Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

21
Pengertian istilah “INDUSTRI Industri kelompok usaha/organisasi produktif yang menghasilkan produk serupa/sejenis. Industri sepatu, industri gula, industri perhotelan. Produk barang/jasa bernilai ekonomi yang ditawarkan [suatu] perusahaan/organisasi. produktif senantiasa [secara dinamik] : memenuhi keperluan dan kepuasan konsumen ; efisien dalam penggunaan kekayaan alam [ sumber daya] dan efektif dalam menghasilkan produk.

Transcript of Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Page 1: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Pengertian istilah “INDUSTRI” • Industri ≡ kelompok usaha/organisasi produktif

yang menghasilkan produk serupa/sejenis. Industri sepatu, industri gula, industri perhotelan.

• Produk ≡ barang/jasa bernilai ekonomi yang ditawarkan [suatu] perusahaan/organisasi.

• produktif ≡ senantiasa [secara dinamik] : memenuhi keperluan dan kepuasan konsumen; efisien dalam penggunaan kekayaan alam [ sumber daya] dan efektif dalam menghasilkan produk.

Page 2: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

• Industri : mensumber-dayakan kekayaan alam (≡ menjelma- kan /mentransformasi kekayaan alam menjadi sumber daya); kekayaan alam ⊃ bahan mentah, tek- nologi, manusia, uang, barang modal, & informasi. menghasilkan produk kebutuhan konsumen; mendatangkan kekayaan + kesejahteraan bagi perusahaannya sendiri dan [sebagian] masyarakat.

• Berbudaya industri[al] ≡ berbudaya produktif.• Masyarakat industri[al] (indus tria l s o c ie ty ) ≡

masyarakat yang berbudaya produktif.

Page 3: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

10 Kebutuhan Dasar Manusia• Pangan.• Energi.• Pemukiman dan peralatan rumah tangga.• Sandang (termasuk kosmetik, parfum,

perhiasan).• Kesehatan dan pengobatan.• Pendidikan.• Transportasi.• Komunikasi.• Keamanan (+ pertahanan)• Olahraga, hiburan dan rekreasi/pariwisata.

Page 4: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Kelompok Utama Industri

• INDUSTRI PRIMER : Industri budidaya : pertanian, perkebunan,

kehutanan, peternakan, perikanan. Industri ekstraktif : pertambangan mineral logam, non-logam, batubara, minyak & gas bumi, panas bumi.

• INDUSTRI SEKUNDER : Industri fabrikasi ⊃ manufaktur + proses. Industri utilitas : listrik, air bersih, bahan bakar. Industri konstruksi : konstruksi bangunan,

konstruksi berat, konstruksi perdagangan khusus.

Page 5: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Konstruksi berat : jalan raya, pelabuhan, pabrik, dsb.Konstr. perdag. khusus : instalatur listrik, pipa air, dsb.

• INDUSTRI TERSIER ≡ Industri Jasa : Industri transportasi dan komunikasi. Industri perdagangan : distributor, grosir, pedagang eceran. Industri keuangan : perbankan, asuransi, bursa

efek, pialang saham. Industri pemerintahan : kota, wilayah, negara. Industri jasa lainnya : pendidikan, pelayanan kesehatan, pariwisata + perhotelan, hiburan, konsul-tan, reparasi mesin, penciptaan/perwujudan teknologi.

Page 6: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

INDUSTRI FABRIKASI

• mewujudkan produk barang dengan menggarap dan mengolah bahan mentah di dalam sarana yang berwujud fisik pabrik atau bengkel.

• mencakup industri manufaktur + industri proses (kimia).• Industri manufaktur : tahap-tahap utama transfor-masi

bahan mentah → produk ≡ peristiwa mekanik (fisik) : pemotongan, pengirisan, penggilingan, pencam-puran makroskopik, penganyaman (penenunan), penge-coran, penempaan, pencetakan, pembentukan, perakitan.

• Bahasa awam : manufaktur ≡ dilakukan besar-besaran di pabrik dengan mengerahkan tenaga buruh ( robot).

Page 7: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

• Industri proses (kimia) : tahap-tahap utama trans-formasi bahan mentah → produk ≡ proses kimia (reak-si kimia dan/atau peristiwa kimia-fisik).

• Peristiwa kimia fisik ⊃ pencampuran molekuler bahan-bahan yang rumus & struktur molekulnya berlainan; penguapan, penyubliman, pengembunan, pembe- kuan, pengkristalan bahan (terutama yang berkom- ponen molekuler > 1); pemisahan larutan (≡ campuran homogen) menjadi zat-zat penyusunnya.

Page 8: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

• Industri kimia ≡ sub-sektor industri proses (kimia) yang produk-produknya diidentifikasi masyarakat sebagai bahan/zat kimia (⊃ amoniak, metanol, asam sulfat, asam nitrat, asam cuka, garam, soda, etilen, propilen, gliserin, iodium, aspirin, parasetamol).

• Industri-industri gula, minyak goreng, mentega, bir, minuman dingin (bahan pangan), kapur dan semen (bahan bangunan), besi-spons, aluminium mentah, nikel mentah, tembaga mentah (logam) ⊄ industri kimia, tetapi ⊂ industri proses (kimia).

Page 9: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

INDUSTRI KIMIA• Industri kimia dasar, antara, dan fungsional.• Industri kimia dasar : mengolah sumber daya alam

menjadi zat-zat kimia dasar.• Sumber daya alam :

terbarukan (≈ yang dibudidayakan) : hasil2 pertani-an, perkebunan, kehutanan, peternakan, perikanan.

tak terbarukan (≈ yang ditambang) : bijih logam / non-logam, batubara, minyak dan gas bumi.

• Zat-zat kimia dasar ≡ zat-zat yang biasa diperoleh pada tahap awal/hulu pengolahan sumber daya alam.

Page 10: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

• Contoh zat kimia dasar : asam sulfat (dari belerang), NaCl, Na2CO3, NaOH (dari air laut), amoniak dan me-tanol (dari gas bumi), fenol (dari batubara), etilen, pro-pilen, benzen dan ksilen (dari minyak bumi).

• Zat kimia antara : disintesis dari zat kimia dasar dan dimanfaatkan sebagai bahan mentah pembuatan bahan (≡ produk) kimia fungsional.

• Produk kimia fungsional : oleh individu ataupun indus-tri konsumen tidak direaksikan lebih lanjut, melainkan, jika tak digunakan langsung, diformulasi/diramu/difa-brikasi menjadi produk akhir.

• Suatu zat bisa sekaligus berfungsi sbg zat kimia dasar, antara, maupun fungsional !.

Page 11: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Diagram transfor-masi sumber da-ya alam menjadi produk-produk kebutuhan pera-daban manusia.

Industri proses kimia ≡ Industri penghasil zat-zat kimia dasar, an-tara + fungsional, + industri proses.

Page 12: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

• Diagram alternatif :

• Aneka produk in-dustri proses kimia digunakan dalam semua bidang kebutuhan manusia.

• Sejumlah besar bahan kimia diperjual-belikan di dalam industri proses kimia sendiri !.

Page 13: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Karakteristik industri kimia dasar• Pengolah kekayaan alam (→ sumber daya alam).• Menumbuhkan keterkaitan luas antar industri atau sektor

ekonomi.• Penggerak pengembangan wilayah/zona industri.

Pabrik grass root : didirikan pada lokasi (s ite ) yang betul-betul baru; investasi mencakup biaya pengembangan lokasi + infrastruktur lain.

• Umumnya berskala produksi besar.• Teknologinya dinamik.

Revamping (retrofitting) ≡ pembaharuan/pemutakhiran pera-latan maupun alur proses pabrik agar daya saing tetap terjaga.

• Lazim : padat energi, padat modal & non-padat karya.• Perlu pengelolaan lingkungan yang baik.

Page 14: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Daftar 100 zat kimia paling penting dalam industri

01. Asam sulfat 02. Nitrogen03. Oksigen 04. Etilena05. Kapur tohor + kapur padam 06. Amoniak07. Natrium hidroksida 08. Khlor09. Asam fosfat 10. Propilena11. Natrium karbonat 12. Etilena dikhlorida13. Asam nitrat 14. Urea15. Amonium nitrat 16. Benzena17. Etilbenzena 18. Karbon dioksida19. Vinil khlorida 20. Stirena21. Asam tereftalat 22. Metanol23. Asam khlorida 24. Etilena oksida25. Formaldehid 26. Toluena27. Ksilena (campuran) 28. Etilena glikol29. p-Ksilena 30. Amonium sulfat31. Kumena 32. Asam asetat33. Fenol 34. Butadiena35. Carbon black 36. Potash37. Aluminium sulfat 38. Propilena oksida39. Akrilonitril 40. Vinil asetat41. Metil Tersier-Butil Eter 42. Sikloheksana43. Aseton 44. Titanium dioksida45. Natrium silikat 46. Kalsium khlorida47. Natrium sulfat 48. Asam adipat49. Isopropanol 50. Natrium tripolifosfat

51. Anhidrida asetat 52. Etanol53. Alfa-olefin linier 54. Butiraldehid55. Kaprolaktam 56. Khlorofluorokarbon57. Hidrogen sianida 58. Aseton sianohidrin59. Nitrobenzena 60. Heksametilendiamin (HMDA)61. Metil metakrilat 62. Anhidrida ftalat63. Anilin 64. Bisfenol A65. Asam akrilat 66. Sikloheksanol67. Isobutilena (isobutena) 68. Fosfor69. n-Butanol (n-butil alkohol) 70. n-parafin beratom C 10-1471. o-Ksilena 72. t-Butanol (t-butil alkohol)73. Asetaldehid 74. Karbon tetrakhlorida75. Toluena diisosianat (TDI) 76. Perkhloroetilena77. 1,1,1-Trikhloroetana 78. Alkilbenzena linier79. Metil etil keton (MEK) 80. 2-Etilheksanol81. Mono-, di, trietanolamina 82. Natrium khlorat83. Dietilena glikol 84. Fosgen85. Propilena glikol 86. Dikhlorometana87. Kalium hidroksida 88. Heksana (campuran)89. Monokhlorometana 90. Metilena difenil diisosianat (MDI)91. Butil akrilat 92. Metil-, etil, propilamina93. Gliserin (gliserol) 94. Naftalena95. 1,4-Butanadiol 96. Nonena97. Dodekena 98. Anhidrida maleat99. Epikhlorohidrin 100. 1-Butena

Page 15: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Catatan :

• No. 5 : kapur tohor, CaO + kapur padam, Ca(OH)2.• No. 27 : camp. orto-, meta-, para-ksilena.• No. 36 : Potash ≡ KCl (terutama), K2CO3, K2SO4.• No. 45 : Na2O.nSiO2 , n = ½ s/d 4.• No. 53 : CH3-(CH2)n-CH=CH2, n = 3 s/d 15.• No. 56 : CCl2F2 (Freon 12) dan CCl3F (Freon 11).• No. 70 : camp. n-CmH2m+2, dengan m = 10 s/d 14.• No. 78 : n-CmH2m+1-C6H5, m = 10 s/d 14.• No. 81 : (HO-C2H4)n-NH3-n, n = 1 s/d 3.• No. 88 : C7H16 yang linier maupun bercabang.• No. 92 : (CmH2m+1)n-NH3-n, m = 1 s/d 3, n = 1 s/d 3.

Page 16: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Teknologi-teknologi yang diterapkan oleh industri proses kimia :

1. Teknologi sintesis produk.• seringkali berintikan pelaksanaan reaksi kimia yang melahirkan produk dari reaktan (bahan mentah);• hampir selalu melibatkan operasi-operasi penyiapan bahan mentah, serta pemisahan dan pemurnian produk dari pengotor-pengotornya.

2. Teknologi formulasi/peramuan produk.pembauran bahan-bahan kimia menuruti proporsi/resep tertentu, via pencampuran, pelarutan, emulsifikasi, dsb, untuk mendapatkan produk (ramuan) yang berunjuk-kerja dikehendaki.

Page 17: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Penggolongan produk-produk kimia industrial- berdasar syarat penjualan + volume produksi -

1. Produk tak-terdiferensiasi :1a. bahan kimia komoditas sejati. soda, amoniak, urea, metanol, etanol, vinil asetat.1b. bahan kimia adi. asam sitrat, parasetamol, dihidroksiaseton, metil biru.

2. Produk terdiferensiasi :2a. bahan kimia komoditas semu. deterjen, serat sintetik, minyak goreng, bensin.2b. bahan kimia khusus. katalis, pelumas, bahan kimia pengolah air, tinta.

Page 18: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Parameter P. tak-terbedakan P. terbedakan

Komposisi zat kimia tertentu campuran/ramuanSyarat mutu kemurnian/level pengotor pertelaan unjuk kerja

Wujud barang selalu sama (tak ber-gantung produsen)

bervariasi, ber-gantung produsen

Penggunaan aneka ragam 1 – 2 penerapan

Parameter B.k. komoditas B.k. adi/khusus

Vol. produksi besar kecilSumber bahan mentah

dikuasai produsen pasar bebas

Page 19: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Produk kimia komoditas sejati vs produk kimia khusus

Parameter Komoditas sejati Bahan kimia khusus

Volume produksi Besar Kecil

Tolok ukur mutu Komposisi kimia Unjuk kerja

Layanan konsumen Sedikit Banyak

Cara pemenanganpasar

Skala produksi kinerja produk nama dagang paket produk

Pawang teknologi Lisensor/kontraktor Produsen

Laba per unit Relatif kecil Relatif besar

Ongkos pemasaran Rendah (≈ 15 %) Tinggi (25 - 40 %)

Alokasi utk Litbang(% dari sales revenue)

Relatif rendah(2 - 4 %)

Relatif tinggi(6 - 10 %)

Page 20: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Bahan kimia khusus - senyawa tertentu

• Antioksidan• Biosida & bakterisida• Curing a g e nts

(penggembleng)

• Zat pengemulsi• Peredam api• Flokulan• Zat anti-pembatuan• Zat anti-busa• Zat pengental.• Pengawet pangan

• Pigmen & zat warna• Che la ting a g e nts• Monomer khusus• Zat pewangi &

penyedap• Absorber UV• Zat pembasah• Zat penolak air• Insektisida• Material diagnostik• Zat kimia elektronik

Page 21: Materi Konsep Teknologi (Industri & manufaktur)

Bahan kimia khusus - ramuan

• Perekat & penyekat• Pupuk & pestisida• Parfum dan kosmetik• Bahan pangan• Minyak & gemuk

lumas• Cat dan pelabur• Sabun dan pembersih• Pemulus logam• Bahan kimia lapangan

minyak

• Bahan fotografi• Material plastik• Tinta• Karet• Bahan kimia tekstil• Bahan kimia kertas• Preparasi obat• Inhibitor korosi• Bahan kimia kulit