Proposal Reuni 1

10
PROPOSAL REUNI AKBAR SMA MASEHI KEBUMEN TAHUN 2009 A. LATAR BELAKANG Nostalgia SMA Kita Indah Lucu Banyak Cerita Masa-masa Remaja Ceria Masa Paling Indah Nostalgia SMA Kita Takkan Hilang Begitu Saja Walau Kini Kita Berdua Menyusuri Cinta Barangkali kita semua akan membenarkan lirik lagu dari Paramitha Rusadhi di atas. Banyak hal telah terlewati selama rentang 3 tahun saat-saat di SMA dulu. Tawa, senang, sedih, jengkel, haru, dan pilu telah kita lalui bersama. Sebuah masa yang hanya bisa kita kenang namun tak mungkin kan terulang kembali. Ya, masa-masa di SMA memang masa yang paling indah. Kini, SMA Masehi Kebumen telah memasuki usia 50th. Sebuah perjalanan yang panjang. Mungkin sekolah kita tercinta tak semegah dulu, tak sejaya dulu. Namun, sejuta kenangan semasa sekolah mewarnai jalan hidup kita semua yang pernah melewati masa-masa sekolah di SMA Masehi Kebumen ini. Pada saat masih menjadi pelajar SMA, banyak suka- duka yang dialami bersama-sama. Kenangan masa lalu sayang untuk dilupakan begitu saja karena begitu indah. Lebih dari itu, masa lalu merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita saat ini. Selalu ada kerinduan di dalam diri untuk bisa kembali bersama sahabat-sahabat tercinta. Tanpa disadari, merekalah yang dahulu memotivasi hidup kita saat ini maupun di masa yang akan datang. Selama hampir 50 tahun, waktu yang tidak singkat ini, tentu telah banyak perubahan yang terjadi dalam hidup kita. Namun, satu yang tidak akan pernah berubah yaitu persahabatan. Persahabatan akan lebih terasa manis dan bermakna jika diisi oleh ikatan silaturahim. Persahabatan

Transcript of Proposal Reuni 1

Page 1: Proposal Reuni 1

PROPOSALREUNI AKBAR SMA MASEHI KEBUMEN

TAHUN 2009

A. LATAR BELAKANGNostalgia SMA Kita

Indah Lucu Banyak CeritaMasa-masa Remaja Ceria

Masa Paling IndahNostalgia SMA Kita

Takkan Hilang Begitu SajaWalau Kini Kita Berdua

Menyusuri Cinta

Barangkali kita semua akan membenarkan lirik lagu dari Paramitha Rusadhi di atas. Banyak hal telah terlewati selama rentang 3 tahun saat-saat di SMA dulu. Tawa, senang, sedih, jengkel, haru, dan pilu telah kita lalui bersama. Sebuah masa yang hanya bisa kita kenang namun tak mungkin kan terulang kembali. Ya, masa-masa di SMA memang masa yang paling indah.

Kini, SMA Masehi Kebumen telah memasuki usia 50th. Sebuah perjalanan yang panjang. Mungkin sekolah kita tercinta tak semegah dulu, tak sejaya dulu. Namun, sejuta kenangan semasa sekolah mewarnai jalan hidup kita semua yang pernah melewati masa-masa sekolah di SMA Masehi Kebumen ini. Pada saat masih menjadi pelajar SMA, banyak suka-duka yang dialami bersama-sama. Kenangan masa lalu sayang untuk dilupakan begitu saja karena begitu indah. Lebih dari itu, masa lalu merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita saat ini. Selalu ada kerinduan di dalam diri untuk bisa kembali bersama sahabat-sahabat tercinta. Tanpa disadari, merekalah yang dahulu memotivasi hidup kita saat ini maupun di masa yang akan datang.

Selama hampir 50 tahun, waktu yang tidak singkat ini, tentu telah banyak perubahan yang terjadi dalam hidup kita. Namun, satu yang tidak akan pernah berubah yaitu persahabatan. Persahabatan akan lebih terasa manis dan bermakna jika diisi oleh ikatan silaturahim. Persahabatan itu saling peduli dan tidak mengenal perbedaan. Kepedulian tanpa memandang perbedaan merupakan dasar untuk menjalin persahabatan agar tetap abadi. Selain itu, persahabatan adalah jalan untuk mewujudkan angan-angan dan cita-cita dalam rangka beribadah dan bersilaturahim.

Atas dasar itulah, jalinan untaian kebersamaan yang lebih besar dan solid itu akan kita mulai dengan mengadakan reuni seluruh angkatan. Tujuan reuni akbar ini adalah untuk semakin mempererat keakraban seluruh alumni SMA Masehi Kebumen dan bersama melakukan langkah-langkah nyata dalam mengumpulkan semangat serta memadukan komitmen bagi almamater tercinta untuk melestarikan dan menularkan pendidikan yang berkarakter ke generasi berikutnya bagi bangsa dan negara.

Page 2: Proposal Reuni 1

B. TUJUAN1. Menjalin kembali persahabatan dan silaturahmi setelah hampir 50 tahun;2. Membangun kepedulian dan penghargaan bagi para guru;3. Membuka ruang untuk saling berbagi, bekerjasama, dan membantu satu sama

lain dalam berbagai hal;4. Membuka peluang untuk merumuskan kontribusi positif bagi kebaikan dan

kemajuan almamater5. Meningkatkan kepedulian sosial di internal alumni dan di masyarakat luas,6. Membangun networking di antara alumni untuk tujuan-tujuan positif bersama.

C. KEGIATAN REUNITemu kangen dengan sesama alumni, guru, karyawan, dan lingkungan.

D. PESERTA1. Seluruh alumni SMA Masehi Kebumen 2. Guru dan mantan guru3. Karyawan dan mantan karyawan4. Yayasan5. Sponsorship

E. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN1. Hari dan tanggal : 23 September 20092. Waktu : 08.00 s.d. 14.003. Tempat : SMA Masehi Kebumen

F. ANGGARANPANITIA REUNI AKBAR

DIES NATALIS 50 TAHUNSMA MASEHI KEBUMEN

TAHUN 2009

A. RENCANA SUMBER DANA:

1 Kas Sekolah Rp 500.000

2 Konstribusi Peserta 500 x Rp

50.000 Rp 25.000.000 3 Donasi Partisipan Rp 5.000.000

(asumsi 20% dr peserta berdonasi @Rp50.000,-)

4 Sponsorship Rp 5.000.000

Jumlah Rp 35.500.000

Page 3: Proposal Reuni 1

B. RENCANA PENGGUNAAN DANA:

I Kesekretariatana. Surat Menyurat Rp 200.000 b. Komunikasi Rp 200.000 c. Transportasi Rp 200.000

d. Souvenir( 600 pcs x Rp2.500,- ) Rp 1.500.000

e. Kartu Undangan( 500 pcs x Rp2.000,- ) Rp 1.000.000

f.Lain-lain (cadangan) Rp 200.000 +

Rp 3.300.000

II Publikasi

1Baliho 4 x 3 m + ongkos pasang (12xRp45.000,- ) Rp 540.000

2Spanduk 1 x 6 m = 10 bh + ongkos pasang Rp 1.000.000

3Iklan radio ( 3 studio) 50 x tayang @ Rp10.000,- Rp 500.000

4Komunikasi / Pulsa Rp 310.000 +

Rp 2.350.000 III Konsumsi

1Rapat panitia ( 8 x 25 orang x @Rp7.500,- ) Rp 1.500.000

2Konsumsi Pesera + Undangan (1.100 x Rp15.000,-) Rp16.500.000 +

Rp 18.000.000

IV Perlengkapan1 Tarub 10 plong @ Rp7.500,-/m2 Rp 1.800.000

2Panggung 4x6 m2 Rp 750.000

3 Sewa Kursi 200 bh @ Rp1.250,- Rp 250.000 4 Dekorasi Rp 250.000 5 Sound System Rp 1.000.000 6 Transportasi Rp 250.000

7Hansip 5 orang @ Rp50.000,- Rp 250.000

8Kebersihan 3 orang 2 hari @Rp50.000,- Rp 300.000

9Konsumsi Persiapan / lembur Rp 200.000 +

Rp 5.050.000

V AcaraAneka permainan untuk anak-anak/ keluarga *) Rp 1.000.000

Page 4: Proposal Reuni 1

VI Dokumentasi1 Shooting Video Rp 750.000 2 Foto Digital Rp 500.000

3Peliputan Berita dari Ratih TV Rp 250.000 +

Rp 1.500.000

VII Lain - lain

1Tali Asih utk guru-guru senior 15 orang @Rp250.000,-) Rp 3.750.000

2Sumbangan Dana Operasional SMA Masehi Kebumen Rp 5.000.000 +

Rp 8.750.000

VIII Cadangan 10% Rp 4.050.000 JUMLAH PENGELUARAN Rp 44.000.000 DEFISIT Rp (8.500.000)

*)Saat acara Alumni per angkatan rapat, anggota keluarga disediakan aneka kegiatan dan permainan

G. SUSUNAN PANITIASusunan Panitia

Dies Natalis 50 tahunSMA Masehi Kebumen

Tahun 2009

Penasihat

Bpk. Pudjo Widiatno

Ketua

Bpk. Nugroho Sumardjo

Ibu Eko Sri R.

Sdr. Widadi – Alumni 1981

Sekretaris

Bpk. Agus Sudibyo

Ibu Ning Murwati

Sdri. Murnaeni Widayati – Alumni 1981

Page 5: Proposal Reuni 1

Bendahara

Ibu Yosephine Fadjar Winarni

Sdr. Riyanto Aldo Rado – Alumni 1981

AnggotaBpk. SukimanBpk. Trimarto

Bpk. Yosias LM

Bpk. Susilo Wardoyo

Bpk. Puspo Wardoyo

Seksi Publikasi / Humas

Sdr. Toto “ Itong” Karyanto – Alumni 1981

Sdr. Rusmanto – Alumni 1987

Sdr. Slamet Sugiarto – Alumni 1990

Seksi Acara

Sdri. Sri Marhaeningsih – Alumni 1985

Sdri. Gini Alfiah – Alumni 1985

Sdr. Fuat Nurhadi – Alumni …

Sdr. Edi Purwoko – Alumni …

Sdri Eni Salamah – Alumni 1981

Seksi Penggalangan Dana

Sdri. Widosari – Alumni ….

Sdri. Sukaesih – Alumni 1990

Sdr. Muji Hartono – Alumni …

Sdr. Fendi Gunawan / Siamo – Alumni 1984

Sdr. Ade Kusdiyanto – Alumni 1986

Seksi Dokumentasi

Sdr. Riyanto AR – alumni 1981

Sdri. Rr. Harni Iswati – Alumni 1981

Page 6: Proposal Reuni 1

Seksi Perlengkapan

Sdr. Sukardi – Alumni 1981

Sdr. Bambang Purwanto “ Guplo” – Alumni 1981

Sdr. Wahyu Pribadi “ Wiwi” - Alumni 1981

Sdr. Agus Dwi Pujatmo – Alumni 1979

Sdr. Ade Kusdiyanto – Alumni 1986

Sdr. Aris Suwito – Alumni 1981

Sdr. Edi Santoso – Alumni 1986

Seksi Konsumsi

Sdri. Tri Handari

Sdri.Diana Purwaningtyas

Sdri. Gini Alfiah – Alumni 1985

Sdri. Sri Untari – Alumni 1981

Contact Person

Sdri. Rr. Harni Iswati/1981 (Gombong) – HP 08122632731

Sdr. Ade Kusdianto/1986 (Karanganyar) – HP 081391603011

Sdr. Toto Karyanto/1981 (Kebumen) – HP 081327780271

Sdr. Ngadimun / 1979 (Klirong) – HP 081392063005

Sdri. Widosari/1990 (Kutowinangun+Poncowarno) – HP 081229480486

Perwakilan Luar Kota

Bandung : Sundawati – HP ...

Jakarta : Slamet Sugiarto – Blog IASHI – HP ...

Pendaftaran pada:

Bank BNI Cabang KebumenAn. SMA Masehi KebumenNo. Rekening 0153584398

Wil. Kebumen dan sekitarnya (Wetan Kali)Mbak InukSMA Masehi KebumenJalan A. Yani 1 Kebumen (Telepon 0287 381138)

Page 7: Proposal Reuni 1

Wil. Karanganyar dan sekitarnya (Kulon Kali)Sdr. Ade Kusdiyanto ( Salon Citra Karanganyar)Jalan Tentara Pelajar 35 KaranganyarTelepon 08191603011

Note :

Alumni yang ingin mengetahui informasi lebih jauh tentang Reuni Akbar dapat menghubungi kontak person di atas.

Para Alumni yang berkenan mendaftar untuk menghadiri acara Reuni Akbar dapat mendaftarkan diri kepada panitia yang ditunjuk.

Bagi alumni yang di luar kota dapat mendaftarkan diri kepada nama-nama Perwakilan Luar Kota, tetapi bila sulit menghubungi dapat juga mendaftarkan diri secara online di Blog IASHI dan/atau langsung menyetorkan iuran lewat Bank BNI Cab. Kebumen No. 0153584398 atas nama SMA Masehi Kebumen

Para alumni yang ingin mengajak serta keluarga( suami/istri/anak) memberikan partisipasi minimal Rp 100.000,00( seratus ribu rupiah)

Iuran untuk acara Reuni Akbar minimal sebesar Rp50.000,- (Lima puluh ribu rupiah), dan apabila alumni berkenan turut membantu pendanaan demi suksesnya acara dimohon menyetorkan iuran lebih dari iuran minimal, dan disetorkan ke rekg. SMA Masehi Kebumen, Bank BNI Cabang Kebumen No. 0153584398

Menu Acara Reuni

® Rabu, 23 September 2009 Bertempat di kampus SMA Masehi Kebumen Pukul 9.00 s.d. 14.00

Pk. 8.00 -10.00 : Pendaftaran ulang dilanjutkan ramah tamah per-angkatanPk.10.00-11.00 : Pembukaan reuni akbar (seremonial)

Sambutan Yayasan Sambutan Kepala Sekolah Ketua Panitia Perwakilan Alumni

Pk.11.00-12.00 : Makan siang bersama (sambil Kangen-kangenan)Pk.12.00-14.00 : Acara SERSAN (serius tapi santai, bincang-bincang antar sahabat, antar alumni dalam kelompok)

Catatan: Mengingat situasi dan kondisi yang terjadi, menu acara reuni akbar bisa berubah sewaktu-waktu

PENUTUP

Demikian proposal kegiatan reuni akbar SMA Masehi Kebumen kami sampaikan. Semoga dapat memenuhi harapan kita semua. Kami sangat mengharapkan dukungan dan partisipasi teman-teman alumni demi terselenggaranya acara ini. Atas perhatian teman-teman alumni, kami ucapkan terima kasih.