Contoh Proposal Bisnis

16
PROPOSAL BISNIS CV. CIMOLING Jl. Basuki Rachmat V No.27 B Surabaya Contact Person: 085858585111

description

ini merupakan salah satu dari tugas yang diberikan oleh dosen saya, yaitu dengan membuat proposal bisnis di mata kuliah kewirausahaan. semoga bermanfaat. amiin

Transcript of Contoh Proposal Bisnis

PROPOSAL BISNIS

CV. CIMOLING

Jl. Basuki Rachmat V No.27 B Surabaya Contact Person: 085858585111

BAB I

1.1Dasar Gagasan

Diera global saat ini, sepeda motor menjadi transportasi yang sangat menjanjikan.

Tidak hanya terbilang murah, mudahnya mobilitas juga menjadi satu alasan mengapa motor

menjadi begitu populer. Dalam hal ini, Indonesia menjadi negara ke-3 dengan populasi motor

terbanyak di Asia. Menurut data yang ada, jumlah kendaraan bermotor di indonesia pada

tahun 2012 akhir adalah 107juta unit lebih. Dengan rincian 20juta unit mobil dan 87juta unit

untuk sepeda motor.

Dengan banyaknya populasi sepeda motor dan mobil di Indonesia, hal ini dapat

memberi dampak buruk dalam perjalanan seperti timbulnya kemacetan dan banyaknya polusi

karena padatnya pengguna jalan serta kemungkinan besar tejadi kecelakaan lalu lintas.

Seperti hal nya kota Surabaya yang merupakan kota metropolitan ke-2 setelah Jakarta.

Dengan budaya kemacetan jalan-jalan di kota besar, hal ini dapat membuat pemilik

sepeda motor maupun mobil malas keluar untuk keluar rumah walaupun hal itu untuk

kepentingan mereka sendiri dalam mencuci mobil. Dari situlah kami mendapatkan sebuah ide

yang sederhana tentang jasa pencucian mobil maupun sepeda motor keliling sebagai sarana

untuk mempermudah pemilik sepeda motor maupun mobil dalam pencuciannya tanpa harus

mereka ke tempat pencucian mobil maupun sepeda. Hal ini tentu saja sangat membantu

mereka dalam perawatan mobil maupun sepeda motor sendiri, tanpa harus terkena macet, dan

menghabiskan air rumah mereka untuk mencuci sepeda motor atau mobil sendiri. Karena,

hanya booking atau memesan, motor pencuci sepeda motor atau mobilpun akan datang dan

mencuci atau memberi jasa sesuai dengan apa yang konsumen inginkan.

1.2 Nama dan Alamat Perusahaan

Nama Perusahaan : CV. CIMOLING

Alamat : Jl. Basuki Rachmat VNo. 27 B Surabaya

No. Telp. / HP : 085858585111

1.3 Bidang Usaha

Bidang usaha yang kami tekuni adalah merupakan jasa yang akan diberikan sesuai

dengan permintaan konsumen. Dimana jasa ini ditujukan kepada semua kalangan yang

memiliki sepeda motor ataupun mobil.

1.4 Bentuk Perusahaan

Perusahaan kami berbentuk CV atau Commanditaire Vennontschap yang biasa

disebut Persekutuan Komanditer, yang merupakan suatu perusahaan yang didirikan oleh satu

atau beberapa orang secara tanggung menanggung, bertanggung jawab secara seluruhnya

atau secara solider.

BAB II

2.1 Proyek yang Diusulkan

Bisnis atau usaha yang akan kami dirikan merupakan bisnis baru yang akan melihat

kedalam sifat investasi dan produk/ jasa, yang akan dijelaskan seperti dibawah ini:

2.1.1 Sifat Investasi

Perusahaan kami, yaitu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa, khususnya

sebagai penyedia jasa pencucian sepeda motor dan mobil, untuk itu sifat investasi yang kami

terapkan dalam perusahaan kami adalah jangka pendek. Karena modal utama dari usaha yang

kami buat ini adalah peralatan yang digunakan dalam bisnis ini. Contohnya : Mesin pompa

air, selang, lap, sepeda motor pencuci, tangki, sabun dan perlengkapan mencuci kendaraan

lainnya.

2.1.2 Jenis Jasa

Jenis jasa yang kami tawarkan adalah pencucian kendaraan bermotor seperti :

1. Mobil

2. Sepeda Motor

2.2Aspek Teknis

Aspek teknis dalam proposal perencanaan bisnis berikut ini meliputi beberapa hal,

yaitu sebagai berikut :

2.2.1 Sifat Proyek

Dalam bisnis atau usaha yang kami rencanakan ini kami menjual/memberi jasa berupa

pencucian kendaraan bermotor dan melakukan pencucian di tempat konsumen berada

,dimana dalam jasa ini kami melayani pencucian mobil dan sepeda motor untuk wilayah Kota

Surabaya. Sedangkan untuk pemasaran kami menentukan pangsa pasar pada tiga tempat

diantaranya perumahan, perkantoran/tempat industry, dan apartemen. Sehingga apabila ada

konsumen yang ingin meminta jasa kami, perusahaan kami siap untuk melayani dan berusaha

untuk memberikan hasil pencucian yang berkualitas, agar pelanggan puas dengan perusahaan

kami.Selain itu, “CV. CIMOLING” ini juga menyediakan jasa pencucian di tempat kami

berada (kantor utama), perawatan (maintenance) seperti penggantian oli kendaraan baik

mobil dan sepeda motor.

2.2.2 Jenis dan Jumlah Jasa

Jasa yang dilakukan adalah sesuai dengan pesanan konsumen, namun kita juga

menyediakan jasa pencucian ini di kantor utama. Selain itu kendaraan yang kami gunakan

untuk beroperasi menuju tempat konsumen melayani 7 (tujuh) pencucian mobil, dan 3 (tiga)

pencucian sepeda motor dalam sehari untuk 1 (satu) kendaraan pencuci kami.

2.2.3 Lokasi

Lokasi perusahan kami berada di Jl. Basuki Rachmat IV no. 27 B Surabaya. Kami

sengaja memilih lokasi ini karena cukup strategis, yakni berada pada pusat kota di mana

terdapat banyak perumahaan, perkantoran/industri dan apartemen yang mana dapat menjadi

sasaran pasar jasa kami. Selain itu, lokasi ini juga dapat menjangkau segala titik tempat

konsumen berada.

2.2.4 Layout Proses

POSTING JASA PENCUCIAN DI

WEBSITE, MEDIA SOSIAL, dan

PENYEBARAN BROSUR

PEMBAYARAN

MELALUI TRANSFER/

TUNAI (DP) KONSUMEN MEMESAN

JASA

JASA TERSEDIA

KENDARAAN OPERASI dan CREW

PENCUCIAN MENUJU LOKASI

KONSUMEN BERADA

PENCUCIAN DILAKUKAN SEBAIK

DAN SEBERSIH MUNGKIN

PEMBAYARAN TUNAI (JIKA

MELAKUKAN DP SAAT PEMESANAN)

2.3 AspekPemasaran

Aspek pemasaran meliputi beberapa hal sebagai berikut :

2.3.1 PeluangPasar

Di era modern saat ini, populasi sepeda motor dan mobil di Indonesia semakin hari

semakin meningkat, hal ini dapat memberi dampak buruk dalam perjalanan seperti timbulnya

kemacetan dan banyaknya polusi karena padatnya pengguna jalan serta kemungkinan besar

tejadi kecelakaan lalu lintas. Seperti hal nya kota Surabaya yang merupakan kota

metropolitan ke-2 setelah Jakarta.

Dengan budaya kemacetan jalan-jalan di kota besar, hal ini dapat membuat pemilik

sepeda motor maupun mobil malas keluar untuk keluar rumah walaupun hal itu untuk

kepentingan mereka sendiri dalam mencuci mobil. Oleh karena itu, perlu adanya pencucian

keliling yang dapat mempermudah pemilik sepeda motor maupun mobil dalam pencuciannya

tanpa harus mereka ke tempat pencucian mobil maupun sepeda motor. Hal ini merupakan

peluang pasar yang besar bagi bisnis kami, selain di Surabaya sendiri jasa ini merupakan jasa

satu-satunya, jasa ini juga sangat membantu konsunen dalam perawatan mobil maupun

sepeda motor mereka, tanpa harus terkena macet, dan menghabiskan air rumah mereka untuk

mencuci sepeda motor atau mobil sendiri. Karena, hanya dengan booking atau memesan jasa,

motor pencuci sepeda motor atau mobil pun akan datang dan mencuci atau memberi jasa

sesuai dengan apa yang konsumen inginkan tanpa mengurangi persediaan air konsumen.

Peluang pasar dapat dianalisa dengan metode analisa SWOT sebagai berikut:

a. STRENGTH (KEKUATAN) -Open 24 Hours

-Memiliki nama yang unik untuk menarik konsumen

-Praktis

-Pencucian kilat dan terjamin

-Hemat air

-Mengutamakan kepuasan konsumen

-Memiliki pegawai yang berpenampilan menarik dan handal

-Pemesanan dapat dilakukan via online maupun offline

-Menerima order jasa diseluruh wilayah Surabaya

b. WEAKNESS (KELEMAHAN)

-Keterbatasan dalam persediaan air yang dibawa

-Keterbatasan equipment yang dibawa

-Membutuhkan kendaraan yang dapat menjangkau kesegala medan

-Membutuhkan kendaraan yang kuat saat membawa beban berat

c. OPPORTUNITY (PELUANG)

-Banyaknya peluang karena masih sedikitnya saingan

-Pemasaran dilakukan di semua media sosial yang mudah untuk dijangkau

d. THREAT (ANCAMAN)

-Adanya saingan

2.3.2Daerah Pemasaran

Daerah pemasaran jasa kami adalah perumahan, perkantoran dan apartment, dimana

orang yang didalamnya memiliki kesibukan masing-masing yang kemungkinan kecil dapat

mencuci mobil atau sepeda motor mereka sendiri.

2.3.3 StrategiPemasaran

2.3.3.1 Jasa

Jasa yang kami pasarkan merupakan jasaperawatan (maintenance) berupa pencucian.

Tenagakerja kami juga merupakan tenaga kerja yang sudah teruji kualitasnya atau dapat

dibilang handal. Adapun jasa yang kami tawarkan antara lain :

a. Jasa Cuci Sepeda Motor atau Mobil

Jasa pencucian sepeda motor atau mobil berfungsi untuk mempermudah pelanggan atau

konsumen dalam hal pencucian.

Keunggulan produk yang dimiliki antara lain:

1. Open 24 Hours

2. Praktis

3. Pencucian kilat dan terjamin

4. Hemat air

5. Memiliki pegawai yang handal

6. Pemesanan dapat dilakukan via online maupun offline

7. Menerima order jasa diseluruh wilayah Surabaya

2.3.3.2 StrategiPromosi

Promosi jasa yang kami lakukanyaitu via online (website), sosial media, dan media

cetak serta penyebaran brosur dan pemasangan pamflet di jalan-jalan.

2.3.4 Volume dan HargaJasa

2.3.4.1 Harga Jasa

Harga satuan jasa sebagai berikut :

No. JenisJasa Jumlah HargaJasa

1. Pencucian Sepeda Motor 1 unit Rp30.000

2. Pencucian Mobil 1 unit Rp60.000

Kami juga menyediakan harga paket promo berikut :

Jasa Jenis Jasa Gratis HargaJasa

7 kali pencucian

Sepeda Motor

Mobil

1kali pencucian

Rp 160.000

Rp 140.000

Rp 400.000

Rp 350.000

TIMELINE USAHA :

No. Uraian Bulanke 7-12 tahun 2015

1 2 3 4 5 6

1 Promosi jasa

2 Persiapan dan

perencanaan proses jasa

3 Pengadaan bahan

4 Pengadaan alat

5 Penyiapan lokasi

2.4 Aspek Manajemen

Adapun aspek manajemen diuraikan sebagai berikut:

2.4.1 Kepemilikan

NamaLengkap : Muhammad Hamzah Habiburrahman

Jabatan : Direktur

Tempat, Tanggal Lahir : Tuban, 6 April 1994

Alamat : Jl. Warugunung 56.A/7, Surabaya

NomorTelepon : 0857-9157-9734

PendidikanTerakhir : Diploma IV Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (2013)

Pengalaman : PT. Unilever Indonesia, Tbk.

NamaLengkap : Afra Anindyta

Jabatan : Manager Pemasaran

Tempat, Tanggal Lahir : Banyuwangi, 17 Agustus 1994

Alamat : Jl. Tegal Mulyorejo Baru No.44, Surabaya

NomorTelepon : 0857-4837-8750

PendidikanTerakhir : Diploma IV Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (2013)

Pengalaman :PT. Petrochina (persero)

NamaLengkap : Oryza Rachmahati

Jabatan : Manager Keuangan

Tempat, Tanggal Lahir : Banjarnegara, 2 Januari 1996

Alamat : Jl. Wisma permai tengah 16 mulyosari

NomorTelepon : 0857-5523-6742

Pendidikanterakhir : Diploma IV Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (2012)

Pengalaman : PT. Pertamina (Persero)

2.4.2StrukturOrganisasi

Industri ini dipimpin

manager dan 2 orang yang bekerja di bidang

2.4.3 Tenaga Kerja/ Karyawan

1. Satu orang sebagai

aktivitas di Industri

segi biaya, mutu dan

tugas masing – masing

sesuai dengan struktur yang telah

kebijakan sesuai dengan

mendapatkan bayaran sebesar Rp. 2

2. SatuOrang Manajer

merencanakan dan

keuangan perusahaan

keuangan perusahaan

perusahaan. Manajer k

per bulan dengan masa

3. Satu orang Manajer

kelancaran distribusi

menangani masalah

pelanggan.Manajer pemasaran

bulan dengan masa kerja

4. Dua orang bekerja sebagai karyawan pemberi jasa

konsumen dengan memili

masa kerja 30 hari.

Manager Keuangan

Oryza rachmahati

dipimpin oleh seorang direktur dan dibantu oleh

manager dan 2 orang yang bekerja di bidang pengemasan dan distribusi.

1. Satu orang sebagai Direktur, yang memiliki tanggung jawab

di Industri ini, mengendalikan dan mengevaluasi produksi

dan waktu secara berkala, melaksanakan

masing fungsi yang berbeda di bawah pengelolaannya

struktur yang telah ditetapkan, mengambil keputusan

dengan sasaran perusahaan yang diinginkan.

ndapatkan bayaran sebesar Rp. 2.500.000,00.

anajer Keuangan ,yang memiliki tanggung jawab dalam

dan mengawasi kegiatan pelaksanaan pembukuan

perusahaan, mengurus semua hal yang berhubungan

perusahaan, memeriksa dan menganalisa data laporan

Manajer keuangan mendapatkan bayaran sebesar Rp.

masa kerja 30hari.

Satu orang Manajer Pemasaran, yang memiliki tanggung

distribusi produk, perluasan pasar, merumuskan sistem

masalah perijinan, dan mampu menangani segala

pemasaran mendapatkan bayaran sebesarRp. 2.0

kerja30hari.

erja sebagai karyawan pemberi jasa, melayani kpermintaan

dengan memiliki keahlian khusus, gaji Rp. 5.00.000 per bulan dengan

Direktur

M.Hamzah

Manager Keuangan

Oryza rachmahati

Manager Pemasaran

Afra Anyndita

oleh 2 orang

distribusi.

yang memiliki tanggung jawab atas seluruh

produksi dari

elaksanakan koordinasi

pengelolaannya

keputusan dan

perusahaan yang diinginkan. Direktur

yang memiliki tanggung jawab dalam

pembukuan dan

hal yang berhubungan dengan

menganalisa data laporan keuangan

Rp. 2.000.000,-

jawab dalam

sistem pasar,

segala keluhan

2.000.000 per

melayani kpermintaan

0 per bulan dengan

2.5 Aspek Keuangan

2.5.1 Kebutuhan Inventaris

Uraian Jumlah Harga per unit Total

PC 3 Rp.5.000.000 Rp. 15.000.000

MejadanKursi 3 Rp.200.000 Rp. 600.000

Air Conditioner 2 Rp.1.500.000 Rp.3.000.000

Telepon 1 Rp.300.000 Rp.600.000

Dekorasi 1 Rp.500.000 Rp.500.000

Motor Tossa 1 Rp. 14.900.000 Rp. 14.900.000

Lap 2 Rp. 6.000 Rp. 12.000

Ember 1 Rp. 24.000 Rp. 24.000

Tandon 1 Rp. 1.200.000 Rp. 1.200.000

Sarung Tangan 1 Rp. 15.000 Rp. 15.000

Gerobak Penutup 1 Rp. 2.500.000 Rp. 2.500.000

Sikat 1 Rp.7500 Rp.7500

Pompa air motor diesel 1 Rp.400.000 Rp.400.000

Perizinan 1 Rp.2000.000 Rp.2.000.000

Sepatu Boot 2 Rp. 80.000 Rp. 160.000

Baju Tahan Air 2 Rp. 150.000 Rp. 300.000

Jumlah Rp. 41.245.500

2.5.2 Prediksi Pendapatan

Uraian Jumlah Harga per unit Total

Cuci

-Mobil 7 Rp. 60.000 Rp. 420.000x30= 12.600.000

-Sepeda Motor 3 Rp. 30.000 Rp. 90.000x30= Rp. 2.700.000

Jumlah Rp. 15.300.000

2.5.3 Prediksi Biaya

a. Biaya Operasional

Rincian Jumlah Harga Total

Gaji karyawan Rp.7.500.000 Rp.7.500.000

Biaya pemeliharaan Rp.200.000 Rp.200.000

Bensin Rp 1.000.000

Total Rp.8.700.000

b. Biaya Administrasi

Rincian Jumlah Harga Total

Biaya pemasaran Rp.2.500.000

ATK Rp.200.000

Listrik,air, telepon Rp1.500.000

Biaya lain-lain Rp.500.000

Total Rp4.700.000

2.5.4 Dana Cadangan

Pemasukan Jumlah

SumberPendanaan Rp 90.000.000

Pengeluaran Jumlah

KebutuhanInventaris Rp.41.245.000

Biaya Operasional Rp.8.700.000

Biaya Administrasi Rp.4.700.000

Total Pengeluaran Rp.54.645.000

BiayaCadangan Rp.35.355.000

2.5.5.Prediksi Laba-Rugi

Pendapatan Jumlah

Hasil penjualan Rp. 15.300.000

Pengeluaran Jumlah

Biaya tetap Rp 8.700.000

Biaya administrasi Rp4.700.000

Total Biaya Pengeluaran Rp13.400.000

Laba sebelum pajak Rp1.900.000

Pajak Rp135.000

Laba bersih Rp1.765.000

Pendanaan danKerjasama

Total modal awal yang dibutuhkan untuk usaha ini adalah Rp. 80.000.000 yang

berupa investasi tunai dan aset dari pemiliki usaha dengan prosentase 100%.

Uraian Presentase

Jumlah 1.Habib 2.Afra 3.Oryza

Modal

Sendiri Rp30juta Rp30juta Rp30juta Rp90 juta

Total Rp90 juta

Akan tetapi dalam jangka kedepan Kami mengharapkan dana tersebut dapat diperoleh

juga dari para investor guna menjangkau pasar dan mengembangkan usaha ini menjadi lebih

baik dan berkembang menjadi sebuah perusahaan yang besar atau PT.

Bagi investor, profit sharing dibagi dari profit investasi (50 % dari laba bersih)),

apbila sudah ada kerja sama yang telah disepakati. Dari keuntungan tersebut, ditentukan

persentase bagi hasil untuk pihak manajemen dan investor. Jika terdapat lebih dari satu

investor, maka persentase bagi hasil untuk investor ditentukan berdasarkan modal yang

diberikan relatif terhadap total kebutuhan investasi.

Kesepakatan lain dijelaskan lebih lanjut di Nota Kesepahaman dan perjanjian

kerjasama.

Penutup

Demikian Proposal Rencana Bisnis ini kami susun. Kami selaku penyusun menyadari

bahwa rencana ini tidak akan berjalan dengan lancar tanpa adanya dukungan dan kerjasama

dari semua pihak yang terkait. Untuk itu, kami selaku penyusun memohon dukungan dan

kerjasama untuk kelancaran dan kesuksesan bisnis atau usaha ini. Terimakasih.