Tindak Lanjut Kerjasama UB dan BCA - Prasetya Online · Beasiswa Bakti BCA diberikan ... Menyusun...

2
Tindak Lanjut Kerjasama UB dan BCA Dikirim oleh humas3 pada 19 Februari 2013 | Komentar : 0 | Dilihat : 8529 Penyerahan Beasiswa Bakti BCA kepada sepuluh mahasiswa UB Senin (18/2), Universitas Brawijaya (UB) dan PT. Bank Central Asia, Tbk (BCA) mengadakan pertemuan di ruang jamuan lantai enam gedung rektorat. Pertemuan ini dalam rangka peluncuran Kartu Tanda Mahasiswa Elektronik (E-KTM) untuk mahasiswa Program Vokasi dan penyerahan beasiswa Bakti BCA. Beasiswa Bakti BCA diberikan kepada sepuluh mahasiswa program sarjana dari berbagai fakultas di UB. Kepala Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Informasi UB Raden Arief Setiawan, ST., MT., menjelaskan fungsi kartu elektronik tersebut. "Selain untuk absensi juga dapat digunakan untuk akses masuk perpustakaan serta peminjaman buku," jelasnya. "Saat ini sedang dikembangkan fungsi kartu elektronik untuk akses gerbang utama atau parkir dan akses pintu masuk ruangan," tambahnya. penyerahan SK Rektor Penunjukan Dosen Luar Biasa UB kepada Komisaris BCA Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan SK Rektor Penunjukan Dosen Luar Biasa UB kepada Komisaris BCA Dr. Cyrillus Harinowo, SE., Ak., MA. SK diserahkan langsung oleh Rektor UB Prof. Dr. Ir. Yogi Sugito. Rektor UB mengatakan, sejak UB bekerjasama dengan BCA, banyak yang sudah dilakukan BCA untuk UB. Sebelumnya telah diresmikan Gedung Pusat Pelatihan Perbankan agar peserta didik Program Pendidikan Vokasi UB bisa menjadi lulusan yang siap pakai di industri finansial, khususnya di bidang perbankan. "Saya harap kerja sama antara UB dan BCA bisa lebih ditingkatkan lagi untuk masa-masa yang akan datang," pungkas rektor. Berikut nama sepuluh mahasiswa penerima beasiswa Bakti BCA. Puspita Jayanti (FH), Bagus Suryo Nugroho (FEB), Retta Eriska (FIA), Wiendra Mufidah Ulfah (FP), Rizky Amelia Putri (Fapet), Yolla Adellia (FT), Koko Andi Irawan (FK), Ristyana Kusuma (FPIK), Muhammad Hasby (FMIPA), dan Novi Vensia (FTP). [irene]

Transcript of Tindak Lanjut Kerjasama UB dan BCA - Prasetya Online · Beasiswa Bakti BCA diberikan ... Menyusun...

Tindak Lanjut Kerjasama UB dan BCA

Dikirim oleh humas3 pada 19 Februari 2013 | Komentar : 0 | Dilihat : 8529

Penyerahan Beasiswa Bakti BCA kepada sepuluh

mahasiswa UB

Senin (18/2), Universitas Brawijaya (UB) dan PT. Bank Central Asia, Tbk (BCA) mengadakan pertemuan di ruang jamuan lantai enam gedung rektorat. Pertemuan ini dalam rangka peluncuran Kartu Tanda Mahasiswa Elektronik (E-KTM) untuk mahasiswa Program Vokasi dan penyerahan beasiswa Bakti BCA. Beasiswa Bakti BCA diberikan kepada sepuluh mahasiswa program sarjana dari berbagai fakultas di UB.

Kepala Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Informasi UB Raden Arief Setiawan, ST., MT., menjelaskan fungsi kartu elektronik tersebut. "Selain untuk absensi juga dapat digunakan untuk akses masuk perpustakaan serta peminjaman buku," jelasnya. "Saat ini sedang dikembangkan fungsi kartu elektronik untuk akses gerbang utama atau parkir dan akses pintu masuk ruangan," tambahnya.

penyerahan SK Rektor Penunjukan Dosen Luar Biasa

UB kepada Komisaris BCA

Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan SK Rektor Penunjukan Dosen Luar Biasa UB kepada Komisaris BCA Dr. Cyrillus Harinowo, SE., Ak., MA. SK diserahkan langsung oleh Rektor UB Prof. Dr. Ir. Yogi Sugito.

Rektor UB mengatakan, sejak UB bekerjasama dengan BCA, banyak yang sudah dilakukan BCA untuk UB. Sebelumnya telah diresmikan Gedung Pusat Pelatihan Perbankan agar peserta didik Program Pendidikan Vokasi UB bisa menjadi lulusan yang siap pakai di industri finansial, khususnya di bidang perbankan. "Saya harap kerja sama antara UB dan BCA bisa lebih ditingkatkan lagi untuk masa-masa yang akan datang," pungkas rektor.

Berikut nama sepuluh mahasiswa penerima beasiswa Bakti BCA. Puspita Jayanti (FH), Bagus Suryo Nugroho (FEB), Retta Eriska (FIA), Wiendra Mufidah Ulfah (FP), Rizky Amelia Putri (Fapet), Yolla Adellia (FT), Koko Andi Irawan (FK), Ristyana Kusuma (FPIK), Muhammad Hasby (FMIPA), dan Novi Vensia (FTP). [irene]