Sampah Medis Dan Pengolahanya

17
1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Sarana pelayanan kesehatan merupakan bagian tak terpisahkan dari program kesehatan secara menyuluruh dalam mewujudkan kondisi masyarakat yang sehat dan sejahtera. Sehubungan dengan hal tersebut, maka diberbagai wilayah selalu ada kegiatan pembangunan dan pengembangan sarana pelayanan kesehatan. Dewasa ini diperkirakan ada sekitar 1200 rumah sakit dan ribuan puskesmas di seluruh wilayah Indonesia, belum termasuk sarana kesehatan lainnya yang lebih sederhana dan berada dekat atau bahkan ditengah-tengah masyarakat. Disadari dengan adanya sarana pelayanan kesehatan akan memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat di sekitarnya dalam memperoleh layanan kesehatan yang cepat dan terjangkau. Disamping itu adanya sarana pelayanan kesehatan juga dapat dimanfaatkan sebagai sumber untuk memperoleh pendapatn disuatu daerah. Namun demikian tak dipungkiri,

description

kohort KIA

Transcript of Sampah Medis Dan Pengolahanya

Sampah Medis dan Pengelolaannya

12

BAB IPENDAHULUANA. Latar BelakangSarana pelayanan kesehatan merupakan bagian tak terpisahkan dari program kesehatan secara menyuluruhdalam mewujudkan kondisi masyarakat yang sehat dan sejahtera. Sehubungan dengan hal tersebut, maka diberbagai wilayah selalu ada kegiatan pembangunandan pengembangan sarana pelayanan kesehatan. Dewasa ini diperkirakan ada sekitar 1200 rumah sakit dan ribuan puskesmas di seluruh wilayah Indonesia, belum termasuk sarana kesehatan lainnya yang lebih sederhana dan berada dekat atau bahkan ditengah-tengah masyarakat.

Disadari dengan adanya sarana pelayanan kesehatan akan memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat di sekitarnya dalam memperoleh layanan kesehatan yang cepat dan terjangkau. Disamping itu adanya sarana pelayanan kesehatan juga dapat dimanfaatkan sebagai sumber untuk memperoleh pendapatn disuatu daerah. Namun demikian tak dipungkiri, adanya sarana layanan kesehatan juga dapat menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar, terutama bila limbah sarana layanan tersebut tidak dikelola dengan benar.

Berdasarkan kajian yang ada menunjukan bahwa timbulan limbah dari kegiatan Rumah Sakit mencapai sekitar 0,14 kg/bad/hari (WHO dan P2MPL tahun 2002), sedangkan limbah dari Puskemas sebesar 7,50 gr/pasien/hari ( PATH, thn 2004) yang didominasi limbah immunisasi (65%). Limbah sarana kesehatan tidak semuanya tergolong berbahaya, hanya sekitar 20% saja yang tergolong B3, sedangkan sekitar 80% limbah non B3. Namun demikian, potensi limbah B3 akan menjadi besar bila pengelolaan limbah tidak benar, dimana ada kemungkinan tercampurnya limbah-limbah tersebut.

Pengelolaan limbah yang tidak benar akan sangat membahayakan bagi petugas sarana kesehatan tersebut, dan juga bagi petugas yang menangani limbah (petugas kebersihan). Dari hasil yang ada menunjukan bahwa dari 20 dari 1000 petugas kesehatan berisiko terkena infeksi akibat limbah tajam, dan 180 dari 1000 petugas kebersihan berisiko terkena infkesi akibat pengelolaan limbah yang tidak benar. Berdasarkan data dari Perancis, pada tahun 1992 ada 8 kasus HIV diderita petugas yang infeksi karena tertusuk benda tajam, sedasngkan di AS pada tahun 1996 terjadi 51 kasus.

Pengelolaan limbah medis belum menjadi perhatian yang seksama bagi para Manager sarana layanan kesehatan. Ini terbukti bahwa dari berbagai studi di Indonesia baru sekitar 34-59% sarana layanan kesehatan yang menggunakan incinerator. Hal ini dimungkinkan karena teknologi incinerator cukup complicated disamping harga yang relatif mahal dan perlu perawatan yang kontinyu. Untuk itu pendekatan multi-teknologi dalam pengelolaan limbah medis perlu diperkenalkan. Memperhatikan permasalahan tersebut Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) bekerjasama dengan Jurusan Kesehatan Lingkungan Akademi Kesehatan Lingkungan, akan menyelenggarakan PELATIHAN PENGELOLAAN LIMBAH MEDIS RUMAH SAKIT BAGI TENAGA KESEHATAN LINGKUNGAN.BAB II

TINJAUAN TEORI

Menurut Depkes Republik Indonesia berbagai jenis buangan yang dihasilkan rumah sakit dan unit-unit pelayanan kesehatan yang mana dapat membahayakan dan menimbulkan gangguan kesehataan bagi pengunjung , masyarakat terutama petugas yang menanganinya disebut sebagai limbah klinis.Limbah klinis berasal dari pelayanan medis, perawatan, gigi, veterinary, farmasi atau yang sejenisnya serta limbah ayng dihasilkan rumah sakit pada saat dilakukan perawatan, pengobatan atau penelitian. Berdasarkan potensi bahaya yang ditimbulkannya limbah klinis dapat digolongkan dalam limbah benda tajam, infeksius, jaringan tubuh, citotoksik, farmasi, kimia, radio aktif dan limbah plastic

a. Limbah Benda Tajam

Limbah benda tajam adalah obyek atau alat yang memiliki sudut tajam, sisi, ujung atau bagian menonjol yang dapat memotong atau menusuk kulit. Misalnya : jarum hipodermik, perlengkapan intervena, pipet pasteur, pecahan gelas, pisau bedah. Selain itu meliputi benda-benda tajam yang terbuang yang mungkin terkontaminasi oleh darah, cairan tubuh, bahan mikrobiologi, bahan beracun, tidak beracun atau radio aktif

Gambar 2.1 Safety Box

b. Limbah Infeksius

Limbah infeksius meliputi limbah yang berkaitan dengan pasien yang memerlukan isolasi penyakit menular serta limbah laboratorium yang berkaitan dengan pemeriksaan mikrobiologi dari poliklinik, ruang perawatan dan ruang isolasi penyakit menular. Yang termasuk limbah jenis ini antara lain : sampah mikrobiologis, produk sarah manusia, benda tajam, bangkai binatang terkontaminasi, bagian tubuh, sprei, limbah raung isolasi, limbah pembedahan, limbah unit dialisis dan peralatan terkontaminasi ( medical waste ).

c. Limbah Jaringan Tubuh

Limbah jaringan tubuh meliputi jaringan tubuh, organ, anggota badan, placenta, darah dan cairan tubuh lain yang dibuang saat pembedahan dan autopsi. Limbah jaringan tubuh tidak memerlukan pengesahan penguburan dan hendaknya dikemas khusus, diberi label dan dibuang ke indicatord. Limbah Citotoksik

Limbah citotoksik adalah bahan yang terkontaminasi atau mungkin terkontaminasi dengan obat citotoksik selama peracikan, pengangkutan atau tindakan terapi citotoksik. Limbah yang terdapat limbah citotoksik didalamnya harus dibakar dalam incinerator dengan suhu diatas 1000oc

e. Limbah Farmasi

Limbah farmasi berasal dari : obat-obatan kadaluwarsa, obat-obatan yang terbuang karena batch tidak memenuhi spesifikasi atau telah terkontaminasi, obat-obatan yang terbuang atau dikembalikan oleh pasien, obat-obatan yang sudah tidak dipakai lagi karena tidak diperlukan dan limbah hasil produksi obat-obatan.

f. Limbah Kimia

Limbah kimia dihasilkan dari penggunaan kimia dalam tindakan medis, vetenary, laboratorium, proses sterilisasi dan riset. Limbah kimia juga meliputi limbah farmasi dan limbah cititoksikg. Limbah Radio Aktif

Limbah radioaktif adalah bahan yang terkontaminasi dengan radio isotop yang berasal dari penggunaan medis atau riset radionucleida. Asal limbah ini antara lain dari tindakan kedokteran nuklir, radioimmunoassay dan bakteriologis yang dapat berupa padat, cair dan gash. Limbah Plastik

Limbah plastik adalah bahan plastik yang dibuang oleh klinik, rumah sakit dan sarana pelayanan kesehatan lain seperti barang-barang dissposable yang terbuat dari plastik dan juga pelapis peralatan dan perlengkapan medis.KEGIATANPRODUKSI LIMBAH

PerawatanAlat suntik , tabung infus , kasa, kateter, sarung tangan, masker , bungkus/botol obat, dlsb

BedahAlat suntik , tabung infus , kasa, kateter, sarung tangan, masker , bungkus/botol obat , pisau bedah, jaringan tubuh, kantong darah

LaboratoriumAlat suntik , pot sputum, pot urine/faeces, reagent, chemicals, kaca slide

PoliklinikAlat suntik , tabung infus , kasa, kateter, sarung tangan, masker , bungkus/botol obat, dlsb

FarmasiDos, botol obat plastik/kaca, bungkus plastik, kertas, obat kedaluarsa, sisa obat.

RadiologiCartrige film, film, sarung tangan , kertas, plastik .

IGDAlat suntik , tabung infus , kasa, kateter, sarung tangan, masker , bungkus/botol obat, dlsb

DapurSisa bahan makanan (sayur, daging, tulang, bulu,dlsb), sisa makanan, kertas, plastik bungkus

LaundryKantong plastik

KantorSisa bahan makanan (sayur, daging, tulang, bulu,dlsb), sisa makanan, kertas, plastik bungkus

KM / WC Pembalut, sabun, odol

Pengelolaan Sampah Medis

Pengelolaan sampah medis akan memiliki penerapan pelaksanaan yang berbeda-beda antar fasilitas-fasilitas kesehatan, yang umumnya terdiri dari penimbulan, penampungan, pengangkutan, pengolahan dan pembuangan.

a. Penimbulan ( Pemisahan Dan Pengurangan )Proses pemilahan dan reduksi sampah hendaknya merupakan proses yang kontinyu yang pelaksanaannya harus mempertimbangkan : kelancaran penanganan dan penampungan sampah, pengurangan volume dengan perlakuan pemisahan limbah B3 dan non B3 serta menghindari penggunaan bahan kimia B3, pengemasan dan pemberian label yang jelas dari berbagai jenis sampah untuk efisiensi biaya, petugas dan pembuangan.

b. PenampunganPenampungan sampah ini wadah yang memiliki sifat kuat, tidak mudah bocor atau berlumut, terhindar dari sobek atau pecah, mempunyai tutup dan tidak overload. Penampungan dalam pengelolaan sampah medis dilakukan perlakuan standarisasi kantong dan kontainer seperti dengan menggunakan kantong yang bermacam warna seperti telah ditetapkan dalam Permenkes RI no. 986/Men.Kes/Per/1992 dimana kantong berwarna kuning dengan lambang biohazard untuk sampah infeksius, kantong berwarna ungu dengan simbol citotoksik untuk limbah citotoksik, kantong berwarna merah dengan simbol radioaktif untuk limbah radioaktif dan kantong berwarna hitam dengan tulisan domestik

c. PengangkutanPengangkutan dibedakan menjadi dua yaitu pengangkutan intenal dan eksternal. Pengangkutan internal berawal dari titik penampungan awal ke tempat pembuangan atau ke incinerator (pengolahan on-site). Dalam pengangkutan internal biasanya digunakan kereta dorong sebagai yang sudah diberi label, dan dibersihkan secara berkala serta petugas pelaksana dilengkapi dengan alat proteksi dan pakaian kerja khusus.Pengangkutan eksternal yaitu pengangkutan sampah medis ketempat pembuangan di luar (off-site). Pengangkutan eksternal memerlukan prosedur pelaksanaan yang tepat dan harus dipatuhi petugas yang terlibat. Prosedur tersebut termasuk memenuhi peraturan angkutan lokal. Sampah medis diangkut dalam kontainer khusus, harus kuat dan tidak bocor.

d. Pengolahan dan PembuanganMetoda yang digunakan untuk megolah dan membuang sampah medis tergantung pada faktor-faktor khusus yang sesuai dengan institusi yang berkaitan dengan peraturan yang berlaku dan aspek lingkungan yang berpengaruh terhadap masyarakat. Teknik pengolahan sampah medis (medical waste) yang mungkin diterapkan adalah :( Incinerasi( C)(Sterilisasi dengan uap panas/ autoclaving (pada kondisi uap jenuh bersuhu 121( Sterilisasi dengan gas (gas yang digunakan berupa ethylene oxide atau formaldehyde)( Desinfeksi zat kimia dengan proses grinding (menggunakan cairan kimia sebagai desinfektan)( Inaktivasi suhu tinggi( Radiasi (dengan ultraviolet atau ionisasi radiasi seperti Co60( Microwave treatment( Grinding dan shredding (proses homogenisasi bentuk atau ukuran sampah)( Pemampatan/ pemadatan, dengan tujuan untuk mengurangi volume yang terbentukIncineratorBeberapa hal yang perlu diperhatikan apabila incinerator akan digunakan di rumah sakit antara lain : ukuran, desain, kapasitas yang disesuaikan dengan volume sampah medis yang akan dibakar dan disesuaikan pula dengan pengaturan pengendalian pencemaran udara, penempatan lokasi yang berkaitan dengan jalur pengangkutan sampah dalam kompleks rumah sakit dan jalur pembuangan abu, serta perangkap untuk melindungi incinerator dari bahaya kebakaran.Keuntungan menggunakan incinerator adalah dapat mengurangi volume sampah, dapat membakar beberapa jenis sampah termasuk sampah B3 (toksik menjadi non toksik, infeksius menjadi non infeksius), lahan yang dibutuhkan relatif tidak luas, pengoperasinnya tidak tergantung pada iklim, dan residu abu dapat digunakan untuk mengisi tanah yang rendah.Sedangkan kerugiannya adalah tidak semua jenis sampah dapt dimusnahkan terutama sampah dari logam dan botol, serta dapat menimbulkan pencemaran udara bila tidak dilengkapi dengan pollution control berupa cyclon (udara berputar) atau bag filter (penghisap debu).Hasil pembakaran berupa residu serta abu dikeluarkan dari incinerator dan ditimbun dilahan yang rendah. Sedangkan gas/pertikulat dikeluarkan melalui cerobong setelah melalui sarana pengolah pencemar udara yang sesuai.

DAFTAR PUSTAKA

1. Boshida, 2007, Sampah Medis dan Pengelolaannya, www.bushido02.wordpress.com diakses pada 5 Juni 2012.2. Jais, Ahmad, 2009, Pengelolaan Limbah Medis Rumah Sakit, www.uwityangyoyo.wordpress.com diakses pada 6 Juni 2012.3. Surveilans, 2010, Pelatihan Pengelolaan Sampah Medis, www.sanitasisurveilans.blogspot.com diakses pada 6 Juni 2012.