emosi pemirsa

download emosi pemirsa

of 10

Transcript of emosi pemirsa

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    1/10

    MAKALAH

    EMOSIPENYEBAB DAN CARA MENGATASI

    AMARAH

    Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah psikologi

    Oleh,

    Absen No 31 - 63

    PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN

    AKADEMI KEPERAWATAN DHARMA HUSADA KEDIRI

    TAHUN AJARAN 2012/2013

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    2/10

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur kehadirat Alloh SWT, karena atas berkah, rahmat, dan

    ridhonya semata, kami dapat menyelesaikan makalah Penyebab Emosi dan Cara

    Mengatasinya.

    Pada dasarnya tujuan pembuatan makalah ini dilaksanakan untuk

    menyelesaikan tugas Psikologi. Namun, makalah ini sebenarnya dibuat untuk

    menambah wawasan para mahasiswa ataupun pembaca makalah ini.

    Kami sampaikan rasa terima kasih kepada seluruh Bapak/Ibu Dosen

    pembimbing, teman-teman yang ikut membantu tersusunnya Makalah ini. Dan

    tidak lupa kami sampaikan rasa terima kasih kepada :

    1. Ibu/bapak Dosen pembimbing.

    2. Serta teman-teman yang membantu menyelesaikan makalah ini.

    Dalam penyusunan karya tulis ini tentunnya terdapat kelemahan atau

    ketidak sempurnaan, maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang

    membangun demi kebenaran dan kesempurnaan dalam pembuatan karya tulis

    berikutnya. Dan penulis berharap semoga karya tulis ini bermanfaat bagi

    pembaca.

    Kediri, 21 Desember 2012

    Penulis

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    3/10

    DAFTAR ISI

    KATA PENGANTAR...................................................................................i

    DAFTAR ISI ..................................................................................................ii

    BAB I PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang ...........................................................................................1

    1.2 Rumusan Masalah ......................................................................................1

    1.3 Tujuan ........................................................................................................1

    BAB II PEMBAHASAN

    1.3 Pengertian ..................................................................................................2

    2.3 Klasifikasi Emosi .......................................................................................4

    3.3 Sumber Sumber Emosi dan Suasana Hati ..............................................5

    4.3 Cara Mengatasi Emosi Marah.................................................................5

    BAB III PENUTUP

    3.1 Kesimpulan ................................................................................................11

    3.2 Saran ..........................................................................................................11

    DAFTAR PUSTAKA

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    4/10

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang Masalah

    Dalam kehidupan sehari-hari, sudah tidak asing lagi bagi kita melihat

    orang yang rona mukanya kemerah-merahan, berwajah cemberut, dan ngomong

    sesukanya tanpa dipikirkan terlebih dahulu. Kita pasti mengira bahwa orang

    seperti ini sedang marah.

    Marah sebuah kata yang sederhana dan sangat mudah diartikan,

    semua orang mungkin sudah tahu artinya jadi tidak perlu lagi diterjemahkan.

    Sebab Marah-lah bisa pecah perang juga keributan. Perang di seantero dunia pun

    bisa dikarenakan marah, begitu juga keributan dirumah tangga. Hanya karena

    mudah marah dan tidak bisa mengendalikan marah keributan dan pertikaian bisa

    terjadi.

    1.2 Rumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka rumusan masalah inisebagai berikut :

    1. Apa Penyebab dari Emosi (Marah) ?

    2. Bagaimana cara mengatasi Emosi (Marah) ?

    1.3 Tujuan

    Berdasarkan rumusan masalah tujuan dibuatnya makalah ini adalah :

    1. Kita tahu apa penyebab dari Emosi (Marah) tersebut.

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    5/10

    2. Kita tahu cara mengatasi Emosi (Marah) tersebut.

    BAB II

    PEMBAHASAN

    1.3 Pengertian

    Emosi adalah perasaan intens yang ditujukan kepada seseorang atau

    sesuatu. Emosi adalah reaksi terhadap seseorang atau kejadian. Emosi dapat

    ditunjukkan kerika merasa senang mengenai sesuatu, marah kepada seseorang,

    ataupun takut terhadap sesuatu.

    Kata "emosi" diturunkan dari kata bahasa Perancis, motion, dari

    mouvoir, 'kegembiraan' daribahasa Latinemovere, dari e- (varian eks-) 'luar' dan

    movere'bergerak'. Kebanyakan ahli yakin bahwa emosi lebih cepat berlalu

    daripada suasana hati. Sebagai contoh, bila seseorang bersikap kasar, manusia

    akan merasa marah. Perasaan intens kemarahan tersebut mungkin datang dan

    pergi dengan cukup cepat tetapi ketika sedang dalam suasana hati yang buruk,

    seseorang dapat merasa tidak enak untuk beberapa jam.

    2.3 Klasifikasi Emosi

    Salah satu cara mengklasifikasikan emosi adalah berdasarkan apakah

    emosi tersebut positif atau negatif. Emosi-emosi positif -seperti rasa gembira dan

    rasa syukur mengekspresikan sebuah evaluasi atau perasaan menguntungkan,

    sedangkan emosi-emosi negatif -seperti rasa marah atau rasa bersalah-

    mengekspresikan sebaliknya. Emosi tidak dapat netral, karena menjadi netral

    berarti menjadi nonemosional.

    3.3 Sumber Sumber Emosi dan Suasana Hati

    http://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Perancishttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Latinhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Latinhttp://id.wikipedia.org/wiki/Marahhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Latinhttp://id.wikipedia.org/wiki/Marahhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Perancis
  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    6/10

    Kepribadian

    Kepribadian memberi kecenderungan kepada orang untuk mengalami

    suasana hati dan emosi tertentu, contohnya beberapa orang merasa bersalah dan

    merasakan kemarahan dengan lebih mudah dbandingkan orang lain, sedangkan

    orang lain mungkin merasa tenang dan rileks dalam situasi apa pun.

    Hari dalam Seminggu dan Waktu dalam Sehari

    Orang-orang cenderung berada dalam suasanan hati terburuk di awal

    minggu dan berada dalam suasana hati terbaik di akhir minggu. Tidur adalah salah

    satu sumber emosi dan suasana hati

    Cuaca

    Cuaca menjadi sebuah peristiwa yang luar biasa sedikit pengaruh

    terhadap suasana hati.

    Stres

    Sebuah penelitian menghasilkan pernyataan, "Adanya peristiwa yang

    terus-menerus terjadi yang menimbulkan stres tingkat rendah menyebabkan para

    pekerja mengalami tingkat ketegangan yang semakin lama seiring berjalannya

    waktu semakin meningkat.

    Aktivitas Sosial

    Orang-orang dengan suasana hati positif biasanya mencari interaksi

    sosial dan sebaliknya, interaksi sosial menyebabkan orang-orang mempunyai

    suasana hati yang baik. Jenis aktivitas sosial juga berpengaruh. Penelitian

    mengungkap bahwa aktivitas sosial yang bersifat fisik, informal, atau Epicurean

    lebih diasosiasikan secara kuat dengan peningkatan suasana hati yang positif

    dibandingkan dengan kejadian-kejadian formal atau yang bersifat duduk terus-

    menerus.

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    7/10

    Tidur

    Kualitas tidur memengaruhi suasana hati. Para sarjana dan pekerjadewasa yang tidak memperoleh tidur yang cukup melaporkan adanya perasaan

    kelelahan yang lebih besar, kemarahan, dan ketidakramahan. Satu dari alasan

    mengapa tidur yang lebih sedikit, atau kualitas tidur yang buruk, menempatkan

    orang dalam suasana hati yang buruk karena hal tersebut memperburuk

    pengamnbilan keputusan dan membuatnya sulit untuk mengontrol emosi.

    Olahraga

    Penelitian secara konsisten menunjukkan bahwa olahraga

    meningkatkan suasana hati positif.

    Usia

    Suatu penelitian atas orang-orang yang berusia 18 hingga 94 tahun

    mengungkapkan bahwa emosi negatif tampaknya semakin jarang terjadi seiring

    bertambahnya usia seseorang.

    Gender

    Dalam perbandingan antar gender, wanita menunjukkan ekspresi

    emosional yang lebih besar dibandingkan pria. Mereka megalami emosi secara

    lebih intens dan mereka menunjukkan ekspresi emosi positif maupun negatif yang

    lebih sering, kecuali kemarahan. Tidak seperti pria, wanita juga menyatakan lebih

    nyaman dalam mengekpresikan emosi dan mampu membaca petunjuk nonverbal

    dan paralinguistik secara lebih baik.

    4.3 Cara Mengatasi Emosi Marah

    Melatih dan Memperbaiki Kepribadian Kita

    Dengan melatih akhlak atau kepribadian kita sejak kecil untuk tidak

    cepat marah atau bisa mengendalikan emosi diri kita, maka disaat kita marah

    maka kita akan bisa mengggendalikan emosi kita hingga dewasa.

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    8/10

    Berfikir Sebelum Bertindak

    Mungkin sebagian dari kita sering bertanya, bagaimana bisa berfikir

    sedangkan kondisi kita dalam keadaan amarah. Yang kita maksud disini adalah

    bukan ketika emosi kita sedang berada di puncak tapi ketika kita merasa emosi

    kita sudah mulai tak terkendali dan kemarahan mulai muncul dalam hati kita.

    Ketika inilah kita berfikir bagaimana kita seharusnya bertindak mengendalikan

    emosi kita.

    Merubah Posisi Kita Saat Marah

    Jika ketika marah itu posisi kita sedang berdiri, maka segeralah duduk.

    Jika kita sudah duduk tapi emosi kita masih belum reda juga, maka segeralah

    berbaring.

    Pergi ke Tempat yang Menyejukkan Hati

    Jika cara diatas tidak bisa menenangkan hati kita, kita bisa pergi ke

    tempat yang indah, sejuk, dan nyaman. Tempat yang seperti itu dapat membuat

    kita untuk tertawa lepas, atupun bisa meringankan beban hati kita.

    Mendekatkan Diri Kepada Sang Pencipta

    Apabila kita sudah melakukkan semua trik diatas tetapi masih saja

    marah, maka yang harus kita lakukkan adalah mendekatkan diri kepada sang

    pencipta, meminta ketenangan batin, jiwa sekaligus pikiran.

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    9/10

    BAB III

    PENUTUP

    3.1 Kesimpulan

    Mengingat betapa pentingnya cara untuk mengendalikan kemarahan

    kita, karena kemarahan adalah hal yang tidak bisa dihindari oleh satupun manusia

    di dunia ini. Ternyata ada beberapa cara yang bagus untuk mengurangi bahkan

    mengendalikan kemarahan kita, yang telah dijelaskan pada makalah ini.

    3.2 Saran

    Demi kebaikan makalah ini penulis mengharapkan kritik dan saran

    yang membangun untuk membuat penulis mengerjakan lebih baik lagi dari

    makalah ini. Jika ada salah kami penulis minta maaf dan kebenaran itu datangya

    dari Tuhan Sang Pencipta.

  • 7/29/2019 emosi pemirsa

    10/10

    DAFTAR PUSTAKA

    http://muda.kompasiana.com/2011/03/29/jangan-mudah-marah/

    http://rumambay.wordpress.com/2011/11/24/marah-penyebab-dan-

    solusinya/

    http://id.wikipedia.org/wiki/Emosi

    Buku, Jangan Mudah Marah Karangan: Syaikh fauzi Said, Dr. Nayif Al-Hamd

    Penerbit : Aqwam Jembatan Ilmu.