LAPORAN JURNAL KOMUNITAS

download LAPORAN JURNAL KOMUNITAS

of 9

description

komunitas terpadu

Transcript of LAPORAN JURNAL KOMUNITAS

JURNAL KOMUNITASLong-Term Effectiveness of a Lifestyle Intervention for the Primary Prevention Type 2 Diabetes in a Low Socio Economy Community An Intervention Follow Up study on Reunion Island

(2016)Efektivitas Jangka Panjang Intervernsi terhadp Gaya Hidup sebagai Pencegahan Primer diabetes tipe 2Di Komunitas Sosial Ekonomi Rendah Sebuah Intervensi Tindak Lanjut di Pulau Reunion.(2016)BAB I PENDAHULUAN

I. LATAR BELAKANG

Dalam beberapa dekade terakhir, diabetes telah mencapai proporsi epidemi di seluruh dunia, khususnya diabetes tipe 2 yang menyumbang sekitar 90-95 % kasus diabetes. Fenomena ini telah dibuktikan sehubungan dengan faktor-faktor penentu kesehatan sosial yang mendasar di tingkat masyarakat antara lain, aktivitas fisik, diet seimbang, dan obesitas. Faktor-faktor risiko yang dapat dimodifikasi ini telah ditargetkan untuk diuji coba serta menerapkan pencegahannya secara acak di Amerika Serikat, Cina, India, Jepang , dan Finlandia, yang menunjukkan bahwa intervensi terhadap gaya hidup dapat mengurangi atau mencegah kejadian diabetes tipe 2. Manfaat bagi kesehatan dapat stabil sampai empat belas tahun setelah akhir intervensi, dibandingkan dengan situasi kontrol. Sejauh ini uji klinis dilakukan dalam pengaturan sumberdaya yang intensif dengan relawan yang dipilih, studi terjemahan dalam pengaturan gaya hidup telah dilakukan untuk mengevaluasi keefektifan program-program tersebut. Para penulis menyimpulkan bahwa diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menjelaskan pemeliharaan jangka panjang penurunan berat badan dan pencegahan efek diabetes.

Saat ini, penelitian tentang intervensi pencegahan diabetes tipe 2 masih dibutuhkan. Dari sumber terdapat 4 rekomendasi yang telah ditemukan untuk dimunculkan, yaitu: 1. Start lifestyle intervention early with a primary prevention approach, 2. Implement community based efforts in real life settings, 3. Focus on vulnerable groups such as communities with low sicio economic status, 4. Study duration of effect. Pada kenyataannya, sangat sedikit penelitian yang menevaluasi tentang manfaat jangka panjang setelah dilakukan intervensi gaya hidup untuk mencegah diabetes tipe 2. Berdasarkan pengetahuan kami, tidak ada satupun yang mempublikasikan penelitian 4 poin secara bersamaan. Berdasarkan rekomendasi ini tujuan kami adalah untuk mengevaluasi efektifitas jangka panjang dari intervensi gaya hidup dikombinasikan untuk mengendalikan berat badan dan lingkar pinggang orang dewasa non diabetes, kelebihan berat badan atau obesitas yang tinggal di sebuah komunitas sosial ekonomi rendah.II. TUJUANTujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas jangka panjang dari intervensi gaya hidup yang difokuskan untuk mengendalikan berat badan dan lingkar pinggang orang dewasa nondiabetes, kelebihan berat badan atau obesitas yang tinggal di sebuah komunitas sosial ekonomi rendah.BAB II

PEMBAHASAN

I. ANALISA PICO

A. Population Target populasi yang layak untuk intervensi gaya hidup terdiri dari pria dan wanita (tidak hamil), berusia 18-40, dengan tidak ada laporan penyakit serius (misalnya, diabetes, penyakit jantung, kanker) atau cacat (tidak sesuai dengan aktivitas fisik), yang tinggal di wilayah penelitian, dan diskrining di rumah oleh staf medis sebagai subjek berisiko tinggi. Status ini didasarkan pada kombinasi faktor risiko: Jumlah obesitas (BMI 30 kg/m) Atau status kelebihan berat badan (25BMI