bab 1 tata

2
BAB 1 PENDAHULUAN Konjungtiva merupakan membran yang menutupi sklera dan kelopak bagian belakang. Konjungtiva sering terpapar banyak mikroorganisme dan faktor-faktor lingkungan lain sehingga dapat menimbulkan gangguan pada konjungtiva. Gangguan pada konjungtiva yakni peradangan pada jaringan konjungtiva yang berasal dari infeksi virus, bakteri, alergi, dan trauma fisik serta mekanik. Selain peradangan, konjungtiva dapat mengalami penebalan. Salah satu penebalan konjungtiva yang sering dijumpai yakni pterigium. 1 Pterygium adalah suatu jaringan yang berbentuk segitiga atau sayap pada permukaan basement membrane sebagai akibat dari pertumbuhan epitel limbus yang masuk ke kornea secara sentripetal. Penyebab pterigium antara lain sinar ultraviolet, pengeringan dan lingkungan dengan angin banyak, karena sering terdapat pada orang-orang yang sebagian besar hidupnya berada di 1

description

pendahuluan referat di bagian mata

Transcript of bab 1 tata

BAB 1PENDAHULUAN

Konjungtiva merupakan membran yang menutupi sklera dan kelopak bagian belakang. Konjungtiva sering terpapar banyak mikroorganisme dan faktor-faktor lingkungan lain sehingga dapat menimbulkan gangguan pada konjungtiva. Gangguan pada konjungtiva yakni peradangan pada jaringan konjungtiva yang berasal dari infeksi virus, bakteri, alergi, dan trauma fisik serta mekanik. Selain peradangan, konjungtiva dapat mengalami penebalan. Salah satu penebalan konjungtiva yang sering dijumpai yakni pterigium.1Pterygium adalah suatu jaringan yang berbentuk segitiga atau sayap pada permukaan basement membrane sebagai akibat dari pertumbuhan epitel limbus yang masuk ke kornea secara sentripetal. Penyebab pterigium antara lain sinar ultraviolet, pengeringan dan lingkungan dengan angin banyak, karena sering terdapat pada orang-orang yang sebagian besar hidupnya berada di lingkungan berangin, penuh sinar matahari, berdebu dan berpasir. Angka kejadian meningkat sesuai dengan usia dan riwayat aktivitas di luar rumah (paparan sinar matahari).2,3,4Berikut akan dipaparkan sebuah laporan kasus pasien perempuan usia 34 tahun yang datang ke RSUD Ulin Banjarmasin karena merasa mata sebelah kiri seperti ada yang mengganjal dan sering merah yang dirasakan sejak 5 bulan yang lalu. Pada pemeriksaan fisik terdapat massa yang tumbuh pada konjungtiva mata sebelah kiri. Penderita didiagnosis sebagai pterygium.1