BAB III

5
BAB III METODE PENELITIAN 3.1 Desain Penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif yaitu meninjau ketepatan waktu dalam proses distribusi makan pasien di ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang. 3.2 Tempat dan Waktu Penelitian Lokasi penelitian ini dilakukan di ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang. Waktu penelitian yaitu tanggal 1 sampai 5 mei 2012. 3.3 Responden Penelitian Adapun yang menjadi populasi dari penelitian ini adalah seluruh pasien ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang. 3.4 Teknik Pengumpulan Data 3.4.1 Data Primer 1

description

keperawatan

Transcript of BAB III

BAB III

METODE PENELITIAN3.1 Desain Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif yaitu meninjau ketepatan waktu dalam proses distribusi makan pasien di ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang.3.2Tempat dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan di ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang. Waktu penelitian yaitu tanggal 1 sampai 5 mei 2012.3.3Responden PenelitianAdapun yang menjadi populasi dari penelitian ini adalah seluruh pasien ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang.3.4Teknik Pengumpulan Data3.4.1Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh dari hasil penelitian langsung secara empiris kepada pelaku atau organisasi langsung atau yang terlibat langsung yang menggunakan teknik pengumpulan data tertentu.Data primer penelitian ini adalah uraian ketepatan waktu proses pendistribusian makanan, diantaranya:

a. Pengambilan makanan pasien oleh pegawai Rumah Tangga di Instalasi Gizi.b. Pegawai Rumah Tangga meninggalkan Instalasi Gizi

c. Makanan sampai ke tangan pasien.

d. Pegawai Rumah Tangga meninggalkan ruangan pasien.

Pengumpulan data dilakukan dengan observasi langsung ke ruang rawat inap Interne RSUP Dr. M.Djamil Padang.3.4.2Data SekunderData sekunder adalah data yang diperoleh dari pihak lain atau hasil penelitian pihak lain yang berasal dari buku-buku, literatur, artikel, dan tulisan-tulisan ilmiah.

Data sekunder pada penelitian ini yaitu tentang pembagian ruang rawat inap Interne, jumlah seluruh ruang rawat inap Interne dan jumlah seluruh pasien di ruang rawat inap Interne di RSUP Dr. M.Djamil Padang.3.5Teknik Pengolahan dan Analisis Data3.5.1Teknik Pengolahan DataSetelah data terkumpul, kemudian diolah dengan langkah-langkah sebagai berikut:3.5.1.1EditingEditing dilakukan guna melihat kelengkapan dan kesalahan data yaitu pengecekan kembali tentang data primer dan sekunder dalam penelitian.3.5.1.3Entry

Data yang telah di edit kemudian dipendahkan ke tabel atau format entry yang telah ditetapkan agar dapat dilanjutkan ke tahapan berikutnya.

3.5.1.4 Cleaning

Proses membersihkan data atau mencek ulang data di tabel untuk siap dilanjutkan pada tahap berikutnya yaitu pengolahan data. Tahap cleaning dilakukan untuk menghindari terdapatnya data yang tidak valid.3.5.1.5ProsesSetelah dilakukan cleaning data, kemudian dilakukan identifikasi masalah pada data yang ada dan dianalisis berdasarkan prioritas masalah dan penyebabnya.Topik penelitian

: ketepatan waktu dalam proses distribusi makanan dari instalasi gizi menuju pasien ruang rawat inap Interne di RSUP Dr. M.Djamil Padang.

Judul penelitian

: Tinjauan ketepatan waktu pengambilan makanan di Instalasi Gizi menuju pasien ruang rawat inap Interne di RSUP Dr. M.Djamil Padang.

Tujuan : 4