Millenium Day 06

5
KOMUNIKASI – Berbicara Tentang Seks dengan Remaja (Bagian 2) The Millenium Parenthood - Day 06 "Ora na azu nwa" - It takes a village to raise a child (Nigerian proverb)

Transcript of Millenium Day 06

Page 1: Millenium Day 06

KOMUNIKASI – Berbicara Tentang Seks dengan Remaja(Bagian 2)

The Millenium Parenthood - Day 06

"Ora na azu nwa" - It takes a village to raise a child (Nigerian proverb)

Page 2: Millenium Day 06

Ide cara menyampaikan

1. Membiasakan diri menyampaikan tentang seks dari sejak usia sekolah, tergantung kesiapan mereka.

• Gunakan istilah organ reproduksi secara benar. Dengan berkembangnya usia, dapat ditambahkan informasi lainnya.

• Membantu orang tua mengikis rasa malu dan tabu jika dimulai saat anak masih di jenjang SD. Kita berlatih menyampaikan hal yang lebih serius saat mereka remaja.

2. Berinisiatif untuk memulai pembicaraan.• Misalnya dengan menggunakan contoh nyata, ada teman

kita yang sedang hamil. Gunakan untuk bicara soal bayi yang berada dalam perut ibu. Sesuaikan dengan kesiapan dan usia anak dan remaja.

Sumber : Corey dari SimpleMom.net & pengalaman pribadi penulis

Page 3: Millenium Day 06

Ide cara menyampaikan

3. Saat menyampaikan tentang konsekuensi hubungan seks di luar nikah, hindari sikap menggurui dan menasehati.

4. Memberikan contoh nyata mengenai kencan. Ayah mengajak remaja putrinya atau Ibu mengajak remaja putranya untuk ‘kencan’.Nilai positif :• Menghapus image kencan diakhiri dengan hubungan seks• Kencan bertujuan untuk saling mengenal calon pasangan• Orang tua bisa menunjukkan cara kencan dalam batas

normal sesuai usia/kematangan remaja

Sumber : Corey dari SimpleMom.net & pengalaman pribadi penulis

Page 4: Millenium Day 06

Ide cara menyampaikan

5. Berikan informasi yang akurat sesuai dengan usianya.

6. Berilah penjelasan mengenai nilai hidup/values Anda mengenai seks.Ini adalah tanggung jawab utama Anda sebagai orang tua. Jika anak remaja bisa mengerti dan memahami nilai-nilai positif yang kita berikan, maka hal tersebut akan menjadi ’pagar pelindung’ mereka dari hal-hal yang tidak baik.

7. Ciptakan suasana nyaman. Pesan yang harus diterima anak remaja kita adalah bahwa berbicara mengenai seks degan orang tua adalah hal yang menarik dan menyenangkan.

Sumber : Corey dari SimpleMom.net & pengalaman pribadi penulis

Page 5: Millenium Day 06

Selama kita melakukannya dengan pemikiran bahwa ini semua demi kepentingan anak remaja kita yang sangat kita cintai, maka

yakinkan diri Anda bahwa semuanya akan bisa dilalui dengan baik.

It’s not easy but it’s possible.