Lapak UV

4
Pendahuluan Spektrofotometri adalah sebuah metode analisis untuk mengukur konsentrasi suatu senyawa berdasarkan kemampuan senyawa tersebut mengabsorbsi berkas sinar atau cahaya terdiri dari spektrofotometer dan fotometer. Spektrofotometer menghasilkan sinar dari spektrum dengan panjang gelombang tertentu, sementara fotometer mengukur intensitas cahaya yang ditransmisikan atau diabsorpsi. 1 Cara kerja spektrofotometer sesuai dengan hukum Lambert-Beer yaitu bila suatu cahaya monokromatis dilewatkan melalui suatu media yang transparan, maka bertambah-turunnya intensitas cahaya yang ditransmisikan sebanding dengan tebal dan kepekaan media yang digunakan. 2 Bila cahaya monokromatik melalui suatu media (larutan), maka sebagian cahaya tersebut diserap, sebagian dipantulkan, dan sebagian lagi dipancarkan. 3 Analisis dilakukan secara kuantitatif yaitu penentuan berdasarkan nilai absorbansi yang dihasilkan dari spektrum senyawa kompleks unsur yang dianalisa dengan pengompleks yang sesuai. 4 Metode Alat Labu ukur 20 mL, 50 mL, dan 100 mL, pipet

description

Anfar

Transcript of Lapak UV

PendahuluanSpektrofotometri adalah sebuah metode analisis untuk mengukur konsentrasi suatu senyawa berdasarkan kemampuan senyawa tersebut mengabsorbsi berkas sinar atau cahaya terdiri dari spektrofotometer dan fotometer. Spektrofotometer menghasilkan sinar dari spektrum dengan panjang gelombang tertentu, sementara fotometer mengukur intensitas cahaya yang ditransmisikan atau diabsorpsi.1 Cara kerja spektrofotometer sesuai dengan hukum Lambert-Beer yaitu bila suatu cahaya monokromatis dilewatkan melalui suatu media yang transparan, maka bertambah-turunnya intensitas cahaya yang ditransmisikan sebanding dengan tebal dan kepekaan media yang digunakan.2 Bila cahaya monokromatik melalui suatu media (larutan), maka sebagian cahaya tersebut diserap, sebagian dipantulkan, dan sebagian lagi dipancarkan.3Analisis dilakukan secara kuantitatif yaitu penentuan berdasarkan nilai absorbansi yang dihasilkan dari spektrum senyawa kompleks unsur yang dianalisa dengan pengompleks yang sesuai.4

MetodeAlatLabu ukur 20 mL, 50 mL, dan 100 mL, pipet volume 1 mL, neraca analitis, alat Spektrofotometri UV-Vis.

BahanAsam Askorbat BPFI, sampel asam askorbat, dan aquadestilata.

Pembuatan Larutan Baku Pembanding Asam AskorbatDitimbang asam askorbat stok BPFI sebanyak 11 mg, dimasukkan dalam labu ukur 50 mL kemudian dilarutkan dengan aquades sampai tanda batas. Dan didapatkan larutan stok asam askorbat dengan konsentrasi 200 g/mL.

Penetapan Lambda MaksimalDisiapkan labu ukur 20 mL, dipipet 2 mL larutan stok kemudian dilarutkan dengan aquades hingga tanda batas. Kemudian diukur absorbansinya terhadap air menggunakan spektrofotometri UV dengan panjang gelombang 200-400 nm.

Pembuatan Kurva Baku Asam AskorbatDisiapkan 3 labu ukur 20 mL. Dibuat pengenceran larutan stok dengan konsentrasi 4,08 ppm, 12,24 ppm, dan 20,4 ppm dengan memipet 0,4 mL, 1,2 mL, dan 2 mL larutan stok ke dalam masing-masing labu ukur, kemudian dilarutkan dalam aquades hingga tanda batas. Kemudian tiap konsentrasi diukur absorbansinya terhadap air menggunakan spektrofotometri UV dengan panjang gelombang maksimal. Kemudian didapatkan kurva baku dan persamaan regresi linier untuk penentuan kadar sampel asam askorbat.

Penentuan Kadar Asam AskorbatDitimbang sampel asam askorbat sebanyak 10 mg kemudian dimasukkan dalam labu ukur 100 mL, lalu ditambahkan aquades hingga tanda batas. Setelah itu dipipet sebanyak 12 mL dimasukkan ke dalam labu ukur 20 mL dan diencerkan dengan aquades hingga tanda batas. Kemudian diukur absorbansinya terhadap air menggunakan spektrofotometri UV dengan panjang gelombang maksimal.

Hasil dan Pembahasan

KesimpulanAnalisis kuantitatif kadar asam askorbat dengan metode spektrofotometri UV menghasilkan kadar asam askorbat sebesar 119,24 %.

Daftar Pustaka1. Underwood, A.L., Day, R.A. Analisis Kimia Kuantitatif, Edisi ke-4. Jakarta: Erlangga; 1994.2. Fatimah, Syamsul, Darmardiantoro, Yoskasih. Kinerja Spektrofotometer UV-Vis Menggunakan Metode Quality Control Chart. Serpong: PTBN Batan; 2008.3. Perkin Elmer & Co Gmb. Manual Operation UV-Vis Spektrofotometer, Lambda 15. 1992.4. Wulansary, Retno. Penentuan Uranium dengan Pengomplek Arsenazo III Menggunakan Spektrofotometer UV-Vis Lambda 15. 2009.