Gubernur Tekankan Kepala Daerah Baru Sinergi Bangun ...

24
SYAHBANDAR Banten menelusuri kan- dasnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Dorothy di perairan Pulau Merak Besar. Pemeriksaan terkait apakah kejadian itu karena kerusakan atau kelalaian nakhoda kapal. Feri yang melayani jalur penyeberang- an Pelabuhan Bakauheni—Merak terse- but sempat terombang-ambing lima jam sebelum akhirnya tugboat menariknya ke Dermaga V Pelabuhan Merak, Kamis (25/2), sekitar pukul 00.45 WIB. Kapal tersebut terseret ombak saat menunggu untuk masuk dermaga, Rabu (24/2), seki- tar pukul 19.45 WIB. Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Oto- ritas Pelabuhan (KSOP) Kelas V Bakauheni Iwan Syahrial membenarkan KMP Dorothy kandas. Saat ini kapal tersebut belum bisa beroperasi karena masih dalam pemerik- saan KSOP Kelas I Banten. “Syahbandar Banten masih me- meriksa kapal tersebut. Pemeriksaan terkait apakah kapal itu kandas akibat kerusakan ataukah karena kelalaian nakhoda. Mereka masih menelusuri penyebabnya,” ujarnya, kemarin. Humas PT ASDP Cabang Bakauheni Saiful Maslul Harahap menambah- kan feri berangkat dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak, Rabu (24/2), pukul 16.45 WIB. Namun saat tiba dan menunggu giliran masuk dermaga sekitar pukul 19.45 WIB, tiba-tiba ka- pal terseret arus ke perairan dangkal sekitar Pulau Merak Besar. “Kapal kandas dekat buoy (alat pendeteksi tsunami). Setelah lima jam, tugboat menarik feri tersebut ke Dermaga V,” katanya melalui pesan WhatsApp, kemarin. Sementara itu, berdasar prakiraan cuaca dari Stasiun Meteorologi Maritim (SMM) Kelas I Banten, kondisi perairan Selat Sunda bagian utara yang menjadi jalur feri lintas Merak—Bakauheni hu- jan sedang dengan angin bertiup dari barat daya ke barat laut dengan kecepat- an 1—20 knot. Sedangkan gelombang laut rendah, yakni 0,50—1,25 meter. SMM Kelas I Banten juga mem- peringatkan perahu nelayan, kapal tongkang, dan feri yang melintasi Selat Sunda bagian selatan dan perairan selatan Banten untuk waspada. Sebab, gelombang di kedua perairan tersebut mencapai ketinggian 2,5—4,0 meter dengan kecepatan angin 1—30 knot. Gelombang laut dengan ketinggian 4—6 meter dengan kecepatan angin 1—30 knot bakal melanda wilayah Samudra Hindia selatan Banten. Kon- disi tersebut berisiko tinggi terhadap semua jenis kapal. TRIYADI ISWORO K EPALA daerah dan wakil kepala daerah baru diajak bersinergi antarkabupaten/kota dengan Pemerintah Provinsi untuk mencapai visi Lampung Berjaya. Selain itu juga menjaga koordinasi dan bekerja sesuai dengan regulasi yang ada. Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan sejumlah pe- san Gubernur bagi bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil wali kota yang akan dilantik. Menurutnya, integritas menjadi pesan khusus Gubernur Lampung Arinal Djunaidi untuk mereka. Terutama da- lam menggerakkan sejumlah program strategis yang prioritas dilakukan, salah satunya program KPB—Kartu Petani Berjaya. (selengkapnya lihat tabel) “Jangan lupa ada tugas khusus untuk mereka yakni menekan angka kasus teUNRnȴUPaVi &RYid EeJitX peVan Gubernur,” kata Fahrizal diwawancarai Lampung Post, Kamis (25/2) malam. Hari ini (Jumat, 26/2), tujuh pasang kepala daerah dilantik dan mengucap sumpah janjinya di Balai Keratun Lantai III Kompleks Kantor Gubernur Lam- pung. Gubernur melantik dan mengam- bil sumpah atas nama Presiden Joko Widodo. (selengkapnya lihat tabel) Menanggapi pelantikan itu sejumlah tokoh juga memberikan pernyataannya. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lam- pung Khairuddin Tahmid misalnya menga- takan jabatan sebagai kepala daerah adalah amanah yang harus dijaga dan ditunaikan baik dan penuh tanggung jawab. “Dalam agama digariskan bahwa pemimpin yang baik adalah pemimpin yang menunaikan kewajibannya dengan baik dan sebesar-besarnya ber- pihak pada kepentingan rakyat,” kata Khairuddin, kemarin. Kemudian Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung Marzuki Noor mengatakan para kepala daerah yang dilantik wajib menunaikan janji-janjinya kepada masyarakat ketika masa kampanye kemarin. “Besok setelah pelantikan, kami akan resmi berikan ucapan selamat tugas setelah pelantikan,” katanya. Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Lampung Mo- hammad Mukri mengucapkan selamat kepada kepala daerah yang baru saja me- menangkan Pilkada 2020. “Harapan saya mereka harus memberikan komitmen da- lam memimpin tentu tujuannya tidak lain menyejahterakan rakyat,” ujar Rektor UIN Raden Intan Lampung itu, kemarin. Tidak Euforia Pada bagian lain, kepala daerah baru yang dilantik meminta para pendukung- nya untuk tidak euforia berlebihan dan menjaga protokol kesehatan (prokes). Eva Dwiana, misalnya, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan semua pihak yang mendoakan dan mendukung- nya. “Pendukung dan simpatisan jangan euforia berlebihan tetap jaga protokol kesehatan,” kata dia, kemarin. Hal senada dinyatakan Dendi Rama- dhona, Raden Adipati Surya, dan Dawam Raharjo yang siap tidak membuat keru- munan dalam syukuran pelantikannya. Adipati misalnya hanya akan silaturahmi secara sederhana dan tetap menjaga prokes. [email protected] SAMBUT KEPALA DAERAH...Hlm 23 “Pembentukan Kampung Tangguh merupakan implementasi Kapolri yang selaras dengan Instruksi Kemendagri Nomor 3 Tahun 2021.” Kombes Yan Budi Jaya Tajuk | Hlm 6 Berita Utama | Hlm 19 Ruwa Jurai | Hlm 17 Kebiasaan Baru | Hlm 22 Kota | Hlm 5 DINAS Kesehatan Lampung terus mendata kelompok penerima vaksin tahap II. Khusus untuk penerima vaksin warga lanjut usia (lansia) terdata sebanyak 34.592 orang di Bandar Lampung akan menjadi prioritas penerima vaksin tahap II. Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana menjelaskan hal tersebut menyesuaikan arah- an Pemerintah Pusat. Vaksinasi bagi lansia diawali kepada masyarakat usia 60 tahun ke atas di ibu kota provinsi. “Untuk vaksinasi lan- sia sesuai dengan instruksi pusat dilakukan di ibu kota provinsi lebih dulu. Sedangkan untuk petugas pelayanan publik akan dilaksanakan di semua daerah,” kata dia, Kamis (25/2). Sementara itu, untuk pendataan bagi lansia pendaftaran dilakukan secara daring pada laman lampung.kemkes.go.id. Selanjutnya Dinas Kesehatan akan me- nentukan jadwal, termasuk hari, waktu, serta lokasi pelaksanaan vaksinasi. “Bagi warga lanjut usia bisa meminta bantuan anggota keluarga atau RT/RW jika kesulitan,” ujarnya. Juru bicara Tim Satgas Penanganan Covid- 19 Lampung itu juga menambahkan selain lansia, kelompok prioritas dalam vaksin tahap II adalah tenaga pelayanan publik. Sementara saat ini petugas pelayanan publik berjumlah 45.296 orang di 15 kabupaten/kota. Pelaksanaan vaksin tahap II dilakukan menunggu vaksinasi tahap I selesai. Menurut- nya, vaksinasi untuk 35.601 tenaga kesehatan saat ini telah mencapai 85%. “Ditargetkan akhir Februari ini rampung,” katanya. Untuk tahap kedua ini, Lampung telah mene- rima sebanyak 148.200 dosis vaksin Covid-19. Di sisi lain, Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Bandar Lampung, Elya Eva mengatakan vaksi- nasi pada anak usia balita sangat dibutuhkan. Mengingat usia balita sangat rentan terhadap penyakit dan virus berbahaya. “Kalau untuk penanganan dan dosis vaksin anak usia balita pastinya berbeda,” ujarnya, Kamis (25/2). Elya mengatakan vaksinasi Covid-19 pada anak usia balita tentunya akan berpengaruh pada peningkatan sistem kekebalan tubuh dan memperkecil risiko tertular virus yang hingga kini belum ada obatnya ini. KEBIASAAN BARU Hlm 4 Gubernur Tekankan Kepala Daerah Baru Sinergi Bangun Lampung Para pemimpin daerah yang baru dilantik diminta senantiasa menjaga amanah rakyatnya. Nanang Ermanto Bupati Dendi Ramadhona Bupati Eva Dwiana Wali Kota Pandu Kusuma D Wakil Bupati S Marzuki Wakil Bupati Raden Adipati Surya Bupati Musa Ahmad Bupati Dawan Rahardjo Bupati Wahdi Wali Kota Ali Rahman Wakil Bupati Ardito Wijaya Wakil Bupati Azwar Hadi Wakil Bupati Qomaru Zaman Wakil Wali Kota Deddy Amarullah Wakil Wali Kota n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO KMP DOROTHY KANDAS. Kapal motor penumpang (KMP) Dorothy berhasil ditarik kapal tunda (tugboat) ke Dermaga V Pelabuhan Merak setelah kandas selama 5 jam di perairan Pulau Merak Besar, Kamis (25/2).

Transcript of Gubernur Tekankan Kepala Daerah Baru Sinergi Bangun ...

SYAHBANDAR Banten menelusuri kan-dasnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Dorothy di perairan Pulau Merak Besar. Pemeriksaan terkait apakah kejadian itu karena kerusakan atau kelalaian nakhoda kapal.

Feri yang melayani jalur penyeberang-an Pelabuhan Bakauheni—Merak terse-but sempat terombang-ambing lima jam sebelum akhirnya tugboat menariknya ke Dermaga V Pelabuhan Merak, Kamis (25/2), sekitar pukul 00.45 WIB. Kapal tersebut terseret ombak saat menunggu untuk masuk dermaga, Rabu (24/2), seki-tar pukul 19.45 WIB.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Oto-ritas Pelabuhan (KSOP) Kelas V Bakauheni Iwan Syahrial membenarkan KMP Dorothy kandas. Saat ini kapal tersebut belum bisa beroperasi karena masih dalam pemerik-saan KSOP Kelas I Banten.

“Syahbandar Banten masih me-meriksa kapal tersebut. Pemeriksaan terkait apakah kapal itu kandas akibat kerusakan ataukah karena kelalaian

nakhoda. Mereka masih menelusuri penyebabnya,” ujarnya, kemarin.

Humas PT ASDP Cabang Bakauheni Saiful Maslul Harahap menambah-kan feri berangkat dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak, Rabu (24/2), pukul 16.45 WIB. Namun saat tiba dan

menunggu giliran masuk dermaga sekitar pukul 19.45 WIB, tiba-tiba ka-pal terseret arus ke perairan dangkal sekitar Pulau Merak Besar.

“Kapal kandas dekat buoy (alat pendeteksi tsunami). Setelah lima jam, tugboat menarik feri tersebut ke

Dermaga V,” katanya melalui pesan WhatsApp, kemarin.

Sementara itu, berdasar prakiraan cuaca dari Stasiun Meteorologi Maritim (SMM) Kelas I Banten, kondisi perairan Selat Sunda bagian utara yang menjadi jalur feri lintas Merak—Bakauheni hu-jan sedang dengan angin bertiup dari barat daya ke barat laut dengan kecepat-an 1—20 knot. Sedangkan gelombang laut rendah, yakni 0,50—1,25 meter.

SMM Kelas I Banten juga mem-peringatkan perahu nelayan, kapal tongkang, dan feri yang melintasi Selat Sunda bagian selatan dan perairan selatan Banten untuk waspada. Sebab, gelombang di kedua perairan tersebut mencapai ketinggian 2,5—4,0 meter dengan kecepatan angin 1—30 knot.

Gelombang laut dengan ketinggian 4—6 meter dengan kecepatan angin 1—30 knot bakal melanda wilayah Samudra Hindia selatan Banten. Kon-disi tersebut berisiko tinggi terhadap semua jenis kapal. (KRI/D1)

TRIYADI ISWORO

KEPALA daerah dan wakil kepala daerah baru diajak bersinergi antarkabupaten/kota dengan

Pemerintah Provinsi untuk mencapai visi Lampung Berjaya. Selain itu juga menjaga koordinasi dan bekerja sesuai dengan regulasi yang ada.

Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan sejumlah pe-san Gubernur bagi bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil wali kota yang akan dilantik. Menurutnya, integritas menjadi pesan khusus Gubernur Lampung Arinal Djunaidi untuk mereka. Terutama da-lam menggerakkan sejumlah program strategis yang prioritas dilakukan, salah satunya program KPB—Kartu Petani Berjaya. (selengkapnya lihat tabel)

“Jangan lupa ada tugas khusus untuk mereka yakni menekan angka kasus terkonfirmasi Covid-19, begitu pesan Gubernur,” kata Fahrizal diwawancarai Lampung Post, Kamis (25/2) malam.

Hari ini (Jumat, 26/2), tujuh pasang kepala daerah dilantik dan mengucap sumpah janjinya di Balai Keratun Lantai III Kompleks Kantor Gubernur Lam-pung. Gubernur melantik dan mengam-

bil sumpah atas nama Presiden Joko Widodo. (selengkapnya lihat tabel)

Menanggapi pelantikan itu sejumlah tokoh juga memberikan pernyataannya. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lam-pung Khairuddin Tahmid misalnya menga-takan jabatan sebagai kepala daerah adalah amanah yang harus dijaga dan ditunaikan baik dan penuh tanggung jawab.

“Dalam agama digariskan bahwa pemimpin yang baik adalah pemimpin yang menunaikan kewajibannya dengan baik dan sebesar-besarnya ber-pihak pada kepentingan rakyat,” kata Khairuddin, kemarin.

Kemudian Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung Marzuki Noor mengatakan para kepala daerah yang dilantik wajib menunaikan janji-janjinya kepada masyarakat ketika masa kampanye kemarin. “Besok setelah pelantikan, kami

akan resmi berikan ucapan selamat tugas setelah pelantikan,” katanya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Lampung Mo-hammad Mukri mengucapkan selamat kepada kepala daerah yang baru saja me-menangkan Pilkada 2020. “Harapan saya mereka harus memberikan komitmen da-lam memimpin tentu tujuannya tidak lain menyejahterakan rakyat,” ujar Rektor UIN Raden Intan Lampung itu, kemarin.

Tidak EuforiaPada bagian lain, kepala daerah baru

yang dilantik meminta para pendukung-nya untuk tidak euforia berlebihan dan menjaga protokol kesehatan (prokes). Eva Dwiana, misalnya, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan semua pihak yang mendoakan dan mendukung-nya. “Pendukung dan simpatisan jangan euforia berlebihan tetap jaga protokol kesehatan,” kata dia, kemarin.

Hal senada dinyatakan Dendi Rama-dhona, Raden Adipati Surya, dan Dawam Raharjo yang siap tidak membuat keru-munan dalam syukuran pelantikan nya. Adipati misalnya hanya akan silaturahmi secara sederhana dan tetap menjaga prokes. (CK1/CK2/TRA/JON/R4)

[email protected]

SAMBUT KEPALA DAERAH...Hlm 23

“Besok setelah pelantikan, kami akan resmi berikan

ucapan selamat tugas setelah pelantikan.

NO. 15457/TAHUN XLVI TERBIT SEJAK 1974

24 HALAMAN

Rp3.000/eks

LAMPUNG POST VERSI DIGITAL 24 HALAMAN BACA DI

JUMAT, 26 02 2021

[email protected]

@lampostonline, @buraslampost

Harian Umum LampungPost

lampungpost.id

“Pembentukan Kampung Tangguh merupakan implementasi Kapolri yang selaras dengan Instruksi Kemendagri Nomor 3 Tahun 2021.”

Kombes Yan Budi Jaya Kapolresta Bandar Lampung

Tajuk | Hlm 6

Dinas Pendidikan

dan Kebudayaan memperkirakan vaksinasi akan diberikan kepada 15 ribu guru.”

140 NGO Minta PBB Embargo Senjata Myanmar Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa harus segera memberlakukan embargo senjata global terhadap Myanmar Berita Utama | Hlm 19

Natar Kembali Sumbang 4 Kasus Baru Covid-19Kecamatan Natar kembali menjadi penyumbang seluruh kasus baru itu

Pemkot-Kejari Selamatkan PAD Pajak Rp2 MiliarKerja sama tidak hanya perihal pajak, tapi aset juga dalam rangka pemeliharaan aset.

Ruwa Jurai | Hlm 17

Kebiasaan Baru | Hlm 22

Kota | Hlm 5

113.199.590 orang Terkonfirmasi

88.802.336 orang Sembuh

2.510.861 orang Meninggal

1.314.634 orang Terkonfirmasi

1.121.411 orang Sembuh

35.518 orang Meninggal

12.317 orang Terkonfirmasi

10.406 orang Sembuh

636 orang Meninggal

DUNIA (216 NEGARA)

INDONESIA (34 PROVINSI)

LAMPUNG

PERKEMBANGAN BARU VIRUS CORONA

Sumber: BNPB/Bappeda Lampung

Ingat Pesan IbuMEMAKAI

MASKERMENJAGA

JARAKMENCUCI TANGAN

3M

Vaksinasi Lansia Prioritas Warga Bandar Lampung DINAS Kesehatan Lampung terus mendata kelompok penerima vaksin tahap II. Khusus untuk penerima vaksin warga lanjut usia (lansia) terdata sebanyak 34.592 orang di Bandar Lampung akan menjadi prioritas penerima vaksin tahap II.

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana menjelaskan hal tersebut menyesuaikan arah-an Pemerintah Pusat. Vaksinasi bagi lansia diawali kepada masyarakat usia 60 tahun ke atas di ibu kota provinsi. “Untuk vaksinasi lan-sia sesuai dengan instruksi pusat dilakukan di ibu kota provinsi lebih dulu. Sedangkan untuk petugas pelayanan publik akan dilaksanakan di semua daerah,” kata dia, Kamis (25/2).

Sementara itu, untuk pendataan bagi lansia pendaftaran dilakukan secara daring pada laman lampung.kemkes.go.id. Selanjutnya Dinas Kesehatan akan me-nentukan jadwal, termasuk hari, waktu, serta lokasi pelaksanaan vaksinasi.

“Bagi warga lanjut usia bisa meminta bantuan anggota keluarga atau RT/RW jika kesulitan,” ujarnya.

Juru bicara Tim Satgas Penanganan Covid-19 Lampung itu juga menambahkan selain lansia, kelompok prioritas dalam vaksin tahap II adalah tenaga pelayanan publik. Sementara saat ini petugas pelayanan publik berjumlah 45.296 orang di 15 kabupaten/kota.

Pelaksanaan vaksin tahap II dilakukan menunggu vaksinasi tahap I selesai. Menurut-nya, vaksinasi untuk 35.601 tenaga kesehatan saat ini telah mencapai 85%. “Ditargetkan akhir Februari ini rampung,” katanya.

Untuk tahap kedua ini, Lampung telah mene-rima sebanyak 148.200 dosis vaksin Covid-19.

Di sisi lain, Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Bandar Lampung, Elya Eva mengatakan vaksi-nasi pada anak usia balita sangat dibutuhkan. Mengingat usia balita sangat rentan terhadap penyakit dan virus berbahaya. “Kalau untuk penanganan dan dosis vaksin anak usia balita pastinya berbeda,” ujarnya, Kamis (25/2).

Elya mengatakan vaksinasi Covid-19 pada anak usia balita tentunya akan berpengaruh pada peningkatan sistem kekebalan tubuh dan memperkecil risiko tertular virus yang hingga kini belum ada obatnya ini. (CR1/DET/S1)

KEBIASAAN BARU Hlm 4

Gubernur Tekankan Kepala Daerah Baru Sinergi Bangun Lampung

Para pemimpin daerah yang baru dilantik diminta senantiasa menjaga amanah rakyatnya.

PPTPPT

PPTPPT

Word

Kawasan TerintegrasiPariwisata Bakauheni

Kartu Petani Berjaya 13 Kabupaten

Pembangunan 4 Kawasan Industri

KIM Tanggamus, Way Pisang, Katibung, Pesawaran

Revitalisasi TambakDipasenaPengembangan Bandara

Komersial Radin Inten II, Taufik Kiemas, Gatot Subroto

Revitalisasi dan Pembangunan Pelabuhan Way Sidang

Destinasi PariwisataDaerah (DPD) 3

Taman Nasional Way Kambas Dan

Sekitarnya

Destinasi Pariwisata Daerah (DPD) 1Teluk Lampung, Selat Sunda dan S

ekitarnya

Destinasi Pariwisata Daerah (DPD) 2Pesisir Pantai Barat Lampung, TNBBS

dan Sekitarnya

D

TTTTa

Pembangunan Sport Center & Exhibition Center

Tol Lematang-Panjang, Jembatan Tiang Pancang

dan Jalan Ruas RE Marthadinata-Kiluan

y

Peningkatan Status 8 Ruas Jalan Provinsi

LAMPUNG SELATAN

BANDAR LAMPUNG

PESAWARAN

Nanang Ermanto Bupati

Dendi Ramadhona Bupati

Eva Dwiana Wali Kota

Pandu Kusuma D Wakil Bupati

S Marzuki Wakil Bupati

WAY KANAN LAMPUNG TENGAH LAMPUNG TIMUR METRO

Raden Adipati Surya Bupati

Musa Ahmad Bupati

Dawan Rahardjo Bupati

Wahdi Wali Kota

Ali Rahman Wakil Bupati

Ardito Wijaya Wakil Bupati

Azwar Hadi Wakil Bupati

Qomaru Zaman Wakil Wali Kota

Deddy Amarullah Wakil Wali Kota

Penyelidikan KMP Dorothy Kandas soal Kerusakan atau Kelalaian

n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

KMP DOROTHY KANDAS. Kapal motor penumpang (KMP) Dorothy berhasil ditarik kapal tunda (tugboat) ke Dermaga V Pelabuhan Merak setelah kandas selama 5 jam di perairan Pulau Merak Besar, Kamis (25/2).

EKONOMI 2 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

ATIKA OKTARIA

DINAS Perindustrian dan Perdagangan Lampung siap menjaga harga bahan

kebutuhan pokok tetap stabil se-lama menjelang Ramadan hingga Lebaran.

Kabid Perdagangan Dalam Negeri M Zimmi Skil mengatakan untuk menjaga stabilitas harga Pemprov berkoordinasi dengan kabupaten/kota dan juga Bulog untuk memantau pergerakan harga di pasar.

“Kami merapatkan barisan mengantisipasi potensi kenaik-an harga menjelang Rama-dan. Kemudian memastikan masyarakat tak akan kehabisan

stok bahan pangan,” kata Zimmi, belum lama ini.

Untuk mengantisipasi potensi kenaikan permintaan barang kebutuhan pokok pada puasa dan Lebaran, maka inflasi selama Ramadan dan Idulfitri harus ter-kendali. Sehingga peran pemerin-tah menjadi sangat penting.

“Inflasi yang tak terkenda-li akan berdampak buruk di masyarakat. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah mengada-kan rapat Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) se-Provinsi Lam-pung secara berkala,” ujarnya.

Rapat tersebut sebagai ben-tuk koordinasi untuk mem-perkuat langkah pengendalian

harga sepanjang tahun ter-masuk periode Ramadan.

Pasokan TerjaminZimmi memastikan ketersedi-

aan pasokan, keamanan dan ke-layakan pangan terjamin. Seka-ligus menyelenggarakan operasi pasar (OP) bekerja sama dengan Bulog dalam rangka stabilisasi harga secara terstruktur dan merata di seluruh wilayah di Lampung.

Nantinya, pasar murah akan digelar bekerja sama dengan beberapa BUMN/BUMD dan Pihak Swasta. Langkah lainnya dengan menjaga keterjang-kauan harga dengan tetap kon-sisten dengan cara bersama-sa-ma memantau perkembangan harga pasar.

Untuk itu Disperindag akan terus menurunkan tim pemantau ke pasar-pasar kecamatan untuk melihat perkembangan harga kebutuhan pokok menjelang Ramadan.

“Menjelang Ramadan harga-harga kebutuhan bahan pokok terus merambat naik. Kenai-kan harga tersebut karena kebutuh an menjelang bulan Ramadan biasanya memang meningkat dari hari-hari sebe-lumnya,” ujarnya.

Ia mengatakan dengan nai-knya harga-harga kebutuhan pokok juga disebabkan ka-rena permintaan tinggi. Stok barang berkurang, sehingga harga naik mengikuti hukum pasar.

“Ironisnya, mekanisme pasar tersebut dimanfaatkan pedagang-pedagang nakal dengan menim-bun barang dan menaikkan harga semaunya. Ini yang perlu diantisipasi,” katanya. (E1)

[email protected]

Jaga Stabilitas Harga Kebutuhan PokokDisperindag akan terus menurunkan tim pemantau ke pasar-pasar untuk memantau harga kebutuhan pokok.

n LAMPUNG POST/ATIKA OKTARIA

PEDAGANG KEBUTUHAN POKOK. Seorang pedagang sembako sedang menunggui dagangan di Pasar SMEP Bandar Lampung, Rabu (24/2). Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lampung siap menjaga harga bahan kebutuhan pokok tetap stabil menjelang Ramadan hingga Lebaran.

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 3

KETUA DPRD Lam-pung Mingrum Gu-may menggelar reses menyerap aspirasi

masyarakat Lampung Tengah di tiga kecamatan, yakni Kampung Sukajawa, Kecamatan Bumiratu Nuban, Kampung Seputihjaya, Kecamatan Gunungsugih, dan Kelurahan Trimurjo, Kecamatan Trimurjo, pada 19—26 Februari 2021.

Mingrum mengajak masyara-kat beserta aparatur kecamatan dan kampung di Daerah Pe-

milihan VII Kabupaten Lamteng tersebut bersinergi membangun Kecamatan Bumiratu Nuban, Gunungsugih, serta Trimurjo terus maju dan berkembang.

“Keluh kesah permasalahan yang ada di masyarakat, seperti permasalahan infrastruktur, bidang kesehatan, peningkat-an sektor pertanian, dan per-masalahan lainnya, semoga secara cepat kami selesaikan melalui program pemerintah, baik pemerintah kabupaten, pemerintah provinsi, maupun

program Pemerintah Pusat,” kata Mingrum, Kamis (25/2).

Untuk program pertanian, Mingrum berharap adanya kelompok tani dan kelompok wanita tani (KWT) yang terus aktif dalam mengembangkan sektor pertanian. Melalui ke-lompok tani atau KWT, ke depan pemerintah dapat menyalurkan bantuan dan program pertanian lainnya guna mendukung keta-hanan pangan serta peningkat-an produksi bidang pertanian di Kecamatan Bumiratu Nuban

dan Gunungsugih.Politikus PDIP itu juga meng-

ajak masyarakat agar tetap menjaga kesehatan, terlebih saat ini masih dalam kondisi pandemi covid-19. “Kita harus tetap melaksanakan protokol kesehatan yang ketat dalam menjalankan aktivitas kesehari-an, adanya Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru dalam Pencegahan dan Pengendali-an Covid-19 menjadi payung hukum bagi aparat pemerintah yang tergabung dalam gugus covid-19 untuk melakukan tin-dakan pencegahan covid-19,” ujar dia.

Plh Bupati Lamteng Nirlan memberikan apresiasi dan ucap-an terima kasih atas kehadir an Ketua DPRD Provinsi Lampung dalam agenda kegiatan reses tersebut. “Infrastruktur menjadi kendala di Kabupaten Lamteng. Kami berharap adanya perbaik-an di bidang infrastruktur guna mendukung peningkatan eko-nomi masyarakat di Kabupaten

Lamteng,” kata Nirlan.Apresiasi dan ucapan terima

kasih juga disampaikan Camat Bumiratu Nuban, Slamat Wi-narto. Dia berharap kedatangan Ketua DPRD Lampung itu dapat menjadi motivasi untuk terus bahu-membahu membangun Kecamatan Bumiratu Nuban. Menurut Slamat, beberapa per-masalahan krusial yang dihada-pi Kecamatan Bumiratu Nuban, seperti permasalahan banjir, infrastruktur, dan peningkatan produksi pertanian.

Salah seorang petani di Ke-camatan Trimurjo, Muksam, mengatakan saat ini petani mengalami kekurangan alo-kasi kebutuhan pupuk. Idealnya untuk kebutuhan pupuk di Ke-camatan Trimurjo dengan luas areal pertanian 5.700 hektare dan memiliki 143 kelompok tani sekitar 3.200 ton per tahun. “Akan tetapi, pada tahun lalu hanya mendapat alokasi pupuk sekitar 2.400 ton per tahun,” ujar dia.

Turut hadir dalam kegiatan

reses di Kecamatan Bumiratu Nuban, babinsa Kampung Suka-jawa, kepala kampung se-Keca-matan Bumiratu Nuban, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta tamu undangan lainnya.

Saat reses di Kecamatan Gu-nungsugih, turut dihadiri Ke-tua DPRD Kabupaten Lamteng Sumarsono, Plh Bupati Lam-teng Nirlan, Kepala Dinas PU Pengairan Kabupaten Lamteng Haris Padila, dan perwakilan camat Gunungsugih. Kemudian, kepala kampung se-Kecamatan Gunungsugih, tokoh masyara-kat, tokoh pemuda, kelompok tani, KWT, serta undangan lainnya.

Selanjutnya, dalam kegiatan reses di Trimurjo, dihadiri Ca-mat Trimurjo Wanda Rusli, Kapolsek Trimurjo AKP Ahkmad Pancarudin, dan perwakilan Danramil Trimurjo. Lalu, lurah/kepala kampung se-Kecamatan Trimurjo, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, kelompok tani, KWT, serta tamu undangan lain-nya. (RILIS/K10)

LAMPUNG POST/ISTIMEWA

Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay menggelar kegiatan reses menyerap aspirasi masyarakat Daerah Pemilihan VII Kabupaten Lampung Tengah di Kampung Sukajawa, Kecamatan Bumiratu Nuban, Kampung Seputihjaya, Kecamatan Gunungsugih, dan Kelurahan Trimurjo, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah, pada 19—26 Februari 2021.

LAMPUNG POST/ISTIMEWA

Ketua DPRD Lampung Serap Aspirasi Masyarakat Lampung Tengah

4 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

Kerja sama Pemkot-Kejari telah lama terjalin untuk meningkatkan PAD di sektor pajak.

DETA CITRAWAN

PEMERINTAH Kota Bandar Lampung dan Kejaksaan Ne-geri (Kejari) Kota menyelamat-

kan Pendapatan Asli Daerah sebesar Rp2 miliar dari sektor pajak.

“Berhasil dikumpulkan kurang lebih sebesar Rp2 miliar di tahun 2020,” kata Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Bandar Lampung Badri Tamam, Kamis (25/2).

Menurutnya, kerja sama dengan Kejari telah lama terjalin untuk melakukan pendampingan dan pen-gawasan guna meningkatkan penda-patan di sektor pajak.

“Kerja sama tidak hanya perihal pajak, tapi aset juga dalam rangka pemeliharaan aset. Atas dasar itu Pemkot memberikan penghargaan sebagai apresiasi kepada kejaksaan negeri, dan kerja sama ini akan terus berlanjut,” kata dia.

Ia berharap, Pemkot dan Kejari semakin aktif menyadarkan para wajib pajak yang tidak taat. “Yang bandel bisa sadar dan taat membayar pajak karena ini untuk pembangunan,” ujar dia.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandar Lampung Abdullah Noer Deny mengaku mengalami banyak kendala saat mengawal pajak.

“Kalau kendala pasti ada namun kita berusaha secara luwes dan familier, jadi sinergisitas antara Pemkot untuk menin-gkatkan PAD yang selama ini sudah men-ingkat namun tetap didukung, supaya ada peningkatan lagi, karena banyak pengusaha yang menunggak terutama di masa pandemi,” katanya.

Tapping BoxIa melanjutkan adanya penerapan

alat perekam transaksi atau tapping

box yang sudah berjalan sejak dua tahun lalu efektif menertibkan para wajib pajak.

“Faktornya penunggakan pajak ini banyak, yaitu pelaksanaan tapping box belum mau pakai, harapan kita ini betul-betul bisa di terapkan di seluruh pelayanan dan jasa yang ada di Bandar Lampung, sehingga bisa didapat secara detail melalui sistem yang telah terstruk-tur,” ujarnya.

Sebagai upaya untuk meng antisipasi terjadi penunggakan pembayaran pa-jak itu, Kejaksaan akan mengambil langkah bersama Pemkot berupa pencabutan alat regis trasi dari pihak tempat usaha yang tidak mau me-masang tapping box.

“Kalau sanksi dalam rangka pen-dapatan itu adalah sanksi tegasnya bisa pencabutan mesin mereka itu, kalau izin itu evaluasi dari Pemkot, tapi bisa juga apabila Pemkot meminta kejaksaan saran dan kita sebut layak di cabut maka bisa di cabut, dan kerja sama antara kejaksaan dan Pemkot ini akan terus terjalin,” kata dia. (K2)

[email protected]

KOTA JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 5

Yang bandel bisa sadar dan taat membayar

pajak karena ini untuk pembangunan.

DUA orang kurir narkoba asal Sidomulyo, Lampung Selatan, berinisial EW (37) dan DKG (28), ditangkap Subdit II Direktorat Reserse Narkoba Polda Lampung, pada Selasa (23/2), sekitar pukul 20.00.

Dari tangan kedua pria tersebut, polisi menyita barang bukti narkoba jenis sabu-sabu seberat 610,12 gram atau lebih dari seten-gah kilogram.

Kasubdit II Ditresnarko-ba Polda Lampung AKBP Radius Utama mengatakan keduanya ditangkap di seki-

tar Jalan Kedamaian saat hendak membawa narko-ba tersebut. “Ya jadi ada informasi dari masyarakat di salah satu perumahan di Kedamaian, anggota pun turun ke lapangan melaku-kan penyelidikan,” kata dia kepada Lampung Post, Kamis (25/2).

Aparat melihat gerak-gerik keduanya mencuriga-kan saat menaiki sepeda motor. Tim Opsnal Sub-dit II pun menghadang dan langsung memeriksa keduanya. Saat digeledah, ditemukan barang bukti

berupa empat bungkus sabu-sabu berukuran be-sar dan tiga bungkus sabu berukuran sedang, dengan berat total 610.12 Gram, di atas motor yang dipakai keduanya.

“Keduanya berstatus kurir yang hendak mengedarkan barang tersebut, pemasok dan pemilik sedang kami buru,” ujar dia.

Keduanya dijerat Pasal 114 Ayat (2) Sub 112 (2) UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman pidana maksimal seumur hidup. (RUL/K1)

LEMBAGA Bantuan Hu-kum (LBH) Bandar Lam-pung akan melakukan pendampingan hukum terhadap tiga mahasiswa yakni Rizki, Sultan, dan Reno yang dilaporkan pihak Universitas Bandar Lampung (UBL) ke Polresta Bandar Lampung.

Kadiv Sipol LBH Bandar Lampung Cik Ali menga-takan pihaknya telah me-nerima surat kuasa dari ma-

hasiswa untuk mendampingi mereka per 25 Februari.

“Besok (26/2) dipanggil-nya dan kami dampingi, ini seharusnya mengedepan-kan komunikasi internal kampus,” kata dia, Kamis (25/2).

Berdasarkan keterangan mahasiswa, mereka sudah mengirimkan surat audien-si ke pihak kampus pada 7 Februari lalu. Karena tidak ada respons, akhirnya ma-

hasiswa melakukan aksi pada 16 Februari.

Rektor Universitas Ban-dar Lampung Yusuf Barus-man menyebut mahasiswa pengunjuk rasa melanggar UU Karantina Kesehatan. Pelaporan ke Polresta Ban-dar Lampung itu diklaim bukan upaya pembungka-man demokrasi.

“Hak mengungkapkan pendapat silakan saja. Ma-hasiswa bisa WA saya untuk

mengemukakan aspirasi. Catatannya, komunikasi yang dilakukan tidak me-langgar undang-undang,” kata Yusuf saat konferensi pers di kampus setempat, kemarin.

Ia mengklaim pelaporan dilakukan untuk meng-hindari tunduhan pembiar-an karena selama pandemi Covid-19 masyarakat ditun-tut patuh pada UU Karantina Kesehatan. (RUL/K2)

PENDAFTARAN Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 telah dibuka. Siswa kelas XII bersiap mengikuti seleksi dan menentukan jurusan pilihan.

Penentuan jurusan dan fakultas idealnya sesuai mi-nat dan bakat. Namun calon mahasiswa justru kebanya-kan memilih jurusan karena ikut-ikutan dengan teman sebaya atau kelompok.

“Pada banyak kasus, ke-gagalan dalam pendidikan tinggi atau tidak maksi-malnya pencapaian studi karena yang bersangkut-an memilih jurusan yang tidak sesuai minatnya,”

kata Psikolog Klinis Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi Lampung Sri Astuti, Selasa (23/2).

Berdasar pengamatan-nya, sejumlah siswa kelas XII masih bimbang me-milih jurusan dan fakul-tas. Siswa yang baru lulus tersebut masih tergolong usia remaja. Kalangan itu umumnya punya keingina n untuk mengikuti pilihan te-man sebayanya yang bisa saja tidak sesuai minat dan bakatnya.

“Setiap orang punya potensi dan bakat yang bisa ditemukan serta dikembang-kan untuk mencapai ke-suksesan hidup,” ujarnya.

Karena itu, siswa yang ingin melanjutkan studi ke pendidikan tinggi sebaiknya melakukan tes bakat dan minat. Tujuannya untuk membantu calon mahasiswa mengenali potensi diri.

“ R S J L a m p u n g m e -nyediakan layanan tes minat dan bakat demi membantu memberikan gambaran kemampuan pada bidang sebenarnya. Tes amat pen-ting karena setiap individu punya bakat dan derajat yang berbeda,” kata Tuti.

Hasil tes bisa dijadikan dasar perencanaan serta pengambilan keputusan untuk memilih pendidikan serta pekerjaan. (IMA/K2)

PEMERINTAH Provinsi Lampung mengajak semua pihak bersinergi untuk terus menjaga suasana agar tetap kondusif.

Kepala Badan Kesbangpol Lampung, Firsada mengata-kan keamanan di Lampung terwujud atas bantuan se-luruh elemen masyarakat. Selain itu pemerintah di 15 kabupaten/kota telah meng-arahkan Tim Penanganan Terpadu Masalah Konflik Sosial sehingga dapat be-kerja dengan baik.

Ia bersyukur atas peng-hargaan dari Kementerian Dalam Negeri terkait capai-an kinerja pelaporan ren-cana aksi terpadu penan-ganan konflik sosial tingkat provinsi tahun 2019.

“Karena berkat Kepala Daerah yang selama ini mengarahkan tim sehingga Provinsi Lampung dapat meraih penghargaan ini,” katanya, Rabu (24/5).

Adapun peringkat na-sional penanganan kon-flik sosial yang diberikan piagam penghargaan dan plakat tersebut, yakni per-ingkat I Jawa Timur, per-ingkat II Lampung, dan peringkat III DI Yogyakarta. Disusul Maluku Utara, Riau,

Sumbar, Jawa Tengah, NTT, Aceh, dan Kalsel.

“ P e n g h a r g a a n d a r i Mendagri sebagai peringkat II nasional penanganan kon-flik sosial diserahkan Dirjen Polpum Dr Bachtiar atas nama Mendagri,” ujar dia.

Menurutnya, Pemprov

Lampung selalu berada di dalam peringkat lima besar penghargaan serupa sejak tahun 2016.

Pada tahun 2016 dan 2017 bahkan Lampung meraih juara pertama Penangan-an Konflik Sosial Tingkat Nasional. Penghargaan ta-hun 2017 diserahkan pada tahun 2018 oleh Menko Pol-hukam Wiranto, di dampingi Mandagri Tjahjo Kumolo kepada Pjs Gubernur Lam-pung Didik Suprayitno pada 6 Maret 2018.

Kemudian pada tahun 2018, penanganan kon-flik sosial Lampung men-duduki peringkat keempat. Penghargaan diserahkan Menko Polhukam Wiranto didampingi Mendagri Tjah-jo Kumolo kepada Asisten Pemerintahan dan Kesra Provinsi Lampung Irwan Sihar Marpaung saat itu di Hotel Paragon Jakarta, 16 Mei 2019 lalu. (TRI/K2)

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMALA

TINJAU STUDIO SAI 100 FM. Ketua KPID Lampung, Budi Jaya bersama komisioner saat meninjau Studio SAI 100 FM, Kamis (25/2). KPID Lampung terus mengimbau lembaga penyiaran untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas konten lokal.

n ISTIMEWA

PENGHARGAAN PENANGANAN KONFLIK SOSIAL. Dirjen Politik dan Pemerintah Umum Kemendagri, Bachtiar menyerahkan piagam penghargaan dan plakat kepada Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Lampung, Firsada mewakili Gubernur Lampung yang mendapat penghargaan peringkat II (kedua) nasional dari Kementerian Dalam Negeri terkait capaian kinerja pelaporan rencana aksi terpadu penanganan konflik sosial tingkat provinsi tahun 2019 di Jakarta, Rabu (24/2).

KOMISI Penyiaran Indone-sia Daerah (KPID) Lampung terus mengimbau lembaga penyiaran untuk mening-katkan kuantitas dan kuali-tas konten lokal. Dukungan lembaga penyiaran amat penting dalam efektivitas promosi budaya dan wisata daerah.

“Masyarakat saat ini membutuhkan tayangan yang menghibur sekali-gus mendidik. Lembaga penyiaran diharapkan mampu menyuguhkan tayangan yang bisa mem-beri manfaat besar bagi masyarakat dan daerah-

nya,” kata Ketua KPID Lampung, Budi Jaya saat b e r k u n j u n g b e r s a m a komisioner ke Kantor Ha-rian Umum Lampung Post, Kamis (25/2).

Menurut Budi, Pandemi yang telah berlangsung sejak setahun terakhir, m e m b e r i i m b a s p a d a sektor pariwisata. Budi mengatakan lembaga pe-nyiaran ditantang untuk mengambil peran strategis dalam mendukung pro-mosi budaya dan wisata Lampung. “Saya harapkan Metro TV Lampung dan Radio SAI 100 FM dapat

meningkatkan mutu dan jumlah konten lokalnya agar promosi budaya dan wisata dari 15 kabupaten/kota bisa terbantu,” ujar dia.

Pada kesempatan itu, tim KPID juga mengunjungi Studio Radio SAI 100 FM dan Metro TV Lampung. “Studio SAI 100 FM dan Metro TV Lampung sangat representatif,” kata Budi. KPID juga mengutarakan dukungannya pada Ra-dio SAI 100 FM dan Metro TV Lampung agar dapat meraih KPID Award tahun ini. (IMA/K1)

KPID Dorong Penyiaran Konten Lokal

Pembawa Sabu Setengah Kilo Ditangkap

Siswa Diminta Pilih Jurusan Sesuai Minat

Pemkot-Kejari Selamatkan PAD Pajak Rp2 Miliar

Bersama Jaga Lampung Tetap Kondusif

LBH Dampingi Tiga Mahasiswa UBL

BANDAR LAMPUNG 6 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

www.gasnet.id

Internet Cepat Bikin Bisnis Naik Pesat

www.gasnet.idwww.gasnet.id

Internet Cepat Internet Cepat Internet Cepat Internet Cepat Bikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik PesatBikin Bisnis Naik Pesat

#SiniSamaGasnetAja#SiniSamaGasnetAja

BIDHUMAS Polda Lampung menggelar peningkatan ke-mampuan public speaking

bagi kasubbag humas dan personel operator PID sebanyak 30 peserta di Meeting Room Hotel Bukit Randu Bandar Lampung, Kamis (25/2).

Pelatihan tersebut sesuai den-gan 100 hari program kerja Kapolri dengan slogan Presisi (prediktif, responsibilitas, dan transparansi yang berkeadilan). Dalam ke-giatan itu, Polda Lampung de-ngan menghadirkan narasumber akademisi Universitas Lampung Hestin Oktiani S.Sos., M.Si.

Wakapolda Lampung Drs. Sub-yanto, dalam sambutannya, me-ngatakan pada era milenial saat ini informasi semakin terbuka. Banyak orang yang berpendidikan tinggi, cerdas, memiliki pangkat dan jabatan yang tinggi, serta banyak mengenyam ilmu penge-tahuan, akan tetapi dia tidak bisa menyampaikan informasi dengan

baik sehingga orang kurang ter-tarik atau jenuh mendengarnya.

“Oleh sebab itu, Polri terus berupaya meningkatkan kinerja dengan optimal dan profesional,

sehingga dapat memberikan pe-layanan informasi kepada publik dengan baik,” ujar dia.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad

S.H., M.Si mengatakan Bidhumas mengundang narasumber dosen Ilmu Komunikasi Unila untuk ber-bagi ilmu pengetahuan tentang bagaimana strategi berkomunikasi dan teknik berbicara di depan publik dan media elektronik. “Supaya anggota Polsek, Polres, serta Polda Lampung dapat berbicara serta menyampaikan informasi kepada media dan khalayak masyarakat dengan baik,” kata dia.

Menurut dia, kegiatan ini terseleng-gara atas gagasan Kapolda Lampung untuk meningkatkan kemampuan personel Polda Lampung, khususnya dalam bidang public speaking.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu bentuk pengaplikasian pro-gram prioritas kapolri dalam pengua-tan kapasitas SDM Polri yang Presisi. Acara diikuti oleh 60 peserta yang terdiri dari 14 kasubbag humas Polres jajaran Polda Lampung, 16 operator PID satker, dan 30 anggota Bidhumas Polda Lampung. (RILIS/K10)

Bidhumas Polda Lampung Gelar Pelatihan Public Speaking

n ISTIMEWA

PENINGKATAN KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING. Wakapolda Lampung Brigjen Subiyanto bersama Kabid humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad dan jajaran saat acara peningkatan kemampuan public speaking bagi kasubbag humas dan personel operator PID Polda Lampung dengan menghadirkan narasumber Hestin Oktiani di Meeting Room Hotel Bukitrandu Bandar Lampung, Kamis (25/2).

ABU UMARALY

SIDANG perdana tin-dak pidana korupsi Pemkab Lamsel jilid

II dengan terdakwa Her-mansyah Hamidi mantan asisten II dan Syahroni mantan kepala Dinas PUPR Lampung Selatan digelar di Pengadilan Negeri Tanjung-karang, Kamis (25/2).

Dalam sidang yang di-pimpin oleh Majelis Hakim Ketua Efianto itu, kedua terdakwa mengikuti sidang secara virtual di Rutan Way Huwi. Jaksa KPK Taufiq

Ibnugroho dalam dakwaan-nya mengatakan komitmen fee Dinas PUPR Kabupaten Lamsel yang terkumpul melalui Syahroni sebesar Rp54 miliar pada tahun anggaran 2016—2017. Ter-dakwa Syahroni menikmati Rp703 juta dari pengelolaan uang fee proyek tersebut.

Kemudian, pada 2018 ter-dakwa juga menerima fee sebesar Rp400 juta dari Gilang Ramadhan (rekanan) dan uang ini sudah diserah-kan kepada mantan Bupati Lamsel Zainudin Hasan.

“Uang ini diserahkan ter-

dakwa kepada Zainudin Hasan melalui Herman-syah Hamidi Rp49,7 miliar dan melalui Agus Bhakti Nugroho Rp4 miliar,” kata Taufiq.

S e d a n g k a n d a l a m dakwaan kepada Herman-syah Hamidi dikatakan se-lain menerima komitmen fee Rp49,7 miliar untuk diserahkan kepada Zainu-din Hasan. Terdakwa juga menerima fee dari Dinas PUPR Lamsel Rp5 miliar di pertengahan 2016. Uang fee Rp5 miliar ini diterima dari Syahroni Rp4 miliar, Desy Elmasari Rp700 juta, dan Adi Supriadi Rp300 juta.

Sementara sisa uang fee

proyek sebesar Rp5 miliar tersebut dipakai secara pribadi oleh terdakwa.

Lima SaksiSementara KPK meng-

hadirkan lima orang saksi dalam sidang lanjutan ka-sus korupsi mantan Bupati Lampung Tengah Mustafa.

Saat dikonfirmasi, Jak-sa KPK Taufiq Ibnugroho mengatakan dalam sidang agenda saksi kali ini akan dihadirkan lima orang. Ter-diri dari unsur pengurus salah satu partai politik, aide de camp (ADC) dan swasta. (K1)

[email protected]

Terdakwa Fee Proyek Lamsel Kelola Rp54 MiliarJaksa KPK meminta hakim agar sidang kedua terdakwa dilaksanakan berbarengan.

Johan Anuar akan langsung dinonaktifkan dari jabatannya sebagai wabup setelah dilantik.

DENI ZULNIYADI

JOHAN Anuar akan di-lantik menjadi Wakil Bupati Ogan Komering

Ulu (OKU) pada Jumat (26/2). Pengadilan Negeri Palembang mengizinkan Johan, yang kini berstatus terdakwa kasus dugaan korupsi, untuk menjalani pelantikan sebagai kepala daerah di luar Rumah Tahanan (Rutan) Pakjo Palembang.

Humas PN Palembang Abu Hanifah mengatakan telah me nerima surat dari Kemendagri terkait izin pelantikan Johan Anuar di Griya Agung Palem-bang pada 26 Februari 2021. Johan akan men-dampingi pasangannya, Kuryana Azis, sebagai bupati-wakil bupati OKU

periode 2021—2026. “Majelis Hakim mem-

berikan izin dengan syarat harus dikawal jaksa KPK,” kata dia, Rabu (24/2).

Menurut dia, pelantikan Johan Anuar memang di-izinkan berdasar aturan undang-undang karena masih berstatus terdakwa sehingga berhak untuk di-lantik. Namun, Majelis Ha-kim masih perlu berdiskusi terkait proses pelantikan Johan Anuar di luar Rutan Pakjo Palembang. Sebab, pe ngacara Johan Anuar me ngajukan permohonan agar kliennya itu dapat mengikuti geladi resik dan pelantikan.

“Kami akan pelajari lagi persisnya dengan musyawarah Majelis Ha-kim, tetapi secara prinsip-nya diizinkan,” ujarnya.

DinonaktifkanAbu juga menyatakan

Johan Anuar akan lang-sung dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Wabup

setelah dilantik. Sebab, Johan harus menjalani be-berapa tahapan persidang-an yang telah dimulai sejak 22 Desember 2020.

Sebelumnya, Johan An-uar didakwa melakukan tindak pidana korupsi un-tuk pengadaan tanah per-makaman yang me rugikan ne gara Rp5,7 miliar. Tinda-kan tersebut dilakukan saat Johan Anuar masih menja-bat wakil ketua DPRD OKU pada 2012.

Johan Anuar ditahan KPK di Rutan Polres Jakarta Pusat pada 10 Desember 2020 atau satu hari se-telah tahapan pencoblosan pilkada serentak. Tersang-ka menjadi calon wakil bu-pati tunggal berpasangan dengan Kuryana Azis.

Penahanan tersangka dilakukan setelah lembaga antirasuah itu mengambil alih perkara kasusnya dari Polda Sumsel pada 24 Juli 2020. (ANT/D1)

[email protected]

LINTAS SUMBAGSEL

Terdakwa Korupsi Tanah Makam Dilantik Jadi Wabup OKU

nANTARA/FENY SELLY

PEREKAMAN KTP-EL UNTUK DISABILITAS. Petugas membantu peserta melakukan perekaman KTP-el pada pelayanan perekaman bagi penyandang disabilitas di Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Fisik Budi Perkasa Palembang ,Sumatera Selatan, Kamis (25/2). Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Sosial bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil itu sebagai upaya jemput bola dan membantu penyandang disabilitas memperoleh kartu identitas yang akan digunakan untuk bantuan sosial.

PEMERINTAH Kabupaten Belitung, Provinsi Kepu-lauan Bangka Belitung, menggenjot produksi cabai untuk memenuhi kebutuhan lokal masyarakat di daerah itu. “Target kami produksi cabai lokal bisa memenuhi kebutuhan masyarakat ke-tika terjadinya kelangkaan,” kata Kepala Bidang Tanam-an Pa ngan dan Hortikultura Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian Kabupaten Belitung, Tenny Meireni, di Tanjungpandan, Kamis (25/2).

Menurut dia, ketika me-ngalami kendala, seperti cua-ca buruk, pasokan cabai dari luar daerah se ring berkurang sehingga menyebabkan har-ga cabai naik drastis. “Kami berusaha agar bagaimana harga cabai tetap stabil. Sebab, saat ini pemerintah daerah tidak hanya mengan-dalkan produksi lokal, tetapi juga dari luar,” kata dia.

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupat-en Belitung menargetkan produksi cabai rawit di 2021 sebanyak 250 ton. Jumlah

tersebut diharapkan da-pat memenuhi kebutuhan masyarakat se tempat ter-hadap komoditas cabai.

“Meskipun belum me-menuhi kebutuhan selu-ruhnya, setidaknya dapat mengurangi ketergantung-an pengiriman dari luar daerah,” ujar Tenny.

D i a m e n a m b a h k a n produksi cabai rawit di Kabupaten Belitung pada 2020 mencapai 216 ton, jika dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 191 ton. (ANT/D3)

Belitung Genjot Produksi untuk Stabilkan Harga Cabai

JIRAN JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 7

Rohidin-Rosjhonsyah Resmi Pimpin BengkuluPRESIDEN Joko Widodo melantik Rohidin Mersyah dan Rosjhonsyah sebagai gubernur dan wakil gubernur Bengkulu periode 2021—2024. Kedua pemimpin itu mengenakan baju dinas gubernur warna putih, masker, dan pelindung wajah ke-tika mengucapkan sumpah jabatan yang dibimbing Jokowi.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur, sebagai wakil gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa,” kata Mersyah dan Rosjhonsyah, saat mengucapkan sumpah jabatan di Istana Negara Jakarta, Kamis (25/2).

Sebelum mengucapkan sumpah jabatan, keduanya terlebih dahulu menerima Surat Keputusan Presiden Nomor 40 P/2021 tertanggal 24 Februari 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat, Kepulauan Riau, dan Bengkulu Masa Jabatan 2021—2024 di Istana Merdeka.

Pelantikan dihadiri undangan terbatas, antara lain Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, serta pejabat terkait lain. (ANT/D3)

Jambi Waspada Bencana AlamPEMERINTAH Provinsi Jambi mewaspadai dua bencana alam, yakni bencana banjir serta kebakaran hutan dan lahan. “Saat ini paketnya ada dua, kita mewaspadai potensi banjir yang akan terjadi dan kebakaan hutan dan lahan yang terjadi di beberapa wilayah di Provinsi Jambi,” kata Sekretaris Provinsi Jambi, Sudirman.

Waspada potensi banjir yang terjadi karena di Jambi masih musim hujan. Sebab, beberapa wilayah di Provinsi Jambi berpotensi terjadi bencana banjir, khususnya daerah yang berada di sepanjang bantaran Sungai Batanghari.

Selanjutnya, mewaspadai bencana kebakaran hutan dan lahan karena meski saat ini masih musim hujan, sudah terjadi kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Jambi, walaupun dalam skala yang kecil. Misalnya, di Kabupaten Tanjungjabung Barat, Tanjungjabung Timur, dan Kabupaten Muarojambi.

“ D i daerah i tu sudah te rdapat t i t i k ap i dan kebakaran hutan dan lahan, meski skalanya kecil,” kata Sudirman.

Adapun untuk mewaspadai bencana tersebut, Pemer-intah Provinsi Jambi melaksanakan rapat koordinasi ber-sama stakeholder, seperti TNI-Polri, BPBD, dan Manggala Agni. Kemudian perusahaan, seperti pihak swasta dan masyarakat. (ANT/D3)

8 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

RAGAM

U PA H b u r u h paruh waktu d i b a y a r p e r jam sesuai Per-aturan Peme-rintah Nomor 36 Tahun 2021 sebagai imple-mentasi UU No-mor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Upah per jam itu dihitung dari upah satu bulan dibagi 126.

Besar upah per jam itu ditetapkan berdasar kese-pakatan antara pengusaha dan buruh bersangkutan.

“Kesepakatan dimaksud pada Ayat (2) tidak boleh lebih rendah dari hasil per-hitungan formula upah per jam,” bunyi Pasal 16 Ayat (3) PP 36/2021 yang berlaku sejak ditandatangani Presi-den Jokowi awal Februari 2021. PP ini menggantikan PP 78/2015 yang kini tidak berlaku lagi.

Selain per jam, upah da-lam PP ini ditetapkan da-lam satuan waktu harian dan bulanan. Untuk upah harian, bagi perusahaan dengan sistem waktu kerja enam hari seminggu, upah sebulan dibagi 25.

Sedang bagi perusahaan dengan sistem waktu kerja lima hari seminggu, upah buruh harian: upah sebu-lan dibagi 21.

Sementara untuk upah bulanan tetap diatur dalam upah minimum provinsi dan upah minimum kabu-paten/kota, dengan syarat tertentu. Upah minimum ditetapkan berdasar kondi-si ekonomi dan ketenaga-kerjaan, yang meliputi variabel paritas daya beli, tingkat penyerapan tenaga kerja, dan median upah.

Sedangkan syarat ter-tentu dimaksud meliputi

pertumbuhan ekonomi daerah atau inflasi pada kabupaten/kota bersangkutan.

“Data pertum-buhan ekonomi, inflasi, paritas daya beli, tingkat penyerapan tena-ga kerja, dan me-

dian upah bersumber dari lembaga yang berwenang di bidang statistik,” begitu bunyi Pasal 25 Ayat (5).

Pada Pasal 26 PP ini di-sebutkan, penyesuaian nilai upah minimum dilakukan setiap tahun dan ditetap-kan pada rentang batas atas dan batas bawah upah minimum pada wilayah yang bersangkutan.

Sesuai Pasal 26 Ayat (3), batas atas upah minimum merupakan acuan nilai upah minimum tertinggi yang dihi-tung menggunakan variabel rata-rata konsumsi per kapi-ta dan rata-rata banyaknya anggota rumah tangga (ART) yang bekerja pada setiap rumah tangga.

Sedangkan batas bawah upah minimum merupa-kan acuan upah minimum terendah yang besarannya 50% dari batas atas upah minimum.

Kemudian, nilai batas atas dan batas bawah ber-sama variabel pertumbuhan ekonomi dan inflasi provinsi digunakan untuk menghi-tung formula penyesuaian nilai upah minimum.

Dalam hal upah mini-mum provinsi tahun ber-jalan lebih tinggi dari batas atas UMP, gubernur wajib menetapkan UMP tahun berikutnya sama dengan UMP tahun berjalan.

UMP ditetapkan Guber-nur paling lambat 21 No-vember tahun berjalan. *

H. Bambang Eka Wijaya

Upah Buruh Paruh Waktu per Jam!BURAS

Add on:facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

TRIYADI ISWORO

PANDEMI Covid-19 yang belum usai menyisakan banyak

masalah, salah satunya lim-bah medis yang kini menjadi sorotan banyak pihak.

Untuk itu, Kementerian Lingkungan Hidup dan Ke-hutanan (KLHK) me minta Pe-merintah Provinsi Lampung dan pemerintah dae rah di 15 kabupaten/kota serius menan-gani limbah infeksius bahan beracun dan berbahaya (B3).

Berdasar pada data timbu-nan Covid-19 dari ke giatan fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) di 15 kabupaten/

kota di Provinsi Lampung periode 2020, tercatat dari Mei sampai Desember 2020 terdapat 17.187,68 kg (17,1 ton) limbah medis Covid-19. Sementara itu, Kota Bandar Lampung menjadi dae rah penyumbang limbah sampah terbanyak dengan total 5.192 kg (5,1 ton).

Direktur Jenderal PSLB3 KLHK, Rose Vivien Ratnawati mengungkapkan belakangan ini masyarakat juga kerap membahas sampah masker.

“Saya harapkan teman-teman provinsi dan kabupa-ten/kota memantau rumah sakit, bagaimana mereka mengelola limbah infeksius

Covid-19,” kata Rose Vivi saat diskusi virtual Hari Peduli Sampah Nasional 2021 Tingkat Provinsi Lam-pung, Kamis (25/2).

Ia meminta pemerintah daerah berpedoman pada Surat Edaran yang dikeluar-kan Kementerian Lingkung-an Hidup dan Lingkungan Hidup Nomor: SE.2/MEN-LHK/PSLB3/PLB.3/3/2020 tentang Pengelolaan Limbah Infeksius (Limbah B3) dan Sampah Rumah Tangga dari Penanganan Covid-19.

Seluruh kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) provinsi, kabupaten/kota wajib membuat laporan secara reguler agar limbah medis bisa terpantau dan dikelola dengan baik.

“Limbah ini harus di-

musnahkan dengan insinera-tor dengan suhu di atas 800 derajat Celsius. Kami akan mengecek ke setiap daerah. Pihak kepolisian juga melaku-kan pengecekan,” katanya.

Ajak Semua PihakSementara itu, Kepala

DLH Lampung, Syahrudin Putra mengajak semua pihak dapat mengelola lim-bah medis dengan baik.

“Kami juga terus meng-ingatkan kepada rumah sakit untuk taat aturan. Kemudian, masyarakat juga bisa menjadi polisi-polisi yang sigap menin-dak dan melapor bila ada oknum yang membuang limbah sembarangan,” ka-tanya. (K2)

[email protected]

Gol Tunggal Mendy Amankan Kemenangan Madrid GOL tunggal yang dibuku-kan Ferland Mendy meng-amankan kemenangan 1-0 Real Madrid atas tuan ru-mah Atalanta. Itu terjadi pada pertandingan leg per-tama 16 besar Liga Cham-pions yang dimainkan di Stadion Gewiss, Bergamo, Kamis (25/2).

Atalanta yang harus bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-17 akibat Remo Freuler diusir keluar lapangan mampu menandingi Madrid sampai fase akhir pertandingan.

Namun, gol yang dibu-kukan Mendy pada menit ke-86 memperberat langkah mereka untuk dapat lolos ke putaran selanjutnya, de-mikian catatan laman resmi UEFA. Sebab, Madrid akan bertindak sebagai tuan ru-mah pada leg kedua, yang akan dimainkan pada 17 Maret mendatang.

Madrid yang bertindak sebagai tim tamu mendapat keunggulan jumlah pemain sejak awal, setelah Freu-ler mendapat kartu merah akibat pelanggaran terha-dap Mendy. Namun, Madrid yang tidak diperkuat sejum-lah pemain kunci akibat lilitan cedera seperti kapten Sergio Ramos, Karim Benze-ma, dan Eden Hazard tetap kesulitan mengembangkan permainan.

Peluang bagus sempat dimiliki Isco, yang tembakan-nya terdefleksi dan melebar. Sedangkan tandukan dan ten-dangan bebas Marco Asensio masih mudah diantisipasi kiper Pierluigi Gollini.

Saat pertandingan memasu-ki fase akhir, Mendy menjadi pahlawan Madrid dengan gol dari sepakan melengkungnya untuk membawa Los Blancos unggul. (ANT/MI/O1)

n LAMPUNG POST/WIJI SUKAMTO

HARI PEDULI SAMPAH. Dari kiri Wakil Ketua Kadin Provinsi Lampung Asrian Handi Cahya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Lampung Syahrudin Putra, Ketua Lampung Sustainability Forum Saptarini, dan Direktur Utama PT Masa Kini Mandiri/Lampung Post Abdul Khohar saat diskusi Hari Peduli Sampah Nasional 2021 Tingkat Provinsi Lampung dengan semangat “Sampah Bahan Baku Ekonomi di Masa Pandemi”, di Xaverius Way Halim Bandar Lampung, Kamis (25/2).

Atasi Ancaman Serius Limbah InfeksiusSeluruh kepala DLH provinsi, kabupaten/kota wajib membuat laporan limbah medis secara reguler.

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 9

10 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 11

12 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

POLITIKA

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 13

14 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 15

MEDIA PARTNERMEDIA PARTNER

PUKUL 13.30 WIBJUMAT, 26 FEBRUARI 2021

Abai Merawat, Bencana Mendekat

BERSAMA

DOMINIKUS WIDODOWakil Pemimpin RedaksiHarian Umum Lampung Post

HERDIANI OKTAVIAHOST

di

Unduh Aplikasi

lampost.co

BIJAK GUNAKAN GAWAI

www.lampost.co

16 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

Desa Hajimena menjadi penyumbang terbanyak dengan tiga kasus dari empat pasien baru terkonfirmasi Covid-19 yang terjadi di Lampung Selatan.

JUWANTORO

KECAMATAN Natar kembali menambah jumlah pasien baru terkonfrmasi positif

Covid-19 Lampung Selatan yang ter-jadi pada Kamis (25/2). Empat kasus tambahan tersebut membuat total pasien menjadi 747.

“Ya, ada tambahan empat pasien terkonfirmasi positif virus corona. Kecamatan Natar kembali menjadi penyumbang seluruh kasus baru itu,” ujar juru bicara Tim Satgas Pena nganan Covid-19 Lampung Selatan Eka Rianti-nawati, Kamis (25/2) malam.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Lamsel itu menyebutkan keempat tambahan itu, yakni pasien nomor 744 W (71), perempuan warga Desa Pemang-

gilan; dan pasien nomor 745 SP (43), perempuan warga Desa Hajimena. Kemudian, pasien nomor 746 E (34), laki-laki warga Desa Hajimena; dan pasien nomor 747 S (49), laki-laki warga Desa Hajimena.

Sementara itu, untuk perkem-bangan kasus Covid-19 di Lampung Selatan periode 18 Maret 2020—25 Februari 2021 untuk kasus suspect 47 orang dan kasus probable lima orang.

Kasus konfirmasi positif Covid-19 total 747 orang dengan perincian kasus baru empat orang dan ka-sus lama 743 orang. Lalu, kasus kematian konfirmasi positif Covid-19 berjumlah 37 orang, masih isolasi 66 orang, dan selesai isolasi (ka-sus konfirmasi yang sembuh/negatif) 644 orang. Sedangkan, discarded (bu-kan Covid-19) 915 orang.

PTM DitundaSementara itu, pembelajaran tatap

muka (PTM) tingkat PAUD/TK, SD,

dan SMP di Lampung Utara yang rencananya pada 1 Maret tidak jadi. Padahal, berdasar pada Surat Edaran No.420/129/14-LU/2021 tentang Pem-belajaran pada Semester Genap Tahun Pelajaran 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19 pada Satuan Pendidikan di Kabupaten Lampung Utara per tang-gal 24 Februari 2021 menyebutkan PTM akan berjalan pada awal Maret.

“Dengan memper-hatikan penambah-an jumlah konfir-masi positif Covid-19 dan hasil konsultasi Disdikbud bersama Dinas Kesehatan dan Satgas Covid, memu-tuskan pelaksanaan PTM untuk semua

jenjang belum dapat berjalan sesuai dengan surat edaran yang telah terse-bar itu,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampura, Mat Soleh, kemarin.

Dia menambahkan belum dapat me-mastikan kapan PTM dapat beber-benar berjalan. “Penundaan ini entah sampai kapan, kami lihat situasi lebih lanjut. Pem-

batalan PTM ini berlaku untuk semua jenjang pendidikan,” ujarnya.

Padahal, rencana pembukaan kem-bali proses belajar-mengajar tatap muka tersebut mendapat sambutan hangat orang tua siswa. Pasalnya, mereka menganggap metode daring selama ini kurang memberi arti bagi pendidikan anak-anaknya.

“Kami sebagai orang tua, termasuk murid, sangat menanti adanya kabar ini. Anak juga sudah bosan dengan sistem daring selama ini. Kami harap semuanya bisa terwujud bulan de-pan sehingga anak-anak bisa belajar dengan normal dan Covid-19 dapat berakhir,” ujar Yadi, wali murid.

Penundaan itu pun kini membuat para orang tua wali bertanya-tanya akan kebenaran informasi yang telah tersebar luas tersebut yang menyebutkan PTM akan mulai berjalan di awal Maret men-datang. “Jadi bingung saja, yang mana yang akan kami ikuti. Soalnya sampai dengan saat ini belum ada pemberita-huan pasti, mungkin besok kali ya,” ujar seorang wali murid. (FIT/D1)

[email protected]

Penundaan ini entah sampai kapan, kami

lihat situasi lebih lanjut.

“SELINTAS

Natar Kembali Sumbang Kasus Covid-19

JALAN menuju Kecamatan Rawajitu Utara, Mesuji, yang mengalami rusak parah kini sedang dalam perbaikan Dinas Peker-jaan Umum dan Peru-mahan Rakyat setempat. Kerusakan jalan tersebut kerap mendapat keluhan masyarakat yang kerap melewati jalur tersebut.

Kepala Dinas PUPR Me-suji Ridwan Zulkifli men-jelaskan pihaknya mela-lui Bidang Bina Marga memperbaiki jalan rusak tersebut dengan mengecor ruas jalan Sungaibuaya—Jembatan Ratu Timur.

“Selain itu, saat ini kami sedang memperbaiki ruas Jalan Samosir di Desa Way Puji, Kecamatan Rawajitu Utara, dan perapian ruas Jalan Selamat Datang—Muaratenang, Kecamatan Tanjungraya,” ujarnya, Kamis (25/2).

Ruas jalan Sungaibua-ya—Jembatan Ratu Timur yang mendapat perbaikan sepanjang 5.245 meter dengan cara swakelola. Selain ruas itu, PUPR juga merapikan ruas jalan Trikarya Mulya—Sido-mulyo juga perbaikan

ruas jalan Pangkal Mas—Muaramas.

“ K a m i b e r h a r a p masyarakat mengerti jika setiap perbaikan mem-butuhkan proses dan waktu. Kami akan terus berusaha semaksimal mungkin menyuguhkan hasil pembangunan untuk masyarakat,” katanya.

Sebelumnya Lampung Post memberitakan se-jumlah jalan milik pem-kab dan jalan desa hingga jalan usaha tani di Keca-matan Rawajitu Utara, banyak yang rusak. Selain karena infrastruktur yang belum maksimal, ting-ginya curah hujan mem-perparah kerusakan.

Seno, warga Desa Pang-gungrejo, Rawajitu Utara, mengatakan kondisi terse-but sudah menjadi lang-ganan di setiap musim hujan. Dia berharap peme-rintah memberikan per-hatian dan memperbaiki jalan di Rawajitu Utara.

“Kami mohon kepada pemerintah agar mau memperbaiki jalan. Kami sangat kesulitan dengan kondisi jalan saat ini,” katanya. (NAS/D1)

Jalan Rusak di Rawajitu Utara Mulai Diperbaiki

PEMERINTAH Kabupaten (Pem-kab) Lampung Selatan melelang tujuh paket proyek pada Februari 2021. Pelaksanaan tersebut se-suai dengan instruksi Mendagri tentang percepatan pelaksanaan APBD 2021 dengan melakukan lelang.

Kepala Bagian Layanan Barang dan Jasa (BLBPJ) Sekretariat Kabupaten Lampung Selatan Dir-gantara mengatakan saat ini sudah mulai melelang tujuh pa-ket proyek yang berasal dari pe-ngajuan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

“Nilai dari ketujuh proyek terse-but mencapai Rp7 miliaran. Untuk

angka pastinya saya tidak hafal karena tiap paket nilainya ber-variasi,” ujarnya, Kamis (25/2).

Dia menjelaskan ketujuh paket proyek itu jenis pekerjaannya berupa fasilitas umum (jalan dan gorong-gorong, red) di tempat hunian tetap (huntap) korban tsunami. “Untuk saat ini sudah banyak rekanan (kontraktor) yang menawar ketujuh paket proyek tersebut. Ya sudah ada sekitar 70-an rekanan,” katanya.

Sebelumnya, Sekretaris Kabu-paten (Sekkab) Lampung Sela-tan Thamrin pada Kamis (14/1, menyatakan akan mempercepat pelaksanaan kegiatan.

Menurut dia, terkait Surat Edaran Mendagri No.: 903/145/SJ Tanggal 12 Januari 2021 tentang Percepatan Pelaksanaan APBD 2021 kepada seluruh gubernur, bupati, dan wali kota yang meng-instruksikan pemda segera mele-lang seluruh kegiatan di APBD di awal tahun. Hal itu untuk mence-gah penumpukan penyerapan anggaran pada akhir tahun.

“Ya, nanti akan kami rapatkan lebih dahulu untuk mengetahui kesiapan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk melaksana-kan percepatan pelaksanaan ke giatan dengan sumber dana APBD 2021,” ujarnya. (TOR/D1)

n DOK DESA ADILUHUR

BAGIKAN MASKER. Aparat Pemerintah Desa Adiluhur, Kecamatan Pancajaya, Mesuji, bersama babinsa membagikan masker kepada masyarakat. Kegiatan bertujuan agar masyarakat tidak abai dengan protokol kesehatan.

Pemkab Lamsel Lelang 7 Paket Proyek Februari ini

Distan Dorong Budi Daya Bawang Merah Pakai Biji DINAS Pertanian Lampung Utara mendorong pengembangan bawang merah untuk meng-antisipasi fluktuasi harga dan ketersediaan komoditas bumbu masak tersebut. Pengem-bangan benih biji menjadi salah satu yang dinas lakukan.

“Bawang merah termasuk komoditas pertanian nonsubstitusi karena merupakan bagian dari bumbu dapur yang harus ada da-lam setiap masakan. Namun, ibu-ibu rumah tangga kerap mengeluhkan naiknya harga. Untuk itu, kami berupaya membudidaya-kan bawang merah dengan menggunakan benih biji untuk menggenjot produktivitas hasil panen,” ujar Kepala Seksi Metode dan Informasi Penyuluh Pertanian Dinas Perta-nian (Distan) Lampung Utara I Made Wirata, Kamis (25/2).

Bawang merah yang beredar di Lampung Utara kebanyakan merupakan pasokan dari luar daerah, seperti Brebes, Jawa Tengah. Sedangkan pasokan dari petani lokal masih sangat minim karena pengembangan ko-moditas tersebut masih terbatas. Para petani masih mengusahakan komoditas tersebut sebagai sambilan.

“Petani lokal masih membudidayakan bawang merah dalam skala kecil dan masih sebatas tanaman selingan di areal lahan ter-batas, seperti di pekarangan rumah. Namun, kami belum memiliki data pasti berapa luas areal budi daya tanaman bawang merah,” katanya.

Selama ini, para petani yang mengembang-kan bawang merah dengan umbi mengeluh-kan harga beli benih yang tinggi dan kuantitas kebutuhan benih cukup banyak. Misalnya, kebutuhan umbi dengan jarak tanam kurang lebih 20 X 20 cm membutuhkan sekitar 1,6 ton umbi bawang merah dengan ukuran kurang lebih 5 gram per umbi. (YUD/D1)

WNA-WNI Datang ke Indonesia Wajib Karantina Lima Harin Hlm. 18

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 17

RUWA JURAI

Desa Adiluhur Bagikan Masker GratisPEMERINTAH Desa Adiluhur, Kecamatan Pancajaya, Me-suji, bersama Babinsa Serda Suroso membagikan masker gratis kepada masyarakat, Kamis (25/2). Pembagian masker bertujuan agar masyarakat mau mematuhi pro-tokol kesehatan (prokes) yang sering diabaikan.

“Kami ingin memutus mata rantai penyebaran covid-19. Pandemi ini harus terus dilawan dengan kedisiplinan dalam menerapkan prokes,” ujar Kepala Desa Adiluhur, Suherman.

Di sisi lain, Babinsa Serda Suroso yang merupakan ang-gota Koramil 426-01 Mesuji, Kodim 0426 Tulangbawang, hampir setiap hari mendatangi kediaman warga untuk sekadar mengingatkan prokes.

“Masih banyak yang abai, namun kami tidak berhenti untuk terus mengingatkan dengan turun ke masyarakat. Kami juga selalu mengingatkan jika pandemi ini masih ada dan harus dilawan mulai dari diri sendiri. Warga harus disiplin dan hidup bersih,” ujarnya. (NAS/D1)

Internet SKPD Terkendala KecepatanJARINGAN internet atau wifi yang ada di setiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Metro masih terkendala kecepatan. Saat ini bandwidth server jaringan internet setempat masih 200 Mbps.

“Masih kami bagi-bagi ke tiap SKPD, kami gunakan mikrochip dengan jatah sekitar dua sampai tiga mbps,” kata Kabid Informatika Dinas Kominfo Metro Andi Seti-yono, Kamis (25/2).

Dia menjelaskan idealnya Pemkot Metro memiliki 500 Mbps untuk memenuhi seluruh satker yang menggunakan akses internet sehingga bisa maksimal. Sebab, hingga saat ini belum semua satker menggunakan server Kominfo.

“Kalau untuk dinas-dinas semua sudah. Kecamatan sampai kelurahan juga sudah. Tapi sebagian UPTD be-lum. Begitu juga puskesmas. Kalau tidak salah hanya dua puskesmas yang bisa kami pasang, selebihnya belum karena pembagian tadi,” ujarnya.

Sementara untuk ruang publik, baru Taman Merdeka dan Lapangan Samber yang diberi Wi-Fi. Server juga di-gunakan untuk aplikasi-aplikasi yang telah dibuat. Adapun anggaran yang digelontorkan Rp1,4 miliar per tahun untuk bandwidth 200 Mbps dan perawatan. (CR3/D1)

DARI puluhan desa di Kecamatan Palas, Lampung Selatan, baru dua desa yang sudah mendaftar ikut asuransi usaha tani padi (AUTP). Kedua desa tersebut adalah Bu-mirestu sekitar 100 hektare dan Palasjaya seluas 17 ha.

“Baru ada dua desa yang sudah terdaftar ikut AUTP, yaitu Desa Bumirestu dengan 11 kelompok tani dengan luas sekitar 100 ha. Kemudian, Desa Palasjaya satu kelompok ada 17 ha,” kata pe-nyuluh pertanian lapangan (PPL) Kecamatan Palas, Dwi Ratnawati, Kamis (25/2).

Yanto, salah satu petani asal Desa Sukapura, mengatakan saat ini petani mulai kendor dengan AUTP karena pengurusan ad-ministrasi ribet. Kemudian, sejak tanaman padi yang rusak karena bencana angin tahun lalu tidak

bisa mendapat klaim.“Petani kendor karena perlin-

dungan AUTP hanya empat kate-gori bencana yang bisa mendapat klaim, yakni banjir, kekeringan, hama, dan penyakit. Sedangkan, di wilayah kami rawan terjadi angin kencang. Kemudian pe-ngurusan administrasinya ribet,” kata dia.

Akibat tidak masuk AUTP, ada 453 hektare tanaman padi di Kecamatan Palas dan Sragi yang puso tidak mendapat penggan-tian. Para petani menanggung kerugian miliaran rupiah akibat puso tersebut.

Sementara itu, Dinas Pertanian Lampung Utara menyarankan masyarakat yang terdampak ban-jir untuk mengantisipasi bencana alam dengan mengasuransikan tanamannya guna mengurangi

kerugian. Sebab, areal persawah-an di Kotabumi dan sekitarnya terancam gagal panen setelah terendam banjir akibat hujan lebat sehingga memilih panen lebih awal daripada tanaman makin rusak.

Kepala Dinas Pertanian Lampu-ra Sofian menyebutkan pihaknya belum mendata lahan yang ter-endam karena belum begitu signifikan pengaruhnya.

“Itu kan sifatnya masih pasang-surut, jadi belum terdampak signifikan. Kami juga sampai saat ini belum mendapatkan data terkait areal persawahan padi yang terendam banjir,” kata dia, kemarin.

Dia menyarankan para petani harus mendaftarkan tanamannya untuk ikut asuransi untuk mengu-rangi kerugian. (SYA/FIT/D1)

Baru Dua Desa di Palas yang Ikut AUTP

n DOK PUPR MESUJI

PERBAIKI JALAN. Sejumlah pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mesuji mengecor ruas jalan menuju Kecamatan Rawajitu Utara.

Ketentuan tersebut telah diatur dalam Surat Edaran Satgas

Penanganan Covid-19 Nomor 8 Tahun 2021.

UMAR ROBANI

KEMENTERIAN Kesehatan me-negaskan warga negara asing (WNA) yang datang ke Indo-

nesia maupun warga negara Indonesia (WNI) yang melakukan repatriasi ke Tanah Air wajib melakukan karantina mandiri selama lima hari di tempat yang ditentukan oleh pemerintah.

Subkoordinator Karantina Ke-sehatan Wilayah dan Pos Lintas Batas Darat Kementerian Kesehat-an, I Made Yosi Purbadi Wirentana, menyebutkan ketentuan tersebut telah diatur dalam Surat Edaran

Satgas Penanganan Covid-19 No-mor 8 Tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Internasional pada Masa Pandemi Covid-19.

“Wajib menerapkan alur protokol kesehatan perjalanan internasional, tidak ada pengecualian apakah WNA atau WNI wa-jib melaksanakan dan menerapkan protokol ini,” kata dia saat diskusi yang diselenggarakan Satgas Penangan-an Covid-19 secara da ring di Jakarta, Rabu (24/2).

Ia menjelaskan pencegahan dan screening WNA dan WNI yang akan datang ke Indonesia dimulai dari negara asal sebelum masuk ke wilayah NKRI hingga pemeriksaan saat menjalani karantina. Setiap WNA atau WNI dari luar negeri yang akan ke Indonesia diwajibkan memiliki hasil pemeriksaan tes RT-

PCR negatif covid-19 dalam kurun waktu maksimal 3 x 24 jam sebelum keberangkatan.

Begitu sesampainya di Indone-sia, pelaku perjalanan interna-sional tersebut dilakukan tes ulang RT-PCR dan diwajibkan untuk

menjalani karan-tina terpusat da-lam kurun waktu lima hari.

Bagi pelaku per-jalanan internasio-nal yang termasuk kategori pekerja migran Indonesia (PMI), pelajar atau

mahasiswa, dan pegawai pemerintah yang kembali dari perjalanan dinas luar negeri melakukan karantina selama lima hari di Wisma Pade-mangan. Sementara bagi WNI di luar kategori tersebut dan WNA diwajib-kan menjalani karantina di 20 hotel yang telah direkomendasikan dengan biaya mandiri.

Setelah pelaku perjalanan melakukan karantina selama lima hari, akan dilakukan tes RT-PCR ulang. Apabila hasis tes negatif, WNI dan WNA tersebut diperbolehkan untuk melanjutkan perjalanannya ke tempat tujuan.

Adapun apabila pada saat tes RT-PCR pertama maupun kedua menunjukkan hasil yang positif, WNI dan WNA akan dirujuk ke rumah sakit rujukan covid-19. Bagi WNI akan dibiayai se penuhnya oleh pemerintah, sedangkan bagi WNA harus menanggung biaya perawat-an secara mandiri.

Kewajiban karantina dikecualikan pada WNA pemegang visa diplomatik dan visa dinas yang terkait dengan kunjungan resmi atau kenegaraan pejabat asing setingkat menteri ke atas dan WNA yang masuk ke Indo-nesia melalui skema Travel Corridor Arrangement. (ANT/S1)

[email protected]

Pelaku perjalanan internasional tersebut

dilakukan tes ulang RT-PCR.

HUMANIORA18 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

WNA-WNI Datang ke Indonesia Wajib Karantina Lima Hari

MENTERI Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem An-war Makarim mengatakan perubahan mekanisme penyaluran dana bantuan operasional sekolah (BOS) pada 2020 mengurangi keterlambatan dana.

“Kami telah menyalur-kan langsung dana BOS pada 2020 langsung ke rekening sekolah. Ini me-rupakan reformasi pe-nganggaran dana BOS yang berhasil mengurangi keterlambatan pengirim-an dana hingga 32% atau dalam ukuran waktu tiga minggu lebih cepat dari penyaluran 2019,” ujar Nadiem di Jakarta, Kamis (25/2).

Dia menambahkan per-cepatan tersebut membe-rikan dampak luar biasa, dulu sekolah meminta orang tua untuk mena-langi biaya operasional sekolah sementara. Pasal-nya, proses administratif yang menimbulkan pe-nundaan daripada peneri-maan dana BOS.

“Ini tidak terjadi lagi. Jadi, dengan transfer ini, kami telah mengurangi keterlambatan 32 persen

atau sepertiga daripada keterlambatan itu sudah kami kurangi atau kami menghemat waktu sekitar tiga minggu,” ujar dia.

Selanjutnya, dampak ke-pada ekonomi masyarakat tiap sekolah juga sangat besar, sekolah memiliki anggaran tepat waktu untuk peningkatan kuali-tas pembelajaran. “Kami pun menyurvei semua kepala sekolah, banyak sekali kepala sekolah, dan kami survei kepala dinas dan representatif pemda Dinas Pendidikan di provinsi dan di kabu-paten dan surveinya luar biasa. Dalam survei ini 85,5 persen dan 96% dari responden pemerintah daerah memandang pe-nyaluran BOS langsung ke rekening sekolah ini sangat memudahkan,” ujarnya.

Hal itu menjadi moti-vasi Kemendikbud terus melakukan optimalisasi re-formasi kebijakan anggar-an. Pada 2021, Kemendik-bud menyediakan dana BOS kepada 216.662 satuan pendidikan dengan alokasi Rp52,5 triliun. (ANT/S1)

Mekanisme Penyaluran BOS 2020 Terbukti Lebih Cepat

n ANTARA/ADENG BUSTOMI

WAHANA EDUKASI RAMAH ANAK. Sejumlah anak-anak mengikuti permainan tradisional di Kampung Budak Capetang, Babakan Kalangsari, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (25/2). Wahana edukasi ramah anak yang didirikan secara swadaya itu menyediakan fasilitas permainan outbound dan kaulinan barudak yang bertujuan mengajarkan anak bersosialisasi serta membangun budaya gotong royong agar terhidar dari bahaya negatif penggunaan telepon seluler yang berlebihan.

WAKIL Ketua MPR RI Lestari Moerdijat meminta para pemangku kepenting-an mengikutsertakan para ibu dan komunitas perempuan di lingkungan tempat tinggalnya. Salah satunya dalam penerap-an pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro untuk percepatan pengendalian Covid-19.

“Saya kira bila para pe-mangku kepentingan bisa memberi pemahaman dan penguatan terhadap para ibu yang tergabung dalam PKK dan komuni-tas pengajian misalnya, terkait upaya praktis da-lam pencegahan Covid-19 di lingkungan tempat tinggal mereka, pengen-dalian penyebaran virus korona bisa segera terwu-jud,” kata Lestari dalam keterangan tertulisnya, Kamis (25/2).

Harapan percepatan pengendal ian Covid-19 dengan melibatkan perempuan, menurut Re-rie, sapaan akrab Lestari, cukup beralasan.

Karena, andil perem-puan dalam kehidupan sosial sangat besar, sep-erti memastikan kondisi kesehatan keluarganya, hingga membawa peruba-

han sosial terkait pening-katan pengetahuan dan kedisiplinan di lingkung-an sekitar.

Apalagi, jelas anggota Majelis Tinggi Partai Nas-Dem itu, tujuan ke-5 dari 17 tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs 5) yang ditetapkan oleh Per-serikatan Bangsa-Bangsa pada 2015 mengamanat-kan pencapaian kesetaraan gender dan memberdaya-kan perempuan dan anak perempuan, bagi negara yang meratifikasi kesepa-katan itu.

“ D i m a s a p a n d e m i Covid-19 ini, berbagai upa-ya untuk mengejar target-target dalam tujuan pem-bangunan berkelanjut an (sustainable development goal’s/SDGs) masih bisa dilakukan dengan terus mengedepankan kreativi-tas dan semangat bersama untuk mewujudkan ke-sejahteraan bersama,” kata Rerie.

Terkait mewujudkan kesetaraan gender, ujar Rerie, harus terus diban-gun pemahaman bahwa laki-laki dan perempuan harus mendapat kesem-patan yang sama dalam kiprahnya di tengah masyarakat.

Rerie mengajak se-mua pihak, para pe-mangku kepentingan dan masyarakat, untuk mem-buka kesempatan seluas-luasnya dengan memberi penguatan kepada para perempuan agar bisa mengambil peran aktif dalam berbagai kegiatan di lingkungannya. (IKZ/S1)

Libatkan Perempuan Kendalikan Covid-19

PAKAR pendidikan Prof Arief Rachman mengatakan tidak se-mua orang bisa mendapatkan ge-lar honoris causa atau gelar tinggi kehormatan.

“Gelar doctor honoris causa merupakan penghargaan yang diberikan kepada seseorang dengan sederet kualifikasi,” ujar Arief Rahman di Jakarta, Kamis (25/2).

Dia menambahkan pada umumnya untuk mendapatkan gelar doktor honoris causa harus tetap memenuhi syarat keilmuan, syarat keinsinyuran, dan syarat dari pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Doctor honoris causa enggak usah ikut kuliah. Ini penghargaan, lebih dari penghargaan atas pene-litian dan pengabdian,” ujar dia.

Tidak heran jika banyak orang memperdebatkan gelar doctor honoris causa. Sebab, penerima penghargaan tersebut dianggap tidak bersusah payah kuliah dan melakukan sejumlah penelitian mendalam.

Arief menjelaskan untuk meraih doktor lewat gelar S3 di perguruan tinggi memang lebih menguras energi. Mereka harus menjadi mahasiswa yang ikut kuliah dan membuat penelitian.

“Lalu penelitiannya bisa diterap-

kan untuk pengabdian masyarakat kan ada Tridharma Perguruan Tinggi, meliputi penelitian, keda-laman ilmu, dan pengabdian masyarakat,” ujarnya.

Menurut dia, jelas timbul perde-batan karena penerima doctor honoris causa tidak duduk ser-ta melihat peneltian yang dia lakukan.

Arief mencontohkan bahwa Ir Soekarno mendapat gelar honoris causa dari banyak negara, se-perti Belanda, Jerman, dan juga Jepang.

“Pemberi penghargaan ini me-lihat pengabdian dia itu tinggi banget. (ANT/S1)

Kampus Jangan Sembarang Berikan Gelar Honoris Causa

n ANTARA/JESSICA HELENA WUYSANG

TES GENOSE GURU DAN SISWA. Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Kuburaya memperlihatkan beberapa kantong plastik berisi sampel napas guru, saat uji deteksi menggunakan Genose C19, di SMAN 1 Sungairaya, Kabupaten Kuburaya, Kalimantan Barat, Kamis (25/2). Pemerintah Kabupaten Kuburaya melakukan tes Genose C19 di sejumlah sekolah di wilayah setempat guna mendeteksi paparan senyawa volatile organic compound (VOC) dari embusan napas orang yang sudah terinfeksi covid-19.

KEPALA Departemen Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia Ida Ruwaida mengatakan pandemi covid-19 yang berkepanjangan bisa menimbulkan keletihan sosial, yang membuat masyarakat kurang responsif terhadap kampanye pemerintah.

“Keletihan sosial ini berbahaya ka-rena masyarakat menjadi makin skeptis terhadap kebijakan pemerintah, kurang responsif terhadap pesan yang disampai-kan dalam kampanye publik, dan kurang peduli pada protokol kesehatan,” kata Ida, Kamis (25/2).

Dalam diskusi mengenai keletihan sosial pada masa pandemi covid-19, ia mengata-kan setelah beberapa fase pembatasan so-sial, terlihat indikasi menurunnya kepedu-lian masyarakat, antara lain ter hadap penerapan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Ida mengemukakan kerumunan di tempat hiburan, acara sosial, dan kegiatan politik merupakan penanda jelas dari kondisi keletihan sosial.

Alih-alih makin waspada, menurut dia, masyarakat mulai menerima hidup di te ngah pandemi, tetapi dengan perilaku yang tidak berbeda dengan sebelum pan-demi. “Kondisi ini adalah fenomena global yang terjadi di hampir semua belahan dunia. Contoh di Amerika Serikat, survei Gallup pada awal 2021 menunjukkan makin sedikit orang yang mewaspadai virus ini,” kata Ida.

Ia mengatakan pendekatan baru yang bersifat multidisiplin diperlukan un-tuk memecahkan masalah tersebut. Ahli dan praktisi di bidang sosiologi, ke-sehatan masyarakat, komunikasi, dan pemerintahan mesti dilibatkan dalam upaya menemukan solusi untuk mening-katkan efektivitas pengendalian penularan covid-19. (ANT/S1)

Lestari MoerdijatWakil Ketua MPR

n ANTARA/FAKHRI HERMANSYAH

PEMERIKSAAN KESEHATAN KUDA . Sejumlah petugas Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian melakukan pemeriksaan kesehatan kuda wisata di Cakung, Jakarta Timur, Kamis (25/2). Pemeriksaan kesehatan kuda wisata itu untuk menjaga kesehatan selama masa pandemi covid-19.

Keletihan Sosial Penyebab Masyarakat Kurang Responsif

BERITA UTAMA JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 19

Dewan Keamanan juga harus menjatuhkan sanksi yang ditargetkan, larangan perjalanan global, dan pembekuan aset pimpinan junta.

DIAN WAHYU KUSUMA

HAMPIR 140 NGO dari 31 negara menandatangani surat terbuka ke-marin yang menyerukan Dewan

Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk segera memberlakukan embargo senjata terhadap Myanmar set-elah kudeta militer pada awal bulan ini.

“Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa harus segera memberlakukan embargo senjata global terhadap Myanmar sebagai tanggapan atas kudeta militer dan untuk mencegah junta melakukan pe-langgaran lebih lanjut,” kata surat itu.

Lebih lanjut, surat itu menyebutkan bah-wa pemerintah yang mengizinkan transfer senjata ke Myanmar - termasuk Tiongkok, India, Israel, Korea Utara, Filipina, Rusia, dan Ukraina - harus segera menghentikan pasokan senjata, amunisi, dan peralatan terkait.

Tiga dari negara yang disebutkan saat ini menjadi anggota Dewan Keamanan: anggota tetap Tiongkok dan Rusia-yang keduanya memegang hak veto di badan tersebut-dan anggota tidak tetap India.

“Mengingat kekejaman massal ter hadap Rohingya, puluhan tahun kejahatan perang, dan penggulingan pemerintah ter-pilih, paling tidak Dewan Keamanan PBB dapat melakukan embargo senjata global terhadap Myanmar,” tulis Direktur Human Rights Watch (HRW) Kenneth Roth.

“Dewan Keamanan juga harus men-jatuhkan sanksi yang ditargetkan, laran-gan perjalanan global, dan pembekuan aset pimpinan junta dan konglomerat milik

militer,” kata para penandatanganan, yang juga mencakup puluhan LSM Asia.

Akun Militer Sementara Facebook telah melarang se-

mua akun yang tersisa dan terkait dengan militer Myanmar pada Kamis (25/2).

Langkah tersebut, yang segera berlaku, untuk militer dan entitas yang dikendali-kan oleh angkatan bersenjata di Facebook dan Instagram.

Facebook juga melarang semua entitas komersial yang terkait dengan militer un-tuk beriklan di platform tersebut.

“Peristiwa sejak kudeta 1 Februari, termasuk kekerasan yang mematikan, telah memicu perlunya larangan ini,” kata Facebook dalam sebuah pernyataan.

“Kami yakin risiko mengizinkan Tatmadaw di Facebook dan Instagram terlalu besar,” ujarnya.

Pasukan keamanan terus meningkatkan penggunaan kekuatan melawan gerakan pembangkangan sipil yang besar dan sebagian besar damai yang menuntut junta militer Myanmar untuk melepaskan kekuasaan.

Sejauh ini, tiga pengunjuk rasa anti-kudeta telah tewas dalam demonstrasi, sementara seorang pria yang berpatroli di daerah sekitar Yangon yang me nentang penangkapan pada malam hari juga ditem-bak mati.

Militer telah menggunakan Facebook untuk meningkatkan klaimnya bahwa kecurangan pemilih telah merusak pemilu pada November lalu. Dalam pemilu ter-sebut, pemimpin sipil yang digulingkan, Aung San Suu Kyi, menang telak.

Sementara itu, Jepang sedang me-nyelesaikan rencana untuk menghentikan bantuan pembangunan baru ke Myanmar, Kamis (25/2). (AFP/MI/R4)

[email protected]

KOMISI Pemberantasan Korup-si (KPK) memanggil politikus PDIP Ihsan Yunus dalam kasus dugaan korupsi bantuan sosial (bansos) Covid-19. Dia dipanggil sebagai saksi untuk tersangka Matheus Joko Santoso.

“Yang bersangkutan dipang-gil sebagai saksi untuk ter-sangka MJS (Matheus),” kata Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri, Kamis (25/2).

KPK juga memanggil saksi lainnya. Selain Ihsan Yunus, penyidik juga memang-gil anggota tim pengadaan barang dan jasa bansos sembako Covid-19 Rizki Maulana dan Firmansyah, Ketua DPC PDIP Kabupaten Semarang Ngesti Nugraha, Ketua Komisi DPRD Kabu-paten Kendal Munawir, dan Direktur PT Asri Citra

Pratama Mutho Kuncoro. Lima orang itu juga men-

jadi saksi untuk Matheus. Sebelumnya, penyidik menggeledah rumah yang diduga milik Ihsan Yunus di Jalan Kayu Putih Selatan 1 Nomor 16, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Namun, penggeledahan yang digelar Rabu (24/2) lalu itu disebut tak membuahkan hasil.

Ali Fikri mengatakan penyidik tak menemukan dokumen yang terkait dengan perkara. “Sejauh ini tidak ditemukan dokumen atau barang yang berkaitan dengan perkara ini. Namun demikian, tim penyidik KPK dipastikan masih akan terus mengumpulkan bukti dan melengkapi pembuktian pemberkasan perkara,” kata Ali Fikri. (MI/O1)

PENGADILAN Tindak Pidana Korupsi pada Peng adilan Tinggi (PT) DKI Jakarta mengabulkan permohonan banding mantan Direktur Keuangan PT Asuransi Jiwasraya Hary Prasetyo.

Majelis hakim PT Jakar-ta mengurangi hukuman pidana penjara Hary dari yang semula seumur hidup.

“Menjatuhkan pidana ter-

hadap terdakwa tersebut de-ngan pidana penjara selama 20 tahun dan denda sebesar Rp1 miliar, jika denda tidak dibayar diganti dengan pidana penjara selama 4 bulan,” tulis bunyi putusan banding yang dilansir dari laman Direktori Putusan Mahkamah Agung, Kamis (25/2).

Dalam putusan tersebut, majelis hakim yang diketuai

Haryono tetap menyatakan Hary terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi yang dilakukan bersama-sama.

Namun, memori banding dan kontra memori banding yang diajukan oleh penuntut umum maupun penasihat hukum Hary tidak memuat hal-hal baru.

Majelis hakim PT Jakarta menilai putusan Pengadilan Tipikor Jakarta pada Pengadil-an Negeri Jakarta Pusat dapat dipertahankan dan dikuatkan, kecuali mengenai pidana yang dijatuhkan terhadap Hary.

Sebab, vonis di tingkat pertama kurang memenuhi tatanan teori pemidanaan yang dianut dalam sistem hukum di Indonesia. (MI/O1)

n ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI

ERUPSI GUNUNG SINABUNG. Gunung Sinabung menyemburkan material vulkanik saat erupsi di Desa Tigapancur, Simpang Empat, Karo, Sumatera Utara, Kamis (25/2). Gunung Sinabung erupsi dengan tinggi kolom 1.500 meter di atas puncak atau sekitar 3.960 meter di atas permukaan laut.

Vonis Dipangkas Jadi 20 Tahun

KPK Panggil Ihsan Yunus soal Kasus Bansos

140 NGO Minta PBB Embargo Senjata Myanmar

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Dian Wahyu Kusuma, Delima Natalia Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Rudiyansyah, Wandi Barboy.

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Asrul Septian Malik, Effran Kurniawan, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Triyadi Isworo, Umar Wirahadikusuma, Zainuddin.

Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko

Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redak-tur), Ricky P. Marly (Asisten Redaktur), Deni Zulniyadi.

Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Djadi Satmiko, Susilowati

Content Enrichment Bahasa: Chairil Anwar, Kurniawan, Aldianta.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Lampung Post Education Center: Wiji Sukamto (Supervi-sor), Sumaryono

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardi-yanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulang-bawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata.

Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro.

Senior Account Mana ger Jakarta: Pinta R Damanik.

Senior Account Ma nager Lampung: Syarifudin. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah.

Mana ger Sirkulasi: Indra Sutaryoto.

Manager Keuangan & Akunting: Handoko.

Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: [email protected], [email protected]. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kota agung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No.

22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986.

Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tang-gung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.

Media Group

Member of

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono.

Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong.

Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina, Rinda Mulyani

Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke [email protected] dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Redaktur: Delima Natalia Napitupulu, Hendrivan Gu-mala, Hesma Eryani, Muharram Candra Lugina, Wandi Barboy.

Asisten Redaktur: Eka Setiawan, Deni Zulniyadi, Dian Wahyu Kusuma, Firman Luqmanulhakim, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas.

Liputan Bandar Lampung: Abu Umarali. Asrul Septian Malik, Deta Citrawan, Febi Herumanika, Triyadi Isworo, Sukisno, Zainuddin.

Liputan Jakarta: Luchito Sangsoko

Radio SAI: Nana Nurhasanah

LAMPOST.CO: Sobih AW. Adnan (Redaktur), Ricky P. Marly, Effran Kurniawan, (Asisten Redaktur), Winarko.

Content Enrichment Bahasa: Isnovan Djamaludin (Redak tur), Kurniawan, Aldianta.

Asisten Redaktur Desain Grafis: Nurul Fahmi.

Lampung Post Education Center: Iskak Susanto (Kepala Divisi), Wiji Sukamto (Supervisor), Bachtiar (Publishing).

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nofitra.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Bambang Pamungkas, Djoni Hartawan Jaya.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulang-bawang Barat): Merwan (Kabiro), Ridwan Anas, Ferdi Irwanda, Ahmad Sobirin.

Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Adi Sunaryo (Pjs. Kabiro), Widodo, Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwan-syah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Perdhana Wibysono, Armansyah.

Account Mana ger Jakarta: Ilham P. Wibowo.

Account Manager Lampung: Siti Fatimah.

Mana ger Sirkulasi: Indra Sutaryoto.

Manager Keuangan & Akunting: Handoko.

Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: [email protected], [email protected]. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kota agung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281.

Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986.

Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tang-gung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.

Direktur Utama: Abdul Khohar. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Riza Mauluddin.

Dewan Redaksi Media Group: Usman Kansong (ketua), Abdul Khohar (wakil ketua), Nunung Setiyani (sekretaris). Anggota: Elman Saragih, Bambang Eka Wijaya, Suryopratomo, Don Bosco Selamun, Arief Suditomo, Budiyanto, Gaudensius Suhardi, Kania Sutis-nawinata, Iskandar Zulkarnain. Dewan Pengarah: Lestari Moerdijat, Saur M. Hutabarat, Adrianto Machribie.

Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Musta’an Basran, Sri Agustina, Abdul Gafur.

Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

PEMBERITAHUAN. Sehubungan dengan diterimanya sertifikat verifikasi harian umum Lampung Post dari Dewan Pers Nomor 111/DP-Terverifikasi/X/2017 tanggal 30 Oktober 2017, kepada seluruh relasi dan narasumber agar tidak melayani wartawan Lampung Post selain yang tertera dalam boks redaksi atau surat tugas resmi dari redaksi. Apabila ada nama lain yang mengaku sebagai wartawan harian ini, segera melapor via SMS/WA ke nomor 08154059000.

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke [email protected] dengan mencantumkan nomor kontak. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.PARTISIPASI OPINI

Balas DendamSEORANG wanita di Natar,

L a m -p u n g Selatan, n e k a t m e n -curi tiga p o n s e l m a n t a n r e k a n kerjanya di salah satu su-permar-k e t d i

daerah tersebut. Ternyata ala-san dia mencuri karena ingin balas dendam kepada salah satu karyawan yang menu-rutnya menjadi penyebab dia dipecat dari tempat tersebut.

Dalam ajaran agama, den-dam merupakan sifat yang berbahaya, menimbulkan berbagai permasalahan baru dan dosa yang tidak kunjung

berhenti jika masih menyim-pannya dalam hati. Itu baru dalam hati, bagaimana jika sampai melakukan perbuatan yang melanggar hukum se-perti wanita tersebut.

Dendam, bisa muncul ka rena berbagai hal. Yang jelas den-dam muncul akibat rasa marah yang tidak terselesaikan. Den-dam bisa muncul dengan ber-bagai cara, dari perkara sepele hingga ke hal yang dapat me-ngancam nyawa.

Namun, dari pada memba-las dendam, Allah telah me-ngajarkan kepada kita untuk memaafkan dan menerima dengan lapang saat disakiti, lalu bermuhasabah dan ber-istigfar. Seperti firman Allah yang artinya: “Jadilah engkau pemaaf dan suruhlah orang mengerjakan kebajikan serta berpalinglah dari orang-orang yang bodoh.” [al-A’raf/7:199].

Dalam Islam diajarkan agar kita tidak boleh membalas

kejahatan dengan kejahatan. Justru ketika seseorang ber-buat kejahatan kepada kita maka kita harus mendoakan agar Allah swt mengampuni dosa orang yang sudah ber-buat kejahatan kepada kita.

“Dan bagi orang-orang yang apabila mereka diperlakukan dengan zalim mereka membela diri. Dan balasan suatu kejahat-an adalah kejahatan yang se-rupa, maka barang siapa yang memaafkan dan berbuat baik maka pahalanya atas (tanggun-gan) Allah, se sungguhnya Dia tidak menyukai orang-orang yang zalim. Dan sesungguhnya orang-orang yang membela diri setelah teraniaya tidak ada satu pun dosa atas mereka, se-sungguhnya dosa itu atas orang yang berbuat zalim kepada manusia dan melampaui batas di muka tanpa hak. Mereka mendapat adzab yang pedih. Tetapi orang bersabar dan me-maafkan, sesungguhnya yang

demikian itu termasuk perkara yang amat utama,” (QS. Asy Syuro: 39-43).

Islam adalah agama yang mengatur segala urusan ke-hidupan manusia, termasuk di antaranya perihal kezaliman. Islam juga memberi pilihan kepada orang yang dizalimi untuk membalas kezaliman yang ditimpakan kepadanya, atau memaafkannya. Bagi yang memilih untuk memaaf-kan, Allah menyediakan bagi-nya pahala yang besar di sisi-Nya.

Jangan kotori tangan kita dengan pembalasan dendam karena sejatinya tidak akan pernah memberi manfaat. Hanya memaafkan dan ber-sabar lah yang bisa memberi-kan kita kebahagiaan hakiki. Semoga Allah senantiasa me-lindungi kita dari hal-hal yang buruk dan mudah-mudahan kita termasuk orang yang berakhlak mulia. n

ANGKA stunting di Indonesia ditar-getkan turun 14% hingga 2024 atau turun 2,7% per tahun. Untuk itu,

telah ditunjuk BKKBN menjadi ketua pelak-sana Percepatan Penurunan Stunting.

Memang sudah seharusnya, di antara banyak kementerian atau lembaga yang berkiprah dalam pencegahan dan penang-gulangan stunting, ada satu yang bertang-gung jawab sebagai ketua pelaksana. Hal itu akan memudahkan Presiden untuk meminta pertanggungjawaban bila terjadi kegagalan mengatasi problem gizi ini.

Pemetaan stunting sudah sangat detail dan jelas. Penderita stunting sudah dide-teksi by name by address sehingga data yang ada dapat dijadikan dasar untuk membuat langkah konkret. Presiden Jokowi men-ginstruksikan agar alokasi anggaran yang selama ini tersebar di 20 kementerian/lem-baga difokuskan kepada kementerian/lem-baga yang memang memiliki kepanjang an tangan langsung ke bawah.

Ada dua langkah besar yang harus di-lakukan BKKBN. Pertama, penanggulangan stunting. Kedua, pencegahan stunting. Me-ngapa kedua langkah itu harus dibedakan? Sebab, target atau sasarannya berbeda.

Sasaran penanggulangan stunting ialah balita berstatus kurang gizi kronis se-hingga mereka menderita stunting. Inter-vensi yang harus diberikan ialah bantuan makanan langsung, baik berupa pangan sumber kalori maupun protein atau sum-ber gizi lainnya.

Bantuan makanan ini jangan dicam-puradukkan dengan bantuan sembako untuk keluarga, tetapi benar-benar untuk dikonsumsi anak stunting. Karena itu, disarankan bantuan pangan untuk anak stunting dapat berupa telur, susu, dan/atau kacang hijau. Untuk sumber kalori dapat diberikan beras atau sereal.

Silakan lakukan studi banding program gizi di negara maju (Amerika Serikat, mi-salnya), di sana posyandunya yang disebut Supplemental Food Program for Women, Infants, and Children (WIC) identik de-ngan voucer bantuan pangan untuk balita, ibu hamil, ibu menyusui dari keluarga miskin. Adapun di Indonesia, posyandu identik dengan program penimbangan balita, dengan pemberian makanan tam-

bahan (sebutir telur sebulan). Ini yang menyebabkan problem gizi di negara kita tidak pernah tuntas.

Pertumbuhan anak stunting masih dapat diperbaiki karena tinggi badan bertumbuh sampai berusia 18 tahun. Yang sulit diatasi ialah gangguan kecerdasan sebagai dampak stunting. Perkembangan otak mencapai derajat optimal hingga usia dua tahun. Bila anak menderita stunting di rentang usia dua tahun, telah terjadi kekurangan gizi kronis pada periode tersebut, yang pasti akan menurunkan kecerdasan anak.

Oleh sebab itu, bagi anak penderita stunting, selain diberi bantuan makanan tambahan, juga harus diberikan stimulasi psikososial agar aspek kognitifnya bisa di-tingkatkan. Kalau target penanggulangan stunting ialah balita, lalu siapa yang men-jadi sasaran pencegahan stunting?

Pertama, remaja putri ialah target jangka panjang yang harus diintervensi. Menyiap-kan generasi bebas stunting diawali dengan membekali calon ibu dengan kesehatan dan gizi yang baik. Problem yang sering dihadapi remaja putri ialah anemia (kurang darah) dan masalah ini bisa berkelanjutan hingga berkeluarga, hamil, dan melahir-kan. Potensi bayi lahir stunting bisa terjadi karena ibu hamil kurang gizi, termasuk anemia.

Program Tablet Tambah Darah untuk Remaja Putri (TTD Rematri) selama ini stag-nan. Perlu ada koordinasi antara jajaran kesehatan, pendidikan, dan Kementerian Agama yang membawahkan madrasah/pesantren. Jangan sampai Kementerian Kesehatan seolah berjalan sendiri dalam program TTD Rematri sehingga banyak tablet yang dibagikan, tetapi tidak diminum siswi-siswi sekolah.

Intervensi Spesifik dan SensitifProgram-program pencegahan stunting,

kini dikenal dengan istilah intervensi spesi-fik dan sensitif. Kedua intervensi itu harus dipadukan agar pencegahan masalah stunt-ing sifatnya holistik dan berkelanjutan. Contoh intervensi spesifik ialah imunisasi dan pemberian vitamin A untuk balita, pemberian tablet besi bagi ibu hamil, dan pemantauan 1.000 hari pertama kehidup-an (sejak anak dalam kandungan hingga

berusia 2 tahun).Program Makanan Tambahan (PMT) di

posyandu/puskesmas selama ini hanya difokuskan pada balita gizi buruk dan ibu hamil kurang energi kronis (KEK). Tidak ada program makanan tambahan untuk balita stunting.

Intervensi sensitif contohnya ialah inter-vensi perbaikan kesehatan lingkungan, bantu-an jamban sehat, program pengentasan warga dari kemiskinan, Program Keluarga Harapan (PKH), serta pemberdayaan perempuan.

Kementerian Pertanian menyelenggarakan Program Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) dan beberapa tahun terakhir telah membina kelompok wanita tani untuk me-manfaatkan pekarangan. Juga mendistribusi-kan bantuan ternak unggas untuk memberi kemudahan akses pangan keluarga.

Mengingat stunting harus ditanggulangi dan dicegah, maka BKKBN harus membena-hi kelemahan program, yaitu belum adanya intervensi bantuan gizi langsung khusus untuk balita penderita stunting. Berbagai program, yang kini disebut intervensi spesi-fik dan sensitif, ibaratnya adalah barang lama kemasan baru. Program-program tersebut sudah ada sejak lama dan sekarang diberi tambahan label program stunting. Yang harus dilakukan ialah optimalisasi program-program lama itu agar memiliki daya ungkit untuk mencegah stunting.

Mengatasi stunting tidak bisa dengan program yang biasa-biasa saja. Sustain-ability program, harmoni lintas sektor, dan pembiayaan yang kontinu dengan besaran dana yang siginifikan akan menjadi kunci keberhasilan pemberantasan stunting.

Selain itu, langkah-langkah pemerintah menekan jumlah orang miskin sebenarnya terkait erat dengan pengurangan kasus stunting. Problem kemiskinan terhubung dengan banyak masalah lain, seperti pen-didikan penduduk, produktivitas kerja, tersedianya lapangan kerja, dan lain-lain. Dengan demikian, mengurangi jumlah penduduk miskin tetap menjadi PR yang tidak berkesudahan hingga kini.

Pandemi Covid-19 yang menyebabkan instabilitas sosial dan ekonomi masyarakat membuat jumlah orang miskin bertambah, dan hal itu mengakibatkan prevalensi stunting berpotensi meningkat. n

NUANSA

PAK DE - PAK HO

Pendaftar SNMPTN Unila naik 21 persen.Minat kuliah justeru naik saat pandemi.

n Jalan berlubang di Lamsel rawan kecelakaan.

Besok diperbaiki kalau si bos sedang ingat.

POJOK

Lampung peringkat II nasional

penanganan konflik sosial.

n SUGENG RIYADI

Prestasi masyarakat Lampung yang harus

terus dirawat.

20 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 OPINI

Tantangan BKKBN Turunkan Stunting

PROGRAM vaksinasi Covid-19 untuk pendidik dan tenaga kepen-didikan dua hari lalu dimulai di Jakarta. Vaksinasi yang bakal menjangkau 5 juta guru di seluruh Indonesia itu dijadwalkan selesai Juni 2021.

Dengan target tersebut, mulai tahun ajaran baru diharapkan semua kegiatan persekolahan da-pat kembali normal. Di Lampung, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan memperkirakan vaksinasi akan diberikan kepada 15 ribu guru. Jika tidak memungkinkan, vak-sinasi guru diprioritaskan bagi daerah yang telah menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka.

Untuk tingkat SMA dan SMK, daerah yang telah menggelar KBM tatap muka meliputi Lampung Barat, Pesisir Barat, Mesuji, dan Lampung Tengah. Sedangkan untuk tingkat PAUD, TK, SD, dan SMP, pekan ini Tulangbawang Barat memulai KBM tatap muka. Keputusan membuka KBM tatap muka itu berdasar pada angka nihil penularan Covid-19 sejak sepekan terakhir. Alasan lain, atas desakan orang tua siswa. Mengikuti jejak Tubaba, Pemkab Lampung Utara pun berencana membuka KBM tatap muka mulai awal Maret mendatang.

KBM tatap muka di masa pan-demi sebenarnya sangat berisiko. Ada sederet persyaratan atau daf-tar periksa yang harus dipenuhi. Memang, belajar daring yang berlangsung di masa pandemi ini menimbulkan kejenuhan yang sangat, baik bagi siswa, guru, maupun orang tua. Munculnya desakan orang tua agar seko-lah menggelar KBM tatap muka mencerminkan ketidaksabaran yang meluas di masyarakat atas pembelajaran daring.

Langkah taktis untuk memulai KBM tatap muka sebenarnya bisa dimulai dengan program vaksi-nasi guru. Tetapi di Lampung tidak mudah. Untuk vaksinasi tahap II, Lampung telah menerima 148.200 dosis vaksin dari Kementerian Ke-sehatan. Jumlah itu dialokasikan untuk 34.595 lansia dan 45.296 petugas pelayanan publik di 15 kabupaten/kota.

Andaipun vaksin ada kuota

untuk guru, hanya menjangkau maksimal 5% dari 451.680 guru se-Lampung. Dengan target Ke-mendikbud untuk memvaksin guru tiga kali dalam sepekan, hingga akhir Juli baru 75% guru yang divaksin. Sedangkan mereka sejak awal Juli sudah mulai berak-tivitas dalam penerimaan peserta didik baru.

Defisit vaksin Lampung harus segera diselesaikan. Itu sebabnya, Satgas Covid-19 harus proaktif menarik kuota vaksin dari Jakarta untuk dialokasikan kepada para guru. Sembari menunggu keda-tangan vaksin, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan perlu mengatur sanksi internal bagi para guru yang menolak vaksinasi. Guru sebagai sosok yang bisa digugu dan ditiru seharusnya bisa menjadi contoh kepatuhan kepada seluruh program pemerintah. Guru yang menolak vaksinasi berarti secara terbuka menentang program pemerintah.

Sementara dalam hal pembe-lajaran, janganlah pemerintah daerah menggelar KBM tatap muka sebelum vaksinasi guru selesai. Jangan sampai sebelum vaksin dimulai sudah muncul klaster pendidikan. Ancaman se-rius itu jelas akan menggagalkan program besar Pemerintah Pusat dalam pemberantasan pandemi. Mengedepankan ego kuasa de-ngan mewajibkan KBM tatap muka sama halnya mendekatkan posisi guru dan siswa ke jurang celaka.

Akan lebih elok jika belajar da-ring terus dipertahankan hingga jelas hitam dan putihnya keber-hasilan vaksinasi guru. Meskipun kurang efektif, belajar daring masih bisa menjadi solusi dari belajar di masa pandemi.

Bencana Covid-19 yang melanda saat ini memang menyulitkan umat manusia. Dampaknya tidak hanya menyerang sektor pendidik-an, tetapi seluruh sektor kehidu-pan. Hanya tersisa sedikit pilihan untuk menetapkan kebijakan terbaik. Namun, di antara sedikit pilihan itu hal terbaik adalah mengutamakan keselamatan jiwa manusia. n

TAJUK

ALI KHOMSAN Guru Besar Departemen Gizi Masyarakat IPB

Deni ZulniyadiWartawan Lampung Post

n LAMPOST/hENDRIvAN

Silakan tanggapi melalui Lampungpost.id atau

Bedah Tajuk di Metro TV Lampung

setiap Selasa dan Jumat, pukul 13.30 WIB

Tidak Sabar Gelar KBM Tatap Muka

Dua tersangka yang telah ditetapkan yakni mantan Kadis Pendidikan Tuba, NA, dan pihak swasta, GU.

MERWAN

TIM penyidik Kejaksaan Negeri Tulangbawang menurunkan tim untuk menelusuri aset dua

tersangka kasus korupsi fee proyek dana alokasi khusus (DAK) di Dinas Pen-didikan Tulangbawang tahun anggaran 2019. Kedua tersangka yakni mantan Kadis Pendidikan Tuba, NA, dan pihak swasta, GU.

“Sekarang tim sedang turun untuk mendata semua aset dua tersangka. Ini salah satu langkah keseriusan penyidik untuk secepatnya melimpahkan kasus ini ke pengadilan,” kata Kasi Intelijen Kejari Tuba, Leonardo Adiguna, di ruang kerjanya, Selasa (25/2).

Leo mengatakan saat ini telah me-ngantongi nilai kerugian negara yang di-timbulkan dari kasus tersebut. Kerugian negara dihitung dari dugaan pungutan 10%—12,5% yang melibatkan dua ter-sangka terhadap kegiatan Rp49 miliar tersebut. DAK itu untuk SD, SMP, lembaga pendidikan SKB, serta PAUD yang terse-bar di 15 kecamatan di Tulangbawang.

“Untuk angka kerugian negaranya su-dah kami dapat sesuai dengan temuan

penyidik serta pengakuan dari kepala sekolah penerima dan sejumlah pihak yang sudah kami periksa. Untuk ang-kanya saya tidak bisa sebutkan seka-rang, yang pasti angka sudah ada dan cukup besar,” ujar dia.

Leo mengaku selama proses penyidik-an, tim tidak mendapatkan kendala yang berarti. Sebab, dua tersangka dan seluruh kepala sekolah serta sejumlah pihak yang terlibat kooperatif. “Selama

proses penyidikan semua kepala seko-lah kooperatif dan selalu datang dalam pemeriksaan, termasuk dua tersangka yang tidak kami tahan. Artinya, tidak ada hal-hal yang menghambat proses penyidikan,” ujarnya.

Tersangka LainDiberitakan sebelumnya, kasus terse-

but berpeluang menyeret tersangka lainnya. Pasalnya, penyidik Kejaksaan Negeri Tulangbawang terus melakukan pengembangan terhadap keterangan dua tersangka serta saksi-saksi. Dua

tersangka yang telah ditetapkan yakni mantan Kadis Pendidikan Tuba, NA, dan pihak swasta, GU.

“Yang sudah ditetapkan menjadi ter-sangka baru dua orang itu. Bertambah atau tidaknya tersangka baru bergan-tung pada hasil penyidikan ke depan. Tentunya didasari dengan ditemukan-nya keterangan dan alat bukti baru,” kata Leo di RSUD Tubaba, Selasa (16/2).

Dia menjelaskan GU ditetapkan sebagai tersangka pada Senin (11/2). GU memiliki kaitan penting dengan NA dalam melakukan pungutan fee kegiatan 10%—12,5% kepada sekolah penerima DAK 2019 se-Tuba dengan nilai Rp49 miliar.

“GU ini ditetapkan tersangka berdasar pemeriksaan NA dan saksi-saksi serta alat bukti yang didapat penyidik. GU merupakan pihak swasta yang terlibat dalam kasus ini,” ujar dia.

Dia memastikan kasus tersebut terus dikembangkan untuk mengungkap siapa saja yang terlibat di dalamnya. Penyidik akan memaksimalkan setiap petunjuk dan alat bukti baru untuk mengungkap tuntas kasus ini.

“Kasus ini kan sedang berproses, siapa pun yang terlibat kami panggil dan di-periksa, termasuk dua tersangka. Oleh karena itu, nanti dilihat dari pemerik-saan ke depan,” ujarnya. (D3)

[email protected]

Untuk angkanya saya tidak bisa sebutkan sekarang, yang pasti angka sudah

ada dan cukup besar.

DAERAH JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 21

Jaksa Telusuri Aset Tersangka Korupsi DAK Disdik Tuba

n ISTIMEWA

BURUNG DILINDUNGI. Tim Gabungan Penegakan Hukum Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Seksi Konservasi Wilayah III Lampung, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Lampung-Bengkulu, melihat burung yang diamankan dari seorang pedagang satwa dilindungi, Rabu (24/2).

ANGGOTA Samapta Polres Lampung Utara menangkap dua pengendara sepeda motor karena kedapatan membawa sabu-sabu. Salah satu pelaku sempat membuang barang bukti saat disetop di Jalan Desa Gunungbetuah, Abung Barat, Rabu (24/2), pukul 14.30.

“Kedua tersangka adalah Anton (36) dan Reki (30), warga Desa Gunungbetuah. Selain menang-kap para tersangka, petugas juga menyita satu paket sabu-sabu, dua ponsel, dan satu sepeda motor,” kata Kasat Narkoba Polres Lam-pung Utara Iptu Aris Satrio.

Awalnya petugas melakukan

patroli di jalan dan melihat dua pria yang berboncengan sepeda motor dengan gelagat mencuriga-kan. Petugas kemudian menyetop sepeda motor itu. Saat bersamaan salah seorang dari mereka mem-buang sesuatu.

“Petugas yang mengetahui hal itu langsung mencari barang yang dibuang. Saat ditemukan rupa-nya narkoba jenis sabu-sabu,” kata dia.

Aris menjelaskan karena keda-patan membawa narkoba, kedua pria tersebut langsung digeladang ke Polres Lampung Utara guna menjalani pemeriksaan. “Dari hasil

pemeriksaan sementara diketahui barang tersebut adalah milik Reki. Dia mengaku hanya disuruh oleh seseorang untuk mengantarkan ke seseorang yang memesannya,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Sa-tresnarkoba Polres Lampung Utara menangkap seorang pengedar sabu-sabu usai bertransaksi tidak jauh dari rumahnya, Jumat (29/1), pukul 16.00. Dari Indra Utama (32), warga Desa Baturaja, Sungkai Utara, Lampung Utara, itu polisi menyita tujuh paket sabu-sabu 1,38 gram.

Tersangka sehari-hari bekerja

sebagai tukang koperasi keliling yang meminjamkan uang dengan bunga. Saat ditangkap, tersangka tidak dapat berkelit karena keda-patan menyimpan sabu-sabu tujuh paket siap edar.

Sehari sebelumnya, Kamis (28/1), sekitar pukul 10.00, Satresnarko-ba Polres Lampung Utara juga menangkap seorang ibu rumah tangga, YL (34), warga Tulungmili Indah, Kotabumi Tengah, Lam-pung Utara. Dari ibu satu anak itu, polisi menyita tujuh paket sabu-sabu. Barang terlarang tersebut ditemukan dalam lemari kamar rumahnya. (HAR/D3)

TIM Gabungan Penegak-an Hukum Kementerian Lingkungan hidup dan Kehutanan (KLHK), Seksi Konservasi Wilayah III Lampung, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKS-DA) Lampung-Bengkulu, bersama Polda Lampung menangkap seorang pe-dagang satwa dilindungi, Rabu (24/2). Pelaku WI di-tangkap di Desa Bandarejo, Kecamatan Batanghari, Lampung Timur.

Tim gabungan menyita 105 burung berbagai jenis yang disimpan dalam sang-kar dan kandang. Akibat perbuatannya, pelaku di-jerat menggunakan Pasal 40 Ayat (2) jo Pasal 21 Ayat (2) huruf a UU No. 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya. Dia di-ancam hukuman penjara paling lama 5 tahun dan

denda paling banyak Rp100 juta.

Penangkapan itu ber awal dari adanya perdagang-an satwa antarprovinsi di Kota Metro. Kemudian, tim melakukan verifikasi dan penyelidikan, dan menang-kap pelaku.

Kepala Seksi Konservasi Wilayah III BKSDA Bengku-lu Lampung Hifzon Zawa-hiri membenarkan penang-kapan oleh tim gabungan. “Iya benar kemarin,” kata dia, Kamis (25/2).

Saat ini ratusan burung tersebut dititipkan di Seksi Konservasi Wilayah III BKSDA Lampung-Bengkulu untuk dirawat sebelum dilepasliarkan. “Iya semen-tara dititipkan,” ujarnya.

Sementara untuk ter-sangka, telah ditahan dan dalam proses pemeriksaan oleh PPNS Ditjen Gakkum KLHK. (RUL/D3)

Pedagang Burung Dilindungi Diancam Denda Rp100 Juta

Kurir Buang Sabu Saat Disetop Polisi

IRT Mencuri di Mal karena Kesal DipecatUNIT Reserse Kriminal Polsek Natar menangkap wanita muda berinisial NS (28) karena mencuri di Mal Chandra Natar, Lampung Selatan. Pelaku mengaku nekat mencuri karena kesal kepada salah satu karya-wan mal tersebut yang me-nyebabkan dia dipecat.

“Te r san gk a m e r upa-kan warga Kelurahan Su-karaja Tuha, Kecamatan Buaymadang, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Se-latan,” kata Kapolsek Natar Kompol Hendy Prabowo, kemarin.

Menurut dia, tersangka beraksi dengan cara masuk ke ruang penyimpanan barang pada Senin (1/2). “Pelaku masuk saat karya-wan tengah bekerja dan ruangan tersebut dalam keadaan kosong,” kata Ka-polsek.

Tersangka kemudian mengambil tiga ponsel milik karyawan, masing-masing merek Oppo A53, Oppo A35, dan Iphone 7 plus. Akibat kejadian tersebut para kor-ban mengalami kerugian sekitar Rp11,5 juta. “Korban kemudian melapor ke Polsek Natar,” kata dia. (EBI/D3)

AC

WINDA AC. Jual beli AC baru/second, rental AC, cuci AC dll. Minggu buka. Hub.0812.7921.648/0852.7954.2465/0896.2439.3264

KEHILANGAN

B P K B B E 2 2 4 2 B J Nk.WD21MB7465 Ns.Z2496

BPKB BE 1211 AL Nk.MHDESJ 410RJ063685 Ns .F10S ID

B P K B B E 1 9 4 9 E S N k . M H K M 5 E A 3 J F J O 1 8 9 2 9

S T N K B E 4 2 5 5 R N N k . M H 1 J B P 1 1 9 H K 5 1 0 4 6 7

S T N K B E 1 2 5 7 N B Nk.MHKM5FA4JHK024569 Ns.2NRF588337 An. Mulyono

STNK BE 2706 KF Nk.MH8BG 4ICAAJ398397 Ns.G420ID

Noviandra

S T N K B E 9 5 9 7 N I Nk .MHKP3BA1JEK076252 Ns.MD77125 An. Mujiat

S T N K B E 6 1 2 7 F W Nk .MH32BJ003EJ624079

Efriagantino

S T N K B E 9 4 4 3 N E Nk.MHMU5TU2EAK045428 Ns. 4G15FX8330 An. Gimun

PHOTO COPY

CV MITRA ABADI. Jual sewa per baikan suku cadang & tinta p-copy. 0812.7909.898, 0811.796.9898

PROPERTY

TANAH DIJUAL

Karya Tunggal, Katibung, Lam-pung Selatan. Hub : Edwin 085716209856

LOWONGAN KERJA 1. Supervisor bengkel mobil - Pria/Wanita

- SIM A

2. Mekanik - Pria.

- SIM A

Contact : 082185597257 Untuk Ditempatkan di Bandar

Lampung

PEMASANGANIKLANPARIWARA 0721-783.593

783.679 Ext.1065

C V TA N R U AGILIRAYAPengadaan/PengisianPemadam KebakaranJl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub :

0816.411.2330853.7877.11110721 - 260320

TANAH DIJUAL

TANAH SHM 36 HA, DI KANAN DAN KIRI JALAN RAYA, 20 DAN 16 HA, BERSIH, SIAP PAKAI, DS. RENGAS CENDUNG, KEL. MENGGALA SELATAN, 1 KM DR KANTOR BUPATI TULANG BAWANG, 1 KM dari JALAN TOL, HUB 081368910951, HRG NEGO

SEORANG siswi sekolah menengah kejuruan ber-usia 16 tahun menjadi korban pemerkosaan yang dilakukan oleh teman pri-anya, MY (21). Sebelum di-cabuli, pelaku mencekoki korban dengan minuman keras hingga mabuk. Ter-sangka telah ditangkap polisi dan kasusnya di-tangani oleh Unit Perlin-dungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse Kriminal Polres Lamtim.

“Tersangka kami tangkap saat di bengkel sepeda mo-tor di wilayah Kecamatan Pekalongan, Selasa (23/2). Pelaku dan korban sama-sama warga Kecamatan Pekalongan,” kata Kasat Reskrim Polres Lampung Timur AKP Faria Arista.

Faria mengatakan per-buatan itu terjadi pada 6 Desember 2020. Awalnya tersangka mengajak kor-ban untuk makan malam di seputaran lapangan Samber, Kota Metro. Selain makan malam, ternyata di lokasi tersebut korban juga dipaksa oleh pelaku un-tuk menenggak minuman keras hingga mabuk.

Dalam kondisi mabuk korban dibawa oleh ter-sangka ke rumah teman-nya. Tersangka kemudian me nyetubuhi korban. Se-telah memuaskan nafsu bejatnya, tersangka men-gantarkan korban pulang. “Usai kejadian, korban tidak berani menceritakan kepada keluarganya,” kata dia. (JON/D3)

Siswi SMK Dicekoki Miras dan Diperkosa

Diumumkan kepada :Relasi & Pembaca setia Lampung Post, bahwa yang bernama di bawah ini :

ERIK RAHMAT OKTORAEks. Account Executive Lampung Post

Sudah tidak bekerja di HARIAN UMUM LAMPUNG POST / PT. MASA KINI MANDIRISegala urusan yang berhubungan dengan iklan dan lain-lain tidak di perbolehkan lagi dengan nama Tersebut.

Demikian pengumuman ini untuk di ketahui.

PENGUMUMAN

Bandar Lampung , 17 Februari 2021

Riza MauluddinPimpinan Perusahaan

DETA CITRAWAN

JAJARAN Polres se-Lam-pung berlomba meng-aktifkan Kampung Tang-

guh Nusantara (KTN) di wilayah hukum masing-masing. Program inovasi jajaran Polda Lampung ini diklaim menjadi solusi nyata pemecahan masalah (prob-lem solving) penanganan Covid-19, khususnya di Bumi Ruwa Jurai.

Di Bandar Lampung mi-salnya, Polresta setempat me-netapkan Kelurahan Rawa Laut, Kecamatan Enggal,

sebagai kampung tangguh Nusantara, Kamis (25/2).

Peresmian itu dilakukan oleh Kapolresta Bandar Lampung Kombes Yan Budi Jaya, melalui Kasatbinmas Kompol Ibrahim Yunus.

“Pembentukan Kampung Tangguh merupakan im-plementasi Kapolri yang selaras dengan Instruksi Kemendagri Nomor 3 Ta-hun 2021 tentang Pembe-rlakuan Pembatasan Ke-giatan Masyarakat (PPKM) Berskala Mikro yang ha-rus ditindaklanjuti sampai tingkat RT/RW,” ujarnya, kemarin.

Menurutnya, wabah covid-19 menimbulkan dampak sosial, budaya, ekonomi, seperti menurunnya daya beli masyarakat, dirumah-kannya para pekerja, buruh pabrik, karyawan perusa-haan, pegawai swasta, dan pendidikan anak sekolah terganggu.

Polresta Bandar Lampung dan jajaran dalam upaya pencegahan penyebaran

Covid-19, berkolaborasi de-ngan Pemerintah Daerah, TNI, dan tokoh masyarakat, mengubah paradigma ke arah pemberdayaan seluruh potensi serta memobilisasi komunitas masyarakat.

“Saya berharap selu-ruh pelaksana Kampung Tangguh bersinergi dan solid melaksanakan tugas, tingkatkan keimanan dan ketakwaan dalam melak-sanakan tugas, tegakkan aturan protokol kesehatan kepada seluruh warga untuk disiplin dalam beraktivitas sehari-hari guna mencegah Covid-19,” katanya.

Lurah Rawalaut Ahmad Nauval mengungkapkan kelurahannya sejak menjadi Kampung Tangguh Nusan-tara menyediakan rumah Isolasi pasien Covid-19.

Tidak mau kalah, Pol-res Tanggamus juga telah membentuk 302 pekon/desa sebagai Kampung Tang-guh Nusantara (KTN). Dari jumlah itu, dua pekon telah diluncurkan. Hal itu sebagai upaya mencegah dan me-mutus rantai penularan vi-rus Covid-19 di masyarakat.

Pilot ProjectKBO Binmas Polres Tang-

gamus Yusuf mengatakan KTN adalah sebuah pilot project kolaboratif dengan stakeholder untuk melaku-kan aksi nyata di pekon yang menitikberatkan peran serta elemen masyarakat baik personal maupun kelom-pok. Adapun pendanaannya menggunakan 8% dari total anggaran dana desa (ADD).

“Sebanyak 302 pekon itu telah memenuhi syarat se-bagai Kampung Tangguh Nusantara meliputi di bidang kesehatan, keamanan dan sosial ekonomi seperti memi-liki posko Covid-19, memiliki ruang isolasi, poskamling, dan memiliki tanaman ung-gulan,” kata Yusuf. (MTVL/S1)

[email protected]

Saya berharap seluruh pelaksana Kampung Tangguh

bersinergi dan solid melaksanakan

tugas.

SELINTAS

PEMERINTAH Kabupaten Tulangbawang akan mem-berlakukan pelarangan se-mentara kegiatan pesta rese-psi pernikahan. Kebijakan ini mulai berlaku pada 23 Maret mendatang.

Asisten II Pemkab Tulang-bawang Ferly Yuledi menga-takan larangan kegiatan pesta diberlakukan sebagai upaya menekan kurva kasus positif penyebaran wabah virus ko-rona atau Covid-19 yang terus meningkat.

Pemberlakuan itu juga telah berdasarkan hasil kesepakat-an bersama dengan seluruh elemen masyarakat yang ada

di Kabupaten Sai Bumi Nengah Nyappur dan belum diketahui batas akhir waktunya.

“Untuk mengantisipasi me-lonjaknya kasus penyebaran Covid-19 khususnya tempat hajatan atau pesta hiburan, maka ditiadakan sementa-ra resepsi pernikahan baik siang maupun malam hari,” kata Ferly saat menggelar pe-nandatanganan kesepakatan bersama pembatasan resepsi pernikahan, di gedung serba-guna (GSG) setempat, Kamis (25/2).

Namun, dalam kesepakat-an bersama itu disebutkan masyarakat masih bisa melak-

sanakan acara akad nikah atau ijab kabul dengan ketentuan, undangan yang hadir tidak dapat lebih dari 50 orang.

Kemudian, waktu pelak-sanaan dibatasi 3 jam, tidak menggunakan hiburan musik, menerapkan protokol kesehat-an dan diawasi tim Satgas Covid-19 serta, meniadakan prosesi salaman dan foto.

“Kesepakatan bersama ini berlaku pada tanggal 23 Maret 2021 sampai waktu yang akan ditentukan lebih lanjut dan akan disosialisasi-kan oleh camat, lurah, kepala kampung, dan RT serta RW,” ujar dia. (FER/S1)

1.924 Pedagang Pringsewu DidataDINAS Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Pringsewu mengusulkan 1.924 pedagang ke Dinas Kesehatan untuk divaksinasi tahap II. Demikian dika-takan Kabid Perdagangan Diskoperindag Pringsewu Enda Faksi Jaya, Kamis (25/2).

Dia menjelaskan dalam pendataan calon penerima vaksin untuk pedagang harus lengkap identitasnya, yaitu by name by address (nama dan alamat), bahkan nomor telepon juga.

Lebih lanjut Enda menambahkan pendataan pedagang calon penerima vaksin akan dilakukan secara merata agar setiap wilayah ada keterwaki-lannya.

Dia menjelaskan dalam surat yang dikirim Pemkab dengan nomor surat 800/319//D.02/2021 tentang Pendataan Dan Validasi Calon Penerima Vaksin Ta-hap II, tidak ada perintah spesifik pedagang pasar mana. “Yang jelas bisa semua pedagang pasar yang ada di wilayah Pringsewu bisa diusulkan untuk vak-sinasi tahap II,” ujarnya. (WID/S1)

Angka Kematian Pasien Corona Turun ANGKA kematian pasien Covid-19 selama empat hari, tepatnya pada 21—24 Februari turun. Hanya ada dua kasus kematian pasien Covid-19 dalam rentang empat hari itu.

“Grafik kasus meninggal akibat Covid-19 sejak tanggal 21 hingga 24 Februari rata-rata hanya satu, yaitu pada 21 Februari, kasus meninggal 0, 22 Feb-ruari 1 orang meninggal, 23 Februari 1 meninggal, dan tanggal 24 tidak ada kasus meninggal,” ujarnya, Kamis (25/2).

Sementara untuk data akumulasi kasus per 24 Februari terdapat 4.604 kasus setelah adanya pe-nambahan 20 kasus baru.

“Data warga selesai isolasi atau sembuh se-banyak 4.053 orang, positif masih dirawat 122, isolasi mandiri di rumah 125, isolasi mandiri di RSBNH 0, isolasi mandiri di RS Unila 2,” kata dia.

Sementara untuk jumlah tota l kemat ian yang terbaru sebanyak 302 orang, dengan perincian penambahan kasus baru 0 dan ka-sus lama 302. (DET/S1)

n LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

PEMBATASAN RESEPSI PERNIKAHAN. Suasana penandatanganan kesepakatan bersama pembatasan resepsi pernikahan, di gedung serbaguna (GSG) setempat, Kamis (25/2). Pemerintah Kabupaten Tulangbawang akan memberlakukan pelarangan sementara pesta pernikahan. Keb�akan ini mulai berlaku pada 23 Maret mendatang.

Parosil Instruksikan Pembentukan Posko hingga Pekon

Tuba Sepakat Tunda Resepsi Pernikahan Masa Pandemi

Stok Cairan Reagen RSU Liwa Menipis

Polresta Bandar Lampung dan Polres Tanggamus berlomba inovasi KTN entaskan Covid-19.

RUMAH sakit umum Alimuddin Umar Liwa, Lampung Barat, tidak dapat melayani pemeriksaan sampel swab Covid-19 sejak beberapa hari terakhir. Pasalnya, persediaan reagen atau alat berupa cairan pereaksi kimia yang dimiliki pihak rumah sakit setempat saat ini sudah menipis.

Direktur RSU Alimuddin Umar Liwa dr Widyatmoko Kurniawan, Kamis (25/2), menjelaskan stok reagen yang dimiliki rumah sakit itu saat ini hanya cukup untuk kebutuhan emergency atau kebu-tuhan pasien yang mendesak saja.

“Kalau persediaan untuk kebutuhan pemeriksaan khusus pasien suspect atau pasien isolasi di rumah sakit stoknya masih ada, tapi itu sifatnya untuk persiap-an pasien saja,” kata Kurniawan.

Sedangkan reagen untuk kebutuhan pemeriksaan sampel swab hasil tracing dari Dinas Kesehatan, pihaknya masih menunggu kiriman dari Kemenkes dan melalui anggaran pengadaan.

Sementara anggaran untuk pe-ngadaannya saat ini belum tersedia ka-rena masih menunggu refocusing. “Se-bab itu, pemeriksaan sampel swab hasil

tracing belum bisa dilaksanakan karena reagen tinggal sedikit,” ujarnya.

Pihaknya sudah mengajukan kebutuh-an ke Kemenkes, tetapi sampai saat ini belum terealisasi. Selain mengajukan ke Kemenkes, pihaknya juga mengajukan dana pengadaan melalui anggaran tahun ini namun masih menunggu kesiapan dananya.

Ia menjelaskan alat penguji spesimen swab itu biayanya cukup tinggi dengan kapasitas 100 orang harganya mencapai Rp70 jutaan sehingga perlu persetujuan terlebih dulu. (ELI/S1)

SEBANYAK 13 kecamatan di Lam-pung Barat kini diperkenankan menyelenggarakan kegiatan be-lajar mengajar tatap muka dan pesta pernikahan.

Pasalnya, dari 13 kecamatan itu, 7 di antaranya berstatus zona hijau dan enam zona kuning. Sementara dua kecamatan masih zona merah dan kuning.

Adapun kecamatan yang berzo-

na hijau berdasar pada data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), yaitu Gedung-surian, Airhitam, Bandarnegeri Suoh, Suoh, Batuketulis, Sukau, dan Way Tenong.

Kemudian daerah yang ber-status zona kuning, yaitu Keca-matan Sumberjaya, Kebuntebu, Sekincau, Pagardewa, Belalau, dan Batubrak. Sementara daerah

berstatus zona oranye, yaitu Ke-camatan Lumbokseminung. Lalu Kecamatan Balikbukit bertatus zona merah.

“Masyarakat yang hendak menggelar hajatan sudah diper-bolehkan atau KBM tatap muka juga sudah diperbolehkan, tetapi hanya untuk wilayah tertentu, yaitu daerah yang statusnya zona hijau dan kuning,” kata Sekretaris

Satgas Penanganan Covid-19 Lam-bar Maidar, Kamis (25/2).

Sedangkan untuk daerah yang berstatus zona oranye dan me-rah belum diperbolehkan. “Jika didapati ada masyarakat di dae-rah berstatus zona merah dan oranye yang menggelar hajatan atau keramaian, petugas akan bertindak sesuai dengan aturan yang ada,” ujarnya.

Kendati demikian, kata dia, p e n y e l e n g g a r a t e t a p d i w a -jibkan menjalankan protokol ke s e h a t a n s e p e r t i m e ny i a p -kan masker, tempat mencuci t a n g a n , d a n m e n j a g a j a ra k . Kemudian kegiatan destinasi w i s a t a j u g a t e l a h d i i z i n k a n b a g i d a e ra h y a n g b e r s t a t u s zona kuning dan hijau.

“Intinya kegiatan diizinkan, tapi tetap ada batasan dan aturan, yaitu dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Kemudian membatasi jumlah undangan, serta tidak diperbolehkan meng-adakan hiburan organ tunggal dengan tujuan pencegahan,” kata Maidar. (ELI/S1)

13 Kecamatan di Lambar Boleh KBM Tatap Muka

BUPATI Lampung Barat Parosil Mabsus mengin-struksikan kepada seluruh camat dan peratin/lurah di wilayah itu agar mem-bentuk posko penanganan Covid-19 di tingkat pekon dan kecamatan.

Hal itu disampaikannya melalui Instruksi Bupati No-mor 01 Tahun 2021 tertang-gal 23 Februari 2021 tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berba-sis Mikro dan Pembentukan Posko Penanganan Covid-19 di Tingkat Pekon dan

Kelurahan dalam Rangka Pengendalian Penyebaran Covid-19.

Kepala BPBD Lambar Mai-dar mengatakan instruksi bupati itu antara lain tentang mekanisme penanganan Covid-19 perlu pembentukan posko kecamatan di kantor camat masing-masing.

Tujuannya memudahkan pengawasan dan evaluasi pelaksanaan PPKM mikro di tingkat pekon/kelurahan dan untuk pelaksanaan supervisi dan pelaporan posko tingkat pekon dan kelurahan.

“Posko penanganan Covid-19 di tingkat pekon/kelurah-an diketuai langsung oleh peratin/lurah dan dibantu oleh aparaturnya dan mi-tra kerjanya yaitu Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan lain-nya,” kata Sekretaris Satgas Penangan Covid-19 Pemkab Lambar itu, Kamis (25/2).

Adapun fungsinya yaitu untuk pencegahan, pena-nganan, pembinaan, dan pendukung pelaksanaan penanganan Covid-19 di tingkat pekon/kelurah-an. “Untuk melaksanakan

fungsi itu, maka pekon/kelu-rahan berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 tingkat keca-matan, TNI dan Polri.”

Sementara untuk kebu-tuhan pembiayaan posko tingkat pekon/kelurahan dibebankan kepada ang-garan pekon/kelurahan dan kebutuhan TNI dan Polri dibebankan kepada angga-ran TNI dan Polri. Sedang-kan kebutuhan yang me-nyangkut dengan penguatan testing, tracing, treatment dibebankan kepada APBD Lambar. (ELI/S1)

KTN Solusi Hadapi Pandemi

Saat pergi ke layanan kesehatan pakai masker, selalu menjaga jarak lebih dari 1 meter dengan siapapun.

Tetap jaga kebersihan tangan dan hindari menyentuh wajah.

Orang yang mengantar Anda pun harus menggunakan masker dan melakukan hal sama.

Hindari penggunaan kendaraan umum yang ramai.

TIPS SAAT MEMERIKSA KESEHATAN DI TEMPAT PELAYANAN KESEHATAN

1

2

3

4

Ingat Pesan Ibu MEMAKAI

MASKERMENJAGA

JARAKMENCUCI TANGAN

3M

22 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

POLITIKA JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 I 23

Apa pun yang dikerjakan harus dilakukan dengan baik. Mudah-mudahan

perjalanan ke depan baik.

Makin DekatMakin Nyaman#NODEBAT

Dengerin Podcast Nayah Cawa

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

available on

PARTAI Keadilan Sejahtera (PKS) yakin kader dan sim-patisannya bukan bagian dari pemilih calon presiden dan wakil presiden Prabo-wo Subianto dan Sandiaga Uno pada Pilpres 2019 yang menolak vaksinasi covid-19. Kader dan simpatisan dipastikan patuh terhadap instruksi partai.

“Pemil ih (kader dan simpatisan) di PKS itu pemi-lih yang taat apa yang diar-ahkan partai,” kata Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid, Kamis (25/2).

Wakil Ketua MPR itu menyebutkan PKS salah satu partai yang men-dukung vaksin covid-19. Bahkan, partai melalui Dewan Syariah PKS me-ngeluarkan fatwa men-dukung vaksinasi Covid-19 pada Januari 2021.

“Mungkin PKS satu-satu-nya partai yang membuat fatwa dan men dorong anggotanya (kader), war-ganya (simpatisan) un-tuk ikut vaksin. Kalau yang lain mana coba?” ujarnya.

Anggota Komisi VIII DPR

itu pun menegaskan PKS tidak bertanggung jawab terhadap penilaian ba-nyaknya pendukung Prabo-wo-Sandi yang menolak vaksin. Pasalnya, partai su-dah mendorong kader dan simpatisan menyukseskan vaksinasi Covid-19.

Selain itu, dia meminta pemerintah memperbaiki komunikasi publik ter-hadap vaksinasi Covid-19. Hal ini perlu dilakukan untuk menghi langkan keraguan masyarakat.

D i r e k t u r E k s e k u t i f Indikator Politik Indonesia

Burhanuddin Muhtadi me-nyebutkan banyak pe milih Prabowo-Sandi menolak divaksinasi. Mereka tidak percaya dengan vaksin yang disediakan pemerintah-an Presiden Joko Widodo (Jokowi).

B u r h a n u d d i n m e -nyarankan Prabowo dan Sandiaga menyosialisasi-kan vaksinasi . Hal ini penting mengingat pe-nantang Jokowi dan Maruf Amin pada Pilpres 2019 itu sudah menjadi menteri dalam Kabinet Indonesia Maju. (MI/K1)

PKS Yakin Kadernya Bukan Penolak Vaksin

Beragam cara warga menyambut pelantikan bupati/wali kota untuk mengucapkan selamat di daerahnya masing-masing.

TRIYADI ISWORO

WARGA menyambut pelantikan kepala daerah baru diharap-kan dengan protokol kesehatan

3M—mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Beragam cara warga menyambut kepala daerah baru di daerah masing-masing. Hari ini (26/2), tujuh kepala daerah di Lampung hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2020 di-lantik. Acara pelantikan dan pengucapan sumpah janji itu digelar di Balai Keratun Lantai III Kompleks Kantor Gu-bernur Lampung.

Ke t u j u h p a s a n g a n kepala daerah tersebut terdiri dari Raden Adi-pati Surya-Ali Rahman (Way Kanan) , Dendi Ramadhona Kaligis-S Mar-zuki (Pesawaran), Dawan Rahardjo- Azwar Hadi (Lampung Timur), Wahdi-Qomaru Zaman (Metro), Nanang Ermanto-Pandu Kusuma Dewangsa (Lam-pung Selatan), Eva Dwiana-Deddy Amarul-lah (Bandar Lampung) dan Musa Ahmad-Ardito Wijaya (Lampung Tengah).

Kemudian Bupati Pesawaran Dendi Ra-madhona Kaligis mengatakan persiapan pelantikan pastinya banyak bersyukur dan berdoa agar periode kedua bisa berjalan dengan baik tanpa halangan. “Persiapan-nya jaga kesehatan, makan telur setengah matang, minum madu dan vitamin,” kata politikus Demokrat itu, kemarin.

Sementara Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan persiapannya terus menjaga protokol kesehatan. “Besok diantar langsung sama Bapak Herman HN,

Bapak juga berpesan untuk terus berbuat baik kepada orang lain. Apa pun yang dikerjakan harus dilakukan dengan baik. Mudah-mudahan perjalanan ke depan baik,” kata istri Herman HN mantan Wali Kota Bandar Lampung itu.

Di Lampung Timur, penyampaian ucapan selamat kepada bupati dan wakil bupati Lamtim usai pelantikan kali ini ber-beda dengan sebelumnya. Hal itu untuk mengantisipasi dan cegah pe nularan Covid-19, sehingga penyampaiannya di-lakukan secara drive thru.

Plh Bupati Lamtim Tarmizi, setelah dilantik gubernur Lampung, kegiatan selanjutnya serah-terima jabatan dari Plh bupati kepada bupati dan wakil bu-pati Lamtim. “Untuk acara serah-terima

jabatan berlangsung di aula rumah dinas bupati Lamtim, di Sukadana,” katanya, kemarin.

Secara VirtualSementara di Way

Kanan, pelantikan bupat i dan waki l bupati Kabupaten Way

Kanan disaksikan secara virtual di gedung serbaguna dengan dihadiri maksimal 100 orang.

Plh Bupati Kabupaten Way Kanan Saipul mengatakan Forkopimda serta Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menyaksikan pelantikan tersebut secara virtual. Pemerintah daerah akan sangat menerapkan prokes mengingat pelantikan bupati dan wakil bupati ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.

“Kita tidak bisa melebihi dari undangan 100 orang mengingat dalam menyaksikan prosesi pelantikan tersebut karena jarak dari satu orang ke orang lain haruslah berjauhan,” ujar Saipul, kemarin. (JON/TRA/R4)

[email protected]

Sambut Kepala Daerah Baru dengan Prokes

n LAMPUNG POST/SUKISNO

GELADI RESIK PELANTIKAN. Tujuh pasangan wali kota/wakil wali kota dan bupati/wakil bupati hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2020 melakukan geladi resik pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di Balai Keratun Lantai III Kompleks Kantor Gubernur Lampung, Kamis (25/2). Hari ini rencananya ketujuh pasangan tersebut akan dilantik Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

DIAN WAHYU KUSUMA

DUA gol yang dicetak Lionel Messi membawa Barcelona kembali ke posisi ketiga

klasemen sementara Liga Spanyol. Barca mengalahkan Elche 3-0 da-lam laga tunda pekan pertama yang berlangsung di Stadion Camp Nou, Kamis (25/2).

Tambahan satu gol dari Jordi Alba yang melengkapi kemenangan Blau-grana membuat tim besutan Ronald Koeman tersebut kini mengo leksi 50 poin. Barca menggusur Sevilla yang mengumpulkan 48 poin dari posisi ketiga. Sementara Elche (21), yang kini sudah sembilan pertand-ingan tandang secara beruntun tak

merasakan kemenang an, tertahan di urutan ke-18.

Kendati tampil me-nekan sejak awal laga, Biarca harus puas tu-run minum dengan skor tanpa gol kar-ena sejumlah peluang mereka dimentahkan oleh barisan perta-hanan tim tamu. Pada menit ke-21, misalnya, Trincao yang sukses melewati hadangan dua pemain Elche di kotak penalti lawan. Ia menda-pati tembakan penyelesaiannya digagalkan lewat penyelamatan gemilang kiper Edgar Badia.

Umpan Tiga menit setelah babak kedua

mulai, Messi mampu memecahkan kebuntuan setelah menaklukkan Badia dalam situasi satu lawan satu. Ia sukses menuntaskan ker-

ja sama umpan satu dua bersama Martin Braithwaite.

Braithwaite hampir menggandakan ke-unggulan Barca pada menit ke-56. Namun, tembakan volinya di-gagalkan oleh Josema Sanchez yang pasang badan di muka gawang Elche.

Pada menit ke-68, Messi mencetak gol keduanya yang tidak lepas dari aksi gemi-lang Frenkie de Jong dalam mele-wati tiga pemain Elche sebelum

melepaskan umpan matang. Kerja sama tim kembali terli-hat lima menit kemudian, saat Braithwaite memilih menerus-kan umpan silang Messi dengan umpan sundulan untuk dicocor Alba dari jarak dekat sehingga memperbesar keunggulan Bar-celona menjadi 3-0.

Antoine Griezmann berpeluang memperlebar marcin kemenangan Barca enam menit menjelang turun minum. Namun sayang, tembakan penyelesaiannya setelah memper-daya Badia malah menghantam jaring luar gawang Elche. Akhir pekan ini kedua tim kembali me-rumput saat Barcelona bertandang ke markas Sevilla pada Sabtu (27/2) dan Elche menyambangi Granada sehari kemudian. (ANT/MI/R4)

[email protected]

24 I JUMAT, 26 FEBRUARI 2021

OLAHRAGA

Braithwaite hampir

menggandakan keunggulan Barca pada

menit ke-56.

Ole Gunnar Solskjaer n AFP

MANCHESTER City me-nang 2-0 atas Borussia Moenchengladbach. Laga itu terjadi dalam leg per-tama babak 16 besar Liga Champions d i S tadion Puskas Arena, Budapest, Hongaria, Kamis (25/2). Bernardo Silva dan Gabri-el Jesus mencetak gol-gol kemenangan yang men-jadi modal penting bagi City menjelang leg kedua yang akan dimainkan dua pekan lagi.

Sejak awal laga, Gladbach lebih banyak disibukkan menggalang pertahanan, termasuk ketika Matthias Ginter menghalau tembak-an Raheem Sterling pada menit keenam. Pada menit ke-27, Sterling mengaju-kan protes meminta hadiah tendangan penalti setelah Ramy Bensebaini berusaha menjegal bola di dalam area terlarang. Namun, wa-sit Artur Manuel Soares Dias mengabaikan tuntutan tersebut.

Dua menit kemudian, City akhirnya membuka ke-unggulan saat Silva berdiri dalam posisi yang tepat untuk menyambut umpan silang Joao Cancelo, dengan tandukan tajam yang tidak mampu dihentikan kiper Yann Sommer.

Keunggulan 1-0 City tidak bertambah hingga turun minum setelah Gladbach menebalkan barisan per-tahanannya. Hal serupa terlihat pada awal babak kedua, ketika mereka meng-gagalkan peluang Phil Foden dan Jesus.

Gladbach memperoleh peluang jarang-jarang pada menit ke-60. Namun, um-pan kiriman Denis Zakaria terlalu deras untuk dikejar Alassane Plea dan bisa di-amankan oleh kiper Eder-son Moraes.

Lima menit kemudian, City justru menggandakan keunggulan ketika Silva kembali menyambut umpan silang Cancelo di area tiang jauh. Kali ini dia mengirim-kan sundulannya ke Jesus yang mencocornya di muka gawang.

City berusaha menam-bah margin keunggulan, tetapi tembakan voli Foden melambung di atas mistar gawang dan sepakan Riyad Mahrez mudah diamankan Sommer. Pada injury time, Gladbach hampir memper-oleh gol penting untuk bekal leg kedua mereka, tetapi Ederson mampu melakukan penyelamatan gemilang un-tuk mementahkan peluang Hannes Wolf. (ANT/MI/O1)

MANAJER Manchester Unit-ed Ole Gunnar Solskjaer mengatakan dia terus men-jalin kontak dengan Erling Haaland. Namun, ia menolak memas-t i k a n a p a k a h striker Borussia Dortmund itu m e n j a d i t a r g e t t r a n s -f e r

mendatang Old Trafford. Haaland (20) pernah

bermain di bawah asuh-an Solskjaer di Molde. Bos United i tu pernah be r usaha m e n go n trak pemain Timnas Norwegia itu dari Red Bull Salzburg saat jendela transfer Janu-ari tahun lalu. Namun, Haaland malah bergabung dengan Dortmund. Dia berubah menjadi salah satu pemain depan pa-ling apik di dunia setelah

mencetak 43 gol dari 43 penampilan.

Solskjaer menuturkan sebagai pelatih yang pernah

mengasuh anak dan pe-main seperti Haaland,

tentu saja ingin m e n d a t a n g k a n pemain itu ke Old Trafford. “Memang sangat menyenang-kan menyaksikan

dia menjadi pemain seperti saat ini

dan saya tahu dia akan ber-

usaha me-ningkatkan diri setiap w a k t u , ” kata Solsk-jaer.

“Dia pe-main Dort-m u n d , k a m i c u m a bisa men-d o a k a n dia baik-b a i k d i sana dan

l i h a t s a j a nanti apa yang akan terjadi ke m u d i a n , ” kata dia.

Mengingat United tengah memimpin 4-0 dalam 32 besar Liga Europa League setelah menang tandang me-lawan Real Sociedad, Solsk-jaer kemungkinan merotasi pemain-pemainya untuk laga kandang nanti. Striker Edin-son Cavani dan trio gelan-dang Paul Pogba, Donny van de Beek, serta Scott McTomi-nay masih cedera. Pemain remaja, Hannibal Mejbri, masuk antrean untuk debut tim pertamanya. (ANT/O1)

PENYERANG Liverpool, Sa-dio Mane, mengaku tim-nya kini sudah tidak lagi mengejar gelar Liga Premier Inggris. Sebab, selisih poin antara The Reds dan pemun-cak klasemen Manchester City terlalu lebar.

Mane adalah salah satu pemain kunci saat Liver-pool meraih gelar liga per-tama mereka dalam 30 ta-hun terakhir pada musim 2020/2021. Namun, krisis cedera dan performa buruk telah membuat klub turun ke urutan keenam dalam klasemen musim ini.

Pemain Tim Nasional Senegal itu menegaskan ia dan rekan satu timnya tidak akan menyerah dan terus memberikan segalanya di setiap pertandingan tersisa. Namun, ia mengakui kecil kemungkinan Liverpool un-tul mempertahankan gelar Liga Premier Inggris.

“Pertama-tama, sebelum akhir musim saya pikir, bu-kan hanya saya, melainkan juga setiap pemain di skuat memiliki target. Itu sama untuk klub,” kata Mane.

“Target kami dari awal adalah (memenangkan) Liga Champions, Liga Premier Inggris, dan juga pertan-dingan piala. Sekarang saya dapat mengatakan bahwa Liga Inggris sudah bera-khir. Jaraknya terlalu jauh,” ujarnya.

Ia menilai melampaui empat besar sekarang ada-lah target utama timnya. “Namun, Liga Champions juga target utama kami. Untuk memenangkannya, bukan menjadi yang kedua, melainkan itu tidak akan mudah,” kata pemain ber-usia 28 tahun itu.

Ia dan tim akan melaku-kan segala kemungkinan untuk maju dan meme-nangkan Liga Champions. Setelah kalah empat dari lima pertemuan terakhir mereka di semua kompetisi, termasuk kekalahan pen-ting di kandang dari rival sekota Everton, Liverpool selanjutnya menghadapi Sheffield United pada Senin (1/3) di liga Inggris sebelum menjamu Chelsea, Jumat (5/3). (MI/O1)

Lionel Messi Bawa Barca ke Posisi Tiga

Barca menggusur Sevilla yang mengumpulkan 48 poin dari posisi ketiga.

TOTTENHAM Hotspur me-lenggang mulus ke 16 besar Liga Eropa setelah melumat wakil Austria, Wolfsberg-er, dengan skor 4-0 dalam pertandingan leg kedua 32 besar di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis (25/2).

Dua gol Carlos Vinicius yang dilengkapi kontribusi gol dari Bamidele Alli dan Gareth Bale itu membuat Tottenham memenangi

babak 32 besar dengan agre-gat 8-1 atas Wolfsberger. Hasil itu menjadikan Totten-ham sebagai tim pertama yang mengunci langkah mereka ke babak 16 besar Liga Europa yang akan di-undi Jumat pekan ini.

Pesta gol Tottenham kali ini dibuka dengan sebuah aksi tendangan akrobatik Alli yang menyelesaikan umpan silang Matt Doherty. Gol itu mem-

perdaya kiper Manuel Kuttin pada saat pertandingan baru berjalan 10 menit.

Wolfsberger berusaha membalas pada menit ke-34, tetapi tembakan Mi-chael Liendl menyelesai-kan umpan Michael Novak terlalu lemah dan mudah dijinakkan kiper Joe Hart. Satu menit menjelang turun minum, Vinicius hampir menggandakan keunggul-

an Tottenham, tetapi bola sepakannya disapu oleh Gustav Henriksson sebelum melewati garis gawang.

Kegagalan itu dibayar lu-nas oleh Vinicius lima menit memasuki babak kedua, ke-tika dia menanduk umpan silang Alli untuk membuat keunggulan Tottenham ber-ganda atas Wolfsberger. Keunggulan Tottenham bertambah pada menit ke-

73 saat Bale menyelesaikan umpan kiriman Alli dengan tembakan keras yang mele-sakkan bola ke pojok kanan atas gawang.

Vinicius melengkapi keme-nangan Tottenham 10 menit kemudian saat ia mencetak gol keduanya, memanfaat-kan bola liar hasil kerja keras talenta muda Dane Scar-lett menutup ruang umpan Henriksson. (ANT/O1)

Manchester City Menang 2-0 dari Gladbach

Mane Pasrah Gelar Liga Inggris Melayang

Solskjaer Masih Intens dengan Erling Haaland

Tottenham Menuju 16 Besar Liga Eropa

n AFP/LLUIS GENE

MESSI CETAK GOL. Penyerang Barcelona Lionel Messi (tengah) mencetak gol kedua saat pertandingan sepak bola liga Spanyol antara FC Barcelona dan Elche CF di stadion Camp Nou di Barcelona, Kamis (25/2).

n AFP/ATTILA KISBENEDEK

MOENCHENGLADBACH VS MANCHESTER CITY. Gelandang Moenchengladbach Denis Zakaria (kiri) dan bek Manchester City Joao Cancelo memperebutkan bola selama pertandingan UEFA Champions League, babak 16 besar, leg pertama antara Borussia Moenchengladbach vs Manchester City di Arena Puskas di Budapest, Kamis (25/2).