Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

9
TUGAS 1 Apakah bentuk badan hukum dari perusahaan yang digambarkan di modul? Badan hukum dari perusahaan yang digambarkan di modul adalah Persekutuan Komanditer ( commanditaire vennootschap atau CV ) dimana Ny. Ashanti dan Anang adalah sebagai sekutu komplementer dimana dalam sekutu komplementer berhak untuk membuat keputusan untuk keseluruhan sekutu serta bertanggung jawab terhadap pihak ketiga sampai melibatkan harta pribadi, sedangkan selaku sekutu komanditer adalah Raul danYanti dimana sekutu pasif ini tidak boleh bertindak atas nama bersama semua sekutu dan tidak bertanggung jawab kepada pihak ketiga juga harta pribadinya terpisah dari harta CV. Apakah sudah terdapat sistem informasi di CV. Suju Lapan Sembilan? Sudah, sistem informasi yang terdapat CV. Suju Lapan Sembilan sudah berbentuk sistem informasi akuntansi. Anang, putra dari Ny. Ashanti telah membangun sistem tersebut namun belum sempat dikembangkan karena telah bekerja di perusahaan ternama. Sehingga saat ini semua operasional perusahaan menjadi tanggung jawab Ny. Ashanti. Secara umum apa hasil survey awal tim analis atas sistem informasi yang terdapat di CV. Suju Lapan Sembilan?

description

tugas

Transcript of Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

Page 1: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

TUGAS 1

Apakah bentuk badan hukum dari perusahaan yang digambarkan di modul?

Badan hukum dari perusahaan yang digambarkan di modul adalah

Persekutuan Komanditer (commanditaire vennootschap atau CV) dimana Ny. Ashanti

dan Anang adalah sebagai sekutu komplementer dimana dalam sekutu komplementer

berhak untuk membuat keputusan untuk keseluruhan sekutu serta bertanggung jawab

terhadap pihak ketiga sampai melibatkan harta pribadi, sedangkan selaku sekutu

komanditer adalah Raul danYanti dimana sekutu pasif ini tidak boleh bertindak atas

nama bersama semua sekutu dan tidak bertanggung jawab kepada pihak ketiga juga

harta pribadinya terpisah dari harta CV.

Apakah sudah terdapat sistem informasi di CV. Suju Lapan Sembilan?

Sudah, sistem informasi yang terdapat CV. Suju Lapan Sembilan sudah

berbentuk sistem informasi akuntansi. Anang, putra dari Ny. Ashanti telah

membangun sistem tersebut namun belum sempat dikembangkan karena telah bekerja

di perusahaan ternama. Sehingga saat ini semua operasional perusahaan menjadi

tanggung jawab Ny. Ashanti.

Secara umum apa hasil survey awal tim analis atas sistem informasi yang

terdapat di CV. Suju Lapan Sembilan?

Adapun hal-hal yang didapat dari survey lapangan selama 1 minggu adalah

data terkait dengan :

1. Perusahaan belum memiliki Standart Operating Procedure yang tertulis.

2. Kebijakan umum terkait dengan operasional perusahaan (belum tertulis dan

didapatkan dari wawancara).

3. Struktur organisasi dan deskripsi kerja (berasal dari wawancara karena belum

memiliki Standart Operating Procedur yang tertulis)

4. Prosedur penjualan, pembelian dan penggajian beserta dengan kebijakan

manajemen (berasal dari wawancara karena belum memiliki Standart

Operating Procedure yang tertulis).

5. Daftar nama karyawan, nama pemasok dan pelanggan.

6. Dokumen-dokumen yang ada dan format laporan manajerial yang telah dibuat

oleh manajemen.

Page 2: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

7. Kode Akun dan Laporan Keuangan

Sebagai apakah posisi anda di dalam pengerjaan proyek perancangan sistem

ini?

Posisi saya sebagai analis junior dari Kantor konsultan IWAY, dimana tugas

saya adalah membantu Mr. Lemos sebagai analis senior dan ketua proyek untuk

melakukan analisa dan perancangan sistem informasi berbasis manual.

Apakah keinginan dari pemilik atas sistem informasi yang akan dibangun oleh

Kantor Konsultan Sistem IWAY?

1. Ny. Ashanti menginginkan sistem yang fleksibel, selama ini Ny. Ashanti

merasa seluruh kegiatan masih terpusat padanya.

2. Ny. Ashanti menginginkan pembayaran pajak tidak lagi menggunakan norma

dan anda diminta untuk menyesuaikan jurnal dengan ketentuan peraturan

perpajakan.

3. Ny. Ashanti menginginkan analisa atas laporan manajerial yang baik untuk

membantu membuat keputusan bisnis.

4. Ny. Ashanti menginginkan jika sistem manual dapat diimplementasikan maka

langkah berikutnya adalah sistem informasi yang sudah terkomputerisasi.

5. Ny. Ashanti menginginkan sistem yang terkomputerisasi menggunakan jurnal

yang otomatis untuk siklus penerimaan kas dan pengeluaran kas sehingga

akuntansi tidak perlu banyak terlibat atas proses jurnal khusus ini.

TUGAS 2

Departemen/unit kerja apa saja yang terdapat pada CV. Suju Lapan Sembilan?

Page 3: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

Dari modul dapat kita ketahui bahwa sebenarnya perusahaan ini belum

memiliki struktur organisasi yang jelas, namun dari hasil wawancara yang terdapat di

modul kita mendapat informasi bahwa General Manajer CV. Suju Lapan Sembilan,

dibantu oleh kesekretarian dan personalia, membawahi dua Departemen / Unit Kerja

yaitu :

Departemen Operasional yang dipimpin oleh manajer operasional, dengan 3

divisi:

1. Penjualan

2. Logistik dan Pengiriman

3. Pramuniaga dan Marketing

Departemen Keuangan dipimpin oleh manajer keuangan, dengan hanya satu

divisi yakni divisi Keuangan dan Akuntansi

Siapa saja yang memiliki hubungan keluarga pada struktur organisasi di atas?

Suleman (bagian keuangan dan akuntansi) adalah sepupu dari Agnezmo

(kesekretarian dan personalia).

Lady dan Katty (dibagian penjualan) adalah keponakan dari Sity (pembantu

dibagian keuangan dan akuntansi)

Perryh (dibagian penjualan) adalah keponakan dari Ny Ashanti (general

manajer).

Siapa yang menduduki posisi Keuangan dan Akuntansi?

Suleman dan dibantu oleh Sity.

Siapa yang menduduki posisi Kesekretariatan dan Personalia?

Orang kepercayaan Ny. Ashanti , Agnesmo

Apakah keinginan kedepan pemilik CV. Suju Lapan Sembilan?

1. Ny. Ashanti berencana mengganti badan hukumnya dari CV menjadi PT 2 tahun

mendatang.

2. Ny. Ashanti berencana untuk membuka kantor cabang di Surakarta (untuk

pemasaran ke daerah Yogyakarta dan Semarang) dan Denpasar (Untuk

pemasaran ke wilayah Bali dan Lombok).

Hal-hal yang sudah memenuhi persyaratan SPI?

Page 4: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

Hanya ada satu hal yang menurut saya memenuhi persyaratan SPI yakni

adanya unit kerja yang tidak berhubungan khusus dengan bagian lain dalam

perusahaan, unit kerja yang saya maksud adalah bagian Logistik dan Pengiriman.

Kelemahan struktur organisasi CV. Suju Lapan Sembilan Kelemahan Struktur

Organisasi CV. Suju Lapan Sembilan

Terdapat struktur organisasi terpusat, dan juga ada rangkap jabatan.

Struktur organisasi tidak dibuat dengan jelas sehingga efektifitas dan efisiensi

kinerja perusahaan lemah.

Bagian akuntansi dan keuangan tidak terpisah sehingga kontrol internalnya

lemah.

Dalam struktur organisasi ada pesonil-personil yang memiliki hubungan

keluarga dan hubungan istimewa sehingga rawan terjadi fraud.

Kelemahan Deskripsi Kerja CV. Suju Lapan Sembilan

Tidak ada job deskripssi yang jelas.

Pemisahan tanggung jawab kurang tegas.

Beberapa fungsi berbeda dijadikan satu bagian unit kerja

Apakah menurut anda, struktur organisasi dan deskripsi kerja tersebut perlu

disempurnakan?

Ya / Tidak

Usulan deskripsi kerja CV. Suju Lapan Sembilan

General Manajer

a. Memberikan keputusan dan kebijakan yang berguna untuk kepentingan

keseluruhan perusahaan.

b. Bertanggung Jawab penuh terhadap keputusan beserta resiko yang akan dihadapi.

Kesekretariatan dan Personalia

a. Memastikan perdokumenan perusahaan telah rapi dan utuh.

b. Mengatur jadwal pertemuan General manajer.

Manajer Keuangan

Page 5: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

a. Mengatur urusan perusahaan yang melibatkan hal-hal keuangan.

b. Bertanggung jawab atas kinerja departemen keuangan.

c. Mengevaluasi dan memperbaiki kinerja departemen keuangan.

d. Melakukan pengembangan strategi pengelolaan keuangan.

Kasir

a. Menerima Pembayaran dari Pelanggan

b. Mengelola Kas kecil.

Bendahara

a. Mengatur aliran kas masuk dan kas keluar termasuk kas kecil.

Akuntansi

a. Melakukan pencatatan seluruh transaksi perusahaan.

b. Menyiapkan Laporan Keuangan yang dibutuhkan internal maupun eksternal

perusahaan.

Manajer Pemasaran

a. Mengatur strategi pemasaran secara berkala

b. Mengevaluasi kinerja departemen pemasaran.

c. Melakukan pengembangan strategi.

d. Bertanggungjawab atas target penjualan perusahaan.

Periklanan

Melakukan Promosi untuk memperkenalkan produk perusahaan juga menarik minat

pelanggan.

Administrator

a. Melayani permintaan pesanan dan kebutuhan pelanggan.

Operator

a. Merespon permintaan pelanggan..

Manajer Operasional

a. Memastikan dan mengelola departemen operasional.

b. Melakukan kontrol internal operasional.

c. Melakukan evaluasi secara berkala.

d. Melakukan pengembangan strategi operasional perusahaan

e. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi sumber daya perusahaan.

f. Bertanggung jawab atas segala sesuatu berkaitan dengan departemen

operasional.

Logistik

Page 6: Tugas Praksi CV. Suju Lapan Sembilan

a. Mengelola persediaan produk perusahaan, apakah perlu ditambah atau tidak.

b. Menjalin hubungan baik dengan pemasok.

c. Mengontrol kualitas produk masuk dan keluar.

d. Bertanggung jawab atas persediaan perusahaan.

Pengiriman

Melakukan pengiriman pesanan pelanggan dengan bersinergi dengan departemen

pemasaran dan operator perusahaan.

Pramuniaga

Melayani konsumen secara langsung.

Usulan Struktur Organisasi saat ini.

Usulan Struktur Organisasi dua tahun kedepan.