STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

85
i i STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK PADA REMAJA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) DI KLATEN HALAMAN JUDUL Skripsi Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Psikologi Program Studi Psikologi Disusun oleh Sesilia Welliana Margiyanti 129114097 PROGRAM STUDI PSIKOLOGI FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2019 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

Page 1: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

i

i

STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK PADA

REMAJA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) DI KLATEN

HALAMAN JUDUL

Skripsi

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Psikologi

Program Studi Psikologi

Disusun oleh

Sesilia Welliana Margiyanti

129114097

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2019

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

iv

HALAMAN MOTTO

Sekali kamu menentukan harapan, maka semuanya sangat mungkin terwujud -

Christopher Reeve

Kegagalan adalah batu loncatan menuju kejayaan – Oprah Winfrey

Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu -

1 Petrus 5:7

Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai

kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan

rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh

harapan - Yeremia 29:11

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

v

HALAMAN PERSEMBAHAN

Puji syukur dan terima kasih saya panjatkan ke hadirat-Mu Tuhan Yesus Kristus,

atas rahmat dan berkat-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan skripsi ini. Terima

kasih Tuhan atas segala rahmat yang telah Engkau diberikan. Semoga segala usahaku

selama ini tidak sia-sia dan dapat menjadi berkat untuk orang lain yang membutuhkan.

Amin

Skripsi ini saya persembahakan kepada orangtua saya bapak Norbertus

Sugiyono dan ibu Theresia Supriyanti yang selalu memberikan segalanya sehingga saya

dapat mencapai apa yang saya inginkan dan selalu menanyakan kapan saya lulus. Tidak

lupa juga saya persembahkan kepada kakak laki-laki satu-satunya Agustinus Priya Eka

Adiputra dan kakak ipar saya Veronica Chandraningtyas Metrisari yang juga selalu

bertanya kapan saya lulus selalu memberikan bantuan moril kepada saya selain orangtua

saya.

Tidak lupa juga saya persembahkan kepada keluarga besar saya Kiswo Miharjo

dan Leo Agung Sutomo yang selalu memberikan dorongan semangat. Teman-teman

senasibku yang selalu membantu dan menyemangati untuk menyelesaikan skripsi ini,

Terima Kasih. Perjuangan yang sesungguhnya baru akan dimulai kawan.

Keep Fighting !!!

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

vii

STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF : PROKRASTINASI AKADEMIK PADA

REMAJA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KLATEN

Sesilia Welliana Margiyanti

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran umum mengenai prokrastinasi

pada remaja sekolah menengah pertama di Klaten. Penelitian ini merupakan penelitian

kuantitatif berjenis deskriptif. Subjek penelitian adalah 120 remaja Sekolah Menengah

Pertama (SMP). Untuk menguji validitas skala prokrastinasi peneliti melakukan analisis

validitas isi dengan reliabilitas skala sebesar 0,942. Hasil penelitian menunjukkan

bahwa 120 remaja SMP di klaten terdapat 19 remaja SMP dengan persentase 15,8%

dalam kategori rendah. Selanjutnya sebanyak 95 remaja SMP dengan persentase 79,2%

dalam kategori sedang. Kemudian 6 remaja SMP dengan persentase 5% dalam kategori

tinggi.

Kata kunci :prokrastinasi akademik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

viii

QUANTITATIVE DESCRIPTIVE: ACADEMIC PROCRASTINATION ON

JUNIOR HIGH SCHOOL TEENAGER IN KLATEN

Sesilia Welliana Margiyanti

Abstract

Class for junior high school in Klaten. This research is quantitative descriptive

type. The research subjects were 80 teenagers of state junior high school and 40

teenagers of private junior high school. To help scale validity, researchers conducted

content validity analysis with a scale of reliability of 0.942. The results showed that

high school adolescents in Klaten had a moderate level of procrastination that

appeared on an empirical average score of 53.68 smaller than the theoretical average

score of 60. High school boys are higher for academic procrastination in junior high

school girls. Junior high school boys with an average score of 58.37 is greater than

junior high school girls with an average score of 48.98.

Keywords: academic procrastination

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .......................................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN DOSEN PEMBIMBING ................................................. ii

HALAMAN PENGESAHAN .......................................................................................... iii

HALAMAN MOTTO ...................................................................................................... iv

HALAMAN PERSEMBAHAN ....................................................................................... v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA .......................................................................... vi

Abstrak ............................................................................................................................ vii

Abstract .......................................................................................................................... viii

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN ................................................................ ix

KATA PENGANTAR ...................................................................................................... x

DAFTAR ISI ................................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL ........................................................................................................... xv

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................. xvi

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................. 1

A. Latar Belakang ...................................................................................................... 1

B. Rumusan Masalah ................................................................................................. 7

C. Tujuan .................................................................................................................... 8

D. Manfaat .................................................................................................................. 8

1. Manfaat teoritis ................................................................................................... 8

2. Manfaat praktis ................................................................................................... 8

BAB II LANDASAN TEORI ........................................................................................... 9

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

xiii

A. Prokrastinasi Akademik ........................................................................................ 9

1. Pengertian Prokrastinasi Akademik ................................................................... 9

2. Area Prokrastinasi Akademik ........................................................................... 10

3. Aspek Prokrastinasi Akademik ........................................................................ 12

4. Faktor Yang Mempengaruhi Prokrastinasi Akademik ..................................... 14

5. Dampak prokrastinasi akademik ...................................................................... 17

B. Remaja ................................................................................................................. 18

1. Pengertian Remaja ............................................................................................ 18

2. Perkembangan Masa Remaja ........................................................................... 19

3. Tugas Perkembangan Remaja .......................................................................... 21

C. Karakteristik Siswa Sekolah Menengah Pertama ................................................ 22

D. Dinamika Prokrastinasi Akademik Pada Remaja SMP di Klaten ....................... 23

E. Bagan Prokrastinasi Akademik Pada Remaja Sekolah Menengah Pertama ....... 26

BAB III METODOLOGI PENELITIAN........................................................................ 27

A. Jenis Penelitian .................................................................................................... 27

B. Identifikasi Variabel Penelitian ........................................................................... 27

C. Definisi Operasional ............................................................................................ 27

D. Subjek Penelitian ................................................................................................. 28

E. Metode Pengumpulan Data ................................................................................. 29

F. Validitas dan Reliabilitas .................................................................................... 30

1. Validitas Alat Ukur ............................................................................................. 30

2. Reliabilitas Alat Ukur .......................................................................................... 30

3. Analisis Isi dan Seleksi Aitem ............................................................................ 31

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

xiv

G. Metode Analisis Data .......................................................................................... 34

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ................................................ 37

A. Persiapan Penelitian ............................................................................................ 37

B. Pelaksanaan Penelitian ........................................................................................ 37

C. Deskripsi Subjek Penelitian ................................................................................ 38

D. Hasil Penelitian ................................................................................................... 40

E. Pembahasan ......................................................................................................... 46

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 52

A. Kesimpulan .......................................................................................................... 52

B. Keterbatasan Penelitian ....................................................................................... 52

C. Saran .................................................................................................................... 53

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 54

LAMPIRAN .................................................................................................................... 58

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

xv

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Sebaran Aitem Skala Prokrastinasi Akademik Sebelum Seleksi Aitem ..... 33

Tabel 3.2 Sebaran Aitem Skala Prokrastinasi Akademik Setelah Seleksi Aitem ........ 34

Tabel 3.3 Kategorisasi .................................................................................................. 35

Tabel 4.1 Deskripsi Subjek Penelitian ......................................................................... 38

Tabel 4.2 Deskripsi Jenis Kelamin Subjek Penelitian ................................................. 39

Tabel 4.3 Deskripsi Sekolah Subjek Penelitian ........................................................... 39

Tabel 4.4 Mean Empirik .............................................................................................. 40

Tabel 4.5 Perbandingan Mean Teoritik Dan Empiris Prokrastinasi Akademik ........... 41

Tabel 4.6 Tingkat Kategorisasi ................................................................................... 41

Tabel 4.7 Kategori Prokrastinasi Akademik ................................................................ 42

Tabel 4.8 Mean Jenis Kelamin ..................................................................................... 42

Tabel 4.9 Kategori Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin ................... 43

Tabel 4.10 Uji t-test Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin ................. 44

Tabel 4.11 Mean Sekolah ............................................................................................. 45

Tabel 4.12 Kategori Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Sekolah ........................... 45

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

xvi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Skala Prokrastinasi Akademik Sebelum Uji Coba ................................... 59

Lampiran 2 Reliabilitas Sebelum Seleksi Aitem ......................................................... 64

Lampiran 3 Skala Prokrastinasi Akademik Setelah Uji Coba ..................................... 66

Lampiran 4 Reliabilitas Setelah Seleksi Aitem ............................................................ 71

Lampiran 5 Uji t-test Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin ................ 73

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

1

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan merupakan hal yang penting dalam hidup manusia.

Pendidikan pada dasarnya adalah serangkaian kegiatan yang diusahakan

secara sadar untuk seluruh manusia yang dapat dilakukan dimana pun, kapan

pun, dan tanpa adanya batasan waktu. Pendidikan bertujuan mengembangkan

kepribadian dan kemampuan yang dilaksanakan di dalam sekolah maupun

diluar sekolah. Melalui pendidikan seseorang dapat memperoleh ilmu

pengetahuan dan ketrampilan (Damayanti, 2018). Menurut Peraturan Menteri

Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2016

tentang Program Indonesia Pintar, pemerintah mewajibkan setiap warga

negara Indonesia untuk bersekolah selama 12 tahun pada jenjang pendidikan

dasar, yaitu dari tingkat kelas 1 SD (Sekolah Dasar) hingga kelas 12 SMA

(Sekolah Menengah Atas). Program wajib belajar 12 tahun ini diharapkan

dapat mengembangkan sikap, pengetahuan, dan keterampilan dasar yang perlu

dimiliki semua warga negara sebagai bekal untuk dapat hidup dengan layak di

masyarakat dan dapat melanjutkan pendidikannya ke tingkat yang lebih tinggi

baik ke lembaga pendidikan formal ataupun non formal.

Berdasarkan hasil wawancara yang telah peneliti lakukan tanggal 23-26

April 2019 pada 8 remaja SMP di Klaten, didapatkan hasil bahwa dalam

menyelesaikan tugas sekolah atau pekerjaan rumah (PR), remaja SMP tersebut

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

2

hanya menyalin atau mencontek tugas teman lainnya. Mereka tidak

mengerjakan tugas sendiri dikarenakan mereka malas untuk mengerjakan

tugas. Hal tersebut dikarenakan ketika mereka sampai di rumah mereka

merasa lelah dengan banyaknya kegiatan yang dilakukan. Selain itu, ketika di

dalam kelaspun mereka jarang mendengarkan penjelasan dari guru, sehingga

membuat mereka tidak paham akan pelajaran yang diikuti.

Hal serupa juga diungkapkan saat wawancara dengan 5 orang guru

SMP di Klaten pada tanggal 7-9 Mei 2019, yang menyatakan bahwa banyak

siswa mengeluh karena banyaknya tugas yang harus dikerjakan sehingga

mereka merasa malas untuk mengerjakan tugas tersebut. Para siswa

menganggap waktu pengumpulan tugas masih lama sehingga mereka santai

dalam mengerjakan tugas, mempunyai kesibukan lain selain menyelesaikan

tugas yang membuat siswa melakukan penundaan dalam mengerjakan tugas

atau pekerjaan rumah (PR) tersebut. Selain penundaan pengerjaan tugas, saat

di dalam kelas siswa kurang memperhatikan guru dalam menyampaikan

materi pelajaran seperti mengobrol dengan teman. Berdasarkan hasil

wawancara yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa siswa SMP di

Klaten melakukan prokrastinasi atau penundaan dalam menyelesaikan tugas.

Masa sekolah merupakan masa untuk membekali siswa berbagai

kemampuan dan ketrampilan untuk menunjang keberhasilan dalam

menyelesaikan atau mengerjakan suatu tugas (Suradi, 2017). Selain kegiatan

di ruangan, siswa dapat mengembangkan kemampuan dan ketrampilannya di

luar kelas seperti mengikuti ekstrakurikuler. Ekstrakurikuler yang diikuti

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

3

siswa dapat memperluas pengetahuan melalui kegiatan di luar sekolah seperti

les maupun bimbingan belajar. Banyaknya kegiatan yang dilakukan siswa

membuat mereka harus mampu mengatur waktunya antara kegiatan belajar

mengajar maupun kegiatan ekstrakulikuler. Siswa yang memiliki banyak

kegiatan di luar maupun di dalam kelas dapat membuat siswa tersebut menjadi

kelelahan, sehingga berdampak pada terhambatnya proses pengerjaan tugas-

tugasnya. Menurut Savira dan Suharsono (2013), siswa merasakan kelelahan

pada jadwal belajar dan aktifitas lain selain aktifitas sekolah, sehingga

melakukan penundaan untuk memulai mengerjakan dan mengumpulkan tugas.

Penundaan mengerjakan tugas dalam ilmu psikologi disebut dengan

prokrastinasi. Menurut Solomon dan Rothblum (1984), prokrastinasi adalah

suatu kecenderungan untuk menunda dalam memulai maupun menyelesaikan

kinerja secara keseluruhan untuk melakukan aktivitas lain yang tidak berguna

sehingga kinerja menjadi terhambat, tidak pernah menyelesaikan tugas tepat

waktu, serta sering terlambat dalam menghadiri pertemuan-pertemuan.

Menghindar dari tugas, menjanjikan untuk mengerjakan nanti, menggunakan

berbagai alasan untuk membenarkan penundaan tersebut serta mencegah

dirinya disalahkan oleh orang lain merupakan tanda bahwa seseorang

melakukan prokrastinasi akademik (Knaus, 2010). Penundaan tugas juga

terjadi karena mengerjakan tugas butuh usaha yang banyak dan menimbulkan

kecemasan bahkan tugas dinilai sebagai tugas yang tidak menyenangkan

(Scher & Osterman, 2003). Prokrastinasi dinilai memberikan pengaruh negatif

dalam fungsi akademik (Klassen dkk, 2009).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

4

Penelitian mengenai prokrastinasi telah dilakukan oleh beberapa

peneliti, diantaranya penelitian yang dilakukan oleh Munawaroh, Alhadi, dan

Saputra (2017) mengenai tingkat prokrastinasi akademik siswa Sekolah

Menengah Pertama Muhammadiyah 9 Yogyakarta menunjukkan bahwa dari

35 subjek ditemukan 17,2% siswa memiliki tingkat prokrastinasi tinggi,

sebanyak 77,1% memiliki tingkat prokrastinasi sedang, serta 5,7% lainnya

memiliki tingkat prokrastinasi rendah. Menurut penelitian dari Nitami,

Daharnis, dan Yusri (2015) tentang hubungan motivasi belajar dengan

prokrastinasi siswa menunjukkan bahwa secara umum prokrastinasi akademik

siswa secara keseluruhan di SMP N 25 Padang berada pada kategori rendah

dengan persentase rata-rata 52%. Penelitian dari Khomariyah (2016) tentang

hubungan konformitas teman sebaya terhadap prokrastinasi akademik pada

siswa kelas VIII di SMP N 3 Kertosono Malang dengan total jumlah 84 siswa

menunjukkan bahwa tingkat prokrastinasi sedang dengan persentase sedang

sebesar 76,20% yaitu 64 siswa, tingkat rendah dengan persentase 23,80%

yaitu 20 siswa. Penelitian lain yang dilakukan oleh Nashrullah (2015) di SMP

N 1 Piyungan Bantul dengan metode kuantitatif diketahui dari 193 siswa kelas

VIII terdapat 18 siswa (9%) memiliki tingkat prokrastinasi akademik yang

tinggi, 170 siswa (88%) memiliki tingkat prokrastinasi akademik yang sedang,

5 siswa (3%) memiliki tingkat prokrastinasi akademik rendah. Berdasarkan

hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat siswa

Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang melakukan prokrastinasi akademik

sangat tinggi dan sangat rendah siswa.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

5

Anak usia SMP adalah anak-anak yang telah memasuki masa remaja.

Masa remaja merupakan salah satu periode perkembangan yang dialami oleh

setiap individu. Usia remaja adalah mereka yang berusia 12-22 tahun. Masa

ini sebagai masa transisi dari masa anak-anak menuju masa dewasa. Masa ini

memiliki ciri-ciri tertentu yang membedakan dengan periode perkembangan

lainnya. Pada masa remaja, individu mengalami berbagai perubahan bentuk

fisik, emosi, dan kognitif. Remaja merasa mulai mampu berpikir abstrak

seperti orang dewasa. Pada periode ini pula, remaja mulai melepaskan diri

secara emosional dari orang tua dalam rangka menjalankan peran sosialnya

yang baru sebagai orang dewasa (Mighwar, 2006).

Remaja dalam proses belajarnya, tidak sedikit yang mengalami

prokrastinasi akademik. Mereka kesulitan untuk mengerjakan tugas-tugas

sekolah, sering mengalami keterlambatan dalam menyelesaikan tugas sesuai

batas waktu yang ditentukan, dan melakukan banyak kegiatan sehingga

kurang mampu membagi waktu antara mengerjakan tugas dan kegiatan.

Fenomena prokrastinasi akademik di kalangan remaja bukanlah suatu hal yang

baru bagi dunia pendidikan. Adanya batasan waktu dalam mengerjakan tugas

diharapkan mampu mengerjakan tugas secara maksimal. Namun pada

kenyataanya, remaja khususnya siswa SMP mempunyai kebiasaan

mengumpulkan tugas menjelang batas waktu yang ditentukan. Siswa

mengalami kesulitan untuk melakukan sesuatu sesuai batas waktu yang telah

ditentukan, sering mengalami keterlambatan, mempersiapkan segala sesuatu

dengan berlebihan dan gagal dalam menyelesaikan tugas maka dapat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

6

dikatakan sebagai siswa yang melakukan prokrastinasi (Ghufron & Rini,

2010).

Penelitian yang dilakukan oleh Ferrari, Keanne, Wolfe, dan Beck

(1998) menunjukkan sekitar 25% sampai 75% siswa memiliki masalah

prokrastinasi di lingkungan akademiknya. Siswa laki-laki dan siswa

perempuan Sekolah Menengah Pertama (SMP) memiliki perbedaan dalam

mengerjakan tugas yang diberikan. Perbedaan jenis kelamin menjadi hal yang

menarik untuk diteliti karena hasil penelitian prokrastinasi akademik

berdasarkan jenis kelamin cukup bervariasi. Hasil penelitian Balkis dan Duru

(2009) pada sampel yang terdiri dari 580 siswa (329 perempuan, 251 laki-laki)

menunjukkan bahwa laki-laki lebih cenderung menunda-nunda pekerjaan atau

tugas daripada perempuan. Senecal, Koestner, dan Valenard (1995)

mengatakan prokrastinasi akademik lebih tinggi terjadi pada laki-laki. Selain

itu, beberapa penelitian menunjukkan bahwa penundaan sering terjadi pada

siswa laki-laki (Prohaska dkk, 2000). Namun ada penelitian lain dengan hasil

yang berkebalikan, seperti hasil penelitian Washington (2004) yang hasilnya

ternyata perempuan lebih tinggi melakukan prokrastinasi akademik. Rodarte,

Luna, dan Sherry (2008), menunjukkan bahwa siswa perempuan lebih sering

menunda-nunda. Berdasarkan uraian tersebut prokrastinasi akademik dapat

terjadi berdasarkan jenis kelamin.

Masalah yang muncul karena prokrastinasi akademik juga dialami

secara nyata oleh siswa kelas VIII SMP N 6 Klaten dan siswa kelas VIII SMP

Pangudi Luhur 1 Klaten yang mengeluh mengenai ketidaknyamanan dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

7

cara guru mengajar, tugas yang dianggap terlalu banyak hingga adanya

keengganan untuk belajar. Keengganan belajar yang terjadi pada siswa SMP

tidak jarang mengakibatkan tugas-tugas sekolah yang tertunda menjadi

terbengkalai sehingga banyak waktu yang terbuang. Siswa SMP selalu

mencari alasan untuk tidak segera mengerjakan tugas dan lebih memilih untuk

melakukan kegiatan lain yang menyenangkan dan mendatangkan hiburan.

Berdasarkan penjelasan di atas, peneliti tertarik untuk meneliti tentang

prokrastinasi akademik karena masalah prokrastinasi akademik cukup umum

di dunia pendidikan. Terjadinya prokrastinasi akademik juga dapat berasal

dari dorongan diri sendiri yang ingin menunda dalam mengerjakan pekerjaan

dan dapat berasal juga dari luar dirinya seperti lingkungan pertemanan atau

lingkungan keluarga. Sehingga hal tersebut perlu diketahui sebenarnya sumber

yang dari mana yang dapat membawa dampak terjadinya prokrastinasi

akademik. Apakah dari dalam dirinya atau dari luar dirinya. Sehingga ketika

sudah diketahui penyebabnya dapat dilakukan tindakan untuk mencegah

terjadinya prokrastinasi akademik.

B. Rumusan Masalah

Bagaimana gambaran mengenai prokrastinasi akademik pada remaja Sekolah

Menengah Pertama di Klaten?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

8

C. Tujuan

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberi gambaran mengenai

prokrastinasi akademik pada remaja Sekolah Menengah Pertama di Klaten

D. Manfaat

Manfaat dari penelitian ini adalah meliputi :

1. Manfaat teoritis

Secara teoritis penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dan

menambah pengetahuan mengenai prokrastinasi akademik di bidang

psikologi pendidikan khususnya pada remaja SMP serta dapat

mengaplikasikan teori prokrastinasi akademik yang telah teruji secara

ilmiah.

2. Manfaat praktis

Penelitian ini, diharapkan dapat memberikan masukan yang berarti dan

menumbuhkan pengetahuan bagi masyarakat luas pada umumnya sehingga

menjadi bahan evaluasi dan referensi khususnya bagi para orang tua dan

guru dalam upaya membimbing dan memotivasi untuk mengurangi dan

mencegah prokrastinasi akademik pada remaja SMP.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

9

9

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Prokrastinasi Akademik

1. Pengertian Prokrastinasi Akademik

Istilah prokrastinasi berasal dari bahasa Latin procrastination

dengan awalan “pro” yang berarti mendorong maju atau bergerak maju

dan akhiran “crastinus”. yang berarti suatu keputusan untuk hari esok,

atau jika digabungkan menjadi menunda sampai hari berikutnya (Burka &

Yuen, 1983). Istilah prokrastinasi ini pertama kali dicetuskan oleh Brown

dan Holtzman pada tahun 1967 untuk menunjukkan kecenderungan untuk

menunda-nunda penyelesaian suatu tugas atau pekerjaan (Ferrari dkk,

1995).

Silver (dalam Green, 1982), mengatakan prokrastinasi lebih dari

sekedar suatu kecenderungan, melainkan suatu respon untuk

mengantisipasi tugas-tugas yang tidak disukai atau karena tidak

memadainya keyakinan yang tidak rasional yang menghambat kinerja.

Orang yang melakukan perilaku prokrastinasi disebut prokrastinator.

Prokrastinastor atau individu yang melakukan prokrastinasi sadar saat

menghadapi tugas-tugas yang bermanfaat dan penting bagi dirinya

(prioritas utama), namun dengan sengaja menunda secara berulang-ulang

(kompulsif) hingga muncul perasaan cemas dan perasaan bersalah (Ferrari

dkk, 1995).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

10

Ferrari, Johnson, dan McCown (1995) secara lebih jelas

membedakan prokrastinasi berdasarkan jenis tugasnya yaitu prokrastinasi

non-akademik dan prokrastinasi akademik. Prokrastinasi non-akademik

adalah penundaan yang dilakukan pada jenis tugas non formal atau tugas

yang berhubungan dengan tugas sehari-hari misalnya rumah tangga dan

tugas kantor. Sedangkan prokrastinasi akademik adalah jenis penundaan

yang dilakukan pada jenis tugas formal yang berhubungan dengan tugas

akademik seperti tugas sekolah atau tugas kuliah. Secara historis,

penelitian tentang prokrastinasi pada awalnya memang sudah banyak

dilakukan di lingkungan akademik (Ferrari dkk, 1995). Solomon dan

Rothblum (1984) menjelaskan bahwa prokrastinasi akademik adalah

kecenderungan yang hampir selalu dan selalu dilakukan oleh seseorang

untuk menunda tugas akademik.

Berdasarkan pemaparan dari para ahli tersebut, peneliti

menyimpulkan pengertian prokrastinasi akademik adalah suatu

kecenderungan pada seseorang untuk berperilaku menunda mengerjakan

suatu tugas atau pekerjaan. Perilaku prokrastinasi dapat membawa dampak

positif maupun negatif bagi pelakunya. Pelaku prokrastinasi disebut juga

sebagai prokrastinator.

2. Area Prokrastinasi Akademik

Prokrastinasi akademik berkaitan dengan unsur-unsur tugas dalam

akademik. Solomon dan Rothblum (1984) menjelaskan bahwa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

11

prokrastinasi akademik adalah kecenderungan yang dilakukan oleh

seseorang untuk hampir selalu dan selalu menunda tugas akademik.

Terdapat enam area akademik yang sering dijadikan oleh siswa sebagai

“bahan” prokrastinasi. Enam area tersebut meliputi :

a. Menulis

Penundaan dalam memulai atau menyelesaikan kewajiban menulis

seperti mengarang, menulis makalah, laporan praktikum, serta tugas

menulis lainnya.

b. Belajar dalam menghadapi ujian

Penundaan belajar yang biasanya dilakukan saat menghadapi ujian

meliputi kuis mingguan, ujian mid semester ataupun ujian akhir.

c. Membaca

Penundaan dalam membaca buku referensi maupun buku referensi

penudukung yang berkaitan dengan tugas akademik yang diwajibkan.

d. Tugas administratif

Penundaan dalam mengerjakan dan menyelesaikan tugas-tugas

administratif seperti menyalin catatan, mengembalikan buku ke

perpustakaan, membayar SPP, melakukan daftar ulang (beregristrasi)

dan sebagainya.

e. Menghadiri pertemuan

Penundaan atau terlambat masuk kelas atau tidak masuk pembelajaran

dengan berbagai alasan, praktikum, dan pertemuan lainnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

12

f. Kinerja akademik secara keseluruhan

Penundaan dalam mengerjakan atau menyelesaikan tugas-tugas atau

aktivitas yang berkaitan dengan akademik secara keseluruhan.

Kesimpulan dari pemaparan para ahli bahwa prokrastinasi

akademik pada siswa merupakan suatu perilaku menunda tugas akademik

yang dilakukan secara sengaja dan berulang-ulang. Siswa melakukan

prokrastinasi dalam hal menulis, belajar untuk menghadapi ujian,

membaca, tugas administratif, menghadiri pertemuan, dan kinerja

akademik secara keseluruhan.

3. Aspek Prokrastinasi Akademik

Ferrari, Johnson, dan McCown (1995) mengatakan bahwa

prokrastinasi akademik sebagai suatu perilaku penundaan dapat

termanifestasikan dalam aspek-aspek yang dapat diukur dan diamati.

Aspek-aspek tersebut yaitu :

a. Penundaan dalam memulai maupun menyelesaikan kerja pada tugas

yang dihadapi

Siswa yang melakukan prokrastinasi tahu bahwa tugas yang

dihadapinya harus segera diselesaikan dan berguna bagi dirinya,

namun dia menunda-nunda untuk memulai mengerjakannya atau

menunda-nunda untuk segera menyelesaikan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

13

b. Adanya kelambanan yang disengaja dalam mengerjakan tugas

Siswa prokrastinator menghabiskan waktu yang dimilikinya untuk

mempersiapkan diri secara berlebihan, maupun melakukan hal-hal

yang tidak dibutuhkan dalam penyelesaian suatu tugas, tanpa

memperhitungkan keterbatasan waktu yang dimilikinya.

c. Adanya kesenjangan waktu dalam mengerjakan tugas rencana dan

kinerja secara aktual

Prokrastinator memiliki kesulitan untuk melakukan sesuatu sesuai

dengan batas waktu yang telah ditentukan sebelumnya. Mereka sering

mengalami keterlambatan dalam mengerjakan tugas dalam waktu

yang sudah ditentukan, baik ditentukan oleh orang lain maupun oleh

dirinya sendiri.

d. Melakukan aktivitas lain yang lebih menyenangkan daripada

mengerjakan tugas

Prokrastinator dengan sengaja tidak segera menyelesaikan tugasnya

tetapi menggunakan waktu yang dia miliki untuk melakukan aktivitas

lain yang dipandang lebih menyenangkan dan mendatangkan hiburan,

misalnya jalan-jalan ke mall, main game, berkumpul dengan teman-

teman untuk sekedar berbincang-bincang dan lain sebagainya.

Kesimpulan yang dapat diambil bahwa aspek dari prokrastinasi

akademik adalah sengaja menunda dalam mengerjakan suatu tugas,

menghabiskan banyak waktu yang digunakan untuk melakukan persiapan

mengerjakan tugas ataupun melakukan hal-hal yang tidak terkait dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

14

penyelesaian tugas, tidak terlaksananya time management yang telah

ditentukan, serta kurang dapat memilih aktivitas yang diprioritaskan.

4. Faktor Yang Mempengaruhi Prokrastinasi Akademik

Fauziah (2015) menyatakan faktor-faktor yang mempengaruhi

prokrastinasi akademik pada pelajar meliputi faktor internal maupun

eksternal. Faktor internal terdiri atas faktor fisik dan faktor psikis. Faktor

fisik terjadi karena berbagai aktivitas yang pelajar lakukan di sekolah

maupun di luar sekolah menyebabkan pelajar kelelahan, menimbulkan rasa

kantuk dan lelah, sehingga saat akan mengerjakan tugas pelajar lebih

memilih istirahat daripada mengerjakan tugasnya. Faktor internal yang

kedua yaitu faktor psikis. Faktor psikis meliputi :

a) Pelajar tidak mengerti tugas yang diberikan oleh guru karena instruksi

tugasnya yang tidak jelas,

b) Tidak menguasai materi pelajaran yang diberikan, hal ini berkaitan

dengan cara guru mengajar di kelas yaitu adanya guru yang jarang

masuk kelas namun sering memberikan tugas atau hanya sekedar

presentasi tanpa adanya feedback dari guru, sehingga hal ini menjadi

pengaruh terhadap terjadinya prokrastinasi akademik,

c) Adanya rasa malas yang timbul dari dalam diri pelajar karena kurang

motivasi sehingga sulit memulai untuk mengerjakan tugas-tugas

sekolah, selain itu juga yang menjadi pemicunya adalah lebih suka

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

15

melakukan hal-hal yang lebih menarik seperti menonton film, main

game, dan baca novel, sehingga mengabaikan tugas sekolah

d) Tidak bisa mengatur waktu antara sekolah dengan kegiatan di luar

sekolah, hal ini dikarenakan jadwal pelajaran yang padat sehingga

pelajar lupa tugas apa saja yang harus dikerjakan,

e) Kurang berminat pada mata pelajaran tertentu, hal ini juga berkaitan

dengan cara guru mengajar yaitu adanya guru yang tidak mengerti saat

menyampaikan materi pelajaran, dan tugas yang diberikan tidak sesuai

dengan mata pelajaran

f) Mood (suasana hati), saat pelajar merasa belum muncul mood yang

baik maka akan mengabaikan atau menunda tugas sampai timbulnya

mood yang baik, sehingga memiliki semangat kembali saat

mengerjakan tugas-tugas sekolah.

Kemudian faktor eksternal yang dapat menyebabkan prokrastinasi antara

lain :

a) Tingkat kesulitan tugas yang diberikan, pelajar menganggap tugas

yang sulit adalah tugas yang memiliki referensi susah, tugas yang

diberikan terlalu rumit, tugasnya tidak dapat dipahami, kemudian

tugas yang terlalu mudah juga menjadikan pelajar mengakhirkan

dalam mengerjakan, misalnya tugas yang simpel yang hanya membuat

resume, power point untuk presentasi, kemudian jawaban tugasnya

yang sudah ada di internet (copy-paste).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

16

b) Waktu pengumpulannya masih lama, hal ini dikarenakan jangka

waktu untuk pengumpulan tugasnya lama, sehingga pelajar terlalu

santai untuk mengerjakannya.

c) Saling mengandalkan teman, hal ini apabila tugasnya dirasa sulit,

waktu pengumpulannya sudah dekat, juga apabila tugas kelompok

selalu saling mengandalkan teman yang lainnya untuk bisa dikerjakan.

d) Kesibukan di luar sekolah, seperti adanya les bakat, acara dengan

keluarga, mengerjakan tugas-tugas di rumah.

e) Penumpukan tugas, tugas yang banyak seperti tugas individu atau

tugas kelompok membuat pelajar bingung tugas mana yang harus

didahulukan yang pada akhirnya tugas dikerjakan jika sudah

mendekati waktu pengumpulan.

Berdasarkan pemaparan di atas dapat disimpulkan bahwa faktor yang

dapat mempengaruhi munculnya prokrastinasi akademik pada pelajar terdiri

dari faktor internal maupun eksternal. Faktor internal terdiri atas faktor fisik

dan psikis. Faktor fisik muncul karena banyaknya aktivitas lainnya di luar

sekolah yang membuat pelajar merasa capek untuk mengerjakan tugas-tugas

sekolah. Sedangkan fakor psikis seperti kurangnya pemahaman pelajar

mengenai tugas yang diberikan, tidak menguasai materi pelajaran yang

diberikan sehingga membuat pelajar malas untuk mengerjakan tugas, selain

itu kurang adanya time management yang tepat dari pelajar, serta kurang

tertariknya pelajar pada mata pelajaran tertentu sehingga membuat suasana

hati pelajar menjadi tidak tentu. Sedangkan faktor eksternal yang dapat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

17

menyebabkan munculnya prokrastinasi akademik yaitu sulitnya tugas yang

diberikan oleh guru, waktu pengumpulan tugas yang masih lama sehingga

membuat pelajar lebih banyak memilih kegiatan di luar sekolah sehingga

menyebabkan semakin menumpuknya tugas-tugas yang harus dikerjakan.

5. Dampak prokrastinasi akademik

Menurut Burka dan Yuen (dalam Putri, 2014), prokrastinasi akademik

dapat membawa dampak yang sangat serius dalam hal :

a. Prokrastinasi dapat menciptakan masalah eksternal, seperti menunda

mengarjakan tugas dapat membuat kita tidak dapat mengerjakan tugas

dengan baik dan mendapat peringatan dari guru.

b. Prokrastinasi menimbulkan masalah internal seperti merasa bersalah

ataupun menyesal.

Kesimpulan yang dapat diambil bahwa dampak dari melakukan

prokrastinasi akademik terbagi menjadi dua yaitu dampak internal dan

eksternal. Dampak eksternalnya yaitu pelajar yang menunda mengerjakan

tugas dengan tidak tepat waktu dan tidak baik mendapatkan peringatan dari

guru. Sedangkan dampak internalnya yaitu adanya perasaan bersalah dan

menyesal pada pelajar karena melakukan prokrastinasi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

18

18

B. Remaja

1. Pengertian Remaja

Perjalanan dari masa kanak-kanak menuju kedewasaan ditandai

tidak dengan satu peristiwa, melainkan periode panjang yang disebut

dengan masa remaja (Papalia, 2014). Menurut Santrock (2003) remaja atau

adolescence dapat diartikan sebagai masa transisi dari masa anak menuju

masa dewasa yang mencakup perubahan biologis, kognitif, dan sosio-

emosional. Istilah adolescence, mempunyai arti yang lebih luas yang

mencakup kematangan mental, emosional, sosial dan fisik (Piaget dalam

Hurlock, 1980). Sedangkan menurut Papalia (2014) masa remaja adalah

perubahan perkembangan antara masa anak dan masa dewasa yang

berdampak pada perubahan fisik, kognitif, dan psikososial.

Menurut Hall (dalam Santrock, 2003), secara umum usia remaja

adalah masa antara usia 12 hingga 23 tahun. Awal masa remaja

berlangsung kira-kira dari usia 13 sampai 16 atau 17 tahun, dan akhir masa

remaja bermula dari usia 16 atau 17 tahun hingga 18 tahun (Hurlock,

1980). Sedangkan menurut Papalia (2014) masa remaja dimulai dari 11

tahun sampai dengan usia 19 atau 20 tahun. Remaja memiliki dua masa

yaitu masa remaja awal (early adolescence) yang kira-kira sama dengan

masa sekolah pertama dan mencakup kebanyakan perubahan pubertas.

Kedua adalah masa remaja akhir (late adolescence) dimana ini akan

terlihat kira-kira setelah usia 15 tahun.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

19

Berdasarkan pendapat para ahli mengenai pengertian remaja, maka

dapat disimpulkan bahwa usia masa remaja berkisar antara 12 hingga 23

tahun. Remaja mengalami perubahan perkembangan antara masa anak-

anak dan masa dewasa yang berdampak pada perubahan fisik, kognitif,

dan psikososial.

2. Perkembangan Masa Remaja

Perkembangan masa remaja dapat ditandai dengan berkembangnya

beberapa aspek dalam dirinya. Izzaty (2008) menyebutkan beberapa

perkembangan pada masa remaja, antara lain:

a. Perkembangan Fisik dan Psikoseksual

Pertumbuhan perkembangan fisik pada awal remaja menunjukkan

terbentuknya perkembangan psikoseksual. Proses ini dipengaruhi

percepatan pertumbuhan, sehingga pada masa ini sering ada beberapa

istilah pertumbuhan fisik remaja yaitu the onset of pubertal growth spurt

artinya masa kritis dari perkembangan biologis dan the maximum growth

age artinya perubahan bentuk tubuh, ukuran, tinggi dan berat badan,

proporsi wajah dan badan.

b. Perkembangan kognitif remaja

Sebagaimana aspek perkembangan yang lain, perkembangan kognitif

remaja dimulai sejak bayi masih berada dalam kandungan dan laju

perkembangannya berlangsung sangat cepat mulai usia 3 tahun sampai

remaja awal. Puncak perkembangan dicapai pada penghujung remaja

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

20

akhir, sesudah usia 60 tahun perkembangan kognitif pun melambat,

terjadilah masa plateau yang selanjutnya akan terjadi penurunan.

c. Perkembangan emosi remaja

Pada masa remaja terjadi ketegangan emosi yang bersifat khas

sehingga masa ini disebut masa badai dan topan (strom and stress).

Terjadinya keadaan emosi remaja yang meledak-ledak, tidak menentu

dan tidak stabil mengakibatkan meningginya emosi terutama karena

remaja mendapatkan tekanan sosial dan menghadapi kondisi baru. Hal ini

disebabkan karena pada masa kanak-kanak remaja kurang

mempersiapkan diri untuk menghadapi keadaan tersebut. Perkembangan

emosi cinta pada remaja akan dilalui dengan tahap-tahap antara lain

crush, hero worshipping, boy crazy & girl crazy, puppy love, dan

romantic love.

d. Perkembangan sosial remaja

Pada usia remaja pergaulan dan interaksi sosial dengan teman sebaya

bertambah kompleks dibanding dengan masa-masa sebelumnya termasuk

pergaulan dengan lawan jenis. Remaja mencari bantuan emosional dalam

kelompoknya, pemuasan intelektual juga didapatkan remaja dalam

kelompoknya dengan berdiskusi dan berdebat mengenai sesuatu hal.

Perkembangan sosial remaja memiliki beberapa tujuan yaitu memperluas

kontak sosial, mengembangkan identitas diri, menyesuaikan dengan

kematangan seksual, belajar menjadi orang dewasa.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

21

e. Perkembangan moral

Perkembangan moral yang sebenarnya terjadi pada masa remaja

sehingga menjadi kehidupan moral merupakan masalah pokok dalam

masa remaja. Further (dalam Izzaty dkk, 2008) mengemukakan 3 hal

yang berkaitan dengan moral remaja, antara lain:

a) Tingkah laku yang sebenarnya baru terjadi pada masa remaja

b) Masa remaja sebagai periode masa muda yang harus dihayati untuk

dapat mencapai tingkah laku moral yang otonom

c) Eksistensi moral sebagai keseluruhan merupakan masalah moral, hal

ini harus dilihat sebagai hal yang berkaitan dengan nilai-nilai.

Dari penyataan di atas dapat disimpulkan bahwa perkembangan

remaja berkembang sangat pesat, mulai dari perkembangan fisik dan

psikoseksual, perkembangan emosi, perkembangan kognitif, perkembangan

sosial dan perkembangan moral.

3. Tugas Perkembangan Remaja

Semua tugas perkembangan pada masa remaja dipusatkan pada

penanggulangan sikap dan pola perilaku yang kekanak-kanakan untuk

menghadapi persiapan menuju masa dewasa. Menurut Havighurst (dalam

Monks dkk, 2006) ada beberapa tugas perkembangan pada remaja :

a. Mencapai hubungan baru dan yang lebih matang dengan teman sebaya

baik pria maupun wanita.

b. Mencapai peran sosial pria dan wanita.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

22

c. Menerima keadaan fisiknya dan menggunakan tubuhnya secara efektif.

d. Mengharapkan dan mencapai perilaku sosial yang bertanggung jawab.

e. Mencapai kemandirian emosional dari orang tua dan orang-orang

dewasa lainnya.

f. Mempersiapkan karier ekonomi.

g. Mempersiapkan perkawinan dan keluarga.

h. Memperoleh perangkat nilai dan sistem etis sebagai pegangan untuk

berperilaku – mengembangkan ideologi.

Pada masa awal, remaja sangat mendambakan kemandirian, usaha

untuk mandiri secara emosional dari orang tua dan orang-orang dewasa lain

merupakan tugas perkembangan yang mudah. Namun, kemandirian emosi

tidaklah sama dengan kemandirian perilaku. Banyak remaja yang ingin

mandiri, juga ingin dan membutuhkan rasa aman yang diperoleh dari

ketergantungan emosi pada orang tua atau orang-orang dewasa lain.

C. Karakteristik Siswa Sekolah Menengah Pertama

Menurut Desmita (2009), terdapat sejumlah karakteristik yang

menonjol pada siswa SMP, yaitu:

a. Terjadinya keseimbangan proporsi tinggi dan berat badan

b. Mulai tumbuhnya ciri-ciri seks sekunder

c. Kecendrungan ambivalensi, antara keinginan menyendiri dengan

keinginan untuk bergaul, dan keinginan untuk bebas dari dominasi

orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

23

d. Suka membandingkan nilai dan norma dengan kenyataan yang terjadi

dalam kehidupan orang dewasa

e. Mulai mempertanyakan eksistensi, kemurahan dan keadilan secara

skeptis

f. Masih memiliki reaksi dan ekspresi emosi masih labil

g. Mulai mengambangkan standar dan harapan terhadap perilaku yang

sesuai dengan dunia sosial

h. Pilihan minat dan karir cenderung lebih jelas

Berdasarkan pemaparan di atas karakteristik siswa sekolah menengah

pertama adalah adanya keseimbangan antara proporsi tinggi dan berat badan,

mulai tumbuhnya ciri-ciri seks sekunder, adanya kecendrungan ambivalensi,

mulai suka membandingkan antara nilai dengan norma dengan kenyataan

yang terjadi dalam kehidupan orang dewasa, mempertanyakan tentang

eksistensi, kemurahan dan keadilan secara skeptis, adanya reaksi dan ekspresi

emosi masih labil, adanya pengembangan standar dan harapan terhadap

perilaku yang sesuai dengan dunia sosial, dan memiliki pilihan minat dan

karir cenderung lebih jelas.

D. Dinamika Prokrastinasi Akademik Pada Remaja SMP di Klaten

Prokrastinasi adalah kebiasaan dalam menunda suatu tugas yang

dilakukan dengan sengaja dan secara berulang-ulang. Prokrastinasi

merupakan kecenderungan untuk menunda-nunda menyelesaikan suatu tugas

atau pekerjaan (Ferrari dkk, 1995). Orang yang melakukan perilaku

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

24

prokrastinasi disebut prokrastinator. Prokrastinastor atau individu yang

melakukan prokrastinasi sadar saat menghadapi tugas-tugas yang bermanfaat

dan penting bagi dirinya (prioritas utama), namun dengan sengaja menunda

secara berulang-ulang (kompulsif) hingga muncul perasaan cemas dan

perasaan bersalah (Ferrari, dkk, 1995). Menurut Ferrari, Johnson, dan

McCown (1995), prokrastinasi akademik adalah suatu jenis penundaan yang

dilakukan pada jenis tugas formal yang berhubungan dengan tugas akademik

seperti tugas sekolah atau tugas kuliah. Prokrastinasi akademik merupakan

jenis penundaan yang dilakukan pada jenis tugas formal yang berhubungan

dengan tugas akademik.

Prokrastinasi sebagai perilaku menunda untuk melakukan atau

menyelesaikan pekerjaan banyak dialami oleh remaja SMP. Remaja

merupakan masa transisi dari masa anak menuju masa dewasa yang

mencakup perubahan biologis, kognitif, dan sosio-emosional (Santrock,

2003). Menurut Hall (dalam Santrock, 2003), secara umum usia remaja

berkisar antara usia 12 hingga 23 tahun. Tugas perkembangan pada masa

remaja merupakan persiapan untuk menghadapi masa dewasa. Menurut

Havighurst (dalam Monks, dkk, 2006) tugas perkembangan pada remaja,

diantaranya: mencapai hubungan baru dan yang lebih matang dengan teman

sebaya baik pria maupun wanita, mencapai peran sosial pria dan wanita,

menerima keadaan fisiknya dan menggunakan tubuhnya secara efektif,

mengharapkan dan mencapai perilaku sosial yang bertanggung jawab,

mencapai kemandirian emosional dari orang tua dan orang-orang dewasa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

25

lainnya, mempersiapkan karier ekonomi, mempersiapkan perkawinan dan

keluarga, dan memperoleh perangkat nilai dan sistem etis sebagai pegangan

untuk berperilaku – mengembangkan ideologi.

Remaja sebagai siswa SMP menurut Desmita (2009) memiliki

sejumlah karakteristik yaitu: adanya keseimbangan antara proporsi tinggi

dan berat badan, mulai tumbuhnya ciri-ciri seks sekunder, adanya

kecendrungan ambivalensi, mulai suka membandingkan antara nilai dengan

norma dengan kenyataan yang terjadi dalam kehidupan orang dewasa,

mempertanyakan tentang eksistensi, kemurahan dan keadilan secara skeptis,

adanya reaksi dan ekspresi emosi masih labil, adanya pengembangan

standar dan harapan terhadap perilaku yang sesuai dengan dunia social, dan

memiliki pilihan minat dan karir cenderung lebih jelas.

Remaja SMP yang merasa memiliki beban kerja akan berdampak

negatif terhadap kinerjanya. Sehingga menimbulkan tanggapan untuk

menunda mengerjakan tugas bahkan menghindari aktivitas belajar. Kebiasan

menunda-nunda tugas merupakan faktor yang utama terhadap penghindaran

beban kerja. Prokrastinasi sebagai tindakan penghindaran terhadap kejenuhan

belajar membuat remaja SMP semakin tidak peduli terhadap tugas-tugasnya.

Kejenuhan belajar yang berkaitan dengan prokrastinasi akademik yang

dilakukan oleh remaja SMP. Perilaku prokrastinasi akademik pada remaja

SMP dalam menunda tugas sekolah ditandai dengan melakukan kegiatan

yang disenangi dan memilih meninggalkan mengerjakan tugas-tugasnya.

Remaja SMP memiliki keyakinan bahwa dirinya tidak mampu menyelesaikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

26

tugas sekolah atau pekerjaan rumah (PR) yang banyak karena faktor dirinya

sendiri yang kurang menguasai materi. Berangkat dari hal tersebut, peneliti

tertarik untuk melakukan penelitian yang berfokus pada memberikan

gambaran deskriptif mengenai prokrastinasi akademik pada remaja SMP.

E. Bagan Prokrastinasi Akademik Pada Remaja Sekolah Menengah

Pertama

Remaja

Sekolah Menengah Pertama

Prokrastinasi Akademik

:

Penundaan untuk

memulai maupun

menyelesaikan kerja

pada tugas yang dihadapi

Adanya kelambanan

yang disengaja dalam

mengerjakan tugas

Adanya kesenjangan

waktu dalam

mengerjakan tugas

Melakukan aktivitas lain

yang lebih

menyenangkan daripada

mengerjakan tugas

Eksternal Internal

Menunda mengerjakan tugas

sehingga mendapatkan peringatan

dari guru

Merasa bersalah dan menyesal

karena melakukan prokrastinasi

akademik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

27

27

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan model

deskriptif. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang memberikan gambaran

lebih detail mengenai suatu gejala berdasarkan data yang ada, menyajikan data,

menganalisis, dan menginterpretasi (Narbuko & Achmadi, 2003). Data

kuantitatif diperoleh melalui analisis skor pada jawaban subjek pada skala

prokrastinasi akademik dan diperoleh gambaran mengenai prokrastinasi

akademik pada remaja Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Klaten.

B. Identifikasi Variabel Penelitian

Penelitian ini menggunakan satu variabel, yaitu prokrastinasi akademik.

C. Definisi Operasional

Definisi operasional dalam penelitian ini adalah prokrastinasi akademik:

Prokrastinasi akademik pada remaja SMP merupakan perilaku negatif yang

dilakukan pelajar untuk menunda suatu pekerjaan atau tugas yang dilakukan

secara sengaja dan berulang-ulang. Siswa yang melakukan prokrastinasi

akademik melakukan penundaan dalam hal menulis, belajar untuk menghadapi

ujian, membaca, tugas administratif, menghadiri pertemuan, dan kinerja

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

28

akademik secara keseluruhan. Aspek yang digunakan peneliti untuk

mengetahui tingkat prokrastinasi akademik mahasiswa yaitu:

1. Penundaan untuk memulai maupun menyelesaikan kerja pada tugas yang

dihadapi

2. Adanya kelambanan yang disengaja dalam mengerjakan tugas

3. Adanya kesenjangan waktu dalam mengerjakan tugas rencana dan kinerja

secara aktual

4. Melakukan aktivitas lain yang lebih menyenangkan daripada mengerjakan

tugas.

Prokrastinasi akademik diukur menggunakan skala psikologis

berdasarkan aspek-aspek prokrastinasi akademik menurut Ferrari (1995). Skor

total yang tinggi menunjukkan prokrastinasi akademik cenderung tinggi.

Sedangkan, jika skor rendah menunjukkan prokrastinasi akademik cenderung

rendah.

D. Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah kelompok kecil yang diamati dan merupakan

bagian dari populasi sehingga sifat dan karakteristik populasi juga dimiliki oleh

subjek penelitian (Sedarmayanti & Hidayat, 2011). Subjek dalam penelitian ini

adalah siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas VIII, yang berusia 13-

14 tahun. Hal tersebut dikarenakan peneliti membutuhkan subjek penelitian

dalam masa remaja awal.

Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik

purposive sampling (sampel bertujuan). Purposive sampling atau sampel

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

29

bertujuan adalah teknik penentuan sampel dengan suatu pertimbangan tertentu

(Riduwan, 2014).

E. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala.

Skala adalah alat ukur psikologis dalam bentuk pernyataan-pernyataan atau

pertanyaan-pertanyaan yang dirancang untuk menangkap respon seseorang

terhadap konsep yang diukur sehingga dapat diberi penilaian atau skor dan

dapat diinterpretasikan (Azwar, 1999).

Skala yang digunakan peneliti adalah skala Likert untuk mengukur

variabel prokrastinasi akademik. Skala Likert adalah metode pengumpulan data

dimana setiap aitem disusun atau dibuat untuk mengukur atribut psikologis

tertentu. Pada skala Likert, subjek diminta untuk menyatakan kesetujuan-

ketidaksetujuannya dalam sebuah kontinum yang terdiri atas beberapa respon

jawaban (Supraktiknya, 2014).

Skala yang disajikan tersebut disusun ke dalam empat jenjang dengan

maksud untuk menghindari jawaban tengah. Skala ini dibuat dengan dua jenis

aitem, yaitu aitem favorable (mendukung atau memihak pada objek sikap atau

perilaku) dan unfavorable (tidak mendukung objek sikap atau perilaku),

dimana dalam setiap pertanyaan terdiri dari empat pilihan kategori jawaban.

Aitem yang mendukung pernyataan atau searah dengan pernyataan

(favourable) mempunyai sistem penilaian jawaban sebagai berikut : yaitu

sangat sering (SS) skor 4; sering (S) skor 3; jarang (J) skor 2; tidak pernah (TP)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

30

skor 1. Sedangkan untuk aitem yang tidak mendukung pernyataan atau tidak

searah dengan pernyataan (unfavorable), sistem penilaian jawaban sebagai

berikut: sangat sering (SS) skor 1; sering (S) skor 2; jarang (J) skor 3; tidak

pernah (TP) skor 4.

F. Validitas dan Reliabilitas

1. Validitas Alat Ukur

Validitas adalah kualitas esensial yang menunjukkan sejauh mana alat

ukur sungguh-sungguh mengukur atribut yang hendak diteliti (Supratiknya,

2014). Uji validitas bertujuan untuk mengukur apakah pernyataan-

pernyataan atau aitem-aitem yang disajikan sudah dengan tepat mengukur

konstrak atau apa yang ingin diukur oleh peneliti (Santosa, 2014).

Pada penelitian ini, peneliti menggunakan validitas isi. Validitas isi

merupakan validitas yang fokus kepada elemen-elemen apa yang ada dalam

alat ukur (Coaley, 2010). Peneliti melakukan uji validitas dengan

menggunakan professional judgement dan peer judgement. Dalam hal ini,

dosen pembimbing yang melakukan professional judgement dan rekan-

rekan peneliti yang melakukan peer judgement agar semua aitem dalam

skala ini sesuai dengan tujuan pengukuran.

2. Reliabilitas Alat Ukur

Reliabilitas merupakan penerjemahan dari kata reliability yang

mempunyai asal kata rely dan ability. Pengukuran yang memiliki reliabilitas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

31

tinggi disebut sebagai pengukuran yang reliabel. Keterpercayaan,

keterandalan, keajegan, kestabilan, dan konsistensi sebuah instrumen.

Reliabilitas adalah sejauh mana hasil suatu pengukuran dapat dipercaya

(Azwar, 2007).

Pada penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan konsistensi

internal yaitu dengan teknik estimasi Alpha (α) dari Cronbach untuk

memperkirakan tinggi rendahya reliabilitas. Hasil perhitungan

menggunakan SPSS 25.0 for Windows menunjukkan besarnya koefisien

reliabilitas skala prokastinasi akademik sebesar 0.942.

3. Analisis Isi dan Seleksi Aitem

Pada penelitian ini, peneliti melakukan analisis dan seleksi aitem

menggunakan alat bantu program SPSS for windows versi 25.0. Daya

diskriminasi aitem dalam SPSS versi 25.0, dilihat pada kolom Corrected

Item-Total Correlation. Seleksi aitem dilakukan untuk memilih aitem yang

selaras atau sesuai dengan fungsi ukur skala sebagaimana dikehendaki oleh

konstruknya. Azwar (2009) menyatakan bahwa seleksi aitem dilakukan

untuk memilih aitem yang hasil ukurnya sesuai dengan hasil ukur skala

sebagai keseluruhan.

Selain itu hal penting lain yang harus diperhatikan guna melihat

validitas pada sebuah skala adalah dengan mengkorelasikan skor aitem

dengan skor aitem total, yang akan menghasilkan koefisien korelasi aitem

total (rix). Aitem yang baik dan dapat digunakan apabila nilai rix ≥ 0,30,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

32

sedangkan aitem yang buruk memiliki nilai rix ≤ 0,30. Tidak ada batasan

universal mengenai angka minimal yang harus diperoleh agar suatu alat

ukur dapat dikatakan valid (Azwar. 2009). Sebagai kriteria pemilihan aitem

berdasarkan korelasi aitem-total (rix), peneliti menggunakan batasan rix ≥

0,30 (Azwar, 2009).

Skala prokrastinasi akademik yang disusun oleh peneliti berjumlah 32

aitem pernyataan yang terdiri dari 16 aitem favorable dan 16 aitem

unfavorable. Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan analisis SPSS

25.0 for Windows terhadap 32 aitem dalam skala prokrastinasi akademik

ditemukan hasil koefisien korelasi aitem total berkisar antara -0.132 sampai

0.688. Berdasarkan hasil perhitungan korelasi aitem-total (rit) dapat

disimpulkan bahwa terdapat 24 aitem yang memiliki daya beda memuaskan

dan 8 aitem dengan daya beda rendah dari 32 aitem total. Selanjutnya,

peneliti melakukan uji ulang 24 aitem yang memiliki daya memuaskan dan

tidak ditemukan aitem yang memiliki daya beda rendah, sehingga, terpilih

24 aitem yang layak digunakan dalam skala final penelitian.

Peneliti melakukan uji coba skala terlebih dahulu. Dalam melakukan

uji coba skala penelitian, peneliti mengambil subjek kelas VI (tujuh) di SMP

N 6 Klaten berjumlah 38 orang subjek dan subjek kelas VI (tujuh) di SMP

Pangudi Luhur 1 Klaten berjumlah 38. Uji coba pada SMP N 6 Klaten

dilaksanakan pada Senin, 22 April 2019 pukul 09.00-11.00 WIB. Sedangkan

uji coba pada SMP Pangudi Luhur 1 Klaten dilaksanakan pada Senin, 6 Mei

2019 pukul 09.00-11.00 WIB. Tempat pelaksanaan berada di masing-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

33

masing kelas, yaitu kelas VI B SMP N 6 Klaten dan kelas VI A SMP

Pangudi Luhur 1. Seluruh subjek diberikan satu eksemplar skala yang terdiri

dari skala prokrastinasi akademik. Tabel berikut ini adalah sebaran aitem:

Tabel 3.1

Sebaran Aitem Skala Prokrastinasi Akademik Sebelum Seleksi Aitem

No Aspek Favorable Unfavorable Jumlah

1

Penundaan untuk memulai

maupun menyelesaikan

kerja pada tugas yang

dihadapi

1, 2, 3, 4, 5

6, 7, 8, 9, 10,

11,

11

aitem

2

Adanya kelambanan yang

disengaja dalam

mengerjakan tugas

12, 13 14, 15, 4 aitem

3

Adanya kesenjangan

waktu dalam mengerjakan

tugas rencana dan kinerja

secara actual

16, 17, 18,

19, 20

5 aitem

4

Melakukan aktivitas lain

yang lebih menyenangkan

daripada mengerjakan

tugas.

21, 22,

23,24,25, 26

27, 28, 29,

30, 31, 32

12

aitem

Total ( 16 aitem) ( 16 aitem) 32 aitem

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

34

Tabel 3.2

Sebaran Aitem skala Prokrastinasi Akademik Setelah Seleksi Aitem

No Aspek Favorable Unfavorable Jumlah

1

Penundaan untuk memulai

maupun menyelesaikan

kerja pada tugas yang

dihadapi

1, 2, 3, 4, 5 6, 7, 8, 9,

10, 11

9 aitem

2

Adanya kelambanan yang

disengaja dalam

mengerjakan tugas

12, 13 14, 15, 2 aitem

3

Adanya kesenjangan waktu

dalam mengerjakan tugas

rencana dan kinerja secara

actual

16, 17, 18, 19, 20 3 aitem

4

Melakukan aktivitas lain

yang lebih menyenangkan

daripada mengerjakan tugas.

21, 22, 23,

24,25, 26

27, 28, 29,

30, 31, 32

10

aitem

Total ( 12 aitem) ( 12 aitem) 24 aitem

Keterangan: Nomer aitem-aitem yang dicetak tebal dan digaris bawahi

menunjukkan aitem-aitem yang gugur dan tidak digunakan.

G. Metode Analisis Data

Analisis data penelitian bertujuan untuk mengambarkan mengenai

prokrastinasi akademik pada remaja Sekolah Menengah Pertama di Klaten.

Penelitian ini juga menggunakan model deskriptif. Model deskriptif digunakan

untuk menjabarkan sejumlah data guna memperoleh gambaran secara

sistematis dan menyeluruh mengenai keadaan subjek penelitian. Pada statistik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

35

deskriptif dijelaskan mengenai mean, median, mode, standar deviasi,

maximum, dan minimum. Mean adalah rata-rata yang diperoleh oleh seluruh

subjek penelitian dibagi jumlah subjek yang berpartisipasi dalam penelitian.

Median adalah teknik untuk menjelaskan nilai tengah dari seluruh skor

perolehan setelah diurutkan dari nilai tertinggi sampai terendah dan sebaliknya.

Mode adalah skor yang paling sering muncul dalam suatu pengukuran.

X minimum teoritik : Skor paling rendah yang mungkin diperoleh subjek pada

skala yaitu 1

X maximum teoritik : Skor paling tinggi yang mungkin diperoleh subjek pada

skala yaitu 4

Range : Luas jarak sebaran antara nilai maksimal dan minimal

SD (σ) : Mean teroritik dari skor maksimal dan minimal

Untuk menghitung tingkat prokrastinasi akademik, maka digunakan

rumus kategorisasi dari Azwar (2016) sebagai berikut:

Tabel 3.3.

Tabel Kategorisasi

Kategori Rumus

Rendah X < (μ-1,0σ)

Sedang (μ-1,0σ) ≤ X < (μ+1,0σ)

Tinggi (μ+1,0σ) ≤ X

Keterangan:

μ = mean teoritik

σ = standar deviasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

36

Perhitungan untuk menentukan kategori prokrastinasi akademik

menggunakan mean teoritik adalah sebagai berikut :

Jumlah aitem : 24

X minimum : 24 X 1 = 24

X maksimum : 24 X 4 = 96

Range / luas jarak sebaran data : 96 – 24 = 72

Mean : (92 + 24) : 2 = 60

Langkah pertama menghitung standar deviasi teoritik (σ), dengan rumus

σ = (X max – X min)

= (96 – 24)

= 12

Langkah kedua, memasukkan nilai ke dalam kategori dibawah ini:

Rendah = x < (mean – 1. SD)

= x < (60 -12)

= x < 48

Sedang = (mean – 1.SD) ≤ X < (mean + 1.SD)

= (60 – 12) ≤ X < (60 + 12)

= 48 ≤ X < 72

Tinggi = (mean + 1.SD) ≤ X

= (60 + 12) ≤ X

= 72 ≤ X

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

37

37

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Persiapan Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini, peneliti meminta bantuan kepada

professional judgement (dosen pembimbing) dan peer judgement (rekan-rekan

peneliti) untuk melakukan validitas isi skala yang akan digunakan. Skala dibuat

oleh peneliti sendiri berdasarkan aspek – aspek prokrastinasi akademik yang

telah dipaparkan dalam landasan teori. Setelah aitem-aitem skala prokrastinasi

akademik terbentuk, peneliti meminta bantuan kepada rekan-rekan untuk

menilai aitem-aitem yang telah dibuat. Setelah mendapatkan penilaian dari

peer judgement (rekan-rekan peneliti), peneliti melakukan revisi pada tiap-tiap

aitem skala prokrastinasi akademik. Kemudian, peneliti meminta bantuan

kepada profesional judgement (dosen pembimbing) untuk melakukan validitas

isi. Setelah melakukan beberapa kali revisi, akhirnya skala prokrastinasi

akademik siap digunakan.

B. Pelaksanaan Penelitian

Pengambilan data dilaksanakan pada tanggal 27 April 2019 di SMP N 6

Klaten. Sedangkan penelitian yang dilakukan di SMP Pangudi Luhur 1 Klaten

pada tanggal 11 Mei 2019. Peneliti membagikan skala pada subjek penilitian

ini yaitu siswa laki-laki kelas VIII yang berusia 13-14 tahun. Setelah

melakukan penyebaran skala pada dua kelas dengan responden berjumlah 88

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

38

siswa di SMP N 6 Klaten, pada tanggal 27 April 2019 responden yang

mengembalikan skala kepada peneliti sejumlah 88 siswa. Sedangkan pada SMP

Pangudi Luhur 1 Klaten, peneliti melakukan penyebaran skala dengan

responden berjumlah 44 siswa, pada tanggal 11 Mei 2019 responden yang

mengembalikan skala berjumlah 44 siswa Namun ada beberapa responden

yang tidak memenuhi syarat, maka terdapat 12 skala yang gugur dan tidak

dapat digunakan, sehingga. dalam penelitian ini responden yang didapatkan

untuk penelitian ini berjumlah 120 subjek. Jumlah subjek 120 berasal dari 80

subjek SMP N 6 Klaten dan 40 subjek dari SMP Pangudi Luhur 1 Klaten.

C. Deskripsi Subjek Penelitian

Subjek pada penelitian in terdiri dari 120 siswa – siswi kelas VIII SMP di

Klaten. Selain itu, subjek penelitian berusia 13 sampai 14 tahun. Deskripsi data

subjek dalam bentuk tabel, sebagai berikut :

Tabel 4.1

Deskripsi Usia Subjek Penelitian

Usia Frekuensi Persentase

13 tahun 20 16,67 %

14 tahun 100 83,33 %

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

39

Tabel 4.2

Deskripsi Jenis Kelamin Subjek Penelitian

Jenis Kelamin Frekuensi Persentase

Laki – laki 60 50 %

Perempuan 60 60 %

Tabel 4.3

Deskripsi Sekolah Subjek Penelitian

Sekolah Asal Frekuensi Persentase

Swasta 40 33,33 %

Negeri 80 66,67 %

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

40

D. Hasil Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Berdasarkan mean hasil

analisis deskriptif, diperoleh data mean empirik dan mean teoritik. Mean

empirik adalah rata-rata skor data penelitian. Mean teoritik adalah rata-rata

skor alat ukur penelitian. Mean teoritik diperoleh dari angka yang menjadi titik

tengah alat ukur penelitian. Berikut hasil analisis deskriptif prokrastinasi

akademik :

Tabel 4.4

Mean Empirik

Penghitungan mean teoritik digunakan untuk menentukan kategori

prokrastinasi akademik dengan sebagai berikut :

Skala prokrastinasi akademik : 24 aitem

X minimum : 24 X 1 = 24

(untuk skor jawaban sangat tidak setuju)

X maksimum : 24 X 4 = 96

(untuk skor jawaban sangat setuju)

Range / luas jarak sebaran data : 96 – 24 = 72

Jumlah Subjek 120

Mean 53,68

Median 55

Modus 56

Minimum 24

Maksimum 83

Total 6441

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

41

σ / satuan deviasi standar : 72/6 = 12

μ / mean teoritik : ( 92 + 24) : 2 = 60

Tabel 4.5

Perbandingan Mean Teoritik dan Mean Empirik Prokrastinasi Akademik

Variabel

Penelitian N

Data Teoritik

Mean

Data Empirik

Mean Skor Skor

Min Max Min Max

Prokrastinasi 24 24 96 60 24 83 53,68

Berdasarkan tabel diatas diperoleh nilai mean teoritik yaitu 60 lebih

besar dari nilai mean empirik yaitu 53,68. Hal ini menunjukkan bahwa

prokrastinasi akademik pada siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di

Klaten tergolong negatif.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

42

Tabel 4.6

Tingkat Kategorisasi

Kategori Rumus

Rendah X < (μ-1,0σ)

Sedang (μ-1,0σ) ≤ X < (μ+1,0σ)

Tinggi (μ+1,0σ) ≤ X

Keterangan:

μ = mean teoritik

σ = standar deviasi

Tabel 4.7

Kategori Prokrastinasi Akademik

Kategori Nilai Jumlah Persent (%)

Rendah X < 48 19 15,8

Sedang 48 ≤ X < 72 95 79,2

Tinggi 72 ≤ 6 5,0

Berdasarkan hasil perhitungan dari kategori yang telah ditentukan dan

dihitung, rata-rata prokrastinasi akademik yang dimiliki siswa Sekolah

Menengah Pertama (SMP) masuk dalam kategori sedang sebanyak 95 dengan

persentase 79%.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

43

Tambahan Hasil Data

a. Jenis Kelamin

Tabel 4.8

Mean Jenis Kelamin

Jenis Kelamin Mean N Minimum Maksimum Range Percent (%)

Laki-Laki 58,37 60 29 83 54 50,0

Perempuan 48,98 60 24 65 41 50,0

Total 107,35 120 53 148 95 100,0

Berdasarkan hasil diatas, nilai mean laki-laki lebih besar yaitu 58,37

daripada nilai mean perempuan yaitu 48,98. Hal ini menunjukkan bahwa

subjek laki-laki cenderung lebih tinggi melakukan prokrastinasi akademik

dibandingkan dengan subjek perempuan.

Tabel 4.9

Kategori Skor Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin

Interval Kategori Frekuensi

Laki-laki

N

% Mean Frekuensi

Perempuan

N

% Mean

X < 48 Rendah 10 16,67%

25 41,67%

48 ≤ X < 72 Sedang 44 73,33% 58,37 35 58,33% 48,98

72 ≤ Tinggi 6 10%

0 0%

Total 60 100%

60 100%

Berdasarkan data diatas, subjek laki-laki memiliki nilai persentase yaitu

73% dalam kategori sedang. Selain itu, subjek perempuan memiliki nilai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

44

persentase yaitu 58% dalam kategori sedang. Hal ini menunjukkan bahwa

prokrastinasi akademik berdasarkan jenis kelamin dalam kategori sedang.

Tabel 4.10

Uji t – test Jenis Kelamin

Ho : tidak ada perbedaan tingkat prokrastinasi akademik yang signifikan antara

siswa laki - laki dan perempuan.

Ha : ada perbedaan tingkat prokrastinasi akademik yang signifikan antara siswa

laki - laki dan perempuan.

Pengujian hipotesis berdasarkan nilai probabilitas :

Jika p > 0, 05 maka Ho diterima

Jika p < 0, 05 maka Ho ditolak

Berdasarkan hasil analisis uji independent sample t - test, didapatkan

bahwa nilai t hitung 4,529 dengan probabilitas 0,000. Nilai p < 0, 05, maka Ho

ditolak dan Ha diterima. Hal ini membuktikan bahwa ada perbedaan tingkat

prokrastinasi akademik yang signifikan antara siswa laki - laki dan perempuan.

Group Statistics

Jenis

Kelamin

N Mean Mean

Difference

t p Ket

P < 0, 05

Laki-laki 60 583,67 983,33 4,529 0, 000

Signifikan

Perempuan 60 489,83

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

45

b. Sekolah Asal

Tabel 4.11

Mean Sekolah

Berdasarkan hasil penghitungan, nilai mean sekolah negeri lebih besar

yaitu 58,8 sedangkan nilai mean sekolah swasta yaitu 43. Hal ini

menunjukkan bahwa sekolah negeri cenderung lebih tinggi melakukan

prokrastinasi akademik dibandingkan dengan sekolah swasta.

Tabel 4.12

Kategori Skor Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Sekolah

Interval Kategori Negeri % Mean Swasta % Mean

X < 48 Rendah 18 22,5%

17 42,5%

48 ≤ X < 72 Sedang 56 70% 58,3 23 57,5% 43

72 ≤ Tinggi 6 7,5%

0 0

Total 80 100% 40 100%

Berdasarkan data diatas, sekolah negeri yaitu 70% dalam kategori

sedang. Selain itu, sekolah swasta yaitu 58% dalam kategori sedang. Hal ini

Sekolah

Asal

Mean N Minimum Maksimum Range Percent (%)

Negeri 58,8 80 41 83 42 66,67

Swasta 43 40 24 55 31 33,33

Total 101,8 120 65 138 73 100

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

46

menunjukkan bahwa prokrastinasi akademik berdasarkan sekolah asal

dalam kategori sedang.

E. Pembahasan

Berdasarkan hasil analisis deskriptif data didapatkan bahwa jumlah subyek

penelitian ini adalah 120 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas VIII.

Subjek penelitian adalah 60 siswa laki-laki dan 60 siswa perempuan. Subjek

penelitian berusia 13 tahun sampai 14 tahun. Jumlah subjek penelitian dengan

usia 13 tahun sebesar 20 siswa dan kategori usia 14 tahun sebanyak 100 siswa.

Asal Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri adalah 80 siswa sedangkan

Sekolah Menengah Pertama (SMP) swasta adalah 40 siswa. Dari data tersebut

dapat disimpulkan bahwa siswa SMP berada dalam tahap remaja awal.

Berdasarkan hasil analisis deskriptif data diperoleh bahwa nilai mean

empirik lebih kecil daripada nilai mean teoritik (mean empiric < mean teoritik

= 54 < 60), berarti bahwa subyek penelitian secara umum memiliki

prokrastinasi yang tergolong rendah. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh

bahwa siswa yang masuk ke dalam kategori prokrastinasi akademik tinggi

yaitu 5 %, siswa yang masuk ke dalam kategori cukup yaitu 79 %, dan siswa

yang masuk ke dalam kategori rendah yaitu 16 %. Dari data tersebut dapat

disimpulkan bahwa siswa yang berada dalam tahap remaja awal memiliki

prokrastinasi akademik pada kategori cukup.

Berdasarkan hasil penelitian, dapat dilihat bahwa banyaknya siswa yang

melakukan prokrastinasi akademik dalam kategori sedang sebanyak 95 siswa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

47

(79 %). Hasil penelitian ini serupa dengan penelitian Khomariyah (2016)

sebanyak 76,20% yaitu 64 siswa SMP dari total 84 siswa SMP mengalami

tingkat prokrastinasi akademik sedang. Nashrullah (2015) mengatakan dari 193

siswa terdapat 170 siswa SMP atau 88% mengalami tingkat prokrastinasi

akademik sedang. Menurut Saputra (2017) sebanyak 77,1% siswa SMP

menunjukkan prokrastinasi akademik kategori sedang. Selain itu, Ferrari,

Keanne, Wolfe, dan Beck (1998) yang menunjukan sekitar 25 % sampai 75 %

siswa memiliki masalah prokrastinasi akademik di lingkungannya.

Prokrastinasi akademik yang dilakukan oleh siswa tidak terjadi dengan

sendirinya tetapi disebabkan oleh berbagai faktor. Menurut Fauziah (2015)

faktor-faktor yang mempengaruhi prokrastinasi akademik pada pelajar meliputi

faktor internal maupun eksternal. Faktor internal terdiri atas faktor fisik dan

faktor psikis. Faktor fisik terjadi karena berbagai aktivitas yang pelajar lakukan

di sekolah maupun di luar sekolah yang menyebabkan pelajar kelelahan,

menimbulkan rasa kantuk dan lelah. Sehingga saat akan mengerjakan tugas,

pelajar lebih memilih istirahat daripada mengerjakan tugasnya. Faktor internal

yang kedua yaitu faktor psikis. Faktor psikis meliputi: pelajar tidak mengerti

akan tugas yang diberikan oleh guru karena instruksi tugasnya yang tidak jelas,

pelajar tidak menguasai materi pelajaran yang diberikan karena guru jarang

masuk kelas namun sering memberikan tugas atau hanya sekedar presentasi

tanpa adanya feedback dari guru, adanya rasa malas dalam diri pelajar karena

kurang motivasi sehingga sulit untuk memulai mengerjakan tugas-tugas

sekolah, selain itu pelajar mengabaikan tugas sekolah karena lebih suka

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

48

menonton film, bermain game, dan membaca novel, ketidakmampuan

mengatur waktu antara sekolah dengan kegiatan di luar sekolah, kurang

memiliki minat pada mata pelajaran tertentu karena berkaitan dengan cara guru

mengajar yang tidak dapat dimengerti saat menyampaikan materi pelajaran,

dan tugas yang diberikan tidak sesuai dengan mata pelajaran, kemudian pelajar

merasa belum siap menerima pelajaran sehingga mengabaikan atau menunda

tugas. Faktor eksternal yang dapat menyebabkan prokrastinasi antara lain:

tingkat kesulitan tugas yang diberikan, waktu pengumpulannya masih lama, hal

ini dikarenakan jangka waktu untuk pengumpulan tugasnya lama, sehingga

pelajar terlalu santai untuk mengerjakannya, mengandalkan teman dalam

mengerjakan tugas kelompok dan apabila tugasnya dirasa sulit, banyaknya

kesibukan di luar sekolah, adanya penumpukkan tugas karena bingung tugas

mana yang harus didahulukan dan akhirnya tugas dikerjakan jika sudah

mendekati waktu pengumpulan.

Masalah prokrastinasi akademik akan menjadi masalah yang serius jika

tidak ditangani dengan tepat. Prokrastinasi akademik yang dimiliki remaja

SMP dapat membawa dampak yang sangat serius. Menurut Burka dan Yuen

(dalam Putri, 2014), dampak dari melakukan prokrastinasi akademik terbagi

menjadi dua yaitu dampak internal dan eksternal. Dampak eksternalnya yaitu

pelajar yang menunda mengerjakan tugas dengan tidak tepat waktu dan tidak

baik mendapatkan peringatan dari guru. Sedangkan dampak internalnya yaitu

adanya perasaan bersalah dan menyesal pada pelajar karena melakukan

prokrastinasi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

49

Sebagai tambahan hasil data penelitian dari hasil analisis t-test didapatkan

nilai mean subjek laki-laki yaitu 58,37 dan nilai mean subjek perempuan yaitu

48,98, dimana nilai mean subjek laki-laki lebih besar daripada nilai mean

subjek perempuan. Hasil penelitian didapatkan bahwa siswa laki-laki lebih

tinggi melakukan prokrastinasi akademik dibandingkan siswa perempuan.

Berdasarkan nilai mean subjek laki-laki yang lebih besar dapat diketahui

bahwa siswa yang masuk ke dalam tingkat prokrastinasi akademik tinggi

sebanyak 10 %, siswa yang masuk ke dalam tingkat kategori sedang sebanyak

73 %, dan siswa yang masuk ke dalam tingkat kategori rendah sebanyak 17 %.

Sedangkan nilai mean subjek perempuan yang lebih kecil dapat diketahui

bahwa siswi yang masuk ke dalam tingkat prokrastinasi akademik tinggi

sebanyak 0 %, siswi yang masuk ke dalam tingkat kategori sedang sebanyak 58

%, dan siswi yang masuk ke dalam tingkat kategori rendah sebanyak 42 %.

Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa siswa laki-laki maupun perempuan

yang berada dalam tahap remaja awal memiliki tingkat prokrastinasi akademik

yang sedang.

Berdasarkan nilai mean siswa laki-laki yaitu 58,37 yang lebih besar

daripada nilai mean perempuan yaitu 48,9. Hasil penelitian ini menunjukkan

siswa laki-laki lebih tinggi melakukan prokrastinasi akademik daripada siswa

perempuan. Penelitian ini serupa dengan Balkis dan Duru (2009) pada sampel

yang terdiri dari 580 siswa (329 perempuan, 251 laki-laki) bahwa siswa laki-

laki lebih tinggi melakukan prokrastinasi akademik daripada siswa perempuan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

50

Penelitian Senecal, Koestner, dan Valenard (1995) juga menunjukkan bahwa

prokrastinasi akademik lebih tinggi terjadi pada laki-laki daripada perempuan.

Selain itu, sebagai tambahan hasil data penelitian didapatkan nilai mean

sekolah negeri yaitu 58,8 dan nilai mean sekolah swasta yaitu 43, dimana nilai

mean sekolah negeri lebih besar daripada nilai mean sekolah swasta. Hasil

penelitian didapatkan bahwa sekolah negeri lebih tinggi melakukan

prokrastinasi akademik dibandingkan sekolah swasta. Berdasarkan nilai mean

sekolah negeri yang lebih besar dapat diketahui bahwa siswa yang masuk ke

dalam tingkat prokrastinasi akademik tinggi sebanyak 8 %, siswa yang masuk

ke dalam tingkat kategori sedang sebanyak 70 %, dan siswa yang masuk ke

dalam tingkat kategori rendah sebanyak 23 %. Sedangkan nilai mean sekolah

swasta yang lebih kecil dapat diketahui bahwa siswa yang masuk ke dalam

tingkat prokrastinasi akademik tinggi sebanyak 0 %, siswa yang masuk ke

dalam tingkat kategori sedang sebanyak 58 %, dan siswa yang masuk ke dalam

tingkat kategori rendah sebanyak 43 %. Dari data tersebut dapat disimpulkan

bahwa sekolah swasta dan sekolah negeri memiliki tingkat prokrastinasi

akademik yang sedang.

Berdasarkan nilai mean sekolah negeri yaitu 58,8 yang lebih besar dari

nilai mean sekolah swasta yaitu 43. Hasil penelitian menunjukkan bahwa

sekolah negeri lebih tinggi melakukan prokrastinasi akademik dibandingkan

sekolah swasta. Hal ini disebabkan karena, siswa sekolah swasta banyak

melakukan diskusi dengan guru, presentasi di depan kelas, berdebat dan beradu

argumentasi, sedangkan siswa sekolah negeri belajar dengan cara membaca

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

51

textbook, menghafal, dan memahami materi dengan mendengarkan guru. Hal

ini menyebabkan siswa sekolah swasta lebih mudah dalam menyampaikan

pendapatnya saat proses belajar sedangkan siswa sekolah negeri kesulitan

dalam menyampaikan pendapatnya dikarenakan cenderung pasif dalam belajar

(Dedi, 2010).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

52

52

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hasil penelitian menyimpulkan bahwa 120 remaja SMP di Klaten

terdapat 19 remaja SMP dengan persentase 15,8% dalam kategori rendah.

Selanjutnya sebanyak 95 remaja SMP dengan persentase 79,2% dalam kategori

sedang. Kemudian 6 remaja SMP dengan persentase 5% dalam kategori tinggi.

B. Keterbatasan Penelitian

Peneliti menyadari bahwa penelitian ini tidak sempurna dan memiliki

banyak sekali kekurangan. Kekurangan dalam penelitian ini adalah

pengambilan subjek yang menggunakan dua sekolah sehingga kurang dapat

mencerminkan populasi yang sesungguhnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

53

C. Saran

1. Bagi Remaja SMP

Bagi remaja SMP, sebaiknya remaja SMP laki-laki maupun

perempuan dapat mengurangi tingkat prokrastinasi akademik dengan

memprioritaskan pada penyelesaian tugas. Menanamkan pemahaman bahwa

tugas dapat selesai dengan kehendak diri sendiri dan lingkungan yang

kondusif (teman, keluarga, dan lain-lain).

2. Bagi Peneliti Selanjutnya

Bagi peneliti selanjutnya diharapkan untuk lebih mempertimbangkan

faktor kedisplinan dan motivasi belajar dari diri sendiri, sehingga

mengurangi prokrastinasi akademik dan mendapatkan nilai akademik

menjadi lebih baik.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

54

DAFTAR PUSTAKA

Azwar, S. (1999). Psikologi intelegensi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Azwar, S. (2005). Sikap manusia: teori dan pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka

Pelajar

Azwar, S. (2007). Metode penelitian. Yogyakarta : Pustaka Pelajar

Balkis, M. & Duru, E. (2009). Prevalence of academic procrastination behavior

among pre-service teachers, and its relationship with demographic and

individual preferences. Journal of Theory and Practice in Education, 5 (1):

18-32

Burka, J. B., & Yuen, L. M. (1983). Procrastination: Why you do it, what to do

about it. New York: Perseus Books.

Coaley, K. (2010). An introduction to psychological assessment and

psychometrics. London: Sage Publication Ltd.

Damayanti. (2018). Rendahya pemerataan kesempatan pendidikan di Indonesia.

(Skripsi). Salatiga: Universita Kristen Satya Wacana.

Desmita.(2009). Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung: PT Remaja

Rosdakarya

Fauziah, H. H. (2015). Faktor-faktor yang mempengaruhi prokrastinasi akademik

pada mahasiswa fakultas psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

(Skripsi). Bandung: UIN Sunan Gunung Djati.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

55

Ferrari, J. R., Johnson, J. L., & McCown, W. G. (1995). Procrastination and task

avoidance: Theory, research, and treatment. New York: Plenum Press.

Ferrari, J.R., Keane, S.M., Wolfe, R.N., & Beck, B.L. (1998). The antecedents

and consequences of academic excuse making : examining individual

differences in procrastination. Journal Research in Higher Education, 39

(2), 199-215

Ghufron, N. M., & Rini, R. S. (2010). Teori-teori psikologi. Yogjakarta: Ar-Ruzz

Media.

Green, L. (1982). Minority students, self control of procrastination. Journal of

Counseling Psychology, 29, 636-644.

Hurlock, Elizabeth. B. (1999). Psikologi perkembangan suatu pendekatan

sepanjang rentang kehidupan. Jakarta: Erlangga

Izzaty, Rita E., Dkk. (2008). Perkembangan peserta didik. Yogyakarta: UNY

Press.

Khomariyah, Lailatul. (2016). Hubungan konformitas teman sebaya terhadap

prokrastinasi akademik pada siswa kelas VIII di SMP 3 Negeri Kertosono.

(Skripsi). Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

Klassen, R. M., Ang, R. P., Chong, W. H., Krawchuk, L. L., Huan, V. S., Wong,

I. Y., & Yeo, L. S. (2009). A cross‐cultural study of adolescent

procrastination. Journal of Research on Adolescence, 19, 799-811.

Menteri Pendidikan & Kebudayaan Republik Indonesia. (2018). Program

Indonesia Pintar diambil dari

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

56

https://jdih.kemdikbud.go.id/arsip/PERMENDIKBUD%209%20TAHUN%

202018%20TTG%20PERUBAHAN%20PERMENDIKBUD%2019%20TA

HUN%202016%20TTG%20JUKNIS%20PIP.pdf. Diunduh pada tanggal 13

Mei 2019

Mighwar, Al. (2006). Psikologi remaja: Petunjuk bagi guru dan orangtua.

Bandung : Pustaka Setia.

Munawaroh, M.L., Alhadi, S., & Wahyu, W.N.E. (2017). Tingkat prokrastinasi

akademik siswa Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 9 Yogyakarta.

Jurnal Kajian Bimbingan dan Konseling, 2 (1), 26-31

Narbuko, Cholid dan Abu Achmadi. (2003). Metodologi penelitian. Jakarta: Bumi

Aksara.

Nitami, M., Daharnis, & Yusri (2015). Hubungan motivasi belajar degan

prokrastinasi akademik pada siswa. Jurnal Konselor Universitas Negeri

Padang, 4 (1), 1-12

Prohaska, V., Morrill, P., Atiles, I., & Perez, A. (2000). Academic procrastination

by nontraditional students. Journal of Social Behavior and Personality, 15,

125-134.

Rodarte-Luna, B., & Sherry, A. (2008). Sex differences in the relation between

statistics anxiety and cognitive/learning strategies. Contemporary

Educational Psychology, 33 (2), 327-344.

Santrock, J.W. (2003). Adolescence perkembangan remaja. Edisi 6. Jakarta:

Erlangga.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

57

Savira, F., Suharsono, Y., & (2013). Self-regulated learning (slr) dengan

prokrastinasi akademik pada siswa akselerasi. Jurnal Ilmiah Psikologi

Terapan, 01 (01), 66-75

Sedarmayanti & Hidayat, Syarifudin. (2011). Metodologi penelitian. Bandung :

Mandar Maju

Senecal, C., Koestner, R., & Vallerand, R. J. (1995). Self-regulation and academic

procrastination. Journal of Social Psychology, 135 (1), 607- 619.

Solomon, L. J., & Rothblum, E. D. (1984). Academic procrastination: Frequency

and cognitive-behavioral correlates. Journal of Counseling Psychology, 31

(4). 503-509

Supratiknya, A. (2014). Pengukuran psikologis. Yogyakarta: Universitas Sanata

Dharma.

Supratiknya, A. (2015). Metodologi penelitian kuantitatif & kualitatif dalam

psikologi. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma.

Suradi. 2017. Pembentukan karakter siswa melalui penerapan disiplin tata tertib

sekolah. Jurnal Riset dan Konseptual, 2 (4), 522-523

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

58

LAMPIRAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

59

Lampiran 1. Skala Prokrastinasi Akademik Sebelum Uji Coba

SKALA PENELITIAN

Skala Prokrastinasi Akademik

Kepada Yth :

Siswa/Siswi

Sekolah Menengah Pertama

Dengan Hormat, saya

Nama : Sesilia Welliana Margiyanti

NIM : 129114097

Memohon izin untuk meminta bantuan serta partisipasi saudara guna mengisi

pernyataan dalam skala ini sehubungan dengan penulisan tugas akhir saya di

Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Bantuan saudara

dalam penelitian ini sangat saya butuhkan guna penyusunan tugas akhir saya.

Skala ini terdiri dari beberapa pernyataan. Dalam merespon pernyataan, saya

mohon kesediaan saudara untuk membaca dan mengisi lengkap pernyataan sesuai

dengan keadaan, perasaan dan pikiran saudara saat ini tanpa terpengaruh oleh

siapapun. Semua jawaban yang saudara berikan adalah benar dan tidak ada

jawaban yang salah dalam mengisi setiap pernyataan yang ada. Semua jawaban

yang saudara berikan bersifat rahasia dan tidak akan mempengaruhi kinerja

saudara.

Atas partisipasi dan kerjasama saudara, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya.

Sesilia Welliana M

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

60

Pernyataan Kesediaan

Dengan ini saya menyatakan kesediaan saya untuk mengisi skala ini tanpa

adanya paksaan ataupun tekanan dari pihak manapun dan dengan sukarela

mengisi skala ini demi membantu terlaksanakannya penelitian ilmiah yang

disusun.

Semua repon yang saya berikan mewakili apa yang saya alami dan apa

yang saya pikirkan pada saat ini dan bukan berdasarkan pada pandangan

masyarakat umum. Saya juga memberikan izin agar jawaban saya dapat

digunakan sebagai data penelitian meskipun tanpa mencantumkan identitas

pribadi saya.

Yogyakarta, 2019

(……………………………)

DATA DIRI

Nama (boleh inisial) :

Jenis kelamin :

Usia :

Kelas :

Sekolah Asal :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

61

Petunjuk Pengisian

Berikut ini terdapat beberapa pernyataan yang berkaitan dengan kemungkinan

keadaan saat Anda mengerjakan tugas. Bacalah setiap pernyataan dengan teliti

dan hati-hati.

Apabila anda :

Sangat Setuju (SS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada

kolom (SS)

Setuju (S) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada kolom (S)

Tidak Setuju (TS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada

kolom (TS)

Sangat Tidak Setuju (STS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√)

pada kolom (STS)

Pilihlah jawaban yang paling sesuai dengan apa yang paling mewakili diri anda.

Tidak ada jawaban yang salah ataupun benar. Oleh karena itu, jawablah semua

pernyataan, jangan sampai ada yang terlewatkan

Perhatikan contoh berikut!

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan

Jika anda sangat setuju dengan pernyataan di atas, maka anda akan memberikan

tanda (√) pada kolom (SS), seperti contoh dibawah ini :

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan √

Apabila anda salah dalam menjawab, maka buatlah tanda silang (X) pada jawaban

sebelumnya, dan buatlah tanda (√) pada jawaban yang baru, seperti contoh di

bawah ini :

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan √ √

Selamat Mengerjakan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

62

Skala

No Pernyataan SS S ST STS

1

Saya kesulitan untuk memulai mengerjakan tugas yang diberikan

guru

2

Saya kesulitan untuk mengerjakan tugas sekolah, meskipun tugas itu

penting

3

Saya akan bersemangat mengerjakan tugas ketika tugas sudah

menumpuk

4 Saya sengaja tidak mengerjakan tugas tersebut

5

Saya menunda mengerjakan tugas ketika guru memberikan banyak

tugas

6

Ketika saya mendapat tugas dari sekolah, saya langsung

mengerjakan tugas tersebut

7

Saya segera mungkin memulai mengerjakan tugas yang diberikan

guru

8 Saya secepatnya mengerjakan tugas sekolah, karena tugas itu penting

9 Ketika ada tugas saya langsung mengerjakannya

10

Saya semakin semangat mengerjakan tugas walaupun tugas tersebut

banyak

11 Saya selalu mengerjakan semua tugas sekaligus

12

Saya terlambat mengerjakan tugas karena saya kesulitan mencari

materi pelajaran

13

Saya melalaikan tugas karena mengikuti ekstrakulikuler yang

diwajibkan oleh sekolah

14

Saya berusaha mencari materi pelajaran sehingga saya dapat

mengerjakan tugas

15

Saya tetap mengerjakan tugas meskipun ada aktivitas lain di luar

sekolah

16 Saya merasa kesulitan untuk mengumpulkan tugas tepat waktu

17 Saya gagal menyelesaikan tugas sesuai target yang saya buat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

63

No Pernyataan SS S ST STS

sebelumnya

18

Saya mengerjakan tugas tanpa melihat batas waktu pengumpulan

tugas tersebut

19 Saya merasa mampu mengumpulkan tugas tepat waktu

20 Saya melalaikan jadwal mengerjakan tugas yang telah saya tentukan

21

Saya bermain dengan handphone dan saya kurang berkonsentrasi

dalam menyelesaikan tugas

22 Saya menonton televisi ketika tugas saya belum selesai

23

Saya keasikan bermain dengan teman saat menyelesaikan tugas

sekolah

24 Saya terus bermain game sampai kelupaan menyelesaikan tugas

25 Saya lebih memilih tidur daripada menyelesaikan tugas dari guru

26

Saya kebanyakan bermain media sosial sehingga tugas belum

terselesaikan

27

Saya dapat berkonsentrasi dalam menyelesaikan tugas karena saya

menghentikan bermain handphone

28 Saya mematikan televisi supaya saya dapat menyelesaikan tugas

29 Saya sudah menyelesaikan tugas sebelum bermain game

30 Saya memilih menyelesaikan tugas dari guru daripada tidur

31

Saya mengurangi bermain media sosial supaya tugas saya dapat

terselesaikan

32

Saya tetap menyelesaikan tugas sekolah meskipun teman mengajak

bercanda

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

64

Lampiran 2

Reliabilitas Sebelum Seleksi Aitem Skala

Scale

Mean if

Item

Deleted

Scale

Varianc

e if Item

Deleted

Corrected

Item-Total

Correlatio

n

Cronbach'

s Alpha if

Item

Deleted

Seleksi

Item

K1 76.1333 89.844 0.512 0.849 Diterima

K2 75.3667 88.033 0.552 0.847 Diterima

K3 75.6333 88.792 0.474 0.849 Diterima

K4 75.6333 98.378 -0.147 0.866 Gugur

K5 75.7667 86.392 0.617 0.845 Diterima

K6 75.3667 86.861 0.599 0.846 Diterima

K7 75.5000 90.810 0.472 0.850 Diterima

K8 75.3667 88.240 0.538 0.848 Diterima

K9 76.2667 90.823 0.497 0.850 Diterima

K10 75.5333 87.568 0.637 0.845 Diterima

K11 75.5667 94.668 0.100 0.860 Gugur

K12 75.8333 90.626 0.371 0.853 Diterima

Cronbach's

Alpha

N of

Items

0.857 32

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

65

K13 76.0333 94.723 0.085 0.861

Gugur

K14 75.8667 92.740 0.274 0.855 Gugur

K15 75.7667 91.840 0.301 0.854 Diterima

K16 75.8667 86.947 0.602 0.846 Diterima

K17 75.3333 97.540 -0.091 0.864 Gugur

K18 75.3333 90.713 0.476 0.850 Diterima

K19 75.7667 91.702 0.457 0.851 Diterima

K20 75.7667 94.047 0.147 0.859 Gugur

K21 75.7000 88.907 0.583 0.847 Diterima

K22 75.1667 92.489 0.316 0.854 Diterima

K23 75.6000 98.179 -0.144 0.864 Gugur

K24 76.0333 88.723 0.503 0.849 Diterima

K25 75.3667 91.137 0.476 0.850 Diterima

K26 75.7000 88.769 0.479 0.849 Diterima

K27 75.6333 89.689 0.414 0.851 Diterima

K28 75.6000 88.248 0.688 0.845 Diterima

K29 75.6667 92.299 0.308 0.854 Diterima

K30 75.6000 91.628 0.330 0.854 Diterima

K31 75.6667 90.575 0.621 0.848 Diterima

K32 75.6667 98.023 -0.132 0.864 Gugur

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

66

Lampiran 3 Skala Prokrastinasi Akademik Setelah Seleksi Aitem

Skala Prokrastinasi Akademik

Kepada Yth :

Siswa/Siswi

Sekolah Menengah Pertama

Dengan Hormat, saya

Nama : Sesilia Welliana Margiyanti

NIM : 129114097

Memohon izin untuk meminta bantuan serta partisipasi saudara guna mengisi

pernyataan dalam skala ini sehubungan dengan penulisan tugas akhir saya di

Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Bantuan saudara

dalam penelitian ini sangat saya butuhkan guna penyusunan tugas akhir saya.

Skala ini terdiri dari beberapa pernyataan. Dalam merespon pernyataan, saya

mohon kesediaan saudara untuk membaca dan mengisi lengkap pernyataan sesuai

dengan keadaan, perasaan dan pikiran saudara saat ini tanpa terpengaruh oleh

siapapun. Semua jawaban yang saudara berikan adalah benar dan tidak ada

jawaban yang salah dalam mengisi setiap pernyataan yang ada. Semua jawaban

yang saudara berikan bersifat rahasia dan tidak akan mempengaruhi kinerja

saudara.

Atas partisipasi dan kerjasama saudara, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya.

Sesilia Welliana M

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

67

Pernyataan Kesediaan

Dengan ini saya menyatakan kesediaan saya untuk mengisi skala ini tanpa

adanya paksaan ataupun tekanan dari pihak manapun dan dengan sukarela

mengisi skala ini demi membantu terlaksanakannya penelitian ilmiah yang

disusun.

Semua repon yang saya berikan mewakili apa yang saya alami dan apa

yang saya pikirkan pada saat ini dan bukan berdasarkan pada pandangan

masyarakat umum. Saya juga memberikan izin agar jawaban saya dapat

digunakan sebagai data penelitian meskipun tanpa mencantumkan identitas

pribadi saya.

Yogyakarta, 2019

(……………………………)

DATA DIRI

Nama (boleh inisial) :

Jenis kelamin :

Usia :

Kelas :

Sekolah Asal :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

68

Petunjuk Pengisian

Berikut ini terdapat beberapa pernyataan yang berkaitan dengan kemungkinan

keadaan saat Anda mengerjakan tugas. Bacalah setiap pernyataan dengan teliti

dan hati-hati.

Apabila anda :

Sangat Setuju (SS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada

kolom (SS)

Setuju (S) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada kolom (S)

Tidak Setuju (TS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√) pada

kolom (TS)

Sangat Tidak Setuju (STS) dengan pernyataan tersebut, maka berikan tanda (√)

pada kolom (STS)

Pilihlah jawaban yang paling sesuai dengan apa yang paling mewakili diri anda.

Tidak ada jawaban yang salah ataupun benar. Oleh karena itu, jawablah semua

pernyataan, jangan sampai ada yang terlewatkan

Perhatikan contoh berikut!

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan

Jika anda sangat setuju dengan pernyataan di atas, maka anda akan memberikan

tanda (√) pada kolom (SS), seperti contoh dibawah ini :

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan √

Apabila anda salah dalam menjawab, maka buatlah tanda silang (X) pada jawaban

sebelumnya, dan buatlah tanda (√) pada jawaban yang baru, seperti contoh di

bawah ini :

No Pernyataan SS S TS STS

1 Saya suka pergi ke perpustakaan √ √

Selamat Mengerjakan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

69

Skala

No Pernyataan SS S ST STS

1

Saya kesulitan untuk memulai mengerjakan tugas yang diberikan

guru

2

Saya kesulitan untuk mengerjakan tugas sekolah, meskipun tugas itu

penting

3

Saya akan bersemangat mengerjakan tugas ketika tugas sudah

menumpuk

4

Saya menunda mengerjakan tugas ketika guru memberikan banyak

tugas

5

Ketika saya mendapat tugas dari sekolah, saya langsung

mengerjakan tugas tersebut

6

Saya segera mungkin memulai mengerjakan tugas yang diberikan

guru

7 Saya secepatnya mengerjakan tugas sekolah, karena tugas itu penting

8 Ketika ada tugas saya langsung mengerjakannya

9

Saya semakin semangat mengerjakan tugas walaupun tugas tersebut

banyak

10

Saya terlambat mengerjakan tugas karena saya kesulitan mencari

materi pelajaran

11

Saya berusaha mencari materi pelajaran sehingga saya dapat

mengerjakan tugas

12 Saya merasa kesulitan untuk mengumpulkan tugas tepat waktu

13

Saya mengerjakan tugas tanpa melihat batas waktu pengumpulan

tugas tersebut

14 Saya merasa mampu mengumpulkan tugas tepat waktu

15

Saya bermain dengan handphone dan saya kurang berkonsentrasi

dalam menyelesaikan tugas

16 Saya menonton televisi ketika tugas saya belum selesai

17 Saya terus bermain game sampai kelupaan menyelesaikan tugas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

70

No Pernyataan SS S ST STS

18 Saya lebih memilih tidur daripada menyelesaikan tugas dari guru

19

Saya kebanyakan bermain media sosial sehingga tugas belum

terselesaikan

20

Saya dapat berkonsentrasi dalam menyelesaikan tugas karena saya

menghentikan bermain handphone

21 Saya mematikan televisi supaya saya dapat menyelesaikan tugas

22 Saya sudah menyelesaikan tugas sebelum bermain game

23 Saya memilih menyelesaikan tugas dari guru daripada tidur

24

Saya mengurangi bermain media sosial supaya tugas saya dapat

terselesaikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

71

Lampiran 4

Reliabilitas Setelah Seleksi Item Skala

Cronbach's

Alpha

N of

Items

0.942 24

Scale

Mean if

Item

Deleted

Scale

Variance

if Item

Deleted

Corrected

Item-Total

Correlation

Squared

Multiple

Correlation

Cronbach's

Alpha if

Item

Deleted

K1 51.6667 138.779 0.570 0.603 0.940 Diterima

K2 51.4833 139.865 0.495 0.503 0.941 Diterima

K3 51.7083 138.259 0.595 0.543 0.940 Diterima

K4 51.6083 138.476 0.517 0.468 0.941 Diterima

K5 51.4750 138.251 0.660 0.646 0.939 Diterima

K6 51.6417 137.862 0.636 0.602 0.939 Diterima

K7 51.5250 139.075 0.658 0.560 0.939 Diterima

K8 51.6750 138.272 0.692 0.633 0.939 Diterima

K9 51.5083 137.462 0.688 0.633 0.938 Diterima

K10 51.2667 140.987 0.398 0.440 0.943 Diterima

K11 51.6750 139.028 0.608 0.585 0.940 Diterima

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

72

K12 51.4833 138.168 0.625 0.550 0.939 Diterima

K13 51.1500 137.372 0.626 0.540 0.939 Diterima

K14 51.4500 138.065 0.651 0.604 0.939 Diterima

K15 51.3000 136.061 0.670 0.667 0.939 Diterima

K16 51.1833 136.840 0.613 0.633 0.940 Diterima

K17 51.1333 137.226 0.593 0.599 0.940 Diterima

K18 51.2000 138.061 0.615 0.641 0.939 Diterima

K19 51.2583 136.815 0.651 0.605 0.939 Diterima

K20 51.3500 137.910 0.622 0.581 0.939 Diterima

K21 51.4583 135.948 0.734 0.747 0.938 Diterima

K22 51.4167 139.035 0.625 0.554 0.939 Diterima

K23 51.4750 135.966 0.707 0.743 0.938 Diterima

K24 51.4333 138.668 0.619 0.631 0.939 Diterima

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

73

Lampiran 4

Hasil Uji T-Test Prokrastinasi Akademik Berdasarkan Jenis Kelamin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

74

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: STUDI DESKRIPTIF KUANTITATIF: PROKASTINASI AKADEMIK …

75

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI