tuberkulosis

download tuberkulosis

of 70

description

BAB I TINJAUAN PUSTAKA 1.1 Latar Belakang Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit yang sudah sangat lama dikenal oleh manusia. Pada peninggalan Mesir kuno, ditemukan relief yang menggambarkan orang dengan gibbus. Kuman Mycobacterium tuberculosis penyebab TB telah ditemukan Robert Koch pada tahun 18821. Diagnosis pasti tuberkulosis pada anak sulit karena, penemuan Mycobacterium tuberculosis pada anak tidak mudah. Cara lain untuk pemeriksaan bakteriologis / serologis masih memerlukan penelitian lebih

Transcript of tuberkulosis

BAB I TINJAUAN PUSTAKA 1.1 Latar Belakang Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit yang sudah sangat lama dikenal oleh manusia. Pada peninggalan Mesir kuno, ditemukan relief yang menggambarkan orang dengan gibbus. Kuman Mycobacterium tuberculosis penyebab TB telah ditemukan Robert Koch pada tahun 18821. Diagnosis pasti tuberkulosis pada anak sulit karena, penemuan Mycobacterium tuberculosis pada anak tidak mudah. Cara lain untuk pemeriksaan bakteriologis / serologis masih memerlukan penelitian lebih lanjut untuk dapat dipakai secara praktis-klinis. Diagnosis TBC anak sebagian besar atas dasar gambaran klinis, radiologis dan tes tuberkulin2. Karena sulitnya mendiagnosis TB pada anak, sering terjadi overdiagnosis yang diikuti dengan over treatment. Di lain pihak, ditemukan juga underdiagnosis dan undertreatment. Hal tersebut terjadi karena sumber penyebaran TB pada umumnya adalah orang dewasa dengan sputum basil tahan asam positif, sehingga penanggulangan TB ditekankan pada pengobatan TB dewasa. Akibatnya, penanganan TB pada anak kurang diperhatikan1.

1

WHO memperkirakan sepertiga penduduk dunia telah terinfeksi kuman tuberkulosis, tiap tahun ada 8 9 juta kasus baru dengan tiga juta kematian pertahun. Di Negara berkembang 1,3 juta anak mengidap tuberkulosis dengan 450.000 kematian tiap tahun. Secara kasar diperkirakan setiap 100.000 penduduk Indonesia terdapat 130 penderita TBC paru dengan BTA positif2. Banyaknya jumlah anaka yang terinfeksi TB menyebabkan tingginya biaya pengobatan yang diperlukan. Oleh karena itu , pencegahan infeksi TB merupakan salah satu upaya penting yang harus dilakukan. Pencegahan ini dilakukan dengan pengendalian berbagai faktor resiko infeksi TB1. 1.2 Definisi Tuberkulosis adalah penyakit menular yang disebabkan oleh kuman mycobacterium tuberculosis. 1.3 Epidemiologi Laporan mengenai TB anak jarang didapatkan. Diperkirakan jumlah kasus TB anak per tahun adalah 5% sampai 6% dari total kasus TB. Berdasarkan laporan tahun 1985, dari 1261 kasus TB anak usia