Kak Drainase Kota Bandung

12
KERANGKA ACUAN KERJA PEMETAAN FOTO UDARA UNTUK SALURAN DRAINASE DI KOTA BANDUNG 1 LATAR BELAKANG Banjir merupakan kata yang sangat populer di Indonesia, khususnya pada musim hujan, mengingat hampir semua kota di Indonesia mengalami bencana banjir. Peristiwa ini hampir setiap tahun berulang, namun permasalahan ini sampai saat ini belum terselesaikan, bahkan cenderung makin meningkat, baik frekuensi, luasan, kedalaman, maupun durasinya. Secara garis besar permasalahan banjir perkotaan diakibatkan : Pertambahan penduduk yang sangat cepat Urbanisasi Pemanfaatan lahan yang tidak tertib Belum konsistennya pelaksanaan hukum Pembangunan yang tidak melibatkan masyarakat secara aktif Selain dari itu, kejadian banjir yang melanda wilayah Jakata dan sekitarnya pada awal tahun 2007 ini semakin menunjukkan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa penanganan banjir harus dilakukan secara komprehensif. Penangangan pada sektor hulu serta penangangan pada sektor hilir. Banjir yang kerap kali terjadi memerlukan penanganan secara komprehensif, tidak hanya menggunakan metode konvensional melainkan juga dengan metode penyelesaian banjir lainnya, seperti ekohidrolik. Adapun yang dimaksud metode konvensional adalah membuat sudetan, normalisasi sungai, pembuatan talud, dan berbagai macam konstruksi sipil lainnya. Sedangkan metode ekohidrolik bertitik berat pada renaturalisasi, restorasi sungai, serta peningkatan daya retensi lahan terhadap air hujan. Penyelesaian banjir dan permasalahan drainase dengan konsep

description

kak

Transcript of Kak Drainase Kota Bandung

BAB I SAYA MAKAN NASI DI WARUNG PAK HAMID

KERANGKA ACUAN KERJA

PEMETAAN FOTO UDARA UNTUK SALURAN DRAINASE DI KOTA BANDUNG1 LATAR BELAKANG

Banjir merupakan kata yang sangat populer di Indonesia, khususnya pada musim hujan, mengingat hampir semua kota di Indonesia mengalami bencana banjir. Peristiwa ini hampir setiap tahun berulang, namun permasalahan ini sampai saat ini belum terselesaikan, bahkan cenderung makin meningkat, baik frekuensi, luasan, kedalaman, maupun durasinya.Secara garis besar permasalahan banjir perkotaan diakibatkan :

Pertambahan penduduk yang sangat cepat Urbanisasi Pemanfaatan lahan yang tidak tertib Belum konsistennya pelaksanaan hukum Pembangunan yang tidak melibatkan masyarakat secara aktifSelain dari itu, kejadian banjir yang melanda wilayah Jakata dan sekitarnya pada awal tahun 2007 ini semakin menunjukkan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa penanganan banjir harus dilakukan secara komprehensif. Penangangan pada sektor hulu serta penangangan pada sektor hilir. Banjir yang kerap kali terjadi memerlukan penanganan secara komprehensif, tidak hanya menggunakan metode konvensional melainkan juga dengan metode penyelesaian banjir lainnya, seperti ekohidrolik. Adapun yang dimaksud metode konvensional adalah membuat sudetan, normalisasi sungai, pembuatan talud, dan berbagai macam konstruksi sipil lainnya. Sedangkan metode ekohidrolik bertitik berat pada renaturalisasi, restorasi sungai, serta peningkatan daya retensi lahan terhadap air hujan. Penyelesaian banjir dan permasalahan drainase dengan konsep penanganan banjir secara konvensional yang hanya mengutamakan faktor hidraulik, bertitik tolak pada penanganan dampak banjir secara lokal. Hal ini perlu diimbangi dengan konsep ekohidrolik yang bertitik tolak pada penanganan penyebab banjir dari segi ekologi dan lingkungan. Dengan dilakukannya retensi air di bagian hulu, tengah, dan hilir, juga di sepanjang wilayah sungai, sempadan sungai, badan sungai, dan saluran, selain berfungsi sebagai penanggulangan banjir juga sekaligus menanggulangi kekeringan di kawasan yang bersangkutan.

Gambar 1 Konsep konvensional dan Eco-drainage.Dalam kaitannya dengan perencanaan drainase tersebut diatas, salah satu teknologi yang dapat dipakai guna mendapatkan data sistem jaringan drainase secara lebih lengkap adalah menggunakan teknologi pemetaan foto udara, dimana hasil dari teknologi sangat memungkinkan untuk memperlihatkan secara visual bentuk peta dari suatu sistem jaringan drainase ataupun bentuk bentuk rupa bumi yang lain.Pada prinsipnya hampir setiap kegiatan yang terjadi dapat ditampilkan dalam bentuk peta. Pada masa lalu peta sering dikonotasikan dengan atlas (yang diajarkan pada tingkat SD, SLTP), atau suatu bentuk garis-garis yang rumit yang memperlihatkan jaring jalan, sungai dan bangunan yang hanya dimengerti oleh kalangan tertentu saja seperti perencana, teknisi maupun insinyur pembuat jalan.

Sebenarnya peta dapat dipakai untuk keperluan lain misalnya, untuk memperlihatkan kondisi perubahan jaringan drainase di suatu kota pada tahun yang berbeda, perubahan fungsi lahan yang terjadi pada suatu wilayah tertentu, lahan pertanian yang dialiri oleh sistem irigasi, tanah kosong, tanah gundul dan lain lain.

Penampilan informasi dalam satu wahana peta bereferensi ruang akan sangat membantu dan memudahkan bagi para pengambil keputusan dan perencana untuk menilai kejadian-kejadian yang ada pada masing-masing daerah, bahkan sangat dimungkinkan untuk menganalisa sebab dan akibat dari berbagai fenomena yang terjadi dalam bentuk suatu analisa terpadu baik secara visual pada peta maupun dengan menggunakan teknik-teknik analisa yang lebih mutakhir seperti dengan menggunakan sistem GIS. Oleh karena itu, untuk dapat melakukan evaluasi terhadap sistem drainase yang saat ini sudah terbangun, diperlukan data spasial (peta) yang memiliki kedalaman informasi cukup memadai. Sebagai contoh, untuk dapat melakukan identifikasi mengenai keberadaan jaringan saluran drainase tingkat sekunder, diperlukan data spasial dengan skala minimum yaitu 1:5000. Pemanfaatan foto udara/peta foto sebagai peta dasar dalam penanganan sistem drainase sangat bermanfaat. Hal ini disebabkan karena kemampuan peta foto/foto udara untuk menampilkan detail fenomena yang ada di lapangan (bangunan, badan perumukaan air, vegetasi, infrastruktur buatan manusia, dsb) dalam visualisasi yang sama dengan aslinya. Oleh karenanya, interpretasi objek yang terkait dengan jaringan drainase akan lebih mudah untuk dilakukan dan kemudian dianalisa untuk keperluan lainnya.Foto udara sebagai sumber data diproses lebih lanjut menggunakan teknik fotogrametris dan inderaja untuk mendapatkan informasi-informasi yang relevan dan handal. Dari foto udara melalui teknik interpretasi foto/ citra dapat memberikan kesaksian/ fakta yang berkaitan dengan suatu kondisi yang terjadi di suatu daerah seperti banjir, pencemaran/ perusakan, komposisi kimiawi, adanya endapan dan informasi kualitatif lainnya. Sedang melalui proses fotogrametri dapat memberikan informasi metrik atau kuantitatif yang berkaitan dengan kajian dalam forensik lingkungan.

Satu hal lainnya yang tidak kalah penting yaitu penetapan referensi sistem tinggi. Sebagaimana kita ketahui bahwa Badan Koordinasi Survey dan Pemetaan Nasional (BAKOSURTANAL) telah menetapkan Titik Tinggi Geodesi (TTG) sebagai sistem tinggi.Dari kegiatan ini diharapkan Dinas Pekerjaan Umum sebagai salah satu instansi yang mempunyai tanggung jawab terhadap pengelolaan drainase dapat mengambil kebijakan yang tepat, baik sebelum memulai pembangunan sarana dan prasaran drainase maupun setelah selesai pembangunan.2 MAKSUD PEKERJAAN

Maksud dalam pekerjaan ini adalah untuk melakukan pendataan sistem jaringan drainase dengan pemanfaatan foto udara serta melakukan analisa mengenai perilaku hidrolis pada sistem drainase tersebut sehingga didapatkan rekomendasi penanganan masalah banjir di lokasi pekerjaan.

3 TUJUAN PEKERJAANTujuan yang ingin dicapai dalam pekerjaan ini, yaitu menyusun sistem dan pola pengelolaan kawasan drainase dengan memanfaatkan pemetaan foto udara sehingga meminimalkan dampak banjir/genangan yang terjadi setiap tahun dan mengamankan pemukiman penduduk/masyarakat dari banjir/genangan.4 LOKASI PEKERJAAN

Lokasi pekerjaan di kota Bandung5 KELUARAN (OUTPUT) DAN MANFAAT (OUTCAME) Pada kegiatan ini keluaran yang akan dicapai adalah sebagai berikut :.

Pola awal penanganan pada pembangunan, operasional dan pemeliharaan, sarana dan prasarana kawasan drainase. Hal ini meliputi 2 masalah utama yaitu:a. Pola penanganan masalah struktural (teknis) yaitu mengenai masalah hidrolis pada kawasan drainase. Pada penanganan struktural ini diharapkan terselesaikan ketersediaan data mengenai keberadaan dan kondisi jaringan drainase (peta-peta jaringan drainase) di wilayah pekerjaan serta konsep-konsep berikut aplikasi penanganannya secara teknis (dimensi saluran, kemiringan saluran, serta rekomendasi sistem jaringan drainase)b. Pola penanganan masalah nonstruktural yaitu mengenai kebijakan, peraturan, kelembagaan dan lain-lain.Sehingga manfaat yang akan diperoleh adalah sebagai berikut : Tersusunnya suatu sistem pengendalian banjir pada kawasan drainase sehingga dapat memberikan informasi baik struktural maupun nonstruktural bagi pemegang dan pengambil kebijakan dalam permasalahan drainase. Memberikan arahan bagi studi selanjutnya.6 RUANG LINGKUP PEKERJAANLingkup pekerjaan yang diperlukan bagi pekerjaan ini adalah :1. Melakukan review terhadap studi-studi terdahulu pada lokasi pekerjaan yang bersangkutan,2. Melakukan survey sarana dan prasarana jaringan drainase,3. Melakukan survey hidrometri pada jaringan drainase,

4. Melakukan analisa fotogrametri yang meliputi :

Interpretasi objek yang terkait dengan jaringan drainase

Survey lapangan untuk keperluan pemeriksaan lapangan (ground check) terhadap keberadaan jaringan drainase yang teridentifikasi di peta foto

Updating data jaringan drainase ke dalam peta foto

Analisis teknik mengenai keberadaan sistem jaringan drainase di wilayah pekerjaan

5. Melakukan inventarisasi mengenai kebijakan, kelembagaan, peraturan dan lain lain yang berkaitan dengan daerah kawasan drainase.

6. Melakukan analisis dan pengambilan kesimpulan dari hasil survey-survey diatas.

7. Menyusun sistem dan pola pengelolaan masalah hidrolis pada kawasan drainase.8. Menyusun pola awal penanganan pembangunan, operasional dan pemeliharaan, sarana dan prasarana kawasan drainase baik secara struktural (teknis) maupun nonstruktural (kebijakan, peraturan, kelembagaan dan lain-lain). 7 BATASAN-BATASAN

a. Peraturan dan Ketentuan Yang Digunakan

Kepres No. 18 tahun 2000, Tentang Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Instansi Pemerintah Surat Keputusan Bersama Menteri Keuangan Republik Indonesia dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional No. Tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Barang/Jasa Instansi Pemerintah

Surat Edaran Bersama Deputi Ketua Bidang Pembiayaan dan Pengendalian Pelaksanaan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional dan Direktur Jendral Anggaran Departemen Keuangan, tertanggal 17 Maret 2000, No. Tentang Petunjuk Penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk Jasa Konsultansi (Biaya Langsung Personil) dan Biaya Langsung Non Personil).

b. Pagu biaya pelaksanaan pekerjaan adalah sebesar Rp. xxx.xxx.xxx,008 WAKTU PELAKSANAAN

9. Kegiatan ini dilaksanakan selama 6 (enam) bulan sejak penandatanganan Surat Perjanjian Kerja (SPK)

10. Pelaksana diwajibkan untuk membuat program kerja dan bagan kegiatan personil untuk melaksanakan kegiatan sebagaimana termaktub dalam KAK ini. Jadwal penugasan personil harus disusun sedemikian rupa sehingga pemanfaatan personil dapat berdayaguna dan berhasilguna (efektif dan efisien).9 TENAGA AHLI

Tenaga ahli yang ditugaskan adalah yang berpengalaman dengan kualifikasi yang cukup, diutamakan yang telah berpengalaman dalam proyek yang berkaitan dengan kegiatan ini. Perkiraan kebutuhan sumberdaya pelaksanaan

Sesuai dengan delineasi wilayah studi maka team studi akan mencakup Team Leader yang dibantu oleh tenaga pelaksana, tenaga ahli, tenaga administrasi dan tenaga pendukung lainnya. Pelaksana harus menghitung kebutuhan tenaga yang diperlukan untuk melaksanakan kajian, termasuk penjadwalan dari personil dikaitkan dengan kegiatan yang dilaksanakan meliputi :a. Ahli Kepala/Team Leader

Untuk tenaga Ahli Kepala/Team Leader disyaratkan seorang Magister Teknik Sipil (S2 Teknik Sipil) dengan pengalaman sekurang-kurangnya 12 tahun dalam kegiatan penanganan masalah drainase/bidang rekayasa sumber daya air.

b. Tenaga Ahli Hidraulik dan Bangunan AirUntuk tenaga Tenaga Ahli Hidraulik disyaratkan seorang Magister Teknik Sipil (S2 Teknik Sipil) berpengalaman minimal 8 tahun dalam bidang hidraulik/ bidang rekayasa sumber daya air.

c. Tenaga Ahli HidrologiUntuk tenaga Tenaga Ahli HIdrologi disyaratkan seorang Sarjana Teknik Sipil (S1 Teknik Sipil) berpengalaman minimal 5 tahun dalam bidang hidraulik/ bidang rekayasa sumber daya air.

d. Tenaga Ahli FotogrametriUntuk tenaga Tenaga Ahli Fotogrametri dibutuhkan 1 orang dengan spesifikasi Sarjana S2 Teknik Geodesi berpengalaman minimal 8 tahun dalam bidang pemetaan foto udara.

e. Tenaga Ahli Sistem Informasi Geografis (SIG)Untuk tenaga Tenaga Ahli Sistem Informasi Geografis dibutuhkan 1 orang dengan spesifikasi Sarjana S2 Teknik Geodesi berpengalaman minimal 8 tahun dalam bidang pemetaan SIG.

f. Tenaga Ahli GeodesiUntuk tenaga Tenaga Ahli Geodesi dibutuhkan 1 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

Sarjana S1 Teknik Geodesi berpengalaman minimal 5 tahun dalam bidang survey

dan pemetaan.

g. Tenaga Ahli PlanologiUntuk tenaga Tenaga Ahli Planologi disyaratkan seorang Sarjana Teknik Planologi (S1 Teknik Planologi) berpengalaman minimal 5 tahun dalam bidang tata kota/perkotaan pada masalah drainase/rekayasa sumber daya air.

h. Kepala SurveyorUntuk tenaga Kepala Surveyor dibutuhkan 4 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

2 Lulusan Sarjana S1 Teknik Sipil, 2 lulusan Sarjana S1 Teknik Geodesi berpengalaman minimal 4 tahun dalam bidang survey drainase/rekayasa sumber daya air.

i. Surveyor Pemetaan/GeodesiUntuk tenaga Surveyor Pemetaan/Geodesi dibutuhkan 3 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

Lulusan STM/SLTA berpengalaman minimal 3 tahun dalam bidang survey dan pemetaan foto udara/darat.

j. Surveyor Jaringan Drainase Untuk tenaga Surveyor Jaringan Drainase dibutuhkan 3 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

Lulusan STM/SLTA berpengalaman minimal 3 tahun dalam bidang survey drainase.

k. Operator KomputerUntuk tenaga Operator Komputer dibutuhkan 1 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

Lulusan STM/SLTA berpengalaman minimal 3 tahun dalam bidang komputer.

l. DraftmanUntuk tenaga Operator Draftman dibutuhkan 3 orang dengan spesifikasi sebagai berikut :

Lulusan STM/SLTA berpengalaman minimal 3 tahun dalam bidang komputer dengan spesialisasi CAD.

10 SISTEM PELAPORANSelama melaksanakan pekerjaan konsultan secara berkala wajib memberikan laporan sebagai bahan untuk pemantauan kemajuan pekerjaan. Adapun laporan-laporan yang harus dibuat konsultan terdiri dari :1. Laporan Rencana Mutu DesignLaporan Rencana Mutu Design akan diserahkan konsultan selambat-lambatnya 2 (dua) minggu setelah diterbitkannya SPMK dalam jumlah 3 buku.

2. Laporan Pendahuluan ( Inception Report)

Laporan Pendahuluan pada intinya berisi rencana pelaksanaan pekerjaan, baik metoda maupun rencana waktu pelaksanaan. Laporan ini dibuat sebanyak 10 (sepuluh) rangkap dan disampaikan selambat-lambatnya 14 (empat belas) hari sejak Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) diterbitkan.3. Laporan Bulanan = 3 (tiga) eksemplar

Berisi ringkasan progress/prestasi serta detail kerja harian, komulatif progress kerja sejak waktu berlakunya kontrak, kemudian identifikasi penyebab utama apabila terjadi keterlambatan proses, dan usulan tindakan koreksi yang harus segera ditempuh.4. Laporan Interim = 10 (sepuluh) eksemplar

Berisi ringkasan progress/prestasi sampai dengan pertengahan (50%) pekerjaan, komulatif progress kerja sejak waktu berlakunya kontrak, kemudian identifikasi penyebab utama apabila terjadi keterlambatan proses, dan usulan tindakan koreksi yang harus segera ditempuh.

5. Draft Laporan Akhir (Draft Final report)Draft Laporan Akhir berisi rangkuman laporan keseluruhan pelaksanaan pekerjaan, beserta hasil-hasil pekerjaannya. Pada intinya Draft Laporan akhir ini berisi materi awal penyajian bagi Laporan Akhir yang dilengkapi dengan hasil-hasil pekerjaan. Berdasarkan pengalaman selama melaksanakan pada bagian ini diharapkan juga dapat disampaikan rekomendasi kegiatan selanjutnya untuk penyempurnaannya. Laporan ini dibuat sebanyak 10 (sepuluh) rangkap dan disampaikan pada saat pekerjaan selesai 95%.6. Laporan Akhir (Final report)Laporan Akhir berisi rangkuman laporan keseluruhan pelaksanaan pekerjaan, beserta hasil-hasil pekerjaannya. Pada intinya Laporan akhir ini berisi materi penyempurnaan Laporan Draft Akhir yang dilengkapi dengan resume serta rekomendasi hasil-hasil pekerjaan. Berdasarkan pengalaman selama melaksanakan pada bagian ini diharapkan juga dapat disampaikan rekomendasi kegiatan selanjutnya untuk penyempurnaannya. Laporan ini dibuat sebanyak 10 (sepuluh) rangkap dan disampaikan pada waktu akhir kontrak pekerjaan.7. Laporan Pendukung Laporan-laporan pendukung yang harus disiapkan konsultan adalah:

a. Laporan Ringkas

b. Laporan Hasil Review Perencanaan (Review Nota Desain)

c. Laporan Inventarisasi Kondisi eksisting lapanganlengkap dengan foto dokumentasi

d. Data Ukur Lapangan dan Hitungan (topografi)

e. Data Ukur Lapangan dan Hitungan (jaringan draianse)

f. Deskripsi BM/CP lengkap dengan gambar situasi dan foto-foto

g. Album Foto dokumentasi

h. CD-R yang berisi prosesing data berisi laporan-laporan dan gambar-gambar.

11 PEMBAHASAN Selama melaksanakan pekerjaan konsultan secara berkala wajib melaksanakan pembahasan atau diskusi dengan pihak pemberi pekerjaan untuk pemantauan serta evaluasi kemajuan pekerjaan. Adapun diskusi yang harus dilaksanakan konsultan terdiri dari :

Diskusi Laporan Pendahuluan

Diskusi Laporan Interim Diskusi Draft Laporan Akhir

Diskusi Laporan Akhir

_1171182503.unknown

_1171182952.unknown