PANCASILA

3
FUNGSI DAN KEDUDUKAN PANCASILA Sejak kecil kita sering mendengar Pancasila, baik saat Upacara, atau dalam pelajaran pendidikan pancasila dan kwarganegaraan di sekolah. Kita pasti juga sama-sama tahu bahwa Pancasila adalah dasar Negara kita. Namun selain sebagai dasar Negara, Pancasila memiliki fungsi lain yang juga sangat penting bagi Negara kita. Tidak jarang penduduk Indonesia yang belum hafal kelima sila dari pancasila. Padahal usia dan lingkungan mereka juga sangat mendukung. Lebih banyak lagi dari kita yang hanya menghafal pancasila tanpa tahu arti dan maksud atau tujuan dari dirumuskannya Pancasila sebagai Dasar Negara. Padahal dalam setiap tingkat pendidikan, kita selalu belajar tentang itu Pancasila. Bahkan dalam jenjang perguruan tinggi masih ada mata kuliah Pancasila. Lalu apa itu pancasila? Kenapa kita harus mempelajarinya padahal banyak dari kita yang seolah tidak peduli dengan pancasila. Pancasila memang dasar Negara kita, yang telah dirumuskan pada sidang BPUPKI pertama. Lantas bukan alas an bagi kita untuk mengacuhkannya, karena Pacasila tetap memiliki fungsi dan kedudukan dalam menjalankan pemerintahan Negara kita. Bukan hanya Pegawai Pemerintahan saja yang harus mengamalkan nilai nilai pancasila, namun kita sebagai masyarakat juga harus ikut mengamalkannya. Negara Kita ini tidak akan berjalan jika masyarakatnya tidak menghormati nilai dan norma yang telah ditentukan. Untuk itu, saya akan memberikan gambaran tentang fungsi dan kedudukan Pacasila. Yang pertama, Pancasila sebagai Dasar Negara. Setiap berdirinya negara pasti memiliki dasar. Makna lain dari dasar adalah fondamen atau fondasi, jadi kita artikan dasar negara merupakan suatu fondasi atas beridirnya sebuah Negara (dunia pelajar.com, 2014) Lalu Bagaimana dengan Indonesia, apakah memiliki dasar Negara? Tentu saja Indonesia memiliki dasar Negara yaitu Pancasila. Pancasila sendiri lahir pada 1 Juni 1945. Dirumuskan dalam sidang BPUPKI selama 3 hari berturut-turut.

description

TUGAS kedudukan Pancasila

Transcript of PANCASILA

Page 1: PANCASILA

FUNGSI DAN KEDUDUKAN PANCASILA

Sejak kecil kita sering mendengar Pancasila, baik saat Upacara, atau dalam pelajaran pendidikan pancasila dan kwarganegaraan di sekolah. Kita pasti juga sama-sama tahu bahwa Pancasila adalah dasar Negara kita. Namun selain sebagai dasar Negara, Pancasila memiliki fungsi lain yang juga sangat penting bagi Negara kita.

Tidak jarang penduduk Indonesia yang belum hafal kelima sila dari pancasila. Padahal usia dan lingkungan mereka juga sangat mendukung. Lebih banyak lagi dari kita yang hanya menghafal pancasila tanpa tahu arti dan maksud atau tujuan dari dirumuskannya Pancasila sebagai Dasar Negara. Padahal dalam setiap tingkat pendidikan, kita selalu belajar tentang itu Pancasila. Bahkan dalam jenjang perguruan tinggi masih ada mata kuliah Pancasila. Lalu apa itu pancasila? Kenapa kita harus mempelajarinya padahal banyak dari kita yang seolah tidak peduli dengan pancasila.

Pancasila memang dasar Negara kita, yang telah dirumuskan pada sidang BPUPKI pertama. Lantas bukan alas an bagi kita untuk mengacuhkannya, karena Pacasila tetap memiliki fungsi dan kedudukan dalam menjalankan pemerintahan Negara kita. Bukan hanya Pegawai Pemerintahan saja yang harus mengamalkan nilai nilai pancasila, namun kita sebagai masyarakat juga harus ikut mengamalkannya. Negara Kita ini tidak akan berjalan jika masyarakatnya tidak menghormati nilai dan norma yang telah ditentukan.

Untuk itu, saya akan memberikan gambaran tentang fungsi dan kedudukan Pacasila.

Yang pertama, Pancasila sebagai Dasar Negara.

Setiap berdirinya negara pasti memiliki dasar. Makna lain dari dasar adalah fondamen atau fondasi, jadi kita artikan dasar negara merupakan suatu fondasi atas beridirnya sebuah Negara (dunia pelajar.com, 2014)

Lalu Bagaimana dengan Indonesia, apakah memiliki dasar Negara? Tentu saja Indonesia memiliki dasar Negara yaitu Pancasila. Pancasila sendiri lahir pada 1 Juni 1945. Dirumuskan dalam sidang BPUPKI selama 3 hari berturut-turut.

Karena Pancasila adalah kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisah, sehingga menjadi dasar yang utuh dan kokoh.

Yang pertama, Pancasila adalah sebagai dasar Negara. Dasar atau dapat di artikan alas, pondasi. Jadi Pancasila sebgai dasar Negara adalah sebagai pondasi berdirinya dalam suatu Negara. Dalam membangun sebuah rumah kita harus memilih pondasi yang kuat, yang bagus, dan sesuai dengan apa yang kita inginkan. Begitu pula dalam membangun sebuah Negara, kita harus membuat pondasi yang kuat dan tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lain. Pancasila tidak dapat dipisah-pisahkan menjadi bagian-bagian yang lebih kecil, karena itulah Pancasila dapat kita jadikan sebagai dasar Negara yang utuh dan kuat. kita juga harus membuat pondasi yang sesuai dengan jiwa masyarakat Indonesia. agar Negara Indonesia dapat menjadi suatu Negara yang aman dan nyaman bagi masyarakatnya.

Yang kedua, Pancasila sebagai Pandangan Hidup

Menurut (Pusaka Indonesia, 2014) Pancasila sering disebut way of life, berarti pancasila menjadi petunjuk arah seluruh kegiatan kehidupan dalam berbagai bidang kehidupan guna

Page 2: PANCASILA

mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara. Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia berfungsi sebagai norma, pegangan hidup, pedoman hidup dan petunjuk arah bagi semua kegiatan hidup dan penghidupan bangsa Indonesia dalam berbagal aspek kehidupan masyarakat dan bangsa Indonesia.

Pancasila sebagai pandangan hidup, dapat kita amalkan dalam kehidupan sehari hari. Bukan hanya pada aspek- aspek tertentu, melainkan di seluruh aspek kehidupan kita. Baik dalam lingkup agama, ataupun bermasyarkat. Dengan kita mengamalkan Pancsila dalam kehidupan kita, kita turut dalam melestarikan kebudayaan dan warisan leluhur kita.

Penerapan nilai nilai pancasila sebagai pandangan hidup juga akan mewujudakn masyarakat yang harmonis. Akan jarang kita menemui perpecahan seperti yang terjadi pada masa sekarang ini. Masyarakat akan cenderung bersikap adil dan memiliki tolernsi sosial yang baik.

Itulah seberapa penting Pancasila dalam kehidupan kita sehari hari. Pancasila telah mengatur tentang sikap atau nilai yang baik dalam berhubungan dengan sesame tanpa mengesampingkan hubungan kita dengan tuhan.

Pancasila sebagai Ideologi bangsa Indonesia

Fungsi dan kedudukan Pancasila yang ketiga tetang ideologi. Sudahkah kita sama sama tahu tentang arti ideologi?

Ide adalah gagasan, pemikiran atau pengertian dasar. Sedangkan logi berasal dari adaptasi kata logos yang berarti ilmu pengetahuan. Jadi secara harfiah ideologi berarti ilmu tentang gagasan atau ajaran tentang pengertian dasar.