Bahasa Menunjukkan Bangsa

14
Bahasa Menunjukkan Bangsa Saturday, 29 August 2009 10:15 Eka Nugraha Judul Buku : Bahasa Menunjukkan Bangsa Pengarang : Alif Danya Munsyi Penerbit : Kepustakaan Populer Gramedia, Jakarta Tahun Terbit : 2005 Jumlah Halaman : xii + 382 halaman Kalau kita menemui orang dengan aksen latin yang kental, maka kita bisa menebak bahwa orang itu berasal dari negara- negara Amerika Latin atau Spanyol. Berbeda bila kita bertemu dengan orang yang berbicara dengan cepat namun tetap berirama, maka kita akan tahu bahwa dia berbahasa mandarin dan berasal dari Cina. Dengan bahasa kita bisa membedakan siapa dan darimana orang yang sedang kita ajak berbicara. Entah apa jadinya dunia ini bila semua orang berbicara dengan bahasa yang sama. Sehingga kita mengenal cerita menara Babil yang didirikan manusia menuju langit sebelum kemudian Tuhan murka dan memecah mereka menjadi beberapa bangsa yang berbeda ketika mengetahui bahasa yang mereka ucapkan berbeda. Bahasa merupakan salah satu dari unsur kebudayaan. Kebudayaan pula yang mampu membentuk karakter bangsa, sehingga setiap daerah mempunyai ciri khas. Patut dipahami ketika Bung Karno yang dikenal sangat nasionalis begitu kesal dengan budaya barat yang masuk Indonesia tanpa saringan, bahkan Bung Karno menyebut musik-musik barat sebagai musik ”Ngak Ngik Ngok” yang kemudian ditindaklanjuti dengan penjeblosan pelaku musik ”Ngak Ngik Ngok” di Indonesia ke penjara, Koes Plus. Apa yang dilakukan Bung Karno wajar-wajar saja mengingat ketika sebuah karakter sebuah bangsa itu kuat, maka bangsa itu akan menjadi bangsa

Transcript of Bahasa Menunjukkan Bangsa

Page 1: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Bahasa Menunjukkan Bangsa Saturday, 29 August 2009 10:15 Eka Nugraha

Judul Buku : Bahasa Menunjukkan BangsaPengarang : Alif Danya MunsyiPenerbit : Kepustakaan Populer Gramedia, JakartaTahun Terbit : 2005Jumlah Halaman : xii + 382 halaman

Kalau kita menemui orang dengan aksen latin yang kental, maka kita bisa menebak bahwa orang itu berasal dari negara-negara Amerika Latin atau Spanyol. Berbeda bila kita bertemu dengan orang yang berbicara dengan cepat namun tetap berirama, maka kita akan tahu bahwa dia berbahasa mandarin dan berasal dari Cina. Dengan bahasa kita bisa membedakan siapa dan darimana orang yang sedang kita ajak berbicara. Entah apa jadinya dunia ini bila semua orang berbicara dengan bahasa yang sama. Sehingga kita mengenal cerita menara Babil yang didirikan manusia menuju langit sebelum kemudian Tuhan murka dan memecah mereka menjadi beberapa bangsa yang berbeda ketika mengetahui bahasa yang mereka ucapkan berbeda.

Bahasa merupakan salah satu dari unsur kebudayaan. Kebudayaan pula yang mampu membentuk karakter bangsa, sehingga setiap daerah mempunyai ciri khas. Patut dipahami ketika Bung Karno yang dikenal sangat nasionalis begitu kesal dengan budaya barat yang masuk Indonesia tanpa saringan, bahkan Bung Karno menyebut musik-musik barat sebagai musik ”Ngak Ngik Ngok” yang kemudian ditindaklanjuti dengan penjeblosan pelaku musik ”Ngak Ngik Ngok” di Indonesia ke penjara, Koes Plus. Apa yang dilakukan Bung Karno wajar-wajar saja mengingat ketika sebuah karakter sebuah bangsa itu kuat, maka bangsa itu akan menjadi bangsa yang tangguh. Dan untuk menjadi sebuah bangsa dengan karakter kuat yang diindikasikan lewat bahasa, maka tentu kita harus berbahasa dengan baik dan benar.

Inilah yang coba disajikan oleh Alif Danya Munsyi, lewat bukunya yang berjudul ”Bahasa Menunjukkan Bangsa”. Alif Danya Munsyi merupakan salah satu nama pena dari Japi Tambayong, yang telah sejak lama kita kenal dengan nama pena lainnya yaitu Remy Sylado, dimana menurut sang pemilik nama ”Remy Sylado” merupakan urutan not yang dikutip dari salah satu lagu The Beatles ”I Give You All My Love”.

Page 2: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Buku ini merupakan kumpulan tulisan dari Alif Danya Munsyi baik berupa makalah yang dipresentasikan dalam berbagai forum seperti diskusi dan seminar, maupun artikel yang pernah dimuat di media cetak. Dengan gayanya yang khas. Alif dalam buku ini menyajikan fenomena berbahasa Indonesia masyarakat kita yang ternyata masih banyak salah kaprah. Dengan gayanya yang khas kritis, tajam bahkan beberapa bagian cenderung sarkasme Alif menunjukkan beberapa kesalah kaprahan cara berbahasa lisan kita.

Pada tulisan yang berjudul ”Nginggris : Penyakit Remaja yang Belum Tanggal pada Orang Tua”, kita akan menemukan bagaimana Alif mencoba mewakili sikap sinisnya terhadap kekenesan berbahasa lisan kita lewat istilah yang disebutnya ”nginggris” (halaman 32). Berbeda lagi dengan tulisannya yang dijadikan bahan diskusi di Bandung dengan judul ”Bahasa Kita Bukan Hanya Diurus Sarjana Bahasa” (halaman 3), sosok Alif Danya Munsyi sebagai orang yang mumpuni dalam data terlihat. Dalam tulisan ini Alif menyoroti pembakuan ejaan oleh Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Indonesia yang amburadul. Tulisan ini juga bukan hanya sekedar kritik, namun diperkuat data tentang tata bahasa baik Indonesia maupun asing yang memang dikuasainya.

Sisi sarkasme namun sekaligus sedikit lucu ditunjukkan lewat beberapa bagian dalam buku ini. Sindiran terhadap ke”ngawur”an pembakuan kosakata bahasa Indonesia Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Indonesia ditunjukkannya lewat plesetan ”Pusat Pembinasaan dan Pembingungan Bahasa Indonesia” (halaman 4). Sikap sarkasme juga ditunjukkannya ketika Alif mengungkapkan beberapa kata benda yang menjadi busana kita sehari-hari, ternyata bangsa kita yang ngakunya kaya akan budaya masih meminjam kosakata bahasa asing untuk pakaian sehari-hari (halaman 50).

Meskipun judulnya ”Bahasa Menunjukkan Bangsa” namun buku ini tidak hanya membahas bahasa sebagai salah satu unsur kebudayaan. Kekayaan wawasan Alif Danya Munsyi mulai dari sastra, seni pertunjukan, agama dan musik juga disuguhkan dalam buku ini. Sehingga buku ini dibagi menjadi 4 bagian, Bagian I berjudul ” Bahasa dan Kekenesan Berbahasa”, Bagian II ”Bahasa, Sastra dan Seni Pertunjukan”, Bagian III ”Bahasa dan Agama”, Bagian IV ”Bahasa dan Musik”

Alif menulis buku ini sebagai refleksi atas keprihatinan seorang pengguna bahasa tulis, dengan harapan timbul kesadaran dari tiap diri kita untuk membangun kebudayaan kita (halaman xi). Alif sendiri menempatkan Munsyi yang menurutnya lebih tepat dipahami sebagai komperehensi ganda antara seorang yang cinta bahasa Indonesia dan orang yang menghasilkan bahasa tulis yang kreatif di atas sifat-sifat kedibyaan budaya (halaman 3).

Page 3: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Meskipun buku ini ditulis oleh orang yang kaya wawasan, sayang beberapa bagian masih sulit dicerna karena menggunakan istilah-istilah dalam ilmu lingustik. Alif memang bukan orang dengan latar belakang pendidikan sastra, karena itu dia menempatkan dirinya sebagai seorang munsyi (yang sekaligus bentuk penghormatan kepada Abdullah bin Abdulkadir Munsyi, tokoh bahasa dan sastra Indonesia). Kekuatan buku ini ada pada lengkapnya data yang disajikan. Untuk membahas satu kosakata saja, Alif menggunakan tata bahasa asing yang dipadukan dengan kajian ilmu lingustik, mungkin itu pula yang menyebabkan gaya penulisan buku ini cukup membuat jenuh pada beberapa bagian, karena tidak ada pengeksplorasian gaya menulis mengingat sebagian besar tulisan yang dikumpulkan dalam buku ini adalah makalah yang bersifat ilmiah. Namun semua itu sedikit tertolong dengan gaya khas Alif ketika melontarkan sebuah kritik, sikap ceplas-ceplosnya kadang menimbulkan tawa. Hal ini juga kerap ditunjukkan dalam forum, salah satunya pada sebuah diskusi di SMA Swasta Malang tahun 2001 lalu. Meskipun berpakaian rapi, tapi Alif yang hari itu dikenal dengan nama Remy Sylado tetap dengan gaya berbicaranya yang cuek bahkan cenderung kasar.

Buku ini bagaikan sebuah oase di padang pasir, karena saat ini kita semakin miskin dengan buku bertemakan bahasa di luar buku pelajaran untuk sekolah. Buku ini cocok untuk dibaca oleh kalangan akademis baik mahasiswa maupun dosen, pers yang disebut Alif sebagai salah satu faktor penyebab kesalah kaprahan berbicara lisan kita dan semua orang yang masih ingin dan peduli membangun karakter bangsa kita lewat bahasa Indonesia.

*Penulis Eka Nugraha. ekajazzlover.wordpress.com

Page 4: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Bahasa menunjukkan bangsa

Bahasa menunjukkan bangsatabiat seseorang dapat dilihat dari cara bertutur kata merekakesopansantunan seseorang menunjukkan asal keluarganyabahasa yang sempurna menunjukkan peradaban yang tinggi dari bangsa pemilik bahasa tersebut.

BAHASA INDONESIA MUDAH EFEKTIF DAN FLEKSIBEL

Bahasa adalah suatu sistem dari lambang bunyi arbitrer yang dihasilkan oleh alat ucap manusia dan dipakai oleh masyarakat komunikasi, kerjasama dan identifikasi diri. arbitrer yaitu tidak ada hubungan antara lambang bunyi dengan bendanya.

Bahasa berfungsi sebagai alat komunikasi, berbicara merupakan bentuk komunikasi primer sedangkan tulisan adalah bentuk komunikasi sekunder. Dengan adanya bahsa komunikasi dapat terjalin suatu kerjasama. Selain itu bahasa juga digunakan sebagai identitas bangsa di mata dunia.

Bagaimana dengan kondisi Bahasa Indonesia?

Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi Indonesia yang disebutkan di dalam Undang-Undang Dasar RI 1945, pasal 36. Bahasa Indonesia juga merupakan bahasa persatuan bangsa indonesia Awal penciptaan Bahasa Indonesia sebagai jati diri bangsa bermula dari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928. Di sana, pada Kongres Nasional kedua di Jakarta, dicanangkanlah penggunaan Bahasa Indonesia sebagai bahasa untuk negara Indonesia pascakemerdekaan. Soekarno tidak memilih bahasanya sendiri, Jawa (yang sebenarnya juga bahasa mayoritas pada saat itu), namun beliau memilih Bahasa Indonesia yang beliau dasarkan dari Bahasa Melayu yang dituturkan di Riau.

Bahasa Melayu Riau dipilih sebagai bahasa persatuan Negara Republik Indonesia atas beberapa pertimbangan sebagai berikut:

1. Jika bahasa Jawa digunakan, suku-suku bangsa atau puak lain di Republik Indonesia akan merasa dijajah oleh suku Jawa yang merupakan puak (golongan) mayoritas di Republik Indonesia.

2. Bahasa Jawa jauh lebih sukar dipelajari dibandingkan dengan bahasa Melayu Riau.

Page 5: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Ada tingkatan bahasa halus, biasa, dan kasar yang dipergunakan untuk orang yang berbeda dari segi usia, derajat, ataupun pangkat. Bila pengguna kurang memahami budaya Jawa, ia dapat menimbulkan kesan negatif yang lebih besar.

3. Bahasa Melayu Riau yang dipilih, dan bukan Bahasa Melayu Pontianak, atau Banjarmasin, atau Samarinda, atau Maluku, atau Jakarta (Betawi), ataupun Kutai, dengan pertimbangan pertama suku Melayu berasal dari Riau, Sultan Malaka yang terakhirpun lari ke Riau selepas Malaka direbut oleh Portugis. Kedua, ia sebagai lingua franca, Bahasa Melayu Riau yang paling sedikit terkena pengaruh misalnya dari bahasa Tionghoa Hokkien, Tio Ciu, Ke, ataupun dari bahasa lainnya.

4. Pengguna bahasa Melayu bukan hanya terbatas di Republik Indonesia. Pada tahun 1945, pengguna bahasa Melayu selain Republik Indonesia masih dijajah Inggris. Malaysia, Brunei, dan Singapura masih dijajah Inggris. Pada saat itu, dengan menggunakan bahasa Melayu sebagai bahasa persatuan, diharapkan di negara-negara kawasan seperti Malaysia, Brunei, dan Singapura bisa ditumbuhkan semangat patriotik dan nasionalisme negara-negara jiran di Asia Tenggara.

Selanjutnya Bahasa Indonesia diresmikan pada kemerdekaan Indonesia 1945. Bahasa Indonesia merupakan bahasa yang dinamis hingga sekarang terus menghasilkan kata-kata baru, baik melalui penciptaan, maupun serapan dari bahasa asing dan daerah. Namun hanya sebagian kecil yang menggunakan Bahasa Indoesia, karena dalam percakapan sehari-hari yang tidak resmi masyarakat Indonesia lebih sering menggunakan bahasa daerahnya masing-masing. Tidak berbeda dengan remaja Indonesia, ketika berkomunikasi mereka banyak menggunakan istilah asing atau bahasa “gaul”.

Penggunaan Bahasa Indonesia dikalangan remaja Indonesia kurang optimal. Bahasa Indonesia hanya digunakan pada saat komunikasi resmi, pembicaraan di depan khalayak ramai, atau pembicaraan dengan orang yang dihormati dalam lingkup nasional. Bahasa Indonesia lebih banyak digunakan di daerah perkotaan ( Daerah Khusus Ibukota Jakarta). Fakta yang ada Bahasa Indonesia masuk dalam kurikulum pendidikan berupa pelajaran Bahasa Indonesia dan diujikan di Ujian Akhir Nasional di tingkat SD, SMP dan SMA.

Ada beberapa faktor yang membuat kurang optimalnya penggunaan Bahasa Indonesia di kalangan remaja. Pertama, remaja lebih senang menggunakan bahasa daerah masing-masing. Bahasa Indonesia dianggap sebagai bahasa kedua dan untuk taraf resmi bahasa Indonesia adalah bahasa pertama. Di kalangan remaja bahasa daerah lebih mudah digunakan untuk berkomunikasi, karena bahasa daerah merupakan bahasa ibu yang pertama kali dikenal sejak lahir. Ketika Bahasa Indonesia digunakan, seringkali terselip dialek-dialek dan logat-logat di daerah bahasa Indonesia itu dituturkan.

Adanya adat yang kental di daerah mereka yang membuat komunikasi dengan Bahasa Indonesia sangat minim. Misalnya, di daerah terpencil Papua, sedikit dari mereka yang dapat Berbahasa Indonesia. Adapun yang dapat Berbahasa Indonesia dalam menggunakan bahasa persatuan ini masih terbalik susunan kata maupun pola kalimatnya.

Page 6: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Kedua, remaja Indonesia di perkotaan gemar menggunakan bahasa asing. Contohnya: Inggris, sehingga ketika menggunakan Bahasa Indonesia seringkali tercampur dengan kata-kata asing, atau sengaja mencampur aduk Bahasa Indonesia dengan Bahasa asing. Proses modernisasi menyebabkan pengabaian kaedah berkomunikasi oleh generasi muda dalam berbahasa Indonesia. Hal ini mendorong pudarnya rasa bangga terhadap Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional.

Salah satu kasus aktual yang merefleksikan budaya mencampur adukkan Bahasa Indonesia dengan Bahasa asing adalah selebriti muda yang berwajah “indo” atau “bule”. Para selebriti tersebut menjadi contoh yang tidak sesuai dalam menggunakan kaidah bahasa Indonesia.

Ketiga, Bahasa Indonesia hanya dipakai di Indonesia. Jadi remaja Indonesia cenderung berkeinginan menguasai bahasa asing. Hal tersebut didorong oleh globalisasi yang diterapkan oleh internasional.

Di era globalisasi ini para remaja khususnya pelajar dituntut untuk menguasai bahasa internasional.

Beberapa faktor di atas menjadi sebab para remaja Indonesia kurang memiliki bahasa Indonesia yag menjadi bahasa resmi Indonesia. Ketiga poin permasalahan di atas pada dasarnya hanyalah garis besar dari penyebab sulitnya remaja Indonesia untuk menggunakan bahasa Indonesia dengan benar baik secara informal maupun formal, dengan memperhatikan kaidah tata bahasa sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada.

Selanjutnya bagaimana supaya Bahasa Indonesia dapat dimiliki oleh remaja Indonesia. Dimiliki dalam artian remaja menyukai bahasa Indonesia dan bangga menggunakannya dan mampu menempatkan bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi atau bahasa pertama. Jika remaja di Indonesia mampu menempatkan bahasa Indonesia dalam situasi resmi maupun tidak resmi sesuai dengan fungsinya, maka bahasa Indonesia telah berhasil menjadi bahasa persatuan.

Adapun beberapa solusi yang dapat ditawarkan oleh penulis adalah sebagai berikut. Pertama melalui keluarga untuk menggunakan bahasa Indonesia dalam porsi yang lebih daripada bahasa daerah. Sehingga anak mampu menguasiai secara sederhana bahasa Indonesia.

Kedua, proses pemurnian kembali agar bahasa Indonesia menjadi milik dan kebanggaan bersama melalui pendidikan dan pengajaran, baik informal maupun formal. Para pelajar khususnya remaja dituntut untuk menguasai Bahasa Indonesia. Seorang pelajar dikatakan berhasil apabila nilai yang diberikan melebihi batas kriteria ketuntasan minimal dari sekolah masing-masing. Melalui lembaga pendidikan pemerintah tersebut, pelajar di bekali pengetahuan mengenai kaedah tata bahasa untuk menggunakan Bahasa Indonesia di lingkungan formal dan informal sesuai dengan situasi dan kondisi. Di akhir di setiap jenjang akan diuji kemampuan berbahasanya, baik secara tertulis maupun praktik.

Page 7: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Bila di tinjau kembali dari segi bahasa, bahsa Indonesia lebih mudah, fleksibel, dan efektif dalam penggunaannya.

Bahasa Indonesia mudah karena banyak orang asing yang tinggal di Indonesia sedikitnya satu tahun, mereka mengerti dan dapat Bahasa Indonesia dengan baik. Berdasarkan perkiraan seorang peneliti yang dianggap ahli di bidang ini, yaitu Haarmann (2001b), terdapat 6417 bahasa di dunia, di antaranya hanya 273 bahasa yang digunakan lebih dari satu juta orang dan merupakan 85% dari populasi dunia.

Dibandingkan dengan bahasa-bahasa di atas Bahasa Indonesia. Dibandingkan dengan Bahasa Cina, Bahasa Indonesia itu mudah . Untuk belajar Bahasa Cina,kita membutuhkan waktu yang lebih lama. Ribuan Zeichen (tanda) harus dihafal untuk dapat menulis, hal ini menjadi sebab tingkat buta aksara di Cina tinggi. Untuk menggunakan bahasa Cina dalam komunikasi, kita harus menghafal tanda beserta cara pengucapan. Karena apabila tanda salah maka arti dari kata yang kita ucapkan akan salah diterima oleh lawan bicara.

Selanjutnya, di antara bahasa-bahasa hanya 12 bahasa yang masing-masing digunakan oleh lebih dari 100 juta orang sebagai bahasa pertama atau kedua mereka. Bahasa Indonesia ada di posisi 9 dari 12 besar tersebut, digunakan oleh 175 juta manusia (data thn 2001). Kedelapan bahasa di urutan di atasnya secara berturut2 adalah: Cina, Inggris, Hindi, Spanyol, Rusia, Arab, Bengali, Portugis. Dan 3 bahasa di urutan setelah Indonesia: Prancis, Jepang, Jerman.

Bahasa Indonesia dikatakan fleksibel karena Bahasa Indonesia mampu mengikuti dinamika masyarakat sesuai dengan perkembangan zaman. Bahasa Indonesia mampu menyerap kata-kata dari bahasa asing dan bahasa daerah. Sehingga mudah berkembang terus menerus.

Berikut penelusuran peristiwa-peristiwa penting berkaitan dengan bahasa Indonesia,

1. Pada tahun 1901 disusunlah ejaan resmi bahasa Melayu oleh Ch. A. van Ophuijsen dan ia dimuat dalam Kitab Logat Melayu.

2. Pada tahun 1908 Pemerintah mendirikan sebuah badan penerbit buku-buku bacaan yang diberi nama Commissie voor de Volkslectuur (Taman Bacaan Rakyat), yang kemudian pada tahun 1917 ia diubah menjadi Balai Pustaka. Balai itu menerbitkan buku-buku novel seperti Siti Nurbaya dan Salah Asuhan, buku-buku penuntun bercocok tanam, penuntun memelihara kesehatan, yang tidak sedikit membantu penyebaran bahasa Melayu di kalangan masyarakat luas.

3. Tanggal 28 Oktober 1928 merupakan saat-saat yang paling menentukan dalam perkembangan bahasa Indonesia karena pada tanggal itulah para pemuda pilihan mamancangkan tonggak yang kukuh untuk perjalanan bahasa Indonesia.

4. Pada tahun 1933 secara resmi berdirilah sebuah angkatan sastrawan muda yang

Page 8: Bahasa Menunjukkan Bangsa

menamakan dirinya sebagai Pujangga Baru yang dipimpin oleh Sutan Takdir Alisyahbana dan kawan-kawan.

5. Pada tarikh 25-28 Juni 1938 dilangsungkanlah Kongres Bahasa Indonesia I di Solo. Dari hasil kongres itu dapat disimpulkan bahwa usaha pembinaan dan pengembangan bahasa Indonesia telah dilakukan secara sadar oleh cendekiawan dan budayawan Indonesia saat itu.

6. Pada tanggal 18 Agustus 1945 ditandatanganilah Undang-Undang Dasar RI 1945, yang salah satu pasalnya (Pasal 36) menetapkan bahasa Indonesia sebagai bahasa negara.

7. Pada tanggal 19 Maret 1947 diresmikan penggunaan Ejaan Republik (Ejaan Soewandi) sebagai pengganti Ejaan van Ophuijsen yang berlaku sebelumnya.

8. Kongres Bahasa Indonesia II di Medan pada tarikh 28 Oktober s.d. 2 November 1954 juga salah satu perwujudan tekad bangsa Indonesia untuk terus-menerus menyempurnakan bahasa Indonesia yang diangkat sebagai bahasa kebangsaan dan ditetapkan sebagai bahasa negara.

9. Pada tanggal 16 Agustus 1972 H. M. Soeharto, Presiden Republik Indonesia, meresmikan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan (EYD) melalui pidato kenegaraan di hadapan sidang DPR yang dikuatkan pula dengan Keputusan Presiden No. 57, tahun 1972.

10. Pada tanggal 31 Agustus 1972 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan menetapkan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan dan Pedoman Umum Pembentukan Istilah resmi berlaku di seluruh wilayah Indonesia (Wawasan Nusantara).

11. Kongres Bahasa Indonesia III yang diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 28 Oktober s.d. 2 November 1978 merupakan peristiwa penting bagi kehidupan bahasa Indonesia. Kongres yang diadakan dalam rangka memperingati Sumpah Pemuda yang ke-50 ini selain memperlihatkan kemajuan, pertumbuhan, dan perkembangan bahasa Indonesia sejak tahun 1928, juga berusaha memantapkan kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia.

12. Kongres bahasa Indonesia IV diselenggarakan di Jakarta pada tarikh 21-26 November 1983. Ia diselenggarakan dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda yang ke-55. Dalam putusannya disebutkan bahwa pembinaan dan pengembangan bahasa Indonesia harus lebih ditingkatkan sehingga amanat yang tercantum di dalam Garis-Garis Besar Haluan Negara, yang mewajibkan kepada semua warga negara Indonesia untuk menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar, dapat tercapai semaksimal mungkin.

13. Kongres bahasa Indonesia V di Jakarta pada tarikh 28 Oktober s.d. 3 November 1988. Ia dihadiri oleh kira-kira tujuh ratus pakar bahasa Indonesia dari seluruh Nusantara (sebutan bagi negara Indonesia) dan peserta tamu dari negara sahabat seperti Brunei

Page 9: Bahasa Menunjukkan Bangsa

Darussalam, Malaysia, Singapura, Belanda, Jerman, dan Australia. Kongres itu ditandatangani dengan dipersembahkannya karya besar Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa kepada pencinta bahasa di Nusantara, yakni Kamus Besar Bahasa Indonesia dan Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia.

14. Kongres Bahasa Indonesia VI di Jakarta pada tarikh 28 Oktober s.d. 2 November 1993. Pesertanya sebanyak 770 pakar bahasa dari Indonesia dan 53 peserta tamu dari mancanegara meliputi Australia, Brunei Darussalam, Jerman, Hongkong, India, Italia, Jepang, Rusia, Singapura, Korea Selatan, dan Amerika Syarikat. Kongres mengusulkan agar Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa ditingkatkan statusnya menjadi Lembaga Bahasa Indonesia, serta mengusulkan disusunnya Undang-Undang Bahasa Indonesia.

15. Kongres Bahasa Indonesia VII diselenggarakan di Hotel Indonesia, Jakarta pada tanggal 26-30 Oktober 1998. Kongres itu mengusulkan dibentuknya Badan Pertimbangan Bahasa dengan ketentuan sebagai berikut.

1. Keanggotaannya terdiri dari tokoh masyarakat dan pakar yang mempunyai kepedulian terhadap bahasa dan sastra.

2. Tugasnya memberikan nasihat kepada Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa serta mengupayakan peningkatan status kelembagaan Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasasunting

Bahasa indonesia efektif karena kita tidak harus menggunakan banyak kata untuk mengidentifikasi waktu. Bahasa Indonesia tepat guna dalam pemakaian kata kerjanya.

Upaya yang harus dilakukan oleh remaja untuk menjadikan Bahasa Indonesia melekat dalam kehidupan remaja Indonesia.

1. Remaja Indonesia harus belajar mencintai Bahasa Indonesia

2. Bahasa Indonesia digunakan dalam forum resmi secara baik dan benar

3. Bahasa Indonesia digunakan sebagai sarana untuk memudahkan bahasa asing. Logikanya apabila remaja mampu menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik, maka ketika menggunakan bahasa asing akan baik. Begitu sebaliknya.

Dengan berhasilnya Bahasa Indonesia sebagai bahasa pertama, maka diharapkan dapat terwujudnya keberhasilan komunikasi yang sesuai dengan kaidah tata bahasa.