Hui Neng Jari Telunjuk Dan Rembulan

1

Click here to load reader

Transcript of Hui Neng Jari Telunjuk Dan Rembulan

RABU, 24 AGUSTUS 2011Jari telunjuk dan bulanSuatu hari seorang biksu menemui Master Hui Neng (salah satu patriarch Zen di Cina) sambil membawa kitab Buddha. Katanya, 'guru saya tidak mengerti dengan sutra (ajaran Buddha) di halaman sekian'. Kata si guru, 'bacakanlah untukku'. Si biksu bertanya, 'bukankah guru seharusnya sudah hafal isi kitab ini di luar kepala? Jangan2 guru...'. Jawab Hui Neng, 'benar sekali muridku, aku buta huruf sejak kecil. Jadi tidak mungkin bagiku untuk hafal isi sebuah kitab'. Si biksu kaget dan marah, 'jadi selama ini aku diajarkan oleh orang yang tidak bisa membaca dan menulis? Percuma aku belajar Zen darimu, tidak ada gunanya!'.

Jawab Hui Neng dengan tenang, 'muridku, tenanglah. Kau tahu apa ini?', katanya sambil mengangkat telunjuknya. Jawab si murid, 'itu adalah jari telunjuk'. Hui Neng menunjuk bulan sambil bertanya, 'kalau itu apa?'. Jawab si murid, 'itu adalah bulan'.

'Kalau tidak kutunjuk dengan telunjukku, apakah kau bisa melihat bulan?'. Si murid bertambah bingung. Lanjut Hui Neng, 'telunjuk adalah kitab dan semua ajaran di dunia. Rembulan adalah kebenaran. Muridku, aku sudah bisa melihat rembulan tanpa bantuan telunjuk, bagaimana denganmu?'. Si murid pun tersadar dan memohon maaf.

Moral: Kebenaran ibarat rembulan yang bersinar terang, agama ibarat telunjuk yang menunjuk ke rembulan. Artinya semua agama itu sama, yaitu mengarah kepada kebenaran. Buddha Gautama pernah berkata, 'segenggam daun yang kupegang ini adalah dharma (ajaran kebenaran) yang kuajarkan, tetapi sesungguhnya dharma-dharma yang lain ibarat pasir di sungai Gangga yang tidak terhitung jumlahnya'. Artinya walaupun kita menerima suatu hal (termasuk agama) sebagai sesuatu yang benar, namun kebenaran yang sesungguhnya tidak terbatas pada hal tersebut. Masih banyak hal lain yang juga merupakan kebenaran pula. Dengan menyangkal atau tidak menerima hal ini berarti kita membatasi diri kita sendiri dalam memahami kebenaran yang universal dan sesungguhnya.http://menjelajahduniabaru.blogspot.com/2011/08/jari-telunjuk-dan-bulan.html