Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

21
TIM KREATIF Ketua: Agus Salim; Anggota: Rizky Susanti, Novi Herlina, Dewi Fatimah, Halimatus Sa’diyah, Hafizuddin Ahmad, Arifqi.

description

This is a quartet card game. This game is aimed to help people who want to learn about Javanese alphabets. For further information, please contact us (see on the last slide)

Transcript of Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Page 1: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

TIM KREATIF

Ketua: Agus Salim; Anggota: Rizky Susanti, Novi Herlina, Dewi Fatimah, Halimatus Sa’diyah, Hafizuddin Ahmad, Arifqi.

Page 2: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Tujuan dan Sasaran

#1 TUJUAN Sebagai Media Pembelajaran Aksara Jawa

#2 SASARAN

Sasaran utama dari permainan ini adalah mereka yang ingin belajar membaca Aksara Jawa, terutama anak-anak (siswa) usia sekolah dasar hingga sekolah menengah pertama. Meski demikian, permainan ini juga dapat digunakan oleh orang-orang dewasa dan siapapun yang ingin mempelajari Aksara Jawa.

Page 3: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Perlengkapan Permainan

#1

52 buah kartu kuartet yang terdiri dari 13 kategori

Page 4: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#2

3 buah kartu tambahan (2 buah kartu bonus dan 1 kartu freepass)

Perlengkapan Permainan

Page 5: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#3

Satu lembar kartu bantu. Di dalamnya ada kartu bantu carakan, sandangan dan pasangan, masing-masing 1 dalam satu buah kotak hitam.

Perlengkapan Permainan

Page 6: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#4

LEMBARAN PETUNJUK PERMAINAN, berisi penjelasan mengenai permainan, mulai dari nama hingga cara bermain dan aksaran jawa dengan menggunakan Kuasaji.

Perlengkapan Permainan

Page 7: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#1

Kartu hanya bisa dimainkan oleh 3-6 orang, tidak lebih dan tidak kurang. Diawal permainan setiap pemain memegang 4 kartu, diperoleh dari pembagian yang dilakukan oleh pengocok kartu.

Cara Bermain

Page 8: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#2

Sisa kartu setelah dibagikan ke masing-masing pemain, ditumpuk dengan punggung terbalik.

Permainan dimulai dari pengocok kartu dan berputar berlawanan arah jarum jam (ke kanan).

Cara Bermain

Page 9: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#3

Setiap pemain harus mengumpulkan sebanyak mungkin kategori kartu, pemenangnya adalah yang mengumpulkan paling banyak kategori.

Setiap meminta kartu, seorang pemain harus menyebutkan dengan jelas jenis dan kategori kartu (dua baris nama di bagian atas kartu).

Cara Bermain

Page 10: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#4

Pemain dapat meminta kartu pada siapapun dalam permainan, tidak dibatasi arah kanan saja atau kiri saja.

Sebelum mendapatkan kartu yang diminta, pemain harus menunjukkan aksara jawa yang tepat yang disebutkan oleh pemilik kartu.

Jika aksara yang ditunjuk benar, pemain berhak mendapatkan kartu yang diminta dan memiliki kesempatan meminta kartu ke pemain yang lain (maks. 2 tambahan).

Cara Bermain

Page 11: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#5 Jika kategori yang dikumpulkan sudah lengkap, kartu tersebut dapat diturunkan dan pemain mendapatkan satu poin.

Jika ada pemain yang kehabisan kartu, baik karena diminta atau karena telah lengkap, maka pemain tersebut harus mengambil 4 kartu dari tumpukan.

Cara Bermain

Page 12: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

#6 Permainan dapat diakhiri sesuai kesepakatan para pemain. Jika ada yang mundur sebelum permainan selesai, maka kartu peserta yang mundur tersebut dijadikan satu dengan tumpukan dan dikocok ulang.

Cara Bermain

Page 13: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Detail Permainan

sedang nama-nama yang berwarna hitam adalah nama-nama yang harus dikumpulkan agar kartu menjadi lengkap.

4. KOTAK ILUSTRASI DAN CONTOH. Berisi aksara yang dimaksud (ditulis dengan warna merah), cara baca (ditulis dengan warna putih dengan latar hitam; khusus pada sandangan) dan contoh penggunaannya disertai dengan cara baca dalam huruf latin.

Bagian-bagian dari kartu Kuasaji adalah: 1. NAMA JENIS KARTU di bagian paling atas kartu (Sandangan). 2. NAMA KATEGORI KARTU berada pada bagian bawah jenis kartu (Nyambung). 3. ANGGOTA KARTU yang terdiri dari empat macam. Sedang nama yang berwarna merah merupakan nama kartu tersebut (Suku),

Page 14: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Detail Permainan

Sedang untuk KARTU PETUNJUK terdiri dari nama jenis kartu dan bentuk aksara yang dimaksud. Kegunaan kartu ini adalah untuk klarifikasi permintaan kartu yang dilakukan oleh pemain lain.

Page 15: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Detail Permainan

BONUS #1 Dapat digunakan untuk MEMINTA kartu apapun TANPA DITANYAI aksara mana yang dimaksud. Pemain dapat meminta dengan menyebut nama dan kategori saja, dan pemain yang lain yang memilik kartu tersebut harus patuh dan tunduk untuk langsung memberikan kartu yang dimaksud kepada pemegang kartu ini. Kartu ini hanya berlaku sekali dan hanya dapat digunakan untuk satu kategori saja. Pemain dapat langsung menggunakan atau menyimpannya terlebih dahulu.

Page 16: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Detail Permainan

BONUS #2 Pemain yang mendapatkan kartu ini HARUS MENGAMBIL lagi 3 Buah Kartu Dari Tumpukan.

Page 17: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Detail Permainan

FREEPASS Kartu ini harus disimpan oleh pemain. Penggunaan Freepass harus dengan menunjukkan kartu Freepass. Kartu ini hanya berlaku untuk tiga kali Freepass. Setelah itu kartu tidak dapat digunakan lagi. Kartu ini dapat digunakan sebagai bantuan ketika meminta kartu dan tidak tahu carakan/pasangan /sandangan mana yang sesuai.

Page 18: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Behind the scene

Page 19: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Behind the scene… • Ide ini terinspirasi dari beberapa judul hasil PKM (Program

Kreativitas Mahasiswa) yang dilaksanakan oleh Dikti.

• Awal tercetusnya kartu Kuasaji ini berawal dari tugas mata kuliah Psikologi Eksperimen, Fakultas Psikologi, Universitas Airlangga Surabaya, sekitar awal Maret 2009. Adapun tim pertama adalah Agus Salim, Rizky Susanti dan Novi Herlina.

• Eksperimen yang kami lakukan berjudul “Pengaruh Pemberian Kuasaji (Kuartet Aksara Jawi) Terhadap Kemampuan Membaca Aksara Jawa Siswa Kelas 4 SDN Mojo VIII Surabaya”. Eksperimen ini dilaksanakan pada bulan Mei 2009 (menjadi bulan pertama kartu ini dimainkan.

Page 20: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Behind the scene… • Setelah itu, kartu ini kembali dieksperimenkan dengan tim,

Agus Salim, Halimatus Sa’diyah, Dewi Fatimah, Hafizuddin Ahmad dan Arifqi. Eksperimen ini didanai oleh Pusat Terapan Psikologi Pendidikan (PTPP) Fakultas Psikologi Universitas Airlangga, Surabaya.

• Eksperimen ini melibatkan siswa kelas 4 SD dari SDN Mojo IV, IX dan X Surabaya dengan jumlah sebanyak 64 orang.

Page 21: Kuartet Aksara Jawi (Kuasaji)

Terima Kasih dan Matur Nuwun

For further information, contact us on:

@agus_sun31

[email protected]

We would appreciate if you don’t send spam to us.

Let’s play, let’s learn