TA Lengkap

107
EFEK EKSTRAK BUAH PEPAYA MUDA (Carica papaya) SEBAGAI ANTIMIKROBA TERHADAP Staphylococcus aureus SECARA IN VITRO TUGAS AKHIR Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Kedokteran Umum OLEH : GANDHI ESTRADA ATMANTO NIM: 0310710066

Transcript of TA Lengkap

Page 1: TA Lengkap

EFEK EKSTRAK BUAH PEPAYA MUDA (Carica papaya)SEBAGAI ANTIMIKROBA TERHADAP Staphylococcus aureus SECARA IN

VITRO

TUGAS AKHIR

Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Kedokteran Umum

OLEH :GANDHI ESTRADA ATMANTO

NIM: 0310710066

PROGRAM STUDI KEDOKTERAN UMUMFAKULTAS KEDOKTERANUNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG2007

Page 2: TA Lengkap

HALAMAN PENGESAHAN

TUGAS AKHIR

EFEK EKSTRAK BUAH PEPAYA MUDA (Carica papaya)

SEBAGAI ANTIMIKROBA TERHADAP Staphylococcus Aureus

SECARA IN VITRO

Oleh:

Gandhi Estrada Atmanto

NIM: 0310710066

Telah diuji pada

Hari : Rabu

Tanggal : 9 Mei 2007

dan dinyatakan lulus oleh:

Penguji I

Agustina Tri Endharti, S.Si., PhD.

NIP: 132 206 313

Penguji II Penguji III

dr. Roekistiningsih, MS, SpMK Dr. dr. Setyawati S. Karyono, Mkes.

NIP: 130 687 356 NIP: 130 935 072

Page 3: TA Lengkap

SEBUAH PERSEMBAHAN...

BAGAI PELITA YANG TIDAK AKAN PERNAH REDUPKUPERSEMBAHKAN BUAH PENAKU INIUNTUK KEDUA ORANG TUAKUYANG DENGAN TULUS&IKHLASTELAH MERAWATKU&MEMBIMBINGKUHINGGA AKU SIAP UNTUK MENERIMA DUNIA INI...

BAGAI SUCINYA ARTI SEBUAH HATI

KUPERSEMBAHKAN KARYAKU INIUNTUK ANITA RAHMAWATI, CALON ISTRIKU

YANG DENGAN PENUH CINTA&KASIH SAYANGSELALU MENEMANIKU DALAM SETIAP SUKA

DUKAKUTERIMA KASIH ATAS SEGALANYA SAYANGKU

ENGKAULAH YANG TERBAIK BAGIKUSEPANJANG MASA...

DAN JUGA UNTUK IBUNYA ANITAYANG TELAH MEMBERIKU NASEHAT-NASEHAT DEMI KEMAJUANKUTERIMA KASIH IBUENGKAULAH SEGALANYA...

Page 4: TA Lengkap

ABSTRAK

Atmanto, Gandhi, Estrada. 2007. Efek Ekstrak Buah Pepaya Muda (Carica papaya) Sebagai Antimikroba Terhadap Staphylococcus aureus Secara In Vitro. Tugas Akhir, Fakultas Kedokteran, Universitas Brawijaya Malang. Pembimbing: (1) dr. Roekistiningsih MS., SpMK. (2) Dr. dr. Setyawati S. Karyono. MKes.

Resistensi akibat infeksi Staphylococcus aureus masih merupakan kasus yang sering dijumpai di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membuktikan bahwa ekstrak buah pepaya muda memiliki efek sebagai penghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro dengan menggunakan metode eksperimental yang terdiri dari uji dilusi tabung dan uji gores NAP. Sebagai bahan uji adalah ekstrak buah pepaya muda dengan konsentrasi akhir 1%, 2%, 3%, 4% dan 5% serta sebagai pembanding adalah kontrol kuman dan kontrol bahan; sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah isolat Staphylococcus aureus. Pada uji dilusi tabung didapatkan Kadar Hambat Minimum (KHM) pada konsentrasi akhir ekstrak 3% sedangkan pada uji gores NAP Kadar Bunuh Minimum (KBM) tidak dapat ditentukan karena pada konsentrasi tertinggi masih ditemukan pertumbuhan koloni bakteri. Berdasarkan uji ANOVA didapatkan hasil bahwa ekstrak buah pepaya muda secara signifikan dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro (p<0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak buah pepaya muda dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan agar diadakan penelitian lanjutan dengan hewan coba atau uji klinik untuk mellihat farmakokinetik, farmakodinamik dan toksisitas bahan aktif yang terkandung di dalam ekstrak buah pepaya muda.

Kata kunci: Efek Antimikroba, Ekstrak Buah Pepaya Muda, Staphylococcus aureus, in vitro

Page 5: TA Lengkap

ABSTRACT

Atmanto, Gandhi, Estrada. 2007. The Effect Of The Young Papaya Fruit Extract (Carica papaya) As Antimicrobe Against Staphylococcus aureus In Vitro. Final Assignment, Medical Faculty, Brawijaya University Malang. Supervisors: (1) dr. Roekistiningsih MS., SpMK. (2) Dr. dr. Setyawati S. Karyono. MKes.

The resistance resulted from the infection of Staphylococcus aureus is the case that still more frequent faced in Indonesia. The aim of this research is to determine and to proof that the young papaya fruit extract have effect as a inhibitor for the growth of Staphylococcus aureus in vitro with the experimental method that consists of the tube dilution test and the streaking test on Nutrient Agar Plate (NAP). The latest concentration of the young papaya fruit extract were 1%, 2%, 3%, 4% and 5% with the comparation of the germ control and the substance control; sample that used in this research was the isolate of Staphylococcus aureus. The Minimum Inhibition Concentration (MIC) was found on 3% while the Minimum Bactericidal Concentration (MBC) was not obtained because at the highest concentration the colony still be grown. Based on the ANOVA test the result was the young papaya fruit extract can inhibit the growth of Staphylococcus aureus in vitro significantly (p<0,05). The conclusion is the young papaya fruit extract can inhibit the growth of Staphylococcus aureus in vitro. Based on the result of this research there`s suggested to the next research with the animal model or the clinical trial for looking the pharmacokinetics, pharmacodinamics, and the toxicity of the active substance that contained on the young papaya fruit extract.

Keywords: Antimicrobial Effect, The Young Papaya Fruit Extract (Carica papaya), Staphylococcus aureus, in vitro

Page 6: TA Lengkap

DAFTAR ISI

Halaman

Judul/Sampul Dalam .............................................................................................i Halaman Pengesahan ...........................................................................................ii Halaman Peruntukan ............................................................................................iii Kata Pengantar ......................................................................................................v

Abstrak .................................................................................................................vii Abstract ...............................................................................................................viii Daftar Isi ...............................................................................................................ix

Daftar Tabel ..........................................................................................................xi Daftar Gambar .....................................................................................................xii Daftar Lampiran ..................................................................................................xiii

BAB 1. PENDAHULUAN1.1 Latar Belakang ...............................................................................11.2 Rumusan Masalah ..........................................................................21.3 Tujuan ............................................................................................3

1.3.1 Tujuan Umum.........................................................................31.3.2 Tujuan Khusus........................................................................3

1.4 Manfaat ..........................................................................................31.4.1 Manfaat Umum.......................................................................31.4.2 Manfaat Khusus......................................................................3

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA2.1 Pepaya (Carica papaya) .................................................................5

2.1.1 Taksonomi Pepaya.................................................................52.1.2 Morfologi dan Karakteristik Pepaya........................................52.1.3 Komposisi dan Kandungan Kimiawi Pepaya..........................82.1.4 Manfaat Pepaya.....................................................................8

2.2 Staphylococcus aureus ................................................................12 2.2.1 Epidemiologi Infeksi Staphylococcus aureus.......................12 2.2.2 Morfologi dan Identifikasi......................................................13 2.2.3 Struktur Antigen....................................................................15 2.2.4 Toksin dan Enzim.................................................................16 2.2.5 Manifestasi Klinik Staphylococcus aureus............................18 2.2.6 Resistensi Staphylococcus aureus.......................................20

2.3 Bahan Antimikroba........................................................................22 2.3.1 Uji Kepekaan terhadap Antimikroba in vitro.........................23 2.3.1.1 Metode Dilusi Tabung..............................................23 2.3.1.1 Metode Difusi............................................................24

BAB 3. KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN

Page 7: TA Lengkap

3.1. Kerangka Konsep .......................................................................263.2. Hipotesis Penelitian......................................................................26

BAB 4. METODE PENELITIAN 4.1 Desain Penelitian .........................................................................27 4.2 Waktu dan Tempat Penelitian ......................................................27

4.2.1 Waktu Penelitian...................................................................27 4.2.2 Tempat Penelitian.................................................................28

4.3 Sampel dan Besar Sampel ...........................................................28 4.4 Variabel Penelitian .......................................................................28

4.4.1 Variabel Bebas.....................................................................28 4.4.2 Variabel Tergantung.............................................................28

4.5 Definisi Operasional .....................................................................29 4.6 Alat dan Bahan .............................................................................30

4.6.1 Alat.......................................................................................30 4.6.2 Bahan...................................................................................31

4.7 Prosedur Penelitian ......................................................................31 4.7.1 Pembuatan Bahan Uji...........................................................31 4.7.2 Preparasi Bakteri..................................................................33 4.7.2.1 Pewarnaan Gram.....................................................33 4.7.2.2 Tes Koagulase..........................................................33 4.7.2.2.1 Dengan Gelas Objek.................................33 4.7.2.2.2 Dengan Tabung.........................................34 4.7.2.3 Tes Katalase.............................................................34 4.7.2.4 Pembuatan Larutan Bakteri Uji................................34 4.7.3 Pengujian Efek Antimikroba.................................................34 4.7.4 Penentuan Efektivitas Bahan Uji..........................................36

4.8 Rencana Analisis Data .................................................................37

BAB 5. HASIL PENELITIAN DAN ANALISA DATA 5.1 Hasil Penelitian .............................................................................39

5.1.1 Identifikasi Staphylococcus aureus......................................39 5.1.2 Hasil Pengamatan Uji Dilusi Tabung....................................41 5.1.3 Hasil Pengamatan pada NAP...............................................43

5.1.3.1 Hasil Pengamatan Kepadatan Koloni Staphylococcus aureus pada NAP.....................................................43

5.1.3.2 Hasil Penghitungan Koloni Staphylococcus aureus pada NAP............................................................. 44

5.2 Analisis Data ................................................................................46

BAB 6. PEMBAHASAN.......................................................................................50

BAB 7. PENUTUP7.1 Kesimpulan ..................................................................................557.2 Saran ...........................................................................................56

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................57

Page 8: TA Lengkap

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 2.1 Komposisi dan Kandungan Buah Pepaya ............................8

Tabel 5.1 Hasil Uji Katalase dan Koagulase ......................................40

Tabel 5.2 Jumlah Koloni Staphylococcus aureus pada pemberian berbagai Konsentrasi Ekstrak Buah Pepaya Muda ..... …. 45

Page 9: TA Lengkap

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 2.1 Buah Pepaya Muda ..........................................................6

Gambar 2.2 Pohon Pepaya ..................................................................6

Gambar 2.3 Penampang Daun Pepaya ...............................................7

Gambar 2.4 Morfologi Staphylococcus aureus beserta struktur antigeniknya ………………………………………………...13

Gambar 5.1 Koloni Staphylococcus aureus yang diamati di bawah mikroskop dengan perbesaran total 400x ................... 39

Gambar 5.2 Hasil Uji Koagulase dan Uji Katalase ................………...41

Gambar 5.3 Berbagai Tingkat Kekeruhan yang terlihat pada Uji Dilusi Tabung ............................................................... …….. 42

Gambar 5.4 Berbagai Tingkat Kepadatan Koloni pada NAP .............43

Gambar 5.5 Jumlah Koloni Staphylococcus aureus setelah perlakuan berbagai konsentrasi ekstrak buah pepaya muda ...... 46

Page 10: TA Lengkap

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Pernyataan Keaslian Tulisan ...........................................................61

Lampiran 2. Alat yang dipergunakan untuk pembuatan ekstrak .........................62

Lampiran 3. Ekstrak Buah Pepaya Muda ............................................................63

Lampiran 4. Analisis Statistik: Hasil Uji Normalitas .............................................64

Lampiran 5. Analisis Statistik: Hasil Uji Oneway-ANOVA dan Hasil Uji Post Hoc Tukey ........................................................................................65

Lampiran 6. Analisis Statistik: Hasil Uji Korelasi-Pearson ...................................67

Lampiran 7. Analisis Statistik: Hasil Uji Regresi Linear ......................................68

Page 11: TA Lengkap

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Indonesia merupakan sebuah negara kepulauan yang tidak pernah terlepas

dari masalah penyakit infeksi. Salah satu penyebab dari tingginya kasus penyakit

infeksi di Indonesia adalah ketidaksesuaian antara peningkatan pola perekonomian

dan kesejahteraan masyarakat dengan usaha untuk menjaga sanitasi lingkungan.

Salah satu bukti yang menunjukkan bahwa kejadian akibat penyakit infeksi masih

tinggi di Indonesia adalah munculnya kasus resistensi antimikroba pada bakteri

tertentu, yaitu pada Staphylococcus aureus.

Staphylococcus patogen sering menghemolisis darah, mengkoagulasi plasma,

serta menghasilkan berbagai enzim ekstraseluler dan toksin. Suatu jenis keracunan

makanan sering terjadi akibat enterotoksin tahan panas yang dihasilkan oleh galur

Staphylococcus tertentu. Bakteri Staphylococcus sp.cepat menjadi resisten terhadap

banyak zat antimikroba sehingga menimbulkan masalah pengobatan yang sulit

(Jawetz et.al., 1995). Perkembangan yang cepat dari kasus resistensi bakteri terhadap

antibiotik disebabkan antara lain karena adanya peristiwa mutasi dan atau karena

proses transfer gen terhadap faktor penentu/determinan resistensi yang dimiliki oleh

suatu bakteri tertentu, sehingga cenderung menyebabkan timbulnya suatu strain

bakteri yang tahan terhadap terapi antibiotik (Berge, 2002).

Page 12: TA Lengkap

Menyadari hal tersebut di atas, maka tidak sedikit peneliti yang berusaha

mencari jalan keluar untuk mengatasi masalah resistensi antimikroba ini. Berbagai

obat-obatan kombinasi dan bahan-bahan alami pun telah diujicobakan

sebagai altenatif pemecahan masalahnya. Tidak jarang pula pengujian bahan-bahan

alternatif tersebut menimbulkan berbagai efek samping yang justru semakin merugikan

penderita. Salah satu bahan alternatif yang pernah diujicobakan adalah pepaya (Carica

papaya) (Senese et.al., 2005).

Pepaya merupakan jenis tanaman yang seluruh bagian tubuhnya sering

dipergunakan oleh masyarakat kita, mulai dari daun, akar, buah, maupun bunganya.

Beberapa penelitian juga telah menunjukkan bahwa buah pepaya memiliki efek

antimikroba terhadap beberapa bakteri tertentu (Senese et. al., 2005). Buah pepaya

mengandung papain, chymopapain, carpaine, dan tannin di mana pada beberapa

penelitian sebelumnya bahan-bahan tersebut diduga memiliki aktivitas antimikroba

terhadap jenis bakteri tertentu, termasuk Staphylococcus aureus (Agnol et.al.,2003;

Fitriani, 2006; Senese et.al., 2005; Simpson et.al., 2001; Quisumbing, 1951).

Berdasarkan apa yang sudah diuraikan di atas tadi maka penulis tertarik untuk

meneliti dan mengkaji lebih lanjut lagi tentang efektivitas enzim papain yang

terkandung di dalam buah pepaya muda sebagai antimikroba khususnya terhadap

Staphylococcus aureus. Dengan mempertimbangkan banyak hal akhirnya dipilih

ekstrak buah pepaya muda sebagai bahan yang akan diujicobakan secara in vitro di

dalam penelitian ini. Hal ini karena potensi dan kemanfaatan dari ekstrak buah pepaya

tersebut yang sangat besar di masyarakat ditinjau dari segi sosial dan ekonomi.

1.2 Rumusan Masalah

Page 13: TA Lengkap

1. Apakah ekstrak buah pepaya muda memiliki efek sebagai penghambat

pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro?

2. Berapakah konsentrasi ekstrak buah pepaya muda yang dapat menghambat

pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro?

1.3 Tujuan

1.3.1 Tujuan Umum

Untuk membuktikan bahwa ekstrak buah pepaya muda memiliki efek sebagai

penghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro

1.3.2 Tujuan Khusus

Untuk mengetahui konsentrasi ekstrak buah pepaya muda yang dapat

menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus secara in vitro

1.4 Manfaat

1.4.1 Manfaat Umum

Sebagai tambahan untuk lebih mendukung adanya perkembangan ilmu

pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran, terutama yang berhubungan dengan

aspek mikrobiologi.

1.4.2 Manfaat Khusus

1. Untuk memperkaya khasanah pengetahuan masyarakat tentang kegunaan

dari buah pepaya muda

2. Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar lebih gencar lagi

mengkonsumsi pepaya muda

3. Menambah informasi ilmiah tentang ekstrak buah pepaya muda yang memiliki

manfaat untuk pengobatan

4. Memacu pengembangan antimikroba baru yang memiliki kemampuan

membunuh bakteri setara atau lebih potensial dari antimikroba yang sudah ada

Page 14: TA Lengkap

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pepaya ( Carica papaya )

2.1.1 Taksonomi Pepaya

Adapun sistematika penamaan (taksonomi) dari tanaman pepaya adalah

sebagai berikut:

Kingdom : Plantae

Subkingdom : Tracheobionta

Superdivisi : Spermatophyta

Divisi : Magnoliophyta

Class : Magnoliopsida

Subclass : Dilleniidae

Order : Violales

Family : Caricaceae

Genus : Carica

Species : Carica papaya

(National Plant Database, 2005).

2.1.2 Morfologi dan Karakteristik Pepaya

Pepaya (Carica papaya ) merupakan tumbuhan yang berbatang tegak dan

basah. Pohonnya menyerupai palma, bunganya berwarna putih dan buahnya yang

Page 15: TA Lengkap

masak berwarna kemerahan. Tinggi pohon pepaya dapat mencapai 8 meter dengan

akar yang kuat. Helaian daunnya menyerupai telapak tangan manusia. Apabila daun

pepaya tersebut dilipat menjadi dua bagian persis

pepaya berbentuk bintang apabila penampang buahnya dipotong melintang. Tanaman

ini juga dibudidayakan di kebun karena buahnya yang segar dan bergizi (IPTEKnet,

2002).

Gambar 2.1 Buah Pepaya Muda

Page 16: TA Lengkap

Gambar 2.2 Pohon Pepaya

(National Plant Database, 2005)

Gambar 2.3 Penampang Daun Pepaya

Tanaman pepaya banyak ditanam orang, baik di daerah tropis maupun

subtropis, di daerah-daerah basah dan kering atau di daerah-daerah dataran dan

pegunungan (sampai 1000 m dpl). Tanaman pepaya tumbuh subur pada daerah yang

memiliki curah hujan 1000-2200 mm/tahun. Suhu udara optimum untuk pertumbuhan

pepaya adalah 22-26oC, sedangkan kelembaban udaranya adalah sekitar 40%. Tanah

yang baik untuk tanaman pepaya adalah tanah yang subur dan banyak mengandung

humus. Tanah itu harus banyak menahan air dan gembur. Derajat keasaman tanah

(pH tanah) yang ideal adalah netral dengan pH 6-7. Kandungan air dalam tanah

merupakan syarat penting dalam kehidupan tanaman ini. Tinggi air yang ideal tidak

lebih dalam daripada 50-150 cm dari permukaan tanah (AKK, 1975; Tohir, 1978).

Tanaman ini termasuk familia Caricaceae. Tumbuhan ini dapat

dikembangbiakkan melalui biji yang disemaikan (15-25 cm) lalu dipindahkan ke

pekarangan. Nama lainnya : gedang (Sunda); kates (Jawa); peute, betik, ralempaya,

punti kayu (Sumatera); pisang malaka, bandas, manjan (Kalimantan); kalujawa, padu

Page 17: TA Lengkap

(Nusa Tenggara); kapalay, kaliki, unti jawa (Sulawesi); papaw tree; papaya; papayer;

melonenbaum; fan mu gua (Dalimartha, 1999; Muhlisah, 1999; Tampubolon, 1995;

Tanaman Obat Keluarga, 1999).

2.1.3 Komposisi dan Kandungan Kimiawi Pepaya

Adapun komposisi dan kandungan gizi dari 100 gram buah pepaya, baik yang

telah masak maupun yang masih muda, dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 2.1 Komposisi dan Kandungan Buah Pepaya

Komposisi dan kandungan gizi Per 100 gram

Buah pepaya

masak

Buah pepaya

muda

Kalori 46 kal 26 kal

Lemak - 0,1 g

Protein 0,5 mg 2,1 g

Air 86,7 g 92,4 g

Hidrat arang 12,2 g 4,9 g

Vitamin A 365 SI 50 SI

Vitamin B1 0,04 mg 0,02 mg

Vitamin C 78 mg 19 mg

Kalsium 23 mg 50 mg

Fosfor 12 mg 16 mg

Besi 1,7 mg -

( IPTEKnet, 2002 )

2.1.4 Manfaat Pepaya

Page 18: TA Lengkap

Seluruh bagian tumbuhan pepaya punya khasiat. Daun, akar, dan buahnya

mengandung zat-zat seperti papain, damar, papayotin, papayachin, kautsyuk, karpain,

kalium-mironat, mirosin, protein, glukosida karposid, tannin, enzim proteolitik, vitamin A

dan vitamin C. Daunnya merangsang nafsu makan. Senyawa caricaksantin dan

violaksantin menghambat terjadinya batu empedu (Anonim, 2005).

Papain adalah suatu enzim pemecah protein yang terdapat pada pepaya dan

beberapa tanaman yang lain. Papain adalah suatu molekul yang ringan dan dapat

membantu kerja saluran pencernaan, khususnya untuk mengentengkan perut, serta

membantu mencerna molekul protein. Biasanya papain digunakan sebagai pengempuk

daging (meat tenderizer). Papain telah dibuktikan untuk mengatasi ulkus, mencerna

membran pada bakteri difteri, dan mengurangi pembengkakan, demam serta reaksi

adhesi pasca operasi (Senese et.al., 2005). Carpaine, sebuah senyawa alkaloid yang

juga ditemukan pada pepaya hijau telah dilaporkan dapat menginaktivasi berbagai

macam bakteri dan parasit (Quisumbing, 1951).

Adapun beberapa manfaat yang dapat diambil dari tanaman pepaya, yaitu :

1. Buah masak yang populer sebagai ”buah meja”, selain untuk pencuci mulut

juga sebagai pensuplai nutrisi/gizi terutama vitamin A dan C. Buah pepaya

masak yang mudah rusak perlu diolah dijadikan makanan seperti sari pepaya,

dodol pepaya. Dalam industri makanan, buah pepaya sering dijadikan bahan

baku pembuatan (pencampur ) saus tomat yakni untuk penambah cita rasa,

warna dan kadar vitamin.

2. Dalam industri makanan, akarnya dapat digunakan sebagai obat penyembuh

sakit ginjal dan kandung kencing.

3. Daunnya sebagai obat penyembuh penyakit malaria, kejang perut dan sakit

panas. Bahkan daun mudanya enak dilalap dan untuk menambah nafsu

Page 19: TA Lengkap

makan, serta dapat menyembuhkan penyakit beri-beri dan untuk menyusun

ransum ayam.

4. Batang buah muda dan daunnya mengandung getah putih yang berisikan

enzim pemecah protein yang disebut papain sehingga dapat melunakkan

daging untuk bahan kosmetik dan digunakan pada industri minuman

(penjernih ), industri farmasi dan textile.

5. Bunga pepaya yang berwarna putih dapat dirangkai dan digunakan sebagai

“bunga kalung” pengganti bunga melati atau sering dibuat urap. Batangnya

dapat dijadikan pencampur makanan ternak melalui proses pengirisan dan

pengeringan (AKK, 1975; Tohir, 1978).

Buah tropis ini merupakan sumber beta karoten yang baik, sehingga mampu

mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas. Setengah buah pepaya

ukuran sedang sehari mampu memenuhi kebutuhan vitamin C harian seorang manusia

dewasa. Tidak hanya itu, pepaya juga mengandung sedikit kalsium dan besi. Buah ini

amat dianjurkan untuk orang sakit dan lanjut usia karena dagingnya mudah dikunyah

dan ditelan ( Depkes, 2005 )

Di antara sekian banyak bahan aktif yang terkandung di dalam pepaya, yang

paling sering menjadi bahan penelitian adalah papain. Papain adalah suatu enzim

pemecah protein yang tidak hanya didapatkan pada pepaya namun juga bisa

didapatkan pada tanaman lain. Enzim ini sebenarnya telah lama dipergunakan di

dalam pengobatan tradisional. Dari hasil penelitian di University of Nigeria telah

dibuktikan bahwa ekstrak buah pepaya, baik yang sudah masak maupun yang belum

masak, sangat efektif untuk infeksi akibat bakteri Gram positif. Dengan dosis yang

lebih tinggi lagi juga efektif untuk infeksi akibat bakteri Gram negatif (Senese et.al.,

2005). Buah pepaya juga mengandung unsur yang dapat membuat pencernaan

Page 20: TA Lengkap

makanan lebih sempurna, disamping memiliki daya yang dapat membuat air seni

bereaksi asam, yang ilmiah disebut zat caricaksantin dan violaksantin. Kandungan

carposide pada daun pepaya berkhasiat sebagai obat cacing ( IPTEKnet, 2002 ).

Salah satu kandungan aktif pada pepaya selain papain adalah tannin. Tannin

merupakan salah satu senyawa kimiawi yang termasuk dalam golongan polifenol yang

diduga dapat mengikat salah satu protein yang dimiliki oleh bakteri yaitu adhesin dan

apabila hal ini terjadi maka dapat merusak ketersediaan reseptor pada permukaan sel

bakteri. Tannin telah dibuktikan dapat membentuk kompleks senyawa yang irreversibel

dengan prolin, suatu protein lengkap, yang mana ikatan ini mempunyai efek

penghambatan sintesis protein untuk pembentukan dinding sel (Agnol et.al.,2003).

Beberapa laporan penelitian in vitro menunjukkan bahwa secara potensial

terdapat hubungan yang signifikan antara sistem biologi/organisme seperti virus,

bakteri, dan molluska dengan beberapa enzim penghambat, antioksidan, dan zat anti

radikal bebas. Adapun kecenderungan beberapa senyawa tersebut untuk bercampur

dengan sistem biologi yang ada, paling tidak salah satu sistem biologi, karena adanya

kemampuan khusus dari senyawa-senyawa tersebut untuk membentuk ikatan

kompleks dengan makromolekul tertentu, yang mana makromolekul tadi berkombinasi

dengan suatu senyawa polifenol yang berasal dari alam. Polifenol yang terdiri atas

tannin, flavonoid dan asam fenolat merupakan komponen yang paling menonjol dalam

kaitannya dengan aktivitas antimikroba. Beberapa literatur juga telah menunjukkan

bahwa aktivitas antibakteri pada beberapa tanaman obat juga diperankan oleh tannin

(Agnol et.al.,2003).

Terdapat sebuah obat yang akhir-akhir ini sering mendapat perhatian, obat

tersebut adalah chymopapain, di mana chymopapain ini sebenarnya adalah sebuah

enzim yang diisolasi dari tanaman pepaya (Carica papaya). Enzim ini termasuk ke

Page 21: TA Lengkap

dalam golongan papain yang telah lama digunakan sebagai bahan pengempuk

daging/meat tenderizer. Di dalam dunia kedokteran chymopapain dikenal karena

kemampuan spesifiknya dalam proses pemecahan protein-protein tertentu (Simpson

et.al., 2001).

2.2 Staphylococcus aureus

2.2.1 Epidemiologi Infeksi Staphylococcus aureus

Staphylococcus sp.adalah parasit pada manusia yang terdapat di mana-mana.

Sumber utama infeksi adalah lesi pada manusia, benda yang terkontaminasi bakteri

dari lesi itu, dan saluran pernapasan serta kulit manusia. Penyebaran infeksi melalui

kontak langsung bertambah penting di rumah sakit, karena sebagian besar karyawan

dan penderita mengandung bakteri Staphylococcus sp. yang resisten terhadap

antibiotika pada hidung atau kulit mereka. Kebersihan, higiene, dan penanganan lesi

secara aseptis dapat mengendalikan penyebaran bakteri dari lesi, tetapi hanya ada

sedikit cara untuk mencegah penyebaran Staphylococcus sp. dari para pembawa

bakteri (Jawetz et.al., 1995).

Badan statistik nasional di Inggris mencatat bahwa telah terjadi peningkatan

jumlah kematian sebanyak dua kali lipat selama tahun 1999 hingga 2003. Saat

antibiotika pertama ditemukan di tahun 1940, kematian yang disebabkan infeksi secara

drastis menurun. Tapi kini, banyak antibiotika yang sudah tidak ampuh lagi untuk

membunuh kuman, karena banyak kuman yang sudah resisten atau kebal terhadap

antibiotika. Ini harus menjadi perhatian dari kita semua, karena bila semakin banyak

kuman yang telah kebal terhadap antibiotika, sebagai akibat pemakaian antibiotika

yang tidak rasional maka sudah dapat diperkirakan kasus seperti di atas akan semakin

banyak terjadi ( Infotech, 2005 ).

Page 22: TA Lengkap

2.2.2 Morfologi dan Identifikasi

(Jawetz et.al., 1995)Gambar 2.4 Morfologi Staphylococcus sp. beserta struktur antigeniknya

Staphylococcus adalah suatu genus bakteri Gram-positif, anaerobik fakultatif

dari famili Micrococcaceae, ordo Eubacteriales, terdiri dari cocci. Biasanya tidak

berkapsul, dengan diameter 0,5 sampai 1,5 µm. Organisme tersebut terbentuk secara

tunggal, berpasangan, dan kelompok tidak beraturan, serta merupakan

nonsporogenous dan nonmotile. Bakteri ini merupakan potensial patogen,

menyebabkan lesi lokal dan infeksi opportunistik yang serius. Staphylococcus aureus

adalah suatu spesies yang terdiri atas genus bentuk patogenik koagulase positif

berpigmen kuning, menyebabkan infeksi supurasi yang serius dan penyakit sistemik,

seperti impetigo bullosa, staphylococcal pneumonia, dan staphylococcal scalded skin

syndrome. Spesies ini juga menghasilkan toksin yang menyebabkan keracunan

makanan dan sindrom syok toksik ( Dorland, 2000 ).

Staphylococcus adalah sel-sel berbentuk bola dengan garis tengah sekitar 1

µm dan tersusun dalam kelompok-kelompok tak beraturan. Pada biakan cair tampak

juga kokus tunggal, berpasangan, berbentuk tetrad, dan berbentuk rantai. Kokus muda

Page 23: TA Lengkap

bersifat Gram-positif kuat; sedangkan pada biakan yang lebih tua, banyak sel menjadi

Gram-negatif. Staphylococcus tidak bergerak dan tidak membentuk spora.

Staphylococcus mudah tumbuh pada kebanyakan perbenihan bakteri dalam keadaan

aerobik atau mikroaerofilik. Bakteri ini tumbuh paling cepat pada suhu 37oC, tetapi

membentuk pigmen paling baik pada suhu kamar (20-25oC). Koloni pada perbenihan

padat berbentuk bundar, halus, menonjol, dan berkilau. Staphylococcus aureus

membentuk koloni berwarna abu-abu sampai kuning emas tua. Staphylococcus

menghasilkan katalase, yang membedakannya dengan Streptococcus sp. Bakteri ini

meragikan banyak karbohidrat dengan lambat, menghasilkan asam laktat, tetapi tidak

menghasilkan gas. Aktivitas proteolitik sangat bervariasi untuk setiap strain.

Staphylococcus relatif resisten terhadap pengeringan, panas (bakteri ini tahan

terhadap suhu 50oC selama 30 menit), dan terhadap natrium klorida 9% tetapi mudah

dihambat oleh zat-zat kimia tertentu, seperti heksaklorofen 3% (Jawetz et.al., 1995).

Pada bakteri Gram positif, termasuk Staphylococcus aureus, dinding selnya

mengandung polisakarida yang disebut asam teikhoat yang berperan pada proses

transportasi ion-ion dari dalam maupun ke luar sel (Dzen dkk., 2003). Dinding sel

berlaku sebagai struktur pemberi bentuk pada sel, melindungi sel terhadap lisis

osmotik (Jawetz et.al., 1995). Membran sitoplasma atau membran sel adalah lapisan

yang terletak di sebelah dalam dinding sel, tersusun oleh 60% protein dan 40 % lipid

yang umumnya berupa fosfolipid. Membran sitoplasma merupakan barier yang

fungsinya mengatur keluar masuknya bahan-bahan dari dalam sel atau dari luar sel,

dan hanya bahan-bahan tertentu saja dapat melewatinya. Fungsi membran sitoplasma

yang lain adalah mengatur masuknya bahan-bahan makanan atau nutrisi yang

diperlukan bakteri untuk menghasilkan energi (Dzen dkk., 2003).

Page 24: TA Lengkap

2.2.3 Struktur Antigen

Staphylococcus mengandung polisakarida dan protein yang bersifat antigen

yang merupakan substansi penting di dalam struktur dinding sel. Peptidoglikan, suatu

polimer polisakarida yang mengandung subunit-subunit yang terangkai, merupakan

eksoskeleton kaku pada dinding sel. Peptidoglikan dihancurkan oleh asam kuat atau

lisozim. Hal ini penting dalam patogenesis infeksi : zat ini menyebabkan monosit

membuat interleukin-1 (pirogen endogen) dan antibodi opsonik; dan zat ini juga dapat

menjadi zat kimia penarik (kemoatraktan) untuk leukosit polimorfonuklir, mempunyai

aktivitas mirip endotoksin, menghasilkan fenomena Shwartzman lokal, dan

mengaktifkan komplemen (Jawetz et.al., 1995).

Asam teikoat, yang merupakan polimer gliserol atau ribitol fosfat, berikatan

dengan peptidoglikan dan menjadi bersifat antigenik. Antibodi antiteikoat, yang dapat

dideteksi dengan difusi gel, dapat ditemukan pada penderita endokarditis aktif yang

disebabkan Staphylococcus aureus. Protein A merupakan komponen dinding sel

kebanyakan strain Staphylococcus aureus yang terikat pada bagian Fc molekul IgG.

Bagian Fab pada IgG yang terikat pada protein A bebas untuk berikatan dengan

antigen spesifik. Protein A merupakan reagen penting dalam imunologi dan teknologi

diagnostik laboratorium; contohnya, protein A yang berikatan dengan molekul IgG yang

diarahkan terhadap antigen bakteri tertentu akan mengaglutinasi bakteri yang

mempunyai antigen itu (koaglutinasi) (Jawetz et.al., 1995).

Staphylococcus aureus mengandung Ag-karbohidrat (Ag-KH) dan Ag-protein.

Pada strain yang pathogen ditemukan Ag-KH tipe A. Apabila Ag-KH tipe A disuntikkan

secara intradermal pada penderita yang terinfeksi stafilokokus akan memberikan reaksi

hipersensitif tipe segera (immediate type) dalam 20-30 menit berupa wheal dan

Page 25: TA Lengkap

eritrema. Polisakarida murni yang telah dipisahkan dari kompleks karbohidrat-protein

tidak bersifat antigenik dan tidak patogen terhadap kelinci dan tikus putih. Kompleks

antigen protein dari Staphylococcus bila disuntikkan pada kelinci akan menghasilkan

presipitin, sedangkan protein yang dimurnikan tidak toksik terhadap kelinci bila

disuntikkan secara intradermal (Dzen dkk., 2003).

Rantz menemukan suatu antigen pada kokus Gram positif dan basil Gram

positif. Antigen Rantz ini didapat dengan cara ekstraksi dari Staphylococcus galur

tertentu menggunakan lisozim. Sensitisasi sel darah merah dengan antigen ini dapat

menimbulkan pembentukan hemaglutinin dalam serum (Dzen dkk., 2003).

2.2.4 Toksin dan Enzim

Adapun toksin yang dimiliki oleh bakteri ini antara lain :

1. Katalase, mengubah hidrogen peroksida menjadi air dan oksigen. Tes katalase

membedakan Staphylococcus yang positif dari Streptococcus yang negatif.

2. Koagulase, protein yang mirip enzim yang dapat menggumpalkan plasma yang

telah diberi oksalat atau sitrat dengan bantuan suatu faktor yang terdapat

dalam banyak serum. Faktor serum bereaksi dengan koagulase untuk

menghasilkan esterase dan menyebabkan aktivitas pembekuan dengan cara

yang mirip dengan pengaktifan protrombin menjadi trombin. Daya kerja

koagulase tidak menggunakan jalur rangkaian reaksi untuk penggumpalan

plasma dalam keadaan normal. Koagulase dapat mengendapkan fibrin pada

permukaan Staphylococcus, mungkin dapat mengubah fagositosis sel bakteri

oleh sel fagosit atau perusakannya dalam sel ini.

3. Hyaluronidase atau faktor penyebar, staphylokinase, yang mengakibatkan

fibrinolisis tetapi kerjanya jauh lebih lambat daripada streptokinase, proteinase,

lipase, dan beta laktamase.

Page 26: TA Lengkap

4. Eksotoksin, meliputi alfa dan beta hemolisin. Toksin alfa merupakan protein

heterogen yang dapat melisiskan eritrosit, merusak trombosit, dan mungkin

identik dengan faktor letal dan faktor dermonekrotik eksotoksin. Toksin beta

merusak sfingomyelin dan bersifat racun pada berbagai jenis sel, termasuk sel

darah merah manusia.

5. Leukosidin, dapat mematikan sel darah putih.

6. Toksin eksfoliatif menyebabkan deskuamasi pada sindroma lepuh kulit

Staphylococcus (Staphylococcal Scalded Skin Syndrome).

7. Toksin Sindroma Syok Toksik, pada manusia toksin ini menyebabkan demam,

syok dan keterlibatan multisistem, termasuk ruam kulit deskuamatif.

8. Enterotoksin, toksin ini tahan panas, dan tahan terhadap daya kerja enzim-

enzim usus dan merupakan penyebab penting terjadinya keracunan makanan

pada manusia (Jawetz et.al, 1995).

2.2.5 Manifestasi klinik Staphylococcus aureus

Infeksi lokal staphylococcus muncul sebagai suatu “pimple”, infeksi folikel

rambut, atau abses. Biasanya reaksi peradangan berlangsung hebat, terlokalisasi, dan

nyeri, yang mengalami pernanahan sentral dan sembuh dengan cepat bila nanah

dikeluarkan. Dinding fibrin dan sel-sel di sekitar inti abses cenderung mencegah

penyebaran organisme dan sebaiknya tidak dirusak oleh manipulasi atau trauma

(Jawetz et.al., 1995).

Bila Staphylococcus aureus menyebar dan terjadi bakteremia, dapat terjadi

endokarditis, osteomyelitis akut hematogen, meningitis, atau infeksi paru-paru.

Gambaran klinisnya mirip dengan gambaran klinis yang terlihat pada infeksi lain yang

melalui aliran darah. Lokalisasi sekunder dalam suatu organ atau sistem diikuti oleh

Page 27: TA Lengkap

tanda-tanda dan gejala disfungsi organ dan pernanahan setempat yang hebat

( Jawetz et.al., 1995).

Hampir semua kuman patogen dapat menyebabkan osteomyelitis. Namun,

yang sering dijumpai adalah Staphylococcus aureus, Streptococcus, Pneumococcus,

Gonococcus, basil coli, dan basil influenza. Penyakit ini biasanya terjadi secara akut.

Sering juga pembengkakan ini terjadi akibat patah tulang majemuk, sehingga sumsum

tulang terpapar dan berhubungan dengan lingkungan luar. Penyebab akut ini pun bisa

terjadi akibat infeksi bakteri yang meluas (bakteremia). Penyebaran kumannya lewat

darah dan dapat pula berasal dari berbagai sumber. Contoh sumber kumannya adalah

dari infeksi gigi dan luka kulit. Osteomyelitis akut yang lama terjadi dan tak sembuh-

sembuh bisa mengakibatkan kekronisan. Osteomyelitis kronis ini bisa juga terjadi

karena adanya infeksi sampingan dari penyakit yang diderita pasien, seperti

tuberkulosis dan kadang-kadang pula karena sifilis ( Republika, 2004 ).

Infeksi bakteri pada sistem saraf pusat merupakan masalah yang menantang.

Beragam bakteri dapat menimbulkan infeksi pada meningen dan parenkim otak.

Bakteri penyebab yang paling sering adalah Staphylococcus aureus, Streptococcus

pneumoniae, dan Haemophilus influenzae. Bakteri memasuki sistem saraf pusat

melalui beberapa jalan. Tempat asal masuknya bakteri yang paling sering adalah

telinga, sinus, mastoid, dan wajah. Bakteri dapat berpindah dari tempat infeksi ke

sistem saraf pusat karena banyaknya vaskularisasi pada wajah dan leher, serta

struktur anatomik dari sinus venosus dalam otak (Price et.al., 1995).

Sindrom syok toksik adalah suatu penyakit sistemik akut yang disebabkan oleh

toksin yang dihasilkan oleh Staphylococcus aureus. Pada sekitar 6% wanita ditemukan

Staphylococcus aureus dalam vaginanya, tetapi hanya 2% tipe yang dapat

memproduksi toksin. Toksin dapat mempunyai efek sistemik karena bekerja langsung

Page 28: TA Lengkap

merusak membran sel pada jaringan perifer. Sindrom ini erat kaitannya dengan

menstruasi, khususnya jika memakai tampon, tapi dapat juga berkaitan dengan

melahirkan dan pembedahan mayor pada abdomen. Gambaran khas adalah awitan

yang mendadak dengan panas tinggi, mialgia, mual yang hebat, muntah, diare cair,

ruam difus mirip terbakar sinar matahari, dan deskuamasi kulit yang terjadi 1-2 minggu

setelah awitan. Kemudian terjadi hipotensi dan syok ringan, sering diikuti dengan

sindrom distress pernapasan dewasa (ARDS) (Price et.al., 1995).

2.2.6 Resistensi Staphylococcus aureus

Bakteri yang didapat di rumah sakit biasanya lebih resisten terhadap agen

antimikroba yang biasa digunakan dan sangat bervariasi dari rumah sakit satu ke yang

lain. Mengetahui tipe organisme yang mungkin sedang mengkolonisasi penderita

adalah penting untuk memberikan terapi antimikroba empiris segera pada penderita

risiko tinggi ini (Shulman et.al., 1992). Pengenalan berbagai jenis antibiotik dan juga

penggunaan yang meningkat dari berbagai jenis antibiotik tersebut diduga sebagai

penyebab munculnya resistensi mikroorganisme, terutama yang berhubungan dengan

organisme penyebab penyakit pada manusia. Kejadian umum yang sering ada

kaitannya dengan beberapa bakteri patogen yang menyerang manusia adalah

terakumulasinya kemampuan resistensi multipel mereka terhadap berbagai jenis

antibiotik yang terseleksi (Berge, 2002).

Karena sering timbul strain yang resisten terhadap obat, isolat Staphylococcus

yang penting sebaiknya diperiksa kepekaannya terhadap antimikroba untuk membantu

pemilihan obat sistemik. Resistensi terhadap obat golongan eritromisin cenderung

timbul demikian cepat sehingga obat ini sebaiknya tidak digunakan sebagai obat

tunggal dalam pengobatan infeksi menahun. Resistensi obat (terhadap penisilin,

tetrasiklin, aminoglikosida, eritromisin, dan sebagainya) yang ditentukan oleh plasmid,

Page 29: TA Lengkap

dapat dipindah-pindahkan di antara Staphylococcus dengan transduksi dan mungkin

dengan konjugasi (Jawetz et.al., 1995).

Di antara bakteri yang tidak membentuk spora, Staphylococcus adalah yang

paling tahan terhadap bahan-bahan kimia; sehingga galur Staphylococcus tertentu

digunakan untuk standar tes evaluasi bahan-bahan antiseptika atau antibiotika,

misalnya Staphylococcus aureus ATCC 29213. Beberapa galur dari Staphylococcus

aureus menghasilkan enzim penisilinase sehingga resisten terhadap golongan obat

penisilin, tapi biasanya masih peka terhadap golongan penisilin yang tahan terhadap

penisilinase, misalnya metisilin dan oksasilin. Namun demikian, juga telah dikenal galur

Staphylococcus yang resisten terhadap metisilin yang disebut Methicillin-Resistant

Staphylococcus Aureus (MRSA) dan Methicillin-Resistant Staphylococcus

Epidermidis (MRSE). Galur ini sering menimbulkan masalah di klinik karena sifatnya

yang resisten terhadap berbagai antibiotika golongan β-laktam, tetapi biasanya masih

peka terhadap vankomisin atau golongan aminoglikosida (Dzen dkk., 2003).

Pada infeksi klinis, strain Staphylococcus aureus yang resisten terhadap

penisilin G selalu menghasilkan penisilinase. Sekarang bakteri ini merupakan 70-90%

isolat Staphylococcus aureus dalam masyarakat Amerika Serikat. Resistensi terhadap

nafsilin tidak bergantung pada pembentukan β-laktamase, dan insidensi klinisnya

sangat bervariasi di berbagai negara dan pada waktu yang berbeda. Pengaruh seleksi

obat antimikroba yang resisten terhadap β-laktamase mungkin bukan satu-satunya

faktor yang menentukan timbulnya resistensi terhadap obat ini. Contoh, di Denmark,

pada tahun 1970 S.aureus yang resisten terhadap nafsilin ditemukan pada 40% isolat

dan hanya 10% pada tahun 1980 tanpa perubahan dalam penggunaan nafsilin atau

obat yang serupa. Di Amerika Serikat, Staphylococcus aureus yang resisten terhadap

nafsilin hanya merupakan 0,1% isolat pada tahun 1970, tetapi pada tahun 1990-an

Page 30: TA Lengkap

ditemukan pada 10-30% isolat yang berasal dari infeksi nosokomial pada beberapa

rumah sakit. Vankomisin masih merupakan obat paling efektif untuk Staphylococcus

(Jawetz et.al., 1995).

Staphylococcus aureus yang didapat dari isolasi klinik sebagian besar adalah

tergolong jenis methicillin-resistant, dan secara praktis adalah resisten terhadap semua

jenis antibiotik golongan β-laktam. Strain Methicillin-Resistant Staphylococcus

Aureus (MRSA) ada hubungannya dengan mecA; komponen ini dibawa oleh suatu

elemen genetik yang unik yang selalu mobile/bergerak dari Staphylococcus aureus,

adapun elemen genetik yang dimaksud tersebut adalah Staphylococcal Casette

Chromosome mec (SCCmec); komponen ini selalu terintegrasi dan tertanam di dalam

kromosom Staphylococcus aureus. Beberapa klon yang telah berhasil diidentifikasi di

antara strain MRSA merupakan klon yang dihasilkan dari proses integrasi SCCmec ke

dalam kromosom klon tersebut (Hiramatsu et.al., 2002).

Bakteremia, endokarditis, pneumonia, dan infeksi hebat lain yang disebabkan

oleh Staphylococcus aureus memerlukan terapi intravena yang lama dengan penisilin

yang resisten terhadap β-laktamase. Vankomisin sering dicadangkan untuk

Staphylococcus yang resisten terhadap nafsilin. Jika infeksi disebabkan oleh

Staphylococcus aureus yang tidak menghasilkan β-laktamase, penisilin G merupakan

obat pilihan, tetapi hanya sedikit strain Staphylococcus aureus yang peka terhadap

penisilin G (Jawetz et.al., 1995).

2.3 Bahan Antimikroba

Suatu zat antimikroba yang ideal memiliki toksisitas selektif. Istilah ini berarti

bahwa suatu obat berbahaya bagi parasit tetapi tidak membahayakan inang.

Seringkali, toksisitas selektif lebih bersifat relatif dan bukan absolut; ini berarti bahwa

Page 31: TA Lengkap

suatu obat yang pada konsentrasi tertentu dapat ditoleransi oleh inang, dapat merusak

parasit (Jawetz et.al., 1995).

Obat antimikroba mempunyai susunan kimiawi cara kerja yang berbeda antara

obat satu dengan obat yang lainnya. Antimikroba mengganggu bagian-bagian mikroba

yang peka, yaitu :

1. Menghambat sintesis dinding sel

2. Merusak membran sel

3. Menghambat sintesis protein

4. Menghambat sintesis asam nukleat

5. Antagonis metabolit (Dzen dkk., 2003).

Obat antimikroba sering disebut sebagai bakteriostatik atau bakterisidal.

Istilah bakteriostatik menggambarkan suatu obat yang sewaktu-waktu menghambat

pertumbuhan mikroorganisme. Keberhasilan pengobatan ini sering bergantung pada

partisipasi mekanisme pertahanan tubuh inang. Lebih jauh, efeknya dapat berubah :

apabila obat dihilangkan, organisme akan tumbuh kembali, dan infeksi atau penyakit

akan kambuh. Istilah bakterisidal digunakan untuk obat yang menyebabkan kematian

organisme. Walaupun demikian, istilah bakteriostatik dan bakterisidal adalah relatif,

bukan absolut. Kadang-kadang pengobatan jangka panjang dengan obat-obat

bakteriostatik dapat membunuh populasi tertentu, sedangkan dengan obat

bakterisidal mungkin gagal, baik in vitro maupun in vivo (Katzung, 1994).

2.3.1 Uji Kepekaan terhadap Antimikroba In Vitro

Penentuan aktifitas bahan antimikroba dapat dilakukan dengan dua metode

dasar, yaitu :

Page 32: TA Lengkap

2.3.1.1 Metode dilusi

Tes ini dikerjakan dengan menggunakan satu seri tabung reaksi yang diisi

media cair dan sejumlah tertentu sel mikroba yang diuji. Kemudian masing-masing

tabung diisi dengan obat yang telah diencerkan secara serial. Selanjutnya, seri tabung

diinkubasikan pada suhu 37oC selama 18-24 jam dan diamati terjadinya kekeruhan

pada tabung. Konsentrasi terendah obat pada tabung yang ditunjukkan dengan hasil

biakan yang mulai tampak jernih (tidak ada pertumbuhan mikroba) adalah KHM (Kadar

Hambat Minimal) dari obat. Selanjutnya biakan dari semua tabung yang jernih

diinokulasikan pada media agar padat, diinkubasikan dan keesokan harinya diamati

ada tidaknya koloni mikroba yang tumbuh. Konsentrasi terendah obat pada biakan

padat yang ditunjukkan dengan tidak adanya pertumbuhan koloni mikroba adalah KBM

(Kadar Bunuh Minimal) dari obat terhadap bakteri uji. Untuk menentukan KHM obat,

dapat juga dengan cara menggunakan medium agar padat yang disebut dengan

metode E test (Dzen dkk., 2003).

2.3.1.2 Metode difusi

Tes ini dikerjakan dengan menggunakan cakram kertas saring yang

mengandung bahan antimikroba yang telah ditentukan kadarnya. Cakram tersebut

kemudian ditempatkan pada media padat yang telah diberi bakteri uji. Setelah

diinkubasi, diameter area hambatan dihitung sebagai daya hambat obat terhadap

bakteri uji (Jawetz et.al, 1995; Pelezar, 1981). Area hambatan yang terbentuk

ditunjukkan sebagai daerah yang tidak memperlihatkan adanya pertumbuhan bakteri di

sekitar cakram kertas saring (Bonang, 1989).

Untuk mengevaluasi hasil uji kepekaan tersebut (apakah isolat mikroba sensitif

atau resisten terhadap obat), dapat dilakukan dua cara seperti berikut ini :

Page 33: TA Lengkap

A. Cara Kirby Bauer, yaitu dengan cara membandingkan diameter dari area

jernih (zona hambatan) disekitar cakram dengan tabel standar yang dibuat oleh

NCCLS (`National Committee for Clinical Laboratory Standard`). Dengan tabel

NCCLS ini dapat diketahui kriteria sensitif, sensitif intermediet dan resisten.

B. Cara Joan-Stokes, yaitu dengan cara membandingkan radius zona hambatan

yang terjadi antara bakteri kontrol yang sudah diketahui kepekaannya terhadap

obat tersebut dengan isolat bakteri yang diuji. Pada cara Joan-Stokes, prosedur

uji kepekaan untuk bakteri kontrol dan bakteri uji dilakukan bersama-sama

dalam satu piring agar (Dzen dkk., 2003). Kriteria pada metode Joan-Stokes

adalah sebagai berikut :

- Sensitif : yaitu radius zona inhibisi kuman tes lebih luas, sama dengan atau

lebih kecil tetapi tidak lebih dari 3 mm terhadap kontrol.

- Intermediet : yaitu radius zona inhibisi kuman tes lebih besar dari 3 mm, tetapi

dibanding kontrol lebih kecil lebih dari 3 mm.

- Resisten : yaitu radius zona inhibisi kurang atau sama dengan 3 mm (Dzen

dkk., 2005).

Page 34: TA Lengkap

BAB 3

KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN

3.1 Kerangka Konsep

Ket: Efek dan akibat bahan aktif terhadap bakteri

Menunjukkan bagian atau kandungan yang dimiliki

3.2 Hipotesis Penelitian

Ekstrak buah pepaya muda dapat menghambat pertumbuhan bakteri

Staphylococcus aureus

Pepaya (Carica papaya)

Ekstrak buah pepaya muda

papain

Tannin

chymopapain

Staphylococcus aureus

Membran sel (mengandung

protein dan lipid/fosfolipid)

Hambatan pertumbuhan bakteriMati

Dinding sel (mengandung

polisakarida/asam teikhoat)

carpain

Page 35: TA Lengkap

BAB 4

METODE PENELITIAN

4.1 Desain Penelitian

Pada penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian eksperimental

dengan uji laboratorium yang bertujuan untuk mengetahui dan membuktikan efek

antimikroba dari ekstrak buah pepaya muda terhadap pertumbuhan koloni

Staphylococcus aureus. Adapun uji kepekaan antimikroba yang dipakai adalah uji

kepekaan antimikroba dengan metode dilusi, di mana tes ini dikerjakan dengan

menggunakan satu seri tabung reaksi yang diisi media cair dan sejumlah tertentu sel

mikroba yang diuji kemudian masing-masing tabung diisi dengan obat yang telah

diencerkan secara serial. Di dalam penelitian ini penulis bermaksud untuk

mempergunakan ekstrak buah pepaya muda sebagai pengganti obat antimikroba

secara terukur, maksud terukur di sini adalah ekstrak buah pepaya muda tadi akan

diencerkan secara serial kemudian akan diujicobakan dengan mempergunakan

prinsip-prinsip metode dilusi tabung. Metode dilusi tabung dengan mempergunakan

ekstrak buah pepaya muda ini meliputi 2 tahap, yaitu tahap pengujian bahan di media

cair dengan tujuan untuk mencari seberapa besar Kadar Hambat Minimum (KHM),

kemudian dilanjutkan dengan tahap penggoresan pada media NAP yang ditujukan

untuk menentukan Kadar Bunuh Minimum (KBM) dari buah pepaya tersebut dalam

kaitannya dengan penghambatan pertumbuhan koloni Staphylococcus aureus.

4.2 Waktu dan Tempat Penelitian

4.2.1 Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan antara bulan Januari-Februari 2007

Page 36: TA Lengkap

4.2.2 Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi dan Laboratorium

Farmakologi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang.

4.3 Sampel dan Besar Sampel

Sampel yang dipergunakan di dalam penelitian ini adalah bakteri

Staphylococcus aureus yang dimiliki oleh Laboratorium Mikrobiologi Fakultas

Kedokteran Universitas Brawijaya yang diperoleh dari pus seorang penderita

osteomyelitis yang sedang menjalani rawat inap di sebuah rumah sakit di kota Malang.

Besarnya sampel yang diperlukan untuk penelitian ini dapat dihitung dengan

menggunakan rumus:

p(n-1) ≥ 15

5(n-1) ≥ 15

5n-5 ≥ 15

5n ≥ 20

n ≥ 4

(Loekito, 1998)

Berdasarkan perhitungan di atas, maka besar sampel yang diperlukan dalam

penelitian ini paling sedikit adalah 4.

4.4 Variabel Penelitian

4.4.1 Variabel Bebas

Ekstrak buah pepaya muda yang dibuat dalam konsentrasi tertentu (1%, 2%,

3%, 4%, 5%).

4.4.2 Variabel Tergantung

1. Tingkat kekeruhan yang dihasilkan pada media cair

Page 37: TA Lengkap

2. Kepadatan koloni Staphylococcus aureus yang dihasilkan pada media agar

padat (NAP= Nutrient Agar Plate)

4.5 Definisi Operasional

Di dalam penelitian ini ada beberapa hal yang perlu diketahui yaitu :

1. Bahan yang dipergunakan pada penelitian ini adalah buah pepaya yang masih

mengkal atau masih mentah; biasanya buah pepaya seperti ini sering

dimanfaatkan oleh masyarakat kita untuk dibuat sayur ataupun dibuat rujak.

2. Ekstrak buah pepaya adalah bentuk sediaan bahan yang dipergunakan dalam

penelitian ini, adapun ekstrak buah pepaya dibuat dengan cara mengeringkan

buah pepaya di dalam oven dengan rentang suhu antara 50o-60oC selama lebih

kurang 3 hari atau dikeringkan di bawah terik sinar matahari selama lebih

kurang 5 hari, kemudian buah pepaya tadi dihancurkan dengan

mempergunakan blender bumbu; buah pepaya yang telah hancur tadi akan

diproses bersama dengan etanol 70% sebagai pelarutnya dan kemudian akan

diuapkan atau dievaporasi secara bertahap sehingga akan terbentuk apa yang

dinamakan dengan ekstrak buah pepaya.

3. Konsentrasi ekstrak buah pepaya adalah kadar buah pepaya pasca pembuatan

ekstrak buah pepaya yang diharapkan dan siap digunakan di dalam penelitian

ini.

4. Pada penelitian ini besar sampel yang dipergunakan adalah 4; ke-4 sampel tadi

berupa media kultur yang berisi koloni bakteri Staphylococcus aureus.

5. Staphylococcus aureus yang dipergunakan di dalam penelitian ini berasal dari

pus seorang penderita osteomyelitis yang sedang menjalani rawat inap di

sebuah rumah sakit di kota Malang.

Page 38: TA Lengkap

6. Konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya yang dipergunakan di dalam penelitian

ini adalah disesuaikan dengan besar sampel yang ada.

7. Konsentrasi awal larutan bakteri uji Staphylococcus aureus yang dipergunakan

adalah 1 x 108 bakteri/ml sesuai dengan standar Mc Farland 0,5 yang kemudian

akan diencerkan secara serial di dalam tabung yang telah diisi dengan 9 ml MH

Broth sehingga akan diperoleh konsentrasi akhir larutan bakteri uji, yaitu (1-1,5)

x 106 bakteri/ml dan konsentrasi akhir inilah yang benar-benar siap

dipergunakan untuk penelitian.

4.6 Alat dan Bahan

4.6.1 Alat

1. Gelas objek.

2. Ose.

3. Bunsen.

4. Tabung reaksi kosong steril.

5. Oven dengan suhu antara 50o-60oC

6. Blender bumbu.

7. Evaporator.

8. Vorteks.

9. Inkubator dengan suhu 37oC.

10. Penggaris.

11. Tabel NCCLS (National Committee Centre for Laboratory Standart).

12. Korek api.

13. Plate kosong steril.

14. Mikroskop.

15. Mikropipet dan pipet tip.

Page 39: TA Lengkap

4.6.2 Bahan

1. Buah pepaya yang masih muda 2 kg.

2. Alkohol 95%.

3. Etanol 70%.

4. NAP (Nutrient Agar Plate).

5. Larutan bakterisidal standar Mc Farland 0,5.

6. Muller-Hinton Broth

7. Bahan pewarna Gram:

Kristal Violet.

Lugol

Safranin.

8. Aquades.

9. Minyak Emersi.

10. Kertas penghisap.

11. Kertas Whartman no.1.

12. Kapas.

13. Larutan H2O2 3%.

4.7 Prosedur Penelitian

4.7.1 Pembuatan Bahan Uji

Di dalam penelitian ini dipergunakan bahan uji berupa ekstrak buah pepaya

muda yang dibuat dengan cara sebagai berikut:

1. Buah pepaya yang masih mentah dengan berat 2 kg dikupas kulitnya kemudian

biji-biji yang ada di dalam buah pepaya dibersihkan.

2. Bersihkan buah pepaya dengan cara membasuhnya pada air yang mengalir

kemudian segera bilas buah pepaya dengan alkohol 95% agar lebih steril.

Page 40: TA Lengkap

3. Proses selanjutnya adalah memotong atau mengiris buah pepaya; usahakan

agar buah pepaya dapat diiris tipis-tipis untuk mempercepat proses

pengeringan.

4. Buah pepaya tadi lalu dikeringkan dengan cara dimasukkan ke dalam oven

dengan temperatur antara 50o-60oC selama lebih kurang 3 hari atau

dikeringkan di bawah terik sinar matahari selama lebih kurang 5 hari.

5. Setelah melalui proses pengeringan buah pepaya tadi kemudian dihancurkan

dengan mempergunakan blender bumbu sehingga akan terbentuk bubuk buah

pepaya muda.

6. Bubuk buah pepaya muda tadi kemudian dicampur dengan etanol 70%.

7. Untuk mendapatkan bentuk sediaan bahan yang diharapkan maka dilakukan

proses pelarutan ulangan dengan etanol 70% sebanyak 2 kali dalam jangka

waktu lebih kurang satu minggu.

8. Setelah dilakukan proses pelarutan ulangan dengan etanol 70% maka bubuk

buah pepaya muda tadi kemudian diuapkan secara bertahap di dalam

evaporator; hasil akhir dari proses evaporasi ini adalah terbentuknya ekstrak

buah pepaya muda dengan konsistensi menyerupai pasta dan berwarna coklat

kehitaman serta berbau agak tajam.

9. Apabila tidak sedang dipergunakan dalam jangka waktu yang cukup lama maka

ekstrak buah pepaya tadi dapat disimpan di dalam suatu botol tertutup dan

kemudian didiamkan atau disimpan di dalam kulkas atau refrigerator.

4.7.2 Preparasi Bakteri

4.7.2.1 Pewarnaan Gram

Prosedur pengecatan Gram:

1. Buatlah sediaan apusan kuman pada gelas obyek

Page 41: TA Lengkap

2. Tuangi sediaan dengan Kristal Violet selama 1 menit. Buang sisa Kristal Violet

dan bilas dengan air. Kristal Violet di sini berfungsi sebagai bahan warna dasar.

3. Tuangi sediaan dengan Lugol selama 1 menit. Buang sisa Lugol dan bilas

dengan air.

4. Tuangi sediaan dengan Alkohol 96% selama 5-10 detik atau sampai warna cat

luntur. Buang sisa Alkohol dan bilas dengan air.

5. Tuangi sediaan dengan Safranin selama 0,5 menit. Buang sisa Safranin dan

bilas dengan air. Adapun Safranin di sini berfungsi sebagai bahan warna

pembanding.

6. Keringkan sediaan menggunakan kertas penghisap.

7. Lihat di bawah mikroskop dengan lensa objektif perbesaran 100x.

4.7.2.2 Tes Koagulase

4.7.2.2.1 Dengan gelas objek (slide coagulase test) :

1. Ambillah gelas objek dan bersihkan.

2. Buatlah suspensi kuman pada gelas objek tersebut:

1 tetes larutan saline / aquades steril

Tambahkan 1 koloni kuman dari biakan padat (NAP)

3. Tambahkan dengan 1 tetes plasma darah dan campurkan dengan cara

menggoyang gelas objek arah melingkar selama 5-10 detik.

4.7.2.2.2 Dengan tabung (tube coagulase test ) :

1. Ambillah tabung reaksi yang kosong.

2. Masukkan ke dalam tabung tersebut plasma darah (0,5 ml).

3. Tambahkan perbenihan cair kuman (0,1 ml).

4. Eramkan pada suhu 37oC, diamati setiap 0,5 jam selama 4 jam. Bila belum

terjadi reaksi penggumpalan, dieramkan lagi selama 24 jam.

Page 42: TA Lengkap

4.7.2.3 Tes Katalase

1. Ambillah sisa perbenihan cair yang sebagian telah dipergunakan untuk tes

koagulase pada tabung.

2. Tetesi dengan larutan H2O2 3%.

4.7.2.4 Pembuatan Larutan Bakteri Uji

1. Sediakan 1 ml bakteri Staphylococcus aureus dengan konsentrasi 1 x 108

bakteri/ml sesuai dengan standar Mc Farland 0,5.

2. Ambil 1 ml larutan dari konsentrasi bakteri (1-1,5) x 108 bakteri/ml tersebut, dan

masukkan ke dalam tabung yang telah diisi 9 ml MH Boith. Konsentrasi bakteri

sekarang menjadi (1-1,5) x 107 bakteri/ml.

3. Ambil lagi 1 ml larutan dari konsentrasi bakteri (1-1,5) x 107 bakteri/ml tersebut,

dan masukkan ke dalam tabung yang telah diisi 9 ml MH Broth steril.

Konsentrasi bakteri sekarang menjadi (1-1,5) x 106 bakteri/ml. Bakteri siap

digunakan untuk penelitian.

4.7.3 Pengujian Efek Antimikroba

1. Sediakan tabung kosong dan steril berjumlah 7 buah.

2. Sediakan pula aquades dan larutan bakteri uji.

3. Tandai dan buat larutan untuk pengujian efek antimikroba pada tabung 2

sampai dengan tabung 6; adapun larutan antimikroba tersebut dibuat dengan

cara mencampurkan antara ekstrak buah pepaya muda, aquades dan larutan

bakteri uji dengan perbandingan sebagai berikut:

Tabung 2: konsentrasi awal: 10%, ekstrak buah pepaya muda (0,1 ml) + 0,9

ml aquades; konsentrasi akhir: 10% ekstrak buah pepaya muda + 1 ml

larutan bakteri uji (106 CFU/ml) = 5%

Page 43: TA Lengkap

Tabung 3: konsentrasi awal: 8%, ekstrak buah pepaya muda (0,08 ml) +

0,92 ml aquades; konsentrasi akhir: 8% ekstrak buah pepaya muda + 1 ml

larutan bakteri uji (106 CFU/ml) = 4%

Tabung 4: konsentrasi awal: 6%, ekstrak buah pepaya muda (0,06 ml) +

0,94 ml aquades, konsentrasi akhir: 6% ekstrak buah pepaya muda + 1 ml

larutan bakteri uji (106 CFU/ml) = 3%

Tabung 5: konsentrasi awal: 4%, ekstrak buah pepaya muda (0,04 ml) +

0,96 ml aquades, konsentrasi akhir: 4% ekstrak buah pepaya muda + 1 ml

larutan bakteri uji (106 CFU/ml) = 2%

Tabung 6: konsentrasi awal: 2%, ekstrak buah pepaya muda (0,02 ml) +

0,98 ml aquades, konsentrasi akhir: 2% ekstrak buah pepaya muda + 1 ml

larutan bakteri uji (106 CFU/ml) = 1%

4. Tandai dan buat pula larutan kontrol positif pada tabung 7 dan larutan kontrol

negatif pada tabung 1; adapun kontrol positif berasal dari larutan bakteri uji

yang telah distandardisasi dengan standar Mc Farland 0,5 sebanyak 2 ml,

sedangkan kontrol negatif dibuat dengan cara mencampurkan antara ekstrak

buah pepaya muda sebanyak 1 ml (100%) dengan aquades sebanyak 1 ml

(konsentrasi akhir = 50%).

5. Semua tabung di atas, baik tabung yang dipergunakan untuk pengujian efek

antimikroba maupun tabung yang dipergunakan untuk kontrol positif dan kontrol

negatif, masing-masing dicampur hingga rata.

6. Ambil dan tanamlah isi tabung kontrol positif pada medium agar padat (NAP)

sebanyak 0,1 ml (satu mata ose) sebagai Original Inoculum (OI).

7. Semua tabung dan plate yang berisi OI dieramkan pada suhu 37oC selama 18-

24 jam.

Page 44: TA Lengkap

8. Keesokan harinya perhatikan dan catat pada tabung nomor berapa tampak

mulai terjadi kekeruhan. Kadar terendah pada tabung yang menunjukkan tidak

ada kekeruhan merupakan Kadar Hambat Minimum (KHM).

9. Tanamlah semua isi tabung mulai dari tabung 2 sampai dengan tabung 7

sebanyak 0,1 ml (satu mata ose) pada NAP yang telah ditandai untuk tabung 2

sampai dengan tabung 7. Eramkan semua NAP pada suhu 37oC selama 18-24

jam.

10. Keesokan harinya amati ada tidaknya pertumbuhan koloni kuman pada NAP

ke-2 sampai dengan NAP ke-6. Konsentrasi terendah di mana pada medium

agar padat tidak menunjukkan adanya pertumbuhan koloni merupakan Kadar

Bunuh Minimum (KBM).

4.7.4 Penentuan Efektivitas Bahan Uji

1. Bandingkan tabung reaksi yang berisi bahan uji dengan kontrol positif dan

kontrol negatif.

2. Bandingkan semua media NAP yang telah digoreskan bahan dari larutan uji.

4.8 Analisis Data

Di dalam penelitian ini penulis mempergunakan teknik analisis data secara

statistik. Beberapa uji statistik yang dipergunakan antara lain Uji Oneway ANOVA, Uji

Korelasi Pearson, dan Uji Regresi Linear. Adapun program komputer yang dijalankan

untuk dapat mengerjakan semua teknik analisis data tersebut adalah SPSS for

Windows ver 13.0. Penulis mempergunakan teknik analisis data secara statistik

karena penulis ingin berusaha tetap berorientasi pada tujuan yang hendak dicapai dan

hipotesis yang hendak diuji.

Sebelum dapat mengerjakan Uji Oneway ANOVA terlebih dahulu data yang

telah didapatkan dari hasil penelitian dibuat dalam bentuk tabel dan kemudian diuji

Page 45: TA Lengkap

normalitas dan sebaran datanya apakah data-data tersebut bervariasi cukup tinggi

atau tidak dengan mempergunakan Tests of Normality by Shapiro-Wilk and

Kolmogorov-Smirnov. Dengan mempergunakan derajat kepercayaan 95% (α = 0,05)

dan nilai p apabila ternyata data yang dipergunakan memang normal dan sebaran

datanya tidak begitu bervariasi atau masih dalam batas normal (p>0,05) maka langkah

selanjutnya adalah menguji apakah data tersebut homogen atau tidak, apakah data

tersebut memiliki perbedaan makna yang cukup signifikan atau tidak dengan Uji

Oneway ANOVA. Adapun syarat keberhasilan Uji Oneway ANOVA adalah sebaran

datanya harus normal dan homogen yang ditunjukkan oleh nilai p>0,05. Apabila data

tersebut kurang homogen (p<0,05) maka diusahakan sedapat mungkin untuk dibuat

homogen dengan melakukan transformasi data. Apabila data hasil transformasi

tersebut homogen (p>0,05) maka analisis data dapat diteruskan dengan Uji Korelasi

Pearson dan Uji Regresi Linear. Uji Korelasi Pearson bertujuan untuk membuktikan

derajat keeratan hubungan antara dosis perlakuan ekstrak buah pepaya muda dengan

jumlah koloni Staphylococcus aureus yang terbentuk sebagai hasil dari perlakuan

dosis ekstrak buah pepaya muda itu sendiri, sedangkan Uji Regresi Linear bertujuan

untuk mencari seberapa besar hubungan antara dosis perlakuan ekstrak buah pepaya

muda dengan jumlah koloni Staphylococcus aureus yang terbentuk sebagai hasil dari

perlakuan dosis ekstrak buah pepaya muda itu sendiri.

Page 46: TA Lengkap

BAB 5

HASIL PENELITIAN DAN ANALISIS DATA

5.1 Hasil Penelitian

5.1.1 Identifikasi Staphylococcus aureus

Sebelum penelitian yang sesungguhnya dimulai terlebih dahulu dilakukan

proses identifikasi terhadap bakteri Staphylococcus aureus dengan cara melakukan

sejumlah tes atau reaksi biokimiawi dengan mempergunakan alat dan bahan yang

dimiliki oleh Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya.

Sebagai langkah awal di dalam proses identifikasi Staphylococcus aureus adalah

dengan melakukan pengecatan Gram terhadap isolat bakteri yang telah ditumbuhkan

sebelumnya pada Medium Nutrient Agar Plate (NAP) dan hasil pengecatan tadi diamati

di bawah mikroskop dengan perbesaran total 400x.

Gambar 5.1 Koloni Staphylococcus aureus yang diamati di bawah mikroskop dengan perbesaran total 400x

Page 47: TA Lengkap

Langkah berikutnya adalah dengan menguji Staphylococcus aureus dengan

sejumlah tes atau reaksi biokimiawi antara lain Tes Katalase dan Tes Koagulase. Tes-

tes ini perlu dilakukan untuk menghindari kontaminasi dan kesalahan pengambilan

isolat bakteri yang mungkin saja terjadi sebelum penelitian ini dilakukan serta untuk

membedakan antara Staphylococcus aureus dengan sejumlah bakteri coccus Gram

positif yang lainnya, terutama Streptococcus sp., mengingat Staphylococcus aureus

dan Streptococcus sp. seringkali terdapat bersamaan sebagai satu isolat bakteri. Uji

Koagulase yang dipergunakan adalah Uji Koagulase Tabung dengan mempergunakan

plasma darah kelinci sedangkan Uji Katalase dengan mempergunakan gelas objek

(Dzen dkk., 2003). Uji Koagulase Tabung akan bernilai positif apabila terbentuk

gumpalan-gumpalan dalam tabung reaksi dalam waktu 1-4 jam sedangkan Uji

Katalase akan bernilai positif apabila terbentuk gelembung udara pada saat bakteri

ditetesi dengan larutan H2O2 di atas gelas objek (Jawetz et.al., 1995). Adapun hasil

yang didapatkan adalah sebagai berikut :

Tabel 5.1 Tabel Hasil Uji Katalase dan Koagulase

Jenis Bakteri Jenis Tes

Tes Katalase

TesKoagulase

Staphylococcus aureus (+) (+)

Streptococcus sp. (-) (-)

Page 48: TA Lengkap

Gambar 5.2 Hasil Uji Koagulase dan Uji Katalase

Ket : (I) Tabung dengan hasil Uji Koagulase positif, (II) Tabung dengan hasil Uji Koagulase negatif, (III) Tabung dengan hasil Uji Katalase positif

Dari hasil di atas tampak bahwa bakteri yang diuji memang benar

Staphylococcus aureus. Hal ini ditunjukkan dengan bentuk koloni bakteri yang

berbentuk seperti buah anggur dan menunjukkan sifat pengecatan Gram positif

dengan pengamatan di bawah mikroskop dengan perbesaran 400x serta dengan hasil

Uji Koagulase Tabung dan Uji Katalase yang positif.

5.1.2 Hasil Pengamatan Uji Dilusi Tabung

Pada penelitian ini dipergunakan Uji Dilusi Tabung secara bertingkat atau

serial, yaitu dengan mencampurkan antara ekstrak buah pepaya muda, aquades, dan

larutan bakteri uji yang sebelumnya telah distandardisasi dengan skala Mc.Farland 0,5

dalam berbagai kombinasi. Tabung-tabung tadi kemudian diinkubasi selama 18-24 jam

untuk selanjutnya dilihat tingkat kekeruhan yang terjadi pada tabung-tabung tersebut

keesokan harinya. Kadar terendah ekstrak buah pepaya muda pada tabung di mana

tidak terdapat kekeruhan diinterpretasikan sebagai Kadar Hambat Minimum (KHM).

Pada tahap ini juga dilakukan penanaman pada NAP dari tabung yang berisi Kontrol

Kuman/Kontrol Positif, adapun tujuannya adalah untuk mencari Original Inokulum

I II III

Page 49: TA Lengkap

(OI) yang secara langsung berhubungan dengan jumlah atau konsentrasi kuman yang

dapat dijadikan patokan nantinya untuk mencari Kadar Bunuh Minimum (KBM).

Gambar 5.3 Berbagai tingkat kekeruhan yang terlihat pada Uji Dilusi Tabung

Ket : a. Tabung 1 = KB ( Kontrol Bahan/Kontrol Negatif) = 1 ml (100%) ekstrak buah pepaya muda + 1 ml aquades = 50% (konsentrasi

akhir) b. Tabung 2 = 0,1 ml (10%) ekstrak buah pepaya muda + 0,9 ml aquades + 1 ml larutan bakteri uji = 5% (konsentrasi akhir) c. Tabung 3 = 0,08 ml (8%) ekstrak buah pepaya muda + 0,92 ml aquades + 1 ml larutan bakteri uji = 4% (konsentrasi akhir) d. Tabung 4 = 0,06 ml (6%) ekstrak buah pepaya muda + 0,94 ml aquades + 1 ml larutan bakteri uji = 3% (konsentrasi akhir) e. Tabung 5 = 0,04 ml (4%) ekstrak buah pepaya muda + 0,96 ml aquades + 1 ml larutan bakteri uji = 2% (konsentrasi akhir) f. Tabung 6 = 0,02 ml (2%) ekstrak buah pepaya muda + 0,98 ml aquades + 1 ml larutan bakteri uji = 1% (konsentrasi akhir) g. Tabung 7 = KK (Kontrol Kuman/Kontrol Positif) = 2 ml larutan bakteri uji (106 CFU/ml)

Dari hasil di atas terlihat bahwa kekeruhan tabung mulai terdapat pada tabung

ke-5 atau tabung dengan konsentrasi 2% sedangkan kekeruhan tabung yang lain tidak

tampak dengan jelas pada tabung ke-4 atau tabung dengan konsentrasi 3%

(ditunjukkan dengan tanda panah berwarna ungu).

Page 50: TA Lengkap

5.1.3 Hasil Pengamatan pada Medium Nutrient Agar Plate (NAP)

5.1.3.1 Hasil Pengamatan Kepadatan Koloni Staphylococcus

aureus pada Medium Nutrient Agar Plate (NAP)

Untuk dapat lebih mengetahui keadaan dan kepadatan koloni Staphylococcus

aureus yang sesungguhnya pada medium NAP pada berbagai konsentrasi ekstrak

buah pepaya muda dapat dilihat pada gambar berikut :

Gambar 5.4 Berbagai tingkat kepadatan koloni pada NAP

5 %

1% 2%

4% 3%

A B

C 4 C 5

C 2 C 31C

Page 51: TA Lengkap

Ket : A. Kontrol Bahan (KB) B. Kontrol Kuman (KK), berfungsi sebagai pembanding atau Original Inoculum (OI) C.Tulisan angka pada NAP 1-5 (dinyatakan dalam persen) menunjukkan konsentrasi akhir dari ekstrak buah pepaya muda

Dari gambar di atas tampak bahwa terdapat perbedaan jumlah dan kepadatan

koloni Staphylococcus aureus pada NAP pada berbagai perlakuan konsentrasi ekstrak

buah pepaya muda yang telah dilakukan pada Uji Dilusi Tabung satu hari sebelumnya.

Kepadatan koloni tertinggi terdapat pada plate dengan konsentrasi akhir ekstrak buah

pepaya muda 1% sedangkan kepadatan koloni terendah terdapat pada plate dengan

konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda 5%. Syarat suatu konsentrasi bahan uji

antimikroba disebut sebagai KBM (Kadar Bunuh Minimum) adalah apabila hasil

jumlah koloni yang didapatkan pada konsentrasi tersebut pada setiap kali pengulangan

penelitian yang telah ditentukan adalah <0,1% apabila dibandingkan dengan jumlah

koloni pada OI (Original Inoculum) (Finegold et.al., 1986).

5.1.3.2 Hasil Penghitungan Koloni Staphylococcus aureus pada Medium

Nutrient Agar Plate (NAP)

Dari Uji Dilusi Tabung tahap selanjutnya adalah penggoresan pada medium

NAP dari masing-masing tabung. Semua NAP yang telah ditanam tadi kemudian

diinkubasikan selama 18-24 jam. Keesokan harinya NAP-NAP tersebut akan ditumbuhi

koloni di mana koloni-koloni tersebut selanjutnya akan dihitung dengan

mempergunakan Colony Counter dan akan dibandingkan dengan Original Inoculum

(OI) yang telah dihitung dengan alat yang sama satu hari sebelumnya. Adapun hasil

dari penghitungan koloni tersebut dapat dilihat pada tabel berikut :

Page 52: TA Lengkap

Tabel 5.2 Jumlah Koloni Staphylococcus aureus pada Pemberian Berbagai

Konsentrasi Ekstrak Buah Pepaya Muda

Na Konsentrasi Ekstrak Buah Pepaya MudaOIb 1%d 2%d 3%d 4%d 5%d KBc

I 284 406 300 268 73 24 0II 543 616 571 156 100 31 0III 353 437 377 207 66 0 0IV 235 588 506 484 0 0 0

Rata-rata

353,75 511,75 438,5 278,75 59,75 13,75 0

SD 135,1329592 105,5979009 122,5792261 144,289928 42,44506253 16,1322658 0

Ket : a. N = Jumlah Pengulangan

b. OI = NAP yang berfungsi sebagai Original

Inoculum (OI), yaitu NAP yang telah ditanam

dari tabung reaksi sebelumnya yang terdiri dari 2 ml larutan bakteri

uji

c. KB = NAP yang berfungsi sebagai Kontrol Bahan/Kontrol

Negatif, yaitu NAP yang telah ditanam dari tabung reaksi

sebelumnya yang terdiri dari kombinasi antara ekstrak

buah pepaya muda 100% (1 ml) dan aquades 1 ml

d. NAP dalam berbagai kombinasi konsentrasi ekstrak buah pepaya

muda yang telah ditanam dari tabung reaksi sebelumnya yang juga

berisi kombinasi antara ekstrak buah pepaya muda, larutan bakteri uji

dan aquades sebagai pelarut

Apabila data dari bentuk tabel di atas tadi dikonversikan atau ditransformasikan

menjadi bentuk grafik maka akan tampak tampilan seperti berikut :

Page 53: TA Lengkap

Gambar 5.5 Jumlah Koloni Staphylococcus aureus Setelah Perlakuan Berbagai Konsentrasi Ekstrak Buah Pepaya Muda

5.2 Analisis Data

Dari hasil penghitungan koloni pada tabel 5.2 selanjutnya akan dianalisis

dengan uji statistik untuk menentukan apakah data hasil penelitian yang didapatkan

oleh penulis memang benar-benar dapat dipergunakan untuk mencari hubungan

antara peningkatan dosis ekstrak buah pepaya muda dengan penurunan jumlah koloni

Staphylococcus aureus. Program statistik yang dipergunakan adalah SPSS for

Windows ver 13.0. Untuk menentukan apakah data hasil penelitian di atas

mempunyai nilai distribusi yang normal atau tidak maka uji statistik yang pertama

dipakai adalah Tests of Normality by Shapiro-Wilk and Kolmogorov-Smirnov. Dari hasil

Uji Normalitas (lampiran 4) tampak bahwa nilai Sig. pada kolom Kolmogorov-Smirnov

tidak terisi sedangkan pada kolom Shapiro-Wilk semua kelompok data dosis memiliki

nilai Sig.>0,05 (p>0,05) yang berarti bahwa data yang dipergunakan di dalam

penelitian ini memiliki nilai distribusi data yang normal sehingga memenuhi syarat

untuk dilakukan Uji Oneway-ANOVA dengan interval kepercayaan 95%.

Page 54: TA Lengkap

Uji Oneway-ANOVA dipergunakan untuk mengetahui apakah rata-rata dua atau

lebih kelompok variabel dependent, dalam hal ini jumlah koloni yang terbentuk sebagai

akibat perlakuan berbagai dosis ekstrak buah pepaya muda, berbeda secara nyata

atau tidak. Analisis ini memiliki asumsi bahwa kelompok data yang dianalisis memiliki

varian yang sama atau nilai distribusi data yang normal. Hasil yang didapatkan pada

Uji Oneway-ANOVA berdasarkan tabel 5.2 di atas (lampiran 5) adalah bahwa nilai

Sig.= 0,081 (p>0,05) yang berarti bahwa data jumlah koloni Staphylococcus aureus

memiliki varian antarkelompok yang homogen dan sama. Nilai Sig.= 0,000 (p<0,05)

pada tabel ANOVA menunjukkan bahwa didapatkan pengaruh perlakuan dari berbagai

dosis atau konsentrasi ekstrak buah pepaya muda terhadap jumlah koloni

Staphylococcus aureus, nilai Sig.=0,000 (p<0,05) juga menunjukkan bahwa ke-5

kelompok data dosis, baik antar sesama dosis di dalam satu pengulangan maupun

antara dosis pada pengulangan yang satu dengan dosis pada pengulangan yang

lainnya, memiliki rata-rata nilai yang berbeda atau dengan kata lain paling tidak

terdapat dua kelompok data dosis yang memiliki perbedaan yang cukup signifikan atau

bermakna. Berdasarkan hasil Post Hoc Test Tukey pada tabel Multiple Comparison

tampak bahwa dari konsentrasi dosis 0,02 ml, 0,04 ml, dan 0,06 ml tidak ada

perbedaan yang cukup bermakna atau signifikan pada jumlah koloni kuman apabila

dibandingkan terhadap jumlah koloni yang ada pada OI. Pada tabel perbandingan

antar dosis dan antar pengulangan pada tabel Multiple Comparison didapatkan pula

perbedaan yang cukup signifikan dari konsentrasi dosis 0,08 ml dan 0,10 ml

(ditunjukkan dengan tanda asterik) pada jumlah koloni kuman apabila dibandingkan

terhadap jumlah koloni yang ada pada OI.

Untuk mencari derajat keeratan hubungan dan arah hubungan antara dosis

ekstrak buah pepaya muda dengan jumlah koloni Staphylococcus aureus digunakan

Page 55: TA Lengkap

Uji Korelasi Pearson dengan metode analisis korelasi bivariat. Berdasarkan tabel 5.2

dan dari hasil Uji Korelasi Pearson (lampiran 6) didapatkan nilai korelasi Pearson

sebesar -0,763 dengan arah hubungan antarvariabel yang negatif. Tanda negatif

menunjukkan bahwa arah hubungan antara dosis ekstrak buah pepaya muda dengan

jumlah koloni Staphylococcus aureus bersifat terbalik atau berlawanan yang berarti

bahwa peningkatan konsentrasi ekstrak buah pepaya muda akan diikuti dengan

penurunan jumlah koloni Staphylococcus aureus.

Untuk mencari seberapa besar hubungan antara dosis perlakuan ekstrak buah

pepaya muda dengan jumlah koloni Staphylococcus aureus yang terbentuk sebagai

hasil dari perlakuan dosis ekstrak buah pepaya muda itu sendiri dipergunakan Uji

Regresi Linear. Hasil Uji Regresi Linear seluruhnya dipaparkan pada lampiran 7. Tabel

Variabels Entered Removed menunjukkan metode regresi yang dipilih, yaitu Enter di

mana metode Enter memasukkan semua variabel independent, dalam hal ini dosis

ekstrak buah pepaya muda, sekaligus untuk dianalisis. Tabel Uji ANOVA memaparkan

uji kelinearan di mana pada Uji ANOVA didapatkan F hitung (30,654) > F tabel (1; 22; 0,05)

dan nilai Sig.= 0,000 (p<0,05) sehingga model linear antara variabel dosis ekstrak

buah pepaya muda dengan variabel jumlah koloni Staphylococcus aureus memiliki

hubungan yang signifikan yang dapat diproyeksikan dalam bentuk grafik. Std. Error of

the Estimate pada Tabel Model Summary mengukur dispersi titik-titik pasangan X dan

Y dari garis duga regresi dengan nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,763. Dari hasil

Tabel Coefficients didapatkan persamaan linear : Y = 505,738-4593,929X (pada

lampiran 7).

Page 56: TA Lengkap

BAB 6

PEMBAHASAN

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui sampai sejauh mana

efektifitas ekstrak buah pepaya muda sebagai antimikroba terhadap Staphylococcus

aureus dengan melakukan percobaan secara in vitro. Percobaan tersebut

mempergunakan ekstrak buah pepaya muda yang dibuat dalam konsentrasi tertentu

yang diencerkan dengan aquades dan konsentrasi larutan bakteri uji yang telah

distandardisasi dengan skala Mc.Farland 0,5, yaitu 1%, 2%, 3%, 4%, dan 5%. Pada

penelitian ini digunakan kontrol positif atau kontrol kuman yang terdiri dari larutan

bakteri uji sebanyak 2 ml (106 CFU/ml) tanpa penambahan ekstrak buah pepaya muda

dan aquades sebagai pelarut ekstrak serta kontrol negatif atau kontrol bahan yang

terdiri dari ekstrak buah pepaya muda sebanyak 1 ml (100%) dan aquades sebanyak 1

ml. Adapun bakteri Staphylococcus aureus yang dipergunakan berasal dari isolat

perbenihan bakteri yang dimiliki oleh Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran

Universitas Brawijaya yang berasal dari pus seorang penderita osteomyelitis yang

sedang menjalani rawat inap di sebuah rumah sakit di kota Malang. Percobaan

tersebut dilakukan secara serial sebanyak 4 kali pengulangan di mana pada masing-

masing pengulangan terdapat 2 tahap percobaan.

Sebagai tahap pertama adalah menguji bahan di media cair dengan uji dilusi

tabung untuk menentukan Kadar Hambat Minimum (KHM) kemudian dilanjutkan

dengan tahap penggoresan pada media NAP untuk menentukan Kadar Bunuh

Minimum (KBM). Pada penelitian ini digunakan kontrol bahan atau kontrol negatif dan

kontrol kuman atau kontrol positif baik pada uji dilusi

Page 57: TA Lengkap

tabung maupun pada pengamatan jumlah koloni bakteri pada medium NAP. Adapun

tujuan digunakannya kontrol bahan dan kontrol kuman ini adalah sebagai alat

pembanding perlakuan bahan uji terhadap bakteri uji. Jika konsentrasi perlakuan

keadaannya sama dengan kontrol bahan, maka dapat dikatakan bahwa pada

konsentrasi tersebut mempunyai efek menghambat pertumbuhan atau membunuh

bakteri uji, sebaliknya jika konsentrasi perlakuan keadaannya tidak sama dengan

kontrol bahan (sama dengan kontrol kuman) maka dapat dikatakan bahwa konsentrasi

tersebut tidak mempunyai efek menghambat atau membunuh bakteri uji.

Buah pepaya mempunyai berbagai macam kandungan zat aktif yang

menjadikannya sangat potensial sebagai antimikroba terhadap beberapa jenis kuman,

parasit, cacing, dan virus. Kemampuan buah pepaya yang masih muda atau masih

mentah dalam menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus lebih

disebabkan karena adanya empat kandungan zat aktif yang kesemuanya didapatkan di

dalam buah pepaya yang masih muda tersebut, diantaranya adalah papain,

chymopapain, tannin, dan carpaine. Selain mempunyai aktivitas sebagai antimikroba,

papain dan chymopapain juga memiliki fungsi untuk memfasilitasi kerja enzim-enzim

pencernaan agar dapat bekerja dengan lebih kuat dan lebih cepat. Kedua enzim

tersebut dapat bekerja dalam rentang waktu yang lebih lama apabila dibandingkan

dengan obat-obatan antimikroba konvensional karena kedua enzim tersebut tidak

mudah dirusak oleh asam lambung bahkan mempunyai rentang kestabilan yang cukup

tinggi apabila berada di dalam suatu lingkungan yang memiliki tingkat keasaman yang

tinggi (pH 1,0-1,8) seperti misalnya di dalam lambung manusia (Quisumbing, 1951).

Adapun tannin merupakan salah satu senyawa kimiawi yang termasuk dalam golongan

polifenol yang diduga dapat mengikat salah satu protein yang dimiliki oleh bakteri yaitu

Page 58: TA Lengkap

adhesin dan apabila hal ini terjadi maka dapat merusak ketersediaan reseptor pada

permukaan sel bakteri. Tannin telah dibuktikan dapat membentuk kompleks senyawa

yang irreversibel dengan prolin, suatu protein lengkap, yang mana ikatan ini

mempunyai efek penghambatan sintesis protein untuk pembentukan dinding sel.

Beberapa literatur juga telah menunjukkan bahwa aktivitas antibakteri pada beberapa

tanaman obat juga diperankan oleh tannin (Agnol et.al.,2003). Carpaine juga ampuh

menghambat kinerja beberapa mikroorganisme. Carpaine mencerna protein

mikroorganisme dan mengubahnya menjadi senyawa turunan bernama pepton

(Fitriani, 2006).

Metode yang digunakan untuk mendapatkan kandungan aktif enzim proteolitik

dari pepaya, termasuk papain, pada penelitian ini dilakukan berdasarkan pada data

yang telah diuraikan oleh Fitriani (2006) tentang cara ekstraksi papain dari buah

pepaya muda hanya pada penelitian kali ini penulis tidak mempergunakan getah buah

pepaya muda akan tetapi dengan mempergunakan langsung buah pepaya muda itu

sendiri. Menurut Morton (1987) papain sesungguhnya tidak terbatas hanya terdapat

pada kulit buah pepaya yang masih muda saja akan tetapi juga terdapat pada buah

pepaya yang masih muda itu sendiri (National Plant Database, 2005). Menurut

Quisumbing (1951) buah pepaya yang masih hijau atau dalam hal ini masih mentah

mengandung dua enzim proteolitik utama yang seringkali ditemukan pada tanaman

pepaya yaitu papain dan chymopapain. Untuk mendapatkan kandungan aktif kedua zat

di atas penulis mencoba untuk mengeringkan dan membuat buah pepaya yang masih

muda tersebut ke dalam bentuk serbuk atau bubuk kering kemudian dilarutkan dengan

etanol sebanyak 70%. Proses ekstraksi yang digunakan adalah dengan menggunakan

proses evaporasi bertingkat yang bertujuan untuk menguapkan etanol sehingga

diharapkan yang tersisa adalah kandungan zat aktif seperti yang telah disebutkan di

Page 59: TA Lengkap

atas. Tujuan dilarutkannya buah pepaya muda yang telah kering tersebut dengan

etanol 70% adalah untuk mendapatkan kandungan papain, chymopapain, carpaine,

dan tannin dengan kadar yang lebih banyak dan lebih murni daripada hanya sekedar

dilarutkan dengan air biasa. Pelarutan bahan uji dengan etanol juga bertujuan untuk

mencegah kontaminasi yang tidak diinginkan selama proses ekstraksi buah pepaya

muda berlangsung. Hasil yang didapatkan dari proses ekstraksi dengan etanol tersebut

adalah ekstrak buah pepaya muda yang lengket, kental, berwarna coklat kehitaman,

dan berbau agak tajam.

Pada penelitian ini ekstrak buah pepaya muda yang telah didapatkan dilarutkan

dengan aquades steril agar hasil penelitian pada uji dilusi tabung dapat diamati dengan

lebih jelas. Dari uji dilusi tabung didapatkan hasil bahwa kekeruhan tabung mulai

terdapat pada konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda 2% yang berarti bahwa

kadar terendah ekstrak buah pepaya muda di mana tidak terdapat kekeruhan adalah

terdapat pada konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda 3%. Hal ini menunjukkan

bahwa Kadar Hambat Minimum (KHM) dari ekstrak buah pepaya muda terhadap

Staphylococcus aureus berdasarkan hasil uji dilusi tabung adalah sebesar 3%. Pada

uji penggoresan NAP secara visual tampak bahwa kepadatan koloni kuman pada plate

dengan berbagai kombinasi konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda (1%, 2%,

3%, 4%, 5%) yang telah diuji secara serial cenderung menurun seiring dengan

pertambahan konsentrasi ekstrak buah pepaya muda. Hal ini diperkuat dengan hasil

Uji Korelasi Pearson yang menunjukkan arah hubungan antarvariabel yang negatif

sebesar -0,763. Berdasarkan hasil tabel 5.2 terdapat perbedaan yang cukup berarti

dari segi jumlah koloni pada konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda 5% pada

pengulangan I-IV, hal ini ditunjukkan dengan masih tumbuhnya koloni pada

konsentrasi tersebut pada pengulangan I dan II sedangkan hasil yang berbeda

Page 60: TA Lengkap

ditunjukkan pada pengulangan III dan IV di mana pada pengulangan tersebut tidak

didapatkan pertumbuhan koloni pada konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda 5%.

Dengan demikian menurut kriteria dari Finegold et.al. (1986) dapat disimpulkan bahwa

Kadar Bunuh Minimum (KBM) hanya didapatkan pada konsentrasi akhir ekstrak

buah pepaya muda sebesar 5% pada pengulangan III dan IV saja sehingga Kadar

Bunuh Minimum (KBM) pada penelitian ini secara umum tidak dapat ditentukan.

Berdasarkan fakta hasil penelitian di atas dan juga dengan didukung oleh

perhitungan statistik yang ada serta diperkuat dengan adanya sumber yang

menyebutkan bahwa buah pepaya muda mengandung bahan aktif yang memiliki daya

antimikroba terhadap bakteri, termasuk Staphylococcus aureus, maka dapat

disimpulkan bahwa buah pepaya muda terbukti memiliki daya antimikroba yang dapat

menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus. Hal ini membuktikan bahwa

hipotesis yang telah disusun sebelumnya terbukti.

Page 61: TA Lengkap

BAB 7

PENUTUP

7.1 Kesimpulan

Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa:

1. Ekstrak buah pepaya muda memiliki efek menghambat pertumbuhan bakteri

Staphylococcus aureus secara in vitro berdasarkan hasil uji dilusi tabung dan hasil

uji penggoresan pada medium Nutrient Agar Plate (NAP) dengan dibantu olah data

statistik.

2. Pada uji dilusi tabung didapatkan Kadar Hambat Minimum (KHM) terhadap

bakteri Staphylococcus aureus pada konsentrasi akhir ekstrak buah pepaya muda

sebesar 3%.

3. Pada uji gores NAP Kadar Bunuh Minimum (KBM) terhadap bakteri

Staphylococcus aureus tidak dapat ditentukan karena pada konsentrasi tertinggi

ekstrak buah pepaya muda masih ditemukan pertumbuhan koloni.

4. Semakin tinggi dosis ekstrak buah pepaya muda maka akan semakin tinggi pula

kandungan zat aktif dari ekstrak buah pepaya muda sehingga potensi kerja dari zat

aktif ekstrak buah pepaya muda tersebut akan semakin tinggi pula di dalam

menghambat pertumbuhan kuman Staphylococcus aureus, hal ini ditunjukkan oleh

nilai koefisien korelasi pada Uji Korelasi Pearson sebesar -0,763.

Page 62: TA Lengkap

7.2 Saran

Dengan memperhatikan adanya kekurangan-kekurangan yang terdapat di

dalam penelitian ini maka perlu diadakan penelitian lebih lanjut dengan memperhatikan

hal-hal sebagai berikut:

1. Diperlukan penelitian dengan rentang konsentrasi ekstrak buah pepaya muda

yang lebih besar lagi terutama untuk mencari Kadar Bunuh Minimum (KBM)

yang lebih tepat.

2. Diperlukan cara lain untuk mendapatkan kandungan zat aktif (misalnya papain)

dari buah pepaya muda selain dengan metode ekstraksi kering disertai dengan

melakukan standardisasi konsentrasi ekstrak buah pepaya muda yang tetap,

terstruktur dan sistematis agar pada penelitian-penelitian selanjutnya diperoleh

hasil yang sama atau tidak jauh berbeda dengan penelitian pada saat ini.

3. Diperlukan adanya ekstraksi zat aktif dengan metode yang sama atau dengan

metode yang berbeda dari bagian tanaman pepaya muda yang berbeda dan

dilakukan secara bersamaan terhadap bakteri Staphylococcus aureus untuk

mengukur pengaruh perbedaan konsentrasi dan aktivitas dari zat aktif terhadap

bakteri Staphylococcus aureus.

4. Diperlukan adanya penelitian lebih lanjut mengenai efek ekstrak buah pepaya

muda terhadap bakteri lain selain Staphylococcus aureus secara in vitro.

5. Diperlukan penelitian lebih lanjut dengan skala yang lebih besar lagi, misalnya

dengan mempergunakan hewan coba atau dengan uji klinik untuk melihat

farmakokinetik, farmakodinamik dan toksisitas bahan aktif yang terkandung di

dalam ekstrak buah pepaya muda

Page 63: TA Lengkap

DAFTAR PUSTAKA

Agnol, R.Dall; Ferraz, A.; Bernardi, A.P.; Albring, D.; Nor, C.; Sarmento,

L; Lamb, L. 2003. Antimicrobial Activity of Some Hypericum species.

Brazil: TANAC SA. Hal: 511-516

AKK 1975. Bertanam Pohon Buah-buahan. Yogyakarta: Kanisius; Tohir,

Kaslan A. 1978. Bercocok Tanam Pohon Buah-buahan. Jakarta:

Pradnya Paramitha. http://info sehat_com.htm . Diakses 4 Maret

2004

Anonim. Blank Title. http://www.minggupagi.com/article.php?sid=7453.

Diakses 10 Mei 2000

Anonim. Aneka Ramuan Pencegah SARS.

http://www.depkes.go.id/index.php?

optionarticle&tast=viewarticle&artid=484xitemid=3. Diakses 18

November 2005

Berge-Bachi. 2002. Resistence mechanism of gram positive bacteria.

Switzerland: Institute of Medical Microbiology University of

Zurich. Page: 27-35

Bonang, Gerard. 1982. Mikrobiologi Kedokteran: Untuk Laboratorium

dan klinik. Jakarta: Gramedia. Hal: 10-15

Dalimartha, Setiawan. 1999. Atlas Tumbuhan Obat Indonesia. Ungaran:

Trubus Agriwidya; Muhlisah, Fauziah. 1999. Tanaman Obat

Keluarga. Jakarta: Penebar Swadaya; Tampubolon, Oswold T. 1995.

Tumbuhan Obat. Jakarta: Penerbit Bharata.

http://cyberman.cbn.net.id/detil.asp. Diakses 4 Maret 2004

Page 64: TA Lengkap

Dorland. 2000. Kamus Saku Kedokteran Dorland. Jakarta: EGC. Hal:2058

Dzen, Sjoekoer M.; Roekistiningsih; Santoso, Sanarto; Winarsih, Sri. 2003.

Bakteriologi Medik. Malang: Bayumedia. Hal: 134-135

Dzen, Sjoekoer M.; Roekistiningsih; Santoso, Sanarto; Winarsih, Sri.

2005. Petunjuk Praktikum Mikrobiologi Kedokteran. Malang:

Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas

Brawijaya. Hal: 17, 24-27, 43-44

E., Quisumbing. 1951. Medicinal Plants of The Philippines. Manila:

Bureau of Print. Hal: 632-637

Finegold S.M., Baron E.J. 1986. Bailey and Scott`s Diagnostic

Microbiology, 7th Ed. USA: C.V. Mosby Co., St. Louis.

Fitriani, Vina. 2006. Getah Sejuta Manfaat. http://www.trubus-online.com.

Diakses 17 Mei 2006

Hiramatsu K; Katayama Y; Yuzawa H; Ito T. 2002. Molecular Genetics of

methicillin-resistant Staphylococcus aureus. Tokyo: Department

of Bacteriology, Juntendo University. Hal: 67-74

Infotech. MRSA Penyebab Kematian Bayi Baru Lahir.

http://infosehat_com.htm . Diakses 4 Maret 2002.

IPTEKnet. Tanaman Obat Indonesia: Pepaya.

http://www.ipteknet.id/ind/warintek/budidaya-pertanian-

idx.php?doc=2a19. Diakses 13 September 2005.

Page 65: TA Lengkap

Jawetz; Melnick; Adelberg. 1995. Mikrobiologi Kedokteran. Jakarta:

EGC. Hal:211-217

Katzung, Bertram G. 1994. Farmakologi Dasar dan Klinik. Jakarta: EGC.

Hal: 699

Mark Gladwin, M.J., Trattler, Bill, MD. 1999. Clinical Microbiology:

Make Ridiculously Simple. Miami: Mc.Master Inc.

National Tropical Botanical Garden. 2005. Papaya: Meet The Plants.

http://www.ntbg.org/plants/index.php. Diakses 8 Desember 2005

Pelezar, Michael J. 1981. Element of Microbiology. Tokyo: Mc Graw-Hill

International Company. Hal: 138

Price, Anderson S.; Wilson, Lorraine. 1995. Patofisiologi: Konsep Klinis

Proses-proses Penyakit. Jakarta: EGC. Hal:1006

Republika. 2004. Osteomielitis. http://republikaonline.co.id. Diakses 18

November 2005

Ross I. 1999. Medicinal Plants of The World: Chemical Constituents,

Traditional and Modern Medicinal Uses. Totowa: Humana Press

Senese et.al. 1987. Papain.

http://www.worthington-biochem.com/PAP/default.html. Diakses

12 Oktober 2005

Simpson, Beryl B.; Ogorzaly, Molly C. 2001. Economic Botany. New

Page 66: TA Lengkap

York: Mc Graw-Hill International Company. Hal: 284

Simor, Andrew E. Methicillin-Resistant Staphylococcus Aureus (MRSA)

Surveillance, Control, and Treatment Method.

http://www.postgramed.com/issues/2001/10.01/simor.htm. Diakses 4

April 2004

Weerakody, Y. MRSA. http://www.thnc.com/healthguide/article.asp .

Diakses 11 April 2004

Page 67: TA Lengkap

Lampiran 1. Pernyataan Keaslian Tulisan

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Gandhi Estrada Atmanto

NIM : 0310710066

Program Studi : Program Studi Pendidikan Dokter

Fakultas Kedokteran Universitas

Brawijaya,

menyatakan dengan sebenarnya bahwa Tugas Akhir yang saya tulis ini benar-benar

hasil karya saya sendiri, bukan merupakan pengambilalihan tulisan atau pikiran orang

lain yang saya akui sebagai tulisan atau pikiran saya sendiri. Apabila di kemudian hari

dapat dibuktikan bahwa Tugas Akhir ini adalah hasil jiplakan, maka saya bersedia

menerima sanksi atas perbuatan tersebut.

Malang, 9 Mei 2007

Yang membuat pernyataan,

(Gandhi Estrada Atmanto)

NIM: 0310710066

Page 68: TA Lengkap

Lampiran 2. Alat yang dipergunakan untuk pembuatan ekstrak

Oven

Evaporator

Page 69: TA Lengkap

Lampiran 3. Ekstrak Buah Pepaya Muda

Page 70: TA Lengkap

Lampiran 4. Analisis Statistik: Hasil Uji Normalitas

Explore

dosis

Case Processing Summary

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

4 100,0% 0 ,0% 4 100,0%

dosis,00

,02

,04

,06

,08

,10

saN Percent N Percent N Percent

Valid Missing Total

Cases

Tests of Normality

,252 4 . ,909 4 ,477

,265 4 . ,858 4 ,254

,209 4 . ,957 4 ,760

,280 4 . ,888 4 ,376

,309 4 . ,904 4 ,450

,303 4 . ,820 4 ,142

dosis,00

,02

,04

,06

,08

,10

saStatistic df Sig. Statistic df Sig.

Kolmogorov-Smirnova

Shapiro-Wilk

Lilliefors Significance Correctiona.

Page 71: TA Lengkap

Lampiran 5. Analisis Statistik: Hasil Uji Oneway-ANOVA dan Hasil Uji Post

Hoc Tukey

Oneway

Test of Homogeneity of Variances

sa

2,364 5 18 ,081

LeveneStatistic df1 df2 Sig.

ANOVA

sa

814304,2 5 162860,842 14,515 ,000

201956,8 18 11219,819

1016261 23

Between Groups

Within Groups

Total

Sum ofSquares df Mean Square F Sig.

Page 72: TA Lengkap

Post Hoc Tests

Multiple Comparisons

Dependent Variable: sa

Tukey HSD

-158,00000 74,89933 ,326 -396,0327 80,0327

-84,75000 74,89933 ,862 -322,7827 153,2827

75,00000 74,89933 ,912 -163,0327 313,0327

294,00000* 74,89933 ,011 55,9673 532,0327

340,00000* 74,89933 ,003 101,9673 578,0327

158,00000 74,89933 ,326 -80,0327 396,0327

73,25000 74,89933 ,919 -164,7827 311,2827

233,00000 74,89933 ,057 -5,0327 471,0327

452,00000* 74,89933 ,000 213,9673 690,0327

498,00000* 74,89933 ,000 259,9673 736,0327

84,75000 74,89933 ,862 -153,2827 322,7827

-73,25000 74,89933 ,919 -311,2827 164,7827

159,75000 74,89933 ,315 -78,2827 397,7827

378,75000* 74,89933 ,001 140,7173 616,7827

424,75000* 74,89933 ,000 186,7173 662,7827

-75,00000 74,89933 ,912 -313,0327 163,0327

-233,00000 74,89933 ,057 -471,0327 5,0327

-159,75000 74,89933 ,315 -397,7827 78,2827

219,00000 74,89933 ,082 -19,0327 457,0327

265,00000* 74,89933 ,024 26,9673 503,0327

-294,00000* 74,89933 ,011 -532,0327 -55,9673

-452,00000* 74,89933 ,000 -690,0327 -213,9673

-378,75000* 74,89933 ,001 -616,7827 -140,7173

-219,00000 74,89933 ,082 -457,0327 19,0327

46,00000 74,89933 ,989 -192,0327 284,0327

-340,00000* 74,89933 ,003 -578,0327 -101,9673

-498,00000* 74,89933 ,000 -736,0327 -259,9673

-424,75000* 74,89933 ,000 -662,7827 -186,7173

-265,00000* 74,89933 ,024 -503,0327 -26,9673

-46,00000 74,89933 ,989 -284,0327 192,0327

(J) dosis,02

,04

,06

,08

,10

,00

,04

,06

,08

,10

,00

,02

,06

,08

,10

,00

,02

,04

,08

,10

,00

,02

,04

,06

,10

,00

,02

,04

,06

,08

(I) dosis,00

,02

,04

,06

,08

,10

MeanDifference

(I-J) Std. Error Sig. Lower Bound Upper Bound

95% Confidence Interval

The mean difference is significant at the .05 level.*.

Page 73: TA Lengkap

Lampiran 6. Analisis Statistik: Hasil Uji Korelasi-Pearson

Correlations

Correlations

1 -,763**

,000

24 24

-,763** 1

,000

24 24

Pearson Correlation

Sig. (2-tailed)

N

Pearson Correlation

Sig. (2-tailed)

N

dosis

sa

dosis sa

Correlation is significant at the 0.01 level(2-tailed).

**.

Page 74: TA Lengkap

Lampiran 7. Analisis Statistik: Hasil Uji Regresi Linear

Regression

Variables Entered/Removedb

dosisa . EnterModel1

VariablesEntered

VariablesRemoved Method

All requested variables entered.a.

Dependent Variable: sab.

Model Summaryb

,763a ,581 ,562 139,04609Model1

R R SquareAdjustedR Square

Std. Error ofthe Estimate

Predictors: (Constant), dosisa.

Dependent Variable: sab.

ANOVAb

590917,0 1 590917,032 30,564 ,000a

425343,9 22 19333,815

1016261 23

Regression

Residual

Total

Model1

Sum ofSquares df Mean Square F Sig.

Predictors: (Constant), dosisa.

Dependent Variable: sab.

Page 75: TA Lengkap

Coefficientsa

505,738 50,317 10,051 ,000

-4593,929 830,959 -,763 -5,528 ,000

(Constant)

dosis

Model1

B Std. Error

UnstandardizedCoefficients

Beta

StandardizedCoefficients

t Sig.

Dependent Variable: saa.

Curve Fit

Model Description

MOD_1

sa

Linear

Growtha

Exponentiala

dosis

Included

Unspecified

Model Name

1Dependent Variable

1

2

3

Equation

Independent Variable

Constant

Variable Whose Values Label Observations inPlots

The model requires all non-missing values to be positive.a.

Page 76: TA Lengkap

Linear

Page 77: TA Lengkap

700.00

600.00

500.00

400.00

300.00

200.00

100.00

0.00

0.100.080.060.040.020.00

dosis

Linear

Observed

sa