VISI SMA NEGERI 1 CIRUAS.docx

download VISI SMA NEGERI 1 CIRUAS.docx

of 5

Transcript of VISI SMA NEGERI 1 CIRUAS.docx

VISI, MISI DAN TUJUAN SEKOLAHSMA NEGERI 1 CIRUASA. VisiTerwujudnya SMA yang CANTIK dengan Lulusan yang Cerdas, Lingkungan yang Asri, Aman dan Nyaman, Warga Sekolah yang Iman dan Taqwa, Inovatif, dan Kreatif dalam mempertahankan seni dan budaya lokal, serta mampu bersaing di era globalisasi melalui peningkatan penguasaan terhadap Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.Visi Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Ciruas diwujudkan melalui beberapa keunggulan :1. Unggul dalam Imtaq dan IptekAkhlak atau prilaku yang terpuji menjadi perhatian utama dalam membentuk generasi yang memiliki disiplin tinggi, komitmen dengan tugas dan tanggung jawab terhadap segala suatu yang dilakukan, sebagai indikator ketangguhan dalam akhlak, yaitu :a. Taat menjalankan ibadah sesuai dengan agama yang di anutb. Menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi c. Memiliki kepribadian yang baikd. Mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi2. Unggul dalam PRESTASIUnggul dalam PRESTASI, yaitu memiliki keunggulan dalam mutu pada bidang akademik, teknologi, dan non akademikl. Diharapkan SMA Negeri 1 Ciruas dapat menjadi sekolah yang unggul dari segi iptek dan imtaq. Sebagai indikator unggul dalam mutu sebagai berikut :a. Unggul dalam pencapaian nilai UN dan USb. Unggul dalam lomba karya ilmiah remajac. Unggul dalam penguasaan teknologi informasid. Unggul dalam berbagai lomba bidang ekstrakurikulere. Unggul dalam berkomunikasi bahasa asingf. Unggul dalam pengelolaan dan penataan lingkungan

3. Berbudaya melalui penanaman nilai-nilai karakterSekolah yang berbudaya adalah sekolah yang dapat menumbuh kembangkan dan menerapkan nilai-nilai estetika serta dapat mengimplementasikan nilai-nilai karakter melalui pembiasaan dan keteladanan. Sebagai indikator sebagai berikut : a. Memiliki sikap cinta tanah air b. Menjunjung tinggi dan menerapkan budaya bersih, disiplin dan saling menghormati antar warga sekolahc. Mengimplementasikan nilai-nilai karakter dalam berbagai aktivitas di sekolahB. MisiUntuk mencapai VISI tersebut, SMA Negeri 1 Ciruas mengembangkan misi sebagai berikut:1. Memberdayakan tenaga pendidik dan kependidikanyang memenuhi standar yang ditetapkan.2. Menanamkan kedisiplinan melalui budaya bersih, budaya tertib, dan budaya kerja dan budaya anti korupsi3. Menumbuhkan penghayatan terhadap budaya dan seni daerah sehingga menjadi salah satu sumber kearifan berperilaku dan bermasyarakat4. Menumbuhkan inovasi dalam kehidupan sehari hari yang dapat menunjang pengembangan profesionalisme 5. Memberdayakan seluruh komponen sekolah dan mengoptimalkan sumber daya sekolah dalam mengembangkan potensi dan minat peserta didik secara optimal.6. Mengembangkan karakter moral terpuji yang religius melalui pendidikan agama dan akhlaq mulia;7. Mengembangkan karakter moral terpuji yang etis, tertib, disiplin, dan patriotis dalam perbuatan dan prilaku, sikap, dan berbicara melalui pendidikan kewarganegaraan dan kepribadian untuk mencapai moral;8. Mengembangkan karakter nilai-nilai budaya lingkungan alam dan sosial budaya;9. Mengembangkan karakter nilai-nilai budaya bangsa melalui kelompok pendidikan estetika untuk pengembangan bakat dan kemandirian;10. Mengembangkan karakter yang inovatis, berkemauan, dan kemampuan untuk berkreativitas dalam berbagai kegiatan pengembangan diri dan ekstrakurikuler untuk mencapai keterampilan tinggi;11. Mengebangkan prestasi dan karakter budaya sehat dan bugar secara fisik dan mental dalam diri dan lingkungannya melalui kelompok mata pelajaran olah raga dan kesehatan;12. Mengembangkan prestasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang luas melalui kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi;13. Mengembangkan pendidikan berkelanjutan untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi;14. Mengembangkan dan membekali siswa life sklill (kecakapal hidup) untuk bekal kerja dan berwirausaha melalui kegiatan keterampilan pembelajaran muatan lokal dan ilmu pengetahuan, keterampilan dan teknologi;15. Meningkatkan kecerdasan spiritual (SQ), kecerdasan emosional (EQ), dan kecerdasan intelektual (IQ) menuju manusia cerdas dan berkualitas;16. Menumbuhkembangkan budaya berwawasan ekologis dan rasa cinta terhadap lingkungan atau alam untuk mengembengkan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan cara : - Melaksanakan pelestarian lingkungan hidup- Meningkatkan kualitas lingkungan hidup- Mencegah pencemaran lingkungan hidup- Meminimalisir keruskan lingkungan hidup

C. Tujuan SMA Negeri 1 CiruasTujuan sekolah sebagai bagian dari tujuan pendidikan nasional, serta mengacu kepada Visi Kabupaten Serang sebagai (Serang sebagai Pusat Budaya Banten), yaitu meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Secara lebih rinci tujuan SMA Negeri 1 Ciruas Kabupaten Serang Propinsi Banten adalah sebagai berikut :1. menyediakan sarana prasarana pendidikan yang memadai, 2. melaksanakan proses belajar mengajar secara efektif dan efisien, berdasarkan semangat keunggulan lokal dan global3. meningkatkan kinerja masing-masing komponen sekolah (Kepala sekolah, guru, karyawan, peserta didik, dan komite sekolah) untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan yang inovatif sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (TUPOKSI) masing-masing;4. meningkatkan program ekstrakurikuler dengan mewajibkan pramuka bagi seluruh warga, agar lebih efektif dan efisien sesuai dengan bakat dan minat peserta didik sebagai salah satu sarana pengembanmgan diri peserta didik;5. mewujudkan peningkatkan kualitas lulusan yang memiliki sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang seimbang, serta menngkatkan jumlah lulusan yang melanjutkan ke perguruan tinggi;6. menyusun dan melaksanakan tata tertib dan segala ketentuan yang mengatur operasional warga sekolah;7. meningkatkan kualitas semua Sumber Daya Manusia baik guru, karyawan dan peserta didik yang dapat berkompetisi baik lokal maupun global8. Terbentuknya sikap dan prilaku yang agamis dengan kegiatan selalu memberi salam, sholat bersama, amaliah, dan ibadah;9. Terbentuknya karakter moral terpuji yang etis, anti korupsi, tertib, disiplin, dan patriotis dalam perbuatan dan prilaku, sikap, dan berbicara dalam kegiatan sehari-hari;10. Mengembangkan karakter nilai-nilai budaya lingkungan alam dan sosial budaya: menjaga kebersihan, keindahan, ketertiban, kesehatan, kekeluargaan, dan kerindangan; melaksanakan pelestarian lingkungan hidup; meningkatan kualitas lingkungan hidup; mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan hidup; mencintai lingkungan sebagai sumber kehidupannya.11. Terbentuknya karakter budaya saling mendukung, saling membantu, bekerja sama, silih asah, silih asih, dan silih asuh;12. Memiliki siswa yang berbakat dan dan berketerampilan seni untuk bekal hidupnya;13. Mendapatkan prestasi dan juara yang terbaik dalam berbagai lomba/even kesenian di berbagai tingkatan baik kabupaten, provinsi, maupun nasional;14. Menghasilkan siswa yang kreatif, inovatif, dan memiliki keterampilan dalam bidang kegiatan pengembangan diri dan ekstrakurikuler untuk bekerja dan derwirausaha sebagai life skill;15. Terciptanya kesehatan siswa baik sehat jasmani maupun rohani;16. Menghasilkan siswa yang memiliki pengetahuan tentang kesehatan untuk kepentingan dirnya dan orang lain;17. Mendapatkan prestasi dan juara yang terbaik dalam olimpiade olah raga kesehatan dan berbagai lomba/even serta jenis kejuaraan olah raga di berbagai tingkatan baik kabupaten, provinsi, maupun nasional;18. Mendapatkan prestasi terbaik dan juara dalam lomba-lomba kebahasaan di semua tingkatan;19. Mendapatkan prestasi terbaik dan juara dalam lomba-lomba UUD di semua tingkatan;20. Mendapatkan prestasi terbaik dan juara dalam lomba-lomba lainnya baik eksktrakurikuler maupun kurikuler di semua tingkatan;21. Memiliki siswa yang gemar dan mencintai lingkungan atau alam dalam kehidupannya.22. Tercapainya siswa yang naik kelas sebesar 100%, kelulusan ujian nasional dan ujian sekolah sebesar 100%, dan rata-rata nilai ujian nasional 80,00 dan ujian sekolah 90,00