Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira,...

27
LAPORAN PERCOBAAN FISIKA PRAKTEK BUMERANG DISUSUN OLEH : KELOMPOK 8 ( DELAPAN ) ANASTASIA EVIRA CLARA CORINSTA FEBRY VALENTIUS HASYMI SURYA XI IA 3

Transcript of Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira,...

Page 1: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

LAPORAN PERCOBAAN FISIKA

PRAKTEK BUMERANG

DISUSUN OLEH :

KELOMPOK 8 ( DELAPAN )

ANASTASIA EVIRACLARA CORINSTAFEBRY VALENTIUS

HASYMI SURYA

XI IA 3

MARET 2009SMA NEGERI 2

PALANGKARAYA

Page 2: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

I. TUJUAN PERCOBAAN :

Tujuan percobaan ini adalah untuk mempraktekkan kegiatan yang berlangsung

pada sebuah benda sederhana, yaitu BUMERANG, yang mengandung prinsip fisika.

Yang niscaya dapat mengasah pemahaman, kemampuan serta keterampilan anggota

kelompok dalam hal teknik pembuatan bumerang yang tepat, serta strategi yang

digunakan dalam kegiatan pelemparan bumerang.

II. PERALATAN DAN BAHAN :

Adapun alat-alat serta bahan yang dipergunakan dalam praktikum ini, antara lain

sebagai berikut :

1. Selembar kayu triplek yang dibentuk sesuai pola dan dengan perhitungan-

perhitungan tertentu ( sesuai petunjuk yang ada ).

2. Pensil untuk menggambar pola

3. Gergaji triplek

4. Amplas

5. Stopwatch

6. Piloks untuk mewarnai bumerang

7. Spidol untuk variasi hiasan

8. Kamera Foto

9. Video Recorder

10.Alat tulis untuk mencatat data percobaan.

Page 3: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

III. LANGKAH-LANGKAH KERJA :

Menyiapkan seluruh peralatan, dan mulai membentuk triplek sesuai pola yang

ada agar membentuk dua buah bumerang 3 blade, dan satu buah bumerang

empat blade ( diwajibkan membuat 3 bumerang, namun harus blade tiga atau

blade empat ).

( Pola bumerang 3 blade beserta ukuran-ukurannya )

Page 4: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Pola boomerang 4 blade, ukuran disesuaikan )

Mengamplas bagian-bagian pinggir blade bumerang, agar tercapai ketebalan

tertentu pada bagian tersebut.

( Ebink mengamplas bumerang )

Page 5: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Hasymi mengamplas bumerang )

( Clara mengamplas bumerang )

Page 6: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Vira mengamplas bumerang )

Page 7: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Amplas-amplas yang sudah dipakai )

Setelah bentuk bumerang sudah mantap, bumerang dihias dengan cara

mengecatnya dengan piloks dan diberikan variasi gambar, sehingga tampilan

bumerang lebih rapi dan menarik.

Page 8: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Merundingkan bagaimana sebaiknya bumerang dihiasi)

( Mengecat bumerang )

Page 9: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Semua bumerang harus dicat agar menarik )

Melakukan praktek pelemparan bumerang dan mencatat waktu terbangnya

bumerang ( mulai dari pada saat dilempar hingga memutar kembali ke pelempar

lagi ). Selain itu juga dilengkapi dengan catatan mengenai teknik-teknik selama

pembuatan bumerang dan strategi pelemparan bumerang yang tepat.

Page 10: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Hasymi mengambil ancang-ancang untuk melempar bumerang blade 4 )

Page 11: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Pelemparan bumerang blade 4 )

Page 12: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Hasymi bersiap-siap melempar bumerang blade 3 )

Page 13: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Pelemparan bumerang blade 3 )

Page 14: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

IV. DATA PERCOBAAN :

A. Data Percobaan ( Pelaksanaan Praktikum ):

Hari dan tanggal : Kamis, 26 Maret 2009

Tempat : Halaman SMAN 2 Palangkaraya

B. Hasil Pengamatan :

Tabel waktu terbangnya bumerang, mulai dari awal pelemparan hingga kembali

pada pelempar :

No. Bumerang Waktu ( sekon )

1. Blade 4 4,11

2. Blade 3 (A) 5,38

3. Blade 3 (B) 5,12

Page 15: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

V. KESIMPULAN ( PEMBAHASAN SINGKAT ) :

Adapun analisa percobaan yang kelompok kami bahas dalam bentuk kegiatan

diskusi dan kerja kelompok, akan kami uraikan menjadi beberapa poin mendasar

berikut ini :

1. Keadaan bumerang, yang dimaksud adalah bentuk dan ukuran,serta

teknik/cara melempar bumerang akan mempengaruhi kecepatan,

waktu, dan juga arah terlemparnya bumerang. Sebelum pembuatan

bumerang, hendaknya disiapkan pola bumerang yang memperhatikan

poros tengah bumerang sebagai titik tumpuan gerakan memutar pada

saat di udara, serta bentuk dan arah blade bumerang yang harus

selaras. Ukuran blade bumerang hendaknya sama antara blade yang

satu dengan blade lainnya, sehingga seimbang, berapapun ukuran

panjangnya. Pinggir-pinggir blade pun, hendaknya diberi ketebalan yang

sesuai ( semakin ke ujung dan/atau ke atas semakin tipis, karena

memperhitungkan gaya tolak yang nantinya akan diberikan angin,

sehingga gerakan bumerang mulus, tidak terhambat-hambat ).

Melempar bumerang pun harus dengan cara yang tepat. Dimana posisi

bumerang harus vertikal ( agak miring sekitar 15° ), karena sesuai

dengan bentuknya yang apabila bergerak di udara akan membentuk

arah memutar dan akhirnya turun dalam posisi horizontal. Pelemparan

bumerang pun harus memperhatikan arah angin, agar hambatan yang

dialami bumerang oleh gaya yang diberikan angin tidaklah terlalu besar.

2. Waktu yang diperlukan mulai dari bumerang dilempar hingga kembali

kepada pelemparnya tidaklah tercatat akurat. Dalam artian, angka yang

menunjukkan detik waktu pelemparan bumerang tergantung pada

stopwatch, yang artinya juga bergantung pada anggota kelompok kami

yang mengendalikan stopwatch. Dalam kegiatan pelemparan ini,

diperlukan respon yang cepat dan sontak antara pelempar bumerang

dengan orang yang mengendalikan stopwatch. Selain itu, waktu

Page 16: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

terlemparnya bumerang bergantung pada kecepatan gerakan dan gaya

yang diberikan pelempar pada bumerang. Semakin cepat gerakan

melempar bumerang dan semakin besar gaya yang diberikan pada saat

bumerang dilempar, maka waktunya pun semakin cepat pula.

3. Peristiwa pada percobaan ini juga tak lepas dari keadaan alam ( angin )

yang ada di lokasi praktek pelemparan bumerang. Dimana arah serta

kekuatan angin, sedikit banyak juga akan mempengaruhi waktu dan

arah terlemparnya bumerang.

4. Kesimpulan berikut ini, kami utarakan karena kami ingin mengakui

secara terbuka akan kekurangan yang terjadi selama kegiatan

percobaan fisika kali ini maupun di dalam laporan yang kami tuliskan.

Dimana faktor yang juga sangat berpengaruh pada hasil percobaan

adalah faktor manusia ( kecerobohan, kerja amatir, perbedaan

perlakuan, dan sebagainya ). Oleh karena itulah keakuratan pada data

yang kami hasilkan mungkin kurang tepat, namun sekiranya dapat

memberikan gambaran tentang perbandingan data dengan berbagai

perlakuan. Kelompok kami masih sangat membutuhkan dukungan,

berupa saran, kritik, maupun bantuan yang sifatnya membangun.

Page 17: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

VI. GALERI :

Berikut ini adalah beberapa foto yang sempat terekam kamera kelompok kami pada

saat kegiatan praktek. Ada banyak cerita di balik kegiatan kerja kelompok kami kali ini.

Berikut petikannya.

( Wah, asik banget nih kaka-kaka ini. Bikin apa sih? Mungkin itu kali, ya, yang dipikirin

anak kecil ini. Tadinya ia bermain sepeda, namun saat melihat kelompok kami

melakukan praktek, eh, dia malah ikut nonton. Ternyata kegiatan ini menarik juga,

sampai-sampai beberapa orang yang berada di sekitar lokasi ( anak-anak kecil yang

sedang bemain, om-om yang lagi ngecat lapangan basket, dan beberapa siswa yang

turun sore ), ikut menjadi penonton juga. Hehehe…)

Page 18: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Ami siap-siap melempar, ambil pose yang pas dulu )

Page 19: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Wah, bumerangnya nggak kelihatan nih. Nun jauh di mato. Hmmm… Ini dia salah satu

kesulitan pada saat mendokumentasikan kegiatan praktek kali ini, yaitu pada saat

mengambil foto bumerang ketika berada tinggi di udara. Karena kamera yang

digunakan adalah kamera 3,2 megapixel dari handphone yang sederhana, maka untuk

menangkap gambar yang sedang bergerak cepat ( plus jauh jaraknya ) agak susah.

Setelah beberapa kali ganti posisi dan mencoba terus, akhirnya didapatkan beberapa

foto yang menangkap gambar bumerang sedang berada di langit. Jadi tantangan

tersendiri deh! )

Page 20: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Waduh, mudah-mudahan kada nyangkut! Kata Ami )

Page 21: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Hehe…Pada saat bumerang setengah jadi, Clara dan Amy yang sudah kelelahan

mengamplas pengen mencoba melemparkan bumerang. Ups, padahal waktu itu ngetesnya di

lokasi yang terdapat banyak bangunan dan rentan tersangkut. Dan benar saja! Bumerang

berkali-kali nyangkut di pohon, hilang di semak, dan yang paling bahaya : nyangkut di atap.

Untung ada tangga yang dicuri ( pinjam tapi bilangnya belakangan, abis, orangnya nggak ada

sih, hee… ) dari Pak Jhon ( satpam SMADA ), yang membantu saat mengambil bumerang itu

lagi. Duh, lain kali mesti hati-hati nih! )

Page 22: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Bumerang separo jadi, di tengah-tengah angin sepoi-sepoi, yang menerbangkan

segalanya, tapi memberikan kelegaan bagi semua anggota kelompok yang sedang

kecapean pegel dan tangannya memerah bengkak serta mandi keringat setelah

mengamplas bumerang )

Page 23: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Ebink. Yang paling telaten dan diam dalam bekerja. )

( Hmm… Vira. Kebagian tugas yang ringan-ringan, tapi banyak. Hehee… Mulai dari

nyariin konsep/pola bumerang, mengatur kerja kelompok, nyariin dan beli bahan-bahan,

bantu ngamplas sedikit ( lelet dan letoy sih ), jadi kameragirl, dan bikin laporan ini serta

menguploadnya. Jadi, cuma kebagian dua kali foto deh… )

Page 24: Laporan Percobaan Fisika Bumerang Xi Ia 3 Kelompok 8 Sman2 p. Raya Maret 2009 ( Anastasia Evira, Clara Corinsta, Febry Valentius Hasymi Surya )

( Kertas robek pun jadi penanda identitas kelompok )