Gold Standard

4
Gold Standard Standar Emas (The Gold Standard) adalah nilai uangnya didasarkan atas nilai emas. Standar emas didefinisikan sebagai suatu sistem moneter dimana sesuatu bangsamengucapkan (menyatakan) kesatuan moneternya dengan emas, bebas menjual-belikan emas dengan harga yang pasti dan mengijinkan orang-orang untuk mengimpor dan mengekspor emas tanpa batas. Kebaikan dari standar emas : Acceptability A Check on Inflation and Deflation Automatic Limitation on Medium of Exchange Basis of an international money system Stimulus to International Investment and trade Uniform International Price Sistem Keburukan dari standar emas : Kepercayaan terhadap uang timbul hanya bila kepercayaan itu diperlukan. Jika standar emas ditinggalkan, berarti tidak ada lagi pembatasan secara otomatis pada penawaran uang dan deposito.

description

Definisi Gold Standard, Kebaikan dan Keburukan dari Standard Emas

Transcript of Gold Standard

Page 1: Gold Standard

Gold Standard

Standar Emas (The Gold Standard)

adalah nilai uangnya didasarkan atas nilai emas. Standar emas didefinisikan sebagai suatu sistem moneter dimana sesuatu bangsamengucapkan (menyatakan) kesatuan moneternya dengan emas, bebas menjual-belikan emas dengan harga yang pasti dan mengijinkan orang-orang untuk mengimpor dan mengekspor emas tanpa batas.

Kebaikan dari standar emas :

Acceptability A Check on Inflation and Deflation

Automatic Limitation on Medium of Exchange

Basis of an international money system

Stimulus to International Investment and trade

Uniform International Price Sistem

Keburukan dari standar emas :

Kepercayaan terhadap uang timbul hanya bila kepercayaan itu diperlukan.

Jika standar emas ditinggalkan, berarti tidak ada lagi pembatasan secara otomatis pada penawaran uang dan deposito.

Standar emas tidak otomatis seperti yang kita tuntut ataupun kita percayai.

Page 2: Gold Standard

Pengumpulan cadangan emas tanpa memandang perkembangan kegiatan usaha yang bersangkutan meletakkan dasar (landasan) kerja untuk spekulasi dan akibatnya, nilai uang akan jatuh.

Selama standar emas tetap pada setiap satu-satuan moneter menjamin stabilitas pertukaran/ perdagangan luar negeri tetapi tidak menjamin keseimbangan harga didalam negeri.

STANDARD EMAS PENUH (Full Gold Standard)

adalah sistem moneter di mana uang emas sepenuhnya beredar pada masyarakat.

Persyaratan standard emas penuh :

Nilai satu-satuan uang dikaitkan dengan seberat tertentu emas dan yang beredar uang emas. Ex : 1US$ = 23,22 gram emas murni

Pemerintah bersedia melebur dan menempa

Adanya hubungan yang tetap antara satuan moneter dengan sejumlah tertentu emas

Adanya kebebasan pengelolaan emas

STANDARD INTI EMAS (Gold Bullion Standard)

adalah sistem moneter di mana persediaan emas yang ada dalam negeri dijadikan sebagai cadangan untuk pembayaran ke luar negeri dan sebagai jaminan uang kertas yang dikeluarkan.

Persyaratan standard inti emas :

Masyarakat tidak mempunyai hak lagi untuk menempa   mata uang emas

Selalu dipelihara perbandingan antara nilai satuan uang dengan seberat tertentu emas

Bank sentral bersedia untuk membeli dan menjual  emas  dengan harga sesuai undang-undang

Page 3: Gold Standard

Mata uang emas masih beredar dalam masyarakat tetapi jumlahnya lebih kecil

STANDARD WISSEL EMAS (Gold Exchange Standard)

adalah sistem moneter di mana uang emas sudah tidak beredar lagi di masyarakat dan diganti dengan uang kertas tetapi nilai satu-satuan uang tetap dijamin dengan seberat tertentu emas.

Persyaratan standard wissel emas :

Selalu dipelihara perbandingan antara nilai satuan uang dengan seberat tertentu emas

Bank sentral tidak lagi membeli dan menjual  emas

Mata uang emas masih tidak beredar dalam masyarakat tetapi diganti uang kertas

Emas disimpan oleh Bank Sentral sebagai jaminan uang beredar, investasi di luar negeri dan disimpan di bank-bank luar negeri, dan emas dapat ditukar dengan valuta asing.

STANDARD KEMBAR

adalah sistem moneter di  mana nilai uangnya didasarkan dua jenis logam yaitu emas dan perak.

Persyaratan standard kembar :

Nilai satu-satuan uang dikaitkan dengan dua jenis logam dengan perbandingan antar satu dengan lainnya ditetapkan berdasarkan undang-undang

Pemerintah bersedia membeli dan menjual emas dan perak dengan harga yang ditetapkan undang-undang

Segala bentuk uang kertas dapat ditukarkan ke dalam bentuk uang logam

Uang emas dan perak dinyatakan sebagai alat pembayaran