uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana...

71
PANDUAN PENYUSUNAN PENELITIAN & PENGABDIAN SUMBER DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN ANGGARAN 2017 (Diadopsi dari Panduan Pelaksanaan Penelitian & Pengabdian kepada Masyarakat di Perguruan Tinggi Edisi X –Dikti Tahun 2016) SKEMA PENELITIAN 1. PENELITIAN UNGGULAN (Tk. Fakultas) 2. PENELITIAN STRATEGIS (Tk. Fakultas/Dept.) 3. PENELITIAN INOVATIF (Tk. Fakultas/Dept.) 4. PENELITIAN DASAR (Tk. Departemen) 5. PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (Tk. Departemen) 1

Transcript of uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana...

Page 1: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

PANDUAN PENYUSUNAN PENELITIAN & PENGABDIANSUMBER DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017(Diadopsi dari Panduan Pelaksanaan Penelitian & Pengabdian kepada Masyarakat

di Perguruan Tinggi Edisi X –Dikti Tahun 2016)

SKEMA PENELITIAN

1. PENELITIAN UNGGULAN (Tk. Fakultas)

2. PENELITIAN STRATEGIS (Tk. Fakultas/Dept.)

3. PENELITIAN INOVATIF (Tk. Fakultas/Dept.)

4. PENELITIAN DASAR (Tk. Departemen)

5. PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (Tk. Departemen)

Sekretariat: Unit Penelitian & Pengabdian kepada Masyarakat (UPPM)

Gedung Dekanat Lantai I Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

Telp. : (024) 7460053, Fax. : (024) 7460055,

Email: [email protected], Situs: uppm.ft.undip.ac.id

Semarang, Maret 2017

1

Page 2: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

DAFTAR ISI

Halaman judul .................................................................................................................................. 1

Daftar Isi ............................................................................................................................................. 2

I. Panduan Penelitian Unggulan (Tk. Fakultas)................................................................ 3

II. Panduan Penelitian Strategis (Tk. Fakultas/Dept.)................................................... 10

III. Panduan Penelitian Inovatif (Tk. Fakultas/Dept.) .................................................... 17

IV. Panduan Penelitian Dasar (Tk. Departemen) ............................................................ 24

V. Panduan Pengabdian kepada Masyarakat (Tk. Departemen) ............................ 32

Daftar Lampiran Umum ............................................................................................................... 40

2

Page 3: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

I. PANDUAN PENELITIAN UNGGULAN(untuk Hibah Bersaing Tingkat Fakultas)

5. 1. Pendahuluan

Penelitian unggulan merupakan penelitian lanjutan dari penelitan dasar yang diselenggarakan oleh Departemen dengan sasaran akhir dihasilkannya artikel ilmiah di jurnal internasional bereputasi. Tema penelitian unggulan mengacu pada bidang unggulan yang telah ditetapkan dalam RIP perguruan tinggi. Penelitian ini harus terarah dan bersifat top-down atau bottom-up dengan dukungan dana, sarana dan prasarana penelitian dari perguruan tinggi serta stakeholders yang memiliki kepentingan secara langsung maupun tidak langsung.

5. 2. Tujuan

Tujuan Penelitian Unggulan adalah: a. Mennyinergikan penelitian di perguruan tinggi dengan kebijakan dan program

pembangunan lokal/nasional/internasional melalui pemanfaatan kepakaran perguruan tinggi, sarana dan prasarana penelitian, dan atau sumber daya setempat;

b. Menjawab tantangan kebutuhan Ipteks-Sosbud oleh pengguna sektor riil; c. Membangun jejaring kerjasama antar peneliti dalam bidang keilmuan dan minat yang

sama, sehingga mampu menumbuhkan kapasitas penelitian institusi dan inovasi teknologi sejalan dengan kemajuan teknologi dan frontier technology; dan

d. Meningkatkan jumlah publikasi tulisan makalah ilmiah di jurnal internasional yang terindeks oleh Thompson-Reuter/SCOPUS/Microsoft Academic Search (MAS).

5. 3. Syarat dan Ketentuan

Tema Luaran Kriteria Dana 1. Pengentasan

Kemiskinan2. Perubahan Iklim

dan keragaman hayati;

3. Energi baru dan terbarukan ;

4. Ketahanan dan keamanan pangan;

5. Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ;

6. Pengelolaan bencana ;

a. Publikasi di jurnal internasional (terindeks SCOPUS/ Thompson/ MAS)

a. Ketua peneliti adalah dosen PNS dengan pendidikan minimal magister dengan jabatan minimal lektor;

b. Tidak sedang melaksanakan atau akan melaksanakan tugas belajar atau Post-Doctoral/ Program Academic Recharging (PAR) pada tahun 2017;

c. Penelitian yang memiliki kemiripan tema dengan penelitian yang sedang didanai oleh Dikti, BPPT, dan lembaga lain atau sedang dalam tahap pengajuan harus melampirkan proposal penelitian tersebut;

Rp 40 juta/ judul

3

Page 4: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Tema Luaran Kriteria Dana 7. Integrasi

nasional dan harmonisasi sosial;

8. Otonomi Daerah & Desentralisasi;

9. Seni dan Budaya/Industri Kreatif

10. Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan

11. Teknologi informasi dan komunikasi

12. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

(sumber: Panduan Pelaksanaan

Penelitian dan PPM Dikti Edisi X Tahun 2016 Halaman 91)

d. Satu nama peneliti hanya boleh mengajukan satu proposal penelitian untuk skema penelitian unggulan;

e. Setiap judul proposal terdiri dari satu ketua dan minimal satu atau maksimal tiga anggota peneliti;

f. Judul penelitian yang diusulkan belum pernah dibiayai dari sumber mana pun atau direncanakan untuk diajukan pada skema penelitian yang lain pada tahun 2017;

g. Tiap tim peneliti bersedia untuk menyiapkan bahan presentasi dan laporan kemajuan yang akan dipesentasikan saat monitoring kemajuan penelitian yang akan dijadwalkan tersendiri oleh LPPM UNDIP;

h. Melibatkan mahasiswa minimal 1 (satu) orang sebagai asisten peneliti;

i. Tidak ada komponen honorarium untuk dosen peneliti

5. 4. Format Proposal Penelitian Proposal dikumpulkan melalui sekretariat UPPM Fakultas Teknik paling lambat tanggal 17 April 2017 untuk selanjutnya direview oleh penilai yang telah ditunjuk oleh Fakultas Teknik. Adapun format proposal adalah berikut:

a. Cover warna Merahb. Maksimum berjumlah 20 halaman (tidak termasuk halaman sampul, halaman

pengesahan, daftar isi, ringkasan dan lampiran)c. Huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1,5, kecuali ringkasan 1 spasid. Kertas A4e. Jilid Lakbanf. Jumlah hardcopy = 3 (tiga) eksemplarg. Softcopy berformat PDF dalam 1 (satu) keping CDh. Harus ditulis dalam Bahasa Inggris.

4

Page 5: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

5. 5. Sistematika Penulisan Proposal

a. HALAMAN SAMPUL (Lampiran 1.1).

b. HALAMAN PENGESAHAN (Lampiran 1.2).

c. DAFTAR ISI

d. RINGKASAN (maksimum satu halaman) Kemukakan tujuan jangka panjang dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan.

e. BAB 1. PENDAHULUAN Uraikan latar belakang dan permasalahan yang akan diteliti, tujuan khusus, dan urgensi (keutamaan) penelitian. Pada bab ini juga dijelaskan temuan apa yang ditargetkan serta kontribusinya terhadap ilmu pengetahuan yang dalam hal ini terkait langsung dengan riset unggulan. Luaran penelitian berupa artikel ilmiah di Jurnal internasional bereputasi.

f. BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA Kemukakan state of the art dalam bidang yang diteliti, peta jalan penelitian pengusul yang mengacu kepada RIP atau bidang unggulan perguruan tinggi / tema sebagai acuan primer serta hasil penelitian yang up to date dan relevan dengan mengutamakan hasil penelitian pada jurnal ilmiah. Jelaskan juga studi pendahuluan yang telah dilaksanakan dan hasil yang sudah dicapai oleh pengusul.

g. BAB 3. METODE PENELITIAN Metode penelitian dilengkapi dengan bagan alir penelitian yang menggambarkan apa yang sudah dilaksanakan dan dicapai sebelumnya sesuai peta jalan penelitian perguruan tinggi. Akan lebih baik jika penyajian dapat dikaitkan dengan capaian peneliti yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk melanjutkan kegiatan penelitian yang akan diusulkan dan yang akan dikerjakan selama periode penelitian. Metode harus menjelaskan secara utuh tahapan penelitian yang jelas, luaran, indikator capaian yang terukur.

5

Page 6: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

h. BAB 4. BIAYA DAN JADWAL PENELITIAN 4.1 Anggaran Biaya Anggaran biaya yang diajukan disusun secara rinci dan dilampirkan dengan format seperti pada Lampiran II. Ringkasan anggaran biaya disusun sesuai dengan format Tabel 1.1.Tabel 1.1 Format Ringkasan Anggaran Biaya Penelitian Unggulan

No Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp)1 Belanja Honorarium di luar dosen peneliti

(Maks 30%) 2 Belanja Barang, sebutkan (30-75%) 3 Belanja Barang Non Operasional Lainnya, sebutkan

(Maks 15%) 4 Belanja Perjalanan/SPD, jelaskan kemana dan untuk

tujuan apa (15 -25%) Jumlah 40.000.000

4.2 Jadwal Penelitian Jadwal penelitian disusun untuk 6 bulan dalam bentuk bar chart untuk rencana penelitian yang diajukan dan sesuai dengan format pada Lampiran III.

i. DAFTAR PUSTAKA Daftar pustaka disusun berdasarkan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang dikutip dalam proposal penelitian yang dicantumkan di dalam daftar pustaka.

j. LAMPIRAN-LAMPIRAN Lampiran A. Justifikasi Anggaran Penelitian (Lampiran II)Lampiran B. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas (Lampiran IV). Lampiran C. Biodata ketua dan anggota-dosen dan mahasiswa. Lampiran D. Surat pernyataan ketua peneliti (Lampiran V.1.).

6

Page 7: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 1.1 Format Halaman Sampul Proposal Penelitian Unggulan (Warna Merah)

*) Tema : Pengentasan Kemiskinan; Perubahan Iklim dan keragaman hayati; Energi baru dan terbarukan ; Ketahanan dan keamanan pangan; Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ; Pengelolaan bencana ; Integrasi nasional dan harmonisasi sosial; Otonomi Daerah & Desentralisasi; Seni dan Budaya/Industri Kreatif Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan Teknologi informasi dan komunikasi; Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

**) Luaran Unggulan : Publikasi di Jurnal Internasional Terindeks Scopus/Thompson/MAS***) Kode/ Nama Rumpun Ilmu lihat lampiran I

Lampiran 1.2. Format Halaman Pengesahan Proposal Penelitian Unggulan

7

PROPOSAL PENELITIAN UNGGULANHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENELITIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ anggota mahasiswa dan NIM)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Tema *) :Luaran **) : Publikasi di Jurnal Internasional

Terindeks Scopus/Thompson/MASKode/ Rumpun Ilmu ***) :

Page 8: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 1.3. Formulir Desk Evaluasi Proposal Penelitian Unggulan

8

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL PENELITIAN UNGGULAN

Judul Penelitian : …………………………………………………………Luaran Penelitian : Publikasi di Jurnal Internasional Terindeks Scopus/

Thompson/ MASKetua Penelitian :

a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………d. Departemen : Teknik …………………..e. Nomor HP : …………………………………………………………f. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (1) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………

b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Departemen : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (n) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Departemen : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Mahasiswa : 1. ………………..

2. …………………….Lama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 40.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Ketua DepartemenTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, Maret 2017Ketua Peneliti,

(Nama Lengkap)NIP.

Page 9: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

FORMULIR DESK EVALUASI PROPOSAL PENELITIAN UNGGULAN DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN 2017

Judul Penelitian :

Luaran Penelitian :Ketua Penelitian :

a. Nama Lengkap :b. NIP/ NIDN :c. Jabatan Fungsional :

Anggota Peneliti : ……………. OrangLama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 40.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

No Komponen Penilaian Bobot (B)

Skor(S)

Nilai(B x S)

1 Keterkaitan antara proposal dengan RIP/ Bidang Unggulan

15

2 Rekam jejak (track record) tim peneliti 203 Keutuhan peta jalan (peta jalan) penelitian 254 Potensi tercapainya luaran: Publikasi internasional

(terindeks SCOPUS/Thompson-Reuter/Microsoft Academic Search )

30

5 Upaya Pembangunan Karakter Bangsaa. Karakter dalam pengelolaan Industrib. Perubahan perilaku manajemenc. Perubahan perilaku masyarakat

10

Total 100 -Keterangan: Skor : 1, 2, 4, 5 (1 = sangat kurang, 2 = kurang, 4 = baik, 5 = sangat baik); Nilai = Bobot x SkorKomentar Penilai:

....................................................................................................................................................................

....................................................................................................................................................................

...................................................................................................................................................................

Semarang, ...............................Penilai,

Ttd

(Nama: ....................................................)

9

Page 10: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

II. PANDUAN PENELITIAN STRATEGIS(untuk Hibah Bersaing Tingkat Fakultas)

2.1. Pendahuluan

Kegiatan Penelitian Strategis Nasional merupakan tanggapan atas pencanangan 6 bidang strategis nasional oleh Presiden RI pada tahun 2008, yang memerlukan penelitian intensif untuk mengatasi berbagai masalah bangsa Indonesia. Keenam bidang strategis tersebut dikembangkan oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DP2M) Ditjen Dikti menjadi 12 tema isu strategis untuk diteliti dengan mengakomodasi semua cabang keilmuan di perguruan tinggi. Penelitian strategis merupakan penelitian lanjutan dari penelitan dasar yang diselenggarakan oleh Departemendengan sasaran akhir dihasilkannya artikel ilmiah di prosiding seminar internasional terindeks di data base internasional bereputasi.

2.2. Tujuan

Program Penelitian Strategis ini bertujuan untuk: a. Memfasilitasi dukungan dana riset bagi pengusul di lingkungan perguruan tinggi

untuk melakukan penelitian yang dapat menyelesaikan masalah yang relevan dengan berbagai masalah bangsa Indonesia;

b. Mengorientasikan kemampuan pengusul yang telah memiliki peta jalan penelitian untuk membangun dan membentuk peta jalan teknologi untuk mendukung kegiatan penelitian dan pengembangan yang berorientasi kepada kebutuhan pengguna (user oriented);

c. Menjawab permasalahan bangsa yang terkait dengan tema strategis; dand. Meningkatkan jumlah publikasi tulisan makalah ilmiah di seminar/konferensi

internasional yang terindeks oleh Thompson-Reuter/SCOPUS/Microsoft Academic Search (MAS)

2.3. Syarat dan Ketentuan

Tema Luaran Kriteria Dana 1. Pengentasan

Kemiskinan2. Perubahan Iklim

dan keragaman hayati;

3. Energi baru dan terbarukan ;

4. Ketahanan dan keamanan pangan;

5. Kesehatan, penyakit

Publikasi seminar internasional terindeks SCOPUS/ Thompson/ MAS

a. Ketua peneliti adalah dosen PNS dengan pendidikan minimal Magister dengan jabatan akademik minimal Lektor dan tidak sedang atau akan studi lanjut tahun 2017;

b. Bagi ketua peneliti yang bergelar doktor, tidak sedang melaksanakan atau

Rp 20 juta/ judul

10

Page 11: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Tema Luaran Kriteria Dana tropis, gizi dan obat-obatan ;

6. Pengelolaan bencana;

7. Integrasi nasional dan harmonisasi sosial;

8. Otonomi Daerah & Desentralisasi;

9. Seni dan Budaya/Industri Kreatif

10. Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan

11. Teknologi informasi dan komunikasi

12. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

(sumber: Panduan Pelaksanaan Penelitian dan PPM Dikti Edisi X Tahun 2016 Halaman

91)

akan melaksanakan Post-Doctoral/ Program Academic Recharging (PAR) pada tahun 2017;

c. Satu nama peneliti hanya boleh mengajukan satu proposal penelitian untuk skema penelitian strategis;

j. Setiap judul proposal terdiri dari satu ketua dan minimal satu atau maksimal tiga anggota peneliti;

d. Penelitian yang memiliki kemiripan tema dengan penelitian yang sedang didanai oleh Dikti, BPPT, dan lembaga lain atau sedang dalam tahap pengajuan harus melampirkan proposal penelitian tersebut;

e. Judul penelitian yang diusulkan belum pernah dibiayai dari sumber mana pun atau direncanakan untuk diajukan pada skema penelitian yang lain pada tahun 2017;

f. Tiap tim peneliti bersedia untukmenyiapkan bahan presentasi dan laporan kemajuan yang akan dipesentasikan saat monitoring kemajuan penelitian yang akan dijadwalkan tersendiri oleh LPPM UNDIP;

g. Melibatkan minimal 1 (satu) orang anggota mahasiswa;

h. Tidak ada komponen honorarium untuk dosen peneliti.

11

Page 12: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

2.4. Format Proposal Penelitian

Proposal dikumpulkan melalui sekretariat UPPM Fakultas Teknik paling lambat tanggal 17 April 2017 untuk selanjutnya direview oleh penilai yang telah ditunjuk oleh Fakultas Teknik. Adapun dengan format proposal sebagai berikut:

a. Cover warna Kuningb. Dibuat maksimum berjumlah 20 halaman (di luar halaman sampul, halaman

pengesahan, daftar isi, ringkasan dan lampiran)c. Huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1,5, kecuali ringkasan 1 spasid. Kertas A4e. Jilid Lakbanf. Jumlah hardcopy = 3 (tiga) eksemplarg. Softcopy berformat PDF dalam 1 (satu) keping CDh. Ditulis dalam Bahasa Inggris.

2.5. Sistematika Penulisan Proposal

a. HALAMAN SAMPUL (Lampiran 2.1)

b. HALAMAN PENGESAHAN (Lampiran 2.2)

c. DAFTAR ISI

d. RINGKASAN (maksimum satu halaman) Kemukakan tujuan jangka panjang dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan dan manfaat penelitian bagi pemangku kepentingan/stakeholders, diketik dengan jarak baris satu spasi.

e. BAB 1. PENDAHULUAN Jelaskan latar belakang, perumusan masalah, tujuan dan manfaat khusus serta urgensi (keutamaan) penelitian dalam mengatasi masalah strategis berskala nasional. Uraikan secara ringkas luaran yang akan dicapai setiap tahunnya dan gambaran produk yang dapat langsung dimanfaatkan dari hasil penelitian ini dan cara penerapannya.

f. BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA Kajian pustaka harus memuat state of the art dalam bidang yang diteliti, gunakan sumber pustaka acuan primer yang relevan dan terkini dengan mengutamakan hasil penelitian pada jurnal ilmiah. Jelaskan juga studi pendahuluan yang telah dilaksanakan dan hasil yang sudah dicapai serta bagaimana kaitannya dengan proposal yang diajukan. Tuliskan juga peta jalan penelitian secara utuh.

g. BAB 3. METODE PENELITIAN Metode penelitian diperinci dan diuraikan sesuai dengan keperluan. Metode penelitian dilengkapi dengan bagan penelitian yang dibuat secara utuh dengan penahapan yang jelas, lokasi pelaksanaan penelitian, teknik-teknik pengumpulan data yang tidak

12

Page 13: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

umum perlu dijelaskan, demikian pula analisis yang dilakukan, luaran, dan indikator capaian yang terukur.

h. BAB 4. BIAYA DAN JADWAL PENELITIAN 4.1 Anggaran Biaya Justifikasi anggaran disusun secara rinci dan dilampirkan sesuai dengan format pada Lampiran II . Sedangkan ringkasan anggaran biaya disajikan seperti Tabel 2.1 dengan komponen sebagai berikut.

Tabel 2.1 Format Ringkasan Anggaran Biaya Penelitian Strategis No Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp)1 Belanja Honorarium di luar dosen peneliti

(Maks 30%) 2 Belanja Barang, sebutkan

(30-75%) 3 Belanja Barang Non Operasional Lainnya,

sebutkan (Maks 15%) 4 Belanja Perjalanan/SPD, jelaskan kemana dan

untuk tujuan apa (15 -25%) Jumlah 20.000.000

4.2 Jadwal Penelitian Jadwal pelaksanaan penelitian dibuat untuk 6 bulan (sesuai proposal) dalam bentuk bar chart sesuai dengan format pada Lampiran III.

i. DAFTAR PUSTAKA Daftar Pustaka disusun berdasarkan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang dikutip dalam proposal penelitian yang dicantumkan dalam Daftar Pustaka.

j. LAMPIRAN Lampiran A. Justifikasi Anggaran Penelitian (Lampiran II)Lampiran B. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas (Lampiran IV). Lampiran C. Biodata ketua dan anggota-dosen dan mahasiswa. Lampiran D. Surat pernyataan ketua peneliti (Lampiran V.1.).

13

Page 14: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 2.1 Format Halaman Sampul Proposal Penelitian Strategis (Warna Kuning)

*) Tema : Pengentasan Kemiskinan; Perubahan Iklim dan keragaman hayati; Energi baru dan terbarukan ; Ketahanan dan keamanan pangan; Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ; Pengelolaan bencana ; Integrasi nasional dan harmonisasi sosial; Otonomi Daerah & Desentralisasi; Seni dan Budaya/Industri Kreatif Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan Teknologi informasi dan komunikasi; Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

**) Luaran Unggulan : Publikasi Seminar Internasional terindeks Scopus/ Thomposon/ MAS

14

PROPOSAL PENELITIAN STRATEGISHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENELITIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ Anggota Mahasiswa dan NIM)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Tema *) :Luaran **) : Publikasi di Seminar Internasional

Terindeks Scopus/ Thompson/MASKode/ Rumpun Ilmu ***) : /

Page 15: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

***) Kode/ Nama Rumpun Ilmu lihat lampiran I

Lampiran 2.2. Format Halaman Pengesahan Proposal Penelitian Strategis

15

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL PENELITIAN STRATEGIS

Judul Penelitian : …………………………………………………………Luaran Penelitian : Publikasi di Seminar Internasional

Terindeks Scopus/ Thompson/MASKetua Penelitian :

g. Nama Lengkap : …………………………………………………………h. NIP/NIDN : …………………………………………………………i. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………j. Departemen : Teknik …………………..k. Nomor HP : …………………………………………………………l. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (1) :e. Nama Lengkap : …………………………………………………………

f. NIP/NIDN : …………………………………………………………g. Departemen : Teknik …………………..h. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (n) :e. Nama Lengkap : …………………………………………………………f. NIP/NIDN : …………………………………………………………g. Departemen : Teknik …………………..h. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Mahasiswa : 1. …………………. 2. ……………………….

Lama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 20.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Ketua DepartemenTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, Maret 2017Ketua Peneliti,

(Nama Lengkap)NIP.

Page 16: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 2.3. Formulir Desk Evaluasi Proposal Penelitian Strategis

FORMULIR DESK EVALUASI PROPOSAL PENELITIAN STRATEGISDANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN 2017

Judul Penelitian :Luaran Penelitian :Ketua Penelitian :

a. Nama Lengkap :b. NIP/ NIDN :c. Jabatan Fungsional :

Anggota Peneliti : ……………. OrangLama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 20.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

NoKomponen Penilaian

Bobot (B)

Skor(S)

Nilai(B x S)

1 Tingkat kestrategisan dan skala permasalahan yang ingin diatasi program penelitian yang diusulkan

20

2 Manfaat penelitian yang dapat diterapkan untuk memecahkan isu strategis

20

3 Keutuhan peta jalan (roadmap) penelitian 204 Rekam jejak (track record) tim peneliti dan

kelayakan sumber daya lain 20

5 Potensi tercapainya luaran: Publikasi dalam seminar/konferensi/internasional terindeks SCOPUS/Thompson-Reuter/MAS

20

Total 100 -Keterangan: Skor : 1, 2, 4, 5 (1 = sangat kurang, 2 = kurang, 4 = baik, 5 = sangat baik);

Nilai = Bobot x Skor

Komentar Penilai:

....................................................................................................................................................................

....................................................................................................................................................................

...................................................................................................................................................................

Semarang, ...............................Penilai,

Ttd

(Nama: ....................................................)

16

Page 17: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

III. PANDUAN PENELITIAN INOVATIF(untuk Hibah Bersaing Tingkat Fakultas)

3.1. Pendahuluan

Penelitian inovatif merupakan penelitian lanjutan dari penelitan dasar yang diselenggarakan oleh Departemendengan sasaran akhir dihasilkannya draft patent yang telah didaftarkan di Kemenkumham. Kegiatan Penelitian Inovatif diharapkan juga merupakan dari upaya mengatasi berbagai masalah bangsa Indonesia. Keenam bidang strategis tersebut dikembangkan oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DP2M) Ditjen Dikti menjadi 12 tema isu strategis untuk diteliti dengan mengakomodasi semua cabang keilmuan di perguruan tinggi.

3.2. Tujuan

Program Penelitian Inovatif ini bertujuan untuk: a. Memfasilitasi dukungan dana riset bagi pengusul di lingkungan perguruan tinggi

untuk melakukan penelitian yang dapat menyelesaikan masalah yang relevan dengan berbagai masalah bangsa Indonesia;

b. Mengorientasikan kemampuan pengusul yang telah memiliki peta jalan penelitian untuk membangun dan membentuk peta jalan teknologi untuk mendukung kegiatan penelitian dan pengembangan yang berorientasi kepada kebutuhan pengguna (user oriented);

c. Menjawab permasalahan bangsa yang terkait dengan tema-tema strategis dan inovatif; dan

d. Meningkatkan jumlah paten

3.3. Syarat dan KetentuanTema Luaran Kriteria Dana

1. Pengentasan Kemiskinan

2. Perubahan Iklim dan keragaman hayati;

3. Energi baru dan terbarukan ;

4. Ketahanan dan keamanan pangan;

5. Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ;

6. Pengelolaan

Bukti Pendaftaran Paten

a. Ketua peneliti harus dapat menunjukkan bukti track record hasil-hasil penelitian yang berpotensi paten;

b. Ketua peneliti adalah dosen PNS dengan pendidikan minimal Magister dengan jabatan minimal Lektor;

c. Tidak sedang melaksanakan atau akan melaksanakan Tugas Belajar atau Post-Doctoral/ Program Academic Recharging (PAR) pada tahun 2017;

d. Penelitian yang memiliki kemiripan tema dengan penelitian

Rp 20 juta/ judul

17

Page 18: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Tema Luaran Kriteria Dana bencana ;

7. Integrasi nasional dan harmonisasi sosial;

8. Otonomi Daerah & Desentralisasi;

9. Seni dan Budaya/Industri Kreatif

10. Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan

11. Teknologi informasi dan komunikasi

12. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

(sumber: Panduan Pelaksanaan

Penelitian dan PPM Dikti Edisi X Tahun 2016 Halaman 91)

yang sedang didanai oleh Dikti, BPPT, dan lembaga lain atau sedang dalam tahap pengajuan harus melampirkan proposal penelitian tersebut;

e. Satu nama peneliti hanya boleh mengajukan satu proposal penelitian untuk skema penelitian inovatif;

f. Setiap judul proposal terdiri dari satu ketua dan minimal satu atau maksimal tiga anggota peneliti;

g. Judul penelitian yang diusulkan belum pernah dibiayai dari sumber mana pun atau direncanakan untuk diajukan pada skema penelitian yang lain pada tahun 2017.

h. Tiap tim peneliti bersedia untukmenyiapkan bahan presentasi dan laporan kemajuan yang akan dipesentasikan saat monitoring kemajuan penelitian yang akan dijadwalkan tersendiri oleh LPPM UNDIP

i. Tidak ada komponen honorarium untuk dosen peneliti

3.4. Format Proposal Penelitian

Proposal dikumpulkan melalui sekretariat UPPM Fakultas Teknik paling lambat tanggal 17 April 2017 untuk selanjutnya direview oleh penilai yang telah ditunjuk oleh Fakultas Teknik. Adapun dengan format proposal sebagai berikut:

a. Cover warna Putihb. Maksimum berjumlah 20 halaman (tidak termasuk halaman sampul, halaman

pengesahan, daftar isi, ringkasan dan lampiran)c. Huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1,5, kecuali ringkasan 1 spasid. Kertas A4e. Jilid Lakbanf. Jumlah hardcopy = 3 (tiga) eksemplarg. Softcopy berformat PDF dalam 1 (satu) keping CDh. Boleh ditulis dalam Bahasa Indonesia.

18

Page 19: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

3.5. Sistematika Penulisan Proposal

a. HALAMAN SAMPUL (Lampiran 3.1).

b. HALAMAN PENGESAHAN (Lampiran 3.2).

c. DAFTAR ISI

d. RINGKASAN (maksimum satu halaman) Kemukakan tujuan jangka panjang dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan.

e. BAB 1. PENDAHULUAN Uraikan latar belakang dan permasalahan yang akan diteliti, tujuan khusus, dan urgensi (keutamaan) penelitian.

f. BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA Kemukakan state of the art dalam bidang yang diteliti, peta jalan penelitian pengusul yang mengacu kepada RIP sebagai acuan primer serta hasil penelitian yang up to date dan relevan dengan mengutamakan hasil penelitian pada jurnal ilmiah. Jelaskan juga studi pendahuluan yang telah dilaksanakan dan hasil yang sudah dicapai oleh pengusul serta rencana selanjutnya setelah penelitian ini.

g. BAB 3. METODE PENELITIAN Metode penelitian dilengkapi dengan bagan alir penelitian yang menggambarkan apa yang sudah dilaksanakan dan dicapai sebelumnya sesuai peta jalan penelitian perguruan tinggi. Akan lebih baik jika penyajian dapat dikaitkan dengan capaian peneliti yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk melanjutkan kegiatan penelitian yang akan diusulkan dan yang akan dikerjakan selama periode penelitian. Metode harus menjelaskan secara utuh tahapan penelitian yang jelas, luaran, indikator capaian yang terukur di setiap tahapan

h. BAB 4. BIAYA DAN JADWAL PENELITIAN 4.1 Anggaran Biaya Anggaran biaya yang diajukan disusun secara rinci dan dilampirkan dengan format seperti pada Lampiran II. Ringkasan anggaran biaya disusun sesuai dengan format Tabel 3.1.Tabel 3.1 Format Ringkasan Anggaran Biaya Penelitian Inovatif

No Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp)1 Belanja Honorarium di luar dosen peneliti

(Maks 30%) 2 Belanja Barang, sebutkan

(30-75%) 3 Pendaftaran Paten dan Belanja Barang Non

Operasional Lainnya, sebutkan (Maks 15%) 4 Belanja Perjalanan/SPD, jelaskan kemana dan untuk

tujuan apa (15 -25%) Jumlah 20.000.000

19

Page 20: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

4.2 Jadwal Penelitian Jadwal penelitian disusun untuk 6 (enam) bulan dalam bentuk bar chart untuk rencana penelitian yang diajukan dan sesuai dengan format pada Lampiran III.

i. DAFTAR PUSTAKA Daftar pustaka disusun berdasarkan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang dikutip dalam proposal penelitian yang dicantumkan di dalam daftar pustaka.

j. LAMPIRAN-LAMPIRAN Lampiran A. Justifikasi Anggaran Penelitian (Lampiran II)Lampiran B. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas (Lampiran IV). Lampiran C. Biodata ketua dan anggota-dosen dan mahasiswa. Lampiran D. Surat pernyataan ketua peneliti (Lampiran V.1.).

20

Page 21: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 3.1 Format Halaman Sampul Proposal Penelitian Inovatif (Warna Putih)

*) Tema : Pengentasan Kemiskinan; Perubahan Iklim dan keragaman hayati; Energi baru dan terbarukan ; Ketahanan dan keamanan pangan; Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ; Pengelolaan bencana ; Integrasi nasional dan harmonisasi sosial; Otonomi Daerah & Desentralisasi; Seni dan Budaya/Industri Kreatif Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan Teknologi informasi dan komunikasi; Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

**) Luaran Unggulan : Pendaftaran Paten***) Kode/ Nama Rumpun Ilmu lihat lampiran I

Lampiran 3.2. Format Halaman Pengesahan Proposal Penelitian Inovatif

21

PROPOSAL PENELITIAN INOVATIFHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENELITIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Tema *) :Luaran **) : Pendaftaran PatenKode/ Rumpun Ilmu ***) :

Page 22: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 3.3. Formulir Desk Evaluasi Proposal Penelitian Inovatif

22

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL PENELITIAN INOVATIF

Judul Penelitian : …………………………………………………………Luaran Penelitian : Pendaftaran PatenKetua Penelitian :

m. Nama Lengkap : …………………………………………………………n. NIP/NIDN : …………………………………………………………o. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………p. Departemen : Teknik …………………..q. Nomor HP : …………………………………………………………r. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (1) :i. Nama Lengkap : …………………………………………………………

j. NIP/NIDN : …………………………………………………………k. Departemen : Teknik …………………..l. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (n) :i. Nama Lengkap : …………………………………………………………j. NIP/NIDN : …………………………………………………………k. Departemen : Teknik …………………..l. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Mahasiswa : 1. ………………..

2. …………………….Lama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 20.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Ketua DepartemenTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, Maret 2017Ketua Peneliti,

(Nama Lengkap)NIP.

Page 23: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

FORMULIR DESK EVALUASI PROPOSALPENELITIAN INOVATIFDANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN 2017

Judul Penelitian :

Luaran Penelitian :Ketua Penelitian :

d. Nama Lengkap :e. NIP/ NIDN :f. Jabatan Fungsional :

Anggota Peneliti : ……………. OrangLama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp 20.000.000,-Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

No Komponen Penilaian Bobot (B)

Skor(S)

Nilai(B x S)

1 Keterkaitan antara proposal dengan RIP 152 Rekam jejak (track record) tim peneliti 253 Keutuhan peta jalan (peta jalan) penelitian 254 Potensi tercapainya luaran: Paten 35

Total 100 -Keterangan: Skor : 1, 2, 4, 5 (1 = sangat kurang, 2 = kurang, 4 = baik, 5 = sangat baik); Nilai = Bobot x SkorKomentar Penilai:

....................................................................................................................................................................

....................................................................................................................................................................

...................................................................................................................................................................

Semarang, ...............................Penilai,

Ttd

(Nama: ....................................................)

23

Page 24: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

IV. PANDUAN PENELITIAN DASAR(untuk Hibah Bersaing Tingkat Departemen)

4.1. Pendahuluan

Sejalan dengan kebijakan desentralisasi penelitian oleh Ditjen Dikti, Penelitian Dasar merupakan salah satu skema penelitian yang diperuntukkan bagi dosen tetap Perguruan Tinggi. Selain untuk mengarahkan dan membina kemampuan meneliti, program ini juga diharapkan dapat menjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal ilmiah yang mempunyai ISSN atau seminar/konferensi Nasional yang mempunyai ISBN. Setelah penelitian selesai, para peneliti diwajibkan untuk menyerahkan laporan hasil penelitian, luaran publikasi ilmiah, dan diharapkan dapat melanjutkan penelitiannya ke program penelitian lain yang lebih tinggi.

4.2. Tujuan

Tujuan dari penelitian dasar ini adalah: a. untuk mengarahkan kemampuan meneliti dosen; dan b. menjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam

jurnal nasional yang mempunyai ISSN atau prosiding seminar nasional yang mempunyai ISBN.

4.3. Syarat dan Ketentuan

Tema Luaran Kriteria Dana 1. Pengentasan

Kemiskinan2. Perubahan Iklim

dan keragaman hayati;

3. Energi baru dan terbarukan ;

4. Ketahanan dan keamanan pangan;

5. Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ;

6. Pengelolaan bencana;

7. Integrasi nasional dan harmonisasi sosial;

8. Otonomi Daerah & Desentralisasi;

9. Seni dan

a. publikasi ilmiah dalam jurnal nasional yang mempunyai ISSN atau;

b. prosiding pada seminar nasional yang mempunyai ISBN.

a. Peneliti utama (ketua) dan anggota, maksimum (tiga) orang. Tiap dosen peneliti hanya diperkenankan terlibat dalam satu usul penelitian Dasar baik sebagai ketua maupun anggota;

b. Ketua adalah dosen PNS yang tidak sedang melaksanakan atau akan melaksanakan studi doktoral atau Post-Doctoral/ Program Academic Recharging (PAR) pada tahun 2017;

c. Tema penelitian yang

Maksimal Rp15 juta/ judul

24

Page 25: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Tema Luaran Kriteria Dana Budaya/Industri Kreatif

10. Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan

11. Teknologi informasi dan komunikasi

12. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa

(sumber: Panduan Pelaksanaan Penelitian dan PPM Dikti Edisi X Tahun 2016 Halaman

91)

13. Tema lain sesuai kebijakan pengembangan roadmap Jurusan/Prodi

diusulkan sesuai/relevan dengan bidang keilmuan/ keahlian tim pengusul, dapat terlihat pada CV masing-masing peneliti;

d. Judul penelitian yang diusulkan belum pernah dibiayai dari sumber mana pun atau direncanakan untuk diajukan pada skema penelitian yang lain pada tahun 2017;

e. Tiap tim peneliti bersedia untukmenyiapkan bahan presentasi dan laporan kemajuan yang akan dipesentasikan saat monitoring kemajuan penelitian yang akan dijadwalkan tersendiri oleh LPPM UNDIP;

f. Tiap tim peneliti wajib menyampaikan makalah dalam seminar nasional hasil-hasil penelitian yang diselenggarakan oleh Fakultas Teknik (UPPM FT UNDIP) kecuali peneliti yang telah menunjukkan output di jurnal nasional. Untuk kegiatan ini tidak dipungut biaya;

g. Melibatkan minimal 1(satu) orang anggota mahasiswa

h. Tidak ada komponen honorarium untuk dosen peneliti

25

Page 26: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

4.4. Format Proposal Penelitian

Proses penilaian proposal diserahkan pada Departemen masing-masing. Masing-masing departemen dipersilahkan untuk menunjuk 2 (dua) penilai proposal dengan syarat penilai proposal masuk dalam daftar reviewer LPPM Undip tahun 2017. Penilai boleh lintas fakultas, selama masuk dalam daftar reviewer LPPM.

Proposal yang telah dinilai dikumpulkan melalui sekretariat UPPM Fakultas Teknik paling lambat tanggal 17 April 2017. Kelengkapan dokumen yang harus dikumpulkan meliputi:

1. Kompilasi file proposal penelitian yang lolos didanai – format PDF (dalam 1 CD untuk tiap jurusan/program studi)

2. Rekap nilai disertai fotokopi hasil penilaian proposal oleh penilai. Batas minimal skor proposal yang layak didanai adalah 300 dari masing-masing penilai (bukan skor rata-rata), sehingga proposal yang belum layak supaya diperbaiki hingga mencapai skor tersebut;

3. Berita acara penyerahan proposal penelitian dasar.(Catatan: Proses SK dan Kontrak Penelitian oleh masing-masing departemen)

Adapun dengan format proposal sebagai berikut:

a. Cover warna Merah Muda/ Pinkb. Dibuat maksimum berjumlah 20 halaman (di luar halaman sampul, halaman

pengesahan, daftar isi, ringkasan dan lampiran)c. Huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1,5, kecuali ringkasan 1 spasid. Kertas A4e. Ditulis dalam Bahasa Indonesia

4.5. Sistematika Penulisan Proposal

a. HALAMAN SAMPUL (Lampiran 4.1) b. HALAMAN PENGESAHAN (Lampiran 4.2) c. DAFTAR ISI d. RINGKASAN (maksimum satu halaman)

Kemukakan tujuan dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan.

e. BAB 1. PENDAHULUAN Jelaskan tentang latar belakang pemilihan topik penelitian yang dilandasi oleh keingintahuan peneliti dalam mengungkapkan suatu gejala/konsep/dugaan untuk mencapai suatu tujuan. Perlu dikemukakan hal-hal yang melandasi atau argumentasi yang menguatkan bahwa penelitian tersebut penting untuk dilaksanakan. Masalah yang akan diteliti harus dirumuskan secara jelas disertai dengan pendekatan dan konsep untuk menjawab permasalahan, pengujian hipotesis atau dugaan yang akan dibuktikan.

26

Page 27: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Dalam perumusan masalah dapat dijelaskan definisi, asumsi, dan lingkup yang menjadi batasan penelitian. Pada bagian ini juga perlu dijelaskan tujuan penelitian secara ringkas dan target luaran yang ingin dicapai. Pada bab ini juga dijelaskan luaran apa yang ditargetkan serta kontribusinya terhadap ilmu pengetahuan.

f. BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA Uraikan secara jelas kajian pustaka yang melandasi timbulnya gagasan dan permasalahan yang akan diteliti dengan menguraikan teori, temuan, dan bahan penelitian lain yang diperoleh dari acuan untuk dijadikan landasan dalam pelaksanaan penelitian. Pustaka yang digunakan sebaiknya mutakhir (maksimum 10 tahun terakhir) dengan mengutamakan artikel pada jurnal ilmiah yang relevan.

g. BAB 3. METODE PENELITIAN Uraikan secara rinci metode yang akan digunakan meliputi tahapan-tahapan penelitian, lokasi penelitian, peubah yang diamati/diukur, model yang digunakan, rancangan penelitian, serta teknik pengumpulan dan analisis data. Untuk penelitian yang menggunakan metode kualitatif perlu dijelaskan pendekatan yang digunakan, proses pengumpulan dan analisis informasi, serta penafsiran dan penarikan kesimpulan penelitian.

h. BAB 4. BIAYA DAN JADWAL PENELITIAN

4.1 Anggaran Biaya

Justifikasi anggaran biaya ditulis dengan terperinci dan jelas dengan format sebagaimana pada Lampiran II. Sedangkan ringkasan anggaran biaya disusun sesuai dengan format Tabel 4.1 dengan komponen sebagai berikut.

Tabel 4.1 Format Ringkasan Anggaran Biaya Penelitian DasarNo Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp)1 Belanja Honorarium di luar dosen peneliti

(Maks 30%) 2 Belanja Barang, sebutkan

(30-75%) 3 Belanja Barang Non Operasional Lainnya,

sebutkan (Maks 15%) 4 Belanja Perjalanan/SPD, jelaskan kemana dan

untuk tujuan apa (15 -25%) Jumlah

4.2 Jadwal Penelitian Jadwal pelaksanaan penelitian dibuat untuk 6 (enam) bulan dalam bentuk bar chart sesuai dengan format pada Lampiran III.

27

Page 28: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

i. DAFTAR PUSTAKA Daftar Pustaka disusun berdasarkan sistem nama dan tahun dengan urutan abjad nama pengarang, tahun penerbitan, judul tulisan, dan sumber atau penerbit. Untuk pustaka yang berasal dari jurnal ilmiah, perlu juga mencantumkan nama jurnal, volume dan nomor penerbitan, serta halaman dimana artikel tersebut dimuat. Hanya pustaka yang dikutip dalam usulan penelitian yang dicantumkan dalam Daftar Pustaka.

j. LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran A. Justifikasi Anggaran Penelitian (Lampiran II). Lampiran B. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas (Lampiran IV). Lampiran C. Biodata ketua dan anggota.Lampiran D. Surat pernyataan ketua peneliti (Lampiran V.2.).

28

Page 29: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 4.1 Format Halaman Sampul Proposal Penelitian Dasar (Warna Merah Muda/ Pink)

*) Tema : Pengentasan Kemiskinan; Perubahan Iklim dan keragaman hayati; Energi baru dan terbarukan ; Ketahanan dan keamanan pangan; Kesehatan, penyakit tropis, gizi dan obat-obatan ; Pengelolaan bencana ; Integrasi nasional dan harmonisasi sosial; Otonomi Daerah & Desentralisasi; Seni dan Budaya/Industri Kreatif Infrastruktur, transportasi dan teknologi pertahanan Teknologi informasi dan komunikasi; Pembangunan manusia dan daya saing bangsa; tema lain sesuai kebijakan pengembangan roadmap jurusan/prodi.

**) Luaran Dasar : publikasi ilmiah dalam jurnal nasional yang mempunyai ISSN atau; prosiding pada seminar nasional ber-ISBN.

***) Kode/ Nama Rumpun Ilmu lihat lampiran I

29

PROPOSAL PENELITIAN DASARHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENELITIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ anggota mahasiswa dan NIM)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Tema *) :Luaran **) : publikasi ilmiah dalam jurnal nasional

yang mempunyai ISSN atau; prosiding pada seminar nasional ber-ISBN

Kode/ Rumpun Ilmu ***) :

Page 30: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 4.2. Format Halaman Pengesahan Proposal Penelitian Dasar

30

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL PENELITIAN DASAR

Judul Penelitian : …………………………………………………………Luaran Penelitian : Publikasi ilmiah dalam jurnal nasional

yang mempunyai ISSN atau; prosiding pada seminar nasional ber-ISBN

Ketua Penelitian :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………d. Departemen : Teknik …………………..e. Nomor HP : …………………………………………………………f. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (1) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Departemen : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (n) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Departemen : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Nama Mahasiswa : 1. ………………… 2. ……………………….

Lama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Ketua Jurusan/Program StudiTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, Maret 2017Ketua Peneliti,

(Nama Lengkap)NIP.

Page 31: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran Formulir Desk Evaluasi Proposal Penelitian Dasar

FORMULIR DESK EVALUASI PROPOSAL PENELITIAN DASAR

DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN 2017

Judul Penelitian :Luaran Penelitian :Ketua Penelitian :

a. Nama Lengkap :b. NIP/ NIDN :c. Jabatan Fungsional :

Anggota Peneliti : ……………. OrangLama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

No Komponen Penilaian Bobot (B)

Skor(S)

Nilai(B x S)

1 Perumusan masalah: a. Ketajaman perumusan masalah b. Tujuan Penelitian

25

2 Peluang luaran penelitian: a.publikasi ilmiah dalam jurnal nasional yang

mempunyai ISSN atau; b.prosiding pada seminar nasional ber ISBN.

25

3 Metode penelitian Ketepatan dan kesesuaian metode yang digunakan

25

4 Tinjauan pustaka: a. Relevansi b. Kemutakhiran c. Penyusunan Daftar Pustaka

15

5 Kelayakan penelitian: a. Kesesuaian waktu b. Kesesuaian biaya c. Kesesuaian personalia

10

Total 100 -Keterangan: Skor : 1, 2, 4, 5 (1 = sangat kurang, 2 = kurang, 4 = baik, 5 = sangat baik);

Nilai = Bobot x SkorKomentar Penilai:

....................................................................................................................................................................

....................................................................................................................................................................

...................................................................................................................................................................

Semarang, ...............................Penilai,

Ttd(Nama: ....................................................)

31

Page 32: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

V. PANDUAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT(untuk Hibah Bersaing Tingkat Fakultas/Departemen)

5. 1. Pendahuluan

Hal yang ingin dicapai dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah kegiatan yang bersifat problem solving, komprehensif, bermakna, tuntas, dan berkelanjutan (sustainable) dengan sasaran yang tidak tunggal.

Sasaran program pengabdian adalah: 1) masyarakat yang produktif secara ekonomi (usaha mikro); 2) masyarakat yang belum produktif secara ekonomis, tetapi berhasrat kuat menjadi wirausahawan; dan 3) masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi (masyarakat biasa).

Contoh dari mitra masyarakat produktif secara ekonomi adalah kelompok perajin, nelayan dan petani. Untuk pemilihan mitra masyarakat yang belum produktif namun berhasrat kuat menjadi wirausahawan diupayakan sejenis atau satu sama lainnya saling berkaitan dengan mempertimbangkan bahan baku, spirit wirausaha, fasilitas, SDM, pasar dan lain-lain yang relevan. Sedangkan contoh untuk mitra masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi adalah kelompok karang taruna, kelompok ibu-ibu rumah tangga, kelompok anak-anak jalanan.

Jenis permasalahan yang wajib ditangani dalam program pengabdian, khususnya masyarakat produktif secara ekonomi atau calon wirausaha baru meliputi aspek produksi dan manajemen usaha. Untuk kegiatan yang tidak bermuara pada aspek ekonomi, wajib mengungkapkan rinci permasalahan dalam aspek utama yang diprioritaskan untuk diselesaikan.

5. 2. Tujuan

Tujuan program pengabdian adalah:

a. membentuk/mengembangkan sekelompok masyarakat yang mandiri secara ekonomi; b. membantu menciptakan ketentraman, dan kenyamanan dalam kehidupan bermasyarakat;

dan c. meningkatkan keterampilan berpikir, membaca dan menulis atau keterampilan lain yang

dibutuhkan.

5. 3. Syarat dan Ketentuan

Mitra Luaran Kriteria Dana 1. Mitra

masyarakat produktif secara ekonomi atau;

2. Mitra masyarakat

1. Teknologi/pengetahuan tepat guna yang diimplementasikan dalam masyarakat

2. Produk/sistem yang tersertifikat

a. Ketua pengabdian adalah dosen PNS aktif atau tidak sedang melaksanakan studi lanjut atau Post-Doctoral/ Program Academic Recharging (PAR) pada tahun 2017;

b. Tim terdiri dari 1 orang ketua

Rp 5 juta/ judul

32

Page 33: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Mitra Luaran Kriteria Dana yang belum produktif secara ekonomis, tetapi berhasrat kuat menjadi wirausahawan atau;

3. Mitra masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi.

3. Modul pelatihan 4. Artikel ilmiah yang

dipublikasikan 5. Desa/kawasan binaan 6. UMKM/industri

binaan 7. Mitra/CSR 8. Artikel dalam media

massa (Koran, majalah, dll)

9. HKI.

dan anggota maksimal 4 orang;c. Judul pengabdian yang

diusulkan belum pernah dibiayai dari sumber mana pun atau direncanakan untuk diajukan pada skema pengabdian yang lain pada tahun 2017.

d. Melibatkan minimal 1 (satu) mahasiswa.

5. 4. Format Proposal Pengabdian

Pengabdian di Tingkat Departemen:

Proses penilaian proposal diserahkan pada Departemen masing-masing. Masing-masing departemen dipersilahkan untuk menunjuk 2 (dua) penilai proposal dengan syarat penilai proposal masuk dalam daftar reviewer LPPM Undip tahun 2017. Penilai boleh lintas fakultas, selama masuk dalam daftar reviewer LPPM. Proposal yang telah dinilai dikumpulkan melalui sekretariat UPPM Fakultas Teknik paling lambat tanggal 17 April 2017. Kelengkapan dokumen yang harus dikumpulkan meliputi:

1. Kompilasi file proposal yang lolos didanai – format PDF (dalam 1 CD untuk tiap departemen)

2. Rekap nilai disertai fotokopi hasil penilaian proposal oleh penilai. Batas minimal skor proposal yang layak didanai adalah 300 dari masing-masing penilai (bukan skor rata-rata), sehingga proposal yang belum layak supaya diperbaiki hingga mencapai skor tersebut;

3. Berita acara penyerahan proposal pengabdian. (Catatan: Proses SK oleh masing-masing departemen)

Adapun dengan format proposal sebagai berikut:

a. Cover warna Hijau Mudab. Maksimum berjumlah 20 halaman (tidak termasuk halaman sampul, halaman

pengesahan, daftar isi, ringkasan dan lampiran)c. Huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1,5, kecuali ringkasan 1 spasid. Kertas A4e. Jilid Lakbanf. Jumlah hardcopy = 3 (tiga) eksemplarg. Jumlah softcopy dalam CD= 1 (satu) keping

33

Page 34: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

5. 5. Sistematika Penulisan Proposal

a. HALAMAN SAMPUL (Lampiran 1.1).

b. HALAMAN PENGESAHAN (Lampiran 1.2).

c. DAFTAR ISI

d. RINGKASAN (maksimum satu halaman) Kemukakan tujuan dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan dan ditulis dengan jarak satu spasi.

e. BAB 1. PENDAHULUAN Pada bab ini diuraikan analisis situasi yang mencakup hal-hal berikut. 1. Untuk Pengusaha Mikro/Jasa Layanan

Uraikan aspek produksi dan manajemen usaha mitra. Ungkapkan selengkap mungkin termasuk seluruh persoalan yang dihadapi

mitra

2. Untuk Masyarakat Calon Pengusaha Jelaskan potensi dan peluang usahanya. Uraian juga dikelompokkan menjadi aspek produksi dan manajemen usaha. Ungkapkan seluruh persoalan keberadaan sumberdaya saat ini.

3. Untuk Masyarakat Umum Jelaskan aspek sosial, budaya, religi, kesehatan, mutu layanan atau kehidupan

bermasyarakat. Ungkapkan seluruh persoalan yang dihadapi saat ini. Permasalahan khusus yang dihadapi oleh mitra.

4. Mengacu kepada butir Analisis Situasi, uraikan permasalahan mitra yang mencakup hal-hal berikut ini. Untuk Pengusaha Mikro/Jasa Layanan : penentuan permasalahan prioritas

mitra baik produksi maupun manajemen yang disepakati bersama Untuk kelompok calon wirausaha baru : penentuan permasalahan prioritas

mitra baik produksi maupun manajemen untuk berwirausaha yang disepakati bersama

Untuk Masyarakat Umum : nyatakan persoalan prioritas mitra dalam aspek sosial, budaya, religi, mutu layanan atau kehidupan bermasyarakat.

5. Tuliskan secara jelas justifikasi pengusul bersama mitra dalam menentukan persoalan prioritas yang disepakati untuk diselesaikan selama pelaksanaan program pengabdian.

6. Usahakan permasalahannya bersifat spesifik, konkret serta benar-benar merupakan permasalahan prioritas mitra.

34

Page 35: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

f. BAB 2. TARGET DAN LUARAN Tuliskan jenis luaran yang akan dihasilkan sesuai dengan rencana kegiatan. Luaran yang diharapkan meliputi jasa atau metode atau produk/ barang

g. BAB 3. METODE PELAKSANAAN Metode pelaksanaan kegiatan menjelaskan solusi yang ditawarkan untuk mengatasi permasalahan yang memuat hal-hal berikut ini. 1. Untuk Pengusaha Mikro, penentuan permasalahan prioritas mitra baik produksi

maupun manajemen yang disepakati bersama.

2. Untuk Kelompok Calon Wirausaha Baru, penentuan permasalahan prioritas mitra baik produksi maupun manajemen untuk berwirausaha yang disepakati bersama.

3. Untuk Masyarakat Umum, nyatakan persoalan prioritas mitra dalam aspek sosial, budaya, religi, mutu layanan atau kehidupan bermasyarakat.

4. Uraikan secara jelas justifikasi pengusul bersama mitra dalam menentukan persoalan prioritas yang disepakati untuk diselesaikan selama pelaksanaan program pengabdian. Permasalahan bersifat spesifik, konkrit serta benar-benar merupakan permasalahan prioritas mitra.

5. Uraikan metode pendekatan yang ditawarkan untuk menyelesaikan persoalan mitra program yang telah disepakati bersama dalam kurun waktu realisasi program pengabdian (untuk mitra usaha mikro atau calon wirausaha).

6. Uraikan metode pendekatan yang ditawarkan untuk menyelesaikan persoalan sosial, budaya, religi dan lain-lain yang telah disepakati bersama (untuk mitra masyarakat non produktif secara ekonomis),

7. Uraikan prosedur kerja untuk mendukung realisasi metode yang ditawarkan,

8. Tuliskan rencana kegiatan yang menunjukkan langkah-langkah solusi atas persoalan pada kedua aspek utama,

9. Uraikan bagaimana partisipasi mitra dalam pelaksanaan program,

10. Tuliskan jenis luaran yang akan dihasilkan sesuai dengan rencana kegiatan baik dalam aspek produksi maupun manajemen usaha (atau dua aspek utama), dan

11. Jika luaran berupa produk atau barang atau sertifikat dan sejenisnya, nyatakan juga spesifikasinya.

35

Page 36: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

h. BAB 4. BIAYA DAN JADWAL PENGABDIAN4.1 Anggaran Biaya Anggaran biaya yang diajukan disusun secara rinci dan dilampirkan dengan format seperti pada lampiran. Ringkasan anggaran biaya disusun sesuai dengan format tabel berikut:

No Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp)1 Belanja Honorarium di luar dosen peneliti

(Maks 30%)2 Belanja Barang, sebutkan

(Maks 30-40%) 3 Belanja Barang Non Operasional Lainnya, sebutkan

(Maks 15%) 4 Belanja Perjalanan/SPD, jelaskan kemana dan untuk

tujuan apa (15 -25%) Jumlah 5.000.000

4.2 Jadwal PengabdianJadwal pengabdian disusun untuk 6 bulan dalam bentuk bar chart untuk rencana pengabdian yang diajukan dan sesuai dengan format tabel berikut:

No Jenis KegiatanBulan ke-

1 2 3 4 5 61 Kegiatan 12 Kegiatan 2

n Kegiatan ke-n

i. DAFTAR PUSTAKA Daftar pustaka disusun berdasarkan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang dikutip dalam proposal pengabdian yang dicantumkan di dalam daftar pustaka.

j. LAMPIRAN-LAMPIRAN Lampiran A. Justifikasi Anggaran Pengabdian Lampiran B. Susunan organisasi tim dan pembagian tugas sesuai dengan format

tabel berikut:

NoNama / NIP/ NIDN/ NIM

Jurusan/ Prodi

Bidang Ilmu

Alokasi Waktu (jam/minggu)

Uraian Tugas

123

36

Page 37: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran C. Biodata ketua dan anggota-dosen dan mahasiswa yang telah ditandatangani.

Lampiran D. Surat pernyataan persetujuan mitra pengabdian (Lampiran 5.3).Lampiran 5.1 Format Halaman Sampul Proposal Pengabdian (Warna Hijau Muda)

*) Jenis Mitra : Mitra masyarakat produktif secara ekonomi atau; Mitra masyarakat yang belum produktif secara ekonomis, tetapi berhasrat kuat menjadi wirausahawan atau; Mitra masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi.

**) Luaran : Jasa atau Metode atau Produk/Barang

37

PROPOSAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKATHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENGABDIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ anggota mahasiswa dan NIM)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Jenis Mitra *) :Luaran **) :

Page 38: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 5.2. Format Halaman Pengesahan Proposal Pengabdian

38

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Judul Pengabdian : …………………………………………………………Nama Mitra Pengabdian : …………………………………………………………Ketua Tim :

a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………d. Departemen : Teknik …………………..e. Nomor HP : …………………………………………………………f. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Tim (1) :g. Jumlah Anggota : Dosen ….. Orangh. Nama Anggota 1 : …………………………………………………………i. Nama Anggota 2 : …………………………………………………………j. Nama Anggota (dst) : …………………………………………………………k. Mahasiswa terlibat : ………… Mahasiswal. Nama mhs : …………………………………………………………

Lokasi Mitra Pengabdian :m. Desa/Kecamatan : …………………………………………………………n. Kabupaten/Kota : …………………………………………………………o. Propinsi : …………………………………………………………

Luaran Pengabdian : …………………………………………………………Lama Pengabdian : 6 (enam) bulanBiaya Pengabdian : Rp Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Mengetahui,Ketua DepartemenTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, Maret 2017Ketua Tim,

(Nama Lengkap)NIP.

Page 39: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran 5.3. Format Surat Persejutuan Mitra Pengabdian

PERNYATAAN PERSETUJUANMITRA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

DANA HIBAH FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN 2017

Kami yang bertandatangan dibawah ini :a. Selaku Ketua Pengabdian Kepada Masyarakat

Nama :NIP :Departemen :

b. Selaku Penanggungjawab Mitra PengabdianNama :Departemen :

Menyatakan menyetujui untuk melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat secara bersama dengan rincian sebagai berikut:Judul Pengabdian :Nama Mitra Pengabdian :Alamat Lokasi Pengabdian :

Demikian pernyataan ini dibuat bersama untuk memenuhi bagian dari kelengkapan dokumen Pengabdian Kepada Masyarakat Dana Hibah Fakultas Teknik Universitas Diponegoro pada Tahun 2017.

Menyetujui,Penanggungjawab Mitra Pengabdian

Ttd + Stempel (jika ada)

(Nama)

Semarang,

Ketua Pengabdian,

Ttd

(Nama)NIP.

39

Page 40: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

DAFTAR LAMPIRAN UMUM

Lampiran I. Daftar Kode dan Rumpun Ilmu

KODE RUMPUN410 ILMU TEKNIK 420 TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN TATA RUANG 421 Teknik Sipil 422 Teknik Lingkungan 423 Rancang Kota 424 Perencanaan Wilayah dan Kota 425 Teknik Pengairan 426 Teknik Arsitektur 427 Teknologi Alat Berat 428 Transportasi 429 Bidang Teknik Sipil Lain Yang Belum Tercantum 430 ILMU KETEKNIKAN INDUSTRI 431 Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain) 432 Teknik Produksi (dan Atau Manufakturing) 433 Teknik Kimia 434 Teknik (Industri) Farmasi 435 Teknik Industri 436 Penerbangan/Aeronotika dan Astronotika 437 Teknik Pertekstilan (Tekstil) 438 Teknik Refrigerasi 439 Bioteknologi Dalam Industri 441 Teknik Nuklir (dan Atau Ilmu Nuklir Lain) 442 Teknik Fisika 443 Teknik Enerji 444 Penginderaan Jauh 445 Teknik Material (Ilmu Bahan) 446 Bidang Keteknikan Industri Lain Yang Belum Tercantum 450 TEKNIK ELEKTRO DAN INFORMATIKA 451 Teknik Elektro 452 Teknik Tenaga Elektrik 453 Teknik Telekomunikasi 454 Teknik Elektronika 455 Teknik Kendali (Atau Instrumentasi dan Kontrol) 456 Teknik Biomedika 457 Teknik Komputer

40

Page 41: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

KODE RUMPUN458 Teknik Informatika 459 Ilmu Komputer 461 Sistem Informasi 462 Teknologi Informasi 463 Teknik Perangkat Lunak 464 Teknik Mekatronika 465 Bidang Teknik Elektro dan Informatika Lain Yang Belum Tercantum 470 TEKNOLOGI KEBUMIAN 471 Teknik Panas Bumi 472 Teknik Geofisika 473 Teknik Pertambangan (Rekayasa Pertambangan) 474 Teknik Perminyakan (Perminyakan) 475 Teknik Geologi 476 Teknik Geodesi 477 Teknik Geomatika 478 Bidang Teknologi Kebumian Lain Yang Belum Tercantum 480 ILMU PERKAPALAN 481 Teknik Perkapalan 482 Teknik Permesinan Kapal 483 Teknik Sistem Perkapalan 484 Teknik Kelautan dan Ilmu Kelautan 485 Oceanograpi (Oceanologi) 486 Bidang Perkapalan Lain Yang Belum Tercantum

41

Page 42: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran II. Format Justifikasi Anggaran

RENCANA/ LAPORAN PENGGUNAAN DANA HIBAH PENELITIAN UNGGULAN/STRATEGIS/INOVATIF/DASAR/

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT* FAKULTAS TEKNIK UNDIP TAHUN ANGGARAN 2017

Ketua Peneliti/ Pengabdian : ……………..Golongan : III / IV *Departemen : ……………..Fakultas : ……………..Judul Penelitian/Pengabdian : ……………..Total Dana (100%) : Rp ……………

PPh Pasal 21 5%/ 15% * : Rp ……………Sisa 95%/ 85% * : Rp ……………

No Uraian Vol Satuan Biaya Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

a b c d e fI BELANJA HONORARIUM DILUAR DOSEN PENELITI/ TIM

PENGABDIAN (MAKS 30%)

II BELANJA BARANG (30-75%)Pembelian …………Fotocopy, konsumsi, dokumentasiDll ……….

III BELANJA BARANG NON OPERASIONAL LAINNYA (MAKS. 15%)Sewa alat lab, kendaraan, dllBiaya pengolahan data, uji lab, dllPublikasi, seminar, laporan, dll

IV BELANJA PERJALANAN/SPD (15-25%)SPD SurveiTranspor / SPPD FGDLain-lain

Jumlah (Rp)(*) Pilih salah satu

Semarang, ………..

Ketua Peneliti/Tim Pengabdian

(Nama Lengkap)NIP.

42

Page 43: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran III. Format Jadwal Kegiatan

No Jenis KegiatanBulan ke-

1 2 3 4 5 61 Kegiatan 12 Kegiatan 2

n Kegiatan ke-n

Lampiran IV. Format Susunan Organisasi Tim Pelaksana (Dosen dan Mahasiswa) dan Pembagian Tugas

No

Nama / NIP/ NIDN/ NIM

Departemen

Bidang Ilmu

Alokasi Waktu (jam/minggu)

Uraian Tugas

123

43

Page 44: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran V. Format Surat Pernyataan Ketua Peneliti Jenis Penelitian Unggulan/

Strategis/ Inovatif

SURAT PERNYATAAN KETUA PE NE LITI

Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : ………………………….. NIP/ NIDN : ………………………….. Pangkat / Golongan : ………………………….. Jabatan Fungsional : …………………………..

Dengan ini menyatakan bahwa proposal penelitian saya dengan judul: ......................................................................... .................................................................yang diusulkan dalam skema …..(tulis skema penelitian)…… untuk tahun anggaran 2017 bersifat original dan belum pernah dibiayai oleh lembaga / sumber dana lain.

Bilamana di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan mengembalikan seluruh biaya penelitian yang sudah diterima ke kas negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan sebenar-benarnya.

Semarang, Maret 2017Yang menyatakan,

Nama LengkapNIP/ NIDN

44

Materai Rp 6.000,-

Page 45: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran VI. Format Laporan Akhir Penelitian Unggulan/ Strategis/Inovatif/ / Dasara. Sampul Muka

*) Pilih salah satuWarna sampul sesuai dengan warna sampul proposal masing-masing skema. Unggulan = Merah; Strategis: Kuning;

Inovatif= Putih; Manajemen Pembelajaran= Biru; Dasar = Merah Muda/ Pink

45

LAPORAN AKHIR PENELITIAN UNGGULAN/ STRATEGIS/ INOVATIF/ DASAR *)

HIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIPTAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENELITIAN

Ketua dan Anggota Tim(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ Anggota Mahasiswa dan NIM)

JURUSAN/ PROGRAM STUDI TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Tema *) :Luaran **) :Kode/ Rumpun Ilmu ***) :

Page 46: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

b. Format Halaman Pengesahan Laporan

46

HALAMAN PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PENELITIAN UNGGULAN/ STRATEGIS/ INOVATIF/ DASAR*)

Judul Penelitian : …………………………………………………………Luaran Penelitian : …………………………………………………………Ketua Penelitian :

a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………d. Program Studi : Teknik …………………..e. Nomor HP : …………………………………………………………f. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (1) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Program Studi : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Penelitian (n) :a. Nama Lengkap : …………………………………………………………b. NIP/NIDN : …………………………………………………………c. Program Studi : Teknik …………………..d. Nomor HP : …………………………………………………………

Anggota Mahasiswa : 1. …………………. 2. ……………………..

Lama Penelitian : 6 (enam) bulanBiaya Penelitian : Rp Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Mengetahui, Ketua Jurusan/Program StudiTeknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, 2017

Ketua Peneliti,

(Nama Lengkap)NIP.

Menyetujui,Dekan Fakultas Teknik Undip

(Nama Lengkap)NIP.

Page 47: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

*) Pilih salah satuc. Sistematika Laporan Akhir

HALAMAN SAMPUL HALAMAN PENGESAHAN RINGKASAN PRAKATA DAFTAR ISI DAFTAR TABEL DAFTAR GAMBAR DAFTAR LAMPIRAN BAB 1. PENDAHULUAN BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA BAB 3. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN BAB 4. METODE PENELITIAN BAB 5. HASIL DAN PEMBAHASAN BAB 6. KESIMPULAN DAN SARAN DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN - Biodata Tim Peneliti (dosen dan mahasiswa - Capaian Luaran - Dokumentasi/ Foto Kegiatan penelitian

d. Kelengkapan Dokumen Laporan Akhir Lainnya

1. Laporan Keuangan2. CD berisi softcopy dokumen penelitian.

47

Page 48: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

Lampiran VII. Format Laporan Akhir Pengabdiane. Sampul Muka (Warna Hijau Muda)

*) Jenis Mitra : Mitra masyarakat produktif secara ekonomi atau; Mitra masyarakat yang belum produktif secara ekonomis, tetapi berhasrat kuat menjadi wirausahawan atau; Mitra masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi.

**) Luaran : Jasa atau Metode atau Produk/Barang

48

LAPORAN AKHIR PENGABDIAN KEPADA MASYARAKATHIBAH BERSAING DANA DIPA FAKULTAS TEKNIK UNDIP

TAHUN ANGGARAN 2017

JUDUL PENGABDIAN

TIM PENGUSUL(Nama ketua dan anggota tim, lengkap dengan gelar dan NIP/ NIDN

+ anggota mahasiswa dan NIM)

DEPARTEMEN TEKNIK ……………FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

TAHUN 2017

Jenis Mitra *) :Luaran **) :

Page 49: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

f. Format Halaman Pengesahan Laporan

49

HALAMAN PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Judul Pengabdian : …………………………………………………………Nama Mitra Pengabdian : …………………………………………………………Ketua Tim :

p. Nama Lengkap : …………………………………………………………q. NIP/NIDN : …………………………………………………………r. Jabatan Fungsional : …………………………………………………………s. Departemen : Teknik …………………..t. Nomor HP : …………………………………………………………u. Alamat email : …………………………………………………………

Anggota Tim (1) :v. Jumlah Anggota : Dosen ….. Orangw. Nama Anggota 1 : …………………………………………………………x. Nama Anggota 2 : …………………………………………………………y. Nama Anggota (dst) : …………………………………………………………z. Mahasiswa terlibat : ………… Mahasiswaaa. Nama mhs : …………………………………………………………

Lokasi Mitra Pengabdian :bb. Desa/Kecamatan : …………………………………………………………cc. Kabupaten/Kota : …………………………………………………………dd. Propinsi : …………………………………………………………

Luaran Pengabdian : …………………………………………………………Lama Pengabdian : 6 (enam) bulanBiaya Pengabdian : Sumber Dana : DIPA Fakultas Teknik Undip Tahun 2017

Mengetahui,Ketua Departemen Teknik ………………..

(Nama Lengkap)NIP.

Semarang, 2017Ketua Tim,

(Nama Lengkap)NIP.

Menyetujui,Dekan Fakultas Teknik Undip

(Nama Lengkap)NIP.

Page 50: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

g. Sistematika Laporan Akhir

HALAMAN SAMPUL HALAMAN PENGESAHAN RINGKASAN PRAKATA DAFTAR ISI DAFTAR TABEL DAFTAR GAMBAR DAFTAR LAMPIRAN BAB 1. PENDAHULUAN BAB 2. TARGET DAN LUARAN BAB 3. METODE PELAKSANAANBAB 4. HASIL DAN PEMBAHASANBAB 5. KESIMPULAN DAN SARANDAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN - Biodata Tim Pengabdian (dosen dan mahasiswa)- Materi Paparan yang disampaikan dalam pelaksanaan pengabdian- Absensi Peserta Kegiatan Pengabdian- Fotocopy Surat Pernyataan Persetujuan Mitra Pengabdian- Dokumentasi/ Foto Kegiatan pengabdian

h. Kelengkapan Dokumen Laporan Akhir Lainnya

3. Laporan keuangan4. CD berisi softcopy dokumen pengabdian

50

Page 51: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

51

Page 52: uppm.ft.undip.ac.iduppm.ft.undip.ac.id/wp-content/uploads/PEDOMAN... · Web viewmenjadi sarana latihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal nasional yang

52