni itu namanya pelangi.

Pelangi terlihat ketika hujan turun bersamaan matahari juga bersinar. Pelangi terbentuk karena pembelokan atau pembiasan sinar matahari ketika melewati butiran air hujan.

Sinar yang memiliki warna putih akan berubah menjadi warna warni.

48 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Disebut apakah sinar yang memiliki warna putih?

4. Sinar putih akan berubah menjadi warna warni yang di..

Lengkapilah kalimat berikut untuk lebih memahami pelangi!

1. Benda yang berwarna warni di langit disebut….

2. Pelangi terbentuk ketika … turun bersamaan…. Bersinar

3. Pelangi terbentuk karena sinar matahari … ketika melewati butiran….

Tulislah apa yang kamu ketahui tentang pelangi dengan kata katamu sendiri!

Pelangi matahari hujanSinar matahari air hujan

• Siswa membaca teks yang menjelaskan proses terjdainya pelangi.• Siswa menjawab pertanyaan sesuai teks yang dibacanya.

• Siswa menuliskan yang dia ketahui tentang pelangi dengan bahasanya sendiri.

• Siswa menceritakan hasil karya melalui kegiatan menulis. Cerita berisi tentang proses terjadinya pelangi.

• Siswa bercerita secara bergantian

49Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa memperhatikan membaca peraturan permainan di air yang di bacakan guru

• Siswa mengidentifikasi gambar aturan permainan di air.• Siswa memulai permainan air dengan mengikuti peraturan yang

telah di bacakan.

Teo, Dayu, Siti, Manuel dan Yono pergi ke kolam renang bersama bapak guru. Mereka akan bermain permainan di air. Pak guru membacakan bermain di kolam

Pertama : Baris berbanjar didalam kolam

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

Ceritakan isi wacana tersebut dengan berani didepan teman-temanmu!

Gambar 1.2 Berbaris dikolam

50 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Diskusikan bersama temanmu untuk menjawab pertanyaan di bawah ini!

1. Bagaimana aturan permainan di air?

Kedua : Kedua tangan memegang bahu teman

Ketiga : Kemudian berjalan menyusuri kolam bernyanyi

Mulailah bermain dengan mengikuti langkah langkah di atas tetaplah selalu menjaga kebersamaan

Gambar 1.3 Memegang Bahu Teman

Gambar 1.4 Berjalan berbaris menyusuri kolam

• Siswa berdiskusi dan menjawab pertanyaan tentang peraturan permainan yang telah di lakukan

51Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menyimak informasi dari guru tentang kincir angin bisa berputar.

• Siswa menjawab pertanyaan sesuai dengan informasi yang diterima.

2. Kenapa harus mentaati aturan bermain?

3. Bagaimana perasaanmu saat memainkan permainan itu?

Yono dan Manuel sedang asik bermain kincir angin. Mereka senang memainkannya, jika tertiup angin kincir tersebut memutar.

Tahukah kamu kenapa ketika ada angin kincir itu berputar?Yuk kita belajar bagaimana kincir angin itu bergerak!

Jawablah pertanyaan berikut!

a. Bagaimana kincir bisa berputar?

b. Apa sumber energi kincir?

Gambar 1.5 Kincir Angin

52 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

c. Apa manfaat kincir angin dalam kehidupan sehari hari?

Menurut pendapat kamu termasuk energi gerak atau bukan pernyataan di bawah ini. Berilah tanda ( √ ) pada pernyataan yang menurutmu benar.

Kincir angin berputar karena adanya angin. Angin merupakan sumber energi gerak untuk kincir angin

Pernyataan Gambar Energi Gerak Bukan Energi Gerak

1. Laju Mobil

2. Mengayuh Sepeda

3. Berjalan

• Siswa memberikan pendapat tentang kegiatan yang termasuk ke dalam energi gerak.

• Siswa memberikan tanda centang untuk kegiatan yang termasuk ke dalam energi gerak.

53Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa.• Guru dapat menambahkan pertanyaan perenungan

Penilaian

1. Penilaian pengetahuanLembar kerja menjawab pertanyaan dalam teks dinilai dengan angka (Bahasa Indonesia)

2. Daftar periksa untuk kegiatan bermain di kolam

2. Apakah bermain di air merupakan bentuk energi gerak?

1. Apakah yang telah kamu pahami tentang pelangi?

4. Berlari

6. Angin Bertiup

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1 Partisipasi siswa mengikuti instruk-si guru untuk berlatih

2 Kemampuan siswa mencerita hasil pengamatan

3 Mengikuti kegiatan bermain dengan antusias

54 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kerjasama dengan orang tua carilah contoh lain dari energi gerak.

3. Daftar periksa untuk energi gerak dan bukan energi gerak

KriteriaKetercapaian

Ya TidakMemberi tanda centang pada pernyataan dan gambar yang merupakan energi gerak

55Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 2

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.1 Menjelaskan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli.3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.1. Bermain peran proses jual beli dengan pengembalian uang.

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Memahami teks sederhana tentang

identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana

tentang peristiwa alam

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

4.4 Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama wdan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

Indicator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA

dalam kehidupan sehari-hari4.4.1 Menemukan berita tentang SARA

dimedia massa4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai

SARA dalam kehidupan sehari-hari

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 2

56 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 2

Fokus pembelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, PPKn

Indikator Matematika3.2.2. Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator.

Bahasa Indonesia3.1.2 Menjelaskan isi teks wacana sederhana tentang peristiwa alam.4.2.2 Menceritakan isi teks sederhana tentang peristiwa alam secara tulisan.

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-hari.

Media dan Alat Pembelajaran • Buku siswa• Gambar pelangi dan mata uang

Langkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu suku bangsa.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar keanekaragaman suku Indonesia

57Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pernahkah kamu pergi ke kantin atau ke swalayan? Ketika membayar terkadang kita di beri uang, tahukah kamu uang apakah itu?

ayo kita belajar.

Ketika kamu membeli makanan, misalkan membeli 3 jenis makanan seperti permen seharga 1.000, kue seharga 2.500, dan minuman seharga 1.000, kemudian kamu mem-bayar dengan uang 10.000 dan si pen-jual mengasihkan uang ke kamu.Uang yang di kasihkan penjual ke kamu itu di namakan uang kembalianApabila uang kamu lebih dari harga belanja maka kamu akan mendapatkan uang pengembalianJadi uang pengembalian adalah uang lebih atau sisa dari pembayaran barang yang dibeli.

Gambar 1.6 Kegiatan transaksi di kasir

• Siswa menyimak penyjelasan guru tentang konsep pengembalian uang

• Siswa menetahui proses pengembalian uang dalam proses jual beli• Siswa menjelaskan pengembalian uang dalam jual beli

58 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kamu baru saja belajar menghitung pengembalian dalam jual beli. Sekarang ayo berlatih

Kerjakan soal-soal berikut!

1. Ibu membeli satu kg jeruk seharga Rp. 10.000, ibu membayar selembar uang Rp. 50.000. Berapa uang yang diterima ibu?

2. Di sebuah toko kue, Tia membeli bolu pelangi. Harga satu kerat cake rainbow Rp.5.000, si ibu membeli 4 kerat cake rainbow dan membayar nya dengan uang Rp. 50.000,- Berapakah ibu ersebut menerima uang kembaliannya?

3. Andi pergi ke toko buku, membeli 2 buku yang harga satuannya Rp.4.000. Andi membayar buku itu dengan uang Rp.10.000. Berapa uang kembalian Andi?

• Siswa membaca soal cerita yang disajikan tentang konsep pengemmbalian uang dalam jual beli

• Siswa menjawab soal cerita tentang pengembalian uang dalam jual beli.

59Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menyimak teks tentang warna pelangi• Siswa mengidentifikasi warna warni pelangi melalui membaca teks • Siswa mengetahui informasi tentang posisi warna pelangi dengan

membaca teks “warna pelangi”

• Siswa menjawab pertanyaan berdasarkan teks yang berjudul warna pelangi yang telah dibacanya.

Masih ingatkah kamu apa itu pelangi? Apa warna pelangi?

Simaklah teks di bawah ini

Warna pelangi

Merah, jingga, kuning hijau, biru, nila, dan ungu.

Adalah warna warna pelangi yang bisa dilihat oleh mata telanjang.

Warna merah memiliki gelombang yang paling panjang warna ungu memiliki

gelombang yang paling pendek,

Karena itu posisi warna merah selalu berada di atas dan ungu selalu berada

paling bawah

60 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Setelah kamu membaca teks tentang warna pelangi

Sekarang jawablah pertanyaan berikut!

1. Ada berapa warna pelangi?

2. Warna apa yang memiliki gelombang yang paling panjang?

3. Sebutkan warna-warna yang ada pada pelangi!

4. Warna apa yang letaknya paling bawah?

• Siswa menuliskan jumlah warna pelangi • Siswa menuliskan urutan warna pelangi sesuai urutannya yang telah

di ketahui siswa dari teks

61Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Theo dan Siti baru saja melihat pelangi, mereka melihat warna warna pelangi. Mereka menghitung jumlah warna pelangi dan menyebutkan warnanya.

Mereka mengajak kamu menghitung warna pelangi dan menyebutkan warnanya.

Tulislah, apa saja warna pelangi!

• Siswa mengurutkan warna pelangi sesuai dengan urutan warna nya dengan cara menarik garis

• Siswa melangkapi huruf yang hilang pada sebuah kata menjadi nama nama warna dengan melihat warna di sebelah kiri

1. ……………………2. ……………………3. ……………………4. ……………………5. ……………………6. ……………………7. ……………………

62 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Urutkan susunan warna pelangi di bawah!

1. Merah2. Jingga 3. Kuning4. Hijau5. Biru6. Nila7. Ungu

Bantulah Komang untuk melengkapi huruf yang hilang …..

M _ _ A _1.

2.

3.

4.

_ I N _ G _

K _ N I _ _

H I _ _ U

63Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Teo, Komang, Siti, Manuel dan Yono adalah siswa kelas XI. Mereka selalu bermain bersama sama. Meskipun ada perbedaan suku di antara mereka, Theo berasal dari Manado, Komang dari Bali, Yono, Siti dari Sunda, Manuel dari Papua dan Yono dari Jawa.

Cari tahu suku bangsa yang lainnya yang ada di indonesia!

Tulis nama suku bangsa dan daerah yang kamu ketahui ke dalam tabel!

NAMA DAERAH NAMA SUKU

Lombok Suku Sasak

• Siswa mencari tahu dari buku dan internet nama suku bangsa dan nama daerah asal suku tersebut

• Siswa menuliskan hasilnya kedalam tabel

• Siswa mencari informasi dengan menanyakan pada guru, teman, atau mencari tahu di internet dan buku tentang masalah yang biasa karena keberagaman suku bangsa

• Siswa menuliskan informasi tersebut

64 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Sekarang kamu sudah tahu beragamnya suku bangsa di Indonesia. Keberagaman tersebut terkadang memunculkan masalah dalam persatuan NKRI.Carilah informasi di buku atau tanyakan kepada temanmu masalah yang biasanya muncul dalam keberagaman suku bangsa!

Masalah yang muncul

1. Membanggakan suku bangsa sendiri2.3.4.5.

Bersyukurlah kamu tinggal di negara yang kaya akan keberagaman suku bangsa di Indonesia.

• Siswa menulis tentang keberagaman suku bangsa dengan menggunakan bahasa nya sendiri

• Siswa menceritakan hasil kegiatan menulis. Cerita berisi tentang keberagaman suku bangsa di Indonesia.

• Siswa bercerita secara bergantian

Indonesia mempunyai banyak

suku bangsa…..

65Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa.• Guru dapat menambahkan pertanyaan perenungan berdasarkan

perenungan di halaman 133.

2. Penilaian Pengetahuan• lembar kerja menyelesaikan soal ceritadinilai dengan nilai angka

(matematika)• lembar kerja menjawab pertanyaan dalam teks dinilai dengan

nilai angka( Bahasa Indonesia)

1. Apa yang telah kamu pelajari hari ini?

2. Apa yang kamu ketahui tentang keragaman suku bangsa?

3. Masalah apa saja yang akan timbul karena beragamnya suku bangsa?

Penilaian

1. Penilaian Sikap

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

66 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Rubik penilaian penulisan cerita keberagaman suku bangsa

No Kriteria

Baik Sekali Baik Cukup Kurang

4 3 2 1

1 Kesesuaian isi dengan judul atau perintah

Cerita se-suai judul atau per-intah

Kurang dari seten-gah isi karangan atau jud-ul sesuai tema

Kurang dari seten-gah isi karangan atau jud-ul sesuai tema

Seluruh isi karan-gan belum sesuai

2 Jumlah kata yang digunakan

20 atau lebih kata

15 sampai 19 kata

10 sampai 14 kata

Kurang dari 10 kata

3 Ketepatan ejaan Seluruh tulisan menggu-nakan ejaan yang tepat

Setengah atau leb-ih ejaan menggu-nakan ejaan yang tepat

Kurang dari setengah tulisan menggu-nakan ejaan yang tepat

Seluruh tulisan be-lum meng-gunakan ejaan yang tepat

Kerjasama dengan orang tua Siswa dengan bantuan orangtua mencari informasi nama suku bangsa dan nama daerah, hasil kegiatan ini diperihatkan pada guru

67Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 3

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

4.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Memahami teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan,

dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

SBDP

Kompetensi Dasar3.1. Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/plastisin).

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin).

Indikator3.1.1.Menyebutkanlangkah langkah

membentuk hewanberkaki dua dengan media bahan lunak(clay/tanah liat/tepung/plastisin).

4.1.1. Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 3

68 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 3

Fokus pembelajaranIPS, matematika, SBDP, Bahasa Indonesia

Indikator

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

SBDP3.1.1. Menyebutkan langkah langkah membentuk hewanberkaki dua

dengan media bahan lunak(clay/tanah liat/tepung/plastisin).4.1.1. Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak

(clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

MatematikaBahasa Indonesia 3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alamMedia dan Alat Pembelajaran.• Buku teks• Gambar gambar gambar kegiatan manusia, plastisinLangkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

69Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pendahuluan

• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu suku bangsa.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar beragam kegiatan yang di lakukan

penduduk sesuai letak geografisnya

• Siswa mengamati gambar• Siswa menjawab pertanyaan dari guru secara lisan setelah mengamati

gambar.

Amatilah lingkungan tempat tinggalmu, termasuk dataran rendah atau tinggikah? kegiatan apa saja yang dilakukan oleh masyarakat di dataran tinggi

Gambar 1.7 Kegiatan masyarakat di dataran tinggi

70 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Berdasarkan gambar di atas jawablah pertanyaan berikut!

1. Gambar 1.7 kegiatan apa?

2. Di manakah tempat pada gambar 1.7 yang kamu lihat?

• Siswa menjawab pertanyaan berdasarkan gambar yang diamati

• Siswa mencari informasi tentang kegiatan penduduk yang ada di desa

• Siswa menuliskan informasi tersebut

Kondisi geografis suatu daerah sangat berpengaruh terhadap kegiatan masyarakat yang tinggal di tempat tersebut.

Yono berlibur ke dataran tinggi. Di sana terdapat perkebunan. Selain perkebunan dataran tinggi juga digunakan sebagai tempat objek wisata hutan lindung. Penduduk di sana melakukan bermacam kegiatan.Sekarang bantu Yono menuliskan kegiatan apa saja yang dilakukan penduduk setempat.

71Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar yang ada di sebelah kiri• Siswa menuliskan kegiatan yang sedang di lakukan sesuai gambar

Cocokan gambar dengan pernyataan di bawah ini!

Petani menanam padi

Kegiatan Penduduk Desa

1. 2.3.4.5.

Petani menanam sayur

Petani memetik teh

72 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Menggembala Sapi

Petani Memetik Buah

Masih ingatkah kamu dengan konsep pengembalian uang belanja?

Ayo kita coba menghitung pengembalian uang dengan menggunakan kalkulator

Lakukan ini di depan kelasSalah satu dari kalian menjadi penjaga kantinLakukan dengan bergantian peran!

Hitung menggunakanan kalkulator

Tulis dalam tabel hasil hitungan pengembalian tersebut!

• Siswa bermain peran sebagai penjual dan pembeli• Siswa menghitung pengembalian uang dengn menggunakan alat

hitung kalkulator

73Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membaca langkah langkah membuat hewan berkaki dua• Siswa menyiapkan plastisin sebagai bahan bahan untuk membuat

burung• Siswa membentuk burung

Keragaman suku bangsa di Indonesia.Indonesia pun kaya dengan keragaman faunanya Ayo kita buat hewan.Buatlah hewan berkaki dua. Sebelumnya mari kita siapkan bahan untuk membuat burung

Perhatikan langkah langkah membuat burung 1. Sediakan bahan berupa plasticin 2. Lembekan bahan tadi dengan cara di remas remas sehingga mudah di bentuk. 3. Bagi plastisin menjadi 3 bagian masing masing bagian terdiri dari bagian 4. Bentuklah bagian tersebut membentuk kepala, badan dan kaki

Harga satuan barang

Jumlah harga barang yang di

beli

Uang yang dibayarkan Pengembalian

Permen 500 2 permen = 1000 5000 4000

74 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

.......

....... .......

.......

Sekarang coba urutkan langkah langkah pembuatan hewan berkaki 2 sesuai gambar tulis urutannya!

• Siswa mengurutkan gambar langkah langkah membuat burung

• Siswa membaca teks tentang melihat pelangi• Siswa menjawab pertanyaan dari guru secara lisan

75Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mencari informasi dari guru atau orangtua • Siswa menuliskan informasi itu • Siswa menceritakan di depan kelas

Melihat pelangi

Kapan kita bisa lihat pelangi?Pelangi bisa terlihat ketika matahari bersinar saat hujan turunTapi posisi matahari juga harus cukup rendah di kaki langit dan berada di belakangmu

Matahari, matamu dan pusat busur pelangi harus beradda da-lam satu garis lurus.

Carilah informasi dari orangtua dan gurumu

Ceritakan kapan pelangi muncul

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………........

76 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pernyataan Benar Salah

1. Pelangi terlihat di saat hujan deras

2. Posisi matahari lebih rendah di kaki langit

3. Matahari berada di depanmu punggung.

4. Matahari, matamu dan pusat busur pelangi harus berada dalam satu garis lurus

1. Apa yang telah kamu tahu dari pelajaran ini?

2. Bagaimana sikapmu terhadap perbedaan suku bangsa?

Diskusikan dengan temanmu apakah pernyataan di bawah ini benar atau salahBerilah tanda (√ ) pada pernyataan yang benar di bawah ini.

• Siswa mendiskusikan salah atau benar pernyataan yang ada dalam tabel

• Siswa memberi tanda (√) pada pernyataan yang benar di dalam tabel tersebut

77Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian

1. Penilaian pengetahuanLembar kerja menjawab pertanyaan dalam teks dinilai dengan angka

2. Daftar periksa untuk kegiatan bermain di kolam

3. Rubik penilaian membuat prakarya hewan dari plastisin

No KriteriaKetercapaian

Ya Tidak

1 Siswa memberi tanda centang kolom benar pada pernyataan yang mer-upakan proses terjadinya pelangi.

2 Siswa memberi tandacentang pada kolom salah pada pernyataan yang bukan merupakan proses terjadinya pelangi

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1Siswa mampu mengerjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sem-purna

2Siswa terlihat aktif dalam membuat prakarya

3Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4Siswa dapat menjelaskan proses pembuatan burung dari plastisin dengan mudah dipahami

Kerjasama dengan orang tua Siswa meminta orangtua untuk men-ceritakan perbedaan suku bangsa di keluarga

78 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 4

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama

dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI4.4 Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama wdan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-hari

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

4.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia

4.2.2. Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

IPA

Kompetensi Dasar3.3. Mengidentifikasijenis_jenis energi

yang ada di sekitar4.3. Membuat kliping benda yang

menghasilkan sumber bunyi.

Indikator3.3.1 Menyebutkan contoh energi gerak.4.3.1 Membuat daftar sumber-sumber

bunyi yang ada di lingkungan

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 4

79Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 4

Fokus PembelajaranPPKn, IPS, IPA Indikator

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi.

IPA3.3.1. Menyebutkan contoh energi gerak.4.3.1. Membuat daftar sumber-sumber bunyi yang ada di lingkungan

Media dan Alat Pembelajaran.• Buku teks• Gambar rumah, pakaian, tari daerah, gambar kegiatan pendudukLangkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu suku bangsa.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

80 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Siswa mengamati gambar keanekaragaman suku Indonesia

• Siswa menuliskan benar atau salam pada pernyataan yang tersedia

Indonesia memiliki sekitar beragam suku bangsa dan bahasa daerah.Suku bangsa tersebut menyebar di seluruh nusantara, dari Sabang sampai Merauke.

Tanyakan pada temanmu mengenai suku bangsa orang tuanya.Kemudian, tulislah laporannya dalam tabel berikut.

No Orang Tua Suku

Tulislah benar atau salah terhadap pernyataan dalam tabel berikut!

81Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menuliskan contoh sikap saling menghargai antar suku bangsa pada tempat yang sudah disediakan

• Siswa diarahkan untuk berlatih menulis dengan urutan yang tepat, menggunakan huruf besar dan tanda baca yang benar.

No Pernyataan Benar/Salah

1

2

3

4

5

Theo bermain bersama sama dengan Komang

Siti suka menyombongkan sukunya di depan teman teman

Yono mengolok ngolok temannya yang beda suku bangsa

Manuel tidak mau bergaul dengan orang dari luar daerahnya

Tuti belajar tari kecak

Tulislah contoh sikap saling menghargai antar suku bangsa !

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

.............................................................................

82 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Dataran rendah adalah dataran yang memiliki ketinggian 0 sampai 200 m dari permukaan laut.Lokasi yang datar menyebabkan daerah ini berkembang.

Umumnya dataran rendah dijadikan sebagai tempat pemukiman penduduk, membangun pabrik, perkantoran dan jalan raya. Ini menjadikan keanekaragaman aktivitas penduduk.daerah dataran rendah menjadi pusat ekonomi penduduk

• Siswa menyimak gambar dataran rendah• Siswa menyimak penjelasan guru tentaang dataran rendah

• Siswa mencari beberapa contoh kegiatan di daerah dataran rendah • Siswa menuliskan contoh tersebut pada tempat yang sudah disediakan

Gambar 1.8 Gambar kegiatan masyarakat di dataran rendah (di kota)

Siti dan temannya sedang membahas jenis kegiatan yang di lakukan masyarakat di daerah dataran rendah.Dia mengajak kamu untuk membantu menuliskannya

Tulislah kegiatan yang di lakukan di dataran rendah!

83Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menuliskan kegiatan masyarakat sesuai gambar yang telah diamati di samping kiri.

• Siswa mengamati gambar • Siswa memasangkan gambar tersebut dengan pernyataan pernyataan

di samping kiri.

Kegiatan masyarakat di dataran rendah1. Bekerja di pabrik2.3.4.5.

Tulislah kegiatan-kegiatan masyarakat sesuai dengan gambar!

84 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pasangkaan pernyataan sebelah kiri dengan memilih gambar di sebelah kanan.

1. Kegiatan bercocok tanam.

2. Orang yang menanam padi

3. Tempat menanam jagung dan ketela

• Siswa mengamati gambar • Siswa memasangkan gambar tersebut dengan pernyataan pernyataan

di samping kiri.

4. Tempat padi ditanam

5. Tempat orang bekerja menghasil kan barang

85Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar aktifitas di daearah pantai• Siswa memasangkan gambar aktifitas kegiatan di pantai dengan

pernyataan yang ada di sebelah kanannya

Theo pergi berlibur ke pantai. Dia melihat berbagai aktifitas di sepanjang pantai.Aktifitas apa sajakah yang ada di pantai?

Tulislah aktifitas yang dilakukan penduduk di pantai!

Panen udang di tambak

86 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kamu telah mengetahui tentang energi gerakSiti dan Komang sedang mengamati perubahan energi gerakGaya dan gerakan terkait dengan energi. Gaya merupakan tarikan atau dorongan yang dapat menggerakan benda.Bantulah mereka mencari contoh perubahan energi gerak

Berilah tanda (√) pada contoh pernyataan perubahan energi gerak!

No. Pernyataan Perubahan energi gerak

Bukan perubahan

1. Kipas angin bergerak

2.

Batu yang terlon-tar ketika dilem-parkan dengan

katapel

3. Air mendidih keti-ka di panaskan

4.

Kincir air bergerak ketika air

menimpa kincir itu

5. Jemuran kering terkena matahari

• Siswa membaca pernyataan pernyataan yang ada di kolom sebelah kiri

• Siswa memberi tanda (√ ) pada contoh pernyataan perubahan energi gerak

87Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa

1. Apa yang telah kamu pelajari hari ini?

4. Apa saja kegiatan masyarakat di daerah dataran tinggi?

2. Apa yang menjadi penyebab timbulnya perpecahan antar suku?

3. Bagaimana caranya menjaga kerukunan antar suku bangsa?

Penilaian

1. Penilaian Sikap

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

88 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Daftar lembar penilaian menuliskan benar atau salah pada pernyataan tentang menghormati keberagaman suku bangsa.

3. Daftar lembar penilaian menuliskan benar atau salah pada pernyataan tentang menghormati keberagaman suku bangsa.

No KriteriaKetercapaian

Ya Tidak

1 Siswa menuliskan benar pada kolom benar/salah pada pernyataan meng-hormati keberagaman suku bangsa

2 Siswa menuliskan salah pada ko-lom benar/salah pada pernyataa yang bukan menghormati keberag-aman suku bangsa

MataPelajaran Kriteria Terlihat Belum

Terlihat

IPS

Menuliskan kegiatan masyarakat sesuai gambarMemasangkan per-nyataan dengan gambarMemasangkan pernyataan dengan gambarMenuliskan aktifitas masyarakat di tepi pantai sesuaia gambar

IPA

Memberikan tanda centang pada contoh perubahan energi gerakMemberikan tanda centak pada con-toh yang bukan perubahan energi gerak

Kerjasama dengan orang tua Siswa dengan bantuan orangtua men-cari gambar kegiatan yang dilakukan di daerah pantai.

89Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 5

IPA

Kompetensi Dasar3.4. Mengidentifikasijenis_jenis energi

yang ada di sekitar3.5. Membuat kliping benda yang

menghasilkan sumber bunyi.

Indikator3.2.1.Menyebutkan fungsi mata pada

kehidupan sehari-hari4.2.1. Menceritakan perbedaan saat mata

ditutup dan saat mata terbuka

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

4.4 Menjelaskan kembali masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama wdan ras (SARA) untuk mempertahankan NKRI

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA

dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku

menghargai SARA dalam kehidupan sehari-hari

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 5

90 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 5

Fokus PembelajaranIPA, PPKn

Indikator

IPA3.3.2. Menyebutkan contoh energi gerak.4.3.2. Membuat daftar sumber-sumber bunyi yang ada di lingkungan

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

Media dan Alat Pembelajaran.• Buku teks• Gambar suku bangsa

Langkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu suku bangsa.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

• Siswa mengemukakan pendapat tentang energi gerak berdasarkan pertanyaan

• Siswa menulis pendapatnya di tempat yang sudah di sediakan

91Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Di pembelajaran kemarin kamu sudah mempelajari tentang energi gerak. Masih ingatkah kamu apa yang di maksud energi gerak?

Ungkapkan pendapatmu!

• Siswa mengamati contoh energi gerak yaang ada di sekitaar rumah• Siswa menuliskan hasil pengamatan tersebut.

Amati energi gerak di sekitar rumah kamu. Seperti kipas angin, blender, dan yang lain.

Tulislah hasil pengamatanmu!

Apa yang di maksud gerak?

Bagaimana gerak itu terjadi?

Contoh energi gerak dalam kehidupan sehari-hari1. 2.3.4.5.6.

92 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Perbedaan suku di Indonesia membuat negara kita kaya akan budaya. Suku bangsa tersebar di setiap propinsi di Indonesia. Komang sedang mencari nama suku bangsa dan asal propinsinya.

Bantulah dia mencari tuliskan nama suku dan bahasa nya!

Nama Suku bangsa Provinsi

Batak Toba, Batak Karo, Batak Mandailing, Nias,

dan Simalungun

Sumatera utara

• Siswa menuliskan nama suku bangsa dan asal propinsi di dalam tabel yang sudah disediakan

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa

1. Apa yang kamu tahu dari pelajaran ini?

2. Apa yang kamu lakukan untuk menjaga kerukunan di sekolahmu?

93Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian

1. Penilaian Sikap

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

2. Daftar Lembar penilaian IPA dan PPKn

MataPelajaran Kriteria Terlihat Belum

Terlihat

IPAMenuliskan contoh energi gerak di sekitar rumah

PPKnMenuliskan nama suku dan asal daerahnya

Kerjasama dengan orang tua Siswa menuliskan kejadian kejadian yg diakibatkan dari perbedaansuku, hasil kegiatan ini diperlihatkan kepada guru.

94 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 6

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam

hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

4.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional samapi proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 6

95Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 6

Fokus pembelajaranIPS, Matematika,

Indikator

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi.

Matematika3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator

Media dan Alat Pembelajaran.• Buku teks• Gambar suku bangsa• Kalkulator

Langkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu berbaggai

96 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

kegiatan masyarakat yang tinggal di daerah dataran tinggi.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

Pada pembelajaran yang lalu kamu telah mempelajari macam macam kegiatan yang di lakukan oleh masyarakat. Kita pelajari lagi supaya lebih memahami lagi.

• Siswa mengamati gambar kegiatan yang ada disebelah kiri• Siswa menuliskan nama kegiatan tersebut di kolom yang sudah

disediakan

Manuel tinggal di kota, di kota ramai sekali, banyak orang hilir mudik, di kota juga banyak orang yang bekerja, coba amati kegiatan apa saja yang di lakukan di kota, tulislah hasil pengamatanmu !

97Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar pekerjaan• Siswa memasangkan gambar tersebut dengan pernyataan yang

tersedia

Perhatikan gambar di bawah, kemudian pasangkan gambar tersebut dengan pernyataan yang sesuai!

1. Pak Tarno bekerja sebagai sopir angkot

3. Pak Ahmad bekerja sebagai tukang ojeg

2. Doni bekerja di kantor

4. Nelayan menangkap ikan di lautan

98 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kamu masih ingat tentang konsep pengembalian uang belanja dan menghitung pengembalian uang dengan kalkulator? Supaya kamu lebih memahami konsep tersebut, kerjakan soal berikut hitung dengan menggunakan kalkulator!

1. Komang berangkat ke sekolah naik ojek, ongkos dari rumah ke sekolah Rp. 3.000, komang membayar ongkos sebesar Rp. 5000 berapa uang kembalian yang di terima komang?

2. Manuel membeli pensil warna, harga satu kotak pensil warna Rp. 12.000, manuel membayar dengan uang sebesar Rp. 15.000 beerapa uang kembalian yang diterima manuel?

3. Theo membelli bakso, harga satu mangkuk bakso Rp.6.000, Theo membayar dengan uanag sebesar Rp. 10.000 berapa uang kembalian yang diterima theo?

• Siswa mengerjakan soal tentang konsep pengembalian uang belanja.• Siswa belajar menghitung menggunakan kalkulator.

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa.

1. Apa yang kamu pelajari hari ini?

99Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian Pembelajaran

1. Lembar kerja menyelesaikan soal cerita dinilai dengan nilai angka Lembar mencocokan gambar dinilai dengan nilai angka.

2. Daftar perikasa untuk menghitung menggunakan kalkulator

Kunci Jawaban Evaluasi Subtema 1

1. Pegawai kantor, petani, nelayan dll2. Cabe, kacang kacangan, padi dll3. Dataran rendah4. Mencari ikan, sebagai penjual sopuvenir, penjual ikan,5. Blender, mikser, kipas angin

1. Contoh kegiatan di daerah pantai2. Di daerah dataran rendah3. Sejajar4. Uang kembalian5. Petani

2. Sebutkan kegiatan kegiatan masyarakat di sekelilingmu?

Kriteria Terlihat Belum Terlihat

Mampu mengoperasikan kalkulator dengan baik

Menghitung dengan benar menggunakan kalkutor

100 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Membuat rainbow cake kukusBahan bahan200 gr gula pasir100 gr tepung terigu100 gr maizena6 btr telor1 sdm sp/tbm100 ml santan

Cara membuat1. Mixer gula pasir, telur dan sp selama 15 dengan kecepatan

tinggi, setelah mengembang matikan mixer, lalu masukan terigu, santan, minyak secara bergantian aduk rata dengan spatula.

2. Bagi rata adonan menjadi 6 bagian, kasih masing-masing adonan dengan pasta berbeda, strawberi, grape, melon, or-ange, nanas, dan pewarna bir4u.

3. Siapkan 6 loyang ukuran 20 x 20 cm yang telah diolesi men-tega dan dialasi kertas roti.

4. Masukkan adonan satu persatu rasa/warna.5. Kukus selama 15 menit, angkat dan dinginkan .6. Setelah dingin lapisi kue perlapis dengan buttercream atau

bisa juga kukus jadi satu adonan selapis demi selapis di Loy-ang selama 15 menit (tanpa butter cream)

Selamat mencoba

Proyek

101Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Daftar lembar penilaian menuliskan benar atau salah pada pernyataan tentang menghormati keberagaman suku bangsa.

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1Siswa mampu mengertjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sempurna

2 Siswa terlihat aktif dalam membuat rainbow cake

3 Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4Siswa dapat menjelaskan proses pembuatan rainbow cake dengan mudah dipahami

Penilaian

1. Rubuk penilaian projek membuat cake rainbow

102 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

SUB TEMA 2

GERHANA

103Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 1

PENJASKES

Kompetensi Dasar3.4. Mengetahuikombinasi berjalan

sambil mengambil nafas dalam aktiviitas air secara sederhana

4.4 Mempraktikkan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

Indikator3.4.1. Mencontohkan variasi berjalan

sambil mengambil nafas dalam kegiatan air.

4.4.1. Memperagakan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalamaktivitas air

IPA

Kompetensi Dasar3.3 Mengidentifikasi bentuk-bentuk

energi yang ada di sekitarnya Membuat kliping benda yang menghasilkan sumber bunyi.

4.3 Mendemonstrasikan penggunaan alat yang memanfaatkan energi listrik

Indikator3.2.1. Menyebutkan contoh energi panas.4.3.1. Membuat daftar sumber-sumber

bunyi yang ada di lingkungan

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2 Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis..

Indikator3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana

tentang peristiwa alam

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 1

104 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 1

Fokus pembelajaranPenjaskes, IPA, Bahasa Indonesia

Indikator

Penjaskes 3.4.1 Mencontohkan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam

kegiatan air.4.4.1 Memperagakan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam

aktivitas air.

IPA3.2.1 Menyebutkan contoh energi panas.4.3.1 Membuat daftar sumber-sumber bunyi yang ada di lingkungan

Bahasa Indonesia3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

Media dan Alat Pembelajaran • Gambar berbagai macam gerak renang. • Buku teks

Langkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu Perkembangbiakan

Hewan dan Tumbuhan.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

105Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Sebelumnya kamu sudah memainkan permainan air. Bagaimana baris berbanjar menyusuri kolam. Ayok kita lakukan dengan permainan yang berbeda.

Bermain air memang sangat menyenangakan, bermain air juga bisa membuat badan kita segar. Ayo kita ikuti permainannya!

Dengarkan peraturan bermain air yang di bacakan bapak guru!

1. Berbaris berderet

2. Berpegangan tangan

• Siswa membaca peraturan bermain sebelum melakukan permainan air.

• Siswa mendengarkan peraturan yang di bacakan guru

3. Berjalan ke samping sambil berpegangan tangan menyusuri kolam

106 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Setelah mendengarkan peraturannya ayo lakukan dengan gembira!

Kemukakan bagaimana perasaanmu setelah melakukan permainan tadi!

1. Apa yang kamu rasakan setelah senang melakukan permainan tadi?

2. Apa yang terjadi jika kamu tidak mendengarkan peraturan permainan tersebut?

3. Apakah yang kamu rasakan setelah bermain air?

• Siswa mengungkapkan pendapatnya sesuai dengan pertanyaan yang ada di bawah ini

• Siswa mengamati kegiatan menjemur padi.• Siswa menjawab pertanyaan tentang kegiatan menjemur padi.• Siswa menjawab pertanyaan tentang sumber energi panas.

107Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mencari tahu dengan mengamati gambar tentang energi panas.• Siswa menuliskan manfaat energi panas untuk kehidupan sehari-

hari

Gambar 2.1 Menjemur Padi

Kenapa padi bisa kering?

Sumber energi apa yang membuat padi kering?

Apakah sumber energi panas?

Matahari adalah sumber energi panas yang banyak di manfaat-kan oleh manusia. Selain matahari api listrik dan gesekan pun merupakan sumber energi panas

108 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Theo sedang mencari manfaat matahari, bantulah Theo mencari tahu manfaat energi panas lainnya.

Perhatikan gambar di bawah, tulislah manfaatnya!

Manfaat energi panas matahari

Bacalah pernyataan di bawah ini termasuk pada manfaat energi apa, berilah tanda (√ )

• Siswa memberikan tanda centang pada pernyataan yang benar pada kolom manfaat energi.

109Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar peristiwa alam gerhana bulan.• Siswa menjawab pertanyaan tentang gambar yang diamati

Pernahkah kamu melihat peristiwa ini?

Manfaat energiSumber energi

Matahari Api Listrik

1. Menjemur pakaian √2. Memasak3. Menanak nasi

Gambar 2.2 Gerhana Bulan

Peristiwa apakah yang terjadi pada gambar 2.2 diatas?

110 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kapankah peristiwa pada gambar 2.2 diatas terjadi?

Manuel dan teman temannya sedang mempelajari tentang gerhana bulan. Bersama mereka bacalah teks tentang gerhana bulan!

Gerhana bulan

Gerhana bulan adalah peristiwa tertutupnya sebagian atau keseluruhan wilayah bulan

Bagaimana terjadinya gerhana bulan?

Ini terjadi saat bumi berada diantara matahari dan bulan pada satu garis lurus.

Sehingga sinar matahari tidak bisa mencapai bulan.

Ketika gerhana, bulan tampak berwarna gelap atau merah tembaga, jingga, atau cokelat.

• Siswa membaca informasi tentang peristiwa gerhana bulan.• Siswa mengenal proses terjadinya gerhana bulan.

111Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa bekerja secara berkelompok.• Siswa memberikan tanda centang pada kolom pernyataan peristiwa

gerhana bulan.• Siswa menuliskan hasil diskusi di buku masing-masing.• Masing-masing kelompok menyampaikan hasil diskusi.• Siswa saling memeriksa dan membandingkan hasil pendataan dari

setiap kelompok.

Diskusikan bersama temanmu apakah pernyataan di bawah ini benar atau salah. Berilah tanda √ di kolom benar/salah

Pernyataan Benar Salah1. Gerhana bulan terjadi saat matahari

berada diantara bumi dan bulan.

2. Masuknya bulan ke penumbra bumi bulan nampak tidak bercahaya

3. Bulan masuk ke bayangan umbra bumi tepi bulan menjadi terang

4. Bulan berada diantara bulan dan matahari pada suatu garis lurus

5. Bulan berada di dalam penumbra penumbra kurang dari 2 menit

Gerhana bulan dimulai dengan masuknya bulan ke bayangan penumbra bumi. bulan jadi tampak tidak bercahaya.

Bulan kemudian masuk ke bayangan bumi dan perlahan tepian bulan akan gelap.

Cahaya bulan terlihat semakin sedikit dan terlihat kemerahan di bagian gelapnya. Bulan berada di umbara kurang lebih 2 jam

112 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kamu telah membaca teks tentang gerhana bulan sekarang tu-lislah apa yang kamu ketahui tentang gerhana bulan!

Bacakan cerita yang kamu tulis di depan kelas dengan percaya diri!

Gerhana bulan terjadi…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

• Siswa menceritakan melalui kegiatan menulis cerita peristiwa gerhana bulan.

• Siswa bercerita secara bergantian.• Cerita bisa berdasarkan pada pertanyaan yang ada pada buku.

• Siswa menyimpulkan secara bersama-sama apa yang telah dipelajari.• Siswa menulis manfaat energi panas untuk kehidupan manusia.• Siswa menulis proses terjadinya gerhana bulan.

1. Apa yang telah kamu pelajari hari ini?

2. Apakah energi panas bermanfaat untuk kehidupan manusia? Kenapa?

113Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Kapan terjadinya gerhana bulan? Bagaimana proses terjadinya ?

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1 Siswa mampu mengikuti intruksi permainan di air

2 Siswa terlihat aktif dalam melakukan permainan di air

Penilaian

1. Daftar periksa bermain di air

2. Daftar periksa IPA dan Bahasa Indonesia

No KriteriaKeterangan

Sudah Belum

1 Memberikan tanda centak sesuai antara manfaat energi dengan sumber energi

2 Memberikan tanda centang pada ko-lom benar bila pernyataan itu benar

3 Memberikan tanda centang pada ko-lom salah bila pernyataan itu salah

Kerjasama dengan orang tua

Praktikan bagaimana proses ter-jadinya gerhana di rumah

114 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 2

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

4.2. Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator.

SBDP

Kompetensi Dasar3.1. Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/ plastisin).

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin)

Indikator3.1.1 Menyebutkanlangkah langkah

membentuk hewanberkaki dua dengan media bahan lunak(clay/tanah liat/tepung/plastisin).

4.1.1 Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 2

115Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 2

Fokus pembelajaranIPS, Matematika, SBdP

Indikator

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

Matematika 3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator

SBDP3.1.1 Menyebutkan langkah langkah membentuk hewanberkaki dua

dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin).3.1.2 Menyebutkan langkah langkah membentuk hewan berkaki empat

dengan media bahan lunak(clay/tanah liat/tepung/plastisin).4.1.1 Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak

(clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

Media dan Alat Pembelajaran

116 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Gambar berbagai kegiatan manusia.• Plastisin• Kalkulator• Buku teks

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu jual beli.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

Gambar 2.3 Penjual dan Pembeli sayur

• Siswa mengamati gambar penjual dan pembeli sayur.• Siswa berdiskusi dan menjawab pertanyaan tentang jual beli sayur.• Siswa membaca teks yang menjelaskan tentang jual beli sayur

Apa yang sedang terjadi pada gambar di atas?

Apa peran seorang pembeli?

117Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa berlatih membedakan hasil pertanian dan perkebunan kedalam tabel.

• Siswa menulis jenis hasil pertanian dan perkebunan pada tabel.

Apa peran seorang penjual?

Di mana penjual sayur mendapatkan sayur?

Apa peran petani?

Petani menjual sayur dan ibu membeli sayur memiliki hubungan yang sangat erat.Petani melakukan kegiatan ekonomi, penjual sayur sebagai distributor.Ibu membeli sayuran ke tukang sayur sebagai konsumen.

Yono dan Siti sedang membaca tentang kegiatan ekonomi ternya-ta kegiatan ekonomi bermacam macam diantara nya pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan dan industri.

Sekarang carilah apa saja yanag merupakan hasil kegiatan ekonomi pertanian dan perkebunan

Tulislah dalam tabel berikut!

118 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Hasil pertanian

1. Jagung2. 3. 4. 5.

Hasil perkebunan

1. Teh2. 3. 4. 5.

Siti sedang mengelompokan gambar hasil pertanian dan perkebunan, bantulah Siti mengelompokan gambar.

Perhatikan gambar dan tulis termasuk hasil perkebunan atau pertanian!

• Siswa bekerja secara kelompok.• Siswa menulis kelompok hasil pertanian dan perkebunan sesuai

dengan gambar

119Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa berlatih tentang konsep pengembalian uang.• Siswa berlatih berhitung pengurangan dengan mata uang

menggunakan kalkulator.

Yono sedang berlibur di desa. Dia pergi ke kebun sayuran di sana Yono melihat petani sedang bertransaksi sayur. Ayo kita bantu pak tani menghitung uang pengembalian jualan sayurnya.

Perhatikan gambar, kemudian tulislah uang pengembalian dari penjual!

120 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Harga Sayuran Pemberian Uang Kembalian

Rp. 50.000

Pernahkah kamu pergi ke peternakan, ada hewan apa saja disana? Adakah hewan berkaki empat.Ayo kita membuat patung hewan yang berkaki empat.

Membuat kucing

• Siswa mengenal jenis hewan berkaki .• Siswa berlatih membuat patung hewan berkaki empat.• Siswa menyiapkan bahan dan alat berupa plastisin

121Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menceritakan kembali pelajaran hari ini.• Siswa menulis kembali tentang kegiatan ekonomi• Siswa menulis hal-hal yang belum.

Gambar 2.4 Kucing

1. Yang telah di pelajari hari ini adalah…..

2. Apakah kegiatan ekonomi di pengaruhi oleh keadaan daerah?

3. Adakah hal lain yang ingin kamu ketahui? Sebutkan!

122 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1Siswa mampu mengerjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sempurna

2 Siswa terlihat aktif dalam membuat prakarya

3 Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4Siswa dapat menjelaskan proses pembuatan burung dari plastisin dengan mudah dipahami

Penilaian

1. Lembar kerja IPS dan matematika dinilai dengan angka2. Daftar periksa membuat hewan berkaki empat dari plastisin

Kerjasama dengan orang tua

Siswa mencari contoh kegiatan ekonomi yang ada di sekitar tem-pat tinggal.

123Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 3

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis

Indikator3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana

tentang peristiwa alam

PPKn

Kompetensi Dasar3.44 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA

dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai

SARA dalam kehidupan sehari-hari

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 3

124 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 3

Fokus pembelajaranBahasa Indonesia, PPKn, Matematika

Indikator

Bahasa Indonesia3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari

hari

Matematika 3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator.

Media dan Alat Pembelajaran• Buku teks• Gambar tempat ibadah

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu gerhana .• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

125Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Gambar peristiwa apakah di atas?

Kapan peristiwa itu terjadi?

Kamu sudah mempelajari gerhana bulan sekarang kita mempelajari gerhana matahari

Gambar 2.5 Gerhana Matahari

• Siswa mengamati gambar gerhana matahari.• Siswa mengidentifikasi kejadian pada gambar.• Siswa menjawab pertanyaan tentang peristiwa gerhana matahari.

• Siswa membaca teks tentang gerhana matahari.• Siswa menjawab pertanyaan guru secara lisan mengenai teks tentang

gerhana

126 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Bersama Theo dan teman teman kita baca teks tentang gerhana matahari di bawah ini

Gerhana Matahari

Gerhana matahari adalah suatu peristiwa di siang hari yang terang perlahan menjadi gelap karena sinar matahari tertutup oleh bulan.

Gerhana terjadi ketika matahari berada di suatu garis lurus dengan bulan dan bumi

Bayangan bulan jatuh ke permukaan bumi sebagai akibat bulan yang menghalangi sinar matahari menuju bumi. saat itulah gerhana matahari terjadi.

Ada tiga macam gerhana matahari yaitu

Gerhana matahari total, gerhana matahari cincin, dan gerhana matahari sebagian

1. Apa yang di maksud gerhana matahari?

2. Bagaimana proses gerhana terjadi?

• Siswa menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan peristiwa gerhana matahari.

127Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Ada berapa macamkah gerhana matahari? Sebutkan!

• Siswa mencari informasi tentang peristiwa gerhana matahari.• Siswa menulis tentang terjadinya gerhana matahari.• Siswa menulis tentang macam-macam gerhana matahari.

Komang dan Siti sedang mencari informasi tentang gerhana matahari total, gerhana matahari cincin, gerhana matahari se-bagian, ayo bantu mereka mencari informasi.

Carilah informasi di buku atau di internet!

Gerhana matahari total terjadi……….

Gerhana matahari cincin terjadi……….

128 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Gerhana matahari cincin sebagian……….

Theo dan teman teman asyik berdiskusi tentang gerhana matahari, mereka berdiskusi bersama, mereka rukun meskipun ada perbedaan, salah satunya perbedaan beragama ayo cari tahu ada berapakah agama yang diakui di Indonesia !

Tulislah agama apa saja yang diakui di indonesia!

1. ..........................................................2. ..........................................................3. ..........................................................4. ..........................................................5. ..........................................................6. ..........................................................

• Siswa mencari tahu agama yang ada di Indonesia• Siswa menuliskan agama yang ada di Indonesia

129Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar tempat ibadah • Siswa menulis nama tempat ibadah sesuai dengan gambar.• Siswa mengamati contoh penyebab terjadinya perselisihan umat

beragama.

Keenam agama yang diakui di Indonesia memiliki tempat ibadahnya masing masing. Apa saja itu ?

Tulislah nama tempat ibadah sesuai dengan gambar

Kelenteng

130 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Dari keberagaman terebut sering muncul masalah masalah yang tidak. Manuel sedang mencari masalah apa saja yang biasanya muncul akibat beragamnya agama.

Bantulah Manuel menuliskan masalah tersebut.

Penyebab munculnya perselisihan antar umat beragama

1. Menganggap ajaran agama sendiri lebih benar

2. .......................................................3. .......................................................4. .......................................................5. .......................................................

131Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Perselisihan umat antar umat beragama akan menimbulkan berkurangnya rasa persatuan dan kesatuan

Amati gambar di bawah ini, berilah tanda (√ ) pada gambar yang menunjukan perselisihan antar umat beragama

• Siswa mengamati gambar perselisihan antar umat beragama.• Siswa mengenala peristiwa perselisihan antar umat beragama• Siswa memberi tanda centang pada gambar yang menunjukan

perselisihan aantar umat beragama.

.......

.......

.......

.......

132 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Manuel di suruh ibu menjaga toko, ada pembeli yang membeli telur, membeli terigu, dan kue untuk hari ray, dia bingung un-tuk memberikan uang kembaliannya kepada pembeli. Ayo bantu Manuel menghitung uang kembalian!

Kerjakan soal berikut ini

• Siswa berlatih mengerakan soal pengembalian uang dalam jual beli• Siswa menuliskan hasil kerjaannya pada kolom yang sudah

dikerjakan.

Bu jono membeli telur 3kg, harga 1kg telur Rp. 15.000, bu jono membayar dengan uang Rp.50.000. Berapa uang kem-balian yang di terima bu Jono ?

1.

2. Rika membeli 5kg terigu, harga 1kg terigu Rp. 8.000. Berapakah uang kembalian yang diterima Rika?

3. Harga satu bungkus kue Rp.2.500. Dina membeli kue 3 bungkus, Dina membayar dengan uang Rp. 10.000 berapa uang sisa pembayaran yang harus dikembalikan penjual?

133Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menyimak bacaan tentang penggunaan kalkulator.• Siswa berhitung menggunakan kalkulator.

Ayo kita mencoba menghitung dengan kalkulator, kamu tahu bagaimana menghitung dengan kalkulator?

Ini namanya kalkulator alat menghitung uang

Bagaimana cara menghitung dengan kalkulator?Di kalkulator ada tombol angka, dan tombol ( X )kali, ( + ) tambah, ( - ) kurang, ( = ) Samadengan

Ayo kita mencoba menghitung!

1. Uang yang di bayarkan Dina Rp. 10.000 (lihat tombol angka, kemudian pijit tombol angka 10 empat kali

134 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Harga 3 bungkus kue Rp. 7.500Karena dina membeli 3 kue seharga 7.500 jadi uang dina yanag sepuluh ribu berkurang Jadi pijit tombol lambang kurang dan tekan angka 7.500

3. untuk mendapatkan hasilnya pijit tombol (=) Maka uang pengembalian nya Rp.2.500

(10.000 - 7.500)

Siti, Komang dan Yono pergi ke supermarket mereka membeli mainan yang mereka sukai bantulah mereka menghitung jumlah uang pengembliannya

Kerjakan soal berikut dengan menggunakan kalkulator!

• Siswa mengerjakan soal cerita tentang jual beli.• Siswa berlatih berhitung pengurangan dengan menggunakan

kalkulator.

Siti membeli boneka seharga Rp. 25.000, Siti membayar dengan uang sebesar Rp. 30.000, berapa uang kembalian yang Siti terima?

1.

135Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan perenungan yang ada pada buku siswa.

Yono membeli mobil-mobilan seharga Rp. 55.000, Yono membayar dengan uang sebesar Rp. 60.000. Berapa uang kembalian yang diterima Yono?

Komang membeli perahu mainan seharga Rp. 34.000, uang yang di bayarkan Komang sebesar Rp. 40.000. Berapakah uang kembalian yang di terima Komang

2.

3.

1. Apa yang dipelajari hari ini?

2. Apakah gerhana matahari itu?

3. Apakah panas matahari bermanfaat bagi manusia?

136 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian

1. Lembar kerja menjawab pertanyaan dalam teks dinilai denga nilai angka 2. Penilaian sikap

3. Lembar kerja menyebutkan penyebab munculnya perselisihan antar umat beragama dinilai dengan nilai angka

4. Lembar kerja menyelesaikan soal matematika dinilai dengan nilai angka

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

Kerjasama dengan orang tua

Siswa bersama meminta orang tua menceritakan peristiwa gerhana matahari.

137Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 4

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam

hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.1.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam aspek keruangan , konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis..

4.2 Indonesia Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1. Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1. Menceritakan teks sederhana tentang

peristiwa alam

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang

muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA

dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku

menghargai SARA dalam kehidupan sehari-hari

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 4

138 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 4

Fokus PembelajaranIPS, Bahasa Indonesia, PPKn

Indikator

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.1.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam aspek keruangan, konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

Bahasa Indonesia3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam.

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

139Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Di pembelajaran sebelumnya kamu sudah mengetahui kegiatan yang di lakukan di daerah pegunungan, sekarang ayo kita cari-informasi kegiatan penduduk di pantai.

• Siswa mengamati gambar aktifitas penduduk di derah pantai• Siswa menjawab pertanyaan berdasarkan gambar yang telah diamati

Amatilah gambar dibawah ini!

Kegiatan apa saja yang ada di gambar ?

Apa yang di lakukan nelayan?

Apa yang di lakukan penjual ikan?

Gambar 2.6 Aktifitas Penduduk Pantai

Apa yang di lakukan pembeli ikan?

140 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Setiap kegiatan ada pembeli ada penjual dan ada penghasil itu dinamakan kegiatan ekonomi

Ada tiga hal dalam kegiatan ekonomi : produksi, distribusi dan konsumsi

Komang dan Yono sedang mencari informasi contoh kegiatan yang termasuk kegiatan produksi, bantulah dia mencarikan informasi Lihatlah gambar apakah termasuk kegiatan produksi , distribu-si atau konsumsi tulis di kolom sebelahnya!

• Siswa mencari informasi contoh kegiatan produksi.• Siswa menuliskan jenis kegiatan produksi, distribusi atau konsumsi

di kolom yang tersedia dengan memperhatikan gambar yang ada di sebelahnya.

141Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membaca kalimat, kemudian menentukan termasuk jenis kegiatan konsumsi produksi atau distributor pada kalimat tersebut

• Siswa mengisi kolom yang tersedia

Komang masih bingung kegiatan konsumsi produksi dan distri-busi. Bantu dia dengan cara mengisi titik titik di bawah ini!

1. Ibu membeli apel di tukang buah, Ibu melakukan kegiatan Tukang buah melakukan kegiatan

2. Pak tani menanam sayur, tukaang sayur membeli sayur ke pak tani. Pak tani melakukan kegiatan Tukang sayur melakukan kegiatan

142 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Siti sedang mengamati gambar tempat ibadah, dia ingin mengetahui tempat yanag digunakan untuk beribadah, ayo kita bantu Siti untuk mengetahui tempat ibadah yang di gunakan setiap agama

Pasangkan gambar tempat ibadah dengan pernyataan di samping dengan menarik garis !

• Siswa mengamati gambar tempat ibadah• Siswa mencocokan pernyataan dengan garis pada gambar tempat

ibadah

1. Tempat ibadah agama islam

2. Tempat ibadah agama Kristen

143Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati gambar sebuah peristiwa• Siswa menulis pendapat mereka mengenai gambar tersebut

3. Tempat ibadah agama Hindu

Amatilah gambar di bawah ini, benarkah tindakan yang mereka lakukan?

Alasanmu:

Alasanmu:

144 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Alasanmu:

Ternyata ketika gerhana matahari, kita tidak boleh melihat langsung dengan mata kita kenapa ya?

Baca teks di bawah ini kemudian jawablah pertanyaannya!

• Siswa bercerita tentang peristiwa gerhana matahari.• Siswa menceritakan peristiwa gerhana matahari.• Siswa menjawab pertanyaan dari cerita peristiwa gerhana matahari.

Melihat gerhana matahari bisa merusak mata

Gerhana matahari adalah peristiwa alam yang menakjubkan. Meskipun begitu ketika terjadi gerhana matahari kamu tidak boleh melihat peristiwa itu dengan mata langsung.Kenapa demkian?

Ketika gerhana matahari terjadi kita tidak oleh melihatnya dengan mata telanjang, karena akan mengakibatkan retina matamu rusak dan mengakibatkan kebutaan. Saat gerhana gelombang radiasi yang sangat tinggi akan terpancar dari sinar matahari.

145Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Jika gelombang itu sampai ke mata, akan menyebabkan kerusakan sel sel peka terhadap cahaya (yaitu sel batang dan sel kerucut) yang ada di retinamu. Untuk menghindarinya, kamu bisa memakai kacamata yang didesain khusus untuk mengamati gerhana mata. Atau memakai film negatif dan memasangnya tepat di kedua matamu

Jawablah pertanyaan berikut!

1. Kenapa kita tidak boleh melihat langsung saat terjadi gerhana matahari?

2. Apa yang harus kita gunakan untuk menghindari mata dari gelombang radiasi?

3. Jika gelombang radiasi sampai ke mata akan menyebabkan apa?

146 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Lengkapilah teks rumpang di bawah ini!

Gerhana Matahari Retina

Kebutaan

Gelombang Radiasi Kacamata

adalah peristiwa alam yang menakjubkan. Meskipun begitu ketika terjadi gerhana matahari kamu tidak boleh melihat peristiwa itu dengan mata langsung.

Kenapa demikian?Ketika gerhana matahari terjadi kita tidak oleh melihatnya dengan mata telanjang, karena akan mengakibatkan matamu rusak dan mengakibatkan . Saat gerhana gelombang radiasi yang sangat tinggi akan terpancar dari sinar matahari.Jika gelombang itu sampai ke mata, akan menyebabkan kerusakan sel sel peka terhadap cahaya (yaitu sel batang dan sel kerucut) yang ada di retinamu. Untuk menghindarinya, kamu bisa memakai yang didesain khusus untuk mengamati gerhana mata. Atau memakai film negatif dan memasangnya tepat di kedua matamu

• Siswa memasangkan kata yang tersedia ke teks rumpang.• Siswa memilih kata yang tepat untuk mengisi kolom yang kosong

dengan memilih kata kata yang telah tersedia

147Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan pelajaran yang di pelajari hari ini

1. Bagaimana kegiatan ekonomi berlangsung?

2. Bagaimana sikapmu ketika melihat temanmu sedang menjelek jelekan agama lain?

Penilaian

1. Lembar kerja mengamati gambar dan menuliskan jenis kegiatan dinilai dengan nilai angka

2. Lembar kerja mencocokan gambar dinilai dengan nilai angka3. Penilaian sikap

4. Lembar kerja mengisi titik titik pada teks rumpang dinilai dengan nilai angka

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

Kerjasama dengan orang tua

Siswa mendiskusikan contoh perselisihan dari perbedaan agama

148 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 5

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam

hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia

dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.1.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam aspek keruangan , konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 5

149Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Fokus PembelajaranIPS, Matematika

Indikator

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia.

4.1.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam aspek keruangan , konektivitas antar ruang, perubahan dan keberlanjutan pada aspek, sosial, ekonomi, budaya dan pendidikan pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

Matematika 3.2.1 Menjelaskan konsep pengembalian uang dalam proses jual beli.3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli.4.2.1 Bermain peran proses jual beli dengan pengembalian uang.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator.

Media dan Alat Pembelajaran• Kalkulator• Buku teks• Gambar kegiatan jual beli

Pembelajaran 5

150 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu gerhana• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar gerhana

Masyarakat pedesaan pada umumnya bekerja dalam bidang ber-cocok tanam, kegiatan bercocok tanam di sebut bertani. Orang yang melakukan kegiatan bercocok tanam di sebut petani. Seo-rang petani menekuni pekrjaanya dalam bidang pangan.

Yono sedang mengumpulkan kegiatan yang di lakukan mas-yarakat, ayo bantulah Yono menuliskan kegiatan yang ada!

• Siswa mengamati gambar kegiatan yang dilakukan masyarakat • Siswa menuliskan nama kegiatan tersebut dikolom yang sudah

disediakan.

151Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa memperhatikan gambar kegiatan petani• Siswa menuliskan kegiatan yang ada digambar tersebut pada kolom

yang sudah disediakan

Perhatikan gambar berikut!pilihlah jawabannya di kotak bawah!

Kegiatan petani di sawah

152 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengerjakan soal latihan • Sisa berlatih menghitung dengan menggunakan kalkulator

1. Pak Hendro mengangkut 5 karung jagung, ongkos satu karung jagung Rp. 3000 jika pak Hendro membayar dengan uang sejumlah Rp. 20.000, berapa uang kembalian yang diterima pak Hendro?

153Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari

2. Pak selamat membeli pupuk sebanyak 3kg, harga pupuk 1 kg nya Rp. 5000, berapa uang yang di bayarkan Pak Selamat, jika uang pengembaliannya sebesar Rp. 5000

1. Apa yang telah kamu pelajari hari ini?

2. Materi tentang apa yang paling kamu pahami?

Penilaian

1. Lembar kerja ips dinilai dengan angka2. Lembar kerja matematika dinilai dengan angka

Kerjasama dengan orang tua

Siswa mengerjakan soal matematika menggunakan kalkulator di bantu orang tua

154 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 5

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul

dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam

kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA

dalam kehidupan sehari-hari

IPA

Kompetensi Dasar3.4 Mengidentifikasi bentuk-bentuk

energi yang ada di sekitarnya 4.3 Membuat kliping benda yang

menghasilkan sumber bunyi.

Indikator3.2.1 Menyebutkan contoh energi panas.4.3.1 Membuat daftar sumber-sumber

bunyi yang ada di lingkungan

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 6

155Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 6

Fokus PembelajaranPPKn, IPA

Indikator

PPKn 3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

IPA3.2.1 Menyebutkan contoh energi panas.4.3.1 Membuat daftar sumber-sumber bunyi yang ada di lingkungan

Perbedaan suku bangsa dan agama sering menimbulkaan perse-lisihan, hal ini disebabkan karena kesalahpahaman.Tulislah contoh yang menimbulkan kesalahpahaman dalam per-bedaan beragama!

• Siswa menuliskan contohkejadian akibart kesalahpahaman dalam perbedaan beragama

156 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Hal yang menimbulkan kesalahpahaman dalam perbedaan beragama:

1. Mengejek cara beribadah agama orang lain2. 3. 4. 5.

Matahari dan api merupakan sumber energi panas. Coba carilah contoh peralatan yang merupakan perubahan dari sumber energi listrik ke energi panas!

Peralatan listik yang mengubah listrik menjadi enargi panas:

1. Setrika listrik 2. 3.

• Siswa mengamati gambar sumber energi• Siswa menulis sumber energi dan energi yang dihasilkan pada gambar

157Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Amati gambar sumber energi di bawah ini. Coba tuliskan energi apa yang di hasilkan

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari• Siswa menceritakan kembali pelajaran hari ini

Sumber ……..Energi yang di hasilkan energi…….

Sumber ……..Energi yang di hasilkan energi…….

Sumber ……..Energi yang di hasilkan energi…….

1. Apa yang telah kamu pelajari hari ini?

2. Apakah kamu sering memanfaatkan energi panas ?

158 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian

1. Penilaian Sikap

2. Lembar kerja Ipa dinilai dengan angka3. Evaluasi dinilai dengan angka

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

Kerjasama dengan orang tua

Siswa mendengarkan cerita tentang perselisihan yang diakibatkan dari perbedaan agama kemudian menuliskan ringkasan cerita tersebut

159Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kunci jawaban Evaluasi Subtema 2

1. Matahari, Api2. Menjemur pakaian, dll3. Sumber energi panas api4. Peristiwa tertutupnya matahari oleh bulan5. Pada siang hari

1. Mesjid 2. Klenteng3. Vihara4. • Saling menghormati terhadap pemeluk agama • Tidak mengejek cara beribadah agama lain • Tidak mencela agama lain • Menghormati agama lain yang sedang melaksanakan ibadah • Menjaga toleransi beragama

• Siswa mendengarkan penjelasan tentang pembuatan hiasan dinding.• Siswa menyiapkan bahan bahan yang diperlukan.• Siswa membaca langkah langkah membuat hisasan dinding.• Siswa menyiapkan bahan dan alat berupa plastisin dan triplek

sebagai alas• Siswa mulai membuat hiasan dinding dari plastisin dengan bimbingan

guru

160 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Buatlah sebuah hiasan dinding

Membuat hiasan dinding

Bahan dan alat1. Plastisin2. Triplek

Cara membuat1. Ambilah segenggam plastisin ratakan dengan cara menekan

dengan tangan atau papan.2. Gambarlah pola yang kamu inginkan pada selembar kertas3. Bentuklah plastisin menyerupaia pola4. Tempelkaan pola pola itu di atas plastisin yanag tadi sudah

di ratakan

Selamat mencoba

Kamu sudah mempelajari pelangi, nah sekarang ayo kita berkreasi membuat cake rainbow (bolu pelangi)

Proyek

161Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1Siswa mampu mengerjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sempurna

2 Siswa terlihat aktif dalam membuat prakarya

3 Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4Siswa dapat menjelaskan proses pembuiatan burung dari plastisin dengan mudah dipahami

Penilaian

Daftar periksa proyek membuat hiasan dinding

Penilaian proyek

162 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

SUB TEMA 3

PERUBAHAN MUSIM

163Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 1

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2. Menggali informasi teks sederhana tentang

identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis..

4.2 Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.2. Menjawab pertanyaan teks sederhana

peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulisan

4.2.2. Menceritakan kembali teks sederhana tentang peristiwa alam yang terjadi dengan kata kata sendiri di depan kelas menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

IPA

Kompetensi Dasar3.3 Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang

ada di sekitar 4.3 Membuat kliping benda yang menghasilkan

sumber bunyi.

Indikator3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi 4.3.1 Membuat daftar sumber-sumber bunyi

yang ada di lingkungan

PENJASKES

Kompetensi Dasar3.4 Mengetahuikombinasi berjalan

sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

4.4. Mempraktikkan kombinasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air secara sederhana

Indikator3.4.1 Mencontohkan variasi berjalan

sambil mengambil nafas dalam kegiatan air.

4.4.1 Memperagakan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam aktivitas air

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 1

164 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 1

Fokus PembelajaranBahasa Indonesia, IPA, Penjaskes

Indikator

Bahasa Indonesia3.2.2 Menjawab pertanyaan teks sederhana peristiwa alam yang terjadi

dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulisan4.2.2 Menceritakan kembali teks sederhana tentang peristiwa alam yang

terjadi dengan kata kata sendiri di depan kelas menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

IPA3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi 4.3.2 Membuat kliping gambar benda-benda yang menghasilkan bunyi

Penjaskes3.4.1 Mencontohkan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam

kegiatan air.3.4.2 Mencontohkan variasi berjalan sambil mengambil nafas dalam

kegiatan air.

Media dan Alat Pembelajaran• Buku teks• Gambar musim kemarau

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.

165Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu Perubahan musim.

• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar musim hujan dan kemarau.• Siswa menjawab pertanyaan tema gambar.

Indonesia memiliki 2 musim.Musim hujan dan musim kemarau.Setiap musim terjadi perubahan alam yang berbeda.

Gambar 3.1 Musim Hujan Sumber: dokumen pribadi

Gambar 3.2 Musim KemarauSumber: dokumen pribadi

• Siswa mengamati dua gambar perubahan musim• Siswa menyebutkan perbedaan dari kedua gambar tersebut• Siswa menjawab pertanyaan sesuai gambar yang diamati

Bagaimana keadaan tanah pada gambar 3.1?

Bagaimana keadaan tanah pada gambar 3.2?

166 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Apa yang terjadi pada gambar satu?

Apa yang terjadi pada gambar kedua?

Pernahkah kamu merasa heran,Ketika turun hujan, kemudian di saat lain berubah menjadi kemarau ?Peristiwa apakah itu ?

Coba tanyakan temanmu tentang peristiwa tersebut !

• Siswa bertanya kepada teman tentang peristiwa pada gambar• Siswa membuat daftar pertanyaan sesuai dengan gambar

167Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membaca teks secara bersama sama tentang musim kemarau• Siswa menjaab pertanyaan sesuai teks yang dibaca.

Buatlah kartu Tanya, kemudian suruh temanmu menulis jawabannya!

Bagaimana kondisi

tanah pada gambar di

atas ?

Jawab:

Apa penyebab kondisi

tanah pada gambar di

atas ?

Jawab:

Di musim kemarau, menyebabkan sawah kekeringan.Sumber air berkurang, air bersih terbatas.Bahan makanan menjadi sedikit.

Theo tadi sudah melihat kondisi tanah pada musim kemarau, agar lebih tahu lagi tentang musim kemarau Theo membaca sebuah teks ayo kita baca bersama sama!

168 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Musim Kemarau

Indonesia mempunyai dua musim.Musim hujan dan musim kemarau.

Setiap musim memberi manfaat dan pengalaman yang berbeda.

Saat musim kemarau, langit tampak cerah dan udara terasa panas sehingga tubuh mudah berkeringat

Di musim kemarau, matahari bersinar terikTeriknya matahari membantu pakaian yang di jemur cepat

kering.Musim kemarau panjang bisa mengakibatkan

1. Ada berapa musim di Indonesia ?

2. Apa saja musim yang ada di Indonesia?

Jawablah pertanyaan beerikut ini!

• Siswa menjawab pertanyaan tentang jumlah musim di Indonesia.

169Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mengamati ciri-cirimusim kemarau pada gambar.• Memasangkan gambar dengan pernyataan di sampingnya dengan

cara menarik garis

3. Bagaimanakah keadaan udara pada musim kemarau?

4. Mengapa tubuh kita mudah sekali berkeringat pada musim kemarau?

Pasangkaan gambar di bawah ini dengan pernyataan di sampingnya dengan cara menarik garis

Di musim kemarau pasokan air berkurang

Di musim kemarau daun berguguran

170 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Udara terasa sangat panas.

Di musim kemarau pa-sokan air berkurang

Banyak debu tertiup angin

Di sekelilingmu kamu sering mendengar suara motor dan mobil bunyi klakson dan orang berteriak.

Dari mana asalnya bunyi?

• Siswa membaca teks tentang bunyi

171Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membaca teks tentang bunyi

Bunyi

Bunyi adalah bentuk energi yang dapat didengar.

Bunyi dihasilkan oleh benda yang bergetar

Benda yang bergetar tersebut di sebut sumber bunyi

Untuk membuktikan bahwa bunyi berasal dari benda yang ber-getar Mari kita coba 1. Ambilah penggaris plastic2. Letakan setengah penggaris itu di atas meja, kemudian rekat-

kan dengan selotip3. Tarik ujung penggaris yang menempel di meja kearah bawah,

kemudian lepaskan. Amatilah apa yang terjadi4. Lakukan berulang-ulang!

Apakah penggaris itu menghantarkan bunyi?

Bagaimana menurutmu tentang percobaan tersebut?

172 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Lihat sekelilingmu, tulislah nama benda yang menghasilkan bunyi dan tuliskan dengan cara apa benda itu bisa menghasil-kan bunyi!

Cuaca di luar sangat panas dan banyak debu. Theo bermain ayo kita lihat alat musik apa saja yang dimainkan Theo dan bagaimana cara menghasilkan bunyi. Perhatikan gambar di bawah ini, tulis bagaimana cara menghasilkan bunyi!

Nama Benda Cara Menghasilkan Bunyi

1. Gitar Dipetik

• Siswa menulis nama benda yang menghasilkan bunyi yang ada di sekitar mereka

• Siswa menulis nama benda dan cara benda menghasilkan bunyi.

• Siswa mengamati alat musik dan cara bunyi yanag dihasilkan • Siswa menulis bagaimana bunyi dihasilkan berdasarkan gambar

173Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa melakukan permainan gerak di dalam kolam sesuai aturan yang ada pada gambar

• Siswa menjawab pertanyaan mengenai permainkan yanag telah dimainkan

Menghasilkan bunyi dengan cara dipukul

Menghasilkan bunyi dengan cara……….

Menghasilkan bunyi dengan cara……….

Di musim kemarau udara sangat panas sekali, udara panas seperti ini sangat cocok bermain di kolam, ayo kita bermamin di kolam

Dengarkan peraturan bermainnya!

174 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

1. Baris berbanjar di kolam

2. Kemudian berjalan di air, dengan tangan diayunkan bergerak seperti mendayung

Sekarang lakukan permainan itu dengan gembira!

1. Hal apa yang kamu pelajari dalam permainan ini?

2. Apakah permainan ini bisa melatih bernafas saat di dalam air?

175Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

1. Apa yang sudah kamu pelajari pada pembelajaran ini?

2. Apakah hal tersebut berguna dalam kehidupan sehari hari?

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari

Penilaian

1. Lembar kerja menjawab pertanyaan berdasarkan teks dinilai dengan nilai angka

2. Daftar periksa langkah-langakah percobaan membuktikan bunyi berasal dari benda yang bergetar

3. Daftar periksa mempraktikan permainan di kolam

No Kriteria PeniliaianKeterangan

Sudah Belum

1 Siswa melakukan percobaan sesuai dengan langkah langkah percobaan

No Kriteria PeniliaianKeterangan

Sudah Belum

1 Siswa mampu mempraktikan permainan air di kolam

2 Siswa mampu menjelaskan peratur-an dalam permainan tersebut

176 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kerjasama dengan orang tua

Siswa di bantu orang tua mencari contoh benda yang menghasilkan bunyi

177Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 2

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul

dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam

kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA

dalam kehidupan sehari-hari

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian uang

dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian uang

dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2 Menggali informasi teks sederhana

tentang identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Indonesia Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana

tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana

tentang peristiwa alam

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 2

178 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 2

Fokus PembelajaranPPKn, Matematika, Bahasa Indonesia

Indikator

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

Matematika3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator.

Bahasa Indonesia3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

Media dan Alat Pembelajaran• Gambar musim kemarau• Gambar suku bangsa, umah adat.• Buku teks

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu Kegiatan Jual

179Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Beli.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar musim hujan dan kemarau.• Siswa menjawab pertanyaan tema gambar.

Betapa besarnya anugerah yang diberikan Tuhan kepada negeri kita, Indonesia mempunyai dua musim. Indonesia memiliki macam-macam budaya, ayo kita cari tahu lebih jauh!

Amati gambar di bawah ini!

Gambar 3.1 Keragaman Budaya IndonesiaSumber : http://ayuarman.net/

1. Apa yang kamu ketahui tentang gambar diatas?

2. Apakah pakaian adat yang mereka gunakan sama? Jelaskan!

180 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Apakah rumah adat yang kamu lihat sama? Jelaskan

4. Apa lagi yang kamau ketahui tentang budaya Indonesia ?

Di luar hujan deras, Manuel dan Yono tidak bisa main di luar, mereka diam di kelas sambil membaca budaya yang ada di Indonesia. ternyatta budaya Indonesia beragam. Apakah teman kelasmmu mempunyai kebudayaan yang beragam ?

Tanyakan kepada temanmu untuk mencari informasi keberagaman budaya!

Setelah mendapatkan informasi diatas jawablah pertanyaan berikut:

No. Nama Siswa Daerah Asal Rumah Adat Nama Tarian

1 Siti Jawa Barat Kasepuhan Jaipongan

181Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

1. Apakah kalian beerasal dari daerah yang sama?

2. Apakah kalian memiliki ciri daerah yang sama?

Siti dan Manuel berasal dari daerah yang berbeda, Siti berasal dari jawa barat sementara Manuel berasal dari Papua. Terdapat perbedaan fisik antara mereka. Sekarang tulislah perbedaan yang terdapat pada teman sekelasmu !

Nama Ciri Fisik

Siti Rambut cenderung lurus, mata bulat, hidung pesek, kulit kuning langsat.

• Siswa mengenal ras yang terdapat di Indonesia beserta ciri pada guru dan teman di kelas.

• Siswa menulis ras dan ciri fisik pada tabel.

182 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Ternyata setiap daerah mempunyai ciri khas yang berbeda- beda, ciri khas tersebut di sebut ras. Di indonesia terdapat em-pat ras, apa saja itu?

Tuliskan ras yang terdapat di Indonesia beserta ciri nya guru dan temanmu!

Ras Ciri Fisik

Cuaca sangat membuat Siti dan Theo haus, mereka membeli es campur, bakso dan es kelapa muda Ayo kita hitung berapa uang kembalian Siti?Kerjakanlah soal cerita berikut!

Siti membeli 5 bungkus es campur , harga satu bungkus nya es Rp.5.000, Siti membayar dengan uang Rp. 30.000. Berapa uang kembalian yang diterima dina?

1.

• Siswa berlatih mengembalian uang dalam jual beli • Siswa menyelesaikan soal cerita

183Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Siti membeli 2 mangkuk bakso. Harga satu mangkuk bakso Rp.12.000. Siti membayar dengan uang Rp.50.000. Berapa uang kembalian yang diterima Siti?

Theo membeli 3 bungkus es kelapa muda, harga satu bungkus es kelapa muda Rp. 3.000. Berapa uang kem-balian yang diterima Theo?

2.

3.

• Siswa mengamati gambar kekeringan.• Siswa menjawab pertanyaan berdasarkan gambar yang telah diamati

Pernahkah kamu mengalami kekeringan?Kekeringan terjadi karena kemarau yang panjang.Coba perhatikan gambar berikut

1 2

184 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3 4

Tulislah kejadian gambar di atas dengan menggunakan kata kata mu sendiri!

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

• Siswa mengamati gambar kekeringan.• Siswa menulis kejadian pada gambar dengan menggunakan kata-

kata sendiri.

185Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Ceritakan kembali hasil tulisanmu di atas di depan kelas!

• Siswa menceritakan isi tulisan didepan kelas tentang gambar kekeringan.

• Siswa menulis kalimat dengan menggunakan kata kata yang berkaitan dengan musim kemarau.

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari.

Buatlah kalimat dari kata berikut!

1. Udara………………………………………………………………………..2. Musim kemarau………………………………………………………………………..3. Kekeringan……………………………………………………………………….4. Matahari ……………………………………………………………………….5. Debu ……………………………………………………………………….

1. Apa yang telah kamu pelajari dari kegiatan hari ini?

186 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Kegiatan apa yang paling kamu senangi ?

3. Bagaimana menurutmu tentang perbedaan budaya bangsa Indonesia?

Penilaian

1. Lembar kerja menjawab pertanyaan berdasaran hasil pengamatan gambar dinlai dengan nilai angka

2. Lembar kerja menjawab soal cerita matematika dinilai dengan nilai angka.

3. Daftar periksa menulis kejadian berdasarkan gambar

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

4. Penilaian sikap

KriteriaKetercapaian

Ya Tidak

Siswa mampu menuliskan cerita berdasarkan urutan gambar yang benarMenggunakan kalimat yang benar

187Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kerjasama dengan orang tua

Siswa bertanya kepada orang tua tentang keberagaman budaya Indonesia

188 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 3

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2 Menggali informasi teks sederhana tentang

identita diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Indonesia Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang

peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang

peristiwa alam

IPA

Kompetensi Dasar3.3 Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang

ada di sekitar 4.3 Membuat kliping benda yang menghasilkan

sumber bunyi.

Indikator3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi 4.3.2 Membuat kliping gambar benda-benda yang

menghasilkan bunyi

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 3

189Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 3

Fokus PembelajaranBahasa Indonesia, IPA, IPS

Indikator

Bahasa Indonesia3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

IPA 3.2.1 Menyebutkan fungsi mata pada kehidupan sehari-hari4.2.1 Menceritakan perbedaan saat mata ditutup dan saat mata terbuka

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa menjelang dan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia

Media dan Alat Pembelajaran• Gambar berbagai pekerjaan• Buku teks

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

190 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu jenis energi.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran• Siswa mengamati gambar musim hujan dan kemarau.

Musim hujan telah tiba suasana berubah tanaman yang kering tidak berdaun mulai tumbuh lagi, udara yang terik menjadi sejuk.

Saat musim hujan

Para petani menyambut datangnya musim hujan dengan gembira.

Air hujan membuat tanaman menjadi suburJika hujan tidak berhenti sepanjang hari

akan menimbulkan banjir. Banjir diakibatkan karena kita

membuang sampah sembarangan

• Siswa membaca teks saat musim hujan.• Siswa menjawab pertanyaan sesuai dengan teks bacaan

• Siswa mencari informasi tentang perbedaan ciri-ciri musim.• Siswa menuliskan informasi tersebut pada tempat yang telah

disediakan

Manuel dan Komang sedang mencari informasi tentang musim di indonesia

191Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menulis tentang musim hujan dengan bahasa sendiri

Apa yang kamu ketahui tentang musim hujan? Tulislah dengan bahasamu sendiri !

Keterangan

Nama Musim ………………. ……………….

Ciri Ciri Musim

192 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

Di luar hujan turun deras sekali, siang ini Komang tidak keluar rumah, Komang ingin mengumpulkan gambar benda yang menjadi sumber bunyi dan membuat kliping. Ayo kita bantu Komang membuat kliping !

Ikuti langkah langkah berikut ini

1. Kumpulkan gambar sumber bunyi yang ada di Koran atau di majalah

2. Gunting kemudian tempel di kertas hvs3. Setelah itu jilid kertas yang berisi tempelan gambar tersebut

• Siswa membuat keliping dengan tema sumber bunyi.

193Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mencari beberapa contoh budaya yang ada didaerah masing-masing.

Yono bermain di rumah, Yono sedang melihat di buku tentang budaya di masing masing daerah. Ternyata setiap daerah memi-liki budaya masing masing.

Tuliskan budaya yang ada di daerah kamu!

Nusa tengara barat

Nama rumah adat:

Istana dalam loka

Nama pakaian adat:

Nama makanan khas :

Ayam taliwang

Suku : sasak , sumbawa, bima

Bahasa :

sasak, Sumbawa, bima

Jawa tengah

Nama rumah adat:

…………………………..

Nama pakaian adat

……………………………………

Makanan khas:

…………………………………

Suku

………………………………

Bahasa

194 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Amatilah gambar pakaian adat tiap daerah di bawah ini. Tulislah nama daerah nya di kotak samping gambar!

• Siswa mengamati gambar pakaian adat.• Siswa menulis nama daerah di samping gambar.

195Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari

1. Tulislah apa yang telah kamu pelajari hari ini?

2. Pelajaran apa yang menarik menurutmu hari ini?

Penilaian

1. Lembar kerja mencari informasi musim di Indonesia dinilai dengan angka

2. Daftar periksa membuat kliping

KriteriaKetercapaian

Ya Tidak

Siswa mengumpulkan gambar alat yang menghasilkan sumber bumiSiswa menggunting dan menempel pada kertas hvs dengan rapihSiswa menjilid kertas yang ditempel gambar tersebut dengan rapih

196 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Lembar kerja menuliskan budaya yang aada di daerah dinilali dengan angka

Kerjasama dengan orang tua

Siswa bertanya kepada orang tua di rumah tentang musim di Indonesia

197Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 4

BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar 3.2 Menggali informasi teks sederhana tentang

identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis.

4.2 Indonesia Menceritakan kembali teks sederhana tentang identitas diri, kepahlawanan, dan peristiwa alam yang terjadi dalam bahasa, baik lisan maupun tulis.

Indikator3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang

peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang

peristiwa alam

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul

dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam

kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA

dalam kehidupan sehari-hari

SBDP

Kompetensi Dasar3.1 Mengenal cara membentuk objek

fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanah liat/tepung/ plastisin)

4.1 Membuat bentuk objek fauna dengan media bahan lunak (clay/ tanahliat/ tepung/plastisin)

Indikator3.1.1 Menyebutkanlangkah langkah

membentuk hewanberkaki dua dengan media bahan lunak(clay/tanah liat/tepung/plastisin).

4.1.1 Membuat bentuk hewan berkaki dua dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/ tepung/plastisin.

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian

uang dalam proses jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar

pengembalian uang dalam proses jual beli.

4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan menggunakan kalkulator

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 4

198 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 4

Fokus PembelajaranBahasa Indonesia, PPKn, SBDP, Matematika

Indikator

Bahasa Indonesia3.2.1 Mengidentifikasi teks sederhana tentang peristiwa alam4.2.1 Menceritakan teks sederhana tentang peristiwa alam

PKKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

SBDP3.1.3 Menyebutkan langkah langkah membentuk hewan yang hidup di

air dengan media bahan lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin)4.1.3 Membuat bentuk hewan yanga hidup di air dengan media bahan

lunak (clay/tanah liat/tepung/plastisin

Matematika3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator

Media dan Alat Pembelajaran• Gambar matahari, awan, dan bulan.• Buku teks

199Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu Perubahan

musim.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

Hujan turun sepanjang hari. Kita masih bisa bermain di dalam ruangan sambil bernyanyi, Ayo kita nyanyikan lagu di bawah ini!

Tik Tik Tik Bunyi Hujan

Cipt. Ibu Sud

Tik tik tik bunyi hujan

Di atas genting

Airnya turun

Tidak terkira

Cobalah tengok

Dahan dan ranting

Pohon dan kebun

Basah semua

• Siswa menyanyikan lagu “Tik Tik Bunyi Hujan” bersama-sama teman.• Siswa menjawab pertanyaan tentang lagu “Tik Tik Bunyi Hujan”

200 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Ayo nyanyikan lagu di atas bersama temanmu !

Apakah kamu senang saat musim hujan datang ?

Setelah membaca teks diatas, Yono masih merasa bingung dengan proses terjadinya hujan

Hujan itu apa sih ?

Matahari yang panasMembuat air di laut dan sungai menguapMenjadi gas yang tidak terlihat,Lalu berubah menjadi awanTitik-titik air di awansemakin banyak dan berat,akhirnya jatuh ke bumi sebagai hujanHujan itu peristiwa turunnya butiran air dari langit ke permukaan bumi

• Siswa membaca teks “Hujan itu apa sih?”

• Siswa membuat pertanyaan sesuai dengan gambar musim.• Siswa bertanya kepada teman secara bergantian.

201Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Buatlah pertanyaan singkat dari 3 kata berikut ini ! Matahari Awan Hujan Ajukan pertanyaan secara bergantian dengan temanmu!

• Siswa menulis dalam kolom penyebab perslisihan perbedaan ras.

Di luar masih hujan deras. Siti membaca di Koran ada berita pertikaian antar warga yang berbeda ras, Siti ingin mengetahui apa penyebab dari pertikaian warga tersebut.

Tulislah dalam kolom penyebab perslisihan

Pertanyaan :

Pertanyaan :

Pertanyaan :

No. Penyebab perselisihan antar warga beda ras1 Mengejek orang yang berbeda kulit dengan kita

202 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

No. Sikap menghargai keberagaman1 Bermain bersama dengan teman yang berbeda suku

No. Sikap tidak menghargai keberagaman1 Bermain bersama dengan teman yang berbeda suku

Perbedaan yang ada pada setiap daerah di Indonesia merupakan anugerah dari Tuhan yang harus kita syukuri. Tulislah hal apa yang telah kamu lakukan untuk menghargai perbedaan. Tulislah pada kolom di bawah ini!

• Siswa menulis hal hal apa yang yang telah dilakukan untuk menghargai perbedaan.

• Siswa menulils pada kolom sikap menghargai dan tidak menghargai keberagaman

203Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa membuat patung hewan yang hidupnya di air dari bahan plastisin sesuai dengan langkah-langkah yang ada.

Musim hujan, tanaman tumbuh lagi, sungai dan kolam penuh dengan air. Hewan yang berada di air senang, Kalian tahu apa saja hewan yang hidup di air?Sekarang kita belajar membuat patung hewan yang hidupnya di air dari bahan plastisin!Kita siapkan bahan bahannya - plastisin

- Siapkan plastisin

- Lemaskan plastisin dengan cara di remas-remas

204 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

- Kemudian bentuklah plastisin menjadi bentuk ikan

Di musim hujan cuaca dingin sekali, agar tidak merasakan din-gin di musim hujan kita harus mempunyai peralatan di musim hujan,Yono, Manuel, Siti, Theo, dan Komang akan membeli perlengka-pan di musim hujan.Ayo kita kitung uang kembalian mereka!

• Siswa berlatih berhitung penjumlahan dan pengurangan menggunakan soal cerita.

1. Yono membeli sebuah jaket, harga jaket tersebut Rp. 50.000, Yono membaya dengan uang sebesar Rp. 100.000 bera-pa uang kembalian yang diterima oleh Yono?

2. Siti membeli sebuah payung dengan harga Rp.27.000, Siti membayar dengan uang sebesar Rp. 30.000, berapakah uang pengembalian yang Siti terima?

205Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari.

3. Agar tidak kena hujan setiap pergi ke sekolah, Komang membeli jas sebuah jas hujan dengan harga Rp. 30.000, kemudi-an Komang memberikan uang ke pedagang sebesar Rp. 50.000, berapa uang kembalian yang di terima Komang?

1. Apa yang sudah kamu pelajari hari ini?

2. Apakah kamu senang belajar hari ini?

3. Bagaimana sikapmu bila bertemu dengan teman yang berbeda ras?

Penilaian

1. Daftar periksa untuk membuat pertanyaan

Kriteria PenilaianKeterangan

Sudah Belum

Membuat pertanyaan menggunakan pola kalimat yang benar.Membuat pertanyaan sesuai dengan tema

206 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Daftar periksa untuk SBDP

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1Siswa mampu mengertjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sem-purna

2Siswa terlihat aktif dalam membuat prakarya

3Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4Siswa dapat menjelaskan proses pembuiatan ikan dari plastisin dengan mudah difahami

2. Daftar periksa untuk sikap menuliskan penyebab perselisihan, menghargai keberagaman, dan contoh sikap tidak menghargai keberagaman

4. Lembar kerja menyelesaikan soal cerita untuk matematika dinilai dengan nilai anagka

5. Penilaian sikap

Kriteria PenilaianKeterangan

Sudah Belum

Menuliskan 5 penyebab perselisihan antar warga beda rasMenuliskan contoh sikap menghargai keberagamanMenuliskan sikap tidak menghargai keberagaman

No NamaPercaya Diri Tertib Santun

BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM

207Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kerjasama dengan orang tua

Siswa bekerja dengan orang tua di rumah membuat patung hewan yang hidup di air

208 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 5

IPA

Kompetensi Dasar3.3 Mengidentifikasi jenis – jenis energi yang

ada di sekitar 4.3 Membuat kliping benda yang menghasilkan

sumber bunyi.

Indikator3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi 4.3.2 Membuat kliping gambar benda-benda yang

menghasilkan bunyi

IPS

Kompetensi Dasar 3.2 Mendeskripsikan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia

4.2 Menceritakan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, pada masa pergerakan nasional sampai proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Indikator3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia

4.2.2. Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 5

209Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 5

Fokus PembelajaranIPA, IPS

Indikator

IPA3.3.3 Menyebutkan contoh energi bunyi 4.3.2 Membuat kliping gambar benda-benda yang menghasilkan bunyi

IPS3.2.2 Menyebutkan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi

geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa proklamasi menjelang dan saat kemerdekaan Indonesia

4.2.2 Menceritakan kegiatan manusia dalam hubungannya dengan kondisi geografis, kelembagaan sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya, dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam pada masa

Media dan Alat Pembelajaran• Gambar berbagai macam benda yang dapat menghasilkan bunyi.• Alat yang dapat menghasilkan bunyi.• Gambar tarian daerah• Buku teks

Langkah-langkah Kegiatan PembelajaranPendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas, yaitu Jenis-jenis

Energi dan sumber bunyi.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

210 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Kamu sudah mempelajari tentang bunyi pada pembelajaran yang lalu. Ayo kita mempelajarinya lagi agar lebih memahami lagi

Amati benda-benda di sekitarmu ambilah lima benda yang kamu anggap sumber bunyi. Pastikan benda yang kamu temui berbeda cara membunyikannya

Catatlah hasil pengamatanmu!

Nama Benda Cara menghasilkan Bunyi

Drum Dipukul

1. Menurutmu bagaimana bunyi dapat di hasilkan benda benda tadi?

2. Bagaimana cara menghasilkan bunyi lebih keras atau lebih pelan?

• Siswa melakukan pengamatan bunyi benda.• Siswa menulis hasil pengamatan pada kolomnama benda dan cara

menghasilkan bunyi.• Siswa menjawab pertanyaan tentang bunyi benda.

211Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

• Siswa mencari beberapa contoh budaya yang ada didaerah masing-masing yaitu berupa tari daerah.

• Siswa menuliskan nama tarian dan asal daerah di kolom yang sudah tersedia

Segala macam bunyi berasal dari benda yang bergetar.getaran dari suatu benda akan mengakibatkan udara di sekitarnya berg-etar. Getaran tersebut menimbulkan gelombang bunyi di udara. Benda benda yangbergetar dan menghasilkan bunyi disebut sumber bunyiBunyi dapat merambat melalui benda cair, padat dan gas. Bunyi tidak bisa merambat pada ruang hampa

Komang sedang menyaksikan pertunjukan tari daerah, dia men-yaksikan tari jaipong yang berasal dari jawa barat. Selain jaipong yang berasal dari jawa barat masih ada juga tarian yang berasal dari daerah lainnya. Carilah nama tarian dan asal daerah

Nama Tarian Daerah Asal

212 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari.

1. Sebutkan sebutkan alat alat yang menghasilkan bunyi

2. Dengan cara apa saja alat tersebut mennghasilkan bunyi

3. Sebutkan nama tarian dan nama daerah yang kamu tahu!

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari.

Penilaian

1. Daftar periksa untuk mengamati benda sumber bunyi dan menuliskan nama tarian dan asal daerah

Kriteria PenilaianKeterangan

Sudah Belum

Menuliskan 5 nama tarian daerah

Menuliskan contoh sikap menghargai keberagaman

Kerjasama dengan orang tua

Ajaklah orang tuamu untuk mencari gambar tarian dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.

213Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

PEMBELAJARAN 6

PPKn

Kompetensi Dasar3.4 Memahami masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku,

agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

4.4.2 Menyajikan secara sederhana masalah-masalah yang muncul dalam keberagaman suku, agama dan ras (SARA) untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Indikator3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.1 Menemukan berita tentang SARA dimedia massa4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar3.2 Memahami konsep pengembalian uang dalam proses

jual beli4.2 Menerapkan konsep pengembalian uang dalam proses

jual beli dengan bantuan kalkulator.

Indikator3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian

uang dalam proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses

jual beli dengan menggunakan kalkulator

PEMETAAN INDIKATOR PEMBELAJARAN 6

214 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Pembelajaran 6

Fokus PembelajaranPPKn, Matematika

Indikator

PPKn3.4.1 Menyebutkan contoh masalah SARA dalam kehidupan sehari-hari4.4.2 Mempraktikkan perilaku menghargai SARA dalam kehidupan sehari-

hari

Matematika3.2.2 Menjelaskan cara menghitung besar pengembalian uang dalam

proses jual beli.4.2.2 Menghitung besar pengembalian uang dalam proses jual beli dengan

menggunakan kalkulator

Media dan Alat Pembelajaran• Buku teks• kalkulator

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan• Guru mengucapkan salam, menyapa dan mendata kehadiran siswa.• Guru menyampaikan tema yang akan dibahas,contoh sara dalam

kehidupan sehari-hari.• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

215Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Beragamnya suku bangsa dan ras semestinya bukan hambatan bagi negara kita, dengan adanya keberagaman ini dijadikan modal untuk mempersatukan negara Repubilik Indonesia

Tulislah hal hal yang harus kita lakukan agar tidak timbul perselisihan antara warga

Sebelumnya kamu sudah belajar cara menghitung pengembalian uang belanja. Untuk lebih memahami lagi kerjakan soal berikut!

Gunakan kalkulator untuk mennghitungnya

No. Hal yang kita lakukan untuk mencegah perselisihan1 Menghormati perbedaan warna kulit diantara sesama

• Siswa menulis hal-hal yang harus dilakukan agar tidak timbul perselisihan antar warga.

• Siswa mengerjakan soal cerita • Siswa menghitung dengan menggunakan kalkulator

1. Harga sebuah gorengan Rp 500. Sinta membeli 5 gorengan. Sinta membayar dengan uang Rp. 5000 berapa kembalian yang diterima Sinta..

216 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Yono membeli satu buah buku tulis. Harga satu buku tulis Rp. 3.000. Yono membayar dengan uang sebesar Rp 10.000 berapa uang kembalian yang diterima Yono?

2. Komang membeli satu gelas teh manis. Harga satu gelas teh manis Rp.3.000, komang membayar dengan uang 5.000 berapa uang kembalian yang diterima Komang?

4. Harga sebuah kaos kaki Rp. 7.000. Tina membeli satu buah kaos kaki dan membayar dengan uang Rp. 10. 000. Berapa uang kembalian yang diterima Tina?

1. Apa saja yang harus kamu lakukan agar tidak terjadi perselisihan?

• Siswa menjawab pertanyaan tentang pelajaran yang telah dipelajari

2. Bagaimana cara menghitung pake kalkulator?

217Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian

1. Daftar periksa untuk contoh hal yang harus dilakukan untuk mencegah perselisihan

2. Lembar kerja menyelesaikan soal latihan matematika dinilai dengan nilai angka

3. Evaluasi dinilai dengan nilai angka

Kriteria PenilaianKeterangan

Sudah Belum

Menuliskan 4 contoh hal yang harus dilakukan untuk mencegah perselisihan.

Kerjasama dengan orang tua

Siswa bersama orangtua mencari contoh wacana tentang pertikaian antar warga yang diakibatkan oleh SARA

218 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

1. Musim di indonesia ada dua musim

2. Musim hujan dan Musim Kemarau

3. Gitar dll

4. Sumber bunyi

5. Menghormati, mengajak bermain,

6. Sesuai daerah masing masing

7. Disesuaikan dengan daerah masing masing

8. Rp. 5000

9. Hujan terjadi ketika air menguap menjadi karena terik matahari

kemudian berubah menjadi awan, titik titik air di awan semakin

banyak dan jatuh ke bumi menjadi hujan

10. Awan terbentuk dari kumpulan air yang menguap menjadi gas yang

tidak terlihat kemudian menjadi awan

Kunci jawaban Evaluasi subtema 3

219Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Penilaian Proyek

Daftar periksa untuk contoh hal yang harus dilakukan untuk mencegah perselisihan

No Kriteria Terlihat Belum Terlihat

1 Siswa mampu mengerjakan sesuai intruksi dan dengan hasil yang sempurna

2 Siswa terlihat aktif dalam membentuk hewan kura kura

3 Siswa dapat mengerjakan dengan tepat waktu

4 Siswa dapat menjelaskan proses pembuatan kura kura dari plastisine dengan mudah dipahami

220 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

DAFTAR PUSTAKA

Annisa Aulia Dkk.2015.Buku SD Kelas IV Keajaiban Sains. Bogor: Quadra.

American Psychiatric Association. (2013). Diagnosic and statistical manual

of mental disorder (5 Edition, text revision).washington, DC : American

Psychiatric

Dewi Fajar Ratri. 2015. Pelangi, tornado, gerhana, dan 25 fenomena alam

lainnya yang kamu ketahui. Jakarta: PT Transmedia.

Dodd, Susan (2007), Understanding Autism, Sydney: Elsevier.

Ernspenger, L. (2002). Keys to success for teaching students with autism.

Texas, Arlington

Friend, Marilyn (2005), Special Education Contemporary perspectives for

School Proffesional, New York: pearson Education Inc.

In Cohen Donald, Ami Klin, Rhea Paul, Fed R, & Volkmar (2005). Autism

and pervasive Depelopment disorder. NJ: Hoboken.

Pol, J, Volman, M, & Beishuizen, J. (2010). Scaffolding in teacher student

interaction: A Decade of research. Educ Psichol Rev 22: 271-296 DOI

Santrok, J.W. (2008,2010). Educational pshychology (edition). NY:McGraw-

Hill

Sarjan Dkk. 2015.Mengenal peristiwa Alam untuk Kelas SD dan MI. Klaten:

PT Intan Pariwara.

http://news.okezone.com/read/2016/02/25/340/1320731/lima-

konflik-sara-paling-mengerikan-ini-pernah-terjadi-di-indonesia

http://www.pakmono.com/2015/05/pengertian-gerhana-matahari-

dan-proses-terjadinya-gerhana-matahari.html

http://www.pakmono.com/2015/05/pengertian-gerhana-bulan-dan-

proses-terjadinya-gerhana-bulan.html

http://www.luarangkasa.com/pengertian-proses-terjadinya-gerhana-

bulan/

http://www.sridianti.com/pergantian-musim-di-bumi.html

http://akhmadsuryawan.blogspot.co.id/2012/11/macam-macam-

permainan-air.html

221Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Lampiran

222 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Profil Penulis

Nama Lengkap : Astri Risnayati Hidayat, S.PdTelp. Kantor/HP : - / 081353632644E-mail : [email protected] kantor : Jl Adisucipto no 42, Mataram NTBBidang Keahlian : Guru SLB

Riwayat pekerjaan/profesi dalam 10 tahun terakhir:1. 2010-sampe sekarang, Guru SLB Negeri Pembina Mataram

Riwayat Pendidikan Tinggi dan Tahun Belajar:1. S1: Pendidikan Bahasa Inggris (2001-2005)2. SMU Negeri 1 Karangnunggal (1998-2001)3. SLTP Negeri 1 Karangnunggal (1995-1998)4. SDN Karangnunggal III (1989-1995)

Judul Buku dan Tahun Terbit (10 Tahun Terakhir):Tidak ada

Judul Penelitian dan Tahun Terbit (10 Tahun Terakhir)

223Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Bahan Bacaan Guru

Konflik SARA

Sebagai negara majemuk dengan beragam suku, ras, agama dan

golongan, Indonesia menjadi negara paling rawan terhadap konflik

SARA. Perbedaan pandangan antar kelompok masyarakat di suatu

wilayah kerap menjadi pemicu pecahnya bentrok antar mereka.

1. Konflik Agama di Ambon Konflik berbau agama paling tragis meletup pada tahun 1999 silam.

Konflik dan pertikaian yang melanda masyarakat Ambon-Lease sejak

Januari 1999, telah berkembang menjadi aksi kekerasan brutal yang

merenggut ribuan jiwa dan menghancurkan semua tatanan kehidupan

bermasyarakat.

Konflik tersebut kemudian meluas dan menjadi kerusuhan hebat

antara umat Islam dan Kristen yang berujung pada banyaknya orang

meregang nyawa. Kedua kubu berbeda agama ini saling serang dan

bakar membakar bangunan serta sarana ibadah.

Saat itu, ABRI dianggap gagal menangani konflik dan merebak isu

bahwa situasi itu sengaja dibiarkan berlanjut untuk mengalihkan

isu-isu besar lainnya. Kerusuhan yang merusak tatanan kerukunan

antar umat beragama di Ambon itu berlangsung cukup lama sehingga

menjadi isu sensitif hingga saat ini.

2. Tragedi Sampit, Suku Dayak vs Madura Tragedi Sampit adalah konflik berdarah antar suku yang paling

membekas dan bikin geger bangsa Indonesia pada tahun 2001 silam.

Konflik yang melibatkan suku Dayak dengan orang Madura ini dipicu

banyak faktor, di antaranya kasus orang Dayak yang didiuga tewas

dibunuh warga Madura hingga kasus pemerkosaan gadis Dayak.

Warga Madura sebagai pendatang di sana dianggap gagal beradaptasi

dengan orang Dayak selaku tuan rumah. Akibat bentrok dua suku

224 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

ini ratusan orang dikabarkan meninggal dunia. Bahkan banyak di

antaranya mengalami pemenggalan kepala oleh suku Dayak yang kalap

dengan ulah warga Madura saat itu. Pemenggalan kepala itu terpaksa

dilakukan oleh suku Dayak demi memertahankan wilayah mereka yang

waktu itu mulai dikuasai warga Madura.

BunyiBunyi sangat berkaitan erat dengan kehidupan sehari hari.

1. Definisi bunyi

Bunyi merupaka hasil dari getaran suatu benda yang merambat dalam

bentuk gelombang.oleh karena itu bunyi, bunyi sering disebut sebagai

gelombang bunyi. Bunyi dihasilkan oleh benda benda yang bergetar.

2. Sumber bunyi

Setiap benda yang bergetar akan menghasilkan bunyi. Benda benda

tersebut di sebut sumber bunyi, yang disebut sumber bunyi adalah

benda benda yang dapat menghasilkan bunyi. Contoh sumber bunyi

adalah : garpu tala, alat alat musik serta benda benda seperti bedug

3. Sifat sifat bunyi

Sifat bunyi ada 3 yaitu sebagai berikut.

1. Termasuk gelombang longitudinal (gelombanag yang arah

rambatnyas ejajar dengan arah getaran)

2. Perambatan membutuhkan medium

3. Dapat dipantulkan

225Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

4. Jenis jenis bunyi

Bunyi mempunyai jenis yang berbeda. Hal ini bergantung pada

frekuensinyafrekuensi adalah banyak getaran yang terjadi setiap satu

detik.satuan frekuensi adalah Hertz (Hz). Berdasarkan frekukensinya,

bunyi dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu:

1. Bunyi Infrasonik

Adalah bunyi yang mempunyai frekuensi sangat rendah, yaitu kurang

dari 20Hz. Bunyi infrasonik ini dapat didengar oleh kelelawar, anjing,

jangkrik dan kuda.

2. Bunyi aaudiasonik

Adalah bunyi yang mempunyai frekuensi antara 20-20.000 Hz. Bunyi

Audiasonik ini dapat didengar oleh manusia.

3. Bunyi Ultrasonik

Adalah bunyi yang ,mempunyai frekuensi sangat tinggi, yaitu lebih

dari 20.000 Hz. Bunyi ultrasonik ini dapat didengar oleh lumba

lumba

4. Pemantulan bunyi

Bunyi merupakan suatu gelombang sehingga bunyi mengalami

pemantulan. Berikut ini adalah jenis jenis bunyi pantul.

1. Bunyi yang memperkuat bunyi asli

2. Bunyi ini terjadi apabila sumber bunyi mempunyai jarak yang

sangat dekat dengan dinding pemantulnya. Dengan demikian, bunyi

pantulannya akan terdengar jelas dan bersamaan dengan bunyi aslinya.

Contohnya adalah suara seseorang yang ada di ruaangan kecil akan

terdengar jelas.

3. Gaung gaung adalaah bunyi pantul yang terdengar hampir bersamaan

dengan bunyi asli sehingga bunyi terpantul berulang ulang. Gaunterjadi

jika bunyi dipantulkan pada permukaan yang keras. Contohnya addalah

pemantulan bunyi yang terjadi di dalam bioskop. Untuk menghindari

terjadi gaung, dinding di dalam bioskop atau gedung konser dilapisi

oleh bahan bahan yang lunak, seperti karpet, busa karet dan gabus.

226 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

6. Perambatan bunyi.

Ketika ada terompet di tiup dan gitar di petik kita akan mendengar kedua

bunyi terseburt secara bersamaan. Bunyi terompet dan gitar tersebut

merambat melalui medium udara. Udara merupakan medium yang

sering dilalui oleh gelombang bunyi. Cepat rambat bunyi dipengaruhi

dua hal, yaitu jenisw dan suhu medium. Pada umumnya, bunyi

dapat merambat melalui medium padat, cair, dan udara. Bunyi tidak

merambat di ruang hampa udara karena bunyi memerlukan medium

untuk merambat. Benda padat dan cair merupakan penghantar bunyi

yang baik daripada udara. Hal ini disebabkan susunan partikel zat

padat dan cairlebih rapat daripada susunan partikel udara.

Selaian jenis medium, faktor yanag mempengaruhi cepat rambat bunyi

adalah suhu medium. Semakin besar (meningkat) suhu medium, maka

cepat rambat bunyi akan semakin besar. Hal ini dikarenakan pada saat

suhu medium meningkat, molekul molekul medium akan bergerak lebih

cepat. Gerakan tersebut akan menimbulkan tumbukan antar partikel

medium yang frekuensinya semakin besar. Dengan meningkatnya

frekuensi tumbukan ini, energi akan berpindah dalam waktu singkat,

sehingga cepat rambat bunyi akan semakin cepat.

7. Jenis bunyi yang lain.

Berikut ini adalah jenis- jenis bunyi yang lain

1. Nada adalah bunyi yang mempunyai frekuensi yang teratur

2. Desah adalah bunyi yang memiliki frekuensi yang tidak teratur

3. Dentum adalah bunyi yang memiliki amplitudouang sangat besar

dan terdengar mendadak

4. Warna bunyi atau timbre adalah bunyi yang memiliki frekuensi yang

sama, tetapi terdengar berbeda.

8. Resonansi bunyi

Peristiwa resonansi banyak terjadi di dalam kehidupan sehari –hari.

Yang dimaksud dengan resonansi adalahperistiwa ikut bergetarnya

suatu benda karena ada benda lain yang bergetar frekuensi benda yang

227Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

bergetar bernilai sama dengan frekuensi benda yang dipengaruhinya.

Berikut ini adalah contoh peristiwa resonansiyang menguntungkan

dan merugikan

1. Resonansi yang menguntungkan, yaaitu resonansi yanag terjadi

pada alat musik, seperti gitar, gamelan dan genderang.

2. Resonansi yang merugikan, yaitu resonansi yang terjadi pada suara

deru pesawat terbangyang dapat membuat kaca pecah.

GerhanaA. Gerhana matahari

Menurut ahli astronomi, gerhana matahari adalah jatuhnya bayang-

bayang bulan ke bumi karena terhalangnya sinar matahari ke bumi

oleh bulan.

Jenis jenis gerhana matahari

1. Gerhana matahari total

Gerhana total, terjadi apabila saat puncak gerhana, piringan Matahari

ditutup sepenuhnya oleh piringan Bulan. Saat itu, piringan Bulan

sama besar atau lebih besar dari piringan Matahari. Ukuran piringan

Matahari dan piringan Bulan sendiri berubah-ubah tergantung pada

masing-masing jarak Bumi-Bulan dan Bumi-Matahari.

2. Gerhana matahari sebagian

Gerhana sebagian, terjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana)

hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Pada gerhana ini,

selalu ada bagian dari piringan Matahari yang tidak tertutup oleh

piringan Bulan.

3. Gerhana matahari cincin

Gerhana cincin, terjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana)

hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Gerhana jenis ini

terjadi bila ukuran piringan Bulan lebih kecil dari piringan Matahari.

Sehingga ketika piringan Bulan berada di depan piringan Matahari, tidak

seluruh piringan Matahari akan tertutup oleh piringan Bulan. Bagian

228 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan, berada di

sekeliling piringan Bulan dan terlihat seperti cincin yang bercahaya.

4. Gerhana matahari hibrida

Gerhana hibrida, bergeser antara gerhana total dan cincin. Pada titik

tertentu di permukaan bumi, gerhana ini muncul sebagai gerhana total,

sedangkan pada titik-titik lain muncul sebagai gerhana cincin. Gerhana

hibrida relatif jarang.

B. Gerhana Bulan

Pengertian gerhana bulan adalah peristiwa matahari, bumi, dan bulan

terletak pada satu garis sehingga bayangan bumi menutupi sebagian

atau keseluruhan bulan.

Jenis jenis gerhana bulan

Gerhana bulan dibagi menjadi 3 macam yaitu

1. Gerhana bulana total

Gerhana bulan total terjadi ketika Bulan melewati tepat di daerah

umbra, yaitu daerah tergelap dari bayangan disebut juga bayangan

inti, dalam hal ini bayangan inti Bumi.

2. Gerhana bulan sebagian

Gerhana bulan sebagian terjadi ketika hanya sebagian dari Bulan

melewati daerah umbra Bumi.

3. Gerhana bulan penumbra

Gerhana bulan penumbra terjadi ketika Bulan melewati daerah

penumbra, yaitu daerah di bayangan yang masih terdapat cahaya

disebut juga bayangan kabur, dalam hal ini daerah bayangan kabur

Bumi.

http://www.pakmono.com/2015/05/pengertian-gerhana-matahari-

dan-proses-terjadinya-gerhana-matahari.html

229Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

http://www.pakmono.com/2015/05/pengertian-gerhana-bulan-dan-

proses-terjadinya-gerhana-bulan.html

http://www.luarangkasa.com/pengertian-proses-terjadinya-gerhana-

bulan/

230 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

Perubahan musim

1. Musim kemarau

Musim kemarau di Indonesia terjadi pada bulan April sampai Oktober.

Musin kemarau disebabkan oleh hembusan angin muson timur yang

bertiup dari Benua Australia yang bertekanan maksi- mum ke Benua

Asia yang bertekanan minimum. Hembusan angin ini sedikit membawa

uap air sehingga Indonesia mengalami musim kemarau.

Musim kemarau yang panjang sering merugikan penduduk, khusus nya

bagi para petani dimana banyak lahan pertanian menjadi kering, ternak

mati karena rumput menjadi kering. Bahkan sering terjadi kebakaran

hutan terutama di Pulau Kalimantan dan Sumatera

2. Musim hujan

Penyebab terjadinya perubahan musim

Perubahan musim diakibatkan oleh sumbu bumi yang miring ke

bidang orbitnya, melainkan menyimpang ke sudut sekitar 23,5 derajat.

Dengan demikian, pada waktu tertentu selama musim panas atau

musim dingin, salah satu bagian dari planet ini lebih langsung terkena

sinar matahari. Alternatif paparan ini adalah Bumi berputar di orbitnya.

Oleh karena itu, pada waktu tertentu, terlepas dari musim, belahan

utara dan selatan mengalami musim yang berlawanan.

Pengaruh kemiringan sumbu terlihat dari perubahan panjang hari,

dan ketinggian Matahari di siang hari (puncak dari Matahari), selama

setahun.

Perbedaan cuaca musiman antara belahan bumi disebabkan oleh

orbit elips bumi. Bumi mencapai perihelion (titik dalam orbitnya paling

dekat dengan Matahari) pada Januari, dan mencapai aphelion (titik

terjauh dari Matahari) pada bulan Juli. Meskipun efek ini pada musim

bumi adalah kecil, tetapi terasa dingin belahan bumi utara dan musim

panas. Di belahan bumi selatan, efek mengalami sebaliknya.

Fluktuasi cuaca musiman (perubahan) juga tergantung pada faktor-

faktor seperti kedekatan dengan lautan atau badan besar lainnya air,

arus pada mereka lautan, El Nino / ENSO dan siklus samudera lain,

231Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

dan angin.

Di daerah beriklim sedang dan kutub, musim ditandai oleh perubahan

jumlah sinar matahari, yang sering menyebabkan siklus dormansi

pada tumbuhan dan hibernasi pada hewan. Efek ini bervariasi sesuai

dengan lintang dan dengan kedekatan dengan badan air. Misalnya,

Kutub Selatan di tengah benua Antartika dan karena jarak yang cukup

jauh dari pengaruh moderating dari lautan selatan. Kutub Utara adalah

di Samudra Arktik, dan dengan demikian ekstrem suhu buffer oleh air.

Hasilnya adalah bahwa Kutub Selatan secara konsisten lebih dingin

selama musim dingin selatan dari Kutub Utara selama musim dingin

utara.

Siklus musim di zona kutub dan beriklim satu belahan bumi yang

berlawanan dengan yang lain. Ketika itu musim panas di belahan bumi

utara, itu adalah musim dingin di belahan bumi selatan, dan sebaliknya.

Di daerah tropis, tidak ada perubahan dalam jumlah sinar matahari.

Namun, banyak daerah (seperti laut India utara) tunduk pada hujan

monsun dan siklus angin. Sebuah studi dari catatan suhu selama 300

tahun terakhir [menunjukkan bahwa musim iklim, dan dengan demikian

tahun musiman, diatur oleh tahun tdk normal daripada tahun tropis.

Dalam istilah meteorologi, titik balik matahari musim panas dan musim

dingin solstice (atau insolation maksimum dan minimum, masing-

masing) tidak jatuh dalam Pertengahan musim panas dan musim

dingin. Ketinggian ini musim terjadi sampai tujuh minggu kemudian

karena lag musiman. Musim, meskipun, tidak selalu didefinisikan

dalam istilah meteorologi.

Dibandingkan dengan kemiringan aksial, faktor lain berkontribusi

kecil terhadap perubahan suhu musiman. Musim bukanlah hasil dari

variasi dalam jarak Bumi ke matahari karena orbit elips, eksentrisitas

orbit dapat mempengaruhi suhu, tapi di Bumi, efek ini kecil dan lebih

dari menetral oleh faktor lain;. Penelitian menunjukkan bahwa Bumi

secara keseluruhan sebenarnya sedikit lebih hangat ketika jauh dari

matahari. Hal ini karena belahan bumi utara memiliki lahan lebih

232 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

dari selatan, dan menghangatkan tanah lebih mudah daripada laut .

Mars namun mengalami variasi temperatur yang luas dan badai debu

kekerasan setiap tahun di perihelion.

http://www.sridianti.com/pergantian-musim-di-bumi.html

Macam macam permaina n yang bisa di lakukan di air

1. Permainan Pertama

Nama Permainan : Kipas angin

Jumlah pemain : 8 anak

Jalannya permainan :

• Membuat lingkaran besar dengan cara kedua tangan saling

bergandengan didalam kolam.

• Anak nomor 1, 3, 5, dan 7, berdiri sedangkan anak nomor 2, 4, 6, 8,

telentang dengan kaki lurus kedepan.

• Anak yang berdiri berusaha menarik anak yang telentang dengan

cara berjalan memutar kearah kanan secara bersamaan, sehingga anak

yang terlentang menjadi terangkat dan ikut berputar sesuai arus yang

dihasilkan oleh tarikan anak yang berjalan.

• Lakukan secara bergantian, sehingga setiap kelompok dapat

merasakannya.

Tujuan permainan :

• Mengenalkan keadaan kolam agar dan mengenalkan air terhadap

anak.

• Melatih keberanian anak untuk mengatasi kecemasan anak dalam

belajar berenang.

• Mendorong anak agar dapat menegeluarkan kemampuan bergerak/

berenang didalam air.

• Melatih kekompakan serta kebersamaan anak yang satu dengan

yang lain.

233Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

2. Permainan Kedua

Nama permainan : cakburan

Tujuan permainan:

1. Membiasakan secara tidak langsung agar siswa percaya diri di air

2. Merangsang anak untuk bergerak aktif didalam air

Cara bermain

• Posisikan anak dalam barisan lingkaran kecil (kelompok kecil 5-8

anak)

• Lalu masing-masing tangannya diangkat kesamping tangan kanan

diatas tangan kiri temannya.

• Sambil menyanyikan lagu sambil menepuk tangan temannya yaitu

tangan kanan ke tangan kanan temannya

• Saat lagu tepat akan habis harus bisa menepuk tangan temannya,

jika tidak bisa dia yang menjadi penjaga.(kondisi ini yang lainnya harus

bubar mencari tempat yang aman = permainan dimulai.

• Si penjaga harus menyentuh pemain yang lain agar bisa

menggantikannya menjadi penjaga.

• Pemain bisa melindungi dirinya dengan posisi menjadi patung yang

tidak bergerak, dan baru bisa bergerak lagi kalau disentuh sesame

pemain. (tertawa = bergerak=menjadi penjaga )

• Permainan berakhir setelah waktu yang ditentukan.

234 Buku Guru Tema 5 Peristiwa Alam

3. Permainan ketiga

Nama Permainan : Pinguin dan Singa laut

Jumlah Pemain : minimal 5 anak

Tujuan Permainan :

- Anak tidak takut bermain air di dalam kolam renang

- Anak tidak takut menyelam di air

-Melatih anak menyelam

Cara Melakukan Permainan:

1. Anak-anak dibagi menjadi 3. 1 menjadi penguin, 1 menjadi singa

laut, dan 5- 10 anak menjadi penghalang untuk melindungi penguin.

2. Pertama, 5-10 anak-anak saling berpegangan tangan membentuk

lingkaran di dalam kolam, anak yang menjadi penguin berada di dalam

lingkaran yang dibuat anak-anak, dan anak yang menjadi singa laut

berada di luar lingkaran yang dibuat anak-anak.

3. Saat permainan dimulai, singa laut mengejar penguin seolah-olah

sedang memburu burung penguin. Mengejar penguin yang berada di

dalam lingkaran, dan megejar juga saat penguin lari ke luar lingkaran.

4. Anak-anak yang menjadi lingkaran coba menghalangi singa laut saat

mengejar penguin dengan cara berputar.

5. Jika singa laut ingin masuk ke dalam lingkaran, singa laut harus

menyelam melewati celah kedua tangan anak-anak yang membuat

lingkaran.

6. Saat singa laut berhasil menangkap pinguin, maka permainan

selesai.

http://akhmadsuryawan.blogspot.co.id/2012/11/macam-macam-

permainan-air.html