BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian...

17
5 BAB II LANDASAN TEORI 2.1. Konsep Dasar Sistem 2.1.1. Pengertian Sistem Sistem merupakan suatu unsur perangkat dari beberapa hal yang lebih unggul yang secara teratur saling berkaitan dan pencatat data yang dibandingkan secara manual sehingga membentuk satu kesatuan yang utuh. Dapat diketahui bahwa sistem juga merupakan sarana yang bisa menjadi sebuah acuan untuk mengelola kinerja tertentu. Kata sistem ini digunakan untuk banyak hal dan pada banyak bidang pula, sehingga maknanya menjadi beragam. Dalam pengertian yang paling umum, sebuah sistem adalah sekumpulan benda yang memiliki hubungan diantaranya: Menurut Kadir (2016:61), mengemukakan bahwa: Sistem adalah sekumpulan elemen yang saling terkait atau terpadu yang dimaksudkan untuk mencapai suatu tujuan. Sebagai gambaran, jika dalam sebuah sistem terdapat elemen yang tidak memberikan manfaat dalam mencapai tujuan yang sama, maka elemen tersebut dapat dipastikan elemen tersebut bukanlah bagian dari sistem. Menurut Nash dan Roberts dalam Jogianto (2017:1.5) “Sistem adalah sebagai suatu kumpulan komponen yang berinteraksi membentuk suatu kesatuan dan keutuhan yang kompleks di dalam tingkat tertentu untuk mengejar tujuan yang umum.

Transcript of BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian...

Page 1: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

5

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1. Konsep Dasar Sistem

2.1.1. Pengertian Sistem

Sistem merupakan suatu unsur perangkat dari beberapa hal yang lebih unggul

yang secara teratur saling berkaitan dan pencatat data yang dibandingkan secara

manual sehingga membentuk satu kesatuan yang utuh. Dapat diketahui bahwa

sistem juga merupakan sarana yang bisa menjadi sebuah acuan untuk mengelola

kinerja tertentu. Kata sistem ini digunakan untuk banyak hal dan pada banyak

bidang pula, sehingga maknanya menjadi beragam. Dalam pengertian yang paling

umum, sebuah sistem adalah sekumpulan benda yang memiliki hubungan

diantaranya:

Menurut Kadir (2016:61), mengemukakan bahwa: ”Sistem adalah

sekumpulan elemen yang saling terkait atau terpadu yang dimaksudkan untuk

mencapai suatu tujuan. Sebagai gambaran, jika dalam sebuah sistem terdapat

elemen yang tidak memberikan manfaat dalam mencapai tujuan yang sama, maka

elemen tersebut dapat dipastikan elemen tersebut bukanlah bagian dari sistem.

Menurut Nash dan Roberts dalam Jogianto (2017:1.5) “Sistem adalah sebagai

suatu kumpulan komponen yang berinteraksi membentuk suatu kesatuan dan

keutuhan yang kompleks di dalam tingkat tertentu untuk mengejar tujuan yang

umum”.

Page 2: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

6

1.1.2. Karakteristik Sistem

Menurut Jogiyanto (2017:1.6-1.10), “suatu sistem mempunyai sifat-sifat atau

karakter tertentu, yaitu mempunyai komponen-komponen (components), batasan

sistem (boundary), lingkungan luar sistem (environments), penghubung (interface),

masukan (input), keluaran (output), pengolah (process), sasaran (objectives), tujuan

(goal)”. Berikut ini adalah penjelasan tentang sifat-sifat tersebut:

1. Komponen sistem (Components System)

Suatu sistem terdiri dari sejumlah komponen yang saling berinteraksi, yang

artinya saling bekerja sama membentuk satu kesatuan. Komponen-komponen

sistem atau elemen-elemen sistem dapat berupa suatu sub sistem atau bagian-

bagian dari sistem.

2. Batasan sistem (Boundary)

Daerah yang membatasi antara suatu sistem dengan sistem yang lainnya atau

dengan lingkungan luarnya. Batasan sistem ini memungkinkan suatu sistem

dipandang sebagai satu kesatuan.

3. Lingkungan luar sistem (Environtments)

Apapun diluar batas dari sistem yang mempengaruhi operasi sistem. Lingkungan

luar sistem dapat menguntungkan dan dapat merugikan sistem tersebut.

4. Penghubung (Interface)

Media penghubung antara satu sub sistem dengan sub sistem yang lainnya.

Melalui penghubung ini memungkinkan sumber-sumber daya mengalir dari satu

sub sistem ke sub sistem lainnya.

5. Masukan (Input)

Page 3: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

7

Energi yang dimasukkan ke dalam sistem. Masukan dapat berupa masukan

perawatan (maintenance input) dan masukan sinyal (signal input).

6. Keluaran (Output)

Hasil dari energi yang diolah dan diklasifikasikan menjadi keluaran yang

berguna dan sisa pembuangan. Keluaran merupakan masukan untuk sub sistem

yang lain atau kepada supra sistem.

7. Pengolahan (Process)

Suatu sistem mempunyai suatu bagian pengolah atau sistem itu sendiri sebagai

pengolahnya. Pengolah yang akan mengubah masukan menjadi keluaran.

8. Sasaran (Objectives) dan Tujuan (Goal)

Suatu sistem mempunyai maksud tertentu. Ada yang menyebutkan maksud dari

suatu sistem adalah mencapai suatu tujuan (goal) dan ada yang menyebutkan

mencapai suatu sasaran (objectives).

1.1.3. Klasifikasi Sistem

Menurut Jogiyanto (2017:1.11-1.12) sistem dapat diklasifikasikan dari

beberapa sudut pandang, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Sistem diklasifikasikan sebagai sistem abstrak (abstract system) dan sistem fisik

(physical system). Sistem abstrak adalah sistem yang berupa pemikiran atau ide-

ide yang tidak tampak secara fisik dan sistem fisik merupakan sistem yang ada

secara fisik.

2. Sistem diklasifikasikan sebagai sistem alamiah (natural system) dan sistem

buatan manusia (human made system). Sistem alamiah adalah sistem yang

terjadi melalui proses alam, tidak dibuat manusia dan sistem buatan manusia

Page 4: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

8

adalah sistem yang dirancang oleh manusia. Sistem yang melibatkan interaksi

antara manusia dengan mesin disebut juga dengan human machine system.

3. Sistem diklasifikasikan sebagai sistem tertentu (deterministic system) dan sistem

tak tentu (probabilistic system). Sistem tertentu yaitu sistem yang beroperasi

dengan tingkah laku yang sudah dapat diprediksi, sedangkan sistem tak tentu

yaitu sistem yang kondisi masa depannya tidak dapat diprediksi karena

mengandung unsur probabilitas.

4. Sistem diklasifikasikan sebagai sistem tertutup (closed system) dan sistem

terbuka (open system). Sistem tertutup merupakan sistem yang tidak

berhubungan dan tidak terpengaruh dengan lingkungan luarnya. Sistem ini

bekerja secara otomatis tanpa adanya turut campur tangan dari pihak luarnya.

Sedangkan sistem terbuka adalah sistem yang berhubungan dan terpengaruh

dengan lingkungan luarnya. Sistem ini menerima masukan dan menghasilkan

keluaran untuk lingkungan luar atau sub sistem yang lainnya.

2.1.4. Konsep Dasar Informasi

Menurut Jogiyanto (2017:1.29) menerangkan bahwa, ”informasi

(information) didefinisikan sebagai data yang diolah ke dalam bentuk yang berguna

bagi para pemakainya”.

Menurut Kadir (2014:41- 42) “informasi merupakan salah satu sumber daya

penting dalam manajemen modern. Informasi tidak hanya dipakai untuk

kepentingan internal dalam organisasi, tetapi juga dipakai oleh pihak eksternal

(diluar organisasi)”.

.

Page 5: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

9

2.1.5. Pengertian Informasi

Menurut McFadden, dkk dalam Kadir (2014:45) menerangkan bahwa

“informasi sebagai data yang telah diproses sedemikian rupa sehingga

meningkatkan pengetahuan seseorang yang menggunakan data tersebut”.

Menurut Davis dalam Kadir (2014:45) juga menerangkan bahwa “informasi

adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya

dan bermanfaat dalam pengambilan keputusan saat ini atau saat mendatang”.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa informasi adalah data yang

diproses menjadi suatu bentuk yang lebih berguna dan berarti bagi yang

menerimanya dalam aktivitas pembuatan keputusan.

2.1.6. Pengertian Sistem Informasi

Menurut Kadir (2014:8) “sistem informasi mencakup sejumlah komponen

(manusia, komputer, teknologi informasi, dan prosedur kerja), ada sesuatu yang

diproses (data menjadi informasi), dan dimaksudkan untuk mencapai suatu sasaran

atau tujuan”.

Menurut Hall dalam Kadir (2014:9) menerangkan bahwa “sistem informasi

adalah sebuah rangkaian prosedur formal dimana data dikelompokkan, diproses

menjadi informasi, dan didistribusikan kepada pemakai”.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sistem informasi adalah suatu

serangkaian prosedur pengumpulan data yang terdiri dari komponen-komponen

yang terkait dengan hardware, software dan orang sehingga dapat menghasilkan

informasi untuk mencapai suatu tujuan”.

Page 6: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

10

2.1.7. Bahasa Pemrograman

A. Pengertian Bahasa Pemrograman

Meurut Setiawan dalam Sukmaindrayana dan Sidik (2017:33) Bahasa

Pemrograman atau sering di istilahkan juga dengan bahasa komputer atau bahasa

pemrograman komputer, adalah instruksi standar untuk memerintah komputer.

Bahasa Pemrograman ini merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan

semantik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer.

B. NetBeans

Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans

merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE) yang

berbasis Java dari Sun Microsystems yang berjalan di atas swing dan banyak

digunakan sekarang sebagai editor untuk berbagai bahas pemrograman”.

NetBeans merupakan suatu serambi pengembangan perangkat lunak yang ditulis

dalam bahasa pemrograman Java. Serambi pada NetBeans, pengembangan suatu

aplikasi dapat dilakukan dimulai dari setelah perangkat lunak modular bernama

modules. Semula aplikasi NetBeans IDE ini diperuntukkan bagi pengembangan

dalam Java. Namun, aplikasi ini juga mendukung program-program pembuatan

bahasa lain secara khusus seperti PHP, C/C++ dan HTML5.

C. Bahasa Pemrograman Java

Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “bahasa

pemrograman Java merupakan salah satu dari sekian banyak bahasa

pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai sistem operasi termasuk telfon

genggam”. Java merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi yang

berorientasi pada object dan program Java tersusun dari bagian yang disebut

Page 7: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

11

dengan class. Class terdiri dari metode-metode yang melakukan pekerjaan dan

mengembalikan informasi setelah melakukan tugasnya. Para programmer Java

banyak mengambil keuntungan dari kumpulan class di pustaka class Java yang

disebut dengan paket (package). Java API telah menciptakan applet dan aplikasi

canggih dengan menyediakan fungsionalitas yang memadai. Dengan kata lain

Java adalah bahasa pemrograman yang dapat membuat seluruh bentuk aplikasi

tidak hanya desktop dan web namun juga bisa membuat aplikasi mobile dan

lainnya, sebagaimana dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman

konvesional yang lain.

2.1.8. Basis Data (Database)

A. Pengertian Basis Data

Menurut Mandalamaya dalam Sukmaindrayana dan Sidik (2017:33) Pangkalan

data atau basis data adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam

komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu

program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut.

B. MySQL (My Structure Query Languange)

Menurut Abdul Kadir (2018) “MySQL adalah salah satu jenis database yang

terkenal dan termasuk jenis RDBMS (Relational Database Management

System). Kepopuleran MySQL disebabkan karena MySQL menggunakan bahasa

SQL sebagai bahasa dasar untuk query dan bersifat open sources di berbagai

platform”.

C. PhpMyAdmin

Page 8: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

12

Menurut Rahman, (2014:12). “PhpMyAdmin adalah aplikasi PHP sebagai

administrator MySql. PhpMyadmin mendukung berbagai aktivitas MySql

seperti pengolahan data, tabel, relasi dan lain sebagainya.

2.1.9. Model Pengembangan Perangkat Lunak

Menurut Yurindra, (2017:43) mengemukakan bahwa “waterfall merupakan

salah satu metode dalam SDLC yang mempunyai ciri khas pengerjaan yaitu setiap

fase dalam waterfall harus diselesaikan terlebih dahulu sebelum melanjutkan ke

fase selanjutnya”. Tahapan-tahapan dari metode waterfall sebagai berikut:

1. Requirement Analysis

Seluruh kebutuhan software harus bisa didapatkan dalam fase ini, termasuk di

dalamnya kegunaan software yang diharapkan pengguna dan batasan software.

2. System Design

Tahap ini dilakukan sebelum melakukan coding. Tahap ini bertujuan untuk

memberikan gambaran apa yang harus dikerjakan dan bagaimana tampilannya.

3. Implementation

Dalam tahap ini dilakukan pemrograman. Pembuatan software dipecah menjadi

modul-modul yang nantinya akan digabungkan dalam tahap berikutnya.

4. Integration and Testing

Ditahap ini dilakukan penggabungan modul-modul yang sudah dibuat dan

dilakukan pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah software yang

dibuat telah sesuai dengan desainnya dan masih terdapat kesalahan atau tidak.

5. Operation and Maintenance

Page 9: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

13

Ini merupakan tahap terakhir dalam model waterfall. Software yang sudah

dijalankan serta dilakukan pemeliharaan. Pemeliharan termasuk dalam

memperbaiki kesalahan yang tidak dilakukan pada tahap sebelumnya.

2.2. Teori Pendukung

2.1.1. Entity Relationship Diagram

Menurut Sulianta dan Umbara (2015:100) memberikan pengertian bahwa

“ERD merupakan diagram yang digunakan untuk merancang table-tabel yang

nantinya akan diimplementasikan pada basis data”. ERD ini dibentuk berdasarkan

3 elemen yaitu:

1. Entitas

Entitas adalah objek dalam bentuk fisik atau konsep. Entitas ini akan dibuat unik

atau berbeda dengan entitas lainnya, misalnya entitas mahasiswa, dosen, mata

kuliah, dan sebagainya.

2. Atribut

Atribut adalah karakteristik atau properti dari entitas, misalnya entitas

mahasiswa memiliki atribut nomor induk mahasiswa (NIM), nama, alamat, jenis

kelamin, hobi, dan lain-lain.

3. Relasi

Relasi adalah hubungan antar entitas yang satu dengan yang lainnya, misalnya

terdapat hubungan antara entitas mahasiswa dengan mata kuliah karena

mahasiswa nantinya akan mengambil mata kuliah.

Page 10: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

14

Tabel II.1.

Simbol ERD

Simbol Keterangan

Entitas

Melambangkan himpunan entitas.

Atribut

Melambangkan himpunan atribut

Relasi

Melambangkan himpunan relasi

Garis

Sebagai penghubung antar relasi

Sumber : (Sulianta dan Umbara 2015:100)

Sumber : Sulianta dan Umbara (2015:100)

Gambar II.1.

ERD (Entity Relationship Diagram)

Page 11: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

15

2.1.2. LRS (Logical Relationship Structure)

Menurut Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444) memberikan

pengertian bahwa “LRS (Logical Record Structure) adalah representasi dari

struktur record-record pada tabel-tabel yang terbentuk dari hasil antara himpunan

entitas. Menentukan kardinalitas, jumlah table dan foreign key (FK)”.

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.2.

LRS ((Logical Relationship Structure)

2.1.3. Unifed Modelling Language (UML)

Menurut Windu Gata dalam Hendini (2016:2) menyimpulkan bahwa:

Unified Modelling Language (UML) adalah bahasa spesifikasi standar yang

dipergunakan untuk mendokumentasikan, menspesifikasikan dan

membanngun perangkat lunak. UML merupakan metodologi dalam

mengembangkan sistem berorientasi objek dan juga merupakan alat untuk

mendukung pengembangan sistem.

Page 12: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

16

Sumber : Windu Gata dalam Hendini (2016:2)

Gambar II.3.

UML (Unifed Modelling Language)

Alat bantu yang digunakan dalam perancangan berorientasi objek:

1. Use Case Diagram

Menurut Sukamto dan Shalahuddin (2016:155) Use case diagram merupakan

pemodelan untuk kelakuan (behavior) sistem informasi yang akan dibuat. Use case

digunakan untuk mengetahui fungsi apa saja yang ada di dalam sistem informasi

dan siapa saja yang berhak menggunakan fungsi-fungsi tersebut.

Page 13: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

17

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.4

Use Case Diagram

Page 14: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

18

2. Diagram Aktivitas (Activity Diagram)

Activity diagram menggambarkan workflow (aliran kerja) atau aktivitas dari

sebuah sistem atau proses bisnis.

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.5

Activity Diagram

Page 15: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

19

3. Diagram Urutan (Sequence Diagram)

Sequence diagram menggambarkan kelakuan objek pada use case dengan

mendeskripsikan waktu hidup objek dan pesan yang dikirimkan dan diterima

antar objek.

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.6

Sequence Diagram

4. Diagram Kelas (Class Diagram)

Merupakan hubungan antar kelas dan penjelasan detail tiap-tiap kelas di dalam

model desain dari suatu sistem, juga memperlihatkan aturan-aturan dan

tanggung jawab entitas yang menentukan perilaku sistem. Class diagram juga

menunjukkan atribut-atribut dan operasi-operasi dari sebuah kelas dan

constraint yang berhubungan dengan objek yang dikoneksikan. Class diagram

secara khas meliputi kelas (class), relasi (assosiations), generalitation dan

aggregation, atribut (attributes), operasi (operation or method) dan visibility,

Page 16: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

20

tingkat akses objek eksternal kepada suatu operasi atau atribut. Hubungan antar

kelas mempunyai keterangan yang disebut dengan multiplicity atau cardinality.

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.7.

Class Diagram

5. Deployment Diagram

Deployment diagram digunakan untuk menggambarkan detail bagaimana

komponen disusun pada infrastruktur sistem.

Page 17: BAB II LANDASAN TEORI - repository.bsi.ac.id · Menurut Nofriandi (2018:3) memberikan pengertian bahwa “netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Enviroment (IDE)

21

Sumber : Dhanta dalam Juniato dan Yusa Primaesha (2015:444)

Gambar II.8.

Deployment Diagram