fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat...

6
Let’s Go Visit and Study di @america Sejarah singkat dan Tujuan @america Adalah pusat kebudayaan Amerika Serikat yang resmi didirikan pada Desember 2010 dengan tujuan mengenalkan Amerika Serikat melalui diskusi, pertunjukan budaya, debat, kompetisi dan pameran. Pusat kebudayaan ini adalah yang pertama kali di dunia yang di bangun dengan teknologi canggih. Pengunjung bisa mengakses informasi melalui layar sentuh berukuran lebar, penggunaan ipad dan jaringan wifi secara cuma-cuma, panggung pertunjukan dengan layar presentasi, layar live tweeting dan mesin Google Earth ukuran raksasa yang disebut Liquid Galaxy yang memungkinkan pengunjung mengeksplorasi seisi bumi, antariksa, hingga ke dalam laut. Walaupun merupakan pusat kebudayaan dari negara lain dan merupakan bagian dari program Kedutaan Besar Amerika Serikat, @america memberikan kesempatan berbagai komunitas dan pembicara dari tokoh dan komunitas di Amerika Serikat. Atamerica juga memberi

Transcript of fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat...

Page 1: fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat. Mendapatkan pengalaman dari pembicara

Let’s Go Visit and Study di @america

Sejarah singkat dan Tujuan @america

Adalah pusat kebudayaan Amerika Serikat yang resmi didirikan pada

Desember 2010 dengan tujuan mengenalkan Amerika Serikat melalui diskusi,

pertunjukan budaya, debat, kompetisi dan pameran. Pusat kebudayaan ini adalah

yang pertama kali di dunia yang di bangun dengan teknologi canggih. Pengunjung

bisa mengakses informasi melalui layar sentuh berukuran lebar, penggunaan ipad

dan jaringan wifi secara cuma-cuma, panggung pertunjukan dengan layar

presentasi, layar live tweeting dan mesin Google Earth ukuran raksasa yang

disebut Liquid Galaxy yang memungkinkan pengunjung mengeksplorasi seisi

bumi, antariksa, hingga ke dalam laut.

Walaupun merupakan pusat kebudayaan dari negara lain dan merupakan

bagian dari program Kedutaan Besar Amerika Serikat, @america memberikan

kesempatan berbagai komunitas dan pembicara dari tokoh dan komunitas di

Amerika Serikat. Atamerica juga memberi informasi mengenai kehidupan para

muslim di Amerika Serikat yang hidup dalam damai dan kerukunan, selain itu

juga berbagai tokoh yang mewarnai perjalanan sejarah Amerika Serikat.

Manfaat @america untuk masyarakat

a. Dapat mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat.

b. Mendapatkan pengalaman dari pembicara atau tokoh dan komunitas dari

Amerika Serikat.

c. Bisa mendapatkan informasi mengenai kehidupan para muslim di Amerika

Serikat.

d. Di @america juga bisa refreshing seperti foto-foto dan main game.

Page 2: fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat. Mendapatkan pengalaman dari pembicara

Sebenarnya masih banyak lagi manfaat yang bisa dirasakan, namun manfaat

tersebut akan lebih terasa atau kita dapatkan ketika kita sudah berkunjung

langsung ke @america. Oleh karena itu, bagi yang belum berkunjung langsung aja

datang kesana pokoknya recommend banget.

Pengalaman Berkunjung di @america

Pengalaman berkunjung ke @america di Mal Pacific Place, SCBD,

Jakarta. Pertama, dari segi keamanan dari awal kita masuk ke @america saja itu

cukup ketat diperiksa melalui metal detector lalu ga boleh bawa tas karena ga

boleh bawa makanan atau minuman juga dari luar, yang terpenting sudah pasti

kita akan aman dan terjaga di dalamnya. Kedua, kita bisa foto-foto di dalamnya

lalu bisa menonton film yang sudah ditentukan dan yang pasti film berbahasa

inggris ( American English ) atau bahasa inggris dengan pronounciation amerika,

serta disediakan juga popcorn gratis. Ketiga, kita juga bisa mengakses internet

secara gratis karena di @america sudah disediakan wifi gratis dan terdapat Google

Earth yang mudah digunakan dan cepat dalam mengaksesnya. Keempat, kita bisa

mendapatkan banyak informasi tentang Amerika Serikat dan itu sangat berguna

apalagi jika kita ingin melanjutkan pendidikan di Amerika Serikat. Kelima, di

@america juga disediakan game Xbox gratis jika kita ingin memainkannya,

pastinya untuk saya atau orang yang suka bermain game ini sangat berguna dan

menyenangkan karena bisa untuk refreshing juga.

Kesimpulannya setelah berkunjung ke @america kita bisa mendapatkan

banyak ilmu seperti jadi lebih mengetahui pronounciation america dan

mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat dari sejarahnya dan dari

segi kebudayaan serta informasi-informasi lainnya.

Page 3: fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat. Mendapatkan pengalaman dari pembicara

Pendapat saya untuk Universitas Gunadarma

Setelah saya berkunjung ke @america, saya betujuan untuk memberikan

masukan kepada kampus untuk mengadakan program seperti di @america untuk

menarik minat untuk calon-calon mahasiswa agar lebih tertarik dan berminat

untuk masuk Universitas Gunadarma. Dan juga saya akan selalu mendukung

semua program-program dan event yang akan diadakan di kampus. Itu semua

bertujuan agar Gunadarma semakin maju dan bisa lebih baik kedepannya. Dan

juga saya harus banyak belajar lagi agar bisa berprestasi baik di dalam maupun di

luar kampus dengan membawa nama Universitas Gunadarma.

Berikut ini adalah dokumentasi ketika saya dan teman-teman saya

berkunjung ke @america.

Photobooth @america

Page 4: fahmirezamathovani.files.wordpress.com · Web viewManfaat @america untuk masyarakat Dapat mengetahui banyak informasi tentang Amerika Serikat. Mendapatkan pengalaman dari pembicara

Daftar Pustaka :

wikipedia.org/wiki/Atamerica