ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga...

38
PENGARUH PROKRASTINASI TERHADAP PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA YANG AKTIF BERORGANISASI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG Oleh : Hastari Ajeng Mukti Rahayu 201410230311278 / Psikologi-E Fakultas Psikologi, Universitas Muhammadiyah Malang [email protected] ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang berjumlah 30 mahasiswa. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala prokrastinasi dan IP pada mahasiswa yang aktif berorganisasi. Analisis dengan metode statistik berupa analisis regresi dengan menggunakan bantuan SPSS 21.0. Hasil menunjukkan bahwa nilai probabilitas sebesar 0,930 > 0,05 (sig>0,05) sehingga H0 diterima yang artinya tidak ada pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. PENDAHULUAN Bagi setiap negara, pendidikan merupakan suatu hal yang penting, karena maju dan mundurnya suatu negara salah satunya ditentukan dari pendidikan. Pendidikan merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk memperoleh pembelajaran dari berbagai disiplin ilmu yang kemudian dapat diterapkan dalam kehidupan sehari- hari serta dapat diperoleh baik formal maupun non

Transcript of ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga...

Page 1: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

PENGARUH PROKRASTINASI TERHADAP PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA YANG AKTIF BERORGANISASI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

Oleh : Hastari Ajeng Mukti Rahayu

201410230311278 / Psikologi-E Fakultas Psikologi, Universitas Muhammadiyah Malang

[email protected]

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi terhadap

prestasi akademik mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang berjumlah 30 mahasiswa. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala prokrastinasi dan IP pada mahasiswa yang aktif berorganisasi. Analisis dengan metode statistik berupa analisis regresi dengan menggunakan bantuan SPSS 21.0. Hasil menunjukkan bahwa nilai probabilitas sebesar 0,930 > 0,05 (sig>0,05) sehingga H0 diterima yang artinya tidak ada pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang.

PENDAHULUANBagi setiap negara, pendidikan merupakan suatu hal yang penting, karena

maju dan mundurnya suatu negara salah satunya ditentukan dari pendidikan. Pendidikan merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk memperoleh pembelajaran dari berbagai disiplin ilmu yang kemudian dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari serta dapat diperoleh baik formal maupun non formal. Oleh karena itu, pendidikan menjadi suatu kewajiban bagi semua warga negara yang harus ditempuh untuk meningkatkan kemajuan pada suatu negara.

Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa memiliki tanggung jawab yang besar karena membawa amanah dari orang tua, mengingat besar harapan orang tua terhadap anaknya agar kelak menjadi seseorang yang berguna dan sukses. Oleh karena itu, selayaknya mahasiswa memiliki tanggung jawab dengan belajar yang rajin, lulus tepat waktu, semaksimal mungkin untuk mendapatkan IP yang tinggi atau dengan kata lain mahasiswa juga memiliki tugas dalam mencapai prestasi akademik yang baik dan memuaskan. Prestasi akademik menurut Bloom adalah mengungkap keberhasilan seseorang dalam belajar (dalam Ernawati, 2012). Sehingga prestasi akademik tersebut merupakan hasil yang dicapai oleh seseorang dalam bidang akademisnya.

Page 2: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Namun penting juga bagi mahasiswa untuk mengikuti organisasi karena organisasi merupakan wadah bagi mahasiswa untuk berproses dan mengembangkan dirinya maka tidak sedikit mahasiswa yang aktif berorganisasi. Berkaitan dengan hal tersebut tidak dipungkiri dalam sebuah organisasi yang memiliki tujuan tertentu menuntut anggotanya dalam memaksimalkan kinerjanya dengan harapan tujuan yang diinginkan dapat tercapai. Sehingga dalam kesehariannya mahasiswa yang aktif berorganisasi dihadapkan pada beban tugas organisasi maupun tugas kuliah.

Idealnya dalam mencapai prestasi akademik yang baik, mahasiswa yang aktif berorganisasi sebaiknya tidak melakukan penundaan dalam mengerjakan dan menyelesaikan segala bentuk tugas yang diterimanya agar terhindar dari konsekuensi-konsekuensi yang diberikan oleh pengajar atau dosen serta dapat mencapai hasil yang maksimal dan memuaskan. Selain itu supaya tidak terjadinya penumpukan tugas kuliah maupun tugas organisasi. Namun, pada kenyataannya tidak semua mahasiswa yang aktif berorganisasi dapat mengerjakan tugas-tugasnya secara langsung karena berbagai alasan seperti mengalami fatigue atau kelelahan sehingga mahasiswa tersebut cenderung melakukan prokrastinasi. Menurut Steel (2007) prokrastinasi merupakan perilaku menunda-nunda yang dilakukan secara sengaja terhadap suatu pengerjaan tugas meskipun tahu dampak negatif yang akan timbul (dalam Julianda, 2012).

Fenomena prokrastinasi tersebut bukan hanya terjadi di Indonesia namun juga di luar negeri. Hal ini dibuktikan dengan penelitian oleh Sari (2012) yang menyatakan bahwa mahasiswa yang melakukan prokrastinasi tergolong tinggi sekitar 37.6 % dari 231 mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Surabaya (dalam Julianda, 2012). Sedangkan penelitian di luar negeri oleh Steel (2007) menyatakan sekitar 75 % mahasiswa melakukan prokrastinasi (dalam Julianda, 2012). Oleh karena itu, prokrastinasi dianggap sebagai permasalahan dan berakibat pada prestasi akademik di kalangan mahasiswa.

Bukti bahwa masalah tersebut benar adanya ditunjukkan dengan adanya beberapa penelitian lain bahwa prokrastinasi akademik berhubungan negatif dengan prestasi akademik dengan hasil dari masing-masing alat ukur yaitu: API (r = 0,015); PASS-1 (r= 0,019) dan PASS-2 (r = -0,186) (dalam Oematan, 2013). Hasil yang sama juga ditunjukkan bahwa prokrastinasi berhubungan negatif dengan prestasi akademik (dalam Karmen,dkk; 2015). Hal tersebut ditunjukkan dengan (r = -,30, p<0,05). Selain itu terdapat penelitian yang menyatakan prokrastinasi juga memiliki hubungan yang signifikan dengan gaya atribusi optimis maupun pesimis dan self regulation dengan ditunjukkan (P<0,01) (dalam Koushki,dkk; 2014). Namun, pada penelitian yang dilakukan oleh Lawless dan Seo menyatakan bahwa prokrastinasi akademik tidak berhubungan dengan prestasi akademik yang dicapai mahasiswa (dalam Oematan, 2013). Perbedaan dari hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa prokrastinasi dan prestasi akademik penting untuk diteliti. Dari hasil beberapa penelitian sebelumnya dan

Page 3: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

fenonema yang terjadi membuat peneliti tertarik untuk mengetahui “Pengaruh Prokrastinasi Terhadap Prestasi Akademik Mahasiswa yang Aktif Berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Selain itu penelitian ini bermanfaat secara teoritis yakni memperkaya wawasan ilmiah terutama mengenai teori prokrastinasi, memberikan sumbangan, dan pemicu munculnya penelitian-penelitian selanjutnya khususnya, mengenai pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi. Sedangkan manfaat praktis dalam penelitian ini bagi: (1) Peneliti adalah dapat menjawab keingintahuannya dan memberikan pengetahuan lebih mendalam terkait penelitian yang dilakukan. (2) Mahasiswa adalah dapat memperoleh pengetahuan tentang pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi. (3) Masyarakat adalah untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman khususnya mengenai definisi, teori dan hasil daripada pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi.

KAJIAN TEORIProkrastinasi

Menurut Ellis dan Knaus dan Popola (dalam Julianda, 2012) prokrastinasi merupakan perilaku menunda-nunda yang yang dapat ditiru orang lain dan membuat seseorang tidak dapat mengerjakan dengan maksimal dan secara sadar telah memutuskan tidak menyelesaikannya. Menurut Steel (2007) prokrastinasi merupakan suatu perilaku atau tindakan menunda mengerjakan suatu pekerjaan dengan sengaja dan lebih memilih melakukan aktifitas lain meski mengetahui konsekuensi buruk yang akan diterima dikemudian hari (dalam Julianda, 2012). Sedangkan menurut Ferrari bahwa prokrastinasi akademik banyak berakibat negatif, dengan melakukan penundaan, banyak waktu yang terbuang dengan sia-sia, tugas-tugas menjadi terbengkalai bahkan bila diselesaikan hasilnya menjadi tidak maksimal (dalam Akmal, 2013).

Dari pendapat para tokoh tersebut dapat disimpulkan bahwa prokrastinasi merupakan suatu bentuk perilaku atau tindakan menunda-nunda pekerjaan atau tugas meski menghasilkan dampak yang mendatang.

Ferrari & Olivette mengatakan bahwa sebagai suatu perilaku penundaan, prokrastinasi akademik dapat termanifestasi dalam indikator yang dapat diukur dan diamati dengan ciri-ciri tetentu berupa (dalam Mastuti, 2015) :

1. Penundaan untuk memulai maupun menyelesaikan kerja pada tugas yang dihadapi. Seseorang yang melakukan prokrastinasi tahu bahwa tugas yang dihadapinya harus segera diselesaikan dan berguna bagi dirinya, namun dia menunda untuk mulai mengerjakannya atau menunda menyelesaikan sampai tuntas saat dia sudah mulai mengerjakan sebelumnya.

Page 4: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

2. Keterlambatan mengerjakan tugas. Orang yang melakukan prokrastinasi memerlukan waktu lebih lama daripada waktu yang dibutuhkan pada umumnya untuk mengerjakan suatu tugas. Seorang prokrastinator menghabiskan waktu untuk mempersiapkan diri secara berlebihan, maupun melakukan hal-hal yang tidak dibutuhkan dalam penyelesaian suatu tugas, tanpa memperhitungkan keterbatasan waktu yang dimilikinya sehingga dapat mengakibatkan seseorang tidak berhasil menyelesaikan tugasnya secara memadai. Lambannya kerja seseorang dalam melakukan suatu tugas dapat menjadi ciri utama prokrastinasi akademik.

3. Kesenjangan waktu antara rencana dan kinerja aktual. Seorang prokrastinator mempunyai kesulitan untuk melakukan sesuatu sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan sebelumnya. Seorang prokrastinator sering mengalami keterlambatan dalam memenuhi tenggang waktu yang telah ditentukan, baik oleh orang lain maupun rencana-rencana yang telah ia tentukan sendiri.

4. Melakukan aktivitas lain yang lebih menyenangkan daripada melakukan tugas yang harus dikerjakan. Seorang prokrastinator dengan sengaja tidak segera melakukan tugasnya, namun menggunakan waktu yang dia miliki untuk melakukan aktivitas lain yang dipandang lebih menyenangkan sehingga menyita waktu yang dia miliki untuk mengerjakan tugas yang harus diselesaikan.

Faktor-faktor yang mempengaruhi prokrastinasi akademik menurut Ferrari dan Ollivete (dalam Mastuti, 2015) dapat dikategorikan menjadi dua macam, meliputi: (1) Faktor Internal, yaitu faktor-faktor yang terdapat dalam diri individu yang mempengaruhi prokrastinasi meliputi kondisi fisik atau kondisi psikologis individu. (2) Faktor Eksternal, yaitu faktor-faktor yang terdapat diluar individu yang mempengaruhi prokrastinasi meliputi pengasuhan orang tua dan lingkungan yang kondusif.

Prestasi Akademik Prestasi akademik merupakan pencerminan perubahan yang terjadi sebagai

hasil belajar, baik yang berdimensi cipta dan rasa maupun yang berdimensi karsa (dalam Syah, 2007). Menurut Bloom adalah keberhasilan seseorang dalam belajar (dalam Ernawati, 2012). Sedangkan menurut Nasution (2003) mendefinisikan prestasi akademik yaitu kesempurnaan yang dicapai seseorang dalam berfikir, merasa dan berbuat (dalam Puspitasari, 2013). Dari beberapa uraian diatas dapat disimpulkan bahwa prestasi akademik adalah hasil yang diperoleh dari kegiatan belajar untuk mengetahui sejauh mana seseorang menguasai bahan pelajaran yang diajarkan serta mengungkapkan keberhasilan yang dicapai oleh orang tersebut.

Nasution (2003) mengungkapkan prestasi akademik dikatakan sempurna apabila memenuhi tiga aspek yakni: kognitif (pengetahuan), afektif (sikap) dan psikomotor (keterampilan), sebaliknya dikatakan prestasi kurang memuaskan jika

Page 5: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

seseorang belum mampu memenuhi target dalam ketiga kriteria tersebut (dalam Puspitasari, 2013).

Menurut Wahyuni (2000) menjelaskan bahwa prestasi akademik dapat dipengaruhi oleh faktor internal meliputi: kemampuan intelektual atau kecerdasan (intelegensi), minat, bakat khusus, motivasi untuk berprestasi, sikap, kondisi fisik dan mental, harga diri akademik, serta kemandirian. Selain itu juga dipengaruhi faktor eksternal meliputi: lingkungan sekolah/kampus, lingkungan keluarga, dan faktor situasional (dalam Ernawati, 2012).

Mahasiswa yang Aktif Berorganisasi Menurut UNNES (2008) organisasi kemahasiswaan merupakan

perkumpulan, kesatuan mahasiswa yang sudah terlembaga, mempunyai landasan hukum dan mempunyai tujuan jelas guna mengembangkan peran serta dan fungsi mahasiswa (dalam Setiawan, 2014). Menurut Surya (dalam Setiawan, 2014) mendefinisikan mahasiswa aktifis merupakan mahasiswa yang bergerak untuk melakukan sebuah perubahan dan memiliki wadah sebagai alat untuk mencapai tujuan perubahan tersebut. Sutharatri (2010) membagi keaktifan dalam organisasi kemahasiswaan menjadi beberapa aspek yaitu jabatan, faktor pendukung, faktor pendorong, hubungan kerja sama, kegiatan yang berbeda-beda, kontribusi dan proses (dalam Setiawan, 2014).

Hipotesis H0 : Tidak ada pengaruh antara prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada

mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. H1 : Ada pengaruh antara prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada

mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang.

METODE PENELITIANJenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu metode-metode untuk menguji teori-teori tertentu dengan cara meneliti hubungan antar variabel (dalam Cresswell, 2010). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian korelasional, yakni penelitian yang menyelidiki sejauh mana variasi pada satu variabel berkaitan dengan variasi pada satu atau lebih variabel lain berdasarkan koefisien korelasi dimana variabel benar-benar diukur bukan dimanipulasi (dalam Sari, 2013). Peneliti dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah prestasi akademik yaitu variabel yang dipengaruhi oleh variabel independen. Sedangkan variabel independen dalam penelitian ini adalah prokrastinasi dimana variabel tersebut yang mempengaruhi variabel dependen.

Page 6: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Definisi Operasional Prokrastinasi merupakan perilaku atau tindakan menunda-nunda pekerjaan

atau tugas meski menghasilkan dampak yang mendatang. Perilaku ini diukur dengan Skala Prokrastinasi Akademik. Dari skor akhir akan menunjukkan tingkat prokrastinasi seseorang. Sedangkan prestasi akademik merupakan hasil yang dicapai oleh seseorang dalam bidang akademisnya. Variabel ini diukur dengan menggunakan indeks prestasi (IP) sebagai asumsi bahwa nilai IP merupakan hasil akhir dari seorang mahasiswa selama satu semester.

Instrumen Penelitian Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket atau skala

likert yakni skala prokrastinasi akademik yang dibuat oleh Dini Ahmaini berdasarkan teori prokrastinasi dari Ferrari,dkk. Dimana dengan skala likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel (dalam Sugiyono, 2014). Hasil analisis validitas dan reliabilitas alat ukur ini dengan menggunakan bantuan computer program SPSS versi 15.0 for windows yang menunjukkan nilai reliabilitas sebesar 0.915. Dari 40 item dalam skala ini hanya 35 item yang valid dengan 4 alternatif pilihan respon yaitu untuk item unfavorable angka 1= Sangat tidak sesuai, 2= Tidak sesuai, 3= Sesuai dan 4= Sangat sesuai dan sebaliknya bagi item favourable angka 4= Sangat sesuai, 3= Sesuai, 2= Tidak sesuai dan 1= Sangat Tidak Sesuai. Selain itu untuk mengukur prestasi akademik, peneliti menggunakan IP pada sampel yang dipilih.

Subjek PenelitianPopulasi adalah sumber data dalam penelitian tertentu yang memiliki jumlah

banyak dan luas (dalam Darmawan, 2013). Penelitian ini mengambil populasi seluruh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang aktif berorganisasi. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sudah ditentukan oleh peneliti. Penelitian ini menggunakan 30 mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan peneliti adalah purposive sampling yakni berdasarkan pada karakteristik atau kriteria yang diajukan oleh peneliti. Adapun karakteristik sampel penelitian ini adalah (1) Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang, (2) Semester 3 dan 5 yang sudah memiliki IP, (3) Aktif berorganisasi yang dapat ditunjukkan dengan hampir selalu terlibat dalam kepengurusan harian maupun kepanitiaan berbagai kegiatan dan acara yang diadakan organisasinya, atau memiliki jabatan di organisasi.

Teknik Pengambilan Data Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah

dengan menyebarkan angket (kuisoner) berupa skala prokrastinasi. Angket penelitian ini berisi identitas subjek penelitian seperti nama (inisial), usia, jenis

Page 7: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

kelamin, fakultas, semester dan menambahkan kolom untuk subjek mengisi indeks prestasi (IP).

Lokasi Penelitian Penelitian ini akan dilaksanakan di Universitas Muhammadiyah Malang

mengingat subjek dari penelitian ini merupakan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang khususnya mahasiswa yang aktif berorganisasi.

Prosedur Penelitian Prosedur penelitian ini diawali dengan penyusunan proposal penelitian yang

dilanjutkan dengan mencari alat ukur atau instrumen berupa skala atau kuisoner. Setelah itu pengambilan data penelitian dilakukan kepada mahasiswa yang sesuai dengan karakteristik peneliti ajukan. Dalam penelitian ini, peneliti menyebarkan 40 angket meskipun peneliti hanya mengambil 30 subjek untuk mengatasi jika terdapat angket yang tidak terisikan penuh. Setelah data terkumpul peneliti melakukan analisis data dengan menggunakan analisis regresi untuk melihat pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Analisis dilakukan dengan program SPSS 21.0. Dilanjutkan dengan LPJ atau laporan pertanggung jawaban.

HASIL DAN PEMBAHASANDeskripsi Subjek

Dalam penelitian ini menggunakan 30 subjek mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang aktif berorganisasi semester 3 atau 5 yang dapat ditunjukkan dengan hampir selalu terlibat dalam kepengurusan harian maupun kepanitiaan berbagai kegiatan dan acara yang diadakan organisasinya, atau memiliki jabatan di organisasi. Dari 30 subjek tersebut terdiri atas 22 perempuan dan 8 laki-laki dengan usia 19 tahun sebanyak 16 mahasiswa (54%), usia 20 tahun sebanyak 13 mahasiswa (43%) dan usia 22 tahun hanya 1 mahasiswa (3%). Diketahui 21 mahasiswa dari Fakultas Psikologi (70%), 6 mahasiswa dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (20%) dan 3 mahasiswa dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Mahasiswa tersebut juga terdiri atas semester 3 berjumlah 20 mahasiswa dan 10 mahasiswa lainnya dari semester 5. Dari keseluruhan subjek diketahui bahwa 25 mahasiswa (83%) memiliki indeks prestasi (IP) dengan kisaran 3,50-4,00. Selain itu diketahui 5 mahasiswa (17%) lainnya memiliki indeks prestasi (IP) dibawah 3,50.

Analisis Data Instrumen yang valid dan reliable merupakan syarat mutlak untuk

mendapatkan hasil penelitian yang valid dan reliable. Oleh karena itu dilakukan uji validitas dan reliabilitas dengan menggunakan SPSS versi 21.0 yang menunjukkan bahwa r_tabel sebesar 0,36 dengan taraf signifikansi 5%. Sehingga

Page 8: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

dapat diketahui validitas dari 35 item yang valid sebanyak 29 item sedangkan item tidak valid sebanyak 6 item yakni item 4, item 5, item 8, item 15, item 24 dan item 32.

Dari uji validitas tersebut diketahui bahwa item yang valid pada indikator pertama yaitu penundaan dalam memenuhi maupun menyelesaikan kerja pada tugas yang dihadapi adalah item 1, item 2, item 12, item 30,item 33, item 11, item 13, item 20, item 21, dan item 31. Item yang valid pada indikator kedua yaitu keterlambatan dalam mengerjakan tugas meliputi item 28, item 35, item 9, item 10, item 22, dan item 29. Item yang valid pada indikator ketiga yaitu kesenjangan waktu antara rencana dengan kinerja aktual dalam mengerjakan tugas diantaranya item 3, item 16, item 25, item 6, item 7, item 18 dan item 26. Sedangkan item yang valid pada indikator keempat yaitu kecenderungan untuk melakukan aktivitas lain yang dipandang lebih mendatangkan hiburan dan kesenangan meliputi item 23, item 27, item 34, item 14, item 17, dan item 19. Sehingga secara keseluruhan setiap aspek terdapat item yang mewakili. Selain itu dengan menggunakan teknik Alpha Cronbach menunjukkan kefisien Alpha Cronbach (r alpha) sebesar 0,933 sehingga skala tersebut reliable atau layak untuk mengukur variabel penelitian. Lebih jelasnya dapat dilihat di table dibawah ini :

Reliabilitas Skala Prokrastinasi AkademikReliability Statistics

Cronbach's Alpha

N of Items

.933 29

Setelah diadakan uji validitas dan reliabilitas maka dilanjutkan dengan uji kenormalan data uji untuk mengukur apakah data yang didapatkan memiliki distribusi normal sehingga dapat dipakai dalam statistik parametrik (statistik inferensial) yakni dengan menggunakan distribusi frekuensi dengan melihat nilai skewness dan kurtosis dengan syarat (± 2) menunjukkan pada variabel prokrastinasi (skewness=0,786 dan kurtosis=0,290) sedangkan pada variabel prestasi akademik (skewness=-1,608 dan kurtosis=-0,262) sehingga menunjukkan data yang normal dikarenakan nilai tersebut berada (± 2). Selain itu peneliti menggunakan perhitungan deskriptif dengan melihat dari Zscore pada variabel IP dan variabel prokrastinasi yang terdapat pada responden dengan syarat data tersebut dikatakan normal jika berada diantara 1,96. Sehingga hasil uji kenormalan data menggunakan perhitungan deskriptif menunjukkan bahwa 2 dari 30 subjek menunjukkan data yang tidak normal yakni subjek 14 dan subjek 21.

Uji regresi merupakan analisis yang bertujuan mengetahui seberapa besar pengaruh variabel (x) terhadap variabel (y). Berikut tabel yang dihasilkan:

Page 9: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Dari kolom R di table Model Summary diketahui koefisien korelasi Pearson

sebesar (0.017) yang menunjukan tingkat hubungan yang rendah antara variabel prokrastinasi dengan variabel prestasi akademik. Sedangkan dari analisis prosentase didapatkan hasil R squre sebesar 0,000 yang artinya prokrastinasi memiliki pengaruh sebesar 0 % terhadap prestasi akademik mahasiswa atau dengan kata lain prokrastinasi tidak memiliki pengaruh terhadap prestasi akademik mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Sehingga kemungkinan prestasi akademik diperngaruhi faktor lain sebesar 100 %.

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1

Regression .000 1 .000 .008 .930b

Residual 1.378 28 .049

Total 1.378 29

a. Dependent Variable: IPb. Predictors: (Constant), Prokrastinasi

Dari uji ANOVA pada tabel diatas didapatkan Fhitung sebesar 0,008 dengan tingkat signifikansi 0,930 (probabilitas). Berdasarkan besarnya nilai sig yang didapatkan sebesar 0,930 jika dibandingkan dengan taraf signifikansi berupa α=0,05 menunjukkan bahwa sig > α sehingga H0 diterima. Selain itu berdasarkan besarnya Ftabel yang didapatkan sebesar 4,20, jika dibandingkan dengan Fhitung 0,008 maka Fhitung < Ftabel. Dari kedua data diatas dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh antara prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang.

PembahasanDari hasil yang didapat bahwa prokrastinasi tidak memiliki pengaruh

positif terhadap prestasi akademik mahasiswa secara signifikan artinya prestasi akademik seseorang mahasiswa dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai R squre sebesar 0,000 yang artinya 100 % prestasi akademik dipengaruhi oleh faktor lain selain prokrastinasi. Sehingga dalam hal ini prestasi akademik bagi 30 mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Malang tidak dipengaruhi oleh prokrastinasi yang mereka lakukan meskipun aktif dalam organisasi melainkan dipengaruhi faktor lain. Hal ini sejalan dengan teori Wahyuni (2000) yang menjelaskan bahwa prestasi akademik dapat dipengaruhi oleh faktor internal diantaranya kemampuan intelektual atau kecerdasan (intelegensi), minat, bakat khusus, motivasi untuk berprestasi, sikap, kondisi fisik

Model Summaryb

Model R R Square Adjusted R Square

Std. Error of the Estimate

Durbin-Watson

1 .017a .000 -.035 .22182 1.584a. Predictors: (Constant), Prokrastinasib. Dependent Variable: IP

Page 10: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

dan mental, harga diri akademik, serta kemandirian. Selain itu juga dipengaruhi faktor eksternal yang meliputi lingkungan sekolah/kampus, lingkungan keluarga, dan faktor situasional (dalam Ernawati, 2012).

Pada penelitian ini menunjukkan hasil tidak adanya pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang sedangkan pada penelitian sebelumnya yang berjudul “Hubungan Prokrastinasi dan Prestasi Akademik Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Ubaya” oleh Ricky Pangestu yang hampir mirip dengan penelitian ini hanya menunjukkan adanya hubungan yang berarah negatif tanpa menjelaskan adanya pengaruh variabel X terhadap variabel Y sehingga peneliti tidak dapat membandingkan hasil dengan jurnal tersebut. Selain itu penelitian-penelitian sebelumnya juga menghasilkan hasil yang sama yakni hanya untuk mengetahui hubungan pada kedua variabel tersebut tanpa melihat pengaruhnya. Namun, dalam hal ini peneliti juga menemukan penelitian yang dilakukan oleh Lawless dan Seo yang menyatakan bahwa prokrastinasi tidak berhubungan dengan prestasi akademik yang dicapai mahasiswa (dalam Oematan, 2013). Sehingga suatu penelitian tidak dapat berlanjut melihat pengaruh variabel X terhadap variabel Y ketika tidak terdapat hubungan pada kedua variabel.

Kesimpulan Berdasarkan hasil yang diperoleh dari penelitian ini guna untuk menjawab

tujuan awal penelitian maka dapat disimpulkan bahwa tidak adanya pengaruh prokrastinasi terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang aktif berorganisasi di Universitas Muhammadiyah Malang. Sehingga dari hal tersebut kemungkinan besar prestasi akademik dari keseluruhan subjek pada penelitian ini dipengaruhi oleh faktor lain selain faktor prokrastinasi.

DAFTAR PUSTAKA

Page 11: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Akmal, Vika Elvira. 2013. Perbedaan Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin Dengan Mengontrol Manajemen Waktu Pada Mahasiswa Yang Kuliah Sambil Bekerja Di Yogyakarta. Jurnal Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Ahmad Dahlan.

Creswell, 2010. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Darmawan, Deni. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Ernawati. 2012. Hubungan Komunikasi Interpersonal Antara Mahasiswa dan Dosen dengan Prestasi Akademik Mahasisawa Fakultas Psikologi Universitas Gunadarma. Jurnal Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Gunadarma.

Julianda, Bethari Noor. 2012. Prokrastinasi dan Self Efficacy pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Surabaya. Jurnal Ilmiah Mahasiswa, Fakultas Psikologi, Universitas Surabaya. Vol.1 No.1

Karmen, Demeter et al. 2014. Associations between academic performance, academic attitudes,and procrastination in a sample of undergraduate students attending different educational forms. Journal Psychology, Faculty of Psychology and Educational Sciences, Department of Applied Psychology. 45-49

Koushki, Shirin et al. 2014. Relationship between Atributional Styles, Self Regulation, and Educational Procrastination in Students. International Journal Psychology and Behavioral Research. Vol. 3(3), 184-191

Mastuti,Endah. 2015. Memahami Perilaku Prokrastinasi Akademik Berdasar Tingkat Self Regulation Learning. Jurnal Psikologi Indonesia, Universitas Airlangga. Vol.VI No.1, 55-61

Oematan, Christinalia Selvy. 2013. Hubungan Antara Prokrastinasi Akademik Dan Prestasi Akademik Pada Mahasiswa Psikologi-Universitas Surabaya. Jurnal Ilmiah Mahasiswa, Fakultas Psikologi, Universitas Surabaya. Vol.2 No.1

Pangestu, Ricky. 2014. Hubungan Prokrastinasi dan Prestasi Akademik Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Ubaya. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya. Vol. 3 No.1

Page 12: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Puspitasari, Widya. 2013. Hubungan Antara Manajemen Waktu dan Dukungan Sosial dengan Prestasi Akademik Mahasiswa yang Bekerja. Jurnal Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Ahmad Dahlan

Sari, Ni Made Isti Paramita. 2013. Peran Gaya Hidup Hedonisme dan Locus Of Control Dalam Menjelaskan Kecenderungan Shopping Addiction Pada Remaja Putri. Fakultas Psikologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya

Setiawan, Arif Budi, dkk. 2014. Hubungan Antara Kecerdasan Adversitas dan Efikasi Diri dengan Keafektifan dalam Organisasi Mahasiswa. Jurnal Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan R & D. Bandung: ALFABETA, CV

Syah, Muhibbin. 2007. Psikologi Belajar. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada

Page 13: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANGMALANG

Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang 65144

Nama/Inisial :Usia : tahunJenis Kelamin : L / P (Lingkari yang sesuai) Fakultas : Semester : Berikut ini terdapat 35 pernyataan. Bacalah setiap pernyataan dan tentukanlah sikap Anda terhadap pernyataan tersebut dengan cara memberi tanda silang (x) pada salah satu pilihan jawaban antara SS,S,TS,STS. Alternatif jawaban yang tersedia terdiri dari 4 pilihan jawaban, yaitu:SS : Sangat SesuaiS : SesuaiTS : Tidak SesuaiSTS : Sangat Tidak SesuaiContoh:

NO PERNYATAAN SS S TS STS1. Saya menunda mengerjakan tugas

kuliahX

Isilah pernyataan yang sesuai dengan diri Anda dan usahakan agar tidak ada satu pernyataan pun yang terlewatkan.

SELAMAT MENGERJAKAN

NO PERNYATAAN SS S TS STS1. Saya bermasalah dalam memulai

mengerjakan tugas kuliah yang diberikan dosen.

2. Saya menunda mengerjakan tugas kuliah.

3. Jadwal kegiatan yang telah saya buat tidak saya laksanakan tepat waktu.

4. Saya tidak sempat mengerjakan tugas kuliah karena sibuk untuk mengurus kegiatan lain yang lebih

IP :

Page 14: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

menyenangkan.5. Saya gagal dalam menyelesaikan

tugas kuliah sesuai jadwal yang telah saya susun.

6. Saya mampu mengerjakan tugas kuliah tepat waktu.

7. Jadwal yang telah saya buat saya laksanakan sesuai rencana.

8. Saya mengerjakan tugas kuliah pada minggu terakhir pengumpulan tugas sehingga terlambat dalam pengumpulan tugas.

9. Waktu yang diberikan dosen untuk mengerjakan tugas kuliah sudah cukup sehingga tidak terlambat salam pengumpulannya.

10. Saya puas dengan hasil kerja yang saya lakukan karena saya dapat mengerjakan tugas kuliah tepat waktu.

11. Bagi saya mengerjakan tugas kuliah itu menyenangkan sehingga saya tidak mau menunda untuk mengerjakannya.

12. Tugas kuliah yang banyak membuat saya malas untuk memulai mengerjakannya.

13. Saya suka mengerjakan tugas kuliah tepat waktu.

14. Saya memilih menyelesaikan tugas kuliah terlebih dahulu baru mengerjakan kegiatan yang lain.

15. Mengikuti kegiatan-kegiatan yang menyenangkan membuat saya lupa akan tugas kuliah yang diberikan dosen pada saya.

16. Saya kesulitan untuk memenuhi jadwal yang sudah saya/orang lain tetapkan.

17. Walaupun saya mengikuti kegiatan diluar mata kuliah saya tetap bisa menyelesaikan tugas dengan baik.

Page 15: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

18. Saya menyelesaikan tugas kuliah sebelum jadwal pengumpulan.

19. Saya lebih mengutamakan untuk menyelesaikan tugas kuliah daripada melakukan aktivitas lain.

20. Saya langsung menyelesaikan tugas kuliah yang sudah saya kerjakan sebelumnya.

21. Saya memiliki banyak waktu luang untuk mengerjakan tugas kuliah sehingga dengan segera saya kerjakan tugas yang diberikan.

22. Saya langsung mengerjakan tugas kuliah yang diberikan dosen agar tidak terlambat mengumpulkannya.

23. Saya lebih suka mengerjakan kegiatan yang lain yang lebih menyenangkan meskipun tugas kuliah sudah dekat batas pengumpulannya.

24. Saya berusaha menyelesaikan tugas kuliah dengan baik sehingga sering terlambat mengumpulkannya.

25. Saya dikejar-kejar waktu dalam menyelesaikan tugas kuliah karena tidak mengikuti jadwal yang telah saya buat.

26. Saya mengerjakan tugas kuliah lebih cepat dari rencana yang telah saya tentukan.

27. Mengerjakan tugas kuliah itu membosankan sehingga saya mendahulukan kegiatan yang lebih menyenangkan.

28. Waktu yang diberikan dosen untuk mengerjakan tugas kuliah tidak cukup.

29. Saya lebih cepat menyelesaikan tugas kuliah daripada teman-teman saya yang membuat saya tidak terlambat dalam pengumpulannya.

30. Saya malas mengerjakan tugas

Page 16: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

kuliah terlalu cepat.31. Saya menyelesaikan tugas kuliah

jauh sebelum tugas tersebut dikumpulkan.

32. Meskipun kegiatan lain cukup menggoda, saya tetap mengutamakan menyelesaikan tugas kuliah.

33. Ide-ide saya baru muncul setelah batas waktu pengumpulan tugas kuliah sudah dekat sehingga saya baru akan memulai mengerjakannya.

34. Saya baru bisa mengerjakan tugas kuliah setelah melakukan kegiatan lain yang menyenangkan.

35. Saya terlambat dalam mengumpulkan tugas kuliah akibat selalu menunda mengerjakannya.

TERIMA KASIH

LAMPIRAN SKRIPSI

Page 17: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Uji Validitas Skala Prokrastinasi Skala prokrastinasi akademik dalam penelitian di uji cobakan pada 260 orang mahasiswa USU. Jumlah item yang di uji cobakan adalah 40 item dan hanya 35 item yang dianggap memenuhi kriteria korelasi minimal item. Hasil uji coba skala prokrastinasi menunjukkan nilai r1X aitem skala bergerak dari 0,300-0,584. Berikut blue print dalam skala prokrastinasi akademik yang digunakan dalam peneliti untuk mengambnil data penelitian.

Indikator Pernyataan yang mendukung

Pernyataan yang tidak

mendukung

Total

Penundaan dalam memulai maupun menyelesaikan kerja pada tugas yang dihadapi.

1,2,12,30,33 11,13,20,21,31 10

Keterlambatan dalam mengerjakan tugas.

8,24,28,35 9,10,22,29 8

Kesenjangan waktu antara rencana dengan kinerja actual dalam mengerjakan tugas.

3,5,16,25 6,7,18,26 8

Kecenderungan untuk melakukan aktifitas lain yang dipandang lebih mendatangkan hiburan dan kesenangan.

4,15,23,27,34 14,17,19,32 9

Total 18 17 35

Uji Reliabilitas Skala Prokrastinasi Skripsi

Page 18: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Hasil uji coba skala prokrastinasi akademik yang diujikan kepada 260 orang mahasiswa USU, diperoleh nilai reliabilitas α 0,915. Lebih jelasnya dapat dilihat

pada table di bawah ini: Reliability Statistics

Cronbach's Alpha

Cronbach’s Alpha Based

on Standardize

d items

N of Items

.915 0.915 35

Page 19: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

INPUT DATA

Page 20: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

LAMPIRAN ANALISIS DATA

Uji Validitas dan Reliabilitas

Scale: ALL VARIABLES

Case Processing Summary

N %

Cases

Valid 30 75.0

Excludeda 10 25.0

Total 40 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the

procedure.

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha

N of Items

.933 29

Item Statistics

Mean Std. Deviation N

Item_1 2.23 .679 30

Item_2 2.57 .728 30

Item_3 2.53 .571 30

item_6 1.80 .610 30

Item_7 2.43 .679 30

Item_9 1.90 .607 30

Item_10 1.90 .803 30

Item_11 2.50 .682 30

Item_12 2.33 .922 30

Item_13 1.97 .718 30

Item_14 2.17 .834 30

Item_16 2.53 .629 30

Item_17 1.73 .521 30

Item_18 2.13 .730 30

Item_19 2.17 .699 30

Item_20 2.20 .610 30

Item_21 2.70 .837 30

Item_22 2.40 .724 30

Item_23 1.83 .648 30

Item_25 2.47 .776 30

Page 21: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Item_26 2.67 .606 30

Item_27 2.13 .730 30

Item_28 2.13 .776 30

Item_29 2.67 .661 30

Item_30 2.20 .887 30

Item_31 2.77 .626 30

Item_33 2.53 1.008 30

Item_34 2.53 .681 30

Item_35 1.73 .691 30

Item-Total Statistics

Scale Mean if

Item Deleted

Scale Variance

if Item Deleted

Corrected Item-

Total Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

Item_1 63.63 140.516 .649 .929

Item_2 63.30 140.355 .611 .930

Item_3 63.33 144.575 .475 .931

item_6 64.07 143.513 .516 .931

Item_7 63.43 143.840 .438 .932

Item_9 63.97 143.275 .535 .931

Item_10 63.97 137.482 .706 .928

Item_11 63.37 141.068 .611 .930

Item_12 63.53 140.947 .440 .932

Item_13 63.90 141.679 .540 .930

Item_14 63.70 137.045 .701 .928

Item_16 63.33 143.057 .530 .931

Item_17 64.13 143.637 .603 .930

Item_18 63.73 143.789 .406 .932

Item_19 63.70 142.769 .489 .931

Item_20 63.67 140.575 .724 .929

Item_21 63.17 142.213 .427 .932

Item_22 63.47 139.706 .654 .929

Item_23 64.03 145.344 .363 .932

Item_25 63.40 138.386 .681 .929

Item_26 63.20 145.269 .396 .932

Item_27 63.73 140.685 .589 .930

Item_28 63.73 142.754 .435 .932

Item_29 63.20 141.338 .614 .930

Item_30 63.67 134.437 .788 .927

Item_31 63.10 145.197 .387 .932

Item_33 63.33 135.747 .624 .930

Page 22: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Item_34 63.33 141.609 .577 .930

Item_35 64.13 142.878 .488 .931

Uji Kenormalan Data

Frequencies

Statistics

IP Prokrastinasi

NValid 30 30

Missing 10 10

Skewness -.687 .336

Std. Error of Skewness .427 .427

Kurtosis -.219 .242

Std. Error of Kurtosis .833 .833

Frequency Table

IP

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 3.20 1 2.5 3.3 3.3

3.30 1 2.5 3.3 6.7

3.35 1 2.5 3.3 10.0

3.41 1 2.5 3.3 13.3

3.45 1 2.5 3.3 16.7

3.50 1 2.5 3.3 20.0

3.52 1 2.5 3.3 23.3

3.60 1 2.5 3.3 26.7

3.62 2 5.0 6.7 33.3

3.68 1 2.5 3.3 36.7

3.70 1 2.5 3.3 40.0

3.71 1 2.5 3.3 43.3

3.73 1 2.5 3.3 46.7

3.75 1 2.5 3.3 50.0

3.78 1 2.5 3.3 53.3

3.80 3 7.5 10.0 63.3

3.83 2 5.0 6.7 70.0

3.85 2 5.0 6.7 76.7

Page 23: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

3.88 1 2.5 3.3 80.0

3.90 1 2.5 3.3 83.3

3.94 1 2.5 3.3 86.7

4.00 4 10.0 13.3 100.0

Total 30 75.0 100.0

Missing System 10 25.0

Total 40 100.0

Prokrastinasi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid

55.00 1 2.5 3.3 3.3

57.00 1 2.5 3.3 6.7

61.00 2 5.0 6.7 13.3

63.00 1 2.5 3.3 16.7

64.00 1 2.5 3.3 20.0

65.00 2 5.0 6.7 26.7

66.00 1 2.5 3.3 30.0

74.00 2 5.0 6.7 36.7

75.00 2 5.0 6.7 43.3

77.00 1 2.5 3.3 46.7

78.00 2 5.0 6.7 53.3

80.00 1 2.5 3.3 56.7

81.00 2 5.0 6.7 63.3

84.00 1 2.5 3.3 66.7

85.00 1 2.5 3.3 70.0

86.00 1 2.5 3.3 73.3

88.00 1 2.5 3.3 76.7

89.00 2 5.0 6.7 83.3

90.00 2 5.0 6.7 90.0

91.00 1 2.5 3.3 93.3

98.00 1 2.5 3.3 96.7

113.00 1 2.5 3.3 100.0

Total 30 75.0 100.0

Missing System 10 25.0

Total 40 100.0

Descriptives

Page 24: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Descriptive Statistics

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation

IP 30 3.20 4.00 3.7133 .21799

Prokrastinasi 30 55.00 113.00 77.7667 13.25527

Valid N (listwise) 30

SAVE OUTFILE='D:\hastari spss\validitas reliabilitas dan kenormalan.sav' /COMPRESSED.

Uji Regresi

Regression[DataSet1] D:\hastari spss\input spss kuanti.sav

Variables Entered/Removeda

Model Variables

Entered

Variables

Removed

Method

1 Prokrastinasib . Enter

a. Dependent Variable: IP

b. All requested variables entered.

Model Summaryb

Model R R Square Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

Durbin-Watson

1 .017a .000 -.035 .22182 1.584

a. Predictors: (Constant), Prokrastinasi

b. Dependent Variable: IP

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1

Regression .000 1 .000 .008 .930b

Residual 1.378 28 .049

Total 1.378 29

a. Dependent Variable: IP

b. Predictors: (Constant), Prokrastinasi

Coefficientsa

Page 25: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

Model Unstandardized Coefficients Standardized

Coefficients

t Sig. Collinearity Statistics

B Std. Error Beta Tolerance VIF

1(Constant) 3.692 .245 15.067 .000

Prokrastinasi .000 .003 .017 .089 .930 1.000 1.000

a. Dependent Variable: IP

Collinearity Diagnosticsa

Model Dimension Eigenvalue Condition Index Variance Proportions

(Constant) Prokrastinasi

11 1.986 1.000 .01 .01

2 .014 12.017 .99 .99

a. Dependent Variable: IP

Casewise Diagnosticsa

Case Number Std. Residual IP Predicted Value Residual Status

1 .297 3.78 3.7142 .06577

2 .642 3.85 3.7076 .14243

3 .150 3.75 3.7167 .03327

4 .061 3.73 3.7164 .01355

5 -.014 3.71 3.7131 -.00312

6 -.430 3.62 3.7153 -.09534

7 -.146 3.68 3.7123 -.03229

8 .383 3.80 3.7151 .08494

9 -1.171 3.45 3.7098 -.25979

10 -1.638 3.35 3.7134 -.36340

11 .408 3.80 3.7095 .09049

12 .602 3.85 3.7164 .13355

13 1.296 4.00 3.7126 .28743

14 .978 3.94 3.7231 .21689

15 1.277 4.00 3.7167 .28327

16 1.308 4.00 3.7098 .29021

17 -.446 3.62 3.7189 -.09895

18 .749 3.88 3.7140 .16605

19 -1.859 3.30 3.7123 -.41229

20 -.073 3.70 3.7162 -.01617

21 -2.315 3.20 3.7134 -.51340

Page 26: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa

22 -1.384 3.41 3.7170 -.30700

23 .831 3.90 3.7156 .18438

24 .412 3.80 3.7087 .09132

25 1.321 4.00 3.7070 .29298

26 -.490 3.60 3.7087 -.10868

27 -.958 3.50 3.7126 -.21257

28 .544 3.83 3.7092 .12076

29 -.857 3.52 3.7101 -.19007

30 .522 3.83 3.7142 .11577

31 . . . . Mb

32 . . . . Mb

33 . . . . Mb

34 . . . . Mb

35 . . . . Mb

36 . . . . Mb

37 . . . . Mb

38 . . . . Mb

39 . . . . Mb

40 . . . . Mb

a. Dependent Variable: IP

b. Missing Case

Residuals Statisticsa

Minimum Maximum Mean Std. Deviation N

Predicted Value 3.7070 3.7231 3.7133 .00368 30

Residual -.51340 .29298 .00000 .21796 30

Std. Predicted Value -1.718 2.658 .000 1.000 30

Std. Residual -2.315 1.321 .000 .983 30

a. Dependent Variable: IP

Page 27: ajenghastari.files.wordpress.com  · Web view2017. 3. 4. · Mahasiswa sebagai bagian dari warga negara yang merupakan individu yang sedang belajar di perguruan tinggi. Mahasiswa