METODE PELAKSANAAN jalan bulumarko 1.docx

2

Click here to load reader

Transcript of METODE PELAKSANAAN jalan bulumarko 1.docx

METODE PELAKSANAANPEKERJAAN : PENINGKATAN JALAN BULU MARIO PATIKA

Divisi 1. UmumA. Pekerjaan Persiapan1.2. Mobilisasi.

Pekerjaan ini mencakup semua kegiatan mobilisasi peralatan dan personil yang diperlukan dan semua fasilitas pendukung selama dalam masa pelaksanaan pekerjaan, serta melakukan demobilisasi kembali terhadap semua peralatan dan personil pada saat pekerjaan telah selesai.

B. Divisi 2. DrainaseSegmen 1 (STA 0+000 s/d 0+945)2.1. Galian untuk selokan Drainase dan Saluran AirTerlebih dahulu tentukan titik titik galian baik dimensi galian dan elevasi / kemiringan galian yang telah ditetapkan dalam rencana kerja, dalam pelaksanaannya pekerja diarahkan untuk melakukan penggalian sesuai dengan dimensi yang telah ditetapkan dari hasil pengukuran. Pelaksanaan pekerjaan galian dilakukan setelah mendapat persetujuan Direksi/Pengawas Teknik.

Pekerjaan Tanah

Galian SaluranPelaksanaan pekerjaan galian dilakukan dengan menggunakan alat Excavator, penggalian ini disesuaikan dengan ukuran yang telah ditetapkan dalam rencana kerja, jika pada saat penggalian ditemukan sesuatu yang dapat merubah ukuran galian maka kami akan melakukan koordinasi dengan direksi untuk dimintakan persetujuan. Guna menjaga keamanan pekerjaan, pekerja diarahkan untuuk membuang tanah galian sejauh mungkin dari tepi lubang galian.

Timbunan BiasaPekerjaan ini mencakup pengadaan, pengangkutan, penghamparan, dan pemadatan disepanjang lokasi pekerjaan timbunaan dengan menggunakan timbunan biasa.Setelah dump truck membawa material ke lokasi pekerjaan, lalu dihampar, selanjutnya motor grader meratakan material timbunan yang sudah ditumpuk oleh dump truck dengan ketebalan dan kemiringan sesuai dengan gambar dan dilaksanakan per layer sesuai dengan spesifikasi.Kemudin vibro roller melakukan pemadatan untuk permukaan yang sudah diratakan oleh motor grader, sambil permukaan disiram dengan menggunakan alat water tangker untuk menjaga kelembaban material serta mencapai kepadatan optimal.