Trebuchet_Jessica Valentina_42408157

1

Click here to load reader

description

Tugas layout typeface - Indesign -------- Sans Serif - Trebuchet

Transcript of Trebuchet_Jessica Valentina_42408157

Page 1: Trebuchet_Jessica Valentina_42408157

Trebuchet typeface pada dasarnya dibuat untuk diaplikasikan di layar. Dirancang pada tahun 1966, Trebuchet memiliki karakteristik yang jelas dan kuat. Menggunakan unsur geometris dan humanis dari tipe huruf san serif, Trebuchet memberikan suatu kepribadian dan energi tertentu pada setiap katanya. Bentuk huruf dari Trebuchet didasarkan pada desain tipe huruf sans serif sekitar tahun 1920-1930, yaitu dengan ciri-ciri x-height yang besar dan garis yang bersih untuk menunjukkan tingkat keterbacaan yang tinggi, bahkan pada ukuran yang kecil.

Penciptanya, Vincent Connare, telah bertahun-tahun berkutat dalam menampilkan typeface di berbagai jenis layar, mulai dari perangkat genggam kecil sampai pada televisi layar lebar. Meskipun banyak dari kehidupan kerjanya telah dihabiskan untuk membuat karya desain typeface yang dapat diaplikasikan pada teknologi baru, ia sudah terkenal oleh typeface Comic Sans buatannya, yang telah menerima respon hangat dari masyarakat di seluruh dunia. Dengan Trebuchet, Connare telah berhasil menciptakan wajah baru dan menambah pujian-pujian atas dirinya hari demi hari.

Salah satu tujuan Connare saat merancang Trebuchet adalah untuk menanamkan kepribadian ke dalam typeface, bahkan pada ukuran kecil, sementara tetap mempertahankan kejelasan dan tingkat keterbacaannya. Ia ingin menciptakan sebuah jenis huruf yang mempunyai perbedaan yang signifikan dari MS Sans dan Verdana. Connare telah memenuhi keinginannya dengan berangkat dari model klasik seperti huruf g dan huruf M yang unik, namun mengingatkan kita pada beberapa alternatif desain Paul Renner untuk Futura. Trebuchet sangat cocok digunakan untuk teks panjang, User Interface skenario dan desain spreadsheet, mengingat bentuk hurufnya yang sempit. Trebuchet bekerja cemerlang di layar dan dengan cepat menjadi pilihan klasik untuk desain halaman Web.

a b c d e f h i j k l m n o p q r s t u v w x y z A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z $ & 1 2 3 4 5 6 7 8 9 0 ( . , “ ” ; : ! ? )

g Trebuchet

Sumber PustakaData : http://www.microsoft.com/Gambar : http://qiezzy.wordpress.com/

Oleh: Jessica Valentina / 42408157 Kelas B