Prop Mesjid Ijang Zenal

7
د ج س م د ج س م ه ك ر لب ا ه ك ر لب اMESJID AL-BAROKAH MESJID AL-BAROKAH Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Ds. Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur I. MUQODDIMAH Kami berlindung dari godaan Syaitan yang terkutuk, Dengan menyebut nama Alloh yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, Segala puji hanya milik Robb pengatur alam semesta dan isinya, Yang Maha Pengasih dan Yang Maha Penyayang terhadap hamba-hambanya, Dialah yang menguasai di hari penentuan, Hanya kepada-Nyalah kita menyembah dan memohon pertolongan. Sholawat dan Salam semoga tetap terlimpah pada Nabi terakhir yang tiada nabi setelahnya Muhammad Shollallohu Alaihi Was Salaam beserta keluarga dan para sahabat serta pengikutnya yang berada di jalan yang lurus sampai akhir zaman. Amma Ba’d. Allah SWT berfirman yang artinya, Hanyalah yang memakmurkan masjid- masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan sholat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orangorang yang mendapat petunjuk.” (QS. At-Taubah: 18) Masjid merupakan sarana vital bagi umat Islam yang harus mendapatkan prioritas utama terhadap kemakmuran, pembangunan dan pengembangan serta pemeliharaannya, karena masjid bukan hanya sekedar sebagai tempat sholat/ibadah saja melainkan juga sebagai pusat informasi, pusat kegiatan dan juga sebagai pusat pembinaan umat Islam. Dalam upaya mewujudkan pembangunan manusia seutuhnya, harus diperhatikan adanya keselarasan dan keserasian sehingga bukan hanya pembangunan sarana umum melainkan pembangunan tempat-tempat ibadah. Masjid AL-BAROKAH, masjid ini menyiarkan Islam dengan berbagai kegiatan dakwah dan pendidikan. Bertambah dan berkembang minat para jama’ah terhadap kegiatan sholat berjama’ah dan pengajian-pengajian yang kami selenggarakan baik harian, mingguan maupun bulanan telah menuntut pengurus masjid AL-BAROKAH untuk membenahi dan menyempurnakan pelayanan peribadatan agar lebih khidmat dan khusyu’, sehingga peningkatan qualitas sesuai dengan quantitas jama’ah yang dimiliki masjid ini. Untuk itu Pengurus Masjid AL-BAROKAH merencankan kegiatan pembangunan .

description

contoh proposal mesjid

Transcript of Prop Mesjid Ijang Zenal

MESJID AL-BAROKAHKp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Ds. Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur

I. MUQODDIMAH

Kami berlindung dari godaan Syaitan yang terkutuk, Dengan menyebut nama Alloh yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, Segala puji hanya milik Robb pengatur alam semesta dan isinya, Yang Maha Pengasih dan Yang Maha Penyayang terhadap hamba-hambanya, Dialah yang menguasai di hari penentuan, Hanya kepada-Nyalah kita menyembah dan memohon pertolongan. Sholawat dan Salam semoga tetap terlimpah pada Nabi terakhir yang tiada nabi setelahnya Muhammad Shollallohu Alaihi Was Salaam beserta keluarga dan para sahabat serta pengikutnya yang berada di jalan yang lurus sampai akhir zaman. Amma Bad.

Allah SWT berfirman yang artinya, Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan sholat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orangorang yang mendapat petunjuk. (QS. At-Taubah: 18)

Masjid merupakan sarana vital bagi umat Islam yang harus mendapatkan prioritas utama terhadap kemakmuran, pembangunan dan pengembangan serta pemeliharaannya, karena masjid bukan hanya sekedar sebagai tempat sholat/ibadah saja melainkan juga sebagai pusat informasi, pusat kegiatan dan juga sebagai pusat pembinaan umat Islam. Dalam upaya mewujudkan pembangunan manusia seutuhnya, harus diperhatikan adanya keselarasan dan keserasian sehingga bukan hanya pembangunan sarana umum melainkan pembangunan tempat-tempat ibadah.

Masjid AL-BAROKAH, masjid ini menyiarkan Islam dengan berbagai kegiatan dakwah dan pendidikan. Bertambah dan berkembang minat para jamaah terhadap kegiatan sholat berjamaah dan pengajian-pengajian yang kami selenggarakan baik harian, mingguan maupun bulanan telah menuntut pengurus masjid AL-BAROKAH untuk membenahi dan menyempurnakan pelayanan peribadatan agar lebih khidmat dan khusyu, sehingga peningkatan qualitas sesuai dengan quantitas jamaah yang dimiliki masjid ini. Untuk itu Pengurus Masjid AL-BAROKAH merencankan kegiatan pembangunan .Dengan demikian selain memerankan fungsinya sebagai lembaga keagamaan, AL-BAROKAH juga memerankan fungsinya sebagai lembaga pendidikan non formal, dan lembaga sosial kemasyarakatan. Masjid AL-BAROKAH menjadi benteng akidah dan pencetak generasi penerus yang diharapkan faqih terhadap agama Islam dan berakhlak mulia. Masjid AL-BAROKAH menjadi kebanggaan dan ikon keberagamaan atau kekeluargaan masyarakat Desa Hegarmanah.

Dengan strategisnya peran masjid tersebut perlu upaya untuk mewujudkan sarana dan prasarana yang representatif. Warga Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur Jawa Barat yang sebagian besar adalah beragama Islam, sangat mendambakan sebuah tempat ibadah yang memadai. Namun mengingat segala keterbatasan dankemampuan warga maka Panitia Pembangunan Masjid AL-BAROKAH Desa Hegarmanah berupaya untuk mendapatkan dukungan dan bantuan dari para dermawan dan para donatur.II. LATAR BELAKANGKampung Cicantu Hilir RT.03 RW.02 Desa Hegarmanah. Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur Jawa Barat adalah sebuah perkampungan yang merupakan komunitas terdahulu dengan jumlah unit rumah lebih kurang 80 unit. Adalah suatu perkampungan yang terletak di wilayah. Sebagai perkampungan yang sudah lama dengan warga sangat beragam, dan memiliki kebulatan tekad yang sama untuk mewujudkan Perkampungan Cicantu Hilir tidak hanya sebagai hunian untuk melepas lelah mana kala kita melakukan istirat setelah kita bekerja, namun lebih dari itu kebulatan tekad warga ingin mewujudkan Cicantu Hilir sebagai perkampungan yang Islami sehingga terwujud komunikasi antara umat dengan sang KhaliqNya.

Kebulatan tekad ini tentunya tidak terlalu berlebihan mengingat beberapa hal antara lain; mayoritas warga adalah warga keluarga muda, yang tentunya memiliki calon - calon penerus keluarga, bangsa dan tentunya Agama melalui kekuatan akidahnya. Selain itu komitmen yang tinggi serta sikap gotong royong seluruh warga ini merupakan pencerminan rasa kebersamaan warga Cicantu Hilir.

Pertimbangan lain ;

a) Sementara ini selain kapasitas mesjid sudah tidak mencukupi karena banyaknya jama'ah juga semua acara keagamaan baik itu acara pengajian rutinan, acara Maulid Nabi, Isra Mi'raj, musyawarah warga, pembagian daging kurban,dan lain-lain selalu diadakan di Mesjid.

b) Menjaga kemadorotan ketika dalam acara keagamaan, ibu-ibu yang membawa anak kecil membuang najis atau membawa najis di/ke mesjid.

Beranjak dari kondisi tersebut, warga kampung Cicantu Hilir bertekad untuk mewujudkan peningkatan pembangunan mental umat khususnya warga Cicantu Hilir dan sekitarnya melalui pembangunan fasilitas Ibadah berupa Pembangunan Mesjid dengan Nama AL-BAROKAH. yang berlokasi di areal perkampungan Cicantu HilirIII. DASAR PEMIKIRAN

Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur Jawa Barat sampai saat ini belum ada tempat peribadatan yang representatif, sebagai pusat kegiatan agama dan sosial kemasyarakatan bagi warga desa yang lengkap. Bahwa Masjid AL-BAROKAH yang ada sekarang telah mengalami kerusakan dan bentuk bangunannya sudah memprihatinkan sehingga warga Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur Jawa Barat sepakat untuk merehabilitasi masjid tersebut guna lebih meningkatkan gairah ibadah dan kegiatan kemasyarakan umat Islam.IV. LANDASAN KEGIATAN

Pengurus Masjid menjalankan kegiatannya atas dasar takwa sebagai bentuk perniagaannya dengan Allah, sebagaimana firman-Nya yang artinya:

Maka apakah orang-orang yang mendirikan masjidnya atas dasar taqwa kepada Allah dan keridhaan(Nya) itu yang baik, ataukah orang-orang yang mendirikan bangunannya di tepi jurang yang runtuh, lalu bangunannya itu jatuh bersama-sama dengan dia ke dalam neraka Jahannam? Dan Allah tidak memberikan petunjuk kepada orang-orang yang zalim. Bangunan-bangunan yang mereka dirikan itu senantiasa menjadi pengkal keraguan dalam hati mereka, kecuali bila hati mereka itu telah hancur. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. (QS. At-Taubah: 109-110)V. BENTUK KEGIATAN

Kegiatan tersebut berbentuk Rehabilitasi Pemugaran Masjid "AL-BAROKAH", Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur Jawa BaratVI. TUJUANRehabilitasi Masjid "AL-BAROKAH" Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur tersebut mempunyai tujuan sebagai berikut :

1. Menyediakan tempat ibadah yang representatif bagi umat Islam (Masjid sebagai pusat peribadatan)

2. Untuk meningkatkan rasa cinta dan bangga terhadap masjid sehingga senantiasa terpacu untuk selalu beribadah dan memakmurkan masjid.

3. Sebagai pendorong dan penguat keimanan masyarakat Islam sehingga dapat menangkal berbagai usaha yang menjauhkan umat dari ajarannya (Masjid sebagai pusata pembinaan umat)4. Memberikan sarana pendidikan yang efektif bagi generasi penerus agama Islam guna meningkatkan wawasan dan pemahaman akan ilmu-ilmu agama Islam.5. Memberikan sarana bagi peningkatan ibadah dan ukhuwah diantara warga masyarakat agar tercipta ummat yang beriman bertaqwa kepada Allah SWT.VII. PENUTUP

Demikian proposal pembangunan Masjid AL-BAROKAH ini kami sampaikan, semoga dapat dijadikan acuan dan pertimbangan bagi Bapak/Ibu/Saudara umat Islam sekalian dalam memberikan shodaqoh amal jariyah / infaq baik berupa dana ataupun material sebagai wujud amal jariyah kepada Allah SWT dan kepedulian kita atas nasib generasi penerus agama Islam kita.

Atas perhatian, partisipasi dan kepedulian Bapak/ Ibu / Sdr. kaum muslimin dan muslimat, kami mengucapkan terima kasih yang tulus. Semoga segala amal jariyah / bantuan yang diberikan, baik dana maupun material, dicatat Allah SWT dan dilipatgandakan pahalanya, diberikan keberkahan rezqi, kelapangan hati, amin.

Jazakumulllahu Khoiron Katsiiro.Cianjur, 8 Pebruari 2015 PANITIA PEMBANGUNAN

MESJID AL-BAROKAHKetua,

UST. ENTANGSekretaris,

UST. IJANG ZAENAL

MESJID AL-BAROKAH

Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Ds. Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur

Nomor

Lampiran

Hal

: 02/DKM-AM/IV/2015: Satu Bundel Proposal

: Permohonan Bantuan Dana Pembangunan Mesjid AL-BAROKAH

Kepada Yth.Ketua Yayasan Hilal AhmarDi tempat

Assalamualaikum Wr. Wb.

Doa dan salam kami sampaikan kepada semua pengurus YAYASAN HILAL AHMAR semoga selalu ada dalam Rahmat Alloh SWT. Amiin!.

Berdasarkan firman Allah SWT dalam Al-Quran Surat AT-Taubah Ayat 18 yang artinya : Sesungguhnya yang memakmurkan Mesjid-mesjid Allah itu hanyalah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kiamat, dan (tetap) mendirikan shalat, dan menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) kecuali kepada Allah, maka mudah-mudahan mereka itu menjadi orang yang mendapatkan petunjuk.

Dengan rahmat Allah SWT seluruh jajaran Panitia Pembangunan Mesjid AL-BAROKAH yang beralamat di Kp. Cicantu Hilir Rt.03 Rw.02 Desa Hegarmanah Kec. Sukaluyu Kab. Cianjur akan melaksanakan pembangunan. Maka dengan itu kami memohon bantuan kepada YAYASAN HILAL AHMAR demi terlaksananya kegiatan pembangunan tersebut tersebut.

Demikian permohonan ini kami sampaikan, mudah-mudahan segala amal ibadah kita mendapat balasan yang berlipat ganda, Amiin.

Wassalamualaikum Wr. Wb.Cianjur, 8 Pebruari 2015

Panitia PembangunanKetua,

UST. ENTANGSekretaris,

UST. IJANG ZAENAL

PHOTO LOKASI DAN MESJID YANG AKAN DIPUGAR