Tugas TBB

9
Briket Briket adalah sebuah blok bahan yang dapat dibakar yang digunakan sebagai bahan bakar untuk memulai dan mempertahankan nyala api. Briket yang paling umum digunakan adalah briket batu bara, briket arang, briket gambut, dan briket biomassa. Antara tahun 2008-2012, briket menjadi salah satu agenda riset energi Institut Pertanian Bogor (IPB). Bahan baku briket diketahui dekat dengan masyarakat pertanian karena biomassa limbah hasil pertanian dapat dijadikan briket. Penggunaan briket, terutama briket yang dihasilkan dari biomassa, dapat menggantikan penggunaan bahan bakar fosil. 1. Bahan penyusun briket Bahan penyusun beriket dapat mencakup: a. Bahan bakar utama: Arang kayu Batu bara Biomassa Gambut b. Bahan pendukung: Batu kapur (pewarna) Pati (pengikat) Boraks (bahan pelepas, release agent) Natrium nitrat (akselerator)

description

Tugas

Transcript of Tugas TBB

Page 1: Tugas TBB

Briket

Briket adalah sebuah blok bahan yang dapat dibakar yang digunakan sebagai bahan

bakar untuk memulai dan mempertahankan nyala api. Briket yang paling umum digunakan

adalah briket batu bara, briket arang, briket gambut, dan briket biomassa. Antara tahun 2008-

2012, briket menjadi salah satu agenda riset energi Institut Pertanian Bogor (IPB). Bahan baku

briket diketahui dekat dengan masyarakat pertanian karena biomassa limbah hasil pertanian

dapat dijadikan briket. Penggunaan briket, terutama briket yang dihasilkan dari biomassa, dapat

menggantikan penggunaan bahan bakar fosil.

1. Bahan penyusun briket

Bahan penyusun beriket dapat mencakup:

a. Bahan bakar utama:

Arang kayu

Batu bara

Biomassa

Gambut

b. Bahan pendukung:

Batu kapur (pewarna)

Pati (pengikat)

Boraks (bahan pelepas, release agent)

Natrium nitrat (akselerator)

Malam (wax, sebagai pengikat, akselerator, dan penyala (igniter))

Briket dibuat dengan menekan dan mengeringkan campuran bahan menjadi blok yang

keras. Metode ini umum digunakan untuk batu bara yang memiliki nilai kalori rendah atau

serpihan batu bara agar memiliki tambahan nilai jual dan manfaat. Briket digunakan di industri

dan rumah tangga.

Bahan yang digunakan untuk pembuatan briket sebaiknya yang memiliki kadar air rendah

untuk mencapair nilai kalor yang tinggi. Keberadaan bahan volatil juga mempengaruhi seberapa

Page 2: Tugas TBB

cepat laju pembakaran briket; bahan yang memiliki bahan volatil tinggi akan lebih cepat habis

terbakar.

2. Pemanfaatan briket

Pemanfaatan bahan bakar padat seperti briket batu bara umumnya tidak

disarankan untuk digunakan di rumah tangga karena asapnya yang pekat. Diperlukan tungku

khusus yang mengatasi masalah tersebut.

Briket memiliki harga yang murah dibandingkan bahan bakar jenis lainnya sehingga

penggunaannya dalam dunia industri dapat memberikan penghematan biaya. Di daerah Ketahun,

Bengkulu Utara, briket telah digunakan sebagai pengganti kayu bakar yang harganya semakin

naik. Penggunaan briket diketahui memberikan manfaat dari sisi pengeluaran usaha.

3. Macam – Macam Briket

Blok briket gambut

 

Briket batu bara

  

Briket jerami

Page 3: Tugas TBB

 

Briket biomassa dari jerami hijau

 

Yeontan, briket batu bara Jepang

 

Mametan (豆炭), briket batu bara Jepang

 

Ogatan (オガ炭), briket arang Jepang yang terbuat dari serbuk gergaji

 

Page 4: Tugas TBB

Briket bubuk kopi dari Jepang

4. Briket Arang

Selama ini limbah serbuk kayu banyak menimbulkan masalah dalam penanganannya

yang selama ini dibiarkan membusuk, ditumpuk dan dibakar yang kesemuanya berdampak

negatif terhadap lingkungan sehingga penanggulangannya perlu dipikirkan.

Salah satu jalan yang dapat ditempuh adalah memanfaatkannya menjadi produk yang

bernilai tambah dengan teknologi aplikatif dan kerakyatan sehingga hasilnya mudah

disosialisasikan kepada masyarakat.

Pengolahan waste to product merupakan pengolahan limbah menjadi bahan baku atau produk

baru yang bernilai ekonomis. Dalam pengelolaannya, waste to product harus menerapkan

prinsip-prinsip:

Reduce; Reduce artinya mengurangi. Dalam hal ini, diharapkan kita dapat mengurangi

penggunaan material kayu yang dapat menambah jumlah limbah serbuk kayu, serta dapat

mengurangi dan mencegah kerusakan hutan akibat penebangan hutan secara liar tanpa

memperhatikan kondisi lingkungan.

Page 5: Tugas TBB

Reuse; Reuse artinya pemakaian kembali. Dalam pengolahan limbah serbuk gergaji ini,

maksudnya adalah menggunakan kembali serbuk gergaji menjadi bahan baku

untukmembuat briket arang yang bernilai ekonomis.

Recycle; Recycle artinya mendaur ulang. Dalam pengolahan limbah serbuk gergaji ini,

maksudnya adalah mendaur ulang serbuk gergaji menjadi produk baru, yaitu briketarang.

Dapat mengurangi biaya; Seperti telah diketahui, saat ini sedang terjadi krisis energi

bahan bakar. Saat ini minyak tanah telah langka, dan harga gas LPG melonjak. Banyak

rakyat kecil yang merasa terbebani dengan adanya kenaikan harga gas LPG tersebut.

Dengan adanya briket arang, diharapkan hal tersebut dapat teratasi dan mampu menolong

rakyat kecil. Pengolahan limbah serbuk kayu menjadi briket arang sangat mudah dan

biaya produksinya pun sedikit, karena bahan bakunya berasal dari limbah yang dengan

mudah dapat kita peroleh dimana-mana. Selain itu pengolahan limbah ini juga dapat

meningkatkan pendapatan masyarakat bila pembuatan briket arang ini dikelola dengan

baik untuk selanjutnya briket arang dijual. Bahan pembuatan briket arang mudah

didapatkan disekitar kita berupa serbuk kayu gergajian.

Mampu menghemat energi; Pengolahan limbah serbuk gergaji menjadi briket arang

terbukti mampu menghemat penggunaan energi. Pada tahun 1990 berdiri pabrik briket

arang tanpa perekat di Jawa Barat dan Jawa Timur yang menggunakan serbuk gergajian

kayu sebagai bahan baku utamanya. Kualitas briket arang yang dihasilkan mempunyai

nilai kalor kurang dari 7000 kal/g yaitu sebesar 6341 kal/g dan kadar karbon terikatnya

sebesar 74,35 %. Namun demikian studi yang dilaksanakan di Jawa Barat menunjukkan

bahwa pabrik briket arang dengan kapasitas sebanyak 260 kg briket arang/hari dapat

menguntungkan. Di pasar swalayan sekarang dapat dibeli briket arang dari kayu dengan

dengan harga jual Rp 12.000/2,5 kg. Apabila briket arang dari serbuk gergajian ini dapat

digunakan sebagai sumber energi alternatif baik sebagai pengganti minyak tanah maupun

kayu bakar maka akan dapat terselamatkan CO2 sebanyak 3,5 juta ton untuk Indonesia,

sedangkan untuk dunia karena kebutuhan kayu bakar dan arang untuk tahun 2000

diperkirakan sebanyak 1,70 x 109 m3 (Moreira (1997) maka jumlah CO2 yang dapat

dicegah pelepasannya sebanyak 6,07 x 109 ton CO2/th.

Eco-efisiensi; Eco-efisiensi disini maksudnya pengolahan limbah serbuk gergaji

diharapkan dapat berimbas positif terhadap lingkungan. Dengan penggunaan briket arang

Page 6: Tugas TBB

sebagai bahan bakar maka kita dapat menghemat penggunaan kayu sebagai hasil utama

dari hutan. Selain itu memanfaatkan serbuk gergaji sebagai bahan pembuatan briket arang

maka akan meningkatkan pemanfaatan limbah hasil hutan sekaligus mengurangi

pencemaran udara, karena selama ini serbuk gergaji kayu yang ada hanya dibakar begitu

saja.

Sebagai informasi tambahan, berikut merupakan cara pembuatan briket arang dari limbah

serbuk gergaji.

1) Peralatan :

    Ayakan ukuran lolos 50 mesh dan 70 mesh

    Cetakan briket

    Oven.

2) Bahan :

    Serbuk gergaji

    Tempurang kelapa

    Lem kanji

3) Tahapan pembuatan :

Pengarangan. Serbuk gergaji dan tempurung kelapa dibuat arang dengan pengarangan

manual (dibakar).

Pengayakan. Pengayakan maksud untuk menghasilkan arang serbuk gergajian

dantempurung kelapa yang lembut dan halus. Arang serbuk gergaji diayak dengan

saringan ukuran kelolosan 50 mesh dan arang tempurung kelapa dengan ukuran 70 mesh.

Pencampuran media. Arang serbuk gergaji dan tempurung kelapa yang telah disaring

selanjutnya dicampur dengan perbandingan arang serbuk gergaji 90 % dan arang

tempurung kelapa 10 %. Pada saat pencampuran ditambah dengan lem kanji sebanyak 2,5

% dari seluruh campuran arang serbuk gergaji dan tempurung kelapa.

Pencetakan Briket Arang. Setelah bahan-bahan tersebut dicampur secara merata,

selanjutnya dimasukkan ke dalam cetakan briket dan dikempa.