BAB 7 Fix

5
BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN 7.1 Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian terhadap 30 responden kuisioner pasien TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada tahun 2011-2014, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : 1. Terdapat hubungan yang signifikan antara kepatuhan pasien meminum obat TB dengan kesembuhan penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo tahun 2011-2014. 2. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun 2011-2014 lebih banyak berjenis kelamin laki-laki (18 orang) daripada perempuan (12 orang). 3. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun 2011-2014 kebanyakan berusia antara 36-50 dan 51-65 tahun yaitu

description

Kti

Transcript of BAB 7 Fix

Page 1: BAB 7 Fix

BAB VII

KESIMPULAN DAN SARAN

7.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian terhadap 30 responden kuisioner pasien TB di

wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada tahun 2011-2014, dapat ditarik

kesimpulan sebagai berikut :

1. Terdapat hubungan yang signifikan antara kepatuhan pasien

meminum obat TB dengan kesembuhan penderita TB di wilayah

kerja Puskesmas Pulorejo tahun 2011-2014.

2. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014 lebih banyak berjenis kelamin laki-laki (18 orang)

daripada perempuan (12 orang).

3. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014 kebanyakan berusia antara 36-50 dan 51-65 tahun yaitu

masing-masing sebanyak 11 kasus, sedangkan didapatkan paling

sedikit pada usia >65 tahun sebanyak 1 orang.

4. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014 kebanyakan bekerja sebagai buruh tani sejumlah 24

orang sedangkan paling sedikit tidak bekerja sejumlah 2 orang.

5. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun 2011

terbanyak didapatkan pada bulan September-Desember yaitu

Page 2: BAB 7 Fix

sebanyak 5 kasus, sedangkan didapatkan paling sedikit pada bulan

Januari-April dan Mei-Agustus sebanyak masing-masing 2 orang.

6. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun 2012

terbanyak didapatkan pada bulan September-Desember yaitu

sebanyak 6 kasus, sedangkan didapatkan paling sedikit pada bulan

Mei-Agustus sebanyak 2 orang.

7. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun 2013

terbanyak didapatkan pada bulan Januari-April yaitu sebanyak 5

kasus, sedangkan jumlah kasus TB terdiagnosis pada bulan Mei-

Agustus dan September-Desember menunjukan frekuensi yang sama

yaitu masing-masing 4 kasus.

8. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014 paling banyak didapatkan di desa Genukwatu yaitu

sebanyak 6 kasus, sedangkan didapatkan paling sedikit di desa

Badang dan Rejoagung sebanyak masing-masing 3 orang.

9. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014, didapatkan tingkat pendidikan terbanyak adalah SMP

sebesar 15 pasien, sedangkan kelompok tingkat pendidikan yang

paling sedikit adalah tidak tamat SD sebesar 3 pasien.

10. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014, didapatkan angka kesembuhan sebesar 28 pasien,

sedangkan jumlah pasien yang tidak sembuh sebesar 2 pasien.

11. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014, didapatkan sejumlah 24 orang patuh meminum obat TB

Page 3: BAB 7 Fix

sesuai aturan. Sedangkan sisanya, terdapat 6 orang penderita TB

yang tidak patuh meminum obat TB seusai aturan.

12. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014, dari 24 orang penderita TB yang patuh meminum obat

didapatkan semuanya (24 orang) sembuh setelah menjalani

pengobatan lengkap.

13. Penderita TB di wilayah kerja Puskesmas Pulorejo pada Tahun

2011-2014, dari 6 orang penderita TB yang tidak patuh meminum

obat didapatkan 4 orang sembuh dan 2 orang tidak sembuh setelah

menjalani pengobatan lengkap.

7.2 Saran

1. Untuk Masyarakat

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai pengetahuan kepada

masyarakat agar bisa lebih memperhatikan dan meningkatkan

pengetahuan tentang TB dan kepatuhan dalam mengkonsumsi obat

TB untuk meningkatkan angka kesembuhan pasien TB di

masyarakat.

2. Untuk Puskesmas

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan bagi puskesmas

untuk meningkatkan pengawasan terhadap kepatuhan pasien TB di

wilayah kerja Puskesmas Pulorejo dalam upaya meningkatkan angka

kesembuhan pasien TB yang menjalani pengobatan.