BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini:...

22
iii BERITA ACARA Skripsi ini diajukan oleh: Nama : I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra NIM : 1314511027 Judul Skripsi : Pemetaan Tingkat Hubungan Variabilitas Tangkapan Ikan Tongkol dengan Suhu Permukaan Laut dan Konsentrasi Klorofil-a Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali Diujikan : Jumat, 18 Agustus 2017 Telah berhasil dipertahankan dihadapan Dewan Penguji dan diterima sebagai bagian persyaratan yang diperlukan untuk memperoleh gelar Sarjana Ilmu Kelautan pada Program Studi Ilmu Kelautan, Fakultas Kelautan dan Perikanan, Universitas Udayana Moderator : I Wayan Gede Astawa Karang, S.Si., M.Si., Ph.D NIP. 19830511 201012 1 006 (…………...) Sekretaris : Yulianto Suteja, S.Kel., M.Si NIP. 19850713 201404 1 001 (…………...) Ketua Penguji : Elok Faiqoh, S.Pi.,M.Si NIP. 19830920 201212 2 001 (…………...) Anggota Penguji 1 : I Gede Hendrawan, S.Si.,M.Si.,Ph.D. NIP. 19790424 200912 1 002 (…………...) Anggota Penguji 2 : Prof. Ir. IGB Sila Dharma, MT.,Ph.D NIP. 19610415 198702 1 001 (…………...) Ditetapkan di : Bukit Jimbaran Tanggal : 21 Agustus 2017

Transcript of BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini:...

Page 1: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

iii

BERITA ACARA

Skripsi ini diajukan oleh:

Nama : I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra

NIM : 1314511027

Judul Skripsi : Pemetaan Tingkat Hubungan Variabilitas Tangkapan Ikan

Tongkol dengan Suhu Permukaan Laut dan Konsentrasi Klorofil-a

Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali

Diujikan : Jumat, 18 Agustus 2017

Telah berhasil dipertahankan dihadapan Dewan Penguji dan diterima

sebagai bagian persyaratan yang diperlukan untuk memperoleh gelar

Sarjana Ilmu Kelautan pada Program Studi Ilmu Kelautan, Fakultas

Kelautan dan Perikanan, Universitas Udayana

Moderator : I Wayan Gede Astawa Karang, S.Si., M.Si., Ph.D

NIP. 19830511 201012 1 006 (…………...)

Sekretaris : Yulianto Suteja, S.Kel., M.Si

NIP. 19850713 201404 1 001 (…………...)

Ketua Penguji : Elok Faiqoh, S.Pi.,M.Si

NIP. 19830920 201212 2 001 (…………...)

Anggota Penguji 1 : I Gede Hendrawan, S.Si.,M.Si.,Ph.D.

NIP. 19790424 200912 1 002 (…………...)

Anggota Penguji 2 : Prof. Ir. IGB Sila Dharma, MT.,Ph.D

NIP. 19610415 198702 1 001 (…………...)

Ditetapkan di : Bukit Jimbaran

Tanggal : 21 Agustus 2017

Page 2: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

iv

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH

Dengan ini saya I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra, 1314511027

menyatakan bahwa Karya Ilmiah/Skripsi ini adalah hasil karya saya sendiri dan

Karya Ilmiah ini belum pernah diajukan sebagai pemenuhan persyaratan untuk

memperoleh gelar kesarjanaan strata satu (S1) dari Universitas Udayana maupun

Perguruan Tinggi lainnya.

Semua informasi yang dimuat dalam Karya Ilmiah/Skripsi ini yang berasal

dari penulis lain, baik yang dipublikasikan atau tidak, telah diberikan penghargaan

dengan mengutip nama sumber penulis secara benar dan semua Karya

Ilmiah/Skripsi ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab saya sebagai penulis.

Bukit Jimbaran, Agustus 2017

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra

NIM. 1314511027

Page 3: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

v

PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI SKRIPSI

UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai sivitas akademik Universitas Udayana, saya yang bertanda tangan di

bawah ini:

Nama : I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra

NIM : 1314511027

Program Studi : Ilmu Kelautan

Fakultas : Kelautan dan Perikanan

Jenis karya : Skripsi

demi pengembangan ilmu pengetahuan, menyetujui untuk memberikan kepada

Universitas Udayana Hak Bebas Royalti Noneksklusif (Non-exclusive Royalty-

Free Right) atas karya ilmiah saya yang berjudul:

Pemetaan Tingkat Hubungan Variabilitas Tangkapan Ikan Tongkol dengan

Suhu Permukaan Laut dan Konsentrasi Klorofil-a Berdasarkan Data Harian

di Perairan Selat Bali

beserta perangkat yang ada (jika diperlukan). Dengan Hak Bebas Royalti

Noneksklusif ini Universitas Udayana berhak menyimpan, mengalih

media/formatkan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan

memublikasikan skripsi saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai penulis

pertama/pencipta dan sebagai pemilik Hak Cipta.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.

Bukit Jimbaran, Agustus 2017

Yang Menyatakan,

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra

NIM. 1314511027

Page 4: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

vi

ABSTRAK

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra. 1314511027. Pemetaan Tingkat

Hubungan Variabilitas Tangkapan Ikan Tongkol dengan Suhu Permukaan

Laut dan Konsentrasi klorofil-a Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat

Bali. (Pembimbing : I Wayan Gede Astawa Karang dan Yulianto Suteja).

Ikan tongkol termasuk ke dalam jenis ikan pelagis dan menjadi komuditas

ekspor di Indonesia. Persebaran ikan tongkol ditemukan hampir di seluruh

perairan Indonesia, salah satunya pada perairan Selat Bali. Sebaran ikan tongkol

dipengaruhi oleh kondisi oseanografi yaitu suhu permukaan laut (SPL) dan

konsentrasi klorofil-a. SPL dan konsentrasi klorofil-a merupakan parameter

lingkungan yang dapat memberikan informasi daerah penangkapan ikan. Tujuan

dari penelitian ini untuk mengetahui fluktuasi dan hubungan secara temporal dan

spasial antara SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap tangkapan ikan tongkol di

perairan Selat Bali pada tahun 2011-2016. Data dianalisis menggunakan analisis

korelasi sederhana dengan selang kepercayaan 95%. Secara temporal tahun 2016

menunjukkan SPL tertinggi, sedangkan rata-rata SPL tertinggi terjadi pada musim

peralihan I (Maret-Mei) dan terendah pada musim timur (Juni-Agustus).

Konsentrasi klorofil-a tertinggi terjadi pada tahun 2015, sedangkan rata-rata

konsentrasi klorofil-a tertinggi terjadi pada musim timur dan terendah pada musim

barat (Desember-Februari). Tangkapan ikan tongkol tertinggi terjadi pada tahun

2011, sedangkan rata-rata tangkapan ikan tongkol tertinggi terjadi pada musim

peralihan II (September-November) dan terendah pada musim barat. Hubungan

antara SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap tangkapan ikan tongkol

menunjukkan korelasi rendah dengan hubungan yang signifikan, sedangkan antara

SPL terhadap konsentrasi klorofil-a menunjukkan korelasi kuat dengan hubungan

yang signifikan. Secara spasial ditemukan adanya hubungan yang signifikan

antara SPL terhadap tangkapan ikan tongkol pada musim peralihan II dengan

hubungan yang rendah-sedang dan hubungan yang signifikan antara konsentrasi

klorofil-a terhadap tangkapan ikan tongkol terdapat pada musim barat dan

peralihan I dengan hubungan yang rendah-sedang.

Kata kunci : ikan tongkol; Selat Bali; suhu permukaan laut; klorofil-a; aqua

modis

Page 5: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

vii

ABSTRACT

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra. 1314511027. Mapping of Relationship

Level of Tongkol Fish Catch Variability with Sea Surface Temperature and

Chlorophyll-a Concentration Based on Daily Data in the Bali Strait.

(Supervisor : I Wayan Gede Astawa Karang and Yulianto Suteja).

Tongkol fish that classified pelagic fish and an export commodity in

Indonesia. Distribution of tongkol fish is found in all Indonesian waters,

especially in Bali Strait. Distribution of tongkol fish influenced by an

oceanographic condition such sea surface temperature (SST) and chlorophyll-a

concentration. SST and chlorophyll-a concentrations are environmental

parameters that can provide information on the fishing ground. The purpose of

this research is explained the temporal and spatial fluctuation and the

relationship between SST and chlorophyll-a concentration with tongkol fish had

been catch in Bali Strait waters during 2011-2016. Data were analyzed using

simple correlation analysis with 95% confidence interval. The result show highest

SST found in 2016, while the highest average SST occurred during transition I

season (March-May) and the lowest in east monsoon (June-August). The highest

chlorophyll-a concentration found in 2015, while highest mean chlorophyll-a

concentration occurs in east monsoon and the lowest in west monsoon

(December-February). The highest catch of tongkol fish occurred in 2011, while

the average catch of tongkol fish occurred during transitional II season

(September-November) and the lowest in west monsoon. The association between

SST and chlorophyll-a concentration on tongkol fish catch showed low

correlation with the significant relationship, where as correlation between SST

and chlorophyll-a concentration strong with a significant correlation. Spatially,

there is a significant correlation between SST and catching fish during second

transition season with a low-moderate relationship and a significant correlation

between chlorophyll-a concentration and catching tongkol fish in the west

monsoon and first transition with a low-moderate relationship.

Keywords : tongkol fish; Bali Strait; sea surface temperature; chlorophyll-a;

aqua modis

Page 6: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

viii

RINGKASAN

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra. 1314511027. Pemetaan Tingkat

Hubungan Variabilitas Tangkapan Ikan Tongkol dengan Suhu Permukaan

Laut dan Konsentrasi Klorofil-a Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat

Bali. (Pembimbing : I Wayan Gede Astawa Karang dan Yulianto Suteja).

Ikan tongkol merupakan biota laut pemakan daging (carnivor) yang

membentuk gerombolan dengan kemampuan renang yang cepat di dalam perairan.

Persebaran ikan tongkol di perairan hampir berada pada seluruh perairan

Indonesia, salah satunya berada pada perairan Selat Bali. Kegiatan penangkapan

ikan pelagis di perairan Selat Bali memiliki hasil tangkapan ikan dengan jenis

potensi sumberdaya ikan utama terdiri dari spesies lemuru, tongkol, layang,

kembung dan ikan lainnya. Dalam melakukan penangkapan ikan, informasi

mengenai daerah tangkapan sangatlah penting untuk meningkatkan efektifitas

penangkapan. Informasi daerah penangkapan dapat diperoleh melalui parameter

oseanografi yaitu suhu permukaan laut (SPL) dan konsentrasi klorofil-a. Salah

satu teknologi yang digunakan untuk mengetahui sebaran SPL dan konsentrasi

klorofil-a adalah penginderaan jauh (remote sensing) yaitu satelt Aqua MODIS.

Satelit ini dilengkapi dengan sensor yang dapat mendeteksi SPL dan konsentrasi

klorofil-a pada suatu perairan. Banyak penelitian sebelumnya mengkaji tentang

informasi antara SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan

yang menggunakan data bulanan level 3. Penggunaan data bulanan level 3

memiliki kelemahan dalam perekaman data di wilayah yang kecil seperti perairan

Selat Bali, maka dikarenakan hal tersebut dalam penelitian ini digunakannya data

harian atau data level 2 dengan resolusi spasial 1 km agar mendapatkan hasil yang

lebih baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui fluktuasi, korelasii

dan hubungan secara temporal dan spasial antara SPL, konsentrasi klorofil-a

terhadap hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali pada tahun 2011-

2016.

Data yang digunakan adalah sebaran SPL dan konsentrasi klorofil-a yang

didapat dari citra satelit Aqua MODIS level 2 dengan resolusi 1 km. Data di

unduh pada website National Aeronatic Space Agency (NASA)

(www.oceancolor.gsfc.nasa.gov) dengan mengkopositkan data harian menjadi

menjadi rata-rata data bulanan. Data hasil tangkapan ikan tongkol di perairan

Selat Bali diperoleh dari Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan

Jembrana dan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Kuta dan Kuta Selatan. Data SPL,

konsentrasi klorofil-a dan hasil tangkapan ikan tongkol merupakan data periode 6

tahun (Januari 2011 sampai Desember 2016). Hasil temporal dan spasial antara

SPL, konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan tongkol pada perairan

Selat Bali di analisis menggunakan korelasi sederhana dan selanjutnya nilai

korelasi tersebut akan dicari nilai signifikansinya dengan membandingkan nilai

korelasi dengan r tabel product moment 5% (selang kepercayaan 95%).

Hasil penelitian pada tahun 2011-2016 menunjukkan musim barat memiliki

nilai rata-rata SPL sebesar 29.690C. Pada musim peralihan I menunjukkan nilai

rata-rata SPL sebesar 29.730C. Pada musim timur menunjukkan nilai rata-rata

SPL sebesar 27.060C dan pada musim peralihan II menunjukkan nilai rata-rata

Page 7: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

ix

SPL sebesar 27.490C, sedangkan edangkan pada konsentrasi klorofil-a, pada

musim barat menunjukkan nilai rata-rata sebesar 0.46 mg/m3. Pada musim

peralihan I menunjukkan nilai rata-rata konsentrasi klorofil-a sebesar 0.9 mg/m³.

Pada musim timur menunjukkan nilai rata-rata konsentrasi klorofil-a sebesar 2.3

mg/m³ dan Pada musim peralihan II menunjukkan nilai rata-rata konsentrasi

klorofil-a sebesar 1.9 mg/m³. Selain itu pada pada hasil tangkapan ikan tongkol di

musim barat menunjukkan rata-rata sebesar 8.521,36 kg. Pada musim peralihan I

menunjukkan rata-rata hasil tangkapan ikan tongkol sebesar 46.749,8 kg. Pada

musim timur menunjukkan rata-rata hasil tangkapan ikan tongkol sebesar

72.129,6 kg dan pada musim peralihan II menunjukkan rata-rata hasil tangkapan

ikan tongkol sebesar 102.369,7 kg.

Hasil hubungan antara SPL, konsentrasi klorofil-a dan hasil tangkapan ikan

tongkol menunjukkan nilai yang berbeda-beda. Hubungan antara SPL terhadap

hasil tangkapan ikan tongkol menunjukkan koefisien korelasi sebesar -0,31. Pada

uji validitas didapatkan bahwa nilai r hitung (0.31) > r tabel (0,13). Hubungan

konsentrasi klorofil-a dengan hasil tangkapan ikan tongkol menunjukkan

koefisien korelasi sebesar 0,19. Pada uji validitas didapatkan bahwa nilai r hitung

(0.19) > r tabel (0,13), sedangkan hubungan SPL terhadap konsentrasi klorofil-a

menunjukkan koefisien korelasi sebesar -0,67 dengan uji validitas yang

didapatkan, bahwa nilai r hitung (0.67) > r tabel (0,13).

Hasil korelasi spasial antara SPL terhadap hasil tangkapan ikan tongkol

menunjukkan hasil sebaran spasial dengan kategori korelasi sangat rendah-

sedang. Warna biru menunjukkan sebaran korelasi negatif dan warna merah

menunjukkan sebaran korelasi positif. Pada uji validitas didapatkan bahwa nilai r

tabel berada pada kisaran 0,258 dengan jumlah data (n) = 58 pada setiap musimnya.

Pada korelasi spasial antara konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan

tongkol menunjukkan hasil sebaran spasial dengan kategori korelasi sangat

rendah-sedang. Warna orange menunjukkan sebaran korelasi negatif dan warna

hijau tua menunjukkan sebaran korelasi positif. Pada uji validitas didapatkan

bahwa nilai r tabel berada pada kisaran 0,258 dengan jumlah data (n) = 58 pada

setiap musimnya.

Secara temporal tahun 2016 menunjukkan SPL tertinggi. Pada musiman,

SPL tertinggi terjadi pada musim peralihan I dan terendah pada musim timur.

Konsentrasi klorofil-a tertinggi terjadi pada tahun 2015. Pada musiman,

konsentrasi klorofil-a tertinggi terjadi musim timur dan terendah pada musim

barat. Hasil tangkapan ikan tongkol tertinggi terjadi pada tahun 2011. Pada

musiman, hasil tangkapan ikan tongkol tertinggi pada musim peralihan II dan

terendah pada musim barat. Hubungan antara SPL, konsentrasi klorofil-a terhadap

hasil tangkapan ikan tongkol menunjukkan korelasi rendah. Sedangkan antara

SPL terhadap konsentrasi klorofil-a menunjukkan korelasi kuat. Pada ketiga

hubungan tersebut menunjukkan adanya hubungan yang signifikan. Secara spasial

pada tahun 2011-2016 yang menunjukkan adanya hubungan signifikan antara SPL

terhadap hasil tangkapan ikan tongkol terdapat pada musim peralihan II dengan

koefisien korelasi rendah-sedang, sedangkan hubungan antara konsentrasi

klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan tongkol terdapat pada musim barat dan

peralihan I dengan koefisien korelasi rendah-sedang.

Page 8: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

x

MOTTO

“Jangan Pernah Menyerah Menggapai Impian, Karena Berusaha

Adalah Kunci-nya”

Page 9: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xi

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah

memberikan rahmat serta karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

penelitian serta penulisan skripsi dengan judul “Pemetaan Tingkat Hubungan

Variabilitas Tangkapan Ikan Tongkol dengan Suhu Permukaan Laut dan

Konsentrasi Klorofil-a Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali” sebagai

syarat untuk memperoleh gelar sarjana Ilmu Kelautan di Fakultas Kelautan dan

Perikanan Universitas Udayana.

Selama penelitian hingga penyusunan skripsi ini, penulis mendapat banyak

dukungan, bantuan, dan doa dari berbagai pihak sehingga skripsi ini dapat selesai

dengan baik. Penelitian ini dilakukan untuk memberikan informasi mengenai

tingkat hubungan SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap tangkapan ikan tongkol

di perairan Selat Bali dan pada nantinya dapat mengetahui waktu penangkapan

ikan secara produktif.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih banyak kekurangan, oleh karena

itu penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi

kesempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi

semua pihak.

Bukit Jimbaran, Agustus 2017

I Gusti Agung Bagus Wisesa Sastra

Page 10: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xii

UCAPAN TERIMA KASIH

Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada Ida Sang

Hyang Widhi Wasa atas karunia-Nya memberikan kelancaran dan kemudahan

selama masa perkuliahan hingga penulisan tugas akhir ini. Penulis juga tidak lupa

mengucapkan kepada semua pihak yang turut serta membantu penelitian hingga

penulisan skripsi. Ucapan ini penulis berikan kepada :

1. Bapak Prof. Ir. I Wayan Arthana, MS., Ph.D selaku Dekan Fakultas

Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana.

2. Bapak Dr. Eng. I Dewa Nyoman Nurweda Putra, S.Si., M.Si selaku Kepala

Program Studi Ilmu Kelautan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas

Udayana.

3. Kedua pembimbing, I Wayan Gede Astawa Karang,S.Si.,M.Si.,Ph.D sebagai

pembimbing I dan Yulianto Suteja, S.Kel., M.Si sebagai pembimbing II

yang selalu memberikan masukan, saran, motivasi, ilmu, dan tentunya

membimbing dari awal penulisan hingga akhir penulisan skripsi.

4. Ketiga penguji, Elok Faiqoh,S.Pi.,M.Si, I Gede Hendrawan,

S.Si.,M.Si.,Ph.D. dan Prof. Ir. IGB Sila Dharma,MT.,Ph.D yang selalu

memberikan masukan dan saran yang membangun pada saat ujian proposal,

seminar hasil, dan ujian skripsi.

5. Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) tahun 2016 dari direktorat

jenderal pembelajaran dan kemahasiswaan kementrian riset, teknologi dan

pendidikan tinggi.

6. Kedua orang tua, I Gusti Ngurah Bagus dan I Gusti Ayu Putri Trisnawati

serta kakak kandung I Gusti Agung Bagus Mandala Sastra yang selalu

memberikan restu, doa, dukungan, dan tentunya kasih sayang tiada henti

sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan baik.

7. Seluruh rekan-rekan Ilmu Kelautan angkatan II yang telah sama-sama

berjuang dalam menyelesaikan pendidikan di Fakultas Kelautan dan

Perikanan Universitas Udayana.

8. Kerabat saya, Adi Swastana, Ranu, Novita, Dewa Alit, dan Jajang Nuryana

Page 11: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xiii

9. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu yang telah

membantu serta mendukung dalam menyelesaikan penelitian ini.

Page 12: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xiv

RIWAYAT HIDUP

Penulis bernama lengkap I Gusti Agung Bagus

Wisesa Sastra, lahir di Kota Denpasar, Propinsi Bali

pada tanggal 13 Desember 1994 yang merupakan anak

kedua dari dua bersaudara. Penulis lahir dari pasangan

suami istri dari Bapak I Gusti Ngurah Bagus dan Ibu I

Gusti Ayu Putri Trisnawati. Penulis sekarang bertempat

tinggal di Jalan Patih Nambi IV A No.7, Kecamatam

Denpasar Utara, Kota Denpasar, Propinsi Bali.

Penulis menyelesaikan pendidikan Taman Kanak -

Kanak di TK Santi Kumara V pada tahun 2001,

pendidikan dasar di SDN 4 Denpasar pada tahun 2007,

pendididkan menengah pertama di SMPN 2 Denpasar

pada tahun 2010, pendidikan menengah atas di SMAN 7 Denpasar pada tahun

2013, dan saat ini penulis terdaftar sebagai mahasiswa program S1 Ilmu Kelautan,

Fakultas Kelautan dan Perikanan, Universitas Udayana.

Selama masa studi penulis aktif dalam mengikuti berbagai kegiatan non

akademis seperti kepanitiaan LKMM TD Fakultas Kelautan dan Perikanan,

Universitas Udayana 2015, Bakti Amal Fakutas Kelautan dan Perikanan

Universitas Udayana 2015 dan Pemilihan Jegeg Bagus Fakultas Kelautan dan

Perikanan Universitas Udayana 2015. Penulis mendapatkan penghargaan sebagai

Juara 1 catur dalam ajang perlombaan POSSIL Fakultas Kelautan dan Perikanan

Universitas Udayana tahun 2016. Penulis telah mengikuti rangkaian Praktek Kerja

Lapangan (PKL) di pusat konservasi Turtle Conservation and Education Center

(TCEC), Serangan, Bali pada tahun 2016 dan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa

Tenganan Kabupaten Karangasem, Bali tahun 2016. Sebagai salah satu syarat

menyelesaikan pendidikan di Fakultas Kelautan Dan Perikanan penulis membuat

Tugas Akhir (Skripsi) dengan judul “Pemetaan Tingkat Hubungan Variabilitas

Tangkapan Ikan Tongkol dengan Suhu Permukaan Laut dan Konsentrasi

Klorofil-a Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali”

Page 13: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xv

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN SAMPUL i

LEMBAR PENGESAHAN ii

BERITA ACARA iii

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH iv

PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI SKRIPSI UNTUK

KEPENTINGAN AKADEMIS v

ABSTRAK vi

ABSTRACT vii

RINGKASAN viii

MOTTO x

KATA PENGANTAR xi

UCAPAN TERIMA KASIH xii

RIWAYAT HIDUP xiv

DAFTAR ISI xv

DAFTAR GAMBAR xvii

DAFTAR TABEL xviii

DAFTAR LAMPIRAN xix

I PENDAHULUAN 1

1.1 Latar Belakang 1

1.2 Perumusan Masalah 3

1.3 Tujuan 4

1.4 Manfaat 4

1.5 Batasan Masalah 4

II TINJAUAN PUSTAKA 5

2.1 Ikan Tongkol 5

2.1.1 Klasifikasi dan Indentifikasi Ikan Tongkol 5

2.1.2 Tingkah Laku dan Sifat Ekologi Ikan Tongkol 6

2.1.3 Penyebaran dan Kelimpahan Ikan Tongkol 7

2.1.4 Musim dan daerah Penangkapan Ikan Tongkol 8

2.2 Keadaan Umum Perairan Selat Bali 9

2.3 Suhu Permukaan Laut 10

2.3.1 Upwelling 11

2.4 Klorofil-a 12

2.5 Penginderaan Jauh (Remote Sensing) 13

2.6 Satelit Aqua MODIS 14

Page 14: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xvi

III METODOLOGI 17

3.1 Waktu dan Tempat Penelitian 17

3.2 Alat dan Data Penelitian 18

3.3 Metode Pengolahan Data 19

3.3.1 Data SPL dan Konsentrasi klorofil-a 19

3.3.2 Data Perikanan Tongkol Selat Bali 20

3.4 Analisis Data 21

3.4.1 Analisis Hubungan SPL, Konsentrasi Klorofil-a terhadap Hasil

Tangkapan Ikan Tongkol 21

3.4.2 Analisis Sebaran Korelasi Spasial antara SPL dan Konsentrasi

Klorofil-a terhadap Hasil Tangkapan Ikan Tongkol 22

3.5 Diagram Alir Penelitian 24 IV HASIL DAN PEMBAHASAN 25

4.1 Fluktuasi SPL, Konsentrasi Klorofil-a dan Hasil Tangkapan Ikan

Tongkol di Perairan Selat Bali Tahun 2011-2016 25

4.1.1 Fluktuasi Temporal SPL di Perairan Selat Bali Tahun 2011-2016 25

4.1.2 Fluktuasi Temporal Konsentrasi Klorofil-a di Perairan Selat Bali

Tahun 2011-2016 27

4.1.3 Fluktuasi Temporal Hasil Tangkapan Ikan Tongkol di Perairan

Selat Bali Tahun 2011-2016 29

4.2 Hubungan SPL, Konsentrasi Klorofil-a dan Hasil Tangkapan Ikan

Tongkol di Perairan Selat Bali pada Tahun 2011-2016 32

4.2.1 Hubungan SPL terhadap Hasil Tangkapan Ikan Tongkol 32

4.2.2 Hubungan Konsentrasi Klorofil-a terhadap Hasil Tangkapan Ikan

Tongkol 33

4.2.3 Hubungan SPL terhadap Konsentrasi Klorofil-a 34

4.3 Korelasi Spasial antara SPL dan Konsentrasi Klorofil-a terhadap Hasil

Tangkapan Ikan Tongkol di Perairan Selat Bali 35

4.3.1 Korelasi Spasial antara SPL terhadap Hasil Tangkapan Ikan

Tongkol 35

4.3.2 Korelasi Spasial antara Konsentrasi Klorofil-a terhadap Hasil

Tangkapan Ikan Tongkol 36 V KESIMPULAN 38

5.1 Kesimpulan 38

5.2 Saran 38

DAFTAR PUSTAKA 39

LAMPIRAN 44

Page 15: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xvii

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1. Ikan Tongkol (Sumber : Girsang, 2008) ..................................................... 6

2. Rantai Makanan Ikan Tongkol (Sumber : Nybakken, 1992)...................... 7

3. Sistem Penginderaan Jarak Jauh (Sumber : sedac.ciesin.columbia.edu) .... 14

4. Peta Lokasi Penelitian di Perairan Selat Bali ............................................. 17

5. Analisis Sebaran Spasial Hubungan antara SPL, Konsentrasi klorofil-a

terhadap Hasil Tangkapan Ikan Tongkol .................................................... 23

6. Diagram Alir ............................................................................................... 24

7. Fluktuasi temporal SPL pada tahun 2011-2016 ......................................... 26

8. Fluktuasi temporal konsentrasi klorofil-a pada tahun 2011-2016 .............. 28

9. Fluktuasi temporal hasil tangkapan ikan tongkol pada tahun 2011-2016 .. 30

10. Hubungan SPL terhadap hasil tangkapan ikan tongkol pada tahun

2011-2016 .................................................................................................. 32

11. Hubungan konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan tongkol

pada tahun 2011-2016 ................................................................................ 33

12. Hubungan SPL terhadap konsentrasi klorofil-a pada tahun 2011-2016 ... 34

13. (a) Nilai Korelasi dan (b) Nilai Korelasi Signifikan 95% Secara

Spasial antara SPL terhadap Hasil Tangkapan Ikan Tongkol di Perairan

Selat Bali Tahun 2011-2016....................................................................... 36

14. (a) Nilai Korelasi dan (b) Nilai Korelasi Signifikan 95% Secara Spasial

antara Konsentrasi Klorofil-a terhadap Hasil Tangkapan Ikan Tongkol

di Perairan Selat Bali Tahun 2011-2016 .................................................... 37

Page 16: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xviii

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Daerah penyebaran ikan tongkol di Indonesia .......................................... 8

2. Panjang gelombang kanal pada satelit Aqua MODIS ............................... 16

3. Alat yang digunakan dalam penelitian ...................................................... 18

4. Data yang digunakan penelitian ................................................................ 18

5. Pedoman interpretasi koefisien korelasi .................................................... 21

Page 17: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

xix

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Tabel r Product Moment α : 0.05. ............................................................. 44 2. Contoh Data Tangkapan Ikan Tongkol Harian di Perairan Selat Bali

pada PPN Pengambengan dan PPI Kuta dan Kuta Selatan. ...................... 46

Page 18: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...
Page 19: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

1

I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Ikan tongkol merupakan biota laut pemakan daging (carnivor) yang

membentuk gerombolan dengan kemampuan renang yang cepat di dalam perairan

(Paryadi, 1998). Ikan tongkol merupakan salah satu jenis ikan pelagis yang

menjadi komuditas ekspor Indonesia (Mujib et al., 2013). Sumberdaya perikanan

yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi dan merupakan salah satu target

tangkapan hasil perikanan bagi para nelayan adalah ikan tongkol (Akhlak et al.,

2015). Persebaran ikan tongkol di perairan hampir berada pada seluruh perairan

Indonesia, salah satunya berada pada perairan Selat Bali (Girsang, 2008).

Perairan Selat Bali merupakan wilayah perairan yang unik dan dinamis.

Merta (1995) menyimpulkan ada 7 lokasi penangkapan ikan di pesisir timur Jawa

dan 8 lokasi di pesisir barat Bali. Kegiatan penangkapan ikan pelagis di perairan

Selat Bali memiliki hasil tangkapan ikan dengan jenis potensi sumberdaya ikan

utama terdiri dari spesies lemuru, tongkol, layang, kembung dan ikan lainnya.

Hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali mencapai 1.632.383 kg pada

tahun 2015 (Prayoga et al., 2017). Dalam melakukan penangkapan ikan, informasi

mengenai daerah tangkapan sangatlah penting untuk meningkatkan efektifitas

penangkapan. Informasi daerah penangkapan dapat diperoleh melalui parameter

oseanografi. Menurut Adnan (2010) parameter oseanografi yang mempengaruhi

variabilitas hasil tangkapan ikan disuatu perairan diantaranya adalah suhu

permukaan laut (SPL)

SPL merupakan faktor penting bagi kehidupan organisme dalam aktivitas

perkembangan metabolisme (Tangke et al., 2015). Menurut Paryadi (1998) suhu

perairan yang memiliki kisaran antara 200-280C merupakan nilai suhu yang

optimum disukai oleh ikan tongkol saat berada pada lapisan permukaan sampai

kedalaman 40 meter. Pengaruh penyebaran ikan disuatu perairan tergantung dari

kisaran suhu tertentu yang sesuai dengan kebiasaan hidupnya dan dapat

ditoleransi oleh tubuh ikan itu sendiri (Ismajaya, 2006). Penelitian Adnan (2010)

menyatakan bahwa hasil tangkapan ikan tongkol selain dipengaruhi oleh SPL,

juga dipengaruhi oleh konsentrasi klorofil-a.

Page 20: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

2

Konsentrasi klorofil merupakan pigmen hijau plankton yang digunakan

dalam proses fotosintesis (Realino et al., 2005). Menurut Parsons et al., (1984) in

Realino et al., (2005) menyatakan ada 3 jenis klorofil di perairan, yaitu klorofil-a,

klorofil-b dan klorofil-c, dimana klorofil-a merupakan pigmen yang paling umum

terdapat pada fitoplankton sehingga kelimpahan fitoplankton dapat dilihat melalui

pengukuran konsentrasi klorofil-a di perairan. Keberadaan fitoplankton yang

tinggi akan diikuti oleh keberadaan zooplankton yang akhirnya mempengaruhi

keberadaan organisme perairan lainnya seperti ikan pelagis kecil maupun ikan

pelagis besar sebagai suatu rantai makanan (Nybakken, 1992).

Penelitian yang menggunakan metode konvensional sudah banyak dilakukan

terhadap sebaran SPL dan konsentrasi klorofil-a di suatu perairan laut. Akan

tetapi, metode konvensional sangat sulit untuk dilakukan karena membutuhkan

biaya yang sangat besar dan waktu yang lama. Teknologi yang semakin

berkembang memudahkan untuk mendapatkan informasi yang banyak dan akurat.

Salah satu teknologi yang digunakan untuk mengetahui sebaran SPL dan

konsentrasi klorofil-a adalah penginderaan jauh (remote sensing). Satelit

penginderaan jauh yang dilengkapi dengan sensor yang dapat mendeteksi SPL dan

konsentrasi klorofil-a pada perairan adalah satelit Aqua Moderate Resolution

Imaging Spectroradiometer (MODIS) (Ashari et al., 2014).

Satelit Aqua MODIS mempunyai fungsi untuk mengumpulkan informasi

tentang siklus air di bumi yang dimiliki oleh National Aeronatic Space Agency

(NASA). Aqua MODIS dapat mengukur variabel seperti tumbuhan yang menutupi

daratan, fitoplankton, bahan organik terlarut, suhu di laut dan daratan (Graham,

2005). Sensor Aqua MODIS memiliki 36 kanal spectral. Penggunaan satelit ini

biasanya dikhususkan pada pengamatan laut dan atmosfer. Sifat datanya yang

gratis dan mudah proses pengunduhannya, membuat banyak orang yang

melakukan penelitian di bidang kelautan untuk memanfaatkan data ini. Selain itu,

data pengamatan lapangan yang tersedia secara gratis di internet didapatkan dari

citra penginderaan jauh. Salah satunya adalah data yang dapat di unduh pada situs

http:// www.oceancolor.gsfc.nasa.gov.

Banyak penelitian sebelumnya mengkaji tentang informasi antara SPL dan

konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan. Diantaranya adalah kajian

Page 21: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

3

mengenai pemetaan daerah penangkapan ikan tuna mata besar di selatan Jawa dan

Bali oleh Padmaningrat et al. (2017), hubungan hasil tangkapan ikan tuna dengan

konsentrasi klorofil-a dan SPL oleh Ekayana et al. (2017) dan pengaruh sebaran

konsentrasi klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan tongkol (Euthynnus sp) di

perairan Selat Bali oleh Prayoga et al. (2017). Kajian tentang informasi antara

SPL dan klorofil-a tersebut dilakukan dengan menggunakan data bulanan level 3.

Penggunaan data bulanan level 3 memiliki kelemahan dalam perekaman

data di wilayah yang kecil seperti perairan Selat Bali. Hal ini dikarenakan resolusi

spasial yang tertinggi hanya mencapai sebesar 4 km, maka dikarenakan hal

tersebut dalam penelitian ini digunakannya data harian atau data level 2 dengan

resolusi spasial 1 km agar mendapatkan hasil yang lebih baik, dimana SPL dan

konsentrasi klorofil-a merupakan indikator yang mempengaruhi hasil tangkapan

ikan.

Gambaran mengenai area penangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali

dapat diamati secara spasial dengan melihat sebaran spasial rata-rata per pixelnya.

Akan tetapi dikarenakan sulitnya mendapat data titik kordinat hasil tangkapan

ikan tongkol di perairan Selat Bali, maka perlu dicobanya metode lain yang

mengabaikan data titik kordinat dengan cara mencari tingkat hubungan pola

temporal dan spasial antara SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap hasil

tangkapan ikan tongkol.

1.2 Perumusan Masalah

Adapun masalah yang diperoleh dalam penelitian ini adalah :

1. Bagaimana fluktuasi, korelasi dan hubungan temporal antara SPL,

konsentrasi klorofil-a dan hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali

pada tahun 2011 sampai 2016 ?

2. Bagaimana hubungan spasial musiman antara SPL, konsentrasi klorofil-a

terhadap hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali tahun 2011

sampai 2016 ?

Page 22: BERITA ACARA · Berdasarkan Data Harian di Perairan Selat Bali ... bertanda tangan di bawah ini: Nama : ... tongkol ditemukan hampir di seluruh perairan Indonesia, ...

4

1.3 Tujuan

Tujuan dari penelitian ini adalah :

1. Untuk mengetahui fluktuasi, korelasi dan hubungan temporal antara SPL,

konsentrasi klorofil-a dan hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali

pada tahun 2011 sampai 2016.

2. Untuk mengetahui hubungan spasial musiman antara SPL, konsentrasi

klorofil-a terhadap hasil tangkapan ikan tongkol di perairan Selat Bali tahun

2011 sampai 2016.

1.4 Manfaat

Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi mengenai tingkat

hubungan SPL dan konsentrasi klorofil-a terhadap tangkapan ikan tongkol di

perairan Selat Bali.

1.5 Batasan Masalah

Penelitian ini dilakukan di perairan Selat Bali dengan mengambil titik

koordinat 8,16oLS sampai 8,80oLS dan 114,3oBT sampai 115,2oBT. Hasil dari

penelitian ini hanya mencari nilai korelasi atau mencari nilai hubungan antara

faktor lingkungan dengan hasil tangkapan ikan tongkol, dimana parameter atau

objek yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data harian yang diambil

selama 6 tahun dari bulan Januari 2011 sampai dengan Desember 2016. Data hasil

tangkapan ikan tongkol diambil dari 2 pelabuhan di perairan Selat Bali, yaitu

Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan dan Pangkalan Pendaratan

Ikan (PPI) Kuta dan Kuta Selatan .