MODUL 1 33

1

Click here to load reader

Transcript of MODUL 1 33

Page 1: MODUL 1 33

Modul 1 : Dasar Pengukuran dan Ketidakpastian

SHIFT 33

PETUNJUK PENGERJAAN TUGAS PENDAHULUAN MODUL 1 1. Kerjakan pada kertas a4 dan ditulis tangan menggunakan tinta/pulpen. Pada bagian

kanan atas, tuliskan nama, nim, kelompok, dan shift. 2. Tugas pendahuluan harus dikerjakan seluruhnya (100 %).

a) jika tidak mengerjakan mengumpulkan TP, maka tidak diperbolehkan mengikuti tes awal. b) jika tidak lengkap mengerjakan TP, maka diperbolehkan mengikuti tes awal tetapi nilai tp dianggap nol (0).

3. Tugas pendahuluan dikumpulkan pada saat praktikum ke asisten masing-masing oleh ketua kelompok.

1. Seorang praktikan melakukan percobaan dasar pengukuran dan ketidakpastian. Ia

mengukur dimensi dari balok kayu menggunakan alat ukur dengan NST 0.01 mm dan menimbang massa balok tersebut menggunakan neraca teknis (NST = 0.01 gram). Dari percobaan yang dilakukannya diperoleh data sebagai berikut :

Panjang (mm) Lebar (mm) Tinggi (mm) 100.12 40.35 11.40 100.25 40.30 11.35 100.34 40.35 11.34 100.27 40.32 11.40 100.20 40.30 11.38

Balok kayu tersebut bermassa 126.25 gram. Lakukanlah prosedur pengolahan data di atas dengan langkah sebagai berikut : a) Laporkan nilai besaran panjang, lebar, tinggi, dan massa dari balok kayu tersebut

menggunakan konsep ketidakpastian dan angka berarti ! (petunjuk : gunakan standar deviasi untuk mengolah data panjang, lebar, dan tinggi serta gunakan konsep ketidakpastian dalam pengukuran tunggal untuk mengolah massa).

b) Tentukan volume dari balok kayu tersebut lengkap dengan perambatan ketidakpastiannya serta perhatikan angka berarti !

c) Tentukan massa jenis dari balok kayu tersebut lengkap dengan perambatan ketidakpastiannya serta perhatikan angka berarti ! (petunjuk : karena metode penentuan ketidakpastian untuk volume dan massa berbeda maka perlu dilakukan konversi nilai KTP untuk masing-masing parameter. Untuk metode standar deviasi mempunyai tingkat kepercayaan 66 % sedangkan untuk pengukuran tunggal (1/2 NST) 100 %).

2. Jelaskan mengenai perambatan ketidakpastian ! 3. Apa yang dimaksud dengan angka berarti dan jelaskan aturan dasar dalam penentuan

angka berarti ? 4. Apa yang dimaksud dengan alat ukur beserta contohnya dan jelaskan parameter penting

dalam alat ukur itu sendiri ?