Gerhana Bulan

download Gerhana Bulan

of 3

description

tugas

Transcript of Gerhana Bulan

Gerhana BulanGerhana bulanterjadi saat sebagian atau keseluruhan penampangbulantertutup oleh bayanganbumi. Itu terjadi bila bumi berada di antaramataharidan bulan pada satu garis lurus yang sama, sehingga sinar Matahari tidak dapat mencapai bulan karena terhalangi oleh bumi.Perpotongan bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika akan memunculkan 2 buah titik potong yang disebutnode, yaitu titik di mana bulan memotong bidang ekliptika. Gerhana bulan ini akan terjadi saat bulan beroposisi pada nodetersebut. Bulan membutuhkan waktu 29,53 hari untuk bergerak dari satu titik oposisi ke titik oposisi lainnya. Sebenarnya, pada peristiwa gerhana bulan, seringkali bulan masih dapat terlihat. Ini dikarenakan masih adanya sinar Matahari yang dibelokkan ke arah bulan olehatmosferbumi. Dan kebanyakan sinar yang dibelokkan ini memilikispektrumcahaya merah. Itulah sebabnya pada saat gerhana bulan, bulan akan tampak berwarna gelap, bisa berwarna merah tembaga, jingga, ataupun coklat.Gerhana bulan dapat diamati denganmatatelanjang dan tidak berbahaya sama sekali.Jenis-jenis gerhana bulanGerhana Bulan dapat dibagi menjadi tiga yaitu: Gerhana bulan totalPada gerhana ini, bulan akan tepat berada pada daerahumbra. Gerhana bulan sebagianPada gerhana ini, bumi tidak seluruhnya menghalangi bulan dari sinar matahari. Sedangkan sebagian permukaan bulan yang lain berada di daerahpenumbra. Sehingga masih ada sebagian sinar Matahari yang sampai ke permukaan bulan. Gerhana bulan penumbraPada gerhana ini, seluruh bagian bulan berada di bagian penumbra. Sehingga bulan masih dapat terlihat dengan warna yang suram.

Gerhana MatahariGerhana Matahariterjadi ketika posisibulanterletak di antaraBumidanMataharisehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari. Walaupun Bulan lebih kecil, bayangan Bulan mampu melindungi cahaya Matahari sepenuhnya karena Bulan yang berjarak rata-rata jarak 384.400 kilometer dari Bumi lebih dekat dibandingkan Matahari yang mempunyai jarak rata-rata 149.680.000 kilometer.Ketika gerhana Matahari sedang berlangsung, umatIslamyang melihat atau mengetahui gerhana tersebut disunnahkan untuk melakukansalat gerhana(salatkhusuf).[butuh rujukan]Jenis gerhana MatahariGerhanaMatahari dapat dibagi menjadi empat jenis yaitu: Gerhana totalterjadi apabila saat puncak gerhana, piringan Matahari ditutup sepenuhnya oleh piringan Bulan. Saat itu, piringan Bulan sama besar atau lebih besar dari piringan Matahari. Ukuran piringan Matahari dan piringan Bulan sendiri berubah-ubah tergantung pada masing-masing jarak Bumi-Bulan dan Bumi-Matahari. Gerhana sebagianterjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana) hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Pada gerhana ini, selalu ada bagian dari piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan. Gerhana cincinterjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana) hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Gerhana jenis ini terjadi bila ukuran piringan Bulan lebih kecil dari piringan Matahari. Sehingga ketika piringan Bulan berada di depan piringan Matahari, tidak seluruh piringan Matahari akan tertutup oleh piringan Bulan. Bagian piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan, berada di sekeliling piringan Bulan dan terlihat seperti cincin yang bercahaya. Gerhana hibridabergeser antara gerhana total dan cincin. Pada titik tertentu di permukaan bumi, gerhana ini muncul sebagai gerhana total, sedangkan pada titik-titik lain muncul sebagai gerhana cincin. Gerhana hibrida relatif jarang.Melihat secara langsung ke bagian cincin terang dari Matahari walaupun hanya dalam beberapa detik dapat mengakibatkan kerusakan permanen retinamatakarena radiasi tinggi yang tak terlihat yang dipancarkan darifotosfer. Kerusakan yang ditimbulkan dapat mengakibatkan kebutaan. Mengamati gerhana Matahari membutuhkan pelindung mata khusus atau dengan menggunakan metode melihat secara tidak langsung. Kaca matasunglassestidak aman untuk digunakan karena tidak menyaring radiasiinframerahyang dapat merusak retina mata. Karena cepatnya peredaran Bumi mengitari matahari, gerhana matahari tak mungkin berlangsung lebih dari 7 menit dan 58 detik jadi jika ingin melihatnya lakukan sesegera mungkin.

Jika terjadi gerhana bulan, akan diikuti dengangerhana Mataharikarena keduanodetersebut terletak pada garis yang menghubungkan antara Matahari dengan bumi.

Pasang Surut Air LautAir laut akan mengalami pasang naik jika permukaan bumi sejajar langsung dengan matahari atau pun bulan. Walaupun jarak yang terbentang antara bumi dan matahari sejauh 375 kali jarak bumi dan bulan, tetapi karena disebabkan massa matahari sekitar 27 juta massa bulan sehingga pengaruh gaya gravitasi oleh matahari terhadap air laut ini bisa tetap terlihat. Pasang naik air laut ini dimulai dari hanya beberapa cm, tetapi ada juga yang hingga mencapai 20 meter di Kanada. Sementara di Indonesia sendiri, pasang air laut yang paling tinggi adalah 2 hingga 3 meter.Maka dari itu, proses terjadinya pasang surut air laut ini disebabkan karena adanya peristiwa tarik menarik antar benda-benda di luar angkasa, khususnya yang terjadi antara bulan dan matahari dengan massa air yang terdapat di bumi. Pada umumnya, pasang surut air laut memiliki periode antara 12 hingga 24 jam. Pasang surut air laut ini juga merupakan hasil dari efek sentrifugal dan gaya tarik gravitasi.