LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN...

29
LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN JURUSAN EKONOMI SYARIAH KONTRIBUSI UMKM (USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH) DALAM MENINGKATKAN TINGKAT PEREKONOMIAN DI DESA BENDOREJO, KEC.POGALAN, KAB.TRENGGALEK Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Akhir Praktik Pengalaman Lapangan Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Oleh: Fahrul Arifin Nim: 12402173450 Dosen Pembimbing Lapangan Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I JURUSAN EKONOMI SYARIAH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI TULUNGAGUNG 2020

Transcript of LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN...

Page 1: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

JURUSAN EKONOMI SYARIAH

KONTRIBUSI UMKM (USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH)

DALAM MENINGKATKAN TINGKAT PEREKONOMIAN DI DESA

BENDOREJO, KEC.POGALAN, KAB.TRENGGALEK

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Akhir

Praktik Pengalaman Lapangan Jurusan Ekonomi Syariah

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung

Oleh:

Fahrul Arifin

Nim: 12402173450

Dosen Pembimbing Lapangan

Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I

JURUSAN EKONOMI SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI TULUNGAGUNG

2020

Page 2: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

ii

HALAMAN PERSETUJUAN

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

Laporan akhir Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Jurusan Ekonomi Syariah

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung ini telah di setujui dan

disahkan pada:

Hari :

Tanggal :

Di : Tulungagung

Judul Laporan : Kontribusi UMKM (Usaha Mikro Kecil Dan Menengah)

Dalam Meningkatkan Tingkat Perekonomian Di Desa

Bendorejo, Kec.Pogalan, Kab.Trenggalek.

MENYETUJUI

Dosen Pembimbing Lapangan

Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I

NIDN. 2023047701

Mengesahkan

a.n Dekan

Kepala Laboratorium Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam

Siswahyudianto, M.M

NIDN. 2015068402

Page 3: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

iii

KATA PENGANTAR

Assalamualakum Wr.Wb

Puji syukur penulis panjatan kehadirat Allah SWT yang telah

melimpahkan rahmat, taufiq, dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat

menyelesaikan penyusunan laporan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Jurusan

Ekonomi Syariah yang dilaksanakan di UMKM Maju Lestari di Desa Bendorejo

Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek yang berjudul “Kontribusi UMKM

dalam Meningkatkan Tingkat Perekonomian di Desa Bendorejo Kecamatan

Pogalan Kabupaten Trenggalek ”.

Penyusunan laporan ini ditujukan untuk memenuhi tugas akhir Praktik

Pengalaman Lapangan (PPL) Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Islam IAIN Tulungagung. Selama penyusunan laporan PPL ini, penulis

mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan

bimbingan, pengarahan, semangat, dukungan, dan motivasi demi kelancaran

penyusunan laporan PPL ini.

Trengglek, 01 November 2020

Fahrul Arifin

NIM. 12402173450

Page 4: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

LEMBAR PENGESAHAN..................................................................ii

KATA PENGANTAR..........................................................................iii

DAFTAR ISI.........................................................................................iv

BAB I PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran……………………………………………………. 1

B. Tujuan dan Kegunaan …………………………………………….. 2

C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan…………………………………... 3

BAB II PELAKSANAAN PRAKTIK

A. Profil Lembaga……………………………………………………...4

B. Pelaksanaan Praktik ……………………………………………….. 6

C. Permasalahan di Lapangan………………………………………… 6

D. Tanggapan dari Pihak Lembaga…………………………………… 7

BAB III PEMBAHASAN ANALISIS TERHADAP TEMUAN STUDI

A. Pengertian Kontribusi…………………………………………… 8

B. UMKM Maju Lestari……………………………………………. 8

C. Kontribusi UMKM terhadap masyarakat..…………....………..... 12

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan……………………………………………………….. 14

B. Saran………………………………………………………………. 15

DAFTAR PUSTAKA......................................................................... 16

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 5: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran

Keberadaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam

perekonomian suatu Negara memiliki peran yang begitu penting. Pada

kenyataannya bahwa UMKM mempunyai peranan usaha, yaitu dapat

dilihat dari kontribusinya terhadap Produk Domestik Bruto (PDB), ekspor

nonmigas, penyerapan tenaga kerja, dan peningkatan kualitas sumber daya

manusia yang cukup berarti (M.Irfan dalam Anoraga, 2002).1

Tidak bisa dipungkiri lagi bahwasanya UMKM di Indonesia

mempunya andil yang sangat besar terhadap masyarakatnya, yaitu seperti

penyediaan lapangan kerja dan mampu menyerap tenaga kerja., yang

notabenya jumlah rakyat Indonesia yang begitu besar dan banyak.

Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam

perekonomian Indonesia dilihat dari bberapa aspek, diantaranya : (1)

kedudukannya utama dalam kegiatan perekonomi di berbagai sektor, (2)

manjadi penyedia lapangan kerja yang terbesar, (3) mempunyai peran

penting dalam pengembangan kegiatan ekonomi lokal dan kesejahteraan

masyarakat, (4) menjadi-pencipta pasar baru dan sumber inovasi, serta (5)

sumbangannya dalam menjaga neraca pembayaran dalam kegiatan ekspor

(KEMEN KUKM, 2005). Kedudukan penting ini mulai dilanda krisis

belum semuanya berhasil dipertahankan sehingga pemulihan ekonomi

belum optimal. Usaha mikro dan kecil umumnya memiliki keunggulan

dalam bidang yang memanfaatkan sumberdaya alam dan padat karya,

1 Muhammad Riza Adhitama, Strategi Pengembangan Sentra UMKM Ikan Pindang di

Desa Tasikagung Kabupaten Rembang, Economics Development Analysis Journal, vol. 7 no. 2

(2018), hal: 204

Page 6: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

2

diantaranya : pertanian, tanaman pangan, perkebunan, peternakan,

perikanan, perdagangan dan restoran.2

Pertumbuhan UMKM di Indonesia sendiri tahun demi tahun terus

mengalami peningkatan, dan itu memicu hamper setiap daerah di

Indonesia sudah mulai berdiri UMKM baik itu berskala besar maupun

masih kecil. Dan salah satunya UMKM yang berdiri di Desa Bendorejo

Kecamatan Pogalan yaitu UMKM Maju Lestari, UMKM ini bergerak

dalam bidang produksi dan pemasaran oleh-oleh jajanan khas Trenggalek.

UMKM ini sudah berdiri sejak tahun 2010an dan masih eksis hingga

sekarang, malah usaha ini tambah tahun bertambah berkembang, mulai

dari bertambahya produksi hingga pemasarannya. UMKM ini sudah bisa

menyerap tenaga kerja yang otomatis bisa mengurangi pengangguran dan

bisa meningkatkan jumlah pendapatan ekonomi, maka dari itu peneliti

ingin meneliti UMKM ini lebih jauh lagi terkait perekonomiannya

terhadap masyarakat. Maka dari itu peneliti ingin mengambil judul

“Kontirbusi UMKM dalam meningkatkan tingkat perekonomian

masyarakat sekitar Desa Bendorejo Kecamatan Pogalan Kabupaten

Trenggalek”.

B. Tujuan Dan Kegunaan

1. Tujuan Penelitian dan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) ini

antara lain:

a. Untuk mengetahui bagaimana Usaha Mikro Kecil dan Menengah

(UMKM) Maju Lestari.

b. Untuk mengetahui kontribusi UMKM terhadap masyarakat

sekitar.

2. Kegunaan Penelitian Dan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini

antara lain :

a. Kegunaan Teoritis

2 Adnan Husada Putra, Peran Umkm Dalam Pembangunan Dan Kesejahteraan

Masyarakat Kabupaten Blora, Jurnal Analisa Sosiologi, vol.5 no.2, diterbitkan pada Bulan

Oktober 2016, hal:44-45

Page 7: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

3

Penelitian dan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini

diharapkan dapat memberikan manfaat dan pengetahuan dalam

menambah wawasan dan pengetahuan khususnya terhadap

pengaruh adanya UMKM Maju Lestari terhadap perekonomian

warga sekitar.

b. Kegunaan Praktis

1) Bagi peneliti, Penelitian dan Praktek Pengalaman Lapangan

(PPL) diharapkan dapat memberikan suatu objek penemuan

untuk bahan penelitian dan tambahan wawasan pengetahuan

yang baru.

2) Bagi Pihak UMKM, Penelitian dan Praktek Pengalaman

Lapangan (PPL) diharapkan dapat menjadi bahan kebijakan

dan pengambilan keputusan dalam UMKM terkait

kesejahteraan ekonomi masyarakat.

3) Bagi Pihak Lain, Penelitian dan Praktek Pengalaman

Lapangan (PPL) diharapkan bisa menjadi bahan

perbandingan dalam penelitian lain dengan inti pembahasan

yang sama.

C. Waktu dan Tempat Pelaksaan

Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) gelombang III

dilaksanakan mulai tanggal 5 Oktober sampai dengan 6 November 2020

dengan melakukan observasi dan wawancara kepada pemilik Lembaga

UMKM.

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan di UMKM

Desa Bendorejo Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Page 8: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

4

BAB II

PELAKSANAAN PRAKTIK

A. Profil Lembaga

1. Analisa Lembaga UMKM

Desa Bendorejo adalah salah satu desa yang berada di

Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek, desa Bendorejo

merupakan desa dengan jumlah penduduk terbanyak dari semua desa

yang ada di Kecamatan Pogalan, data penduduk pada tahun 2017

jumlah penduduk Desa Bendorejo 9.589 jiwa yang terdiri dari

jumlah penduduk laki-laki 4.811 jiwa dan jumlah penduduk

perempuan 4.778 jiwa dan jumlah rumah tangganya adalah 3.327.3

Desa ini memliki lahan pertanian yang cukup luas sekitar 104

Ha, maka tidak heran masyarakat desa Bedorejo adalah bercocok

tanah yaitu petani.

Di desa ini juga berdiri home industry, yaitu pembuatan keset

dari serabut kelapa, dan juga berdiri UMKM yaitu UMKM Maju

Lestari yang bergerak dalam bidang produksi dan pemasaran jajanan

khas Trenggalek.

UMKM ini berdiri sejak sekitar awal tahun 2010-an, awal

berdiri hanya 4 toko saja yaitu Ibu Widowati, Nurhayati, pak

Hariani, dan mbak Sofia untuk modal awal sekitar kurang lebih 200

ribu pada waktu itu, fasilitas awal pun hanya memiliki beberpa

etalase atau meja saja untuk menaruh jajanannya. Jenis-jenis jajanan

yang dijual mulanya hanya Alen -Alen dan Tempe Kripik saja, tetapi

sekarang sudah merebak banyak jenis jajanan lebih dari 10 jenis

seperti manco, kripik pisang, kripik rambak, kripik sukun dan lain

lain.

3 Sumber : Kecamatan Pogalan dalam angka tahun 2017

Page 9: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

5

Tahun bertambah tahun, UMKM ini sudah mengalami banyak

perkembangan seperti jumlah toko yang berdiri sudah sekitar 30 toko

bagian pemasaran dan bagian produksi sekitar 10 lebih, UMKM ini

pun sudah bisa membuka atau memberikan lowongan pekerjaan bagi

tenaga kerja yang membutuhkan, untuk bagian pemasaran bisa

memiliki 2 hingga 3 karyawan, kalau untuk bagian produksi bisa

memiliki 4 sampai 5 karyawan, dan itu semua kebanyakan dari

masyarakat sekitar, yang tentunya dengan berdirinya UMKM ini

memiliki peran positif bagi masyarakat pada umumnya.

2. Struktur Organisasi

KETUA

Mujiito Santo

WAKIL KETUA

Muh. Arief Djamhari

BENDAHARA

Masrifah

SEKRETARIS

Muh. Thohir Djamhari

ANGGOTA

Page 10: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

6

3. Letak Geografis

Letak daripada UMKM Maju Lestari ini terletak di Dusun

Kranding Desa Bendorejo Kecamatan Pogalan Kabupaten

Trenggalek, Jawa Timur dan terletak pula pada jalur yang cukup

strategis yaitu jalur lintas antar kabupaten/kota, dan berada di sekitar

pinggir jalan raya sehingga mudah dijangkau oleh siapa saja.

UMKM ini tepatnya terletak di Desa Bendorejo dengan

perbatasannya yaitu :

Batas sebelah utara : Desa Gembleb

Batas sebelah selatan : Kecamatan Gandusari

Batas sebelah timur : Desa Kedunglurah

Batas sebelah barat : Desa Ngetal

B. Pelaksanaan Praktik

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dimulai pada tanggal 5

Oktober sampai 6 November 2020 di UMKM Maju Lestari tapatnya di

Jln Raya Bendorejo, Dusun Kranding Desa Bendorejo Kecamatan

Pogalan Kabupaten Trenggalek. Mahasiswa melaksanakan Praktek

Pengalaman Lapangan dengan cara observasi, wawancara dan penelitian.

Pada saat melakukan observasi, mahasiswa langsung terjun ke

tempat lokasi PPL guna melakukan pengamatan lapangan /lokasi dan

menemukan permasalahan. Kemuidian mahasiswa melakukan

wawancara kepada pemilik Lembaga guna untuk mendapatkan informasi

yang sejalas-jelasnya.

C. Permasalahan di Lapangan

UMKM merupakan usaha mikro kecil dan menengah, umkm

sendiri manjadi salah satu penopang perekonomian suatu negara, apabila

umkm baik bisa menjadi bahan untuk menyerap tenaga kerja, tentunya

juga bisa mengurangi factor pengangguran yang notabenya itu adalah

salah satu factor yang sangat merugikan bagi suatu negara.

Page 11: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

7

Dan tentunya setiap umkm mepunyai beberapa permasasalahan

yang berbeda dengan umkm yang lainnya. Dan ini bebrapa permasalahan

yang dihadapi oleh salah satu UMKM Maju Lestari yang bergerak dalam

bidang produksi dan pemasaran jajanan khas Kab. Trenggalek yaitu alen

alen dan tempe kripik, diantaranya :

1. Jajanan yang diproduksi mempunyai masa kadaluarsa.

2. Pendapatan hanya tergantung pada pembeli, apabila sepi

pembeli maka pendapatan pun juga akan berkurang dan

juga sebaliknya.

3. System pemasaran kebanyakan masih hanya diam di

tempat, walau Sebagian sudah memasarkannya hingga

keluar daerah.

D. Tanggapan Dari Pihak Lembaga Tempat Praktik Lapangan

Berdasarkan permasalahan tersebut, bahwasanya setiap

permasalahan pasti tentu ada jalan keluarnya, dan tanggapan solusi dari

permasalahan untuk UMKM ini diantaranya, untuk alen-alen dan tempe

kripik yang mempunyai masa kadaluarsa membeli dengan stok tertentu,

jika dirasa pasaran ramai maka memesan dengan jumlah banyak dan jika

pasaran sepi maka memesan dengan jumlah sedikit, karena guna untuk

meminimalisir kerugian.. Dan untuk pendapatan, biasanya pengunjung

ramai dihari sabtu dan minggu, maka pemilik toko mengambil stok

jajanan diperbanyak pada saat hari tersebut, supaya bisa meningkatkan

pendapatan dan pada hari-hari biasa bisa mengurangi jumlah stoknya.

Kalau untuk system pemasaran ke lain daerah pemilik UMKM masih

belum berani untuk membuka karena itu semua harus pada keputusan

dari pihak koperindag Kab. Trenggalek.

Page 12: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

8

BAB III

PEMBAHASAN

A. Pengertian Kontribusi

Kontribusi adalah sumbangsih atau peran, bisa dikatakan

keikutsertaan seseorang dalam suatu kegiatan tertentu. Definisi dari

kontribusi menurut Dany H dalam kamus umum Bahasa Indonesia,

mengartikan kontribusi itu sebagai bentuk iuran uang atau dana pada suatu

forum, perkumpulan dan lain sebagainya. Jadi kontribusi merupakan

bentuk bantuan yang nyata terhadap suatu kegiatan tertentu untuk

mencapai tujuan Bersama yang telah ditetpkan sebelumnya. Namun tetapi,

kontribusi tidak boleh hanya diartikan hanya berupa sumbangan materi

saja, tetapi harus dilihat secara luas supaya tidak membatasi bentuk

kontribusi sendiri.

Jadi pengertian dari kontribusi sendiri tidak hanya terbatas pada

bantuan uang saja, tetapi juga bantuan dalam bentuk lain bisa berupa

bantuan Tindakan, perilaku, materi dan pemikiran, dan segala macam

bentuk bantuan intinya untuk membantu dalam mesukseskan suatu

kegiatan yang telah ditentukan dan direncanakan sebelumnya.

B. Usaha Mikro Kecil dan Mnengah (UMKM) Maju Lestari

Bahwasanya tingkat UMKM di Indonesia tambah tahun terus

mengalami perkembangan yang pesat, dilihat dari hasil data Kementerian

Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UMKM ) pada tahun 2014, terdapat

sekitar 57,8 juta pelaku UMKM di Indonesia. 4

Pemerintah sendiri sudah mengeluarkan beberapa peraturan

mengenai perlindungan terhadap UMKM diantaranya yaitu (1)dalam UUD

1945 pasal 5 ayat 1, pasal 20, pasal 27 ayat 2, pasal 33, Undang-undang

No.9 Tahun 1995, (2)ketetapan MPR RI No. XVI/MPR-RI/1998 mengenai

Politik Ekonomi, UMKM yang perlu didukung karena mempunyai peran,

4 Ibid ….. hal. 43

Page 13: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

9

posisi dan potensi yang strategis untuk mengembangkan perekonomian

nasional yang lebih baik dan seimbang, (3)Peraturan Presiden Nomor 5

Tahun 2007 mengenai tentang program kredit untuk Usaha Kecil terkait

operational UMKM, (3) Undang-Undang No. 20 Tahun 2008 mengenai

tentang pemberdayaan terhadap UMKM dalam perekonomian Indonesia,

(4) Kementerian Koordinasi Bidang Perekonomian dalam paket 4 berisi

tentang kebijakan KUR ( kredit usaha rakyat ) lebih murah dan luas

terhadap UMKM.5

Pada tahun 2017 serta beberapa tahun ke depan diperkirakan jumlah

pelaku UMKM akan terus meningkat. Peran UMKM sangatlah penting

dalam pembangunan ekonomi nasional. Selain berperan dalam

pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, UMKM juga

berperan dalam mendistribusikan hasil-hasil pembangunan. Selama ini

UMKM sudah memberikan kontribusi pada Produk Domestik Bruto

(PBD) sebesar 57- 60% dan tingkat penyerapan tenaga kerja sekitar 97%

dari seluruh tenaga kerja nasional (Profil Bisnis UMKM oleh LPPI dan BI

tahun 2015).

UMKM juga sudah terbukti tidak terpengaruh terhadap krisis.

Ketika krisis menerpa pada periode tahun 1997-1998, hanya UMKM yang

mampu tetap berdiri kuat. Data Badan Pusat Statistik memperlihatkan,

pasca krisis ekonomi tahun 1997-1998 jumlah UMKM tidak berkurang,

justru malah meningkat, bahkan mampu menyerap sekitar 85 juta hingga

107 juta tenaga kerja sampai tahun 2012. Pada tahun itu, jumlah

pengusaha di Indonesia sebanyak 56.539.560 unit. Dari jumlah tersebut,

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang sebanyak 56.534.592

unit atau 99.99%. Sisanya, sekitar 0,01% atau 4.968 unit adalah untuk

5 Yuli Rahmini Suci, Perkembangan (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) Di Indonesia,

Jurnal Ilmiah Cano Ekonomos, Vol.6 No.1, diterbitkan pada Bulan Januari 2017

Page 14: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

10

usaha besar.6

Tak hayal di berbagai daerah sudah berdiri UMKM yang tentunya

bisa menyediakan tempak lowongan kerja bagi tenaga kerja yang

membutuhkan, seperti halnya dengan UMKM Maju Lestari ini. UMKM

Maju Lestari ini sudah berdiri sejak lama dan sampai saat ini terus

mengalami perkembangan yang bagus, mulai dari segi produksi dan

pemasaan.

UMKM ini terdiri dari dua bagian, yaitu segi produksi dan

pemasaran. Dari produksi jumlah karyawan sudah sekitar 4 sampai 5

tenaga kerja yang artinya dari segi produksi ini sudah bisa memberikan

fasilitas perkerjaan sehingga bisa menambah pendapatan, hasil produksi

yang diolah disini antara lain :

1. Alen-alen

2. Tempe Kripik

Untuk segi pemasaran yang berada di toko jumlah karyawan sekitar

2 sampai 3. Jumlah ini lebih sedikit ketimbang dari segi produksi, karena

pada pemasaran ini tidak perlu membutuhkan karyawan yang banyak

sebab pekerjaan pemasaran itu relative lebih ringan daripada bagian

produksi.

Awal berdirinya UMKM ini sekitar tahun 2010 awal, dan dipelopori

oleh Bapak Mujito Santo yang terletak di Dsn. Kranding Desa Bendorejo

Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek, UMKM ini juga terletak di

tempat yang strategis yaitu di sekitar jalan raya antar kabupaten/kota,

sebelah timur yaitu Kabupaten Tulungagung dan sebelah barat yaitu

Kabupaten Ponorogo dan Kabupaten Pacitan, yang notabenya Kabupaten

tersebut adalah tempat destinasi wisata yang hampir setiap hari terutama

hari libur ataupun weekend selalu ramai dikunjungi oleh turis atau

pengunjung, dan tentunya akan melewati jalan di mana UMKM ini berada,

6Adnan Husada Putra, Peran Umkm Dalam Pembangunan….. hal:43

Page 15: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

11

tentunya para turis tersebut akan mampir meski hanya sekedar ingin

membeli jajanan khas Kabupaten Trenggalek.

Dan setiap UMKM selalu mempunyai berbagai kelebihan dan

kekurangan dan itu pasti karena dalam dunia usaha dan perekonomian

selalu mengalami kenaikan dan penurunan, UMKM ini juga memiliki

beberapa factor kelemahan dan juga kelebihan, diantaranya adalah :

a. Factor kelemahan :

1) Jajanan yang diproduksi mempunyai masa kadaluarsa.

Pada setiap jajanan yang dijual pasti mempunayi massa

waktu kadaluarsa dan untuk jajanan ini juga mempunyai

masa kadaluarsa seperti alen-alen itu sekitar 7 hari, dan

tempe kripik sekitar 10 hari, dan setelah melewati masa

kadaluarsa tentunya maka jajanan tersebut harus dibuang.

2) Pendapatan hanya tergantung pada pembeli.

Usaha ini merupakan usaha penjual jjanan dan itu

semua membutuhkan para konsumen, apabila sepi

pembeli/konsumen maka pendapatan pun juga akan

berkurang dan juga sebaliknya, jika pembeli/konsumen itu

banyak maka pendapatan pun juga akan meningkat.

3) System pemasaran kebanyakan masih hanya diam di tempat.

Untuk system pemasaran masih hanya berkutat di

tempat saja, walau sebagian sudah memasarkannya hingga

keluar daerah. Soalnya jika ingin membuka lahan baru atau

tempat lain maka itu semua harus ada izin dan perintah dari

pihak koperindag Kabupaten Trenggalek.

b. Factor kelebihan :

1) Bisa memberikan lowongan pekerjaan.

2) Bisa mengurangi angka pengangguran.

3) Bisa menaikkan pendapatan.

Page 16: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

12

4) Bisa menaikkan angka kesejahteraan masyarakat dalam segi

perekonomian.

.

C. Kontribusi UMKM terhadap masyarakat

UMKM saat ini tidak bisa dipandang sebelah mata, UMKM sudah

ikut dalam membangun perekonomian nasional. Hal ini dikarenakan

UMKM merupakan unit-unit usaha yang lebih banyak jumlahnya

dibandingkan usaha industri berskala besar dan memiliki keunggulan

dalam menyerap tenaga kerja lebih banyak dan juga mampu mempercepat

proses pemerataan sebagai bagian dari pembangunan.

Pengerian kontribusi sendiri adalah keikutsertaan seseorang dalam

kegiatan tertentu, baik itu berupa materi, Tindakan, prilaku, dan pemikiran

serta segala bentuk bantuan yang intinya ikut dalam mensukseskan suatu

kegiatan. UMKM Maju Lestari yang terletak di Dusun Kranding Desa

Bendorejo Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek ini juga memiliki

peran atau pengaruh terhadap masyarakat sekitar khususnya dalam

meningkatkan perekonmian. Diantaranya yaitu :

1. UMKM ini bisa memberikan lowongan pekerjaan, yang intinya

dengan adanya UMKM bisa memberikan peluang pekerjaan

bagi masyarakat.

2. UMKM bisa mengurangi angka pengangguran, karena UMKM

ini bisa menyerap tenaga kerja dan otomatis akan mengurangi

angka pengangguran.

3. UMKM mampu menaikkan pendapatan, seiring dengan

betambahnya jumlah tenaga kerja maka tingkat pendapatan

masyarakat pun naik / bertambah.

Page 17: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

13

4. UMKM bisa menaikkan angka kesejahteraan masyarakat dalam

segi perekonomian, seiring dengan berkembangnya UMKM ini

dan semakin banyak pula permintaan jajanannya maka semakin

banyak pula masyarakat sekitar yang memproduksi jajanan

tersebut karena UMKM dalam pemasaran mengambil hasil

produksi dari masyarakat yang memproduksinya terutama alen-

alen dan tempe kripik yang merupakan ciri khas utamanya.

Page 18: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

14

BAB IV

PENUTUPAN

A. Kesimpulan

UMKM Maju Lestari merupakan UMKM yang berada di

Desa Bendorejo kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek dan

mempunyai pengaruh yang positif terhadap masyarakat sekitar serta

mempunyai kontribusi yang baik pula bagi masyarakat khususnya

dalam peningkatan perekonomian.

Kontribusi yang di dapat bagi masyarakat diantaranya adalah :

1. UMKM ini bisa memberikan lowongan pekerjaan.

2. UMKM bisa mengurangi angka pengangguran.

3. UMKM mampu menaikkan pendapatan.

4. UMKM bisa menaikkan angka kesejahteraan masyarakat dalam

segi perekonomian.

UMKM ini juga memliki kendala atau massalah terkait

dengan pemasaran dan produksi jajanannya yang dijual ke

masyarakat, dan diantaranya adalah :

1. Jajanan yang diproduksi mempunyai masa kadaluarsa.

2. Pendapatan hanya tergantung pada pembeli, apabila sepi

pembeli maka pendapatan pun juga akan berkurang dan juga

sebaliknya.

3. System pemasaran kebanyakan masih hanya diam di tempat,

walau Sebagian sudah memasarkannya hingga keluar daerah.

Page 19: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

15

B. Saran

1. Untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam sebagai pengelola

PPL.

Dalam rangka pelaksanaan Praktek Pengalaman Lapangan

(PPL). Alangkah lebih baiknya fakultas memperbaiki system

dalam pelaksanaan, baik dari segi informal yang diberikan kepada

mahasiswa ataupun lembaga tempat pelaksana PPL.

Selain itu pihak kampus juga diharapkan dapat memperbanyak

atau menambah informasi karena dimasa saat ini pandemi

sehingga mahasiswa melaksanakan PPL di desanya masing-

masing dan kurang informasi.

2. Untuk instansi/lembaga tempat PPL.

Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat

dan bahan referensi kedepan mengenai kontribusi UMKM

terhadap perekonomian sekitar.

3. Untuk mahasiswa sebagai peserta PPL

Untuk penulis sendiri lebih mematuhi aturan dari lembaga

tempat pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

berlangsung, karena pada dasarnya kegiatan PPL adalah proses

pembelajaran yang nyata, dimana teori yang sudah didapatkan

dari kampus akan diterapkan dilokasi PPL. Dan juga penulis

harus tetap memperdalam ilmu pengetahuan karena praktik tanpa

didasari oleh teori yang benar juga tidak akan maksimal dan juga

sebaliknya. Penulis berharap agar penelitian ini dapat diberi kritik

dan saran yang bersifat membangun agar lebih baik lagi

kedepannya.

Page 20: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

16

DAFTAR PUSTAKA

Adhitama, Muhammad Riza. 2018. Strategi Pengembangan Sentra UMKM Ikan

Pindang di Desa Tasikagung Kabupaten Rembang, Economics

Development Analysis Journal, vol. 7 no. 2

Putra , Adnan Husada. 2016. Peran Umkm Dalam Pembangunan Dan

Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Blora, Jurnal Analisa Sosiologi,

vol.5 no.2

Suci, Yuli Rahmini. 2017. Perkembangan (Usaha Mikro Kecil dan Menengah)

Di Indonesia, Jurnal Ilmiah Cano Ekonomos, Vol.6 No.1

Page 21: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

17

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 22: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

18

BERITA ACARA HARIAN

PPL JURUSAN EKONOMI SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

GELOMBANG III TAHUN 2020

Pada tanggal 5 Oktober sampai tanggal 6 November Tahun 2020

bertempat di UMKM “Maju Lestari” Desa Bendorejo, telah dilaksanakan PPL

Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Gelombang III Tahun 2020

oleh Mahasiswa dengan identitas sebagai berikut :

Nama : Fahrul Arifin

NIM : 12402173450

Jurusan : Ekonomi Syariah

No Hari/ Tanggal Waktu Keterangan

1. Senin, 05 Oktober 2020 09.00 Menyiapkan pertanyaan yang akan

diajukan dalam wawancara.

2. Selasa, 06 Oktober 2020 10.00 Cek lokasi tempat PPL.

3. Rabu, 07 Oktober 2020 09.00 Berkunjung ke lokasi dan bertemu

dengan pemilik UMKM.

4. Kamis, 08 Oktober 2020 09.00 Melakukan wawancara tahap 1 ke

pemilik UMKM.

5. Jum’at, 09 Oktober 2020 10.00 Menganalisa hasil wawancara dari

narasumber

6. Sabtu, 10 Oktober 2020 tutup Tempat PPL Libur / tutup.

7. Minggu, 11 Oktober

2020

tutup Tempat PPL Libur / tutup.

8. Senin, 12 Oktober 2020 09.00 Melakukan wawancara tahap ke 2 ke

pemilik UMKM

9. Selasa, 13 Oktober 2020 10.00 Berkunjung ke tempat bagian

produksi jajanan UMKM.

10. Rabu, 14 Oktober 2020 10.00 Menyiapkan dan Menyusun

pertanyaan yang akan diajukan ke

pihak narasumber.

11. Kamis, 15 Oktober 2020 14.00 Melakukan wawancara tahap ke 3 ke

bagian produksi jajanan.

12. Jum’at, 16 Oktober 2020 11.00 Merrekap hasil wawancara kemarin.

13. Sabtu, 17 Oktober tutup Tempat PPL Libur / tutup.

Page 23: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

19

14. Minggu, 18 Oktober

2020

tutup Tempat PPL Libur / tutup.

15. Senin, 19 Oktober 2020 09.00 Menyiapkan dan Menyusun

pertanyaan untuk wawancara besok.

16. Selasa, 20 Oktober 2020 10.00 Melakukan wawancara tahap ke 4.

17. Rabu, 21 Oktober 2020 10.00 Mencari informasi ke balaidesa

terkait materi.

18. Kamis, 22 Oktober 2020 13.00 Mulai Menyusun laporan.

19. Jum’at, 23 Oktober 2020 10.00 Menyusun laporan seperti kemarin.

20. Sabtu, 24 Oktober 2020 tutup Tempat PPL Libur / tutup.

21. Minggu, 25 Oktober

2020

tutup Tempat PPL Libur / tutup.

22. Senin, 26 Oktober 2020 10.00 Membuat video terkait tugas akhir.

23. Selasa, 27 Oktober 2020 10.00 Kembali membuat laporan PPL.

24. Rabu, 28 Oktober 2020 11.00 Membuat review terkait tugas

pembekalan pada awal pembukaan

PPL dulu.

25. Kamis, 29 Oktober 2020 10.00 Menyicil membuat laporan PPL.

26. Jum’at, 30 Oktober 2020 09.00 Melakukan rekaman video terkait

tugas video.

27. Sabtu, 31 Oktober 2020 tutup Tempat PPL Libur / tutup.

28. Minggu, 01 November

2020

tutup Tempat PPL Libur / tutup.

29. Senin, 02 November

2020

09.00 Keliling desa guna mencari bahan

untuk video.

30. Selasa, 03 November

2020

10.00 Keliling desa lagi guna menambah

bahan untuk pembuatan video.

31. Rabu, 04 November

2020

10.00 Melakukan editing video terkait tugas

akhir PPL.

32. Kamis, 05 November

2020

10.00 Masih melakukan editing video

terkait tugas akhir PPL.

33. Jum’at, 06 November

2020

09.00 Menyelesaikan finishing pada edit

video dan proses upload ke youtub

nantinya.

Page 24: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

20

Trenggalek, 01 November 2020

Fahrul Arifin

NIM: 12402173450

Page 25: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

21

BERITA ACARA KONSULTASI

Nama : Fahrul Arifin

NIM : 12402173450

Jurusan : Ekonomi Syariah

DPL : Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I

Tempat PPL : UMKM Maju Lestari

Judul Laporan : Kontribusi UMKM (Usaha Mikro Kecil Dan Menengah) dalam

Meningkatkan Tingkat Perekonomian Di Desa Bendorejo

Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek.

No Hal Yang dikonsultasikan Catatan DPL Paraf

1. Mengajukan judul terkait judul

yang akan diambil dalam

penelitian.

Disetujui oleh Dosen

Pembimbing Lapangan.

2.

3.

Trenggalek, 01 November 2020

Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I

NIDN. 2023047701

Page 26: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

22

DOKUMENTASI LAPORAN PPL

Pendalaman Pembekalan PPL

Pendalaman Pembekalan PPL

Wawancara ke pemilik UMKM

Page 27: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

23

Pemilik UMKM

Tanya jawab ke pemilik

Bagian Penggorengan tempe kripik

Page 28: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

24

Hasil Fermentasi tempe

Tempe yang siap untuk digoreng

Tim Penggoreng

Page 29: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Kontribusi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia dilihat

25

Tempe kripik yang sudah digoreng

Jajanan Alen-Alen Khas Trenggalek

Proses Pengemasan