Laporan Praktikum PSG

5
JUDUL PRAKTIKUM : Penilaian Status Gizi Metode Antropometri HARI/TANGGAL : Selasa, 15 November 2011 TUJUAN : Untuk menambah pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam melakukan penilaian status gizi metode antropometri 1. Nama Alat : Dacin Langkah-langkah pengukuran : Langkah 1 Gantungkan dacin pada: a. Dahan pohon b. Palang rumah, atau c. Penyangga kaki tiga Langkah 2 Periksalah apakah dacin sudah tergantung kuat. Tarik batang dacin ke bawah kuat-kuat Langkah 3 Sebelum dipakai letakkan bandul geser pada angka 0. batang dacin dikaitkan dengan tali

description

laporan praktikum penilaian status gizi secara langsung dengan menggunakan alat dacin

Transcript of Laporan Praktikum PSG

Page 1: Laporan Praktikum PSG

JUDUL PRAKTIKUM : Penilaian Status Gizi Metode Antropometri

HARI/TANGGAL : Selasa, 15 November 2011

TUJUAN : Untuk menambah pengetahuan dan keterampilan

mahasiswa dalam melakukan penilaian status gizi metode

antropometri

1. Nama Alat : Dacin

Langkah-langkah pengukuran :

Langkah 1

Gantungkan dacin pada:

a. Dahan pohon

b. Palang rumah, atau

c. Penyangga kaki tiga

Langkah 2

Periksalah apakah dacin sudah tergantung kuat. Tarik batang dacin ke

bawah kuat-kuat

Langkah 3

Sebelum dipakai letakkan bandul geser pada angka 0. batang dacin

dikaitkan dengan tali

Page 2: Laporan Praktikum PSG

Langkah 4

Pasanglah celana timbang,kotak timbang atau sarung timbang yg

kosong pada dacin. Ingat bandul geser pada angka 0.

Langkah 5

Seimbangkan dacin yg sudah dibebani celana timbang , sarung

timbang atau kotak timbangan dengan cara memasukkan pasir ke

dalam kantong plastik

Langkah 6

Anak ditimbang, dan seimbangkan dacin

Langkah 7

Tentukan berat badan anak, dengan membaca angka di ujung bandul

geser

Langkah 8

Catat hasil penimbangan pada secarik kertas

Langkah 9

Geserlah bandul ke angka 0, letakkan batang dacin dalam tali

pengaman, setelah itu bayi atau anak dapat diturunkan

Hal yang Harus diperhatikan :

Usahakan anak balita dalam keadaan tenang (tidak meronta)

Tempatkan balita dengan baik agar tidak terjatuh

Ketika ditimbang, anak tidak boleh memegang ibunya atau pun benda

lain yang dapat mempengaruhi hasil timbangan

Anak harus memakai pakaian seminimum mungkin, tanpa tutup

kepala, alas kaki, baju tebal, gelang tangan / kaki, dan lainnya yang

dapat memperberat hasil penimbangan

Page 3: Laporan Praktikum PSG

2. Nama Alat : Alat Pengukur Panjang Bayi

Langkah-langkah Pengukuran :

Alat pengukur diletakkan di atas meja atau tempat yg datar

Bayi ditidurkan lurus di dalam alat pengkur, kepala diletakkan hati-hati

sampai menyinggung bagian atas alat pengukur

Bagian alat pengukur sebelah bawah kaki digeser sehingga tepat

menyinggung telapak kaki bayi, dan skala pada sisi alat pengukur

dapat dibaca

Hal yang harus diperhatikan :

Kepala bayi harus menempel pada dinding belakang, punggung

dan lutut tumit menempel pada alas

telapak kaki tegak harus menempel pada papan penggeser

posisi kepala, badan dan kaki harus lurus, dan membaca angka

panjang badan anak melalui jendela pembaca pada Microtoise

dengan teliti

Sebaiknya pengukuran dilakukan beberapa kali sampai di dapat

hasil yang sama sehingga hasil pengukuran lebih tepat dan

akurat.

3. Nama Alat : Mikrotoa (Microtoise)

Langkah-langkah Pengukuran :

Tempelkan dgn paku mikrotoa tersebut pada dinding yg lurus datar

setinggi tepat 2 meter. Angka 0 pada lantai yg datar rata

Lepaskan sepatu atau sandal

Anak harus berdiri tegak seperti sikap siap sempurna dalam baris-

berbaris, kaki lurus, tumit, pantat, dan kepala bagian belakang harus

menempel pada dinding dan muka menghadap lurus dengan pandangan

ke depan

Turunkan mikrotoa sampai rapat pada kepala bagian atas, siku2 harus

lurus menempel pada dinding

Baca angka pada skala yg nampak pada lubang dalam gulungan

mikrotoa. Angka tersebut menunjukkan tinggi anak yg diukur

Hal yang harus diperhatikan :

Page 4: Laporan Praktikum PSG

tempat pemasangan alat adalah didinding harus datar dan rata dan

tegak lurus dengan lantai

Saat pemasangan mikrotoise adalah saat sudah terpasang dan direntang

maksimal ke lantai harus terbaca pada skala 0 cm

Saat pengkuran, sandal, dan topi harus dilepas

Data Bayi dan Hasil Pengukurannya

Nama : Bilqis Haura Azzahra

Umur : 8 bulan

Berat Badan : 7,3 kg

Panjang Badan : 70,2 cm