Laporan Tahunan 2013 -...

269

Transcript of Laporan Tahunan 2013 -...

Page 1: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka
Page 2: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

i

KATA PENGANTAR

Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka berakhir pula rangkaian

pelaksanaan kegiatan pada Balai Besar Karantina Pertanian Makassar untuk

tahun bersangkutan. Sebagai bentuk pertanggungjawaban atas

penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar selama tahun 2013.

Kegiatan yang dilaporkan diharapkan dapat memberikan gambaran

kinerja yang telah dicapai dan sekaligus dapat dijadikan bahan kajian dalam

menentukan langkah-langkah strategis untuk penyempurnaan kegiatan

operasional, 3M dan peningkatan pelayanan bagi masyarakat pada masa yang

akan dating, serta mendorong peningkatan kualitas dan semangat kerja bagi

seluruh pegawai di lingkungan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar.

Kami menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh

karena itu kritik dan saran untuk perbaikan sangat kami hargai. Selanjutnya kami

juga mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara yang telah bekerja

keras menyusun laporan ini.

Harapan kami semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Makassar, Februari 2014

Kepala Balai

Hermansyah, SH,. MM

NIP. 19580917 198202 1 001

Page 3: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

ii

DAFTAR ISI

Halaman

Kata Pengantar ................................................................................................... i

Daftar Isi ............................................................................................................. ii

Daftar Gambar .................................................................................................... iv

Daftar Tabel ........................................................................................................ v

Daftar Lampiran .................................................................................................. vi

BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................... 1

I.1. Latar Belakang ................................................................................. 1

I.2. Tujuan .............................................................................................. 10

I.3. Sasaran ............................................................................................ 10

I.4. Data Umum Kegiatan Operasional dan 3 M ...................................... 11

I.4.1. Data Umum Kegiatan Operasional .......................................... 11

I.4.2. Data Umum Kegiatan 3 M ....................................................... 12

BAB II PELAKSANAAN KEGIATAN ................................................................... 13

II.1. Kegiatan Operasional Tindakan Karantina ........................................ 13

A. Bidang Karantina Hewan ............................................................. 13

A.1. Pelaksanaan Tindakan Karantina Terhadap Media

Pembawa Hama Dan Penyakit Hewan Karantina ................ 13

A.2. Pengawasan Keamanan Hayati Hewani ............................. 15

A.3. Verifikasi Dokumen Karantina Hewan ................................. 15

A.4. Kegiatan 8 P ....................................................................... 20

A.5. Kegiatan Pemantauan ......................................................... 26

A.6. Laboratorium Karantina Hewan ........................................... 28

A.7. Instalasi Karantina Hewan Sementara ................................ 33

B. Bidang Karantina Tumbuhan ....................................................... 34

B.1. Pelaksanaan Tindakan Karantina Tumbuhan Terhadap

Media Pembawa OPTK........................................................ 34

B.2. Pengawasan Keamanan Hayati Nabati ............................... 39

B.3. Penggunaan Formulir .......................................................... 40

B.4. Kegiatan 8 P ....................................................................... 40

B.5. Kegiatan Intersepsi ............................................................. 41

Page 4: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

iii

B.6. Kegiatan Pemantauan ......................................................... 41

B.7. Laboratorium Karantina Tumbuhan ..................................... 44

B.8. Pengawasan Fumigasi / ISPM#15 ....................................... 52

B.9. Penetapan Instalasi Karantina Tumbuhan dan Tempat

Lain ...................................................................................... 53

C. Bidang Pengawasan Dan Penindakan ......................................... 54

C.1. Sosialisasi Dan Penyebaran Informasi ................................ 56

C.2. Koordinasi Dengan Instansi Terkait ..................................... 64

C.3. Peningkatan Kepatuhan ...................................................... 67

C.4. PPNS Dan Intelejen ............................................................ 79

C.5. Karya Bakti Karantina Pertanian Makassar .......................... 83

II.2. Realisasi Fisik Keuangan / DIPA ...................................................... 88

II.3. Realisasi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) ......................... 89

II.4. Mutasi Pegawai ................................................................................ 89

II.5. Mutasi Barang / Inventaris ................................................................ 92

II.6. Sistem Manajemen Mutu (SMM) ....................................................... 94

BAB III PERMASALAHAN OPERASIONAL DAN 3 M ......................................... 95

3.1. Permasalahan Operasional Bidang Karantina Hewan ...................... 95

3.2. Permasalahan Operasional Bidang Karantina Tumbuhan ................. 108

3.3. Permasalahan Operasional Bidang Pengawasan Dan

Penindakan ....................................................................................... 114

3.4. Permasalahan 3 M ............................................................................ 117

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................... 119

4.1. Kesimpulan ....................................................................................... 119

4.2. Saran ................................................................................................ 124

Page 5: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

iv

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1 : Struktur Organisasi Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Sesuai Peraturan Menteri Pertanian Nomor .

22/Permentan/OT.140/4/2008, Tanggal 3 april 2008 .................... 7

Gambar 2 : Peta Wilayah Kerja Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar ...................................................................................... 9

Gambar 3 : Frekuensi Komoditi Karantina Hewan 2013 ................................... 14

Gambar 4 : Grafik Komoditas Impor Terbesar ................................................. 35

Gambar 5 : Grafik Komoditas Ekspor Terbesar ............................................... 36

Gambar 6 : Grafik Komoditas Domestik Masuk Yang Terbesar ...................... 37

Gambar 7 : Grafik Komoditas Domestik Keluar Yang Terbesar ....................... 38

Gambar 8 : Dialog dan Seminar Quaratine Goes To Campus ......................... 58

Gambar 9 : Dialog Aktual Dalam Program Warta Sulsel .................................. 59

Gambar 10: Dialog Interaktif Disiarkan Langsung Oleh Celebes TV ................ 60

Gambar 11: Pameran ...................................................................................... 62

Gambar 12: Workshop Quarantine Intelligence ................................................. 71

Gambar 13: Workshop Intelligence HPHK/OPTK (Sentra Komunikasi Mitra

Karantina) ..................................................................................... 74

Gambar 14: Diagram Jumlah Sebaran PPNS dalam Jabatan ........................... 81

Gambar 15: Karya Bakti Karantina Pertanian ................................................... 87

Page 6: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

v

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1 : Frekuensi Komoditi Karantina Hewan 2013 .................................. 14

Tabel 2 : Frekuensi Pengujian Tahun 2013 .................................................. 15

Tabel 3 : Rekapitulasi Penerimaan Dokumen Utama ................................... 17

Tabel 4 : Rekapitulasi Pengambilan Dokumen Utama .................................. 20

Tabel 5 : Pelaksanaan Tindakan Karantina Terhadap Ternak Bibit /

Potong .......................................................................................... 22

Tabel 6 : Pelaksanaan Tindakan Karantina Terhadap Pakan Ternak Impor . 25

Tabel 7 : Pelaksanaan Tindakan Penahanan (8.a), Penolakan (8.b) dan

Pemusnahan (8.c) ......................................................................... 26

Tabel 8 : Data Rekapitulasi Kegiatan Laboratorium Bidang Karantina

Hewan ......................................................................................... 30

Tabel 9 : Daftar Petugas Laboratorium Yang Mengikuti Pelatihan dan

Magang ........................................................................................ 32

Tabel 10 : Rekapitulasi Organisme Pengganggu Tumbuhan Karantina Hasil

Pemantauan di Wilayah Kerja BBKP Makassar Tahun 2013 ........ 44

Tabel 11 : Daftar Nama Personil Laboratorium Bidang Karantina Tumbuhan

Yang Mengikuti Pelatihan/Magang Tahun 2013 ............................ 48

Tabel 12 : Perusahaan Fumigasi dengan Menggunakan Methyl Bromide

Yang Terdaftar pada BBKP Makassar Tahun 2013 ...................... 52

Tabel 13 : Perusahaan Fumigasi dengan menggunakan Fosfin Yang

Terdaftar pada BBKP Makassar Tahun 2013 ................................ 52

Tabel 14 : Perusahaan Kemasan Kayu Provider ISPM#15 Yang Terdaftar

pada BBKP Makassar Tahun 2013 ............................................... 53

Tabel 15 : Daftar Nama Perusahaan Yang Telah Ditetapkan Sebagai

Instalasi Karantina Tumbuhan (IKT) Tahun 2013 .......................... 54

Tabel 16 : Daftar Patroli BBKP Makassar....................................................... 79

Tabel 17 : Daftar PPNS BBKP Makassar Tahun 2013 ................................... 80

Tabel 18 : Daftar Pegawai Yang Mengikuti Pelatihan Intelijen Tahun 2013 .... 82

Tabel 19 : Daftar Intelijen BBKP Makassar Tahun 2013 ................................. 83

Tabel 20 : Rincian Anggaran dan Realisasi Belanja TA.2013......................... 88

Tabel 21 : Perbandingan Realisasi Belanja TA.2013 dan 2012 ...................... 88

Tabel 22 : Rincian Estimasi dan Realisasi Pendapatan ................................. 89

Page 7: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

vi

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1 : Data Kegiatan Operasional Karantina Hewan Balai Besar

Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013 .............................. 125

Lampiran 2 : Data Kegiatan Operasional Karantina Hewan Balai Besar

Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013 (Wilker) .................. 140

Lampiran 3 : Laporan Intersepsi Pemeriksaan Laboratorium Balai Besar

Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013 ............................... 163

Lampiran 4 : Rekapitulasi Kegiatan Impor, Ekspor, Domestik Masuk,

Domestik Keluar Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar Tahun 2013 ............................................... 168

Lampiran 5 : Kegiatan Operasional Selama 5 Tahun Karantina Tumbuhan

BBKP Makassar ......................................................................... 194

Lampiran 6 : Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir ..................... 195

Lampiran 7 : Rekapitulasi Kegiatan Pengawasan Komoditi Pangan Segar

Asal Tumbuhan (PSAT) ............................................................. 196

Lampiran 8 : Pengujian Pangan Segar Asal Tumbuhan (PSAT) Tahun 2013 . 197

Lampiran 9 : Rekapitulasi Penggunaan Formulir Utama Karantina Tumbuhan

Tahun 2013 ................................................................................. 211

Lampiran 10 : Rekapitulasi Kegiatan Operasional Karantina Tumbuhan 8P

Tahun 2013 ................................................................................ 212

Lampiran 11 : Rekapitulasi Kegiatan Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

Tahun 2013 ................................................................................ 214

Lampiran 12 : Rekapitulasi Laporan Fumigasi/Perlakuan Balai Besar

Karantina Pertanian Makassar ................................................... 229

Lampiran 13 : Rekapitulasi Laporan Intersepsi Organisme Pengganggu

Tumbuhan .................................................................................. 233

Lampiran 14 : Rekapitulasi Tempat Lain ........................................................... 235

Lampiran 15 : Daftar Urut Kepangkatan ............................................................ 253

Lampiran 16 : Daftar Nominatif Pegawai ........................................................... 268

Lampiran 17 : Daftar Pegawai Yang Naik Pangkat ........................................... 290

Page 8: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

vii

Lampiran 18 : Daftar Pegawai Yang Naik Gaji Berkala ..................................... 291

Lampiran 19 : Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin ............................................ 295

Lampiran 20 : Mutasi Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar ...... 299

Lampiran 21 : Daftar Laporan Pelatihan Tahun 2013 ........................................ 301

Page 9: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

1

BAB I

PENDAHULUAN

I.1. LATAR BELAKANG

Indonesia memiliki berbagai sumberdaya alam hayati yang bernilai

ekonomis dan ilmiah yang tinggi. Sumber daya alam hayati yang berupa

aneka ragam jenis hewan, ikan dan tumbuhan merupakan modal yang

sangat penting artinya dalam pembangunan nasional untuk meningkatkan

taraf hidup, kemakmuran serta kesejahteraan bangsa. Pembangunan

sektor pertanian perlu terus dikembangkan dengan tujuan antara lain

meningkatkan produksi, memperluas penganekaragaman hasil untuk

memenuhi kebutuhan pangan dan industri dalam negeri, meningkatkan

ekspor, meningkatkan pendapatan dan taraf hidup petani, mendorong

perluasan dan pemerataan kesempatan berusaha dan lapangan kerja serta

mendukung pembangunan daerah. Pembangunan pertanian dilakukan

dengan selalu berorientasi pada terlaksananya pelestarian sumber daya

alam hayati yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

Dalam pelaksanaan pencapaian tujuan tersebut diatas terdapat berbagai

hambatan dan ancaman yang harus dihadapi. Salah satu ancaman yang

berpotensi besar adalah adanya penyakit pada hewan dan organisme

penggangu tumbuhan, baik yang belum maupun yang telah terdapat

didalam wilayah Negara Republik Indonesia.

Sebagai usaha untuk mencegah masuk, keluar, dan tersebarnya penyakit

hewan dan organisme penggangu tumbuhan yang membahayakan

kelestarian sumber daya alam hayati berupa hewan, ikan dan tumbuhan,

Pemerintah Republik Indonesia menetapkan Badan Karantina Pertanian

yang merupakan Unit Eselon I dibawah Kementerian Pertanian memiliki

beberapa Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang tersebar diseluruh Wilayah

Indonesia adalah salah satu lembaga Negara yang diberi kewenangan

untuk menangani berbagai aspek yang berkenaan dengan bidang

pertanian khususnya bidang perkarantinaan.

Berikut sepenggal sejarah organisasi Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang

berada di bawah naungan Badan Karantina Pertanian yang berkedudukan

di Makassar :

Page 10: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

2

1. Karantina Hewan :

1.1. Tahun 1978, berdasarkan SK. Menteri Pertanian No. 316/Kpts/

Org/5/ 1978, lahir kantor Balai Karantina Kehewanan Wilayah V

Ujung Pandang yangmempunyai tugas melaksanakan penolakan

masuknya hama penyakit hewan karantina yang berasal dari luar

negeri, dimana pembinaan teknis operasional tindakan karantina

dibawah kendali Dirjen Peternakan Deptan sampai dengan tahun

1983. Kemudian berdasarkan SK Mentan No. OT.210/706/

Kpts/9/1983, tanggal 27 September 1983 pembinaan teknisnya

beralih ke Pusat Karantina Pertanian.

1.2. Tahun 1994, berdasarkan SK. Menteri Pertanian No.800/Kpts/

OT.210/12/1994, tanggal 13 Desember 1994 berubah menjadi

Balai Karantina Hewan Ujung Pandang yang wilayah kerjanya

meliputi Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara

dan Irian Jaya.

1.3. Tahun 2002, sesuai SK. Menteri Pertanian No.499/Kpts/

OT.210/8/2002, tanggal 21 Agustus 2002, berubah lagi menjadi

Balai Karantina Hewan Makassar dengan wilker hanya

mencakup Propinsi Sulawesi Selatan.

1.4. Tahun 2004, sesuai SK. Menteri Pertanian No.548/Kpts/

OT.140/9/2004, tanggal 22 September 2004, berubah lagi

menjadi Balai Karantina Hewan Kelas I Makassar dengan wilker

meliputi Bandar Udara, Pelut. Makassar, Paotere, Awerage

Barru, BajoE Bone, Tuju-Tuju Bone, Sinjai, Jeneponto,

Bulukumba & Kantor Pos Makassar

2. Karantina Tumbuhan :

2.1. Tahun 1980, berdasarkan SK. Menteri Pertanian No. 861/Kpts/

Org/12/1980, tanggal 2 Desember 1980 lahir kantor Balai

Karantina Pertanian Ujung Pandang yang mempunyai wilayah

kerja di seluruh tempat-tempat pemasukan dan pengeluaran

Kawasan Timur Indonesia yang meliputi Pandang yang

mempunyai wilayah kerja di seluruh tempat-tempat pemasukan

dan pengeluaran Kawasan Timur Indonesia yang meliputi

Sulawesi, Maluku Irian Jaya. Pada saat itu kantor Balai ini tidak

Page 11: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

3

operasional tetapi semacam kantor koordinator atau tidak

melakukan 8 P.

2.2. Tahun 1994, berdasarkan SK. Menteri Pertanian No.800/Kpts/

OT.210/12/1994, tanggal 13 Desember 1994 berubah menjadi

Balai Karantina Tumbuhan Ujung Pandang yang wilayah

kerjanya meliputi Propinsi Sulawesi Selatan, namun langsung

melakukan kegiatan 8 P dilapangan.

2.3. Tahun 2002, sesuai SK. Menteri Pertanian No.499/Kpts/

OT.210/8/2002, tanggal 21 Agustus 2002, berubah lagi menjadi

Balai Karantina Tumbuhan Makassar dengan wilker meliputi

Propinsi Sulawesi Selatan, dengan tugas yang sama seperti

kantor Balai sebelumnya.

2.4. Tahun 2004, sesuai SK. Menteri Pertanian No.547/Kpts/

OT.140/9/2004, tanggal 22 September 2004, berubah lagi

menjadi Balai Karantina Tumbuhan Kelas I Makassar dengan

wilker meliputi Propinsi Sulawesi Selatan, dengan tugas yang

sama seperti kantor Balai sebelumnya dan secara operasional

kantor Balai Karantina Tumbuhan Kelas I Makassar tersebut

diberlakukan mulai 2 Januari 2005.

Dalam rangka mengatasi kekurangan SDM, efisiensi dalam penganggaran,

Balai Karantina Hewan Kelas I Makassar dan Balai Karantina Tumbuhan

Kelas I Makassar dilakukan penggabungan dari 83 UPT menjadi 50 UPT

diseluruh Indonesia. Penggabungan UPT berdasarkan Permentan Nomor :

22/Permentan/OT.140/4/2008, tanggal 3 April 2008. Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar menyelenggarakan tugas pokok dan fungsi yang telah

diatur dalam Permentan Nomor : 22/Permentan/OT.140/ 4/2008, tanggal 3

April 2008 sebagai berikut :

Tugas Pokok :

Melaksanakan kegiatan operasional perkarantinaan hewan dan

tumbuhan, serta pengawasan keamanan hayati.

Page 12: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

4

Fungsi :

a. penyusunan rencana, evaluasi dan pelaporan;

b. pelaksanaan pemeriksaan, pemusnahan dan pembebasan media

pembawa hama penyakit hewan karantina (HPHK) dan organisme

pengganggu tumbuhan karantina (OPTK);

c. pelaksanaan pemantauan daerah sebar HPHK dan OPTK;

d. pelaksanaan pembuatan koleksi HPHK dan OPTK;

e. pelaksanaan pengawasan keamanan hayati dan nabati;

f. pelaksanaan pemberian pelayanan operasional karantina hewan dan

tumbuhan;

g. pelaksanaan pemberian pelayanan operasional pengawasan

keamanan hayati hewani dan nabati;

h. pengelolaan system informasi, dokumentasi, dan sarana teknik

karantina hewan dan tumbuhan;

i. pelaksanaan pengawasan dan penindakan pelanggaran peraturan

perundang-undangan di bidang karantina hewan, karantina tumbuhan

dan keamanan hayati hewani dan nabati;

j. pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga;

Berdasarkan tugas pokok dan fungsi tersebut diatas sesuai Permentan

Nomor : 22/Permentan/OT.140/4/2008, tanggal 3 April 2008 merupakan

pedoman bagi pejabat struktural untuk melaksanakan uraian tugas masing-

masing sebagai berikut :

1. Bagian Umum

Mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana, evaluasi dan

pelaporan, serta urusan tata usaha dan rumah tangga. Dalam

melaksanakan tugas tersebut Bagian Umum memberikan

pelayanan/mengakomodir keperluan pegawai berupa kebutuhan sehari-

hari perkantoran, keuangan, kepegawaian, perlengkapan serta sarana

dan prasarana operasional tindakan karantina yang telah dianggarkan

dalam DIPA Tahun anggaran 2012.

Bagian Umum terdiri dari 3 sub bagian sebagai berikut :

Sub Bagian Program dan Evaluasi

Sub Bagian Kepegawaian dan tata Usaha

Page 13: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

5

Sub Bagian Keuangan dan Perlengkapan

2. Bidang Karantina Hewan

Mempunyai tugas melaksanakan pemberian pelayanan operasional

karantina hewan, pengawasan keamanan hayati hewani, dan sarana

teknik, serta pengelolaan sistem informasi dan dokumentasi. Dalam

melaksanakan tugas tersebut Bidang Karantina Hewan

menyelenggarakan fungsi pemberian pelayanan operasional karantina

hewan; pemberian pelayanan operasional pengawasan keamanan

hayati hewani; pemberian pelayanan sarana teknik karantina hewan;

pelaksanaan pengelolaan sistem informasi dan dokumentasi karantina

hewan.

Bidang Karantina Hewan terdiri dari 2 seksi sebagai berikut :

Seksi Pelayanan Operasional Karantina Hewan

Seksi Informasi dan Sarana Teknik Karantina Hewan

3. Bidang Karantina Tumbuhan

Mempunyai tugas melaksanakan pemberian pelayanan operasional

karantina tumbuhan, pengawasan keamanan hayati nabati, dan sarana

teknik, serta pengelolaan sistem informasi dan dokumentasi. Dalam

melaksanakan tugas tersebut Bidang Karantina Tumbuhan

menyelenggarakan fungsi pemberian pelayanan operasional karantina

tumbuhan; pemberian pelayanan operasional pengawasan keamanan

hayati nabati; pemberian pelayanan sarana teknik karantina tumbuhan;

pelaksanaan pengelolaan sistem informasi dan dokumentasi karantina

tumbuhan.

Bidang Karantina Tumbuhan terdiri dari 2 seksi sebagai berikut :

Seksi Pelayanan Operasional Karantina Tumbuhan

Seksi Informasi dan Sarana Teknik Karantina Tumbuhan

4. Bidang Pengawasan dan Penindakan

Mempunyai tugas melaksanakan pengawasan dan penindakan

pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang karantina hewan

dan karantina tumbuhan, serta keamanan hayati hewani dan nabati.

Dalam melaksanakan tugas tersebut Bidang Pengawasan dan

Penindakan menyelenggarakan fungsi pelaksanaan urusan

pengawasan dan penindakan pelanggaran peraturan perundang-

Page 14: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

6

undangan di bidang karantina hewan; pelaksanaan urusan pengawasan

dan penindakan pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang

karantina tumbuhan; pelaksanaan urusan pengawasan dan penindakan

pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang keamanan

hayati dan nabati.

Bidang Pengawasan dan Penindakan terdiri dari 2 seksi sebagai

berikut :

Seksi Pengawasan dan Penindakan Karantina Hewan

Seksi Pengawasan dan Penindakan Karantina Tumbuhan

Rumpun Jabatan Fungsional pada Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar terbagi dalam 2 kelompok, terdiri dari :

1. Kelompok Jabatan Fungsional Medik Veteriner dan Jabatan

Fungsional Paramedik Veteriner;

Mempunyai tugas melakukan pemeriksaan, pengasingan,

pengamatan, perlakuan, penahanan, penolakan, pemusnahan, dan

pembebasan media pembawa hama penyakit hewan karantina

(HPHK); melakukan pemantauan daerah sebar HPHK; melakukan

pembuatan koleksi HPHK; melakukan pengawasan keamanan hayati

hewani; melakukan kegiatan fungsional lainnya sesuai dengan

peraturan perundang-undangan yang berlaku.

2. Kelompok Jabatan Fungsional Pengendali Organisme Pengganggu

Tumbuhan (POPT);

Mempunyai tugas melakukan pemeriksaan, pengasingan,

pengamatan, perlakuan, penahanan, penolakan, pemusnahan, dan

pembebasan media pembawa organisme pengganggu tumbuhan

karantina (OPTK); melakukan pemantauan daerah sebar OPTK;

melakukan pembuatan koleksi OPTK; melakukan pengawasan

keamanan hayati nabati; melakukan kegiatan fungsional lainnya

sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Kelompok Jabatan Fungsional pada Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar melaksanakan kegiatan operasional di tempat-tempat

pemasukan dan pengeluaran yang menjadi lalu lintas perdagangan

komoditas pertanian yang menjadi wilayah kerjanya.

Page 15: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

7

STRUKTUR ORGANISASI

BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

( Permentan Nomor 22/Permentan/OT.140/4/2008 Tanggal 3 April 2008 )

Gambar 1 : Struktur Organisasi Balai Besar Karantina Pertanian Makassar sesuai Peraturan Menteri Pertanian Nomor 22/Permentan/OT.140/4/2008, Tanggal 3 April 2008.

Seksi Pelayanan

Operasional Karantina

Hewan

Subbagian Program dan

Evaluasi

Subbagian Kepegawaian Dan

Tata Usaha

Subbagian Keuangan dan Perlengkapan

Seksi Informasi

dan Sarana Teknik

Karantina Hewan

Seksi Pelayanan

Operasional Karantina Tumbuhan

Seksi Informasi

dan Sarana Teknik

Karantina Tumbuhan

Seksi Pengawasan

dan Penindakan Karantina

Hewan

Seksi Pengawasan

dan Penindakan Karantina Tumbuhan

KEPALA

BIDANG KARANTINA HEWAN

BIDANG KARANTINA TUMBUHAN

BIDANG PENGAWASAN DAN

PENINDAKAN

BAGIAN UMUM

KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

Page 16: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

8

Wilayah kerja yang dibawahi oleh Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar terdiri dari : Bandar Udara Sultan Hasanuddin, Pelabuhan Laut

Soekarno Hatta, Pelabuhan Laut Paotere, Pelabuhan Laut Bulukumba,

Pelabuhan Penyeberangan Bajoe, Pelabuhan Pulau Selayar, Pelabuhan

Penyeberangan Jeneponto, Kantor Pos Makassar dan Pelabuhan Laut

Tuju-Tuju/Sinjai. Wilayah Kerja (Wilker) tersebut merupakan pintu masuk

dan keluar (entry & exit point) lalulintas perdagangan produk hewan dan

tumbuhan. Kegiatan operasional dilakukan oleh tenaga fungsional Medik

Veteriner, Paramedik Veteriner dan POPT dibantu tenaga teknis dan non

teknis. Dari beberapa wilayah kerja tersebut, yang memiliki frekuensi

kegiatan cukup besar adalah wilayah kerja pelabuhan laut Soekarno Hatta.

Selanjutnya Peta Wilayah Kerja Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

yang terbagi dalam 9 (sembilan) lokasi dapat dilihat pada gambar 2.

Page 17: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

9

Gambar 2 : Peta Wilayah Kerja Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Wilker Bandar Udara Sultan Hasanuddin

Makassar

Wilker Pel. Laut Soekarno Hatta Makassar

Wilker Pel. Laut Paotere

Wilker Kantor Pos Makassar

Wilker Pel. Laut Tuju-Tuju/Sinjai

Wilker Pel. Penyeberangan Bajoe

Bone

Wilker Pel. Pulau Selayar

Wilker Pel. Laut Bulukumba

Wilker Pel. Laut Jeneponto

Page 18: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

10

I.2. TUJUAN

Laporan Tahunan ini disusun sebagai sarana informasi serta bentuk

pertanggungjawaban yang dilaksanakan Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar selama tahun anggaran 2013. Kegiatan yang dilaporkan

diharapkan dapat memberikan gambaran hasil kerja yang telah dicapai

dan sebagai bahan masukan untuk mengevaluasi seluruh rangkaian

kegiatan yang telah dilaksanakan sehingga dapat meningkatkan kinerja

untuk tahun pelaksanaan berikutnya.

I.3. SASARAN

Penyelenggaraan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Balai Besar

Karantina Pertanian selama tahun 2013, diharapkan dapat :

Mengembangkan koordinasi, konsultasi dan komunikasi yang harmonis

dan dinamis dengan instansi terkait.

Meningkatkan kompetensi dan kemampuan tenaga fungsional Medik,

Paramedik Veteriner, POPT serta tenaga administrasi dalam

penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi BBKP Makassar melalui

pendidikan dan pelatihan.

Terselenggaranya pengembangan kerjasama dan publik awereness

non teknis agar dapat berkompetensi di bidangnya masing-masing.

Terselenggaranya pengembangan teknologi informasi berupa aplikasi

EQVET dan E-PLAQ

Terpeliharanya sarana dan prasarana perkantoran yang merupakan

aset negara yang sangat penting.

Peningkatan status laboratorium yang terakreditasi, guna terwujudnya

jaminan mutu Laboratorium.

Terwujudnya Sistem Manajemen Mutu (SMM) dengan sertifikat ISO

9001-2008 dari lembaga sertifikasi ISO 9001:2011 (Mutu Agung

Certification).

Page 19: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

11

I.4. DATA UMUM KEGIATAN OPERASIONAL

I.4.1 Data Umum Kegiatan Operasional

Secara umum kegiatan operasional Balai Besar Karantina Pertanian

Makassar selama tahun 2013 bidang karantina hewan dan bidang

karantina tumbuhan meliputi kegiatan import, eksport, domestik

masuk dan keluar. Secara umum frekuensi kegiatan lalu-lintas

komoditi karantina hewan yang masuk dan keluar dari wilayah kerja

BBKP Makassar selama tahun 2013 adalah: domestik masuk 5.867

kali; domestik keluar 9.420 kali; eksport 17 kali; dan import 42 kali

(termasuk import yang tidak dilengkapi dokumen karantina berupa

BAH/HBAH asal Malaysia sebanyak 5 kali). Kegiatan domestik masuk

di dominasi oleh komoditas DOC sebanyak 4.222.330 ekor dengan

frekwensi 822 kali dan telur tetas 8.295.844 butir dengan frekwensi

189 kali. Seperti halnya domestik keluar, kegiatan ini di dominasi oleh

komoditas Pakan Ternak sebanyak 11.968.950 kg dengan frekwensi

88 kali dan diikuti telur tetas sebanyak 7.170.500 butir dengan

frekwensi sebanyak 97 kali dan telur konsumsi sebanyak 2.491.185

kg dengan frekwensi 2.075 kali.

Sedangkan untuk bidang karantina tumbuhan volume kegiatan impor

selama tahun 2013 sebanyak 680.300.811,21 kg, 1.879 koli,

1.770,009 M3, 416 pcs, 12 btg dan 92 sachet dengan frekuensi

kegiatan 206 kali, dan jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar

Rp. 340.137.112,18 ,-. Kegiatan impor ini didominasi oleh

komoditas gandum biji yang berasal dari Australia, Kanada, USA,

Rusia dan India sebanyak 561.339.920 kg dengan frekuensi 49 kali.

Sedangkan volume kegiatan ekspor selama tahun 2013 sebanyak

298.510.386,4139 kg 51,7901 M3, dengan frekuensi 2.509 kali

dengan jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar Rp.

171.215.187,28-. Kegiatan ekspor didominasi oleh komoditas Pellet

sebanyak 89.53.008 kg tujuan negara Korea, Vietnam, Cina dan

Philipina dengan frekuensi kegiatan sebanyak 29 kali. Volume

kegiatan domestik masuk selama tahun 2013 sebanyak 39.702.953

kg, 879.444 batang dengan frekuensi kegiatan sebanyak 5.504 kali

dan jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar Rp.

Page 20: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

12

91.125.009,25,- . Kegiatan domestik masuk ini di dominasi oleh

komoditas buah-buahan sebanyak 10.507.079 kg dengan frekuensi

462 kali. Dan volume kegiatan domestik keluar selama tahun 2013

sebanyak 302.530.752 kg 225.810 batang dengan frekuensi kegiatan

sebanyak 9.237 kali dan jasa karantina yang merupakan PNBP

sebesar Rp. 110.697.591,5,-. Kegiatan domestik keluar ini di

dominasi oleh komoditas beras sebanyak 175.790.885 kg dengan

frekuensi 1.993 kali.

I.4.2 Data Umum Kegiatan 3 M

Kegiatan 3 M (Man, Money, Material) pada Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar selama tahun 2013 relatif normal dan berjalan

dengan baik. Kegiatan ini saling terkait dan saling mendukung

dikarenakan fungsinya yang sangat penting dalam memberikan

dukungan teknis terhadap kelancaran kegiatan operasional

dilapangan dan perkantoran. Jumlah Pegawai pada Balai Besar

Karantina Pertanian Makassar sampai dengan 31 Desember 2012

sebanyak 152 orang yang terdiri dari 14 orang pejabat struktural, 27

orang fungsional POPT Ahli, 25 orang fungsional POPT Terampil, 11

orang fungsional Medik Veteriner, 23 orang fungsional Paramedik

Veteriner dan 52 orang Administrasi Umum. Pegawai tersebut telah

ditempatkan/ditugaskan di balai, laboratorium karantina hewan dan

laboratorium karantina tumbuhan serta di wilayah kerja.

Pada tahun 2013 anggaran yang dikelola oleh Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar berdasarkan Pagu DIPA (Daftar Isian

Pelaksanaan Anggaran) adalah sebesar Rp.48.688.590.000,-.

Anggaran tersebut digunakan untuk membiayai belanja pegawai,

belanja barang dan belanja modal. Barang Inventaris Milik Negara

yang dikelola oleh Balai Besar Karantina Pertanian Makassar baik

yang bergerak maupun yang tidak bergerak meliputi tanah, gedung

perkantoran, laboratorium, gudang, aula, kendaraan operasional roda

2 (dua), roda 4 (empat) dan roda 6 (enam) serta sarana perkantoran

lainnya yang telah dilaporkan dalam Sistem Akuntansi Barang Milik

Negara (SABMN) setiap semester tahun berjalan.

Page 21: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

95

BAB III

PERMASALAHAN OPERASIONAL DAN 3M

III.1. PERMASALAHAN OPERASIONAL BIDANG KARANTINA HEWAN

NO KEGIATAN PERMASALAHAN AKIBAT ALTERNATIF PEMECAHAN

MASALAH YANG DIUSULKAN

1. Pengelola Pelayanan Hewan Hidup

a. Pelaksanaan tinda-

kan karantina

terhadap hewan

pembawa rabies

(HPR) belum ada

pemeriksaan fisik dan

Laboratoris yang

menjamin status

kekebalan terhadap

rabies

b. Pelaksanaan

tindakan karantina

hewan thd

a. Kemungkinan

tersebarnya penyakit

rabies,serta terjadinya

pemalsuan dokumen

b. bisa terjadi penyakit

antraks di daerah

tujuan karena prov

a. HPR yang akan di

lalulintaskan harus di lakukan

pemeriksaan fisik, STATUS

VAKSINASI DAN KLINIS serta

tindakan supportif lainnya

yang dianggap perlu

b. Laboratorium akan

menyiapkan bahan

pemeriksaan serologis

Page 22: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

96

Ruminansia /

domestik keluar

belum dilakukan

pengujian Anthraks

c. Kurangnya data

pendukung status

sebaran penyakit

hewan di daerah

sebar sebagai data

prevalensi kegiatan

pemantauan

d. Adanya beberapa

holding ground sapi

bibit yang belum

ditetapkan sebagai

tempat pemeriksaan

dan tindakan

karantina

sulawesi selatan sudah

merupakan daerah

tertular penyakit

antraks

c. kurang efisiennya

kegiatan pemantauan,

karena daerah tersebut

tidak diketahui status

penyakiitnya tertular

atau masih bebas

d. pelaksanaan tindakan

karantina hewan oleh

petugas kurang efektif

dan kurangnya

pengawasan selama

masa karantina,

sehingga kemungkinan

terhadap penyakit Anthraks

c. lebih meningkatkan koordinasi

dengan dinas peternakan

setempat dan laboraotrium BB

Vet Maros sebagai data

dukung hasil surveilans

penyakit hewan

d. perlunya mengusulkan

penetapan beberapa holding

ground menjadi instalasi

sementara dan setiap wilayah

kerja karantina dilengkapi

Instalasi yang memadai

Page 23: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

97

e. Regulasi yang

mengatur lalu lintas

unggas dewasa antar

pulau bervariasi, yang

menimbulkan

ketidakseragaman

tindakan karantina

yang dilakukan

masing-masing UPT

f. Masih terdapat

pemasukan ternak

dari wilayah endemis

penyakit jembrana

melalui Pelabuhan

yang belum

ditetapkan khususnya

adanya penukaran

ternak

e. Adanya ketidak

seragaman tindakan

karantina di beberapa

unit pelaksana teknis

karantina

f. Adanya kemungkinan

masuknya penyakit

Jembrana ke wilayah

Sulawesi Selatan

e. Perlunya diadakan kegiatan

harmonisasi dan sinkronisasi

beberapa peraturan daerah

terkait lalu lintas media

pembawa wajib lapor

karantina

f. Melakuan koordinasi dan

jaringan komunikasi /informasi

dengan instansi terkait di

beberapa wilayah kerja yang

menjadi pintu pemasukan

ternak dari wilayah endemis

Page 24: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

98

di Kabupaten Sinjai,

Bulukumba, Takalar

2. Pengelola Pelayanan Keamanan Hayati Hewani

a. Masih kurangnya

koordinasi dan

sinergitas dengan

pihak pelayaran

terkait daftar muatan

barang dan pihak

pengelola terminal

peti kemas Makassar

(TPM) terkait berita

acara pengeluaran

barang dari

pelabuhan peti kemas

, sehingga

memungkinkan

komoditi wajib periksa

karantina lolos

pemeriksaan

karantina

a. Adanya kemungkinkan

komoditi wajib periksa

karantina lolos

pemeriksaan karantina

a. Perlunya dilakukan koordinasi

berkelanjutan dengan instansi

terkait lingkup Pelabuhan baik

unsur maritim, pelayaran dan

dengan stake holder/ dunia

usaha

Page 25: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

99

b. Pelaksanaan

tindakan karantina

ekspor produk hewan

Sarang Burung Walet

belum dilakukan

pengujian

kandungan Nitrit

sebagaimana

dipersyaratkan

negara tujuan

c. Masih ditemukan

inkonsistensi waktu

pelayanan terkait

tindakan karantina

importasi Bahan

Baku pakan ternak /

MBM, PPM

b. Tindakan karantina

terhadap sarang

burung walet belum

efektif

c. tidak tercapainya

standar pelayanan

terkait importasi

b. Laboratorium akan

mengembangkan teknik

pengujian kandungan Nitrat-

Nitrit pada produk sarang

burung walet

c. Pengujian terhadap bahan

baku ternak akan dilakukan di

Laboratorium BBKP Makassar

sehingga diharapkan

pelayanan lebih cepat

Page 26: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

100

d. Hasil uji Laboratorium

untuk pengujian

tingkat cemaran

mikroba belum bisa

diterima secara on-

line di wilker

Pelabuhan Laut

Soetta, sehingga

berakibat lamanya

waktu pelayanan

e. Masih kurangnya

tempat pemeriksaan

produk hewan

d. Waktu pelayanan tidak

sesuai standar

e. Tindakan karantina

terhadap produk

hewan belum efektif

dan mempenjang

waktu pelayanan

d. Akan dibuat jaringan informasi

on-line yang menghubungkan

Laboratorium dan kantor

pelayanan

e. Mengusulkan beberapa

penetapan tempat

pemeriksaan produk hewan

ditetapkan sebagai instalasi

yang memenuhi persyaratan

teknis

Page 27: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

101

f. Kurangnya sinergitas

kinerja dengan

pengelola peti kemas,

karena masih

ditemukan produk

hewan keluar dari

pelabuhan tanpa

melalui pemeriksaan

karantina, dan

persetujuan bongkar

f. Adanya kemungkinan

komoditi wajib periksa

karantina tidak

diperiksa

f. Melakukan koordinasi dan

jaringan kerjasama dengan

pihak pengelola peti kemas

dan pelayaran agar tidak

mengeluarkan komoditi dari

Pelabuhan sebelum proses

pemeriksaan karantina selesai

3. Pengelola Pelayanan Kemanan Hayati hewani

Pelaksanaan pengujian

keamanan hayati hewani

belum dilakukan,

sehingga belum dapat

menjamin daging dan

jerohan bebas residu

Hormon Trembolon dan

Daging Ayam bebas

residu antibiotika

Pelaksanaan pengawasan

keamanan hayati hewani

terhadap produk hewan

belum efektif

Laboratorium akan menyiapkan

beberapa alat dan bahan

pengujian residu hormon pada

daging ayam

Page 28: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

102

3. Pengelola Dokumen dan Administrasi Karantina Hewan

Belum tersedianya

informasi tentang

muatan kapal (cargo

manifest) sehingga

memungkinkan masih

ada media pembawa

tidak dilakukan tindakan

karantina

Adanya kemungkinan

komoditi wajib periksa

karantina tidak diperiksa

Perlunya dilakukan koordinasi

dan kerjasama dengan pihak

pelayaran terkait informasi

muatan kapal sebelum kapal

sandar di Pelabuhan

4. Sarana dan Prasarana a. Sarana pendukung

kegiatan operasional

karantina hewan di

setiap wilayah kerja

belum memadai

/belum tersedia

berupa sarana

komputer, jaringan

internet, dan printer

dot matriks

a. Sertifikasi dilakukan

secara manual (mesin

ketik atau tulis tangan)

di Pelabuhan Paotere

dan Selayar

a. Penyediaan sarana komputer

untuk wilker yang belum

memiliki komputer , yaitu

wilker Paotere dan wilker

Selayar

Page 29: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

103

b. Seluruh sarana

komputer di wilayah

kerja tidak dilengkapi

dengan fasilitas anti

virus yang berlisensi

(asli)

c. Penggunaan

computer dan printer

secara terus-

menerus untuk

pelayanan sertifikasi

dengan frekuensi

yang tinggi

b. Komputer sering

mengalami gangguan

sehingga menghambat

penggunaan aplikasi

untuk kegiatan

operasional

c. Kerusakan computer

dan printer yang

berulang di wilker

Bandara karena

penggunaan terus

menerus

b. Penyediaan fasilitas anti virus

yang berlisensi (asli) untuk

semua computer operasional

di seluruh wilayah kerja

c. Penyedian server untuk

penyimpanan data

operasional di wilker Bandara

5. Instalasi a. Tidak tersedianya

fasilitas kendaraan

operasional untuk

pelaksanaan

tindakan karantina

hewan yang terkait

a. Petugas karantina

kesulitan untuk

melakukan penilaian

lapangan secara tim

(bersama-sama),

fasilitasi sarana

a. Penyediaan kendaraan

operasional yang dapat

digunakan untuk melakukan

kegiatan/audit ke instalasi

(IKHS/IKPH) dan fasilitasi

sarana prasarana di IKH.

Page 30: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

104

dengan kegiatan

Seksi Informasi dan

Sarana Teknis

Karantina Hewan

untuk Penilaian

Fasilitas Instalasi

(IKHS dan IKPH)

milik pihak ketiga,

penyiapan sarana

prasarana di

instalasi.

b. Sarana dan

prasarana di Instalasi

Karantina Hewan

Pattene sangat

terbatas, (pintu

gerbang kurang

lebar, tempat minum

bocor, gangway

prasarana di IKH

meminjam kendaraan

operasional dari seksi

yang lain.

b. Truk besar sulit masuk

di instalasi, tindakan

karantina terhambat

karena kerusakan

sarana kandang.

b. Pemeliharaan IKH dengan

perbaikan kerusakan yang

ada.

Page 31: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

105

rusak, pintu kandang

rusak, pagar loading

rusak) sehingga

jarang digunakan

untuk tindak

karantina hewan

besar.

c. IKH Jeneponto tidak

memadai dan rusak

berat sehingga tidak

digunakan untuk

tindakan karantina,

frekuensi rata-rata

per bulan hewan

besar di wilker

Jeneponto 200 kali

dengan volume rata-

rata per bulan 1000

ekor

c. Tidak dilakukan

tindakan karantina

yang sesuai pada

komoditi hewan besar

yang masuk melalui

wilker Jeneponto

c. Pembangunan IKH dengan

sarana prasarana dan

kapasitas yang sesuai dengan

lalu-lintas komoditi di wilker

Jeneponto

Page 32: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

106

d. Kerusakan sarana

dan prasarana di IKH

Bajoe, sehingga IKH

tidak digunakan

untuk tindakan

karantina.

d. Tindakan karantina

untuk lalu-lintas

komoditi hewan besar

di Bajoe dilakukan di

Instalasi milik pihak

ketiga

d. Perbaikan sarana dan

prasarana IKHBajoe agar bisa

digunakan untuk tindakan

karantina yang sesuai

6. Aplikasi E-QVet

a. Belum semua wilker

menggunakan

aplikasi E-QVet. Hal

ini disebabkan oleh

belum tersedianya

sarana komputer

untuk aplikasi E-QVet

(di wilker Paotere dan

wilker Selayar)

b. Petugas belum bisa

menggunakan

aplikasi E-QVet

(Bulukumba)

a. Sertifkasi dilakukan

secara manual (mesin

ketik atau tulis tangan)

di Pelabuhan Paotere

dan Selayar

b. Sertifkasi dilakukan

secara manual (mesin

ketik atau tulis tangan)

di Bulukumba

a. Pelatihan bagi petugas di

wilker yang belum menguasai

aplikasi E-QVet (di wilker

Bulukumba, Selayar,

Jeneponto, dan Paotere)

Page 33: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

107

c. Belum terinstal

program E-QVet

karena masalah

koneksi jaringan

(Tuju-Tuju)

c. Masih menggunakan

aplikasi lama

SIKAWAN di Bajoe,

Tuju-Tuju

7. Jaringan Internet a. Penggunaan aplikasi

E-QVet di setiap

wilker belum

didukung oleh

fasilitas jaringan

internet yang

memadai.

b. Kecepatan akses

data untuk

pengambilan data di

tiap wilker di kantor

a. Untuk wilker Bandara

Hasanuddin dengan

frekuensi kegiatan rata-

rata 800 sertifikat per

bulan masih

menggunakan modem

sehingga untuk

pengiriman data secara

real time akan

terhambat

b. Untuk mengambil data

dari wilker

membutuhkan waktu

yang lama.

a. Penyediaan fasilitas jaringan

internet speedy untuk tiap

wilker untuk mendukung

pengiriman data secara real

time

b. Penyediaan jaringan internet

khusus untuk pengiriman data

dan pengambilan data

Page 34: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

108

balai sangat kurang

disebabkan oleh

banyaknya user yang

menggunakan

jaringan internet yang

sama

III.2. PERMASALAHAN OPERASIONAL BIDANG KARANTINA TUMBUHAN

NO KEGIATAN PERMASALAHAN AKIBAT ALTERNATIF PEMECAHAN

MASALAH YANG DIUSULKAN

1. Pelayanan Operasional a. Tindakan karantina

tumbuhan terhadap

pemasukan benih di

Pelabuhan Laut

Makassar sebagian

besar belum

dilakukan.

a. Adanya benih yang

beredar tanpa

sertifikasi karantina

tumbuhan

a. Meningkatkan pengawasan

terhadap pemasukan benih

melalui Pelabuhan Laut

Makassar dan melakukan

koordinasi dengan instansi

terkait

Page 35: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

109

b. Implementasi

Permentan No.

56/2010 terhadap

pelaksanaan

pelayanan

operasional KT dan

pengawasan

keamanan hayati

belum optimal

c. Implementasi

Permentan No.

73/2012 tentang

Persyaratan dan Tata

Cara Penetapan

Instalasi Karantina

Tumbuhan Milik

Perorangan atau

Badan Hukum

b. Tempat pelaksanaan

tindakan karantina

tumbuhan di luar

tempat pemasukan dan

pengeluaran belum

seluruhnya melalui

penilaian kelayakan

teknis

c. Pemberian layanan

sertifikasi karantina

tumbuhan kepada

pengguna jasa tidak

optimal

b. Menginstruksikan kepada

petugas di lapangan agar

sebelum pelaksananan

tindakan karantina di luar

tempat pemasukan dan

pengeluaran dilakukan

penilaian kelayakan teknis.

c. Pelaksanaan sosialisasi

perihal mamfaat Instalasi

Karantina Tumbuhan terhadap

percepatan pelayanan

sertifikasi karantina tumbuhan

Page 36: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

110

d. Implementasi

Permentan No.

12/2009 tentang

Tatacara tindakan

karantina tumbuhan

terhadap pemasukan

dan pengeluaran

kemasan kemasan

kayu belum optimal.

e. Tindakan karantina

terhadap media

pembawa melalui

kapal Pelni/roro

masih belum optimal.

f. Masih banyaknya

pemasukan bawang,

buah dan sayuran

buah segar melalui

d. Kemasan kayu yang

menyertai barang /

komoditas dari luar

negeri berupa palet,

peti, krat dan

sebagainya belum

dilakukan pemeriksaan

kesehatan secara

optimal

f. Pemberian layanan

sertifikasi karantina

tidak dapat

dilaksanakan

d. Melakukan koordinasi dengan

petugas Bea Cukai untuk

memudahkan pelaksanaan

pengawasan kemasan kayu

impor baik yang terikut

bersama produk pertanian

maupun produk/barang

industry.

f. Pemberian pemahaman

kepada penggunajasa tentang tempat pemasukan dan pengeluaran yang telah ditetapkan

Page 37: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

111

pintu-pintu

pemasukan yang

tidak ditetapkan

sebagai tempat

pemasukan (Bandara

Sultan Hasanuddin).

g. Masih banyaknya

media pembawa

impor melalui kantor

Pos dan Giro yang

tidak dilengkapi PC

dari Negara asal

2. Sarana dan Prasarana a. Belum semua wilker

dapat menggunakan

aplikasi E-Plaq, hal ini

disebabkan pada

wilker Kantor Pos dan

Giro, Jeneponto,

Bulukumba dan

a. Sertifikasi dilakukan

secara manual

sehingga data ke

Badan Karantina

Pertanian tidak dapat

real time

a. Penyediaan alat pengolah

data (komputer)

Page 38: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

112

Selayar belum

tersedia alat

pengolah data

(Komputer)

b. Belum tersedianya

infrastruktur berupa

jaringan IT di

beberapa wilayah

Kerja (Kantor Pos

dan Giro, Jeneponto,

Bulukumba dan

Selayar

b. Laporan data ke Badan

Karantina Pertanian

tidak dapat real time

b. Melaksanakan pemasangan

jaringan internet di wilayah

kerja guna mendukung

system pengolahan data

operasional KT

3. SDM Belum seluruhnya

petugas dapat

menggunakan aplikasi E-

Plaq

Penginputan data kegiatan

operasional belum optimal

Pelatihan/magang bagi petugas

agar penggunaan aplikasi E-Plaq

dapat di lakukan.

4. Laboratorium a. Kompetensi Personil

laboratorium (PSAT)

masih kurang

a. Kompetensi sangat

penting, karena

berpengaruhi terhadap

a. Peningkatan kompentensi

melalui pelatihan, magang.

Page 39: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

113

b. Pengelolaan,

pengujian

laboratorium tidak

optimal karena

personil laboratorium

yang bertugas di 2

(dua) tempat yaitu di

Pelabuhan Laut

Makassar dan di

Laboratorium Uji

c. Penggunaan

peralatan

laboratorium (PSAT)

belum optimal

hasil/kualitas pengujian

b. Hasil Uji Laboratorium

yang diterbitkan

menjadi terlambat.

c. Penguijian PSAT

masih di lakukan oleh

Laboratorium yang

telah di tetapkan

sesuai Permentan

88/2011

b. Personil laboratorium di

fokuskan di Laboratorium Uji

c. Peningkatan kompetensi

personil laboratorium dengan

in house traning, pelatihan

ataupun magang

Page 40: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

114

d. Kegiatan

pengawasan PSAT

oleh POPT belum

memilki nilai kredit

d. Pengawasan PSAT

oleh POPT tidak dinilai

dalam perhitungan

Angka Kredit

d. Pengusulan ke Pusat agar

kegiatan Pengawasan PSAT

terintegrasi dengan Tindakan

Karantina Tumbuhan, Media

OPTK dan memiliki nilai kredit.

III.3. PERMASALAHAN OPERASIONAL BIDANG PENGAWASAN DAN PENINDAKAN

NO KEGIATAN PERMASALAHAN AKIBAT ALTERNATIF PEMECAHAN

MASALAH YANG DIUSULKAN

1. Sosialisasi Terkait dengan kegiatan

sosialisasi di pusat

terhadap peraturan

perkarantinaan

khususnya dalam hal

adanya peraturan baru

seringkali bidang

pengawasan dan

penindakan tidak

diundang dalam kegiatan

tersebut. Oleh karena itu,

Bidang wasdak seakan-

akan dianggap lambat

dalam menyampaikan dan

mengetahui adanya

peratuan atau kebijakan

baru.

bidang pengawasan dan

penindakan diikutkan juga pada

setiap kegiatan sosialisasi

terhadap peraturan dan/atau

kebijakan baru di tingkat pusat

Page 41: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

115

diharapkan bidang

pengawasan dan

penindakan diikutkan

juga pada setiap

kegiatan sosialisasi

terhadap peraturan

dan/atau kebijakan baru

di tingkat pusat

2. Koordinasi Koordinasi yang

dilakukan petugas

fungsional baik

fungsional bidang

karantina hewan maupun

bidang tumbuhan dalam

melaksanakan tindakan

8P sebaiknya bukan

hanya ke bidang teknis

saja tetapi juga kepada

bidang wasdak. Khusus

untuk tindakan

Terjadi miskomunikasi dan

pengambilan keputusan

menjadi terburu-buru

Perlu koordinasi dalam bentuk

peningkatan komunikasi yang

intensif pada tingkat petugas

pelaksana di lapangan

Page 42: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

116

pemeriksaan apabila

terdapat dokumen yang

tidak lengkap, agar

berkoordinasi dengan

bidang wasdak sehingga

pencegahan

masuk/keluar dan

tersebarnya Media

Pembawa HPHK/OPTK

dapat terkoordinasikan

3. Fasilitasi fungsi PPNS Sulitnya pemberdayaan

PPNS akibat tugas

rangkap selaku pejabat

fungsional yang lebih

cenderung kearah

penyelesaian secara

teknis, disamping itu

Kemampuan PPNS

masih perlu ditingkatkan

Pelaksanaan fungsi PPNS

belum berjalan maksimal

Peningkatan kemampuan PPNS

melalui pelatihan

Page 43: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

117

III.4. PERMASALAHAN 3 M

NO KEGIATAN PERMASALAHAN AKIBAT ALTERNATIF PEMECAHAN

MASALAH YANG DIUSULKAN

1. Kepegawaian Adanya kesalahan nama

dan jabatan terhadap

beberapa pegawai yang

naik pangkat

Mempengaruhi proses

kenaikan pangkat

berikutnya

Usulan perbaikan SK kenaikan

pangkat ke badan karantina

pertanian

2. Keuangan a. Penerimaan jasa

Karantina belum

sinkron antara

Eplaq/Sikawan.

b. Realisasi anggaran

tidak sesuai dengan

target yang telah

ditetapkan.

a. Rekonsiliasi di KPPN

tidak silayani

b. Mendapat teguran dari

Badan Karantina

Pertanian terkait

percepatan realisasi

anggaran

a. Perlunya pembinaan &

rekonsiliasi internal setiap

bulan terhadap pembantu

bendahara penerima dan

petugas eplaq/sikawan yang

ada diwilker dalam

pembukuan

b. Agar panitia/pejabat

pengadaan dan penanggung

jawab kegiatan melakukan

kegiatan senantiasa

berpedoman pada ROPAK

yang telah disusun

Page 44: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

118

3. Rumah Tangga Pelayanan rumah tangga

kantor belum maksimal

4. Perlengkapan Pencatatan SIMAK-BMN

dan barang persediaan

tidak tepat waktu

Menjadi temuan Inspetorat

Jenderal serta mendapat

teguran dari Badan

Karantina Pertanian terkait

pengelolaan barang

persediaan

Diharapkan agar pejabat/panitia

penerima/pemeriksa barang salah

satunya adalah staf keuangan

dan perlengkapan sehingga

pencatatan kedalam persediaan

dapat langsung dilakukan setelah

pemeriksaan/serahterima barang

ditandatangani, tanpa menunggu

terbitnya SPM

Page 45: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

119

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

IV.1. Kesimpulan

Secara umum kegiatan yang dilaksanakan selama Tahun Anggaran 2013

pada Balai Besar Karantina Pertanian Makassar berjalan dengan baik dan

lancar meski terkadang masih menemui kendala. Dalam hal pelaporan baik

realisasi kegiatan operasional maupun kegiatan 3M ke unit eselon-I telah

dilaporkan dengan lancar sebagai bentuk pertanggungjawaban.

Berikut dapat ditarik kesimpulan berkenaan dengan kegiatan yang

dilaksanakan selama Tahun Anggaran 2013 :

1. Secara umum frekuensi kegiatan lalu-lintas komoditi karantina hewan

yang masuk dan keluar dari wilayah kerja BBKP Makassar selama

tahun 2013 adalah: domestik masuk 5.867 kali; domestik keluar 9.420

kali; eksport 17 kali; dan import 42 kali (termasuk import yang tidak

dilengkapi dokumen karantina berupa BAH/HBAH asal Malaysia

sebanyak 5 kali).

2. Pengawasan keamanan hayati yang dilakukan di BBKP Makassar

untuk komoditi hasil bahan asal hewan antara lain telur konsumsi,

jerohan, daging hewan, dan lain-lain serta hasil bahan asal hewan

antara lain sosis, bakso, dan lain-lain.

3. Pemantauan daerah sebar HPHK T.A. 2013 secara nasional

difokuskan pada penyakit Bovine Viral Diarrhea (BVD). ternakTarget

pemantauan HPHK tahun 2013 adalah Bovine Viral Diarrhea Propinsi

yang merupakan kelanjutan dari pemantauan HPHK tahun 2012.

Selain pada penyakit BVD, pada tahun 2013 BBKP Makassar juga

melaksanakan pemantauan daerah sebar HPHK pada Penyakit Surra.

Page 46: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

120

4. Kegiatan Laboratorium Karantina Hewan Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar di tahun 2013 sebagai berikut :

NO URAIAN METODE 2013

Frek Vol

1 Unit SEROLOGI RBT 10 1389

ELISA 9 2111

HI AI-ND 1824 5343

2 Unit MIKROBIOLOGI TPC 525 538

3 Unit PARASITOLOGI Pewarnaan 57 2532

5. Pada Tahun Anggaran 2012 Badan Karantina Pertanian atas nama

Menteri Pertanian telah menetapkan 3 IKHS untuk pemasukan produk

hewan, yaitu Instalasi Karantina Produk Hewan untuk Bahan Baku

Pakan Ternak milik PT.Japfa Comfeed Indonesia, Tbk; Instalasi

Karantina Produk Hewan untuk Bahan Baku Pakan Ternak milik PT.

Charoen Pokphand Indonesia,Tbk; dan Instalasi Karantina Produk

Hewan untuk daging dan jerohan milik PT. Makassar Kulina Makassar.

6. Volume kegiatan impor selama tahun 2013 sebanyak 680.300.811,21

kg, 1.879 koli, 1.770,009 M3, 416 pcs, 12 btg dan 92 sachet dengan

frekuensi kegiatan 206 ka dan jasa karantina yang merupakan PNBP

sebesar Rp. 340.137.112,18,-.

7. Volume kegiatan ekspor selama tahun 2013 sebanyak

298.510.386,4139 kg 51,7901 M3, dengan frekuensi 2.509 kali dengan

jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar Rp. 171.215.187,28-.

8. Volume kegiatan domestik masuk selama tahun 2013 sebanyak

39.702.953 kg, 879.444 batang dengan frekuensi kegiatan sebanyak

5.504 kali dan jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar Rp.

91.125.009,25,- . Kegiatan domestik masuk ini di dominasi oleh

komoditas buah-buahan sebanyak 10.507.079 kg dengan frekuensi

462 kali.

9. Volume kegiatan domestik keluar selama tahun 2013 sebanyak

302.530.752 kg 225.810 batang dengan frekuensi kegiatan sebanyak

9.237 kali dan jasa karantina yang merupakan PNBP sebesar Rp.

110.697.591,5,-. Kegiatan domestik keluar ini di dominasi oleh

Page 47: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

121

komoditas beras sebanyak 175.790.885 kg dengan frekuensi 1.993

kali.

10. Periode tahun 2013 pengawasan PSAT untuk Balai Besar Karantina

Pertanian Makassar dilakukan pada komoditi gandum biji yang berasal

dari Australia, Kanada, Amerika Serikat, Rusia dan India sejumlah

539.242.679 kg dengan frekuensi 46 kali dan bawang putih sejumlah

677.000 kg dengan frekuensi 4 kali.

11. Penggunaan formulir utama karantina tumbuhan selama tahun 2013

sebanyak 17.586 lembar, yang terdiri atas kegiatan ekspor PC (KT-10)

2.609 lembar (17 lembar batal), Serifikat Pelepasan (KT-9) 5.737

lembar yang terdiri dari kegiatan impor 152 lembar (1 lembar batal) dan

domestik masuk 5.585 lembar (8 lembar batal), kegiatan reekspor

(KT-11) 3 lembar (1 lembar batal) , dan domestik keluar (KT-12) 9.237

lembar (10 lembar batal).

12. Dari hasil kegiatan intersepsi yang dilakukan di laboratorium uji Balai

Besar Karantina Pertanian Makassar tidak ditemukan adanya

Organisme Pengganggu Tumbuhan Karantina (OPTK) yang

terinfestasi dari komoditi impor, ekspor maupun antar area.

13. Kegiatan pemantauan OPT/OPTK untuk tahun 2013 dilaksanakan di

10 (sepuluh) kabupaten yaitu Kabupaten Pangkep, Maros, Gowa,

Takalar, Bantaeng, Jeneponto, Bulukumba, Selayar, Sinjai, dan Bone.

Dari hasil pemantauan yang dilakukan ditemukan 9 (sembilan) jenis

OPTK.

14. Pemeriksaan sampel di laboratorium uji untuk komoditi impor, ekspor

dan antar area selama tahun 2013 sebanyak 3.469 kali dengan rincian

sebagai berikut :

a. Laboratorium Entomologi sebanyak 3203 kali

b. Laboratorium Mikologi sebanyak 65 kali

c. Laboratorium Bakteriologi sebanyak 53 kali

d. Laboratorium Gulma sebanyak 50 kali

e. Laboratorium Nematologi sebanyak 48 kali

f. Laboratorium Virologi dan Biomolekuler sebanyak 50 kali

15. Pada Tahun 2013 Badan Karantina Pertanian atas nama Menteri

Pertanian telah menetapkan 3 (tiga) Instalasi Karantina Tumbuhan

Page 48: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

122

(IKT) atas nama Perusahaan milik PT. Mars Symbioscience Indonesia,

PT. Makasssar Berkat Kakao dan PT. Giwang Citra Laut. Jumlah

Instalasi Karantina Tumbuhan (IKT) milik pihak ketiga, sampai tahun

2013 sebanyak 8 (delapan) perusahaan.

16. Pada tahun 2013 bidang pengawasan dan penindakan telah

melaksanakan kegiatan sebagai berikut :

a. Sosialisasi dan Penyebaran Informasi

1) Sosialisasi dengan metode ceramah

Sosialisasi mengenai Keputusan Kepala Badan Karantina

No. 2061/Kpts/OT.160/L/2012 tentang Mekanisme

Operasional Pengawasan Untuk Mencegah Terjadinya

Pelanggaran di Bidang Karantina Hewan, Karantina

Tumbuhan dan Pengawasan Keamanan Hayati

Dialog dan Seminar Quarantine Goes to Campus dengan

tema “Peran Strategis Karantina Pertanian Dalam Memfilter

Masuknya Ancaman NUBIKA (Nuklir, Biologi, Dan Kimia)

dan Akselerasi Ekspor Komoditas Pertanian Sulawesi

Selatan”.

2) Sosialisasi dengan metode melalui media elektronik

Dialog aktual melalui warta sulsel TVRI Sulawesi Selatan

dengan tema “Upaya Antisipasi Masuknya Komoditi Ilegal”.

Dialog interaktif melalui Celebes TV dengan tema

“Pemusnahan Barang Impor.”

Website

3) Pameran

4) Sosilisasi dengan Metode Melalui Media Cetak, seperti spanduk

dan leaflet

b. Koordinasi dengan instansi terkait, yang dikemas dalam suasana

coffee morning dan talkshow santai.

c. Peningkatan Kepatuhan, dilaksanakan melalui beberapa kegiatan

preventif seperti Workshop Intelijen, Pemantauan dan

Pengawasan Pelaksanaan Peraturan Perundang-undangan di

Wilayah Kerja dan Patroli.

d. PPNS dan Intelijen

Page 49: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

123

e. Karya Bakti Karantina Pertanian

17. Pada tahun 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar mendapat

dana sebesar Rp. 48.686.590.000,- dengan rincian sumber dana

berasal dari :

a. Rupiah murni Rp. 84.224.971.000,-

b. PNBP Rp. 461.619.000,-

18. Target Penerimaan Negara Bukan Pajak khusus jasa Karantina tahun

anggaran 2013 adalah sebesar Rp. 923.238.000,- dan realisasi

sebesar Rp. 1.373.792.188,-.

19. SdJumlah Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar tahun

2013 sebanyak 152 orang terdiri dari :

- Pegawai / pejabat struktural sebanyak 14 orang

- Pejabat Fungsional sebanyak 86 orang

- Pegawai fungsional umum sebanyak 52 orang

- Tenaga Kontrak sebanyak 32 orang

20. Pada tahun anggaran 2013, Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

mengadakan penghapusan BMN berupa bangunan gedung kantor

guna rekonstruksi/dibangun kembali.

21. Sebagai unit pelayanan publik yang telah mendapat sertifikat ISO Balai

Besar karantina Pertanian Makassar melakukan langkah-langkah

penyesuaian dan perbaikan dalam penerapan system manajemen

mutu, karenanya pada tanggal 16-14/09/2013 dilaksanakan Tahap

Audit Internal yang dilaksanakan oleh tim internal audit bersama-sama

dengan wakil manajemen. Dan pada tanggal 27-28/11/2013

dilaksanakan Tahap Audit Surveillance 2 oleh PT. Mutuagung Lestari.

Page 50: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Laporan Tahunan 2013 Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

124

IV.2. Saran

1. Lebih meningkatkan sosialisasi dan koordinasi dengan instansi terkait.

2. Peningkatan kompentensi melalui pelatihan, magang.

3. Penambahan sumber daya manusia demi maksimalnya pengawasan

pelaksanaan peraturan perkarantinaan

4. Untuk menunjang kegiatan operasional di lapangan masih dibutuhkan

sarana dan prasarana yang memadai guna menunjang tercapainya

sasaran yang telah ditargetkan.

Page 51: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka
Page 52: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANJING WILKER BANDARA BANDUNG 2 2 8 6 5 4 2 1 5 4 5 5 11 6 19 7 21 13 11 4 11 5 9 4 109 61 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 6 2 8 4 WILKER BANDARA BATAM 1 1 3 1 4 2 WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 WILKER BANDARA CIMAHI 3 3 1 1 4 4 WILKER BANDARA CIMANGGIS 1 1 1 1 WILKER BANDARA DEPOK 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 2 1 10 4 9 6 3 3 2 2 8 5 1 1 37 24 WILKER BANDARA PALU 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA MANADO 1 1 3 3 4 4 WILKER BANDARA SIDOARJO 19 10 3 3 5 5 9 6 4 4 6 6 5 5 15 11 6 6 9 6 5 4 2 2 88 68 WILKER BANDARA SURABAYA 12 11 6 5 15 14 9 6 11 8 15 15 8 7 8 8 44 20 12 9 16 2 21 14 177 119 WILKER BANDARA TANGERANG 18 16 11 8 7 7 3 3 9 6 9 9 9 3 5 5 46 24 7 6 8 3 8 1 140 91 WILKER BANDARA TIMIKA 1 1 1 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 6 1 6 1 WILKER LAUT MKS SURABAYA 5 1 5 1

55 43 34 24 36 33 26 18 40 27 47 43 38 25 50 34 133 68 49 32 42 16 44 25 594 388 AYAM WILKER BANDARA AMBON 2 1 1 1 1 1 4 3

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 4 2 1 1 1 1 3 3 1 1 1 1 1 1 8 3 3 2 24 16 WILKER BANDARA BANDUNG 8 1 5 2 10 4 6 2 8 4 18 4 4 4 6 3 11 4 28 6 23 6 127 40 WILKER BANDARA BANGKALAN 5 1 5 1 WILKER BANDARA BATAM 2 1 5 1 4 1 11 3 WILKER BANDARA BIAK 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA BEKASI 1 1 1 1 WILKER BANDARA BERAU 3 1 2 1 1 1 6 3 WILKER BANDARA BOGOR 4,506 2 300 1 2 1 4,808 4 WILKER BANDARA BOYOLALI 33 1 16 1 7 2 56 4 WILKER BANDARA GORONTALO 9 4 9 4 WILKER BANDARA JAKARTA 20 3 59 5 13 3 17 7 17 3 65 8 29 1 4 2 23 5 21 3 55 6 9 2 332 48 WILKER BANDARA JAYAPURA 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA LAMPUNG 3 2 3 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKAYAM WILKER BANDARA LUWUK 3 1 5 1 1 1 1 1 10 4

WILKER BANDARA MALANG 4 1 4 1 WILKER BANDARA MANADO 37 9 58 8 26 5 68 3 13 1 20 3 43 5 20 4 24 3 34 3 343 44 WILKER BANDARA MATARAM 20 1 20 1 WILKER BANDARA MEDAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA MERAUKE 8 1 3 1 11 2 WILKER BANDARA PALU 1 1 2 2 7 2 2 1 12 6 WILKER BANDARA PEKANBARU 2 1 2 1 3 1 7 3 WILKER BANDARA SALATIGA 3 1 3 1 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 5 1 15 3 5 2 3 1 29 8 WILKER BANDARA SIDOARJO 23 10 18 4 14 4 19 5 22 4 23 5 19 4 13 3 36 4 6 1 55 9 39 9 287 62 WILKER BANDARA SUKABUMI 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 115 38 65 14 59 11 75 14 32 12 68 13 20 6 45 13 45 11 62 17 103 21 100 18 789 188 WILKER BANDARA SOLO 3 1 10 1 2 1 15 3 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TANGERANG 18 7 53 16 15 6 17 6 16 5 6 3 35 13 15 8 18 7 37 15 35 13 265 99 WILKER BANDARA TARAKAN 4 4 4 4 WILKER BANDARA TULUNGAGUNG 2 1 2 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 7 1 2 1 3 2 29 4 11 3 35 6 16 2 12 2 16 2 22 3 25 2 178 28 WILKER LAUT MKS SURABAYA 3 1 8 1 11 2 WILKER BAJOE MASAMBA 300 1 300 1

274 77 216 39 195 53 200 40 4,657 40 536 49 187 31 118 38 147 37 499 54 372 75 290 61 7,691 594 BURUNG WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 4 1 14 1 10 2 10 2 113 3 34 2 189 12

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 2 1 3 2 WILKER BANDARA BANYUWANGI 16 1 16 1 WILKER BANDARA BOGOR 6 3 6 3 WILKER BANDARA DELI SERDANG 3 1 3 1 WILKER BANDARA DENPASAR 3 2 3 2 WILKER BANDARA GORONTALO 1 1 1 1 WILKER BANDARA JAKARTA 4 1 3 1 7 2 WILKER BANDARA JAMBI 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 100 1 87 4 107 4 280 1 165 1 739 11 WILKER BANDARA MEDAN 3 1 2 1 5 2 WILKER BANDARA PADANG 4 2 4 2 WILKER BANDARA PALU 5 1 5 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 107 3 6 1 10 2 13 3 10 2 146 11 WILKER BANDARA SLEMAN 10 2 3 1 9 1 22 4

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

SEPTEMBERJANUARIWILAYAH KERJA DAERAH ASAL DESEMBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

OKTOBER NOPEMBER

HEWAN

TOTALFEBRUARI APRIL MEIMEDIA PEMBAWA JULI AGUSTUSMARET JUNI

125

Page 53: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKBURUNG WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 275 1 1 1 4 1 6 2 287 6

WILKER BANDARA SEMARANG 4 1 7 2 11 3 WILKER BANDARA TANGERANG 4 1 6 1 10 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 5 1 5 1

123 7 107 3 88 5 114 7 565 4 174 2 24 3 26 5 14 3 38 12 130 7 61 11 1,464 69 CACING WILKER BANDARA BANDUNG 66 1 66 1

WILKER BANDARA SURAKARTA 10 1 25 1 40 1 18 1 93 4 10 1 25 1 - - - - - - - - - - - - 40 1 - - 18 1 66 1 159 5

DOC WILKER BANDARA BALIKPAPAN 78,000 6 18,500 3 2,300 1 4,400 1 4,000 4 107,200 15 WILKER BANDARA BANJARMASIN 9,800 3 32,500 11 12,000 4 54,300 18 WILKER BANDARA BANTEN 6,500 1 9,600 1 16,100 2 WILKER BANDARA BEKASI 2,000 1 2,000 1 WILKER BANDARA BOGOR 650 2 1,000 1 1,650 3 WILKER BANDARA JAKARTA 36,120 9 15,400 5 34,280 6 50,620 7 132,620 13 129,870 12 23,000 3 46,380 7 71,085 9 40,100 6 9,000 3 588,475 80 WILKER BANDARA JAYAPURA 54,000 4 83,000 10 15,500 4 1,200 1 51,300 5 50,600 6 255,600 30 WILKER BANDARA JOMBANG 11,000 7 9,000 2 13,500 2 61,900 2 66,400 13 32,800 9 30,400 7 51,200 10 108,800 24 69,600 18 41,700 11 41,500 11 537,800 116 WILKER BANDARA KEDIRI 50 2 2,100 1 3,000 1 2,700 1 2,500 2 6,400 4 6,600 3 1,000 1 24,350 15 WILKER BANDARA MALANG 7,000 1 7,000 1 WILKER BANDARA MOJOKERTO 3,100 1 2,000 1 1,500 1 700 1 1,000 1 4,100 3 12,400 8 WILKER BANDARA PASURUAN 4,000 1 4,000 1 WILKER BANDARA PURWAKARTA 11,760 1 11,760 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 175,760 3 212,865 53 430,450 79 103,795 24 42,500 11 35,000 9 35,375 9 72,800 15 71,000 16 69,500 20 76,700 19 52,100 11 1,377,845 269 WILKER BANDARA SUBANG 3,000 1 3,000 1 WILKER BANDARA SUKABUMI 4,880 1 4,880 1 9,760 2 WILKER BANDARA SURABAYA 46,120 58 16,400 5 6,200 3 105,410 10 24,900 6 50,700 14 7,200 4 10,000 1 24,900 5 82,837 19 5,300 3 379,967 128 WILKER BANDARA TANGERANG 15,700 6 88,400 12 62,600 13 34,080 5 98,932 12 100,185 11 9,844 13 126,740 17 93,800 10 106,742 15 24,000 4 60,300 8 821,323 126 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2,000 3 5,000 1 800 1 7,800 5

419,850 96 443,565 90 571,330 109 359,105 50 418,652 61 403,555 62 87,819 37 312,270 59 392,380 79 419,164 90 194,400 46 200,240 43 4,222,330 822 DOQ WILKER BANDARA SOLO 1,000 1 1,000 1

WILKER BANDARA SURABAYA 1,000 1 1,000 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 1,000 1 1,000 1

- - - - - - 1,000 1 - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1 - - - - 3,000 3 DOMBA WILKER LAUT MKS SURABAYA 2 1 2 1

WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 3 1 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 3 1 - - 5 2

HAMSTER WILKER BANDARA BANDUNG 100 1 150 1 5 1 255 3 WILKER BANDARA BOGOR 130 1 130 1 WILKER BANDARA CIMAHI 250 1 3,500 3 100 1 200 1 130 1 300 2 150 1 4,630 10

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKHAMSTER WILKER BANDARA JAKARTA 250 1 150 1 400 2

WILKER BANDARA MALANG 190 2 65 1 230 2 124 1 609 6 WILKER BANDARA SIDOARJO 90 1 100 1 80 1 140 2 410 5 WILKER BANDARA SURABAYA 187 4 190 1 110 1 80 1 80 1 220 1 150 1 50 1 400 3 1,467 14

527 6 590 3 3,690 5 110 1 310 3 145 2 180 2 420 2 460 4 424 3 490 5 555 5 7,901 41 IGUANA WILKER BANDARA SIDOARJO 1 1 1 1

WILKER BANDARA SURABAYA 2 2 1 1 2 1 5 4 - - - - 2 2 1 1 - - - - 1 1 - - - - 2 1 - - - - 6 5

ITIK WILKER BANDARA BOGOR 110 1 110 1 - - - - - - - - - - 110 1 - - - - - - - - - - - - 110 1

JANGKERIK WILKER BANDARA SIDOARJO 131 4 237 4 144 3 173 4 60 2 54 1 799 18 WILKER BANDARA SURABAYA 103 5 150 5 150 4 75 2 30 1 300 6 554 10 511 9 1,873 42

- - 234 9 387 9 294 7 75 2 203 5 60 2 - - 300 6 608 11 511 9 - - 2,672 60 KADAL WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2

- - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 1 1 - - 2 2 KAMBING WILKER BANDARA BENGKULU 3 1 3 1

WILKER LAUT MKS SURABAYA 40 1 40 1 - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - 43 2

KAMBING POTONG WILKER SINJAI ATAMBUA 185 1 83 2 27 1 295 4 WILKER SINJAI ROTE NDAO 83 1 59 2 150 1 150 1 442 5 WILKER SINJAI KUPANG 32 1 120 1 152 2 WILKER SINJAI KEL. DANGA 75 1 75 1 150 2 WILKER SINJAI MBAY 90 1 80 1 170 2 WILKER SINJAI SABU 567 2 154 2 85 2 155 1 155 1 40 1 1,156 9 WILKER SINJAI SIKKA 182 4 493 6 369 4 340 5 1,041 10 1,317 13 347 11 675 7 675 7 1,268 15 744 9 413 7 7,864 98 WILKER SINJAI WAINGAPU 1,254 4 738 5 422 7 1,287 8 753 3 874 3 659 2 341 3 341 3 1,820 6 1,178 4 856 4 10,523 52 WILKER SINJAI WURING 88 2 57 1 145 3 WILKER BULUKUMBA KUPANG 178 3 178 3 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 70 1 250 2 425 3 308 3 1,053 9 WILKER BULUKUMBA SUMBAWA 68 1 68 1 WILKER JENEPONTO ATAMBUA 533 2 217 2 186 1 131 2 170 2 1,237 9 WILKER JENEPONTO BELU 370 3 185 1 119 2 125 1 799 7 WILKER JENEPONTO BIMA 265 1 273 1 360 1 655 5 575 5 918 8 422 5 388 8 350 4 375 3 395 4 3 1 4,979 46 WILKER JENEPONTO DOMPU 43 1 43 1 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 125 2 210 1 275 2 138 4 232 4 438 4 140 4 238 6 526 6 305 6 115 2 2,742 41 WILKER JENEPONTO KUPANG 483 1 168 1 323 3 380 2 140 1 165 2 280 4 47 1 1,986 15 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 1,287 14 1,287 14 WILKER JENEPONTO MBAY 177 6 177 6

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

126

Page 54: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKAMBING POTONG WILKER JENEPONTO REO 535 6 460 7 508 6 1,344 11 943 8 970 11 499 7 658 10 685 10 441 6 509 9 7,552 91

WILKER JENEPONTO SABU 250 1 205 2 542 4 383 3 903 3 590 2 2,873 15 WILKER JENEPONTO SIKKA 1 1 - WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 30 1 90 2 75 2 150 1 100 1 445 7 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 78 2 1 1 122 1 62 2 197 2 40 1 141 3 326 3 186 2 1,153 17

2,546 18 2,257 22 3,177 28 4,926 41 4,850 45 5,206 47 3,974 48 3,005 37 3,387 44 6,637 56 5,046 44 2,459 29 47,470 459 KELINCI WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 4 2 8 3

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 6 2 6 2 WILKER BANDARA BERAU 4 2 4 2 WILKER BANDARA BOGOR 105 2 105 2 WILKER BANDARA CIMAHI 6 1 6 3 4 1 16 5 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 50 1 50 1 WILKER BANDARA JOMBANG 4 1 4 1 WILKER BANDARA KENDARI 2 1 2 1 WILKER BANDARA KLATEN 6 1 6 1 WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 250 4 80 1 270 6 89 2 689 13 WILKER BANDARA MANADO 1 1 1 1 WILKER BANDARA SEMARANG 12 1 12 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 55 1 2 1 10 7 41 6 630 8 6 1 744 24 WILKER BANDARA SURABAYA 160 2 13 4 180 4 15 4 50 1 240 4 209 5 867 24 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 27 3 27 3

55 1 160 2 256 5 7 3 193 21 260 5 72 17 54 3 270 6 356 9 636 9 227 7 2,546 88 KERBAU WILKER LAUT MKS BANYUWANGI 8 1 8 1

WILKER LAUT MKS LAMPUNG 12 1 12 1 WILKER LAUT MKS MEDAN 7 1 21 3 28 4 WILKER LAUT MKS SURABAYA 7 1 4 1 11 2 WILKER LAUT MKS SUKABUMI 7 1 7 1

7 1 8 1 - - - - 19 2 - - 32 5 - - - - - - - - - - 66 9 KERBAU POTONG WILKER LAUT MKS CIBITUNG 6 1 6 1

WILKER LAUT MKS BANYUWANGI 13 1 14 1 12 1 39 3 WILKER LAUT MKS BEKASI 6 1 5 1 11 2 WILKER LAUT MKS BLITAR 11 1 11 1 WILKER LAUT MKS LAMPUNG 15 2 8 1 23 3 WILKER LAUT MKS MEDAN 22 3 13 2 14 2 8 1 57 8 WILKER LAUT MKS SURABAYA 15 2 8 1 10 1 33 4

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKERBAU POTONG WILKER PAOTERE BIMA 60 2 17 1 14 1 2 1 93 5

WILKER PAOTERE DOMPU 47 2 47 2 WILKER PAOTERE KALABAHI 6 1 6 1 WILKER BULUKUMBA BIMA 92 2 291 1 26 1 409 4 WILKER BULUKUMBA DOMPU 62 2 35 1 35 2 16 1 13 1 161 7 WILKER BULUKUMBA KUPANG 31 2 31 2 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 50 1 48 1 98 3 196 5 WILKER BULUKUMBA SUMBAWA 75 1 74 1 145 3 109 2 72 1 140 2 66 1 142 2 70 1 893 14 WILKER BULUKUMBA SUMBA BARAT 112 2 112 2 WILKER BULUKUMBA WAINGAPU 47 2 47 2 WILKER SINJAI ATAMBUA 21 1 3 1 24 2 WILKER SINJAI BIMA 9 1 9 1 WILKER SINJAI DOMPU 21 2 21 2 WILKER SINJAI KUPANG 44 1 14 1 58 2 WILKER SINJAI ROTE NDAO 50 1 50 1 WILKER SINJAI SABU 2 1 14 1 16 2 WILKER SINJAI SIKKA 18 1 23 2 19 1 13 1 73 5 WILKER SINJAI NUSA TENGGARA T 8 1 8 1 WILKER SINJAI WAINGAPU 531 2 531 2 WILKER SINJAI WURING 4 1 4 1 WILKER JENEPONTO ATAMBUA 17 1 50 2 41 2 49 4 35 2 192 11 WILKER JENEPONTO BIMA 29 1 40 1 34 3 146 5 49 4 4 1 65 5 107 8 100 5 71 3 131 5 87 3 863 44 WILKER JENEPONTO BELU 13 1 25 1 19 1 15 1 10 1 27 1 109 6 WILKER JENEPONTO DOMPU 16 2 49 5 65 7 WILKER JENEPONTO FLORES 105 3 105 3 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 125 2 19 1 1,104 4 192 7 194 8 236 9 62 5 288 13 127 8 206 10 63 2 2,616 69 WILKER JENEPONTO KUPANG 7 1 17 1 30 2 42 2 96 6 WILKER JENEPONTO LOMBOK 34 1 34 1 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 64 2 425 15 50 1 109 2 49 2 697 22 WILKER JENEPONTO MBAY 202 8 202 8 WILKER JENEPONTO REO 282 9 188 7 286 9 262 11 173 10 323 12 218 10 286 11 213 8 306 10 199 9 2,736 106 WILKER JENEPONTO ROTE NDAO 47 1 47 1 WILKER JENEPONTO SABU 29 2 48 4 58 4 15 2 27 2 45 2 31 2 253 18 WILKER JENEPONTO SIKKA 18 1 21 1 34 2 38 2 52 2 92 4 23 1 23 1 301 14 WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 90 2 96 3 7 1 193 6 WILKER JENEPONTO SUMBA TIMUR 61 3 173 6 234 9 WILKER JENEPONTO SUMBAWA 51 1 51 1 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 49 1 128 7 1 1 82 1 43 2 89 8 66 4 123 8 173 6 226 8 980 46

576 16 1,023 17 1,856 35 1,063 42 1,011 44 1,025 47 1,288 51 997 45 1,191 48 917 47 1,131 44 665 27 12,743 463

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

127

Page 55: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKUCING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1

WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 1 1 4 1 3 3 5 3 3 1 5 1 8 2 32 10 65 23 WILKER BANDARA BERAU 2 1 2 1 WILKER BANDARA CIMAHI 1 1 5 1 6 2 WILKER BANDARA JAKARTA 2 1 1 1 4 1 7 3 WILKER BANDARA MANADO 6 1 6 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 2 2 16 11 20 9 13 7 27 14 22 13 18 6 16 8 9 8 143 78 WILKER BANDARA SURABAYA 4 2 7 3 15 5 12 7 10 7 48 24 WILKER BANDARA TANGERANG 4 2 4 4 3 2 5 2 2 1 3 2 21 13 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 9 1 9 1

15 8 29 19 24 12 27 10 - - 54 25 - - 41 20 21 7 5 1 39 19 53 26 308 147 KUDA POTONG WILKER BULUKUMBA DOMPU 2 1 2 1

WILKER BULUKUMBA KUPANG 19 1 15 1 34 2 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 15 1 5 1 7 1 27 3 WILKER BULUKUMBA SIKKA 5 1 5 1 WILKER SINJAI ATAMBUA 32 1 12 1 12 1 56 3 WILKER SINJAI KUPANG 26 1 17 1 43 2 WILKER SINJAI ROTE NDAO 33 1 3 1 3 1 39 3 WILKER SINJAI SABU 29 1 29 1 57 2 115 4 WILKER SINJAI SIKKA 6 1 13 1 13 1 8 1 3 1 89 1 89 1 8 1 229 8 WILKER SINJAI WAINGAPU 21 2 7 1 7 1 35 4 WILKER SINJAI WURING 4 1 4 1 8 2 WILKER JENEPONTO ATAMBUA 50 1 53 2 37 1 28 2 5 2 173 8 WILKER JENEPONTO BELU 24 1 53 1 19 1 76 2 5 1 15 1 192 7 WILKER JENEPONTO BIMA 27 1 43 2 52 1 158 5 143 5 232 8 351 7 383 10 76 3 73 4 115 4 55 1 1,708 51 WILKER JENEPONTO FLORES 17 1 17 1 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 18 2 16 1 60 2 106 7 152 8 166 9 86 5 140 9 138 8 189 10 41 2 1,112 63 WILKER JENEPONTO KEFAMANU 30 1 102 6 132 7 WILKER JENEPONTO KUPANG 26 1 50 1 25 1 84 2 19 1 52 2 105 5 110 3 471 16 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 49 9 7 1 49 2 105 12 WILKER JENEPONTO MBAY 202 8 202 8 WILKER JENEPONTO REO 18 2 30 4 19 4 46 7 54 7 60 6 91 7 58 5 128 7 141 8 87 8 732 65 WILKER JENEPONTO SABU 134 2 209 4 53 1 55 2 58 2 58 2 75 2 642 15 WILKER JENEPONTO SIKKA 13 1 12 1 8 2 51 2 17 2 13 1 28 1 18 1 160 11 WILKER JENEPONTO SUMBAWA 95 1 95 1 WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 74 2 151 2 30 1 60 1 315 6 WILKER JENEPONTO SUMBA TIMUR 30 2 129 3 159 5 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 63 1 39 1 327 9 247 9 231 10 122 6 222 7 271 10 164 4 244 6 1 1 1,931 64

152 7 187 12 574 23 806 40 1,045 45 849 38 1,056 35 1,135 41 918 39 757 36 1,002 41 258 16 8,739 373

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKLANDAK WILKER BANDARA SIDOARJO 2 1 2 1

WILKER BANDARA SURABAYA 7 2 8 2 15 4 WILKER BANDARA SOLO 12 2 12 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 6 1 6 1

- - 2 1 19 4 8 2 - - - - - - 6 1 - - - - - - - - 35 8 LEBAH WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 2 1

- - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - 2 1 MARMUT WILKER BANDARA BOGOR 40 2 40 2

WILKER BANDARA KLATEN 3 1 3 1 WILKER BANDARA MALANG 20 1 25 1 45 2 WILKER BANDARA SIDOARJO 30 2 30 2 WILKER BANDARA SURABAYA 25 1 25 1 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1

- - - - 20 1 1 1 40 2 - - 25 1 - - 25 1 - - 33 3 - - 144 9 MUSANG WILKER BANDARA SURABAYA 6 1 3 1 9 2

WILKER BANDARA SIDOARJO 4 1 4 1 - - - - - - 6 1 - - - - - - - - - - 3 1 4 1 - - 13 3

MENCIT WILKER BANDARA YOGYAKARTA 40 1 40 1 - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - 40 1

SAPI BIBIT WILKER LAUT MKS DEPOK 19 1 126 8 145 9 WILKER LAUT MKS MALANG 12 1 49 2 61 3 WILKER LAUT MKS PASURUAN 18 1 18 1 WILKER LAUT MKS SURABAYA 10 1 26 1 36 2 WILKER PAOTERE LOMBOK 252 1 252 1

19 1 126 8 22 2 - - - - - - - - - - - - 93 4 252 1 - - 512 16 SAPI POTONG WILKER PAOTERE BIMA 7 1 7 1

WILKER BAJOE BOMBANA 4 1 9 1 13 2 WILKER BAJOE KOLAKA 11 1 41 4 52 5 WILKER BAJOE RAHA 12 1 12 1 WILKER BULUKUMBA BIMA 31 1 31 1 WILKER BULUKUMBA DOMPU 30 1 30 1 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 3 1 12 1 15 2 WILKER SINJAI KUPANG 38 1 1 1 39 2 WILKER SINJAI ROTE NDAO 2 1 2 1 4 2 WILKER SINJAI SABU 3 1 3 1 WILKER SINJAI SIKKA 1 1 9 3 2 1 3 1 3 1 16 4 3 1 37 12 WILKER JENEPONTO ATAMBUA 17 1 80 4 17 1 114 6 WILKER JENEPONTO BELU 40 1 40 1

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

128

Page 56: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKSAPI POTONG WILKER JENEPONTO BIMA 9 1 14 1 1 1 3 2 4 1 31 6

WILKER JENEPONTO FLORES 2 1 2 1 WILKER JENEPONTO KUPANG 2 1 31 1 4 1 37 3 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 10 1 97 4 150 6 207 8 312 9 270 6 450 11 387 8 405 10 79 2 2,367 65 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 428 13 428 13 WILKER JENEPONTO MBAY 218 8 218 8 WILKER JENEPONTO REO 110 5 149 4 199 8 412 10 324 9 357 11 336 9 274 9 552 12 273 8 339 9 3,325 94 WILKER JENEPONTO SABU 81 2 9 2 90 4 WILKER JENEPONTO SIKKA 42 3 9 1 15 2 14 1 9 1 20 1 109 9

158 7 149 4 305 13 580 18 532 18 720 26 652 24 672 21 873 30 1,149 38 776 29 438 12 7,004 240 TIKUS PUTIH WILKER BANDARA GRESIK 30 1

WILKER BANDARA MALANG 100 1 50 2 150 3 WILKER BANDARA SIDOARJO 60 1 60 1 WILKER BANDARA SURABAYA 20 1 120 2 25 1 150 1 80 1 395 6 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 105 1 80 1 100 1 285 3

165 2 - - - - 20 1 120 2 100 1 105 2 - - 50 2 150 1 100 1 110 2 890 13 TUPAI WILKER BANDARA BANDUNG 50 1 50 1

WILKER BANDARA JAKARTA 4 1 4 1 WILKER BANDARA MALANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 25 1 8 2 1 1 13 3 47 7 WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 15 4 10 4 8 4 4 2 4 2 4 2 40 2 6 3 10 3 6 3 2 1 111 31

2 1 15 4 12 5 8 4 8 3 4 2 4 2 65 3 6 3 18 5 7 4 65 5 214 41 TOKEK WILKER BANDARA LOMBOK 4 1 4 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 4 1 ULAR WILKER BANDARA DENPASAR 2 1 2 1

WILKER BANDARA SLEMAN 2 1 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 2 1 4 2

ULAT HONGKONG WILKER BANDARA SIDOARJO 63 3 15 1 23 2 3 1 20 1 18 1 142 9 WILKER BANDARA SURABAYA 42 2 20 1 50 1 46 2 113 4 45 2 30 1 346 13

42 2 20 1 63 3 65 2 - - 23 2 3 1 - - 66 3 131 5 45 2 30 1 488 22

BUNTUT SAPI WILKER BANDARA SIDOARJO 60 2 60 2 WILKER LAUT MKS NUSA TENGGARA T 566 1 566 1

- - 60 2 - - 566 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 626 3 DAGING AYAM WILKER BANDARA BANDUNG 54 1 54 1

WILKER BANDARA DENPASAR 580 1 440 1 300 1 160 3 1,480 6 WILKER BANDARA GORONTALO 10 1 10 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING AYAM WILKER BANDARA JAKARTA 500 3 500 3

WILKER BANDARA SIDOARJO 4 1 100 2 104 3 WILKER LAUT MKS BEKASI 8,500 2 1,100 2 9,600 4 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 7,000 1 7,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 13,000 2 4,000 1 7,000 1 10,000 2 11,420 2 45,420 8 WILKER LAUT MKS JOMBANG 19,000 2 12,000 1 31,000 3 WILKER LAUT MKS MOJOKERTO 10,000 1 12,000 1 12,000 1 12,000 1 12,000 1 58,000 5 WILKER LAUT MKS PASURUAN 6,000 1 10,000 1 50,000 5 66,000 7 WILKER LAUT MKS SLEMAN 12,000 1 29,000 5 24,000 4 12,000 2 18,000 3 12,000 2 18,000 3 125,000 20 WILKER LAUT MKS SALATIGA 600 1 30,000 5 6,000 1 6,000 1 6,000 1 48,600 9 WILKER LAUT MKS SEMARANG 7,000 1 7,000 1 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 5,000 1 10,000 1 37,000 6 6,000 1 10,000 1 1,000 1 10,000 1 12,500 2 6,000 1 97,500 15 WILKER LAUT MKS SURABAYA 12,000 2 42,000 7 42,000 8 28,000 3 43,000 7 31,000 4 39,000 6 48,000 6 50,000 5 138,000 5 12,000 2 485,000 55 WILKER LAUT MKS YOGYAKARTA 12,000 2 6,000 1 18,000 3

29,600 6 70,000 10 73,500 13 76,580 12 85,000 14 77,000 10 95,544 19 72,000 10 108,000 13 233,420 16 48,810 9 30,814 13 1,000,268 145 DAGING BABI WILKER BANDARA DENPASAR 1,000 1 400 1 500 1 50 1 1,950 4

WILKER BANDARA JAKARTA 28 1 50 1 1,300 2 1,378 4 - - 1,028 2 - - 400 1 550 2 50 1 - - - - - - 1,300 2 - - - - 3,328 8

DAGING BEBEK WILKER BANDARA SURABAYA 191 1 20 1 211 2 WILKER LAUT MKS JAKARTA 7,000 2 2,000 1 20 1 9,020 4

- - - - 7,000 2 - - 191 1 20 1 2,000 1 - - 20 1 - - - - - - 9,231 6 DAGING BURUNG WILKER BANDARA DENPASAR 80 1 80 1

- - - - - - 80 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 80 1 DAGING KALKUN WILKER LAUT MKS CIBITUNG 25 1 75 2 100 3

25 1 75 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 3 DAGING KAMBING WILKER LAUT MKS CIBITUNG 85 2 125 2 100 1 50 1 90 1 90 2 100 1 25 1 665 11

WILKER LAUT MKS JAKARTA 3,000 1 700 1 30 1 3,730 3 85 2 125 2 100 1 50 1 3,090 2 90 2 800 2 - - - - 30 1 - - 25 1 4,395 14

DAGING SAPI WILKER BANDARA JAKARTA 860 3 860 3 WILKER BANDARA KENDARI 4 1 4 1 WILKER BANDARA MALANG 39 1 39 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 104 2 104 2 WILKER BANDARA SURABAYA 223 2 215 3 105 1 543 6 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS BAU-BAU 70 1 70 1 WILKER LAUT MKS BEKASI 4,000 1 10,000 1 16,500 7 4,000 1 33,240 7 1,000 1 13,500 2 12,500 3 94,740 23 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 4,515 5 2,735 4 4,512 2 2,980 4 2,060 3 2,688 6 580 2 200 1 3,000 1 23,270 28 WILKER LAUT MKS CIBINONG 332 1 332 1

APRIL MEI JUNI

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

129

Page 57: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING SAPI WILKER LAUT MKS JAKARTA 30,107 3 2,500 2 51,125 12 24,000 4 7,120 4 33,000 3 16,847 8 19,000 2 11,000 1 194,699 39

WILKER LAUT MKS SIDOARJO 4,775 1 4,375 1 9,150 2 34,622 8 9,235 7 51,125 12 38,551 8 31,930 19 39,130 8 36,932 15 1,580 3 - - 34,937 14 32,769 12 14,000 2 324,811 108

HATI SAPI WILKER LAUT MKS KUPANG 600 1 600 1 - - - - - - - - - - 600 1 - - - - - - - - - - - - 600 1

JANTUNG SAPI WILKER LAUT MKS BEKASI 2,000 1 2,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 15,000 1 15,000 1

- - - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - 15,000 1 17,000 2 JEROHAN SAPI WILKER BANDARA BOYOLALI 1,000 1 1,000 1

WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2,100 4 2,000 2 4,100 6 WILKER PAOTERE BIMA 500 1 400 1 900 2 WILKER LAUT MKS BEKASI 10,000 2 2,000 1 115 1 3,000 1 3,100 2 24,000 3 42,215 10 WILKER LAUT MKS BIMA 200 1 3,539 2 485 2 4,224 5 WILKER LAUT MKS BANDUNG 8,000 1 8,000 1 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 6,000 1 6,000 1 WILKER LAUT MKS DENPASAR 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 50,040 5 23,525 3 3,500 1 10,000 1 14,025 2 10,023 1 30,500 4 10,000 1 51,570 6 13,050 2 26,058 3 116,771 10 359,062 39 WILKER LAUT MKS KUPANG 3,500 1 500 1 7,050 1 11,050 3 WILKER LAUT MKS SIKKA 200 1 200 1

56,040 6 23,525 3 13,700 4 15,639 7 18,210 6 22,523 6 39,665 8 13,000 2 54,670 8 13,050 2 50,558 7 117,171 11 437,751 70 KULIT SAPI WILKER BAJOE KOLAKA 98 1 98 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 98 1 - - 98 1 LIDAH SAPI WILKER BANDARA KUPANG 70 1 70 1

WILKER BANDARA MATARAM 100 1 100 1 - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - 70 1 170 2

SUSU WILKER LAUT MKS CIBITUNG 3,000 1 4,400 1 3,200 1 10,600 3 WILKER LAUT MKS TANGERANG 6,000 1 4,000 1 10,000 2

- - 9,000 2 8,400 2 - - 3,200 1 - - - - - - - - - - - - - - 20,600 5 SERUM WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 2 2

- - - - 1 1 - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 2 SEMEN WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 10 1 14 2

WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 5 1 6 2 13 4

- - - - - - 8 3 - - - - - - - - - - 15 2 6 2 1 1 30 8 TULANG IGA WILKER BANDARA YOGYAKARTA 200 1 200 1

WILKER LAUT MKS NUSA TENGGARA T 500 1 500 1 - - - - - - 500 1 - - - - 200 1 - - - - - - - - - - 700 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKTELUR TETAS WILKER BANDARA JAYAPURA 93,960 9 209,000 7 162,300 12 66,600 3 378,360 12 352,468 13 68,280 3 51,480 3 38,930 2 1,421,378 64

WILKER BANDARA JOMBANG 21,240 1 21,240 1 WILKER BANDARA MANADO 311,040 22 31,320 1 227,440 21 108,000 6 23,120 11 20,160 1 41,710 3 215,400 10 978,190 75 WILKER BANDARA TANGERANG 15,423 1 77,133 5 92,556 6 WILKER LAUT MKS JOMBANG 1,823,640 7 893,760 8 1,202,880 11 672,000 6 470,400 4 588,000 5 5,650,680 41 WILKER LAUT MKS SURABAYA 100,800 1 100,800 1 WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 31,000 1 31,000 1

2,228,640 38 1,165,080 17 1,365,180 23 672,000 6 697,840 25 108,000 6 89,720 14 419,760 14 940,468 18 68,280 3 209,413 8 331,463 17 8,295,844 189

BAKSO WILKER BANDARA BANDUNG 23 1 23 1 WILKER BANDARA JAKARTA 14 1 14 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 189 2 50 1 239 3

- - 23 1 203 3 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 276 5 DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA BANDUNG 52 1 10 1 62 2

WILKER BANDARA DENPASAR 120 1 600 2 620 1 430 2 340 1 10 1 2,120 8 WILKER BANDARA JAKARTA 150 1 440 1 590 2 WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 20 1 20 1 WILKER BANDARA SURABAYA 221 4 148 2 330 2 925 3 50 1 357 2 2,031 14 WILKER LAUT MKS BEKASI 1,400 2 200 1 1,200 1 2,800 4 WILKER LAUT MKS BOGOR 1,824 1 1,721 1 3,545 2 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 1,215 4 1,170 4 1,425 4 725 2 1,312 4 365 2 500 3 150 1 42 1 1,511 1 8,415 26 WILKER LAUT MKS CIBINONG 2,124 1 2,124 1 2,845 2 20 1 7,113 5 WILKER LAUT MKS JAKARTA 18,677 6 82,681 1 18,934 8 24,148 8 9,495 5 32,195 6 72,330 13 53,082 9 32,022 7 39,347 10 52,580 11 15,620 3 451,111 87 WILKER LAUT MKS SERANG 19,919 3 24,737 4 25,697 4 19,491 3 41,646 7 12,789 2 5,000 1 149,279 24 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 5,000 1 5,120 1 5,150 1 5,325 1 1 1 11,750 2 10,600 2 4,725 1 47,671 10 WILKER LAUT MKS TANGERANG 9,000 1 5,000 1 6,000 1 11,000 2 8,000 1 1 1 17,000 3 5,452 1 17,750 2 21,580 4 16,050 3 116,833 20

49,152 19 118,588 11 57,324 20 63,238 19 68,232 21 47,847 15 91,230 21 59,609 14 65,222 20 55,644 16 77,583 21 37,926 9 791,595 206 DAGING BABI OLAH WILKER BANDARA JAKARTA 150 1 150 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - 150 1 DAGING SAPI OLAH WILKER BANDARA BANDUNG 30 1 40 1 70 2

WILKER BANDARA DENPASAR 100 1 110 1 605 2 130 2 80 1 1,025 7 WILKER BANDARA JAKARTA 15 1 150 1 130 1 80 1 375 4 WILKER BANDARA KENDARI 29 1 29 1 WILKER BANDARA MERAUKE 35 1 35 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 237 2 60 1 87 1 296 3 99 1 101 2 880 10 WILKER BANDARA SURABAYA 31 1 200 1 321 5 150 1 100 1 98 1 900 10

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

130

Page 58: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING SAPI OLAH WILKER LAUT MKS BEKASI 5,500 1 5,500 1 6,500 1 13,200 3 7,000 1 14,000 2 51,700 9

WILKER LAUT MKS BOGOR 912 1 252 1 1,164 2 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 3,917 4 3,430 4 4,795 4 4,512 2 1,875 3 3,662 4 1,600 1 225 1 285 1 24,301 24 WILKER LAUT MKS CIBINONG 1,032 1 604 2 202 1 1,838 4 WILKER LAUT MKS JAKARTA 7,364 5 5,140 4 7,038 4 6,388 4 1 1 46,559 6 2,115 1 1,496 2 6,580 4 680 1 83,361 32 WILKER LAUT MKS KUPANG 2,450 1 2,450 1 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 4,975 1 4,980 1 4,950 1 1 1 5,225 1 5,375 1 25,506 6 WILKER LAUT MKS SURABAYA 1 680 1 680 WILKER LAUT MKS TANGERANG 4,000 1 4,000 1

15,281 10 13,606 11 17,366 694 22,798 16 347 3 8,289 7 49,455 11 13,211 11 22,483 15 - - 14,257 10 20,542 6 197,635 794 KEJU WILKER BANDARA BANDUNG 759 3 759 3

WILKER BANDARA KENDARI 244 1 244 1 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 579 4 4,190 5 3,190 5 750 2 4,800 4 100 1 372 2 500 1 360 1 14,841 25 WILKER LAUT MKS JAKARTA 5,547 3 3,559 4 4,581 4 9,676 4 4,586 4 11,260 5 8,695 2 583 2 3,563 2 8,746 4 208 1 61,004 35

6,126 7 7,749 9 7,771 9 10,426 6 9,386 8 11,360 6 9,067 4 500 1 827 3 4,322 5 8,746 4 568 2 76,848 64 MAYONAISE WILKER LAUT MKS CIBITUNG 1,010 1 1,010 1

WILKER LAUT MKS BEKASI 2,050 1 2,050 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 4,000 1 8,000 2 12,000 3 WILKER LAUT MKS TANGERANG 7,000 2 11,000 3 8,000 2 4,000 1 30,000 8

- - - - - - 8,010 3 - - - - 11,000 3 4,000 1 8,000 2 8,000 2 2,050 1 4,000 1 45,060 13 MENTEGA WILKER LAUT MKS CIBITUNG 2,075 4 1,020 4 1,221 4 525 1 1,058 4 350 1 2,080 4 160 1 380 1 8,869 24

WILKER LAUT MKS JAKARTA 200 1 200 1 2,075 4 1,020 4 1,221 4 525 1 1,058 4 - - 350 1 2,080 4 - - 200 1 160 1 380 1 9,069 25

SIOMAY WILKER BANDARA SIDOARJO 31 1 31 1 - - - - - - 31 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 31 1

SUSU OLAHAN WILKER BANDARA BEKASI 200 1 200 1 - - - - - - - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - 200 1

SOSIS SAPI WILKER BANDARA SURABAYA 330 2 300 1 630 3 - - - - - - - - 330 2 - - - - 300 1 - - - - - - - - 630 3

YOGHURT WILKER LAUT MKS TANGERANG 4,000 1 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1 - - 4,000 1

HORMON WILKER BANDARA BANDUNG 3 3 3 3 - - - - - - - - - - - - - - - - 3 3 - - - - - - 3 3

PAKAN HEWAN WILKER BANDARA SURABAYA 85 2 260 5 210 5 70 1 625 13 - - - - - - - - - - - - 85 2 260 5 210 5 - - - - 70 1 625 13

VAKSIN WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 2 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKVAKSIN WILKER BANDARA BANDUNG 7 2 186 8 25 4 174 10 36 2 428 26

WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 WILKER BANDARA BANJAR BARU 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 9 1 764 2 17 2 18 1 5 1 6 1 47 5 50 5 39 5 44 5 999 28 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 2 1 11 4 9 2 8 3 38 7 73 13 36 9 68 23 38 10 284 73 WILKER BANDARA MALANG 5 1 5 1 WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 WILKER BANDARA PALEMBANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 3 1 34 1 48 5 12 3 7 2 13 2 117 14 WILKER BANDARA SURABAYA 91 5 34 6 49 8 26 3 135 11 79 16 53 13 105 21 132 22 74 17 33 7 811 129 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1

106 9 766 3 62 12 76 11 32 5 177 15 86 18 103 23 459 52 256 44 364 59 165 27 2,651 277

JULI AGUSTUS SEPTEMBERMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

131

Page 59: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANJING WILKER BANDARA BAU-BAU 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA BANDUNG 3 1 1 1 4 2 WILKER BANDARA BENGKULU 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 1 1 1 1 4 4 WILKER BANDARA KEDIRI 4 3 4 3 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 1 1 2 1 2 2 3 2 1 1 2 1 1 1 2 1 15 11 WILKER BANDARA KOLAKA 2 1 2 1 WILKER BANDARA LUWUK 2 1 1 1 4 2 7 4 WILKER BANDARA MALANG 4 1 4 1 WILKER BANDARA MANADO 1 1 1 1 1 1 2 1 5 3 1 1 1 1 1 1 3 2 1 1 17 13 WILKER BANDARA PALU 3 3 1 1 2 1 2 2 2 1 3 3 1 1 1 1 1 1 16 14 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 1 1 WILKER BANDARA SOROAKO 1 1 1 1 WILKER BANDARA TANGERANG 3 3 1 1 3 2 2 2 14 7 1 1 24 16

7 7 2 2 4 3 10 6 15 10 10 9 20 11 7 7 3 2 8 5 12 8 7 6 105 76 ANGSA WILKER LAUT MKS BAU-BAU 4 1 4 1

4 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 AYAM WILKER BANDARA BALIKPAPAN 4 1 4 1

WILKER BANDARA BANDUNG 10 2 10 2 WILKER BANDARA BANGKA BELITUNG 10 1 10 1 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BENGKULU 20 2 20 2 WILKER BANDARA BERAU 4 1 4 1 WILKER BANDARA BLITAR 10 2 10 1 20 3 WILKER BANDARA BOGOR 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA GORONTALO 4 1 4 1 WILKER BANDARA GRESIK 32 3 32 3 WILKER BANDARA JAMBI 6 2 4 1 2 1 12 4 WILKER BANDARA JAKARTA 11 4 1 1 12 5 WILKER BANDARA JEMBER 10 1 10 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKAYAM WILKER BANDARA JOMBANG 2 1 2 1

WILKER BANDARA LAMPUNG 5 1 1 1 1 1 7 3 WILKER BANDARA LUWUK 1 1 1 1 WILKER BANDARA MEDAN 11 1 20 1 7 2 1 1 3 1 5 1 47 7 WILKER BANDARA PADANG 5 5 5 1 10 6 WILKER BANDARA PALU 1 1 2 1 3 2 WILKER BANDARA PALEMBANG 3 1 7 2 4 1 3 1 6 2 23 7 WILKER BANDARA PANGKAL PINANG 5 1 5 1 10 2 WILKER BANDARA POMALA 7 1 7 1 WILKER BANDARA PEKANBARU 4 1 4 1 WILKER BANDARA SEMARANG 5 1 5 1 4 1 10 1 5 1 29 5 WILKER BANDARA SURABAYA 9 3 5 2 11 1 35 6 12 3 2 2 2 1 8 3 3 2 3 1 90 24 WILKER BANDARA TANGERANG 42 13 17 6 58 20 22 10 44 19 39 15 5 1 35 11 43 13 55 13 22 6 382 127 WILKER BANDARA TANJUNG PINANG 7 2 7 2 WILKER BANDARA TARAKAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2 1 6 2 3 1 11 4 WILKER LAUT MKS BINTAN 3 1 3 1 WILKER LAUT MKS DEPOK 11 2 11 2 WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL. 2 1 2 2 4 3 WILKER LAUT MKS TEGAL 3 1 3 1 WILKER BAJOE BAU-BAU 500 1 500 1 1,000 2 WILKER BAJOE BOE PINANG 240 2 240 2 WILKER BAJOE KENDARI 1,850 7 2,810 10 1,820 7 3,390 9 1,770 7 1,920 9 8,120 25 2,170 10 870 2 1,900 3 26,620 89 WILKER BAJOE KOLAKA 680 3 800 3 250 1 650 2 250 1 500 1 3,130 11 WILKER BAJOE KONAWE 1,400 4 400 1 400 1 2,200 6 WILKER BAJOE RAHA 930 1 1,000 1 1,930 2 WILKER BAJOE UNAHA 350 1 350 1 WILKER SELAYAR MAKASSAR 4 2 4 2 WILKER SELAYAR MAROS 2 1 2 1

3,352 35 3,300 26 2,950 44 4,654 31 2,134 39 3,559 38 10,129 37 3,234 31 883 8 78 23 71 19 1,932 13 36,276 344 BURUNG WILKER BANDARA BALIKPAPAN 4 3 1 1 5 4

WILKER BANDARA BANJARMASIN 2 1 2 2 2 1 1 1 7 5 WILKER BANDARA BEKASI 1 1 1 1 WILKER BANDARA JAKARTA 2 2 17 2 19 4 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA SEMARANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA TANGERANG 8 2 2 1 5 1 2 1 6 3 23 8

2 1 5 5 12 4 - - 2 1 6 2 - - 4 3 1 1 1 1 2 1 24 6 59 25

NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL SEPTEMBER OKTOBER

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

132

Page 60: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDOC WILKER BANDARA AMBON 9,600 13 21,500 23 9,400 10 31,400 21 26,100 25 19,200 18 13,600 13 7,800 12 9,600 11 14,300 12 22,300 19 16,200 18 201,000 195

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 65,000 6 40,500 23 47,500 4 153,800 28 248,400 33 212,500 34 263,000 24 176,700 25 201,400 47 224,700 57 189,500 37 144,100 31 1,967,100 349 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1,500 1 31,000 5 21,300 5 7,000 2 60,800 13 WILKER BANDARA BAU-BAU 24,900 23 24,900 23 WILKER BANDARA BIAK 60,200 30 46,600 26 6,800 7 69,500 40 61,100 36 33,800 22 3,700 5 9,500 7 43,600 18 45,500 25 30,400 17 410,700 233 WILKER BANDARA BEKASI 131,700 12 66,000 11 270,400 24 106,200 22 1,700 1 576,000 70 WILKER BANDARA FAK-FAK 500 1 500 1 1,400 3 500 1 400 1 300 1 3,600 8 WILKER BANDARA GORONTALO 12,000 2 6,400 2 6,500 1 1,500 2 5,000 1 1,000 1 7,100 1 7,500 1 6,000 1 4,400 3 5,800 3 13,600 3 76,800 21 WILKER BANDARA JAKARTA 15,000 1 5,000 1 20,000 2 WILKER BANDARA JAYAPURA 43,700 18 10,500 6 16,500 9 42,400 16 32,300 15 17,600 9 41,500 16 43,900 19 36,500 18 34,700 17 55,600 20 45,200 18 420,400 181 WILKER BANDARA KENDARI 322,800 108 8,500 2 295,200 106 313,900 122 244,700 120 205,500 94 116,300 53 73,600 36 60,100 39 106,200 62 161,600 82 147,700 75 2,056,100 899 WILKER BANDARA LUWUK 55,800 16 59,600 17 68,300 27 62,700 19 66,300 20 116,100 27 88,000 19 2,800 3 16,000 8 14,700 8 5,100 4 1,600 2 557,000 170 WILKER BANDARA MANADO 181,600 37 225,200 36 200,600 29 197,400 35 203,200 36 201,800 38 159,000 30 101,000 21 140,200 30 213,900 38 115,600 22 169,100 28 2,108,600 380 WILKER BANDARA MANOKWARI 22,400 16 60,700 43 34,400 23 24,500 21 36,600 22 34,700 24 29,400 22 19,300 11 40,000 23 332,700 15 60,400 26 34,200 20 729,300 266 WILKER BANDARA MERAUKE 22,400 13 8,000 5 6,300 7 15,700 12 12,000 7 13,400 3 6,700 4 5,200 4 11,900 5 4,500 2 19,100 10 22,000 16 147,200 88 WILKER BANDARA NABIRE 2,000 1 11,800 9 179,008 8 21,300 9 6,000 1 500 1 2,000 1 6,700 4 1,400 2 230,708 36 WILKER BANDARA PALU 160,700 43 250,400 60 159,600 36 70,000 24 48,900 19 40,400 21 18,900 13 24,600 12 13,300 8 18,600 9 19,000 10 824,400 255 WILKER BANDARA RAHA 4,000 1 4,000 1 WILKER BANDARA SURABAYA 37,000 2 150,000 1 27,000 3 214,000 6 WILKER BANDARA SORONG 89,200 40 93,500 43 81,100 40 71,000 37 68,700 37 53,400 28 36,900 19 29,400 17 35,200 19 52,800 23 59,200 27 43,800 21 714,200 351 WILKER BANDARA TARAKAN 700 1 1,000 2 4,000 1 800 1 3,200 1 4,000 1 1,500 1 15,200 8 WILKER BANDARA TERNATE 3,800 8 2,900 7 3,800 7 5,000 7 6,900 10 10,300 9 4,200 4 3,700 4 4,400 6 2,700 5 1,200 2 6,000 11 54,900 80 WILKER BANDARA TIMIKA 10,200 7 6,700 4 16,900 11 WILKER LAUT MKS BAU-BAU 400 1 500 1 1,200 2 1,006 3 100 1 3,206 8 WILKER BAJOE BOE PINANG 1,600 1 3,500 2 2,700 2 1,500 1 9,300 6 WILKER BAJOE KENDARI 121,000 13 114,000 15 107,000 11 119,000 12 108,000 9 99,200 9 108,000 9 110,000 9 108,000 9 96,000 8 1,090,200 104 WILKER BAJOE KOLAKA 79,700 40 64,000 35 92,100 43 85,300 35 77,500 34 53,500 31 52,500 32 71,900 38 75,200 41 36,900 18 688,600 347 WILKER BAJOE POMALA 2,000 1 2,000 1 WILKER BAJOE UNAHA 2,300 1 2,300 1

1,102,100 369 972,500 366 1,536,608 404 1,493,500 469 1,703,600 462 1,233,400 391 970,200 271 526,500 180 802,806 282 1,263,100 325 900,600 317 724,500 277 13,229,414 4,113 DOD WILKER BANDARA SURABAYA 500 1 500 1

WILKER BAJOE KOLAKA 2,500 1 2,500 1 - - - - 3,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 2

DOQ WILKER BAJOE KOLAKA 500 1 500 1 - - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - 500 1

HAMSTER WILKER BANDARA AMBON 10 1 10 1 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA BIMA 7 1 7 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKHAMSTER WILKER BANDARA GORONTALO 35 2 20 1 30 1 100 1 100 1 285 6

WILKER BANDARA JAKARTA 15 1 15 1 WILKER BANDARA JAYAPURA 30 3 90 8 50 5 50 5 65 7 30 3 50 5 10 1 90 3 465 40 WILKER BANDARA LUWUK 80 2 40 2 50 1 50 1 220 6 WILKER BANDARA PALU 17 2 2 1 2 1 21 4 WILKER BANDARA SORONG 17 2 2 1 19 3 WILKER BANDARA TERNATE 20 2 10 1 30 3 10 1 35 9 100 2 205 18

- - 37 4 120 6 195 15 140 9 137 16 65 7 7 1 179 9 150 6 127 4 92 4 1,249 81 ITIK WILKER BAJOE KENDARI 2,500 1 2,500 1

- - - - - - 2,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 1 JANGKERIK WILKER BANDARA NABIRE 5 1 5 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 5 1 KAMBING BIBIT WILKER BAJOE HALMAHERA 50 1 50 1

WILKER BAJOE TERNATE 440 2 440 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 440 2 490 3

KAMBING POTONG WILKER LAUT MKS BAU-BAU 3 1 3 1 WILKER SELAYAR BONE 40 1 40 1 WILKER SELAYAR BULUKUMBA 25 1 34 3 41 3 25 1 33 4 200 1 5 1 7 1 33 3 403 18 WILKER SELAYAR JENEPONTO 2 1 7 1 9 2 WILKER SELAYAR SIDRAP 22 1 30 1 52 2 WILKER SELAYAR TORAJA 10 1 10 1 WIKER BAJOE KENDARI 93 4 108 6 103 6 100 6 65 2 133 5 100 3 176 7 135 6 111 4 42 2 1,166 51

158 6 147 11 151 10 147 8 138 8 133 5 200 1 100 3 176 7 140 7 118 5 75 5 1,683 76 KUCING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 3 1 1 1 4 2 3 1 11 5

WILKER BANDARA BANJARMASIN 2 1 2 1 WILKER BANDARA BERAU 2 1 2 1 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 1 1 WILKER BANDARA LUWUK 1 1 1 1 WILKER BANDARA MANADO 2 2 1 1 3 3 WILKER BANDARA PALU 1 1 3 2 2 2 2 2 8 7 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 2 1 3 2

- - - - 7 4 1 1 1 1 3 2 1 1 6 4 - - 7 5 5 3 3 2 34 23 KELINCI WILKER BANDARA AMBON 70 1 670 9 260 4 165 3 325 5 390 6 390 6 130 2 330 5 2,730 41

WILKER BANDARA GORONTALO 185 3 45 1 60 1 60 1 350 6 WILKER BANDARA JAYAPURA 210 4 420 7 615 10 415 7 395 7 430 7 370 6 225 5 300 5 195 3 65 1 3,640 62 WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

133

Page 61: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKELINCI WILKER BANDARA LUWUK 385 6 210 4 190 3 240 5 1,025 18

WILKER BANDARA MASOHI 65 1 520 8 585 9 WILKER BANDARA MOROTAI 15 1 15 1 WILKER BANDARA PALU 12 10 12 10 WILKER BANDARA SURABAYA 6 1 6 1 WILKER BANDARA SORONG 100 2 265 5 70 1 65 1 500 9 WILKER BANDARA SEMARANG 50 2 50 2 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TUAL 195 3 195 3 WILKER BANDARA TERNATE 20 2 520 8 160 2 95 2 100 2 95 2 100 2 1,090 20 WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL. 50 1 50 1 WILKER BAJOE BAU-BAU 17 2 17 2 WILKER BAJOE KOLAKA 30 1 800 4 830 5 WILKER BAJOE KENDARI 30 1 15 1 45 2

30 1 275 8 1,425 23 1,556 27 1,415 22 1,065 20 1,210 20 695 11 857 25 880 16 325 5 1,413 16 11,146 194 KERBAU POTONG WILKER SELAYAR BANTAENG 7 1 7 1

WILKER SELAYAR BULUKUMBA 3 2 2 1 7 1 12 4 WILKER SELAYAR BONE 1 1 1 1 WILKER SELAYAR JENEPONTO 14 1 20 1 24 1 58 3 WILKER SELAYAR SOPPENG 2 1 2 1 WILKER SELAYAR TAKALAR 8 1 8 1 WILKER SELAYAR TORAJA 2 1 6 1 10 1 11 1 29 4

2 1 28 4 20 1 32 2 - - 13 3 11 1 - - 2 1 - - 7 1 2 1 117 15 KUDA POTONG WILKER SELAYAR JENEPONTO 1 1 1 1

WILKER SELAYAR BULUKUMBA 4 1 4 1 - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - 5 2

KUMBANG WILKER BANDARA DENPASAR 8,900 4 8,900 4 - - - - - - 8,900 4 - - - - - - - - - - - - - - - - 8,900 4

LANDAK WILKER BANDARA BIAK 7 1 7 1 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1

- - - - 7 1 - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 8 2 MARMUT WILKER BANDARA JAYAPURA 6 1 2 1 5 2 13 4

WILKER BANDARA LUWUK 15 1 15 1 - - - - 21 2 - - 2 1 5 2 - - - - - - - - - - - - 28 5

SAPI BIBIT WILKER LAUT MKS BIAK 111 2 111 2 WILKER LAUT MKS FAK-FAK 326 1 326 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 403 1 403 1 WILKER LAUT MKS TERNATE 759 2 759 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKSAPI BIBIT WILKER BAJOE TERNATE 337 1 390 2 727 3

WILKER BAJOE HALMAHERA 302 1 302 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 840 4 759 2 639 2 390 2 2,628 10

SAPI POTONG WILKER SELAYAR BANTAENG 2 1 2 1 WILKER SELAYAR BULUKUMBA 20 2 20 2 WILKER SELAYAR BONE 8 1 2 1 7 2 7 2 13 4 7 2 39 6 4 2 6 1 4 1 97 22 WILKER SELAYAR GOWA 2 1 2 1 WILKER SELAYAR JENEPONTO 2 1 5 1 7 2 WILKER SELAYAR PALOPO 7 1 7 1 WILKER SELAYAR TORAJA 1 1 1 1 WILKER BAJOE BOMBANA 81 1 81 1

8 1 9 2 11 4 7 2 15 5 12 3 39 6 81 1 20 2 4 2 7 2 4 1 217 31 TOKEK WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1

WILKER BANDARA JAMBI 10 1 10 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 11 2

ULAR WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 14 1 14 1

- - - - - - - - - - 1 1 - - 14 1 - - - - - - - - 15 2

DAGING AYAM WILKER BANDARA BAU-BAU 50 1 50 1 WILKER BANDARA JAKARTA 30 1 90 1 120 2 WILKER BANDARA LUWUK 55 1 55 1 WILKER BANDARA MANADO 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 20,000 1 60,000 3 20,000 1 20,000 2 120,000 7 WILKER LAUT MKS LAMPUNG 20,000 1 20,000 1 40,000 2 WILKER LAUT MKS MANADO 5,000 2 2,500 1 7,500 3 WILKER LAUT MKS MALUKU 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS PURWAKARTA 10,000 1 10,000 1 WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,000 1 20,000 1 10,000 1 10,000 1 41,000 4 WILKER LAUT MKS SERUI 300 1 365 3 100 1 100 1 865 6 WILKER BAJOE BAU-BAU 500 1 500 1 WILKER BAJOE BOE PINANG 150 1 350 3 100 1 460 4 400 3 380 3 380 3 300 1 100 1 360 3 300 3 260 2 3,540 28 WILKER BAJOE KABAENA 250 1 250 1 WILKER BAJOE KENDARI 21,200 38 17,200 29 21,350 44 19,600 37 22,050 42 21,150 40 21,150 40 86,000 7 13,950 26 14,350 26 12,750 25 15,800 33 286,550 387 WILKER BAJOE KOLAKA 500 1 1,000 2 150 1 150 1 54,900 33 800 4 57,500 42 WILKER BAJOE POMALA 1,500 1 1,500 1

41,850 41 20,600 37 21,450 45 60,060 43 127,450 53 51,980 47 42,045 49 141,950 43 14,150 28 15,840 32 13,905 33 20,150 38 571,430 489

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

134

Page 62: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING BABI WILKER BANDARA BALIKPAPAN 9 1 9 1

WILKER LAUT MKS BIAK 7,000 6 7,000 1 9,000 5 5,000 3 7,500 4 5,500 3 4,000 2 8,000 5 4,000 2 600 3 2,750 2 7,500 4 67,850 40 7,000 6 7,000 1 9,000 5 5,000 3 7,500 4 5,500 3 4,000 2 8,000 5 4,000 2 600 3 2,750 2 7,509 5 67,859 41

DAGING BEBEK WILKER BANDARA SURABAYA 15 1 15 1 - - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 15 1

DAGING KAMBING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 320 2 320 2 - - - - 320 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 320 2

DAGING KERBAU WILKER BANDARA BALIKPAPAN 24 3 2 1 26 4 WILKER BANDARA BANJARMASIN 20 2 20 2 WILKER BANDARA JAKARTA 10 1 10 1 WILKER BANDARA PALNAGKARAYA 10 1 10 1

64 7 - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - 66 8 DAGING KUDA WILKER BANDARA BATAM 80 1 60 1 80 1 160 2 75 1 80 1 180 1 85 1 800 9

80 1 - - - - - - 60 1 80 1 160 2 75 1 80 1 180 1 - - 85 1 800 9 DAGING SAPI WILKER BANDARA BALIKPAPAN 10 1 10 1

WILKER BANDARA DENPASAR 100 1 515 2 615 3 WILKER BANDARA JAYAPURA 35 1 35 1 WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 480 1 8,000 1 5,000 1 13,480 3 WILKER LAUT MKS MANADO 1,500 1 750 1 1,000 1 3,250 3 WILKER LAUT MKS PAPUA 90 1 200 1 100 1 200 1 200 1 600 2 1,390 7

1,500 1 10 1 750 1 90 1 - - 680 2 1,100 2 8,000 1 5,300 3 715 3 35 1 605 3 18,785 19 HATI SAPI WILKER LAUT MKS JAKARTA 200 1 200 1

WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,100 1 1,100 1 - - 1,100 1 - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - - - 1,300 2

JEROHAN SAPI WILKER LAUT MKS SAMARINDA 1,000 1 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1

KAKI AYAM WILKER LAUT MKS NABIRE 100 1 500 2 300 1 900 4 - - - - - - 100 1 500 2 300 1 - - - - - - - - - - - - 900 4

KULIT KERBAU WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,601 6 931 3 600 2 300 1 564 2 449 2 1,200 4 900 3 600 2 900 3 600 2 8,645 30 WILKER LAUT MKS SOLO 193 1 193 1

1,601 6 931 3 793 3 300 1 564 2 449 2 1,200 4 - - 900 3 600 2 900 3 600 2 8,838 31 KULIT SAPI WILKER LAUT MKS MATARAM 150 1 300 2 150 1 350 3 200 2 50 1 50 1 1,250 11

WILKER LAUT MKS MAGETAN 568 1 300 1 300 1 1,168 3 WILKER LAUT MKS SURABAYA 2,000 8 1,300 6 1,700 8 1,600 8 1,500 6 1,500 6 2,600 1 1,700 7 3,972 15 2,900 12 2,000 8 22,772 85 WILKER LAUT MKS JAKARTA 500 1 500 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 1,302 7 1,302 7

2,000 8 1,302 7 1,300 6 1,850 9 1,900 10 1,650 7 1,850 9 2,600 1 1,900 9 5,090 18 3,250 14 2,300 9 26,992 107

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKULIT ULAR WILKER BANDARA BALIKPAPAN 290 1 2,000 2 3,000 3 2,000 2 1,000 1 3,000 3 1,000 1 1,000 1 13,290 14

- - 290 1 - - 2,000 2 3,000 3 2,000 2 1,000 1 - - - - 3,000 3 1,000 1 1,000 1 13,290 14 KIKIL SAPI WILKER BANDARA YOGYAKARTA 20 1 80 1 100 2

- - 20 1 80 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 2 LIDAH SAPI WILKER BANDARA TIMIKA 50 1 50 1

- - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - 50 1 MADU WILKER BANDARA PALU 41 1 41 1

- - - - - - - - - - - - 41 1 - - - - - - - - - - 41 1 SARANG WALET WILKER BANDARA BALIKPAPAN 30 1 30 1

WILKER BANDARA BATAM 7 1 7 1 WILKER BANDARA BANYUWANGI 140 1 140 1 WILKER BANDARA BEKASI 20 1 WILKER BANDARA DENPASAR 20 1 20 1 WILKER BANDARA JAKARTA 392 10 505 11 107 8 393 12 211 10 151 11 185 11 171 11 338 15 610 22 251 12 3,314 133 WILKER BANDARA PALEMBANG 15 1 15 1 WILKER BANDARA PROBOLINGGO 15 1 15 1 WILKER BANDARA SURABAYA 353 5 518 9 193 4 613 11 593 9 345 7 170 1 1,282 14 879 14 1,286 21 839 17 7,071 112 WILKER BANDARA SEMARANG 50 2 46 2 71 3 167 7 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 30 1 10 1 8 1 48 3

- - 745 15 1,023 20 300 12 1,058 26 814 20 664 21 355 12 1,533 28 1,217 29 1,957 46 1,181 33 10,827 261 SUSU WILKER BANDARA YOGYAKARTA 0.25 1 0.25 1

- - - - - - - - - - - - - - 0 1 - - - - - - - - 0.25 1 TANDUK WILKER BANDARA DENPASAR 54 1 54 1

- - - - - - - - 54 1 - - - - - - - - - - - - - - 54 1 TULANG IGA WILKER LAUT MKS JAKARTA 1,400 2 9,270 3 10,670 5

- - - - - - - - 1,400 2 9,270 3 - - - - - - - - - - - - 10,670 5 TELUR TETAS WILKER BANDARA MANADO 106,100 5 475,200 22 86,400 4 667,700 31

WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 28,800 6 184,000 4 212,800 10 WILKER LAUT MKS JOMBANG 120,000 1 825,000 7 579,000 5 780,000 7 440,000 4 2,744,000 24 WILKER LAUT MKS SURABAYA 117,000 1 234,000 2 440,000 4 440,000 4 770,000 7 660,000 6 330,000 3 555,000 5 3,546,000 32

- - - - 148,800 7 1,126,000 12 813,000 7 780,000 7 880,000 8 440,000 4 876,100 12 1,135,200 28 416,400 7 555,000 5 7,170,500 97 TELUR AYAM RAS WILKER LAUT MKS ABEPURA 425 1 425 1

WILKER LAUT MKS AMBON 3,500 2 1,000 1 4,500 3 WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 4,500 1 4,500 1 WILKER LAUT MKS BAU-BAU 70 1 70 1 WILKER LAUT MKS BIAK 14,000 10 6,800 7 10,400 8 7,900 8 6,950 9 1,100 4 8,400 9 600 3 900 4 2,750 7 2,650 2 4,900 8 67,350 79 WILKER LAUT MKS BITUNG 300 1 300 1 WILKER LAUT MKS DOBO 100 1 200 1 200 1 900 3 550 2 550 1 200 1 200 1 2,900 11

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

135

Page 63: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKTELUR AYAM RAS WILKER LAUT MKS FAK-FAK 2,300 4 1,500 5 2,000 7 6,225 15 3,000 11 4,000 7 3,570 9 3,900 12 2,750 9 800 4 3,700 8 4,150 9 37,895 100

WILKER LAUT MKS JAYAPURA 11,250 9 20,100 10 7,950 8 12,150 10 17,700 16 10,400 12 10,850 13 11,200 14 21,600 14 14,100 13 12,000 14 21,500 15 170,800 148 WILKER LAUT MKS KAIMANA 1,950 6 2,200 7 900 3 2,300 3 1,700 4 1,300 2 1,000 2 900 3 500 1 1,200 3 13,950 34 WILKER LAUT MKS MANOKWARI 500 1 300 1 500 1 1,700 4 3,000 7 WILKER LAUT MKS MERAUKE 700 2 200 1 900 3 WILKER LAUT MKS NABIRE 1,100 4 1,400 7 3,100 8 1,655 7 2,200 7 2,150 6 1,900 6 2,100 8 1,400 6 400 2 1,400 7 1,500 4 20,305 72 WILKER LAUT MKS REO 450 1 450 1 WILKER LAUT MKS SERUI 1,400 4 3,200 6 1,250 4 1,000 1 1,000 3 2,800 5 500 1 400 1 3,100 6 14,650 31 WILKER LAUT MKS SORONG 6,750 9 750 3 900 2 5,200 9 11,150 14 13,800 14 13,000 12 15,400 11 8,800 10 6,400 7 8,700 9 90,850 100 WILKER LAUT MKS TIMIKA 500 2 1,360 1 900 1 650 1 200 1 300 1 3,910 7 WILKER LAUT MKS WASIOR 3,950 6 3,900 5 4,900 7 3,600 6 3,000 1 2,500 5 3,000 7 3,300 7 3,500 7 1,000 2 3,900 8 4,100 9 40,650 70 WILKER PAOTERE ENDE 600 1 300 1 1,350 3 3,500 4 750 1 6,500 10 WILKER PAOTERE JAYAPURA 150 1 150 1 WILKER PAOTERE KALABAHI 540 1 1,875 2 825 3 675 2 375 2 450 2 750 2 675 2 6,165 16 WILKER PAOTERE SUMBA BARAT 150 1 150 1 WILKER PAOTERE LABUHAN BAJO 225 1 3,020 1 1,275 4 225 1 750 2 450 2 525 2 300 1 6,770 14 WILKER PAOTERE LEWO LEBA 225 1 75 1 105 1 300 1 75 1 300 2 150 1 1,230 8 WILKER PAOTERE MANGOLE 150 2 50 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 725 10 WILKER PAOTERE NUSA T. TIMUR 75 1 150 1 225 1 150 1 375 1 975 5 WILKER PAOTERE REO 975 3 450 2 375 1 225 2 225 1 2,250 9 WILKER PAOTERE RUTENG 300 1 300 1 WILKER PAOTERE SABU 750 2 75 1 825 3 WILKER BAJOE BAU-BAU 7,200 12 14,900 25 26,300 44 24,800 41 29,200 50 26,650 48 32,500 51 18,900 31 25,000 41 30,000 45 17,900 33 19,700 37 273,050 458 WILKER BAJOE BOE PINANG 500 1 1,350 4 900 2 1,300 3 2,900 7 1,800 4 1,900 4 3,300 8 400 1 14,350 34 WILKER BAJOE BUTON 500 1 1,000 1 1,500 2 WILKER BAJOE BOMBANA 500 1 3,800 1 1,550 4 900 2 6,750 8 WILKER BAJOE KABAENA 2,000 4 2,350 5 1,300 3 1,400 3 1,500 3 800 2 1,300 3 500 1 11,150 24 WILKER BAJOE KENDARI 67,000 26 40,500 20 41,000 19 33,000 14 46,900 23 50,400 30 70,100 56 45,000 32 40,950 26 63,900 33 38,450 25 30,800 20 568,000 324 WILKER BAJOE KOLAKA 72,500 28 69,800 25 76,800 25 71,680 23 70,800 28 70,800 31 62,400 27 58,500 29 81,700 31 75,400 28 77,000 25 80,800 27 868,180 327 WILKER BAJOE KISAR 600 1 600 1 WILKER BAJOE MALUKU 560 2 560 2 WILKER BAJOE POMALA 1,500 1 1,500 1 WILKER BAJOE RAHA 8,000 3 7,500 3 15,000 7 22,000 3 15,500 8 22,000 11 41,500 8 20,500 10 7,000 3 20,000 10 11,400 7 13,300 8 203,700 81 WILKER BAJOE SANANA 1,500 3 1,000 2 2,400 5 1,300 3 1,900 5 2,100 5 1,900 4 2,300 5 3,000 7 2,800 6 1,400 3 2,000 5 23,600 53 WILKER BAJOE TEPA 700 1 1,000 1 1,700 2 WILKER BAJOE UNAHA 2,000 1 2,500 3 700 1 800 2 6,000 7 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 800 1 4,500 1 1,800 1 7,100 3

197,000 120 181,410 129 202,585 172 202,085 167 223,530 205 218,925 201 260,570 226 195,770 180 204,875 172 228,585 185 175,800 149 200,050 169 2,491,185 2,075

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKTELUR BEBEK WILKER LAUT MKS JAYAPURA 1,000 1 1,000 1

- - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1

BAKSO WILKER BANDARA AMBON 490 9 530 9 335 6 70 1 90 2 1,515 27 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 610 10 550 9 520 9 400 7 150 5 30 1 30 1 25 2 30 2 20 1 160 7 2,525 54 WILKER BANDARA BANJARMASIN 650 11 570 10 480 8 270 5 150 5 75 3 50 2 20 2 31 4 30 3 75 7 2,401 60 WILKER BANDARA JAKARTA 200 2 400 4 300 3 400 4 190 3 180 2 90 1 1,760 19 WILKER BANDARA KENDARI 520 9 410 7 380 6 180 3 60 2 145 8 128 3 10 1 25 2 35 3 20 2 1,913 46 WILKER BANDARA KUPANG 310 4 520 7 310 5 1,140 16 WILKER BANDARA MANADO 710 12 450 8 640 10 220 4 150 5 275 12 60 2 30 2 30 2 140 8 2,705 65 WILKER BANDARA PEKANBARU 71 1 71 1 WILKER BANDARA SORONG 450 7 450 7 510 7 320 5 120 4 115 6 30 1 25 2 15 2 40 4 80 7 2,155 52 WILKER BANDARA TERNATE 360 6 440 8 300 5 90 3 100 6 30 1 10 1 10 1 10 1 1,350 32 WILKER LAUT MKS BIAK 150 1 60 1 210 2

- - 3,990 66 4,260 67 4,056 62 2,230 35 1,000 29 740 36 328 10 300 12 201 12 155 13 485 32 17,745 374 DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA AMBON 60 1 220 4 260 4 450 9 990 18

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 220 4 440 7 590 11 260 9 235 9 128 9 112 9 170 10 55 3 2,210 71 WILKER BANDARA BANJARMASIN 60 1 160 3 230 4 420 8 210 7 170 8 100 9 89 11 100 10 55 5 1,594 66 WILKER BANDARA JAKARTA 220 1 220 1 WILKER BANDARA KENDARI 60 1 150 3 240 4 430 8 150 5 150 9 139 8 86 9 85 8 25 2 1,515 57 WILKER BANDARA KUPANG 70 1 70 1 70 1 120 1 330 4 WILKER BANDARA MANADO 120 2 280 5 370 6 440 9 310 9 345 11 132 9 230 21 145 10 165 5 2,537 87 WILKER BANDARA SORONG 150 3 130 2 210 5 120 4 145 6 33 5 60 7 64 6 20 2 932 40 WILKER BANDARA TERNATE 60 1 210 4 178 3 450 9 170 6 80 3 49 3 20 2 35 4 10 1 1,262 36 WILKER LAUT MKS MANADO 1,400 1 1,400 1

360 6 - - 1,460 27 1,918 31 3,060 60 1,340 41 - - 2,525 47 581 43 597 59 819 49 330 18 12,990 381 DAGING BABI OLAH WILKER BANDARA MANADO 10 1 10 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1 DAGING SAPI OLAH WILKER BANDARA JAKARTA 90 1 90 1 180 2

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 4 1 4 1 WILKER BANDARA KUPANG 60 1 80 1 140 2 WILKER BANDARA KENDARI 10 1 41 1 10 1 61 3

- - - - 60 1 90 2 - - - - 90 1 41 1 10 1 - - - - 96 3 387 9 DAGING OLAHAN WILKER BANDARA AMBON 565 10 565 10

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 540 9 540 9 WILKER BANDARA BANJARMSIN 655 11 655 11

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTAL

136

Page 64: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKWILKER BANDARA JAKARTA 312 4 312 4 WILKER BANDARA JAYAPURA 65 2 65 2 WILKER BANDARA KENDARI 530 9 530 9 WILKER BANDARA MANADO 735 12 735 12 WILKER BANDARA SURABAYA 10 1 10 1 WILKER BANDARA SORONG 281 5 281 5 WILKER BANDARA TERNATE 435 8 435 8 WILKER LAUT MKS BIAK 150 1 150 1

4,118 70 - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - 10 1 4,278 72 KEJU WILKER BANDARA AMBON 30 1 30 1

WILKER BANDARA LUWUK 45 1 25 1 70 2 WILKER BANDARA PALU 25 1 30 1 25 1 35 1 115 4

- - - - - - - - 25 1 30 1 - - 25 1 - - - - 80 2 55 2 215 7 CHICKEN NUGGET WILKER BAJOE KENDARI 300 1 200 1 500 2

- - - - - - - - 300 1 - - - - - - - - - - 200 1 - - 500 2

ANTI SERUM WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1

HORMON WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 1 1

PAKAN TERNAK WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 20,000 1 20,000 1 WILKER LAUT MKS BANJARMASIN 114,000 4 32,500 1 158,000 3 1,340,000 6 1,220,000 4 340,200 3 3,204,700 21 WILKER LAUT MKS BANJAR BARU 740,000 1 1,200,000 3 660,000 2 301,500 2 2,901,500 8 WILKER LAUT MKS DENPASAR 40,000 1 40,000 1 WILKER LAUT MKS GORONTALO 320,000 3 60,000 1 380,000 4 WILKER LAUT MKS JAKARTA 20,900 1 20,900 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 60,000 1 40,000 1 99,000 2 220,000 1 140,500 2 220,500 2 400,000 2 20,700 1 180,500 2 200,000 2 20,650 1 41,000 2 1,642,850 19 WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL 80,000 1 80,000 1 WILKER LAUT MKS KENDARI 55,000 1 44,500 1 266,000 3 80,000 1 200,000 2 80,000 1 725,500 9 WILKER LAUT MKS PALU 259,000 4 72,500 2 340,000 4 222,000 2 220,000 1 80,000 1 1,193,500 14 WILKER LAUT MKS SURABAYA 660,000 2 660,000 2 WILKER PAOTERE KWANDANG 150,000 1 150,000 1 WILKER PAOTERE SAMARINDA 200,000 1 300,000 2 150,000 1 300,000 2 950,000 6

260,000 2 40,000 1 99,000 2 220,000 1 868,500 13 520,000 7 1,614,000 15 2,161,600 12 2,382,500 10 2,360,200 13 1,020,650 7 422,500 5 11,968,950 88 SERUM WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1

WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 2 2 2 1 5 4 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2

- - 1 1 - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 3 3 2 1 8 7

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKVAKSIN WILKER BANDARA AMBON 1 1 2 2 3 3

WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 2 1 2 1 WILKER BANDARA BIAK 1 1 1 1 WILKER BANDARA GORONTALO 1 1 1 1 1 1 2 2 5 2 1 1 4 4 3 3 6 6 24 21 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 4 1 2 2 7 4 WILKER BANDARA JAYAPURA 1 1 9 3 8 3 7 3 2 2 11 2 1 1 13 3 3 2 55 20 WILKER BANDARA KEDIRI 1 1 1 1 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 2 2 1 1 2 2 1 1 4 3 3 2 3 3 17 15 WILKER BANDARA LUWUK 3 2 2 1 1 1 1 1 7 5 WILKER BANDARA MANADO 12 5 9 6 5 4 9 4 4 4 14 9 5 4 8 5 13 7 9 8 88 56 WILKER BANDARA MANOKWARI 1 1 1 1 1 1 1 1 4 4 WILKER BANDARA MERAUKE 2 1 5 3 4 2 2 2 1 1 5 3 3 1 5 3 27 16 WILKER BANDARA PALU 66 15 49 11 49 16 45 14 44 13 54 18 36 9 35 10 36 10 27 11 441 127 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA SURABAYA 3 1 2 1 1 1 1 1 1 1 8 5 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TERNATE 1 1 1 1 WILKER BANDARA TIMIKA 1 1 1 1 3 3 1 1 6 6

- - 87 26 79 29 74 31 67 27 61 27 92 37 50 19 - - 57 28 72 29 57 37 696 290

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET

APRIL MEI

JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBERAPRIL MEI

AGUSTUS SEPTEMBERMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET OKTOBER NOPEMBER

DESEMBER TOTALOKTOBER NOPEMBER

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

DESEMBER TOTALJUNI JULI

137

Page 65: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

EKSPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

- -

KULIT ULAR WILKER BANDARA SINGAPURA 692 2 1,009 1 392 2 1,346 1 2,597 2 821 2 551 1 - - 1,412 2 882 1 1,136 2 516 1 11,354 17 692 2 1,009 1 392 2 1,346 1 2,597 2 821 2 551 1 - - 1,412 2 882 1 1,136 2 516 1 11,354 17

- - N I H I L

FEBRUARI

HEWAN

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

MEI

N I H I L

DESEMBER

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

N I H I L

JUNINEGARA TUJUAN JANUARI TOTALJULIMARET

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA APRIL NOPEMBER

138

Page 66: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 1

IMPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KUCING WILKER BANDARA JEPANG - - - - - - - - 1 1 1 1 - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1

DAGING AYAM WILKER BANDARA MALAYSIA 5 1 12 1 17 2

17 2

DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA MALAYSIA 1.5 1 1 1 2.5 2

2.5 2 DAGING OLAHAN WILKER BANDARA MALAYSIA 10 1 10 1

10 1

CHICKEN FEATHER MEAL WILKER PEL. LAUT MKSUSA 183,761 1 192,832 1 204,463 2 90,047 1 187,423 1 858,526 6 MEAT and BONE MEAL WILKER PEL. LAUT MKSAUSTRALIA 210,780 1 99,320 1 275,540 2 491,045 4 587,300 3 686,837 4 400,530 5 2,751,352 20

WILKER PEL. LAUT MKSCANADA 201,530 2 207,266 1 408,796 3 WILKER PEL. LAUT MKSNEW ZEALAND 237,900 2 237,900 2 WILKER PEL. LAUT MKSUSA 230,472 2 94,311 1 311,738 2 636,521 5

210,780 1 99,320 1 275,540 2 905,278 7 587,300 3 94,311 1 706,100 5 204,463 2 924,737 6 297,313 2 187,423 1 400,530 5 4,893,095 36

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

FEBRUARI MARET APRIL AGUSTUS SEPTEMBERJANUARI NOPEMBERJUNI JULI

HEWAN

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

OKTOBERMEI

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA NEGARA TUJUAN

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

DESEMBER TOTAL

139

Page 67: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANJING WILKER BANDARA BANDUNG 2 2 8 6 5 4 2 1 5 4 5 5 11 6 19 7 21 13 11 4 11 5 9 4 109 61 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 6 2 8 4 WILKER BANDARA BATAM 1 1 3 1 4 2 WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 WILKER BANDARA CIMAHI 3 3 1 1 4 4 WILKER BANDARA CIMANGGIS 1 1 1 1 WILKER BANDARA DEPOK 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 2 1 10 4 9 6 3 3 2 2 8 5 1 1 37 24 WILKER BANDARA PALU 2 1 1 1 3 2 WILKER BANDARA MANADO 1 1 3 3 4 4 WILKER BANDARA SIDOARJO 19 10 3 3 5 5 9 6 4 4 6 6 5 5 15 11 6 6 9 6 5 4 2 2 88 68 WILKER BANDARA SURABAYA 12 11 6 5 15 14 9 6 11 8 15 15 8 7 8 8 44 20 12 9 16 2 21 14 177 119 WILKER BANDARA TANGERANG 18 16 11 8 7 7 3 3 9 6 9 9 9 3 5 5 46 24 7 6 8 3 8 1 140 91 WILKER BANDARA TIMIKA 1 1 1 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 6 1 6 1

55 43 29 23 36 33 26 18 40 27 47 43 38 25 50 34 133 68 454 314 AYAM WILKER BANDARA AMBON 2 1 1 1 1 1 4 3

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 4 2 1 1 1 1 3 3 1 1 1 1 1 1 8 3 3 2 24 16 WILKER BANDARA BANDUNG 8 1 5 2 10 4 6 2 8 4 18 4 4 4 6 3 11 4 28 6 23 6 127 40 WILKER BANDARA BANGKALAN 5 1 5 1 WILKER BANDARA BATAM 2 1 5 1 4 1 11 3 WILKER BANDARA BIAK 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA BEKASI 1 1 1 1 WILKER BANDARA BERAU 3 1 2 1 1 1 6 3 WILKER BANDARA BOGOR 4,506 2 300 1 2 1 4,808 4 WILKER BANDARA BOYOLALI 33 1 16 1 7 2 56 4 WILKER BANDARA GORONTALO 9 4 9 4 WILKER BANDARA JAKARTA 20 3 59 5 13 3 17 7 17 3 65 8 29 1 4 2 23 5 21 3 55 6 9 2 332 48 WILKER BANDARA JAYAPURA 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA LAMPUNG 3 2 3 2 WILKER BANDARA LUWUK 3 1 5 1 1 1 1 1 10 4

SEPTEMBERFEBRUARIJANUARIWILAYAH KERJA DAERAH ASAL DESEMBER TOTAL

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

OKTOBER NOPEMBER

HEWAN

APRIL MEIMEDIA PEMBAWA JULI AGUSTUSMARET JUNI

140

Page 68: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKAYAM WILKER BANDARA MALANG 4 1 4 1

WILKER BANDARA MANADO 37 9 58 8 26 5 68 3 13 1 20 3 43 5 20 4 24 3 34 3 343 44 WILKER BANDARA MATARAM 20 1 20 1 WILKER BANDARA MEDAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA MERAUKE 8 1 3 1 11 2 WILKER BANDARA PALU 1 1 2 2 7 2 2 1 12 6 WILKER BANDARA PEKANBARU 2 1 2 1 3 1 7 3 WILKER BANDARA SALATIGA 3 1 3 1 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 5 1 15 3 5 2 3 1 29 8 WILKER BANDARA SIDOARJO 23 10 18 4 14 4 19 5 22 4 23 5 19 4 13 3 36 4 6 1 55 9 39 9 287 62 WILKER BANDARA SUKABUMI 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 115 38 65 14 59 11 75 14 32 12 68 13 20 6 45 13 45 11 62 17 103 21 100 18 789 188 WILKER BANDARA SOLO 3 1 10 1 2 1 15 3 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TANGERANG 18 7 53 16 15 6 17 6 16 5 6 3 35 13 15 8 18 7 37 15 35 13 265 99 WILKER BANDARA TARAKAN 4 4 4 4 WILKER BANDARA TULUNGAGUNG 2 1 2 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 7 1 2 1 3 2 29 4 11 3 35 6 16 2 12 2 16 2 22 3 25 2 178 28

274 77 216 39 195 53 200 40 4,657 40 536 49 187 31 118 38 147 37 196 52 372 75 282 60 7,380 591 BURUNG WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 4 1 14 1 10 2 10 2 113 3 34 2 189 12

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 2 1 3 2 WILKER BANDARA BANYUWANGI 16 1 16 1 WILKER BANDARA BOGOR 6 3 6 3 WILKER BANDARA DELI SERDANG 3 1 3 1 WILKER BANDARA DENPASAR 3 2 3 2 WILKER BANDARA GORONTALO 1 1 1 1 WILKER BANDARA JAKARTA 4 1 3 1 7 2 WILKER BANDARA JAMBI 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 100 1 87 4 107 4 280 1 165 1 739 11 WILKER BANDARA MEDAN 3 1 2 1 5 2 WILKER BANDARA PADANG 4 2 4 2 WILKER BANDARA PALU 5 1 5 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 107 3 6 1 10 2 13 3 10 2 146 11 WILKER BANDARA SLEMAN 10 2 3 1 9 1 22 4 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 275 1 1 1 4 1 6 2 287 6 WILKER BANDARA SEMARANG 4 1 7 2 11 3 WILKER BANDARA TANGERANG 4 1 6 1 10 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 5 1 5 1

123 7 107 3 88 5 114 7 565 4 174 2 24 3 26 5 14 3 38 12 130 7 61 11 1,464 69

SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI

141

Page 69: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKCACING WILKER BANDARA BANDUNG 66 1 66 1

WILKER BANDARA SURAKARTA 10 1 25 1 40 1 18 1 93 4 10 1 25 1 - - - - - - - - - - - - 40 1 - - 18 1 66 1 159 5

DOC WILKER BANDARA BALIKPAPAN 78,000 6 18,500 3 2,300 1 4,400 1 4,000 4 107,200 15 WILKER BANDARA BANJARMASIN 9,800 3 32,500 11 12,000 4 54,300 18 WILKER BANDARA BANTEN 6,500 1 9,600 1 16,100 2 WILKER BANDARA BEKASI 2,000 1 2,000 1 WILKER BANDARA BOGOR 650 2 1,000 1 1,650 3 WILKER BANDARA JAKARTA 36,120 9 15,400 5 34,280 6 50,620 7 132,620 13 129,870 12 23,000 3 46,380 7 71,085 9 40,100 6 9,000 3 588,475 80 WILKER BANDARA JAYAPURA 54,000 4 83,000 10 15,500 4 1,200 1 51,300 5 50,600 6 255,600 30 WILKER BANDARA JOMBANG 11,000 7 9,000 2 13,500 2 61,900 2 66,400 13 32,800 9 30,400 7 51,200 10 108,800 24 69,600 18 41,700 11 41,500 11 537,800 116 WILKER BANDARA KEDIRI 50 2 2,100 1 3,000 1 2,700 1 2,500 2 6,400 4 6,600 3 1,000 1 24,350 15 WILKER BANDARA MALANG 7,000 1 7,000 1 WILKER BANDARA MOJOKERTO 3,100 1 2,000 1 1,500 1 700 1 1,000 1 4,100 3 12,400 8 WILKER BANDARA PASURUAN 4,000 1 4,000 1 WILKER BANDARA PURWAKARTA 11,760 1 11,760 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 175,760 3 212,865 53 430,450 79 103,795 24 42,500 11 35,000 9 35,375 9 72,800 15 71,000 16 69,500 20 76,700 19 52,100 11 1,377,845 269 WILKER BANDARA SUBANG 3,000 1 3,000 1 WILKER BANDARA SUKABUMI 4,880 1 4,880 1 9,760 2 WILKER BANDARA SURABAYA 46,120 58 16,400 5 6,200 3 105,410 10 24,900 6 50,700 14 7,200 4 10,000 1 24,900 5 82,837 19 5,300 3 379,967 128 WILKER BANDARA TANGERANG 15,700 6 88,400 12 62,600 13 34,080 5 98,932 12 100,185 11 9,844 13 126,740 17 93,800 10 106,742 15 24,000 4 60,300 8 821,323 126 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2,000 3 5,000 1 800 1 7,800 5

419,850 96 443,565 90 571,330 109 359,105 50 418,652 61 403,555 62 87,819 37 312,270 59 392,380 79 419,164 90 194,400 46 200,240 43 4,222,330 822 DOQ WILKER BANDARA SOLO 1,000 1 1,000 1

WILKER BANDARA SURABAYA 1,000 1 1,000 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 1,000 1 1,000 1

- - - - - - 1,000 1 - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1 - - - - 3,000 3 HAMSTER WILKER BANDARA BANDUNG 100 1 150 1 5 1 255 3

WILKER BANDARA BOGOR 130 1 130 1 WILKER BANDARA CIMAHI 250 1 3,500 3 100 1 200 1 130 1 300 2 150 1 4,630 10 WILKER BANDARA JAKARTA 250 1 150 1 400 2 WILKER BANDARA MALANG 190 2 65 1 230 2 124 1 609 6 WILKER BANDARA SIDOARJO 90 1 100 1 80 1 140 2 410 5 WILKER BANDARA SURABAYA 187 4 190 1 110 1 80 1 80 1 220 1 150 1 50 1 400 3 1,467 14

527 6 590 3 3,690 5 110 1 310 3 145 2 180 2 420 2 460 4 424 3 490 5 555 5 7,901 41 IGUANA WILKER BANDARA SIDOARJO 1 1 1 1

WILKER BANDARA SURABAYA 2 2 1 1 2 1 5 4 - - - - 2 2 1 1 - - - - 1 1 - - - - 2 1 - - - - 6 5

SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI

142

Page 70: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKITIK WILKER BANDARA BOGOR 110 1 110 1

- - - - - - - - - - 110 1 - - - - - - - - - - - - 110 1 JANGKERIK WILKER BANDARA SIDOARJO 131 4 237 4 144 3 173 4 60 2 54 1 799 18

WILKER BANDARA SURABAYA 103 5 150 5 150 4 75 2 30 1 300 6 554 10 511 9 1,873 42 - - 234 9 387 9 294 7 75 2 203 5 60 2 - - 300 6 608 11 511 9 - - 2,672 60

KADAL WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2 - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 1 1 - - 2 2

KAMBING WILKER BANDARA BENGKULU 3 1 3 1 - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1

KELINCI WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 4 2 8 3 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 6 2 6 2 WILKER BANDARA BERAU 4 2 4 2 WILKER BANDARA BOGOR 105 2 105 2 WILKER BANDARA CIMAHI 6 1 6 3 4 1 16 5 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 50 1 50 1 WILKER BANDARA JOMBANG 4 1 4 1 WILKER BANDARA KENDARI 2 1 2 1 WILKER BANDARA KLATEN 6 1 6 1 WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 250 4 80 1 270 6 89 2 689 13 WILKER BANDARA MANADO 1 1 1 1 WILKER BANDARA SEMARANG 12 1 12 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 55 1 2 1 10 7 41 6 630 8 6 1 744 24 WILKER BANDARA SURABAYA 160 2 13 4 180 4 15 4 50 1 240 4 209 5 867 24 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 27 3 27 3

55 1 160 2 256 5 7 3 193 21 260 5 72 17 54 3 270 6 356 9 636 9 227 7 2,546 88 KUCING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1

WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 1 1 4 1 3 3 5 3 3 1 5 1 8 2 32 10 65 23 WILKER BANDARA BERAU 2 1 2 1 WILKER BANDARA CIMAHI 1 1 5 1 6 2 WILKER BANDARA JAKARTA 2 1 1 1 4 1 7 3 WILKER BANDARA MANADO 6 1 6 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 2 2 16 11 20 9 13 7 27 14 22 13 18 6 16 8 9 8 143 78 WILKER BANDARA SURABAYA 4 2 7 3 15 5 12 7 10 7 48 24 WILKER BANDARA TANGERANG 4 2 4 4 3 2 5 2 2 1 3 2 21 13 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 9 1 9 1

15 8 29 19 24 12 27 10 - - 54 25 - - 41 20 21 7 5 1 39 19 53 26 308 147

SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI

143

Page 71: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKLANDAK WILKER BANDARA SIDOARJO 2 1 2 1

WILKER BANDARA SURABAYA 7 2 8 2 15 4 WILKER BANDARA SOLO 12 2 12 2 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 6 1 6 1

- - 2 1 19 4 8 2 - - - - - - 6 1 - - - - - - - - 35 8 LEBAH WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 2 1

- - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - 2 1 MARMUT WILKER BANDARA BOGOR 40 2 40 2

WILKER BANDARA KLATEN 3 1 3 1 WILKER BANDARA MALANG 20 1 25 1 45 2 WILKER BANDARA SIDOARJO 30 2 30 2 WILKER BANDARA SURABAYA 25 1 25 1 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1

- - - - 20 1 1 1 40 2 - - 25 1 - - 25 1 - - 33 3 - - 144 9 MUSANG WILKER BANDARA SURABAYA 6 1 3 1 9 2

WILKER BANDARA SIDOARJO 4 1 4 1 - - - - - - 6 1 - - - - - - - - - - 3 1 4 1 - - 13 3

MENCIT WILKER BANDARA YOGYAKARTA 40 1 40 1 - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - 40 1

TIKUS PUTIH WILKER BANDARA GRESIK 30 1 WILKER BANDARA MALANG 100 1 50 2 150 3 WILKER BANDARA SIDOARJO 60 1 60 1 WILKER BANDARA SURABAYA 20 1 120 2 25 1 150 1 80 1 395 6 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 105 1 80 1 100 1 285 3

165 2 - - - - 20 1 120 2 100 1 105 2 - - 50 2 150 1 100 1 110 2 890 13 TUPAI WILKER BANDARA BANDUNG 50 1 50 1

WILKER BANDARA JAKARTA 4 1 4 1 WILKER BANDARA MALANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 25 1 8 2 1 1 13 3 47 7 WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 15 4 10 4 8 4 4 2 4 2 4 2 40 2 6 3 10 3 6 3 2 1 111 31

2 1 15 4 12 5 8 4 8 3 4 2 4 2 65 3 6 3 18 5 7 4 65 5 214 41 TOKEK WILKER BANDARA LOMBOK 4 1 4 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 4 1 ULAR WILKER BANDARA DENPASAR 2 1 2 1

WILKER BANDARA SLEMAN 2 1 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 2 1 4 2

ULAT HONGKONG WILKER BANDARA SIDOARJO 63 3 15 1 23 2 3 1 20 1 18 1 142 9 WILKER BANDARA SURABAYA 42 2 20 1 50 1 46 2 113 4 45 2 30 1 346 13

42 2 20 1 63 3 65 2 - - 23 2 3 1 - - 66 3 131 5 45 2 30 1 488 22

SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI

144

Page 72: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

BUNTUT SAPI WILKER BANDARA SIDOARJO 60 2 60 2 - - 60 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 60 2

DAGING AYAM WILKER BANDARA BANDUNG 54 1 54 1 WILKER BANDARA DENPASAR 580 1 440 1 300 1 160 3 1,480 6 WILKER BANDARA GORONTALO 10 1 10 1 WILKER BANDARA JAKARTA 500 3 500 3 WILKER BANDARA SIDOARJO 4 1 100 2 104 3

- - - - - - 580 1 - - - - 444 2 - - - - - - 310 2 814 9 2,148 14 DAGING BABI WILKER BANDARA DENPASAR 1,000 1 400 1 500 1 50 1 1,950 4

WILKER BANDARA JAKARTA 28 1 50 1 1,300 2 1,378 4 - - 1,028 2 - - 400 1 550 2 50 1 - - - - - - 1,300 2 - - - - 3,328 8

DAGING BEBEK WILKER BANDARA SURABAYA 191 1 20 1 211 2 - - - - - - - - 191 1 20 1 - - - - - - - - - - - - 211 2

DAGING BURUNG WILKER BANDARA DENPASAR 80 1 80 1 - - - - - - 80 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 80 1

DAGING SAPI WILKER BANDARA JAKARTA 860 3 860 3 WILKER BANDARA KENDARI 4 1 4 1 WILKER BANDARA MALANG 39 1 39 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 104 2 104 2 WILKER BANDARA SURABAYA 223 2 215 3 105 1 543 6 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 1,000 1 1,000 1

- - - - - - 39 1 223 2 - - 1,004 2 - - - - 215 3 1,069 6 - - 2,550 14 JEROHAN SAPI WILKER BANDARA BOYOLALI 1,000 1 1,000 1

WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2,100 4 2,000 2 4,100 6 - - - - - - 2,100 4 - - 1,000 1 2,000 2 - - - - - - - - - - 5,100 7

LIDAH SAPI WILKER BANDARA KUPANG 70 1 WILKER BANDARA MATARAM 100 1 100 1

- - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - 70 1 100 1 SERUM WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 2 2

- - - - 1 1 - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 2 SEMEN WILKER BANDARA BANDUNG 4 1 10 1 14 2

WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA MALANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 2 1 5 1 6 2 13 4

- - - - - - 8 3 - - - - - - - - - - 15 2 6 2 1 1 30 8 TULANG IGA WILKER BANDARA YOGYAKARTA 200 1 200 1

- - - - - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - 200 1

DESEMBER TOTALJUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBERMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

MARET APRIL MEI

145

Page 73: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKTELUR TETAS WILKER BANDARA JAYAPURA 93,960 9 209,000 7 162,300 12 66,600 3 378,360 12 352,468 13 68,280 3 51,480 3 38,930 2 1,421,378 64

WILKER BANDARA JOMBANG 21,240 1 21,240 1 WILKER BANDARA MANADO 311,040 22 31,320 1 227,440 21 108,000 6 23,120 11 20,160 1 41,710 3 215,400 10 978,190 75 WILKER BANDARA TANGERANG 15,423 1 77,133 5 92,556 6

405,000 31 240,320 8 162,300 12 - - 227,440 21 108,000 6 89,720 14 419,760 14 352,468 13 68,280 3 108,613 7 331,463 17 2,513,364 146

BAKSO WILKER BANDARA BANDUNG 23 1 23 1 WILKER BANDARA JAKARTA 14 1 14 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 189 2 50 1 239 3

- - 23 1 203 3 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 276 5 DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA BANDUNG 52 1 10 1 62 2

WILKER BANDARA DENPASAR 120 1 600 2 620 1 430 2 340 1 10 1 2,120 8 WILKER BANDARA JAKARTA 150 1 440 1 590 2 WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 20 1 20 1 WILKER BANDARA SURABAYA 221 4 148 2 330 2 925 3 50 1 357 2 2,031 14

341 5 - - 148 2 600 2 330 2 672 2 - - 1,075 4 505 5 697 3 460 3 - - 4,828 28 DAGING BABI OLAH WILKER BANDARA JAKARTA 150 1 150 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - 150 1 DAGING SAPI OLAH WILKER BANDARA BANDUNG 30 1 40 1 70 2

WILKER BANDARA DENPASAR 100 1 110 1 605 2 130 2 80 1 1,025 7 WILKER BANDARA JAKARTA 15 1 150 1 130 1 80 1 375 4 WILKER BANDARA KENDARI 29 1 29 1 WILKER BANDARA MERAUKE 35 1 35 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 237 2 60 1 87 1 296 3 99 1 101 2 880 10 WILKER BANDARA SURABAYA 31 1 200 1 321 5 150 1 100 1 98 1 900 10

- - 61 2 552 5 416 7 347 3 - - 446 4 934 5 358 6 - - 200 3 - - 3,314 35 KEJU WILKER BANDARA BANDUNG 759 3 759 3

WILKER BANDARA KENDARI 244 1 244 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 244 1 759 3 - - - - 1,003 4

SIOMAY WILKER BANDARA SIDOARJO 31 1 31 1 - - - - - - 31 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 31 1

SUSU OLAHAN WILKER BANDARA BEKASI 200 1 200 1 - - - - - - - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - 200 1

SOSIS SAPI WILKER BANDARA SURABAYA 330 2 300 1 630 3 - - - - - - - - 330 2 - - - - 300 1 - - - - - - - - 630 3

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

HORMON WILKER BANDARA BANDUNG 3 3 3 3 - - - - - - - - - - - - - - - - 3 3 - - - - - - 3 3

PAKAN HEWAN WILKER BANDARA SURABAYA 85 2 260 5 210 5 70 1 625 13 - - - - - - - - - - - - 85 2 260 5 210 5 - - - - 70 1 625 13

VAKSIN WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA BANDUNG 7 2 186 8 25 4 174 10 36 2 428 26 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 WILKER BANDARA BANJAR BARU 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 9 1 764 2 17 2 18 1 5 1 6 1 47 5 50 5 39 5 44 5 999 28 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 2 1 11 4 9 2 8 3 38 7 73 13 36 9 68 23 38 10 284 73 WILKER BANDARA MALANG 5 1 5 1 WILKER BANDARA PALU 1 1 1 1 WILKER BANDARA PALEMBANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA SIDOARJO 3 1 34 1 48 5 12 3 7 2 13 2 117 14 WILKER BANDARA SURABAYA 91 5 34 6 49 8 26 3 135 11 79 16 53 13 105 21 132 22 74 17 33 7 811 129 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1

106 9 766 3 62 12 76 11 32 5 177 15 86 18 103 23 459 52 256 44 364 59 165 27 2,651 277

TOTALAPRIL MEI

OKTOBER NOPEMBERJUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBERAPRIL MEI

JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBERMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET DESEMBER TOTAL

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

146

Page 74: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANJING WILKER BANDARA BAU-BAU 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA BANDUNG 3 1 1 1 4 2 WILKER BANDARA BENGKULU 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 1 1 1 1 4 4 WILKER BANDARA KEDIRI 4 3 4 3 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 1 1 2 1 2 2 3 2 1 1 2 1 1 1 2 1 15 11 WILKER BANDARA KOLAKA 2 1 2 1 WILKER BANDARA LUWUK 2 1 1 1 4 2 7 4 WILKER BANDARA MALANG 4 1 4 1 WILKER BANDARA MANADO 1 1 1 1 1 1 2 1 5 3 1 1 1 1 1 1 3 2 1 1 17 13 WILKER BANDARA PALU 3 3 1 1 2 1 2 2 2 1 3 3 1 1 1 1 1 1 16 14 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 1 1 WILKER BANDARA SOROAKO 1 1 1 1 WILKER BANDARA TANGERANG 3 3 1 1 3 2 2 2 14 7 1 1 24 16

7 7 2 2 4 3 10 6 15 10 10 9 20 11 7 7 3 2 8 5 12 8 7 6 105 76 AYAM WILKER BANDARA BALIKPAPAN 4 1 4 1

WILKER BANDARA BANDUNG 10 2 10 2 WILKER BANDARA BANGKA BELITUNG 10 1 10 1 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BENGKULU 20 2 20 2 WILKER BANDARA BERAU 4 1 4 1 WILKER BANDARA BLITAR 10 2 10 1 20 3 WILKER BANDARA BOGOR 2 1 3 1 5 2 WILKER BANDARA GORONTALO 4 1 4 1 WILKER BANDARA GRESIK 32 3 32 3 WILKER BANDARA JAMBI 6 2 4 1 2 1 12 4 WILKER BANDARA JAKARTA 11 4 1 1 12 5 WILKER BANDARA JEMBER 10 1 10 1 WILKER BANDARA JOMBANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA LAMPUNG 5 1 1 1 1 1 7 3

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKAYAM WILKER BANDARA LUWUK 1 1 1 1

WILKER BANDARA MEDAN 11 1 20 1 7 2 1 1 3 1 5 1 47 7 WILKER BANDARA PADANG 5 5 5 1 10 6 WILKER BANDARA PALU 1 1 2 1 3 2 WILKER BANDARA PALEMBANG 3 1 7 2 4 1 3 1 6 2 23 7 WILKER BANDARA PANGKAL PINANG 5 1 5 1 10 2 WILKER BANDARA POMALA 7 1 7 1 WILKER BANDARA PEKANBARU 4 1 4 1 WILKER BANDARA SEMARANG 5 1 5 1 4 1 10 1 5 1 29 5 WILKER BANDARA SURABAYA 9 3 5 2 11 1 35 6 12 3 2 2 2 1 8 3 3 2 3 1 90 24 WILKER BANDARA TANGERANG 42 13 17 6 58 20 22 10 44 19 39 15 5 1 35 11 43 13 55 13 22 6 382 127 WILKER BANDARA TANJUNG PINANG 7 2 7 2 WILKER BANDARA TARAKAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 2 1 6 2 3 1 11 4

102 24 90 15 98 32 50 15 112 30 59 26 19 7 64 19 11 4 71 20 71 19 32 10 779 221 BURUNG WILKER BANDARA BALIKPAPAN 4 3 1 1 5 4

WILKER BANDARA BANJARMASIN 2 1 2 2 2 1 1 1 7 5 WILKER BANDARA BEKASI 1 1 1 1 WILKER BANDARA JAKARTA 2 2 17 2 19 4 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA SEMARANG 2 1 2 1 WILKER BANDARA TANGERANG 8 2 2 1 5 1 2 1 6 3 23 8

2 1 5 5 12 4 - - 2 1 6 2 - - 4 3 1 1 1 1 2 1 24 6 59 25 DOC WILKER BANDARA AMBON 9,600 13 21,500 23 9,400 10 31,400 21 26,100 25 19,200 18 13,600 13 7,800 12 9,600 11 14,300 12 22,300 19 16,200 18 201,000 195

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 65,000 6 40,500 23 47,500 4 153,800 28 248,400 33 212,500 34 263,000 24 176,700 25 201,400 47 224,700 57 189,500 37 144,100 31 1,967,100 349 WILKER BANDARA BANJARMASIN 1,500 1 31,000 5 21,300 5 7,000 2 60,800 13 WILKER BANDARA BAU-BAU 24,900 23 24,900 23 WILKER BANDARA BIAK 60,200 30 46,600 26 6,800 7 69,500 40 61,100 36 33,800 22 3,700 5 9,500 7 43,600 18 45,500 25 30,400 17 410,700 233 WILKER BANDARA BEKASI 131,700 12 66,000 11 270,400 24 106,200 22 1,700 1 576,000 70 WILKER BANDARA FAK-FAK 500 1 500 1 1,400 3 500 1 400 1 300 1 3,600 8 WILKER BANDARA GORONTALO 12,000 2 6,400 2 6,500 1 1,500 2 5,000 1 1,000 1 7,100 1 7,500 1 6,000 1 4,400 3 5,800 3 13,600 3 76,800 21 WILKER BANDARA JAKARTA 15,000 1 5,000 1 20,000 2 WILKER BANDARA JAYAPURA 43,700 18 10,500 6 16,500 9 42,400 16 32,300 15 17,600 9 41,500 16 43,900 19 36,500 18 34,700 17 55,600 20 45,200 18 420,400 181 WILKER BANDARA KENDARI 322,800 108 8,500 2 295,200 106 313,900 122 244,700 120 205,500 94 116,300 53 73,600 36 60,100 39 106,200 62 161,600 82 147,700 75 2,056,100 899 WILKER BANDARA LUWUK 55,800 16 59,600 17 68,300 27 62,700 19 66,300 20 116,100 27 88,000 19 2,800 3 16,000 8 14,700 8 5,100 4 1,600 2 557,000 170 WILKER BANDARA MANADO 181,600 37 225,200 36 200,600 29 197,400 35 203,200 36 201,800 38 159,000 30 101,000 21 140,200 30 213,900 38 115,600 22 169,100 28 2,108,600 380 WILKER BANDARA MANOKWARI 22,400 16 60,700 43 34,400 23 24,500 21 36,600 22 34,700 24 29,400 22 19,300 11 40,000 23 332,700 15 60,400 26 34,200 20 729,300 266 WILKER BANDARA MERAUKE 22,400 13 8,000 5 6,300 7 15,700 12 12,000 7 13,400 3 6,700 4 5,200 4 11,900 5 4,500 2 19,100 10 22,000 16 147,200 88

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

NOPEMBER DESEMBER

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL

FEBRUARI MARET

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBERMEI JUNI

AGUSTUS SEPTEMBER

TOTAL

HEWAN

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI DESEMBER TOTALOKTOBER NOPEMBERAPRIL MEI JUNI JULI

147

Page 75: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDOC WILKER BANDARA NABIRE 2,000 1 11,800 9 179,008 8 21,300 9 6,000 1 500 1 2,000 1 6,700 4 1,400 2 230,708 36

WILKER BANDARA PALU 160,700 43 250,400 60 159,600 36 70,000 24 48,900 19 40,400 21 18,900 13 24,600 12 13,300 8 18,600 9 19,000 10 824,400 255 WILKER BANDARA RAHA 4,000 1 4,000 1 WILKER BANDARA SURABAYA 37,000 2 150,000 1 27,000 3 214,000 6 WILKER BANDARA SORONG 89,200 40 93,500 43 81,100 40 71,000 37 68,700 37 53,400 28 36,900 19 29,400 17 35,200 19 52,800 23 59,200 27 43,800 21 714,200 351 WILKER BANDARA TARAKAN 700 1 1,000 2 4,000 1 800 1 3,200 1 4,000 1 1,500 1 15,200 8 WILKER BANDARA TERNATE 3,800 8 2,900 7 3,800 7 5,000 7 6,900 10 10,300 9 4,200 4 3,700 4 4,400 6 2,700 5 1,200 2 6,000 11 54,900 80 WILKER BANDARA TIMIKA 10,200 7 6,700 4 16,900 11

901,400 316 792,500 314 1,337,508 350 1,289,200 422 1,514,600 417 1,080,700 351 806,500 227 525,300 178 619,900 232 1,075,500 272 766,200 290 724,500 277 11,433,808 3,646 DOD WILKER BANDARA SURABAYA 500 1 500 1

- - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 HAMSTER WILKER BANDARA AMBON 10 1 10 1

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA BIMA 7 1 7 1 WILKER BANDARA GORONTALO 35 2 20 1 30 1 100 1 100 1 285 6 WILKER BANDARA JAKARTA 15 1 15 1 WILKER BANDARA JAYAPURA 30 3 90 8 50 5 50 5 65 7 30 3 50 5 10 1 90 3 465 40 WILKER BANDARA LUWUK 80 2 40 2 50 1 50 1 220 6 WILKER BANDARA PALU 17 2 2 1 2 1 21 4 WILKER BANDARA SORONG 17 2 2 1 19 3 WILKER BANDARA TERNATE 20 2 10 1 30 3 10 1 35 9 100 2 205 18

- - 37 4 120 6 195 15 140 9 137 16 65 7 7 1 179 9 150 6 127 4 92 4 1,249 81 JANGKERIK WILKER BANDARA NABIRE 5 1 5 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 5 1 KUCING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 3 1 1 1 4 2 3 1 11 5

WILKER BANDARA BANJARMASIN 2 1 2 1 WILKER BANDARA BERAU 2 1 2 1 WILKER BANDARA GORONTALO 2 1 2 1 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 1 1 WILKER BANDARA LUWUK 1 1 1 1 WILKER BANDARA MANADO 2 2 1 1 3 3 WILKER BANDARA PALU 1 1 3 2 2 2 2 2 8 7 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 2 1 3 2

- - - - 7 4 1 1 1 1 3 2 1 1 6 4 - - 7 5 5 3 3 2 34 23 KELINCI WILKER BANDARA AMBON 70 1 670 9 260 4 165 3 325 5 390 6 390 6 130 2 330 5 2,730 41

WILKER BANDARA GORONTALO 185 3 45 1 60 1 60 1 350 6 WILKER BANDARA JAYAPURA 210 4 420 7 615 10 415 7 395 7 430 7 370 6 225 5 300 5 195 3 65 1 3,640 62

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKELINCI WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1

WILKER BANDARA LUWUK 385 6 210 4 190 3 240 5 1,025 18 WILKER BANDARA MASOHI 65 1 520 8 585 9 WILKER BANDARA MOROTAI 15 1 15 1 WILKER BANDARA PALU 12 10 12 10 WILKER BANDARA SURABAYA 6 1 6 1 WILKER BANDARA SORONG 100 2 265 5 70 1 65 1 500 9 WILKER BANDARA SEMARANG 50 2 50 2 WILKER BANDARA TANGERANG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TUAL 195 3 195 3 WILKER BANDARA TERNATE 20 2 520 8 160 2 95 2 100 2 95 2 100 2 1,090 20

- - 245 7 1,425 23 1,506 26 1,415 22 1,065 20 1,210 20 695 11 857 25 865 15 325 5 596 10 10,204 184 KUMBANG WILKER BANDARA DENPASAR 8,900 4 8,900 4

- - - - - - 8,900 4 - - - - - - - - - - - - - - - - 8,900 4 LANDAK WILKER BANDARA BIAK 7 1 7 1

WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 - - - - 7 1 - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 8 2

MARMUT WILKER BANDARA JAYAPURA 6 1 2 1 5 2 13 4 WILKER BANDARA LUWUK 15 1 15 1

- - - - 21 2 - - 2 1 5 2 - - - - - - - - - - - - 28 5 TOKEK WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1

WILKER BANDARA JAMBI 10 1 10 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 11 2

ULAR WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 1 1 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 14 1 14 1

- - - - - - - - - - 1 1 - - 14 1 - - - - - - - - 15 2

DAGING AYAM WILKER BANDARA BAU-BAU 50 1 50 1 WILKER BANDARA JAKARTA 30 1 90 1 120 2 WILKER BANDARA LUWUK 55 1 55 1 WILKER BANDARA MANADO 1,000 1 1,000 1

- - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,030 2 55 1 90 1 1,225 5 DAGING BABI WILKER BANDARA BALIKPAPAN 9 1 9 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 9 1 9 1 DAGING BEBEK WILKER BANDARA SURABAYA 15 1 15 1

- - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 15 1 DAGING KAMBING WILKER BANDARA BALIKPAPAN 320 2 320 2

- - - - 320 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 320 2

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALAPRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN

MARET

NOPEMBER DESEMBERJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI TOTALJULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

148

Page 76: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING KERBAU WILKER BANDARA BALIKPAPAN 24 3 2 1 26 4

WILKER BANDARA BANJARMASIN 20 2 20 2 WILKER BANDARA JAKARTA 10 1 10 1 WILKER BANDARA PALNAGKARAYA 10 1 10 1

64 7 - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - 66 8 DAGING KUDA WILKER BANDARA BATAM 80 1 60 1 80 1 160 2 75 1 80 1 180 1 85 1 800 9

80 1 - - - - - - 60 1 80 1 160 2 75 1 80 1 180 1 - - 85 1 800 9 DAGING SAPI WILKER BANDARA BALIKPAPAN 10 1 10 1

WILKER BANDARA DENPASAR 100 1 515 2 615 3 WILKER BANDARA JAYAPURA 35 1 35 1 WILKER BANDARA KENDARI 5 1 5 1

- - 10 1 - - - - - - - - - - - - 100 1 515 2 35 1 5 1 665 6 KULIT ULAR WILKER BANDARA BALIKPAPAN 290 1 2,000 2 3,000 3 2,000 2 1,000 1 3,000 3 1,000 1 1,000 1 13,290 14

- - 290 1 - - 2,000 2 3,000 3 2,000 2 1,000 1 - - - - 3,000 3 1,000 1 1,000 1 13,290 14 KIKIL SAPI WILKER BANDARA YOGYAKARTA 20 1 80 1 100 2

- - 20 1 80 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 2 LIDAH SAPI WILKER BANDARA TIMIKA 50 1 50 1

- - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - 50 1 MADU WILKER BANDARA PALU 41 1 41 1

- - - - - - - - - - - - 41 1 - - - - - - - - - - 41 1 SARANG WALET WILKER BANDARA BALIKPAPAN 30 1 30 1

WILKER BANDARA BATAM 7 1 7 1 WILKER BANDARA BANYUWANGI 140 1 140 1 WILKER BANDARA BEKASI 20 1 WILKER BANDARA DENPASAR 20 1 20 1 WILKER BANDARA JAKARTA 392 10 505 11 107 8 393 12 211 10 151 11 185 11 171 11 338 15 610 22 251 12 3,314 133 WILKER BANDARA PALEMBANG 15 1 15 1 WILKER BANDARA PROBOLINGGO 15 1 15 1 WILKER BANDARA SURABAYA 353 5 518 9 193 4 613 11 593 9 345 7 170 1 1,282 14 879 14 1,286 21 839 17 7,071 112 WILKER BANDARA SEMARANG 50 2 46 2 71 3 167 7 WILKER BANDARA YOGYAKARTA 30 1 10 1 8 1 48 3

- - 745 15 1,023 20 300 12 1,058 26 814 20 664 21 355 12 1,533 28 1,217 29 1,957 46 1,181 33 10,827 261 SUSU WILKER BANDARA YOGYAKARTA 0.25 1 0.25 1

- - - - - - - - - - - - - - 0.25 1 - - - - - - - - 0.25 1 TANDUK WILKER BANDARA DENPASAR 54 1 54 1

- - - - - - - - 54 1 - - - - - - - - - - - - - - 54 1 TELUR TETAS WILKER BANDARA MANADO 106,100 5 475,200 22 86,400 4 667,700 31

- - - - - - - - - - - - - - - - 106,100 5 475,200 22 86,400 4 - - 667,700 31

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

BAKSO WILKER BANDARA AMBON 490 9 530 9 335 6 70 1 90 2 1,515 27 WILKER BANDARA BALIKPAPAN 610 10 550 9 520 9 400 7 150 5 30 1 30 1 25 2 30 2 20 1 160 7 2,525 54 WILKER BANDARA BANJARMASIN 650 11 570 10 480 8 270 5 150 5 75 3 50 2 20 2 31 4 30 3 75 7 2,401 60 WILKER BANDARA JAKARTA 200 2 400 4 300 3 400 4 190 3 180 2 90 1 1,760 19 WILKER BANDARA KENDARI 520 9 410 7 380 6 180 3 60 2 145 8 128 3 10 1 25 2 35 3 20 2 1,913 46 WILKER BANDARA KUPANG 310 4 520 7 310 5 1,140 16 WILKER BANDARA MANADO 710 12 450 8 640 10 220 4 150 5 275 12 60 2 30 2 30 2 140 8 2,705 65 WILKER BANDARA PEKANBARU 71 1 71 1 WILKER BANDARA SORONG 450 7 450 7 510 7 320 5 120 4 115 6 30 1 25 2 15 2 40 4 80 7 2,155 52 WILKER BANDARA TERNATE 360 6 440 8 300 5 90 3 100 6 30 1 10 1 10 1 10 1 1,350 32

- - 3,990 66 4,110 66 4,056 62 2,170 34 1,000 29 740 36 328 10 300 12 201 12 155 13 485 32 17,535 372 DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA AMBON 60 1 220 4 260 4 450 9 990 18

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 220 4 440 7 590 11 260 9 235 9 128 9 112 9 170 10 55 3 2,210 71 WILKER BANDARA BANJARMASIN 60 1 160 3 230 4 420 8 210 7 170 8 100 9 89 11 100 10 55 5 1,594 66 WILKER BANDARA JAKARTA 220 1 220 1 WILKER BANDARA KENDARI 60 1 150 3 240 4 430 8 150 5 150 9 139 8 86 9 85 8 25 2 1,515 57 WILKER BANDARA KUPANG 70 1 70 1 70 1 120 1 330 4 WILKER BANDARA MANADO 120 2 280 5 370 6 440 9 310 9 345 11 132 9 230 21 145 10 165 5 2,537 87 WILKER BANDARA SORONG 150 3 130 2 210 5 120 4 145 6 33 5 60 7 64 6 20 2 932 40 WILKER BANDARA TERNATE 60 1 210 4 178 3 450 9 170 6 80 3 49 3 20 2 35 4 10 1 1,262 36

360 6 - - 1,460 27 1,918 31 3,060 60 1,340 41 - - 1,125 46 581 43 597 59 819 49 330 18 11,590 380 DAGING BABI OLAH WILKER BANDARA MANADO 10 1 10 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1 DAGING SAPI OLAH WILKER BANDARA JAKARTA 90 1 90 1 180 2

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 2 1 2 1 WILKER BANDARA SURABAYA 4 1 4 1 WILKER BANDARA KUPANG 60 1 80 1 140 2 WILKER BANDARA KENDARI 10 1 41 1 10 1 61 3

- - - - 60 1 90 2 - - - - 90 1 41 1 10 1 - - - - 96 3 387 9 DAGING OLAHAN WILKER BANDARA AMBON 565 10 565 10

WILKER BANDARA BALIKPAPAN 540 9 540 9 WILKER BANDARA BANJARMSIN 655 11 655 11 WILKER BANDARA JAKARTA 312 4 312 4 WILKER BANDARA JAYAPURA 65 2 65 2 WILKER BANDARA KENDARI 530 9 530 9 WILKER BANDARA MANADO 735 12 735 12

JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN NOPEMBER DESEMBERJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI TOTAL

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

149

Page 77: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING OLAHAN WILKER BANDARA SURABAYA 10 1 10 1

WILKER BANDARA SORONG 281 5 281 5 WILKER BANDARA TERNATE 435 8 435 8

4,118 70 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 4,128 71 KEJU WILKER BANDARA AMBON 30 1 30 1

WILKER BANDARA LUWUK 45 1 25 1 70 2 WILKER BANDARA PALU 25 1 30 1 25 1 35 1 115 4

- - - - - - - - 25 1 30 1 - - 25 1 - - - - 80 2 55 2 215 7

ANTI SERUM WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1

HORMON WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 1 1

SERUM WILKER BANDARA BOGOR 1 1 1 1 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 2 2 2 1 5 4 WILKER BANDARA SURABAYA 1 1 1 1 2 2

- - 1 1 - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 3 3 2 1 8 7 VAKSIN WILKER BANDARA AMBON 1 1 2 2 3 3

WILKER BANDARA BANJARMASIN 1 1 1 1 WILKER BANDARA BOGOR 2 1 2 1 WILKER BANDARA BIAK 1 1 1 1 WILKER BANDARA GORONTALO 1 1 1 1 1 1 2 2 5 2 1 1 4 4 3 3 6 6 24 21 WILKER BANDARA JAKARTA 1 1 4 1 2 2 7 4 WILKER BANDARA JAYAPURA 1 1 9 3 8 3 7 3 2 2 11 2 1 1 13 3 3 2 55 20 WILKER BANDARA KEDIRI 1 1 1 1 WILKER BANDARA KENDARI 1 1 2 2 1 1 2 2 1 1 4 3 3 2 3 3 17 15 WILKER BANDARA LUWUK 3 2 2 1 1 1 1 1 7 5 WILKER BANDARA MANADO 12 5 9 6 5 4 9 4 4 4 14 9 5 4 8 5 13 7 9 8 88 56 WILKER BANDARA MANOKWARI 1 1 1 1 1 1 1 1 4 4 WILKER BANDARA MERAUKE 2 1 5 3 4 2 2 2 1 1 5 3 3 1 5 3 27 16 WILKER BANDARA PALU 66 15 49 11 49 16 45 14 44 13 54 18 36 9 35 10 36 10 27 11 441 127 WILKER BANDARA SEMARANG 1 1 1 1 2 2 WILKER BANDARA SURABAYA 3 1 2 1 1 1 1 1 1 1 8 5 WILKER BANDARA SORONG 1 1 1 1 WILKER BANDARA TERNATE 1 1 1 1 WILKER BANDARA TIMIKA 1 1 1 1 3 3 1 1 6 6

- - 87 26 79 29 74 31 67 27 61 27 92 37 50 19 - - 57 28 72 29 57 37 696 290

EKSPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KULIT ULAR WILKER BANDARA SINGAPURA 692 2 1,009 1 392 2 1,346 1 2,597 2 821 2 551 1 - - 1,412 2 882 1 1,136 2 516 1 11,354 17 692 2 1,009 1 392 2 1,346 1 2,597 2 821 2 551 1 - - 1,412 2 882 1 1,136 2 516 1 11,354 17

IMPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KUCING WILKER BANDARA JEPANG - - - - - - - - 1 1 1 1 - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1

DAGING AYAM WILKER BANDARA MALAYSIA 5 1 12 1 17 2

- - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 12 1 - - 17 2

DAGING AYAM OLAH WILKER BANDARA MALAYSIA 1.5 1 1 1 2.5 2

- - - - - - - - - - - - - - - - - - 1.5 1 1 1 - - 2.5 2 DAGING OLAHAN WILKER BANDARA MALAYSIA 10 1 10 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 10 1

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI NOPEMBER DESEMBER

OKTOBER NOPEMBER

TOTALMARET APRIL MEI JUNI

JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

SEPTEMBER OKTOBERJULI AGUSTUS

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA NEGARA TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET

N I H I LBAHAN ASAL HEWAN (BAH)

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

DESEMBER TOTAL

HEWAN

APRIL MEI

N I H I LMEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

N I H I L

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

OKTOBER DESEMBER

2013

MEDIA PEMBAWA

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

WILAYAH KERJA NEGARA TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER NOPEMBER

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

MEI TOTAL

HEWAN

N I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

Penahanan/Penolakan/Pemusnahan

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

150

Page 78: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANJING WILKER LAUT MKS SURABAYA 5 1 5 1 - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1

AYAM WILKER LAUT MKS SURABAYA 3 1 8 1 11 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - 8 1 11 2

DOMBA WILKER LAUT MKS SURABAYA 2 1 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - 2 1

KAMBING WILKER LAUT MKS SURABAYA 40 1 40 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - 40 1

KERBAU WILKER LAUT MKS BANYUWANGI 8 1 8 1 WILKER LAUT MKS LAMPUNG 12 1 12 1 WILKER LAUT MKS MEDAN 7 1 21 3 28 4 WILKER LAUT MKS SURABAYA 7 1 4 1 11 2 WILKER LAUT MKS SUKABUMI 7 1 7 1

7 1 8 1 - - - - 19 2 - - 32 5 - - - - - - - - - - 66 9 KERBAU POTONG WILKER LAUT MKS CIBITUNG 6 1 6 1

WILKER LAUT MKS BANYUWANGI 13 1 14 1 12 1 39 3 WILKER LAUT MKS BEKASI 6 1 5 1 11 2 WILKER LAUT MKS BLITAR 11 1 11 1 WILKER LAUT MKS LAMPUNG 15 2 8 1 23 3 WILKER LAUT MKS MEDAN 22 3 13 2 14 2 8 1 57 8 WILKER LAUT MKS SURABAYA 15 2 8 1 10 1 33 4

- - - - - - 41 5 24 3 29 3 - - 32 4 - - 28 4 8 1 18 2 180 22 SAPI BIBIT WILKER LAUT MKS DEPOK 19 1 126 8 145 9

WILKER LAUT MKS MALANG 12 1 49 2 61 3 WILKER LAUT MKS PASURUAN 18 1 18 1 WILKER LAUT MKS SURABAYA 10 1 26 1 36 2

19 1 126 8 22 2 - - - - - - - - - - - - 93 4 - - - - 260 15

BUNTUT SAPI WILKER LAUT MKS NUSA TENGGARA T 566 1 566 1 - - - - - - 566 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 566 1

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

MEI JUNI JULI AGUSTUSJANUARI FEBRUARI

HEWAN

MARET APRIL SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL TOTAL

151

Page 79: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING AYAM WILKER LAUT MKS BEKASI 8,500 2 1,100 2 9,600 4

WILKER LAUT MKS CIBITUNG 7,000 1 7,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 13,000 2 4,000 1 7,000 1 10,000 2 11,420 2 45,420 8 WILKER LAUT MKS JOMBANG 19,000 2 12,000 1 31,000 3 WILKER LAUT MKS MOJOKERTO 10,000 1 12,000 1 12,000 1 12,000 1 12,000 1 58,000 5 WILKER LAUT MKS PASURUAN 6,000 1 10,000 1 50,000 5 66,000 7 WILKER LAUT MKS SLEMAN 12,000 1 29,000 5 24,000 4 12,000 2 18,000 3 12,000 2 18,000 3 125,000 20 WILKER LAUT MKS SALATIGA 600 1 30,000 5 6,000 1 6,000 1 6,000 1 48,600 9 WILKER LAUT MKS SEMARANG 7,000 1 7,000 1 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 5,000 1 10,000 1 37,000 6 6,000 1 10,000 1 1,000 1 10,000 1 12,500 2 6,000 1 97,500 15 WILKER LAUT MKS SURABAYA 12,000 2 42,000 7 42,000 8 28,000 3 43,000 7 31,000 4 39,000 6 48,000 6 50,000 5 138,000 5 12,000 2 485,000 55 WILKER LAUT MKS YOGYAKARTA 12,000 2 6,000 1 18,000 3

29,600 6 70,000 10 73,500 13 76,000 11 85,000 14 77,000 10 95,100 17 72,000 10 108,000 13 233,420 16 48,500 7 30,000 4 998,120 131 DAGING BEBEK WILKER LAUT MKS JAKARTA 7,000 2 2,000 1 20 1 9,020 4

- - - - 7,000 2 - - - - - - 2,000 1 - - 20 1 - - - - - - 9,020 4 DAGING KALKUN WILKER LAUT MKS CIBITUNG 25 1 75 2 100 3

25 1 75 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 3 DAGING KAMBING WILKER LAUT MKS CIBITUNG 85 2 125 2 100 1 50 1 90 1 90 2 100 1 25 1 665 11

WILKER LAUT MKS JAKARTA 3,000 1 700 1 30 1 3,730 3 85 2 125 2 100 1 50 1 3,090 2 90 2 800 2 - - - - 30 1 - - 25 1 4,395 14

DAGING SAPI WILKER LAUT MKS BAU-BAU 70 1 70 1 WILKER LAUT MKS BEKASI 4,000 1 10,000 1 16,500 7 4,000 1 33,240 7 1,000 1 13,500 2 12,500 3 94,740 23 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 4,515 5 2,735 4 4,512 2 2,980 4 2,060 3 2,688 6 580 2 200 1 3,000 1 23,270 28 WILKER LAUT MKS CIBINONG 332 1 332 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 30,107 3 2,500 2 51,125 12 24,000 4 7,120 4 33,000 3 16,847 8 19,000 2 11,000 1 194,699 39 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 4,775 1 4,375 1 9,150 2

34,622 8 9,235 7 51,125 12 38,512 7 31,707 17 39,130 8 35,928 13 1,580 3 - - 34,722 11 31,700 6 14,000 2 322,261 94 HATI SAPI WILKER LAUT MKS KUPANG 600 1 600 1

- - - - - - - - - - 600 1 - - - - - - - - - - - - 600 1 JANTUNG SAPI WILKER LAUT MKS BEKASI 2,000 1 2,000 1

WILKER LAUT MKS JAKARTA 15,000 1 15,000 1 - - - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - 15,000 1 17,000 2

JEROHAN SAPI WILKER LAUT MKS BEKASI 10,000 2 2,000 1 115 1 3,000 1 3,100 2 24,000 3 42,215 10 WILKER LAUT MKS BIMA 200 1 3,539 2 485 2 4,224 5 WILKER LAUT MKS BANDUNG 8,000 1 8,000 1 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 6,000 1 6,000 1 WILKER LAUT MKS DENPASAR 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 50,040 5 23,525 3 3,500 1 10,000 1 14,025 2 10,023 1 30,500 4 10,000 1 51,570 6 13,050 2 26,058 3 116,771 10 359,062 39 WILKER LAUT MKS KUPANG 3,500 1 500 1 7,050 1 11,050 3 WILKER LAUT MKS SIKKA 200 1 200 1

56,040 6 23,525 3 13,700 4 13,539 3 18,210 6 21,523 5 37,665 6 13,000 2 54,670 8 13,050 2 50,058 6 116,771 10 431,751 61 SUSU WILKER LAUT MKS CIBITUNG 3,000 1 4,400 1 3,200 1 10,600 3

WILKER LAUT MKS TANGERANG 6,000 1 4,000 1 10,000 2 - - 9,000 2 8,400 2 - - 3,200 1 - - - - - - - - - - - - - - 20,600 5

TULANG IGA WILKER LAUT MKS NUSA TENGGARA T 500 1 500 1 - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1

TELUR TETAS WILKER LAUT MKS JOMBANG 1,823,640 7 893,760 8 1,202,880 11 672,000 6 470,400 4 588,000 5 5,650,680 41 WILKER LAUT MKS SURABAYA 100,800 1 100,800 1 WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 31,000 1 31,000 1

1,823,640 7 924,760 9 1,202,880 11 672,000 6 470,400 4 - - - - - - 588,000 5 - - 100,800 1 - - 5,782,480 43

DAGING AYAM OLAH WILKER LAUT MKS BEKASI 1,400 2 200 1 1,200 1 2,800 4 WILKER LAUT MKS BOGOR 1,824 1 1,721 1 3,545 2 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 1,215 4 1,170 4 1,425 4 725 2 1,312 4 365 2 500 3 150 1 42 1 1,511 1 8,415 26 WILKER LAUT MKS CIBINONG 2,124 1 2,124 1 2,845 2 20 1 7,113 5 WILKER LAUT MKS JAKARTA 18,677 6 82,681 1 18,934 8 24,148 8 9,495 5 32,195 6 72,330 13 53,082 9 32,022 7 39,347 10 52,580 11 15,620 3 451,111 87 WILKER LAUT MKS SERANG 19,919 3 24,737 4 25,697 4 19,491 3 41,646 7 12,789 2 5,000 1 149,279 24 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 5,000 1 5,120 1 5,150 1 5,325 1 1 1 11,750 2 10,600 2 4,725 1 47,671 10 WILKER LAUT MKS TANGERANG 9,000 1 5,000 1 6,000 1 11,000 2 8,000 1 1 1 17,000 3 5,452 1 17,750 2 21,580 4 16,050 3 116,833 20

48,811 14 118,588 11 57,176 18 62,638 17 67,902 19 47,175 13 91,230 21 58,534 10 64,717 15 54,947 13 77,123 18 37,926 9 786,767 178 DAGING SAPI OLAH WILKER LAUT MKS BEKASI 5,500 1 5,500 1 6,500 1 13,200 3 7,000 1 14,000 2 51,700 9

WILKER LAUT MKS BOGOR 912 1 252 1 1,164 2 WILKER LAUT MKS CIBITUNG 3,917 4 3,430 4 4,795 4 4,512 2 1,875 3 3,662 4 1,600 1 225 1 285 1 24,301 24 WILKER LAUT MKS CIBINONG 1,032 1 604 2 202 1 1,838 4 WILKER LAUT MKS JAKARTA 7,364 5 5,140 4 7,038 4 6,388 4 1 1 46,559 6 2,115 1 1,496 2 6,580 4 680 1 83,361 32 WILKER LAUT MKS KUPANG 2,450 1 2,450 1 WILKER LAUT MKS SIDOARJO 4,975 1 4,980 1 4,950 1 1 1 5,225 1 5,375 1 25,506 6 WILKER LAUT MKS SURABAYA 1 680 1 680 WILKER LAUT MKS TANGERANG 4,000 1 4,000 1

15,281 10 13,545 9 16,814 689 22,382 9 - - 8,289 7 49,009 7 12,277 6 22,125 9 - - 14,057 7 20,542 6 194,321 759 KEJU WILKER LAUT MKS CIBITUNG 579 4 4,190 5 3,190 5 750 2 4,800 4 100 1 372 2 500 1 360 1 14,841 25

WILKER LAUT MKS JAKARTA 5,547 3 3,559 4 4,581 4 9,676 4 4,586 4 11,260 5 8,695 2 583 2 3,563 2 8,746 4 208 1 61,004 35 6,126 7 7,749 9 7,771 9 10,426 6 9,386 8 11,360 6 9,067 4 500 1 583 2 3,563 2 8,746 4 568 2 75,845 60

MAYONAISE WILKER LAUT MKS CIBITUNG 1,010 1 1,010 1 WILKER LAUT MKS BEKASI 2,050 1 2,050 1 WILKER LAUT MKS JAKARTA 4,000 1 8,000 2 12,000 3 WILKER LAUT MKS TANGERANG 7,000 2 11,000 3 8,000 2 4,000 1 30,000 8

- - - - - - 8,010 3 - - - - 11,000 3 4,000 1 8,000 2 8,000 2 2,050 1 4,000 1 45,060 13 MENTEGA WILKER LAUT MKS CIBITUNG 2,075 4 1,020 4 1,221 4 525 1 1,058 4 350 1 2,080 4 160 1 380 1 8,869 24

WILKER LAUT MKS JAKARTA 200 1 200 1 2,075 4 1,020 4 1,221 4 525 1 1,058 4 - - 350 1 2,080 4 - - 200 1 160 1 380 1 9,069 25

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

DESEMBERSEPTEMBER OKTOBER NOPEMBERAPRIL MEI JUNI JULI AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET TOTAL

152

Page 80: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKYOGHURT WILKER LAUT MKS TANGERANG 4,000 1 4,000 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1 - - 4,000 1

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

ANGSA WILKER LAUT MKS BAU-BAU 4 1 4 1 4 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1

AYAM WILKER LAUT MKS BINTAN 3 1 3 1 WILKER LAUT MKS DEPOK 11 2 11 2 WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL. 2 1 2 2 4 3 WILKER LAUT MKS TEGAL 3 1 3 1

- - - - - - 14 3 2 1 - - - - - - 2 2 3 1 - - - - 21 7 DOC WILKER LAUT MKS BAU-BAU 400 1 500 1 1,200 2 1,006 3 100 1 3,206 8

- - 400 1 - - - - - - - - 500 1 1,200 2 1,006 3 100 1 - - - - 3,206 8 KAMBING POTONG WILKER LAUT MKS BAU-BAU 3 1 3 1

- - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 KELINCI WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL. 50 1 50 1

- - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 SAPI BIBIT WILKER LAUT MKS BIAK 111 2 111 2

WILKER LAUT MKS FAK-FAK 326 1 326 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 403 1 403 1 WILKER LAUT MKS TERNATE 759 2 759 2

- - - - - - - - - - - - - - - - 840 4 759 2 - - - - 1,599 6

DAGING AYAM WILKER LAUT MKS JAKARTA 20,000 1 60,000 3 20,000 1 20,000 2 120,000 7 WILKER LAUT MKS LAMPUNG 20,000 1 20,000 1 40,000 2 WILKER LAUT MKS MANADO 5,000 2 2,500 1 7,500 3 WILKER LAUT MKS MALUKU 1,000 1 1,000 1 WILKER LAUT MKS PURWAKARTA 10,000 1 10,000 1 WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,000 1 20,000 1 10,000 1 10,000 1 41,000 4 WILKER LAUT MKS SERUI 300 1 365 3 100 1 100 1 865 6

20,000 1 2,000 2 - - 40,000 2 105,000 8 30,300 3 20,365 5 - - 100 1 100 1 - - 2,500 1 220,365 24 DAGING BABI WILKER LAUT MKS BIAK 7,000 6 7,000 1 9,000 5 5,000 3 7,500 4 5,500 3 4,000 2 8,000 5 4,000 2 600 3 2,750 2 7,500 4 67,850 40

7,000 6 7,000 1 9,000 5 5,000 3 7,500 4 5,500 3 4,000 2 8,000 5 4,000 2 600 3 2,750 2 7,500 4 67,850 40 DAGING SAPI WILKER LAUT MKS JAKARTA 480 1 8,000 1 5,000 1 13,480 3

WILKER LAUT MKS MANADO 1,500 1 750 1 1,000 1 3,250 3

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKDAGING SAPI WILKER LAUT MKS PAPUA 90 1 200 1 100 1 200 1 200 1 600 2 1,390 7

1,500 1 - - 750 1 90 1 - - 680 2 1,100 2 8,000 1 5,200 2 200 1 - - 600 2 18,120 13 HATI SAPI WILKER LAUT MKS JAKARTA 200 1 200 1

WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,100 1 1,100 1 - - 1,100 1 - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - - - 1,300 2

JEROHAN SAPI WILKER LAUT MKS SAMARINDA 1,000 1 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1

KAKI AYAM WILKER LAUT MKS NABIRE 100 1 500 2 300 1 900 4 - - - - - - 100 1 500 2 300 1 - - - - - - - - - - - - 900 4

KULIT KERBAU WILKER LAUT MKS SURABAYA 1,601 6 931 3 600 2 300 1 564 2 449 2 1,200 4 900 3 600 2 900 3 600 2 8,645 30 WILKER LAUT MKS SOLO 193 1 193 1

1,601 6 931 3 793 3 300 1 564 2 449 2 1,200 4 - - 900 3 600 2 900 3 600 2 8,838 31 KULIT SAPI WILKER LAUT MKS MATARAM 150 1 300 2 150 1 350 3 200 2 50 1 50 1 1,250 11

WILKER LAUT MKS MAGETAN 568 1 300 1 300 1 1,168 3 WILKER LAUT MKS SURABAYA 2,000 8 1,300 6 1,700 8 1,600 8 1,500 6 1,500 6 2,600 1 1,700 7 3,972 15 2,900 12 2,000 8 22,772 85 WILKER LAUT MKS JAKARTA 500 1 500 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 1,302 7 1,302 7

2,000 8 1,302 7 1,300 6 1,850 9 1,900 10 1,650 7 1,850 9 2,600 1 1,900 9 5,090 18 3,250 14 2,300 9 26,992 107 TULANG IGA WILKER LAUT MKS JAKARTA 1,400 2 9,270 3 10,670 5

- - - - - - - - 1,400 2 9,270 3 - - - - - - - - - - - - 10,670 5 TELUR TETAS WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 28,800 6 184,000 4 212,800 10

WILKER LAUT MKS JOMBANG 120,000 1 825,000 7 579,000 5 780,000 7 440,000 4 2,744,000 24 WILKER LAUT MKS SURABAYA 117,000 1 234,000 2 440,000 4 440,000 4 770,000 7 660,000 6 330,000 3 555,000 5 3,546,000 32

- - - - 148,800 7 1,126,000 12 813,000 7 780,000 7 880,000 8 440,000 4 770,000 7 660,000 6 330,000 3 555,000 5 6,502,800 66 TELUR AYAM RAS WILKER LAUT MKS ABEPURA 425 1 425 1

WILKER LAUT MKS AMBON 3,500 2 1,000 1 4,500 3 WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 4,500 1 4,500 1 WILKER LAUT MKS BAU-BAU 70 1 70 1 WILKER LAUT MKS BIAK 14,000 10 6,800 7 10,400 8 7,900 8 6,950 9 1,100 4 8,400 9 600 3 900 4 2,750 7 2,650 2 4,900 8 67,350 79 WILKER LAUT MKS BITUNG 300 1 300 1 WILKER LAUT MKS DOBO 100 1 200 1 200 1 900 3 550 2 550 1 200 1 200 1 2,900 11 WILKER LAUT MKS FAK-FAK 2,300 4 1,500 5 2,000 7 6,225 15 3,000 11 4,000 7 3,570 9 3,900 12 2,750 9 800 4 3,700 8 4,150 9 37,895 100 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 11,250 9 20,100 10 7,950 8 12,150 10 17,700 16 10,400 12 10,850 13 11,200 14 21,600 14 14,100 13 12,000 14 21,500 15 170,800 148 WILKER LAUT MKS KAIMANA 1,950 6 2,200 7 900 3 2,300 3 1,700 4 1,300 2 1,000 2 900 3 500 1 1,200 3 13,950 34 WILKER LAUT MKS MANOKWARI 500 1 300 1 500 1 1,700 4 3,000 7 WILKER LAUT MKS MERAUKE 700 2 200 1 900 3 WILKER LAUT MKS NABIRE 1,100 4 1,400 7 3,100 8 1,655 7 2,200 7 2,150 6 1,900 6 2,100 8 1,400 6 400 2 1,400 7 1,500 4 20,305 72 WILKER LAUT MKS REO 450 1 450 1

N I H I L

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

NOPEMBER DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI

FEBRUARIMEDIA PEMBAWA MARET APRIL MEIWILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALJUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET APRIL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALJUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

153

Page 81: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKTELUR AYAM RAS WILKER LAUT MKS SERUI 1,400 4 3,200 6 1,250 4 1,000 1 1,000 3 2,800 5 500 1 400 1 3,100 6 14,650 31

WILKER LAUT MKS SORONG 6,750 9 750 3 900 2 5,200 9 11,150 14 13,800 14 13,000 12 15,400 11 8,800 10 6,400 7 8,700 9 90,850 100 WILKER LAUT MKS TIMIKA 500 2 1,360 1 900 1 650 1 200 1 300 1 3,910 7 WILKER LAUT MKS WASIOR 3,950 6 3,900 5 4,900 7 3,600 6 3,000 1 2,500 5 3,000 7 3,300 7 3,500 7 1,000 2 3,900 8 4,100 9 40,650 70

39,450 43 39,450 40 35,160 55 42,755 70 48,150 70 37,300 54 44,920 64 42,370 63 42,750 57 28,050 41 25,900 45 51,150 68 477,405 670 TELUR BEBEK WILKER LAUT MKS JAYAPURA 1,000 1 1,000 1

- - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1

BAKSO WILKER LAUT MKS BIAK 150 1 60 1 210 2 - - - - 150 1 - - 60 1 - - - - - - - - - - - - - - 210 2

DAGING AYAM OLAH WILKER LAUT MKS MANADO 1,400 1 1,400 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,400 1 - - - - - - - - 1,400 1

DAGING OLAHAN WILKER LAUT MKS BIAK 150 1 150 1 - - - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - - - 150 1

PAKAN TERNAK WILKER LAUT MKS BALIKPAPAN 20,000 1 20,000 1 WILKER LAUT MKS BANJARMASIN 114,000 4 32,500 1 158,000 3 1,340,000 6 1,220,000 4 340,200 3 3,204,700 21 WILKER LAUT MKS BANJAR BARU 740,000 1 1,200,000 3 660,000 2 301,500 2 2,901,500 8 WILKER LAUT MKS DENPASAR 40,000 1 40,000 1 WILKER LAUT MKS GORONTALO 320,000 3 60,000 1 380,000 4 WILKER LAUT MKS JAKARTA 20,900 1 20,900 1 WILKER LAUT MKS JAYAPURA 60,000 1 40,000 1 99,000 2 220,000 1 140,500 2 220,500 2 400,000 2 20,700 1 180,500 2 200,000 2 20,650 1 41,000 2 1,642,850 19 WILKER LAUT MKS KALIMANTAN SEL 80,000 1 80,000 1 WILKER LAUT MKS KENDARI 55,000 1 44,500 1 266,000 3 80,000 1 200,000 2 80,000 1 725,500 9 WILKER LAUT MKS PALU 259,000 4 72,500 2 340,000 4 222,000 2 220,000 1 80,000 1 1,193,500 14 WILKER LAUT MKS SURABAYA 660,000 2 660,000 2

60,000 1 40,000 1 99,000 2 220,000 1 568,500 11 370,000 6 1,164,000 12 2,161,600 12 2,382,500 10 2,360,200 13 1,020,650 7 422,500 5 10,868,950 81

EKSPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

IMPOR

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

CHICKEN FEATHER MEAL WILKER LAUT MKS USA 183,761 1 192,832 1 204,463 2 90,047 1 187,423 1 858,526 6 MEAT and BONE MEAL WILKER LAUT MKS AUSTRALIA 210,780 1 99,320 1 275,540 2 491,045 4 587,300 3 686,837 4 400,530 5 2,751,352 20

WILKER LAUT MKS CANADA 201,530 2 207,266 1 408,796 3 WILKER LAUT MKS NEW ZEALAND 237,900 2 237,900 2 WILKER LAUT MKS USA 230,472 2 94,311 1 311,738 2 636,521 5

210,780 1 99,320 1 275,540 2 905,278 7 587,300 3 94,311 1 706,100 5 204,463 2 924,737 6 297,313 2 187,423 1 400,530 5 4,893,095 36

DESEMBER TOTALJANUARI FEBRUARI MARET

N I H I L

N I H I LBAHAN ASAL HEWAN (BAH)

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

N I H I L

N I H I L

AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER

JANUARI FEBRUARI

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

TOTAL

HEWAN

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA NEGARA TUJUAN MARET APRIL MEI JUNI

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

DESEMBER TOTAL

HEWAN

APRIL MEI JUNI JULIMARET

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA NEGARA TUJUAN JANUARI FEBRUARI OKTOBER NOPEMBER

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

AGUSTUS SEPTEMBER

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

APRIL MEI JUNI JULIMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN

154

Page 82: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KERBAU POTONG WILKER PAOTERE BIMA 60 2 17 1 14 1 2 1 93 5 WILKER PAOTERE DOMPU 47 2 47 2 WILKER PAOTERE KALABAHI 6 1 6 1

47 2 60 2 17 1 - - - - - - 6 1 14 1 - - - - 2 1 - - 146 8 SAPI BIBIT WILKER PAOTERE LOMBOK 252 1 252 1

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 252 1 - - 252 1 SAPI POTONG WILKER PAOTERE BIMA 7 1 7 1

- - - - - - - - - - - - - - 7 1 - - - - - - - - 7 1

JEROHAN SAPI WILKER PAOTERE BIMA 500 1 400 1 900 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 400 1 900 2

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

TELUR AYAM RAS WILKER PAOTERE ENDE 600 1 300 1 1,350 3 3,500 4 750 1 6,500 10 WILKER PAOTERE JAYAPURA 150 1 150 1 WILKER PAOTERE KALABAHI 540 1 1,875 2 825 3 675 2 375 2 450 2 750 2 675 2 6,165 16 WILKER PAOTERE SUMBA BARAT 150 1 150 1 WILKER PAOTERE LABUHAN BAJO 225 1 3,020 1 1,275 4 225 1 750 2 450 2 525 2 300 1 6,770 14 WILKER PAOTERE LEWO LEBA 225 1 75 1 105 1 300 1 75 1 300 2 150 1 1,230 8 WILKER PAOTERE MANGOLE 150 2 50 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 75 1 725 10 WILKER PAOTERE NUSA T. TIMUR 75 1 150 1 225 1 150 1 375 1 975 5 WILKER PAOTERE REO 975 3 450 2 375 1 225 2 225 1 2,250 9 WILKER PAOTERE RUTENG 300 1 300 1 WILKER PAOTERE SABU 750 2 75 1 825 3

1,350 5 4,760 7 1,625 7 2,850 7 3,780 13 5,225 11 1,950 8 1,200 6 75 1 1,875 7 1,350 6 - - 26,040 78

PAKAN TERNAK WILKER PAOTERE KWANDANG 150,000 1 150,000 1 WILKER PAOTERE SAMARINDA 200,000 1 300,000 2 150,000 1 300,000 2 950,000 6

200,000 1 - - - - - - 300,000 2 150,000 1 450,000 3 - - - - - - - - - - 1,100,000 7

MARET APRIL JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI

APRIL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

N I H I L

N I H I L

N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

155

Page 83: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

AYAM WILKER BAJOE MASAMBA 300 1 300 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 300 1 - - - - 300 1

SAPI POTONG WILKER BAJOE BOMBANA 4 1 9 1 13 2 WILKER BAJOE KOLAKA 11 1 41 4 52 5 WILKER BAJOE RAHA 12 1 12 1

- - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 15 2 50 5 - - 77 8

KULIT SAPI WILKER BAJOE KOLAKA 98 1 98 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 98 1 - - 98 1

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

AYAM WILKER BAJOE BAU-BAU 500 1 500 1 1,000 2 WILKER BAJOE BOE PINANG 240 2 240 2 WILKER BAJOE KENDARI 1,850 7 2,810 10 1,820 7 3,390 9 1,770 7 1,920 9 8,120 25 2,170 10 870 2 1,900 3 26,620 89 WILKER BAJOE KOLAKA 680 3 800 3 250 1 650 2 250 1 500 1 3,130 11 WILKER BAJOE KONAWE 1,400 4 400 1 400 1 2,200 6 WILKER BAJOE RAHA 930 1 1,000 1 1,930 2 WILKER BAJOE UNAHA 350 1 350 1

3,250 11 3,210 11 2,850 11 4,590 13 2,020 8 3,500 12 10,110 30 3,170 12 870 2 - - - - 1,900 3 35,470 113 DOC WILKER BAJOE BOE PINANG 1,600 1 3,500 2 2,700 2 1,500 1 9,300 6

WILKER BAJOE KENDARI 121,000 13 114,000 15 107,000 11 119,000 12 108,000 9 99,200 9 108,000 9 110,000 9 108,000 9 96,000 8 1,090,200 104 WILKER BAJOE KOLAKA 79,700 40 64,000 35 92,100 43 85,300 35 77,500 34 53,500 31 52,500 32 71,900 38 75,200 41 36,900 18 688,600 347 WILKER BAJOE POMALA 2,000 1 2,000 1 WILKER BAJOE UNAHA 2,300 1 2,300 1

200,700 53 179,600 51 199,100 54 204,300 47 189,000 45 152,700 40 163,200 43 - - 181,900 47 187,500 52 134,400 27 - - 1,792,400 459 DOD WILKER BAJOE KOLAKA 2,500 1 2,500 1

- - - - 2,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 1 DOQ WILKER BAJOE KOLAKA 500 1 500 1

- - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - 500 1 ITIK WILKER BAJOE KENDARI 2,500 1 2,500 1

- - - - - - 2,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 1 KAMBING BIBIT WILKER BAJOE HALMAHERA 50 1 50 1

WILKER BAJOE TERNATE 440 2 440 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 440 2 490 3

KAMBING POTONG WIKER BAJOE KENDARI 93 4 108 6 103 6 100 6 65 2 133 5 100 3 176 7 135 6 111 4 42 2 1,166 51 93 4 108 6 103 6 100 6 65 2 133 5 - - 100 3 176 7 135 6 111 4 42 2 1,166 51

KELINCI WILKER BAJOE BAU-BAU 17 2 17 2 WILKER BAJOE KOLAKA 30 1 800 4 830 5 WILKER BAJOE KENDARI 30 1 15 1 45 2

30 1 30 1 - - - - - - - - - - - - - - 15 1 - - 817 6 892 9 SAPI BIBIT WILKER BAJOE TERNATE 337 1 390 2 727 3

WILKER BAJOE HALMAHERA 302 1 302 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 639 2 390 2 1,029 4

SEPTEMBER OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNIMARET APRIL JULI AGUSTUS

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

JANUARI FEBRUARI

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN

JANUARI FEBRUARI MARET APRIL TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

N I H I L

N I H I L

156

Page 84: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKSAPI POTONG WILKER BAJOE BOMBANA 81 1 81 1

- - - - - - - - - - - - - - 81 1 - - - - - - - - 81 1

DAGING AYAM WILKER BAJOE BAU-BAU 500 1 500 1 WILKER BAJOE BOE PINANG 150 1 350 3 100 1 460 4 400 3 380 3 380 3 300 1 100 1 360 3 300 3 260 2 3,540 28 WILKER BAJOE KABAENA 250 1 250 1 WILKER BAJOE KENDARI 21,200 38 17,200 29 21,350 44 19,600 37 22,050 42 21,150 40 21,150 40 86,000 7 13,950 26 14,350 26 12,750 25 15,800 33 286,550 387 WILKER BAJOE KOLAKA 500 1 1,000 2 150 1 150 1 54,900 33 800 4 57,500 42 WILKER BAJOE POMALA 1,500 1 1,500 1

21,850 40 18,550 34 21,450 45 20,060 41 22,450 45 21,680 44 21,680 44 141,950 43 14,050 27 14,710 29 13,850 32 17,560 36 349,840 460 TELUR AYAM RAS WILKER BAJOE BAU-BAU 7,200 12 14,900 25 26,300 44 24,800 41 29,200 50 26,650 48 32,500 51 18,900 31 25,000 41 30,000 45 17,900 33 19,700 37 273,050 458

WILKER BAJOE BOE PINANG 500 1 1,350 4 900 2 1,300 3 2,900 7 1,800 4 1,900 4 3,300 8 400 1 14,350 34 WILKER BAJOE BUTON 500 1 1,000 1 1,500 2 WILKER BAJOE BOMBANA 500 1 3,800 1 1,550 4 900 2 6,750 8 WILKER BAJOE KABAENA 2,000 4 2,350 5 1,300 3 1,400 3 1,500 3 800 2 1,300 3 500 1 11,150 24 WILKER BAJOE KENDARI 67,000 26 40,500 20 41,000 19 33,000 14 46,900 23 50,400 30 70,100 56 45,000 32 40,950 26 63,900 33 38,450 25 30,800 20 568,000 324 WILKER BAJOE KOLAKA 72,500 28 69,800 25 76,800 25 71,680 23 70,800 28 70,800 31 62,400 27 58,500 29 81,700 31 75,400 28 77,000 25 80,800 27 868,180 327 WILKER BAJOE KISAR 600 1 600 1 WILKER BAJOE MALUKU 560 2 560 2 WILKER BAJOE POMALA 1,500 1 1,500 1 WILKER BAJOE RAHA 8,000 3 7,500 3 15,000 7 22,000 3 15,500 8 22,000 11 41,500 8 20,500 10 7,000 3 20,000 10 11,400 7 13,300 8 203,700 81 WILKER BAJOE SANANA 1,500 3 1,000 2 2,400 5 1,300 3 1,900 5 2,100 5 1,900 4 2,300 5 3,000 7 2,800 6 1,400 3 2,000 5 23,600 53 WILKER BAJOE TEPA 700 1 1,000 1 1,700 2 WILKER BAJOE UNAHA 2,000 1 2,500 3 700 1 800 2 6,000 7

156,200 72 137,200 82 165,800 110 156,480 90 170,800 121 176,400 136 213,700 154 147,700 110 160,250 113 198,660 137 148,550 98 148,900 101 1,980,640 1,324

CHICKEN NUGGET WILKER BAJOE KENDARI 300 1 200 1 500 2 - - - - - - - - 300 1 - - - - - - - - - - 200 1 - - 500 2

OKTOBER NOPEMBERAPRIL MEI JUNI

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

DESEMBER TOTAL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

N I H I L

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN

JANUARI FEBRUARI MARET JULI AGUSTUS SEPTEMBER

157

Page 85: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KAMBING POTONG WILKER JENEPONTO ATAMBUA 533 2 217 2 186 1 131 2 170 2 1,237 9 WILKER JENEPONTO BELU 370 3 185 1 119 2 125 1 799 7 WILKER JENEPONTO BIMA 265 1 273 1 360 1 655 5 575 5 918 8 422 5 388 8 350 4 375 3 395 4 3 1 4,979 46 WILKER JENEPONTO DOMPU 43 1 43 1 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 125 2 210 1 275 2 138 4 232 4 438 4 140 4 238 6 526 6 305 6 115 2 2,742 41 WILKER JENEPONTO KUPANG 483 1 168 1 323 3 380 2 140 1 165 2 280 4 47 1 1,986 15 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 1,287 14 1,287 14 WILKER JENEPONTO MBAY 177 6 177 6 WILKER JENEPONTO REO 535 6 460 7 508 6 1,344 11 943 8 970 11 499 7 658 10 685 10 441 6 509 9 7,552 91 WILKER JENEPONTO SABU 250 1 205 2 542 4 383 3 903 3 590 2 2,873 15 WILKER JENEPONTO SIKKA 1 1 - WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 30 1 90 2 75 2 150 1 100 1 445 7 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 78 2 1 1 122 1 62 2 197 2 40 1 141 3 326 3 186 2 1,153 17

925 9 943 9 1,704 12 3,089 25 2,843 28 2,930 29 2,936 34 1,609 24 1,813 28 3,169 31 2,499 26 814 14 25,274 269 KERBAU POTONG WILKER JENEPONTO ATAMBUA 17 1 50 2 41 2 49 4 35 2 192 11

WILKER JENEPONTO BIMA 29 1 40 1 34 3 146 5 49 4 4 1 65 5 107 8 100 5 71 3 131 5 87 3 863 44 WILKER JENEPONTO BELU 13 1 25 1 19 1 15 1 10 1 27 1 109 6 WILKER JENEPONTO DOMPU 16 2 49 5 65 7 WILKER JENEPONTO FLORES 105 3 105 3 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 125 2 19 1 1,104 4 192 7 194 8 236 9 62 5 288 13 127 8 206 10 63 2 2,616 69 WILKER JENEPONTO KUPANG 7 1 17 1 30 2 42 2 96 6 WILKER JENEPONTO LOMBOK 34 1 34 1 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 64 2 425 15 50 1 109 2 49 2 697 22 WILKER JENEPONTO MBAY 202 8 202 8 WILKER JENEPONTO REO 282 9 188 7 286 9 262 11 173 10 323 12 218 10 286 11 213 8 306 10 199 9 2,736 106 WILKER JENEPONTO ROTE NDAO 47 1 47 1 WILKER JENEPONTO SABU 29 2 48 4 58 4 15 2 27 2 45 2 31 2 253 18 WILKER JENEPONTO SIKKA 18 1 21 1 34 2 38 2 52 2 92 4 23 1 23 1 301 14 WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 90 2 96 3 7 1 193 6 WILKER JENEPONTO SUMBA TIMUR 61 3 173 6 234 9 WILKER JENEPONTO SUMBAWA 51 1 51 1 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 49 1 128 7 1 1 82 1 43 2 89 8 66 4 123 8 173 6 226 8 980 46

436 12 296 10 1,559 24 710 30 704 32 854 39 1,058 43 594 38 992 43 876 42 1,048 40 647 25 9,774 378

APRIL OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

158

Page 86: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREKKUDA POTONG WILKER JENEPONTO ATAMBUA 50 1 53 2 37 1 28 2 5 2 173 8

WILKER JENEPONTO BELU 24 1 53 1 19 1 76 2 5 1 15 1 192 7 WILKER JENEPONTO BIMA 27 1 43 2 52 1 158 5 143 5 232 8 351 7 383 10 76 3 73 4 115 4 55 1 1,708 51 WILKER JENEPONTO FLORES 17 1 17 1 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 18 2 16 1 60 2 106 7 152 8 166 9 86 5 140 9 138 8 189 10 41 2 1,112 63 WILKER JENEPONTO KEFAMANU 30 1 102 6 132 7 WILKER JENEPONTO KUPANG 26 1 50 1 25 1 84 2 19 1 52 2 105 5 110 3 471 16 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 49 9 7 1 49 2 105 12 WILKER JENEPONTO MBAY 202 8 202 8 WILKER JENEPONTO REO 18 2 30 4 19 4 46 7 54 7 60 6 91 7 58 5 128 7 141 8 87 8 732 65 WILKER JENEPONTO SABU 134 2 209 4 53 1 55 2 58 2 58 2 75 2 642 15 WILKER JENEPONTO SIKKA 13 1 12 1 8 2 51 2 17 2 13 1 28 1 18 1 160 11 WILKER JENEPONTO SUMBAWA 95 1 95 1 WILKER JENEPONTO SUMBA BARAT 74 2 151 2 30 1 60 1 315 6 WILKER JENEPONTO SUMBA TIMUR 30 2 129 3 159 5 WILKER JENEPONTO WAINGAPU 63 1 39 1 327 9 247 9 231 10 122 6 222 7 271 10 164 4 244 6 1 1 1,931 64

126 6 128 8 514 18 724 34 955 42 841 37 1,036 33 1,036 38 804 35 742 35 989 39 251 15 8,146 340 SAPI POTONG WILKER JENEPONTO ATAMBUA 17 1 80 4 17 1 114 6

WILKER JENEPONTO BELU 40 1 40 1 WILKER JENEPONTO BIMA 9 1 14 1 1 1 3 2 4 1 31 6 WILKER JENEPONTO FLORES 2 1 2 1 WILKER JENEPONTO KUPANG 2 1 31 1 4 1 37 3 WILKER JENEPONTO KEL. DANGA 10 1 97 4 150 6 207 8 312 9 270 6 450 11 387 8 405 10 79 2 2,367 65 WILKER JENEPONTO MANGGARAI 428 13 428 13 WILKER JENEPONTO MBAY 218 8 218 8 WILKER JENEPONTO REO 110 5 149 4 199 8 412 10 324 9 357 11 336 9 274 9 552 12 273 8 339 9 3,325 94 WILKER JENEPONTO SABU 81 2 9 2 90 4 WILKER JENEPONTO SIKKA 42 3 9 1 15 2 14 1 9 1 20 1 109 9

120 6 149 4 305 13 579 17 531 17 711 23 650 23 660 18 825 26 1,085 30 708 21 438 12 6,761 210

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

TELUR AYAM RAS WILKER JENEPONTO MANGGARAI 800 1 4,500 1 1,800 1 7,100 3 - - - - - - - - 800 1 - - - - 4,500 1 1,800 1 - - - - - - 7,100 3

AGUSTUSMEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER TOTALMARET APRIL MEI JUNI JULI

APRIL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAIN

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN

JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWANN I H I L

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

N I H I L

N I H I L

N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

N I H I LHASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)

159

Page 87: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

DOMBA WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 3 1 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - 3 1

KAMBING POTONG WILKER BULUKUMBA KUPANG 178 3 178 3 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 70 1 250 2 425 3 308 3 1,053 9 WILKER BULUKUMBA SUMBAWA 68 1 68 1

- - - - - - 70 1 - - - - - - - - 178 3 250 2 425 3 376 4 1,299 13 KERBAU POTONG WILKER BULUKUMBA BIMA 92 2 291 1 26 1 409 4

WILKER BULUKUMBA DOMPU 62 2 35 1 35 2 16 1 13 1 161 7 WILKER BULUKUMBA KUPANG 31 2 31 2 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 50 1 48 1 98 3 196 5 WILKER BULUKUMBA SUMBAWA 75 1 74 1 145 3 109 2 72 1 140 2 66 1 142 2 70 1 893 14 WILKER BULUKUMBA SUMBA BARAT 112 2 112 2 WILKER BULUKUMBA WAINGAPU 47 2 47 2

75 1 136 3 230 5 249 5 205 6 112 2 203 5 357 2 199 5 13 1 70 1 - - 1,849 36 KUDA POTONG WILKER BULUKUMBA DOMPU 2 1 2 1

WILKER BULUKUMBA KUPANG 19 1 15 1 34 2 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 15 1 5 1 7 1 27 3 WILKER BULUKUMBA SIKKA 5 1 5 1

- - - - 2 1 24 2 - - - - - - - - 15 1 15 1 5 1 7 1 68 7 SAPI POTONG WILKER BULUKUMBA BIMA 31 1 31 1

WILKER BULUKUMBA DOMPU 30 1 30 1 WILKER BULUKUMBA ROTE NDAO 3 1 12 1 15 2

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

APRIL OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)N I H I L

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWANN I H I L

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBERAPRIL OKTOBER

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)N I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

160

Page 88: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

KAMBING POTONG WILKER SINJAI ATAMBUA 185 1 83 2 27 1 295 4 WILKER SINJAI ROTE NDAO 83 1 59 2 150 1 150 1 442 5 WILKER SINJAI KUPANG 32 1 120 1 152 2 WILKER SINJAI KEL. DANGA 75 1 75 1 150 2 WILKER SINJAI MBAY 90 1 80 1 170 2 WILKER SINJAI SABU 567 2 154 2 85 2 155 1 155 1 40 1 1,156 9 WILKER SINJAI SIKKA 182 4 493 6 369 4 340 5 1,041 10 1,317 13 347 11 675 7 675 7 1,268 15 744 9 413 7 7,864 98 WILKER SINJAI WAINGAPU 1,254 4 738 5 422 7 1,287 8 753 3 874 3 659 2 341 3 341 3 1,820 6 1,178 4 856 4 10,523 52 WILKER SINJAI WURING 88 2 57 1 145 3

1,621 9 1,314 13 1,473 16 1,767 15 2,007 17 2,276 18 1,038 14 1,396 13 1,396 13 3,218 23 2,122 15 1,269 11 20,897 177 KERBAU POTONG WILKER SINJAI ATAMBUA 21 1 3 1 24 2

WILKER SINJAI BIMA 9 1 9 1 WILKER SINJAI DOMPU 21 2 21 2 WILKER SINJAI KUPANG 44 1 14 1 58 2 WILKER SINJAI ROTE NDAO 50 1 50 1 WILKER SINJAI SABU 2 1 14 1 16 2 WILKER SINJAI SIKKA 18 1 23 2 19 1 13 1 73 5 WILKER SINJAI NUSA TENGGARA T 8 1 8 1 WILKER SINJAI WAINGAPU 531 2 531 2 WILKER SINJAI WURING 4 1 4 1

18 1 531 2 50 5 63 2 78 3 30 3 21 2 - - - - - - 3 1 - - 794 19 KUDA POTONG WILKER SINJAI ATAMBUA 32 1 12 1 12 1 56 3

WILKER SINJAI KUPANG 26 1 17 1 43 2 WILKER SINJAI ROTE NDAO 33 1 3 1 3 1 39 3 WILKER SINJAI SABU 29 1 29 1 57 2 115 4 WILKER SINJAI SIKKA 6 1 13 1 13 1 8 1 3 1 89 1 89 1 8 1 229 8 WILKER SINJAI WAINGAPU 21 2 7 1 7 1 35 4 WILKER SINJAI WURING 4 1 4 1 8 2

26 1 59 4 58 4 58 4 90 3 8 1 20 2 99 3 99 3 - - 8 1 - - 525 26 SAPI POTONG WILKER SINJAI KUPANG 38 1 1 1 39 2

WILKER SINJAI ROTE NDAO 2 1 2 1 4 2 WILKER SINJAI SABU 3 1 3 1 WILKER SINJAI SIKKA 1 1 9 3 2 1 3 1 3 1 16 4 3 1 37 12

38 1 - - - - 1 1 1 1 9 3 2 1 5 2 5 2 16 4 6 2 - - 83 17

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

APRIL OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET DESEMBER TOTALAPRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER

APRIL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)N I H I L

OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWANN I H I L

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)N I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

161

Page 89: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2

PEMASUKAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

PENGELUARAN DOMESTIK

VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK VOL FREK

AYAM WILKER SELAYAR MAKASSAR 4 2 4 2 WILKER SELAYAR MAROS 2 1 2 1

- - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - 4 2 - - - - 6 3 KAMBING POTONG WILKER SELAYAR BONE 40 1 40 1

WILKER SELAYAR BULUKUMBA 25 1 34 3 41 3 25 1 33 4 200 1 5 1 7 1 33 3 403 18 WILKER SELAYAR JENEPONTO 2 1 7 1 9 2 WILKER SELAYAR SIDRAP 22 1 30 1 52 2 WILKER SELAYAR TORAJA 10 1 10 1

65 2 36 4 48 4 47 2 73 6 - - 200 1 - - - - 5 1 7 1 33 3 514 24 KERBAU POTONG WILKER SELAYAR BANTAENG 7 1 7 1

WILKER SELAYAR BULUKUMBA 3 2 2 1 7 1 12 4 WILKER SELAYAR BONE 1 1 1 1 WILKER SELAYAR JENEPONTO 14 1 20 1 24 1 58 3 WILKER SELAYAR SOPPENG 2 1 2 1 WILKER SELAYAR TAKALAR 8 1 8 1 WILKER SELAYAR TORAJA 2 1 6 1 10 1 11 1 29 4

2 1 28 4 20 1 32 2 - - 13 3 11 1 - - 2 1 - - 7 1 2 1 117 15 KUDA POTONG WILKER SELAYAR JENEPONTO 1 1 1 1

WILKER SELAYAR BULUKUMBA 4 1 4 1 - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - 5 2

SAPI POTONG WILKER SELAYAR BANTAENG 2 1 2 1 WILKER SELAYAR BULUKUMBA 20 2 20 2 WILKER SELAYAR BONE 8 1 2 1 7 2 7 2 13 4 7 2 39 6 4 2 6 1 4 1 97 22 WILKER SELAYAR GOWA 2 1 2 1 WILKER SELAYAR JENEPONTO 2 1 5 1 7 2 WILKER SELAYAR PALOPO 7 1 7 1 WILKER SELAYAR TORAJA 1 1 1 1

8 1 9 2 11 4 7 2 15 5 12 3 39 6 - - 20 2 4 2 7 2 4 1 136 30

APRIL OKTOBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH ASAL JANUARI FEBRUARI MARET NOPEMBER DESEMBER TOTAL

HEWANN I H I L

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER

DATA OPERASIONAL KARANTINA HEWANBALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

2013

MEDIA PEMBAWA WILAYAH KERJA DAERAH TUJUAN JANUARI FEBRUARI MARET TOTAL

HEWAN

MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBERAPRIL

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

N I H I LHASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)

N I H I LBAHAN ASAL HEWAN (BAH)

BAHAN ASAL HEWAN (BAH)N I H I L

HASIL BAHAN ASAL HEWAN (HBAH)N I H I L

MEDIA PEMBAWA LAIN / BENDA LAINN I H I L

162

Page 90: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 3

∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑

1 2 3 4 5 6 8 10 12 14 16 18 20 22 24 26 28 30

1 Daging Ayam Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 6 TPC 7,0 x 10 312 TPC 9,4 x 10 3

13 TPC 9,1 x 10 312 TPC 1,8 x 10 4

19 TPC 1,8 x 10 415 TPC 2,4 x 10 4

15 TPC 2,3 x 10 414 TPC 1,8 x 10 4

12 TPC 2,4 x 10 414 TPC 2,1 x 10 4

9 TPC 1,5 x 10 49 TPC 1,8 x 10 4

150

TPC TPC 8,3 x 10 3TPC 8,2 x 10 3

TPC 9,2 x 10 3TPC 9,4 x 10 3

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 3,6 x 10 4

TPC 2,4 x 10 4TPC 2,6 x 10 4

TPC 1,6 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 1,0 x 10 4TPC 8,6 x 10 3

TPC 1,2 x 10 4TPC 1,0 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,4 x 10 4

TPC 1,8 x 10 4TPC 3,2 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 3,3 x 10 4TPC 3,0 x 10 4

TPC 7,4 x 10 3TPC 8,7 x 10 3

TPC 1,0 x 10 4TPC 1,4 x 10 4

TPC 2,4 x 10 4TPC 1,9 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 3,9 x 10 4TPC 3,1 x 10 4

TPC 7,6 x 10 3TPC 2,4 x 10 4

TPC 8,6 x 10 3TPC 6,3 x 10 3

TPC 7,6 x 10 3TPC 1,3 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4TPC 1,2 x 10 4

TPC 2,8 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,9 x 10 4

TPC 2,2 x 10 4TPC 2,0 x 10 4

TPC 8,7 x 10 3TPC 4,9 x 10 3

TPC 8,5 x 10 3TPC 3,1 x 10 4

TPC 2,8 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,1 x 10 4

TPC 2,4 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 3,0 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 8,5 x 10 3TPC 1,1 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 1,5 x 10 4TPC 4,6 x 10 4

TPC 2,5 x 10 4TPC 3,1 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,4 x 10 4

TPC 2,2 x 10 4

TPC 8,1 x 10 3TPC 1,4 x 10 4

TPC 9,5 x 10 3TPC 2,3 x 10 4

TPC 2,5 x 10 4TPC 2,9 x 10 4

TPC 1,7 x 10 4TPC 2,9 x 10 4

TPC 2,2 x 10 4TPC 2,0 x 10 4

TPC 4,1 x 10 4

TPC 9,1 x 10 3TPC 1,5 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 2,1 x 10 4

TPC 2,2 x 10 4TPC 2,2 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 2,2 x 10 4

TPC 1,6 x 10 4TPC 2,0 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4

TPC 7,1 x 10 3TPC 1,6 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,8 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4TPC 4,2 x 10 4

TPC 2,9 x 10 TPC 2,8 x 10 4TPC 1,9 x 10 4

TPC 8,0 x 10 3TPC 1,4 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,6 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4TPC 4,5 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4TPC 2,3 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4

TPC 9,6 x 10 3TPC 1,1 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4TPC 3,3 x 10 4

TPC 3,2 x 10 4TPC 8,4 x 10 3

TPC 2,4 x 10 4TPC 3,7 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4

TPC 6,5 x 10 3TPC 2,3 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4TPC 3,0 x 10 4

TPC 1,8 x 10 4

TPC 3,8 x 10 4TPC 2,8 x 10 4

TPC 2,4 x 10 4

TPC 1,7 x 10 4TPC 3,3 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4

TPC 3,5 x 10 4

TPC 3,3 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4

2 Daging Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 3 TPC 5,5 x 10 32 TPC 3,8 x 10 3

4 TPC 7,6 x 10 310 TPC 1,0 x 10 4

5 TPC 2,4 x 10 47 TPC 2,1 x 10 4

5 TPC 3,9 x 10 42 TPC 2,8 x 10 4

8 TPC 3,0 x 10 43 TPC 1,8 x 10 4

7 TPC 1,1 x 10 33 TPC 2,3 x 10 4

59

TPC TPC 4,4 x 10 3TPC 9,1 x 10 3

TPC 1,5 x 10 4TPC 9,5 x 10 3

TPC 2,9 x 10 4TPC 3,5 x 10 4

TPC 3,7 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4TPC 3,0 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 6,8 x 10 3TPC 1,6 x 10 4

TPC 1,8 x 10 4TPC 3,7 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4TPC 2,4 x 10 4

TPC 1,0 x 10 4TPC 3,1 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 1,3 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 3,0 x 10 4TPC 2,9 x 10 4

TPC 3,2 x 10 4TPC 3,0 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4

TPC 2,0 x 10 4TPC 3,3 x 10 4

TPC 3,3 x 10 4TPC 3,7 x 10 4

TPC 2,3 x 10 5TPC 5,9 x 10 3

TPC 2,5 x 10 4TPC 3,6 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4TPC 2,6 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4TPC 3,7 x 10 4

TPC 3,0 x 10 4TPC 2,7 x 10 4

TPC 7,7 x 10 3TPC 2,5 x 10 4

TPC 1,1 x 10 4

TPC 2,4 x 10 4

3 Daging Itik Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 8,3 x 10 31 TPC 2,3 x 10 4

1 TPC 2,3 x 10 43

TPC4

4 Daging Babi Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 4 TPC 1,2 x 10 53 TPC 1,8 x 10 5

4 TPC 1,2 x 10 53 TPC 8,9 x 10 4

4 TPC 8,6 x 10 43 TPC 2,5 x 10 5

2 TPC 2,9 x 10 54 TPC 4,2 x 10 5

2 TPC 3,1 x 10 53 TPC 3,2 x 10 5

1 TPC 3,1 x 10 54 TPC 3,1 x 10 5

37

TPC TPC 1,3 x 10 5TPC 1,7 x 10 5

TPC 1,1 x 10 5TPC 5,0 x 10 4

TPC 2,1 x 10 5TPC 3,3 x 10 5

TPC 4,3 x 10 5TPC 4,3 x 10 5

TPC 3,6 x 10 5TPC 3,6 x 10 5

TPC 3,6 x 10 5

TPC 1,8 x 10 5TPC 1,3 x 10 5

TPC 1,3 x 10 5TPC 1,8 x 10 5

TPC 2,6 x 10 5TPC 3,4 x 10 5

TPC 3,4 x 10 5TPC 3,3 x 10 5

TPC 4,7 x 10 5

TPC 1,8 x 10 5TPC 1,1 x 10 5

TPC 3,5 x 10 5TPC 3,2 x 10 5

TPC 3,0 x 10 4

25 27 29

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

7 9 11 13 15 17 19 21 23

NOPEMBER DESEMBERJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI

Hasil Hasil Hasil

LAPORAN INTERSEPSI PEMERIKSAAN LABORATORIUM

BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

TAHUN 2013

NO JENIS SAMPEL

M E T O D E BULAN / JUMLAH / HASIL

PEMERIKSAAN SATUAN STANDAR TOTALHasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER

163

Page 91: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 3

∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑

1 2 3 4 5 6 8 10 12 14 16 18 20 22 24 26 28 30

5 Daging Kambing Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 2,5 x 10 41

TPC

6 Kaki Sapi Cemaran Mikriba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 3,6 x 10 51 TPC 2,9 x 10 5

2

TPC

7 Tulang Iga Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 1,6 x 10 51 TPC 3,3 x 10 5

2 TPC 2,3 x 10 51 TPC 3,9 x 10 5

5

TPC TPC 3,0 x 10 5

8 Jantung Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 3 TPC 9,7 x 10 33 TPC 9,2 x 10 3

1 TPC 8,6 x 10 31 TPC 2,6 x 10 4

1 TPC 3,1 x 10 41 TPC 3,9 x 10 5

6 TPC 3,2 x 10 47 TPC 3,0 x 10 4

23

TPC TPC 9,3 x 10 3TPC 9,9 x 10 3

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,8 x 10 4

TPC 8,7 x 10 3TPC 8,7 x 10 3

TPC 2,9 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 1,6 x 10 4TPC 2,6 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 2,8 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 4,3 x 10 4

TPC 4,4 x 10 4

9 Hati Ayam Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 2,9 x 10 51

TPC

10 Lips Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 8,8 x 10 31 TPC 1,5 x 10 4

2 TPC 2,3 x 10 44 TPC 2,7 x 10 4

1 TPC 2,6 x 10 41 TPC 6,1 x 10 4

10

TPC TPC 2,5 x 10 4TPC 3,0 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4

TPC 3,8 x 10 4

11 Lidah Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 2 TPC 4,2 x 10 41 TPC 6,4 x 10 3

3

TPC 3,9 x 10 4

12 Hati Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 6,4 x 10 31 TPC 8,6 x 10 3

1 TPC 7,8 x 10 31 TPC 8,4 x 10 3

3 TPC 2,3 x 10 42 TPC 3,6 x 10 5

1 TPC 4,0 x 10 44 TPC 2,9 x 10 4

3 TPC 2,5 x 10 417

TPC TPC 2,6 x 10 4TPC 3,7 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 2,1 x 10 4

TPC 3,7 x 10 4TPC 6,4 x 10 3

TPC 2,6 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4

13 Paru Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 3,1 x 10 43 TPC 2,6 x 10 4

1 TPC 3,8 x 10 42 TPC 3,7 x 10 4

1 TPC 3,5 x 10 51 TPC 1,3 x 10 4

2 TPC 1,9 x 10 411Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

NihilNihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil

Nihil Nihil Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil

Hasil

17 19 21 23 25 27 29

Hasil Hasil Hasil

7 9 11 13 15

Nihil Nihil Nihil Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Hasil Hasil Hasil Hasil

NO JENIS SAMPEL

M E T O D E BULAN / JUMLAH / HASIL

PEMERIKSAAN SATUAN STANDARJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

TOTALHasil Hasil Hasil Hasil

164

Page 92: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 3TPC TPC 2,4 x 10 5

TPC 3,1 x 10 5TPC 2,3 x 10 4

TPC 2,6 x 10 5

∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑

1 2 3 4 5 6 8 10 12 14 16 18 20 22 24 26 28 30

14 Babat Cemaran Mikroba TPC 1 x 106 CFU/Gr 1 TPC 1,3 x 10 41 TPC 6,7 x 10 3

2

TPC

15 Sosis Ayam Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 7 TPC 2,5 x 10 2*7 TPC 5,5 x 10 2

7 TPC 1,7 x 10 310 TPC 7,0 x 10 3

8 TPC 4,4 x 10 38 TPC 8,4 x 10 3

6 TPC 9,2 x 10 37 TPC 1,9 x 10 4

3 TPC 2,6 x 10 47 TPC 8,4 x 10 4

4 TPC 2,0 x 10 45 TPC 7,0 x 10 3

79

TPC TPC 7,0 x 10 2*TPC 2,1 x 10 3*

TPC 1,0 x 10 3*TPC 4,5 x 10 3

TPC 1,1 x 10 4TPC 2,4 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 7,3 x 10 3

TPC 6,1 x 10 3TPC 4,6 x 10 4

TPC 1,8 x 10 4TPC 3,4 x 10 4

TPC 2,5 x 10 2TPC 8,5 x 10 2

TPC 1,8 x 10 3*TPC 5,2 x 10 3

TPC 9,3 x 10 3TPC 1,7 x 10 4

TPC 9,3 x 10 3TPC 2,2 x 10 4

TPC 4,5 x 10 3TPC 1,9 x 10 4

TPC 8,3 x 10 3TPC 9,5 x 10 3

TPC 3,5 x 10 2*TPC 8,0 x 10 2*

TPC 2,0 x 10 3*TPC 2,5 x 10 3

TPC 1,9 x 10 4TPC 3,9 x 10 4

TPC 8,3 x 10 3TPC 3,2 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 6,9 x 10 3

TPC 9,0 x 10 3

TPC 2,5 x 10 2*TPC 1,2 x 10 3

TPC 3,3 x 10 3TPC 1,3 x 10 4

TPC 2,9 x 10 4TPC 2,1 x 10 4

TPC 2,3 x 10 4TPC 1,9 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 3,2 x 10 3

TPC 7,5 x 10 2*TPC 1,9 x 10 3

TPC 8,4 x 10 3TPC 1,1 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,5 x 10 4

TPC 3,7 x 10 4TPC 2,8 x 10 4

TPC 1,6 x 10 4

TPC 8,5 x 10 2*TPC 1.4 x 10 3

TPC 5,3 x 10 3TPC 1,7 x 10 4

TPC 7,7 x 10 3TPC 2,4 x 10 4

TPC 3,3 x 10 4TPC 2,6 x 10 4

TPC 1,9 x 10 4TPC 2,0 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4

TPC 8,5 x 10 3

TPC 8,7 x 10 3

16 Sosis Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 9,5 x 10 2*1 TPC 2,6 x 10 3

1 TPC 8,6 x 10 3 1 TPC 4,3 x 10 3 3 TPC 1,9 x 10 4 1 TPC 2,2 x 10 41 TPC 2,0 x 10 4

3 TPC 7,7 x 10 31 TPC 6,7 x 10 3

13

TPC TPC 3,2 x 10 4TPC 9,3 x 10 3

TPC 1,7 x 10 4TPC 6,3 x 10 3

17 Daging Olah Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 1,0 x 10 3*3 TPC 1,4 x 10 3*

3 TPC 1,3 x 10 3*2 TPC 5,8 x 10 3

2 TPC 2,0 x 10 46 TPC 9,4 x 10 3

3 TPC 1,8 x 10 42 TPC 7,1 x 10 3

1 TPC 2,9 x 10 423

TPC TPC 1,1 x 10 3*TPC 1,4 x 10 3

TPC 1,6 x 10 4TPC 2,1 x 10 4

TPC 8,7 x 10 3TPC 2,7 x 10 4

TPC 3,8 x 10 3

TPC 1,8 x 10 3*TPC 4,5 x 10 3

TPC 7,7 x 10 3TPC 2,2 x 10 4

TPC 9,2 x 10 3

TPC 2,2 x 10 4

TPC 2,6 x 10 4

18 Daging Olah AyamCemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 4 TPC 4,5 x 10 2*1 TPC 1,3 x 10 3*

2 TPC 4,6 x 10 34 TPC 6,8 x 10 3

4 TPC 1,8 x 10 42 TPC 7,3 x 10 3

3 TPC 8,2 x 10 34 TPC 2,2 x 10 4

3 TPC 1,9 x 10 45 TPC 5,6 x 10 3

5 TPC 6,6 x 10 36 TPC 7,0 x 10 3

43

TPC TPC 5,5 x 10 2*TPC 7,1 x 10 3

TPC 7,2 x 10 3TPC 8,5 x 10 3

TPC 2,6 x 10 4TPC 2,9 x 10 4

TPC 6,2 x 10 3TPC 2,2 x 10 4

TPC 2,1 x 10 4TPC 7,9 x 10 3

TPC 2,0 x 10 4

TPC 6,0 x 10 2*TPC 2,1 x 10 4

TPC 2,5 x 10 4TPC 2,2 x 10 4

TPC 2,7 x 10 4TPC 2,4 x 10 4

TPC 7,3 x 10 3TPC 1,7 x 10 4

TPC 6,5 x 10 3

TPC 1,3 x 10 3*TPC 9,4 x 10 3

TPC 2,1 x 10 4TPC 1,8 x 10 4

TPC 3,4 x 10 3TPC 1,9 x 10 4

TPC 1,8 x 10 4

TPC 4,8 x 10 3TPC 3,1 x 10 3

TPC 1,1 x 10 4

TPC 1,0 x 10 4

Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil

Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil

7 9 11 13 15 17

NO JENIS SAMPEL

M E T O D E BULAN / JUMLAH / HASIL

PEMERIKSAAN SATUAN STANDARJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

TOTALHasil Hasil Hasil Hasil

19 21 23 25 27 29

165

Page 93: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 319 Chicken Stick Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 1,0 x 10 3*

1 TPC 2,1 x 10 41 TPC 8,7 x 10 3

3

TPC

∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑

1 2 3 4 5 6 8 10 12 14 16 18 20 22 24 26 28 30

20 Chicken Nugget Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 1,5 x 10 2*2 TPC 1,8 x 10 3

2 TPC 1,6 x 10 3*2 TPC 4,1 x 10 3

1 TPC 1,8 x 10 41 TPC 2,5 x 10 4

1 TPC 1,9 x 10 47 TPC 1,9 x 10 4

3 TPC 2,8 x 10 35 TPC 2,0 x 10 3*

4 TPC 5,8 x 10 329

TPC TPC 1,8 x 10 3TPC 2,2 x 10 3

TPC 5,4 x 10 3TPC 1,9 x 10 4

TPC 5,3 x 10 3TPC 1,9 x 10 4

TPC 7,3 x 10 3

TPC 4,5 x 10 4TPC 6,2 x 10 3

TPC 1,8 x 10 4TPC 6,9 x 10 3

TPC 9,4 x 10 3TPC 1,7 x 10 4

TPC 3,3 x 10 3

TPC 2,0 x 10 4TPC 5,4 x 10 3

TPC 4,9 x 10 3

TPC 2,8 x 10 3

21 MacChicken Patty Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 2,5 x 10 2*2 TPC 2,2 x 10 3

3

TPC TPC 8,2 x 10 3

22 Burger Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 9,5 x 10 31 TPC 2,1 x 10 4

2 TPC 5,1 x 10 32 TPC 2,0 x 10 4

6

TPC TPC 2,4 x 10 4TPC 7,8 x 10 3

23 Bakso Sapi Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 1,3 x 10 3*1 TPC 5,2 x 10 3

1 TPC 2,9 x 10 43

TPC

Rollade Ayam Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 3,5 x 10 4

1

TPC

24 Mentega Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 9,1 x 10 32 TPC 1,7 x 10 4

3

TPC TPC 7,3 x 10 3

25 Keju Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 8,2 x 10 31

TPC

26 Smoke Beef Cemaran Mikroba TPC 1 x 105 CFU/Gr 1 TPC 2,2 x 10 41

TPC

27 Serum DOC HI ND Titer R < 24214 ND 512 ND 919 ND 971 ND 722 ND 582 ND 437 ND 188 ND 257 ND 375 ND 258 ND 270 ND 5705

HI AI T > 24AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI0 R / 0 T 0 R / 0 T 104 R / 153 T 170 R / 205 T 116 R / 142 T 98 R / 172 T18 R / 19 T 181 R / 331 T 0 R / 0T 0 R / 0 T 457 R / 265 T 315 R / 267 T

11 R / 426 T 0 R / 188 T 0 R / 257 T 1 R / 374 1 R / 257 T 0 R / 270 T6 R / 208 T 2 R / 510 T 1 R / 918 T 14 R / 957 T 0 R / 0 T 0 R / 582

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil Nihil Nihil

Nihil

Nihil Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

NO JENIS SAMPEL

M E T O D E BULAN / JUMLAH / HASIL

PEMERIKSAAN SATUAN STANDARJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER

TOTALHasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil

DESEMBER

7 9 11 13 15 17 19 21 23

Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

25 27 29

166

Page 94: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 328 Serum DOD HI ND Titer R < 24

556 HA 556

HI AI T > 24

29 Serum Ayam HI ND Titer R < 24 8 ND 5 ND 6 ND 2 ND 2 ND 4 ND 10 ND 37

HI AI T > 24AI AI AI AI AI AI AI

∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑

1 2 3 4 5 6 8 10 12 14 16 18 20 22 24 26 28 30

30 Serum Darah Brucella / RBT Negatif 7 685 1402 65 365 360 630 3514

Sapi

31 Telur HI ND Titer R < 24 21 ND 52 ND 103 ND 65 ND 211 ND 115 ND 23 ND 35 ND 40 ND 25 ND 11 ND 7 ND 708

HI AI T > 24AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI AI

32 Ulas Darah Parasit Darah Negatif 15 129 88 890 123 255 14 1514

Sapi

33 Ulas Darah Parasit Darah Negatif 39 28 17 50 252 59 37 32 5 15 8 542

Kerbau

34 Ulas Darah Parasit Darah Nihil 42 42

Kambing

KETERANGAN :

Nihil Nihil Nihil Negatif Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil Nihil

Negatif Negatif Nihil1 Positif Negatif Negatif Negatif 3 Positif Negatif

Nihil Negatif Negatif

Negatif Negatif Negatif

Negatif Negatif NegatifNihil Nihil Negatif Nihil 4 positif Nihil

0 R / 0 T 0 R / 0 T 2 R / 38 T 3 R / 22 T 9 R / 2 T 2 R / 5 T

2 R / 38 T 1 R / 24 0 R / 11 T 0 R / 7 T

1 Positif / BVD Negatif 1 Positif RBT

0 R / 21 T 4 R / 48 T 0 R / 0 T 0 R / 0 T 49 R / 162 T 71 R / 44 T

0 R / 21 T 0 R / 52 T 3 R / 100 T 23 R / 42 T 0 R / 0 T 0 R / 115 T 1 R / 22 T 0 R / 35 T

Nihil Nihil Nihil Negatif 3 Positif / BVD 1 Positif 22 Positif

Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil Hasil

7 9 11 13 15 17

Nihil Nihil

0 R / 8 T 3 R / 2 T 6 R / 0 T 0 R / 2 T

0 R / 2 T 2 R / 2 T 8 R / 2 T Nihil

1 R / 1 T 3 R / 1 T 0 R / 2 T

5 R / 3 T 3 R / 2 T Nihil 3 R / 3 T 0 R / 0 T Nihil

Nihil Nihil NihilNihil Nihil Nihil Nihil Nihil 479 R / 77 T Nihil Nihil Nihil

Nihil Nihil

DESEMBERTOTAL

Hasil Hasil Hasil Hasil

19 21 23 25 27 29

NO JENIS SAMPEL

M E T O D E BULAN / JUMLAH / HASIL

PEMERIKSAAN SATUAN STANDARJANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER

AP : Awal Pembusukan, TPC : Total Plate Control, MPN : Most Probable Number, CFU : Coloni Forming Unit, TBUD :

167

Page 95: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

Rekapitulasi Kegiatan Impor Bidang Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NO NAMA KOMODITI NEGARA ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

A PELABUHAN LAUT MAKASSARBENIH/BIBITBENIH KAPAS CINA KG 8,200 1 - - - - 18,155 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 26,355 2

HTHGANDUM BIJI AUSTRALIA KG - - 53,657,240 5 - - 51,628,000 6 27,090,000 2 - - 61,916,580 4 54,567,880 3 - - 45,325,010 3 54,740,000 4 - - 348,924,710 27

KANADA KG 25,500,000 2 - - - - 21,500,000 1 - - - - 27,850,020 1 - - - - - - 33,705,000 2 - - 108,555,020 6 INDIA KG - - - - - - - - 21,500,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 21,500,000 1 USA KG 23,831,001 3 - - - - - - - - - - - - - - 1,106,114 2 20,923,306 5 - - - - 45,860,421 10 RUSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 14,499,769 2 - - 22,000,000 3 36,499,769 5

BAWANG PUTIH CINA KG - - 677,000 4 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 677,000 4

HTMBUNGKIL KEDELAI ARGENTINA KG - - - - 20,130,000 4 - - 26,000,000 3 1,472,890 1 8,000,000 2 - - 18,700,000 4 7,193,000 2 - - 26,201,530 2 107,697,420 18

BRASIL KG - - - - - - - - - - - - - - 8,965,130 2 - - - - - - - - 8,965,130 2

KAKAO BIJI GANA KG - - - - - - 12,594 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 12,594 1 MALAYSIA KG - - - - - - 12,580 1 - - - - 126,085 3 - - 50,434 1 75,137 1 - - - - 264,236 6 PANTAI GADING KG - - - - - - - - - - 25,022 1 25,362 1 51,022 1 - - - - - - - - 101,406 3

TEPUNG KEDELAI (CAMP VIT.) JERMAN KG 120 1 - - - - 160 1 - - 120 1 - - - - - - - - - - - - 400 3 TRIPLEKS CINA M3 - - 496.5360 3 - - 361.3890 3 - - 406.1720 4 - - - - - - 101.8060 1 - - 104.3060 1 1,470.2090 12 KARUNG GONI BANGLADESH KOLI - - 220 1 - - - - 212 3 - - - - 264 2 566 3 440 1 - - 440 2 2,142 12 KACANG MEDE VIETNAM KG - - - - - - - - - - - - - - 47,628 3 142,884 9 126,373 6 - - - - 316,885 18 WHEAT MIX COLS CINA M3 - - - - - - - - - - - - - - 266.600 3 33.200 1 - - - - - - 299.800 4 PALLET USA PCS 60 3 42 3 - - - - - - - - - - - - 176 2 180 3 - - - - 458 11 BUNGKIL JAGUNG USA KG 531,807 3 367,467 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 899,274 6

B BANDARA HASANUDDINBENIH/BIBITBENIH KELAPA SAWIT MALAYSIA KG - - - - - - - - - - 12 1 2 1 - - - - - - - - - - 14 2 BENIH TANAMAN HIAS MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 0.25 1 - - - - - - 0.25 1 BIBIT TANAMAN HIAS MALAYSIA Btg - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - 2 1 4 2

HTHBAWANG MERAH MALAYSIA KG - - - - - - - - 5 1 7 4 - - 5.5 2 10.5 7 21 5 - - 5 1 54 20 BAWANG PUTIH MALAYSIA KG - - - - - - - - 18 3 6 3 - - 3.5 2 2.5 3 15 4 - - 13 4 58 19 CABE MERAH MALAYSIA KG - - - - - - - - - - 4 2 - - - - - - 2 1 - - - - 6 3 KEDELAI MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - 2 1 BUAH APEL MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1

HTMMERICA MALAYSIA KG - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - 5 1 SAYURAN SEGAR MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - 2 1 CABE KERING MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - 5 1

168

Page 96: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI NEGARA ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

C KANTOR POSBENIH/BIBITBIJI ROSELLA MALAYSIA SACHET 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIJI PULASAN MALAYSIA SACHET 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIJI CEMPEDAK MALAYSIA SACHET 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIJI KURMA MALAYSIA SACHET 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIJI DUKU MALAYSIA SACHET 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BENIH TANAMAN HIAS JERMAN SACHET - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 23 1

BELANDA SACHET - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1 - - - - - - 6 1 MALAYSIA SACHET - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - - - 12 1

BENIH BAYAM HONG KONG SACHET - - 12 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 BIBIT ANGGUR USA BTG - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BENIH SAYURAN JEPANG SACHET - - - - - - - - - - 11 1 - - - - - - - - - - - - 11 1 BENIH BUNCIS AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 BENIH SAWI AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 BENIH BAWANG DAUN AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 BENIH JAGUNG MALAYSIA SACHET - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - 1 1 ADENIUM THAILAND BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 11 1 - - - - 11 1

HTHBUAH MANGGIS MALAYSIA KG 1.5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 BUAH KELENGKENG TAIWAN KG - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BAWANG PUTIH MALAYSIA KG - - - - - - 0.4 1 - - - - - - - - 3 1 - - - - - - 3.4 2 BAWANG BOMBAI MALAYSIA KG - - - - - - 1.1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1.1 1 KENTANG KONSUMSI MALAYSIA KG - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIJI KETEPENG KECIL KOREA SELATAN KG - - - - - - - - 0.3 1 - - - - - - - - - - - - - - 0.3 1 KACANG LENTIL AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - 3 1

IRAN KG - - - - - - - - - - - - - - 1.2 1 1 1 1 1 - - - - 3.2 3 KACANG ADAS IRAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 1 1 BUAH JERUK JEPANG KOLI - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - 1 1 GINSENG KOREA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - 1 1

HTMSELDERI KERING AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 JERUK NIPIS KERING AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - 1 1 LAIN-LAIN AUSTRALIA SACHET - - - - - - - - - - - - 9 1 - - - - - - - - - - 9 1 CABE KERING MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - 2 2 - - - - - - 1 1 3 3

MALAYSIA SACHET - - - - - - - - - - - - - - - - 5 2 - - - - - - 5 2

BENDA LAINMEDIA TANAMAN JEPANG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 16 1 - - - - 16 1

169

Page 97: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

Rekapitulasi Kegiatan Ekspor Bidang Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKA PELABUHAN LAUT MAKASSAR

BENIH/BIBITNHILHTHMEDE BIJI INDIA KG 144,000 2 144,000 2 36,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 324,000 6

KOREA SELATAN KG - - - - - - - - - - - - 22,850 1 - - - - - - - - - - 22,850 1 VIETNAM KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 619,830 2 619,830 2

JAHE BANGLADESH KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 76,320 3 - - 76,320 3

HTMBEKATUL MALAYSIA KG - - - - - - - - 14,000 1 - - - - - - 26,500 1 - - - - - - 40,500 2 BONGGOL JAGUNG GILING KOREA SELATAN KG 51,000 1 - - - - - - 46,000 2 - - - - - - - - - - 24,270 1 - - 121,270 4

JEPANG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 52,000 1 79,020 2 74,130 1 205,150 4 CENGKEH MALAYSIA KG - - 18,000 1 - - 8,000 1 18,000 1 - - - - - - - - - - 30,000 2 - - 74,000 5 GAGANG CENGKEH MALAYSIA KG - - 12,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1 - - 22,000 2 GAPLEK CINA KG - - 983,280 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 5,449,840 1 8,473,574 1 14,906,694 4 GETAH DAMAR INDIA KG 30,000 2 30,000 2 30,000 2 31,000 2 45,000 3 15,100 1 30,000 2 30,000 2 30,000 2 30,000 2 - - - - 301,100 20

JEPANG KG - - - - - - - - 10,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1 KOLOMBIA KG - - - - - - 16,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 16,000 1 JERMAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - - - - - 15,000 1 PAKISTAN KG 16,125 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 16,050 1 - - - - 32,175 2

GETAH PINUS VIETNAM KG 256,943 1 85,355 1 - - 157,150 3 136,414 3 - - 153,099 2 104,637 3 84,011 1 172,243 4 - - 270,053 6 1,419,905 24 CINA KG 208,719 1 - - - - - - 103,523 1 - - 38,040 1 - - - - 34,500 1 119,000 1 - - 503,782 5

JAGUNG JENGGEL MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 1,750 1 - - - - - - 1,750 1 KACANG MEDE AUSTRALIA KG 33,566 2 33,566 2 67,783 4 100,698 6 67,132 4 33,566 2 16,783 1 50,349 3 33,566 2 50,349 3 - - 16,783 1 504,141 30

JEPANG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 227 1 - - - - 227 1 JERMAN KG 33,566 2 50,349 3 16,783 1 33,566 2 50,349 3 50,349 3 50,349 3 33,566 2 16,783 1 - - 16,783 1 50,349 3 402,792 24 KANADA KG - - 50,349 3 - - 33,566 2 67,132 4 - - 50,349 3 16,783 1 - - - - - - 16,783 1 234,962 14 TAIWAN KG 16,783 1 - - - - 16,783 1 16,783 1 33,566 2 16,783 1 33,566 2 67,132 4 33,566 2 16,783 1 16,783 1 268,528 16 TUNISIA KG 16,783 1 - - 16,783 1 - - 16,783 1 - - - - - - - - 16,783 1 16,783 1 - - 83,915 5 USA KG 67,132 4 167,830 10 134,264 8 134,264 8 134,264 8 138,573 7 121,791 6 138,574 7 145,605 7 304,793 7 64,411 3 67,132 4 1,618,633 79 BELANDA KG 16,783 1 16,783 1 - - - - 16,783 1 16,783 1 33,566 2 - - - - - - - - 50,349 3 151,047 9 INDIA KG - - - - - - - - - - 23,200 1 47,650 2 - - - - - - - - - - 70,850 3 KOREA SELATAN KG 6,804 1 - - - - - - - - - - 6,804 1 - - - - 57,504 2 76,250 2 - - 147,362 6 VIETNAM KG - - 827,080 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 827,080 3

KAKAO BIJI MALAYSIA KG 4,015,000 13 4,300,000 12 5,525,350 14 2,781,250 7 3,570,000 10 1,791,250 8 6,505,875 20 5,811,875 17 4,956,575 12 6,625,375 21 4,131,263 11 4,851,438 19 54,865,251 164 SINGAPURA KG 574,375 4 650,000 2 2,678,500 6 600,000 2 797,750 4 760,000 3 1,475,000 6 1,326,875 4 1,276,701 9 971,125 4 500,000 2 - - 11,610,326 46 THAILAND KG 600,000 1 600,000 2 900,000 3 600,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,700,000 8 USA KG - - 15,313 1 - - - - - - 1,750,000 7 - - - - - - - - - - - - 1,765,313 8 BELANDA KG - - - - - - - - - - - - 100,000 1 - - - - - - - - - - 100,000 1 JEPANG KG - - - - - - - - - - - - 1,188 1 - - - - 3,000 1 - - - - 4,188 2

KAKAO BUTTER BELANDA KG - - - - 40,000 1 - - - - 60,000 1 60,000 1 - - 40,000 1 40,000 1 20,000 1 - - 260,000 6 PRANCIS KG - - 40,000 1 60,000 2 60,000 1 180,000 2 40,000 1 160,000 2 - - - - - - - - - - 540,000 9 USA KG - - - - 240,000 4 420,000 5 400,000 4 380,000 8 280,000 5 400,000 5 300,000 4 520,000 6 420,000 6 260,000 3 3,620,000 50 INGGRIS KG 80,000 2 - - - - 40,000 1 100,000 2 100,000 2 220,000 2 40,000 1 - - 40,000 1 - - - - 620,000 11 JERMAN KG - - - - - - - - - - 160,000 1 145,475 2 - - - - 280,000 3 440,000 4 280,000 3 1,305,475 13 RUSIA KG - - - - - - - - - - - - 81,600 2 81,600 2 142,800 3 91,600 2 20,400 1 - - 418,000 10 MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200,000 1 560,000 2 1,800,000 5 2,560,000 8 CINA - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 347,100 8 347,100 8

KAKAO CAKE BELANDA KG - - - - 20,000 1 - - - - 180,000 1 - - - - - - - - - - - - 200,000 2 CINA - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 42,000 1 21,000 1 63,000 2 JERMAN KG - - - - - - - - 20,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1 SPAIN KG - - - - - - - - - - 340,000 4 - - - - - - - - 140,000 1 680,000 4 1,160,000 9 URUGUAY - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40,000 1 40,000 1

KAKAO LIQUOR JERMAN KG - - 100,000 1 - - 220,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 320,000 3 USA KG - - - - - - 100,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 100,000 1

170

Page 98: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKKAKAO POWDER BELANDA KG 83,000 2 - - 33,200 1 99,600 1 99,600 2 99,600 2 149,400 2 - - 149,400 3 182,600 3 99,600 1 83,000 1 1,079,000 18

BOLIVIA 26,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 26,000 1 CINA KG - - - - 66,400 1 132,800 1 132,800 2 199,200 1 132,800 1 199,200 1 265,600 2 132,800 1 182,600 2 199,200 1 1,643,400 13 MESIR KG 16,600 1 - - 16,600 1 - - 33,200 2 16,600 1 - - 16,600 1 16,600 1 - - - - 16,600 1 132,800 8 PAKISTAN KG - - - - - - - - 8,300 1 - - 8,300 1 - - - - - - - - 17,000 1 33,600 3 RUSIA KG 16,600 1 - - 16,600 1 49,800 2 16,600 1 16,600 1 16,600 1 16,600 1 33,200 2 16,600 1 33,200 2 16,600 1 249,000 14 THAILAND KG - - - - - - - - - - - - - - - - 1,500 1 - - - - - - 1,500 1 UNI EMIRAT ARAB KG 6,000 1 8,000 1 - - 8,000 1 - - 8,000 1 - - - - 8,000 1 - - - - 8,000 1 46,000 6 SPAIN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1 - - 10,000 1

KAKAO RESIDU MALAYSIA KG 187,429 2 - - - - - - - - 126,000 3 270,985 5 101,975 2 75,000 1 164,600 2 12,375 1 13,200 1 951,564 17 KAKAO SHELL KOREA SELATAN - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 70,571 1 70,571 1 KAPUK KOREA SELATAN KG - - - - - - 28,560 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 28,560 1 KARET KANADA KG 141,120 2 120,960 2 262,080 3 201,600 2 302,400 3 - - - - 221,760 3 282,240 1 120,960 2 221,760 4 - - 1,874,880 22

USA KG 201,600 3 40,320 2 80,640 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 322,560 8 INDIA KG - - - - - - 40,320 1 - - - - - - 262,080 3 - - - - 161,280 2 - - 463,680 6 KOREA SELATAN KG - - - - - - 40,320 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 40,320 1 TURKI KG - - - - - - - - 40,320 2 - - 241,920 4 - - - - - - - - - - 282,240 6 CINA - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100,800 1 - - 100,800 1

KAYU JATI TAIWAN M3 - - - - - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 23.2054 1 KAYU MERBAU JERMAN M3 - - - - 21 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 21.0747 1 KOPI BIJI USA KG 19,200 1 50,400 3 19,200 1 - - - - - - 115,200 6 206,400 11 206,400 11 65,400 6 19,200 1 165,600 11 867,000 51

AUSTRALIA KG - - - - - - 18,000 1 19,200 1 - - - - - - - - 15,600 3 - - - - 52,800 5 BELGIA KG 18,000 1 - - - - - - 18,000 1 - - 37,200 2 18,000 1 18,000 1 - - - - - - 109,200 6 TAIWAN KG - - - - - - - - - - 2,067 1 - - - - - - - - - - - - 2,067 1 CINA KG 65,980 4 - - - - - - - - - - - - 36,000 1 38,400 1 - - - - 19,200 1 159,580 7 ISLANDIA KG - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - - - - - - - 15,000 1 SINGAPURA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 19,200 1 - - - - - - 19,200 1 INGGRIS KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7,800 3 - - - - 7,800 3 KOREA SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10,500 1 - - - - 10,500 1 ISRAEL KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 18,000 1 - - 18,000 1 JEPANG KG 18,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 18,000 1 - - 36,000 2 SWEDIA KG 9,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 9,000 1

KULIT KACANG MEDE INDIA KG - - - - - - - - 45,200 2 - - - - - - - - - - - - - - 45,200 2 LADA BIJI MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - 15,000 1 PINANG BIJI MALAYSIA KG - - - - - - - - - - 25,550 1 - - - - - - - - - - - - 25,550 1 PELLET VIETNAM KG - - 14,800,000 3 9,350,000 2 6,600,000 1 6,600,000 1 6,000,000 1 - - 6,600,000 1 6,600,000 2 5,248,000 1 7,925,000 5 6,600,000 6 76,323,000 23

KOREA SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,600,000 2 - - - - 6,600,000 2 PERABOTAN KAYU CINA M3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7 1 6.850 1 RUMPUT LAUT CHIP CILE KG - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1

PHILIPINA KG - - - - 1 1 - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 2 SPAIN KG - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 KANADA KG 24,000 1 24,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 48,000 2

RUMPUT LAUT POWDER AUSTRALIA KG 41,000 2 41,000 2 20,000 1 21,000 1 76,000 3 56,000 3 - - 20,000 1 21,000 1 56,000 3 41,000 2 40,000 2 433,000 21 INGGRIS KG 22,000 1 19,800 1 19,800 1 41,800 2 39,600 2 19,800 1 - - - - - - - - - - - - 162,800 8 KANADA KG - - - - - - - - - - 24,000 1 - - - - - - - - - - - - 24,000 1 NETHERLANDS KG 20,000 1 - - - - 20,000 1 - - 20,000 1 - - 20,000 1 - - - - - - - - 80,000 4 PRANCIS KG - - 72,000 2 - - 56,000 2 72,000 2 54,000 1 - - 36,000 1 - - - - - - - - 290,000 8 DENMARK KG - - 15,000 1 - - - - - - - - 15,000 1 - - - - - - - - - - 30,000 2 BELANDA KG 20,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1

RUMPUT LAUT CILE KG - - 175,000 1 802,350 5 901,500 6 651,410 4 418,400 4 323,280 3 300,000 2 549,500 5 300,000 2 325,000 3 575,000 4 5,321,440 39 CINA KG 3,092,125 52 3,778,760 53 4,522,032 59 5,948,670 78 6,049,230 85 4,630,760 59 6,249,880 101 4,804,470 65 8,942,485 112 8,041,910 85 6,071,214 72 4,699,595 70 66,831,131 891 DENMARK KG - - 117,600 2 98,000 1 98,000 1 159,544 3 - - 17,500 1 - - 135,100 2 60,000 1 39,700 1 196,000 2 921,444 14 HONG KONG KG 68,200 2 27,700 2 - - - - 70,000 3 35,000 2 66,500 4 - - 15,600 1 - - 13,000 1 15,000 1 311,000 16 INGGRIS KG - - - - - - - - 20,000 1 - - - - 39,800 2 39,600 2 19,800 1 39,800 2 69,800 4 228,800 12 JEPANG KG - - - - - - 75,000 1 75,000 1 - - - - - - 23,600 1 - - - - 51,000 1 224,600 4 KOREA SELATAN KG 352,000 6 68,000 2 22,000 1 79,500 4 132,000 3 66,000 1 - - - - 525,200 6 347,000 4 165,030 3 501,260 8 2,257,990 38 PHILIPINA KG 103,000 2 603,680 8 506,490 9 500,240 6 284,800 5 241,000 3 513,120 8 377,230 6 76,000 2 222,250 3 175,400 3 459,140 6 4,062,350 61 PRANCIS KG 80,000 4 20,000 1 80,000 4 20,000 1 20,000 1 60,000 3 94,000 2 120,000 4 - - 116,000 3 60,000 2 40,000 1 710,000 26 SPAIN KG 40,000 1 203,800 5 - - 40,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 283,800 7 TAIWAN KG - - 25,000 1 - - 37,810 2 25,000 2 - - 46,850 2 - - - - 37,970 2 - - 25,500 1 198,130 10

171

Page 99: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKCINA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 75 1 14 4 - - 89 5 NETHERLANDS KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1 USA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 11 1 11 1

KAKAO LIQUOR CINA KG 5.13 2 - - - - - - - - 1.8 1 - - - - - - - - - - - - 7 3 PHILIPINA KG 0.75 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 USA KG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 INGGRIS KG - - - - - - - - - - - - 1.5 1 - - - - - - - - - - 2 1

KAKAO POWDER CINA KG - - 0.5 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 2 - - 1 2 4 5 CILE KG - - - - - - - - - - - - 8 1 - - - - - - - - - - 8 1 SINGAPORE KG - - 0.5 1 0.5 1 1.2 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 3 4 PAKISTAN KG - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1 IRAN KG - - - - - - - - - - 0.5 1 - - - - - - - - - - - - 1 1 TURKI KG - - - - - - - - - - - - 0.5 1 - - - - - - - - - - 1 1 THAILAND KG - - - - - - - - - - - - - - 500 1 500 1 - - - - - - 1,000 2

KAKAO SHELL JERMAN KG 0.5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 KAKAO RESIDU USA KG - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - 5 1

MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - 1 1 NETHERLANDS KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13 1 13 1

KOPI BIJI KOREA SELATAN KG - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 TAIWAN KG - - - - - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1 JEPANG KG - - - - - - - - - - 2,700 1 - - - - - - - - - - - - 2,700 1 JERMAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 2 - - 340 1 342 3

KOPI BUBUK TURKI KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 2 - - - - 1 2 RUMPUT LAUT POWDER ARGENTINA KG - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - 1 1

AUSTRALIA KG - - - - - - - - - - - - 0.4 1 - - - - - - - - - - 0.4 1 AUSTRIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.2 1 - - - - 0.2 1 CINA KG - - - - - - - - - - - - 0.6 1 1.2 2 - - - - - - 1.0 1 2.8 4 DENMARK KG - - - - - - - - - - - - 0.5 1 - - 0.5 1 - - - - - - 1 2 PRANCIS KG - - - - - - - - - - 0.6 1 - - 1.2 1 - - - - - - - - 1.8 2 MALTA KG - - - - - - - - - - 0.5 1 - - - - - - - - - - - - 0.5 1 INGGRIS KG - - - - - - - - - - 1 1 1.4 2 125 1 - - - - 0.55 2 0.2 1 128 7 USA KG - - - - - - - - - - 0.5 1 0.2 1 - - - - 85 2 - - - - 85.7 4 ROMANIA KG - - - - - - - - - - - - - - 0.4 1 - - - - - - 1.5 1 1.9 2 HUNGARY KG - - - - - - - - - - - - - - - - 125 1 - - - - - - 125 1 UKRAINA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 0.9 1 - - - - - - 0.9 1 YUNANI KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.75 1 - - - - 0.8 1 JERMAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8.5 1 3.0 2 11.5 3 PHILIPINA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.3 1 - - - - 0.3 1 PAKISTAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.3 1 - - 0.3 1 MALAYSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.5 1 - - 0.5 1 TURKI KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1.2 1 0.3 1 1.5 2 INDIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.2 1 0.2 1 POLANDIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1.2 1 1.2 1 RUSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1.0 1 1 1 SERBIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.1 1 0.1 1

RUMPUT LAUT CILE KG - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 CINA KG - - - - - - - - - - - - 3 2 2 5 - - - - - - - - 5 7 USA KG - - 0.5 1 0.5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 2 SPAIN KG - - 0.5 1 - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - 0.5 1 6 3 SINGAPORE KG - - - - - - 1.8 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 1.8 2 INGGRIS KG - - - - - - 1 2 0.5 1 0.5 1 0.5 1 0.5 1 0.5 1 0.5 1 0.7 1 0.5 1 5.2 10 HONGKONG KG - - - - - - - - 1.5 2 - - - - - - - - - - - - - - 1.5 2 PHILIPINA KG - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 1 1 - - 1 1 - - 3 3 DENMARK KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7 1 - - - - 7 1 JERMAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - 1 1 KOREA SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1

RUMPUT SIONG MALAYSIA KG - - - - - - 60 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 60 2 TEPUNG TERIGU AUSTRALIA KG - - - - 50 1 - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 51 2

PHILIPINA KG 2.5 4 10 1 2 3 3.5 6 5 6 5 5 2 2 7 4 - - 3.5 3 4.5 3 5.5 5 51 42 MALAYSIA KG - - 1.5 3 - - - - 6 1 - - - - - - - - - - 15 1 - - 23 5

172

Page 100: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKJERMAN KG - - - - - - 0.5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 0.5 1 SINGAPORE KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 10 1 JEPANG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - 10 1 THAILAND KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.1 1 - - 0.1 1

BIJI MAHONI CINA KG - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 1 LADA BIJI JEPANG KG - - - - - - - - - - - - 0.2 1 - - - - - - - - - - 0.2 1 TANAMAN PENUTUP TANAH PRANCIS KG - - - - - - - - - - - - 12 1 - - - - - - - - - - 12 1 PELLET PHILIPINA KG - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1 - - - - - - 2 2

CINA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 2 - - - - 6 2 DAUN SEGAR USA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - 4 1

8 19 9 54 7 96 16 22 14 2,711 14 31 16 644 19 634 9 193 20 58 20 390 24 46.8 12

C KANTOR POSBENIH/BIBITNIHIL

HTHKACANG KARO SINGAPURA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.428 1 0.428 1

HTMRUMPUT LAUT CINA KG - - - - - - - - 0.5 1 - - - - - - - - - - 0.5 1 2 1 3 3

ARGENTINA KG - - - - - - - - - - - - 0.6 1 - - - - 3 1 - - - - 3.6 2 HONGKONG KG - - - - - - - - - - - - - - 1.5 1 - - - - - - - - 1.5 1 PRANCIS KG - - - - - - - - - - - - - - 2 1 0.49 1 - - - - - - 2.5 2 KOREA KG - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - 0.5 1 0.7 1 2.2 3 MAROKO KG - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - 2 1 JEPANG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 2 - - 1 1 4 3 VIETNAM KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.3 1 - - - - 0.3 1 PHILIPINA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 2 6 2

KAYU KARET KOREA M3 - - - - - - - - - - 0.36 1 - - - - - - - - - - - - 0.36 1 RUMPUT LAUT JEPANG KG - - - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - 40 1 LUMUT HONGKONG KG - - - - - - - - - - - - 0.2 1 - - - - - - - - - - 0.2 1 GETAH DAMAR BANGLADESH KG - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 0.5 1 KAYU OLAHAN TAIWAN M3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.3 1 - - - - 0.3 1 RUMPUT LAUT POWDER RUSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1

CILE KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0.8 1 0.8 1 KAKAO RESIDU KOREA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - 2 1 KAKAO BIJI BELANDA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1.8 1 1.8 1 TEPUNG SAGU BELANDA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3.2 1 3.2 1

173

Page 101: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4Rekapitulasi Kegiatan Domestik Masuk

Bidang Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKA PELABUHAN LAUT MAKASSAR

BENIH/BIBITBENIH JAGUNG JAWA TIMUR KG 156,000 4 - - - - - - - - - - - - 32,000 3 40,000 2 - - 111,000 3 97,000 3 436,000 15BIBIT JATI JAWA TIMUR BTG 15,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1BIBIT RAMBUTAN DKI JAKARTA BTG - - - - 900 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 900 1BIBIT TANAMAN HIAS JAWA TIMUR BTG - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1BENIH BUNGA SNAPDRAGON JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - 500 1BENIH BAWANG MERAH JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 6,000 1 - - - - - - - - - - 6,000 1BIBIT JERUK JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 6,000 1 - - - - - - - - - - 6,000 1BIBIT KARET SUMATRA SELATAN BTG - - - - - - - - - - - - 69,000 5 - - - - - - - - - - 69,000 5

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 54,353 3 - - - - - - 54,353 3LAMPUNG BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 55,200 4 55,200 4

BIBIT APEL JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - - - 3,000 1BIBIT JABON JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - 1,000 1BIBIT BELIMBING JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,200 1 - - - - 1,200 1BIBIT DURIAN JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,000 1 - - 6,000 1BIBIT GAHARU KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 1 - - 2,500 1BENIH PADI JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13,503 1 13,503 1

HTHBAWANG MERAH JAWA TIMUR KG 10,000 1 - - 60,000 4 142,000 4 130,000 8 54,000 4 12,000 1 109,000 19 87,000 7 14,000 3 10,000 1 106,000 10 734,000 62

DKI JAKARTA KG - - 10,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1

BAWANG PUTIH JAWA TIMUR KG 45,000 1 70,000 3 244,000 13 482,000 23 146,000 6 312,000 15 833,000 35 250,000 10 273,000 10 485,000 15 390,000 10 630,000 16 4,160,000 157DKI JAKARTA KG - - - - 15,000 1 12,000 1 - - 48,000 2 - - - - - - - - - - - - 75,000 4

BAWANG BOMBAI JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 12,000 1 20,000 1 25,000 1 - - - - - - - - - - 57,000 3BUAH-BUAHAN DKI JAKARTA KG 386,000 17 156,000 10 88,000 6 128,000 6 220,000 12 318,000 13 371,000 15 170,000 7 183,000 9 140,000 9 368,000 17 320,000 16 2,848,000 137

JAWA TIMUR KG 640,000 24 610,000 25 310,000 15 321,000 19 940,000 39 690,000 32 690,000 31 760,000 24 670,000 24 630,000 28 710,000 28 680,000 34 7,651,000 323JAWA BARAT KG - - - - - - - - 8,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 8,000 1

BUAH NANAS KALIMANTAN TIMUR KG - - 2,000 2 9,000 5 6,000 4 4,000 2 4,000 2 2,000 1 - - 1,000 1 - - 2,000 1 - - 30,000 18KEDELAI JAWA TIMUR KG 45,000 2 603,000 10 392,000 3 462,000 3 15,000 1 20,000 1 - - - - - - - - - - - - 1,537,000 20

DKI JAKARTA KG 10,000 1 60,000 1 - - 6,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 76,000 3BUAH MELON JAWA TIMUR KG - - - - 700 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 700 1BUAH SEMANGKA JAWA TIMUR KG - - - - 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1JAGUNG JAWA TIMUR KG - - - - 10,000 1 24,000 2 - - 20,000 1 - - - - - - - - - - - - 54,000 4

DKI JAKARTA KG - - - - - - 94,000 3 - - - - 12,000 1 - - - - - - - - - - 106,000 4BUAH APEL JAWA TIMUR KG - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1BUAH KORMA DKI JAKARTA KG - - - - - - 20,000 1 10,000 1 1,300 1 - - - - - - - - - - - - 31,300 3BUAH PISANG DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 8,000 1 - - 26,000 2 - - 13,000 1 13,000 1 13,000 1 - - 73,000 6

LAMPUNG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13,000 1 13,000 1KACANG HIJAU DKI JAKARTA KG - - - - - - 6,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 6,000 1

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 20,000 1 15,000 1 - - - - - - - - 35,000 2KENTANG JAWA TIMUR KG - - - - - - 10,500 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 10,500 2KACANG TANAH DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 9,000 1 - - - - - - - - - - - - 9,000 1

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 36,000 2 10,000 1 - - 205,000 7 15,000 1 30,000 1 296,000 12

HTMASAM JAWA JAWA TIMUR KG - - - - 10,000 1 - - 18,000 1 - - 10,000 1 - - - - 35,000 2 - - - - 73,000 5KACANG MEDE SULAWESI TENGGARA KG 19,900 2 8,000 1 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 46,000 4 77,900 8KAKAO BIJI SULAWESI TENGGARA KG 1,800 1 58,000 5 54,000 4 48,000 4 106,000 8 81,000 7 84,000 5 - - 90,000 7 24,000 2 24,000 3 25,200 3 596,000 49

KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 12,000 4 6,000 2 17,000 5 - - 3,000 1 2,000 1 6,000 2 2,000 1 2,000 1 - - 50,000 17KENTANG IRIS BEKU DKI JAKARTA KG 55,000 5 30,000 4 22,000 4 9,500 2 - - - - 15,000 1 - - - - - - - - 11,000 1 142,500 17

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20,500 3 20,500 3TEPUNG BERAS DKI JAKARTA KG 15,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1

JAWA TIMUR KG - - - - 10,000 1 30,000 1 - - 100,000 1 85,000 2 60,000 1 60,000 1 - - 30,000 1 - - 375,000 8TEPUNG TAPIOKA DKI JAKARTA KG 50,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50,000 2

LAMPUNG KG - - - - 2,252,000 1 - - 1,428,000 1 - - - - 1,800,000 1 - - 2,000,000 1 - - - - 7,480,000 4

174

Page 102: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

BERAS DKI JAKARTA KG - - - - - - 50,000 3 236,000 8 - - 40,000 2 40 2 - - 100,000 3 80,000 3 15,000 1 521,040 22JAWA TIMUR KG - - - - - - 10,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1

BERAS KETAN DKI JAKARTA KG - - - - - - 20,000 1 45,000 1 75,000 2 110,000 5 100,000 1 250,000 5 70,000 2 190,000 4 20,000 1 880,000 22BUAH BEKU JAWA TIMUR KG - - - - - - 30,000 2 - - - - - - - - - - - - 20,000 1 - - 50,000 3TEPUNG TERIGU JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 50,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 50,000 1KEMIRI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - 9,000 1 - - - - - - - - - - - - 9,000 1KOPI BIJI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 130,000 2 75,000 2 - - 205,000 4TEMBAKAU KERING JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - 2,000 1

B PELABUHAN LAUT PAOTEREBENIH/BIBITNIHIL

HTHBAWANG MERAH NTB KG 175,000 6 35,000 2 45,000 3 90,000 8 142,000 6 605,000 15 520,000 13 30,000 10 60,000 24 1,950,000 22 835,000 12 1,005,000 18 5,492,000 139CABE NTB KG 600 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 600 1KACANG TANAH NTB KG 5,000 1 - - - - 55,000 5 121,000 6 60,000 7 - - - - 206,500 13 105,000 7 30,000 3 64,000 7 646,500 49KEDELAI NTB KG - - - - 5,000 1 62,000 6 30,000 3 20,000 3 35,000 3 30,000 2 5,000 1 240,000 11 87,000 5 10,000 1 524,000 36MEDE BIJI NTT KG - - - - - - - - - - - - - - 30,000 1 187,388 3 50,000 2 1,131,166 7 552,780 4 1,951,334 17KACANG HIJAU NTB KG - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - 2,000 1

HTMKEMIRI NTT KG 10,000 1 - - 15,000 1 10,000 1 - - - - 15,000 1 - - 8,500 2 - - - - - - 58,500 6KAKAO BIJI NTT KG 10,000 1 - - - - - - - - 45,000 2 75,834 2 50,000 1 45,000 2 56,125 1 158,378.5 4 98,375 2 538,712.5 15BERAS NTB KG - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1CENGKEH NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - 4,140 1 - - - - - - 4,140 1KACANG MEDE NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50,000 2 - - - - 50,000 2

C PELABUHAN LAUT BULUKUMBABENIH/BIBITNIHIL

HTHNIHIL

HTMNIHIL

D PELABUHAN LAUT JENEPONTOBENIH/BIBITNIHIL

HTHKACANG TANAH NTT KG - - - - - - - - - - 3,000 1 18,500 2 - - - - - - - - - - 21,500 3

HTMNIHIL

E BANDARA HASANUDDINBENIH/BIBITBIBIT BUAH NAGA DI YOGYAKARTA BTG 150 1 - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 650 2

DKI JAKARTA BTG - - - - 5,491 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,491 1BIBIT KELENGKENG DI YOGYAKARTA BTG 100 1 - - - - 160 2 140 2 70 3 22 1 2 1 - - - - 190 4 5 1 689 15

JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - 65 1 - - - - - - - - - - 65 1JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - 83 2 8 1 - - 30 1 107 3 - - 228 7

BIBIT ANGGREK DKI JAKARTA BTG 30 1 150 2 - - 1,096 6 145 2 400 2 650 5 - - 100 1 - - 295 6 150 2 3,016 27JAWA TIMUR BTG 260 4 360 4 775 10 280 4 590 14 1,006 18 217 7 220 3 535 9 825 11 229 4 485 11 5,782 99BENGKULU BTG - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1KALIMANTAN SELATAN BTG - - - - - - - - - - - - - - 6 1 - - - - - - - - 6 1JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 400 1 6 1 2,000 1 920 6 3,326 9DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - - - 50 1

175

Page 103: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

BIBIT ANGGREK BULAN DKI JAKARTA BTG 600 2 300 1 300 1 - - 700 1 250 2 475 5 150 1 650 2 80 1 - - - - 3,505 16BIBIT ANGGREK DENDROBIUM DKI JAKARTA BTG 555 2 1,040 7 770 7 410 6 1,340 9 1,200 10 460 8 - - 600 4 290 4 860 9 545 4 8,070 70

JAWA TIMUR BTG - - - - - - 120 3 - - 510 2 - - 20 1 - - - - 380 5 - - 1,030 11BIBIT ANGGREK ONCIDIUM JAWA BARAT BTG 50 1 170 2 100 2 50 1 100 1 100 2 200 2 200 4 150 3 100 1 2,056 4 - - 3,276 23

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - 50 1

BIBIT AGAVE JAWA TIMUR BTG 340 2 - - - - - - 200 2 - - 70 1 100 1 100 2 - - 50 1 - - 860 9BIBIT ANTHURIUM JAWA TIMUR BTG 258 4 185 3 160 4 210 7 530 15 485 13 870 14 100 1 568 8 221 10 766 20 350 9 4,703 108

DKI JAKARTA BTG - - - - 500 1 250 2 150 1 180 2 320 2 30 1 - - 30 1 125 1 50 1 1,635 12BIBIT CEMARA JAWA TIMUR BTG 250 1 702 3 670 13 605 13 500 16 600 19 268 10 200 3 273 6 432 16 742 21 600 18 5,842 139

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 100 1 200 2 - - 320 4BIBIT CEMARA EMBUN BALI BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 2 1 - - - - 22 2BIBIT JAMBU BIJI JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - 45 1 65 2

DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - 12 1JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1 - - 6 1

BIBIT JAMBU AIR JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 15 1 - - - - 35 2BIBIT KRISAN JAWA TIMUR BTG 540 5 3,033 21 2,703 21 1,416 12 2,425 33 2,881 21 1,549 24 1,855 9 1,719 10 1,040 11 2,065 17 2,755 22 23,981 206

DKI JAKARTA BTG - - - - 20 1 20 1 40 2 460 4 20 1 400 1 200 1 600 3 444 3 500 2 2,704 19JAWA BARAT BTG - - - - - - - - 130 1 - - - - 30,000 1 - - - - - - 75 1 30,205 3

BIBIT MANGGA JAWA TIMUR BTG 715 3 - - - - - - 2,260 37 - - - - - - - - - - - - - - 2,975 40MALUKU UTARA BTG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - 10 1DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - 12 1

BIBIT MAWAR JAWA TIMUR BTG 2,593 16 120 1 3,977 35 1,683 29 - - 1,211 29 1,079 23 360 5 1,128 17 1,246 18 2,440 39 1,283 26 17,120 238DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - 40 1 - - - - - - - - 60 2

BIBIT PALEM PHOENIX JAWA TIMUR BTG 100 1 - - 20 1 - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - 160 3BIBIT PALEM JAWA TIMUR BTG - - - - 320 2 110 2 - - 50 1 - - - - 160 2 - - 300 2 8 1 948 10

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - 40 1 100 1 140 2 - - - - 280 4BIBIT PALEM WAREGU DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1 - - 200 1BIBIT PISANG JAWA TIMUR BTG 180 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 180 1BIBIT PURING JET JAWA TIMUR BTG 200 1 - - - - 70 2 30 1 50 1 - - - - - - 250 3 150 1 260 5 1,010 14

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 80 1 50 1 - - - - 130 2BIBIT TANAMAN HIAS JAWA TIMUR BTG 105 2 640 5 697 7 380 3 965 4 430 4 206 2 110 2 70 2 700 12 930 19 1,900 17 7,133 79

DKI JAKARTA BTG - - - - - - 4,000 2 - - - - 215 1 - - - - 50 1 171 4 467 3 4,903 11JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - 111 1 - - - - - - - - - - 111 1

BIJI MAHONI JAWA TIMUR KG 51 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 51 1DI YOGYAKARTA KG - - 108 1 - - 77 2 42 1 - - 315 2 - - - - - - - - - - 542 6

BONSAI JAWA TIMUR BTG 40 1 - - - - - - 3 1 - - - - 5 1 10 1 - - 12 2 70 2 140 8DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 1 1 8 1 - - - - - - - - - - 9 2

BONSAI SAKURA JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - 2 1BIBIT BUNGA ASTER JAWA TIMUR BTG 360 2 - - - - - - - - 20 1 130 2 - - - - 20 1 840 5 120 2 1,490 13

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - 20 1JABON JAWA TIMUR BTG 20,500 2 35,400 2 1,500 1 3,000 1 1,000 1 25,000 1 63,000 2 15,000 2 15,000 1 33,000 3 32,500 2 1,400 2 246,300 20

NTB BTG - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 400 2 - - - - - - - - - - 400 2

OLEONA (PUCUK MERAH) JAWA TIMUR BTG 400 2 380 3 665 6 325 5 890 11 266 8 609 5 100 1 580 8 85 3 660 9 2,740 8 7,700 69DKI JAKARTA BTG - - 225 1 500 1 - - - - 400 1 200 1 - - - - 100 1 1,000 3 590 2 3,015 10

PANDAN JAWA TIMUR BTG 200 1 - - - - - - - - - - - - - - 200 2 - - - - - - 400 3DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - 1,000 1

BENIH JAGUNG KALIMANTAN TIMUR KG 96 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 96 1JAWA BARAT KG - - - - - - 69 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 69 1JAWA TIMUR KG - - - - - - 96 2 - - 50 1 - - - - - - - - - - - - 146 3

BIBIT KELAPA SAWIT KEP. RIAU BTG 45,320 1 29,000 2 - - - - 81,000 2 - - 5,000 1 - - - - - - - - - - 160,320 6SUMATRA UTARA KG 131 2 950 2 1,570 4 400 1 400 1 1,630 4 400 1 - - - - - - - - - - 5,481 15KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 765 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 765 2KEP. RIAU KG - - - - - - 250 1 - - - - 32 1 - - - - - - - - - - 282 2JAMBI KG - - - - - - - - - - - - 39 2 - - - - - - - - - - 39 2

BIBIT GAHARU NTB BTG 5,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1RIAU BTG 40 1 20 2 20 1 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 110 5SUMATRA SELATAN BTG - - - - 6,500 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,500 2KALIMANTAN SELATAN BTG - - - - - - - - - - - - - - 5,500 2 - - 6,000 2 - - - - 11,500 4SUMATERA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - 8 1 - - - - - - 8 1

176

Page 104: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

BENIH KAKAO BIJI SUMATRA UTARA KG - - 28 1 - - - - - - - - - - - - - - 80 1 - - - - 108 2BENIH PARIA JAWA TIMUR KG - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1BIBIT ADENIUM DKI JAKARTA BTG - - 1,000 1 500 1 1,240 6 329 5 1,595 9 240 5 - - 110 1 100 2 1,315 7 110 1 6,539 38

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 35 1 20 1 - - - - 30 1 - - - - - - 85 3BIBIT AGLAONEMA DKI JAKARTA BTG - - 200 1 340 2 1,100 8 580 6 851 9 370 7 - - 190 2 120 2 300 7 605 5 4,656 49

JAWA BARAT BTG - - - - 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1JAWA TIMUR BTG - - - - - - 25 1 40 1 - - 40 1 - - - - - - 85 4 - - 190 7

BIBIT AKASIA JAWA TIMUR BTG - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1BIBIT BUNGA KAMBOJA DKI JAKARTA BTG - - 60 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 - - 90 2BIBIT DAUN KARI JAWA TENGAH BTG - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1BIBIT JERUK JAWA TIMUR BTG - - 179 1 - - 600 1 - - - - 106 1 - - 99 1 120 1 - - - - 1,104 5

JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - 250 1 - - - - - - - - - - - - - - 250 1DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 80 1 - - - - - - - - - - 80 1

BIBIT KAKTUS JAWA TIMUR BTG - - 50 2 270 3 180 3 100 2 50 1 250 4 - - 305 5 30 1 270 5 130 3 1,635 29DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - 100 1JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 550 1 - - - - 550 1

BIBIT KARET SUMATRA UTARA BTG - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1BIBIT PALA MALUKU UTARA BTG - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1BIBIT PHALAENOPSIS JAWA BARAT BTG - - 100 2 38 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 138 3

DKI JAKARTA BTG - - - - 30 1 - - - - 35 1 - - - - 25 1 - - - - - - 90 3BIBIT WALISONGO JAWA TIMUR BTG - - 62 1 - - - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - 162 2SAMBANG DARAH JAWA TIMUR BTG - - 200 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1BIBIT SIRSAK JAWA TIMUR BTG - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1

JAWA TENGAH BTG - - 10 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - 11 2BIBIT ASAM NTT BTG - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1BENIH WORTEL JAWA BARAT KG - - - - 18,360 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 18,360 1BIBIT BROMELIA DKI JAKARTA BTG - - - - 100 2 600 3 200 1 350 2 - - - - - - - - 150 2 100 1 1,500 11

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - 50 1 70 1 - - 110 1 50 1 - - - - 280 4ROSE APPLE SEEDLING JAWA TIMUR BTG - - - - 50 1 - - 35 1 - - - - - - - - - - - - - - 85 2BIBIT BUNGA LAVENDER JAWA TIMUR BTG - - - - 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1BIBIT BUNGA MELATI JAWA TIMUR BTG - - - - 100 1 - - - - 150 1 - - - - 50 1 25 1 250 1 - - 575 5BIBIT DURIAN JAWA BARAT BTG - - - - 6 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1

DKI JAKARTA BTG - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1JAMBI BTG - - - - - - - - 35 1 - - - - - - - - - - - - - - 35 1DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - 40 1 5 1 8 1 - - 24 1 - - 110 1 187 5JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - 40 1 2 1 - - - - - - - - 42 2JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 - - 25 1 - - 55 2

BIBIT GERBERA JAWA TIMUR BTG - - - - 280 5 180 5 165 4 450 2 127 4 100 2 40 1 - - - - - - 1,342 23BIBIT JATI JAWA TIMUR BTG - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1

DI YOGYAKARTA KG - - - - - - 300 1 - - - - - - - - 130 1 - - - - - - 430 2BIBIT NDARU JAWA TIMUR BTG - - - - 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1KALATEA JAWA TIMUR BTG - - - - 220 3 - - 100 1 - - - - - - - - - - 100 1 50 1 470 6BUNGA GLADIOL JAWA TIMUR BTG - - - - 85 1 - - 45 1 - - - - - - - - - - - - - - 130 2BUNGA EUCALYPTUS DKI JAKARTA BTG - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1BUNGA SEDAP MALAM JAWA TIMUR BTG - - - - 105 3 100 1 70 2 90 2 130 2 - - 40 1 40 1 - - - - 575 12BIBIT RAMBUTAN DKI JAKARTA BTG - - - - 45 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 45 1

DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - 5 1BIBIT PHILODENDRON DKI JAKARTA BTG - - - - 30 1 270 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 300 3

JAWA TIMUR BTG - - - - 20 1 208 7 265 3 103 2 154 2 - - 60 2 91 3 181 6 - - 1,082 26BENIH BAYAM JAWA TIMUR KG - - - - - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1BENIH BUNGA GERBERA JAWA TIMUR KG - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1BENIH CABE JAWA BARAT KG - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - - - 12 1BENIH KACANG PANJANG KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1BENIH PADI JAWA BARAT KG - - - - - - 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1BENIH SAWI JAWA BARAT KG - - - - - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 23 1BENIH TOMAT JAWA BARAT KG - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1BIBIT DUKU DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - 10 1 - - - - 17 1 - - - - - - 400 1 - - 427 3

JAWA TENGAH BTG - - - - - - 200 1 10 1 4 1 - - - - - - - - - - - - 214 3TRICOLOR JAWA TIMUR BTG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1PISANG-PISANGAN JAWA TIMUR BTG - - - - - - 70 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 70 1

177

Page 105: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

LEATHERLEAF JAWA TIMUR BTG - - - - - - 25 1 152 5 40 1 - - 3 1 - - - - - - - - 220 8MELATI JAWA TIMUR BTG - - - - - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1KOROMBUSA JAWA TIMUR BTG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1KETEPENG JAWA TIMUR BTG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1JENDRON JAWA TIMUR BTG - - - - - - 120 3 230 2 250 7 30 1 - - - - - - - - - - 630 13BIJI KARET SUMATRA SELATAN KG - - - - - - 276 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 276 1

JAMBI KG - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - 20 1BIBIT STRAWBERRY JAWA BARAT BTG - - - - - - 1,000 1 10,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 11,000 2BIBIT KAYU MANIS DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1BIBIT KEDONDONG JAWA TIMUR BTG - - - - - - 160 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 160 2BIBIT ALVOKAD JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 60 1 - - - - - - - - - - - - - - 60 1

JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1BIBIT ASOKA JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 250 3 - - - - - - - - - - 100 1 100 1 450 5BIBIT AZALEA JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 75 1 - - - - - - 95 2BIBIT BOUGENFIL JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 30 1 40 1 - - - - - - - - - - 70 2 140 4SERUT JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 4 1 - - - - - - - - - - - - - - 4 1BUNGA PEACOCK JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 25 1 120 3 - - - - - - - - - - - - 145 4BUNGA CASABLANCA JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - 40 1BIBIT WALISONGO JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 65 2 120 2 100 1 - - - - - - 20 1 - - 305 6BIBIT MANGGIS JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - 5 1BIBIT NUSA INDAH DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - 100 1

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - 40 1BIBIT BELIMBING JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - - - 3 1BIBIT SAWO JAWA TENGAH BTG - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - 2 1

JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - 5 1DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 1,000 1

BIBIT LECI DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - 30 1 - - - - - - - - - - - - 30 1BIBIT LADA DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - 400 1 - - - - - - - - - - - - 400 1

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 8,000 1 9,000 2KUCAI JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 179 2 - - 150 1 - - - - - - 329 3BIBIT SIRIH DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - 20 1BIBIT PINISIUM JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - 500 1BIBIT KOPI JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 3,400 1 - - - - - - - - - - 3,400 1BENIH KENTANG DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - - - - - 150 1BIBIT GLODOGAN TIANG JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 79 1 - - - - - - - - - - 79 1BIBIT ALPUKAT JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - 1,300 2 - - - - - - - - - - 1,300 2BIBIT SIKAS JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 79 1 - - - - - - - - - - 79 1BENIH SEMANGKA JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - 10 1BIBIT CATTLEYA DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - 1,030 2 50 1 30 1 150 1 - - 1,260 5BUNGA PHILO BURGENDY JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - - - 50 1 - - 100 2BUNGA ROSMARINUS OFFICINALIS JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 20 1

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 300 1 - - 300 1BIBIT TEBU JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - - - - - 15,000 1BIBIT HELICONIA DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - 100 1BIBIT NOLINA JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 85 2 - - - - - - 85 2BIBIT SUKUN PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 15 1 - - - - - - 15 1

DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 1,000 1 1,010 2BENIH CABE PAPRIKA JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 10 1BENIH KETIMUN JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8 1 - - - - 8 1TANAMAN PELINDUNG JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 100 1 - - 200 2BENIH PARSLEY JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 48 1 - - 48 1BIBIT AGAPANTHUS JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - 20 1BIBIT KELAPA SUMATRA UTARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 275 1 - - 275 1BENIH CENGKEH SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 164 2 164 2BENIH KAYU AFRIKA DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1BIBIT BUNGA SEPATU JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 30 1

HTHBAWANG BOMBAI JAWA TIMUR KG 34 1 - - - - - - 10 1 - - - - 11,167 5 - - - - - - - - 11,211 7

DKI JAKARTA KG - - - - 100 3 - - - - - - - - 23,701 37 50 3 - - - - 50 1 23,901 44BAWANG MERAH DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 61 1 61 1

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 900 1 - - - - - - 900 1

178

Page 106: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

BAWANG PUTIH DKI JAKARTA KG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 60 1 65 2BUAH ALPUKAT JAWA TIMUR KG - - 200 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1

SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - 2,314 6 1,166 4 350 1 520 2 - - - - - - 4,350 13BUAH ANGGUR BALI KG 320 2 320 2 329 2 160 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1,129 7BUAH APEL JAWA TIMUR KG - - 29 1 9 1 - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - 48 3

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 24 2 60 1 84 3BUAH CEMPEDAK KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 7 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7 1BUAH DURIAN PAPUA BARAT KG - - - - 35 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 35 1BUAH JAMBU JAWA TIMUR KG 410 3 220 1 432 3 112 1 100 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,274 9BUAH JERUK JAWA TIMUR KG - - 43 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 43 2

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 15 1 20 1 - - 20 1 - - 55 3BUAH JERUK LEMON DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 190 1 - - - - - - 140 1 100 1 200 2 630 5BUAH KELENGKENG DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - 20 1 60 2BUAH KIWI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 100 1BUAH MANGGIS JAWA TIMUR KG - - 1,882 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,882 3

SULAWESI TENGAH KG - - - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 33 1 56 2BUAH MANGGA JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - 264 5 - - 304 6

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 3 - - - - 150 3SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 0

BUAH MERAH PAPUA KG 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1BUAH NAGA JAWA TIMUR KG 222 3 75 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 240 1 138 3 675 9

KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 10 1 - - 225 2 10 1 48 1 - - 325 2 287 2 242 2 356 2 1,503 13BUAH NANAS KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 14 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 14 1BUAH PIR DKI JAKARTA KG 19 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 19 1BUAH RAMBUTAN KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 13 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13 1BUAH SALAK BALI KG 200 1 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 350 2

DI YOGYAKARTA KG - - 18 1 - - - - - - - - - - 28 1 - - - - - - - - 46 2BUAH SEGAR BALI KG 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1

JAWA TIMUR KG 318 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 318 1BUAH SRIKAYA JAWA BARAT KG - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1BUAH SAWO DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - - - - - - - 12 1BUAH SIRSAK DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 90 1 - - - - - - - - 90 1BUAH GANDARIA MALUKU KG - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1BUAH-BUAHAN KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 79 1 - - - - - - 79 1CABE DKI JAKARTA KG 100 1 250 2 500 6 36 1 100 2 400 5 200 2 - - - - - - - - - - 1,586 19

GORONTALO KG 900 1 - - - - 450 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1,350 2DI YOGYAKARTA KG - - - - 900 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 900 1JAWA TIMUR KG - - - - 775 1 - - - - - - - - - - - - 200 1 5,275 11 9,485 24 15,735 37PAPUA KG - - - - 998 4 248 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1,246 5PAPUA BARAT KG - - - - 2,430 10 260 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,690 11SULAWESI TENGAH KG - - - - - - 385 2 - - - - - - - - - - 525 1 1,395 2 - - 2,305 5

CABE MERAH JAWA TIMUR KG - - - - 1,305 2 - - - - - - - - - - - - 400 1 - - - - 1,705 3SULAWESI TENGAH KG - - - - - - 245 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 245 1PAPUA KG - - - - - - 120 1 - - - - - - - - - - 163 1 - - - - 283 2BALI KG - - - - - - - - 2,602 3 - - 600 1 - - - - - - - - - - 3,202 4KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,154 3 - - - - 1,154 3

CABE KRITING DI YOGYAKARTA KG - - - - 4,727 12 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,727 12JAWA TIMUR KG - - - - 1,669 5 475 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,144 6PAPUA KG - - - - 540 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 540 2DKI JAKARTA KG - - - - - - 310 2 - - 20 1 - - - - - - - - - - - - 330 3KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1GORONTALO KG - - - - - - 720 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 720 2

CABE RAWIT GORONTALO KG 21,763 28 3,860 5 - - 15,024 26 - - - - - - - - - - - - - - - - 40,647 59JAWA TIMUR KG 1,350 2 200 1 2,220 5 31,505 50 134,061 ## - - - - - - - - - - 300 1 810 2 170,446 264SULAWESI TENGAH KG 8,267 18 1,055 2 350 1 3,385 10 - - 458 3 - - - - - - - - - - - - 13,515 34SULAWESI TENGGARA KG - - - - 60 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 60 1SULAWESI UTARA KG 450 1 - - 830 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,280 4DI YOGYAKARTA KG - - 120 1 450 2 - - 510 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,080 4DKI JAKARTA KG - - - - 200 3 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 3PAPUA KG - - - - 7,806 26 3,680 16 - - - - - - - - - - 200 1 - - - - 11,686 43PAPUA BARAT KG - - - - 3,936 15 530 3 - - - - - - - - - - - - - - - - 4,466 18BALI KG - - - - - - - - 2,871 2 - - - - - - - - - - - - - - 2,871 2

179

Page 107: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

JAGUNG DKI JAKARTA KG 200 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1JAWA TIMUR KG - - 84 1 - - - - - - 25 1 - - - - - - - - 44 2 - - 153 4

KENTANG DKI JAKARTA KG 350 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 350 1KETIMUN DKI JAKARTA KG 90 1 75 2 - - 115 3 180 4 230 3 170 1 - - 125 2 160 3 - - - - 1,145 19

JAWA TIMUR KG 402 1 - - - - - - 125 1 - - 22 1 120 2 83 2 - - 208 5 - - 960 12LOTUS ROOTS JAWA TIMUR KG 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1

DKI JAKARTA KG - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1MATOA PAPUA KG 52 4 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 22 2 - - 74 6PAPRIKA DI YOGYAKARTA KG 331 2 543 4 132 1 - - 321 2 - - - - 250 1 255 2 120 1 - - - - 1,952 13

DKI JAKARTA KG 320 3 - - 159 1 150 1 30 1 350 1 400 3 100 1 - - - - - - - - 1,509 11JAWA TIMUR KG 1,179 9 751 11 1,516 16 1,230 22 1,498 22 884 15 686 14 792 8 1,473 19 289 7 667 15 1,321 14 12,286 172JAWA BARAT KG - - 22 1 117 4 359 7 454 10 208 4 55 1 - - - - - - - - - - 1,215 27BALI KG - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1

SAYURAN BUNCIS JAWA TIMUR KG 230 3 50 1 120 3 350 10 145 5 120 3 252 4 50 2 270 7 170 4 390 9 192 5 2,339 56DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 424 4 100 1 - - 170 2 - - - - - - 694 7

TOMAT JAWA TIMUR KG 40 1 50 1 194 2 200 6 85 3 110 3 120 4 30 1 100 2 180 4 140 3 - - 1,249 30DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 70 1 - - 100 1 - - 110 7 220 8 150 8 220 10 870 35

KACANG AZUKI SUMATRA UTARA KG - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - - - - - 200 1TALAS DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - 110 2 - - - - 210 3KELAPA BULAT JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 49 1 - - - - - - 49 1SAYURAN LABU DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 2 - - - - 150 2

HTMANDEWI JAWA TIMUR KG - - - - 50 1 20 1 - - 165 5 20 1 - - 40 1 50 1 50 1 - - 395 11BAWANG DAUN DKI JAKARTA KG 140 1 34 3 - - 105 7 120 8 120 8 190 9 180 9 55 4 160 7 160 8 180 10 1,444 74

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - 40 1BERAS DKI JAKARTA KG - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1BUAH STRAWBERRY BALI KG 226 5 35 2 10 1 35 2 5 1 - - - - - - - - 40 1 97 3 66 2 514 17

DKI JAKARTA KG 349 9 208 7 286 7 406 13 440 12 526 13 503 12 695 13 184 4 311 7 337 9 186 4 4,431 110JAWA BARAT KG 1,101 29 790 25 1,067 32 572 23 842 30 605 23 746 27 651 19 1,109 35 1,455 46 1,203 41 1,045 36 11,186 366JAWA TIMUR KG - - - - - - 22 1 12 1 - - - - - - - - - - - - - - 34 2SULAWESI TENGAH KG - - - - - - 27 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 27 1

BUNGA ANGGREK JAWA TIMUR KG 7 1 408 4 100 4 145 7 40 3 76 6 - - - - - - - - - - - - 776 25DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 145 1 - - - - - - - - - - - - - - 145 1

BUNGA ANGGREK DENDROBIUM JAWA TIMUR KG - - - - - - 4 1 - - 43 1 - - - - - - - - 3 1 - - 50 3DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 15 1 10 1 - - 25 2

BUNGA ANGGREK PHALAENOPSIS DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 9 1 - - - - - - - - 9 1BUNGA ASTER JAWA TIMUR KG 103 2 - - - - 10 1 - - - - - - - - - - 362 2 - - - - 475 5

DKI JAKARTA KG - - 17 1 - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 37 2BUNGA GERBERA JAWA TIMUR KG 26 1 - - 94 3 33 3 48 3 213 5 124 12 209 15 152 10 281 15 80 3 - - 1,260 70BUNGA KRISAN DKI JAKARTA KG 1,603 42 1,390 37 1,045 33 1,332 39 1,192 31 1,248 36 964 30 1,990 43 1,196 33 1,366 32 946 28 1,913 42 16,185 426

JAWA TIMUR KG 1,175 33 3,849 47 1,237 50 1,373 39 1,154 50 1,586 57 634 33 1,306 47 1,001 36 883 41 870 38 1,342 47 16,410 518JAWA BARAT KG - - 44 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 44 1

BUNGA MAWAR JAWA TENGAH KG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1JAWA TIMUR KG 111 3 402 5 - - 255 16 257 14 326 13 108 11 242 16 205 13 365 19 248 12 374 15 2,893 137DKI JAKARTA KG - - - - - - 28 1 150 1 28 1 48 2 342 8 25 1 - - 15 1 - - 636 15

BUNGA MELATI SEGAR JAWA TENGAH KG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1JAWA TIMUR KG 2 1 - - - - 12 2 8 2 11 3 - - - - - - - - - - - - 33 8KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - 6 1 - - - - - - - - - - 15 2 - - - - 21 3DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 15 1 - - - - - - - - 15 1

BUNGA POTONG SEGAR JAWA TIMUR KG 116 2 404 8 654 16 32 2 - - 38 1 - - 14 1 - - - - 91 5 60 1 1,409 36DKI JAKARTA KG - - - - 136 3 - - - - 529 1 26 1 8 1 30 1 - - 203 3 - - 932 10

JAMUR DKI JAKARTA KG 330 3 148 2 457 6 554 8 525 10 594 11 295 9 835 15 456 14 298 9 650 13 542 12 5,684 112BALI KG - - 35 2 25 2 15 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 75 5JAWA TIMUR KG - - 91 2 241 3 - - 60 2 50 1 - - - - 50 1 - - 49 1 - - 541 10

KANTIL PUTIH JAWA TENGAH KG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1LETTUCE JAWA BARAT KG 20 1 37 1 20 1 112 3 165 2 85 2 - - - - - - - - - - - - 439 10

JAWA TIMUR KG 273 4 43 2 557 7 705 15 680 14 689 16 445 5 - - - - - - - - - - 3,392 63DKI JAKARTA KG 135 2 195 5 715 11 476 11 460 12 160 9 380 10 190 9 10 1 - - - - - - 2,721 70DI YOGYAKARTA KG - - - - - - 216 2 126 1 - - - - 150 1 - - 170 1 - - - - 662 5

180

Page 108: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

SAYURAN BROKOLI DKI JAKARTA KG 1,328 9 2,365 11 1,010 9 391 8 635 10 903 13 812 12 1,341 13 1,398 21 1,416 17 1,790 21 787 11 14,176 155JAWA TIMUR KG 1,180 8 1,179 8 507 6 760 12 255 3 234 10 1,470 11 120 2 336 7 102 3 436 11 569 6 7,148 87SULAWESI TENGAH KG 502 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 502 1JAWA BARAT KG - - - - - - - - 58 2 - - - - - - - - - - - - - - 58 2

SAYURAN BUNGA KOL JAWA TIMUR KG 240 1 - - 40 1 100 1 730 5 - - 100 2 46 2 17 1 - - 100 1 20 1 1,393 15SULAWESI TENGAH KG - - 1,096 2 1,093 4 584 3 1,408 5 - - - - - - - - - - - - - - 4,181 14DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 20 1 100 1 - - - - 5 1 50 1 - - 2 1 177 5

SAYURAN KUBIS DKI JAKARTA KG 460 2 50 1 - - - - - - 40 1 - - - - - - - - 155 1 - - 705 5JAWA TIMUR KG 177 1 - - 70 2 - - - - 40 1 - - 76 1 - - 60 2 100 1 - - 523 8SULAWESI TENGAH KG 473 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 473 1

SAYURAN LOBAK JAWA TIMUR KG 20 1 55 2 - - 25 1 - - 80 3 100 1 99 2 - - - - 272 6 5 1 656 17SAYURAN PETSAI JAWA TIMUR KG 49 1 32 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 81 2SAYURAN SAWI DKI JAKARTA KG 710 7 300 3 600 8 136 3 170 3 223 2 615 5 160 2 100 1 620 8 640 7 430 5 4,704 54

JAWA TIMUR KG 40 1 212 5 468 6 200 6 125 5 255 11 40 2 50 1 285 8 140 2 370 5 110 3 2,295 55DI YOGYAKARTA KG - - - - 176 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 176 1JAWA BARAT KG - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1

SAYURAN SEGAR BALI KG 80 4 165 8 181 9 145 8 74 4 80 4 20 1 58 3 59 3 21 1 20 1 40 2 943 48DKI JAKARTA KG 503 3 246 2 465 2 120 2 960 5 109 4 355 3 665 6 82 3 74 1 671 3 44 1 4,294 35JAWA TIMUR KG 1,867 12 1,821 17 1,939 16 170 6 2,016 12 1,121 12 810 9 1,547 13 952 13 1,738 18 1,903 18 3,423 25 19,307 171SULAWESI TENGAH KG - - - - - - 250 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 250 1JAWA BARAT KG - - - - - - - - 54 2 40 1 200 4 510 6 319 6 690 14 844 17 580 11 3,237 61SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - 388 1 - - - - - - - - - - - - 388 1DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 156 1 156 1

SAYURAN WORTEL KALIMANTAN TIMUR KG 225 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 225 1DKI JAKARTA KG - - 150 1 - - - - - - - - - - - - 5 1 - - 11 1 8 2 174 5JAWA TIMUR KG - - - - - - 25 1 - - 20 1 270 4 - - 50 1 50 1 - - 185 4 600 12

SELADA JAWA TIMUR KG 340 2 480 5 130 2 - - 190 4 85 2 719 7 245 6 646 15 319 7 415 1 191 6 3,760 57DKI JAKARTA KG - - 530 5 375 3 - - 430 2 324 3 400 3 900 6 1,010 13 860 14 1,190 18 740 16 6,759 83JAWA BARAT KG - - - - 61 2 - - 254 8 120 3 200 5 375 4 30 1 140 3 60 2 - - 1,240 28BALI KG - - - - - - - - - - - - - - - - 41 1 - - - - - - 41 1DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 - - - - - - 30 1

SELEDRI SEGAR DKI JAKARTA KG 373 5 222 7 40 2 30 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 665 16JAWA BARAT KG - - 3 1 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13 2JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 - - - - 30 1

BUNGA ANTHURIUM JAWA TIMUR KG - - 50 1 - - 40 2 25 2 - - - - - - - - - - - - - - 115 5BUNGA CEMARA JAWA TIMUR KG 28 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 28 1BUNGA SEDAP MALAM JAWA TIMUR KG - - 31 2 - - 130 7 109 8 64 7 68 7 192 16 87 6 31 2 10 1 75 4 797 60

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 145 1 28 1 - - - - - - - - - - - - 173 2KENTANG IRIS BEKU DKI JAKARTA KG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1KETIMUN DKI JAKARTA KG - - 20 1 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 2

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1KOLANG-KALING DKI JAKARTA KG - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1KOPI BIJI JAWA TIMUR KG - - 54 1 - - - - - - - - - - - - 42 1 - - - - - - 96 2PHILADENDRON JAWA TIMUR KG - - 5 1 15 2 81 7 - - 81 3 - - - - - - - - - - - - 182 13SAYURAN KAPRI JAWA TIMUR KG - - 36 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 36 1

DKI JAKARTA KG - - 36 1 - - - - 35 1 - - 105 4 70 2 168 6 496 4 127 2 100 2 1,137 22SUKUN PAPUA BARAT KG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1SAYURAN KANGKUNG DKI JAKARTA KG - - - - 75 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 75 1BUBUK SAYURAN JAWA TIMUR KG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1BUNGA CASABLANCA JAWA TIMUR KG - - - - - - 10 1 - - - - - - 18 1 - - - - - - - - 28 2CELERY DKI JAKARTA KG - - - - - - 70 5 105 9 110 8 170 8 180 9 10 1 - - - - - - 645 40KAKAO BIJI PAPUA KG - - - - - - 82 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 82 1RADISH JAWA TIMUR KG - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1VANILI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - 51 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 51 1

SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - 145 3 - - - - - - - - - - - - - - 145 3TAPIOKA DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1KAILAN DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 35 1 101 5 167 8 - - - - - - - - 50 1 353 15

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 68 2 127 4 20 1 - - 50 1 - - - - - - 265 8JAGUNG BEKU JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 100 1 200 2 - - 78 1 - - 100 1 - - - - 478 5

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - - - 40 1BUNGA POTONG KERING JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 44 1 - - - - - - - - - - - - - - 44 1BUNGA LILI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 150 1 - - - - 230 2 - - - - - - - - 380 3

181

Page 109: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4NO NAMA KOMODITI DAERAH ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

BUNGA PEACOCK JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 84 6 57 2 - - - - - - - - - - - - 141 8BABY PAKCOI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 15 1 17 1 146 5 114 5 20 1 95 4 40 2 447 19BUNGA BRASSICA DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - - - 15 1WATER CRESS JAWA BARAT KG - - - - - - - - - - 108 5 41 2 - - - - - - - - - - 149 7PETAI JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - 25 1 - - - - - - 70 2 - - 70 2 165 5KEMEDANGAN SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - 589 2 - - - - - - - - - - - - 589 2SELADA AIR JAWA BARAT KG - - - - - - - - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - 15 1BUNGA RUSCUS JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - 10 1CHAISIM DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 70 2 40 1 - - - - - - 110 3BUAH SUKUN DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - 5 1BAWANG BOMBAI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 20 1BUNGA CALLA LILY DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - 50 1DAUN PAKIS JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 108 2 158 3SAYURAN LABU DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 3 1PAKAN TERNAK JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 50 1JAGUNG MANIS JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 50 1

F KANTOR POSBENIH/BIBITNIHIL

HTHNIHIL

HTMNIHIL

G PELABUHAN PULAU SELAYARBENIH/BIBITNIHIL

HTHBAWANG MERAH NTB KG - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1

HTMNIHIL

H PELABUHAN LAUT TUJU-TUJUBENIH/BIBITNIHIL

HTHBAWANG MERAH NTT KG - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - 1,000 1KACANG TANAH NTT KG - - - - - - - - - - 170,000 11 65,000 3 - - - - - - 53,000 2 - - 288,000 16

HTMASAM JAWA NTT KG - - - - - - - - - - - - 10,000 2 - - - - - - - - - - 10,000 2

I PELABUHAN LAUT BAJOEBENIH/BIBITNIHIL

HTHBUAH JERUK SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - 1,800 2 - - 2,800 3GABAH SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 153,000 16 - - 153,000 16

HTMKAKAO BIJI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - 70,000 4 84,000 5 10,000 1 - - - - - - 175,000 11 - - 339,000 21KEMIRI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 18,000 1 6,000 1 - - - - - - 24,000 2CENGKEH SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 1,500 1 1,000 1 - - 20,000 1 - - 22,500 3BERAS SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 - - 5,000 1DEDAK SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 87,000 13 - - 87,000 13KOPRA SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40,000 3 - - 40,000 3

182

Page 110: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

Rekapitulasi Kegiatan Domestik Keluar Bidang Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKA PELABUHAN LAUT MAKASSAR

BENIH/BIBITBENIH JAGUNG JAWA TIMUR KG 12,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - - - 27,000 2 SANTIGI JAWA TIMUR BTG 43 2 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 43 2 BIBIT DURIAN DKI JAKARTA BTG - - 6 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1

PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - 100 1 KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1 4,000 1 MALUKU UTARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 600 1 600 1

BIBIT UBI KAYU JAWA TIMUR BTG - - 40,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40,000 1 BENIH PADI PAPUA KG - - 3,245 2 - - - - - - 8,000 1 - - - - - - 6,000 1 - - 750 1 17,995 5

PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 - - - - - - - - 5,000 1 MALUKU KG - - - - - - - - 1,370 1 3,120 1 - - - - - - - - - - - - 4,490 2 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10,500 1 - - 10,500 1 NTB KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 360 1 - - 360 1

BIBIT MANGGA KALIMANTAN TIMUR BTG - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 MALUKU BTG - - 75 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 75 1 PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - 100 1 SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7,500 1 7,500 1

BIBIT RAMBUTAN PAPUA BTG - - 11 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 11 1 BIBIT TRAMBESI PAPUA BTG - - - - - - 1,000 1 5,000 1 2,000 1 - - - - - - - - - - - - 8,000 3 BONSAI JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - 16 1 - - 7 1 - - - - 25 1 30 1 10 1 88 5

MALUKU BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1 200 1 DADAP MERAH MALUKU BTG - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 BIBIT GAHARU JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - 400 1 - - - - - - - - - - - - 400 1 BIBIT SUKUN PAPUA BARAT BTG - - - - - - - - - - - - - - 4,500 1 - - - - - - - - 4,500 1 BIBIT TANAMAN HIAS JAWA TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - 30 1 - - - - - - 45 1 75 2 BENIH KEDELAI PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 19,430 1 - - - - - - 19,430 1 BIBIT BAWANG MERAH KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - - - 3,000 1 BIBIT KAKAO KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12,750 2 - - - - 12,750 2 BIBIT UBI JALAR PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8,000 1 - - 8,000 1

- - - -

HTH - - BAWANG BOMBAI PAPUA KG - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - 1,000 1 BAWANG MERAH PAPUA BARAT KG 1,000 1 2,000 2 12,700 5 4,700 5 7,500 8 - - - - 4,200 3 3,000 2 - - - - 500 2 35,600 28

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - 8,000 3 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 12,000 4 KALIMANTAN TIMUR KG - - 27,000 7 24,000 7 9,000 3 20,040 6 12,000 4 6,000 2 - - - - 12,000 3 4,000 2 2,000 1 116,040 35 MALUKU KG - - - - 30,000 3 2,000 1 10,000 1 1,500 1 2,000 1 - - - - 5,000 1 - - 500 1 51,000 9 MALUKU UTARA KG - - 500 1 - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - 1,000 2 DKI JAKARTA KG - - - - 60,000 3 - - 12,000 1 4,000 1 - - - - - - - - - - - - 76,000 5 JAWA TIMUR KG - - - - 47,000 11 14,500 4 3,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 64,500 16 PAPUA KG - - - - 1,600 5 14,900 10 27,040 11 9,580 7 1,500 1 3,700 4 6,150 5 10,400 7 10,800 7 4,650 6 90,320 63 SULAWESI TENGGARA KG - - - - 3,000 1 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 2

BAWANG PUTIH PAPUA BARAT KG 5,000 2 - - 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 9,000 3 BUAH DURIAN KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1

JAWA TIMUR KG - - - - - - 30,000 3 - - - - 16,720 2 - - - - - - - - - - 46,720 5 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 10,000 1 21,420 3 - - - - - - - - - - 31,420 4

BUAH DURIAN MONTONG DKI JAKARTA KG - - - - - - 10,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1 BUAH JERUK MANIS JAWA TIMUR KG 40,000 10 38,000 9 99,000 27 79,000 23 70,000 23 15,000 5 33,000 11 29,500 10 3,000 1 59,000 24 21,000 9 2,000 1 488,500 153 BUAH JERUK BALI DKI JAKARTA KG - - 86,000 4 212,000 8 317,000 12 124,000 12 43,000 11 - - - - - - - - - - - - 782,000 47 BUAH JERUK NIPIS JAWA TIMUR KG - - 12,000 3 - - - - 15,000 5 - - 18,000 6 18,000 6 76,000 32 56,000 26 28,500 14 29,500 17 253,000 109 BUAH LANGSAT KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - 2,500 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 2

KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 4,000 1 21,500 13 8,500 6 - - - - - - - - - - - - - - 34,000 20 BUAH MANGGA KALIMANTAN TIMUR KG 8,500 6 - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 17,500 12 10,500 7 39,500 26

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 38,500 31 38,500 31

183

Page 111: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKBUAH PISANG JAWA TIMUR KG 6,000 1 - - 3,000 1 7,000 2 - - - - - - - - 3,500 2 6,000 2 - - - - 25,500 8 BUAH-BUAHAN KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1

MALUKU KG - - - - - - - - 10,000 1 - - 10,000 1 10,000 1 - - 10,000 1 10,000 1 10,000 1 60,000 6 CABE KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - 1,500 1 - - - - - - - - 1,500 1 JAGUNG DKI JAKARTA KG 110,000 1 67,000 1 462,000 3 6,919,000 36 5,583,000 26 1,420,000 12 823,000 6 1,629,340 9 12,658,950 10 940,000 7 - - - - 30,612,290 111

JAWA TIMUR KG - - - - 483,000 2 - - 1,530,000 7 1,735,000 6 1,848,000 9 160,000 2 3,939,000 25 1,028,960 11 180,000 2 - - 10,903,960 64 KALIMANTAN SELATAN KG 67,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 67,000 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - 3,000 1 PAPUA KG - - - - - - - - - - 575 1 - - - - - - - - - - 600 1 1,175 2

JAHE JAWA TIMUR KG 4,000 1 - - 16,000 4 7,000 2 - - 11,000 3 - - - - 3,000 1 6,000 2 2,000 1 2,000 1 51,000 15 KACANG HIJAU DKI JAKARTA KG 190,000 3 284,000 4 111,000 4 65,000 2 45,500 2 - - - - - - - - 45,000 1 125,000 3 - - 865,500 19

JAWA TIMUR KG 24,000 1 375,000 5 728,000 8 284,000 5 174,000 3 60,000 1 398,000 6 357,000 3 245,000 4 380,000 6 70,000 1 - - 3,095,000 43 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - 14,000 1 - - - - - - - - - - 14,000 1

KEDELAI KALIMANTAN TIMUR KG 3,000 1 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7,000 2 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 5,000 1 - - - - - - - - - - - - 5,000 1

KENTANG PAPUA BARAT KG 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - 8,000 3 54,000 17 48,000 15 4,000 1 - - - - 15,000 5 2,000 1 131,000 42 KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,000 2 6,000 2

KUNYIT KALIMANTAN TIMUR KG 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1 TOMAT PAPUA BARAT KG 250 1 - - 1,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,750 2

KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - 15,000 5 - - 1,500 1 - - - - 3,000 1 13,000 7 32,500 14 PALAWIJA DKI JAKARTA KG - - 60,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 60,000 1

JAWA TIMUR KG - - - - 132,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 132,000 1 BIJI KAPAS JAWA TIMUR KG - - 204,000 1 - - 324,000 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 528,000 3 KELAPA BIJI JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - 4,000 2 5,000 2 - - 11,000 5

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - 6,000 4 - - - - - - - - - - - - - - 6,000 4 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - 3,000 1

- - HTM - - BAWANG DAUN JAWA TIMUR KG - - - - - - 4,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 4,500 1

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 3,000 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 40,500 12 36,000 12 22,000 6 20,000 6 35,000 9 18,000 5 73,000 21 73,000 22 24,000 28 341,500 121 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - 500 1

BERAS JAWA TIMUR KG 23,000 1 - - 47,000 2 90,000 1 180,000 1 260,000 2 1,338,000 12 1,058,000 9 7,806,000 215 4,180,000 47 900,000 9 300,000 2 16,182,000 301 DKI JAKARTA KG - - - - - - 48,000 1 40,000 1 80,000 1 292,000 2 240,000 2 2,040,000 6 1,860,000 6 840,000 3 720,000 1 6,160,000 23 KALIMANTAN SELATAN KG 24,000 4 28,000 5 58,000 13 13,000 4 41,000 11 6,000 2 4,000 1 3,000 1 112,000 3 35,000 5 - - - - 324,000 49 KALIMANTAN TIMUR KG 42,000 7 7,500 2 38,000 7 14,000 4 20,000 1 13,000 4 18,500 5 36,000 4 27,000 6 14,000 4 3,000 1 15,000 3 248,000 48 MALUKU KG 1,872,000 10 864,000 5 768,000 5 977,000 8 520,000 5 780,000 2 1,264,000 6 1,491,950 6 1,600,000 5 1,110,000 4 540,000 1 610,000 2 12,396,950 59 NUSA TENGGARA BARAT KG - - - - - - 20,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1 PAPUA KG - - - - - - 8,000 1 40,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 48,000 2 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - 20,000 1 40,000 1 80,000 1 - - - - - - 140,000 3 SULAWESI UTARA KG - - - - 2,088,000 9 - - 250,000 3 30,000 1 - - - - - - 200,000 1 - - - - 2,568,000 14 SUMATRA UTARA KG 1,152,000 7 716,000 9 - - 1,389,000 13 1,760,000 8 720,000 4 2,558,000 17 1,224,000 5 1,840,000 9 300,000 2 440,000 2 - - 12,099,000 76 SUMATRA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 600,000 1 - - - - 600,000 1 SUMATRA SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 240,000 2 - - - - 240,000 2 ACEH KG - - - - - - - 6,000,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 6,000,000 1

DEDAK JAWA TIMUR KG 64,000 1 - - 357,000 4 120,000 1 - - - - 165,000 2 - - 1,464,000 11 480,000 11 120,000 2 50,000 1 2,820,000 33 KALIMANTAN SELATAN KG 79,000 3 31,000 2 51,000 1 4,000 1 - - - - 156,000 5 125,000 3 15,000 1 - - 3,000 1 3,000 1 467,000 18 KALIMANTAN TIMUR KG - - 11,000 2 9,000 2 4,000 1 - - - - 6,000 2 5,000 1 - - - - - - - - 35,000 8

CENGKEH JAWA TIMUR KG - - 335,000 5 228,000 7 30,000 1 - - - - 310,120 8 367,000 6 460,000 8 541,000 12 486,000 10 153,000 4 2,910,120 61 GETAH DAMAR JAWA TIMUR KG 15,000 1 15,000 1 16,125 1 16,125 1 16,125 1 16,125 1 20,000 1 15,000 1 15,000 1 15,000 1 31,200 2 15,000 1 205,700 13 KACANG MEDE DKI JAKARTA KG 33,566 1 33,566 1 300,000 2 16,783 1 - - - - - - - - - - 83,915 3 151,048 6 50,349 2 669,227 16

JAWA TIMUR KG 3,000 1 4,000 1 200,000 1 33,566 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 240,566 5 JAWA BARAT KG - - - - - - - - 34 1 83,915 5 50,349 2 50,349 2 67,132 1 - - - - 33,566 1 285,345 12 BALI KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 104,410 1 210,463 2 102,502 1 417,375 4

KAKAO BIJI DKI JAKARTA KG 1,568,750 8 200,000 2 - - 400,000 2 640,000 3 400,000 2 200,000 1 - - 850,000 3 180,766 1 400,000 1 - - 4,839,516 23 JAWA TIMUR KG 250,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 80,000 4 150,000 8 480,000 13 KEP. RIAU KG 2,898,250 5 3,748,250 5 2,942,500 4 2,550,000 6 1,100,000 3 3,800,000 8 3,050,000 8 2,808,000 5 1,900,000 5 5,000,000 12 4,867,869 15 - - 34,664,869 76

KEMIRI KALIMANTAN TIMUR KG 6,000 1 - - - - - - - - - - 3,000 1 2,000 1 2,000 1 4,000 1 - - - - 17,000 5 KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 3,000 1 - - 6,000 2

184

Page 112: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKKOPI BIJI JAWA TIMUR KG 15,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 15,000 1 - - - - - - 30,000 2

KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 BALI KG - - - - - - - - - - 12,000 1 - - - - - - - - - - - - 12,000 1

KOPRA JAWA TIMUR KG 520,000 5 328,000 3 - - - - - - - - - - - - - - - - 140,000 2 55,000 3 1,043,000 13 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1 - - - - 20,000 1

MINYAK NILAM JAWA TIMUR KG 6,000 2 6,000 2 4,000 1 - - - - 3,000 1 3,000 2 - - - - 3,000 1 3,000 1 - - 28,000 10 RUMPUT SIONG DKI JAKARTA KG - - - - 6,000 1 - - - - 7,000 1 200 1 - - - - - - - - - - 13,200 3

JAWA TIMUR KG - - - - - - 8,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 8,000 1 SAYURAN KUBIS KALIMANTAN TIMUR KG 12,000 3 4,000 1 8,000 2 8,000 2 62,000 17 22,000 7 104,000 30 112,000 29 25,000 8 42,000 13 21,000 7 18,000 6 438,000 125

PAPUA BARAT KG 1,050 2 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,550 3 SAYURAN WORTEL KALIMANTAN TIMUR KG 32,000 9 48,000 12 50,000 13 62,000 16 110,500 35 73,000 22 78,000 24 65,500 17 128,000 33 78,000 22 21,000 7 57,500 20 803,500 230

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,000 2 6,000 2 SAYURAN SEGAR KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 GULA MERAH KALIMANTAN TIMUR KG - - 3,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 JENGKOL DKI JAKARTA KG - - - - 10,000 3 17,000 5 8,000 3 - - - - - - - - - - - - - - 35,000 11 PELLET JAWA TIMUR KG - - - - - - 928,000 6 465,000 2 105,000 1 342,000 3 - - - - - - - - - - 1,840,000 12

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - 6,000 2 - - - - - - - - - - - - 6,000 2 SUMATRA UTARA KG - - - - - - - - 5,001,000 1 - - 7,000,000 2 - - - - - - - - - - 12,001,000 3

PALA BIJI JAWA TIMUR KG - - - - - - 5,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - 200 1

BUNGKIL BIJI KUBIS KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 15,000 5 - - - - - - - - - - - - - - - - 15,000 5 SAYURAN BUNGA KOL KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - 66,000 21 24,000 8 - - - - - - - - - - 90,000 29 RUMPUT LAUT DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 6,000 1 5,000 1 - - 6,000 1 - - 17,000 3 KAPUK JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 40,000 2 60,000 3 75,000 5 90,000 5 265,000 15 PINANG BIJI NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 2 1,000 1 1,000 1 - - 5,000 4 LADA BIJI JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 2 2,000 1 2,000 1 6,000 4 SARANG SEMUT DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 495 1 - - - - 495 1

- - B PELABUHAN LAUT PAOTERE - -

HTH - - BAWANG MERAH NTT KG - - - - 5,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 BAWANG PUTIH SULAWESI TENGGARA KG 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 JAGUNG KALIMANTAN TIMUR KG 200,000 1 150,000 2 60,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 410,000 4

NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10,000 1 - - - - 10,000 1 TOMAT SULAWESI TENGGARA KG 300 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 300 1 MEDE BIJI NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1 20,000 1 KENTANG NTT KG - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - 500 1 BUAH JERUK NIPIS NTB KG - - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - 500 1 KACANG HIJAU NTB KG - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - - - 2,000 1

- - HTM - - BERAS KALIMANTAN TIMUR KG 490,000 3 710,000 4 300,000 2 290,000 2 200,000 3 360,000 2 340,000 2 470,000 3 240,000 1 640,000 4 370,000 2 430,000 2 4,840,000 30

MALUKU KG - - - - 1,135,000 4 970,000 2 1,220,000 3 900,000 1 - - 10,000 1 150,000 1 925,000 2 820,000 3 - - 6,130,000 17 MALUKU UTARA KG - - 130,000 2 30,000 1 50,000 1 60,000 2 40,000 1 80,000 1 - - 80,000 1 80,000 1 - - - - 550,000 10 NTT KG 838,000 9 778,000 14 922,000 16 1,685,000 21 1,070,000 12 1,098,000 17 548,000 11 1,400,000 8 2,308,000 17 680,000 10 1,785,000 19 845,000 11 13,957,000 165 NTB KG - - - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - 2,000 1 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - 3,000 1

KOPI BIJI NTT KG - - - - - - - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - -

C PELABUHAN LAUT BULUKUMBA - - BENIH/BIBIT - - NIHIL - -

- - HTH - - NIHIL - -

- - HTM - - NIHIL - -

- -

185

Page 113: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKD PELABUHAN LAUT JENEPONTO - -

BENIH/BIBIT - - NIHIL - -

- - HTH - - BUAH LANGSAT NTT KG - - - - 2,000 2 2,450 3 1,500 2 - - - - - - - - - - - - - - 5,950 7 BUAH JERUK NTT KG - - - - - - - - - - - - - - 195 1 - - - - - - - - 195 1 BUAH SALAK NTT KG - - - - - - - - - - - - - - 1,210 2 2,400 3 3,500 5 - - 200 1 7,310 11 BUAH SEMANGKA NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,100 2 800 1 - - 1,900 3 JAGUNG BIJI NTT KG - - - - - - - - - - 1,000 1 19,000 2 47,500 2 10,000 1 48,000 4 - - 1,500 1 127,000 11 KETIMUN NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 700 1 - - 700 1

- - HTM - - BERAS NTT KG - - 15,000 1 110,000 3 87,500 2 82,000 2 143,500 3 50,000 2 209,250 5 23,000 2 363,000 9 455,250 8 53,000 1 1,591,500 38 TEPUNG TERIGU NTT KG - - - - - - 5,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 KAPUK NTT KG - - - - - - - - - - - - - - 20,000 1 - - - - - - - - 20,000 1 KUBIS NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 700 2 700 2 WORTEL NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 700 2 700 2

- - E BANDARA HASANUDDIN - -

BENIH/BIBIT - - BIBIT BUAH NAGA GORONTALO BTG 40 1 100 2 - - 64 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 204 4 BIBIT MANGGA MALUKU BTG 6 2 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8 3

DKI JAKARTA BTG - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 GORONTALO BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - 2 1 SULAWESI UTARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - 2 1 SUMATRA UTARA BTG - - - - - - - - - - - - 29 1 - - - - - - - - - - 29 1 PAPUA BTG - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 JAMBI BTG - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 1

BIBIT MANGGIS PAPUA BTG 1 1 - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 3 2 BIBIT TERONG DKI JAKARTA BTG - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIBIT ALPUKAT PAPUA BTG 4 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 JABON SULAWESI TENGGARA BTG 3,600 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,600 1 BIBIT KAKAO PAPUA BTG 250 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 250 1

SULAWESI UTARA BTG - - - - - - 14,304 5 - - - - - - 1,500 1 - - - - - - - - 15,804 6 KEP. RIAU BTG - - - - - - - - - - - - - - 1,500 1 1,700 1 - - - - - - 3,200 2 SUMATRA UTARA BTG - - - - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - - - - - 15 1

AGLONEMA PAPUA BTG - - 10 1 15 1 - - - - - - - - 18 1 - - - - - - - - 43 3 BIBIT ANTIRRHINUM SULAWESI TENGAH BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1 BIBIT ANGGREK JAWA BARAT BTG - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - - - 3 1

JAWA TIMUR BTG 4 1 150 1 2 1 - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - 176 4 PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 2 1 3 2 PAPUA BARAT BTG - - - - - - 6 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 6 2 DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - 7 2 - - - - - - - - 2 1 7 1 8 2 24 6 DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - 20 1 BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - 10 1 GORONTALO BTG 1 1 - - - - - - - - - - 45 1 - - 4 1 - - 10 1 - - 60 4 KALIMANTAN TIMUR BTG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 2 2 KALIMANTAN BARAT BTG - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - 3 1 MALUKU BTG - - - - - - 2 1 8 2 - - - - - - 2 1 - - - - - - 12 4 SUMATRA UTARA BTG - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - 5 1 SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - 3 1 - - - - - - 1 1 - - - - - - 4 2 SULAWESI UTARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - - - 5 1

BIBIT ANGGREK ERIA DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - 20 1 BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1 - - 6 1

BIBIT DENDROBIUM PAPUA BTG - - 15 1 25 1 - - - - - - 12 1 - - - - 3 1 14 1 69 5 SULAWESI UTARA BTG - - - - - - - - - - - - 30 1 - - - - - - - - - - 30 1 DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1

BIBIT ANGREK PHALAENOPSIS DI YOGYAKARTA BTG 4 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - 54 2 BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - 10 1

186

Page 114: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKBIBIT ANGGREK BULAN DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 1 1 BIBIT BUNGA KAMBOJA BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 107 1 - - - - - - 107 1 BIBIT BULBOPHYLLUM DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 - - - - 50 1

BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - 10 1 BIBIT JAMBU AIR GORONTALO BTG - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - 1 1

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 - - 2 1 BIBIT KELENGKENG GORONTALO BTG - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - - - 4 1 BIBIT KRISAN SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - 15 1 - - - - - - - - - - - - - - 15 1

SULAWESI TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6 1 - - 6 1 BIBIT PALEM PAPUA BTG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1

SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 NTT BTG - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1

BIBIT PHALAENOPSIS PAPUA BTG - - 13 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13 1 BIBIT PINISIUM SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - 500 1 KALATEA PAPUA BTG - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 BENIH PADI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 1 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BENIH BAYAM SULAWESI UTARA KG - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 BENIH JAGUNG DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - 20 1

GORONTALO KG - - - - - - - - - - - - - - 245 1 95 1 - - 15 1 - - 355 3 JAWA BARAT KG - - - - - - - - 90 2 - - - - - - - - - - 100 1 100 1 290 4 JAWA TENGAH KG - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - - - - - 150 1 JAWA TIMUR KG - - - - - - 50 1 220 3 - - - - - - 45 1 - - - - - - 315 5 PAPUA KG - - - - - - 45 1 - - - - - - 30 1 - - - - - - - - 75 2 KALIMANTAN BARAT KG - - - - - - - - 100 1 25 1 - - - - 20 1 20 1 - - - - 165 4 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - 90 1 - - - - - - - - - - - - - - 90 1 NTB KG - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - 50 1 SUMATRA UTARA KG - - - - - - - - 50 1 - - - - 40 1 - - - - - - - - 90 2 KEP. BANGKA BELITUNG KG - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 20 1 SUMATRA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - 20 1 LAMPUNG KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 35 1 35 1

BENIH KAKAO SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - 10 1 BENIH KEDELAI PAPUA KG - - - - - - - - - - - - 120 1 - - - - - - - - - - 120 1 BIBIT KAYU EBONY DKI JAKARTA BTG - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1

DI YOGYAKARTA BTG - - - - 1,500 1 - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 1,510 2 KALIMANTAN BARAT BTG - - - - - - - - 5 1 - - - - - - - - - - - - - - 5 1

BIBIT PINUS PAPUA BTG - - - - 3,500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 3,500 1 BIBIT BUNGA KELADI PAPUA BARAT BTG - - - - - - 12 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 12 2 BIBIT DURIAN KALIMANTAN TIMUR BTG 2 1 - - - - 95 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 97 2

KALIMANTAN SELATAN BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 2 1 MALUKU BTG - - - - - - - - - - - - 400 1 - - - - - - - - - - 400 1 DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - 3 1 PAPUA BTG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 42 1 - - 43 2 SULAWESI UTARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - 3 1 SULAWESI TENGGARA BTG - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 SUMATRA SELATAN BTG - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - 3 1 JAWA TIMUR BTG - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1

BIBIT MARKISA PAPUA BARAT BTG - - - - - - 10 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 2 GORONTALO BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1 - - - - - - 12 1

BIBIT PADI DKI JAKARTA BTG - - - - - - 21 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 21 2 SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 - - 100 1 BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 100 1

BIBIT CEMPAKA PUTIH DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - - - - - 20 1 BIBIT LONTAR KALIMANTAN TENGAH BTG - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - 2 1 BIBIT NILAM PAPUA BTG - - - - - - - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - 23 1 BIBIT SUKUN DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - 21 1 - - - - - - - - - - - - - - 21 1 BIBIT KAYU BITTI DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1 BIBIT KANA DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - 50 1 BIBIT GAHARU KALIMANTAN SELATAN BTG - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - 10 1

MALUKU BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - 1,000 1

187

Page 115: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKBIBIT RAMBUTAN MALUKU BTG - - - - - - 2 1 - - - - 200 1 - - - - - - - - - - 202 2

PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - 3 1 4 1 - - 17 3 DKI JAKARTA BTG - - 13 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13 1 SULAWESI TENGAH BTG - - - - - - 12 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1

PUCUK MERAH MALUKU BTG - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - 2 1 BIBIT TANAMAN HIAS DKI JAKARTA BTG - - - - - - 3 1 - - - - 2 1 - - 2 1 - - - - - - 7 3

PAPUA BTG 7 3 - - 3 1 - - - - - - - - 153 2 1 1 - - 4 1 8 1 176 9 BALI BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - 3 1 KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - 10 1 - - - - - - - - 2 1 - - - - 5 1 - - 17 3 KALIMANTAN BARAT BTG - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - - - - - MALUKU BTG 5 1 - - 8 2 4 1 5 1 - - - - - - - - - - 5 1 - - 27 6 SULAWESI TENGAH BTG - - - - 4 1 - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - 5 2 SULAWESI TENGGARA BTG - - - - 2 1 - - 3 1 - - 3 1 - - - - - - 2 1 - - 10 4 SULAWESI UTARA BTG - - 2 1 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 22 2 DI YOGYAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - 4 1 NTT BTG - - - - 10 1 - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - 13 2

RUMPUT GAJAH MINI PAPUA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 70 1 - - - - 70 1 BIBIT LANGSAT JAWA TIMUR BTG 1 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 BIBIT LADA PAPUA BTG 15 1 - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 2

DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1 NTT BTG - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - - - 20 1

BIBIT SALAM SULAWESI UTARA BTG - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - 1 1

BIBIT PINUS GORONTALO BTG - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 BIBIT TANAMAN OBAT KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - 1,552 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,552 1

SULAWESI TENGAH BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 1 1 - - - - - - 1 1 GORONTALO BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - 4 1 DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - 10 1

BIBIT BERINGIN SULAWESI TENGAH BTG - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 BIBIT CENGKEH JAMBI BTG - - - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 10 1 BIBIT STROWBERRY KALIMANTAN TIMUR BTG - - - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - - - 2 1 BIBIT MATOA DKI JAKARTA BTG - - - - - - - - - - - - 4 1 - - - - - - - - - - 4 1 BIBIT SIRIH SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 1 2 - - - - - - 1 2 SAENG SAMBUR DKI JAKARTA BTG - - 14 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 14 1

HTH - - BAWANG PUTIH PAPUA KG - - - - - - 225 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 225 2 BUAH APEL MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 60 1 - - 60 1 BUAH DURIAN KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 23 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 23 1

PAPUA KG 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 BUAH JERUK MANDARIN GORONTALO KG - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1

MALUKU KG - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1 PAPUA KG - - 35 1 - - - - - - - - - - 60 1 - - - - - - - - 95 2

BAWANG MERAH DKI JAKARTA KG - - - - 18 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 18 1 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 800 1 - - - - 803 2 PAPUA KG - - - - - - 2,179 12 3,156 12 1,500 3 7,393 18 1,090 3 - - - - 15 1 15,333 49 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - 60 1 - - - - - - - - - - - - 60 1 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - 96 1 150 1 - - - - - - 246 2 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - 658 3 - - - - - - 200 1 858 4 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 2,300 7 - - - - - - - - 2,300 7 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - 700 3 - - - - - - - - 700 3 SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - 2,120 4 - - - - - - - - 2,120 4

BUAH ANGGUR NTT KG - - - - - - 250 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 250 2 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 83 2 113 3 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - 450 3 65 3 - - 461 4 - - 976 10 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - 196 2 - - - - 150 1 - - 346 3 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 25 1 - - - - - - - - 25 1

BUAH JERUK MANIS DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - 50 1 DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 25 2 - - - - - - 25 2 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 90 2 - - 90 2 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 58 1 96 1 - - 154 2

188

Page 116: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKBUAH JERUK NIPIS DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 250 1 970 4 609 4 - - - - 1,829 9

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 790 7 - - - - - - 790 7 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 - - 40 1

BUAH JERUK PURUT DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 245 1 - - - - 245 1 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 2 1

BUAH KELENGKENG PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - 24 1 - - - - 191 1 - - 215 2 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 120 3 - - 120 3 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 70 3 - - - - - - 70 3

BUAH KIWI PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 5 1 BUAH KORMA KALIMANTAN TIMUR KG - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 BUAH MANGGA DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1 - - 20 2

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8 1 - - 8 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 28 2 - - 28 2 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 15 1 11 1 26 2 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 16 1 16 1 SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 18 1 10 1 28 2 DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 14 2 14 2 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 48 3 48 3 KEP. RIAU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 10 1

BUAH MANGGIS JAWA TIMUR KG - - - - 2 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 1 PAPUA KG - - - - - - 90 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 90 2

BUAH MARKISA DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 20 2 - - - - - - 20 2 BUAH MATOA BALI KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 2 - - 20 2 BUAH MERAH DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 25 2 - - - - - - 25 2 BUAH NAGA DKI JAKARTA KG - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 BUAH PISANG DKI JAKARTA KG 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 20 2 BUAH RAMBUTAN JAWA TIMUR KG - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1

NTT KG - - - - - - 2,500 6 2,320 6 - - - - - - - - - - - - - - 4,820 12 PAPUA KG 200 1 1,289 9 754 4 90 2 100 1 - - - - - - - - - - - - - - 2,433 17

BUAH SALAK NTT KG - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 200 1 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 409 5 - - - - - - 409 5

CABE KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 330 1 3,958 7 4,388 9 KALIMANTAN TIMUR KG 1,115 3 - - - - 455 1 74 1 - - - - 10,240 13 35,875 38 12,750 26 5,033 12 7,772 13 73,314 107 KEP. RIAU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 975 2 975 2 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - 371 2 - - - - 465 1 - - - - 836 3 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - 108 1 380 1 - - - - - - 488 2 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - 465 2 - - - - - - - - 465 2 PAPUA KG 180 1 1,196 6 - - - - - - 103 1 117 1 105 1 620 5 5,023 14 3,172 13 215 1 10,731 43 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - 150 1 400 3 6,987 22 1,449 4 - - 8,986 30 GORONTALO KG - - - - - - - - 600 1 - - - - 175 1 - - - - - - - - 775 2 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 1,189 8 - - 1,026 8 1,449 9 450 2 4,114 27 SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 250 1 - - - - 600 1 850 2 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - 100 1 4,464 4 - - 3,980 3 - - 8,544 8

CABE KRITING GORONTALO KG - - - - - - 11 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 11 1 CABE MERAH GORONTALO KG - - - - 12 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 12 1

KALIMANTAN BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 390 1 390 1 KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,278 6 4,278 6 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 545 2 50 1 - - - - - - - - - - 600 1 9,645 15 10,840 19 MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 120 1 120 1 PAPUA KG - - - - - - - - 908 8 - - - - - - - - - - - - 810 3 1,718 11 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 210 1 210 1 SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - 690 1 - - - - - - - - - - - - - - 690 1 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,610 2 1,610 2 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 450 1 450 1

189

Page 117: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKCABE RAWIT DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 50,045 48 93,143 98 29,688 30 4,560 6 24,535 25 13,918 17 1,984 1 217,873 225

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - 10,551 20 30,878 60 517 2 - - 990 3 2,899 7 - - 45,835 92 GORONTALO KG - - - - - - - - 5,061 10 - - - - - - 710 2 - - - - 252 1 6,023 13 KALIMANTAN BARAT KG - - - - - - - - - - - - 1,040 2 - - 40 1 - - - - - - 1,080 3 KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - 4,557 7 13,020 26 5,313 10 4,900 11 15,489 21 3,308 6 1,665 3 48,252 84 KALIMANTAN TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - 150 1 KALIMANTAN TIMUR KG 10,742 26 5,781 17 58,212 104 55,087 74 8,424 24 152,605 181 102,953 145 188,697 191 150,406 187 102,760 123 34,864 70 5,673 17 876,204 1,159 KEP. BANGKA BELITUNG KG - - - - - - - - - - 5,215 8 3,010 5 - - - - - - 3,667 9 - - 11,892 22 KEP. RIAU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 950 2 950 2 MALUKU KG - - - - - - - - - - 365 2 130 1 3,132 5 1,966 14 5,367 15 1,914 7 - - 12,874 44 MALUKU UTARA KG 496 2 129 1 - - - - 50 1 1,325 5 168 1 3,048 11 3,446 12 - - 217 1 - - 8,879 34 NTT KG - - - - - - - - - - - - 300 1 - - - - - - - - - - 300 1 PAPUA KG 192 2 182 7 155 1 164 1 6,263 32 16,932 58 12,058 43 19,435 46 14,308 39 10,424 39 12,181 39 2,125 5 94,419 312 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - 650 3 1,020 3 365 3 217 1 19,824 43 18,391 46 26,039 60 5,691 19 72,197 178 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 750 2 750 2 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 999 7 2,280 18 605 2 190 2 2,290 9 6,364 38 SULAWESI UTARA KG - - - - - - 450 1 3,806 10 180 1 - - 680 2 95 1 - - - - 1,200 2 6,411 17

BUAH LANGSAT JAWA TIMUR KG - - - - 8 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 8 1 PAPUA KG 100 1 490 5 1,055 11 730 7 696 3 251 2 - - - - - - - - - - - - 3,322 29

JAGUNG DKI JAKARTA KG - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 NTB KG - - - - 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 30 1 RIAU KG - - - - 300 1 30 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 330 2 BALI KG - - - - - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1 BENGKULU KG - - - - - - 30 1 - - 25 1 - - - - - - - - - - - - 55 2 DI YOGYAKARTA KG - - - - - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1 NTT KG - - - - - - 65 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 65 2 PAPUA KG - - - - - - 235 2 - - - - - - - - - - - - - - - - 235 2 KALIMANTAN BARAT KG - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 MALUKU KG - - - - - - 80 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 80 1 MALUKU UTARA KG - - - - - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 SULAWESI UTARA KG - - - - - - 40 1 45 1 - - - - - - - - - - - - - - 85 2 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - 60 1 - - - - - - - - - - - - - - 60 1 SUMATRA UTARA KG - - - - - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - 50 1

JAHE DI YOGYAKARTA KG - - - - 500 1 - - - - - - - - - - 80 2 - - - - - - 580 3 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 - - - - 5 1 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 140 1 - - 140 1

KENTANG PAPUA KG - - - - - - - - - - 51 1 - - - - - - - - - - - - 51 1 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - 100 2 - - - - - - - - - - 100 2

PAPRIKA MALUKU UTARA KG 20 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 20 1 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - 34 1 35 1 - - 30 1 99 3 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - 150 2 - - - - - - 28 2 72 5 250 9 SUMATRA UTARA KG - - - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - 100 1

BELIMBING WULUH GORONTALO KG 150 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 TOMAT PAPUA KG - - 1,103 3 400 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,503 4

JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - 3 1 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - 100 2 - - - - - - - - - - 100 2

SAYURAN LABU MALUKU KG - - - - 21 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 21 1 - -

HTM - - BAWANG DAUN KALIMANTAN TIMUR KG - - 75 1 - - 4,125 13 11,122 22 250 1 2,370 5 3,085 9 - - - - - - 1,675 8 22,702 59

KALIMANTAN SELATAN KG - - - - - - - - - - - - 124 1 350 1 - - - - - - 1,400 2 1,874 4 MALUKU KG - - - - 150 1 - - 380 2 - - - - 300 1 - - 20 1 - - - - 850 5 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 165 1 - - - - - - 165 1 PAPUA KG - - 375 3 - - 100 1 600 2 99 1 - - - - - - 44 1 - - - - 1,218 8 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 108 1 390 3 498 4 KEP. RIAU KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 150 1 150 1

BAWANG MERAH KALIMANTAN TIMUR KG - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 BUNGA KERING BALI KG - - - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - 200 1 220 2 BUNGA KRISAN PAPUA KG - - - - 8 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 18 2

SULAWESI TENGGARA KG - - - - 20 1 - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - 30 2 BUNGA POTONG SEGAR PAPUA KG 45 1 - - - - - - - - - - 2 1 - - - - - - - - 49 4 96 6

190

Page 118: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKCELERY SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 57 1 - - - - - - - - 57 1 CENGKEH JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - CABE KERING KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - 646 1 - - - - - - - - - - - - 646 1 DAUN PAKIS DKI JAKARTA KG - - - - - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 JENGKOL BEKU DKI JAKARTA KG - - - - - - - - 750 1 - - - - - - - - - - - - - - 750 1 JENGKOL BALI KG - - - - - - - - - - 400 1 - - - - - - - - - - - - 400 1

DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 2,953 6 3,227 6 1,300 1 - - - - - - - - 7,480 13 KAKAO BIJI JAWA TIMUR KG - - 17 1 48 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 65 2 KENTANG IRIS BEKU SULAWESI TENGAH KG 220 5 375 8 295 6 281 6 339 6 195 4 75 2 210 5 171 4 215 5 140 3 - - 2,516 54

MALUKU KG - - - - - - - - - - - - - - - - 125 3 95 2 40 1 - - 260 6 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 70 1 - - - - 70 1

KOPI BIJI BALI KG - - 700 2 400 1 500 1 100 1 - - 50 1 - - - - - - 1,750 6 DKI JAKARTA KG 324 3 102 1 204 2 364 3 304 3 102 1 556 5 302 2 254 3 - - 427 4 - - 2,939 27 JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - 100 1 200 1 - - - - - - 300 2 PAPUA BARAT KG - - 40 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 40 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

KOPI BUBUK DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - 100 1 PALA BIJI DI YOGYAKARTA KG 1,150 2 500 1 900 2 800 3 250 1 160 1 - - - - - - - - - - - - 3,760 10 PAPRIKA SULAWESI TENGAH KG - - 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 PETAI DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - 83 1 100 1 - - - - - - - - - - 183 2

KEP. RIAU KG - - - - - - - - - - 209 1 - - - - - - - - - - - - 209 1 SAGU DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - - - - - 3 1 SAYURAN BROKOLI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - 40 1 - - - - - - - - 74 3 - - 114 4

SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - 25 1 - - 10 1 - - 35 2 SAYURAN BUNGA KOL MALUKU UTARA KG - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 25 1

PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - 120 1 - - - - - - - - 120 1 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5 1 5 1 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - 10 1 KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,115 3 1,115 3

SAYURAN KUBIS JAWA TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 - - - - - - 3 1 SAYURAN SAWI KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 100 1

PAPUA BARAT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 1 3 1 SULAWESI TENGAH KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 29 1 29 1

SAYURAN SEGAR MALUKU KG 59 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 59 1 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 33 1 33 1 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 90 1 - - - - - - - - 90 1 DI YOGYAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - 130 2 - - - - - - 130 2

SAYURAN WORTEL KALIMANTAN TIMUR KG 7,114 18 - - - - - - - - - - 20 1 - - - - - - - - 2,029 4 9,163 23 DKI JAKARTA KG - - - - - - 50 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 50 1 PAPUA KG - - - - - - 630 3 198 5 138 2 - - - - - - - - - - - - 966 10 PAPUA BARAT KG - - - - - - - - 106 1 - - - - - - - - - - - - - - 106 1 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - 100 2 - - - - - - - - - - 100 2

SELADA SULAWESI TENGGARA KG - - 25 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 43 1 - - 68 2 SELDERI KERING MALUKU KG - - - - - - - - - - 400 1 300 1 - - - - - - - - - - 700 2 SELEDRI SEGAR KALIMANTAN TIMUR KG - - - - - - 300 1 - - - - - - - - - - 300 1 - - 1,200 4 1,800 6

MALUKU KG 4,012 14 2,640 12 3,100 8 2,160 5 2,969 8 3,250 11 3,630 10 4,205 11 4,350 12 3,800 9 4,110 10 4,930 10 43,156 120 MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 400 1 400 1 SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 150 1 - - - - - - - - 150 1 DKI JAKARTA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 450 1 - - - - 450 1

SUKUN BALI KG 10 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 VANILI BALI KG 285 3 36 1 800 3 850 3 1,222 5 1,410 5 9,250 5 60 1 - - 270 2 575 2 429 2 15,187 32

DKI JAKARTA KG - - - - - - 1,100 5 166 2 - - 245 3 - - 212 2 561 3 - - - - 2,284 15 DI YOGYAKARTA KG - - - - 750 3 - - - - 620 3 - - - - - - - - - - - - 1,370 6 JAWA TENGAH KG - - - - 221 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 221 1 JAWA TIMUR KG - - 150 1 - - - - - - - - 4,000 1 1,500 1 - - - - 50 1 - - 5,700 4 SULAWESI UTARA KG - - - - - - - - - - - - 38 1 - - - - - - - - - - 38 1

DAUN SAWIT BALI KG - - - - - - - - - - - - - - - - 10 1 - - - - - - 10 1

191

Page 119: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKF KANTOR POS

BENIH/BIBITNIHIL

HTHNIHIL

HTMNIHIL

G PELABUHAN LAUT SELAYARBENIH/BIBITNIHIL

HTHNIHIL

HTMKOPRA JAWA TIMUR KG - - 455,000 1 1,036,000 2 567,000 1 - - 630,000 1 - - 1,085,000 2 - - 1,064,000 2 560,000 1 - - 5,397,000 10

- - - -

PELABUHAN LAUT TUJU-TUJU - - HTH - - JAGUNG NTT KG 44,000 4 36,000 6 85,000 6 86,000 7 13,000 2 21,200 5 34,000 5 39,000 6 91,000 11 85,000 7 282,000 14 54,500 4 870,700 77 KACANG HIJAU NTT KG 1,000 1 1,000 1 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,000 3 BAWANG MERAH NTT KG - - - - 7,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 7,000 1 KENTANG NTT KG - - - - - - - - - - 1,250 2 2,800 3 - - - - - - - - - - 4,050 5 BUAH JERUK NIPIS NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 2 - - 1,500 1 - - 2,500 3 KACANG TANAH NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - 2,000 1

- - HTM - - ASAM NTT KG - - - - 13,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 13,000 1

SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - 28,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - 28,000 1 BERAS MALUKU KG - - - - - - - - - - - - 118,000 1 - - 140,000 1 135,000 1 - - - - 393,000 3

NTT KG 3,347,000 50 6,050,400 90 7,229,620 102 7,072,750 98 6,259,475 84 4,698,680 70 5,082,000 77 4,494,160 69 7,064,400 115 6,288,050 96 6,941,300 113 6,186,000 96 70,713,835 1,060 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - 30,000 1 - - - - - - - - 30,000 1

DEDAK NTT KG 2,000 2 1,750 3 36,500 12 56,000 19 38,025 13 26,150 8 13,000 6 15,100 11 51,260 30 54,350 24 12,750 12 16,500 12 323,385 152 KOPI BIJI NTT KG - - 1,300 2 850 2 1,300 3 - - 2,000 2 300 1 1,000 1 3,000 3 1,000 1 500 1 - - 11,250 16 LADA BIJI NTT KG - - - - - - 580 5 - - 500 1 - - - - - - 1,000 2 200 1 - - 2,280 9 PINANG BIJI NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 6,000 1 - - 7,000 2 BUBUK JAGUNG NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 1,000 1 6,000 2 SAYURAN WORTEL NTT KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - 500 1

PELABUHAN PENYEBERANGAN BAJOE - - BENIH/BIBIT - - BIBIT CENGKEH SULAWESI TENGGARA BTG 300 1 - - - - - - 100 1 - - - - - - - - - - - - - - 400 2 BIBIT DURIAN SULAWESI TENGGARA BTG 150 2 2,520 4 8,700 3 7,500 3 500 2 100 1 13,000 3 - - - - - - 5,200 2 - - 37,670 20 BIBIT KELENGKENG SULAWESI TENGGARA BTG 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 100 1 BIBIT TANAMAN PELINDUNG SULAWESI TENGGARA BTG 4,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4,000 1 BIBIT KARET SULAWESI TENGGARA BTG 50 1 - - - - - - 200 1 1,103 1 - - 1,000 1 - - - - 800 1 - - 3,153 5 BIBIT ANGGUR SULAWESI TENGGARA BTG - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 BIBIT MANGGA SULAWESI TENGGARA BTG - - - - 500 1 - - 500 2 7,000 1 3,000 1 - - - - - - - - 5,000 1 16,000 6 BIBIT PALEM SULAWESI TENGGARA BTG - - - - 100 1 - - - - - - - - 100 1 - - - - - - - - 200 2 BIBIT PALEM EKOR TUPAI SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1 BIBIT RAMBUTAN SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - 100 1 - - 100 1 - - - - - - - - - - - - 200 2 BIBIT KELAPA SAWIT SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - 3,000 1 - - - - - - - - - - 3,000 1 BIBIT MANGGIS SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - 200 1 - - - - - - - - - - 200 1 BIBIT TANAMAN HIAS SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - - - - - 1,000 1

192

Page 120: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 4

NO NAMA KOMODITI DAERAH TUJUAN SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREKBIBIT HELICRYSUM SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,500 1 - - 1,500 1 BENIH PADI SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 6,500 1 - - 6,500 1 BENIH JAGUNG SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3,500 1 - - 3,500 1 BIBIT CALLA LILY SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,000 1 - - 2,000 1 BIBIT HELICONIA SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 850 1 - - 850 1 BIBIT JABON SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 27,000 1 - - 27,000 1 BONSAI CEMARA UDANG SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 - - 1,000 1 BIBIT NANGKA SULAWESI TENGGARA BTG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2,500 1 2,500 1

- - HTH - - BAWANG MERAH SULAWESI TENGGARA KG 56,000 13 58,000 17 30,750 11 32,000 8 36,000 10 37,700 11 11,500 7 5,000 2 1,000 1 4,000 1 200 1 6,000 2 278,150 84 BAWANG PUTIH SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - 2,000 1 - - 500 1 300 1 - - - - - - 2,800 3 BUAH APEL SULAWESI TENGGARA KG 2,000 1 5,000 2 2,000 1 - - - - 1,000 1 1,000 1 - - - - - - - - 3,000 1 14,000 7 BUAH LANGSAT SULAWESI TENGGARA KG 2,000 2 1,000 2 - - - - - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - 4,000 5 JAGUNG NTT KG - - 50,000 1 - - - - - - - - 400 1 10,000 1 - - - - - - 7,000 2 67,400 5

SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 7,000 2 20,000 2 16,000 4 5,000 1 - - 48,000 9 KENTANG SULAWESI TENGGARA KG 30,000 15 - - - - - - - - - - - - 400 2 - - - - - - - - 30,400 17 MANGGA SULAWESI TENGGARA KG 100 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,100 3 - - 1,200 4 TOMAT SULAWESI TENGGARA KG 78,800 101 66,700 106 69,500 108 58,000 103 50,800 118 43,550 116 41,500 136 39,200 111 47,800 141 54,400 132 47,300 143 43,500 139 641,050 1,454 UBI JALAR SULAWESI TENGGARA KG 8,000 4 - - 2,000 1 - - - - - - - - - - - - 1,000 1 3,500 3 2,000 2 16,500 11 CABE MERAH SULAWESI TENGGARA KG - - 250 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 250 1 BUAH SEMANGKA SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - 700 1 300 1 2,500 2 - - 3,400 6 3,500 4 2,000 4 200 1 - - 12,600 19 KACANG HIJAU SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - 500 1 - - - - - - - - - - - - 500 1 KACANG TANAH SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - 1,500 2 3,000 5 500 1 500 1 - - - - - - 5,500 9 BUAH MELON SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 500 1 200 1 - - 700 2 BUAH SALAK SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 500 1 - - 1,000 1 - - - - 1,500 2 SAYURAN LABU SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - - - - - - - - - 300 1 - - - - - - - - 300 1

- - HTM - - BAWANG DAUN SULAWESI TENGGARA KG - - 1,000 1 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 1,000 1 BERAS MALUKU KG 97,000 1 - - 100,000 1 - - 90,000 1 - - - - 247,000 3 530,000 7 10,000 1 - - 200,000 2 1,274,000 16

MALUKU UTARA KG - - - - - - - - - - 320,000 3 - - 410,000 5 425,000 7 592,000 8 989,000 12 265,000 4 3,001,000 39 NTT KG 40,000 1 277,000 4 415,000 4 720,000 7 400,000 3 110,000 3 258,000 3 655,000 4 990,000 8 878,000 7 470,000 4 380,000 5 5,593,000 53 PAPUA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 5,000 1 - - 5,000 1 SULAWESI TENGGARA KG 10,000 1 - - - - - - - - 163,000 6 529,600 10 1,534,500 22 1,950,000 26 1,450,000 20 1,738,000 24 1,085,000 16 8,460,100 125

KUBIS SULAWESI TENGGARA KG 270,200 95 273,000 107 257,500 107 285,000 98 347,600 118 378,800 132 375,200 137 294,800 109 426,600 171 356,900 139 401,500 154 397,900 156 4,065,000 1,523 SAYURAN SAWI SULAWESI TENGGARA KG - - 28,300 29 26,000 26 32,000 32 28,000 28 46,000 46 40,000 40 27,000 27 - - 26,000 26 19,000 19 - - 272,300 273 SAYURAN WORTEL SULAWESI TENGGARA KG 30,000 15 28,000 28 26,000 26 32,000 32 28,000 28 46,000 46 40,000 40 27,100 28 27,200 30 31,600 33 28,300 29 16,000 16 360,200 351 SAYURAN SEGAR SULAWESI TENGGARA KG - - - - - - 90,500 30 6,000 2 - - - - - - - - - - - - - - 96,500 32

193

Page 121: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

LAMPIRAN 5

194

KEGIATAN OPERASIONAL SELAMA LIMA TAHUN KARANTINA TUMBUHAN BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

TAHUN 2009 S/D 2013

JUMLAH KOMODITAS YANG DIPERIKSA NO JENIS KEGIATAN (DALAM TAHUN) / KG 2009 2010 2011 2012 2013

1 2 3 4 5 6 7 1 Impor 511.635.001,00 657.375.685,00 701.485.082,50 842.897.905,00 680.300.816,21

2 Ekspor 357.954.413,73 378.827.404,46 289.482.797,68 304.844.136,08 298.510.386,41

3 Domestik Masuk 28.739.668,12 26.922.117,00 34.746.819,83 43.530.691,00 39.702.953.00

4 Domestik keluar 132.172.058,00 104.450.102,00 230.550.446,50 355.173.488,80 39.702.953,00

JUMLAH 1.030.501.140,85 1.167.575.308,46 1.256.265.146,51 1.546.446.220,88 1.018.514.155,62

Page 122: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 5

194

KEGIATAN OPERASIONAL SELAMA LIMA TAHUN KARANTINA TUMBUHAN BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR

TAHUN 2009 S/D 2013

JUMLAH KOMODITAS YANG DIPERIKSA NO JENIS KEGIATAN (DALAM TAHUN) / KG 2009 2010 2011 2012 2013

1 2 3 4 5 6 7 1 Impor 511.635.001,00 657.375.685,00 701.485.082,50 842.897.905,00 680.300.816,21

2 Ekspor 357.954.413,73 378.827.404,46 289.482.797,68 304.844.136,08 298.510.386,41

3 Domestik Masuk 28.739.668,12 26.922.117,00 34.746.819,83 43.530.691,00 39.702.953.00

4 Domestik keluar 132.172.058,00 104.450.102,00 230.550.446,50 355.173.488,80 302.530.752,00

JUMLAH 1.030.501.140,85 1.167.575.308,46 1.256.265.146,51 1.546.446.220,88 1.281.341.954,62

Page 123: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

0.00100,000,000.00200,000,000.00300,000,000.00400,000,000.00500,000,000.00600,000,000.00700,000,000.00800,000,000.00900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2,009 2,010 2,011 2,012 2,013

JJU

MLA

H (K

G)

T A H U N

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

Page 124: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

0.00

100,000,000.00

200,000,000.00

300,000,000.00

400,000,000.00

500,000,000.00

600,000,000.00

700,000,000.00

800,000,000.00

900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

T A H U N

Page 125: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

0.00

100,000,000.00

200,000,000.00

300,000,000.00

400,000,000.00

500,000,000.00

600,000,000.00

700,000,000.00

800,000,000.00

900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

T A H U N

Page 126: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

0.00

100,000,000.00

200,000,000.00

300,000,000.00

400,000,000.00

500,000,000.00

600,000,000.00

700,000,000.00

800,000,000.00

900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

T A H U N

Page 127: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

0.00

100,000,000.00

200,000,000.00

300,000,000.00

400,000,000.00

500,000,000.00

600,000,000.00

700,000,000.00

800,000,000.00

900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

T A H U N

Page 128: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 6

195

Grafik Kegiatan Operasional Lima Tahun Terakhir Berdasarkan Jenis Kegiatan

Grafik Kegiatan Operasional Selama Lima Tahun Terakhir (2009 – 2013)

0.00

100,000,000.00

200,000,000.00

300,000,000.00

400,000,000.00

500,000,000.00

600,000,000.00

700,000,000.00

800,000,000.00

900,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

Impor Ekspor Domestik Masuk Domestik keluar

0.00

200,000,000.00

400,000,000.00

600,000,000.00

800,000,000.00

1,000,000,000.00

1,200,000,000.00

1,400,000,000.00

1,600,000,000.00

2009 2010 2011 2012 2013

JUM

LAH

(KG

)

T A H U N

Page 129: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 7

Rekapitulasi Kegiatan Pengawasan Komoditi Pangan Segar Asa Tumbuhan (PSAT) Bidang Karantina Tumbuhan Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NO NAMA KOMODITI NEGARA ASAL SAT JAN FREK FEB FREK MAR FREK APR FREK MEI FREK JUN FREK JUL FREK AGUST FREK SEP FREK OKT FREK NOP FREK DES FREK TOTAL FREK

A PELABUHAN LAUT MAKASSARGANDUM BIJI AUSTRALIA KG - - 53,657,240 5 - - 51,628,000 6 27,090,000 2 - - 61,916,580 4 54,567,880 3 - - 45,325,010 3 54,740,000 4 - - 348,924,710 27

KANADA KG 25,500,000 2 - - - - 21,500,000 1 - - - - 27,850,020 1 - - - - - - 33,705,000 2 - - 108,555,020 6 INDIA KG - - - - - - - - 21,500,000 1 - - - - - - - - - - - - - - 21,500,000 1 USA KG 23,831,001 3 - - - - - - - - - - - - - - 1,106,114 2 20,923,306 5 - - - - 45,860,421 10 RUSIA KG - - - - - - - - - - - - - - - - - - 14,499,769 2 - - 22,000,000 3 36,499,769 5

BAWANG PUTIH CINA KG - - 677,000 4 - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 677,000 4

196

Page 130: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 8

NO TGL KOMODITAS NO SURAT NEGARA NAMA JUMLAH LABPSAT TUGAS ASAL PEMILIK (KG) PENGUJIAN LOGAM BERAT MIKOTOKSIN (RESIDU PESTISIDA) MRL RL

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

1 16-Jan-13 Biji Gandum I 000204 AUSTRALIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 5,450,710PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

77/KT.230/L.10.A/01/2013 I 000205 5,450,710 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078I 000206 7,700,000 Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001Difenukonazol 0.02 < 0.002Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024Metomil 2 < 0,001Quinoxyfen 0.01 < 0,001

Cypermethrin 0.2 < 0.002Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032Aminopyralid 0.1 < 0,02

12

Pengujian Pangan Segar Asal Tumbuhan (PSAT) Tahun 2013

PARAMETER UJI ppm (mg/kg)HASIL UJI LAB

197

Page 131: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

kadmium 0.2 < 0,0003Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

2 13-Feb-13 Bawang Putih I 000005 China PT. Buana Tunas Segara Subur 145,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Kadmium (Cd) 0,05 < 0,0003

198/KT.230/L.10.A/02/2013 Metode Uji : GC , Timbal (Pb) 0,1 < 0,001AAS,HPLC Difenoconazole 0 < 0,002

Maleic Hydrazide 1 < 0,15Chletodim 0.5 < 0,01

3 13-Feb-13 Bawang Putih I 000010 China PT. Buana Tunas Segara Subur 252,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Kadmium (Cd) 0,05 < 0,0003

199/KT.230/L.10.A/02/2013 56,000 Metode Uji : GC , Timbal (Pb) 0,1 < 0,001I 000011 AAS,HPLC Difenoconazole 0 < 0,002

Maleic Hydrazide 1 < 0,15Chletodim 0.5 < 0,01

4 16-Feb-13 Bawang Putih I 000013 China PT. Buana Tunas Segara Subur 224,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Kadmium (Cd) 0,05 < 0,0003

227/KT.230/L.10.A/02/2013 Metode Uji : GC , Timbal (Pb) 0,1 < 0,001AAS,HPLC Difenoconazole 0 < 0,002

Maleic Hydrazide 1 < 0,15Chletodim 0.5 < 0,01

5 18-Mar-13 Kakao Biji I 000021 Ghana PT. Mars Symbioscience 6,600,000PT. ANGLER BIO CHEM LAB Endosulfan 0.2 < 0.05

389/KT.230/L.10.A/03/2013 Metode Uji : Metalaxyl 0.2 < 0.02LC-MS/MS

6 2-Apr-13 Kakao Biji I 000026 Malaysia PT. Mars Symbioscience 12,580PT. SARASWANTI INDO GENETECH Endosulfan 0.2 < 0.002

357/KT.230/L.10.A/03/2013 Metode Uji : GC , Metalaxyl 0.2 < 0.001

12

198

Page 132: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

7 30-Apr-13 Biji Gandum I 000033 AUSTRALIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 10,560,000PT. ANUGRAH ANALISIS SEMPURNA Aldikarb 0.02 < 0.0005

712/KT.230/L.10.A/04/2013 I 000034 16,530,000 Metode Uji : AAS , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0.0005Bioresmetrin 1 < 0.0003Bitertanol 0.05 < 0.0003Dimetoat 0.05 < 0.0005Disulfoton 0.2 < 0.0003Difenukonazol 0.02 < 0.0007Fibronil 0.002 < 0.0005Imazalil 0.01 < 0.0005Karbendazim 0.05 < 0.0007Carbarly 2 < 0.0005Metiokarb 0.05 < 0.0005Metil-kresoksim 0.05 < 0.0005Metil klorpirifos 10 < 0.05Metomil 2 < 0.0007Quinoxyfen 0.01 < 0.0007

Cypermethrin 0.2 < 0.004Tebukonazol 0.05 < 0.00052,4 - D 2 < 0.1Klorotalonil 0.1 < 0.0007Diquat 2 < 0.0003Klormekuat 3 < 0.0007Ethephon 1 < 0.0003Klordan 0.02 < 0.0005Lindan 0.01 < 0.118Fenbuconazole 0,1 < 0.0007Quintozene 0.01 < 0.0007Aminopyralid 0.1 < 0.0005

kadmium 0.2 < 0.0007Ochratoxin A 5 < 0.1Escherichia coli 10 < 3

12

199

Page 133: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

8 17-May-13 Biji Gandum I 000039 INDIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 21,500,000PT. MUTU AGUNG LESTARI Aldikarb 0.02 < 0.005

859/KT.230/L.10.A/05/2013 Metode Uji : GC,LCMS-MS,AAS Bifentrin 0.5 < 0.025HPLC Bioresmetrin 1 < 0.025

Bitertanol 0.05 < 0.005Dimetoat 0.05 < 0.005Disulfoton 0.2 < 0.005Difenukonazol 0.02 < 0.005Fibronil 0.002 < 0.0005Imazalil 0.01 < 0.005Karbendazim 0.05 < 0.005Carbarly 2 < 0.005Metiokarb 0.05 < 0.005Metil-kresoksim 0.05 < 0.005Metil klorpirifos 10 < 0.025Metomil 2 < 0.005Quinoxyfen 0.01 < 0.005

Cypermethrin 0.2 < 0.025Tebukonazol 0.05 < 0.0052,4 - D 2 < 0.005Klorotalonil 0.1 < 0.025Diquat 2 < 0.005Klormekuat 3 < 0.005Ethephon 1 < 0.0003Klordan 0.02 < 0.0005Lindan 0.01 < 0.118Fenbuconazole 0,1 < 0.005Quintozene 0.01 < 0.0007Aminopyralid 0.1 < 0.005

kadmium 0.2 < 0.01Ochratoxin A 5 < 2.6Escherichia coli 10 < 1

12

200

Page 134: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

9 17-Jun-13 Biji Gandum I 000046 KANADA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 27,850,020PT. ANUGRAH ANALISIS SEMPURNA Aldikarb 0.02 < 0.0005

1062/KT.230/L.10.A/06/2013 Metode Uji : GC,LCMS-MS,AAS Bifentrin 0.5 < 0.0005HPLC Bioresmetrin 1 < 0.0003

Bitertanol 0.05 < 0.0003Disulfoton 0.2 < 0.0003Difenukonazol 0.02 < 0.0007Fibronil 0.002 < 0.0005Imazalil 0.01 < 0.0005Karbendazim 0.05 < 0.0007Carbarly 2 < 0.0005Metiokarb 0.05 < 0.0005Metil-kresoksim 0.05 < 0.0005Metil klorpirifos 10 < 0.0005Metomil 2 < 0.0007Quinoxyfen 0.01 < 0.0007

Cypermethrin 0.2 < 0.0005Tebukonazol 0.05 < 0.00052,4 - D 2 < 0.175Klorotalonil 0.1 < 0.0007Diquat 2 < 0.0003Klormekuat 3 < 0.0007Ethephon 1 < 0.0003Klordan 0.02 < 0.0005Lindan 0.01 < 0.0005Fenbuconazole 0,1 < 0.0007Quintozene 0.01 < 0.0007Aminopyralid 0.1 < 0.0003

kadmium 0.2 < 0.06Ochratoxin A 5 < 0.1Escherichia coli 10 < 3

10 17-Jun-13 Kakao Biji I 000044 Pantai Gading PT. Mars Symbioscience 25,022PT. ANGLER BIO CHEM LAB Endosulfan 0.2 < 0.05

1063/KT.230/L.10.A/06/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.02

12

201

Page 135: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

11 24-Jun-13 Kakao Biji I 000045 Pantai Gading PT. Mars Symbioscience 25,362PT. SARASWANTI INDO GENETECH Endosulfan 0.2 < 0.05

1086/KT.230/L.10.A/06/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.02

12 11-Jul-13 Kakao Biji I 000053 Ghana PT. Mars Symbioscience 25,329PT. SARASWANTI INDO GENETECH Endosulfan 0.2 < 0.002

1218/KT.230/L.10.A/07/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.001

13 11-Jul-13 Kakao Biji I 000054 Ghana PT. Mars Symbioscience 25,327PT. Anugrah Analisis Sempurna Endosulfan 0.2 < 0.05

1219/KT.230/L.10.A/07/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.02

14 25-Jul-13 Kakao Biji I 000065 Ghana PT. Mars Symbioscience 75,429PT. ANGLER BIO CHEM LAB Endosulfan 0.2 < 0.05

1266/KT.230/L.10.A/07/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.02

15 4-Aug-13 Biji Gandum I 000061 USA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 350,022PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

1321/KT.230/L.10.A/08/2013 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001Difenukonazol 0.02 < 0.002Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024

12

202

Page 136: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Metomil 2 < 0,001Quinoxyfen 0.01 < 0,001

Cypermethrin 0.2 < 0.002Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032Aminopyralid 0.1 < 0.015

kadmium 0.2 < 0,0003Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

16 12-Aug-13 Biji Gandum I 000073 AUSTRALIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 27,179,880PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

1316/KT.230/L.10.A/08/2013 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001Difenukonazol 0.02 < 0.002Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024Metomil 2 < 0,001

12

203

Page 137: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Quinoxyfen 0.01 < 0,001 Cypermethrin 0.2 < 0.002

Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032Aminopyralid 0.1 < 0.015

kadmium 0.2 < 0,0003Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

17 12-Aug-13 Kakao Biji I 000070 PANTAI PT. Mars Symbioscience 51,022PT. MUTU AGUNG LESTARI Endosulfan 0.2 < 0.025

1317/KT.230/L.10.A/08/2013 GADING Metode Uji : GC -ECD Metalaxyl 0.2 < 0.005LCMS-MS

18 22-Aug-13 Biji Gandum I 000060 USA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 200,726PT. ANUGRAH ANALISIS SEMPURNA Aldikarb 0.02 < 0.0005

1351/KT.230/L.10.A/08/2013 Metode Uji : GC,LCMS-MS,AAS Bifentrin 0.5 < 0.0005HPLC Bioresmetrin 1 < 0.0003

Bitertanol 0.05 < 0.0003Dimetoat 0.05 < 0.0003Disulfoton 0.2 < 0.0003Difenukonazol 0.02 < 0.0007Fibronil 0.002 < 0.0005Imazalil 0.01 < 0.0005Karbendazim 0.05 < 0.0007Carbarly 2 < 0.0005Metiokarb 0.05 < 0.0005

12

204

Page 138: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Metil-kresoksim 0.05 < 0.0005Metil klorpirifos 10 < 0.0005Metomil 2 < 0.0005Quinoxyfen 0.01 < 0.0007

Cypermethrin 0.2 < 0.0007Tebukonazol 0.05 < 0.00052,4 - D 2 < 0.08Klorotalonil 0.1 < 0.0007Diquat 2 < 0.0003Klormekuat 3 < 0.0007Ethephon 1 < 0.0003Klordan 0.02 < 0.0003Lindan 0.01 < 0.0003Fenbuconazole 0,1 < 0.0007Quintozene 0.01 < 0.0007Aminopyralid 0.1 < 0.1

kadmium 0.2 < 0.0231Ochratoxin A 5 < 0.1Escherichia coli 10 < 3

19 18-Sep-13 Kakao Biji I 000092 PANTAI PT. Mars Symbioscience 50,434PT. MUTU AGUNG LESTARI Endosulfan 0.2 < 0.025

1374/KT.230/L.10.A/08/2013 GADING Metode Uji : GC -ECD Metalaxyl 0.2 < 0.005LCMS-MS

20 25-Sep-13 Biji Gandum I 000107 USA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 11,499,769PT. ANGLER BIO CHEM LAB Aldikarb 0.02 0.002 ND

1491a/KT.230/L.10.A/09/2013 Metode Uji : GC,LCMS-MS, Bifentrin 0.5 0.05 NDI 000108 3,000,000 HPLC Bioresmetrin 1 0.05 ND

Bitertanol 0.05 0.005 NDDimetoat 0.05 0.005 NDDisulfoton 0.2 0.02 NDDifenukonazol 0.02 0.002 NDFibronil 0.002 0.002 NDImazalil 0.01 0.001 ND

12

205

Page 139: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Karbendazim 0.05 0.005 NDCarbarly 2 0.05 NDMetiokarb 0.05 0.005 NDMetil-kresoksim 0.05 0.005 NDMetil klorpirifos 10 0.1 NDMetomil 2 0.05 NDQuinoxyfen 0.01 0.001 ND

Cypermethrin 0.2 0.02 NDTebukonazol 0.05 0.005 ND2,4 - D 2 0.05 NDThiacloprid 0.1 0.01 NDKlorotalonil 0.1 0.01 NDDiquat 2 2 NDKlormekuat 3 3 NDEthephon 1 1 NDKlordan 0.02 0.002 NDLindan 0.01 0.001 NDFenbuconazole 0,1 0.01 NDQuintozene 0.01 0.001 NDAminopyralid 0.1 0.01 ND

kadmium 0.2 0.05 NDOchratoxin A 5 5 NDEscherichia coli 10 10 Neg

21 27-Sep-13 Biji Gandum I 000099 USA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 8,800,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

1507/KT.230/L.10.A/09/2013 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078I 000100 11,000,000 Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001Difenukonazol 0.02 < 0.002Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001

12

206

Page 140: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024Metomil 2 < 0,001Quinoxyfen 0.01 < 0,001

Cypermethrin 0.2 < 0.002Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032Aminopyralid 0.1 < 0.015

kadmium 0.2 < 0,0003Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

22 4-Oct-13 Kakao Biji I 000113 Ghana PT. Mars Symbioscience 75,137PT. SARASWANTI INDO GENETECH Endosulfan 0.2 < 0.002

1654/KT.230/L.10.A/10/2013 Metode Uji : GC -MS Metalaxyl 0.2 < 0.001

23 31-Oct-13 Biji Gandum I 000125 AUSTRALIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 16,240,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

1797/KT.230/L.10.A/10/2013 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078I 000126 11,000,000 Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001

12

207

Page 141: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Difenukonazol 0.02 < 0.002Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024Metomil 2 < 0,001Quinoxyfen 0.01 < 0,001

Cypermethrin 0.2 < 0.002Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032Aminopyralid 0.1 < 0.015

kadmium 0.2 < 0,0003Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

24 12-Nov-13 Biji Gandum I 000120 KANADA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 29,705,000PT. ANGLER BIO CHEM LAB Aldikarb 0.02 0.002 ND

1878/KT.230/L.10.A/11/2013 Metode Uji : GC,LCMS-MS, Bifentrin 0.5 0.05 NDI 000121 4,000,000 HPLC Bioresmetrin 1 0.05 ND

Bitertanol 0.05 0.005 NDDimetoat 0.05 0.005 NDDisulfoton 0.2 0.02 NDDifenukonazol 0.02 0.002 ND

12

208

Page 142: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Fibronil 0.002 0.002 NDImazalil 0.01 0.001 NDKarbendazim 0.05 0.005 NDCarbarly 2 0.05 NDMetiokarb 0.05 0.005 NDMetil-kresoksim 0.05 0.005 NDMetil klorpirifos 10 0.1 NDMetomil 2 0.05 NDQuinoxyfen 0.01 0.001 ND

Cypermethrin 0.2 0.02 NDTebukonazol 0.05 0.005 ND2,4 - D 2 0.1 NDThiacloprid 0.1 0.01 NDKlorotalonil 0.1 0.01 NDDiquat 2 2 NDKlormekuat 3 3 NDEthephon 1 1 NDKlordan 0.02 0.002 NDLindan 0.01 0.001 NDFenbuconazole 0,1 0.01 NDQuintozene 0.01 0.001 NDAminopyralid 0.1 0.01 ND

kadmium 0.2 0.05 NDOchratoxin A 2.5 5 NDEscherichia coli 10 10 Neg

25 23-Nov-13 Biji Gandum I 000128 RUSIA PT. EASTERN PEARL FLOUR MILLS 13,200,000PT. SARASWANTI INDO GENETECH Aldikarb 0.02 < 0,001

2024/KT.230/L.10.A/11/2013I 000129 8,000,000 Metode Uji : GC , HPLC, Bifentrin 0.5 < 0,0078I 000130 800,000 Rapid Test Bioresmetrin 1 < 0,01

Bitertanol 0.05 < 0.002Dimetoat 0.05 < 0.001Disulfoton 0.2 < 0.001Difenukonazol 0.02 < 0.002

12

209

Page 143: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 81 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Fibronil 0.002 < 0,0002Imazalil 0.01 < 0,001Karbendazim 0.05 < 0,001Carbarly 2 < 0,001Metiokarb 0.05 < 0,001Metil-kresoksim 0.05 < 0,001Metil klorpirifos 10 < 0,0024Metomil 2 < 0,001Quinoxyfen 0.01 < 0,001

Cypermethrin 0.2 < 0.002Tebukonazol 0.05 < 0,0012,4 - D 2 < 0.001Klorotalonil 0.1 < 0,001Diquat 2 < 0,005Klormekuat 3 < 0,02Ethephon 1 < 0,02Klordan 0.02 < 0.005Lindan 0.01 < 0,003Fenbuconazole 0,1 < 0.001Quintozene 0.01 < 0,0032

Aminopyralid 0.1 < 0.015kadmium 0.2 < 0,0003

Ochratoxin A 5 < 0,25Escherichia coli 10 < 0

12

210

Page 144: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 9Rekapitulasi Penggunaan Formulir Utama Karantina Tumbuhan Tahun 2013Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Jenis Jumlah Awal Penambahan Penggunaan (lb) Saldo

Formulir (lb) (lb) Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember TOTAL Akhir

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18

1 SPKT 2122 6000 416 408 497 532 677 468 405 406 423 425 518 481 5656 2466

(KT-9)

2 PC 2519 2000 159 173 175 209 231 179 260 196 239 246 201 259 2527 1992

(KT-10)

3 PC Re-Ekspor 484 - - - - - - - - - - - 3 - 3 481

(KT-11)

4 SKTAA 718 10000 401 479 642 721 702 863 962 847 1077 966 876 701 9237 1481

(KT-12)

5 FC 50 - - - - - - - - - - - - - - 50

(KT-4a)

6 SF 50 - - - - - - - - - - - - - - 50

(KT-4b)

7 COD 50 - - - - - - - - - - - - - - 50

(KT-5a)

8 SPKT 50 - - - - - - - - - - - - - - 50

(KT-5a)

JUMLAH 6043 18000 976 1060 1314 1462 1610 1510 1627 1449 1739 1637 1598 1441 17423 6620

No.

211

Page 145: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 10Rekapitulasi Kegiatan Operasional Karantina Tumbuhan 8 P Tahun 2013Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Satuan Total(Kg, M3, dll) Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober Nopember Desember Frekwensi (kali)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17Impor

1 Pemeriksaan 680,300,817.21 Kg 15 22 4 16 14 13 15 20 35 35 7 10 2061,770.0090 M3

1,879 Koli416 Pcs16 Btg92 Sachet

2 Pengasingan - - - - - - - - - - - - - - -3 Pengamatan - - - - - - - - - - - - - - -4 Perlakukan - - - - - - - - - - - - - - -5 Penahanan 23.75 Kg 1 2 - 2 1 2 2 3 5 3 1 1 23

14 Btg78 Sachet

6 Penolakan 131.75 Kg 1 3 1 1 6 5 4 3 14 11 2 - 5114 Btg78 Sachet1 Koli

7 Pemusnahan 133.75 Kg 5 - - 5 - - - - 19 - - 28 5754 Btg1 Koli

78 Sachet12 Pcs

8 Pembebasan 680,300,681.46 Kg 13 19 4 13 9 7 12 14 22 25 6 8 1521,770.0090 M3

1,878 Koli416 Pcs

Ekspor1 Pemeriksaan 298,510,386.4139 Kg 158 171 173 209 231 179 260 195 237 237 201 258 2509

51.7901 M32 Pengasingan - - - - - - - - - - - - - - -3 Pengamatan - - - - - - - - - - - - - - -4 Perlakukan 178,192,476.00 Kg 49 39 40 31 42 42 62 50 58 54 31 52 550

27.0740 M35 Penahanan - - - - - - - - - - - - - - -6 Penolakan - - - - - - - - - - - - - - -7 Pemusnahan - - - - - - - - - - - - - - -8 Pembebasan 298,510,386.4139 Kg 158 171 173 209 231 179 260 195 237 237 201 258 2509

51.7901 M3Domestik Masuk

1 Pemeriksaan 39,702,953 Kg 402 388 493 519 668 461 398 392 399 400 511 473 5504879,444 Btg

2 Pengasingan - - - - - - - - - - - - - - -3 Pengamatan - - - - - - - - - - - - - - -4 Perlakukan - - - - - - - - - - - - - - -5 Penahanan 121 Kg - - - - - - 4 1 1 2 - - 8

325 Btg6 Penolakan 111 Kg - - - - - - 2 2 - 2 1 - 7

325 Btg7 Pemusnahan 91 Kg - - - - - - - - 4 - - 2 6

No Komoditas JumlahFrekwensi

212

Page 146: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 10325 Btg

8 Pembebasan 39,702,862 Kg 402 388 493 519 668 461 394 391 398 398 511 473 5496879,119 Btg

Domestik Keluar1 Pemeriksaan 302,530,752.00 Kg 401 479 642 721 702 863 962 847 1077 966 876 701 9237

225,810 Btg2 Pengasingan - - - - - - - - - - - - - - -3 Pengamatan - - - - - - - - - - - - - - -4 Perlakukan - - - - - - - - - - - - - - -5 Penahanan - - - - - - - - - - - - - - -6 Penolakan - - - - - - - - - - - - - - -7 Pemusnahan - - - - - - - - - - - - - - -8 Pembebasan 302,530,752.00 Kg 401 479 642 721 702 863 962 847 1077 966 876 701 9237

225,810 Btg

213

Page 147: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

NEGARA/DAERAH ALASAN PENAHANAN/

TUJUAN/ASAL PENOLAKAN/PEMUSNAHAN

1 2 3 5 6 7A Impor

Penahanan1 Biji Duku Malaysia 1 Sachet Bulan Januari 2013.2.05.06.K06.I.000002 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

Biji Kurma 1 Sachet syaratanBiji Cempedak 1 SachetBiji Pulasan 1 SachetBiji Rosella 1 Sachet

2 Benih Tanaman Hias Jerman 23 Sachet Bulan Februari 2013.2.05.06.K06.I.000004 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

3 Benih Bayam Hongkong 12 Sachet Bulan Februari 2013.2.05.06.K06.I.000005 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

4 Kentang Malaysia 1 Kg Bulan April 2013.2.05.06.K06.I.000007 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

5 Bibit Anggur USA 1 Btg Bulan April 2013.2.05.06.K06.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

6 Biji Ketepeng Korea 0.3 Kg Bulan Mei 2013.2.05.06.K06.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

7 Benih Sayuran Jepang 11 Sachet Bulan Juni 2013.2.05.06.K06.I.000010 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

8 Benih Daun Bawang Australia 1 Sachet Bulan Juli 2013.2.05.06.K06.I.000011 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-Benih Sawi 1 Sachet syaratanBenih Buncis 1 Sachet

Rekapitulasi Kegiatan Penahanan/Penolakan/Pemusnahan Tahun 2013Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

NO KOMODITAS JUMLAH WAKTU PELAKSANAAN NO. SURAT/BAP

4

214

Page 148: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 79 Kacang Lentil Iran 1.2 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.06.K06.I.000013 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

syaratan

10 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.06.K06.I.000014 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

11 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.06.K06.I.000015 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

12 Cabe Merah Malaysia 3 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K06.I.000017 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

13 Cabe Merah Malaysia 2 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K06.I.000018 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

14 Kacang Lentil Iran 2 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K06.I.000019 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-Kacang Polong syaratan

15 Tanaman Hias Belanda 6 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K06.I.000020 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

16 Kacang Lentil Iran 1 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.06.K06.I.000021 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

17 Tanaman Hias Malaysia 12 Sachet Bulan Oktober 2013.2.05.06.K06.I.000022 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-Jagung 1 Sachet syaratan

18 Adenium Thailand 11 Btg Bulan Oktober 2013.2.05.06.K06.I.000024 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

19 Ginseng Korea 1 Kg Bulan November 2013.2.05.06.K06.I.000026 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

20 Benih Kelapa Sawit Malaysia 12 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K06.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

4

215

Page 149: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 721 Benih Kelapa Sawit Malaysia 2 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K06.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

syaratan

22 Tanaman Hias Malaysia 0.25 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K06.I.000006 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

23 Cabe Kering Malaysia 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K06.I.000027 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

Tanaman Hias Malaysia 2 Btg Bulan Desember 2013.2.05.09.K06.I.000003 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

B Ekspor syaratan N i h i l - - - - - -

C Domestik Masuk1 Benih Karet Jambi 20 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K06.M.002494 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

Bibit Kelapa Sawit 21 Kg syaratan (KT Asal)

2 Bibit Kelapa Sawit Kep. Riau 32 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K06.M.002561 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal)

3 Bibit Kelapa Sawit Jambi 18 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K06.M.002570 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal)

4 Bibit Jeruk Jawa Timur 106 Btg Bulan Juli 2013.2.05.05.K06.M.002671 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal) dan Label Sertifikasi

5 Bibit Jeruk Jawa Timur 99 Btg Bulan September 2013.2.05.05.K06.M.003213 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal) dan Label Sertifikasi

6 Bibit Jeruk Jawa Timur 120 Btg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K06.M.003524 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal) dan Label Sertifikasi

7 Benih Semangka Jawa Timur 10 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K06.M.002772 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (KT Asal)

4

216

Page 150: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 78 Benih Cabe Jawa Timur 12 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K06.M.003472 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

Benih Ketimun Jawa Timur 8 Kg syaratan (KT Asal)

D Domestik KeluarNihil - - - -

PenolakanA Impor1 Buah Manggis Malaysia 1.5 Kg Bulan Januari 2013.2.05.06.K07.I.000001 Tidak melalui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

2 Biji Duku Malaysia 1 Sachet Bulan Februari 2013.2.05.06.K06.I.000002 Belum melengkapi dokumen persyaratanBiji Kurma 1 Sachet sampai batas waktu yang ditentukanBiji Cempedak 1 SachetBiji Pulasan 1 SachetBiji Rosella 1 Sachet

3 Buah Lengkeng Taiwan 1 Kg Bulan Februari 2013.2.05.06.K07.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4 Benih Tanaman Hias Jerman 23 Sachet Bulan Februari 2013.2.05.06.K07.I.000004 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

5 Benih Bayam Hongkong 12 Sachet Bulan Maret 2013.2.05.06.K07.I.000005 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

6 Bawang Putih Malaysia 0.4 Kg Bulan April 2013.2.05.06.K07.I.000006 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Bombai 1.1 Kg ditetapkan.

7 Kentang Malaysia 1 Kg Bulan Mei 2013.2.05.06.K07.I.000007 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

8 Bibit Anggur USA 1 Btg Bulan Mei 2013.2.05.06.K07.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

-

4

217

Page 151: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 79 Biji Ketepeng Korea 0.3 Kg Bulan Mei 2013.2.05.06.K07.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

syaratan

10 Benih Sayuran Jepang 11 Sachet Bulan Juli 2013.2.05.06.K07.I.000010 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

11 Benih Daun Bawang Australia 1 Sachet Bulan Juli 2013.2.05.06.K07.I.000011 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-Benih Sawi 1 Sachet syaratanBenih Buncis 1 Sachet

12 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan Mei 2013.2.05.05.K07.I.000001 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

13 Bawang Putih Malaysia 10 Kg Bulan Mei 2013.2.05.05.K07.I.000002 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 5 Kg ditetapkan.

14 Bawang Putih Malaysia 5 Kg Bulan Mei 2013.2.05.05.K07.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

15 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K07.I.000004 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 1 Kg ditetapkan.

16 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K07.I.000005 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 2 Kg ditetapkan.Cabe Merah 2 Kg

17 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K07.I.000006 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 2 Kg ditetapkan.Cabe Merah 2 KgBawang Bombai 4 KgMerica 5 Kg

18 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K07.I.000007 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4

218

Page 152: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 719 Benih Kelapa Sawit Malaysia 12 Kg Bulan Juni 2013.2.05.05.K07.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

syaratan (PC Asal)

20 Benih Kelapa Sawit Malaysia 2 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K07.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (PC Asal)

21 Sayuran Segar Malaysia 2 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K07.I.000010 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

22 Bawang Putih Malaysia 0.5 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K07.I.000011 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

23 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K07.I.000012 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 3.5 Kg ditetapkan.Cabe Kering 0.5 Kg

24 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K07.I.000013 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

25 Kacang lentil Iran 1.2 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000013 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

26 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000014 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

27 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000015 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

28 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000016 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

29 Cabe Merah Malaysia 3 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000017 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

4

219

Page 153: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 730 Cabe Merah Malaysia 2 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K07.I.000018 Belum melengkapi dokumen persyaratan

sampai batas waktu yang ditentukan

31 Kacang Lentil Iran 2 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.06.K07.I.000019 Belum melengkapi dokumen persyaratanKacang Polong sampai batas waktu yang ditentukan

32 Tanaman Hias Belanda 6 Sachet Bulan Oktober 2013.2.05.06.K07.I.000020 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

33 Kacang Lentil Iran 1 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.06.K07.I.000021 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

34 Tanaman Hias Malaysia 12 Sachet Bulan Oktober 2013.2.05.06.K07.I.000022 Belum melengkapi dokumen persyaratanJagung 1 Sachet sampai batas waktu yang ditentukan

35 Adenium Thailand 11 Btg Bulan November 2013.2.05.06.K07.I.000024 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

36 Jeruk Jepang 1 Koli Bulan November 2013.2.05.06.K07.I.000025 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

37 Bawang Merah Malaysia 0.5 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000001 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

38 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000002 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

39 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

40 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000004 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

41 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000005 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4

220

Page 154: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 742 Tanaman Hias Malaysia 0.25 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000006 Belum melengkapi dokumen persyaratan

sampai batas waktu yang ditentukan

43 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000007 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 1 Kg ditetapkan.

44 Bawang Merah Malaysia 1 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K07.I.000008 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Tanaman Hias 2 Btg ditetapkan.

45 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000009 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 3 Kg ditetapkan.

46 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000010 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 3 Kg ditetapkan.

47 Bawang Merah Malaysia 3 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000011 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

48 Bawang Merah Malaysia 1 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000012 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Cabe 2 Kg ditetapkan.

49 Bawang Merah Malaysia 4 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000013 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

50 Bawang Putih Malaysia 6 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000014 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

51 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.I.000015 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

B EksporN i h i l - - - - - -

4

221

Page 155: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 7C Domestik Masuk1 Benih Karet Jambi 20 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K07.M.002494 Belum melengkapi dokumen persyaratan

Bibit Kelapa Sawit 21 Kg sampai batas waktu yang ditentukan

2 Bibit Kelapa Sawit Kep. Riau 32 Kg Bulan Juli 2013.2.05.05.K07.M.002561 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

3 Bibit Kelapa Sawit Jambi 18 Kg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K07.M.002570 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

4 Bibit Jeruk Jawa Timur 106 Btg Bulan Agustus 2013.2.05.05.K07.M.002671 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

5 Bibit Jeruk Jawa Timur 99 Btg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.M.003213 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

6 Bibit Jeruk Jawa Timur 120 Btg Bulan November 2013.2.05.05.K07.M.003524 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

7 Benih Cabe Jawa Timur 12 Kg Bulan Oktober 2013.2.05.05.K07.M.003472 Belum melengkapi dokumen persyaratanBenih Ketimun Jawa Timur 8 Kg sampai batas waktu yang ditentukan

D Domestik KeluarNihil - - - -

PemusnahanA Impor1 Bibit Kamboja Thailand 10 Btg Bulan Januari 2012.2.05.06,K08.I.000002 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

2 Bibit Tanaman Obat Hawai 20 Btg Bulan Januari 2012.2.05.06,K08.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

-

4

222

Page 156: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 73 Benih Kubis Cina 12 Pcs Bulan Januari 2012.2.05.06,K08.I.000004 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

4 Bibit Strowberry Jepang 10 Btg Bulan Januari 2012.2.05.06,K08.I.000005 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

5 Buah Jeruk Korea 2 Kg Bulan Januari 2012.2.05.06,K08.I.000006 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

6 Buah Manggis Malaysia 1.5 Kg Bulan April 2013.2.05.06.K08.I.000001 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

7 Biji Duku Malaysia 1 Sachet Bulan April 2013.2.05.06.K08.I.000002 Tidak dapat melengkapi dokumen per-Biji Kurma 1 Sachet syaratan Biji Cempedak 1 SachetBiji Pulasan 1 SachetBiji Rosella 1 Sachet

8 Buah Lengkeng Taiwan 1 Kg Bulan April 2013.2.05.06.K08.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

9 Benih Tanaman Hias Jerman 23 Sachet Bulan April 2013.2.05.06.K08.I.000004 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

10 Benih Bayam Hongkong 12 Sachet Bulan April 2013.2.05.06.K08.I.000005 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

11 Bawang Putih Malaysia 0.4 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000006 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Bombai 1.1 Kg ditetapkan.

12 Kentang Malaysia 1 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000007 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

4

223

Page 157: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 713 Bibit Anggur USA 1 Btg Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-

syaratan

14 Biji Ketepeng Korea 0.3 Kg Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

15 Benih Sayuran Jepang 11 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000010 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan

16 Benih Daun Bawang Australia 1 Sachet Bulan September 2013.2.05.06.K08.I.000011 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-Benih Sawi 1 Sachet syaratanBenih Buncis 1 Sachet

17 Bawang Putih Mal;aysia 3 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000001 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

18 Bawang Putih Malaysia 10 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000002 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 5 Kg ditetapkan.

19 Bawang Putih Malaysia 5 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

20 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000004 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 1 Kg ditetapkan.

21 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000005 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 2 Kg ditetapkan.Cabe Merah 2 Kg

22 Bawang Putih Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000006 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 2 Kg ditetapkan.Cabe Merah 2 KgBawang Bombai 4 KgMerica 5 Kg

4

224

Page 158: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 723 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000007 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

24 Benih Kelapa Sawit Malaysia 12 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000008 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (PC Asal)

25 Benih Kelapa Sawit Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000009 Tidak dilengkapi dengan dokumen per-syaratan (PC Asal)

26 Sayuran Segar Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000010 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

27 Bawang Putih Malaysia 0.5 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000011 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

28 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000012 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Merah 3.5 Kg ditetapkan.Cabe Kering 0.5 Kg

29 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.I.000013 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

30 Kacang lentil Iran 1.2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000013 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

31 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000014 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

32 Cabe Merah Malaysia 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000015 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

33 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000016 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4

225

Page 159: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 734 Cabe Merah Malaysia 3 Sachet Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000017 Tidak dapat melengkapi dokumen per-

syaratan

35 Cabe Merah Malaysia 2 Sachet Bulan Desember 2013.2.05.06.K0 8.I.000018 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

36 Kacang Lentil Iran 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000019 Tidak dapat melengkapi dokumen per-Kacang Polong syaratan

37 Tanaman Hias Belanda 6 Sachet Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000020 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

38 Kacang Lentil Iran 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000021 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

39 Tanaman Hias Malaysia 12 Sachet Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000022 Tidak dapat melengkapi dokumen per-Jagung 1 Sachet syaratan

40 Adenium Thailand 11 Btg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000024 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

41 Jeruk Jepang 1 Koli Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000025 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

42 Ginseng Korea 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.06.K08.I.000026 Komoditi tersebut sudah dalam keadaanBusuk/Rusak, serta tidak dilengkapiDokumen Karantina Tumbuhan darinegara asalnya

43 Bawang Merah Malaysia 0.5 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000001 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

44 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000002 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4

226

Page 160: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 745 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000003 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

46 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000004 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

47 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000005 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

48 Tanaman Hias Malaysia 0.25 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000006 Tidak dapat melengkapi dokumen per-syaratan

49 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000007 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 1 Kg ditetapkan.

50 Bawang Merah Malaysia 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000008 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bibit Tanaman hias 2 Btg ditetapkan.

51 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000009 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 3 Kg ditetapkan.

52 Bawang Merah Malaysia 2 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000010 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Bawang Putih 3 Kg ditetapkan.

53 Bawang Merah Malaysia 3 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000011 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

54 Bawang Merah Malaysia 1 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000012 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah Cabe 2 Kg ditetapkan.

55 Bawang Merah Malaysia 4 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000013 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

56 Bawang Putih Malaysia 6 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000014 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah ditetapkan.

4

227

Page 161: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 11

1 2 3 5 6 757 Bawang Putih Malaysia 3 Kg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.I.000015 Tidak melalaui pintu pemasukan yang telah

ditetapkan.

B EksporN i h i l - - - - - -

C Domestik Masuk

1 Benih Karet Jambi 20 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.M.002494 Belum melengkapi dokumen persyaratanBibit Kelapa Sawit 21 Kg sampai batas waktu yang ditentukan

2 Bibit Kelapa Sawit Kep. Riau 32 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.M.002561 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

3 Bibit Kelapa Sawit Jambi 18 Kg Bulan September 2013.2.05.05.K08.M.002570 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

4 Bibit Jeruk Jawa Timur 106 Btg Bulan September 2013.2.05.05.K08.M.002671 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

5 Bibit Jeruk Jawa Timur 99 Btg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.M.003213 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

6 Bibit Jeruk Jawa Timur 120 Btg Bulan Desember 2013.2.05.05.K08.M.003524 Belum melengkapi dokumen persyaratansampai batas waktu yang ditentukan

D Domestik KeluarNihil - - - --

4

228

Page 162: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 12: REKAPITULASI LAPORAN FUMIGASI/PERLAKUAN: BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSAR: 2013

NO BULAN JENIS KOMODITIJUMLAH

KOMODITIJUMLAH FUMIGAN

FREKUENSI FUMIGASI

FUMIGATOR

1 2 3 4 6 7 8

1 Januari 2013 Tepung terigu, Tepung gaplek, Tepung tapioka 7,969,932 Kg * CH3Br 49 kali CV. Cahaya Timur, PT. SucofindoRumput laut, Kopi biji, Kakao biji, Kacang mete 45 Kg PT. Terminix, PT. Pan AsiaBungkil Jagung, Kakao Powder, Kakao Residu

* PH38879 gram40439 tablet627 sachset

2 Februari 2013 Cengkeh, Gagang Cengkeh, Gaplek, Kacang Mente 22,749,839 Kg * CH3Br 39 kali CV. Cahaya Timur, PT. SucofindoKakao Biji, Kopi Biji, Pellet, Rumput Laut,Rumput Siam, 1619 Kg PT. Terminix, PT. Pan AsiaRumput Laut Chip, Rumput Laut Powder,Tepung Gaplek, Tepung Terigu

* PH3 10150 gram 30504 tablet 1955 sachset

229

Page 163: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 12NO BULAN JENIS KOMODITI

JUMLAH KOMODITI

JUMLAH FUMIGAN

FREKUENSI FUMIGASI

FUMIGATOR

1 2 3 4 6 7 8

3 01 Maret 2013 Tepung terigu, Kakao biji, Rumput laut powder, 19,525,312 Kg *CH3Br 40 kali CV. Cahaya Timur, PT. Pan Asia, Kacang mede, Kayu Olahan,Pellet, Kakao Powder 27,074 M3 1014,1 Kg PT. Terminix, PT. Sucofindo

*PH3 4452,78 gram 17195 tablet 1329,5 sachet

4 Apr-13 Buah Kapuk, Gagang Cengkeh, Kacang Mete, 5,825,351 Kg *CH3Br 31 Kali CV. Cahaya Timur, PT. Pan Asia, Kakao Biji, Kakao Powder, Kopi Biji, Pellet, 24,6 Kg PT. Terminix, PT. SucofindoRumput Laut Powder, Tepung Terigu

*PH3 21758 gram 10302 tablet 5344 sachet

5 May-13 Tepung terigu, Rumput Laut Powder,Jlly Grass, Kakao 7,482,915 Kg *CH3Br 42 Kali PT. Terminix, CV. Cahaya Timur,Powder, Kakao Biji,Kacang Mete,Gagang Cengkeh, 866 Kg PT. Pan Asia, PT. SucofindoCincau Hitam,Bongkol Jagung,Dedak,Kopi Biji.Pallet

*PH3 14878 gram 31647 tablet 415 sachet

230

Page 164: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 12NO BULAN JENIS KOMODITI

JUMLAH KOMODITI

JUMLAH FUMIGAN

FREKUENSI FUMIGASI

FUMIGATOR

1 2 3 4 6 7 8

6 Jun-13 Biji Pinang, Jelly Grass,Kacang Mente, Kakao Biji, 5,806,999 Kg *CH3Br 42 Kali PT. Terminix, PT. Pan Asia,Kakao Powder, Kakao Residu, Kopi Biji, Pallet, 729Kg CV. Cahaya Timur, PT. SucofindoResidu Mente, Rumput Laut Powder, Tepung Terigu

*PH3 553646 gram 4998,2 tablet 860 sachet

7 Jul-13 Biji Kakao, Kacang Mente, Kacang Mente Residu 11.329.990 Kg *CH3Br 62 Kali PT. Sucofindo, PT. TerminixKakao Biji residu,Kakao butter, Kakao Powder, 73,9 Kg PT. Pan Asia, CV. Cahaya TimurKakao Residu, Kopi Biji,Kulit Ari Mente, Kulit Mente Residu, Rumput laut powder, Tepung Terigu

*PH3 21071 gram 33323 tablet

1573 sachet

8 Aug-13 Kopi Biji, kakao Biji,Kakao Residu, Tepung Terigu, 15,190,832 Kg *CH3Br 50 Kali PT. Pan Asia, PT. TerminixPellet, Kakao powder, Kakao butter, Kacang Mente, 789,6 Kg CV. Cahaya Timur, PT. SucofindoRumput laut powder, Jelly grass

*PH3 5,098,136 gram 8,156,054 tablet

476 sachet

231

Page 165: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 12NO BULAN JENIS KOMODITI

JUMLAH KOMODITI

JUMLAH FUMIGAN

FREKUENSI FUMIGASI

FUMIGATOR

1 2 3 4 6 7 8

9 Sep-13 Kakao biji, Gandum pallet, Tepung terigu, Kacang 15,996,534 Kg *CH3Br 58 kali PT. Terminix, PT. Pan Asia,Mede,Kakao Butter, Kakao Powder, Kakao residu, 700,3 kg CV. Cahaya Timur, PT. SucofindoKakao bubuk,Kopi biji, Rumput laut, Dedak, kakao pasta

*PH3 3,311 gram6,972 tablet1,447 sachet

10 Oct-13 Kakao bubuk, Kakao biji, kopi biji, Tepung terigu, 21,164,681 Kg *CH3Br 54 Kali PT. Pan Asia, CV. Cahaya Timur,Kacang mede, Kakao residu,kakao pasta, kopi biji, 518,6 Kg PT. Sucofindo, PT. TerminixBungkil Jagung, Dedak gandum,

*PH3 43,964 gram 33,031 tablet 465 sachet

11 Nov-13 Lada Biji, Dedak gandum, Kacang mede, Tepung 16,557,048 Kg *CH3Br 31 Kali PT. Terminix, PT. Pan Asia,terigu, Kopi biji, cengkeh, Kakao pasta,kakao bubuk, 783,2 Kg PT. Sucofindo, CV. Cahaya TimurRumput laut,Kakao biji,Bungkil jagung,Cengkeh, *PH3Kakao residu, Gandum biji 34,244 gram

19,347 tablet 359 sachet

12 Dec-13 Kopi biji, Kakao biji, Tepung terigu, Kakao bubuk, 28,593,043 Kg *CH3Br 52 Kali PT. Terminix, PT. Pan Asia,Kakao Shell, Kakao residu, Kacang mede,Rumput 1,5887 Kg PT. Sucofindo, CV. Cahaya Timurlaut, tapioka, Bungkil jagung, dedak gandum, *PH3Cincau hitam, Gaplek. 26,141 gram

20,041 tablet 741 sachet

232

Page 166: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 13

Jan Feb Mar Apr Mei Juni Juli Agt Sep Okt Nov Des1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

A IMPOR :

1 Alternaria sp Biji gandum Australia,USA 3 2 - - - - - - - - - - 52 Alternaria alternata Biji gandum Rusia - - - - - - - - 2 2 3 73 Carpophilus dimidiatus Ampas Jagung Usa - 1 - - - - - - - - - - 1

Ampas jagung Usa, VietnamMete gelendongan

5 Necrobia rufipes Ampas jagung Usa 1 - - - - - - - - - - - 16 Cryptolestes ferrugineus Ampas jagung Usa - 1 - - - - - - - - - - 17 Larva Ampas jagung USA, Argentina 1 - - - - - - - - - - - 18 Biji gandum Australia, USA, Kanada, India Rusia9 Australia, USA, Kanada, India Rusia

10 Drechslera sp Biji gandum Australia - - - - - - - - - - - 3 311 Symphyolrichum sp Biji gandum USA - - - - - - - 1 - - - - 112 Malva sylfestris Biji gandum Australia - - - - - - - 1 - - - - 113 Paspalum sp Biji gandum India - - - - 1 - - - - - - - 114 Loilum perenne Biji gandum Australia 3 2 - - - - 4 4 4 - 3 2015 Mimosa sp Biji gandum USA - ;- - - - - - - 2 - - - 216 Biji gandum, Ampas Jagung, Australia, USA, Bangladesh karung goni, Bawang putih, China, kanada, India, Argentina

,ampas kedelei Brasil, Rusia17 Polygonum sp Biji gandum Australia, Kanada,Rusia - - 3 1 - 3 - 2 2 2 2 5 2018 Sitophillus oryzae Mete gelondongan Afrika - - - - - - - - - - - 1 119 Tribolium castaneum Mete gelondongan Afrika Vietnam - 1 - 1 - - - - - - - - 2

Triplex,Tepung seinopo China, JermanKacang mete,

Avena fatua 3

- - - -

32 6 3

10

44

- - 2

8 2 6

-

1 3 4 6 2 65

REKAPITULASI LAPORAN INTERSEPSIORGANISME PENGGANGGU TUMBUHAN OPT/OPTK

LABORATORIUM UJI BALAI BESAR KARANTINA PERTANIAN MAKASSARTAHUN 2013

NO. OPT/OPTK YANG DITEMUKAN KOMODITAS NEGARA TUJUAN FREKUENSI TOTAL

4 Ahasverus advena 1 - - 1 -

Brassica sp Biji gandum 3 2 6 3 1 3 4 1 5 44

Negatif (-) terhadap target pest5 7 10 3 7 81

20 Tidak ditemukan OPT/OPTK 1 3 4

11 2 11

5 2 9 7

3 8 4

1 331

233

Page 167: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 13

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17B EKSPOR

Biji kakao, Mete gelondongan, Gaplek, Malaysia, Jepang, Singapura, Usa, Thailand, Belanda, Kakao residu Pantai gading, Vietnam, China,PrancisBiji kakao, Ampas jagung, Mete gelondongan, Malaysia, Jepang, Singapura, Bangkok, Asterdam, Mete gelondongan, Gaplek, Kakao Residu Pantai gading, Prancis, Belgia, Vietnam, China,Amerika

Malaysia, Singapore, Belanda, Francis, Usa, Pantai gading, Belgia, Baltimore, China

Biji kakao, Ampas jagung, Mete gelondongan, Malaysia, Belanda, Thailan, Amerika, Jepang, 7 4 1 4 2 15 6 6 15 1 6Gaplek, Kakao Residu Singapura, Vietnam, China,

5 Corcyra cephalonica Biji kakao Prancis 1 - - - - - - - - - - - 1Biji kakao, Ampas jagung, Mete gelondongan, Singapore, Malaysia, Usa, Vietnam, Pantai gading, 10 10 5 3 1 8 20 10 12 12 7 9Kulit kacang mete, Gaplek, Kakao residu, Belanda, Jepang, India, China,

7 Tenebroides mauritanicus Biji kakao, Kakao residu, Gaplek, Buah pinang, Malaysia,Thailand, Africa, Singapura, China, 10 5 5 5 7 - 5 - - 4 1 4 468 Necrobia rufipes, Biji kakao, Mete gelondongan, Kakao residu, Malaysia, Singapore, Pantai gading, Usa, Vietnam, 6 - 1 1 - 1 1 1 - - - 1 129 Oryzaephilus surinamensis, Biji kakao Belanda 1 - - - - - - - - - - - 1

10 Ephestia sp Biji kakao, Biji kakao, Malaysia, Pantai gading, Singapura, USA, - - 1 - 6 2 5 2 3 1 3 2311 Cleoptera Biji kakao Malaysia - - - - - - - - - - - 1 112 Thphaea stercorea Biji kakao Amerika - - - - - 2 - - - - - - 213 Rhizopertha dominica Biji kakao Malaysia - - - - - - - - - - 1 - 114 Sitotroga cerealella Biji kakao Pantai gading - - - - - - - 1 - - - - 115 Sitophilus oryzae Biji kakao Vietnam, Pantai gading, Amerika, Singapura - - - - 1 2 - 2 1 - - 7 1316 Sitophilus sp. Gaplek, China, 2 217 Lasioderma serricorne Biji kopi, China, Belgia, Baltimore, Singapura, USA, 1 2 6 1 1 11

China, Korea selatan, Denmark, Filiphina, Malayasia,Perancis, Chile, Spanyol, Taiwan, Hongkong, AustraliaVietnam, Tunisia, Jepang, Jerman, Argentina, Inggris

19 Larva nitidulidae Kakao residu, Malaysia, 1 120 Hypothenemus hampeii Biji kapuk Korea selatan, 1 121 Larva hama gudang (hidup) Biji kakao, Malaysia, Usa, Vietnam, Singapura, Belanda - 2 - - 2 1 - 2 2 1 3 1 1422 Tidak ditemukan Biji kakao, Kakao residu, Biji kopi, USA, Prancis, Malaysia, Thailan, Singapura,

Rumput laut chip,Sargassum, Belanda, Jepang, Jerman, Taiwan , ChinaDaun kakao, Cocoa liquor, cocoa batter Philipina, Belgia,, Korea,Australia,Swedia,Rumput Laut Chips,Rumput Laut Powder, Charleston,Irlandia,Baltimore,Korea Selatan,Rumput Siong,Kacang Mete,Kulit Kacang Felixtowe,Israel,India, Vietnam,Inggris, Canada,Mete,Tepung Tapioka,Tepung Terigu, Spanyol, Denmark,Mesir,Argentina,Hongkong,Getah Pinus,Gagang Cengkeh,Karet, Pakistan,Colombia,Montereal,Meksiko,Uruguay,Kakao Powder, Kakao Cake,Kakao Pasta, Tunisia.Kakao Shell,Pellet, Kayu Merbau,Kayu Jati, Kayu Olahan, Sargasum,Bungkil Jagung, Kakao Residu, Jahe,Talas Beku, Lada, Dedak, Jagung Cacah,Kacang Koro

23 Pupa Rumput laut chip Filipina, Spanyol - - - - - 2 - - - - - - 2

1 Ahasverus advena 11 17 10 7 15 26 19 15 15 7 11 166

2 Cryptolestes ferrugineus 5 9 7 4 -

13

3 4

7 11 11 8

7 96 53 Araecerus fasciculatus Biji kakao, Biji kopi, Gaplek, Kakao residu, 11 1 3 4 4

9 8910 8

5 62

4 Carpophilus dimidiatus 67

6 Tribolium castaneum 107

102 78 12818 Mite Rumput laut, Rumput siong, Dedak jagung, 51 58 78 979

21 50 45 67 100 74

82 81 66 91 76

879104 66 94 77 71 110

88

234

Page 168: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Jl. Poros Malakaji Desa Bonto Ramba, Kec. Palangga, Kab. Gowa

2 9 Januari 2013 68/KT.040/L.10.A/01/2013 PT. Perhutani Anugerah Kimia Ir. Syahriani Kadir Jl. Hagussalim No. 12, Sungguminasa3 10 Januari 2013 71/KT.040/L.10.A/01/2013 PT. Adimitra Pinus Utama Ir. Hasmiah Hamid Jl. Poros Tombolo No. 50 Malino4 25 Januari 2013 126/KT.040/L.10.A/01/2013 PT. Buana Tunas Segara Subur Ir. Djawiah Sahran Jl. Lantebung No. 33 Makassar5 28 Januari 2013 132/KT.040/L.10.A/01/2013 PT. VJ & J Internasional Ir. Anni Anwar, MP Jl. Salodong No. 38

Agus SusiloKhuzainah BM, SPMerry, SPHamzah, SHMuhammad Iqbal, SPFatmawati Saleh, SP.MMFahri, SP.MPNawisah, SPDarwisa Tomme, SPRita Harnita, SP

11 22 Februari 2013 290/KT.040/L.10.A/02/2013 Koperasi Agroniaga Damraeni Juhari, SP Jl. Manunggal 31 No. 93 MakassarAndi Besse Padauleng, SP

12 22 Februari 2013 292/KT.040/L.10.A/02/2013 CV. Sumber Rezki Makassar Andi Tasriyani S, SP JL. Tabanas No. 17 MakassarIpha Ridhayanie, SP

13 26 Februari 2013 324/KT.040/L.10.A/02/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Hamziah, SP Jl. Sultan Alauddin Komp. BPH RayaBasri Sudding B1/3 Makassar

14 26 Februari 2013 325/KT.040/L.10.A/02/2013 UD. Harum Segar Buah M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Ir Sutami Blok D1-3Hasnah Abubakar, S. TP

15 1 Maret 2013 318/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Agrolestari mandiri Ir. Hasmiah Hamid Jl. Sultan AbdullahNelce Rumpak, SP

16 1 Maret 2013 316/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Nuni Ujiani Natsir Jl. Kappasa No. 1 MakassarSuharjo

No. Tanggal No. Surat Perintah Tugas Nama Perusahaan Petugas Pemeriksa Alamat

REKAPITULASI "TEMPAT LAIN"BBKP Makassar TAHUN 2013

Jl. Ir Sutami No. 30K

M. Hendry Nuryanto, SPPT. Shen Kuan Indonesia43/KT.040/L.10.A/01/20134 Januari 20131

6 28 Januari 2013 135/KT.040/L.10.A/01/2013 CV. OHIO

Jl. Prof. Dr. Ir. Sutami No. 15 MakassarPT. Karya Triagung Permai285/KT.040/L.10.A/02/201322 Februari 20139

Jl. Poros Palangga Makassar

7 6 Februari 2013 181/KT.040/L.10.A/02/2013 PT. Bumi Niaga Pratama

10 22 Februari 2013 291/KT.040/L.10.A/02/2013 CV. Mitra Sejahtera Jl. Landak Baru No. 16 Makassar

8 22 Februari 2013 286/KT.040/L.10.A/02/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Jl. Kima 8 Kav. SS-21 makassar

235

Page 169: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

17 1 Maret 2013 317/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Mega Citra Karya Ir. Syahriani Kadir Jl. Dr. Ir. Sutami No. 1Ambar Sayekti

18 6 Maret 2013 333/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Cahaya Cemerlang Ir. Djawiah Sahran Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarAchmas Muhammad Guntur

19 5 Maret 2013 335/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Central Pulau Laut Ir. Anni Anwar, MP Jl. Kapasa Raya No. 1 MakassarSyamsuddin

20 8 Maret 2013 348/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Adi Tirta Merry, SP Jl. Sabutung No. 76Agus Susilo

21 8 Maret 2013 349/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Jaya Perkasa makmur Abadi Khuzainah BM, SP Jl. Kima Raya 2 Kav M/5Nur Hamzah

22 8 Maret 2013 350/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Supin Raya Muhammad Iqbal, SP Jl. Poros Bulukumba MakassarMuhammad Amir P

23 8 Maret 2013 347/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Gracindo Nusantara Fatmawati Saleh, SP.MM jl. Kima 8 Kav 3 A1Hasnah Abubakar, S. TP

24 8 Maret 2013 348.a/KT.040/L.10.A/03/2013 Koperasi Serikat Pekerja Nawisah, SP jl. Kima 8 Kav 3 A1Merdeka Indonesia Hamzah, SH

25 8 Maret 2013 346/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Nuni Ujiani Natsir Jl. Ir. Sutami Adriati Thamrin

26 14 Maret 2013 382/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Anugerah Utama Damraeni Juhari, SP Jl. Ir. SutamiSuharjo

27 14 Maret 2013 381/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Andi Besse Padauleng, SP JL. Ir. SutamiNelce Rumpak, SP

28 15 Maret 2013 390/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Central Pulau Laut Fahri, SP.MP Jl. Kappasa No. 1 MakassarAchmas Muhammad Guntur

29 18 Maret 2013 392/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Tasryani Jl. Ir. Sutami Syamsuddin

30 18 Maret 2013 393/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Ipha Ridhayanie, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMANur Hamzah

31 20 Maret 2013 316/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Darwisa Tomme, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMA Muhammad Amir P

32 22 Maret 2013 329/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Cahaya Cemerlang M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Prof. Dr. Ir. Sutami No. 22Agus Susilo Makassar

33 22 Maret 2013 326/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Adi Tirta Rita Harnita, SP Jl. Sabutung No. 76

236

Page 170: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Darmawati Pasauk34 22 Maret 2013 330/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Hamziah, SP jl. Prof. Ir. Sutami

Suharjo35 26 Maret 2013 345/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Anugerah Utama Syahriani Kadir Jl. Ir. Sutami

Basri Sudding36 28 Maret 2013 453/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Djawiah Jl. Ir. Sutami

Adriati Thamrin37 28 Maret 2013 467/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Cargill Indonesia Anni Anwar Jl. Kima 9 Kav L.7 B Daya

Hamzah, SH38 28 Maret 2013 586/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Bumi Niaga Pratama Khuzainah BM, SP Jl. Ir. Sutami No. 30K

Achmas Muhammad Guntur39 28 Maret 2013 588/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Adi Tirta Nuni Ujiani Natsir Jl. Sabutung No. 76

Hasnah Abubakar, S. TP40 28 Maret 2013 /KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Makassar Kulina Utama Ir. Hasmiah Hamid Jl. Kima 3 No. 8 Makassar

Nelce Rumpak, SP41 28 Maret 2013 605/KT.040/L.10.A/03/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Merry, SP

Syamsuddin42 5 April 2013 604/KT.040/L.10.A/03/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Fatmawati Saleh, SP.MM jl. Ir. Sutami

Basri Sudding43 5 April 2013 615.a/KT.040/L.10.A/04/2013 CV. Hasil Bumi Pertiwi Fahri, SP.MP Jl. Kompleks Pergudangan

Muhammad Amir P Parangloe 44 10 April 2013 628/KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Mars Symbiscience Indonesia Damraeni Juhari, SP Jl. Kima 10 Kav A6 daya

Darmawati Pasauk45. 10 April 2013 629/KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Mars Symbiscience Indonesia Nawisah, SP Jl. Kapasa Raya No. 3 Makassar

Adriati Thamrin46 10 April 2013 631/KT.040/L.10.A/04/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Andi Besse Padauleng, SP Jl. Ir Sutami

Agus Susilo47 12 April 2013 642/KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Tasryani Jl. Ir Sutami Komp Pergudangan

Hasnah Abubakar, S. TP Parangloe Indah Blok L5 No 1848 12 April 2013 /KT.040/L.10.A/04/2013 UD. Sinar Surya Ipha Ridhayanie, SP

Hamzah, SH49 12 April 2013 643/KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Berdikari (Persero) Darwisa Tomme, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMA

Suharjo

237

Page 171: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

50 12 April 2013 /KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Makassar Kulina Utama Ir. Hasmiah HamidNelce Rumpak, SP

51 16 April 2013 649 /KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Rita Harnita, SP Jl. Ir Sutami Komp Pergudangan Achmas Muhammad Guntur Parangloe Indah Blok L5 No 18

52 17 April 2013 649a /KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Rapid Niaga Internasional M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Ir Sutami Komp Pergudangan Nelce Rumpak, SP Parangloe Indah Blok L5 No 18

53 18 April 2013 651 /KT.040/L.10.A/04/2013 UD. Seaweed Sukses Sejahtera Ir. Hasmiah Hamid Komp. Pergudangan parangloe Nur Hamzah Indah Blok E3 No. 10

54 22 April 2013 660 /KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Berdikari (Persero) Hamziah, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAMuhammad Amir P

55 22 April 2013 661 /KT.040/L.10.A/04/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Khuzainah BM, SP jl. Ir. SutamiAdriati Thamrin

56 22 April 2013 711/KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Japfa Comfeed Indonesia Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami No. 17Darmawati Pasauk

57 26 April 2013 712a/KT.040/L.10.A/04/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Nuni Ujiani Natsir jl. Ir. SutamiHamzah, SH

58 26 April 2013 713 /KT.040/L.10.A/04/2013 PT. Giwang Citra Laut Merry, SP Jl. Desa Pa'rappungantaAgus Susilo

59 01 Mei 2013 719 /KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Berdikari (Persero) Muhammad Iqbal, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAHasnah Abubakar, S. TP

60 03 Mei 2013 748 /KT.040/L.10.A/05/2013 UD. Hap Long Damraeni Juhari, SP Jl. Pongtiku No. 32Nelce Rumpak, SP

61 03 Mei 2013 750 /KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Nawisah, SP jl. Ir. SutamiAchmas Muhammad Guntur

62 07 Mei 2013 785 /KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Provet Niaga Darwisa Tomme, SP Jl. Perintis Kemerdekaan Syamsuddin KM 14 Daya

63 07 Mei 2013 786 /KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Cahaya Cemerlang M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarMuhammad Amir P

64 07 Mei 2013 787 /KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Mars Symbiscience Indonesia Andi Besse Padauleng, SP Jl. Kima 10 Kav A6 dayaBasri Sudding

65 10 Mei 2013 840 /KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Rakindo Utama Makmur Andi Besse Padauleng, SP Jl. Bajiminasa No. 1 MakassarSuharjo

66 11 Mei 2013 841 /KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Syahriani Kadir jl. Ir. Sutami

238

Page 172: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Agus Susilo67 13 Mei 2013 883/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Berdikari (Persero) Fahri, SP.MP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMA

Hasnah Abubakar, S. TP68 13 Mei 2013 882/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Berdikari (Persero) Anni Anwar jl. Kima 8 kav SS-21 KIMA

Hamzah, SH69 13 Mei 2013 958c/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Fahri, SP.MP Jl. Kima 4 Kav. M3 Kima

Adriati Thamrin70 15 Mei 2013 880/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Berdikari (Persero) Anni Anwar jl. Kima 8 kav SS-21 KIMA

Hamzah, SH71 15 Mei 2013 884/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Multi Jasa Sarana Nuni Ujiani Natsir JL. Ir sutami no. 69A

Nur Hamzah72 16 Mei 2013 885/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Olam Indonesia Muhammad Iqbal, SP Jl. Kima 4 Kav 6-7 daya

Basri Sudding73 16 Mei 2013 886/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Olam Indonesia Khuzainah BM, SP Jl. Kima 4 Kav 6-7 daya

Achmas Muhammad Guntur74 16 Mei 2013 891/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Cahaya Cemerlang Nawisah, SP Jl. Prof. ir Sutami

amir p75 21 Mei 2013 896/KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Mitra Sejahtera Ir. Hasmiah Hamid Jl. Pergudangan Parangloe

Syamsuddin Indah blok H2 no. 10 makassar76 21 Mei 2013 897/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Giwang Citra Laut Merry, SP Jl. Desa Pa'rappunganta

Adriati Thamrin77 22 Mei 2013 905/KT.040/L.10.A/05/2013 Koprasi Agroniaga Andi Besse Padauleng, SP Jl. Bajiminasa No. 1 Makassar

Hasnah Abubakar, S. TP78 22 Mei 2013 904/KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Andi Tasriyani S, SP jl. Ir. Sutami

Darmawati Pasauk79 22 Mei 2013 903/KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Sumber Rezki Makassar Ir. Hasmiah Hamid Jl. Kapasa Raya No. 18

Syamsuddin80 27 Mei 2013 937/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Cahaya Cemerlang Ipha Ridhayanie, SP Jl. Prof. Ir. Sutami no. 22

Darwisa Tomme, SP81 31 Mei 2013 958b/KT.040/L.10.A/05/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Khuzainah BM, SP jl. Ir. Sutami

Basri Sudding82 31 Mei 2013 959c/KT.040/L.10.A/05/2013 PT. Berdikari (Persero) Damraeni Juhari, SP Jl. Kima 4 Kav. M3 Kima

amir p

239

Page 173: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

83 04 Juni 2013 995/KT.040/L.10.A/06/2013 CV. Persada Semesta M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Sultan Hasanuddin TakalarAchmas Muhammad Guntur

84 07 Juni 2013 1006/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Bumi Niaga Pratama Andi Tasriyani S, SP Jl. Ir. Sutami No. 30 KNelce Rumpak, SP

85 07 Juni 2013 1005/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Cahaya Cemerlang Damraeni Juhari, SP Jl. Prof. Ir. Sutami no. 22Hamzah, SH

86 07 Juni 2013 1008/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Giwang Citra Laut Nawisah, SP Jl. Desa Pa'rappungantaSuharjo

89 07 Juni 2013 1009a/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Phoenix Jaya Ir. Hasmiah Hamid Jl. Ir. Sutami no. 1Hamzah, SH

90 10 Juni 2013 1023/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Nuni Ujiani Natsir jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAAgus Susilo

91 10 Juni 2013 1061/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar First Cocoa Khuzainah BM, SP Jl. Ir. Sutami Komp. Pergudanganamir p parangloe Indah Blok J5 No 17

92 11 Juni 2013 1027/KT.040/L.10.A/06/2013 CV. Tiga Putra Rajawali Ir. Syahriani Kadir Jl. Perintis Kemerdekaan Hasnah Abubakar, S. TP KM 13 Daya

93 11 Juni 2013 1023/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Nuni Ujiani Natsir jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAAgus Susilo

94 11 Juni 2013 1060/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Papandayan Food Industries Anni Anwar jl. Ir. Sutami 88 RG Komp. Darmawati Pasauk Pergudangan 88 Makassar

95 11 Juni 2013 1028/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Hamziah, SP Jl. Kima 4 Kav M3 KIMANelce Rumpak, SP

96 18 Juni 2013 1073/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Phoenix Jaya Nawisah, SP Jl. Ir. Sutami MakassarAgus Susilo

97 18 Juni 2013 1074/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Nuni Ujiani Natsir jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAHamzah, SH

98 19 Juni 2013 1084/KT.040/L.10.A/06/2013 CV.Adi Tirta Andi Besse Padauleng, SP Jl. Sultan Abdullah No 47 MakassarHasnah Abubakar, S. TP

99 19 Juni 2013 1088/KT.040/L.10.A/06/2013 CV. Sumber Makmur Damraeni Juhari, SP Jl. Sultan Abdullah Raya Lr. 2 no. 10Suharjo

100 20 Juni 2013 1089/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Andi Tasriyani S, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMANelce Rumpak, SP

101 24 Juni 2013 1098/KT.040/L.10.A/06/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Ir. Sutami

240

Page 174: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Achmas Muhammad Guntur102 25 Juni 2013 1111/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Wahyu Putra Bimasakti Muhammad Iqbal, SP Jl. Kima 10 Blok T No. 2B Makassar

Syamsuddin103 27 Juni 2013 1122/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Makassar First Cocoa Hamziah, SP Jl. Ir. Sutami Komp. Pergudangan

Basri Sudding parangloe Indah Blok J5 No 17104 28 Juni 2013 1121/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Rakindo Utama Makmur Darwisa Tomme, SP Jl. Bajiminasa No. 1 Makassar

Nur Hamzah105 28 Juni 2013 1138/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Berdikari (Persero) Sukmawati Saleh, SP Jl. Kima 4 Kav. M3 Kima

amir p106 28 Juni 2013 1140/KT.040/L.10.A/06/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami

Hamzah, SH107 28 Juni 2013 1140/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Phoenix Jaya Gamayanti, SP Jl. Ir. Sutami

Darmawati Pasauk108 28 Juni 2013 1139/KT.040/L.10.A/06/2013 PT. Phoenix Jaya H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. Sutami

Agus Susilo109 02 Juli 2013 1149.a/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Ir. Syahriani Kadir Jl. Kima 8, Kav SS-21 Makassar

Darwis Laga110 04 Juli 2013 1206/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Makassar First Cocoa Khuzainah BM, SP Jl. Ir. Sutami Komp. Pergudangan

Darwan Jaya parangloe Indah Blok J5 No 17111 04 Juli 2013 1208/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Wahyu Putra Bimasakti Merry, SP Jl. Kima 10 Blok T No. 2B Makassar

Muh. Jufri112 05 Juli 2013 1213/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Wahyu Putra Bimasakti Nuni Ujiani Natsir Jl. Kima 10 Blok T No. 2B Makassar

Nelce Rumpak, SP113 05 Juli 2013 1212/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Cahaya Cemerlang Nawisah, SP Jl. Ir Sutami No. 22

Syamsuddin114 05 Juli 2013 1209/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Giwang Citra Laut Fahri, SP.MP Desa Pa'rappunganta Kec. Polut

Hasnah Abubakar, S. TP Takalar115 05 Juli 2013 1210/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Phoenix Jaya Ir. Djawiah Sahran Jl. Ir. Sutami

Achmas Muhammad Guntur116 05 Juli 2013 1211/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Papandayan Food Industries Ipha Ridhayanie, SP jl. Ir. Sutami 88 RG Komp.

Suharjo Pergudangan117 08 Juli 2013 1220/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Ir. Hasmiah Hamid Jl. Ir. Sutami

Nur Hamzah

241

Page 175: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

118 11 Juli 2013 1235/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Bumi Niaga Pratama Merry, SP Ir. Sutami No. 30KDarmawati Pasauk

119 12 Juli 2013 1236/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Japfa Comfeed Indonesia Damraeni Juhari, SP Ir. Sutami No. 17Muh. Jufri

120 12 Juli 2013 1237/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Andi Besse Padauleng, SP Jl. Ir. Sutami MakassarBasri Sudding

121 15 Juli 2013 1242/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Phoenix Jaya Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. SutamiDarmawati Pasauk

122 15 Juli 2013 1243/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Phoenix Jaya Andi Tasriyani S, SP Jl. Ir. SutamiMuhammad Amir P

123 16 Juli 2013 1244/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Cahaya Cemerlang Rita Harnita, SP Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarDarwis Laga

124 16 Juli 2013 1245/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Agrolestari mandiri Darwisa Tomme, SP Jl. Dusun pate'neAdriati Thamrin

125 16 Juli 2013 1246/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Adi Tirta Hamziah, SP Jl. Sabutung No. 76Darwan Jaya

126 18 Juli 2013 1261/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Berkat Laut Mas Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. Sutami No. 1Agus Susilo

127 18 Juli 2013 1261a/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Makassar Berkat Kakao Industri Gamayanti, SP jl. Kima 8 kav SS-21 KIMAHamzah, SH

128 19 Juli 2013 1266/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Guna Bahari Indonesia H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. SutamiAdriati Thamrin

129 19 Juli 2013 1267/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Gamayanti, SP Jl. Kima 4 Kav M3 KIMAMuhammad Amir P

130 26 Juli 2013 1292/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Khuzainah BM, SP Jl. Kima 4 Kav M3 KIMAMuh. Jufri

131 26 Juli 2013 1293a/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Ir. Hasmiah Hamid Jl. Ir. SutamiDarwis Laga

132 26 Juli 2013 1293b/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Phoenix Jaya Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. SutamiDarmawati Pasauk

133 29 Juli 2013 1298a/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Tekindo Perkasa Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Sapuli No. 30 MakassarSuharjo

134 30 Juli 2013 1306a/KT.040/L.10.A/07/2013 CV. Puteri Jaya Nuni Ujiani Natsir Jl. Ir. Sutami

242

Page 176: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Agus Susilo135 30 Juli 2013 1309/KT.040/L.10.A/07/2013 PT. Phoenix Jaya Muhammad Iqbal, SP Jl. Ir. Sutami

Hamzah, SH136 01 Agustus 2013 1317a/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Nawisah, SP Jl. Ir. Sutami (belakang depo BGR)

Nur Hamzah137 12 Agustus 2013 1325/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami

Achmas Muhammad Guntur138 12 Agustus 2013 1327/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Ir. Syahriani Kadir Jl. Ir. Sutami

Hasnah Abubakar, S. TP139 19 Agustus 2013 1357/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Papandayan Food Industries Damraeni Juhari, SP Jl. Ir. Sutami No. 88

Syamsuddin Pergudangan 88 Makassar140 19 Agustus 2013 1356/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Phoenix Jaya Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. Sutami

Muhammad Amir P141 20 Agustus 2013 1368/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Tasryani Jl. Ir. Sutami

Adriati Thamrin142 21 Agustus 2013 1375/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Sumber Rezki Makassar Rita Harnita, SP Jl. Kapasa Raya no. 18

Darwis Laga143 22 Agustus 2013 1377/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Puteri Jaya Andi Besse Padauleng, SP Jl. Ir. Sutami

Basri Sudding144 23 Agustus 2013 1379/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Cahaya Cemerlang Hamziah, SP Jl. Ir. Sutami no 22

Darwan Jaya145 23 Agustus 2013 1380/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Megahputra Sejahtera M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Karaeng Pattingalloang no. 1

Muh. Jufri146 23 Agustus 2013 1381/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Cahaya Cemerlang Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. Sutami no 22

Agus Susilo147 28 Agustus 2013 1403/KT.040/L.10.A/08/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Gamayanti, SP Jl. Ir. Sutami

Hamzah, SH148 28 Agustus 2013 1267b/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Megahputra Sejahtera H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. Sutami

Hasnah Abubakar, S. TP149 30 Agustus 2013 1406/KT.040/L.10.A/08/2013 PT. Multi Jasa Sarana Rita Harnita, SP Jl. Ir. Sutami No. 69A

Suharjo150 06 September 2013 1435/KT.040/L.10.A/09/2013 CV. Guna Bahari Indonesia M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Ir. Sutami

Nelce Rumpak, SP

243

Page 177: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

151 06 September 2013 1437/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Giwang Citra Laut H. Rengga Putra Rachim,SP TakalarSyamsuddin

152 06 September 2013 1434/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Phoenix Jaya Hamziah, SP Jl. Ir. SutamiAchmas Muhammad Guntur

153 09 September 2013 1446/KT.040/L.10.A/09/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. SutamiNur Hamzah

154 09 September 2013 1447/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Anugerah Gemilang Sukses Sedayu Gamayanti, SP Jl. Macoppa, MarosBasri Sudding

155 12 September 2013 1458/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Jaya Perkasa makmur Abadi Ir. Hasmiah Hamid Jl. Kima Raya 2 Kav M/5Adriati Thamrin

156 12 September 2013 1459/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Cargill Indonesia Anni Anwar Jl. Kima 9 Kav L.7 B Dayaamir p

157 12 September 2013 1460/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Megah putra Sejahtera Khuzainah BM, SP Jl. Karaeng Pattingalloang no. 1Darmawati Pasauk

158 13 September 2013 1463/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Japfa Comfeed Indonesia Merry, SP Jl. Ir. Sutami No. 17Muh. Jufri

159 19 September 2013 1491a/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Papandayan Food Industries Nawisah, SP Jl. Prof. Ir. SutamiSuharjo

160 19 September 2013 1493/KT.040/L.10.A/09/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Nuni Ujiani Natsir Jl. Prof. Ir. SutamiDarwan Jaya

161 19 September 2013 1494/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Bumi Niaga Pratama Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Ir. Sutami no. 30 KAgus Susilo

162 20 September 2013 1503/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Sari Hasil Putra Damraeni Juhari, SP Jl. Sungai Poso Lr. 77 No. 1Hamzah, SH

163 24 September 2013 1614/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Berdikari (Persero) Andi Besse Padauleng, SP Jl. Prof. Ir. SutamiAchmas Muhammad Guntur

164 24 September 2013 1615/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Barry Cellebaut Comextra IndonesiaTasryani Jl. Salodong No. 38Hasnah Abubakar, S. TP

165 24 September 2013 1616/KT.040/L.10.A/09/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Darwisa Tomme, SP Jl. Prof. Ir. SutamiNelce Rumpak, SP

166 25 September 2013 1618/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Cahaya Cemerlang Rita Harnita, SP Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarSyamsuddin

167 27 September 2013 1638/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Makassar First Cocoa Hamziah, SP Jl. Prof. Ir. Sutami (komp. Perg.

244

Page 178: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Nur Hamzah parangloe blok J5 No. 17168 30 September 2013 1641/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Megah putra Sejahtera Sukmawati Saleh, SP Jl. Karaeng Pattingalloang no. 1

Basri Sudding169 30 September 2013 1642/KT.040/L.10.A/09/2013 PT. Perhutani Anugerah Kimia Gamayanti, SP Jl. Teuku umar

amir p170 30 September 2013 1644/KT.040/L.10.A/09/2013 CV. Guna Bahari Indonesia H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Prof. Ir. Sutami

Adriati Thamrin171 01 Oktober 2013 1651/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Makassar First Cocoa Ir. Syahriani Kadir Jl. Prof. Ir. Sutami (komp. Perg.

Darmawati Pasauk parangloe blok J5 No. 17172 02 Oktober 2013 1659/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Multi Jasa Sarana Ir. Hasmiah Hamid Jl. Prof. Ir. Sutami no.69

Darwis Laga173 04 Oktober 2013 1685/KT.040/L.10.A/10/2013 CV. Puteri Jaya Anni Anwar Jl. Prof. Ir. Sutami

Muh. Jufri174 04 Oktober 2013 1445a/KT.040/L.10.A/10/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Khuzainah BM, SP Jl. Prof. Ir. Sutami

Darwan Jaya175 11 Oktober 2013 1720/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Perhutani Anugerah Kimia Merry, SP Jl. Borong Raya

Agus Susilo176 11 Oktober 2013 1729/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Makassar First Cocoa Nuni Ujiani Natsir Jl. Prof. Ir. Sutami (komp. Perg.

Hamzah, SH parangloe blok J5 No. 17177 17 Oktober 2013 1732/KT.040/L.10.A/10/2013 PT.Primagum Sejati Muhammad Iqbal, SP Jl. Ir. Sutami

Hasnah Abubakar, S. TP178 17 Oktober 2013 1731/KT.040/L.10.A/10/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Prof. Ir. Sutami

Suharjo179 22 Oktober 2013 1754/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Wahana Pronatural Tbk Nawisah, SP Jl. Ir. Sutami (Depo BGR)

Achmas Muhammad Guntur180 22 Oktober 2013 1751/KT.040/L.10.A/10/2013 CV. Tunindo Andi Besse Padauleng, SP Jl. Adipura No. 27

Muhammad Amir P181 22 Oktober 2013 1752/KT.040/L.10.A/10/2013 CV. Guna Bahari Indonesia Damraeni Juhari, SP Jl. Ir. Sutami

Syamsuddin182 22 Oktober 2013 1753/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Makassar First Cocoa Sukmawati Saleh, SP Jl. Prof. Ir. Sutami (komp. Perg.

Nur Hamzah parangloe blok J5 No. 17183 23 Oktober 2013 1755/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Multi Jasa Sarana Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. Sutami

Adriati Thamrin

245

Page 179: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

184 24 Oktober 2013 1759/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Anugerah Gemilang Sukses Sedayu Gamayanti, SP Jl. Macoppa, MarosBasri Sudding

185 24 Oktober 2013 1769/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Perhutani Anugerah Kimia Darwisa Tomme, SP Jl. Ir. SutamiNelce Rumpak, SP

186 28 Oktober 2013 1790/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Central Pulau Laut Hamziah, SP Jl. Kapasa Raya No. 1Darwis Laga

187 28 Oktober 2013 1793/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Asia Sejahtera Mina H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. Sutami (belakang depo BGR)Darwan Jaya

188 28 Oktober 2013 1792/KT.040/L.10.A/10/2013 PT. Mega Citra Karya Rita Harnita, SP Jl. Ir. Sutami No. 1 MakassarDarmawati Pasauk

189 01 November 2013 1853/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Makassar First Cocoa M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Prof. Ir. Sutami (komp. Perg. Hasnah Abubakar, S. TP parangloe blok J5 No. 17

190 01 November 2013 1861/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Phoenix Jaya H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. SutamiNur Hamzah

191 01 November 2013 1857/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Gamayanti, SP Jl. Kima 4 Kav M3 KIMAAchmas Muhammad Guntur

192 01 November 2013 1855/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Hamziah, SP Jl. Ir. Sutami (belakang depo BGR)Suharjo

193 01 November 2013 1856/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Mega Citra Karya Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. Sutami no. 1Syamsuddin

194 01 November 2013 1786a/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Central Pulau Laut Rita Harnita, SP Jl. Kapasa Raya No. 1Nelce Rumpak, SP

195 01 November 2013 1852/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Sinar Surya Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Kapasa Raya No. 37 E MakassarHamzah, SH

196 01 November 2013 1862/KT.040/L.10.A/11/2013 Koperasi Agroniaga Darwisa Tomme, SP Jl. Ir. Sutami Komp. PergudanganBasri Sudding Lantebung Blok A1 No. 13

197 07 November 2013 1877/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Dalle Macoracora Ir. Hasmiah Hamid Jl. Ir. Sutami No. 26Darwis Laga

198 11 November 2013 1893/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Oleo Resina Indonesia Ir. Anni Anwar, MP Jl. Tol Lama No. 11Muh. Jufri

199 11 November 2013 1894/KT.040/L.10.A/11/2013 Koperasi Agroniaga Ir. Djawiah Sahran Jl. Ir. Sutami Komp. PergudanganHilarius, S.Sos Lantebung Blok A1 No. 13

200 11 November 2013 1895/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Sinar Surya Khuzainah BM, SP Jl. Kapasa Raya No. 37E

246

Page 180: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Darwan Jaya201 11 November 2013 1923/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Agroniaga Sakti Merry, SP Jl. Borong Raya

Agus Susilo202 12 November 2013 1915/KT.040/L.10.A/11/2013 CV. Puteri Jaya Nawisah, SP Jl. Prof. Ir. Sutami

Nur Hamzah203 12 November 2013 1914/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Phoenix Jaya Andi Besse Padauleng, SP Jl. Ir. Sutami

Suharjo204 12 November 2013 1926/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Kima 4 Kav P3A

Adriati Thamrin205 12 November 2013 1922/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Batu Putih Raya Rita Harnita, SP JL. Ali Malaka

Basri Sudding206 12 November 2013 1925/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Barry Cellebaut Comextra IndonesiaDarwisa Tomme, SP Jl. Salodong No. 77

Nelce Rumpak, SP207 12 November 2013 1921/KT.040/L.10.A/11/2013 CV. Mitra Sejahtera Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. Sutami No. 38 Blok H2-10

Syamsuddin208 12 November 2013 1924/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Megahputra Sejahtera Hamziah, SP Jl. Karaeng Pattingalloang no. 1

Muhammad Amir P209 12 November 2013 1926/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Adi Tirta Nuni Ujiani Natsir Jl. Sultan Abdullah RT. 002/004

Darwis Laga210 14 November 2013 1957/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Seaweed Sukses Sejahtera Khuzainah BM, SP Jl. Parangloe Indah Blok E No. 10

jufri211 14 November 2013 1958/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Atika Priansari Jl. Ujung Pandang Baru No. 17

Agus Susilo212 14 November 2013 1959/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Baharu iyyul Ikhlas Jl. Prof. Ir. Sutami

Achmas Muhammad Guntur213 14 November 2013 1960/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Hap Long Anni Anwar Jl. Pongtiku No. 32

Hamzah, SH214 14 November 2013 1955/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Ir. Sutami Belakang Depo BGR

Hilarius, S.Sos215 14 November 2013 1954/KT.040/L.10.A/11/2013 CV. Sumber Rezki Makassar M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Kapasa Raya No. 18

Abdul Gafur216 14 November 2013 1961/KT.040/L.10.A/11/2013 Koperasi Agroniaga Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami

Nelce Rumpak, SP

247

Page 181: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

217 14 November 2013 1948/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Anugerah Gemilang Sukses Sedayu Sukmawati Saleh, SP Jl. Macoppa, MarosDarwan Jaya

218 19 November 2013 1992/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Merry, SP Jl. Kima 4 Kav P3ANur Hamzah

219 19 November 2013 1993/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Mega Citra Karya Khuzainah BM, SP Jl. Ir. Sutami No. 1Syamsuddin

220 20 November 2013 2003/KT.040/L.10.A/11/2013 UD. Sinar Surya Andi Besse Padauleng, SP Jl. Kapasa Raya No. 37 E MakassarAdriati Thamrin

221 20 November 2013 2003/KT.040/L.10.A/11/2013 CV. Puteri Jaya Nawisah, SP Jl. Ir. Prof. Ir. SutamiDarmawati Pasauk

222 20 November 2013 2004a/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Hamziah, SP Jl. Ir. Sutami Belakang Depo BGR jufri

223 20 November 2013 1934a/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Mega Citra Karya Rita Harnita, SP Jl. Ir. Sutami No. 1Darwan Jaya

224 20 November 2013 1953a/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Barry Cellebaut Comextra IndonesiaSukmawati Saleh, SP Jl. Salodong No. 77Darwis Laga

225 21 November 2013 2002c/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Anugerah Gemilang Sukses Sedayu Darwisa Tomme, SP Macoppa, MarosBasri Sudding

226 25November 2013 2060/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Cahaya Cemerlang Gamayanti, SP Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarAgus Susilo

227 25 November 2013 2061/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Multi Jasa Sarana iyyul Ikhlas Jl. Ir. Sutami No. 69 AHilarius, S.Sos

228 25 November 2013 2063/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Atika Priansari Jl. Ujung Pandang Baru No. 17Hamzah, SH

229 25 November 2013 2059/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Rapid Niaga Internasional herawati Djafar Jl. Prof. Ir. SutamiHasnah Abubakar, S. TP

230 26 November 2013 2067/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Nawisah, SP Kima IV Kav. P3ANur Hamzah

231 26 November 2013 2068/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Ipha Ridhayanie, SP Komp. Kawasan Logistik Syamsuddin Terpadu Blok A

232 26 November 2013 2068a/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Mega Citra Karya Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Ir. Sutami No. 1Nelce Rumpak, SP

233 26 November 2013 2069/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Dalle Macoracora Ir. Syahriani Kadir Jl. Ir. Sutami No. 26

248

Page 182: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Suharjo234 26 November 2013 2070/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Berdikari (Persero) Nuni Ujiani Natsir Jl. Kima 4 Kav M3 KIMA

Adriati Thamrin235 27 November 2013 2078/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Darwisa Tomme, SP

Muh. Amir 236 29 November 2013 2121/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Sumber Rezeki Gamayanti, SP Jl. Kapasa Raya No. 18

Darwis Laga237 29 November 2013 2122/KT.040/L.10.A/11/2013 PT. Bantimurung Indah Sukmawati Saleh, SP Jl. Dr. Ratulangi Km. 31 No. 163

Darwan Jaya238 02 Desember 2013 2130/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Barokah Sejahtera Abadi Ir. Syahriani Kadir Jl. Sultan Abdullah

Hasnah Abubakar, S. TP239 02 Desember 2013 2131/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri iyyul Ikhlas Jl. Kima 4 Kav P3a

Agus Susilo240 02 Desember 2013 2123/KT.040/L.10.A/12/2013 UD. Baharu Atika Priansari Jl. Ir. Sutami Blok A12 No. 4-5

Achmas Muhammad Guntur241 02 Desember 2013 2125/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Agro Usaha Tama herawati Djafar Jl. Prof. Ir. Sutami No. 18

Abdul Gafur242 02 Desember 2013 2124/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Barry Cellebaut Comextra IndonesiaH. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Salodong No. 77

Hilarius, S.Sos243 02 Desember 2013 2126/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Hamziah, SP Jl. Ir. Siltan Abdullah No. 53

jufri244 02 Desember 2013 2127/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Mega Citra Karya Ir. Anni Anwar, MP Jl. Ir. Sutami No. 1

Suharjo245 02 Desember 2013 2129/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Ir. Hasmiah Hamid Komp. Kawasan Logistik

Hamzah, SH Terpadu Blok A246 02 Desember 2013 2137/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Toarco Jaya Fahri, SP.MP Kapasa Raya No. 29

Nelce Rumpak, SP247 03 Desember 2013 2141a/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Sumber Rezki Makassar Nuni Ujiani Natsir Jl. Kapasa Raya No. 18

Syamsuddin248 03 Desember 2013 2145a/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Adi Tirta Andi Besse Padauleng, SP Jl. Sultan Abdullah

Muh. Amir 249 03 Desember 2013 2146/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Agarindo Sakti Nawisah, SP Jl. Bontonompo Kab. Gowa

Basri Sudding

249

Page 183: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

250 03 Desember 2013 2142a/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Bantimurung Indah Merry, SP Jl. Dr. Ratulangi Km. 31 No. 163Nur Hamzah

251 03 Desember 2013 2163/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Phoenix Jaya Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. SutamiDarmawati Pasauk

252 06 Desember 2013 2177/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Barry Cellebaut Comextra IndonesiaGamayanti, SP Jl. Salodong No. 77Suharjo

253 06 Desember 2013 2164/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Central Pulau Laut Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Kapasa Raya No. 1Adriati Thamrin

254 06 Desember 2013 2166/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Rita Harnita, SP Jl. Ujung Pandang Baru No. 17Darwan Jaya

255 06 Desember 2013 2167/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Singvlar Furniture Indonesia Darwisa Tomme, SP Jl. Kima Raya I Kav. B.5Darwis Laga

256 06 Desember 2013 2169a/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Komp. Logistik TerpaduNelce Rumpak, SP Terpadu Blok A No. 1

257 09 Desember 2013 2174/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Multi Jasa Sarana iyyul Ikhlas Jl. Ir. SutamiSyamsuddin

258 09 Desember 2013 2178/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Central Pulau Laut herawati Djafar Jl. Kapasa Raya No. 1Hasnah Abubakar, S. TP

259 09 Desember 2013 2176/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Sukmawati Saleh, SP Jl. Kima IV Kav. P3AHamzah, SH

260 10 Desember 2013 2192/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Cahaya Cemerlang Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami No. 22 MakassarAdriati Thamrin

261 10 Desember 2013 2188/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Puteri Jaya Ir. Djawiah Sahran Jl. Ir. SutamiBasri Sudding

262 10 Desember 2013 2189/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Ir. Hasmiah Hamid Jl. Pergudangan Parangloe IndahMuh. Amir

263 10 Desember 2013 2187/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Sumberguna Makasarnusa Ir. Syahriani Kadir Jl. Sultan Abdullah No. 53Nur Hamzah

264 10 Desember 2013 2184/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Barokah Sejahtera Abadi Ir. Anni Anwar, MP Jl. Sultan Abdullah No. 5Darmawati Pasauk Blok A-4B

265 11 Desember 2013 2155/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Mega Citra Karya Merry, SP Jl. Ir. Sutami no. 1Darwis Laga

266 13 Desember 2013 2292/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Pelita M. Hendry Nuryanto, SP Jl. Ir. Sutami No. 1

250

Page 184: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

Abdul Gafur267 13 Desember 2013 2293/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Ipha Ridhayanie, SP Jl. Komp. Logistik Terpadu

Agus Susilo Blok A No. 1268 13 Desember 2013 2294/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Phoenix Jaya Nawisah, SP Jl. Ir. Sutami

Hamzah, SH269 13 Desember 2013 2295/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Cahaya Cemerlang Hamziah, SP Jl. Ir. Sutami No. 22 Makassar

Nelce Rumpak, SP270 13 Desember 2013 2291/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Sukmawati Saleh, SP Jl. Kima IV Kav. P3A

Hasnah Abubakar, S. TP271 13 Desember 2013 2285/KT.040/L.10.A/12/2013 UD. Centralindo Agar Utama Andi Besse Padauleng, SP Jl. Sultan Abdullah

Suharjo272 13 Desember 2013 2284/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Cahaya Makmur Cemerlang Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Ir. Sutami No. 19 A

jufri273 13 Desember 2013 2283/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Olam Indonesia Nuni Ujiani Natsir Jl. Salodong No. 58

Darwan Jaya274 13 Desember 2013 2337/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Unicom Kakao Makmur Sulawesi Andi Besse Padauleng, SP Jl. Kima 4 Kav. M3 Kima

Abdul Gafur275 17 Desember 2013 2306/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Central Pulau Laut iyyul Ikhlas Jl. Kapasa

Nur Hamzah276 17 Desember 2013 2204/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Agro Usaha Tama H. Rengga Putra Rachim,SP Jl. Ir. Sutami No. 18

Basri Sudding277 17 Desember 2013 2205/KT.040/L.10.A/12/2013 UD. Baharu herawati Djafar Jl. Ir. Sutami Blok A12 No. 4-5

Syamsuddin278 18 Desember 2013 2317/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Tunindo Atika Priansari Jl. Adipura No. 27

Darwis Laga279 18 Desember 2013 2323/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Phoenix Jaya Ir. Anni Anwar, MP Jl. Ir. Sutami Tol Reformasi No. 9

jufri280 18 Desember 2013 2324/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Fahri, SP.MP Jl. Ir. Sutami Komp. Pergudangan

Adriati Thamrin parangloe blok J5 No. 17281 18 Desember 2013 2325/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Nuni Ujiani Natsir Jl. Komp. Logistik Terpadu

Darmawati Pasauk Blok A No. 1282 19 Desember 2013 2336/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Sumber Makmur Fatmawati Saleh, SP.MM Jl. Raya Bonto Nompo Kab. Gowa

Darwan Jaya

251

Page 185: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 14

283 20 Desember 2013 2339/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Cahaya Makmur Cemerlang Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. Sutami No. 19 AAgus Susilo

284 23 Desember 2013 2342/KT.040/L.10.A/12/2013 UD. Seaweed Sukses Sejahtera Rita Harnita, SP Jl. Komp. Pergudangan parangloeHamzah, SH Indah Blok E3 No. 10

285 23 Desember 2013 2343/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Multi Jasa Sarana M. Hendry Nuryanto, SP JL. Ir sutami no. 69AHasnah Abubakar, S. TP

286 24 Desember 2013 2348/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Phoenix Jaya Hamziah, SP Jl. Ir. SutamiSuharjo

287 24 Desember 2013 2347/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rapid Niaga Internasional Sukmawati Saleh, SP Jl. Ir. Sutami Komp. PergudanganAchmas Muhammad Guntur Parangloe blokL5 No. 18

288 24 Desember 2013 2349/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Rika Rayhan Mandiri Gamayanti, SP Jl. Kima IV Kav. P3ASyamsuddin

289 24 Desember 2013 2350/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina herawati Djafar Jl. Komp. Kawasan LogistikNur Hamzah Terpadu Blok A No. 1

290 24 Desember 2013 2351/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Bantimurung Indah iyyul Ikhlas Jl. Dr. Ratulangi Km. 31 No. 163Muh. Amir

291 24 Desember 2013 2355/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Central Pulau Laut Atika Priansari Jl. Kapasa Raya No. 1Basri Sudding

292 27 Desember 2013 2373/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Agro Usaha Tama Ir. Anni Anwar, MP Jl. Ir. Sutami No. 18Abdul Gafur

293 27 Desember 2013 2373/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Barokah Sejahtera Abadi Nawisah, SP Jl. Sultan abdullahAgus Susilo

294 30 Desember 2013 2378/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Asia Sejahtera Mina Andi Besse Padauleng, SP Jl. Komp. Kawasan LogistikHamzah, SH Terpadu Blok A No. 1

295 30 Desember 2013 2377/KT.040/L.10.A/12/2013 PT. Phoenix Jaya Ipha Ridhayanie, SP Jl. Ir. Sutami Tol Reformasi No. 9Suharjo

296 31 Desember 2013 2384/KT.040/L.10.A/12/2013 CV. Adi Tirta Rita Harnita, SP Jl. Sultan abdullahHasnah Abubakar, S. TP

252

Page 186: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 1GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

SPAMALAMPUNG, 17-09-1958

HERMANSYAH, SH.,MM IV/c 01-04-2010 KEPALA BBKP MAKASSAR, SULSEL 28-01-2011 26 11 Diklatpim Tk III 1999 UNIV. WIRASWASTA Manajemen Personalia

S2 Tahun :

1BBKP MAKASSAR, SULSEL

ISLAM

55 Thn 4 Bln - -19580917 198202 1 001 / 195809171

-UJUNG, WATAN SOPPENG, 18-01-1963

IR SYAHRIANI KADIR, MM IV/b 01-10-2009 POPT MADYA 01-10-2009 24 10 - STIEM Manajemen SDM

S2 Tahun : 2009

1KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

51 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630118 198903 2 001 / 080097608

-UJUNG PANDANG, 16-06-1964

IR HASMIAH HAMID IV/b 01-10-2011 POPT MADYA 01-10-2005 25 2 - UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1987

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

49 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19640616 198903 2 001 / 080099185

SPAMABULUKUMBA, 15-05-1962

ERFAN MAKKARAUS, SH.,MM IV/a 01-10-2006 KEPALA BAGIAN UMUM 18-06-2008 25 9 Diklatpim Tk III 2009 UMI Manajemen Personalia

S2 Tahun : 2006

1BBKP MAKASSAR, SULSEL

ISLAM

51 Thn 8 Bln01-12-200619620515 198903 1 003 / 080099211

ADUMUJUNG PANDANG, 25-02-1963

HASLINDA SALEH, SE.,MM IV/a 01-04-2008 KEPALA SUBBAG PROGRAM & EVALUASI 27-12-2011 25 9 Diklatpim Tk IV 2000 UMI Manajemen SDM

S2 Tahun : 2007

2SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

50 Thn 11 Bln16-06-2008BAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630225 198903 2 002 / 080097668

SPAMALAJOKKA, 23-02-1965

IR MUHAMMAD SYAHRIR, MM IV/a 01-10-2008 KEPALA BIDANG PENGAWASAN & PENINDAKAN 21-04-2009 22 10 Diklatpim Tk III 2007 UMI Manajemen Personalia

S2 Tahun : 2011

3BBKP MAKASSAR, SULSEL

ISLAM

48 Thn 11 Bln21-04-200919650223 199103 1 001 / 080104161

-SUNGGUMINASA, 18-12-1959

IR DJAWIAH SAHRAN IV/a 01-10-2008 POPT MADYA 01-10-2008 24 10 - UNIVERSITAS HASANUDDIN Sosial Ekonomi

S1 Tahun : 1986

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

54 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19591218 198903 2 001 / 080099206

NGAWI, 26-03-1968

DRH TRI WAHYUNI, MSI IV/a 01-10-2010 KEPALA BIDANG 01-03-2013 19 10 Diklatpim Tk III 2012 IPB primatologi

S2 Tahun : 1999

5BBKP MAKASSAR, SULSEL

KRISTEN

45 Thn 10 Bln31-12-201019680326 199403 2 001 / 080118220

ADUMUJUNG PANDANG, 05-08-1962

DRA ALICE SESA, MM IV/a 01-10-2011 KEPALA SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN 27-12-2011 24 6 Diklatpim Tk IV 1997 UMI Manajemen SDM

S2 Tahun : 2007

6SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

KRISTEN

51 Thn 5 Bln16-06-2008BAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620805 198503 2 001 / 080071535

ADUMUJUNG PANDANG, 01-03-1967

IR ANDI MASTURI SYAIFUL, MM IV/a 01-04-2012 KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K 18-06-2008 19 10 Diklatpim Tk IV 2008 UMI Manajemen Personalia

S2 Tahun : 2010

7SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

ISLAM

46 Thn 10 Bln - -BIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19670301 199404 2 001 / 080118149

-WATAMPONE, 26-10-1966

IR. ANNI ANWAR, MP IV/a 01-04-2012 POPT MADYA 01-03-2012 19 10 - UNHAS Pembangunan Pertanian

S2 Tahun : 2010

8KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

47 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19661026 199403 2 001 / 080118532

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

253

Page 187: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 2GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

SPAMAMAKASSAR, 05-06-1966

IR YUSUP PATIROY, MM IV/a 01-04-2013 KEPALA BIDANG KARANTINA TUMBUHAN 03-01-2013 20 10 Diklatpim Tk III 2013 UMI Manajemen Personalia

S2 Tahun : 2007

9BBKP MAKASSAR, SULSEL

ISLAM

47 Thn 7 Bln31-12-201019660605 199303 1 004 / 196606051

UJUNG PANDANG, 14-06-1961

NURALIM TAREKAT KIMIN, S.TP.,MM IV/a 01-10-2013 KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT 03-01-2013 26 4 UMI Manajemen Sumberdaya

S2 Tahun : 2011

10SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT

ISLAM

52 Thn 7 Bln - -BIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19610614 198303 1 003 / 080065480

ADUMSURABAYA, 30-06-1976

DRH SRI UTAMI, M.SC IV/a 01-10-2013 KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH 01-01-2011 12 1 Diklatpim Tk IV 2012 UGM Veteriner

S2 Tahun : 2009

11SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

37 Thn 7 Bln - -BIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760730 200112 2 001 / 080130559

ULUWAI, KAB.TATOR, SULSEL, 14-05-1

IR. EDI III/d 01-10-2004 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-10-2002 19 10 UNIVERSITAS HASANUDDIN Peternakan

S1 Tahun : 1992

1KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

49 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19640514 199403 1 001 / 080118672

PINRANG, 03-01-1960

LATJALO III/d 01-10-2007 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-04-2005 25 10 SMA MAKASSAR IPA

SLTA Tahun : 1980

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

54 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19600103 198303 1 003 / 080062269

MAROANGIN, 31-12-1960

MUH. SAID LAITTE, BA III/d 01-04-2008 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-04-2005 25 10 STKIP ENREKANG Sosial Ekonomi

D3 Tahun : 1983

3KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

53 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19600212 198303 1 034 / 080062268

BATU,MALANG, 10-04-1961

BUDI ISMANTO III/d 01-10-2008 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-04-2005 25 10 SPP-SNAKMA, MALAMG Peternakan

SLTA Tahun : 1980

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

52 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19610410 198303 1 002 / 080066442

UJUNG PANDANG, 30-06-1962

HAMZAH, SH III/d 01-04-2010 POPT PELAKSANA LANJUTAN 01-02-2011 24 6S1 Tahun :

5KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

51 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620630 198601 1 004 / 196206301

UJUNG PANDANG, 13-08-1962

AGUS SUSILO III/d 01-04-2010 POPT PENYELIA 01-10-2006 27 2 SPP SPMA PALOPO Pertanian

SLTA Tahun : 1981

6KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

51 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620813 198303 1 001 / 080064733

MAKASSAR, 23-07-1959

NASRUDDIN III/d 01-04-2010 POPT PENYELIA 01-10-2006 26 4 SMA NEGERI I MAKASSAR IPA

SLTA Tahun : 1979

7KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

54 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19590723 198303 1 001 / 080065388

JAKARTA, 15-08-1962

AMBAR SAYEKTI III/d 01-04-2010 POPT PENYELIA 01-10-2006 26 4 SMAN 28 IPA

SLTA Tahun : 1982

8KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

51 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620815 198303 2 003 / 080065384

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

254

Page 188: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 3GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

-UJUNG PANDANG, 01-11-1969

KHUZAINAH BM, SP III/d 01-10-2010 POPT MUDA 01-09-2007 16 4 - UMI Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1994

9KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

44 Thn 2 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19691101 199803 2 001 / 080124496

KARABALLO PINRANG, 01-09-1963

HASNI, SE III/d 01-04-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 14 10 UMI

S1 Tahun : 1997

10SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

50 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630901 199903 2 001 / 080126935

UJUNG PANDANG, 25-08-1961

HASNAH ABU BAKAR, S.TP III/d 01-10-2011 POPT PENYELIA 01-07-2008 26 4 UNIV. COKROAMINOTO Teknik Pertanian

S1 Tahun : 2002

11KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

52 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19610825 198303 2 001 / 196108251

MANDAI,MAROS, 21-10-1962

HILARIUS, S.SOS III/d 01-10-2011 POPT PELAKSANA 24 9 STIA YAPIS

S1 Tahun : 2001

12KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KATHOLIK

51 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19621021 198903 1 001 /

PINRANG, 25-01-1972

FAHRI, SP,MP III/d 01-10-2011 POPT MUDA 01-04-2008 11 1 UNHAS Pembangunan Pertanian

S2 Tahun : 2002

13KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

42 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19720125 200212 1 001 / 080132622

ADUMPINRANG, 23-11-1974

SELVIA WARASTUTI NOOR, SE III/d 01-04-2012 KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH 27-12-2011 13 10 Diklatpim Tk IV 2011 UMI Manajemen

S1 Tahun : 1998

14SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH

ISLAM

39 Thn 2 Bln21-04-2009BIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19741123 200003 2 001 / 080128526

UJUNG PANDANG, 14-02-1970

ST. RAHMATIA SN, SP.,M.SI III/d 01-04-2012 PEJABAT PENGADAAN BARANG DAN JASA 19 1 UNHAS Pembangunan Pertanian

S2 Tahun : 2002

15SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

43 Thn 11 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19700214 200312 2 001 / 080133898

MAKASSAR, 01-05-1972

MERRY, SP III/d 01-04-2012 POPT MUDA 01-04-2007 16 4 ALGASALI Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1996

16KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

41 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19720501 199903 2 001 / 197205011

ADUMSEMARANG, 13-02-1976

DRH SANDRA DIAH WIDHIYANA III/d 01-04-2013 KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K 21-04-2009 9 Diklatpim Tk IV 2011 UGM Kedokteran Hewan

S1 Tahun : 2000

17SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

37 Thn 11 Bln - -BIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760213 200501 2 002 / 080134813

LEBANI, 31-12-1960

SUHARJO III/d 01-04-2013 POPT PENYELIA 01-04-2008 27 2 SPP SPMA PALOPO Pertanian

SLTA Tahun : 1981

18KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

53 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19601231 198303 1 033 / 080063869

PALOPO, 05-06-1960

NELCE RUMPAK, SP III/d 01-04-2013 POPT PENYELIA 01-03-2010 25 3 UII Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2010

19KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

53 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19600605 198603 2 001 / 080079596

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

255

Page 189: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 4GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

POLEWALI, 17-10-1962

MUHAMMAD ANSHARULLAH AMIN III/d 01-04-2013 POPT PENYELIA 01-04-2004 24 6 SMA IPA

SLTA Tahun : 1982

20KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

51 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19621017 198503 1 003 / 080071533

-PAKU, 21-12-1964

DAMARIS RANGAN, SE III/d 01-04-2013 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 22 9 - UKIP Ekonomi Manajemen

S1 Tahun : 1998

21SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

KRISTEN

49 Thn 1 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19641221 199403 2 001 / 080117916

UJUNG PANDANG, 21-04-1967

ST. HASDJURIANIH, SE III/d 01-04-2013 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 12 9 UMI Ekonomi Pembangunan

S1 Tahun : 1993

22SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

46 Thn 9 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19670421 199903 2 001 / 080128129

ADUMUJUNG PANDANG, 14-02-1965

ALAMSYAH UMAR, SP III/d 01-10-2013 KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT 18-06-2008 24 9 Diklatpim Tk IV 2006 UNIVERSITAS 45 Budidaya Pertanian

S1 Tahun : 2010

23SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT

ISLAM

48 Thn 11 Bln - -BIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19650214 198603 1 002 / 080074306

, 30-09-1959

DARWAN JAYA III/c POPT PENYELIA 1SLTA Tahun :

1KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

54 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19590930 198303 1 001 /

BONE, 22-04-1966

HAMZIAH, SP III/c 01-04-2010 POPT PERTAMA 01-11-2012 12 1 UMI Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2010

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

47 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19660422 200112 2 001 / 080130817

-WATAMPONE, 31-12-1972

NURFAIDAH, SP III/c 01-04-2010 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 12 1 - UNHAS Agronomi

S1 Tahun : 1999

3SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

ISLAM

41 Thn 1 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19721231 200112 2 009 / 080130557

-MALANG, 15-06-1968

NUNI UJIANI NATSIR, SP.,MM III/c 01-04-2010 POPT MUDA 01-03-2010 11 1 - UMI Manajemen SDM

S2 Tahun : 2008

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

45 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19680615 200212 2 001 / 080133066

SURABAYA, 08-12-1961

SYAHRIAR III/c 01-10-2010 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-10-2010 25 9 SMA PEMBANGUNAN IPA

SLTA Tahun : 1981

5KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

52 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19611208 198703 1 001 / 080085285

BULUKUMBA, 23-08-1973

AMBO ENRE, SE III/c 01-10-2010 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 12 9 STIE MKS Manajemen

S1 Tahun : 2002

6SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

40 Thn 5 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19730823 199803 1 002 / 080122608

PINRANG, 21-02-1974

DARWISA TOMME, SP III/c 01-10-2011 POPT MUDA 01-10-2009 14 9 UIM Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2006

7KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

39 Thn 11 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19740221 200003 2 001 / 080128976

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

256

Page 190: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 5GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

MAKASSAR, 08-10-1963

ACHMAS MUHAMMAD GUNTUR III/c 01-10-2011 POPT PENYELIA 01-04-2011 24 6 SMAN. I / 151 IPA

SLTA Tahun : 1982

8KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

50 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19631008 198601 1 001 / 080072832

PARE-PARE, 10-12-1969

BAMBANG SUDRAPTONO III/c 01-10-2011 PARAMEDIK VETERINER PENYELIA 01-10-2007 20 7 SNAKMA /SPP NEG. RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 1988

9KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

44 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19691210 198903 1 003 / 080097872

-UJUNG PANDANG, 25-12-1971

MUHAMMAD IQBAL, SP III/c 01-10-2011 POPT MUDA 01-04-2011 10 1 - UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1997

10KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

42 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19711225 200312 1 001 / 080133850

UJUNG PANDANG, 23-12-1958

I. M. RAHMAT NYENGKA III/c 01-04-2012 KEPALA SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA 27-12-2012 25 10 SMA NEGERI TAKALAR SUL-SEL IPA

SLTA Tahun : 1980

11SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

55 Thn 1 Bln - -BAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19581223 198303 1 002 / 080062275

UJUNG PANDANG, 02-08-1980

FATMAWATI SALEH, SP.,MM III/c 01-04-2012 POPT PERTAMA 01-11-2012 10 1 2 UMI Manajemen SDM

S2 Tahun : 2010

12KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800802 200312 2 002 / 080133583

BARINGENG, 17-11-1976

ANDI BESSE PADAULENG, SP III/c 01-04-2012 POPT MUDA 01-03-2012 9 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2000

13KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 2 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19761117 200501 2 001 / 080134710

-BONE-BONE LUWU, 20-03-1960

SYAMSUDDIN III/c 01-04-2012 POPT PENYELIA 01-03-2012 27 2 - STPP YOGYAKARTA Penyuluhan Pertanian

SLTA Tahun : 2003

14KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

53 Thn 10 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19600320 198303 1 004 / 080063872

SASARA, 16-04-1970

NURHAMZAH III/c 01-10-2012 POPT PENYELIA 01-09-2012 13 10 SPMA Pertanian

SLTA Tahun : 1990

15KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

43 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19700416 199503 1 001 / 080119158

ALANGGA, 26-09-1970

SAMSUDIN, S.TP III/c 01-10-2012 PENYUSUN RENCANA KEGIATAN DAN ANGGARAN 9 3 UNIV. SULAWESI TENGGARA Teknik Pertanian

S1 Tahun : 1995

16SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

43 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19700926 200212 1 001 / 080132830

MALANG, 10-10-1981

DRH SELYTA MAYANG PINANG PUJI III/c 01-10-2012 MEDIK VETERINER MUDA 01-04-2012 6 UGM Kedokteran Hewan

S1 Tahun : 2007

17KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

32 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19811010 200801 2 023 / 080138688

PANDANG PANDANG, 01-01-1962

ILYAS, S.SOS III/c 01-04-2013 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 20 6 UNIVERSITAS SATRIA Ilmu Komunikasi

S1 Tahun : 2004

18SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

52 Thn 0 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620101 199103 1 003 / 080105536

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

257

Page 191: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 6GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

PINRANG, 12-08-1968

NAWISAH, SP III/c 01-04-2013 POPT MUDA 01-04-2007 12 1 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1995

19KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

45 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19680812 200112 2 001 /

TAKALALA, 28-05-1976

DAMRAENI JUHARI, SP III/c 01-04-2013 POPT MUDA 01-03-2012 9 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1998

20KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760528 200501 2 001 / 080134709

POMALA KOLAKA, 22-05-1978

IPHA RIDHAYANIE RIDWAN, SP III/c 01-04-2013 POPT MUDA 01-03-2013 9 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2001

21KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19780522 200501 2 001 / 080134676

TASIKMADU, 18-06-1980

DRH ENDAH KUSUMAWATI, M.SI III/c 01-04-2013 MEDIK VETERINER MUDA 01-03-2013 7 9 IPB Kes. masyarakat

S2 Tahun : 2005

22KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800618 200604 2 001 / 080135800

UJUNG PANDANG, 20-01-1977

DWI EKASARI, SE.,MM III/c 01-10-2013 BENDAHARA PENGELUARAN 11 9 UMI SDM

S2 Tahun : 2008

23SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

37 Thn 0 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19770120 200604 2 019 / 080136686

UJUNG PANDANG, 24-03-1958

SANGKALA SYAM III/b 01-04-2003 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 25 10 SMA NEGERI UJUNG PANDANG IPA

SLTA Tahun : 1979

1SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

55 Thn 10 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19580324 198303 1 002 / 080062272

YOGYAKARTA, 30-07-1980

DRH NUR SETYAWAN III/b 01-01-2009 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-08-2012 5 UGM Kedokteran Hewan

S1 Tahun : 2007

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800730 200901 1 005 / 198007302

MANDAI, 21-07-1968

LILY WIDIJATMI SUTRISNO, S.PT III/b 01-04-2009 PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN 01-03-2013 10 4 UNHAS Ilmu Ternak

S1 Tahun : 1993

3KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

45 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19680721 199903 2 001 / 080126559

PATTINGALOANG, 07-06-1959

SIRAJUDDIN III/b 01-10-2009 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 21 9 KPAA NEGERI MAKASSAR Administrasi

SLTA Tahun : 1988

4SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

54 Thn 7 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19590607 198203 1 001 / 080054156

YOGYAKARTA, 06-05-1985

DRH RIZKA INDRIANI III/b 01-12-2009 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-06-2012 4 1 UGM Kedokteran Hewan

S1 Tahun : 2009

5KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

28 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850506 200912 2 006 /

PURWOREJO, 27-07-1978

DRH RINA MAHYANINGSIH III/b 01-12-2009 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-05-2013 4 1 UGM Dokter Hewan

S1 Tahun : 2005

6KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19780727 200912 2 002 / 197807272

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

258

Page 192: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 7GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

MAKASSAR, 12-03-1958

SITTI RAHMA III/b 01-04-2010 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 25 3 SMEA NEGERI I MAKASSAR Tata Buku

SLTA Tahun : 1975

7SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

ISLAM

55 Thn 10 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19580312 199003 2 001 / 080101255

KLATEN, 12-08-1978

DRH SITI JUWARIYAH III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-09-2013 3 UGM Dokter Hewan

S1 Tahun : 2004

8KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19780812 201101 2 006 / 197808122

LAMONGAN, 24-03-1982

DRH DARUSMAN III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-09-2013 3 UNAIR Dokter Hewan

S1 Tahun : 2007

9KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

31 Thn 10 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19820324 201101 1 012 / 198203242

SLEMAN, 19-06-1983

DRH AGUS SETIAWAN III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-05-2013 3 UGM Dokter Hewan

S1 Tahun : 2007

10KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

30 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19830619 201101 1 012 / 198306192

SARIBUDOLOK, 07-11-1982

DRH HASTUTI HANDAYANI S. PURBA III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-09-2013 3 UGM Dokter Hewan

S1 Tahun : 2009

11KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

31 Thn 2 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19821107 201101 2 011 / 198211072

CISARUA, 03-01-1983

DRH YANUAR TRI RACHMADI III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-09-2013 3 UNUD Dokter Hewan

S1 Tahun : 2010

12KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

31 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19830103 201101 1 009 / 198301032

SIDOARJO, 02-10-1985

DRH LESTY ARINI III/b 01-01-2011 MEDIK VETERINER PERTAMA 01-09-2013 3 UNAIR Dokter Hewan

S1 Tahun : 2010

13KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

28 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19851002 201101 2 010 / 198510022

GOWA, 05-07-1963

ABDULLAH III/b 01-04-2011 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 19 9 SMA NEGERI I59 IPS

SLTA Tahun : 1984

14SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

50 Thn 6 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630705 199103 1 003 / 080104963

UJUNG PANDANG, 20-07-1973

NELLY PARETANGA TANGARAN, SP III/b 01-10-2011 POPT PERTAMA 01-03-2008 15 9 UNHAS Hama

S1 Tahun : 1998

15KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

40 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19730730 200604 2 016 /

SUNGGUMINASA, 13-08-1976

ASRIATI, S.KOM III/b 01-10-2011 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 11 10 STMIK DIPANEGARA Informastika/Komputer

S1 Tahun : 2000

16SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

37 Thn 5 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760813 200710 2 001 / 080138788

SOLANG, 05-05-1985

KAMAL, SH III/b 01-04-2012 ANALIS DATA DAN INFORMASI (KHUSUS PPNS) 6 UNHAS Ilmu Hukum

S1 Tahun : 2007

17SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT

ISLAM

28 Thn 8 BlnBIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850505 200801 1 002 / 080138582

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

259

Page 193: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 8GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

-UJUNG PANDANG, 31-03-1980

ALISWANTO, SE III/b 01-10-2012 BENDAHARA PENERIMAAN (PNBP) 9 9 - STIE MKS Manajemen

S1 Tahun : 2006

18SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

33 Thn 10 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800331 200212 1 001 / 080133121

-MARE, 20-04-1963

BASRI SUDDING, SP III/b 01-04-2013 POPT PELAKSANA LANJUTAN 01-09-2008 23 5 - KENDARI Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

19KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

50 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630420 199303 1 001 / 080113592

UJUNG PANDANG, 12-04-1971

BASRI DAUD, SE III/b 01-04-2013 PETUGAS SIMAK BMN 14 9 UNMUH Manajemen Perusahaan

S1 Tahun : 2007

20SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

42 Thn 9 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19710412 199703 1 001 / 080121603

UJUNG PANDANG, 14-07-1985

SUKMAWATI SALEH, SP III/b 01-04-2013 POPT PERTAMA 01-05-2013 5 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

21KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

28 Thn 6 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850714 200901 2 006 / 198507142

MEDAN, 19-09-1975

M. HENDRY NURYANTO, SP III/b 01-10-2013 POPT PERTAMA 01-03-2010 6 7 UIM Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

22KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

38 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19750919 200312 1 001 / 080133514

LABAKKANG, 20-05-1976

RITA HARNITA, SP III/a 01-12-2009 POPT PERTAMA 01-06-2012 4 1 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 1999

1KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 8 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760520 200912 2 001 / 197605202

PISING SOPPENG, 19-02-1980

ACHMAL HAFID, ST III/a 01-12-2009 PENGEVALUASI RENCANA 4 1 UNHAS Elektro

S1 Tahun : 2004

2SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

33 Thn 11 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800219 200912 1 003 / 198002192

MAKASSAR, 22-02-1984

R. SEKAR KENCANA GANDAWIDURA, SE III/a 01-12-2009 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 4 1 STIEM BONGAYA Keuangan dan

S1 Tahun : 2006

3SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

29 Thn 11 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840222 200912 2 013 / 198402222

-KEPE, 23-02-1962

TANDI TURU' III/a 01-04-2010 PEMBUAT DAFTAR GAJI 24 9 - SMA NEGERI I MAROS IPS

SLTA Tahun : 1983

4SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

KRISTEN

51 Thn 11 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19620223 199403 1 001 / 080117917

TERNATE, 15-09-1980

GAMAYANTI, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-05-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2004

5KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800915 201101 2 005 / 198009152

SENGKANG, 10-12-1981

HERAWATI DJAFAR, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-10-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2005

6KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

32 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19811210 201101 2 009 / 198112102

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

260

Page 194: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 9GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

MAROS, 12-09-1983

IYYUL IKHLAS, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-10-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2007

7KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

30 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19830912 201101 1 007 / 198309122

UJUNG PANDANG, 23-02-1981

MANSYUR, SP III/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

8SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT

ISLAM

32 Thn 11 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19810223 201101 1 001 / 198102232

MAKASSAR, 10-02-1984

FIRMAN SYAHRUDDIN, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-10-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

9KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

29 Thn 11 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840210 201101 1 008 / 198402102

YOGYAKARTA, 28-02-1985

BUDIARTO KOLOPAKING, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-10-2013 3 UNSOED Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

10KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

28 Thn 11 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850228 201101 1 005 / 198502282

PAYAKUMBUH, 06-03-1985

AWLIYA, SP III/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 UGM Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

11SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT

ISLAM

28 Thn 10 BlnBIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850306 201101 2 013 / 198503062

UJUNG PANDANG, 30-06-1985

ATIKA PRIANSARI, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-10-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2008

12KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

28 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850630 201101 2 013 / 198506302

PALU, 29-08-1986

HARYANI, SP III/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2009

13SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT

ISLAM

27 Thn 5 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19860829 201101 2 016 / 198608292

UJUNG PANDANG, 06-02-1988

H RENGGA MULIA PUTRA RACHIM, SP III/a 01-01-2011 POPT PERTAMA 01-05-2013 3 UNHAS Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2010

14KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

25 Thn 11 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19880206 201101 1 009 / 198802062

UJUNG PANDANG, 17-09-1971

TONI III/a 01-04-2011 PENGHIMPUN DAN PENGOLAH DATA 6 1 SMA KRISTEN PALOPO IPA

S1 Tahun : 1990

15SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

KRISTEN

42 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19710917 200212 1 002 / 080133007

SANUALE, 31-12-1967

TAMRIN S., S. SOS III/a 01-10-2011 PETUGAS SAK 19 9 UVRI Ilmu Sosial

S1 Tahun : 2010

16SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

46 Thn 1 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19671231 200003 1 001 / 080128975

DENPASAR, 04-04-1965

SRI PUJI ASTUTI III/a 01-10-2011 PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN 01-08-2011 19 9 SMU NEGERI 1 UJUNG IPA

SLTA Tahun : 1985

17KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

48 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19650404 199803 2 001 / 080122834

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

261

Page 195: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 10GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

UJUNG PANDANG, 12-10-1962

RUTH RANTE PARERA III/a 01-10-2011 PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN 01-08-2011 9 9 SMA NEGERI IV MAKASSAR IPA

SLTA Tahun : 1982

18KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KRISTEN

51 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19621012 199703 2 001 / 080121904

MAROS, 21-10-1980

ZULHAM MAPPATUNRU III/a 01-04-2012 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 6 1 SMU NEGERI 5 MAKASSAR IPA

S1 Tahun : 1998

19SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

33 Thn 3 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19801021 200212 1 001 / 080132903

BATU-BATU, 29-09-1975

SUTARTI, SE III/a 01-04-2012 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 5 1 Akuntansi

S1 Tahun : 2000

20SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

38 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19750929 200312 2 001 / 080133958

-GOWA, 07-02-1965

M. AMIR P. III/a 01-10-2012 POPT PELAKSANA LANJUTAN 01-09-2012 11 10 - SMA WOLIO MAKASSAR Umum

SLTA Tahun : 1991

21KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

48 Thn 11 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19650207 199703 1 001 / 080121758

MAROS, 30-01-1968

RAYU HAMZAH III/a 01-04-2013 PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN 01-03-2013 19 9 SMA SWASTA ANGKASA Biologi

SLTA Tahun : 1987

22KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

46 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19680130 199903 1 001 / 080127020

BAU-BAU, 27-09-1972

ABDUL AZIS III/a 01-04-2013 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 18 9 SPP/SMPA

SLTA Tahun : 1991

23SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

41 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19720927 199803 1 001 / 080122888

MATARAM, 19-10-1959

ISKANDAR ZULKARNAEN II/d 01-04-2011 FUNGSIONAL UMUM 23 9 SMA WATAMPONE.SULSEL IPS

SLTA Tahun : 1981

1SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

54 Thn 3 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19591019 199903 1 001 / 080126718

BONE, 12-04-1963

NASIR II/d 01-04-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 16 9 PGRI. PANAKKUKANG IPS

SLTA Tahun : 1986

2SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

50 Thn 9 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19630412 199903 1 001 / 080126970

PERIGI, 19-04-1984

HASAN ASARI, A.MD II/d 01-10-2011 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-03-2010 9 UNIV. MATARAM Peternakan

D3 Tahun : 2006

3KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

29 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840419 200801 1 003 / 080138486

UJUNGPANDANG, SULSEL, 05-03-1976

BAKRI JABIR II/d 01-04-2012 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-10-2007 18 7 SPP-YP LAPAWAWOI Peternakan

SLTA Tahun : 1995

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 10 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760305 200212 1 002 / 080133120

BOROPPAOE, 10-06-1977

ABDUL RAHIM II/d 01-04-2012 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-04-2005 17 7 SPP RAPPANG Kesehatan Hewan

SLTA Tahun : 1996

5KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

36 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19770610 200003 1 003 / 080129780

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

262

Page 196: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 11GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

-TAKKALASI, 01-04-1983

ADRIATI THAMRIN, SP II/d 01-04-2012 POPT PELAKSANA 01-10-2008 10 1 - UIM Hama & Penyakit

S1 Tahun : 2001

6KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

30 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19830401 200312 2 001 / 080133513

GOWA, 05-01-1977

TAJUDDIN II/d 01-04-2012 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-10-2007 11 1 SPP YP LAPAWAWOI GOWA, Peternakan

SLTA Tahun : 1995

7KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19770105 200212 1 003 / 080133198

UJUNG PANDANG, 10-09-1976

MUH. JUFRI II/d 01-04-2013 POPT PELAKSANA 01-10-2007 12 1 AKADEMI PENYULUH Karantina Pertanian

D2 Tahun : 2003

8KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

37 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19760910 200112 1 001 / 080130643

PATTIRO, 10-12-1972

SUMARNI II/d 01-04-2013 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-10-2007 12 1 SPP LAPAWAWOI Peternakan

SLTA Tahun : 1994

9KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

41 Thn 1 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19721210 200112 2 001 / 080130907

CIAMIS, 16-08-1978

WAWAN HERAWAN, AMD II/d 01-04-2013 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-08-2012 7 1 UNPAD Peternakan

D3 Tahun : 2000

10KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 5 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19780816 200912 1 001 / 197808162

SRAGEN, 06-04-1980

YULIUS PUJI SRIYATNO, AMD II/d 01-04-2013 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-08-2012 7 1 UGM Kesehatan Hewan

D3 Tahun : 2003

11KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

KATHOLIK

33 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800406 200912 1 002 / 198004062

TRENGGALEK, 03-02-1981

WIWIK DWI KARDATI, AMD II/c 01-12-2009 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 7 1 UNAIR Kesehatan Hewan

D3 Tahun : 2002

1SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

32 Thn 11 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19810203 200912 2 001 / 198102032

BANTUL, 10-04-1984

SUMIYATI, AMD II/c 01-12-2009 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-05-2013 7 1 UGM Kesehatan Hewan

D3 Tahun : 2006

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

29 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840410 200912 2 004 / 198404102

TANJUNG KARANG, 26-10-1986

SURYA AS'AD RN, AMD II/c 01-12-2009 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-05-2013 7 1 IPB Kesehatan Hewan

D3 Tahun : 2007

3KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

27 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19861026 200912 1 002 / 198610262

-UJUNG PANDANG, 15-06-1975

MIRWAN MASRI II/c 01-10-2010 POPT PELAKSANA 01-03-2008 11 1 - SMA NEGERI 3 Biologi

SLTA Tahun : 1994

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

38 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19750615 200212 1 003 / 080132827

CILACAP, 15-05-1984

RITA MEYLISA, AMD II/c 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA LAB KH 6 UGM Kesehatan Hewan

D3 Tahun : 2006

5SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

29 Thn 8 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840515 201101 2 017 / 198405152

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

263

Page 197: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 12GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

SLEMAN, 23-12-1985

FRANSISKA DESI SETYANINGRUM, AMD. KOM II/c 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 6 AMIK TOMAKAKA MAMUJU Informastika/Komputer

D3 Tahun : 2007

6SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

KATHOLIK

28 Thn 1 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19851223 201101 2 020 / 198512232

BANDUNG, 29-12-1985

R. DJOKO INDRA ADHY PRASETYO, AMD II/c 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 6 UNSOED Akuntansi

D3 Tahun : 2007

7SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

28 Thn 1 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19851229 201101 1 013 / 198512292

DILI, 21-05-1986

AYU SUCI RASTIANI, AMD. KOM II/c 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 6 AMIK PROFESIONAL Informastika/Komputer

D3 Tahun : 2007

8SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

ISLAM

27 Thn 8 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19860521 201101 2 007 / 198605212

TAMAJANNANG, 27-09-1987

ZAENAB, AMD II/c 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 6 STMIK PROFESIONAL Informastika/Komputer

D3 Tahun : 2010

9SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

26 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19870927 201101 2 017 / 198709272

POMPANUA, 27-04-1970

SITI RABIAH II/c 01-04-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 11 1 SMA N POMPANUA IPS

SLTA Tahun : 1989

10SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH

ISLAM

43 Thn 9 BlnBIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19700427 200212 2 001 / 080132826

LUBUK PAKAM, 06-06-1982

MUHAMMAD YUSUF II/c 01-04-2011 FUNGSIONAL UMUM 01-04-2007 11 1 MADRASAH ALIYAH IPS

SLTA Tahun : 2000

11SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

31 Thn 7 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19820606 200212 1 003 / 080132828

MAKASSAR, 24-03-1979

ADITYO EKO SAPUTRO II/c 01-04-2012 PENGADMINISTRASI UMUM 12 10 SMU. MAKASSAR ( PERSAMAAN IPS

SLTA Tahun : 1999

12SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT

ISLAM

34 Thn 10 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19790324 199903 1 003 / 080125791

MAKASSAR, 10-04-1984

DARMAWATI PASAUK II/c 01-04-2013 POPT PELAKSANA 01-04-2011 11 6 SMU IPA

SLTA Tahun : 2002

13KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

29 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840410 200604 2 014 / 080136542

CACABALA, 14-03-1980

ISMAIL JANNONG II/c 01-04-2013 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-04-2009 11 1 SPP NEGERI RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 2000

14KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 10 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800314 200212 1 001 / 080133003

UJUNG PANDANG, 15-06-1980

SUMARJONO II/c 01-10-2013 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-04-2011 11 6 SMU SWASTA ILHAM IPA

SLTA Tahun : 2002

15KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

33 Thn 7 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19800615 200604 1 023 / 080136684

WATAMPONE, 16-12-1976

SYAMSINAR RAHMAN II/b 01-04-2007 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 11 1 SMA NEGEREI BONE IPA

SLTA Tahun : 1994

1SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

37 Thn 1 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19761216 200212 2 001 / 080133122

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

264

Page 198: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 13GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

BONE, 23-11-1971

NURHANI II/b 01-04-2010 POPT PEMULA 01-10-2013 16 9 SMA IPA IPA

SLTA Tahun : 1995

2KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

42 Thn 2 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19711123 200604 2 016 / 080136331

MASAGO, 10-07-1972

SYAMSIDAR II/b 01-04-2010 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 14 9 SMU IPA

SLTA Tahun : 1998

3SUBBAG PROGRAM & EVALUASI

ISLAM

41 Thn 6 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19720710 200604 2 027 / 197207102

UJUNG PANDANG, 30-09-1983

ALAMSYAH II/b 01-04-2010 PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA 01-08-2012 11 6 SMU IPA

SLTA Tahun : 2002

4KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

30 Thn 4 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19830930 200604 1 001 / 198309302

CAMBA, 27-11-1986

SYAHRIR II/b 01-04-2010 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 7 9 STM Teknik Elektronika

SLTA Tahun : 2006

5SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

27 Thn 2 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19861127 200604 1 002 / 080135803

MAKASSAR, 23-04-1960

AMRAN S. II/b 01-04-2012 PENGADMINISTRASI KEUANGAN 21 2 SMA SWASTA TRISAKTI IPA

SLTA Tahun : 1984

6SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN

ISLAM

53 Thn 9 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19600423 199903 1 001 / 080126828

MADIUN, 04-01-1979

PUJIONO II/b 01-10-2012 POPT PELAKSANA 01-09-2012 4 1 SPP-SPMA DAERAH MADIUN Pertanian

SLTA Tahun : 1997

7KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19790104 200912 1 002 / 197901042

LAMPESUE, 16-03-1984

DAHLIA II/b 01-10-2013 PENGELOLA LABORATORIUM 9 SMU MKSR IPS

SLTA Tahun : 2003

8SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KT

ISLAM

29 Thn 10 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840316 200910 2 001 / 198403162

MAKASSAR, 19-09-1959

MARZUKI II/a 01-04-2006 PENGADMINISTRASI UMUM 24 9 SD N 19 UJUNG PANDANG

SD Tahun : 1972

1SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA

ISLAM

54 Thn 4 BlnBAGIAN UMUMBBKP MAKASSAR, SULSEL

19590919 199003 1 001 / 080101257

MASSILA BONE, 31-12-1976

MAHYUDDIN II/a 01-12-2009 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 4 1 SPP SWASTA 45 BONE Pertanian

SLTA Tahun : 1996

2SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT

ISLAM

37 Thn 1 BlnBIDANG KARANTINA TUMBUHANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19761231 200912 1 003 / 197612312

BANYU URIP, 03-10-1977

ABDUL GAFUR II/a 01-01-2011 POPT PEMULA 01-10-2013 3 SPP HORTIKULTURA PALOPO Pertanian

SLTA Tahun : 1997

3KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

36 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19771003 201101 1 005 / 197710032

BOJO, 13-12-1978

DARWIS II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SPP NEGERI RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 1997

4SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

35 Thn 1 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19781213 201101 1 003 / 197812132

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

265

Page 199: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 14GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSEL PER : JANUARI 2014

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

TANETE, 09-09-1979

NURHAYATI II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SPP N RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 1997

5SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

34 Thn 4 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19790909 201101 2 013 / 197909092

CIRO-CIROE, 16-04-1978

DARWIS LAGGA II/a 01-01-2011 POPT PEMULA 01-05-2013 3 SMK PERTANIAN SIDENRENG Pertanian

SLTA Tahun : 1998

6KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

35 Thn 9 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19780416 201101 1 005 / 197804162

CIRO-CIROE, 06-06-1984

ABDUL RAHMAN MASTENG II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SMK PERTANIAN SIDENRENG Budidaya Ternak

SLTA Tahun : 2002

7SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH

ISLAM

29 Thn 7 BlnBIDANG PENGAWASAN & PENINDAKANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19840606 201101 1 010 / 198406062

SRAGEN, 05-05-1985

AGUNG ASH SODIQ II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SMK N 1 KEDAWUNG SRAGEN Budidaya Ternak

SLTA Tahun : 2004

8SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

28 Thn 8 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19850505 201101 1 009 / 198505052

ANABANUA, 26-11-1985

AWALUDDIN II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SPP N RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 2004

9SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH

ISLAM

28 Thn 2 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19851126 201101 1 009 / 198511262

SALOKARAJA, 21-04-1988

MAWARDI RAHMAN II/a 01-01-2011 PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA 3 SPP N RAPPANG Peternakan

SLTA Tahun : 2006

10SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK KH

ISLAM

25 Thn 9 BlnBIDANG KARANTINA HEWANBBKP MAKASSAR, SULSEL

19880421 201101 1 003 / 198804212

TAKALAR, 20-10-1986

AMIRUDDIN II/a 01-01-2011 POPT PEMULA 01-10-2013 3 SMK NEGERI 3 TAKALAR Pengolahan Hasil

SLTA Tahun : 2007

11KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

27 Thn 3 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19861020 201101 1 012 / 198610202

BONE, 06-01-1992

ANDI NUR ICHSAN DWIARISTYA II/a 01-01-2011 POPT PEMULA 01-10-2013 3 SMK N 2 SINJAI Budidaya Tanaman

SLTA Tahun : 2010

12KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL

ISLAM

22 Thn 0 BlnBBKP MAKASSAR, SULSEL

19920106 201101 1 002 / 199201062

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

266

Page 200: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR URUT KEPANGKATANKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAINIP/NIP LAMA

TEMPAT/TANGGAL LAHIR

PANGKAT

GOL/RU TMT

JABATAN

NAMA JABATAN TMT KINITMT LALU

THN BLN

MASAKERJA

NAMA TAHUN

LATIHAN JABATAN

NAMA JURUSAN

PENDIDIKAN AKHIR

Halaman : 15GOLONGAN : SEMUA GOLONGAN

UNIT KERJA : PER :

AGAMA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13UNIT KERJA USIATINGKT TAHUN LULUS

KEPALA BALAIMAKASSAR, 01 JANUARI 2014

NIP : 19580917 198202 1 001HERMANSYAH, SH.,MM

dukgolnewadaeselon2dan3

Lampiran 15

267

Page 201: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 1UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

LAMPUNG, 17-09-1958

HERMANSYAH, SH.,MM19580917 198202 1 001/195809171

IV/c01-04-2010

KEPALA BBKP MAKASSAR, SULSEL28-01-2011

S2 Tahun :

1999

01-02-198231 Tahun

1SPAMA

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 23 Tahun

2 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUNIV. WIRASWASTA

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 11 Bulan

PNS

/

BULUKUMBA, 15-05-1962

ERFAN MAKKARAUS, SH.,MM19620515 198903 1 003/080099211

IV/a01-10-2006

KEPALA BAGIAN UMUM18-06-2008

S2 Tahun : 2006

2009

01-03-198930 Tahun

2SPAMA

C.0515734/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 18 Tahun

6 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-02-1963

HASLINDA SALEH, SE.,MM19630225 198903 2 002/080097668

IV/a01-04-2008

KEPALA SUBBAG PROGRAM & EVALUASI27-12-2011

S2 Tahun : 2007

2000

01-03-198930 Tahun

3ADUM

E 672133/

PEREMPUAKAWINISLAM 20 Tahun

0 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen SDM/ 0.00PASCASARJANA 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-02-1970

ST. RAHMATIA SN, SP.,M.SI19700214 200312 2 001/080133898

III/d01-04-2012

PEJABAT PENGADAAN BARANG DAN JASA SUBBAG - -

S2 Tahun : 2002 01-12-200319 Tahun

4

L.181303/

PEREMPUAKAWINISLAM 17 Tahun

4 Bulan

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

ALANGGA, 26-09-1970

SAMSUDIN, S.TP19700926 200212 1 001/080132830

III/c01-10-2012

PENYUSUN RENCANA KEGIATAN DAN ANGGARAN S - -

S1 Tahun : 1995 01-12-200214 Tahun

5

L. 100203/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

0 Bulan

UNIV. SULAWESI TENGGARA

Teknik Pertanian/ 0.00Pertanian 3 Bulan

PNS

/

PISING SOPPENG, 19-02-1980

ACHMAL HAFID, ST19800219 200912 1 003/198002192

III/a01-12-2009

PENGEVALUASI RENCANA SUBBAG PROGRAM & EV - -

S1 Tahun : 2004 01-12-20094 Tahun

6

P 568297/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UNHAS

Elektro/ 0.00Teknik 1 Bulan

PNS

/

TAMAJANNANG, 27-09-1987

ZAENAB, AMD19870927 201101 2 017/198709272

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

D3 Tahun : 2010 01-01-20116 Tahun

7

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

STMIK PROFESIONAL

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

nominat2

268

Page 202: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 2UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MASAGO, 10-07-1972

SYAMSIDAR19720710 200604 2 027/197207102

II/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

SLTA Tahun : 1998 01-04-200614 Tahun

8

N.031573/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

0 Bulan

SMU

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 23-12-1958

I. M. RAHMAT NYENGKA19581223 198303 1 002/080062275

III/c01-04-2012

KEPALA SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA27-12-2012

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

9

C 0863819/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 24 Tahun

1 Bulan - -

SMA NEGERI TAKALAR SUL-SEL

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

KARABALLO PINRANG, 01-09-1963

HASNI, SE19630901 199903 2 001/080126935

III/d01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

S1 Tahun : 1997 01-03-199914 Tahun

10

J027020/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 12 Tahun 1 Bulan

UMI

/ 0.00EKONOMI 10 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 22-02-1984

R. SEKAR KENCANA GANDAWIDURA, SE19840222 200912 2 013/198402222

III/a01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

S1 Tahun : 2006 01-12-20094 Tahun

11

P 568318/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

STIEM BONGAYA

Keuangan dan Perbankan/ 0.00Ekonomi 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 17-09-1971

TONI19710917 200212 1 002/080133007

III/a01-04-2011

PENGHIMPUN DAN PENGOLAH DATA SUBBAG KEPE - -

S1 Tahun : 1990 01-12-200211 Tahun

12

L 159976/067403 I

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 3 Tahun 4 Bulan

SMA KRISTEN PALOPO

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

BONE, 12-04-1963

NASIR19630412 199903 1 001/080126970

II/d01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

SLTA Tahun : 1986 01-03-199916 Tahun

13

J.02701 8/022903

LAKI-LAKIKAWINISLAM 14 Tahun

0 Bulan

PGRI. PANAKKUKANG

IPS/ 0.00SLTA 9 Bulan

PNS

/

BANDUNG, 29-12-1985

R. DJOKO INDRA ADHY PRASETYO, AMD19851229 201101 1 013/198512292

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

14

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

UNSOED

Akuntansi/ 0.00Ekonomi 0 Bulan

PNS

/

nominat2

269

Page 203: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 3UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MAKASSAR, 19-09-1959

MARZUKI19590919 199003 1 001/080101257

II/a01-04-2006

PENGADMINISTRASI UMUM SUBBAG KEPEGAWAIAN - -

SD Tahun : 1972 01-03-199030 Tahun

15

E.852212/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

0 Bulan

SD N 19 UJUNG PANDANG

/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 05-08-1962

DRA ALICE SESA, MM19620805 198503 2 001/080071535

IV/a01-10-2011

KEPALA SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN27-12-2011

S2 Tahun : 2007

1997

01-03-198529 Tahun

16ADUM

E 063300/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 22 Tahun 3 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 6 Bulan

PNS

/

PAKU, 21-12-1964

DAMARIS RANGAN, SE19641221 199403 2 001/080117916

III/d01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 1998

-

01-03-199427 Tahun

17-

G 105495/050619 CC

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 22 Tahun 0 Bulan

UKIP

Ekonomi Manajemen/ 0.00EKONOMI 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 21-04-1967

ST. HASDJURIANIH, SE19670421 199903 2 001/080128129

III/d01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 1993 01-03-199917 Tahun

18

J.027019/017169 DD

PEREMPUAKAWINISLAM 12 Tahun

0 Bulan

UMI

Ekonomi Pembangunan/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

BULUKUMBA, 23-08-1973

AMBO ENRE, SE19730823 199803 1 002/080122608

III/c01-10-2010

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2002 01-03-199817 Tahun

19

G.442672/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 9 Tahun

6 Bulan

STIE MKS

Manajemen/ 0.00EKONOMI 9 Bulan

PNS

/

PANDANG PANDANG, 01-01-1962

ILYAS, S.SOS19620101 199103 1 003/080105536

III/c01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2004 01-03-199125 Tahun

20

F.228508/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

9 Bulan

UNIVERSITAS SATRIA MAKASSAR

Ilmu Komunikasi/ 0.00SASTRA SOSIAL 6 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 20-01-1977

DWI EKASARI, SE.,MM19770120 200604 2 019/080136686

III/c01-10-2013

BENDAHARA PENGELUARAN SUBBAG KEUANGAN & - -

S2 Tahun : 2008 01-04-200611 Tahun

21

029322/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

6 Bulan

UMI

SDM/ 0.00Pascasarjana 9 Bulan

PNS

/

nominat2

270

Page 204: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 4UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

GOWA, 05-07-1963

ABDULLAH19630705 199103 1 003/080104963

III/b01-04-2011

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1984 01-03-199124 Tahun

22

F.228504/00

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

0 Bulan

SMA NEGERI I59 SUNGGUMINASA

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

SUNGGUMINASA, 13-08-1976

ASRIATI, S.KOM19760813 200710 2 001/080138788

III/b01-10-2011

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2000 01-10-200711 Tahun

23

N499027/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 9 Tahun 7 Bulan

STMIK DIPANEGARA

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 31-03-1980

ALISWANTO, SE19800331 200212 1 001/080133121

III/b01-10-2012

BENDAHARA PENERIMAAN (PNBP) SUBBAG KEUAN - -

S1 Tahun : 2006

-

01-12-200214 Tahun

24-

L 099446/-

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

6 Bulan

STIE MKS

Manajemen/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 12-04-1971

BASRI DAUD, SE19710412 199703 1 001/080121603

III/b01-04-2013

PETUGAS SIMAK BMN SUBBAG KEUANGAN & PERL - -

S1 Tahun : 2007 01-03-199719 Tahun

25

G.372202/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 14 Tahun

0 Bulan

UNMUH

Manajemen Perusahaan/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

KEPE, 23-02-1962

TANDI TURU'19620223 199403 1 001/080117917

III/a01-04-2010

PEMBUAT DAFTAR GAJI SUBBAG KEUANGAN & PE - -

SLTA Tahun : 1983

-

01-03-199429 Tahun

26-

G.105497/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 21 Tahun 0 Bulan

SMA NEGERI I MAROS

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

SANUALE, 31-12-1967

TAMRIN S., S. SOS19671231 200003 1 001/080128975

III/a01-10-2011

PETUGAS SAK SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAP - -

S1 Tahun : 2010 01-03-200024 Tahun

27

J.083778/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

6 Bulan

UVRI

Ilmu Sosial/ 0.00Sospol 9 Bulan

PNS

/

BATU-BATU, 29-09-1975

SUTARTI, SE19750929 200312 2 001/080133958

III/a01-04-2012

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2000 01-12-200310 Tahun

28

NO.L219968/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 4 Bulan Akuntansi/ 0.00

Ekonomi 1 BulanPNS

/

nominat2

271

Page 205: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 5UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

BAU-BAU, 27-09-1972

ABDUL AZIS19720927 199803 1 001/080122888

III/a01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1991 01-03-199823 Tahun

29

H. 047844/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 18 Tahun

0 Bulan

SPP/SMPA

/ 0.009 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 16-12-1976

SYAMSINAR RAHMAN19761216 200212 2 001/080133122

II/b01-04-2007

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1994 01-12-200211 Tahun

30

L.098423/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

4 Bulan

SMA NEGEREI BONE

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

CAMBA, 27-11-1986

SYAHRIR19861127 200604 1 002/080135803

II/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 2006 01-04-20067 Tahun

31

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

0 Bulan

STM

Teknik Elektronika/ 0.009 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 23-04-1960

AMRAN S.19600423 199903 1 001/080126828

II/b01-04-2012

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1984 01-03-199927 Tahun

32

1.019695/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

5 Bulan

SMA SWASTA TRISAKTI

IPA/ 0.002 Bulan

PNS

/

NGAWI, 26-03-1968

DRH TRI WAHYUNI, MSI19680326 199403 2 001/080118220

IV/a01-10-2010

KEPALA BIDANG BIDANG KARANTINA HEWAN01-03-2013

S2 Tahun : 1999

2012

01-12-199819 Tahun

33

G.155352/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 16 Tahun 7 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIIPB

primatologi/ 0.00S-2 10 Bulan

PNS

/

SURABAYA, 30-06-1976

DRH SRI UTAMI, M.SC19760730 200112 2 001/080130559

IV/a01-10-2013

KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH01-01-2011

S2 Tahun : 2009

2012

01-12-200112 Tahun

34ADUM

L.004407/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

10 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-10-2005

Diklatpim Tk IVUGM

Veteriner/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 24-03-1958

SANGKALA SYAM19580324 198303 1 002/080062272

III/b01-04-2003

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1979 01-03-198330 Tahun

35

C0863817/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 15 Tahun

1 Bulan

SMA NEGERI UJUNG PANDANG

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

nominat2

272

Page 206: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 6UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PATTINGALOANG, 07-06-1959

SIRAJUDDIN19590607 198203 1 001/080054156

III/b01-10-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1988 01-03-198232 Tahun

36

C. 0986181/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

6 Bulan

KPAA NEGERI MAKASSAR

Administrasi/ 0.009 Bulan

PNS

/

BOJO, 13-12-1978

DARWIS19781213 201101 1 003/197812132

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

37

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP NEGERI RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

TANETE, 09-09-1979

NURHAYATI19790909 201101 2 013/197909092

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

38

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

SRAGEN, 05-05-1985

AGUNG ASH SODIQ19850505 201101 1 009/198505052

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

39

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

SMK N 1 KEDAWUNG SRAGEN

Budidaya Ternak/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

ANABANUA, 26-11-1985

AWALUDDIN19851126 201101 1 009/198511262

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

40

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

SEMARANG, 13-02-1976

DRH SANDRA DIAH WIDHIYANA19760213 200501 2 002/080134813

III/d01-04-2013

KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K21-04-2009

S1 Tahun : 2000

2011

01-01-20059 Tahun

41ADUM

080134813/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

3 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

MAROS, 21-10-1980

ZULHAM MAPPATUNRU19801021 200212 1 001/080132903

III/a01-04-2012

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 1998 01-12-200211 Tahun

42

L.098421/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

4 Bulan

SMU NEGERI 5 MAKASSAR

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

273

Page 207: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 7UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MATARAM, 19-10-1959

ISKANDAR ZULKARNAEN19591019 199903 1 001/080126718

II/d01-04-2011

FUNGSIONAL UMUM SEKSI INFORMASI & SARANA - -

SLTA Tahun : 1981 01-03-199923 Tahun

43

I019694/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 21 Tahun

0 Bulan

SMA WATAMPONE.SULSEL

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

TRENGGALEK, 03-02-1981

WIWIK DWI KARDATI, AMD19810203 200912 2 001/198102032

II/c01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2002 01-12-20097 Tahun

44

P 568294/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

UNAIR

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

CILACAP, 15-05-1984

RITA MEYLISA, AMD19840515 201101 2 017/198405152

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA LAB KH - -

D3 Tahun : 2006 01-01-20116 Tahun

45

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

LUBUK PAKAM, 06-06-1982

MUHAMMAD YUSUF19820606 200212 1 003/080132828

II/c01-04-2011

FUNGSIONAL UMUM SEKSI INFORMASI & SARANA01-04-2007

SLTA Tahun : 2000 01-12-200211 Tahun

46

L.098420/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

MADRASAH ALIYAH

IPS/ 0.001 Bulan

PNS

/

SALOKARAJA, 21-04-1988

MAWARDI RAHMAN19880421 201101 1 003/198804212

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2006 01-01-20113 Tahun

47

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 05-06-1966

IR YUSUP PATIROY, MM19660605 199303 1 004/196606051

IV/a01-04-2013

KEPALA BIDANG KARANTINA TUMBUHAN03-01-2013

S2 Tahun : 2007

2013

01-03-199320 Tahun

48SPAMA

G.155463/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

1 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-06-1961

NURALIM TAREKAT KIMIN, S.TP.,MM19610614 198303 1 003/080065480

IV/a01-10-2013

KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT03-01-2013

S2 Tahun : 2011 01-03-198331 Tahun

49

C0971473/097343 C

LAKI-LAKIKAWINISLAM 26 Tahun

1 Bulan - -

UMI

Manajemen Sumberdaya Manusia/ 0.00Magister Manajemen 4 Bulan

PNS

/

nominat2

274

Page 208: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 8UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 23-02-1981

MANSYUR, SP19810223 201101 1 001/198102232

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

50

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

PALU, 29-08-1986

HARYANI, SP19860829 201101 2 016/198608292

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2009 01-01-20113 Tahun

51

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 24-03-1979

ADITYO EKO SAPUTRO19790324 199903 1 003/080125791

II/c01-04-2012

PENGADMINISTRASI UMUM SEKSI PELAYANAN OP - -

SLTA Tahun : 1999 01-03-199917 Tahun

52

J.027022/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 11 Tahun 1 Bulan

SMU. MAKASSAR ( PERSAMAAN )

IPS/ 0.0010 Bulan

PNS

/

MASSILA BONE, 31-12-1976

MAHYUDDIN19761231 200912 1 003/197612312

II/a01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1996 01-12-20094 Tahun

53

P. 568300/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP SWASTA 45 BONE

Pertanian/ 0.001 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 01-03-1967

IR ANDI MASTURI SYAIFUL, MM19670301 199404 2 001/080118149

IV/a01-04-2012

KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K18-06-2008

S2 Tahun : 2010

2008

01-03-199419 Tahun

54ADUM

G 105496/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 18 Tahun 1 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 10 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 31-12-1972

NURFAIDAH, SP19721231 200112 2 009/080130557

III/c01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 1999

-

01-12-200112 Tahun

55-

L 049456/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

UNHAS

Agronomi/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 12-03-1958

SITTI RAHMA19580312 199003 2 001/080101255

III/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1975 01-03-199030 Tahun

56

E.852215/2008

PEREMPUAKAWINISLAM 21 Tahun

6 Bulan

SMEA NEGERI I MAKASSAR

Tata Buku/ 0.003 Bulan

PNS

/

nominat2

275

Page 209: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 9UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SLEMAN, 23-12-1985

FRANSISKA DESI SETYANINGRUM, AMD.19851223 201101 2 020/198512232

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

57

/

PEREMPUABLM KAWINKATHOLIK 3 Tahun

0 Bulan

AMIK TOMAKAKA MAMUJU

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

DILI, 21-05-1986

AYU SUCI RASTIANI, AMD. KOM19860521 201101 2 007/198605212

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

58

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

AMIK PROFESIONAL

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

LAMPESUE, 16-03-1984

DAHLIA19840316 200910 2 001/198403162

II/b01-10-2013

PENGELOLA LABORATORIUM SEKSI INFORMASI & - -

SLTA Tahun : 2003 01-10-20099 Tahun

59

P 430331/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

9 Bulan

SMU MKSR

IPS/ 0.000 Bulan

PNS

/

LAJOKKA, 23-02-1965

IR MUHAMMAD SYAHRIR, MM19650223 199103 1 001/080104161

IV/a01-10-2008

KEPALA BIDANG PENGAWASAN & PENINDAKAN21-04-2009

S2 Tahun : 2011

2007

01-03-199122 Tahun

60SPAMA

f.228499/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

7 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 10 Bulan

PNS

/

PINRANG, 23-11-1974

SELVIA WARASTUTI NOOR, SE19741123 200003 2 001/080128526

III/d01-04-2012

KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH27-12-2011

S1 Tahun : 1998

2011

01-03-200013 Tahun

61ADUM

J.133937/

PEREMPUAKAWINISLAM 12 Tahun

1 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen/ 0.00Ekonomi 10 Bulan

PNS

/

POMPANUA, 27-04-1970

SITI RABIAH19700427 200212 2 001/080132826

II/c01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1989 01-12-200211 Tahun

62

L.098419/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

SMA N POMPANUA

IPS/ 0.001 Bulan

PNS

/

CIRO-CIROE, 06-06-1984

ABDUL RAHMAN MASTENG19840606 201101 1 010/198406062

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2002 01-01-20113 Tahun

63

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SMK PERTANIAN SIDENRENG RAPPAN

Budidaya Ternak/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

nominat2

276

Page 210: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 10UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 14-02-1965

ALAMSYAH UMAR, SP19650214 198603 1 002/080074306

III/d01-10-2013

KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT18-06-2008

S1 Tahun : 2010

2006

01-03-198629 Tahun

64ADUM

E.063314/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 24 Tahun

6 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUNIVERSITAS 45

Budidaya Pertanian/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

SOLANG, 05-05-1985

KAMAL, SH19850505 200801 1 002/080138582

III/b01-04-2012

ANALIS DATA DAN INFORMASI (KHUSUS PPNS) - -

S1 Tahun : 2007 01-01-20086 Tahun

65

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

3 Bulan

UNHAS

Ilmu Hukum/ 0.00Hukum 0 Bulan

PNS

/

PAYAKUMBUH, 06-03-1985

AWLIYA, SP19850306 201101 2 013/198503062

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

66

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UGM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG, WATAN SOPPENG, 18-01-1963

IR SYAHRIANI KADIR, MM19630118 198903 2 001/080097608

IV/b01-10-2009

S2 Tahun : 2009

-

01-03-198924 Tahun

67-

E.646634/

PEREMPUAKAWINISLAM 20 Tahun

7 BulanPOPT MADYA01-10-2009

STIEM

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 16-06-1964

IR HASMIAH HAMID19640616 198903 2 001/080099185

IV/b01-10-2011

S1 Tahun : 1987

-

01-03-198925 Tahun

68-

E 852264/

PEREMPUAKAWINISLAM 22 Tahun

11 BulanPOPT MADYA01-10-2005

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 2 Bulan

PNS

/

SUNGGUMINASA, 18-12-1959

IR DJAWIAH SAHRAN19591218 198903 2 001/080099206

IV/a01-10-2008

S1 Tahun : 1986

-

01-03-198924 Tahun

69-

E 646632/

PEREMPUAKAWINISLAM 19 Tahun

7 BulanPOPT MADYA01-10-2008

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Sosial Ekonomi/ 0.00Pertanian 10 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 26-10-1966

IR. ANNI ANWAR, MP19661026 199403 2 001/080118532

IV/a01-04-2012

S2 Tahun : 2010

-

01-03-199419 Tahun

70-

G. 105498/

PEREMPUAKAWINISLAM 18 Tahun

1 BulanPOPT MADYA01-03-2012

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

nominat2

277

Page 211: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 11UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

ULUWAI, KAB.TATOR, SULSEL, 14-05-1

IR. EDI19640514 199403 1 001/080118672

III/d01-10-2004

S1 Tahun : 1992 01-03-199419 Tahun

71

G.168973/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 10 Tahun 7 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2002

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Peternakan/ 0.00PETERNAKAN 10 Bulan

PNS

/

PINRANG, 03-01-1960

LATJALO19600103 198303 1 003/080062269

III/d01-10-2007

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

72

C.0863814/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

7 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

SMA MAKASSAR

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

MAROANGIN, 31-12-1960

MUH. SAID LAITTE, BA19600212 198303 1 034/080062268

III/d01-04-2008

D3 Tahun : 1983 01-03-198330 Tahun

73

C.0863813/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

1 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

STKIP ENREKANG

Sosial Ekonomi/ 0.0010 Bulan

PNS

/

BATU,MALANG, 10-04-1961

BUDI ISMANTO19610410 198303 1 002/080066442

III/d01-10-2008

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

74

C.0863824/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

7 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

SPP-SNAKMA, MALAMG

Peternakan/ 0.0010 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 13-08-1962

AGUS SUSILO19620813 198303 1 001/080064733

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1981 01-03-198332 Tahun

75

C0998740/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 23 Tahun 5 Bulan

POPT PENYELIA01-10-2006

SPP SPMA PALOPO

Pertanian/ 0.00- 2 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 23-07-1959

NASRUDDIN19590723 198303 1 001/080065388

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1979 01-03-198331 Tahun

76

C0971469/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-10-2006

SMA NEGERI I MAKASSAR

IPA/ 0.00SLTA 4 Bulan

PNS

/

JAKARTA, 15-08-1962

AMBAR SAYEKTI19620815 198303 2 003/080065384

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1982 01-03-198331 Tahun

77

D.066055/

PEREMPUAKAWINISLAM 22 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-10-2006

SMAN 28

IPA/ 0.00- 4 Bulan

PNS

/

nominat2

278

Page 212: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 12UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 30-06-1962

HAMZAH, SH19620630 198601 1 004/196206301

III/d01-04-2010

S1 Tahun : 01-01-198629 Tahun

78

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

9 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-02-2011 / 0.00

Hukum 6 BulanPNS

/

UJUNG PANDANG, 01-11-1969

KHUZAINAH BM, SP19691101 199803 2 001/080124496

III/d01-10-2010

S1 Tahun : 1994

-

01-03-199816 Tahun

79-

H.046537/

PEREMPUAKAWINISLAM 13 Tahun

1 BulanPOPT MUDA01-09-2007

UMI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-08-1961

HASNAH ABU BAKAR, S.TP19610825 198303 2 001/196108251

III/d01-10-2011

S1 Tahun : 2002 01-03-198331 Tahun

80

C.0971474/

PEREMPUAKAWINISLAM 24 Tahun

1 BulanPOPT PENYELIA01-07-2008

UNIV. COKROAMINOTO

Teknik Pertanian/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

MANDAI,MAROS, 21-10-1962

HILARIUS, S.SOS19621021 198903 1 001/

III/d01-10-2011

S1 Tahun : 2001 01-03-198924 Tahun

81

/

LAKI-LAKIKAWIN

KATHOLIK 22 Tahun 6 Bulan

POPT PELAKSANA - -

STIA YAPIS

/ 0.009 Bulan

PNS

/

PINRANG, 25-01-1972

FAHRI, SP,MP19720125 200212 1 001/080132622

III/d01-10-2011

S2 Tahun : 2002 01-12-200211 Tahun

82

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

10 BulanPOPT MUDA01-04-2008

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 01-05-1972

MERRY, SP19720501 199903 2 001/197205011

III/d01-04-2012

S1 Tahun : 1996 01-03-199916 Tahun

83

/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 14 Tahun 7 Bulan

POPT MUDA01-04-2007

ALGASALI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

LEBANI, 31-12-1960

SUHARJO19601231 198303 1 033/080063869

III/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1981 01-03-198332 Tahun

84

C 0998729/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 26 Tahun

5 BulanPOPT PENYELIA01-04-2008

SPP SPMA PALOPO

Pertanian/ 0.002 Bulan

PNS

/

nominat2

279

Page 213: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 13UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PALOPO, 05-06-1960

NELCE RUMPAK, SP19600605 198603 2 001/080079596

III/d01-04-2013

S1 Tahun : 2010 01-03-198630 Tahun

85

E 063309/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 24 Tahun 6 Bulan

POPT PENYELIA01-03-2010

UII

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 3 Bulan

PNS

/

POLEWALI, 17-10-1962

MUHAMMAD ANSHARULLAH AMIN19621017 198503 1 003/080071533

III/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1982 01-03-198529 Tahun

86

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 23 Tahun

9 BulanPOPT PENYELIA01-04-2004

SMA

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

, 30-09-1959

DARWAN JAYA19590930 198303 1 001/

III/c - -

SLTA Tahun : 01-03-19830 Tahun

87

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PENYELIA - - / 0.00

1 BulanPNS

/

BONE, 22-04-1966

HAMZIAH, SP19660422 200112 2 001/080130817

III/c01-04-2010

S1 Tahun : 2010 01-12-200112 Tahun

88

L 049457/002018 HH

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-11-2012

UMI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

MALANG, 15-06-1968

NUNI UJIANI NATSIR, SP.,MM19680615 200212 2 001/080133066

III/c01-04-2010

S2 Tahun : 2008

-

01-12-200211 Tahun

89-

L 099445/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

4 BulanPOPT MUDA01-03-2010

UMI

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 1 Bulan

PNS

/

SURABAYA, 08-12-1961

SYAHRIAR19611208 198703 1 001/080085285

III/c01-10-2010

SLTA Tahun : 1981 01-03-198730 Tahun

90

E.604321/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

6 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2010

SMA PEMBANGUNAN MAKASSAR

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 08-10-1963

ACHMAS MUHAMMAD GUNTUR19631008 198601 1 001/080072832

III/c01-10-2011

SLTA Tahun : 1982 01-01-198629 Tahun

91

E.063302/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

3 BulanPOPT PENYELIA01-04-2011

SMAN. I / 151

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

nominat2

280

Page 214: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 14UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PARE-PARE, 10-12-1969

BAMBANG SUDRAPTONO19691210 198903 1 003/080097872

III/c01-10-2011

SLTA Tahun : 1988 01-03-198925 Tahun

92

E.672127/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 18 Tahun 4 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2007

SNAKMA /SPP NEG. RAPPANG

Peternakan/ 0.007 Bulan

PNS

/

PINRANG, 21-02-1974

DARWISA TOMME, SP19740221 200003 2 001/080128976

III/c01-10-2011

S1 Tahun : 2006 01-03-200020 Tahun

93

J. 083775/-

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 12 Tahun 6 Bulan

POPT MUDA01-10-2009

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-12-1971

MUHAMMAD IQBAL, SP19711225 200312 1 001/080133850

III/c01-10-2011

S1 Tahun : 1997

-

01-12-200310 Tahun

94-

L181305/114348

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

10 BulanPOPT MUDA01-04-2011

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

BONE-BONE LUWU, 20-03-1960

SYAMSUDDIN19600320 198303 1 004/080063872

III/c01-04-2012

SLTA Tahun : 2003

-

01-03-198332 Tahun

95-

D007596/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 25 Tahun

5 BulanPOPT PENYELIA01-03-2012

STPP YOGYAKARTA

Penyuluhan Pertanian/ 0.002 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 02-08-1980

FATMAWATI SALEH, SP.,MM19800802 200312 2 002/080133583

III/c01-04-2012

S2 Tahun : 2010

2

01-12-200310 Tahun

96

L 304/-

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-11-2012

UMI

Manajemen SDM/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

BARINGENG, 17-11-1976

ANDI BESSE PADAULENG, SP19761117 200501 2 001/080134710

III/c01-04-2012

S1 Tahun : 2000 01-01-20059 Tahun

97

M.053819/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

3 BulanPOPT MUDA01-03-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

SASARA, 16-04-1970

NURHAMZAH19700416 199503 1 001/080119158

III/c01-10-2012

SLTA Tahun : 1990 01-03-199518 Tahun

98

G-208819/113695-D

LAKI-LAKIKAWINISLAM 12 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-09-2012

SPMA

Pertanian/ 0.0010 Bulan

PNS

/

nominat2

281

Page 215: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 15UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MALANG, 10-10-1981

DRH SELYTA MAYANG PINANG PUJI19811010 200801 2 023/080138688

III/c01-10-2012

S1 Tahun : 2007 01-01-20086 Tahun

99

N.434998/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

9 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-04-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

PINRANG, 12-08-1968

NAWISAH, SP19680812 200112 2 001/

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 1995 01-12-200112 Tahun

100

L049458/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPOPT MUDA01-04-2007

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 2.83Pertanian 1 Bulan

PNS

/

TAKALALA, 28-05-1976

DAMRAENI JUHARI, SP19760528 200501 2 001/080134709

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 1998 01-01-20059 Tahun

101

M.053818/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 8 Tahun 3 Bulan

POPT MUDA01-03-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

POMALA KOLAKA, 22-05-1978

IPHA RIDHAYANIE RIDWAN, SP19780522 200501 2 001/080134676

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 2001 01-01-20059 Tahun

102

M.053817/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

3 BulanPOPT MUDA01-03-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

TASIKMADU, 18-06-1980

DRH ENDAH KUSUMAWATI, M.SI19800618 200604 2 001/080135800

III/c01-04-2013

S2 Tahun : 2005 01-04-20067 Tahun

103

/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-03-2013

IPB

Kes. masyarakat Veteriner/ 0.00Kedokteran Hewan 9 Bulan

PNS

/

YOGYAKARTA, 30-07-1980

DRH NUR SETYAWAN19800730 200901 1 005/198007302

III/b01-01-2009

S1 Tahun : 2007 01-01-20095 Tahun

104

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-08-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

MANDAI, 21-07-1968

LILY WIDIJATMI SUTRISNO, S.PT19680721 199903 2 001/080126559

III/b01-04-2009

S1 Tahun : 1993 01-03-199915 Tahun

105

J.142077/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 5 Tahun 7 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-03-2013

UNHAS

Ilmu Ternak/ 0.00Peternakan 4 Bulan

PNS

/

nominat2

282

Page 216: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 16UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

YOGYAKARTA, 06-05-1985

DRH RIZKA INDRIANI19850506 200912 2 006/

III/b01-12-2009

S1 Tahun : 2009 01-12-20094 Tahun

106

P.533882/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-06-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

PURWOREJO, 27-07-1978

DRH RINA MAHYANINGSIH19780727 200912 2 002/197807272

III/b01-12-2009

S1 Tahun : 2005 01-12-20094 Tahun

107

P 568299/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-05-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

KLATEN, 12-08-1978

DRH SITI JUWARIYAH19780812 201101 2 006/197808122

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

108

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

LAMONGAN, 24-03-1982

DRH DARUSMAN19820324 201101 1 012/198203242

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

109

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNAIR

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

SLEMAN, 19-06-1983

DRH AGUS SETIAWAN19830619 201101 1 012/198306192

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

110

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-05-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

SARIBUDOLOK, 07-11-1982

DRH HASTUTI HANDAYANI S. PURBA19821107 201101 2 011/198211072

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2009 01-01-20113 Tahun

111

/

PEREMPUABLM KAWIN

KRISTEN 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

CISARUA, 03-01-1983

DRH YANUAR TRI RACHMADI19830103 201101 1 009/198301032

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

112

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNUD

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

nominat2

283

Page 217: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 17UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SIDOARJO, 02-10-1985

DRH LESTY ARINI19851002 201101 2 010/198510022

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

113

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNAIR

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 20-07-1973

NELLY PARETANGA TANGARAN, SP19730730 200604 2 016/

III/b01-10-2011

S1 Tahun : 1998 01-04-200615 Tahun

114

/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 13 Tahun 6 Bulan

POPT PERTAMA01-03-2008

UNHAS

Hama Tumbuhan/Tanaman/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

MARE, 20-04-1963

BASRI SUDDING, SP19630420 199303 1 001/080113592

III/b01-04-2013

S1 Tahun : 2008

-

01-03-199328 Tahun

115-

G 028287/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

8 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-09-2008

KENDARI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00PERTANIAN 5 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-07-1985

SUKMAWATI SALEH, SP19850714 200901 2 006/198507142

III/b01-04-2013

S1 Tahun : 2008 01-01-20095 Tahun

116

p.083884/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

3 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MEDAN, 19-09-1975

M. HENDRY NURYANTO, SP19750919 200312 1 001/080133514

III/b01-10-2013

S1 Tahun : 2008 01-12-200311 Tahun

117

L.181307/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 6 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-03-2010

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 7 Bulan

PNS

/

LABAKKANG, 20-05-1976

RITA HARNITA, SP19760520 200912 2 001/197605202

III/a01-12-2009

S1 Tahun : 1999 01-12-20094 Tahun

118

P 568296/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-06-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

TERNATE, 15-09-1980

GAMAYANTI, SP19800915 201101 2 005/198009152

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

119

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

nominat2

284

Page 218: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 18UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SENGKANG, 10-12-1981

HERAWATI DJAFAR, SP19811210 201101 2 009/198112102

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2005 01-01-20113 Tahun

120

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAROS, 12-09-1983

IYYUL IKHLAS, SP19830912 201101 1 007/198309122

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

121

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 10-02-1984

FIRMAN SYAHRUDDIN, SP19840210 201101 1 008/198402102

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

122

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

YOGYAKARTA, 28-02-1985

BUDIARTO KOLOPAKING, SP19850228 201101 1 005/198502282

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

123

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNSOED

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 30-06-1985

ATIKA PRIANSARI, SP19850630 201101 2 013/198506302

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

124

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 06-02-1988

H RENGGA MULIA PUTRA RACHIM, SP19880206 201101 1 009/198802062

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

125

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

DENPASAR, 04-04-1965

SRI PUJI ASTUTI19650404 199803 2 001/080122834

III/a01-10-2011

SLTA Tahun : 1985 01-03-199824 Tahun

126

H 025091/

PEREMPUAKAWINISLAM 17 Tahun

6 BulanPARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-08-2011

SMU NEGERI 1 UJUNG PANDANG

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

nominat2

285

Page 219: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 19UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 12-10-1962

RUTH RANTE PARERA19621012 199703 2 001/080121904

III/a01-10-2011

SLTA Tahun : 1982 01-03-199719 Tahun

127

G.425940/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 7 Tahun 6 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-08-2011

SMA NEGERI IV MAKASSAR

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

GOWA, 07-02-1965

M. AMIR P.19650207 199703 1 001/080121758

III/a01-10-2012

SLTA Tahun : 1991

-

01-03-199716 Tahun

128-

427929/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 10 Tahun

7 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-09-2012

SMA WOLIO MAKASSAR

Umum/ 0.00SLTA 10 Bulan

PNS

/

MAROS, 30-01-1968

RAYU HAMZAH19680130 199903 1 001/080127020

III/a01-04-2013

SLTA Tahun : 1987 01-03-199924 Tahun

129

i.019697/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

0 BulanPARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-03-2013

SMA SWASTA ANGKASA

Biologi/ 0.009 Bulan

PNS

/

PERIGI, 19-04-1984

HASAN ASARI, A.MD19840419 200801 1 003/080138486

II/d01-10-2011

D3 Tahun : 2006 01-01-20089 Tahun

130

N.435000/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 6 Tahun

9 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-03-2010

UNIV. MATARAM

Peternakan/ 0.00Peternakan 0 Bulan

PNS

/

UJUNGPANDANG, SULSEL, 05-03-1976

BAKRI JABIR19760305 200212 1 002/080133120

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1995 01-12-200218 Tahun

131

L.098422/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 16 Tahun

10 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP-YP LAPAWAWOI

Peternakan/ 0.007 Bulan

PNS

/

BOROPPAOE, 10-06-1977

ABDUL RAHIM19770610 200003 1 003/080129780

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1996 01-03-200017 Tahun

132

J.083780/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 15 Tahun

10 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2005

SPP RAPPANG

Kesehatan Hewan/ 0.007 Bulan

PNS

/

GOWA, 05-01-1977

TAJUDDIN19770105 200212 1 003/080133198

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1995 01-12-200211 Tahun

133

L.098424/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 9 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP YP LAPAWAWOI GOWA, SULSEL

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

286

Page 220: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 20UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

TAKKALASI, 01-04-1983

ADRIATI THAMRIN, SP19830401 200312 2 001/080133513

II/d01-04-2012

S1 Tahun : 2001

-

01-12-200310 Tahun

134-

L181306/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 8 Tahun 4 Bulan

POPT PELAKSANA01-10-2008

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 10-09-1976

MUH. JUFRI19760910 200112 1 001/080130643

II/d01-04-2013

D2 Tahun : 2003 01-12-200112 Tahun

135

L 028407/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPOPT PELAKSANA01-10-2007

AKADEMI PENYULUH PERTANIAN

Karantina Pertanian/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

PATTIRO, 10-12-1972

SUMARNI19721210 200112 2 001/080130907

II/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1994 01-12-200112 Tahun

136

L.003316/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP LAPAWAWOI

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

CIAMIS, 16-08-1978

WAWAN HERAWAN, AMD19780816 200912 1 001/197808162

II/d01-04-2013

D3 Tahun : 2000 01-12-20097 Tahun

137

P 568293/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 6 Tahun 4 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

UNPAD

Peternakan/ 0.00Peternakan 1 Bulan

PNS

/

SRAGEN, 06-04-1980

YULIUS PUJI SRIYATNO, AMD19800406 200912 1 002/198004062

II/d01-04-2013

D3 Tahun : 2003 01-12-20097 Tahun

138

P 568289/

LAKI-LAKIBLM KAWINKATHOLIK 6 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

BANTUL, 10-04-1984

SUMIYATI, AMD19840410 200912 2 004/198404102

II/c01-12-2009

D3 Tahun : 2006 01-12-20097 Tahun

139

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-05-2013

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

TANJUNG KARANG, 26-10-1986

SURYA AS'AD RN, AMD19861026 200912 1 002/198610262

II/c01-12-2009

D3 Tahun : 2007 01-12-20097 Tahun

140

P 568292/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-05-2013

IPB

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

nominat2

287

Page 221: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 21UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 15-06-1975

MIRWAN MASRI19750615 200212 1 003/080132827

II/c01-10-2010

SLTA Tahun : 1994

-

01-12-200211 Tahun

141-

L 099447/065997 I

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

10 BulanPOPT PELAKSANA01-03-2008

SMA NEGERI 3

Biologi/ 0.00SLTA 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 10-04-1984

DARMAWATI PASAUK19840410 200604 2 014/080136542

II/c01-04-2013

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

142

O29330/

PEREMPUAKAWINISLAM 10 Tahun

9 BulanPOPT PELAKSANA01-04-2011

SMU

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

CACABALA, 14-03-1980

ISMAIL JANNONG19800314 200212 1 001/080133003

II/c01-04-2013

SLTA Tahun : 2000 01-12-200211 Tahun

143

099826/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 10 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2009

SPP NEGERI RAPPANG

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 15-06-1980

SUMARJONO19800615 200604 1 023/080136684

II/c01-10-2013

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

144

N. 022784/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 11 Tahun

3 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2011

SMU SWASTA ILHAM

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

BONE, 23-11-1971

NURHANI19711123 200604 2 016/080136331

II/b01-04-2010

SLTA Tahun : 1995 01-04-200616 Tahun

145

/

PEREMPUAKAWINISLAM 13 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-10-2013

SMA IPA

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 30-09-1983

ALAMSYAH19830930 200604 1 001/198309302

II/b01-04-2010

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

146

029368/090981 LL

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

9 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

SMU

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

MADIUN, 04-01-1979

PUJIONO19790104 200912 1 002/197901042

II/b01-10-2012

SLTA Tahun : 1997 01-12-20094 Tahun

147

P 568298/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 2 Tahun

10 BulanPOPT PELAKSANA01-09-2012

SPP-SPMA DAERAH MADIUN

Pertanian/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

288

Page 222: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 22UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

BANYU URIP, 03-10-1977

ABDUL GAFUR19771003 201101 1 005/197710032

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

148

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-10-2013

SPP HORTIKULTURA PALOPO

Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

CIRO-CIROE, 16-04-1978

DARWIS LAGGA19780416 201101 1 005/197804162

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 1998 01-01-20113 Tahun

149

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-05-2013

SMK PERTANIAN SIDENRENG RAPPAN

Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

TAKALAR, 20-10-1986

AMIRUDDIN19861020 201101 1 012/198610202

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

150

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

POPT PEMULA01-10-2013

SMK NEGERI 3 TAKALAR

Pengolahan Hasil Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

BONE, 06-01-1992

ANDI NUR ICHSAN DWIARISTYA19920106 201101 1 002/199201062

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

151

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

POPT PEMULA01-10-2013

SMK N 2 SINJAI

Budidaya Tanaman/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

MAKASSAR, 01 JANUARI 2014KEPALA BALAI

HERMANSYAH, SH.,MMNIP : 19580917 198202 1 001

/

nominat2

289

Page 223: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 1UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

LAMPUNG, 17-09-1958

HERMANSYAH, SH.,MM19580917 198202 1 001/195809171

IV/c01-04-2010

KEPALA BBKP MAKASSAR, SULSEL28-01-2011

S2 Tahun :

1999

01-02-198231 Tahun

1SPAMA

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 23 Tahun

2 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUNIV. WIRASWASTA

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 11 Bulan

PNS

/

BULUKUMBA, 15-05-1962

ERFAN MAKKARAUS, SH.,MM19620515 198903 1 003/080099211

IV/a01-10-2006

KEPALA BAGIAN UMUM18-06-2008

S2 Tahun : 2006

2009

01-03-198930 Tahun

2SPAMA

C.0515734/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 18 Tahun

6 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-02-1963

HASLINDA SALEH, SE.,MM19630225 198903 2 002/080097668

IV/a01-04-2008

KEPALA SUBBAG PROGRAM & EVALUASI27-12-2011

S2 Tahun : 2007

2000

01-03-198930 Tahun

3ADUM

E 672133/

PEREMPUAKAWINISLAM 20 Tahun

0 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen SDM/ 0.00PASCASARJANA 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-02-1970

ST. RAHMATIA SN, SP.,M.SI19700214 200312 2 001/080133898

III/d01-04-2012

PEJABAT PENGADAAN BARANG DAN JASA SUBBAG - -

S2 Tahun : 2002 01-12-200319 Tahun

4

L.181303/

PEREMPUAKAWINISLAM 17 Tahun

4 Bulan

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

ALANGGA, 26-09-1970

SAMSUDIN, S.TP19700926 200212 1 001/080132830

III/c01-10-2012

PENYUSUN RENCANA KEGIATAN DAN ANGGARAN S - -

S1 Tahun : 1995 01-12-200214 Tahun

5

L. 100203/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

0 Bulan

UNIV. SULAWESI TENGGARA

Teknik Pertanian/ 0.00Pertanian 3 Bulan

PNS

/

PISING SOPPENG, 19-02-1980

ACHMAL HAFID, ST19800219 200912 1 003/198002192

III/a01-12-2009

PENGEVALUASI RENCANA SUBBAG PROGRAM & EV - -

S1 Tahun : 2004 01-12-20094 Tahun

6

P 568297/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UNHAS

Elektro/ 0.00Teknik 1 Bulan

PNS

/

TAMAJANNANG, 27-09-1987

ZAENAB, AMD19870927 201101 2 017/198709272

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

D3 Tahun : 2010 01-01-20116 Tahun

7

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

STMIK PROFESIONAL

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

nominat2

268

Lampiran 16

Page 224: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 2UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MASAGO, 10-07-1972

SYAMSIDAR19720710 200604 2 027/197207102

II/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

SLTA Tahun : 1998 01-04-200614 Tahun

8

N.031573/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

0 Bulan

SMU

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 23-12-1958

I. M. RAHMAT NYENGKA19581223 198303 1 002/080062275

III/c01-04-2012

KEPALA SUBBAG KEPEGAWAIAN & TATA USAHA27-12-2012

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

9

C 0863819/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 24 Tahun

1 Bulan - -

SMA NEGERI TAKALAR SUL-SEL

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

KARABALLO PINRANG, 01-09-1963

HASNI, SE19630901 199903 2 001/080126935

III/d01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

S1 Tahun : 1997 01-03-199914 Tahun

10

J027020/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 12 Tahun 1 Bulan

UMI

/ 0.00EKONOMI 10 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 22-02-1984

R. SEKAR KENCANA GANDAWIDURA, SE19840222 200912 2 013/198402222

III/a01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

S1 Tahun : 2006 01-12-20094 Tahun

11

P 568318/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

STIEM BONGAYA

Keuangan dan Perbankan/ 0.00Ekonomi 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 17-09-1971

TONI19710917 200212 1 002/080133007

III/a01-04-2011

PENGHIMPUN DAN PENGOLAH DATA SUBBAG KEPE - -

S1 Tahun : 1990 01-12-200211 Tahun

12

L 159976/067403 I

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 3 Tahun 4 Bulan

SMA KRISTEN PALOPO

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

BONE, 12-04-1963

NASIR19630412 199903 1 001/080126970

II/d01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

SLTA Tahun : 1986 01-03-199916 Tahun

13

J.02701 8/022903

LAKI-LAKIKAWINISLAM 14 Tahun

0 Bulan

PGRI. PANAKKUKANG

IPS/ 0.00SLTA 9 Bulan

PNS

/

BANDUNG, 29-12-1985

R. DJOKO INDRA ADHY PRASETYO, AMD19851229 201101 1 013/198512292

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SUBBAG - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

14

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

UNSOED

Akuntansi/ 0.00Ekonomi 0 Bulan

PNS

/

nominat2

269

Lampiran 16

Page 225: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 3UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MAKASSAR, 19-09-1959

MARZUKI19590919 199003 1 001/080101257

II/a01-04-2006

PENGADMINISTRASI UMUM SUBBAG KEPEGAWAIAN - -

SD Tahun : 1972 01-03-199030 Tahun

15

E.852212/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

0 Bulan

SD N 19 UJUNG PANDANG

/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 05-08-1962

DRA ALICE SESA, MM19620805 198503 2 001/080071535

IV/a01-10-2011

KEPALA SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAPAN27-12-2011

S2 Tahun : 2007

1997

01-03-198529 Tahun

16ADUM

E 063300/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 22 Tahun 3 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 6 Bulan

PNS

/

PAKU, 21-12-1964

DAMARIS RANGAN, SE19641221 199403 2 001/080117916

III/d01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 1998

-

01-03-199427 Tahun

17-

G 105495/050619 CC

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 22 Tahun 0 Bulan

UKIP

Ekonomi Manajemen/ 0.00EKONOMI 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 21-04-1967

ST. HASDJURIANIH, SE19670421 199903 2 001/080128129

III/d01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 1993 01-03-199917 Tahun

18

J.027019/017169 DD

PEREMPUAKAWINISLAM 12 Tahun

0 Bulan

UMI

Ekonomi Pembangunan/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

BULUKUMBA, 23-08-1973

AMBO ENRE, SE19730823 199803 1 002/080122608

III/c01-10-2010

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2002 01-03-199817 Tahun

19

G.442672/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 9 Tahun

6 Bulan

STIE MKS

Manajemen/ 0.00EKONOMI 9 Bulan

PNS

/

PANDANG PANDANG, 01-01-1962

ILYAS, S.SOS19620101 199103 1 003/080105536

III/c01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2004 01-03-199125 Tahun

20

F.228508/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

9 Bulan

UNIVERSITAS SATRIA MAKASSAR

Ilmu Komunikasi/ 0.00SASTRA SOSIAL 6 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 20-01-1977

DWI EKASARI, SE.,MM19770120 200604 2 019/080136686

III/c01-10-2013

BENDAHARA PENGELUARAN SUBBAG KEUANGAN & - -

S2 Tahun : 2008 01-04-200611 Tahun

21

029322/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

6 Bulan

UMI

SDM/ 0.00Pascasarjana 9 Bulan

PNS

/

nominat2

270

Lampiran 16

Page 226: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 4UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

GOWA, 05-07-1963

ABDULLAH19630705 199103 1 003/080104963

III/b01-04-2011

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1984 01-03-199124 Tahun

22

F.228504/00

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

0 Bulan

SMA NEGERI I59 SUNGGUMINASA

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

SUNGGUMINASA, 13-08-1976

ASRIATI, S.KOM19760813 200710 2 001/080138788

III/b01-10-2011

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2000 01-10-200711 Tahun

23

N499027/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 9 Tahun 7 Bulan

STMIK DIPANEGARA

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 31-03-1980

ALISWANTO, SE19800331 200212 1 001/080133121

III/b01-10-2012

BENDAHARA PENERIMAAN (PNBP) SUBBAG KEUAN - -

S1 Tahun : 2006

-

01-12-200214 Tahun

24-

L 099446/-

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

6 Bulan

STIE MKS

Manajemen/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 12-04-1971

BASRI DAUD, SE19710412 199703 1 001/080121603

III/b01-04-2013

PETUGAS SIMAK BMN SUBBAG KEUANGAN & PERL - -

S1 Tahun : 2007 01-03-199719 Tahun

25

G.372202/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 14 Tahun

0 Bulan

UNMUH

Manajemen Perusahaan/ 0.00Ekonomi 9 Bulan

PNS

/

KEPE, 23-02-1962

TANDI TURU'19620223 199403 1 001/080117917

III/a01-04-2010

PEMBUAT DAFTAR GAJI SUBBAG KEUANGAN & PE - -

SLTA Tahun : 1983

-

01-03-199429 Tahun

26-

G.105497/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 21 Tahun 0 Bulan

SMA NEGERI I MAROS

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

SANUALE, 31-12-1967

TAMRIN S., S. SOS19671231 200003 1 001/080128975

III/a01-10-2011

PETUGAS SAK SUBBAG KEUANGAN & PERLENGKAP - -

S1 Tahun : 2010 01-03-200024 Tahun

27

J.083778/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

6 Bulan

UVRI

Ilmu Sosial/ 0.00Sospol 9 Bulan

PNS

/

BATU-BATU, 29-09-1975

SUTARTI, SE19750929 200312 2 001/080133958

III/a01-04-2012

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

S1 Tahun : 2000 01-12-200310 Tahun

28

NO.L219968/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 4 Bulan Akuntansi/ 0.00

Ekonomi 1 BulanPNS

/

nominat2

271

Lampiran 16

Page 227: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 5UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

BAU-BAU, 27-09-1972

ABDUL AZIS19720927 199803 1 001/080122888

III/a01-04-2013

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1991 01-03-199823 Tahun

29

H. 047844/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 18 Tahun

0 Bulan

SPP/SMPA

/ 0.009 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 16-12-1976

SYAMSINAR RAHMAN19761216 200212 2 001/080133122

II/b01-04-2007

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1994 01-12-200211 Tahun

30

L.098423/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

4 Bulan

SMA NEGEREI BONE

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

CAMBA, 27-11-1986

SYAHRIR19861127 200604 1 002/080135803

II/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 2006 01-04-20067 Tahun

31

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

0 Bulan

STM

Teknik Elektronika/ 0.009 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 23-04-1960

AMRAN S.19600423 199903 1 001/080126828

II/b01-04-2012

PENGADMINISTRASI KEUANGAN SUBBAG KEUANGA - -

SLTA Tahun : 1984 01-03-199927 Tahun

32

1.019695/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

5 Bulan

SMA SWASTA TRISAKTI

IPA/ 0.002 Bulan

PNS

/

NGAWI, 26-03-1968

DRH TRI WAHYUNI, MSI19680326 199403 2 001/080118220

IV/a01-10-2010

KEPALA BIDANG BIDANG KARANTINA HEWAN01-03-2013

S2 Tahun : 1999

2012

01-12-199819 Tahun

33

G.155352/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 16 Tahun 7 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIIPB

primatologi/ 0.00S-2 10 Bulan

PNS

/

SURABAYA, 30-06-1976

DRH SRI UTAMI, M.SC19760730 200112 2 001/080130559

IV/a01-10-2013

KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KH01-01-2011

S2 Tahun : 2009

2012

01-12-200112 Tahun

34ADUM

L.004407/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

10 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-10-2005

Diklatpim Tk IVUGM

Veteriner/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 24-03-1958

SANGKALA SYAM19580324 198303 1 002/080062272

III/b01-04-2003

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1979 01-03-198330 Tahun

35

C0863817/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 15 Tahun

1 Bulan

SMA NEGERI UJUNG PANDANG

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

nominat2

272

Lampiran 16

Page 228: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 6UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PATTINGALOANG, 07-06-1959

SIRAJUDDIN19590607 198203 1 001/080054156

III/b01-10-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1988 01-03-198232 Tahun

36

C. 0986181/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

6 Bulan

KPAA NEGERI MAKASSAR

Administrasi/ 0.009 Bulan

PNS

/

BOJO, 13-12-1978

DARWIS19781213 201101 1 003/197812132

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

37

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP NEGERI RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

TANETE, 09-09-1979

NURHAYATI19790909 201101 2 013/197909092

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

38

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

SRAGEN, 05-05-1985

AGUNG ASH SODIQ19850505 201101 1 009/198505052

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

39

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

SMK N 1 KEDAWUNG SRAGEN

Budidaya Ternak/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

ANABANUA, 26-11-1985

AWALUDDIN19851126 201101 1 009/198511262

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

40

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

SEMARANG, 13-02-1976

DRH SANDRA DIAH WIDHIYANA19760213 200501 2 002/080134813

III/d01-04-2013

KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K21-04-2009

S1 Tahun : 2000

2011

01-01-20059 Tahun

41ADUM

080134813/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

3 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

MAROS, 21-10-1980

ZULHAM MAPPATUNRU19801021 200212 1 001/080132903

III/a01-04-2012

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 1998 01-12-200211 Tahun

42

L.098421/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

4 Bulan

SMU NEGERI 5 MAKASSAR

IPA/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

273

Lampiran 16

Page 229: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 7UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MATARAM, 19-10-1959

ISKANDAR ZULKARNAEN19591019 199903 1 001/080126718

II/d01-04-2011

FUNGSIONAL UMUM SEKSI INFORMASI & SARANA - -

SLTA Tahun : 1981 01-03-199923 Tahun

43

I019694/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 21 Tahun

0 Bulan

SMA WATAMPONE.SULSEL

IPS/ 0.009 Bulan

PNS

/

TRENGGALEK, 03-02-1981

WIWIK DWI KARDATI, AMD19810203 200912 2 001/198102032

II/c01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2002 01-12-20097 Tahun

44

P 568294/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

UNAIR

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

CILACAP, 15-05-1984

RITA MEYLISA, AMD19840515 201101 2 017/198405152

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA LAB KH - -

D3 Tahun : 2006 01-01-20116 Tahun

45

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

LUBUK PAKAM, 06-06-1982

MUHAMMAD YUSUF19820606 200212 1 003/080132828

II/c01-04-2011

FUNGSIONAL UMUM SEKSI INFORMASI & SARANA01-04-2007

SLTA Tahun : 2000 01-12-200211 Tahun

46

L.098420/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

MADRASAH ALIYAH

IPS/ 0.001 Bulan

PNS

/

SALOKARAJA, 21-04-1988

MAWARDI RAHMAN19880421 201101 1 003/198804212

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2006 01-01-20113 Tahun

47

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

SPP N RAPPANG

Peternakan/ 0.000 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 05-06-1966

IR YUSUP PATIROY, MM19660605 199303 1 004/196606051

IV/a01-04-2013

KEPALA BIDANG KARANTINA TUMBUHAN03-01-2013

S2 Tahun : 2007

2013

01-03-199320 Tahun

48SPAMA

G.155463/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

1 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-06-1961

NURALIM TAREKAT KIMIN, S.TP.,MM19610614 198303 1 003/080065480

IV/a01-10-2013

KEPALA SEKSI PELAYANAN OPERASIONAL KT03-01-2013

S2 Tahun : 2011 01-03-198331 Tahun

49

C0971473/097343 C

LAKI-LAKIKAWINISLAM 26 Tahun

1 Bulan - -

UMI

Manajemen Sumberdaya Manusia/ 0.00Magister Manajemen 4 Bulan

PNS

/

nominat2

274

Lampiran 16

Page 230: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 8UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 23-02-1981

MANSYUR, SP19810223 201101 1 001/198102232

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

50

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

PALU, 29-08-1986

HARYANI, SP19860829 201101 2 016/198608292

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2009 01-01-20113 Tahun

51

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 24-03-1979

ADITYO EKO SAPUTRO19790324 199903 1 003/080125791

II/c01-04-2012

PENGADMINISTRASI UMUM SEKSI PELAYANAN OP - -

SLTA Tahun : 1999 01-03-199917 Tahun

52

J.027022/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 11 Tahun 1 Bulan

SMU. MAKASSAR ( PERSAMAAN )

IPS/ 0.0010 Bulan

PNS

/

MASSILA BONE, 31-12-1976

MAHYUDDIN19761231 200912 1 003/197612312

II/a01-12-2009

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1996 01-12-20094 Tahun

53

P. 568300/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SPP SWASTA 45 BONE

Pertanian/ 0.001 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 01-03-1967

IR ANDI MASTURI SYAIFUL, MM19670301 199404 2 001/080118149

IV/a01-04-2012

KEPALA SEKSI INFORMASI & SARANA TEKNIK K18-06-2008

S2 Tahun : 2010

2008

01-03-199419 Tahun

54ADUM

G 105496/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 18 Tahun 1 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 10 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 31-12-1972

NURFAIDAH, SP19721231 200112 2 009/080130557

III/c01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 1999

-

01-12-200112 Tahun

55-

L 049456/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

UNHAS

Agronomi/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 12-03-1958

SITTI RAHMA19580312 199003 2 001/080101255

III/b01-04-2010

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1975 01-03-199030 Tahun

56

E.852215/2008

PEREMPUAKAWINISLAM 21 Tahun

6 Bulan

SMEA NEGERI I MAKASSAR

Tata Buku/ 0.003 Bulan

PNS

/

nominat2

275

Lampiran 16

Page 231: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 9UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SLEMAN, 23-12-1985

FRANSISKA DESI SETYANINGRUM, AMD.19851223 201101 2 020/198512232

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

57

/

PEREMPUABLM KAWINKATHOLIK 3 Tahun

0 Bulan

AMIK TOMAKAKA MAMUJU

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

DILI, 21-05-1986

AYU SUCI RASTIANI, AMD. KOM19860521 201101 2 007/198605212

II/c01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

D3 Tahun : 2007 01-01-20116 Tahun

58

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 Bulan

AMIK PROFESIONAL

Informastika/Komputer/ 0.00Informastika/Komputer 0 Bulan

PNS

/

LAMPESUE, 16-03-1984

DAHLIA19840316 200910 2 001/198403162

II/b01-10-2013

PENGELOLA LABORATORIUM SEKSI INFORMASI & - -

SLTA Tahun : 2003 01-10-20099 Tahun

59

P 430331/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

9 Bulan

SMU MKSR

IPS/ 0.000 Bulan

PNS

/

LAJOKKA, 23-02-1965

IR MUHAMMAD SYAHRIR, MM19650223 199103 1 001/080104161

IV/a01-10-2008

KEPALA BIDANG PENGAWASAN & PENINDAKAN21-04-2009

S2 Tahun : 2011

2007

01-03-199122 Tahun

60SPAMA

f.228499/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 17 Tahun

7 Bulan - -

Diklatpim Tk IIIUMI

Manajemen Personalia/ 0.00Magister Manajemen 10 Bulan

PNS

/

PINRANG, 23-11-1974

SELVIA WARASTUTI NOOR, SE19741123 200003 2 001/080128526

III/d01-04-2012

KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KH27-12-2011

S1 Tahun : 1998

2011

01-03-200013 Tahun

61ADUM

J.133937/

PEREMPUAKAWINISLAM 12 Tahun

1 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUMI

Manajemen/ 0.00Ekonomi 10 Bulan

PNS

/

POMPANUA, 27-04-1970

SITI RABIAH19700427 200212 2 001/080132826

II/c01-04-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 1989 01-12-200211 Tahun

62

L.098419/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 Bulan

SMA N POMPANUA

IPS/ 0.001 Bulan

PNS

/

CIRO-CIROE, 06-06-1984

ABDUL RAHMAN MASTENG19840606 201101 1 010/198406062

II/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

SLTA Tahun : 2002 01-01-20113 Tahun

63

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

SMK PERTANIAN SIDENRENG RAPPAN

Budidaya Ternak/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

nominat2

276

Lampiran 16

Page 232: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 10UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 14-02-1965

ALAMSYAH UMAR, SP19650214 198603 1 002/080074306

III/d01-10-2013

KEPALA SEKSI PENGAWASAN & PENINDAKAN KT18-06-2008

S1 Tahun : 2010

2006

01-03-198629 Tahun

64ADUM

E.063314/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 24 Tahun

6 Bulan - -

Diklatpim Tk IVUNIVERSITAS 45

Budidaya Pertanian/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

SOLANG, 05-05-1985

KAMAL, SH19850505 200801 1 002/080138582

III/b01-04-2012

ANALIS DATA DAN INFORMASI (KHUSUS PPNS) - -

S1 Tahun : 2007 01-01-20086 Tahun

65

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 4 Tahun

3 Bulan

UNHAS

Ilmu Hukum/ 0.00Hukum 0 Bulan

PNS

/

PAYAKUMBUH, 06-03-1985

AWLIYA, SP19850306 201101 2 013/198503062

III/a01-01-2011

PENGADMINISTRASI DAN PENYAJI DATA SEKSI - -

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

66

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 Bulan

UGM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG, WATAN SOPPENG, 18-01-1963

IR SYAHRIANI KADIR, MM19630118 198903 2 001/080097608

IV/b01-10-2009

S2 Tahun : 2009

-

01-03-198924 Tahun

67-

E.646634/

PEREMPUAKAWINISLAM 20 Tahun

7 BulanPOPT MADYA01-10-2009

STIEM

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 16-06-1964

IR HASMIAH HAMID19640616 198903 2 001/080099185

IV/b01-10-2011

S1 Tahun : 1987

-

01-03-198925 Tahun

68-

E 852264/

PEREMPUAKAWINISLAM 22 Tahun

11 BulanPOPT MADYA01-10-2005

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 2 Bulan

PNS

/

SUNGGUMINASA, 18-12-1959

IR DJAWIAH SAHRAN19591218 198903 2 001/080099206

IV/a01-10-2008

S1 Tahun : 1986

-

01-03-198924 Tahun

69-

E 646632/

PEREMPUAKAWINISLAM 19 Tahun

7 BulanPOPT MADYA01-10-2008

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Sosial Ekonomi/ 0.00Pertanian 10 Bulan

PNS

/

WATAMPONE, 26-10-1966

IR. ANNI ANWAR, MP19661026 199403 2 001/080118532

IV/a01-04-2012

S2 Tahun : 2010

-

01-03-199419 Tahun

70-

G. 105498/

PEREMPUAKAWINISLAM 18 Tahun

1 BulanPOPT MADYA01-03-2012

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00Pascasarjana 10 Bulan

PNS

/

nominat2

277

Lampiran 16

Page 233: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 11UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

ULUWAI, KAB.TATOR, SULSEL, 14-05-1

IR. EDI19640514 199403 1 001/080118672

III/d01-10-2004

S1 Tahun : 1992 01-03-199419 Tahun

71

G.168973/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 10 Tahun 7 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2002

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Peternakan/ 0.00PETERNAKAN 10 Bulan

PNS

/

PINRANG, 03-01-1960

LATJALO19600103 198303 1 003/080062269

III/d01-10-2007

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

72

C.0863814/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

7 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

SMA MAKASSAR

IPA/ 0.0010 Bulan

PNS

/

MAROANGIN, 31-12-1960

MUH. SAID LAITTE, BA19600212 198303 1 034/080062268

III/d01-04-2008

D3 Tahun : 1983 01-03-198330 Tahun

73

C.0863813/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

1 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

STKIP ENREKANG

Sosial Ekonomi/ 0.0010 Bulan

PNS

/

BATU,MALANG, 10-04-1961

BUDI ISMANTO19610410 198303 1 002/080066442

III/d01-10-2008

SLTA Tahun : 1980 01-03-198330 Tahun

74

C.0863824/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

7 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-04-2005

SPP-SNAKMA, MALAMG

Peternakan/ 0.0010 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 13-08-1962

AGUS SUSILO19620813 198303 1 001/080064733

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1981 01-03-198332 Tahun

75

C0998740/

LAKI-LAKIKAWIN

KRISTEN 23 Tahun 5 Bulan

POPT PENYELIA01-10-2006

SPP SPMA PALOPO

Pertanian/ 0.00- 2 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 23-07-1959

NASRUDDIN19590723 198303 1 001/080065388

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1979 01-03-198331 Tahun

76

C0971469/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-10-2006

SMA NEGERI I MAKASSAR

IPA/ 0.00SLTA 4 Bulan

PNS

/

JAKARTA, 15-08-1962

AMBAR SAYEKTI19620815 198303 2 003/080065384

III/d01-04-2010

SLTA Tahun : 1982 01-03-198331 Tahun

77

D.066055/

PEREMPUAKAWINISLAM 22 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-10-2006

SMAN 28

IPA/ 0.00- 4 Bulan

PNS

/

nominat2

278

Lampiran 16

Page 234: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 12UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 30-06-1962

HAMZAH, SH19620630 198601 1 004/196206301

III/d01-04-2010

S1 Tahun : 01-01-198629 Tahun

78

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 20 Tahun

9 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-02-2011 / 0.00

Hukum 6 BulanPNS

/

UJUNG PANDANG, 01-11-1969

KHUZAINAH BM, SP19691101 199803 2 001/080124496

III/d01-10-2010

S1 Tahun : 1994

-

01-03-199816 Tahun

79-

H.046537/

PEREMPUAKAWINISLAM 13 Tahun

1 BulanPOPT MUDA01-09-2007

UMI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-08-1961

HASNAH ABU BAKAR, S.TP19610825 198303 2 001/196108251

III/d01-10-2011

S1 Tahun : 2002 01-03-198331 Tahun

80

C.0971474/

PEREMPUAKAWINISLAM 24 Tahun

1 BulanPOPT PENYELIA01-07-2008

UNIV. COKROAMINOTO

Teknik Pertanian/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

MANDAI,MAROS, 21-10-1962

HILARIUS, S.SOS19621021 198903 1 001/

III/d01-10-2011

S1 Tahun : 2001 01-03-198924 Tahun

81

/

LAKI-LAKIKAWIN

KATHOLIK 22 Tahun 6 Bulan

POPT PELAKSANA - -

STIA YAPIS

/ 0.009 Bulan

PNS

/

PINRANG, 25-01-1972

FAHRI, SP,MP19720125 200212 1 001/080132622

III/d01-10-2011

S2 Tahun : 2002 01-12-200211 Tahun

82

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 8 Tahun

10 BulanPOPT MUDA01-04-2008

UNHAS

Pembangunan Pertanian/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 01-05-1972

MERRY, SP19720501 199903 2 001/197205011

III/d01-04-2012

S1 Tahun : 1996 01-03-199916 Tahun

83

/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 14 Tahun 7 Bulan

POPT MUDA01-04-2007

ALGASALI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 4 Bulan

PNS

/

LEBANI, 31-12-1960

SUHARJO19601231 198303 1 033/080063869

III/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1981 01-03-198332 Tahun

84

C 0998729/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 26 Tahun

5 BulanPOPT PENYELIA01-04-2008

SPP SPMA PALOPO

Pertanian/ 0.002 Bulan

PNS

/

nominat2

279

Lampiran 16

Page 235: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 13UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PALOPO, 05-06-1960

NELCE RUMPAK, SP19600605 198603 2 001/080079596

III/d01-04-2013

S1 Tahun : 2010 01-03-198630 Tahun

85

E 063309/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 24 Tahun 6 Bulan

POPT PENYELIA01-03-2010

UII

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 3 Bulan

PNS

/

POLEWALI, 17-10-1962

MUHAMMAD ANSHARULLAH AMIN19621017 198503 1 003/080071533

III/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1982 01-03-198529 Tahun

86

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 23 Tahun

9 BulanPOPT PENYELIA01-04-2004

SMA

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

, 30-09-1959

DARWAN JAYA19590930 198303 1 001/

III/c - -

SLTA Tahun : 01-03-19830 Tahun

87

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PENYELIA - - / 0.00

1 BulanPNS

/

BONE, 22-04-1966

HAMZIAH, SP19660422 200112 2 001/080130817

III/c01-04-2010

S1 Tahun : 2010 01-12-200112 Tahun

88

L 049457/002018 HH

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-11-2012

UMI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

MALANG, 15-06-1968

NUNI UJIANI NATSIR, SP.,MM19680615 200212 2 001/080133066

III/c01-04-2010

S2 Tahun : 2008

-

01-12-200211 Tahun

89-

L 099445/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

4 BulanPOPT MUDA01-03-2010

UMI

Manajemen SDM/ 0.00Pascasarjana 1 Bulan

PNS

/

SURABAYA, 08-12-1961

SYAHRIAR19611208 198703 1 001/080085285

III/c01-10-2010

SLTA Tahun : 1981 01-03-198730 Tahun

90

E.604321/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

6 BulanPARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2010

SMA PEMBANGUNAN MAKASSAR

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 08-10-1963

ACHMAS MUHAMMAD GUNTUR19631008 198601 1 001/080072832

III/c01-10-2011

SLTA Tahun : 1982 01-01-198629 Tahun

91

E.063302/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

3 BulanPOPT PENYELIA01-04-2011

SMAN. I / 151

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

nominat2

280

Lampiran 16

Page 236: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 14UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

PARE-PARE, 10-12-1969

BAMBANG SUDRAPTONO19691210 198903 1 003/080097872

III/c01-10-2011

SLTA Tahun : 1988 01-03-198925 Tahun

92

E.672127/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 18 Tahun 4 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PENYELIA01-10-2007

SNAKMA /SPP NEG. RAPPANG

Peternakan/ 0.007 Bulan

PNS

/

PINRANG, 21-02-1974

DARWISA TOMME, SP19740221 200003 2 001/080128976

III/c01-10-2011

S1 Tahun : 2006 01-03-200020 Tahun

93

J. 083775/-

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 12 Tahun 6 Bulan

POPT MUDA01-10-2009

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 25-12-1971

MUHAMMAD IQBAL, SP19711225 200312 1 001/080133850

III/c01-10-2011

S1 Tahun : 1997

-

01-12-200310 Tahun

94-

L181305/114348

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

10 BulanPOPT MUDA01-04-2011

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

BONE-BONE LUWU, 20-03-1960

SYAMSUDDIN19600320 198303 1 004/080063872

III/c01-04-2012

SLTA Tahun : 2003

-

01-03-198332 Tahun

95-

D007596/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 25 Tahun

5 BulanPOPT PENYELIA01-03-2012

STPP YOGYAKARTA

Penyuluhan Pertanian/ 0.002 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 02-08-1980

FATMAWATI SALEH, SP.,MM19800802 200312 2 002/080133583

III/c01-04-2012

S2 Tahun : 2010

2

01-12-200310 Tahun

96

L 304/-

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-11-2012

UMI

Manajemen SDM/ 0.00PASCASARJANA 1 Bulan

PNS

/

BARINGENG, 17-11-1976

ANDI BESSE PADAULENG, SP19761117 200501 2 001/080134710

III/c01-04-2012

S1 Tahun : 2000 01-01-20059 Tahun

97

M.053819/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

3 BulanPOPT MUDA01-03-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

SASARA, 16-04-1970

NURHAMZAH19700416 199503 1 001/080119158

III/c01-10-2012

SLTA Tahun : 1990 01-03-199518 Tahun

98

G-208819/113695-D

LAKI-LAKIKAWINISLAM 12 Tahun

7 BulanPOPT PENYELIA01-09-2012

SPMA

Pertanian/ 0.0010 Bulan

PNS

/

nominat2

281

Lampiran 16

Page 237: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 15UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

MALANG, 10-10-1981

DRH SELYTA MAYANG PINANG PUJI19811010 200801 2 023/080138688

III/c01-10-2012

S1 Tahun : 2007 01-01-20086 Tahun

99

N.434998/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

9 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-04-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

PINRANG, 12-08-1968

NAWISAH, SP19680812 200112 2 001/

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 1995 01-12-200112 Tahun

100

L049458/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPOPT MUDA01-04-2007

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 2.83Pertanian 1 Bulan

PNS

/

TAKALALA, 28-05-1976

DAMRAENI JUHARI, SP19760528 200501 2 001/080134709

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 1998 01-01-20059 Tahun

101

M.053818/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 8 Tahun 3 Bulan

POPT MUDA01-03-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

POMALA KOLAKA, 22-05-1978

IPHA RIDHAYANIE RIDWAN, SP19780522 200501 2 001/080134676

III/c01-04-2013

S1 Tahun : 2001 01-01-20059 Tahun

102

M.053817/

PEREMPUAKAWINISLAM 8 Tahun

3 BulanPOPT MUDA01-03-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

TASIKMADU, 18-06-1980

DRH ENDAH KUSUMAWATI, M.SI19800618 200604 2 001/080135800

III/c01-04-2013

S2 Tahun : 2005 01-04-20067 Tahun

103

/

PEREMPUAKAWINISLAM 7 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER MUDA01-03-2013

IPB

Kes. masyarakat Veteriner/ 0.00Kedokteran Hewan 9 Bulan

PNS

/

YOGYAKARTA, 30-07-1980

DRH NUR SETYAWAN19800730 200901 1 005/198007302

III/b01-01-2009

S1 Tahun : 2007 01-01-20095 Tahun

104

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-08-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

MANDAI, 21-07-1968

LILY WIDIJATMI SUTRISNO, S.PT19680721 199903 2 001/080126559

III/b01-04-2009

S1 Tahun : 1993 01-03-199915 Tahun

105

J.142077/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 5 Tahun 7 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-03-2013

UNHAS

Ilmu Ternak/ 0.00Peternakan 4 Bulan

PNS

/

nominat2

282

Lampiran 16

Page 238: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 16UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

YOGYAKARTA, 06-05-1985

DRH RIZKA INDRIANI19850506 200912 2 006/

III/b01-12-2009

S1 Tahun : 2009 01-12-20094 Tahun

106

P.533882/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-06-2012

UGM

Kedokteran Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

PURWOREJO, 27-07-1978

DRH RINA MAHYANINGSIH19780727 200912 2 002/197807272

III/b01-12-2009

S1 Tahun : 2005 01-12-20094 Tahun

107

P 568299/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-05-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

KLATEN, 12-08-1978

DRH SITI JUWARIYAH19780812 201101 2 006/197808122

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

108

/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

LAMONGAN, 24-03-1982

DRH DARUSMAN19820324 201101 1 012/198203242

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

109

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNAIR

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

SLEMAN, 19-06-1983

DRH AGUS SETIAWAN19830619 201101 1 012/198306192

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

110

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-05-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

SARIBUDOLOK, 07-11-1982

DRH HASTUTI HANDAYANI S. PURBA19821107 201101 2 011/198211072

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2009 01-01-20113 Tahun

111

/

PEREMPUABLM KAWIN

KRISTEN 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UGM

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

CISARUA, 03-01-1983

DRH YANUAR TRI RACHMADI19830103 201101 1 009/198301032

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

112

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

MEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNUD

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

nominat2

283

Lampiran 16

Page 239: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 17UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SIDOARJO, 02-10-1985

DRH LESTY ARINI19851002 201101 2 010/198510022

III/b01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

113

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanMEDIK VETERINER PERTAMA01-09-2013

UNAIR

Dokter Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 20-07-1973

NELLY PARETANGA TANGARAN, SP19730730 200604 2 016/

III/b01-10-2011

S1 Tahun : 1998 01-04-200615 Tahun

114

/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 13 Tahun 6 Bulan

POPT PERTAMA01-03-2008

UNHAS

Hama Tumbuhan/Tanaman/ 0.00Pertanian 9 Bulan

PNS

/

MARE, 20-04-1963

BASRI SUDDING, SP19630420 199303 1 001/080113592

III/b01-04-2013

S1 Tahun : 2008

-

01-03-199328 Tahun

115-

G 028287/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 22 Tahun

8 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-09-2008

KENDARI

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00PERTANIAN 5 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 14-07-1985

SUKMAWATI SALEH, SP19850714 200901 2 006/198507142

III/b01-04-2013

S1 Tahun : 2008 01-01-20095 Tahun

116

p.083884/

PEREMPUAKAWINISLAM 4 Tahun

3 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MEDAN, 19-09-1975

M. HENDRY NURYANTO, SP19750919 200312 1 001/080133514

III/b01-10-2013

S1 Tahun : 2008 01-12-200311 Tahun

117

L.181307/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 6 Tahun

4 BulanPOPT PERTAMA01-03-2010

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 7 Bulan

PNS

/

LABAKKANG, 20-05-1976

RITA HARNITA, SP19760520 200912 2 001/197605202

III/a01-12-2009

S1 Tahun : 1999 01-12-20094 Tahun

118

P 568296/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-06-2012

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

TERNATE, 15-09-1980

GAMAYANTI, SP19800915 201101 2 005/198009152

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2004 01-01-20113 Tahun

119

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

nominat2

284

Lampiran 16

Page 240: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 18UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

SENGKANG, 10-12-1981

HERAWATI DJAFAR, SP19811210 201101 2 009/198112102

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2005 01-01-20113 Tahun

120

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAROS, 12-09-1983

IYYUL IKHLAS, SP19830912 201101 1 007/198309122

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

121

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 10-02-1984

FIRMAN SYAHRUDDIN, SP19840210 201101 1 008/198402102

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

122

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

YOGYAKARTA, 28-02-1985

BUDIARTO KOLOPAKING, SP19850228 201101 1 005/198502282

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

123

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNSOED

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 30-06-1985

ATIKA PRIANSARI, SP19850630 201101 2 013/198506302

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2008 01-01-20113 Tahun

124

/

PEREMPUAKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-10-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 06-02-1988

H RENGGA MULIA PUTRA RACHIM, SP19880206 201101 1 009/198802062

III/a01-01-2011

S1 Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

125

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PERTAMA01-05-2013

UNHAS

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

/

DENPASAR, 04-04-1965

SRI PUJI ASTUTI19650404 199803 2 001/080122834

III/a01-10-2011

SLTA Tahun : 1985 01-03-199824 Tahun

126

H 025091/

PEREMPUAKAWINISLAM 17 Tahun

6 BulanPARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-08-2011

SMU NEGERI 1 UJUNG PANDANG

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

nominat2

285

Lampiran 16

Page 241: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 19UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 12-10-1962

RUTH RANTE PARERA19621012 199703 2 001/080121904

III/a01-10-2011

SLTA Tahun : 1982 01-03-199719 Tahun

127

G.425940/

PEREMPUAKAWIN

KRISTEN 7 Tahun 6 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-08-2011

SMA NEGERI IV MAKASSAR

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

GOWA, 07-02-1965

M. AMIR P.19650207 199703 1 001/080121758

III/a01-10-2012

SLTA Tahun : 1991

-

01-03-199716 Tahun

128-

427929/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 10 Tahun

7 BulanPOPT PELAKSANA LANJUTAN01-09-2012

SMA WOLIO MAKASSAR

Umum/ 0.00SLTA 10 Bulan

PNS

/

MAROS, 30-01-1968

RAYU HAMZAH19680130 199903 1 001/080127020

III/a01-04-2013

SLTA Tahun : 1987 01-03-199924 Tahun

129

i.019697/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 19 Tahun

0 BulanPARAMEDIK VETERINER PLKS. LANJUTAN01-03-2013

SMA SWASTA ANGKASA

Biologi/ 0.009 Bulan

PNS

/

PERIGI, 19-04-1984

HASAN ASARI, A.MD19840419 200801 1 003/080138486

II/d01-10-2011

D3 Tahun : 2006 01-01-20089 Tahun

130

N.435000/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 6 Tahun

9 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-03-2010

UNIV. MATARAM

Peternakan/ 0.00Peternakan 0 Bulan

PNS

/

UJUNGPANDANG, SULSEL, 05-03-1976

BAKRI JABIR19760305 200212 1 002/080133120

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1995 01-12-200218 Tahun

131

L.098422/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 16 Tahun

10 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP-YP LAPAWAWOI

Peternakan/ 0.007 Bulan

PNS

/

BOROPPAOE, 10-06-1977

ABDUL RAHIM19770610 200003 1 003/080129780

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1996 01-03-200017 Tahun

132

J.083780/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 15 Tahun

10 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2005

SPP RAPPANG

Kesehatan Hewan/ 0.007 Bulan

PNS

/

GOWA, 05-01-1977

TAJUDDIN19770105 200212 1 003/080133198

II/d01-04-2012

SLTA Tahun : 1995 01-12-200211 Tahun

133

L.098424/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 9 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP YP LAPAWAWOI GOWA, SULSEL

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

286

Lampiran 16

Page 242: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 20UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

TAKKALASI, 01-04-1983

ADRIATI THAMRIN, SP19830401 200312 2 001/080133513

II/d01-04-2012

S1 Tahun : 2001

-

01-12-200310 Tahun

134-

L181306/

PEREMPUABLM KAWIN

ISLAM 8 Tahun 4 Bulan

POPT PELAKSANA01-10-2008

UIM

Hama & Penyakit Tumbuhan/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 10-09-1976

MUH. JUFRI19760910 200112 1 001/080130643

II/d01-04-2013

D2 Tahun : 2003 01-12-200112 Tahun

135

L 028407/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPOPT PELAKSANA01-10-2007

AKADEMI PENYULUH PERTANIAN

Karantina Pertanian/ 0.00Pertanian 1 Bulan

PNS

/

PATTIRO, 10-12-1972

SUMARNI19721210 200112 2 001/080130907

II/d01-04-2013

SLTA Tahun : 1994 01-12-200112 Tahun

136

L.003316/

PEREMPUAKAWINISLAM 11 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-10-2007

SPP LAPAWAWOI

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

CIAMIS, 16-08-1978

WAWAN HERAWAN, AMD19780816 200912 1 001/197808162

II/d01-04-2013

D3 Tahun : 2000 01-12-20097 Tahun

137

P 568293/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 6 Tahun 4 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

UNPAD

Peternakan/ 0.00Peternakan 1 Bulan

PNS

/

SRAGEN, 06-04-1980

YULIUS PUJI SRIYATNO, AMD19800406 200912 1 002/198004062

II/d01-04-2013

D3 Tahun : 2003 01-12-20097 Tahun

138

P 568289/

LAKI-LAKIBLM KAWINKATHOLIK 6 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

BANTUL, 10-04-1984

SUMIYATI, AMD19840410 200912 2 004/198404102

II/c01-12-2009

D3 Tahun : 2006 01-12-20097 Tahun

139

/

PEREMPUAKAWINISLAM 3 Tahun

0 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-05-2013

UGM

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

TANJUNG KARANG, 26-10-1986

SURYA AS'AD RN, AMD19861026 200912 1 002/198610262

II/c01-12-2009

D3 Tahun : 2007 01-12-20097 Tahun

140

P 568292/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 3 Tahun 0 Bulan

PARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-05-2013

IPB

Kesehatan Hewan/ 0.00Kedokteran Hewan 1 Bulan

PNS

/

nominat2

287

Lampiran 16

Page 243: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 21UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

UJUNG PANDANG, 15-06-1975

MIRWAN MASRI19750615 200212 1 003/080132827

II/c01-10-2010

SLTA Tahun : 1994

-

01-12-200211 Tahun

141-

L 099447/065997 I

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

10 BulanPOPT PELAKSANA01-03-2008

SMA NEGERI 3

Biologi/ 0.00SLTA 1 Bulan

PNS

/

MAKASSAR, 10-04-1984

DARMAWATI PASAUK19840410 200604 2 014/080136542

II/c01-04-2013

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

142

O29330/

PEREMPUAKAWINISLAM 10 Tahun

9 BulanPOPT PELAKSANA01-04-2011

SMU

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

CACABALA, 14-03-1980

ISMAIL JANNONG19800314 200212 1 001/080133003

II/c01-04-2013

SLTA Tahun : 2000 01-12-200211 Tahun

143

099826/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 10 Tahun

4 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2009

SPP NEGERI RAPPANG

Peternakan/ 0.001 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 15-06-1980

SUMARJONO19800615 200604 1 023/080136684

II/c01-10-2013

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

144

N. 022784/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 11 Tahun

3 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-04-2011

SMU SWASTA ILHAM

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

BONE, 23-11-1971

NURHANI19711123 200604 2 016/080136331

II/b01-04-2010

SLTA Tahun : 1995 01-04-200616 Tahun

145

/

PEREMPUAKAWINISLAM 13 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-10-2013

SMA IPA

IPA/ 0.009 Bulan

PNS

/

UJUNG PANDANG, 30-09-1983

ALAMSYAH19830930 200604 1 001/198309302

II/b01-04-2010

SLTA Tahun : 2002 01-04-200611 Tahun

146

029368/090981 LL

LAKI-LAKIKAWINISLAM 7 Tahun

9 BulanPARAMEDIK VETERINER PELAKSANA01-08-2012

SMU

IPA/ 0.006 Bulan

PNS

/

MADIUN, 04-01-1979

PUJIONO19790104 200912 1 002/197901042

II/b01-10-2012

SLTA Tahun : 1997 01-12-20094 Tahun

147

P 568298/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 2 Tahun

10 BulanPOPT PELAKSANA01-09-2012

SPP-SPMA DAERAH MADIUN

Pertanian/ 0.001 Bulan

PNS

/

nominat2

288

Lampiran 16

Page 244: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR NOMINATIF PEGAWAIKEMENTERIAN PERTANIAN

NOMOR

NAMA PEGAWAI

TEMPAT/TANGGAL LAHIRNIP/NIP LAMA

GOL/RUTMT

JABATAN STRUKTURALTMT STRUKTURAL/FUNGSIONAL UMUM SEKOLAH/UNIVERSITAS

FAKULTAS

PENDIDIKAN AKHIR/TAHUNNAMA LATJAB

TAHUN

LAT. JABATAN MASA KERJA KESELURUHAN

TGL CAPEG

Halaman : 22UNIT KERJA : BBKP MAKASSAR, SULSELPER : 01 JANUARI 2014

NOMOR KARPEG/KARIS/KARSU

J.KELAMINSTAT-KELAGAMA

JABATAN FUNGSIONALTMT FUNGSIONAL JURUSAN/IPK AKHIR

MASA KERJAGOLONGAN STAT. KEPEGAWAIAN

1 2 3 4 5 6 7 8

BERDASARKAN BAGAN

JUMLAH JAMPENYELENGGARA

NAMA KURSUS

LOKASI

9

BANYU URIP, 03-10-1977

ABDUL GAFUR19771003 201101 1 005/197710032

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 1997 01-01-20113 Tahun

148

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-10-2013

SPP HORTIKULTURA PALOPO

Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

CIRO-CIROE, 16-04-1978

DARWIS LAGGA19780416 201101 1 005/197804162

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 1998 01-01-20113 Tahun

149

/

LAKI-LAKIKAWINISLAM 0 Tahun

0 BulanPOPT PEMULA01-05-2013

SMK PERTANIAN SIDENRENG RAPPAN

Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

TAKALAR, 20-10-1986

AMIRUDDIN19861020 201101 1 012/198610202

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 2007 01-01-20113 Tahun

150

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

POPT PEMULA01-10-2013

SMK NEGERI 3 TAKALAR

Pengolahan Hasil Pertanian/ 0.000 Bulan

PNS

/

BONE, 06-01-1992

ANDI NUR ICHSAN DWIARISTYA19920106 201101 1 002/199201062

II/a01-01-2011

SLTA Tahun : 2010 01-01-20113 Tahun

151

/

LAKI-LAKIBLM KAWIN

ISLAM 0 Tahun 0 Bulan

POPT PEMULA01-10-2013

SMK N 2 SINJAI

Budidaya Tanaman/ 0.00Pertanian 0 Bulan

PNS

MAKASSAR, 01 JANUARI 2014KEPALA BALAI

HERMANSYAH, SH.,MMNIP : 19580917 198202 1 001

/

nominat2

289

Lampiran 16

Page 245: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Naik Pangkat Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN APRIL :

NO NAMA PEGAWAI

NIP

PANGKAT SEBELUMNYA PANGKAT BARU Gol.

Ruang TMT Gol.

Ruang TMT

1. Ir. Yusup Patiroy, MM 19660605 199303 1 004 III / d 01 April 2005 IV / a 01 April 2009

2. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

III / d 01 April 2009 IV / a 01 April 2013

3. drh. Sandra Diah W. 19760213 200501 2 002 III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

4. Damaris Rangan, SE 19641221 199403 2 001

III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

5. St. Hasdjurianih, SE 19670421 199903 2 001

III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

6. Muh. Ilyas. HS, S.Sos 19620101 199103 1 003

III / b 01 April 2009 III / c 01 April 2013

7. Sukmawati Saleh, SP 19850714 200901 2 006

III / a 01 April 2009 III / b 01 April 2013

8. Basri Daud, SE 19710412 199703 1 001

III / a 01 April 2009 III / b 01 April 2013

9. Abdul Azis 19721127 199803 1 001

II / d 01 April 2009 III / a 01 April 2013

BULAN OKTOBER :

NO NAMA PEGAWAI

NIP

PANGKAT SEBELUMNYA PANGKAT BARU Gol.

Ruang TMT Gol.

Ruang TMT

1. drh. Amir Hasanuddin, MM 19720110.200003.1.001 III / d 01 Oktober 2009 IV / a 01 Oktober 2013

2. drh. Sri Utami, M.Sc 19760630 200112 2 001 III / d 01 Oktober 2009 IV / a 01 Oktober 2013

3. Alamsyah Umar, SP 19650214 198603 1 002 III / c 01 Oktober 2009 III / d 01 Oktober 2013

4. Dwi Eka Sari, SE.,MM 19770120 200604 2 019 III / b 01 Oktober 2009 III / c 01 Oktober 2013

5. Dahlia 19840316 200910 2 001

II / a 01 Oktober 2009 II / b 01 Oktober 2013

Lampiran 17

Page 246: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Naik Pangkat Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN APRIL :

NO NAMA PEGAWAI

NIP

PANGKAT SEBELUMNYA PANGKAT BARU Gol.

Ruang TMT Gol.

Ruang TMT

1. Ir. Yusup Patiroy, MM 19660605 199303 1 004 III / d 01 April 2005 IV / a 01 April 2009

2. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

III / d 01 April 2009 IV / a 01 April 2013

3. drh. Sandra Diah W. 19760213 200501 2 002 III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

4. Damaris Rangan, SE 19641221 199403 2 001

III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

5. St. Hasdjurianih, SE 19670421 199903 2 001

III / c 01 April 2009 III / d 01 April 2013

6. Muh. Ilyas. HS, S.Sos 19620101 199103 1 003

III / b 01 April 2009 III / c 01 April 2013

7. Sukmawati Saleh, SP 19850714 200901 2 006

III / a 01 April 2009 III / b 01 April 2013

8. Basri Daud, SE 19710412 199703 1 001

III / a 01 April 2009 III / b 01 April 2013

9. Abdul Azis 19721127 199803 1 001

II / d 01 April 2009 III / a 01 April 2013

BULAN OKTOBER :

NO NAMA PEGAWAI

NIP

PANGKAT SEBELUMNYA PANGKAT BARU Gol.

Ruang TMT Gol.

Ruang TMT

1. drh. Amir Hasanuddin, MM 19720110.200003.1.001 III / d 01 Oktober 2009 IV / a 01 Oktober 2013

2. drh. Sri Utami, M.Sc 19760630 200112 2 001 III / d 01 Oktober 2009 IV / a 01 Oktober 2013

3. Alamsyah Umar, SP 19650214 198603 1 002 III / c 01 Oktober 2009 III / d 01 Oktober 2013

4. Dwi Eka Sari, SE.,MM 19770120 200604 2 019 III / b 01 Oktober 2009 III / c 01 Oktober 2013

5. Dahlia 19840316 200910 2 001

II / a 01 Oktober 2009 II / b 01 Oktober 2013

Lampiran 17

290

Page 247: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JANUARI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Drh. Sandra Diah Widhiyana 19760213 200501 2 002

Penata III/c

08 tahun 01 Januari 2013

2. Drh. Nur Setyawan 19800730 200901 1 005

Penata Muda Tk.I III/b

4 tahun 01 Januari 2013

3. Damraeni Juhari, SP 19760528 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

4. Andi Besse Padauleng, SP 19761117 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

5. Andi Tasriyani S, SP 19770218 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

6. Ipha Ridhayanie Ridwan, SP 19780522 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

7. drh. Siti Juwariyah 19780812 201101 2 006

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

8. drh. Darusman 19820324 201101 1 012

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

9. drh. Agus Setiawan 19830619 201101 1 012

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

10. drh. Hastuti Handayani S. Purba 19821107 201101 2 011

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

11. drh.Yanuar Tri Rachmadi 19830103 201101 1 009

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

12. drh. Lesty Arini 19851002 201101 2 010

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

13. Sukmawati Saleh, SP 19850714 200901 2 006

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Januari 2013

14. Gamayanti, SP 19800915 201101 2 005

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

15. Herawati Djafar, SP 19811210 201101 2 009

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

16. Iyyul Ikhlas, SP 19830912 201101 1 007

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

17. Mansyur, SP 19810223 201101 1 001

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

18. Firman Syahruddin, SP 19840210 201101 1 008

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

19. Budiarto Kolopaking, SP 19850228201101 1 005

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

20. Awliya, SP 19850306 201101 2 013

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

21. Atika Priansari, SP 19850630 201101 2 013

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

22. Haryani, SP 19860829 201101 2 016

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

23. H. Rengga Mulia Putra Rachim, SP 19880206 201101 1 009

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

24. Rita Meylisa, A.Md 19840515 201101 2 017

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

25. Fransiska Desi S, A.Md.Kom 19851223 201101 2 020

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

26. Raden Djoko Indra AP, A.Md 19851229 201101 1 013

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

27. Ayu Suci Rastiani, A.Md 19860521 201101 1 007

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

28. Zaenab, A.Md 19870927 201101 2 017

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

291

Page 248: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN FEBRUARI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA

TMT BERKALA

1. Hermansyah, SH.,MM 19600423 199903 1 001

Pembina Utama Muda IV/c

28 tahun 01 Februari 2013

BULAN MARET :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Ir. Syahriani Kadir, MM 19630118 198903 2 001

Pembina Tk.I IV/b

24 tahun 01 Maret 2013

2. Ir. Djawiah Sahran 19591218 198903 2 001

Pembina IV/a

24 tahun 01 Maret 2013

3. Ir. Junaidi, MM 19640722 199103 1 002

Pembina IV/a

22 tahun 01 Maret 2013

4. Ir. Muhammad Sahrir, MM 19650223 199103 1 001

Pembina IV/a

22 tahun 01 Maret 2013

5. Ir. Yusup Patiroy, MM 19660605 199303 1 004

Pembina IV/a

20 tahun 01 Maret 2013

6. Hasni, SE 19630901 199903 2 001

Penata Tk.I III/d

14 tahun 01 Maret 2013

BULAN APRIL :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Damaris Rangan,SE 19641221 199403 2 001

Penata III/c

22 tahun 01 April 2013

2. St Hasdjurianih, SE 19670421 199903 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 April 2013

3. Ambo Enre, SE 19730823 199803 1 002

Penata III/c

12 tahun 01 April 2013

4. Alamsyah Umar 19650214 198603 1 002

Penata III/c

24 tahun 01 April 2013

5. Darwisa Tomme,SP 19740221 200003 2 006

Penata Muda Tk.I III/b

14 tahun 01 April 2013

6. Tandi Turu 19620223 199403 1 001

Penata Muda III/a

24 tahun 01 April 2013

7. Basri Daud, SE 19710412 199703 1 001

Penata Muda III/a

14 tahun 01 April 2013

8. Abdul Azis 19720927 199803 1 001

Pengatur Tk.I II/d

21 tahun 01 April 2013

9. Iskandar Zulkarnaen 19591019 199903 1 001

Pengatur II/c

23 tahun 01 April 2013

10. Syahrir 19861127 200604 1 002

Pengatur Muda Tk.I II/b

07 tahun 01 April 2013

BULAN MEI : -

292

Page 249: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JUNI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. St. Rahmatia SN,SP.M.Si 19700214 200312 2 001

Penata III/c

18 tahun 01 Juni 2013

2. Bambang Sudraptono 19691210 198903 1 003

Penata III/c

20 tahun 01 Juni 2013

3. M. Hendry Nuryanto, SP 19750919 200312 1 001

Penata Muda III/a

06 tahun 01 Juni 2013

4. Abdul Rahim 19770610 200003 1 003

Pengatur TK.1 II/d

17 tahun 01 Juni 2013

BULAN JULI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Dra. Alice Sesa, MM 19620805 198503 2 001

Pembina IV/a

24 tahun 01 Juli 2013

2. Hamzah, SH 19620630 198601 1 004

Penata Tk. I III/d

24 tahun 01 Juli 2013

3. Achmas Muhammad Guntur 19631008 198601 1 001

Penata III/c

24 tahun 01 Juli 2013

4. Muhammad Ansharullah Amin 19621017 198503 1 003

Penata III/c

24 tahun 01 Juli 2013

5. Muh. Ilyas. HS, S.Sos 19620101 199103 1 003

Penata Muda Tk.I III/b

20 tahun 01 Juli 2013

6. Sumarjono 19800615 200604 1 023

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

7. Darmawaty Pasauk 19840410 200604 2 014

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

8. Alamsyah 19830930 200604 1 011

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

BULAN AGUSTUS : - BULAN SEPTEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

2. Nasruddin, SP 19590723 198303 1 001

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

3. Ambar Sayekti 19620815 198303 2 003

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

4. Hasnah Abubakar, S.TP 19610825 198303 2 001

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

5. Khuzainah BM, SP 19691101 199803 2 001

Penata Tk.I III/d

16 tahun 01 September 2013

6. Merry,SP 19720501 199903 2 001

Penata Tk.I III/d

14 tahun 01 September 2013

7. Lily Widijatmi Sutrisno, S.Pt 19680721 199903 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

10 tahun 01 September 2013

BULAN OKTOBER : -

293

Page 250: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN NOVEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA

TMT BERKALA

1. Amran S 19600423 199903 1 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

21 tahun 01 November 2013

BULAN DESEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. drh. Sri Utami, M.Sc 19760630 200112 2 001

Penata Tk. I III/d

12 tahun 01 Desember 2013

2. Hamziah, SP 19660422 200112 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

3. Nurfaidah, SP 19721231 200112 2 009

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

4. Nawisah, SP 19680812 200212 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

5. Muhammad Iqbal, SP 19711225 200312 1 001

Penata III/c

10 tahun 01 Desember 2013

6. Fatmawati Saleh, SP.,MM 19800802 200312 2 002

Penata III/c

10 tahun 01 Desember 2013

7. drh. Rina Mahyaningsih 19780727 200912 2 002

Penata Muda Tk. I III/b

04 tahun 01 Desember 2013

8. drh. Rizka Indriani 19850506 200912 2 006

Penata Muda Tk. I III/b

04 tahun 01 Desember 2013

9. Rita Harnita, SP 19760520 200912 2 001

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

10. Achmal Hafid, ST 19800219 200912 1 003

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

11. R. Sekar Kencana G, SE 19840222 200912 2 013

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

12. Toni, SE 19710917 200212 1 002

Penata Muda III/a

06 tahun 01 Desember 2013

13. Zulham Mappatunru 19801021 200212 1 001

Penata Muda III/a

11 tahun 01 Desember 2013

14. Tajuddin 19770105 200212 1 003

Pengatur Tk. I II/d

11 tahun 01 Desember 2013

15. Wawan Herawan, A.Md 19780816 200912 1 001

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

16. Wiwik Dwi Kardati, A.Md 19810203 200912 2 001

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

17. Yulius Puji Sriyatno, A.Md 19800406 200912 1 002

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

18. Sumiyati, A.Md 19840410 200912 2 004

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

19. Surya Asad R. N, A.Md 19861026 200912 1 002

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

20. Mirwan Masri 19750615 200212 1 003

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

21. Sitti Rabiah 19700427 200212 2 001

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

22. Muhammad Yusuf 19820606 200212 1 003

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

23. Syamsinar Rahman 19761216 200212 2 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Desember 2013

24. Ismail Jannong 19800314 200212 1 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Desember 2013

294

Page 251: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JANUARI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Drh. Sandra Diah Widhiyana 19760213 200501 2 002

Penata III/c

08 tahun 01 Januari 2013

2. Drh. Nur Setyawan 19800730 200901 1 005

Penata Muda Tk.I III/b

4 tahun 01 Januari 2013

3. Damraeni Juhari, SP 19760528 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

4. Andi Besse Padauleng, SP 19761117 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

5. Andi Tasriyani S, SP 19770218 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

6. Ipha Ridhayanie Ridwan, SP 19780522 200501 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

08 tahun 01 Januari 2013

7. drh. Siti Juwariyah 19780812 201101 2 006

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

8. drh. Darusman 19820324 201101 1 012

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

9. drh. Agus Setiawan 19830619 201101 1 012

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

10. drh. Hastuti Handayani S. Purba 19821107 201101 2 011

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

11. drh.Yanuar Tri Rachmadi 19830103 201101 1 009

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

12. drh. Lesty Arini 19851002 201101 2 010

Penata Muda Tk.I III/b

02 tahun 01 Januari 2013

13. Sukmawati Saleh, SP 19850714 200901 2 006

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Januari 2013

14. Gamayanti, SP 19800915 201101 2 005

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

15. Herawati Djafar, SP 19811210 201101 2 009

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

16. Iyyul Ikhlas, SP 19830912 201101 1 007

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

17. Mansyur, SP 19810223 201101 1 001

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

18. Firman Syahruddin, SP 19840210 201101 1 008

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

19. Budiarto Kolopaking, SP 19850228201101 1 005

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

20. Awliya, SP 19850306 201101 2 013

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

21. Atika Priansari, SP 19850630 201101 2 013

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

22. Haryani, SP 19860829 201101 2 016

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

23. H. Rengga Mulia Putra Rachim, SP 19880206 201101 1 009

Penata Muda III/a

02 tahun 01 Januari 2013

24. Rita Meylisa, A.Md 19840515 201101 2 017

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

25. Fransiska Desi S, A.Md.Kom 19851223 201101 2 020

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

26. Raden Djoko Indra AP, A.Md 19851229 201101 1 013

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

27. Ayu Suci Rastiani, A.Md 19860521 201101 1 007

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

28. Zaenab, A.Md 19870927 201101 2 017

Pengatur II/c

05 tahun 01 Januari 2013

291

Lampiran 18

Page 252: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN FEBRUARI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA

TMT BERKALA

1. Hermansyah, SH.,MM 19600423 199903 1 001

Pembina Utama Muda IV/c

28 tahun 01 Februari 2013

BULAN MARET :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Ir. Syahriani Kadir, MM 19630118 198903 2 001

Pembina Tk.I IV/b

24 tahun 01 Maret 2013

2. Ir. Djawiah Sahran 19591218 198903 2 001

Pembina IV/a

24 tahun 01 Maret 2013

3. Ir. Junaidi, MM 19640722 199103 1 002

Pembina IV/a

22 tahun 01 Maret 2013

4. Ir. Muhammad Sahrir, MM 19650223 199103 1 001

Pembina IV/a

22 tahun 01 Maret 2013

5. Ir. Yusup Patiroy, MM 19660605 199303 1 004

Pembina IV/a

20 tahun 01 Maret 2013

6. Hasni, SE 19630901 199903 2 001

Penata Tk.I III/d

14 tahun 01 Maret 2013

BULAN APRIL :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Damaris Rangan,SE 19641221 199403 2 001

Penata III/c

22 tahun 01 April 2013

2. St Hasdjurianih, SE 19670421 199903 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 April 2013

3. Ambo Enre, SE 19730823 199803 1 002

Penata III/c

12 tahun 01 April 2013

4. Alamsyah Umar 19650214 198603 1 002

Penata III/c

24 tahun 01 April 2013

5. Darwisa Tomme,SP 19740221 200003 2 006

Penata Muda Tk.I III/b

14 tahun 01 April 2013

6. Tandi Turu 19620223 199403 1 001

Penata Muda III/a

24 tahun 01 April 2013

7. Basri Daud, SE 19710412 199703 1 001

Penata Muda III/a

14 tahun 01 April 2013

8. Abdul Azis 19720927 199803 1 001

Pengatur Tk.I II/d

21 tahun 01 April 2013

9. Iskandar Zulkarnaen 19591019 199903 1 001

Pengatur II/c

23 tahun 01 April 2013

10. Syahrir 19861127 200604 1 002

Pengatur Muda Tk.I II/b

07 tahun 01 April 2013

BULAN MEI : -

292

Lampiran 18

Page 253: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JUNI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. St. Rahmatia SN,SP.M.Si 19700214 200312 2 001

Penata III/c

18 tahun 01 Juni 2013

2. Bambang Sudraptono 19691210 198903 1 003

Penata III/c

20 tahun 01 Juni 2013

3. M. Hendry Nuryanto, SP 19750919 200312 1 001

Penata Muda III/a

06 tahun 01 Juni 2013

4. Abdul Rahim 19770610 200003 1 003

Pengatur TK.1 II/d

17 tahun 01 Juni 2013

BULAN JULI :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Dra. Alice Sesa, MM 19620805 198503 2 001

Pembina IV/a

24 tahun 01 Juli 2013

2. Hamzah, SH 19620630 198601 1 004

Penata Tk. I III/d

24 tahun 01 Juli 2013

3. Achmas Muhammad Guntur 19631008 198601 1 001

Penata III/c

24 tahun 01 Juli 2013

4. Muhammad Ansharullah Amin 19621017 198503 1 003

Penata III/c

24 tahun 01 Juli 2013

5. Muh. Ilyas. HS, S.Sos 19620101 199103 1 003

Penata Muda Tk.I III/b

20 tahun 01 Juli 2013

6. Sumarjono 19800615 200604 1 023

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

7. Darmawaty Pasauk 19840410 200604 2 014

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

8. Alamsyah 19830930 200604 1 011

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Juli 2013

BULAN AGUSTUS : - BULAN SEPTEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

2. Nasruddin, SP 19590723 198303 1 001

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

3. Ambar Sayekti 19620815 198303 2 003

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

4. Hasnah Abubakar, S.TP 19610825 198303 2 001

Penata Tk.I III/d

26 tahun 01 September 2013

5. Khuzainah BM, SP 19691101 199803 2 001

Penata Tk.I III/d

16 tahun 01 September 2013

6. Merry,SP 19720501 199903 2 001

Penata Tk.I III/d

14 tahun 01 September 2013

7. Lily Widijatmi Sutrisno, S.Pt 19680721 199903 2 001

Penata Muda Tk.I III/b

10 tahun 01 September 2013

BULAN OKTOBER : -

293

Lampiran 18

Page 254: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

DAFTAR KENAIKAN GAJI BERKALA KEMENTERIAN PERTANIAN

TAHUN ANGGARAN 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN NOVEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA

TMT BERKALA

1. Amran S 19600423 199903 1 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

21 tahun 01 November 2013

BULAN DESEMBER :

NO NAMA PEGAWAI NIP

PANGKAT (GOL.)

MASA KERJA BERKALA TMT BERKALA

1. drh. Sri Utami, M.Sc 19760630 200112 2 001

Penata Tk. I III/d

12 tahun 01 Desember 2013

2. Hamziah, SP 19660422 200112 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

3. Nurfaidah, SP 19721231 200112 2 009

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

4. Nawisah, SP 19680812 200212 2 001

Penata III/c

12 tahun 01 Desember 2013

5. Muhammad Iqbal, SP 19711225 200312 1 001

Penata III/c

10 tahun 01 Desember 2013

6. Fatmawati Saleh, SP.,MM 19800802 200312 2 002

Penata III/c

10 tahun 01 Desember 2013

7. drh. Rina Mahyaningsih 19780727 200912 2 002

Penata Muda Tk. I III/b

04 tahun 01 Desember 2013

8. drh. Rizka Indriani 19850506 200912 2 006

Penata Muda Tk. I III/b

04 tahun 01 Desember 2013

9. Rita Harnita, SP 19760520 200912 2 001

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

10. Achmal Hafid, ST 19800219 200912 1 003

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

11. R. Sekar Kencana G, SE 19840222 200912 2 013

Penata Muda III/a

04 tahun 01 Desember 2013

12. Toni, SE 19710917 200212 1 002

Penata Muda III/a

06 tahun 01 Desember 2013

13. Zulham Mappatunru 19801021 200212 1 001

Penata Muda III/a

11 tahun 01 Desember 2013

14. Tajuddin 19770105 200212 1 003

Pengatur Tk. I II/d

11 tahun 01 Desember 2013

15. Wawan Herawan, A.Md 19780816 200912 1 001

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

16. Wiwik Dwi Kardati, A.Md 19810203 200912 2 001

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

17. Yulius Puji Sriyatno, A.Md 19800406 200912 1 002

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

18. Sumiyati, A.Md 19840410 200912 2 004

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

19. Surya Asad R. N, A.Md 19861026 200912 1 002

Pengatur II/c

07 tahun 01 Desember 2013

20. Mirwan Masri 19750615 200212 1 003

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

21. Sitti Rabiah 19700427 200212 2 001

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

22. Muhammad Yusuf 19820606 200212 1 003

Pengatur II/c

11 tahun 01 Desember 2013

23. Syamsinar Rahman 19761216 200212 2 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Desember 2013

24. Ismail Jannong 19800314 200212 1 001

Pengatur Muda Tk.I II/b

11 tahun 01 Desember 2013

294

Lampiran 18

Page 255: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JANUARI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Darmawaty Pasauk 07 Januari - 07 April 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

BULAN FEBRUARI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Ir. Edi 04 – 05 Februari 2013 2 Hari Izin 2. drh. Amir Hasanuddin, MM 18 – 19 Februari 2013 2 Hari Izin 3. Ambar Sayekti 07 – 15 Februari 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 4. Haslinda Saleh, SE.,MM 25 Februari – 15 Maret

2013 14 Hari Cuti Alasan

Penting (Ibadah Umroh)

5. Zainuddin M 25 Februari – 15 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

6. Sirajuddin B 25 Februari – 15 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

7. Erfan Makkaraus, SH.,MM 26 Februari – 18 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

BULAN MARET : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Basri Sudding 14 – 22 Maret 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. drh. Amir Hasanuddin, MM 25 Maret – 12 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

3. Muhammad Iqbal, SP 26 Maret – 1 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Awliya, SP 27 Maret – 5 April 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN APRIL : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Fahri, SP.,MP 01 – 04 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Hasan Asari, A.Md 05 – 10 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

Page 256: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

3. Ir. Andi Masturi Syaiful, MM 09 – 26 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

4. Ir. Anni Anwar, MP 09 – 26 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

5. Fatmawati Saleh, SP.,MM 09 April – 09 Juli 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

6. Rita Harnita, SP 22 April – 22 Juli 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

BULAN MEI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Syamsidar 23 – 31 Mei 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN JUNI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Iskandar Zulkarnaen 04 Juli s/d 12 Juli 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

BULAN JULI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. St. Hasdjuriani, SE 04 – 12 Juli 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Bakri Jabir 08 – 16 Juli 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. drh. Endah Kusumawati, M.Si 15 Juli – 15 Oktober 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-2

BULAN AGUSTUS : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. drh. Lesty Arini 12 Agustus – 12 September 2013

24 Hari Cuti Alasan Penting (Perkawinan Pertama)

2. drh. Rina Mahyaningsih 19 – 27 Agustus 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Darwisa Tomme, SP 22 – 30 Agustus 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Samsuddin, S.TP 26 Agustus – 03 September 2013

7 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

Page 257: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN SEPTEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Darwis Lagga 12 – 20 September 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Fransiska Desi S, A.Md.Kom 16 – 24 September 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN OKTOBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Surya As’ad RN, A.Md 16 Oktober – 08 November 2013

17 Hari Cuti Alasan Penting (Perkawinan Pertama)

2. Awaluddin 16 – 24 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Sumiyati, A.Md 16 – 24 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Abdul Gafur 19 – 27 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN NOVEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Sukmawati Saleh, SP 04 – 13 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Adityo Eko Saputro 06 – 14 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Herawati Djafar, SP 07 – 15 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Hasnah Abubakar, S.TP 12 – 20 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

5. Tajuddin 20 – 28 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

6. Sri Puji Astuti 29 November – 09 Desember 2013

7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN DESEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Mawardi Rahman 04 - 09 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Ayu Suci Rastiani, A.Md 12 - 20 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Wiwik Dwi Kardati, A.Md 16 - 24 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Drh. Siti Juwariyah 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

5. drh. Hastuti Handayani S. Purba 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

Page 258: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

6. Sutarti, SE 16 - 24 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 7. Ir. Edi 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 8. Merry, SP 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 9. Nelly Paretanga Tangaran, SP 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 10. Ruth Rante Parera 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 11. H. Rengga Mulia Putra R, SP 19 - 24 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan

2013 12. Sumarni 22 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 13. Hilarius,S.Sos 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 14. Yulius Puji Sriyatno, A.Md 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 15. Tandi Turu 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 16. Damaris Rangan, SE 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 17. drh. Tri Wahyuni, M.Si 23 - 27 Desember 2013 3 Hari Cuti Tahunan

2013 18. Ir. Hasmiah Hamid 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 19. Dra. Alice Sesa, MM 24 - 31 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan

2013

Lampiran 19

Page 259: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN JANUARI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Darmawaty Pasauk 07 Januari - 07 April 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

BULAN FEBRUARI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Ir. Edi 04 – 05 Februari 2013 2 Hari Izin 2. drh. Amir Hasanuddin, MM 18 – 19 Februari 2013 2 Hari Izin 3. Ambar Sayekti 07 – 15 Februari 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 4. Haslinda Saleh, SE.,MM 25 Februari – 15 Maret

2013 14 Hari Cuti Alasan

Penting (Ibadah Umroh)

5. Zainuddin M 25 Februari – 15 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

6. Sirajuddin B 25 Februari – 15 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

7. Erfan Makkaraus, SH.,MM 26 Februari – 18 Maret 2013

14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

BULAN MARET : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Basri Sudding 14 – 22 Maret 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. drh. Amir Hasanuddin, MM 25 Maret – 12 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

3. Muhammad Iqbal, SP 26 Maret – 1 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Awliya, SP 27 Maret – 5 April 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN APRIL : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Fahri, SP.,MP 01 – 04 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Hasan Asari, A.Md 05 – 10 April 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

295

Page 260: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

3. Ir. Andi Masturi Syaiful, MM 09 – 26 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

4. Ir. Anni Anwar, MP 09 – 26 April 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

5. Fatmawati Saleh, SP.,MM 09 April – 09 Juli 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

6. Rita Harnita, SP 22 April – 22 Juli 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-3

BULAN MEI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Syamsidar 23 – 31 Mei 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN JUNI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Iskandar Zulkarnaen 04 Juli s/d 12 Juli 2013 14 Hari Cuti Alasan Penting (Ibadah Umroh)

BULAN JULI : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. St. Hasdjuriani, SE 04 – 12 Juli 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Bakri Jabir 08 – 16 Juli 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. drh. Endah Kusumawati, M.Si 15 Juli – 15 Oktober 2013 3 Bulan Cuti Bersalin Anak Ke-2

BULAN AGUSTUS : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. drh. Lesty Arini 12 Agustus – 12 September 2013

24 Hari Cuti Alasan Penting (Perkawinan Pertama)

2. drh. Rina Mahyaningsih 19 – 27 Agustus 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Darwisa Tomme, SP 22 – 30 Agustus 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Samsuddin, S.TP 26 Agustus – 03 September 2013

7 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

296

Page 261: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

BULAN SEPTEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Darwis Lagga 12 – 20 September 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Fransiska Desi S, A.Md.Kom 16 – 24 September 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN OKTOBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Surya As’ad RN, A.Md 16 Oktober – 08 November 2013

17 Hari Cuti Alasan Penting (Perkawinan Pertama)

2. Awaluddin 16 – 24 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Sumiyati, A.Md 16 – 24 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Abdul Gafur 19 – 27 Oktober 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN NOVEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Sukmawati Saleh, SP 04 – 13 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Adityo Eko Saputro 06 – 14 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Herawati Djafar, SP 07 – 15 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Hasnah Abubakar, S.TP 12 – 20 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

5. Tajuddin 20 – 28 November 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

6. Sri Puji Astuti 29 November – 09 Desember 2013

7 Hari Cuti Tahunan 2013

BULAN DESEMBER : No Nama Tanggal Cuti /

Izin Jangka Waktu

Keterangan

1. Mawardi Rahman 04 - 09 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan 2013

2. Ayu Suci Rastiani, A.Md 12 - 20 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

3. Wiwik Dwi Kardati, A.Md 16 - 24 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

4. Drh. Siti Juwariyah 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

5. drh. Hastuti Handayani S. Purba 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan 2013

Lampiran 19

297

Page 262: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Daftar Pegawai Yang Cuti Dan Izin Balai Besar Karantina Pertanian Makassar

Tahun Anggaran 2013

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

6. Sutarti, SE 16 - 24 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 7. Ir. Edi 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 8. Merry, SP 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 9. Nelly Paretanga Tangaran, SP 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 10. Ruth Rante Parera 19 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 11. H. Rengga Mulia Putra R, SP 19 - 24 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan

2013 12. Sumarni 22 - 31 Desember 2013 7 Hari Cuti Tahunan

2013 13. Hilarius,S.Sos 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 14. Yulius Puji Sriyatno, A.Md 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 15. Tandi Turu 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 16. Damaris Rangan, SE 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 17. drh. Tri Wahyuni, M.Si 23 - 27 Desember 2013 3 Hari Cuti Tahunan

2013 18. Ir. Hasmiah Hamid 23 - 31 Desember 2013 5 Hari Cuti Tahunan

2013 19. Dra. Alice Sesa, MM 24 - 31 Desember 2013 4 Hari Cuti Tahunan

2013

Lampiran 19

298

Page 263: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

Mutasi Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NAMA/NIP Pangkat / Gol. Ruang

Jabatan Tempat Tugas SK Mutasi Alih Tugas

Lama Baru 1 2 3 4 5 6 7 1. drh. Tri Wahyuni, M.Si

19680326 199403 2 001 Pembina

IV/a Kepala Bidang Wasdak

(lama) Kepala Bidang KH (baru)

BBKP Tanjung Priok BBKP Makassar SK Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural III, IV dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 484/Kpts/KP.330/11/2013

2. drh. Amir Hasanuddin, MM 19720110 200003 1 001

Pembina IV/a

Kepala Bidang KH (lama)

Kepala Bidang Wasdak (baru)

BBKP Makassar BBKP Surabaya SK Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural III, IV dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 484/Kpts/KP.330/11/2013

3. Ir. Junaidi,MM 19640722 199103 1 002

Pembina IV/a

Kepala Bidang KT (lama)

Kepala BKP Kelas II Palu (baru)

BBKP Makassar BKP Kelas II Palu SK Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural Eselon III, IV, dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 46/Kpts/KP.330/1/2013

4. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

Penata Tk. I III/d

Kasie Yanop KT

(baru)

BKP Kelas I Kendari BBKP Makassar SK Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural Eselon III, IV, dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 46/Kpts/KP.330/1/2013

299

Page 264: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

Mutasi Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NAMA/NIP Pangkat / Gol. Ruang

Jabatan Tempat Tugas SK Mutasi Alih Tugas

Lama Baru 1 2 3 4 5 6 7 1. Darwan Jaya

19590930 198303 1 001 Penata

III/c Paramedik Veteriner

Penyelia BKP Kelas I Denpasar

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

2. Nelly Paretanga Tangaran, SP 19750730 200604 2 016

Penata Muda Tk.I III/b

POPT Ahli Pertama SKP Kelas II Mamuju BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

3. drh. Rizka Indriani 19850506 200912 2 006

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BKP Kelas I Banjarmasin

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

4. Muh. Jufri 19790910 200112 1 001

Pengatur II/c

POPT Terampil Pelaksana

BKP Kelas I Balikpapan

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

5. Drh. Kamil Riski Sidik 19800108 200912 1 003

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BBKP Makassar BBKP Tanjung Priok

SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

6. Drh. Ratna Kurniawati Pradananingsih 19820826 200912 2 005

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BBKP Makassar BBKP Surabaya SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

7. Andi Tasriyani S., SP 19770218 200501 2 001

Penata Muda Tk. I III/b

POPT Ahli Pertama BBKP Makassar BBKP Tanjung Priok

SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

300

Page 265: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

Mutasi Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NAMA/NIP Pangkat / Gol. Ruang

Jabatan Tempat Tugas SK Mutasi Alih Tugas

Lama Baru 1 2 3 4 5 6 7 1. drh. Tri Wahyuni, M.Si

19680326 199403 2 001 Pembina

IV/a Kepala Bidang Wasdak

(lama) Kepala Bidang KH (baru)

BBKP Tanjung Priok BBKP Makassar SK Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural III, IV dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 484/Kpts/KP.330/11/2013

2. drh. Amir Hasanuddin, MM 19720110 200003 1 001

Pembina IV/a

Kepala Bidang KH (lama)

Kepala Bidang Wasdak (baru)

BBKP Makassar BBKP Surabaya SK Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural III, IV dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 484/Kpts/KP.330/11/2013

3. Ir. Junaidi,MM 19640722 199103 1 002

Pembina IV/a

Kepala Bidang KT (lama)

Kepala BKP Kelas II Palu (baru)

BBKP Makassar BKP Kelas II Palu SK Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural Eselon III, IV, dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 46/Kpts/KP.330/1/2013

4. Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM 19610614 198303 1 003

Penata Tk. I III/d

Kasie Yanop KT

(baru)

BKP Kelas I Kendari BBKP Makassar SK Pengangkatan Dalam Jabatan Struktural Eselon III, IV, dan V Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 46/Kpts/KP.330/1/2013

299

Lampiran 20

Page 266: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Sub Bagian Kepegawaian & TU dj

Mutasi Pegawai Balai Besar Karantina Pertanian Makassar Tahun 2013

NAMA/NIP Pangkat / Gol. Ruang

Jabatan Tempat Tugas SK Mutasi Alih Tugas

Lama Baru 1 2 3 4 5 6 7 1. Darwan Jaya

19590930 198303 1 001 Penata

III/c Paramedik Veteriner

Penyelia BKP Kelas I Denpasar

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

2. Nelly Paretanga Tangaran, SP 19750730 200604 2 016

Penata Muda Tk.I III/b

POPT Ahli Pertama SKP Kelas II Mamuju BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

3. drh. Rizka Indriani 19850506 200912 2 006

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BKP Kelas I Banjarmasin

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

4. Muh. Jufri 19790910 200112 1 001

Pengatur II/c

POPT Terampil Pelaksana

BKP Kelas I Balikpapan

BBKP Makassar SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

5. Drh. Kamil Riski Sidik 19800108 200912 1 003

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BBKP Makassar BBKP Tanjung Priok

SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

6. Drh. Ratna Kurniawati Pradananingsih 19820826 200912 2 005

Penata Muda Tk. I III/b

Medik Veteriner Pertama

BBKP Makassar BBKP Surabaya SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

7. Andi Tasriyani S., SP 19770218 200501 2 001

Penata Muda Tk. I III/b

POPT Ahli Pertama BBKP Makassar BBKP Tanjung Priok

SK Mutasi Alih Tugas Pegawai Negeri Sipil Lingkup Badan Karantina Pertanian No. 788/KPTS/KP.330/L/3/2013

300

Lampiran 20

Page 267: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 21

NO NAMA Jenis Pelatihan1 Nuralim T. Kimin, S.TP.,MM

Ir. Syahriani Kadir, MM

2 Alamsyah Umar, SP

3 Hermansyah, SH.,MM

4 Erfan Makkaraus, SH, MM

Ir. Muhammad Sahrir, MM

5 Hermansyah, SH.,MM

6 Hermansyah, SH.,MM

7 Ir. Muhammad Sahrir, MM

8 Basri Daud, SE

9 Tamrin S.,S.Sos

10 St. Hasdjurianih, SE

11 Drh. Rina MahyaningsihA. Tasriyani S., SP

12 Ir. Yusup Patiroy

St. Rahmatiah, SP

13 Raden Djoko Indra AP., A.Md

14 I.M. Rahmat Nyengka

Toni, SE

15 Achmal Hafid, ST

16 Abdullah

17 Hermansyah, SH,MM

Drh. Amir Hasanuddin, MM

seminar hasil pemantauan OPTK TA. 2013 di Padang

ASEAN-China Conference On Food Safety di Bali selama 2 hari tgl. 11 s/d 12 Juni 2013

workshop rekonsiliasi laporan tahunan data SAK tahun 2012 di Surabaya tanggal 11 s/d 13 Januari 2013

workshop rekonsiliasi laporan tahunan data SAK tahun 2012 di Surabaya tanggal 9 s/d 14 Januari 2013

Laporan Pelatihan Tahun 2013

diklat intelijen pola 100 JP tahun 2013 tgl. 3-14 september 2013 di PUSDIKLAT Intelijen dan Keamanan Polri Soreang di Bandung Jabar tgl. 1 s/d 15 Sept. 2013

pembekalan pejabat pengelola keuangan lingkup Kementerian Pertanian thn 2013 di Jakarta tanggal 19 s/d 21 Maret 2013

workshop rekonsiliasi laporan tahunan data simak BMN tahun 2012 di Surabaya tanggal 7 s/d 14 Januari 2013

ujian sertifikasi pengadaan barang/jasa pemerintah di Bogor tanggal 18 s/d 23 Februari 2013

sosialisasi dalam rangka penyelesaian sengketa informasi publik dan sengketa putusan tata usaha negara di Jakarta tanggal 4 s/d 7 Maret 2013

bimbingan teknis aplikasi pendukung informasi publik dI Surabaya tgl. 27 Februari s/d 1 Maret 2013

workshop pengujian cemaran kimia, logam berat dan kehalalan produk pangan segar asal tumbuhan dan hewan di BUTTMKP Cengkareng Bekasi tanggal 6 s/d 9 Januari 2013

pelatihan E-Tendering di ruang Pelatihan LPSE Kementerian Pertanian di Jakarta tanggal 27 s/d 28 Januari 2013

temu koordinasi pengelola sistem aplikasi pelayanan kepegawaian (SAPK) On-Line di Cisarua Bogor tanggal 29 s/d 31 Januari 2013

sasaran kinerja pegawai (SKP) di Bogor tanggal 7 s/d 9 Februari 2013

sosialisasi SPS dan kebijakan importasi negara mitra dagang di Jakarta selama 2 hari tgl. 26 s/d 27 Agustus 2013

Forum Koordinasi Unit Pelaksana Teknis Kementerian Pertanian Evaluasi Implementasi Reformasi Birokrasi Kementerian Pertanian di Bekasi selama 3 hari tgl. 11 s/d 13 September 2013

Psiko-Asessmen pejabat struktural eselon III Kementerian Pertanian di Sidoarjo Suabaya selama 2 hari tgl. 9 s/d 10 September 2013

301

Page 268: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2118 Ir. Yusup Patiroy, MM

19 Drh. Rina Mahyaningsih

20 Drh. Endah Kusumawati

21 Ir. Edi

22 Ir. Djawiah Sahran

23 Achmal Hafid, ST

24 St. Rahmatia, SP.,Msi

25 Hasni, SE

26 Drh. Rina Mahyaningsih

27 Ir. A. Masturi Syaiful, MM

28 Drh. Nur Setyawan

29 Achmas M. Guntur

30 Fahri, SP., MP

31 Zulham Mappatunru, SE

32 Ipha Ridhayani, SP

33 Erfan Makkaraus, SH.,MM

T o n i, SE

34 I.M. Rahmat Nyengka sosialisasi peraturan perundangan kearsipan di Yogyakarta selama 3 hari tgl. 14 s/d 16 Mei 2013

apresiasi pembaharuan sistem informasi karantina hewan di Jakarta selama 3 hari dari tgl. 01 s/d 03 Mei 2013

bimbingan teknis analisis residu pestisida dengan metode Quechers di Yogyakarta selama 4 hari dari tgl. 22 s/d 25 April 2013

bimbingan teknis internal laboratorium Karantina Tumbuhan 2013 di BBUSKP Jakarta tgl. 25 Februari s/d 1 Maret 2013

bimbingan teknis internal laboratorium kH 2013 di Jakarta tanggal 3 s/d 9 Maret 2013

pelatihan in house laboratorium keamanan hayati hewani di laboratorium karantina hewan di Jakarta tgl. 24 Februari s/d 2 Maret 13

apresiasi ISPM dan pedoman teknis di Surabaya tanggal 18 s/d 20 Maret 2013

apresiasi pemantauan daerah sebar HPHK tahun 2013 di Bogor selama 5 hari tgl. 24 s/d 28 Maret 2013

workshop pedoman perlakuan ethyl formal dan penyempurnaan prosedur standard fumigasi dengan fosfin cair dan semi permanen di Bogor selama 4 hari tgl. 3 s/d 6 April 2013

Mengikuti temu koordinasi kehumasan lingkup Badan Karantina Pertanian di Bogor selama 3 hr tgl. 25 s/d 28 Maret 2013

workshop simonev dan aplikasi PMK 249 TA. 2013 di Bogor selama 3 hari tgl. 4 s/d 6 April 2013

penyusunan penyempurnaan kebijakan klasifikasi laboratorium KT di IPB selama 3 hari dari tgl. 26 s/d 28 Maret 2013

internalisasi dan workshop standar kompetensi jabatan struktural, fungsional umum dan fungsional tertentu di Bogor selama 3 (tiga) hari tgl. 29 April s/d 01 Mei 2013

workshop apresiasi pelayananan pimpinan di Cisarua bogor selama 3 hari tgl. 1 s/d 3 April 13

In House Training Lab. KH di Rawamangun Jakarta selama 5 hari tgl. 01 s/d 5 April 2013

Australian Leadership Awards Fellowship-Plant Biosecurity Training di Australia selama 16 hr tgl. 9 s/d 24 Maret 2013

temu koordinasi pejabat fungsional karantina hewan dan keamanan hayati hewani di Bogor tgl. 28 Feb s/d 2 Maret 2013

302

Page 269: Laporan Tahunan 2013 - makassar.karantina.pertanian.go.idmakassar.karantina.pertanian.go.id/po-content/uploads/LaporanTahunan2013.pdf · Dengan berakhirnya tahun anggaran 2013 maka

Lampiran 2135 Raden Djoko Indra AP, A.Md

36 N a s i r

37 Hermansyah, SH.,MM

38 Muhammad Iqbal, SP

39 Nurfaidah, SP

40 Drh. Amir Hasanuddin, MM

41 I. M. Rahmat Nyengka

42 Ipha Ridhayani, SP

43 Muh. Iqbal SP

44 I. M. Rahmat Nyengka

45 Alamsyah Umar, SP

46 Muhammad Iqbal, SP

Drh. Selyta Mayang PPM

47 Ir. A. Masturi Syaiful, MM

Drh. Sandra Diah W.

48 Muhammad Iqbal, SP

49 Ir. A. Masturi Syaiful, MM

50 Fahri, SP.,MP

fasilitasi pengelolaan ketatausahaan UPT KP di Yogyakarta selama 3 (tiga) hari tgl. 21 s/d 23 Agustus 2013

workshop perencanaan informasi teknologi badan karantina pertanian di depok Jawa Barat selama 3 (tiga) hari tgl. 21 s/d 23 Agustus 2013

internalisasi dan workshop stardar kompetensi jabatan struktural, fungsional umum dan fungsional tertentu di Bogor selama 3 (tiga) hari tgl. 29 April s/d 01 Mei 2013

sosialisasi peraturan perundangan kearsipan di Yogyakarta selama 3 hari tgl. 14 s/d 16 Mei 2013

pelatihan kaji ulang dan tinjauan manajemen di Jakarta selama 4 hari tgl. 26 s/d 29 Mei 2013

pembahasan pedoman teknis karantina tumbuhan (pedoman diagnosis OPTK Kelompok Tungau) di Bogor selama 4 hari tgl. 22 s/d 25 Mei 2013

penyusunan penyempurnaan kebijakan klasifikasi laboratorium KT di Bogor selama 3 hari tgl. 26 s/d 28 Juni 2013

sosialisasi peraturan perundang-undangan karantina tumbuhan di Cipayung selama 2 (dua) hari tgl. 18 s/d 19 September 2013

uji konsep kajian teknis pengawasan media pembawa lain (sampah asal tumbuhan khususnya yg berasal dari luar negeri,3 hari tgl. 21 s/d 23 Agustus 2013 di Bekasi

workshop sistem dan prosedur pelayanan teknologi informasi perkarantinaan di Depok selama 3 (tiga) hari tgl. 29 s/d 31 Agustus 2013

workshop sistem dan prosedur pelayanan teknologi informasi perkarantinaan di Depok selama 3 (tiga) hari tgl. 28 s/d 30 Agustus 2013

apresiasi pembaharuan sistem informasi karantina tumbuhan (E-Plaq System) di depok Jawa Barat selama 3 (tiga) hari tgl. 3 s/d 5 Juni 2013

Seminar Nasional Kesejahteraan Hewan di Nusa DuaVenvention Centre Bali selama 3 (tiga) hari tgl. 5 s/d 7 Juni 2013

apresiasi kepegawaian tahun 2013 selama 4 hari tgl. 17 s/d 20 Juni 2013 di Bandung

pembahasan konsep prosedur/juklak/juknis pengujian laboratorium keamanan pangan di Balai Uji Terap Teknik dan Metode KP Bekasi tgl. 26 s/d 28 September 2013

workshop bahan kebijakan tindakan KT Antar Area di Bogor tgl. 16 s/d 18 September 2013

303