Tu Prim Spin

1
Berdasarkan teori, tulang merupakan tempat tersering metastasis setelah paru dan hepar. Tumor primer yang kebanyakan menyebabkan metastasis tulang adalah karsinoma prostat, payudara, ginjal, paru dan tiroid; dimana karsinoma prostat dan paru merupakan karsinoma primer tersering pada pria, sedangkan karsinoma mammae merupakan karsinoma primer tersering pada wanita. Metastasis dapat terjadi pada setiap tulang di tubuh, tetapi tulang belakang merupakan tempat tersering metastasis tulang. Analisis CT-scan menunjukkan bahwa korpus vertebra terlibat sebelum pedikel terlibat, meskipun destruksi pedikel merupakan temuan tersering pada radiografi polos. Destruksi pedikel terjadi hanya dalam kombinasi dengan keterlibatan korpus vertebra. Perkembangan metastasis pada elemen posterior (arcus vertebra, pedikel) dinyatakan sebesar 15% dari total metastasis tulang belakang. Selain itu, penelitian-penelitian menunjukkan vertebra torakal merupakan regio yang lebih sering terlibat dalam metastasis. Karsinoma paru dan payudara lebih sering metastasis ke vertebra torakal, sedangkan karsinoma prostat biasanya bermetastasis ke vertebra lumbosakral. 8,9

description

ttg tum prim spin

Transcript of Tu Prim Spin

Berdasarkan teori, tulang merupakan tempat tersering metastasis setelah paru dan hepar. Tumor primer yang kebanyakan menyebabkan metastasis tulang adalah karsinoma prostat, payudara, ginjal, paru dan tiroid; dimana karsinoma prostat dan paru merupakan karsinoma primer tersering pada pria, sedangkan karsinoma mammae merupakan karsinoma primer tersering pada wanita. Metastasis dapat terjadi pada setiap tulang di tubuh, tetapi tulang belakang merupakan tempat tersering metastasis tulang. Analisis CT-scan menunjukkan bahwa korpus vertebra terlibat sebelum pedikel terlibat, meskipun destruksi pedikel merupakan temuan tersering pada radiografi polos. Destruksi pedikel terjadi hanya dalam kombinasi dengan keterlibatan korpus vertebra. Perkembangan metastasis pada elemen posterior (arcus vertebra, pedikel) dinyatakan sebesar 15% dari total metastasis tulang belakang. Selain itu, penelitian-penelitian menunjukkan vertebra torakal merupakan regio yang lebih sering terlibat dalam metastasis. Karsinoma paru dan payudara lebih sering metastasis ke vertebra torakal, sedangkan karsinoma prostat biasanya bermetastasis ke vertebra lumbosakral.8,9