HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam...

112
HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN EDMODO DENGAN MINAT DAN HASIL BELAJAR DI SMK PUTRATAMA BANTUL SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi Oleh : Herlina Prastiwi 161334027 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI BIDANG KEAHLIAN KHUSUS PENDIDIKAN AKUNTANSI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2020 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam...

Page 1: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA PENGGUNAAN MEDIA

PEMBELAJARAN EDMODO DENGAN MINAT DAN HASIL BELAJAR DI

SMK PUTRATAMA BANTUL

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Ekonomi

Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi

Oleh :

Herlina Prastiwi

161334027

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI

BIDANG KEAHLIAN KHUSUS PENDIDIKAN AKUNTANSI

JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2020

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

i

HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA PENGGUNAAN MEDIA

PEMBELAJARAN EDMODO DENGAN MINAT DAN HASIL BELAJAR DI

SMK PUTRATAMA BANTUL

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Ekonomi

Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi

Oleh :

Herlina Prastiwi

161334027

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI

BIDANG KEAHLIAN KHUSUS PENDIDIKAN AKUNTANSI

JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2020

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

iv

PERSEMBAHAN

Dengan segala puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, skripsi ini ku persembahkan

kepada:

1. Kedua orang tuaku (Bapak Mujikar dan Ibu Wahyuti) dan adiku (Yunica Elly

Prastiwi) yang senantiasa mendoakan, mendukung, menyemangati dan selalu

menyayangiku.

2. Natalina Premastuti Brataningrum S.Pd., M.Pd. selaku dosen pembimbing yang

selalu membimbing, menyemangati, memotivasi dan mengarahkan pemulis.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

v

MOTTO

“Berulangkali ingatkan diri: Setiap orang sudah punya jatah dan waktu ceritanya

sendiri-sendiri. Kalau memaksa diri agar wisuda, bekerja, menikah, punya anak, dan

sebagainya, secepat orang lain, barangkali akhirnya tidak baik. Penyelamat jiwa

yang dibutuhkan di zaman sekarang: Kurangi membandingkan.”

Adjie Santosoputro

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

viii

ABSTRAK

HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA PENGGUNAAN MEDIA

EDMODO DENGAN MINAT DAN HASIL BELAJAR DI SMK PUTRATAMA

BANTUL

Herlina Prastiwi

Universitas Sanata Dharma

2020

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan positif (1) persepsi peserta

didik pada penggunaan media Edmodo dengan minat belajar, (2) hubungan positif

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan hasil belajar.

Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilaksanakan pada

bulan Februari-Mei 2020. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas X dan XI

Akuntansi SMK Putratama Bantul. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta

didik SMK Putratama Bantul. Sampel pada penelitian ini berjumlah 34 peserta didik

yang diambil dengan teknik purposive. Sampel pada penelitian ini merupakan peserta

didik yang sudah mengikuti pembelajaran akuntansi dengan materi menganalisis

perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan

keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

menggunakan bantuan google form dan diuji menggunakan korelasi product moment

dan korelasi spearman rank.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat hubungan positif antara

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan minat belajar dengan

nilai pearson correlation = +0,838; nilai sig. (1-tailed) = 0,000; 2) tidak terdapat

hubungan positif antara persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan

hasil belajar dengan nilai correlation coefficient = +0,124; nilai sig. (1-tailed) = 0,246.

Kata Kunci: Persepsi Peserta Didik, Media Pembelajaran Edmodo, Minat Belajar dan

Hasil Belajar.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

ix

ABSTRACT

THE CORRELATION BETWEEN STUDENTS’ PERCEPTIONSON THE

USE OF EDMODO MEDIA AND THE STUDENTS’ INTERESTS AND

LEARNING ACHIEVEMENTS IN SMK PUTRATAMA BANTUL

Herlina Prastiwi

Sanata Dharma University

2020

This study aimed to determine (1) the positive correlation between the students’

perceptions on the use of Edmodo media and the interests in learning, and (2) the

positive correlation between the students’ perceptions on the use of Edmodo media and

learning outcomes.

This type of research was a quantitative study conducted in February-May

2020. The subjects of this study were students of Accounting Class X and XI at

Putratama Bantul Vocational School. The population in this study were all students of

SMK Putratama Bantul. The samples for this study amounted to 34 students selected

by purposive technique. The samples in this study were students who had attended

accounting classwho had learned account analysis in making the work sheets as the

process of making the financial statements. The esearch data were collected by the use

of questionnaires using the Google form and tested using product moment correlation

and Spearman rank correlation.

The results showed that: 1) there was a positive correlation between the

students’ perceptions on the use of Edmodo media and interest in learning with a

Pearson correlation value = +0.838; sig value (1-tailed) = 0,000; and 2) there was no

positive correlation between the students’ perceptions on the use of Edmodo media and

learning achievements with the value of the correlation coefficient = +0.124; sig value

(1-tailed) = 0.246.

Keywords: Students' perception, Edmodo learning media, learning interest and

learning achievements.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

x

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah

memberikan berkat dan rahmatnya karena melalui berkat-Nya penulis dapat

menyelesaikan skripsi dengan judul “Hubungan Persepsi Peserta Didik pada

Penggunaan Media Pembelajaran Edmodo dengan Minat dan Hasil Belajar di SMK

Putratama Bantul”. Skripsi ini diajukan sebagai salah satu prasyarat yang harus

dipenuhi untuk menyelesaikan studi pada Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang

Kekhususan Pendidikan Akuntansi, Jurusan Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Sosial,

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Penulis menyadari bahwa keberhasilan dalam penyusunan skripsi ini tidak

lepas dari bantuan, bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu,

penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Johanes Eka Priyatma, M.Sc., Ph.D. selaku rektor Universitas Sanata Dharma.

2. Bapak Dr. Yohanes Harsoyo, S.Pd., M.Si. selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan.

3. Bapak Ignatius Bondan Suranto, S.Pd., M.Si. selaku Ketua Program Studi Pendidikan

Ekonomi Bidang Keahlian Khusus Akuntansi.

4. Ibu Natalina Premastuti Brataningrum S.Pd., M.Pd. selaku Dosen Pembimbing yang

telah memberikan bimbingan, dukungan, arahan dan motivasi dalam proses

penyusunan skripsi ini sehingga dapat terselesaikan dengan baik.

5. Bruder Yohanes Sarju SJ selaku ketua Lembaga Kesejahteraan Mahasiswa Universitas

Sanata Dharma yang telah memberikan dukungan dan arahan selama perkuliahan.

6. Bapak Albertus Sri Hascaryo, S.Pd selaku kepala sekolah SMK Putra Tama Bantul

yang telah memberikan kesempatan untuk melaksanakan penelitian di SMK Putra

Tama Bantul.

7. Seluruh dosen dan staff Program Studi Pendidikan Ekonomi yang telah memberikan

ilmu dan didikan kepada penulis selama menempuh studi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xi

8. Kedua orang tuaku (Bapak Mujikar dan Ibu Wahyuti) dan adik kandung (Yunica Elly

Prastiwi) yang selalu senantiasa mendoakan, memberikan dukungan serta

menyayangiku.

9. Maria Gracia Kusumaningtyas, Octavia Dita Elvani, Ignasia Galih Ayu Ekandre dan

Elisabeth Dina P yang selalu memberikan dukungan kepadaku.

10. Teman-teman serta pihak-pihak terkait lainnya yang telah banyak membantu dalam

penyelesaian skripsi penulis.

Demikian, penulis menyadari bahwa skripsi ini jauh dari kata sempurna oleh

karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang memangun agar skripsi ini

menjadi lebih baik, dan semoga skripsi ini bermanfaat sebagaimana mestinya.

Yogyakarta, 21 Juli 2020

Herlina Prastiwi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ....................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................. ii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................. iii

HALAMAN PERSEMBAHAN ......................................................................... iv

MOTTO .............................................................................................................. v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ............................................................. vi

PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH UNTUK

KEPENTINGAN AKADEMIS .......................................................................... vii

ABSTRAK .......................................................................................................... viii

ABSTRACT .......................................................................................................... ix

KATA PENGANTAR ........................................................................................ x

DAFTAR ISI ....................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL ............................................................................................... xvii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................. 1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xiii

A. Latar Belakang Masalah .......................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ................................................................................ 4

C. Batasan Masalah...................................................................................... 5

D. Rumusan Masalah ................................................................................... 5

E. Tujuan Penelitian .................................................................................... 6

F. Manfaat Penelitian .................................................................................. 6

BAB II KAJIAN TEORI DAN HIPOTESIS PENELITIAN ........................ 8

A. Kajian Teori ............................................................................................ 8

1. Minat Belajar ..................................................................................... 8

a. Pengertian Minat Belajar............................................................. 8

b. Ciri-Ciri Minat Belajar dan Jenis Minat Belajar ......................... 9

c. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar ..................... 11

d. Upaya Meningkatkan Minat Belajar ........................................... 12

e. Indikator Minat Belajar ............................................................... 13

2. Hasil Belajar ...................................................................................... 14

a. Pengertian Hasil Belajar .............................................................. 14

b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar ...................... 15

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xiv

3. Media Pembelajaran .......................................................................... 16

a. Pengertian Media Pembelajaran .................................................. 16

b. Tujuan Media Pembelajaran ....................................................... 17

c. Fungsi Media Pembelajaran ........................................................ 18

d. Manfaaat Media Pembelajaran .................................................... 22

e. Jenis-Jenis Media Pembelajaran ................................................. 24

f. Persepsi ....................................................................................... 27

g. E-Learning .................................................................................. 34

4. Edmodo ............................................................................................. 37

a. Pengertian Edmodo ..................................................................... 37

b. Kelebihan dan Kekurangan Edmodo .......................................... 37

B. Penelitian yang Relevan .......................................................................... 42

C. Kerangka Berfikir.................................................................................... 43

D. Hipotesis .................................................................................................. 45

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................. 47

A. Jenis Penelitian ........................................................................................ 47

B. Tempat dan Waktu Penelitian ................................................................. 47

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xv

C. Subyek dan Obyek Penelitian ................................................................. 48

D. Populasi, Smpel dan Teknik Penarikan Sampel ...................................... 48

E. Operasional Variabel ............................................................................... 49

F. Teknik Pengumpulan Data ...................................................................... 52

G. Pengujian Instrumen Penelitian............................................................... 53

H. Teknik Analisis Data ............................................................................... 58

BAB IV GAMBARAN UMUM ........................................................................ 65

A. Gambaran Umum Tempat Penelitian ...................................................... 65

B. Letak Geografis ....................................................................................... 66

C. Visi, Misi dan Tujuan SMK Putratama Bantul ....................................... 66

D. Organisasi Sekolah SMK Putratama Bantul ........................................... 67

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .................................. 69

A. Deskripsi Data ......................................................................................... 69

B. Pengujian Prasyarat Analisis ................................................................... 72

C. Uji Hipotesis ........................................................................................... 73

D. Pembahasan ............................................................................................. 76

BAB VI KESIMPULAN, KETERBATASAN DAN SARAN ....................... 81

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xvi

A. Kesimpulan ............................................................................................. 81

B. Keterbatasan ............................................................................................ 81

C. Saran ........................................................................................................ 82

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xvii

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Kisi-kisi kuesioner persepsi peserta didik terhadap Edmodo ............. 50

Tabel 3.2 Kisi-kisi kuesioner minat belajar ........................................................ 50

Tabel 3.3 Skala Likert ......................................................................................... 52

Tabel 3.4 Uji validitas item persepsi peserta didik pada media Edmodo ........... 54

Tabel 3.5 Uji validitas item minat belajar peserta didik ..................................... 55

Tabel 3.6 Kriteria Reliabilitas ............................................................................. 56

Tabel 3.7 Hasil Uji Coba Reliabilitas Variabel Persepsi Peserta Didik pada

Penggunaan Media Edmodo ............................................................... 57

Tabel 3.8 Hasil Uji Coba Reliabilitas Variabel Minat Belajar Peserta Didik ..... 58

Tabel 3.9 Kategori PAP Tipe II .......................................................................... 59

Tabel 3.10 Skor Interval Variabel Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan

Media Edmodo ................................................................................... 60

Tabel 3.11 Skor Interval Variabel Minat Belajar ................................................ 60

Tabel 3.12 Skor Interval Variabel Hasil Belajar ................................................. 61

Tabel 3.13 Pedoman interpretasi koefisien korelasi ........................................... 62

Tabel 5.1 Deskripsi Variabel Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan Media

Edmodo ............................................................................................... 69

Tabel 5.2 Deskripsi Variabel Minat Belajar Peserta Didik ................................. 69

Tabel 5.3 Deskripsi Variabel Hasil Belajar......................................................... 70

Tabel 5.4 Normalitas Variabel Persepsi Peserta Didik Pada Penggunaan

Media Edmodo dengan Minat Belajar ................................................ 71

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

xviii

Tabel 5.5 Normalitas Variabel Persepsi Peserta Didik Pada Penggunaan

Media Edmodo dengan Hasil Belajar ................................................. 71

Tabel 5.6 Korelasi Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan Media Edmodo

dengan Minat Belajar .......................................................................... 73

Table 5.6 Korelasi Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan Media Edmodo

dengan Hasil Belajar ........................................................................... 74

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan adalah usaha secara sadar dan direncanakan untuk

mengonkretkan kondisi belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik

dapat meluaskan kemampuan yang ada pada dirinya untuk memiliki kecakapan

dalam spiritual keagamaan, pengelolaan diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak

mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat bangsa dan

negara secara aktif. Menurut Undang-undang No. 20 Tahun 2003 tentang

Sistem Pendidikan Nasional pendidikan adalah upaya yang dilakukan oleh

negara untuk membentuk atau mengembangkan potensi, kecakapan dan

karakteristik yang ada pada peserta didik. Menurut H. Hamzah B. Uno dan Hj.

Nina Lamatenggo, (2011, 61) mengemukakan bahwa di masa yang akan datang

pendidikan di Indonesia adalah sebagai berikut:

1. Distance Learning atau kemajuan pendidikan terbuka dengan teknik belajar

jarak jauh. Untuk mengusahakan pendidikan terbuka dan jarak jauh

memerlukan strategi utama;

2. Sharing Resource dengan instansi pendidikan/latihan jaringan perpustakaan

dan isntrumen pendidikan lainnya(laboratorium, pendidik) berubah

menjadi sumber informasi;

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

2

3. Pemanfataan perangkat teknologi informasi interaktif, seperti televisi

dan video secara bertahap diganti oleh CD-ROM multimedia

pendidikan.

Dewasa ini di Indonesia mengalami perubahan dan kemajuan

teknologi cukup besar, terutama pemanfaatan media telekomunikasi

berbasis internet seperti smartphone untuk berbagai keperluan.

Diperkirakan pada tahun 2018 jumlah pengguna aktif smartphone di

Indonesia lebih dari 100 juta orang, menurut Lembaga Riset digital

marketing emarketer (Ade Wahyudi, 2017,

https://katadata.co.id/analisisdata/2017/01/24/indonesia-raksasa-

teknologi-digital-asia, 24/01/2017). Perkembangan Smartphone yang

pesat dengan harga yang terjangkau akan menimbulkan dampak positif

dan dampak negatif. Salah satunya dalam dunia pendidikan, dampak

positif pemanfaatan melalui pengembangan media pembelajaran.

Pemanfaatan perkembangan teknologi dalam aspek pendidikan

melalui proses meningkatkan media pembelajaran yang inovatif,

imajinatif atau produktif dan interaktif. Pengemasan media pembelajaran

yang baik dan menarik akan menjadi daya tarik peserta didik untuk

belajar, kurangnya keberagaman media pembelajaran bukan hanya

kesalahan pendidik. Oleh dari itu, sebagai alat bantu pendidik mengajar

dalam proses pembelajaran merupakan fungsi utama dari media

pembelajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

3

Peran teknologi bagi peserta didik sebagai media pembelajaran

berbasis daring (online) dengan cakupan yang lebih luas, sebagai media

belajar kelompok karena fitur messenger yang dimiliki oleh smartphone,

media untuk menyampaikan beberapa informasi mengenai pembelajaran

di dalam kelas, lebih ringkas dalam pembelajaran karena materi

pembelajaran dapat dibawa kemana-mana dan tertera dalam teknologi

dan membantu peserta didik lebih mudah untuk belajar dimana saja. Dari

sekian banyak aplikasi media pembelajaran yang sudah disediakan salah

satunya Edmodo.

Edmodo merupakan aplikasi media pembelajaran yang berbasis

online dan memanfaatkan teknologi perangkat mobile smartphone.

Edmodo tersedia pada perangkat mobile android dan iOS. Pada era digital

smartphone yang dimiliki oleh peserta didik hampir tidak pernah lepas

dari genggamanya. Edmodo sebagai media pembelajaran berbasis online

ini menarik bagi peserta didik karena kelebihan Edmodo yang dapat

diakses dimana saja, kapan saja dan gratis untuk digunakan, sehingga

waktu belajar semakin fleksibel, pelajaran dapat diulang-ulang karena

materi belajar sudah ada dalam aplikasi.

Pengalaman peneliti pada saat mengikuti Program Pengenalan

Lingkungan Persekolahan Pengelolaan Pembelajaran pada masa kini

masih ditemukan peserta didik di dalam kelas yang kurang tertarik dalam

mengikuti proses pembelajaran. Hal ini diakibatkan media pembelajaran

yang terkesan kurang beragam untuk menunjang rangkaian aktivitas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

4

pembelajaran tersebut sehingga peserta didik merasa tidak tertarik untuk

mengikuti proses pembelajaran. Kurangnya fasilitas media pembelajaran

untuk peserta didik, masih ditemukan peserta didik yang menulis bahan

ajar yang disampaikan oleh pendidik yang sedang menjelaskan, hal ini

menyebabkan konsentrasi peserta didik yang terpecah. Peserta didik

masih harus mencatat bahan ajar yang disampaikan oleh pendidik maka

proses pembelajaran tidak dapat memanfaatkan waktu yang terbatas

dengan baik.

Permasalahan di atas membuat minat yang dimiliki oleh peserta

didik rendah dalam mengikuti proses pembelajaran. Masalah minat yang

rendah terdapat pada peserta didik harus kunjung di atasi dan dicari

penyelesaianya, mengingat bahwa minat merupakan rass suka, rasa gemar

atau rasa senang akan sesuatu menurut Sukardi (1998:61) dalam Susanto

(2013:57). Apabila minat yang dimiliki peserta didik rendah, hal yang

akan terjadi adalah hasil yang akan dicapai tidak sesuai harapan atau tidak

maksimal dan kemalasan serta tidak bersemangat untuk belajar.

Berdasarkan urain tersebut, peniliti tertarik melaksanakan

penelitian dengan judul “Hubungan Persepsi Peserta Didik Pada

Penggunaan Media Pembelajaran Edmodo Dengan Minat Dan Hasil

Belajar Di SMK Putratama Bantul”.

B. Identifikasi Masalah dan Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang, maka dapat diidentifikasi masalah

sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

5

1. Sebagai sarana pembelajaran, penggunaan media pembelajaran belum

dipakai secara optimal oleh pendidik.

2. Dalam kegiatan belajar mengajar pendidik masih menggunakan

mengajar secara sederhana dan monoton sehingga peserta didik

merasa bosan.

3. Kurangnya pengunaan media pembelajaran pada mata pelajaran

akuntansi.

4. Kurangnya penggunaan media pembelajaran berbasis teknologi

dengan aplikasi yang memanfaatkan smartphone.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah di atas, maka penelitian ini

difokuskan pada hubungan persepsi peserta didik pada penggunaan media

Edmodo sebagai media pembelajaran berbasis online dengan minat dan

hasil belajar pada pembelajaran Akuntansi.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah di atas, maka dapat dirumuskan

masalah pada penelitian ini sebagai berikut:

1. Apakah terdapat hubungan positif pada penggunaan media Edmodo

sebagai media pembelajaran berbasis online dengan minat belajar

peserta didik kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul?

2. Apakah terdapat hubungan positif pada penggunaan media Edmodo

sebagai media pembelajaran berbasis online dengan hasil belajar kelas

X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

6

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka dapat dirumuskan

tujuan penelitian adalah untuk menyediakan bukti:

1. Ada atau tidaknya hubungan positif pada penggunaan Edmodo

sebagai media pembelajaran berbasis online dengan minat belajar

peserta kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul.

2. Ada atau tidaknya hubungan positif pada penggunaan Edmodo

sebagai media pembelajaran berbasis online dengan hasil belajar

peserta kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul.

F. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Hasil pada penelitian ini diharapkan menambah

pengetahuan untuk pembaca yang akan menggunakan media

Edmodo dan menjadi dasar dalam peningkatan media

pembelajaran atau implementasi media Edmodo dalam proses

pembelajaran yang berkelanjutan.

2. Manfaat Praktis

a. Bagi peserta didik, penerapan Edmodo diharapkan dapat

membantu dalam proses belajar yang dapat diakses dimana

saja dan meningkatkan prestasi belajar peserta didik.

b. Bagi pendidik, penerapan Edmodo diharapkan menjadi

penyelesai masalah keterbatasan indera, ruang dan waktu.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

7

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

8

BAB II

KAJIAN TEORI

A. Kajian Teori

1. Minat Belajar

a. Pengertian Minat Belajar

Sumber yang nyata tentang proses kemajuan minat anak

diperlukan untuk mengembangkan minat belajar. Rancangan kegiatan

pengembangan minat yang efesien serta memiliki kebijakan untuk

memilih arah perkembangan sangat penting untuk diketahui dan

disusun.

Minat menurut Sukardi (1998:61) dalam Susanto (2013:57)

ialah rasa suka, memiliki rasa gemar atau rasa senangan akan sesuatu.

Kemudian minat menurut Sadirman (2007:77) dalam Susanto

(2013:57) situasi yang sedang berlangsung jika individu

menunjukkan ciri kondisi yang dikaitkan dengan keinginan atau pun

kebutuhan sehari-hari.

Dengan kata lain, minat belajar memiliki tanda-tanda

keinginan untuk berusaha mencapai manfaat yang diinginkannya.

Minat menurut Slameto (2015:57) miliki pengaruh yang besar dengan

belajar. Oleh karena itu, untuk menumbuhkembangkan minat yaitu

melalui belajar, karena dengan belajar seorang dapat menganalisis

informasi atau pesan tentang berbagai spesifik fenomena kehdiupan

termasuk informasi pendidikan dan berbagai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

9

jenis pekerjaan. Seseorang akan memiliki keahlian setelah mengikuti

proses belajar, seperti keahlian berbahasa, berhitung, menulis,

menggambar, dan sebagainya yang bermanfaat mendorong hidupnya.

Keahlian yang dimiliki akan menunjang seseorang untuk memiliki

minat pada sesuatu. Kecondongan mempunyai kecakapan akan baik

apabila hanya satu aspek akan berakibat pada tumbuhnya minat pada

suatu yang berkaitan dengan kemampuannya itu.

Menurut Bernard (Sardiman, 2012:76) dalam Susanto

(2013:57) minat timbul dari keikutsertaan, pengalaman, kultur bukan

secara tiba-tiba timbul. Maka minat akan selalu berhubungan dengan

kebutuhan atau keinginan.

Berdasarkan pengertian di atas maka ditarik kesimpulan

bahwa minat belajar merupakan suatu keinginan yang muncul dari

pengalaman belajar karena adanya rasa aman dalam proses

pembelajaran sehingga peserta didik dapat menafsirkan materi yang

telah diajarkan oleh pendidik, dan pendidik harus mampu

menciptakan kondisi yang membuat peserta didik ingin terus belajar.

b. Ciri-Ciri Minat Belajar dan Jenis Minat Belajar

1) Ciri-ciri Minat Belajar

Menurut Elizabeth Hurlock dalam Susanto (2013:62)

menuturkan tujuh ciri minat adalah sebagai berikut:

a) Minat bertambah beriringan dengan perubahan jasmani dan

rohani,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

10

b) Minat bergantung pada aktivitas belajar dan keadaan siap

merupakan salah satu pemicu meningkatnya minat,

c) Perkembangan minat terbatas, mungkin dikarenakan kondisi

jasmani yang tidak mendukung,

d) Kultur mempengaruhi minat,

e) Minat berbobot emosional, apabila objek diresapi sebagai

sesuatu yang penting maka akan timbul rasa senang dan akan

menumbuhkan minat terhadap objek tersebut,

f) Minat berbobot egosentris, keinginan memiliki sesuatu akibat

dari minatnya terhadap akan suatu hal tersebut.

Ciri-ciri peserta didik yang memiliki minat belajar

menurut Slameto (2015:57) adalah sebagai berikut:

a) Kencenderungan tetap untuk fokus dan mengenang beberapa

kegiatan,

b) Terdapat perasaan senang dan puas,

c) Menyukai pembelajaran yang diminatinya, apabila tidak

diminatinya maka peserta didik tidak segan-segan untuk tidak

mempelajari hal tersebut.

2) Jenis Minat Belajar

Jenis minat belajar menurut Rosdiyah dalam Susanto

(2013:60) menyatakan bahwa “Timbulnya minat pada diri

seseorang pada prinsipnya dapat dibedakan menjadi dua jenis,

yaitu: minat yang berasal dari pembawaan dan minat yang timbul

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

11

karena adanya pengaruh dari luar.” Sedangkan menurut Gagne

dalam Susanto (2013:60) menyatakan bahwa “Sebab timbulnya

minat pada diri seseorang terdapatdua jenis, yaitu minat spontan

dan minat terpola.”

c. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar

Minat belajar dapat disimpulkan suatu keinginan yang timbul dari

pengalaman belajar karena adanya rasa aman dalam proses

pembelajaran sehingga peserta didik dapat menguasai materi yang

telah diajarkan oleh pendidik, dan pendidik harus mampu

menciptakan kondisi yang membuat peserta didik ingin terus belajar.

Dibawah ini merupakan faktor yang berdampak pada minat menurut

Syah (2008:144) digolongkan menjadi tiga macam:

1) Faktor Internal

Yaitu penyebab berawal dari diri sendiri, yakni keadaan

fisik dan mental peserta didik, meliputi dua aspek yaitu aspek

fisiologis (bersifat jasmani) dan aspek psikologis (bersifat

rohaniah).

2) Faktor Eksternal

Yaitu penyebab berawal dari luar, yakni keadaan

lingkungan di sekitar peserta didik. Faktor yang berasal dari luar

peserta didik meliputi dua lingkungan yaitu lingkungan sosial

(keluraga, masyarakat, sekolah dan teman sekelas), dan

lingkungan nonsosial (kondisi tempat tinggal, sarana atau fasilitas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

12

belajar, gedung dan letak sekolah, faktor materi pelajaran dan

waktu belajar).

3) Faktor Pendekatan Belajar

Yakni jenis usaha belajar peserta didik meliputi strategi

dan metode yang dipakai peserta didik untuk melakukan aktivitas

mempelajari materi.

d. Upaya Meningkatkan Minat Belajar

Upaya untuk meningkatkan minat menurut Nurkancana dalam

Susanto (2013:67-68) sebagai berikut:

1) Meninggikan minat peserta didik; tuntutan setiap pendidik yaitu

meningkatkan atau menumbuhkan minat peserta didik. Mengingat

minat merupakan unsur penting untuk seseorang dapat melakukan

suatu aktivitas,

2) Memelihara minat yang muncul; tugas seorang pendidik adalah

untuk memelihara minat tersebut jika peserta didik menunjukkan

minat yang dimilikinya masih kecil,

3) Menekan tumbuhnya minat pada sesuatu yang tidak baik; sekolah

harus mampu menjadikan lebih baik dimensi-dimensi yang sesuai

yang diharapan agar peserta didik menjadi bagian masyarakat

yang baik karena sekolah merupakan instansi yang

mempersiapkan peserta didiknya untuk dapat menjalani

kehidupan bermasyarakat,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

13

4) Sebagai persiapan untuk membimbing kepada peserta didik

mengenai kelanjutan pendidikan atau pekerjaan yang sesuai

kemampuan atau keahlian peserta didiknya.

e. Indikator Minat Belajar

Menurut Djamarah (2002:132) ialah perasaan suka atau

senang, pernyataan lebih menggemari, memiliki rasa perhatian,

memiliki kesdaran untuk belajar tanpa ada paksaan, berkontribusi

dalam aktivitas pembelajaran merupakan indikator minat belajar.

Indikator minat belajar menurut Slameto (2015:180) adalah

sebagai berikut:

1. Perasaan suka dan rasa keterikatan pada suatu hal atau kegiatan

tanpa ada paksaan atau tanpa ada yang menyuruh, contoh: peserta

didik akan belajar mandiri tanpa disuruh atau tanpa dipaksa.

2. Partisipasi atau keterlibatan peserta didik terhadap suatu kegiatan,

contoh: peserta didik aktif mengiukuti kegiatan dalam proses

pembelajaran, atau memiliki antusias yang besar pada saat

terdapat sesi tanya-jawab, maupun aktif mengikuti organisasi di

sekolah.

3. Ketertarikan terhadap objek, ketertarikan pada suatu hal yang

dipelajarinya dapat berdampak belajar selanjutnya serta

berdampak pada penerimaan minat yang baru muncul. Maka dari

itu, hasil belajar dan mendorong belajar selanjutnya merupakan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

14

minat pada suatu hal. Contoh: peserta didik bersemangat pada saat

kegiatan belajar mengajar dan tidak menunda-nunda pekerjaan.

4. Perhatian peserta didik tehadap obyek tertentu maka peserta didik

tersebut memiliki minat pada obyek tersebut. Contoh: menyimak

penjelasan pendidik dan mencatat materi.

2. Hasil Belajar

a. Pengertian Hasil Belajar

Menurut Sudjana (1990:3) keahlian-keahlian yang terdapat

pada peserta didik setelah mengalami belajar merupakan hasil

belajar. Dalam kegiatan belajar mengajar pendidik melaksanakan

kewajibanya tidak hanya menyajikan materi kepada peserta didik,

namun pendidik juga untuk mengupayakan mendorong

kesuksesan dalam menyajikan isi pelajaran yaitu dengan

melakukan penilaian hasil pembelajaran. Kemudian menurut

Dimyati dan Mudjiono (2015:200) menyatakan “bahwa evaluasi

hasil belajar merupakan proses untuk menentukan nilai belajar

peserta didik melalui kegiatan penilaian dan/atau pengukuran

hasil belajar”. Berdasarkan pengertian penilaian hasil belajar

untuk mencari tahu tingkat keberhasilan yang diperoleh peserta

didik setelah mengikuti suatu aktivitas belajar mengajar,

kemudian tingkat keberhasilan belajar tersebut diberi tanda

dengan skala nilai berupa angka maupun huruf merupakan tujuan

utamanya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

15

Berdasarkan definisi hasil belajar di atas maka ditarik

kesimpulan hasil belajar adalah hasil akhir yang diperoleh peserta

didik setelah mengikuti kegiatan belajar mengajar ditandai dengan

skala angka, huruf atau symbol, dan dijadikan tolak ukur.

b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Menurut Munadi (2010:24-35) faktor – faktor yang

mempengaruhi hasil belajar sebagai berikut:

1) Faktor intern.

(a) Faktor Fisiologis, tidak dalam kondisi letih, tidak dalam

kondisi tidak normal jasmani dan sebagainya.

(b) Faktor Psikologis, kondisi psikologis tentu saja berbeda-

beda pada setiap individu, terutama dalam hal kekuatan

bukan dalam hal jenis, tentunya perbedaan ini akan

berdampak pada proses dan hasil belajar masing-masing.

2) Faktor external adalah faktor yang ada diluar diri individu.

(a) Faktor Lingkungan, lingkungan ini dapat berupa fisik atau

alam dan dapat pula berupa lingkungan sosial.

(b) Faktor Instrumental, faktor yang mempengaruhi keadaan

dan pemanfaatanya dipersiapkan meynesuaikan keinginan

hasil belajar. Diharapkan berfungsi sebagai sarana untuk

tercapainya tujuan belajar yang sudah direncanakan.

3. Media Pembelajaran

a. Pengertian Media Pembelajaran

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

16

Media dalam Bahasa Arab mempunyai makna perantara.

Media menurut Gerlach & Ely (1971) dalam Arsyad (2014:3)

mengemukakan bahwa individu, objek, atau insiden, yang

menciptakan suasana yang membuat peserta didik mendapatkan

ilmu, kecakapan atau perilaku adalah sebagian besar dari media

apabila dipahami. Artinya pendidik, buku teks, dan lingkingan

sekolah merupakan media. Sejalan dengan Fleming (1987:234)

dalam Arsyad (2014:3) mengemukakan media merupakan alat

yang turut terlibat dalam dua pihak dan menengahinya. Kemudian

media menurut Hamalik (1994:12) alat, metode, dan teknik yang

diapali untuk mempermudah komunikasi dan interaksi pendidik

dengan peserta didik dalam proses pembelajaran merupakan

media.

Menurut Gagne dalam Sadiman, dkk. (2009:6)

mengemukakan bahwa berbagai jenis unsur dalam lingkungan

peserta didik yang mampu membangkitkan keinginan untuk

belajar merupakan media.

Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran adalah

sarana bantu pendidik untuk menyajikan materi kepada peserta

didik dalam kegiatan pembelajaran dengan tujuan mencapai

tujuan pembelajaran.

b. Tujuan Media Pembelajaran

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

17

Media pembelajaran adalah sarana yang dapat membantu

pendidik untuk menyajikan materi maupun isi pelajaran pada

peserta didik dalam kegiatan belajar mengajar guna tercapainya

tujuan pembelajaran. Selain sebagai sarana bantu untuk

menyajikan isi pelajaran, media pembelajaran memiliki juga

tujuan. Tujuan media pembelajaran menurut Sanaky (2013:5)

adalah:

1) Mempermudah kegiatan pembelajaran,

2) Meningkatkan efesiensi kegiatan pembelajaran,

3) Memelihara hubungan antara isi pelajaran dengan tujuan

belajar,

4) Menunjang pemusatan perhatian peserta didik dalam kegiatan

belajar mengajar.

Kemudian tujuan media menurut Smaldino, dkk. (2008)

dalam Suryani. dkk. (2018:9) yaitu menyediakan sarana untuk

komunikasi dan pembelajaran. Maka dapat disimpulkan tujuan

dari media pembelajaran merupakan sebagai sarana komunikasi

atau sarana bantu dalam kegiatan belajar mengajar yang

mempermudah penyampaian materi pembelajaranya guna

mencapai tujuan pembelajaran tersebut.

c. Fungsi Media Pembelajaran

Menurut Levie & Lentz (1982) dalam Arsyad (2014: 20-

21) fungsi media pembelajaran sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

18

1) Fungsi atensi

Media mampu memikat dan memusatkan perhatian

peserta didik untuk fokus pada materi maupun materi

pembelajaran yang berhubungan dengan maksud visual yang

disajikan dengan teks materi pelajaran.

2) Fungsi afektif

Media visual dapat dilihat fungsinya dari cara peserta

didik menikmati pada saat belajar untuk membaca teks

bergambar.

3) Fungsi kognitif

Media visual dapat dilihat pada hasil penemuan dalam

penelitian yang mengungkapkan bahwa lambang visual

membuat mudah untuk mencapai tujuan memahami dan

mengingat informasi yang terdapat pada gambar.

4) Fungsi kompensatoris

Media pembelajaran dapat dilihat fungsinya

berdasarkan hasil penemuan peneliti terdahulu bahwa media

memberikan uraian guna menafsirkan teks membantu peserta

didik yang tidak lancar dalam membaca untuk

mengorganisasikan pesan dalam teks dan mengingatnya

kembali.

Menurut Sadiman, dkk (2009:17-18) fungsi media

pembelajaran adalah sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

19

a) Penyampaian informasi atau materi pembelajaran yang lebih

jelas agar tidak bersifat hafalan.

b) Memecahkan masalah terbatasnya ruang, waktu dan

kemampuan indra seperti misalnya:

(1) Gambar yang nyata, film, model, dan film bingkai

membantu untuk mengganti obyek yang besar.

(2) Proyektor mikro, film, gambar dan film bingkai membantu

untuk melihat obyek yang kecil.

(3) High speed photography atau low speed photograpy untuk

membantu melihat gerak yang lambat atau gerak yang

terlalu cepat.

c) Sikap pasif peserta didik dapat diselesaikan dengan

pemanfaatan media pendidikan secara tepat dan beragam,

maka guna media pendidikan adalah:

(1) Membangun keinginan untuk belajar

(2) Dapat terjadi hubungan secara langsung antara peserta

didik dengan lingkungan dan konkret.

(3) Dapat terjadi belajar secara sendiri sesuai daya dan

minatnya masing-masing.

d) Pendidik mengalami banyak kesulitan bila diatasi sendiri

karena kurikulum dan materi pendidikan ditentukan sama

untuk setiap peserta didik sedangkan sifat yang dimiliki

peserta didik tentu saja berbeda-beda. Oleh karena itu,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

20

kemampuan media mampu mengatasi masalah tersebut

dengan:

(1) Memberikan dorongan yang sama,

(2) Pengalaman yang dibuat sana atau tidak berbeda,

(3) Menimbulkan tanggapan yang sama.

Media menurut Smaldino, dkk (2008) dalam Anitah

(2009:5) menyatakan bahwa sarana komunikasi dan sumber

informasi merupakan media. Maka dari itu, fungsi sebagai sarana

untuk menyajikan informasi pada peserta didik dimiliki oleh

media.

Adapun fungsi media pembelajaran menurut Sanaky

(2013:7) untuk menimbulkan rangsangan pembelajaran dengan:

1) Mendatangkan fenomena nyata dan fenomena yang langka,

2) Menciptakan penggandaan dari fenomena yang yang nyata,

3) Menciptakan rancangan absurd ke rancangan nyata,

4) Memberi persepsi yang sama,

5) Memberi solusi pada permasalahan waktu yang terbatas,

tempat yang terbatas, kapasitas yang terbatas, dan jarak yang

terbatas,

6) Menyampaikan kembali informasi secara tetap,

7) Memberi kondisi belajar yang mengasyikkan, tidak ada

tekanan, fleksibel, dan menarik, sehingga tujuan pembelajaran

dapat tercapai.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

21

Fungsi media pembelajaran dalam pembelajaran Menurut

Rusman (2017:216-218) sebagai berikut:

1) Selaku sarana bantu dalam proses pembelajaran dan untuk

memperjelas materi pembelajaran,

2) Selaku unsur dari sub metode pembelajaran,

3) Selaku pengarah pesan yang akan disajikan dalam proses

belajar dan mengajar,

4) Selaku perangsang dan dorongan peserta didik,

5) Untuk menaikkan hasil belajar dan proses belajar mengajar,

6) Menekan terjadinya penghafalan karena tidak terdapat

ilustrasi merupakan contoh sehingga peserta didik tidak

mampu memahami bentuk wujud,

7) Memberi solusi atas keterbatasan ruang, waktu, tenaga dan

kemampuan indra.

Menurut Kemp dan Dayton (1985:28) dalam Kustandi dan

Sutjipto (2011:21) apabila media digunakan untuk individu,

golongan, atau golongan besar maka media pembelajaran tersebut

memenuhi fungsi utama sebagai berikut:

1) Memberikan motivasi minat atau perbuatan,

2) Menyampaikan pesan,

3) Memberi ilustrasi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

22

Maka mempermudah dan mempermudah komunikasi

pendidik dengan peserta didik merupakan fungsi media, maka dari

itu media juga membantu peserta didik untuk belajar.

d. Manfaaat Media Pembelajaran

Selain memiliki fungsi, berikut manfaat media pembelajaran

menurut Rusman (2017:218):

1) Kegiatan belajat dapat memikat konsentrasi peserta didik

sehingga mampu meningkatkan motivasi belajar,

2) Memperjelas materi pembelajaran sehingga dapat mudah

dimengerti peserta didik dan membantu menguasai tujuan

pembelajaran,

3) Metode pembelajaran beragam, tidak hanya ceramah oleh

pendidik, sehingga peserta didik tidak jenuh dan pendidik

tidak kekurangan tenaga,

4) Peserta didik melaksanakan aktivitas belajar yang tidak

sedikit, tidak hanya menyimak penjelasan dari pendidik,

namun peserta didik juga melakukan aktivitas lain seperti

melihat dan memperhatikan, melaksanakan, dan presentasi

atau peragaan.

Berikut manfaat media pembelajaran menurut menurut

Sudjana dan Riva’I (1992:2) dalam Kustandi dan Sutjipto

(2011:25) :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

23

1) Proses pembelajaran lebih memikat kepedulian peserta didik,

sehingga mendorong motivasi belajar,

2) Memperjelas materi pembelajaran dan mendorong peserta

didik untuk menguasai dan menggapai tujuan kegiatan belajar,

3) Metode mengajar akan lebih beragam, tidak hanya ceramah

oleh pendidik,

4) Peserta didik melaksanakan aktivitas belajar yang tidak sedikit

karena tidak hanya menyimak penjelasan pendidik, namun

melakukan aktivitas lain seperti melihat dan memperhatikan,

melaksanakan, mempresentasikan, memperagakan, dan lain-

lain.

Sedangkan manfaat media pembelajaran menurut

Encyclopedia of Educational Research dalam Hamalik (1994:15)

dalam Kustandi dan Sutjipto (2011:25) sebagai berikut:

1) Meletakkan tumpuan-tumpuan nyata untuk berpikir,

2) Menumbuhkan perhatian atau pemusatan pemikiran peserta

didik,

3) Menempatkan tumpuan-tumpuan penting untuk

perkembangan peserta didik,

4) Memberikan pengalaman konkret,

5) Merangsang pendapat yang teratur dan terus-menerus atau

berkelanjutan,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

24

6) Mendorong untuk memahami pengertian yang sulit

dimengerti.

Menurut Sanaky (2013:5) manfaat media pembelajaran adalah

sebagi berikut:

1) Motivasi akan tumbuh apabila pembelajaran dapat menarik

perhatian peserta didik,

2) Materi pembelajaran mudah dipahami karena maknanya yang

lebih jelas,

3) Media pembelajaran beragam, tidak semata-mata hanya

ceramah oleh pendidik,

4) Peserta didik melaksanakan banyak aktivitas belajar, karena

tidak hanya menyimak penjelasan dari pendidik.

Berdasarkan pengertian di atas maka dapat ditarik kesimpulan

yaitu pembelajaran menarik atensi peserta didik, materi

pembelajaran lebih luas, metode yang digunakan bervariasi,

memberikan pengalaman yang nyata dan aktivitas peserta didik

untuk dilakukan lebih banyak.

e. Jenis-Jenis Media Pembelajaran

Selain memiliki tujuan, fungsi dan manfaat, media tentu

saja memiliki jenis-jenis. Macam-macam media menurut

Meimulyani dan Caryoto (2013:39-40):

1) Digolongkan berdasarkan jenis, media dibagi ke dalam:

a) Media Auditif

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

25

Radio, kaset perekam, vinyl merupakan media auditif

yang menggantungkan kekuatan suara saja

b) Media Visual

Gambar diam seperti film strip (film rangkai), slides

(film bingkai) foto, gambar atau lukisan, cetakan

merupakan media visual yang hanya menggantungkan

kemampuanya pada indra penglihatan.

c) Media Audiovisual

Media ini penyajian atau penyampaian materi melalui

suara dan gambar. Karena media auditif dan visual

termasuk dalam media audiovisual maka kemampuan

media audiovisual tergolong baik.

2) Digolongkan berdasarkan daya liputnya, media dibagi dalam:

a) Media menggunakan teknik melaporkan dan serempak,

contoh: radio dan televisi.

b) Media menggunakan teknik melaporkan yang terbatas

oleh ruang dan tempat, contoh film.

c) Media untuk pengajaran bersifat perorangan, contoh:

modul berprogram melalui komputer.

3) Digolongkan berdasarkan material pembuatannya, media

dibagi dalam:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

26

a) Media sederhana yaitu media untuk mendaptkannya

dengan harga murah dan mudah, serta cara membuatnya

tidak sulit.

b) Media kompleks yaitu media yang material dan alat untuk

membuat media tersebut harganya mahal dan sulit

ditemukan, kemudian untuk proses pembuatanya juga

tidak mudah.

Menurut Seels dan Glasgow (1990:181-183) dalam

Arsyad (2014: 35-37) penggolongan beraneka ragam jenis medis

jika dilihat dari aspek kemajuan teknologi dibagi menjadi media

tradisional dan media teknologi muthakir adalah sebagai berikut:

1) Media Tradisionl

a) Visual diam yang diproyeksikan ialah opaque projector,

slide, filmstrips, dan overhead projector,

b) Visual yang tidak diproyeksikan yaitu picture, photo,

poster, diagram, exhibition, information boar, charts,

papan-bulu,

c) Audio yaitu rekamanan vinyl, cartridge, reel, cassette

tape,

d) Penyampaian multimedia yaitu multi-image, tape,

e) Visual dinamis diproyeksikan yaitu televisi, film dan

video,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

27

f) Cetak yaitu buku teks, majalah ilmiah, lembar lepas,

modul, tks terprogram dan workbook,

g) Permainan yaitu replikasi, board game, dan teka-teki,

h) Realia yaitu manipulative, model dan contoh.

2) Media Teknologi Muthakir

a) Media berdasar telekomunikasi yaitu telekonferen dan

kuliah jarak jauh,

b) Media berdasar mikropocessor ysitu permainan computer,

interaktif, sistem tutor intelejen dan computer-assisted

instruction, hypermedia, compact.

Kemp dan Dayton (1985) dalam Arsyad (2014:39)

mengelompokkan jenis media yaitu media tradisonal atau

konvensional, media pajang, overhead transparacies, rekaman

audiotape, seri slide dan film strips, penyajian multi-image,

rekaman video dan film hidup dan komputer.

f. Persepsi

Menurut Slameto (2013:10) proses diterimanya informasi

ke dalam otak manusia merupakan persepsi. Manusia terus-

menerus melakukan komunikasi dengan lingkunganya melalui

persepsi, interaksi ini dilakukan melalui inderanya. Kemudian

menurut Chaplin (2002) dalam Desmita (2009:117)

mendefinisikan persepsi sebagai “proses mengetahui atau

mengenali objek dan kejadian objektif dengan bantuan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

28

inderanya”. Menurut Mahmud (2018:49) persepsi adalah

menguraiakn rangsangan yang telah ada di dalam otak.

Persepsi menurut Walgito (2005:99) merupakan proses

yang diawali dengan proses masuknya rangsangan pada seorang

melewati inderanya kemudia dilanjutkan pada proses selanjutnya.

1) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Persepsi

Rangsangan adalah faktor yang berlaku dalam persepsi

menurut Walgito (2005:101). Berikut ini faktor yang berlaku

tindak dalam persepsi:

a) Objek yang dipersepsi

Objek akan memicu rangsangan apabila mengenai

alat indera. Rangsangan dapat datang dari dalam diri

mupun dari luar diri.

b) Sarana idera, syaraf dan pusat susunan syaraf

Sarana yang menerima rangsangan merupaka alat

indera atau reseptor. Sarana yang meneruskan rangsangan

ke pusat susunan syaraf atau otak sebagai pusat kesadaran

yaitu syaraf sensori.

c) Perhatian

Langkah pertama sebagai suatu persiapan

melakukan persepsi diperlukan adanya perhatian.

Konsentrasi dari semua kegiatan perorangan yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

29

diarahkan pada satu hal atau gabungan objek merupakan

perhatian.

Adapun faktor yang mengakibatkan dampak pada

persepsi seseorang menurut Siagian (1989:100-105) sebagai

berikut:

a) Orang yang terlibat

Seseorang melibat suatu objek dan berusaha untuk

menafsirkannya, maka ia dipengaruhi oleh:

(1) Perilaku

Menyinggung perilaku, berikut contohnya:

seorang peserta didik yang ingin mendapatkan banyak

pengetahuan pada mata pelajaran tertentu ia akan

bertanya apabila ada kesulitan atau ada hal yang ingin

ia ketahui, maka ia akan duduk dikursi paling depan.

(2) Motif

Pemuasan kebutuhan selalu berkaitan dengan

motif, dan kekuatan motif diakibatkan oleh kebutuhan

yang sangat dibutuhkan atau tidak dibutuhkanya.

Contoh seorang anak kecil yang sudah sangat

kelelahan ketika usai bermain dengan teman-temannya

dan merasa sangat haus berbeda persepsinya dengan

anak yang tidak sangat haus. Karena seorang anak

yang kehausan akan minum minuman apa saja yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

30

didepanya, tidak peduli dengan rasanya berbeda

dengan seorang anak yang tidak merasa sangat

kehausan maka ia dapat memiliki minuman yang ia

sukai rasanya.

(3) Esensial

Esensial seseorang dapat memberikan dampak

pada persepsinya. Contoh dalam pekerjaan, seorang

pemilik sebuah pabrik atau toko akan senang jika

melihat para pegawainya memiliki keahlian yang

sangat tinggi atau baik. Sehingga pengawasan yang

dilakukan oleh pemilik pabrik atau toko akan lebih

ringan pekerjaannya.

(4) Pengalaman

Persepsi seseorang dapat juga dipengaruhi oleh

pengalaman yang ia miliki. Pandangan yang berbeda

mengenai pengalaman orang lain. Contoh bagi orang

yang tinggal dipegunungan akan merasa biasa saja

ketika melihat hijau dan indahnya pemandangan di

gunung, berbeda dengan orang yang tinggal di pesisir

pantai. Ia akan terkagum melihat ke indahan gunung

yang dipenuhi dengan tanaman hijau dan udara sejuk,

begitu pula dengan seorang yang tinggal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

31

dipegunungan akan kagum keitka melihat pesisir

pantai.

(5) Keinginan

Keinginan seseorang turut terlibat pada persepsi

mengenai suatu objek atau hal tertentu. Bahkan

keinginan begitu memberikan warna persepsi pada

seorang sehingga apa yang dilihat sering kali

ditafsirkan lain agar sesuai apa yang diinginkanya.

Contoh jika persepsi secara umum tentang pedagang

di pasar sangat ramah, keinginan demikianlah yang

mewarnai pandangan tentang semua pedagang di

pasar.

b) Saran

Persepsi seseorang akan dipengaruhi oleh sasaran.

Orang, benda, atau peristiwa merupakan sasaran. Contoh

seseorang yang banyak diam lebih terlihat tidak menarik

meskipun tidak selalu dalam arti negatif dibandingkan

dengan orang yang lebih suka ngomong banyak dalam

kelompok orang pendiam.

c) Situasi atau keadaan

Keadaan adalah faktor yang terlibat dalam pemicu

persepsi seseorang. Contoh kehadiran seseorang dengan

pakaian rapi dalam pernikahan tidak akan mengejutkan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

32

karena persepsi orang yang berada dipernikahan tentu saja

akan berdandan rapi.

2) Proses Persepsi

Proses persepsi ialah perantara antara rangsangan dan

yang diterima dengan tanggapan fisik individu. Dalam proses

persepsi ini terdapar rumusan stimulus-respon dimana

persepsi adalah bagian dari semua yang menghasilkan

tanggapan sesudah ada rangsangan. Berikut proses persepsi

menurut Walgito (2005:102-104) yaitu:

a) Objek memicu rangsangan, selanjutnya rangsangan

tersebut menyentuh alat indera. Proses ini disebut proses

fisik.

b) Rangsangan masuk dan menyentuh alat indera kemudian

dilanjutkan syaraf sensoris ke otak. Proses ini disebut

proses fisiologis.

Maka berlangsung reaksi di otak sebagai titik pusat

kesadaran sehingga manusia menyadari apa yang dilihat, atau

apa yang didengar, atau apa yang diraba. Proses ini disebut

proses psikologis. Dengan demikian seseorang akan sadar apa

yang ia amati, apa yang ia dengarkan, ataau apa yang ia sentuh

yaitu rangsangan yang diterima indera.

3) Indikator Persepsi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

33

Persepsi memiliki beberapa indiktaor menurut Walgito

(2010:101) sebagai berikut:

a) Penyerapan terhadap stimulus. Masuknya stimulus yang

diterima kemudian diserap oleh alat indera masing-masing

maupun bersama, hal ini akan memberikan bayangan dan

kesan dalam otak.

b) Pemahaman pada objek. Bayangan dan kesan yang terjadi

dalam itak kemudian bayangan tersebut diorganisir,

dikelompokkan dan didefiniskan sehingga terbentuk

penafsiran pada suatu objek.

c) Penilaian pribadi pada objek. Setelah terbentuk penafsiran

kemudian terbentuk penilaian dari pribadi masing-masing

dengan membandingkan penafsiran yang baru diperoleh

dengan tolak ukur yang ada pada pribadi masing-masing

secara subjektif. Penilain tentu saja berbeda pada setiap

pribadi masing-masing meskipun hal yang diamati sama,

maka dari itu persepsi ini memiliki sifat perseorangan.

g. E-Learning

E-learning Menurut Munir (2009:169) memiliki definisi

yang luas, elektronik merupakan kepanjangan dari huruf e dan

kata learning yang artinya pembelajaran. Maka e-learning dapat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

34

didefinisikan sebagai pembelajaran dengan memakai elektronik.

Bentuk teknologi informasi atau pesan yang dipakai dalam bidang

pendidikan dalam bentuk dunia maya merupakan istilah dari e-

learning.

1) Karakteristik E-Learning

Karakteristik e-learning menurut Munir (2009:170)

sebagai berikut:

a) Menggunakan bantuan teknologi elektronik sehingga

mendapatkan pesan dan mempermudah melaksanakan

hubungan, baik anatara pendidik dengan peserta didik,

atau peserta didik dengan peserta didik.

b) Menggunakan media komputer, seperti jaringan

komputer.

c) Memanfaatkan materi pembelajaran untuk dipelajari

secara individual.

d) Peserta didik dapat mengakses isi pembelajaran yang

tersimpan dalam komputer.

e) Menggunakan komputer untuk proses belajar mengajar

dan untuk mencari tahu hasil perkembangan belajar, atau

administrasi pendidikan, serta untuk memperoleh

informasi yang banyak dari berbagai sumber informasi.

2) Kelebihan dan Kekurangan E-Learning

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

35

Kelebihan e-learning menurut Bates dan Wulf (1996)

dalam Munir (2009: 174-176) adalah sebagai berikut:

a) Menaikkan komunikasi pembelajaran (enbance

interactivity).

b) Membuat mudah komunikasi pembelajaran secara bebas

(time and place flexibility).

c) Terdapat jangkuan yang luas (potential to reach a global

audience).

d) Membuat lebih mudah untuk penyempurnaan dan

penyimpanan isi pembelajaran (easy updating of content as

well as archiveble capabilities).

Menurut Munir (2009: 176-177) kekurangan dari e-

learning adalah sebagai berikut:

a) Keistimewaan pembelajaran jarak jauh adalah terpisah

secara fisik, sehingga menjadikan interaksi menjadi tidak

ada atau kurang.

b) Teknologi elemen penting dalam pendidikan, namun jika

terfokus pada aspek teknologinya maka ada

kecenderungan lebih memperhatikan segi teknis dan

mengabaikan segi pendidikan untuk mengubah keahlian

akademik, perilaku, sosial atau kecakapan dari

pembelajaran.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

36

c) Kegiatan belajar yang berlangsung condong ke arah

pelatihan dari pada pendidikan yang lebih menekankan

pada segi pengetahuan atau psikomotorik dan kurang

memperhatikan aspek afektif.

d) Pendidik memiliki kewajiban untuk mencari tahu dan

menguasi strategi, metode, atau teknik pembelajaran

berbasis teknologi informasi dan komunikasi karena

selama proses belajar mengajar tradisonal belum tentu

dapat dikuasainya.

e) Proses belajar mengajar engan e-learning memanfaatkan

atau memakai layanan internet menuntut yang akan

melakukan kegiatan belajar untuk belajar secara sendiri

untuk mendapatkan pengetahuan dengan mengakses

sendiri ke internet dan tidak mengharapkan informasi dari

pengajar saja.

f) Terbatasnya komputer dan internet merupakan kelemahan

dari segi teknik.

g) Kendala atas terbatasnya kesiapan software (perangkat

lunak) yang anggarannya relatif besar atau mahal, untuk

mendapatkan perangkat tersebut diperlukan anggaran

yang besar.

h) Jika fasilitas tersedia lengkap, masalah yang akan muncul

ialah minimnya pengetahuan dan keterampilan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

37

mengoperasionalkan komputer dan memanfaatkan

internet secara optimal.

4. Edmodo

a. Pengertian Edmodo

Pengertian Edmodo (http://www.Edmodo.com) adalah

platform pembelajaran berbasis jejaring sosial yang digunakan

untuk pendidik, peserta didik sekaligus orang tua peserta didik.

Menurut Yuzelma (2018:223) Edmodo dirancang pemakaian

pembelajaran dan berdasar sekolah, hal ini terlihat jelas pada

bentuk halaman awal halaman Edmodo, terlihat bahwa untuk

masuk pada media pengguna dibedakan, apakah pengguna

pendidik, peserta didik atau orang tua peserta didik.

Pada akhir tahun 2008 Nic Brog dan Jeff O’hara

mengembangkan Edmodo untuk yang pertama, Edmodo adalah

program e-learning yang mempraktikan sistem pembelajaran

yang tidak sulit, efektif dan membuat penggunanya merasa

senang. Edmodo sendiri memiliki beberapa fitur misalnya fitur

polling, gradebook, quiz, file and link, library, assignment, award

badge, dan parent code.

b. Kelebihan dan Kekurangan Edmodo

Platform pembelajaran berbasis jejaring sosial yang

diperuntukan peserta didik meskipun sudah canggih, namun tetap

memiliki dua sisi positif(kelebihan) dan negative(kekurangan).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

38

Kelebihan dan kekurangan Edmodo menurut Shelly Gary

(2011:6-45) sebagai berikut:

1) Menunjang pendidik dalam membuat informasi dalam

kelompok atau memberi soal yang bersifat online.

2) Memungkinkan peserta didik untuk mentransfer artikel dan

blog yang sesuai dengan kurikulum kelas sesuai dengan

intruksi pendidik.

3) Memperluas tempat untuk bertukar pikiran atau kerja

kelompok dimana peserta didik dapat berinteraksi dengan

peserta didik lainya dalam waktu yang sama.

4) Memberi petunjuk, menetapkan, dan mendiskusikan dengan

peserta didiknya dalam waktu yang sama secara online.

Sedangkan kelebihan Edmodo menurut Wankel (2011:26) :

1) Tidak sulit untuk mentransfer file, picture, video dan alamat

artikel.

2) Mentransfer informasi peserta didik ke pendidik.

3) Menciptakan kelompok untuk bertukar pikiran tersendiri

menurut kelas atau topik tertentu.

4) Lingkungan yang nyaman dan kondusif untuk peserta didik

baru.

5) Pesan dirumuskan agar mudah dipahami dan tidak dibatasi

oleh jumlah karakter.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

39

Kelebihan Edmodo menurut Elgiaska dalam artikel yang ia

tulis (2015):

1) User Interface, mengolah tampilan dibuat mirip dengan

facebook, maka dari itu Edmodo mudah untuk dipakai untuk

pemula.

2) Compatibility, Edmodo mendorong pratinjau untuk jenis file

pdf, pptx, html, swf, dan lain sebagainya

3) Aplikasi, untuk dapat masuk ke dalam Edmodo tidak hanya

melalui laptop atau desktop namun dapat pula melalui gadget.

Kemudian menurut Zakaria dalam artikelnya (2019)

menyatakan bahwa Edmodo memiliki beberapa manfaat sebagai

berikut:

1) Edmodo adalah sarana untul berkomunikasi dan diskusi yang

sangat efektif untuk pendidik dan peserta didik.

2) Dengan Edmodo mempermudah peserta didik berkomunikasi

dan bertukar pikiran yang ditinjau langsung dari pendidik.

3) Edmodo membuat lebih mudah untuk berinteraksi antara

pendidik, peserta didik dan orang tua peserta didik.

4) Media yang cocok untuk melaksanakan ujian maupun quiz.

5) Pendidik dapat mengirimkan bahan ajar, soal latihan, foto,

video pembelajaran pada peserta didik dan peserta didik dapat

mengunduhnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

40

6) Wali dari peserta didik dapat meninjau aktivitas belajar

peserta didik.

7) Membuat mudah pendidik memberikan soal latihan

dimanapun berada dan kapan saja.

Selain memiliki kelebihan, Edmodo sendiri memiliki

kekurangan, seperti menurut Vittorini (2012:40) kekurangan

Edmodo ialah :

1) Tidak memiliki alternatif mentransfer informasi tersembunyi

antar peserta didik, karena komunikasi antar peserta didik

terjadi dalam grup tersebut.

2) Tidak memiliki sarana berbalas pesan semacam yang terdapat

jejaring sosial yang mengimplementasikan berbalas pesan

secara langsung.

3) Tidak terdapat foto album dan sarana menandai seperti pada

media sosial lainnya, Edmodo hanya dapat menerima file tipe

umum dan tidak memperbolehkan menandai.

4) Tidak mempraktikan halaman lebih dari satu yang dapat

dilihat oleh pengguna.

5) Tata Edmodo merupakan pendidikan tidak resmi, meski

begitu deretan isi pembelajaran dapat dijelaskan secra terbuka.

Sedangkan kekurangan Edmodo menurut Wankel (2011:24) :

1) Hambatan pada hubungan internet dapat mengakibatkan

website berjalan secara perlahan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

41

2) Akses untuk keluar peserta didik dibatasi kaena terbatas pada

kelas saja,

3) Versi yang dipakai masih dalam proses pengembangan dan

belum sempurna seutuhnya.

Kekurangan Edmodo menurut Elgiaska (2015) dalam

artikelnya Edmodo memiliki beberapa kekurangann sebagai

berikut:

1) Sosial Media, Edmodo tidak ada pembaharuannya berbeda

dengan media sosial lainnya yang mengalami pembaharuan.

2) Language, program masih berbahasa inggris sehingga

terkadang membuat pendidik dan peserta didik merasa sulit.

3) Video Conference, video conference belum tersedia. Hal ini

cukup penting untuk berkomunikasi dengan peserta didik jika

pendidik tidak bisa disediakan secara langsung di ruang kelas.

B. Penelitian Relevan

1. Penelitian dari Fransiska Susi Susanti pada tahun 2017 yang berjudul

“Hubungan Antara Persepsi Peserta didik Tentang Penggunaan Media

Pembelajaran Sejarah dengan Prestasi Belajar Peserta didik Di SMA

Negeri 8 Yogyakarta”. Berdasarkan penelitiam tersebut dapat

disimpulkan bahwa peserta didik mempunyai persepsi yang positif

tentang pemanfaatan media pembelajaran dalam pembelajaran

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

42

sejarah. Dari 93 peserta didik yang menjadi sampel dalam penelitian

ini sebnayak 83 (89,2%), dan 10 (10,8%) peserta didik memiliki

persepsi yang baik dan cukup terhadap pemanfaatan media

pembelajaran. Hal ini menunjukan sebagian besar peserta didik

tertarik belajar menggunakan media. Dari 93 peserta didik sebanyak

72 atau 77,4% peserta didik yang memperoleh nilai baik dan 21 atau

22,6% peserta didik memperoleh nilai sangat baik. Hal ini

menunjukkan tidak ada peserta didik yang mendapat nilai dibawah

ketentuan yang ditetapkan oleh sekolah. ada hubungan positif antara

persepsi peserta didik tentang penggunaan media pembelajaran

sejarah dengan prestasi belajar peserta didik di SMA Negeri 8

Yogyakarta. Hasil perhitungan yang diperoleh menunjukkan adanyan

hubungan sebesar 20-0,399 dan berada dalam kategori lemah.

Hubungan tersebut menunjukkan kesesuaian dengan prestasi yang

diperoleh dimana semua peserta didik mendapat nilai di atas KKM

(Kriteria Ketuntasan Minimal) yang sudah ditentukan.

2. Penelitian dari Silvia Novabriani pada tahun 2016 yang berjudul

“Keefektifan Media Audio Visual Terhadapa Minat Dan Hasil Belajar

Materi Struktur Bumi Dan Matahari Kelas V SD Negeri Pesayangan

01 Kabupaten Tegal”. Berdasarkan penelitian tersebut dapat

disimpulkan bahwa Minat belajar IPA materi Struktur Bumi dan

Matahari pada peserta didik kelas V SD Negeri Pesayangan 01 yang

menggunakan media audio visual lebih tinggi daripada media gambar.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

43

Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis menggunakan one

sample t test melalui program SPSS versi 20 yang menunjukkan

bahwa nilai thitung > ttabel (3,827 > 2,069) dan nilai signifikansi

kurang dari 0,05 (0,001 < 0,05), sehingga dapat dikatakan media

audio visual efektif dalam meningkatkan minat belajar peserta didik.

Hasil belajar IPA materi Struktur Bumi dan Matahari pada peserta

didik kelas V SD Negeri Pesayangan 01 yang menggunakan media

audio visual lebih tinggi daripada media gambar. Hal ini dibuktikan

dengan hasil uji hipotesis menggunakan one sample t test melalui

program SPSS versi 20 yang menunjukkan bahwa nilai thitung >

ttabel (4,605 > 2,069) dan nilai signifikansi kurang dari 0,05 (0,000 <

0,05), sehingga dapat dikatakan media audio visual efektif dalam

meningkatkan hasil belajar peserta didik.

C. Kerangka Berfikir

Pembelajaran akuntansi (di sekolah) masih menggunakan media

yang kurang menarik peserta didik untuk memperhatikan dan memdalami

materi yang yang sedang dipelajari. Pemanfaatan kemajuan teknologi

belum dimanfaatkan secara maksimal dalam bidang pendidikan. Dewasa

ini banyak pengembang menciptakan berbagai aplikasi guna untuk

digunakan dalam proses pembelajaran agar peserta didik tidak bosan

dengan media yang monoton. Dengan demikian peneliti mencari

pemecahan masalah dengan penggunaan media “Edmodo” yang

diharapkan mampu meningkatkan minat dan hasil belajar peserta didik.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

44

1. Hubungan media pembelajaran “Edmodo” dengan minat belajar.

Adanya teknologi dalam media pembelajaran, pendidik tidak

hanya menggantungkan buku lagi namun di buku lagi tetapi bersama

dengan penggunaan media maksimal dalam menyampaiakan

informasi kepada peserta didik. Dengan demikian, pemanfaatan

media pembelajaran yang baik dan efesien akan mengakibatkan pada

kenaikan minat belajar. Salah satu media pembelajaran yang dapat

digunakan adalah Edmodo.

2. Hubungan media pembelajaran “Edmodo” dengan hasil belajar.

Adanya teknologi dalam media pembelajaran, pendidik tidak

hanya menggantungkan buku lagi namun di buku lagi tetapi bersama

dengan penggunaan media maksimal dalam menyampaiakan

informasi kepada peserta didik. Dengan demikian, pemanfaatan

media pembelajaran yang baik dan efesien akan mengakibatkan pada

kenaikan minat belajar. Salah satu media pembelajaran yang dapat

digunakan adalah Edmodo. Edmodo merupakan media berbasis sosial

network dan dapat disebut program e-learning yang digunakan dalam

proses pembelajaran oleh pendidik dan oleh peserta didik karena

dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Media Edmodo ini

diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam

pembelajaran.

Persepsi Penggunaan

Media Edmodo Meningkatkan Hasil

Belajar

Meningkatkan Minat

Belajar

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

45

D. Hipotesis

Hipotesis adalah jawaban sementara atas dasar kajian teori yang

kebenaranya masih perlu dibuktikan. Menurut Arikunto (2010:110)

”hipotesis dapat diartikan sebagai suatu jawaban yang bersifat sementara

terhadap permasalahan penelitian, sampai terbukti melalui data yang

terkumpul”. Hipotesis penelitian ini sebagai berikut:

Ho1 = Tidak ada hubungan positif minat belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo,

Ha1 = Terdapat hubungan positif minat belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo,

Ho2 = Tidak ada hubungan positif hasil belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo,

Ha2 = Terdapat hubungan positif hasil belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

46

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

47

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini ialah

penelitian kuantitatif. Menurut Sugiyono (2012:7) menyatakan penelitian

kuantitatif adalah penelitian yang datanya dalam bentuk angka, atau data

kualitatif yang dibuat menjadi bentuk angka. Penelitian menggunakan

metode deskriptif, yang bertujuan untuk mendeskripsikan atau

menggambarkan persepsi dan minat belajar peserta didik terhadap

pemanfaatan media pembelajaran Edmodo pada pelajaran akuntansi kelas

X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul. Penelitian deskriptif

menurut Arikunto (2010:3) menyatakan bahwa: “Penelitian Deskriptif

adalah penelitian yang dimaksudkan untuk menyelidiki keadaan, kondisi

atau hal-hal lain yang sudah disebutkan,yang hasilnya dipaparkan dalam

bentuk laporan penelitian. Peneliti tidak mengubah, menambah, atau

mengadakan manipulasi terhadap objek atau wilayah penelitian. Peneliti

hanya memotret apa yang terjadi pada diri objek atau wilayah yang

diteliti, kemudian memaparkan apa yang terjadi dalam bentuk laporan

penelitian secara lugas, seperti apa adanya.”

B. Tempat Dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

48

Penelitian ini dilakukan di SMK Putratama Bantul yang

beralamatkan di Jl. Mgr. Alb. Sugiyopranoto No. 2, Bantul, Daerah

Istimewa Yogyakarta 55711.

2. Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan pada semester dua atau genap tahun

ajaran 2019/2020 pada bulan 01 Februari 2020 sampai dengan 25 Mei

2020. Penelitian dilakukan dengan menyesuaiakn jadwal proses

pembelajaran yang berlangsung di SMK Putratama Bantul.

C. Subyek Dan Obyek Penelitian

Sesuai dengan judul yang peneliti ajukan hubungan persepsi

peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan minat dan hasil

belajar pada standar kompetensi menyusun laporan keuangan kelas X

Akuntansi SMK Putratama Bantul. Maka sesuai dengan judul di atas,

subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas X dan XI di SMK

Putratama Bantul.

D. Populasi, Sampel dan Teknik Penarikan Sampel

1. Populasi

Populasi menurut Sugiyono (2014:61) merupakan daerah

yang disama ratakan terdiri atas obyek yang memiliki bobot dan

keistimewaan tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari

dan kemudian ditarik kesimpulannya. Kemudian populasi menurut

Arikunto (2010:173) ialah semua dari subjek penelitian. Populasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

49

pada penelitian ini merupakan semua peserta SMK Putratama Bantul

Tahun Pelajaran 2019/2020.

2. Sampel

Sampel menurut Sugiyono (2011:81) adalah komponen dari

jumlah dan keistimewaan yang dimilki oleh populasi tersebut. Sampel

dalam penelitian ini ialah peserta didik kelas X dan XI SMK

Putratama Bantul dengan jumlah 34 peserta didik.

3. Teknik Penarikan Sampel

Teknik yang digunakan untuk pengambilan sampel pada

penelitian ini menggunakan purposive sampling. Karena tidak semua

sampel memiliki kriteria yang sesuai yaitu peserta didik yang sudah

mengikuti pembelajaran akuntansi materi tentang menganalisis

perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam

membuat laporan keuangan maka digunakanlah teknik purposive

sampling.

E. OPERASIONAL VARIABEL

“Variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari

orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulannya” (Sugiyono, 2012: 61). Variabel penelitian dibagi

menjadi dua, yaitu variabel bebas dan terikat. Menurut Sugiyono (2012:

61) “variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang

menjadi akibat, karena adanya variabel bebas”. Menurut Sugiyono (2012:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

50

61) variabel bebas merupakan variabel yang dipengaruhi timbulnya

variabel dependen (terikat). Pada penelitian ini, persepsi pada

penggunaan media Edmodo merupakan variabel bebas dan minat belajar

dan hasil belajar merupakan variabel terikat.

Untuk menjelaskan setiap variabel yang digunakan pada penelitian

ini, berikut akan dikemukakan masing-masing variabel:

a) Persepsi Penggunaan Media Edmodo

Media pembelajaran Edmodo pada mata pelajaran akuntansi

adalah sarana yang berupa aplikasi untuk membantu proses

pembelajaran peserta didik dan digunakan sesuai kebutuhan. Media

pembelajaran berbasis WEB maupun aplikasi dioperasikan melalui

komputer atau laptop dan smartphone. Media ini dapat diakses secara

online dengan membuka alamat situs WEB atau aplikasi yang tersedia

di playstore/iOS.

Pemanfaatan meduia pembelajaran Edmodo dapat diartikan

sebagai sarana yang digunakan pendidik untuk menyampaikan

informasi yang lebih menarik, agar materi pelajaran yang

disampaikan oleh pendidik mudah dimengerti. Pemanfaatan media

pembelajaran Edmodo ini dimaksudkan untuk meningkatkan minat

belajar akuntansi peserta didik. Pengukuran persepsi peserta didik

dalam pengunaan media pembelajaran Edmodo pada peneliti ini

dengan indikator:

1) Kemampuan mengakses media pembelajaran Edmodo.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

51

2) Mampu mengoperasikan media pembelajaran Edmodo.

Tabel 3.1 Kisi-kisi kuesioner persepsi peserta didik terhadap

Edmodo

Variabel Indikator Item

Positif Negatif

Persepsi

peserta

didik

terhadap

Edmodo

Penyerapan terhadap

rangsangan. 1,2,3

Pengertian atau

pemahaman terhadap

objek.

4,5,6,7,8 9

Penilaian individu

terhadap objek. 10,12 11

b) Minat Belajar Peserta didik Pada Pelajaran Akuntansi

Minat belajar adalah rasa ketertarikan anak yang tumbuh dari

dalam dirinya sendiri. Anak yang berminat pada pembelajaran yang

sedang disampaikan oleh pendidik pasti mendengarkan dan

memperhatikan penjelasan materi tersebut. Oleh sebab itu minat

sangat penting untuk dimunculkan sebelum proses pembelajaran

berlangsung, pendidik dapat memunculkan minat peserta didik lewat

media yang menarik atau menghubungkan materi dengan hal-hal

yang disukai peserta didik. Pengukuran minat dilakukan dengan

menggunakan angket.

Tabel 3.2 Kisi-kisi kuesioner minat belajar

Variabel Indikator Item

Positif Negatif

Minat Belajar Rasa ingin tahu. 1,2,3

Rasa senang. 4,5 6

Ketertarikan 7,8

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

52

Variabel Indikator Item

Positif Negatif

Faktor

external

Perhatian peserta didik 9,10

Keterlibatan peserta didik 11,12

Dukungan teman sekelas 13,14

Dukungan keluarga 15,16 17

Dukungan sekolah 18,19

c) Hasil Belajar Pada Pelajaran Akuntansi

Hasil belajar merupakan suatu hasil akhir dari sebuah

pengalaman mengikuti proses belajar. Pengukuran terhadap hasil

belajar dilakukan setelah menjalani proses pembelajaran dengan

materi perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu

laporan akuntansi menggunakan media Edmodo sebagai media

pembelajaran berbasis WEB dan aplikasi. Evaluasi hasil belajar

peserta didik pada pembelajaran perkiraan menyusun neraca lajur

sebagai pembantu laporan akuntansi menggunakan tes/ulangan pada

materi tersebut, peserta didik dinyatakan lulus apabila hasil belajar

telah memenuhi KKM.

F. Teknik Pengumpulan Data

1. Kuesioner

Untuk mendapatkan data dan informasi atau pesan dalam

penelitian ini memakai teknik pengumpulan data dengan kuesioner.

Menurut Suharsimi (2012:42) kuesioner merupakan daftar

pertanyaan atau pernyataan yang wajib diisi oleh responden. Menurut

Singarimbuan dan Soffian (1989:111) cara menentukan skor

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

53

menggunakan “Skala Likert”, cara pengukuran dengan

menghadapkan responden kemudian diberi pertanyaan dan diminta

untuk menjawab dengan pilihan jawaban: “STS = Sangat Tidak

Setuju”, “TS = Tidak Setuju”, “RR = Ragu-Ragu”, “S = Setuju”, “SS

= Sangat Setuju”.

Tabel 3.3 Skala Likert

Jawaban Skor

Positif Negatif

Sangat Tidak Setuju 1 5

Tidak Setuju 2 4

Netral 3 3

Setuju 4 2

Sangat Setuju 5 1

2. Tes

Menurut Arikunto (2012:67) sarana yang dipakai untuk mencari

tahu atau mengukur sesuatu, dengan intruksi yang sudah ditetapkan

adalah tes. Peserta didik diminta untuk mengerjakan soal, hal ini

untuk mencari tahu perkembangan hasil belajar merupkan teknik

pengambilan data hasil belajar.

G. Pengujian Instrumen Penelitian

1. Uji Validitas

Uji validitas menurut Sugiyono (2013:121) merupakan uji

instrumen yang dipakai untuk mengukur apa yang seharusnya diukur.

Pada penelitian ini untuk menguji validitas memakai rumus Korelasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

54

Product Moment dari Karl Peason. Pengujian validitas akan diuji

dengan rumus sebagai berikut:

rxy = 𝑛Σ XY−(Σ X)(Y)

√{(𝑛Σ X2)}{nΣ Y2−(Σ Y)2}

Keterangan:

rXY = Koefisien korelasi X dan Y

N = Jumlah responden

ΣX = Jumlah skor butir

ΣY = Jumlah skor total

ΣX2 = Jumlah kuadrat dari skor butir

ΣY2 = Jumlah kuadrat dari skor total

ΣXY = Jumlah perkalian antara skor butir dan skor total.

(Uji Korelasi Product Moment: Pearson, dalam Suharsimi Arikunto,

2013:87).

Apabila rhitung lebih besar dari rtabel dengan taraf signifikansi

5% maka butir instrumen dikatakan valid, dan sebaliknya jika rhitung

lebih kecil dari rtabel maka butir instrumen dikatakan tidak valid.

Nilai r tabel dihitung dengan menggunakan jumlah responden

sebanyak 34 peserta didik dengan taraf signifikansi 5% atau 0,05

dapat diamati pada tabel dengan cara df=n-2.

Keterangan:

df = degree of freedom (derajat kebebasan)

n = jumlah responden

Perhitungan r tabel sebagai berikut:

df = 34 - 2 = 32

df = n – 2 Taraf signifikansi 5% atau

0,05

32 0,2869

Apabila korelasi total item atau coreted item total correlation

pada item lebih besar dari r tabel yaitu 0,2869 maka item pada

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

55

kuesioner dinyatakan valid. Namun jika coreted item total correlation

setiap item lebih kecil dari r tabel yaitu 0,2869 maka item pada

kuesioner dinyatakan tidak valid.

a. Hasil uji validitas variabel persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo

Tabel 3.4 Uji validitas item persepsi peserta didik pada media

Edmodo

No Item r hitung r tabel Interpretasi

1 0,695 0,2869 Valid

2 0,605 0,2869 Valid

3 0,592 0,2869 Valid

4 0,745 0,2869 Valid

5 0,612 0,2869 Valid

6 0,583 0,2869 Valid

7 0,550 0,2869 Valid

8 0,669 0,2869 Valid

9 0,769 0,2869 Valid

10 0,545 0,2869 Valid

11 0,563 0,2869 Valid

12 0,424 0,2869 Valid

Berdasarkan tabel di atas hasil pengujian validitas, dapat

diketahui bahwa rhitung pada 12 butir pertanyaan lebih besar dari

rtabel dan dinyatakan keseluruhan item pertanyaan valid. Sehingga

12 butir pertanyaan terkait variabel persepsi dapat digunakan

seluruhnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

56

b. Hasil uji validitas variabel minat belajar peserta didik

Tabel 3.5 Uji validitas item minat belajar peserta didik

No Item r hitung r tabel Interpretasi

1 0,640 0,2869 Valid

2 0,706 0,2869 Valid

3 0,516 0,2869 Valid

4 0,206 0,2869 Tidak Valid

5 0,597 0,2869 Valid

6 0,327 0,2869 Valid

7 0,728 0,2869 Valid

8 0,300 0,2869 Valid

9 0,739 0,2869 Valid

10 0,630 0,2869 Valid

11 -0,342 0,2869 Tida Valid

12 0,679 0,2869 Valid

13 0,712 0,2869 Valid

14 0,708 0,2869 Valid

15 0,720 0,2869 Valid

16 0,592 0,2869 Valid

17 0,483 0,2869 Valid

18 0,758 0,2869 Valid

19 0,748 0,2869 Valid

Berdasarkan tabel di atas hasil pengujian validitas, dapat

diketahui pada item nomor 1, 2, 3, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 12, 13, 14, 15, 16,

17, 18, dan 19 memiliki rhitung lebih besar dari pada rtabel maka dapat

dinyatakan valid, sedangkan untuk item nomor 4 dan 11 memiliki

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

57

rhitung lebih kecil dari rtabel maka dinyatakan tidak valid. Untuk variabel

minat belajar hanya dapat digunakan 17 butir pertanyaan yaitu item

nomor 1, 2, 3, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18, dan 19.

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas berarti dapaat dipercaya, yaitu instrumen yang telah

dirancang dapat dipercaya dapat menghasilkan skor yang tetap,

relative tidak berubah sekalipun responden berbeda. Reliabilitas

menurut Arikunto (2013:104) merupakan konsistensi atau keajegan

suatu tes dapat diteskan pada subjek yang sama untuk mengetahui

konsistensi atau keajegan ini pada dasarnya melihat kesejajaran hasil.

Untuk menguji Reliabilitas instrumen digunakan tehnik Alpha

Cronbach sebagai berikut:

r11 = (𝑛

𝑛−1) (1 −

Σɑt2

ɑ𝑡2 )

Keterangan:

r11 = Reliabilitas yang dicari

n = banyaknya butir soal

Σɑ2t = jumlah varians skor tiap-tiap item

ɑ2t = varians total. Arikunto (2013:122)

Untuk menentukan Reliabilitas dengan menggunakan kriteria

sebagai berikut:

Tabel 3.6 Kriteria Reliabilitas

Koefisien Reliabilitas r11 Kriteria

0,80< r11<1,00 Sangat tinggi

0,60< r11<0,80 Tinggi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

58

Koefisien Reliabilitas r11 Kriteria

0,40< r11<0,60 Cukup

0,20< r11<0,40 Rendah

0,00< r11<0,20 Sangat rendah

Sumber: Suharsimi Arikunto (2013:89)

Instrumen dapat dikatakan reabel apabila nilai kriteria soal yang

diguakan dalam instrumen 0,60 sampai dengan 1,00.

Berikut merupakan hasil uji reliabilitas item untuk variabel

persepsi peserta didik pada penggunaan media edmodo dan minat

belajar peserta didik terhadap 34 responden dengan nilai Cronbach’s

Alpha diperoleh dengan bantuan program SPSS.

Tabel 3.7 Hasil Uji Coba Reliabilitas Variabel Persepsi

Peserta Didik pada Penggunaan Media Edmodo

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

.881 12

Dari tabel di atas menunjukkan nilai Cronbach’s Alpha

sebesar 0,881 > 0,60 maka instrumen yang digunakan dalam

penelitian ini untuk menilai Persepsi peserta didik pada

penggunaan media Edmodo dapat dinyatakan sangat reliabel.

Tingkat reliabilitas instrumen variabel Persepsi peserta didik pada

penggunaan media Edmodo termasuk dalam kategori sangat

tinggi.

c. Variabel Minat Belajar

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

59

Berikut merupakan hasil uji reliabilitasitem untuk variabel

persepsi peserta didik pada penggunaan media edmodo terhadap

34 responden dengan nilai Cronbach’s Alpha dengan bantuan

program SPSS.

Tabel 3.8 Hasil Uji Coba Reliabilitas Variabel Minat Belajar

Peserta Didik

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

.870 19

Dari tabel di atas menunjukkan nilai Cronbach’s Alpha

sebesar 0,870 > 0,60 maka instrumen yang dipakai dalam

penelitian ini untuk menilai Persepsi peserta didik pada

penggunaan media Edmodo dapat dinyatakan sangat reliabel.

Tingkat reliabilitas instrumen variabel Persepsi peserta didik pada

penggunaan media Edmodo termasuk dalam kategori sangat

tinggi.

H. Teknik Anilisis Data

1. Analisis Deskriptif

Statistik deskriptif menurut Sugiyono (2012:147) digunakan jika

peneliti ingin memapaparkan data yang diperoleh dari sampel, dan

tidak menarik simpulan yang berlaku secara global atau populasi

dimana sampel diambil. Data yang didapatkan melalui kuesioner

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

60

dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Pada penelitian ini data

akan dideskripsi berdasarkan PAP Tipe II.

Tabel 3.9 Kategori PAP Tipe II

Pencapaian Skor Kategori Penelitian

81% - 100% Sangat Tinggi

66% - 80% Tinggi

56% - 65% Cukup

46% - 55% Rendah

< 45% Sangat Rendah

Untuk mendeskripsikan kategori pada variabel terkait, yang harus

dilakukan dalam memodifikasi rumus PAP Tipe II:

Skor = Nilai Terendah% (Nilai Tertinggi-Nilai Terendah)

a. Variabel Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan Media Edmodo

Skor tertinggi yang dapat dicapai 5 x 12 = 60

Skor terendah yang dapat dicapai 1 x 12 = 12

Kategori kecenderungan untuk variabel persepsi peserta didik

pada penggunaan media Edmodo.

Sangat Tinggi : 12 + 81% (60-12)=51-60

Tinggi : 12 + 66% (60-12)=44-50

Cukup : 12 + 56% (60-12)=39-43

Rendah : 12 + 46% (60-12)=34-38

Sangat Rendah : 12 + 0% (60-12)=12-33

Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa kecenderungan

persepsi peserta didik pada penggunaan media edmodo adalah

sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

61

Tabel 3.10 Skor Interval Variabel Persepsi Peserta Didik

pada Penggunaan Media Edmodo

Interval Kategori Skor

51-60 Sangat Tinggi 5

44-50 Tinggi 4

39-43 Cukup 3

34-38 Rendah 2

12-33 Sangat Rendah 1

b. Variabel Minat Belajar

Skor tertinggi yang dapat dicapai 5 x 17 = 85

Skor terendah yang dapat dicapai 1 x 17 = 17

Kategori kecenderungan untuk variabel persepsi peserta didik

pada penggunaan media Edmodo.

Sangat Tinggi : 17 + 81% (85-17)=72-85

Tinggi : 17 + 66% (85-17)=62-71

Cukup : 17 + 56% (85-17)=55-62

Rendah : 17 + 46% (85-17)=48-54

Sangat Rendah : 17 + 0% (85-17)=17-47

Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa kecenderungan

minat belajar peserta didik adalah sebagai berikut:

Tabel 3.11 Skor Interval Variabel Minat Belajar

Interval Kategori Skor

72-85 Sangat Tinggi 5

62-71 Tinggi 4

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

62

55-61 Cukup 3

48-54 Rendah 2

17-47 Sangat Rendah 1

c. Variabel Hasil Belajar

Dalam penelitian ini nilai digunakan untuk mengukur hasil

belajar peserta didik menggunakan pedoman Penilaian Acuan

Patokan Tipe II (PAP Tipe II) adalah nilai hasil ulangan harian

pada pembelajaran akuntansi kelas X dan XI Akuntansi SMK

Putratama Bantul.

Tabel 3.12 Skor Interval Variabel Hasil Belajar

Pencapaian Skor Kategori Penelitian

81 - 100 Sangat Tinggi

66 - 80 Tinggi

56 - 65 Cukup

46 - 55 Rendah

0 - 45 Sangat Rendah

2. Uji Prasyarat Analisis

Uji Normalitas

Uji normalitas dilaksanakan mencari tahu sebaran distribusi

sutau data apakah normal atau tidak. Statistik parametric dipakai

apabila data berdistribusi normal, sedangkan statistik non-parametrik

digunakan apabila data berdistribusi tidak normal. Uji normalitas

yang dipakai pada penelitian ini adalah uji normalitas bivariate.

Pengujian normlitas menggunakan program SPSS versi 21. Kriteria

pengujian data adalah R square jika yang diperoleh lebih dari 0,8

maka distribusi data tersebut dikatan normal, dan apabila R square

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

63

yang diperoleh kurang dari 0,8 maka distribusi data tersebut dikatakan

tidak normal.

3. Uji Hipotesis

Pengujian hipotesis pada penelitian ini memakai teknik

Product Moment Correlation. Product Moment Correlation menurut

Sudijiono (2012:190) ialah salah satu cara untuk mencari tahu

hubungan antar dua variabel yang sering kali dipakai. Teknik

hubungan ini dipakai untuk mencari tahu suatu hubungan masing-

masing variabel bebas (X) dengan variabel terikat (Y).

Berikut rumus yang dipakai dalam korealasi product

moment:

rxy ∑ 𝑥𝑦

√(∑ 𝑥2)(∑ 𝑦2)

Keterangan:

Sugiyono (2011:18)

Menurut Sugiyono (2011:184) untuk memberikan

interpretasi koefisien korelasi, peneliti perlu menggunakan

landasan sebagai berikut:

Tabel 3.6 Pedoman interpretasi koefisien korelasi

Interval koefisien Tingkat hubungan

0,00-0,199 Sangat Rendah

0,20-0,399 Rendah

0,40-0,599 Sedang

0,60-0,799 Kuat

0,80-1.000 Sangat Kuat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

64

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

65

BAB IV

GAMBARAN UMUM

A. Gambaran Umum Tempat Penelitian

SMK Putratama Bantul merupakan sekolah yang didirikan oleh Yayasan

Putratama Bantul yang beralamatkan di Jln. Mgr. Alb. Sugiyopranoto No. 2,

Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, sekolah ini didirikan pada tanggal 12

Oktober 1963. Keuskukupan Agung Semarang memberikan izin pemanfaatan

atau pemakaian tanah milik PGPM Gereja Klodran Bantul untuk membangun

sekolah yang diasuh oleh Yayasan Putratama. Pada tahun 1960-an, di saat

keadaan perekonomian Indonesia tergolong sulit, khususnya perekonomian

masyarakat Bantul, maka dibangun SMK pertama di Bantul dengan nama

SMK Putra Tama. Kebutuhan akan kejuruan warga Bantul kala itu masih

kurang. Rata-rata peserta didik SMK Putra Tama datang dari golongan

ekonomi menengah kebawah. Maka dari itu, SMK Putra Tama diberikan

status Berbantuan No. 567/A/Keu/OT pada tanggal 1 Januari 1967 lalu

diberikan status Bersubsidi oleh Departemen P dan K RI pada tahun 1969.

Pada tahun 1963 pertama kali yang memimpin sekolah ini bernama FX.

Sukendro hingga tahun 1964, kemudian dilanjutkan oleh Drs. Bambang

Sumantri pada tahun 1964 sampai dengan 1975. Selanjutnya kepala sekolah

yang ketiga adalah B. Budisusilo, B.A yang memimpin mulai dari 1976

hingga tahun 2003, setelah itu dilanjutkan oleh kepala sekolah yang keempat

adalah Drs. Simon Suharyanta, M.Pd dimulai sejak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

66

tahun 2004 hingga tahun 2018. Sedangkan kepala sekolah yang kelima

sampai sekarang dipimpin oleh Albertus Sri Hascaryo, S.Pd.

B. Letak Geografis

SMK Putratama Bantul terletak di Jln. Mgr. Alb. Sugiyopranoto No. 2,

Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

C. Visi, Misi dan Tujuan SMK Putratama Bantul

1. Visi

Sebagai pusat pelayanan pendidikan untuk calon tenaga

menengah yang terampil, professional dan beriman.

2. Misi

Menghasilkan tamatan yang memiliki:

1) Kompetensi

2) Kejujuran, kedisiplinan dan tanggung jawab

3) Kepedulian

3. Tujuan

Terdapat tujuan jangka panjang yang dijabarkan secara rinci dan

optimal untuk mencapai visi dan misi sekolah.

1) Tujuan jangka pendek:

a. Melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menunjang untuk

meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

b. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan

mengembangkan sikap profesional.

c. Meningkatkan kedisiplinan dan etos kerja.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

67

d. Meningkatkan manajemen sekolah.

e. Meningkatkan iklim kerja yang kondusif.

f. Melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar yang berkualitas di

sekolah dan di industri.

2) Tujuan jangka panjang:

Sekolah dapat meningkatkan mutu pendidikan sesuai

kemajuan iptek dan menghasilkan tamatan yang mampu bersaing di

dunia kerja serta dapat mengembangkan diri sebagai tenaga

professional.

D. Organisasi Sekolah SMK Putratama Bantul

Organisasi pada sekolah ini di pimpin oleh Kepala Sekolah yang

kemudian Kepala Sekolah bertanggung jawab pada yayasan dan Dewan

Sekolah. dalam menjalankan tugasnya sebagai Kepala Sekolah, ia dibantu

oleh wakil-wakilnya, meliputi:

1. Wakil Urusan Kurikulum

Wakil urusan kurikulum mengelola persoalan perpustakaan,

penerimaan peserta didik baru, golongan kerja praktek industri, dan juga

wali kelas. Wakil urusan kurikulum juga berperan sebagai kepala

program.

2. Wakil Urusan Humas

Wakil urusan humas mengelola persoalan golongan kerja praktek

industri, bursa kerja sekolah, dunia usaha industry, dana sosial, dan orang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

68

tua peserta didik serta menpendidiksi hal-hal yang berkaitan dengan pihak

luar sekolah.

3. Wakil Urusan Kepeserta didikan

Wakil urusan kepeserta didikan ini mengurus OSIS, BP, Unit

Kesehatan Peserta didik, dan Piket.

4. Wakil Urusan Sarana dan Prasarana

Wakil urusan sarana dan prasarana mengelola persoalan

laboratorium komputer, laboratorium penjualan, laboratorium koperasi

dan laboatorium ketik.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

69

BAB V

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

1. Deskripsi Data Responden

Penelitian ini ditekankan pada hubungan persepsi peserta didik pada

penggunaan media pembelajaran Edmodo dengan minat dan hasil belajar

pada mata pelajaran akuntansi kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama

Bantul. Peneliti menggunakan kelas X dan XI Akuntansi sebagai

responden pada penelitian ini. jumlah seluruh peserta didik kelas X dan

XI Akuntansi yaitu 34 peserta didik.

2. Deskripsi Variabel

a. Deskripsi Data Variabel Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan

Media Edmodo

Data yang diperoleh untuk variabel Persepsi Peserta Didik pada

Penggunaan Media Edmodo melalui pengisian kuesioner peserta

didik yang berjumlah 34 peserta didik, dengan 12 pertanyaan dengan

skor 1-5. Dengan skor tertinggi yang dapat dicapai yaitu 12 x 5 = 60

dan skor terendah yang dicapai yaitu 12 x 1 = 12. Berdasarkan data

tersebut berikut ini disajikan tabel distribusi frekuensi berdasarkan

PAP tipe II sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

70

Tabel 5.1 Deskripsi Variabel Persepsi Peserta Didik pada

Penggunaan Media Edmodo

Interval Frekuensi Presentase Kategori

51-60 18 52,94% Sangat Positif

44-50 15 44,12% Positif

39-43 1 2,94% Netral

34-38 0 0% Negatif

12-33 0 0% Sangat Negatif

Jumlah 34 100%

Dari tabel 5.1, variabel persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo antara lain: 18 peserta didik (52,94%) dikategorikan

sangat positif, 15 peserta didik (44,12%) dikategorikan positif, dan 1

peserta didik (2,94%) dikategorikan netral. Sehingga dapat ditarik

kesimpulan bahwa kecenderungan variabel persepsi peserta didik

pada penggunaan media Edmodo adalah sangat positif.

b. Deskripsi Data Variabel Minat Belajar

Data yang diperoleh untuk variabel minat belajar pengisian

kuesioner peserta didik yang berjumlah 34 peseeta didik, dengan 17

pertanyaan dengan skor 1-5. Dengan skor tertinggi yang dapat dicapai

yaitu 17 x 5 = 85 dan skor terendah yang dicapai yaitu 17 x 1 = 17.

Berdasarkan data tersebut berikut ini disajikan tabel distribusi

frekuensi berdasarkan PAP tipe II sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

71

Tabel 5.2 Deskripsi Variabel Minat Belajar Peserta Didik

Interval Frekuensi Presentase Kategori

72-85 14 41,18% Sangat Tinggi

62-71 19 55,88% Tinggi

55-61 1 2,94% Netral

48-54 0 0% Rendah

17-47 0 0% Sangat Rendah

Jumlah 34 100%

Dari tabel 5.2, variabel minat belajar peserta didik antara lain: 14

peserta didik (41,18%) dikategorikan sangat tinggi, 19 peserta didik

(55,88%) dikategorikan tinggi, dan 1 peserta didik (2,94%)

dikategorikan netral. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa

kecenderungan variabel minat belajar adalah tinggi.

c. Deskripsi Data Variabel Hasil Belajar

Dalam penelitian ini nilai digunakan untuk mengukur hasil belajar

peserta didik menggunakan pedoman Penilaian Acuan Patokan Tipe

II (PAP Tipe II) adalah nilai hasil ulangan harian pada pembelajaran

akuntansi materi tentang menganalisis perkiraan untuk menyusun

neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan

kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama Bantul.

Tabel 5.3 Deskripsi Variabel Hasil Belajar

Interval Frekuensi Presentase Kategori

81-100 22 64,71% Sangat Tinggi

66-80 12 35,29% Tinggi

56-66 0 0 % Netral

46-55 0 0% Rendah

0-45 0 0% Sangat Rendah

Jumlah 34 100%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

72

Dari tabel 5.3, variabel hasil belajar peserta didik antara lain: 22

peserta didik (64,71%) dikategorikan sangat tinggi dan 12 peserta

didik (35,29%) dikategorikan tinggi. Sehingga dapat ditarik

kesimpulan bahwa kecenderungan variabel hasil belajar adalah sangat

tinggi.

B. Pengujian Prasyarat Analisis

Uji normalitas dipakai guna mencari tahu sampel berdistribusi normal

atau tidak. Uji normalitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji

Normalitas Bivariat. Uji normalitas dilaksanakan pada data variabel terikat

yaitu minat belajar dan hasil belajar. Berikut adalah uji normalitas pada

penelitian ini.

Tabel 5.4 Normalitas Variabel Persepsi Peserta Didik Pada

Penggunaan Media Edmodo dengan Minat Belajar

Model Summary and Parameter Estimates Dependent Variable: chisquare

Equation

Model Summary

Parameter

Estimates

R Square F df1 df2 Sig.

Constan

t b1

Linear ,876

225,94

0 1 32 ,000 ,019 ,033

The independent variable is Mahalanobis Distance.

Berdasarkan uji normalitas data dengan menggunakan bantuan SPSS

diperoleh harga R Square = 0,876 > 0,8 maka dapat diartikan bahwa data

tersebut berdistribusi normal.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

73

Tabel 5.5 Normalitas Variabel Persepsi Peserta Didik Pada

Penggunaan Media Edmodo dengan Hasil Belajar

Model Summary and Parameter Estimates Dependent Variable: chisquare

Equation

Model Summary

Parameter

Estimates

R Square F df1 df2 Sig. Constant b1

Linear ,040 1,318 1 32 ,259 ,044 ,007

The independent variable is Mahalanobis Distance.

Berdasarkan uji normalitas data dengan menggunakan bantuan SPSS

diperoleh harga R Square = 0,040 > 0,8 maka dapat diartikan bahwa data

berdistribusi tidak normal.

C. Uji Hipotesis

Pengujian hipotesis ini menggunakan Korelasi product moment untuk

data yang berdistribusi normal dan korelasi spearman rank untuk data yang

berdistribusi tidak normal dengan bantuan program SPSS. Data persepsi

peserta didik pada penggunaan media Edmodo berdistribusi normal maka

pengujian hipotesis menggunakan korelasi product moment dan data minat

belajar tidak berdistribusi normal maka pengujian hipotesis menggunakan

korelasi spearman rank. Berikut hasil pengolahan data yang dilakukan oleh

peneliti.

1. Pengujian hipotesis I

a. Perumusan Hipotesis

Ho1= Tidak ada hubungan positif minat belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

74

Ha1= Terdapat hubungan positif minat belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo

b. Hasil Pengujian

Tabel 5.6 Korelasi Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan

Media Edmodo dengan Minat Belajar

Correlations

Persepsi MinatBelajar

Persepsi Pearson Correlation 1 ,838**

Sig. (1-tailed) ,000

N 34 34

MinatBelaja

r

Pearson Correlation ,838** 1

Sig. (1-tailed) ,000

N 34 34

**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).

Berdasarkan hasil output SPSS pada tabel 5.6, diketahui bahwa

nilai probabilitas pada korelasi product moment sig. (1-tailed) sebesar

0,000<0,05, maka Ha diterima. Terdapat hubungan positif antara

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan minat

belajar. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif

antara persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan

minat belajar dalam pembelajaran akuntansi kelas X dan XI

Akuntansi SMK Putratama Bantul. Artinya semakin positif persepsi

peserta didik pada penggunaan media Edmodo maka semakin tinggi

pula minat belajar peserta didik, dan sebaliknya semakin negatif

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo semakin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

75

rendah pula minat belajar peserta didik. Tingkat keeratan antara

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo terhadap

minat belajar sangat kuat, dapat dilihat pada tabel di atas bahwa

korelasi product moment menunjukkan 0,838 yang berada pada

interval 0,80-1,00.

2. Pengujian hipotesis II

a. Perumusan Hipotesis

Ho2= Tidak ada hubungan positif hasil belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo

Ha2= Terdapat hubungan positif hasil belajar peserta didik terhadap

penggunaan media Edmodo

b. Hasil Pengujian

Tabel 5.7 Korelasi Persepsi Peserta Didik pada Penggunaan

Media Edmodo dengan Hasil Belajar

Correlations

Persepsi

HasilBelaj

ar

Spearman'

s rho

Persepsi Correlation

Coefficient 1,000 ,124

Sig. (1-tailed) . ,246

N 34 33

HasilBel

ajar

Correlation

Coefficient ,124 1,000

Sig. (1-tailed) ,246 .

N 33 33

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

76

Berdasarkan hasil output SPSS pada tabel 5.7, diketahui bahwa

nilai probabilitas pada korelasi spearman rank sig. (1-tailed) sebesar

0,246<0,05, maka Ha ditolak. Tidak terdapat hubungan positif antara

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan hasil

belajar. Maka ditarik kesimpulan bahwa tidak terdapat hubungan

positif antara persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo

dengan hasil belajar dalam pembelajaran akuntansi kelas X dan XI

Akuntansi SMK Putratama Bantul.

D. Pembahasan

Penelitian ini dilaksanakan di SMK Putratama Bantul sebagai responden

kelas X dan XI Akuntansi sebanyak 34 peserta didik. Tujuan dari penelitian

ini adalah untuk mencari tahu ada atau tidaknya hubungan positif penggunaan

Edmodo sebagai media pembelajaran berbasis online dengan minat belajar

dan hasil belajar peserta kelas X SMK Putratama Bantul.

1. Persepsi Peserta Didik Pada Penggunaan Media Pembelajaran Edmodo

Dengan Minat Belajar

Berdasarkan hasil output SPSS pada tabel 5.6, diketahui bahwa

nilai probabilitas pada korelasi spearman sig. (1-tailed) sebesar

0,000<0,05, maka Ha diterima. Terdapat hubungan positif antara persepsi

peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan minat belajar.

Maka disimpulkan terdapat hubungan positif antara persepsi peserta didik

pada penggunaan media Edmodo dengan minat belajar dalam

pembelajaran akuntansi kelas X dan XI Akuntansi SMK Putratama

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

77

Bantul. Tingkat keeratan antara persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo terhadap minat belajar sangat kuat, dapat dilihat pada

tabel di atas bahwa korelasi product moment menunjukkan 0,838 yang

berada pada interval 0,80-1,00.

Hasil ini membuktikan hubungan persepsi peserta didik pada

penggunaan media Edmodo dengan minat belajar bersifat positif dan

searah. Artinya semakin tinggi persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo maka semakin tinggi pula minat belajar peserta didik, dan

sebaliknya semakin rendah persepsi peserta didik pada penggunaan media

Edmodo semakin rendah pula minat belajar peserta didik.

Belajar merupakan kebutuhan untuk diri sendiri bagi seorang

penuntut ilmu baik di lingkungan sekolah maupun di rumah. Menurut

Sukardi (1998:61) dalam Susanto (2013:57) minat dapat diartikan sebagai

rasa suka, rasa gemar atau rasa senang pada obyek atau suatu kejadian

tertentu. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan media Edmodo untuk

menarik minat belajar peserta didik. Tujuan media menurut Smaldino,

dkk. (2008) dalam Suryani. dkk. (2018:9) yaitu untuk memfasilitasi

komunikasi dan pembelajaran.

Adapun manfaat media pembelajaran menurut Rusman

(2017:218) yaitu kegiatan belajar mengajar akan lebih memikat perhatian

peserta didik sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar, materi

pembelajaranakan lebih jelas maksudnya sehingga lebh mudah untuk

dimengerti oleh peserta didik dan membantu peserta didik menguasai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

78

tujuan pembelajaran secara lebih baik, metode pembelajaran akan

beragam, tidak ceramah oleh pendidik, sehingga peserta didik tidak

merasa jenuh dan pendidik tidak kehabisan tenaga, peserta didik lebih

banyak melaksanakan aktivitas belajar, sebab tidak hanya menyimak

penjelasan dari pendidik, namun peserta didik juga melakukan aktivitas

lain seperti mengamati, melaksanakan, dan mendemonstrasikan. Media

Edmodo adalah media pembelajaran yang berbasis daring, sehingga dapat

diakses menggunakan smartphone yang tentunya dapat diakses diamana

saja dan kapan saja selama smartphone terhubung dengan jaringan

internet. Terdapat materi yang dapat di unduh dan latihan soal pada media

Edmodo, hal ini tentu saja dapat membantu peserta didik untuk belajar

secara mandiri.

Sehingga peserta didik dapat belajar dimana saja dan jika

smartphone tidak terhubung dengan jaringan internet maka dapat belajar

dengan materi yang sudah di unduh. Hal ini tentu saja dapat menarik

peserta didik untuk meningkatkan minat belajarnya, karena di era digital

ini tentu saja smartphone tidak pernah lepas dari genggaman peserta

didik.

2. Persepsi Peserta Didik Pada Penggunaan Media Pembelajaran Edmodo

Dengan Hasil Belajar

Berdasarkan hasil output SPSS pada tabel 5.7, diketahui bahwa

nilai probabilitas pada korelasi spearman rank sig. (1-tailed) sebesar

0,246<0,05, maka Ha ditolak. Tidak terdapat hubungan positif antara

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

79

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan hasil

belajar. Maka kesimpulanya adalah tidak terdapat hubungan positif antara

persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo dengan hasil

belajar dalam pembelajaran akuntansi kelas X dan XI Akuntansi SMK

Putratama Bantul yang artinya tinggi rendahnya persepsi peserta didik

pada penggunaan media edmodo maka hasil belajar tetap sangat tinggi.

Belajar merupakan kegiatan sehari-hari yang dilakukan oleh

peserta didik dimana saja, baik di lingkungan sekolah maupun di

lingkungan rumah. Hasil belajar menurut Sudjana (1990:3) merupakan

keahlian yang terdapat dalam diri peserta didik setelah mengalami

pembelajaran. Pada penelitian ini terjadi bahwa semakin besar persepsi

maka semakin kecil pula hasil belajar, hal ini diakibatkan beberapa sebab.

Penyebab yang dapat mempengaruhi tingkat hasil belajar menurut

Munadi (2010 : 24-35) ialah faktor internal meliputi faktor fisiologis dan

faktor psikologis. Faktor fisiologis yaitu tidak dalam keadaan letih, tidak

dalam kondisi jasmani yang kurang sempurna dan sebagainya, semuanya

akan membantu dalam proses dan hasil belajar. Kemudian faktor

Psikologis yaitu, kondisi psikologis tentu saja berbeda-beda pada setiap

individu, terutama dalam hal kekuatan bukan dalam hal jenis, tentunya

perbedaan ini akan berdampak pada proses dan hasil belajar masing-

masing. Faktor eksternal atau faktor yang berasal dari luar diri individu

yaitu terdiri dari faktor lingkungan dan faktor instrumental. Faktor

Lingkungan yaitu, lingkungan ini dapat berupa fisik atau alam dan dapat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

80

pula berupa lingkungan sosial, faktor Instrumental yaitu faktor yang

mempengaruhi keadaan dan pemanfaatanya dipersiapkan meynesuaikan

keinginan hasil belajar.

Pada penelitian ini data yang dihimpun tidak membuktikan

terdapat hubungan positif antara persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo dengan hasil belajar karena data yang diambil oleh

peneliti memiliki jumlah sampel yang kecil atau berjumlah 34 peserta

didik. Maka dari itu pada penelitian ini tidak terdapat adanya hubungan

positif antara persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo

dengan hasil belajar karena sampel yang dimiliki jumlahnya relatif kecil.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

81

BAB VI

KESIMPULAN, KETERBATASAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Dari hasil analisis dan pembahasan pada bab sebelumnya mengenai

hubungan persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo, maka

dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Terdapat hubungan positif dan signifikan antara persepsi peserta didik

pada penggunaan media Edmodo dengan minat belajar. Hal ini didukung

dengan nilai pearson correlation (+) 0,838 dengan nilai probabilitas (sig.

1-tailed) 0,000<0,05. Nilai pearson correlation dapat diinterpretasikan

mempunyai keeratan yang sangat kuat, karena berada pada interval 0,80-

1,00.

2. Tidak terdapat hubungan positif dan signifikan antara persepsi peserta

didik pada penggunaan media Edmodo dengan hasil belajar. Hal ini

didukung dengan nilai Correlation Coefficient (+) 0,124 dengan nilai

probabilitas (sig. 1-tailed) 0,246<0,05.

B. Keterbatasan

1. Semua data didapatkan dari kuesioner yang telah diisi oleh peserta didik

melalui google form, sehingga aktualitas dari penelitian ini bergantung

pada keseriusan peserta didik dalam mengisi kuesioner dan keberadan

peserta didik yang terhubung dengan jaringan internet. Peneliti tidak

dapat mencari kebenaran data yang didapatkan dari responden.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

82

Penelitian ini tidak seluruhnya benar jika responden menjawab dengan

tidak jujur.

2. Keterbatasan peneliti dalam memberikan pernyataan atau pertanyaan

yang kurang speasifik dan jawaban yang mungkin tidak mengumpulkan

semua kemungkinan, sehingga kurang tepatnya pesan atau data yang

didapatkan.

C. Saran

Berikut saran yang berkaitan dengan hasil penelitian yang sudah

dilaksanakan:

1. Berdasarkan hasil di atas penelitian bahwa terdapat hubungan positif dan

signifikan antara persepsi peserta didik pada penggunaan media Edmodo

dengan minat belajar, disarankan kepada pendidik untuk menggunakan

media Edmodo pada pembelajaran Akuntansi.

2. Berdasarkan hasil di atas penelitian bahwa tidak terdapat hubungan

positif dan signifikan antara persepsi peserta didik pada penggunaan

media Edmodo dengan hasil belajar, disarankan kepada peneliti yang

akan melaksanakan penelitian semacam untuk menambah variabel lain

dan sampel berasal dari sekolah yang jumlahnya memadai.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

83

DAFTAR PUSTAKA

Arsyad, Azhar. (2014). Media Pembelajaran. Jakarta: PT RajaGrafindo

Persada.

Bimo, Walgito. (2005). Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta: Andi

Offset.

Bimo, Walgito. (2010). Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta: Andi

Offset.

Desmita. (2009). Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung: PT

Remaja Rosdakarya.

Dimyati. dan Mudjiono. (2015). Belajar Dan Pembelajaran. Jakarta: PT

RINEKA CIPTA.

Elgiaska. (2015). Pengertian, Funfsi, Kegunaan, Kelebihan dan

Kekurangan Edmodo. [online]. Tersedia:

https://aboutgirlsite.wordpress.com/2015/11/02/pengertian-

fungsi-kegunaan-kelebihan-dan-kekurangan-edmodo/ [17

November 2019, 15:48 WIB]

Hamalik, Oemar. (1994). Media Pendidikan. Bandung: PT CITRA

ADITYA BAKTI.

Kustandi, Cecep. dan Sutjipto, Bambang. (2011). Media Pembelajaran:

Manual dan Digital. Bogor: Ghalia Indonesia.

Mahmud, Dimyati. (2018). Psikologi Suatu Pengantar. Yogyakarta: CV.

Andi Offset.

Meimulyani, Yani. dan Caryoto. (2013). Media Pembelajaran Adaptif:

Bagi Anak Berkebutuhan Khusus. Jakrata: PT Luxima Metro

Media.

Munadi, Yudhi. (2010). Media Pembelajaran. Jakarta: Gaung Persada.

Munir. (2009). Pembelajaran Jarak Jauh Berbasis Teknologi Informasi

dan Komunikasi. Bandung: Alfabeta.

Susanti Susi, Fransiska (2017). “Hubungan Antara Persepsi Tentang

Penggunaan Media Pembelajaran Sejarah Dengan Prestasi

Belajar Siswa di SMA Negeri 8 Yogyakarta”. Skripsi Fransiska

Susi Susanti. USD. Yogyakarta: tidak diterbitkan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

84

Novabriani, Silvia (2016). “Kefektifan Media Audio Visual Terhadap

Minat dan Hasil Belajar Materi Struktur Bumi dan Matahari

Kelas V SD Negeri Pesayangan 01 Kabupaten Tegal”. Skripsi

Silvia Novabriani. UNNES. Semarang: tidak diterbitkan.

Rusman. (2017). Belajar dan Pembelajaran Berorientasi Standar Proses

Pendidikan. Jakarta: Kencana.

Sadiman, Arief S., et al. (2009). Media Pendidikan: Pengertian,

Pengembangan dan Pemanfaatanya. Jakarta: PT RajaGrafindo

Persada.

Siagian, Sondang P. (1989). Teori Motivasi Dan Aplikasinya. Jakarta:

Bina Aksara.

Singarimbun, Masri dan Sofian Effendi. (1989). Metode Penelitian

Survai. Jakarta: LP3ES.

Slameto. (2013). Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya.

Jakarta: PT RINEKA CIPTA.

Slameto. (2015). Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya.

Jakarta: PT RINEKA CIPTA.

Sudijiono, Anas. (2012). Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT

Raja Grafindo Persada.

Sudjana, Nana. (1990). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar.

Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D.

Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D.

Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,

Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,

Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Suharsimi, Arikunto. (2010). Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka

Cipta.

Suharsimi, Arikunto. (2012). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan

Praktik.. Jakarta: Rineka Cipta.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

85

Suharsimi, Arikunto. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan

Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah

Dasar. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Syah, Muhibbin. (2008). Psikologi Belajar. Jakarta: PT RajaGrafindo.

Uno, Hamzah B & Nina Lamatengngo. 2011. Teknologi Komunikasi dan

Informasi Pembelajaran. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Wahyudi, Ade. (2017). Indonesia, Raksasa Teknologi Digital Asia.

[online].Tersedia:https://katadata.co.id/analisisdata/2017/01/24/i

ndonesia-raksasa-teknologi-digital-asia. [24 September 2019,

10:33 WIB].

Yuzelma. (2018). Cik Gu A to Z. Yogyakarta: Deepublish.

Zakaria. (2019). Tentang Edmodo: Pengertiang, Manfaat, dan Fitur-

Fiturnya Yang Wajib Anda Ketahui. [online]. Tersedia:

https://www.nesabamedia.com/pengertian-manfaat-dan-fitur-

edmodo/ . [17 November 2019, 16:37 WIB].

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 101: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

86

LAMPIRAN

1. Kisi-kisi angket persepsi siswa terhadap media Edmodo pada materi

akuntansi

Variabel Indikator Item

Positif Negatif

Respon

Penyerapan terhadap

rangsangan.

1,2,3

Pengertian atau pemahaman

terhadap objek.

4,5,6,7,8 9

Penilaian individu terhadap

objek.

10,12 11

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 102: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

87

Angket Persepsi Siswa Terhadap Media Edmodo Pada Pelajaran Akuntansi

Nama :

Kelas :

No. Absen :

Petunjuk Pengisian Angket:

1. Bacalah dengan teliti dan seksama!

2. Tulislah nama lengkap, kelas, nomor absen kalian pada lembar jawab!

3. Kerjakan semua soal pada lembar jawab yang telah disediakan dengan

memberikan tanda (√) sesuai dengan pendapat kalian!

4. Jangan memberikan coretan pada soal!

5. Untuk menjawab soal pada pernyataan pilihlah empat alternatif di bawah ini

dengan menggunakan tanda ceklist (√).

a. Sangat Tidak Setuju (STS)

b. Tidak Setuju (TS)

c. Setuju (S)

d. Sangat Setuju (SS)

6. Untuk menjawab soal pada pernyataan pilihlah empat alternatif di bawah ini

dengan menggunakan tanda ceklist (√).

No Pernyataan Pilihan Jawaban

STS TS N S SS

1 Terdapat petunjuk belajar yang mudah di

pahami dalam media Edmodo.

2 Saya dapat belajar akuntansi dimana saja

melalui media Edmodo yang materinya sudah

tersedia.

3 Saya senang pembelajaran akuntansi secara

online menggunakan media Edmodo karena

untuk membuat akun tidak berbayar.

4 Fitur dalam media Edmodo mudah diakses.

5 Saya mampu mengoperasikan media Edmodo.

6 Saya dapat mengakses media Edmodo dimana

saja dengan mudah.

7 Edmodo membantu saya menguasai materi

tentang menganalisis perkiraan untuk menyusun

neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat

laporan keuangan.

8 Petunjuk belajar dalam Edmodo jelas, sehingga

memudahkan saya dalam menggunakannya.

9 Saya kesulitan mengakses media Edmodo

karena fiturnya yang menggunakan Bahasa

Inggris.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 103: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

88

No Pernyataan Pilihan Jawaban

STS TS N S SS

10 Fitur folder dalam Edmodo menarik karena

dapat menyimpan banyak materi di dalamnya.

11 Saya merasa tegang menggunakan fitur kuis

yang terdapat pada media Edmodo karena

dibatasi waktu dan langsung mengetahui

hasilnya.

12 Media Edmodo praktis untuk digunakan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 104: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

89

2. Kisi-kisi angket minat belajar siswa terhadap media Edmodo pada materi

akuntansi

Variabel Dimensi Indikator Item

Positif Negatif

Respon Faktor

internal

Rasa ingin tahu. 1,2,3

Perasaan senang. 4,5 6

Ketertarikan 7,8

Perhatian peserta didik 9,10

Keterlibatan peserta didik 11,12

Faktor

eksternal

Dukungan teman sekelas 13,14

Dukungan keluarga 15,16 17

Dukungan sekolah 18,19

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 105: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

90

Angket Minat Belajar Siswa Terhadap Media Edmodo Pada Pelajaran

Akuntansi

Nama :

Kelas :

No. Absen :

Petunjuk Pengisian Angket:

1. Bacalah dengan teliti dan seksama!

2. Tulislah nama lengkap, kelas, nomor absen kalian pada lembar jawab!

3. Kerjakan semua soal pada lembar jawab yang telah disediakan dengan

memberikan tanda (√) sesuai dengan pendapat kalian!

4. Jangan memberikan coretan pada soal!

5. Untuk menjawab soal pada pernyataan pilihlah empat alternatif di bawah ini

dengan menggunakan tanda ceklist (√).

a. Sangat Tidak Setuju (STS)

b. Tidak Setuju (TS)

c. Setuju (S)

d. Sangat Setuju (SS)

6. Untuk menjawab soal pada pernyataan pilihlah empat alternatif di bawah ini

dengan menggunakan tanda ceklist (√).

No Pernyataan Pilihan Jawaban

STS TS N S SS

1 Penggunaan media Edmodo menambah

semangat saya belajar materi tentang

menganalisis perkiraan untuk menyusun

neraca lajur sebagai pembantu dalam

membuat laporan keuangan.

2 Saya suka membaca materi akuntansi di

sekolah maupun di rumah yang terdapat

pada media pembelajaran Edmodo.

3 Tugas yang diberikan guru melalui fitur

assignment pada media Edmodo membuat

saya semakin tertarik dengan media

Edmodo, karena tugas yang saya kerjakan

dapat saya lihat hasilnya secara langsung.

4 Saya senang pembelajaran akuntansi secara

online menggunakan media Edmodo karena

dapat diakses melalui smartphone dan

mudah untuk membawanya.

5 Saya senang belajar materi akuntansi

menggunakan media Edmodo karena akan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 106: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

91

No Pernyataan Pilihan Jawaban

STS TS N S SS

muncul pemberitahuan jika guru

memberikan tugas maupun mengunggah

materi baru.

6 Saya suka menggunakan media Edmodo

dalam pembelajaran akuntansi, namun

terkendala karena untuk mengakses media

Edmodo harus terhubung pada data seluler.

7 Media Edmodo menarik sehingga saya

bersemangat untuk mempelajari materi

yang sudah disediakan oleh guru.

8 Saya senang belajar dengan media Edmodo

yang memanfaatkan smartphone.

9 Saya akan bertanya kepada guru mengenai

materi yang dijelaskan apabila sulit

dipahami melalui fitur messages pada media

Edmodo.

10 Saya selalu mengerjakan tugas yang

diberikan oleh guru.

11 Saya cenderung pasif ketika diskusi dalam

kelompok yang dilakukan melalui fitur

messages dalam media Edmodo.

12 Saya ikut aktif mengerjakan tugas kelompok

yang diberikan oleh guru melalui media

Edmodo.

13 Saya dapat memahami materi tentang

menganalisis perkiraan untuk menyusun

neraca lajur sebagai pembantu dalam

membuat laporan keuangan dengan

berdiskusi bersama teman melalui fitur

messages dengan teman kelompok.

14 Saya dapat mengakses media Edmodo

karena bantuan teman berupa data seluler.

15 Saya diberikan fasilitas berupa smartphone

ataupun laptop dari orang tua.

16 Saya selalu diingatkan orang tua untuk

belajar.

17 Saya tidak memiliki smartphone atau

laptop.

18 Sekolah menyediakan laptop atau

komputer.

19 Jika saya tidak memiliki data seluler maka

saya akan memanfaatkan wifi yang

disediakan oleh sekolah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 107: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

92

Lampiran Surat ijin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 108: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

101

Lampiran Data penelitian

Respon

den

Persepsi terhadap media Edmodo pada

materi akuntansi Ju

ml

ah

Minat belajar siswa terhadap media Edmodo pada materi akuntansi Ju

mla

h

Hasil

Belaja

r 1 2 3 4 5 6 7 8 9 1

0

1

1

1

2 1 2 3 5 6 7 8 9

1

0

1

2

1

3

1

4

1

5

1

6

1

7

1

8

1

9

R1 4 4 4 4 5 5 5 5 3 4 3 4 50 5 4 4 4 1 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 69 80

R2 4 5 5 4 4 4 5 5 4 5 3 4 52 5 5 5 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 70 86,6

R3 5 5 5 5 5 4 4 4 4 4 5 5 55 5 4 5 4 2 5 5 5 4 4 5 5 4 4 5 4 5 75 93,3

R4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 5 3 5 47 5 5 4 5 1 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 71 90

R5 5 5 4 4 5 5 5 4 4 4 2 5 52 4 5 5 5 1 5 5 5 4 5 5 3 4 4 4 4 5 73 83,3

R6 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 1 4 53 5 5 5 5 4 5 4 5 4 4 5 5 5 5 4 5 5 80 76,6

R7 5 5 5 4 5 5 4 5 5 5 4 4 56 4 4 4 5 5 5 5 5 5 5 5 3 5 4 4 4 5 77 100

R8 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5 5 58 5 5 5 5 5 4 5 4 4 4 5 5 4 4 4 5 5 78 90

R9 5 5 5 5 5 5 4 4 4 4 4 4 54 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 5 70 73,3

R10 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 48 3 3 4 4 4 4 5 4 4 4 3 3 4 3 4 4 4 64 90

R11 4 4 5 4 4 5 4 4 3 4 4 5 50 4 4 4 3 3 3 5 4 4 4 4 2 4 2 4 4 4 62 93,3

R12 4 4 5 4 3 4 4 4 2 4 3 4 45 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 2 4 2 4 4 4 62 73,3

R13 5 4 4 4 4 5 4 4 2 4 2 4 46 4 5 3 4 2 4 5 4 5 4 4 3 4 3 4 4 4 66 100

R14 4 4 4 4 5 4 4 4 2 4 2 4 45 4 4 4 4 2 4 5 5 4 4 4 2 4 1 4 4 5 64 90

R15 5 4 4 5 4 5 4 4 2 4 3 4 48 4 4 4 4 3 4 5 4 4 4 4 3 5 2 4 4 4 66 80

R16 4 5 5 4 4 5 4 4 2 4 2 5 48 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 2 4 2 4 4 4 65 86,6

R17 5 5 5 5 5 5 4 5 4 5 4 5 57 5 5 4 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 4 5 75 76,6

R18 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 4 57 5 4 5 5 4 5 5 5 5 4 4 5 4 4 5 5 5 79 100

R19 5 4 4 5 5 5 5 5 5 5 4 5 57 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 83 96,6

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 109: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

102

Respon

den

Persepsi terhadap media Edmodo pada

materi akuntansi Ju

ml

ah

Minat belajar siswa terhadap media Edmodo pada materi akuntansi Ju

mla

h

Hasil

Belaja

r 1 2 3 4 5 6 7 8 9 1

0

1

1

1

2 1 2 3 5 6 7 8 9

1

0

1

2

1

3

1

4

1

5

1

6

1

7

1

8

1

9

R20 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 59 5 5 5 4 2 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 80 93,3

R21 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 58 5 5 5 5 1 5 5 5 5 4 4 5 5 4 4 5 5 77 86,6

R22 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 59 4 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 82 100

R23 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4 5 58 5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 83 76,6

R24 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 59 5 5 5 4 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 82 83,3

R25 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 60 4 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 83 73,3

R26 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 46 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 3 63 73,3

R27 5 3 5 5 3 4 4 4 5 4 4 4 50 3 3 4 4 2 4 4 4 3 3 4 3 3 3 4 3 3 57 90

R28 4 3 4 3 4 4 3 4 2 4 3 4 42 4 3 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 63 80

R29 5 5 4 4 5 5 4 5 4 4 2 4 51 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 65 93,3

R30 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 2 4 45 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 66 80

R31 4 4 4 4 5 5 4 4 4 5 2 5 50 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 68 86,6

R32 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 46 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 68 96,6

R33 5 5 5 4 4 5 4 4 3 4 3 5 51 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 67 73,3

R34 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 2 4 45 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 2 4 4 64 100

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 110: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

101

Lampiran Validitas

Item-Total Statistics

Scale Mean if

Item Deleted

Scale Variance

if Item Deleted

Corrected Item-

Total Correlation

Squared

Multiple

Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

Persepsi1 47,09 24,083 ,695 ,736 ,867

Persepsi2 47,26 23,776 ,605 ,579 ,870

Persepsi3 47,12 24,531 ,592 ,566 ,872

Persepsi4 47,26 23,413 ,745 ,742 ,863

Persepsi5 47,21 23,381 ,612 ,636 ,869

Persepsi6 47,03 24,696 ,583 ,660 ,872

Persepsi7 47,38 24,607 ,550 ,599 ,873

Persepsi8 47,26 24,201 ,669 ,710 ,868

Persepsi9 48,00 19,394 ,769 ,701 ,861

Persepsi10 47,29 24,820 ,545 ,498 ,874

Persepsi11 48,29 20,517 ,563 ,555 ,885

Persepsi12 47,24 25,337 ,424 ,433 ,879

Item-Total Statistics

Scale Mean if

Item Deleted

Scale Variance

if Item Deleted

Corrected Item-

Total

Correlation

Squared Multiple

Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

MinatBelajar

1 73,18 49,059 ,640 . ,859

MinatBelajar

2 73,18 48,029 ,706 . ,856

MInatBelajar

3 73,24 50,670 ,516 . ,864

MinatBelajar

4 73,21 52,835 ,206 . ,872

MinatBelajar

5 73,21 49,987 ,597 . ,862

MinatBelajar

6 74,35 46,357 ,327 . ,886

MinatBelajar

7 73,12 48,774 ,728 . ,857

MInatBelajar

8 72,94 52,239 ,300 . ,870

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 111: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

102

MInatBelajar

9 73,12 49,319 ,739 . ,858

MInatBelajar

10 73,26 50,019 ,630 . ,861

MinatBelajar

11 75,38 58,849 -,342 . ,903

MinatBelajar

12 73,38 48,728 ,679 . ,858

MinatBelahar

13 73,18 49,059 ,712 . ,858

MinatBelajar

14 73,62 44,183 ,708 . ,853

MInatBelajar

15 73,26 48,807 ,720 . ,857

MinatBelajar

16 73,71 45,608 ,592 . ,860

MinatBelajar

17 73,35 50,538 ,483 . ,864

MinatBelajar

18 73,29 48,699 ,758 . ,857

MinatBelajar

19 73,03 47,423 ,748 . ,855

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 112: HUBUNGAN PERSEPSI PESERTA DIDIK PADA ...perkiraan untuk menyusun neraca lajur sebagai pembantu dalam membuat laporan keuangan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner

103

Lampiran R Tabel

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI