Prosedur Hidro VALVE

4
PT. PERUSAHAAN GAS NEGARA (Persero) Tbk. SBU DISTRIBUSI WILAYAH I JBB PROSEDUR PENGUJIAN HYDROSTATIC TEST BALL VALVE DIA 3”, 2” Dan 1” PT PURATOS INDONESIA KAWASAN INDUSTRI JABABEKA I – XVII B BLOCK U34 A, B PT. RUDEI INTERNATIONAL JL. PONDASI RAYA NO. 15/4 KAYU PUTIH

description

Prosedur pekerjaan

Transcript of Prosedur Hidro VALVE

Page 1: Prosedur Hidro VALVE

PT. PERUSAHAAN GAS NEGARA (Persero) Tbk.

SBU DISTRIBUSI WILAYAH I JBB

PROSEDUR

PENGUJIAN HYDROSTATIC TEST

BALL VALVE DIA 3”, 2” Dan 1”

PT PURATOS INDONESIA

KAWASAN INDUSTRI

JABABEKA I – XVII B BLOCK U34 A, B

PT. RUDEI INTERNATIONAL

JL. PONDASI RAYA NO. 15/4 KAYU PUTIH

PULOGADUNG – JAKARTA TIMUR

TELP. O21. 85400410

FAX. 021. 47881864

EMAIL : [email protected]

Page 2: Prosedur Hidro VALVE

HYDROSTATIC TEST PROCEDURE

1. Ruang Lingkup

Prosedur ini menjelaskan cara-cara kebutuhan dasar untuk melakukan pengujian dengan tekanan atau Hydrostatic Tes terhadap Ball Valve.

2. Kode dan Standard

Kode dan standard yang digunakan adalah edisi terakhir, kecuali yang telah ditentukan lain di prosedur ini, tetap sebagai bagian dari prosedur ini. Semua pengujian Hydrostatic Test ini akan dikerjakan menurut standard sebagai berikut :

- API Standard 1104 Standard for Pipe lines and Related facilities.

- ANSI American Nation Standard Institute

B 31.8 gas Transmision and Distribution Piping

B 16.5 Pipe flanges and flange fittings.

- ASME American Society of Technical Engineers,

Section V – Non Destructive examination.

- 84 K/38/DJM/1998 Keputusan Direktorat Jendral Minyak dan Gas Bumi.

3. Program Test

Uji tekan dapat dilaksanakan apabila :

- Prosedur pengujian yang diajukan oleh Pelaksana sudah disetujui oleh Pemberi Jasa.

- Air yang dipakai adalah air tawar / air bersih.

4. Persiapan Test

4.1. Pompa air akan dipakai untuk mengisi air kedalam Valve dengan jumlah yang cukup.

4.2. Air yang dipergunakan adalah air baru tawar (air bersih).

4.3. Sebelum dilakukan pengujian, terlebih dahulu Valve yang akan di uji harus dalam keadaan bersih. Semua sambungan-sambungan dengan peralatan lain harus dilepas.

Adapun urutan pekerjaan yang akan dilaksanakan antara lain:

- Pembersihan awal bagian dalam valve

- Pengisian valve dengan air bersih/tawar yang telah disetujui pemberi jasa

- Menaikan tekanan sesuai dengan spesifikasi

- Memasang peralatan (instrument) untuk mencatat data-data selama selama hydrostatictest dilaksanakan.

Page 3: Prosedur Hidro VALVE

- Menghitung volume air dengan jumlah valve dan dikonfersi dengan kemampuan water filling pump cubic menit capacity yang digunakan untuk menghindari kecurigaan bahwa air tidak masuk dengan benar

- Equipment yang masih berfungsi baik harus sudah disiapkan seperti:

1. Fresh water

2. Manual Pump

3. Pressure raising pump

4. Pressure gauge

Khusus untuk item no. 4 telah dikalibrasi dan memenuhi sertifikat kalibrasi.

Pelaksanaan pengujian juga didasarkan pada kekuatan jenis material valve yang telah disetujui dan besarnya tekanan pengujian adalah min 1,4 x tekanan operasi boleh maksimum atau yang telah ditentukan oleh PT. PGN (persero) Tbk.

5. Hydrostatic testing/pelaksanaan pengujian dengan hydrostatic

5.1. Memasukan air kedalam valve

5.2. Kecepatan air pengisian lebih kecil dari 1 M³/detik

5.3. Tekanan uji/pressure test ditentukan sebagai berikut:

1. 1,4 x Max. allovable operating pressure.

5.4. Pressure test dan waktu test.

Pelaksanaan test dilakukan secara bertahap sebagai berikut:

1. 31 bar untuk pengetesan body valve selama 10 menit

2. 21.7 bar untuk pengetesan Ball Valve selama 5 menit

5.5. Selama tekanan 100% pressure test, agar dilakukan pemeriksaan kemungkinan

adanya kebocoran pada sambungan-sambungan antara lain sambungan flange to flange, blind flange dan lain-lain.

5.6. Dalam pengetesan digunakan minimal 1(satu) pressure gauge (telah dikalibrasi)

Dengan range pressure gauge 1.5 sampai maximum 2x pressure test dan 1 (satu) temperature gauge dengan range 0º-50º C.

5.7. Bila terjadi kebocoran maka tekanan didalam valve harus dikeluarkan secara

Bertahap sampai titik atmosphere, selanjutnya dilakukan perbaikan pada kebocoran tersebut.

Sesudah perbaikan dilakukan, pengujian diulangi lagi mulai butir 5.7 dan 5.8 sampai pengujian baik dan dapat diterma PT. PGN (persero)

Demikian Prosedur Hydrotest Test Valve untuk Pekerjaan Pemasangan Pipa Instalasi PT Puratos Indonesia.

Yang Menyiapkan

PT. Rudei International

Page 4: Prosedur Hidro VALVE

( …………….…)