Urea Molases Multinutrient Block (UMMB)

2
Urea Molases Multinutrient Block (UMMB) DIREKTORAT PAKAN TERNAK DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN KEMENTERIAN PERTANIAN 2012 ALAT CETAK UMMB Alat cetak UMMB ada 2 macam: 1. Moulder yang terdiri dari beberapa lubang cetakan. 2. Alat pencetak batako yang berukuran panjang 18 cm, lebar 15 cm dan tinggi 15 cm. Setelah pencetakan selesai hasil cetakan di angin-anginkan selama 3 minggu dengan berat satu blok 3,2 kg. Contoh Alat Pencetak UMMB Model Cetakan Moulder Model Cetakan Batu Bata JUMLAH DAN CARA PEMBERIAN UMMB Jumlah Pemberian UMMB : Cara pemberian UMMB : UMMB diberikan pada pagi hari sebelum ternak diberi pakan pokok, namun ada juga yang memberikannya dengan cara menyimpan di tempat pakan atau di gantungkan. Sumber Pustaka: Inovasi Nutrisi Pakan Ternak.2010.Meningkatkan Nutrisi Pakan Ternak Dengan Pemberian Permen. http://kalsel.litbang. deptan. go.id/ ind/index.php? option=com_content&view= article &id=40 pakan-ternak&catid=14:alsin. Prasetyo Catur Widodo.2011.Pakan Tambahan Buat Sapi. http://daskomfapet.blogspot.com/ Harinder P.S. Makkar.2011.Strategies for enhancing nutrient availability from roughages and agroindustrial byproducts. Pusat Desimenasi IPTEK Nuklir.2011.UMMB Pakan Ternak Tambahan Bergizi Tinggi. http://www.warintek.ristek.go.id Ternak Jenis Jumlah (g/ekor/hari) Ruminansia besar Sapi (potong, dara,perah) Anak sapi berumur 6 bulan - 1 tahun 350-500 150-250 Ruminansia kecil Kambing, domba 75-150

Transcript of Urea Molases Multinutrient Block (UMMB)

Page 1: Urea Molases Multinutrient Block (UMMB)

Urea Molases

Multinutrient Block

(UMMB)

DIREKTORAT PAKAN TERNAK DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN

KESEHATAN HEWAN KEMENTERIAN PERTANIAN

2012

ALAT CETAK UMMB

Alat cetak UMMB ada 2 macam: 1. Moulder yang terdiri dari beberapa lubang

cetakan. 2. Alat pencetak batako yang berukuran

panjang 18 cm, lebar 15 cm dan tinggi 15 cm. Setelah pencetakan selesai hasil cetakan di angin-anginkan selama 3 minggu dengan berat satu blok 3,2 kg.

Contoh Alat Pencetak UMMB

Model Cetakan Moulder

Model Cetakan Batu Bata

JUMLAH DAN CARA PEMBERIAN UMMB

Jumlah Pemberian UMMB :

Cara pemberian UMMB : UMMB diberikan pada pagi hari sebelum ternak diberi pakan pokok, namun ada juga yang memberikannya dengan cara menyimpan di tempat pakan atau di gantungkan.

Sumber Pustaka: Inovasi Nutrisi Pakan Ternak.2010.Meningkatkan Nutrisi Pakan Ternak Dengan Pemberian Permen. http://kalsel.litbang. deptan. go.id/ ind/index.php? option=com_content&view= article &id=40 pakan-ternak&catid=14:alsin. Prasetyo Catur Widodo.2011.Pakan Tambahan Buat Sapi. http://daskomfapet.blogspot.com/ Harinder P.S. Makkar.2011.Strategies for enhancing nutrient availability from roughages and agroindustrial byproducts. Pusat Desimenasi IPTEK Nuklir.2011.UMMB Pakan Ternak Tambahan Bergizi Tinggi. http://www.warintek.ristek.go.id

Ternak Jenis Jumlah (g/ekor/hari)

Ruminansia besar

Sapi (potong, dara,perah) Anak sapi berumur 6 bulan - 1 tahun

350-500 150-250

Ruminansia kecil

Kambing, domba 75-150

Page 2: Urea Molases Multinutrient Block (UMMB)

UMMB merupakan pakan pemacu atau pakan tambahan/suplemen sumber protein (Non Protein Nitrogen), energi, dan mineral yang dibutuhkan ternak ruminansia, berbentuk padat yang kaya dengan zat-zat makanan. Tujuan pemberian UMMB adalah penambahan supplemen pada ternak, membentuk asam amino yang dibutuhkan oleh ternak ruminansia juga untuk membantu meningkatkan kecernaan dengan cara menstabilkan kondisi keasaman (pH) di dalam rumen.

UMMB terbuat dari bahan pokok dan bahan tambahan. Bahan pokok terdiri dari molases dan urea, sedangkan bahan tambahan yang digunakan sebaiknya mempunyai kandungan zat-zat makanan (energi, protein dan mineral) yang cukup dan dapat diberikan sesuai dengan kondisi dimana peternak bertempat tinggal.

Bahan tambahan penyusun UMMB antara lain: 1. Sumber Energi (Dedak, tapioka, tepung

gandum, jagung dan onggok). 2. Sumber Protein (Bungkil kedelai, bungkil

kelapa, ampas kecap, ampas tahu, daun leguminosa, tepung ikan dan bungkil biji kapuk).

3. Sumber Mineral (tepung tulang, garam, batu

kapur, semen, tepung kerang dan mineral komersial).

DEFINISI

TUJUAN

BAHAN PENYUSUN UMMB

CARA PEMBUATAN

Pembuatan UMMB dapat dilakukan dengan 2 cara:

1. Cara Dingin

Pembuatan UMMB dengan menggunakan metode cara dingin:

Campuran I: Molases 1280 g Urea 240 g NaCl 200 g

Aduk rata campuran tersebut

Campuran II: Mineral 120 g

Campuran III: Semen/kapur 280 g Air secukupnya Aduk rata campuran III.

Campuran IV:

Jagung 480 g Dedak Padi 1200 g

Aduk rata campuran IV

Campuran I + II + III + IV Aduk rata, kemudian di press

Bentuk menjadi blok Keringkan sejenak

Masukkan kedalam oven

2. Cara Panas

Teknik pembuatan UMMB dengan cara panas, pada prinsipnya sama dengan pembuatan UMMB dengan cara dingin, yang membedakan adalah bahan bahan yang dilarutkan dalam molases dipercepat dengan bantuan panas api. Cara ini dilakukan bila molases yang digunakan dalam jumlah banyak. UMMB yang dihasilkan padat dan keras sesuai maksud penggunaannya.Mula -mula molases dipanaskan pada suhu 100°C selama kurang lebih 10 menit, bahan-bahan yang lain di aduk ditempat lain, secara merata dan homogen. Setelah bahan tercampur merata serta molases sudah tidak terlalu panas (suhu kurang lebih 70 °C), molases dituangkan ke dalam campuran bahan tersebut, lalu diaduk kembali hingga tercampur rata kemudian dimasukkan ke dalam cetakan dan dipadatkan.