reproduksi-vegetatif

5
A. Judul Reproduksi Vegetatif Tumbuhan Tingkat Tinggi B. Tujuan Mengenal berbagai alat reproduksi vegetatif/ aseksual pada tumbuhan tingkat tinggi C. Metode Praktikum a. Alat dan Bahan Alat yang digunakan adalah kamera dan alat tulis. Bahan yang digunakan adalah beberapa jenis tumbuhan tingkat tinggi b. Cara Kerja Mengamati cara tumbuhan memperbanyak diri secara aseksual pada berbagai tumbuhan tingkat tinggi dan mencatatnya. D. Hasil dan Pembahasan n o Jenis tumbuhan Cara reproduksi vegetatif 1 Pisang Tunas 2 Cocor bebek Tunas 3 Binahong Umbi udara 4 Melati air Tunas 5 Lili paris Tunas 6 Kentang Umbi batang 7 Euphorbia Tunas 8 Jambu biji Tunas adventif 9 Stroberi Stolon 1. Pisang

description

reproduksi vegetatif tumbuhan

Transcript of reproduksi-vegetatif

Page 1: reproduksi-vegetatif

A. Judul

Reproduksi Vegetatif Tumbuhan Tingkat Tinggi

B. Tujuan

Mengenal berbagai alat reproduksi vegetatif/ aseksual pada tumbuhan tingkat tinggi

C. Metode Praktikum

a. Alat dan Bahan

Alat yang digunakan adalah kamera dan alat tulis. Bahan yang digunakan adalah

beberapa jenis tumbuhan tingkat tinggi

b. Cara Kerja

Mengamati cara tumbuhan memperbanyak diri secara aseksual pada berbagai

tumbuhan tingkat tinggi dan mencatatnya.

D. Hasil dan Pembahasan

no Jenis tumbuhan Cara reproduksi vegetatif

1 Pisang Tunas

2 Cocor bebek Tunas

3 Binahong Umbi udara

4 Melati air Tunas

5 Lili paris Tunas

6 Kentang Umbi batang

7 Euphorbia Tunas

8 Jambu biji Tunas adventif

9 Stroberi Stolon

1. Pisang

Pisang merupakan tumbuhan terna yang termasuk dalam suku Musaceae. Pisang

berkembang biak secara vegetatif menggunakan tunas. Tunas tumbuh dari batang

yang terdapat di dalam tanah. Tunas muda menjadi tumbuhan baru dan tumbuh di

sekitar induknya tetapi tunas ini tidak tergantung pada induknya. Walaupun induknya

ditebang, tunas ini akan tumbuh terus. Tunas yang muncul sebenarnya berasal dari

ruas ruas pada bonggol pisang atau batang tanaman pisang yang sesungguhnya.

2. Cocor Bebek

Page 2: reproduksi-vegetatif

Reproduksi vegetatif pada cocor bebek adalah dengan menggunakan tunas adventif

atau pada tanaman ini disebut juga tunas daun. Mula mula tunas daun aktif menyerap

air dari tanaman induk. Tunas adventif muncul karena jaringan meristem pada daun

membelah kearah atas dan bawah. Apabila tunas adventif ini semakin besar dan tidak

mampu lagi ditopang oleh tumbuhan induk maka tunas ini akan patah dan tumbuh

menjadi individu baru (apabila tanah dalam kondisi baik). Selain itu, tunas juga sapat

membentuk individu baru apabila daun induk mati/ membusuk.

3. Binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis)

.Binahong bereproduksi vegetative dengan umbi yang keluar dari setiap ketiak

daun. Umbi ini disebut umbi udara karena tumbuh diluar tanah. Pada umbi ini

terdapat meristem. Lama kelamaan dari umbi ini akan muncul suatu percabangan

baru, dimana ketika percabangan ini semakin besar dan tidak mampu ditopang oleh

tumbuhan induk maka tunas akan patah dan tumbuh menjadi individu baru apabila

jatuh pada tanah dengan kelembapan yang baik.

4. Melati Air

Melati air berkembangbiak secara vegetative dengan cara tunas tangkai majemuk.

Pada ruas-ruas tangkai akan berkembang menjadi bunga, setelah bunga layu, maka

akan muncul akar pada ruas-ruas tersebut dan lama kelamaan akan tumbuh menjadi

individu baru. Setelah bunga layu, akan muncul akar, daun dan bunga akibat adanya

aktivitas meristem interkalar. Adanya tunas yang semakin membesar dapat

menyebabkan tumbuhan beserta tunas ini membengkok ke arah bawah, apabila

menyentuh tanah atau patah karena tumbuhan induk tidak bisa menopang lagi, akan

tumbuh individu baru.

5. Lili Paris

Lili paris merupakan tanaman herba yang memiliki batang menjalar, daun

berbentuk pita dengan pertulangan sejajar. Lili paris bereproduksi vegetative dengan

cara tunas. Tunas tumbuh dari bagian ketiak tangkai bunga majemuk. Karena pada

bagian ini terdapat jaringan meristem yang berkemampuan untuk membelah.

Kemudian tunas yang terbentuk tersebut akan mampu berkembang menjadi tanaman

baru yang apabila mencapai tanah akan berkembang menjadi individu yang terpisah

dari induknya.

Page 3: reproduksi-vegetatif

6. Kentang

Kentang berkembangbiak vegetative dengan cara umbi batang. Umbi batang

adalah modifikasi batang yang tumbuh dan berkembang di dalam tanah dan ujungnya

menggelembung menjadi umbi. Pada permukaan umbi tumbuh sisik dan kuncup

mmbentuk mata tunas. Umbi batang memunculkan tunas maupun akar. Umbi ini

berfungsi sebagai cadangan makanan oleh tumbuhan ketika terjadi penurunan kadar

nutrisi.

7. Euphorbia

Euphorbia adalah tanaman dengan batang berduri dan bergetah, dengan bunga

yang menyembul dari ketiak daun berupa gerombol bunga. Euphorbia bereproduksi

vegetative dengan tunas. Tunas Euphorbia dibentuk di cabang perbungaan baik

sebagai tambahan atau menggantikan bunga yang disebut Vivipari Vegetatif . Apabila

cabang baru yang terbentuk dari tunas ini lebih semakin membesar maka akan

menyebabkan tumbuhan induk menjadi melengkung. apabila menyentuh tanah atau

patah karena tumbuhan induk tidak bisa menopang lagi, akan tumbuh individu baru.

Namun, apabila tidak sampai menyentuh tanah maka hanya akan menjadi

percabangan.

8. Jambu Biji

Jambu biji merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki perkembangbiakan

aseksual berupa tunas adventif pada akar. Tunas adventif yang dipisahkan dari

induknya dapat tumbuh membentuk individu baru.

9. Stroberi

Stroberi bereproduksi vegetative dengan stolon. Stolon merupakan perpanjangan

tunas yang tumbuh horizontal sejajar dengan permukaan tanah. Anakan stroberi akan

muncul pada ujung aksial stolon. Pada ruas ruas stolon ini terdapat meristem akar

yang memungkinkan stolon yang berada di tanah membentukakarnya sendiri.

Meskipun telah dipisahkan dari induknya, sifat tumbuhan tersebut tetap sama dengan

induknya. Apabila stolon ini tidak mencapai ke tanah maka hanya akan membentuk

struktur batang biasa.

Page 4: reproduksi-vegetatif

E. Kesimpulan

Tumbuhan tingkat tinggi yang bereproduksi vegetative dengan tunas adalah pisang, cocor

bebek, melati air, lili paris, euphorbia dan jambu biji. Binahong bereproduksi vegetative

dengan umbi udara, sedangkan kentang dengan umbi batang. Tanaman stroberi

reproduksi vegetative dengan stolon.