ABSTRAK Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam ... · PDF filei ABSTRAK Lina Rahmayani (2009)...

1
i ABSTRAK Lina Rahmayani (2009) Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam Pembelajaran Matematika Melalui Pendekatan Keterampilan Metakognitif untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran Logis Siswa SMA. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 9 Bandung kelas XI IPS. Penelitian ini berbentuk penelitian eksperimen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan penalaran logis siswa SMA. Untuk mengetahui kemampuan penalaran logis siswa digunakan model Learning Cycle 5E dalam Pembelajaran Matematika Melalui Pendekatan Keterampilan Metakognitif. Dalam penelitian ini diambil 2 sampel secara acak yaitu kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol (pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E) dan kelas XI IPS 3 sebagai kelas eksperimen (pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E melalui pendekatan keterampilan metakognitif). Alat instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes tertulis (pretes-postes), angket, lembar observasi, jurnal harian, dan pedoman wawancara. Berdasarkan hasil dari pengolahan data tes tertulis diperoleh kesimpulan bahwa peningkatan kemampuan penalaran logis siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah diberi perlakuan adalah sama. Selain itu, berdasarkan hasil dari angket, jurnal, dan wawancara pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E melalui pendekatan keterampilan metakognitif mendapatkan respon yang positif dalam peningkatan kemampuan penalaran logis siswa. Jadi, pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E melalui pendekatan keterampilan metakognitif dapat meningkatkan kemampuan penalaran logis siswa.

Transcript of ABSTRAK Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam ... · PDF filei ABSTRAK Lina Rahmayani (2009)...

Page 1: ABSTRAK Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam ... · PDF filei ABSTRAK Lina Rahmayani (2009) Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam Pembelajaran Matematika Melalui Pendekatan Keterampilan

i

ABSTRAK

Lina Rahmayani (2009) Penerapan Model Learning Cycle 5E dalam

Pembelajaran Matematika Melalui Pendekatan Keterampilan Metakognitif

untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran Logis Siswa SMA.

Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 9 Bandung kelas XI IPS. Penelitian

ini berbentuk penelitian eksperimen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui

kemampuan penalaran logis siswa SMA. Untuk mengetahui kemampuan

penalaran logis siswa digunakan model Learning Cycle 5E dalam Pembelajaran

Matematika Melalui Pendekatan Keterampilan Metakognitif. Dalam penelitian ini

diambil 2 sampel secara acak yaitu kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol

(pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E) dan kelas XI

IPS 3 sebagai kelas eksperimen (pembelajaran matematika menggunakan model

Learning Cycle 5E melalui pendekatan keterampilan metakognitif).

Alat instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes tertulis

(pretes-postes), angket, lembar observasi, jurnal harian, dan pedoman wawancara.

Berdasarkan hasil dari pengolahan data tes tertulis diperoleh kesimpulan bahwa

peningkatan kemampuan penalaran logis siswa antara kelas eksperimen dan kelas

kontrol setelah diberi perlakuan adalah sama. Selain itu, berdasarkan hasil dari

angket, jurnal, dan wawancara pembelajaran matematika menggunakan model

Learning Cycle 5E melalui pendekatan keterampilan metakognitif mendapatkan

respon yang positif dalam peningkatan kemampuan penalaran logis siswa. Jadi,

pembelajaran matematika menggunakan model Learning Cycle 5E melalui

pendekatan keterampilan metakognitif dapat meningkatkan kemampuan penalaran

logis siswa.